tkd cpns tenaga pendidik-pengajar tryout ke... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 ketetapan mpr no....

29
WWW.CPNSONLINE.COM PUSAT PEMBELAJARAN SOAL CPNS DAN TRYOUT CAT CPNS Contact Us: SMSCENTER: 0857.95.600.612 Email: [email protected] Website http://www.cpnsonline.com MODUL PEMBELAJARAN SOAL CPNS INI MILIK CPNSONLINE.COM HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANGUNDANG! Dilarang keras menerjemahkan, menyalin, atau memperbanyak sebagian atau seluruh isi modul pembelajaran ini tanpa izin tertulis dari pemegang hak cipta. Sanksi Pelanggaran Pasal 44: Undangundang Nomor 7 Tahun 1987 Tentang Perubahan atas Undangundang Nomor 6 Tahun 1982 Tentang Hak Cipta. 1) Barang siapa dengan sengaja dan tanpa hak mengumumkan atau memperbanyak suatu ciptaan atau memberi izin untuk itu, dipidana dengan pidana penjara paling lama 7 (tujuh) tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 100.000.000,(seratus juta rupiah). 2) Barang siapa dengan sengaja menyiarkan, memamerkan, mengedarkan, atau menjual kepada umum suatu ciptaan atau barang hasil pelanggaran Hak Cipta sebagaimana dimaksud dalam ayat (1), dipidana dengan pidana penjara paling lama 5 (lima) tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 50.000.000,(lima puluh juta rupiah).

Upload: hoangminh

Post on 24-Jul-2019

227 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

‘ 

 

WWW.CPNSONLINE.COM

PUSAT PEMBELAJARAN SOAL CPNS DAN TRYOUT CAT CPNS

       

   Contact Us: SMSCENTER: 0857.95.600.612 Email: [email protected] Website  http://www.cpnsonline.com 

MODUL PEMBELAJARAN SOAL CPNS INI MILIK CPNSONLINE.COM  

HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG‐UNDANG!    

Dilarang keras menerjemahkan, menyalin, atau memperbanyak sebagian atau seluruh isi modul  pembelajaran ini tanpa izin tertulis dari pemegang hak cipta.  Sanksi Pelanggaran Pasal 44:   Undang‐undang Nomor 7 Tahun 1987 Tentang Perubahan atas Undang‐undang Nomor 6 Tahun 1982 Tentang Hak Cipta. 1) Barang siapa dengan sengaja dan tanpa hak mengumumkan atau memperbanyak suatu 

ciptaan  atau memberi  izin  untuk  itu,  dipidana  dengan  pidana  penjara  paling  lama  7 (tujuh) tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 100.000.000,‐ (seratus juta rupiah).   

2) Barang siapa dengan sengaja menyiarkan, memamerkan, mengedarkan, atau menjual kepada  umum  suatu  ciptaan  atau  barang  hasil  pelanggaran  Hak  Cipta  sebagaimana dimaksud dalam ayat  (1), dipidana dengan pidana penjara paling  lama 5  (lima)  tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 50.000.000,‐ (lima puluh juta rupiah). 

Page 2: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 1

WWW.CPNSONLINE.COM

TRYOUT CPNSONLINE KE-55

WWW.CPNSONLINE.COM

1. Kemerdekaan mengeluarkan pendapat yang di tetapkan dalam pasal 28 UUD’45

mengandung arti bahwa …

A. Setiap orang dapat dan boleh mengeluarkan pendapatnya, dimana saja dan

kapan saja

B. Pendapat seseorang perlu mendapat tanggapan yang serius

C. Kemerdekaan mengeluarkan pendapat berarti menyalurkan pendapat melalui

jalur yang tersedia

D. Setiap orang boleh memaksakan pendapatnya agar di terima oleh orang lain

E. Yang paling banyak pendapatnya adalah orang yang pandai

JAWABAN :

C. kemerdekaan mengeluarkan pendapat berarti menyalurkan pendapat melalui

jalur yang tersedia.

Pembahasan:

Bunyi Pasal 28 UUD 1945:

Pasal 28

Kemerdekaan berserikat dan berkumpul, mengeluarkan pikiran dengan lisan dan

tulisan dan sebagainya ditetapkan dengan undang-undang.

Pasal ini menunjukkan adanya batasan-batasan / aturan di dalam mengeluarkan/

menyalurkan pendapat. Setiap warga negara perlu memahami hak dan kewajiban

warga negara dalam mengemukakan pendapat.

1. Hak, Warga negara yang menyampaikan pendapat di muka umum berhak untuk:

a. mengeluarkan pikiran secara bebas

b. memperoleh perlindungan hokum

2. Kewajiban Warga negara yang menyampaikan pendapat di muka umum

berkewajiban dan bertanggung jawab untuk :

a. menghormati hak-hak dan kebebasan orang lain

b. menghormati aturan-aturan moral yang diakui umum

Page 3: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 2

WWW.CPNSONLINE.COM

c. menaati hukum dan ketentuan peraturan perundang-undangan yang

berlaku

d. menjaga dan menghormati keamanan dan ketertiban umum

e. menjaga keutuhan persatuan dan kesatuan bangsa

Dalam kemerdekaan terkandung dua makna yaitu kebebasan dan tanggung

jawab. Karena itu kita harus menyeimbangkan antara kebebasan dan tanggung

jawab.

Ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam mengemukakan pendapat secara

bebas dan bertanggung jawab, yaitu :

1. Pendapatnya harus disertai argumentasi yang kuat dan masuk akal, sehingga tidak

sembarang pendapat.

2. Pendapat hendaknya mewakili kepentingan orang banyak, sehingga memberi

manfaat bagi kehidupan bersama.

3. Pendapatnya dikemukakan dalam kerangka peraturan yang berlaku, sehingga

tidak melanggar hukum.

4. Orang yang berpendapat sepatutnya terbuka terhadap tanggapan, sehingga

tercipta komunikasi sosial yang baik.

5. Penyampaian pendapat hendaknya dilandasi oleh keinginan untuk

mengembangkan nilai-nilai keadilan, demokrasi dan kesejahteraan.

Setiap warga negara bebas mengemukakan pendapat asal pendapat tersebut

tidak bertentangan dengan falsafah negara Indonesia yakni Pancasila, UUD 1945

dan Tujuan Negara RI.

2. Keadaan bangsa Indonesia setelah kebangkitan nasional, terutama dalam bidang

politik adalah ….

A. Mendobrak politik kolonial

B. Berkerjasama dengan politik kolonial

C. Terbentuknya organisasi-organisasi politik

D. Terbentuknya usaha-usaha untuk menumbangkan politik kolonial

E. Menghalangi perkembangan politik kolonial

Page 4: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 3

WWW.CPNSONLINE.COM

JAWABAN :

D. Terbentuknya usaha-usaha untuk menumbangkan politik kolonial.

Pembahasan:

Kebangkitan Nasional di Indonesia seperti halnya kebangkitan nasional bangsa-

bangsa Asia-Afrika yang saat itu berada di bawah kekuasaan kolonial, bertujuan:

1. Menumbangkan dan menghancurkan kekuasaan kolonial untuk membangun

negara nasionalis yang demokratis (aspek politik)

2. Menghentikan eksploitasi ekonomi kekuasaan kolonial untuk membangun

masyarakat baru yang bebas dari kemelaratan dan kesengsaraan (aspek ekonomi

– sosial).

3. Menyelamatkan dan membangkitkan kembali kepribadian dan kebudayaan sendiri

yang pernah jaya di masa lampau (aspek budaya).

3. Ada tujuh buah sisi pokok dari setiap kebudayaan pada semua bangsa di dunia ini, di

antaranya seperti di bawah ini, kecuali …

A. Bahasa

B. System religi

C. System pengetahuan dan teknologi

D. Olahraga

E. Kesenian

JAWABAN:

D. Olahraga.

Tujuan unsur kebudayaan menurut Elyede Kluckohn adalah bahasa, system

pengetahuan, system religi, kesenian, mata pencarian, sistem kemasyarakatan, dan

peralatan/perlengkapan hidup manusia.

4. Toleransi antarumat beragama yang kita junjung tinggi harus disertai sikap dari

setiap warga Negara Indonesai yang beranggapan bahwa …

A. Agama/kepercayaan di anutnya sama baik dengan agama/ kepercayaan lain.

B. Agama/kepercayaan yang dianutnya sama sementara itu dia menghormati

agama/kepercayaan orang lain

Page 5: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 4

WWW.CPNSONLINE.COM

C. Sesuai dengan Pancasila, agama/kepercayaan yang pernah, sedang dan akan ada

di Indonesia harus di lindungi oleh Negara

D. Manusia Indonesia bebas untuk memeluk agama/kepercayaan tertentu,

berpindah agama/kepercayaan atau tidak beragama/kepercayaan

E. Agama/kepercayaan yang baik ialah yang bebas dari takhayul dan bersifat ilmiah

JAWABAN

C. Sesuai dengan Pancasila, agama/kepercayaan yang pernah, sedang dan akan ada

di Indonesia harus di lindungi oleh Negara.

Pembahasan:

Sebagaimana diatur dalam pasal 29 UUD 1945:

Pasal 29

(1) Negara berdasar atas Ketuhanan Yang Maha Esa.

(2) Negara menjamin kemerdekaan tiap-tiap penduduk untuk memeluk agamanya

masing-masing dan untuk beribadat menurut agamanya dan kepercayaannya

itu.

Maka negara wajib melindungi kelangsungan agama dan kepercayaan di Indonesia,

serta pelaksanaan ajarannya bagi para pemeluk/ penganutnya.

5. Kedudukan peraturan pemerintah pengganti undang-undang setingkat dengan ….

A. Keputusan MPR

B. Udang – undang

C. Ketetapan MPR

D. Peraturan Pemerintah

E. Instruksi Presiden

JAWABAN :

B. Undang –undang.

Kedudukan peraturan pemerintah pengganti undang-undang setingkat dengan

undang – undang.

Page 6: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 5

WWW.CPNSONLINE.COM

Sebagaimana diatur dalam UU no 12 tahun 2011

Tata urutan peraturan perundang-undangan sebagai berikut:

1.UUD 1945

2.KETETAPAN MPR

3.UU/PERATURAN PEMERINTAH PENGGANTI PERUNDANG-UNDANGAN

4.PERATURAN PEMERINTAH

5.PERATURAN PRESIDEN

6.PERATURAN DAERAH PROVINSI

7.PERATURAN DAERAH KABUPATEN/KOTA

6. Peraturan–peraturan di Negara Republik Indonesia mempunyai hierarki tertentu di

antara peraturan perundang–undangan berikut. Yang terendah kedudukannya dari

yang lain adalah ….

A. Peraturan Daerah

B. Keputusan MPR

C. Keputusan Presiden

D. Ketetapan MPR

E. Udang – undang Dasar 1945

JAWABAN:

A. Peraturan Daerah.

Peraturan –peraturan di NegaraRepublik Indonesai secara hierarki, yang terendah

kedudukannya dari yang lain adalah peraturan daerah.

Sebagaimana diatur dalam UU no 12 tahun 2011

Tata urutan peraturan perundang-undangan sebagai berikut:

1.UUD 1945

2.KETETAPAN MPR

3.UU/PERATURAN PEMERINTAH PENGGANTI PERUNDANG-UNDANGAN

4.PERATURAN PEMERINTAH

5.PERATURAN PRESIDEN

6.PERATURAN DAERAH PROVINSI

7.PERATURAN DAERAH KABUPATEN/KOTA

Page 7: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 6

WWW.CPNSONLINE.COM

7. Nilai–nilai yang terkandung dalam Pancasila mengandung dimensi idealistis,

normalis. dan realistis yang artinya sifat ideology Pancasila adalah …

A. Utopis

B. Pragamatis

C. Universal

D. Dinamis

E. Revitalisasi

JAWABAN :

C. Universal

Pembahasan:

Pancasila sebagai suatu Ideologi tidak bersifat tertutup dan kaku, tetapi bersifat

reformatif, dinamis dan terbuka. Hal ini dimaksudkan bahwa Ideologi pancasila

besifat aktual, dinamis, antisipatif dan senantiasa mampu menyesuaikan dengan

perkembangan zaman, ilmu pengetahuan dan teknologi (iptek), serta dinamika

perkembangan aspirasi masyarakat. Sebagai suatu ideologi yang bersifat terbuka

maka secara structural Pancasila memiliki tiga dimensi sebagai berikut:

1. Dimensi idealis. Merupakan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila

bersifat sistematis dan rasional yaitu hakikat nilai-nilai yang terkandung

dalam lima sila Pancasila : Ketuanan, kemanusiaa, persatuan, kerakyatan dan

keadilan.

2. Dimensi normatif. Merupakan nilai-nilai yang terkandung dalam Pancasila

perlu dijabarkan dalam suatu sistem normatif, sebagaimana terkandung

dalam Pembukaan UUD 1945 yang memilki kedudukan tinggi yang di

dalamnya memuat Pancasila dalam alinea IV.

3. Dimensi realitas. Merupakan suatu Ideologi harus mampu mencerminkan

realitas yang hidup dan berkembang dalam masyarakat. Oleh karena itu,

selain memiliki dimensi nilai-nilai ideal dan normative, pancasila juga harus

mampu dijabarkan dalam kehidupan bermasyarakat secara nyata, baik dalam

kehidupan sehari-hari maupun dalam penyelenggaraan Negara.

Page 8: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 7

WWW.CPNSONLINE.COM

Berdasarkan dimensi yang dimiliki oleh pancasila sebagai Ideologi terbuka, maka

sifat Ideologi pancasila tidak bersifat “utopis”, yaitu hanya merupakan sistem ide-ide

belaka yang jauh dari kehidupan sehari-hari secara nyata. Pancasila juga bukan

merupakan Ideologi “pragmatis” yang hanya menekankan segi praktisi belaka tanpa

adanya aspek idealisme. Ideologi Pancasila yang bersifat terbuka hakikatnya nilai-

nilai dasar yang bersifat UNIVERSAL dan TETAP.

8. Cirri utama dari Negara kesatuan jika dibandingkan dengan Negara serikat, yaitu

bahwa Negara kesatuan ….

A. Memiliki konstitusi yang tertulis

B. Masa jabatan kepala Negara terbatas

C. Kepala negaranya merupakan pilihan rakyat

D. Pemerintahanya bersifat demokratis

E. Terbagi – bagi dalam bagian –bagian negara

JAWABANYA:

A. Memiliki kostitusi yang tertulis.

Ciri utama dari Negara kesatuan memiliki konstitusi yang tertulis.

Konstitusi tertulis di negara kesatuan ini mengikat aturan yang ada di daerah-

daerah/ otonomi, berbeda dengan Negara serikat dimana masing-masing daerah/

negara bagian tidak terikat dengan konstitusi negara serikat.

9. Pancasila merupakan satu kesatuan yang bulat dan utuh dari kelima silanya seperti

yang ditetapkan pada ….

A. TAP MPR No.II/MPR/1978

B. TAP No.XVIII/MPR/1998

C. TAP No.XX/MPR/1996

D. TAP No.X/MPR/1998

E. TAP No.IX/MPR/1998

JAWABAN :

A. TAP MPR No.II/MPR/1978

Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan

kelima asas dalam Pancasila menjadi 36 butir pengamalan sebagai pedoman praktis

Page 9: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 8

WWW.CPNSONLINE.COM

bagi pelaksanaan Pancasila. TAP MPR ini telah dicabut dengan Ketetapan MPR no

XVIII/MPR/1998 dan termasuk dalam kelompok Ketetapan MPR yang sudah bersifat

final atau selesai dilaksanakan menurut Ketetapan MPR no. I/MPR/2003.

10. Lembaga yang mengesahkan peraturan daerah adalah …..

A. MPR dan DPR

B. Kepala daerah dan DPRD

C. Kepala daerah dan BPD

D. BPK dan MK

E. MPR dan MA

JAWABAN:

B. kepala daerah dan DPRD

Pembahasan:

Peraturan Daerah adalah Peraturan Perundang-undanganyang dibentuk oleh DPRD dengan

persetujuan bersama Kepala Daerah (gubernur atau bupati/ walikota).

11. Jalan diplomasi yang dilakukan oleh pemerintahan Indonesia untuk memperoleh

kedaulatan didasarkan pada prosedur internasional, karena ….

A. Indonesia bagian dari anggoata PBB

B. Indonesia masih berasa di bawah kekuasaan Belanda

C. Diplomasi yang dilakukan pemerintah Indonesai selalu gagal

D. Indonesia mengakui adanya PBB sebagai lembaga internasional yang menjamin

hak kemerdekaan setiap Negara

JAWABAN:

D. Indonesia mengakui adanya PBB sebagai lembaga internasional yang menjamin

hak kemerdekaan setiap Negara.

Prosedur Internasional melaui jalan diplomasi didasarkan pada pengakuan

adanya PBB sebagai lembaga internasional yang menjamin hak kemedekaan setiap

Negara.

Page 10: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 9

WWW.CPNSONLINE.COM

12. Berakhirnya masa pemerintahan raja – raja Bali, setelah pulau Bali menjadi bagian

dari Majapahit ditandai dengan …

A. Ditemkannya Prasasti Sanur pada tahun 917 M

B. Tertangkapnya Gajah Waletra yang bergelar Raja Bendahulu oleh Patih Gadjah

Mada

C. Runtuhnya kerajaan Majapahit

D. Pembangunan kompleks candi di Gunung Kawi

E. Pemerintahan Raja Sakti yang kurang baik

JAWABAN :

B. Tertangkapnya Gajah Waletra yang bergelar Raja Bendahulu oleh Patih Gadjah

Mada.

Pembahasan

Majapahit melakukan ekspedisi ke Bali dalam rangka mencapai cita –cita persatuan

Nusantara, yang dipimpin langsung oleh Patih Gajah Mada. Bali dibawah pimpinan

Pasungrigis mengadakan perlawanan, Tetapi Patih Gaja Mada pura-pura menyerah

dan memohon agar perundingan dilakukan di Istana Bedahulu. Hal ini disetujui oleh

Pasungrigis. Tujuannya agar Patih Gajah Mada dapat melihat rupa Raja Bedahulu

yang dikeramatkan, tidak boleh dilihat oleh orang. Patih Gajah Mada terkejut

melihatnya sebap yang menjadi raja adalah Patih Gajah Wartra dari kerajaan Kediri

yang tidak mau tunduk pada kerajaan Majapahit dan lari ke Bali hingga menjadi raja

dan bergelar Raja Bedahulu (Cri Astrasuraratua Bhumi Banten). Patih gajah Mada

segera menangkap Gajah Wartra. Dengan demikian, Pulau Bali menjadi bagian dari

kerajaan Majapahit dan berakhirlah masa dari pemerintahan raja –raja Bali.

13. Sistem ekonomi Gerakan Benteng merupakan gagasan Sumitro pada masa Kabinet

Natsir yang menganjurkan pembangunan ekonomi baru dengan cara …

A. Mengubah struktur ekonomi kolonia menjadi ekonomi nasional

B. Mengubah ekonomi komunis menjadi ekonomi liberal

C. Menata ekonomi Indonesia kea rah yang baru

D. Mengubah ekonomi liberal menjadi ekonomi campuran

E. Menumbuhkan perkembangan ekonomi swasta

Page 11: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 10

WWW.CPNSONLINE.COM

JAWABAN :

A. Mengubah struktur ekonomi kolonia menjadi ekonomi nasional.

Sistem ekonomi Gerakan Benteng merupakan usaha pemerintah Republik

Indonesia untuk mengubah struktur ekonomi yang berat sebelah yang dilakukan

pada masa Kabinet Natsir yang direncanakan oleh Sumitro Djojohadikusumo

(menteri perdagangan). Program ini bertujuan untuk mengubah struktur ekonomi

kolonial menjadi struktur ekonomi nasional (pembangunan ekonomi Indonesia).

Programnya adalah:

• Menumbuhkan kelas pengusaha dikalangan bangsa Indonesia.

• Para pengusaha Indonesia yang bermodal lemah perlu diberi kesempatan untuk

berpartisipasi dalam pembangunan ekonomi nasional.

• Para pengusaha Indonesia yang bermodal lemah perlu dibimbing dan diberikan

bantuan kredit.

• Para pengusaha pribumi diharapkan secara bertahap akan berkembang menjadi

maju.

Gagasan Sumitro ini dituangkan dalam program Kabinet Natsir dan Program Gerakan

Benteng dimulai pada April 1950. Hasilnya selama 3 tahun (1950-1953) lebih kurang

700 perusahaan bangsa Indonesia menerima bantuan kredit dari program ini. Tetapi

tujuan program ini tidak dapat tercapai dengan baik meskipun beban keuangan

pemerintah semakin besar. Kegagalan program ini disebabkan karena:

• Para pengusaha pribumi tidak dapat bersaing dengan pengusaha non pribumi

dalam kerangka sistem ekonomi liberal.

• Para pengusaha pribumi memiliki mentalitas yang cenderung konsumtif.

• Para pengusaha pribumi sangat tergantung pada pemerintah.

• Para pengusaha kurang mandiri untuk mengembangkan usahanya.

• Para pengusaha ingin cepat mendapatkan keuntungan besar dan menikmati cara

hidup mewah.

• Para pengusaha menyalahgunakan kebijakan dengan mencari keuntungan secara

cepat dari kredit yang mereka peroleh.

Page 12: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 11

WWW.CPNSONLINE.COM

Dampaknya adalah program ini menjadi salah satu sumber defisit keuangan.

Beban defisit anggaran Belanja pada 1952 sebanyak 3 Miliar rupiah ditambah sisa

defisit anggaran tahun sebelumnya sebesar 1,7 miliar rupiah. Sehingga menteri

keuangan Jusuf Wibisono memberikan bantuan kredit khususnya pada pengusaha

dan pedagang nasional dari golongan ekonomi lemah sehingga masih terdapat para

pengusaha pribumi sebagai produsen yang dapat menghemat devisa dengan

mengurangi volume impor.

14. Kitab Negara Kertagama karangan Mpu Prapaca berisi cerita tentang …

A. Pemerintah raja – raja Singasari

B. Perjalanan raja Hayam Wuruk di daerah Jawa Timur

C. Perjuangan Raden Wijaya untuk mendirikan Kerajaan Majapahit

D. Keruntuhan Kerajaan Majapahit

E. Berabagai pemberontakan terhadap Kerajaan Majapahit

JAWABAN :

B. Perjalanan raja Hayam Wuruk di daerah Jawa Timur.

Kitab Negara Kertagama berisi kisah perjalanan Hayam Muruk di Jawa Timur.

15. Sekolah sebagian salah satu media sosialisasi yang memengaruhi perkembangan

kehidupan bangsa tidak saja mengajarkan pengetahuan dan keterampilan, tetapi

juga berfungsi untuk bentuk …

A. Kepribadian yang mempunyai rasa cinta tanah air

B. Motivasi belajar berbagai ilmu dan teknologi

C. Tingkah laku anak sesuai kebudayaan daerah

D. Kerterampilan kerja di industri hulu dan hilir

E. Status dan peran sosial di masyarakat baru

JAWABAN :

A. Kepribadian yang mempunyai rasa cinta tanah air.

Selama bersosialisasi di sekolah, anak diajari berbagai pengetahuan dan

keterampilan yang bertujuan untuk mempengaruhi perkembangan intelektual anak,

Page 13: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 12

WWW.CPNSONLINE.COM

kehadiran, dan tanggung jawab. Selain itu, sekolah sebagai media sosialisasi

sekunder juga memperkenalkan berbagai macam nilai, normal, pranata dan

kebudayaan untuk membentuk kepribadian anak.

16. Perjanjian antara Indonesia dan Belanda pada masa perjuangan yang menghasilkan

pembentukan Negara Indonesia Serikat (NIS) adalah …

A. Perjanjian Malindo

B. Konferensi Meja bundar

C. Perjanjian Lingkarjati

D. Koferensi Den Haag

E. Koferensi Inter-Indonesia

JAWABAN:

C. Perjanjian Linggarjanji

isi dari perjanjian Linggarjati adalah :

1) Belanda mengakui kedaulatan Republik Indonesia secara de facto, meiputi

Sumatra, jawa, dan Madura

2) Pembentukan NIS (Negara Indonesia Serikat)

3) Dibentuk Uni Indonesia-Belanda dengan Ratu Yuliana sebagai kepala uni.

17. Salah satu akibat perang dunia ke II bagi bangsa Indonesia adalah …

A. Berakhirnya kegiatan Pergerakan Nasional

B. Berakhirnya pelaksanaan politik etnis

C. Berakhirnya sengketa Indonesia-Belanda

D. Berakhirnya masa penjajahan Belanda

E. Berakhirnya masa pendudukan Jepang

JAWABAN :

E. Berakhirnya masa pendudukan Jepang.

Sebagaimana diketahui bahwa saat terjadinya perang dunia II Indonesia berada

dibawah penjajahan Jepang dan akhir dari perang dunia adalah kemenangan di pihak

Sekutu yang mengakhiri masa pendudukan Jepang di Indonesia.

Page 14: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 13

WWW.CPNSONLINE.COM

18. Bentuk keracuan imbuhan terdapat pada kata –kata berikut, kecuali ….

A. Memperbesarkan

B. Mempelajarkan

C. Mengenyampingkan

D. Memperbaiki

E. diperlebarkan

JAWABAN :

D. Memperbaiki.

•••• ‘Memperbesarkan’ seharusnya ‘Membesarkan’. Atau ‘memperbesar’.

•••• ‘mempelajarkan’ seharusnya ‘mempelajari’ atau ‘ mengajarkan’.

•••• ‘Mengenyampingkan’ seharusnya ‘mengesampingkan’.

•••• ‘diperlebarkan’ seharusnya ‘diperlebar’ atau ‘dilebarkan’.

19. Sejak zaman purba telah ada hubungan antara Indonesia dengan Eropa. Sebab

Indonesia kaya dengan barang –barang perdagangan seperti …

A. barang tambang

B. Lada dan pala

C. Rempah – rempah

D. Kapur barus

E. Kain sutera

JAWABAN :

C. Rempah – rempah.

Indonesia merupakan penghasil rempah-rempah seperti pala, lada, cengkih, jahe dan

sebagainya.

20. Siapakah penulis “Layar Terbang” sebuah roman yang ditulis pada jaman pujangga

baru?

Page 15: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 14

WWW.CPNSONLINE.COM

A. Marah Rusli

B. Chairil Anwar

C. Armyn Pane

D. Sutan Takdir Alisyahbana

E. W.S. Rendra

JAWABAN : D. Sutan Takdir Alisyabana

Layar terkembang merupakan karya sastra dari Sutan Takdir Alisjahbana yang

diterbitkan pertama kali pada tahun 1937. Karya sastra berupa nove ini berisi

tentang pendobrakan untuk kesetaraan gender antara pria dan wanita.

21. Kisah legenda anak kandung yang durhaka terhadap ibu kandungnya, yang dikutuk

menjadi batu karang adalah ?

A. Sangkuriang

B. Lutung Kasarung

C. Tangkuban Perahu

D. Malingkundang

E. Bandung Bandawasa

JAWABAN :

D. Malingkundang

Legenda Malin kundang berasal dari Sumatera Barat, menceritakan kutukan seorang

ibu terhadap Malin (anaknya) menjadi batu dikarenakan tidak mau mengakui ibu

kandungnya dikarenakan ibundanya adalah wanita miskin sedangkan Malin sudah

menjadi seorang kaya raya.

22. Sinonim: DEKADENSI

A. Kemunduran

B. Moral

C. Bukti

D. Pendidikan

E. Perilaku

Page 16: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 15

WWW.CPNSONLINE.COM

JAWABAN :

A. Kemunduran.

Dekadensi = kemunduran

Dekadensi = kemerosotan (berkaitan dengan akhlak); kemunduran (berkaitan

dengan seni, sastra).

23. Sinonim: PROSA

A. Narasi

B. Puisi

C. Sastra

D. Larik

E. Drama

JAWABAN : A. Narasi.

Prosa = Narasi

Prosa = karangan bebas ( tidak terikat oleh kaidah yang terdapat dalam puisi).

24. Antonim: ABOLISI …

A. Keringanan

B. Pemberataan

C. Penghapusan

D. Pemotongan

E. Pengurangan

JAWABAN :

B. Pemberataan.

Abolisi = peniadaan peristiwa pidana, penghapusan

Lawan katanya adalah Pemberatan

25. Antonim: AKTUAL ….

A. Kedaluarsa

Page 17: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 16

WWW.CPNSONLINE.COM

B. Baru

C. Terpercaya

D. Nyata

E. Lama

JAWABAN :

A. Kedaluarsa.

Aktual = 1. betul-betul ada (terjadi); sesungguhnya: contoh cerita aktual

2. sedang menjadi pembicaraan orang banyak (tt peristiwa dsb);

3. baru saja terjadi; masih baru (tt peristiwa dsb); hangat: contoh berita aktual

Sehingga lawan kata AKTUAL adalah KEDALUARSA.

26. Kerjasama antara golongan (partai) untuk mendapatkan suara lebih dalam parlemen

disebut?

A. Walk out

B. Koalisi

C. Reshufle

D. Cekal

E. Mutasi

JAWABAN :

B. Koalisi.

Penulisan jawaban koalisi

Walk out = keluar/ meninggalkan sidang dan tidak kembali lagi

Reshufle = perombakan/ pembaharuan

Cekal = tangkap/ tahan

Mutasi = pindah

27. Untuk menentukan masa bercocok tanam, para petani tradisional menghitung

berdasarkan …

A. Ilmu perbintangan

B. Ilmu hayati

Page 18: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 17

WWW.CPNSONLINE.COM

C. Ilmu nabati

D. Angin musim

E. Ramalan cuaca

JAWABAN :

A. Ilmu perbintangan.

Untuk menentukan masa bercocok tanam, para petani tradisional berpedoman pada

perhitungan berdasarkan posisi bintang.

Contoh pengamatan langit yang dilakukan oleh masyarakat tradisional petani adalah Lintang

Waluku adalah sebutan masyarakat Jawa tradisional untuk menyebut tiga bintang dalam

sabuk orion dan digunakan sebagai pertanda dimulainya masa tanam.

28. Solvabilitas perusahaan dapat ditunjukan dengan ….

A. Menghitung rehabilitasi perusahaan

B. Membandingkan jumlah aktivitas lancer dengan jumlah utang jangka panjang

C. Membandingkan jumlah seluruh aktivitas dibanding sejumlah seluruh utang

D. Mengurangi likuidasi perusahaan yang bersangkutan

E. Meningkatnya kas perusahaan

JAWABAN :

C. Membandingkan jumlah seluruh aktivitas sejumlah keseluruhan utang.

Solvabilitas perusahaan dalam kemampuan perusahaan untuk mengembalikan

utang-utangnya, sehingga untuk melihat seberapa banyak utangnya dapat

ditunjukkan dengan membandingkan jumlah seluruh aktivitas dibanding jumlah

seluruh utang.

29. Bintang berekor yang berkelana di dalam tata surya, yang mempunyai orbit sangat

lonjong disebut?

A. Korona

B. Nebula

C. Rasi

D. Galaksi

Page 19: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 18

E. Komet

JAWABAN :

E. Komet.

Komet merupakan bintang berekor yang bergerak di angkasa, dimana ekor komet

arahnya selalu menjauhi keberadaan Matahari.

30. DERET: 43, 42, 41, 32, 31, 30, 21, ....

A. 29

B. 27

C. 25

D. 23

E. 20

JAWABAN : E. 20.

31. DERET: 9, 16, 16, 23, 25, 30, 36, 37, ....

A. 40

B. 46

C. 49

D. 50

E. 51

JAWABAN :

C. 49.

Page 20: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 19

32. DERET: 11, 12, 13, 10, 13, 14, 15, 12, 15, 16, ...

A. 13 dan 16

B. 13 dan 17

C. 14 dan 17

D. 17 dan 14

E. 19 dan 20

JAWABAN :

D. 17 dan 14.

33. DERET: ...., ...., 12, 10, 24, 20, 48, 40, 96

A. 10,9

B. 9,8

C. 8,6

D. 6,5

E. 4,2

JAWABAN :

D. 6,5.

Page 21: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 20

34. Pilihlah salah satu jawaban yang bukan termasuk dari kelompok yang lain.

A. Offside

B. Corner kick

C. Smask

D. Kick off

E. Throw in

JAWABAN :

C. Smask.

Smask bukan termasuk kelompok istilah dalam permainan sepakbola.

35. Pilihlah salah satu jawaban yang bukan termasuk dari kelompok yang lain.

A. Bumi

B. Mars

C. Jupiter

D. Saturnus

E. Pluto

JAWABAN :

E. Pluto

Pluto bukan termasuk kelompok planet.

36. Pilihlah salah satu jawaban yang bukan termasuk dari kelompok yang lain.

A. Gunung kelud

B. Kalijaga

C. Gunung Jati

D. Giri

E. Bonang

Page 22: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 21

WWW.CPNSONLINE.COM

JAWABAN :

A. Gunung Kelud

Gunung Kelud (nama gunung) bukan termasuk kelompok wali songo.

37. Pasir :.... = pohon : ....

A. Gunung hijau

B. Gurun – hutan

C. Bangunan – burung

D. Semen – daun

E. Lembut – batang

JAWABAN :

B. Gurun – hutan.

Definisi PASIR sering ditemukan di GURUN seperti halnya POHON banyak ditemukan di

HUTAN.

38. Tropis :....= cemara : ....

A. Cuaca – hutan

B. Sinar matahari – pegunungan

C. Iklim – pohon

D. Panas – tumbuhan

E. Khatulistiwa – hijau

JAWABAN :

C. Iklim – pohon.

Definisi

TROPIS merupakan salah satu jenis IKLIM seperti halnya CEMARA merupakan salah satu jenis

POHON.

39. JAM : MENIT = MENIT : ....

A. Waktu

B. Jam

C. Detik

D. Hari

E. Masa

Page 23: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 22

WWW.CPNSONLINE.COM

JAWABAN :

C. Detik.

JAM : MENIT = MENIT : DETIK

Jam disusun atas menit, menit disusun atas detik.

40. Kaya : .... = lancung : ...

A. Raya – asli

B. Dapat – palsu

C. Mampu – penjiplak

D. Kompeten – imitasi

E. Hartawan – pecundang

JAWABAN :

E. Hartawan – pecundang.

Definisi – Sinonim

Pedanan kata KAYA adalah HARTAWAN seperti halnya padanan kata LANCUNG adalah

PECUNDANG.

41. Anggota yang memiliki anak lebih dari tiga orang menerima piagam dan hadiah.

Dedo tidak menerima piagam dan hadiah.

A. Dedo adalah anggota organisasi yang anaknya kurang tiga orang.

B. Dedo adalah anggota organisasi yang anaknya lebih dari tiga orang.

C. Dedo adalah anggota organisasi yang berhak menerima hadiah.

D. Dedo adalah bukan anggota organisasi yang berhak menerimah hadiah

E. Dedo adalah bukan anggota yang anaknya lebih dari tiga orang.

JAWABAN :

A. Dedo adalah anggota organisasi yang anaknya kurang tiga orang.

Anggota yang memiliki anak lebih dari tiga akan memperoleh dua hal, yaitu piagam dan

hadiah.

Sedangkan ingkaran dari premis pertama, anggota yang memiliki anak kurang dari tiga

memenuhi salah satu dari tiga kondisi berikut

- Merima piagam tetapi tidak mendapatkan hadiah; atau

Page 24: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 23

WWW.CPNSONLINE.COM

- Tidak menerima piagam tetapi mendapatkan hadiah; atau

- Tidak menerima piagam dan tidak mendapatkan hadiah.

Berdasarkan premis kedua maka dapat disimpulkan bahwa Dedo adalah anggota yang

memiliki anak kurang dari tiga.

42. Semua sopir bus sering mengemudikan kendaraannya dengan kecepatan tinggi. Sebagian sopir

bus yang sering mengemudikan kendaraan dengan kecepatan tinggi, tidak pernah mengantuk

saat mengemudi.

A. Semua yang tidak pernah mengemudikan mobil dengan kecepatan tinggi bukan sopir

bus

B. Semua yang tidak pernah mengantuk saat mengemudikan kendaraannya bukan sopir

bus.

C. Semua sopir bus tidak pernah mengantuk saat mengemudikan kendaraannya

D. Sebagian sopir bus pernah mengantuk saat menjalankan kendaraannya

E. Sebagian sopir bus mengantuk saat mengemudikan kendaraannya dengan kecepatan

tinggi.

JAWABAN :

E. Sebagian sopir bus mengantuk saat mengemudikan kendaraanya dengan kecepatan tinggi.

Silogisme

P1 : semua sopir bus sering mengemudikan kendaraannya dengan kecepatan tinggi.

P2 : sebagian sopir bus yang sering mengemudikan kendaraan dengan kecepatan tinggi,

tidak pernah mengantuk saat mengemudi

Jadi kesimpulan adalah sebagian sopir bus tidak pernah mengantuk saat mengemudi. Karena

kesimpulan ini tidak terdapat pada pilihan jawabannya, maka kita dapat mengambil

komplemen dari kesimpulannya yaitu sebagian sopir bus mengantuk saat mengemudikan

kendaraannya dengan kecepatan tinggi.

43. Seseorang ingin memasang iklan baris di sebuah surat kabar untuk menjual barangnya. Untuk

hari pertama ia harus membayar Rp2.500,00 tiap baris. Untuk 5 hari berikutnya, per hari ia harus

membayar Rp1.500,00 tiap baris. Dan untuk hari-hari berikutnya, per hari ia harus membeyar

Page 25: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 24

WWW.CPNSONLINE.COM

Rp1.000,00 tiap barisnya. Jika ia membayar Rp50.000,00 maka iklan tersebut akan terpasang

selama...

A. 15 hari

B. 16 hari

C. 30 hari

D. 46 hari

E. 50 hari

JAWABAN :

D. 46 hari.

1 hari pertama Rp2.500,00

5 hari berikutnya Rp7.500,00

6 hari pertama Rp10.000,00

Sisa uang adalah

Rp50.000,00 – Rp10.000,00

=Rp40.000,00

Sisa uang dapat membiayai iklan selama

Rp40.000,00/Rp1.000,00 = 40 hari

Jadi iklan tersebut akan terpasang

6 + 40 = 46 hari

44. Jika 15 kaleng makanan diperlukan 7 orang selama 2 hari maka untuk memenuhi kebutuhan 4

orang selama 7 hari diperlukan makanan sebanyak ....

A. 14 kaleng

B. 15 kaleng

C. 24 kaleng

D. 28 kaleng

E. 30 kaleng

JAWABAN :

E.30 kaleng.

Kebutuhan per orang per hari adalah

15

2�7

Page 26: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 25

WWW.CPNSONLINE.COM

Jadi kebutuhan 4 orang selama 7 hari.

15

2�7�4�7 = 30�� ���

45. Dinding seluas 60 �� selesai dicat selama 5 jam oleh 8 pekerja. Waktu yang diperlukan untuk

mengecat dinding seluas 50 �� oleh 4 pekerja adalah ...

A. 4 jam, 10 menit

B. 4 jam, 48 menit

C. 8 jam, 20 menit

D. 8 jam, 48 menit

E. 16 jam, 40 menit

JAWABAN :

C. 8 jam, 20 menit.

Kecepatan berbanding terbalik dengan waktu dan jumlah pekerja sehingga kecepatan

mengecat 1 �� per jam per pekerja dapat dinyatakan dengan

5�8

60

Jika pekerja mengecat dinding 50 �� dilakukan 4 pekerja maka pekerja tersebut dapat

selesai dalam

���

�� x ��

Jika persamaan tersebut diselesaikan maka akan mengahasilkan

5�8�

3�0�50

4= 5�5

3= 25

3= 8

1

3���

Jadi waktu yang diperlukan jika dikonversi ke menit adalah 8 jam 20 menit.

46. Tiket sebuah pertunjukan untuk dewasa dan anak terjual sebanyak 800 buah. Harga tiket untuk

dewasa adalah Rp50.000,00 dan untuk anak adalah Rp25.000,00. Jika hasil penjualan tiket

diperoleh Rp32.000,00 banyaknya tiket dewasa yang terjual adalah....

A. 300

B. 400

C. 500

D. 550

E. 600

Page 27: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 26

WWW.CPNSONLINE.COM

JAWABAN :

C. 500.

Misalkan banyak tiket dewasa yang terjual adalah x dan banyak tiket anak-anak yang terjual

adalah y maka diperoleh persamaan berikut

(1) X + y = 800

(2) 50000x + 25000y = 32500000

Persamaan (2) dapat disederhanakan dengan membuang angka 0 nya sehingga diperoleh

50x + 25y = 32500

Kemudian membagi kedua ruas dengan 25 yang menghasilkan

2x + y = 1300

Kedua persamaan dapat diselesaikan dengan cara eliminasi.

2x + y = 1300

� + � = 800

� = 500

Jadi banyak tiket dewasa yang terjual adalah 500.

47. Jika xy > 2x + 2y, maka ....

A. X sama dengan y

B. X dan y tidak boleh sama besar

C. X dikali y lebih besar dari 2

D. X dan y lebih besar dari 2

E. Hubungan x dan y tidak dapat ditentukan

JAWABAN :

E. Hubungan x dan y tidak dapat ditentukan.

Tidak ada hubungan spesifik dalam persamaan tersebut. Jadi hubungan x dan y tidak dapat

ditentukan.

48. Jika x dan y bilangan bulat kelipatan 3, dengan 12 < x < 17 dan 16 < y < 19 maka ...

A. X = y

B. X > y

C. X < y

D. 2x = y

E. Y – x = 2

Page 28: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

PEMBAHASAN TRYOUT KE-55 Page 27

WWW.CPNSONLINE.COM

JAWABAN :

C. X < Y

X merupakan bilangan kelipatan 3 untuk 12 < x < 17, sehingga x = 15

Y merupakan bilangan kelipatan 3 untuk 16 < x < 19, sehingga y= 18

Jadi karena 15 < 18 maka x < y

49. Jika 0 < x < y < 2 dan z = x – y maka nilai z berada antara nilai ...

A. 0 dan 2

B. 1 dan 2

C. -2 dan 0

D. -2 dan 2

E. -2 dan 1

JAWABAN :

C. -2 dan 0

Karena x < y maka x – y < 0 atau bilangan (x- y) merupakan bilangan negatif.

Z=x – y < 0

Berdasarkan pilihan jawaban, yang memenuhi hanyalah (C).

50. Jika AB = BC, AD = 3,5 AC, maka BD sama dengan ....

A. 3AB

B. 4AB

C. 5AB

D. 6AB

E. 7AB

JAWABAN :

D. 6AB.

Misalkan panjang AB = x maka

AD = 3,5 AC = 3,5 x 2x = 7x

Sehingga

CD = AD – AC = 7x -2x =5x

Jadi

BD=BC + CD = x + 5x =6x = 6x = 6AB.

Page 29: TKD CPNS TENAGA PENDIDIK-PENGAJAR TRYOUT KE... · a. tap mpr no.ii/mpr/1978 Ketetapan MPR no. II/MPR/1978 tentang Ekaprasetia Pancakarsa menjabarkan kelima asas dalam Pancasila menjadi

‘ 

\

 

 

 

 

     

    

 Contact Us: SMSCENTER: 0857.95.600.612 0857.95.600.355 Email: [email protected] Facebook: http://facebook.cpnsonline.com Twitter: http://twitter.cpnsonline.com Website http://www.cpnsonline.com

MODUL INI MILIK CPNSONLINE.COM  

HAK CIPTA DILINDUNGI UNDANG‐UNDANG!    

Dilarang keras menerjemahkan, menyalin, atau memperbanyak sebagian atau seluruh isi modul  pembelajaran ini tanpa izin tertulis dari pemegang hak cipta.  Sanksi Pelanggaran Pasal 44:   Undang‐undang Nomor 7 Tahun 1987 Tentang Perubahan atas Undang‐undang Nomor 6 Tahun 1982 Tentang Hak Cipta. 1) Barang siapa dengan sengaja dan tanpa hak mengumumkan atau memperbanyak suatu 

ciptaan  atau memberi  izin  untuk  itu,  dipidana  dengan  pidana  penjara  paling  lama  7 (tujuh) tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 100.000.000,‐ (seratus juta rupiah).   

2) Barang siapa dengan sengaja menyiarkan, memamerkan, mengedarkan, atau menjual kepada  umum  suatu  ciptaan  atau  barang  hasil  pelanggaran  Hak  Cipta  sebagaimana dimaksud dalam ayat  (1), dipidana dengan pidana penjara paling  lama 5  (lima)  tahun dan/atau denda paling banyak Rp. 50.000.000,‐ (lima puluh juta rupiah). 

"Kelulusan menjadi CPNS bukan seperti ujian di bangku kuliah, jika Anda menjawab dengan benar beberapa soal pertanyaan maka Anda dinyatakan lulus, tapi nilai akhir kelulusan seleksi cpns ditentukan oleh siapa yang mendapat nilai SKOR TERTINGGI secara rangking pada formasi yang dilamar.  Yakinlah dengan kemampuan diri dan didukung persiapan yang maksimal, maka Anda akan 

menjadi yang terbaik dan lulus cpns tanpa sogokan " (Dr. H. Faisal Saleh, M. Si)