12 - sp2010.bps.go.idsp2010.bps.go.id/files/ebook/1111.pdf · desa dengan pertumbuhan penduduk...

10

Upload: phungdieu

Post on 27-Jun-2019

223 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

12

Penutup

Penyelenggaraan Sensus Penduduk 2010 merupakan hajatan besar bangsa yang hasilnya sangat penting dalam rangka perenca-naan pembangunan. Pembangunan yang melalui proses perencanaan matang diperlukan agar hasil-hasil pembangunan dapat ditujukan un-tuk kesejahteraan masyarakat. Diharapkan melalui publikasi Hasil Sensus Penduduk 2010 ini dapat tercermin gambaran umum pen-duduk Indonesia hasil SP2010, sehingga dapat memberikan wacana awal bagi para pengambil kebijakan dalam merencanakan pemban-gunan Aceh khususnya dan Indonesia umumnya.

Melihat wilayah Aceh Utara yang sedemikian luas yaitu 3.296,86 km² yang dihuni oleh 529.746 jiwa, maka rata-rata penduduk per kilometer adalah 161 orang. Adapun 3 kecamatan terpadat penduduknya adalah Kecamatan Dewantara 1.112 orang /km² disusul Kecamatan Muara Batu 738 orang /km² dan Kecamatan Tanah Luas 710 orang /km². Jumlah Rumahtangga hasil SP2010 menurut konsep baku BPS adalah 122.825. sehingga rata-rata jumlah penduduk per rumahtangga adalah sebanyak 4 orang.

Hasil SP2010 ini juga diperoleh data tentang penduduk lanjut usia (Lansia) yang lebih dari 100 tahun yang menyebar di kecamatan.

12 1

Ranub Sigapu

Sebagai pengemban amanat Undang-undang Nomor 16 Tahun 1997 tentang Statistik dan sejalan dengan rekomendasi Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) mengenai Sensus Penduduk dan Perumahan Tahun 2010 (Population and Housing Census Round 2010), BPS telah menyelenggarakan Sensus Penduduk 2010 (SP2010). Kegiatan ini diselenggarakan secara menyeluruh di wilayah Indonesia dengan mengerahkan ribuan petugas yang telah terlatih.

Laporan Eksekutif Hasil Sensus Penduduk 2010 ini menyajikan data agregat per kecamatan sebagai data dasar penduduk yang diperoleh dari pelaksanaan SP2010 pada periode Mei 2010. Cakupan data dasar dari hasil SP2010 adalah jum-lah penduduk menurut jenis kelamin, wilayah administrasi, seperti kepadatan pen-duduk, seks rasio, dan laju pertumbuhan penduduk, baik yang bertempat tinggal tetap maupun yang tidak bertempat tinggal tetap.

Kami mengucapkan terima kasih atas saran, kritik, dan informasi yang telah kami terima selama pelaksanaan SP2010 sebagai wujud kepedulian masyarakat terhadap kegiatan pelaksanaan SP2010. Kami sadar bahwa tanpa adanya peran serta dan partisipasi dari seluruh lapisan masyarakat, BPS dan jajarannya tidak akan mampu melaksanakan kegiatan masif ini. Untuk itu kami sampaikan rasa penghargaan dan penghormatan yang setinggi-tingginya kepada segenap warga masyarakat yang telah membantu SP2010.

Publikasi ini merupakan persembahan perdana kami dari berbagai publikasi lainnya yang akan diterbitkan seiring dengan proses angka final hasil SP2010. Kepada semua pihak yang telah membantu terbitnya publikasi ini, diucapkan terima kasih.

Lhokseumawe, Agustus 2010 Kepala Badan Pusat Statistik

Kabupaten Aceh Utara

Husnul Khalik, S.Si NIP. 19571231 197902 1 007

1

2 2

Tabel Penduduk Usia 100 Tahun Keatas Kabupaten Aceh Utara

11 11

Nama Usia (Thn)(1) (2) (3) (4) (5)1 Sawang 1. Hamidah 110 Desa Blang Reuling

2. Cut Jazaah 124 Desa Meunasah Pulo2 Nisam 1. Maimunah 110 Desa Meunasah Rayeuk

2. Basyariah 115 Desa Meunasah Caet3. Adnen 120 Desa Seuneubok

3 Nisam Antara - - -4 Banda Baro - - -5 Kuta Makmur - - -6 Simpang Kramat 1. Cut Ainsyah 110 Desa Meunasah Baroh7 Syamtalira Bayu - - -8 Geureudong Pase - - -9 Meurah Mulia - - -

10 Matangkuli 1. Syamaun 106 Desa Jeumpa Geulumpang VII11 Paya Bakong - - -12 Pirak Timu 1. Ramlah 107 Desa Pucok Alue Pirak13 Cot Girek 1. Sakdiah 110 Desa Meunasah U. Baroe14 Tanah Jambo Aye 1. Safuan 103 Desa Buket Batee Badan

2. Saniah 105 Desa Ceumpeudak3. Nur Wahid 106 Desa Matang Jurong

15 Langkahan 1. Sapiah 106 Desa Pante Gaki Balee16 Seunuddon - - -17 Baktiya 1. Fatimah Yakob 127 Desa Krueng Lingka Barat18 Baktiya Barat 1. Su'ud 110 Desa Meunasah Pante19 Lhoksukon 1. Halimah 106 Desa Bintang Hu Lhoksukon Barat20 Tanah Luas - - -21 Nibong - - -22 Samudera 1. Katijah 104 Desa Blang Peuria23 Syamtalira Aron 1. Fatimah 113 Desa Moncrang24 Tanah Pasir - - -25 Lapang 1. Marjati 110 Desa Keude Lapang26 Muara Batu 1. Ramlah 109 Desa Keude Bungkah

2. Maryam 107 Desa Keude Bungkah3. Aisyah 103 Desa Keude Bungkah

27 Dewantara 1. Hj. Syahubani 110 Desa Lancang Barat23 Orang

No KecamatanPenduduk Usia 100 Tahun Keatas

Alamat

Jumlah

10

Laju Pertumbuhan Penduduk Aceh Utara 2005-2010

Hasil SP2010 diketahui bahwa laju pertumbuhan penduduk Kabupaten Aceh Utara antara Sensus Penduluk Aceh Nias 2005 (SPAN 2005) dengan SP2010 2005—2010 adalah 1,52 persen. Kecamatan yang mengalami pertumbuhan penduduk tertinggi adalah Kecamatan Simpang Keramat 6,57 persen disusul Kecamatan Geureudong Pase 4,60 persen, Kecamatan Paya Bakong 3,55 dan Kecamatan Langkahan 3,53 persen. Selain itu terdapat terdapat pula Kecamatan dengan angka pertumbuhan yang paling rendah yaitu Kecamatan Nibong dimana pertumbuhan penduduknya adalah -0,05.

Berkaitan dengan laju pertumbuhan penduduk wilayah Desa/Kelurahan yang mengalami pertumbuhan tertinggi, yaitu Desa Kuala Kereutou Kecamatan Lapang dengan angka pertumbuhan 129,41 persen, hal ini disebabkan pada waktu terjadi Gempa Dan Tsunami pada tanggal 26 Desember 2004 desa ini luluh lantak dihantam air bah yang mengakibatkan korban jiwa dan penduduk yang selamat lebih memilih mengungsi ke tempat yang lebih aman. Sehingga pada saat pencacahan SPAN 2005 penduduk yang tinggal di desa ini hanya 8 orang laki-laki dan 8 orang perempuan. Sedangkan pada saat pencacahan SP2010 di desa Kuala Kereutou ini sudah ada penduduk dengan jumlah penduduk laki-laki 400 dan perempun 373 jiwa.

Desa dengan pertumbuhan penduduk sangat rendah adalah Desa Keude Bayu Kecamatan Syamtalira Bayu –32,41 persen dan Desa Siren Tujoh kecamatan yang sama yaitu –27,89 persen.

Disamping itu SP2010 juga mampu memilah data penduduk yang berusia diatas 100 tahun yang menyebar di hampir semua kecamatan dalam wilayah Kabupaten Aceh Utara, seperti terlihat pada tabel berikut.

10 3 3

4 4

Sex Ratio Penduduk Aceh Utara

529.746 Jiwa

50.000 orang

Sex Ratio = 97,93

9 9

8

Diagram Jumlah Penduduk Aceh Utara

8

0 5.000 10.000 15.000 20.000 25.000

Sawang

Nisam

Nisam Antara

Banda Baro

Kuta Makmur

Simpang Keramat

Syamtalira Bayu

Geureudong Pase

Meurah Mulia

Matangkuli

Paya Bakong

Pirak Timu

Cot Girek

Tanah Jambo  Aye

Langkahan

Seunoddon

Baktiya

Baktiya Barat

Lhoksukon

Tanah Luas

Nibong

Samudera

Syamtalira Aron

Tanah Pasir

Lapang

Muara Batu

Dewantara

Perempuan

laki‐Laki

5 5

6

Gambaran Umum Penduduk Kabupaten Aceh Utara

Berdasarkan hasil Pencacahan Sensus Penduduk 2010 (SP2010) di Kabupaten Aceh Utara tercatat dengan jumlah 529.746 jiwa yang terdiri dari 262.101 laki-laki dan 267.645 perempuan.

Dari hasil SP2010 diketahui bahwa penyebaran penduduk terbanyak terdapat di Kecamatan Lhoksukon yaitu 43.902 jiwa, urutan kedua Kecamatan Dewantara 43.409 jiwa dan urutan ketiga adalah Kecamatan Tanah Jambo Aye tercatat 39.025 jiwa. Sementara itu, kecamatan yang paling sedikit penduduknya adalah Kecamatan Geureudong Pase hanya 4.439 jiwa.

Dari data penduduk diatas dapat dilihat perbandingan jumlah penduduk laki-laki dan penduduk perempuan atau Sex Ratio di kabupaten Aceh utara adalah sebesar 97,93 persen, hal ini berarti setiap 100 orang perempuan terdapat hanya 98 orang laki-laki. Dari 27 kecamatan di Kabupaten Aceh Utara hanya 4 Kecamatan yang mempunyai Sex Ratio diatas 100 yaitu Kecamatan Langkahan 102,82 persen, Kecamatan Simpang Keramat 102,60 persen, Kecamatan Geureudong Pase 101,77 persen dan Kecamatan Dewantara 100,21 persen.

.

6 7

Tabel Jumlah Penduduk Aceh Utara

7

No  Kecamatan  L  P  L+P  Sex Ratio 

(1) (2) (3) (4) (5) (6)1 Sawang 16.338 17.138 33.476 95,332 Nisam 8.497 8.657 17.154 98,153 Nisam Antara 5.995 6.064 12.059 98,864 Banda Baro 3.524 3.842 7.366 91,725 Kuta Makmur 10.784 11.145 21.929 96,766 Simpang Keramat 4.420 4.308 8.728 102,607 Syamtalira Bayu 9.447 9.504 18.951 99,408 Geureudong Pase 2.239 2.200 4.439 101,779 Meurah Mulia 8.515 9.061 17.576 93,9710 Matangkuli 8.140 8.355 16.495 97,4311 Paya Bakong 6.430 6.444 12.874 99,7812 Pirak Timu 3.627 3.788 7.415 95,7513 Cot Girek 9.121 9.173 18.294 99,4314 Tanah Jambo Aye 19.281 19.744 39.025 97,6515 Langkahan 10.661 10.369 21.030 102,8216 Seunoddon 11.659 12.012 23.671 97,0617 Baktiya 15.920 16.529 32.449 96,3218 Baktiya Barat 8.422 8.517 16.939 98,8819 Lhoksukon 21.796 22.106 43.902 98,6020 Tanah Luas 10.957 11.067 22.024 99,0121 Nibong 4.425 4.641 9.066 95,3522 Samudera 12.096 12.281 24.377 98,4923 Syamtalira Aron 8.088 8.339 16.427 96,9924 Tanah Pasir 4.047 4.348 8.395 93,0825 Lapang 3.913 3.999 7.912 97,8526 Muara Batu 12.032 12.332 24.364 97,5727 Dewantara 21.727 21.682 43.409 100,21

262.101 267.645 529.746 97,93Jumlah