1 rpp kelas 2 tema 3 sub 4 pemb 1.docx

14
RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN SD KELAS II TEMA 3 SUB TEMA 4 PEMBELAJARAN 1 Disusun untuk memenuhi tugas Workshop SSP Mata Pelajaran Penyusunan RPP Kelas 2 Rombel A Stefani Mahesa Jelita NIM. 14311308249 UNIVERSITAS NEGERI MALANG FAKULTAS ILMU PENDIDIKAN

Upload: itakjelita

Post on 06-Nov-2015

249 views

Category:

Documents


4 download

TRANSCRIPT

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN SD KELAS II TEMA 3 SUB TEMA 4 PEMBELAJARAN 1

Disusun untuk memenuhi tugas Workshop SSPMata Pelajaran Penyusunan RPP Kelas 2

Rombel A

Stefani Mahesa JelitaNIM. 14311308249

UNIVERSITAS NEGERI MALANGFAKULTAS ILMU PENDIDIKANKEPENDIDIKAN SEKOLAH DASAR DAN PRASEKOLAHPENDIDIKAN PROFESI GURU SM-3TMEI 2015

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN(RPP)

Satuan Pendidikan: Sekolah DasarMata Pelajaran: Bahasa Indonesia, PPKn, SBdP dan MatematikaKelas/Semester: II/1Tema: 3. Tugasku Sehari-HariSubtema: 4. Tugas dalam Kehidupan SosialPembelajaran: 1Alokasi waktu: 5 x 35 menit

A. KOMPETENSI INTI1. Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.2. Memiliki perilaku jujur, disiplin, tanggung jawab, santun, peduli, dan percaya diri dalam berinteraksi dengan keluarga, teman, dan guru3. Memahami pengetahuan faktual dengan cara mengamati [mendengar, melihat, membaca] dan menanya berdasarkan rasa ingin tahu tentang dirinya, makhluk ciptaan Tuhan dan kegiatannya, dan benda-benda yang dijumpainya di rumah dan di sekolah.4. Menyajikan pengetahuan faktual dalam bahasa yang jelas dan logis, dalam karya yang estetis, dalam gerakan yang mencerminkan anak sehat, dan dalam tindakan yang mencerminkan perilaku anak beriman dan berakhlak mulia.

B. KOMPETENSI DASAR1. Muatan Materi PPKn1.1 Menerima keberagaman karakteristik individu dalam kehidupan beragama, suku bangsa, ciri-ciri fisik, psikis, dan hobi sebagai anugerah Tuhan Yang Maha Esa di lingkungan rumah dan sekolah2.3 Menunjukkan perilaku toleran terhadap keberagaman karakteristik individu, dalam kehidupan beragama, suku, fisik, dan psikis di rumah dan sekolah3.1 Mengenal simbol-simbol sila Pancasila dalam lambang negara Garuda Pancasila.4.1 Mengamati dan menceritakan perilaku di sekitar rumah dan sekolah dan mengaitkannya dengan pengenalannya terhadap beberapa simbol sila Pancasila.2. Muatan Materi Bahasa Indonesia1.1 Menerima anugerah Tuhan Yang Maha Esa berupa bahasa Indonesia yang dikenal sebagai bahasa persatuan dan sarana belajar di tengah keberagaman bahasa daerah.2.3 Memiliki rasa percaya diri dan tanggung jawab terhadap keberadaan anggota keluarga dan dokumen milik keluarga melalui pemanfaatan bahasa Indonesia dan/atau bahasa daerah.3.2 Mengenal teks cerita narasi sederhana kegiatan dan bermain di lingkungan dengan bantuan guru atau teman dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis yang dapat diisi dengan kosakata bahasa daerah untuk membantu pemahaman4.2 Memperagakan teks cerita narasi sederhana tentang kegiatan dan bermain di lingkungan secara mandiri dalam bahasa Indonesia lisan dan tulis yang dapat diisi dengan kosakata bahasa daerah untuk membantu penyajian.3. Muatan Materi SBdP1.1 Menikmati keindahan alam dan karya seni sebagai salah satu tanda-tanda kekuasaan Tuhan2.2 Menunjukkan rasa ingin tahu untuk mengenal alam di lingkungan sekitar sebagai sumber ide dalam berkarya seni3.3 Memahami gerak sehari-hari dengan memperhatikan tempo gerak.4.11 Menirukan gerak bermain, berkebun, bekerja melalui gerak kepala, tangan, kaki, dan badan dengan mengamati secara langsung atau dengan media rekam.4. Muatan materi Matematika1.1 Menerima dan menjalankan ajaran agama yang dianutnya.2.4 Menunjukkan perilaku disiplin tepat waktu dalam melakukan suatu aktivitas di sekolah dengan memperhatikan alat ukur waktu3.5 Mengenal satuan waktu dan menggunakannya pada kehidupan sehari-hari di lingkungan sekitar.4.5 Memecahkan masalah nyata secara efektif yang berkaitan dengan penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian, waktu, panjang, berat benda, dan uang, selanjutnya memeriksa kebenaran jawabannya.

C. INDIKATOR PENCAPAIAN KOMPETENSI1. Muatan Materi PPKn3.1.5 Mengidentifikasi perilaku tidak mencerminkan nilai Pancasila3.1.8 Memberikan alasan menghindari perilaku yang bertentangan dengan nilai Pancasila4.1.3 Menulis cerita tentang perilaku yang bertentangan dengan nilai Pancasila2. Muatan Materi Bahasa Indonesia3.2.6 Membaca teks percakapan4.2.7 Mendemonstrasikan teks percakapan3. Muatan Materi SBdP3.3.1 Mengidentifikasi gerak simbolik4.11.4 Menirukan berbagai gerak simbolik4. Muatan materi Matematika3.5.5 Membaca waktu yang ditunjukkan oleh jam dengan menggunakan satuan waktu.3.5.9 Menyelesaikan soal cerita yang berhubungan dengan waktu4.5.3 Menggambar jam analog dari soal cerita yang dikerjakan

D. TUJUAN PEMBELAJARAN1. Melalui latihan membaca nyaring dengan bimbingan guru, siswa dapat membaca teks Si Ulat dan Si Semut dengan lancar.2. Melalui penugasan mencermati gambar, siswa dapat menamai 2 gerakan simbolik.3. Melalui bermain peran cerita si Ulat dan si Semut, siswa dapat mempraktikkan 2 gerak simbolik pada ulat dan semut.4. Melalui bermain peran cerita si Ulat dan si Semut, siswa dapat mendemonstrasikan peristiwa berkomunikasi antar dua orang dalam bentuk percakapan dengan lancar.5. Melalui diskusi kelompok tentang isi teks percakapan, siswa dapat menemukan 2 contoh perilaku yang tidak mencerminkan nilai pancasila.6. Melalui diskusi kelompok, siswa dapat menjelaskan alasan menghindari perilaku yang bertentangan dengan nilai pancasila dengan tepat.7. Melalui pemberian tugas, siswa dapat menceritakan 2 perilaku yang bertentangan dengan nilai Pancasila.8. Melalui pemberian tugas untuk mengamati jam analog, siswa dapat membaca waktu yang ditunjukkan jam dengan tepat.9. Melalui pemberian tugas, siswa dapat menyelesaikan 1 soal cerita yang berhubungan dengan waktu.10. Melalui pemberian tugas, siswa dapat menggambar jam analog dari 1 soal cerita yang dikerjakannya.

E. MATERI Perilaku tidak mencerminkan nilai pancasila Teks percakapan Waktu Gerak simbolik

F. PENDEKATAN, MODEL, DAN METODEPendekatan: Scientific Approach, Contextual Teaching and LearningMetode: ceramah, tanya jawab, penugasan, demonstrasi, diskusi, role playing,

G. KEGIATAN PEMBELAJARANNoKegiatan PembelajaranPengorganisasian KelasAlokasi Waktu

1Pertemuan Pertama (3 JP)a. Kegiatan Pendahuluan1) Salam2) Berdoa3) Melakukan presensi4) Apersepsi: anak-anak, kalian suka membaca cerita? Cerita apa saja yang pernah kalian baca? Pernahkah kalian membaca cerita tentang hewan? Apa saja? 5) Penyampaian materi: Menurut kalian, hari ini kita akan belajar tentang apa? Hari ini kita akan bermain peran tentang ulat dan semut. 6) Penyampaian tujuan: Menurut kalian mengapa kita mempelajari ini? Harapan ibu, kalian bisa bermain peran dengan gembira dan bisa menceritakan perilaku tidak baikb. Kegiatan Inti1) Siswa mengamati teks narasi dalam bentuk percakapan yang ada gambarnya. (mengamati)2) Siswa membaca teks dengan bimbingan guru3) Siswa dibentuk kelompok dengan anggota tiga orang4) Siswa dibagikan LKPD5) Siswa ditunjukkan gambar gerak simbolik ulat dan semut. (mengamati & mengumpulkan informasi)6) Siswa menamai gerak simbolik pada ulat dan semut7) Siswa mempraktekkan gerak simbolik ulat dan semut.8) Siswa berlatih bermain peran dengan kelompoknya masing-masing.9) Salah satu kelompok maju bermain peran di depan kelas (mengkomunikasikan)10) Kelompok yang lain memperhatikan dan memberi apresiasi. (mengamati)11) Guru menyampaikan dalam cerita ulat dan semut, semut memiliki perilaku yang tidak baik. Perilaku itu tidak boleh dicontoh. Kita tidak boleh sombong dan pelit dengan teman kita. Jika kita sombong dan pelit, nanti kita akan dijauhi teman. Selain itu, perilaku itu tidak disukai oleh Tuhan dan tidak mencerminkan nilai pancasila. Kalian sudah belajar tentang perilaku yang sesuai dengan nilai pancasila, bukan?12) Siswa menemukan 2 contoh perilaku yang tidak mencerminkan nilai pancasila.13) Siswa menjelaskan alasan menghindari perilaku yang bertentangan dengan nilai pancasila.14) Siswa menceritakan perilaku yang bertentangan dengan nilai pancasila. (mengkomunikasikan)c. Kegiatan Penutup1) Siswa dan guru meninjau kembali dengan menyimpulkan pembelajaran 2) Siswa dipersilahkan istirahat

KlasikalKlasikalKlasikalKlasikal

Klasikal

Klasikal

Klasikal

KlasikalKlasikal

KelompokKlasikal

KlasikalKlasikal

Kelompok

Klasikal

Klasikal

Klasikal

Kelompok

Kelompok

Individu

Klasikal

Klasikal 15 menit

88 menit

2 menit

2Pertemuan Kedua (2 JP)a. Kegiatan Pendahuluan1) Salam2) Mengkondisikan siswa untuk melakukan pembelajaran3) Apersepsi: Anak-anak, tadi kalian mulai bermain peran jam berapa? Kalian selesai bermain peran jam berapa? Jadi sudah berapa lama kalian bermain peran tadi?4) Penyampaian Materi: Menurut kalian, kita akan belajar apa hari ini? Hari ini kita akan belajar tentang waktu. 5) Penyampaian tujuan: Menurut kalian, mengapa kita belajar ini? Harapan ibu kalian bisa membaca jam, bisa menghitung lamanya waktu, dan bisa menggambar jam.b. Kegiatan Inti1) Siswa mengamati jam analog (mengamati)2) Siswa membaca waktu yang ditunjukkan jam analog3) Siswa mengerjakan tugas tentang soal cerita yang berhubungan dengan jam/waktu (menalar)4) Siswa menggambar jam analog dari soal yang dikerjakannya.5) Siswa menghias jam analog yang dibuatnya dengan indah6) Siswa menampilkan hasil karyanya di depan kelas (mengkomunikasikan)7) Siswa menempelkan jam analog hasil karyanya di dinding kelas8) Guru mengapresiasi siswa atas kerja luar biasanya hari inic. Kegiatan Penutup1) Siswa dan guru meninjau kembali dengan menyimpulkan pembelajaran2) Evaluasi3) Refleksi: Bagaimana penjelasan ibu tadi, apa sudah jelas? Bagaimana suara ibu, apa cukup keras? Bagaimana tulisan ibu, apa cukup besar?4) Tindak lanjut: kalian tadi sudah belajar perilaku yang tidak sesuai dengan nilai pancasila, bukan? Perilaku itu termasuk perilaku yang tidak baik. Oleh sebab itu tidak boleh kalian lakukan. Jika kalian berperilaku tidak baik, nanti kalian akan dijauhi teman. Selain itu, perilaku tidak baik dilarang oleh Tuhan.

KlasikalKlasikal

Klasikal

Klasikal

Klasikal

KlasikalKlasikal

Individu

Individu

Individu

Klasikal

Klasikal

Klasikal

Klasikal

KlasikalKlasikal

Klasikal

5 menit

50 menit

25 menit

H. PENILAIAN PEMBELAJARAN, REMEDIAL, DAN PENGAYAAN1. Teknik penilaian: tes tulis (pengetahuan) dan non tes (sikap dan keterampilan)2. Instrumen penilaiana. Pertemuan pertama: pengamatan sikap, soal, kunci jawaban, pedoman pensekoran, rubrik membaca teks, rubrik bermain peran, rubrik menceritakan perilaku yang bertentangan dengan nilai pancasilab. Pertemuan kedua: pengamatan sikap, soal, kunci jawaban, pedoman pensekoran, rubrik menggambar jam analog.3. Remedial: membuat jam analog dengan bimbingan guru/orang tua, menulis cerita tentang perilaku tidak baik dengan bimbingan guru/orang tua, membaca teks dengan bimbingan guru/orang tua, berlatih menirukan berbagai gerak simbolik dengan bimbingan guru/orang tua/teman4. Pengayaan: membuat jam analog dengan berbagai bentuk, membantu temannya yang kesulitan menirukan berbagai gerak simbolik.

I. MEDIA/ALAT, BAHAN, DAN SUMBER BELAJAR1. Media/alata. Teks cerita si ulat dan si semutb. Gambar gerak simbolik ulat dan semutc. Properti ulat dan semut untuk bermain perand. Jam analog2. Bahana. Bahan untuk menghias jam (pensil warna, krayon, cat air)3. Sumber a. Kurikulum 2013b. Kemendikbud. Buku Guru Tematik Terpadu SD/MI Kelas 1 Tema 1 Diriku. 2014. Jakarta: Kemendikbud.c. Kemendikbud. Buku Siswa Tematik Terpadu SD/MI Kelas 1Tema 1 Diriku. 2014. Jakarta: Kemendikbud.

J. LAMPIRAN1. Rangkuman materi2. Penilaian3. Bahan ajar4. LKPD

Malang, 4 Mei 2015Guru kelas II,Stefani Mahesa Jelita, S.PdNIM. 14311308249

LAMPIRAN 1 RANGKUMAN MATERI

Perilaku tidak mencerminkan nilai Pancasila disebut perilaku tidak baik.Contohnya: bersikap sombong, serakah, tidak ramah, dll.Kita harus menghindari berperilaku tidak baik karena kita akan dijauhi teman. Selain itu perilaku tidak baik itu dilarang oleh Tuhan.Teks narasi dalam bentuk percakapan adalah teks yang menceritakan kisah namun dituliskan dalam bentuk percakapan.Gerak simbolik adalah gerak yang memperagakan sesuatu. Contohnya gerakan tangan, kaki, badan, dan kepala pada semut dan ulat.Waktu diukur dengan jam. Untuk menghitung lama kegiatan dapat dilakukan dengan cara mengurangi waktu selesai kegiatan dan waktu mulai kegiatan.