2012-1-00521-if bab1001

9
BAB 1 PENDAHULUAN 1. 2 Latar Belakang Seperti yang dapat dilihat dalam beberapa tahun terakhir, ilmu pengetahuan dan teknologi berkembang dengan sangat pesat. Internet yang merupakan salah satu hasil dari perkembangan teknologi informasi, menjadi salah satu kebutuhan pokok manusia untuk menjalani aktifitasnya. Karakteristik masyarakat Indonesia yang memiliki mobilitas tinggi, menyebabkan meningkatnya tuntutan akan layanan internet yang fleksibel, mudah digunakan, dan dapat di andalkan setiap saat. Untuk memenuhi tuntutan tersebut, dibutuhkan sebuah sistem jaringan komputer yang baik dalam menyediakan layanan internet. Jaringan komputer 1

Upload: wahyu-andi-saputro

Post on 08-Dec-2015

216 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

aa

TRANSCRIPT

Page 1: 2012-1-00521-IF Bab1001

BAB 1

PENDAHULUAN

1. 2 Latar Belakang

Seperti yang dapat dilihat dalam beberapa tahun terakhir, ilmu

pengetahuan dan teknologi berkembang dengan sangat pesat. Internet

yang merupakan salah satu hasil dari perkembangan teknologi informasi,

menjadi salah satu kebutuhan pokok manusia untuk menjalani

aktifitasnya. Karakteristik masyarakat Indonesia yang memiliki mobilitas

tinggi, menyebabkan meningkatnya tuntutan akan layanan internet yang

fleksibel, mudah digunakan, dan dapat di andalkan setiap saat.

Untuk memenuhi tuntutan tersebut, dibutuhkan sebuah sistem

jaringan komputer yang baik dalam menyediakan layanan internet.

Jaringan komputer adalah sebuah sistem yang terdiri dari komputer-

komputer yang didesain untuk dapat berbagi sumber daya dan dapat

mengakses informasi. Agar layanan internet tersebut dapat digunakan

secara fleksibel, maka digunakan teknologi nirkabel atau wireless.

Wireless adalah tekonologi yang menghubungkan dua piranti

untuk bertukar data tanpa menggunakan media kabel. Keuntungan dari

penggunaan teknologi ini adalah mengeliminasi penggunaan kabel yang

mempersulit pengadaan jaringan kepada user.

1

Page 2: 2012-1-00521-IF Bab1001

2

Salah satu penerapan ilmu jaringan adalah hotspot. Hotspot

merupakan layanan internet tanpa kabel yang menggunakan teknologi

Wi-Fi (Wireless Fidelity). Ada berbagai macam jenis hotspot, salah

satunya adalah hotspot yang berinteroneksi dengan Property

Management System (PMS). PMS adalah aplikasi berbasis client server

yang diperuntukan untuk pengelolaan properti seperti hotel. Aplikasi ini

dapat memberikan kemudahan bagi pengelola untuk melakukan

monitoring pada usahanya dan dapat mengoptimalkan pelayanan yang

diberikan.

Untuk membangun sebuah jaringan hotspot di sebuah fasilitas

publik ada beberapa hal yang menjadi perhatian antara lain akses internet

tidak hanya dibutuhkan oleh pelanggan tempat klien tersebut tetapi juga

pegawai, keamanan jaringan hotspot, pembatasan akses internet, dan

pencatatan data akses internet.

Banyak hotel yang ada di Indonesia sudah memiliki komputer

yang terhubung dengan internet dan sudah menggunakan PMS. Dimana

PMS berfungsi untuk mengatur sistem-sistem yang menjalankan fungsi

yang ada di hotel tersebut. Mulai dari sistem reservasi, sistem billing,

sistem administrasi, sistem mini-bar yang ada di ruangan kamar dan

masih banyak lagi. Hotel adalah usaha yang berorientasikan pada

pelayanan, oleh karena itu untuk semakin meningkatkan kualitas

pelayanannya maka klien akan membentuk sebuah jaringan hotspot yang

sebelumnya berada di sistem yang terpisah menjadi berinterkoneksi

Page 3: 2012-1-00521-IF Bab1001

3

dengan PMS. Hal ini ditujukan untuk memberikan sebuah fungsi baru

pada PMS yaitu pengaturan sistem hotspot pada klien.

1. 2 Ruang Lingkup

a. Instalasi dan konfigurasi RADIUS sebagai server jaringan hotspot.

b. Instalasi dan konfigurasi hotspot hasil perancangan dengan

menggunakan perangkat Mikrotik.

c. Menginterkoneksikan hotspot dengan sistem PMS yang ada pada

klien.

d. Mengevaluasi dampak sistem hotspot yang diinterkoneksikan ke PMS

dari pengguna.

1. 3 Tujuan dan Manfaat

1.3. Tujuan :

a. Membentuk jaringan hotspot yang berinterkoneksi dengan PMS pada

klien.

b. Memanfaatkan jaringan yang ada sehingga dapat terbentuk jaringan

hotspot dengan bandwidth yang tersedia.

c. Memberikan servis layanan baru pada PMS hotel dalam memenuhi

kebutuhan pelanggan atas kebutuhan atas internet.

1.3. Manfaat :

a. Memberikan fasilitas hotspot yang berinterkoneksi dengan Property

Management System.

Page 4: 2012-1-00521-IF Bab1001

4

b. Memberikan fitur Authentication, Authorization, dan Accounting

yang disediakan oleh RADIUS pada hotspot.

c. Menyediakan layanan baru pada hotel dari produk yang dihasilkan

oleh PT. Hipernet IndoData

1. 4 Metodologi

Dalam penulisan skripsi ini digunakan beberapa macam

metodologi dalam pengumpulan data dan perancangan jaringan hotspot,

yaitu

1. Metode Pengumpulan Data dan Analisis :

a. Melakukan observasi langsung pada sistem jaringan yang terdapat

pada hotel yang akan dipasang hotspot berinterkoneksi dengan PMS.

b. Melakukan wawancara dengan team leader pada proyek hotspot

berinterkoneksi dengan PMS ini dan kepala teknis serta operasional

bidang jaringan pada hotel untuk mendapatkan data-data yang

dibutuhkan secara mendetail.

c. Melakukan studi pustaka terhadap seluruh komponen-komponen yang

digunakan baik dalam perancangan maupun instalasi jaringan hotspot.

d. Menganalisis hasil dari observasi wawancara dan studi literatur.

e. Menganalisis kebutuhan sistem jaringan hotspot berinterkoneksi

Page 5: 2012-1-00521-IF Bab1001

5

2. Metode Perancangan :

a. Merancang jaringan hotspot baru yang berinterkoneksi dengan PMS.

b. Mengkonfigurasi layanan hotspot sesuai dengan kebutuhan yang

diperlukan agar sistem jaringan hotspot dapat berjalan sesuai

kebutuhan.

c. Melakukan uji coba terhadap jaringan hotspot baru yang

berinteroneki dengan PMS

d. Implementasi sistem jaringan hotspot baru yang telah terinterkoneksi

dengan PMS.

1. 5 Sistematika Penulisan

Pada penulisan skripsi ini disusun dengan menggunakan sistematika

sebagai berikut :

BAB 1: PENDAHULUAN

Bab ini akan menjelaskan tentang latar belakang penulisan, ruang

lingkup yang berisi batasan masalah, tujuan yang ingin dicapai serta

manfaat yang diharapkan dalam penulisan ini, metode penelitian yang

digunakan, dan sistematika penulisan yang digunakan.

BAB 2: LANDASAN TEORI

Bab ini berisi teori-teori yang berkaitan dengan topik yang

diangkat dalam pembuatan skripsi ini seperti teori dasar jaringan

komputer, pengenalan fungsi hotspot, pengenalan mikrotik, dan

penggunaan PMS beserta Radius.

Page 6: 2012-1-00521-IF Bab1001

6

BAB 3: ANALISIS SISTEM YANG SEDANG BERJALAN

Dalam bab ini akan dibahas mengenai latar belakang perusahaan,

struktur organisasi, analisis sistem yang berjalan, analisis kebutuhan user,

permasalahan yang dihadapi, dan pemecahan masalah.

BAB 4: IMPLEMENTASI DAN EVALUASI

Bab ini berisi tentang perancangan sistem jaringan (topologi

jaringan), proses perancangan (instalasi dan konfigurasi sistem) serta

implementasi (proses interkoneksi sistem) dari sistem jaringan Hotspot

login yang berinterkoneksi dengan PMS, dan evaluasi sistem.

BAB 5: SIMPULAN DAN SARAN

Bab ini merupakan bagian terakhir yang berisi simpulan yang

dapat diambil dari uraian pada bab-bab sebelumnya dan beberapa saran

yang diberikan.