49930460-saponin

Upload: agus-sunadi

Post on 15-Jul-2015

150 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Khoerotunnisa's BlogArsip untuk Juni 19, 2010 ekstraksi dan isolasiJuni 19, 2010 Disimpan dalam Uncategorized Ekstraksi dan Isolasi Ekstraksi adalah suatu metode untuk mendapatkan sediaan kering, kental atau cair, yang dibuat dengan menyari simplisia nabati atau menurut cara yang cocok, diluar pengaruh cahaya matahari langsung. Larutan penyari biasanya menggunakan air, eter, etanol atau campuran etanol dalam air. Penyarian simplisia ini dapat dilakukan dengan cara maserasi, perkolasi, infus, ekstraksi sinambung dan pengocokan (Departemen Kesehatan 1979). Menurut Winarno et al. (1989), ekstraksi adalah suatu cara untuk memisahkan campuran beberapa zat menjadi komponen terpisah. Ekstraksi dapat dilakukan dalam dua cara, yaitu aqueous phase dan organic phase. Cara pertama dilakukan dengan menggunakan pelarut air , misalnya untuk gula, garam, dan sebagainya, sedangkan cara kedua dilakukan dengan menggunakan pelarut organik seperti kloroform dan eter untuk bahan berlemak, karoten dan lain sebagainya. Ekstraksi memerlukan suatu metode yang sesuai agar dihasilkan senyawa atau golongan senyawa yang optimal. Ekstraksi saponin dapat menggunakan metode perkolasi yang dilanjutkan dengan cara pengocokan menggunakan corong pisah. Pelarut yang baik untuk ini adalah etanol karena dapat melarutkan klorofil yang terdapat dalam jaringan yang berwarna hijau. Selanjutnya etanol diuapkan, diberi air panas, maka klorofil akan terpisah dan lapisan air dapat diekstraksi lebih lanjut untuk mendapatkan senyawa yang dimaksud (Harbone 1996). Pemisahan saponin dapat dilakukan dengan metode kromatografi lapis tipis dan kromatografi kolom. Kromatografi ini menggunakan bermacam-macam larutan pengembang yang sesuai dalam melakukan pemisahan dan untuk keperluan identifikasi. Saponin lebih polar daripada sapogenin sehingga lebih mudah dipisahkan dengan kromatografi kolom atau kromatografi lapis tipis menggunakan silika gel. Sebagai larutan pengembang dapat dipakai butanol yang dijenuhkan dengan air atau kloroform-metanol-air (Harborne 1996). Menurut Robinson (1991) dinyatakan bahwa senyawa glikosida seperti saponin dan glikosida jantung tidak larut dalam pelarut nonpolar. Senyawa ini paling cocok diekstraksi dari tumbuhan dengan memakai etanol atau metanol panas 70% sampai 75%, kemudian lipid dan pigmen disingkirkan dari larutan ini dengan diekstraksi menggunakan benzena atau dengan pengendapan memakai timbal hidroksida. Urutan ekstraksi dapat dibalik dengan cara mengekstraksi lipid lebih dulu dengan eter atau benzena, kemudian glikosida diektraksi dengan alkohol panas.

SaponinJuni 19, 2010 Disimpan dalam Uncategorized Saponin adalah glikosida, yaitu metabolit sekunder yang banyak terdapat di alam, terdiri dari gugus gula yang berikatan dengan aglikon atau sapogenin (Prihatman 2001). Saponin adalah senyawa aktif permukaan yang kuat, yang menimbulkan busa bila dikocok dalam air dan pada konsentrasi yang rendah sering menyebabkan hemolisis sel darah merah serta bekerja sebagai zat anti mikroba. Kelarutan saponin, yaitu larut dalam air, tetapi tidak larut dalam eter (Robinson 1991). Senyawa saponin merupakan larutan berbuih yang diklasifikasikan berdasarkan struktur aglikon ke dalam triterpenoid dan steroid saponin. Kedua senyawa tersebut mempunyai efek anti inflamasi, analgesik, dan sitotoksik (De Padua et al. 1999). Saponin menimbulkan iritasi berbagai tingkat terhadap selaput lendir mulut, perut, dan usus bergantung dari sifat masing-masing saponin. Saponin merangsang keluarnya sekret dari bronkial. Saponin meningkatkan aktivitas epitel silia, suatu peristiwa yang membangkitkan batuk mengeluarkan dahak (Robinson 1991). Saponin mengandung gugus gula terutama glukosa, galaktosa, silosa, ramnosa atau metilpentosa yang berikatan dengan suatu aglikon hidrofobik (sapogenin) berupa triterpenoid, steroid atau steroid alkaloid. Aglikon dapat mengandung satu atau lebih ikatan C-C tak jenuh. Rantai oligosakarida umumnya terikat pada posisi C3 (monodesmosidik), tetapi beberapa saponin mempunyai gugus gula tambahan pada C26 atau C28 (bidesmosidik). Struktur saponin yang sangat kompleks terjadi akibat bervariasinya struktur aglikon, sifat dasar rantai dan posisi penempelan gugus gula pada aglikon (Suparjo 2008). Pembagian saponin dapat dilihat dari Gambar 2. Steroid saponin tersusun atas inti steroid (C27) dengan molekul karbohidrat. Hidrolisis steroid saponin akan memberikan aglikon yang dikenal sebagai sarsaponin. Beberapa contoh steroid saponin adalah asparagosida, avenokosida, disogenin (C23 H22O6), ekdisteron (C27H44 O7), tigogenin (C27H44 O3). Saponin triterpenoid tersusun atas suatu triterpen (C30) dengan molekul karbohidrat. Hidrolisis saponin triterpenoid akan memberikan aglikon yang dikenal sebagai sapogenin. Tipe saponin ini merupakan derivat dari -amirin. Beberapa contoh saponin triterpenoid adalah asiatikosida (C48H78 O18), bakosida siklamin (C58 H94O27), glisirizin (C42H62 O16), panaksadiol dan panaksatriol (Suparjo 2008). Menurut Cheeked an Shull (1985) saponin terdapat pada hampir semua tanaman, tetapi dalam tiap tanaman terdapat beberapa jenis saponin yang sifatnya berbeda satu sama lain. Oleh karena itu, saponin dapat dikatakan sebagai nama umum yang diberikan pada suatu kelompok senyawa, sehingga saponin dari satu tanaman akan berbeda dari saponin dari tanaman lain baik dalam struktur kimianya, maupun dalam sifat fisika-kimia serta fisiologisnya. Sifat-sifat dari senyawa saponin, yaitu berasa pahit, berbusa dalam air, mempunyai sifat detergen yang baik, beracun bagi binatang berdarah dingin dan mempunyai aktivitas hemolisis (Potter et al. 1993). Senyawa ini tidak beracun bagi binatang berdarah panas, mempunyai sifat anti eksudatif, mempunyai sifat anti inflamatori, dan mempunyai aplikasi yang baik dalam preparasi film fotografi.