strategi komunikasi komunitas keluarga besar gojek grup …repo.apmd.ac.id/501/1/skripsi_yosep...

51
i Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup Sepuluh dalam Membentuk Persepsi Positif para Pengguna dan Calon Pengguna Jasa Ojek Online di Yogyakarta ( Studi Deskripsi Kualitatif tentang Strategi Komunitas Komunikasi Keluarga Besar Gojek Grup Sepuluh dalam Membentuk Persepsi Positif para Pengguna dan Calon Pengguna Jasa Ojek Online di Yogyakarta) SKRIPSI DISUSUN OLEH : YOSEP ANTIKA YONAS 13530007 PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI SEKOLAH TINGGI PEMBANGUNGAN MASYARAKAT DESA “APMD” YOGYAKARTA 2018

Upload: others

Post on 14-Jul-2020

2 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

i

Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup

Sepuluh dalam Membentuk Persepsi Positif para Pengguna dan

Calon Pengguna Jasa Ojek Online di Yogyakarta

( Studi Deskripsi Kualitatif tentang Strategi Komunitas Komunikasi Keluarga

Besar Gojek Grup Sepuluh dalam Membentuk Persepsi Positif para Pengguna

dan Calon Pengguna Jasa Ojek Online di Yogyakarta)

SKRIPSI

DISUSUN OLEH :

YOSEP ANTIKA YONAS

13530007

PROGRAM STUDI ILMU KOMUNIKASI

SEKOLAH TINGGI

PEMBANGUNGAN MASYARAKAT DESA “APMD”

YOGYAKARTA

2018

Page 2: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh
Page 3: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh
Page 4: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

iv

MOTTO

Kesuksesan tak pernah dimiliki.

Ia disewakan dan itu dibayar tiap hari.Artinya

Saat kesuksesan sudah tercapai,

bukan berarti kita boleh lengah dan berhenti berusaha.

Karena, ia bisa lepas sewaktu-waktu.

Makanya,

kita harus mempertahankannya terus

dengan berusaha keras setiap hari.

“Rory Vaden”

Tetapi haruslah engkau ingat kepada TUHAN, Allahmu,

sebab Dialah yang memberikan kepadamu kekuatan untuk

memperoleh kekayaan,

dengan maksud meneguhkan perjanjian yang diikrarkan-Nya

dengan sumpah kepada nenek moyangmu, seperti sekarang ini.

Perjanjian lama (Ulangan 8:18)

Page 5: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

v

HALAMAN PERSEMBAHAN

Puji syukur dan penuh karunia terhadap Tuhan Yang Maha Esa

Dengan ini saya persembahkan karya ini untuk :

1. Kepada Orang Tua Kandung maupun angkat saya ( Ibu Sri Subekti,

Bunda Sri Fajarsasih dan Ayah Kirwanto)

2. Kepada keempat kakak saya tercinta ( Yanet T, Intan Viktori K, Lina

Puspita dan Kurnia SR)

3. Seluruh keluarga besar SOEBADRI yang selalu mendukung dan

mensuport saya baik secara langsung maupun tidak langsung.

Page 6: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

vi

KATA PENGANTAR

Puji syukur kepada Tuhan Allah Yang Maha Esa, karena dengan

karunia dan kesehatan engkau berikan, saya dapat menyelesaikan Skripsi

dengan judul “Strategi Komunitas Komunikasi Keluarga Besar Gojek

Grup Sepuluh dalam Membentuk Persepsi Positif para Pengguna dan

Calon Pengguna Jasa Ojek Online di Yogyakarta”.

Terselesaikannya tulisan ini tentunya tidak lepas dari dukungan

dan perhatian serta bimbingan dari berbagai pihak baik secara moril,

materil, maupun pengetahuan. Maka untuk itu penulis mengucapkan

banyak terimakasih kepada :

1. Ibu yang selalu mendoakan setiap gerak dan langkah dalam

kehidupanku.

2. Bapak Habib Muhsin S.Sos, M.Si selaku Ketua Sekolah Tinggi

Pemberdayaan Masyarakat Desa STPMD ”APMD” Yogyakarta.

3. Bapak Ade Chandra, S.Sos, M.Si selaku Kaprodi Ilmu Komunikasi

”STPMD” APMD Yogyakarta, yang telah memberikan ijin dan

kesempatan kepada penulis untuk menyusun skripsi ini.

4. Bapak Theodorus Wuryantono, S.IP, M.Hum selaku dosen

pembimbing akademik sekaligus pembimbing utama yang sudah

meluangkan waktu, pikiran dan tenaga untuk membimbing dan

memberikan masukan ilmu dalam penyusunan skripsi ini. Mulai dari

awal sampai akhir pertanggungjawaban.

5. Semua dosen Jurusan Ilmu Komunikasi STPMD ”APMD” yang telah

menyumbangkan ilmu yang sangat bermanfaat bagi penulis dalam

perkuliahan maupun penulisan skripsi ini.

6. Seluruh keluarga besar STPMD ”APMD” yang telah membekali

penulis dengan pengetahuan dan pengalaman dalam studi yang penulis

jalani.

7. Terimakasih kepada Komunitas Ojek Online Go-Ten yang ada di

Yogyakarta

Page 7: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

vii

8. Terimakasih kepada Kakakku tercinta, mbak Janet yang selalu support

setiap langkahku.

9. Terimakasih kepada Luh Dwi Yoga, yang mau memberi pengarahan

dan penginapan gratis. Serta mohon maaf buat Mbak Dita calon istri

Mas Yoga, karena waktu dan perhatiannya Mas Yoga jadi terbagi dua.

10. Terimakasih juga buat semua teman-teman seangkatan 2013 Ilmu

Komunikasi yang selalu support dan selalu mengingatkan saya untuk

cepat lulus.

11. Dan terimakasih kepada IMAKO berserta seluruh anggotanya, yang

memberikan saya banyak pengalaman serta berikhtiar selalu.

Saya sangat berharap skripsi ini, dapat berguna dalam rangka

menambah wawasan dan pengetahuan kita mengenai pengertian, Strategi

Komunikasi Komunitas Go-Ten dalam Membentuk Persepsi Positif

kepada Pengguna dan Calon Pengguna Jasa Ojek Online. Saya juga

menyadari sepenuhnya bahwa di dalam penyusunan ini terdapat

kekurangan-kekurangan dan jauh dari apa yang saya harapkan. Untuk itu,

saya berharap adanya kritik, saran dan usulan yang membangun, demi

perbaikan di masa yang akan datang.

Semoga skripsi ini dapat dipahami dan berguna bagi saya sendiri

maupun orang yang membacanya. Sebelumnya saya mohon maaf apabila

terdapat kesalahan kata-kata yang kurang berkenan, saya memohon kritik

dan saran yang membangun untuk kebaikan bersama.

16 Oktober 2018

Penyusun

Yosep Antika Yonas

Page 8: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

viii

DAFTAR ISI

HALAMAN JUDUL.............................................................................I

LEMBAR PENGESAHAN..................................................................II

PERNYATAAN....................................................................................III

MOTTO.................................................................................................IV

HALAMAN PERSEMBAHAN…………………………………..….V

KATA PENGANTAR..........................................................................VI

DAFTAR ISI..........................................................................................VIII

DAFTAR TABEL DAN GAMBAR……………………….................X

ABSTRAK…………………………………………………..................XII

BAB I PENDAHULUAN.......................................................................1

A. Latar Belakang Masalah…………………………………..…..…......1

B. Rumusan Masalah…………………………………………………...7

C. Tujuan Penelitian……………………………………………….........7

D. Manfaat Penelitian…………………………………………………..7

E. Kerangka Teori……………………………………………………....7

E.1Komunikasi………………………………………………....7

E.2 Fungsi Komunikasi………………………...…...………….8

E.3 Komunikasi Verbal dan Non-Verbal……..…………...…...9

E. 4 Hambatan Komunikasi..……………………..…………....10

E.5 Strategi Komunikasi………………………..………….......10

E.6 Komunikasi Kelompok atau Komunitas..............................17

E.7 Komunikasi Organisasi……………..……..………….…...19

E.8 Komunikasi Massa…………………….………………......23

E.9 Pengertian Presepsi ………………………..………..….....25

F. Kerangka Pikir………………………….……………………..……..29

Page 9: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

ix

G.Metode Penelitian…………………………………….…...................30

G.1. Jenis Penelitian………………………………….………...30

G.2. Lokasi Penelitian……………………………..…….….….30

G.3. Sumber Data……………………………………...…..…...31

G.4. Teknik Pengumpulan Data…………………………….......32

H. Teknik Analisis Data……………………………………………..…35

BAB II GAMBARAN LOKASI

PENELITIAN........................................................................................37

A. Sejarah Singkat Ojek Online…………………………….........…...36

B. Deskripsi Wilayah………………………………………….....…....40

C. Struktur Keanggotaan…………………………………………........40

D. Fungsi Struktur Kepengurusaan Komunitas Go-Ten………….…...41

E. Agenda Komunitas Go-Ten…………………………….…….........45

BAB III SAJIAN DATA PENELITIAN……….…………...…..........47

A.Sajian Data………………………………………………...................47

B. Analisis Data…………………………………………...…………….65

B1. Faktor-faktor yang Mempengaruhi Persepsi

Positif………………………………………...…………......65

B.2 Strategi Komunikasi Komunitas Go-Ten dalam

Membentuk Persepsi Positif…………………………….....67

BAB IV PENUTUP……………………………………………..….….77

A. KESIMPULAN………………………………………………....…..77

B. SARAN……………………………………………………………..78

DAFTAR PUSTAKA……………………………………………..…....80

LAMPIRAN……………………………………………………….…....82

Page 10: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

x

DAFTAR BAGAN DAN GAMBAR

BAGAN 1.1 Strategi membentuk presepsi positif………………………….....29

BAGAN 1.2 Komponen dalam analisis data…………......…………...36

BAGAN 2.1 Struktur keanggotan Komunitas Go-Ten…………………….….40

GAMBAR 2.1 Logo Identitas Komunitas Go-Ten…………………………….39

GAMBAR 2.2 Kegiatan Kerja Bakti gabungan termasuk Komunitas………..…….46

GAMBAR 3.1 Kasus Pencurian Sepeda Motor……………………………..…..49

GAMBAR 3.2 Keluhan Netizen di Media Sosial Facebook……………….….50

Page 11: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

xi

ABSTRAK

Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup 10 atau yang lebih dikenal dengan

Komunitas Go-Ten merupakan salah satu dari 20 komunitas ojek online

resmi yang dibuat oleh pihak operasional Pt.GI wilayah Yogyakarta, pada

tanggal 08 maret 2017 lalu. Komunitas Go-Ten memiliki anggota driver

ojek online kurang lebih sekitar 135 orang yang bersifat heterogen tetapi

memiliki struktur kepengurusan yang tetap dan terdiri dari seperti ketua,

wakil ketua,sekertaris, bendahara dan humas Go-Ten. Para anggota

Komunitas Go-Ten dalam kesehariannya lebih aktif berkomunikasi di grup

media sosial whatsapp. Penelitian kali ini menggunakan metode deskriptif

kualitatif yang memahami secara luas dan mendalam terhadap suatu

permasalahan. Narasumber dalam penelitian kali ini lebih memfokuskan

kepada pengurus maupun anggota dari Komunitas Go-Ten. Pengumpulan

data menggunakan teknik observasi,wawancara dan dokumentasi.

Komunitas Go-Ten dalam membentuk persepsi positif dimulai dari hal

yang paling mendasar seperti berprilaku 3S Senyum Salam dan Sapa

kepada penumpang. Dengan harapan masyarakat dapat mengetahui dan

menilai positif atas perbuatan yang mereka lakukan.

Kata kunci : Strategi Komunikasi, Komunitas Go-Ten, Persepsi Positif

Page 12: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Angkutan umum merupakan salah satu kebutuhan penting bagi

masyarakat terutama di bidang ekonomi, sebab angkutan umum

memberikan jasa pengantaran berupa orang ataupun barang dari satu

tempat ke tempat lainnya dengan efisien. Angkutan umum memiliki

bermacam jenis dan bentuk, seperti angkutan darat, angkutan udara dan

angkutan laut. Setiap jenis angkutan umum memiliki kapasitas yang

berbeda-beda, contohnya ojek motor yang merupakan kendaraan roda dua

yang memiliki kapasitas terbatas.

Ojek motor hanya mampu mengangkut satu orang penumpang

namun memiliki nilai efisien yang tinggi bagi masyarakat, khususnya yang

tinggal di kota-kota besar. Ojek motor memiliki bentuk kendaraan yang

kecil dan cepat sehingga mampu menerobos kemacetan dan melewati jalan

pintas atau gang tikus yang hanya bisa dilalui oleh kendaraan roda dua.

Karenanya, ojek sangat cocok digunakan oleh masyarakat perkotaan

ketika hendak berangkat berkerja pada pagi hari maupun melakukan

aktivitas lainnya.

Page 13: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

2

Semakin pesatnya perkembangan teknologi, membuat sebagian

pemilik transportasi umum ikut melakukan pengembangan teknologi pada

kendaraannya, supaya tidak ketinggalan jaman ataupun ditinggal oleh

pengguna jasa angkutan umum. Salah satu yang menjadi trend saat ini

ialah angkutan umum berbasis online, karena para penggunanya bisa

memilih jasa atau bentuk transportasi yang diinginkan cukup melalui

smartphone kapan pun.

Gojek merupakan PT Aplikasi Karya Anak Bangsa atau yang

merupakan perusahaan teknologi asal Indonesia yang melayani angkutan

melalui jasa ojek. Perusahaan ini didirikan pada tahun 2010 di

Jakarta oleh Nadiem Makarim. Saat ini, Gojek telah tersedia di 50 kota di

Indonesia. Hingga bulan Juni 2016, aplikasi Gojek sudah diunduh

sebanyak hampir 10 juta kali di google play pada sistem operasi android.

Saat ini juga ada untuk ios, di app store. Gojek sendiri tidak hanya

melayani jasa ojek online, melainkan memiliki berbagai jenis jasa layanan

online seperti gocar yang merupakan angkutan online seperti taxi, atau

gofood yang merupakan jasa pembelian dan pengantaran makanan secara

online ketika kita sebagai konsumen merasa lapar dan malas keluar rumah,

dan masih banyak lagi jasa yang diberikan oleh Gojek. (sumber :

https://id.wikipedia.org/wiki/GO-JEK)

Page 14: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

3

Banyaknya pengguna transportasi online, membuat pihak PT.

Gojek Indonesia atau PT.GI membuka lowongan pekerjaan sebagai mitra

jasa transportasi online secara besar-besaran untuk mencukupi kebutuhan

konsumen. Di Kota Yogyakarta, Gojek mulai beroprasi pada akhir tahun

2015 lalu. Sampai saat ini pengguna jasa aplikasi Gojek mencapai sekitar

24.000 pengguna perhari dan sekitar 15.000 orang bekerja sebagai driver

ojek online dan itu pun masih bisa bertambah jumlah driver onlinenya,

namun hanya sekitar 4.000 ojek online yang aktif perharinya, menurut

Mas Surya selaku admin dan bagian operasional lapangan wilayah Kota

Yogyakarta.

Banyaknya ojek online di Kota Yogyakarta tidak membuat

munculnya presepsi negatif di masyarakat tentang orang yang bekerja

sebagai driver Gojek. Ada sebagian masyarakat menganggap ojek online

itu seperti genk motor jalanan yang suka berhenti mendadak, nongkrong di

sembarang tempat dan buang sampah sembarangan. Baik pengguna

maupun calon pengguna, ada yang mulai cemas. Ketika ada oknum-

oknum yang berpura-pura sebagai driver lalu melakukan tindakan

kriminal. Misalnya seperti pencurian sepeda motor yang pernah terjadi di

berbagai wilayah Indonesia menggunakan atribut ojek online.

Page 15: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

4

Hal itu tentunya menjadi beban tersendiri bagi ojek online, secara

tidak langsung bisa mengurangi pendapatan atau pengguna aplikasi Gojek

itu sendiri. Terlebih driver ojek online sendiri merupakan mitra dari

PT.GI bukan karyawan tetap. Mitra yang dimaksud bagi PT.GI ialah rekan

kerja. PT.GI menyediakan jasa aplikasi dan driver sebagai mitra tinggal

menjalankan strategi dan mengatur waktu kerja sendiri tanpa ada tuntutan

jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh pihak perusahaan,

mereka hanya mendapatkan bonus uang ketika berkerja sesuai target yang

ditentukan perusahaan. Penghasilan utama didapatkan dari pihak

konsumen yang menggunakan jasa aplikasi Gojek. Dengan demikian, jika

terjadi hal-hal yang kurang menyenangkan bagi driver ojek online ataupun

konsumen, hal itu akan menjadi tanggung jawab sepenuhnya oleh driver

ojek online.

Untuk membentuk presepsi positif, pihak PT.GI khususnya

wilayah operasional Yogyakarta berinisiatif membentuk komunitas-

komunitas kecil beranggotakan para driver Gojek. Langkah ini dilakukan

untuk memantau perkembangan para driver di lapangan dan meningkatkan

rasa solidaritas driver Gojek Jogja. Komunitas yang dibentuk itu mencapai

20 komunitas, beranggotakan sekitar 200orang per komunitas. Tiap

Page 16: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

5

komunitas diberi nama keluarga besar grup 1 sampai dengan keluarga

besar grup 20.

Di dalamnya terdapat admin grup yang berasal dari PT.GI bagian

operasional Yogyakarta, terdiri dari 4-5 anggota admin yang bertugas

untuk memantau segala kegiatan para driver ojek online. Seperti Mas

Surya yang bertugas di bagian operasional lapangan wilayah Kota

Yogyakarta juga bertugas sebagai admin komunitas tersebut, lalu

dikoordinasikan melalui aplikasi chatting berupa whatshapp yang ada di

smartphone, pemilihan anggota dipilih secara acak dan sukarela jika ada

yang ingin bergabung.

Adanya komunitas yang dibuat oleh pihak operasional atau ops

Kota Yogyakarta membuat para driver sedikit tenang, karena ada rasa

kepedulian oleh pihak perusahaan. Salah satu komunitas yang dibentuk

operasional Gojek Yogyakarta yaitu keluarga besar grup 10 atau yang

lebih dikenal dengan Komunitas Go-Ten sangat peduli terhadap nama baik

perusahaan untuk menjaga kepercayaan konsumen. Komunitas Go-Ten

memiliki kegiatan-kegiatan sosial secara langsung di masyarakat, seperti

bakti sosial ke panti asuhan maupun kerja bakti membersihkan lingkungan

wisata Malioboro. Komunitas Go-Ten terbentuk atau resmi berdiri sejak

19 maret 2017 lalu, beranggotakan 149 anggota dan 4 diantaranya

merupakan pihak operasional Yogyakarta. Istilah Go-Ten diambil dari

singkatan nama awal perusahaan Gojek dengan mengambil dua huruf

Page 17: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

6

depan yaitu go dan ten merupakan kata bahasa Inggris yang dalam bahasa

Indonesia artinya adalah 10. Dalam grup chatting whatsapp, Go-Ten

beranggotakan 135 personil yang bersifat heterogen, dikarenakan

Komunitas Go-Ten tidak memiliki peraturan yang mengikat dengan

anggotanya.

( wawancara dengan ketua Komunitas Go-Ten Mas Antok, 24 mei

2018). Komunitas Go-Ten diketuai oleh Mas Antok, sejak 19 maret 2017.

Dengan adanya kegiatan sosial bersifat positif yang dilakukan Komunitas

Go-Ten, mereka berharap dapat menghasilkan presepsi positif terhadap

masyarakat Kota Yogyakarta.

Maka dari itu peneliti sangat tertarik untuk meneliti salah satu

komunitas ojek online yang ada di wilayah Yogyakarta. Ojek online pada

saat ini menjadi salah satu kebutuhan penting dalam menunjang aktivitas

masyarakat karena dirasa lebih efisien ketimbang sarana transportasi

lainnya. Maka peneliti ingin memfokuskan penelitiannya tentang “Strategi

Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup Sepuluh dalam

Membentuk Persepsi Positif para Pengguna dan Calon Pengguna Jasa

Ojek Online di Yogyakarta”

Page 18: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

7

B. Rumusan Masalah

Berdasarkan uraian latar belakang di atas, masalah pokok yang

akan dikaji oleh peneliti ialah: ”Bagaimana strategi komunikasi yang

digunakan Komunitas Go-Ten dalam membentuk persepsi positif tentang

ojek online?”

C. Tujuan Penelitian

Menemukan strategi komunikasi seperti apa yang dilakukan

Komunitas Go-Ten, sehingga dapat membentuk dan menghasilkan

persepsi positif tentang ojek online.

D. Manfaat Penelitian

Untuk mengembangkan nama baik ojek online di masyarakat dan

bisa menjadi bahan referensi dalam menjaga persepsi positif di suatu

komunitas yang berhubungan dengan masyarakat langsung.

E. Kerangka Teori

E.1 Komunikasi

Pengertian komunikasi dapat diuraikan sebagai kegiatan

penyampain pesan dan pemberi pesan (komunikator) kepada penerima

pesan (komunikan) melalui media yang dapat menimbulkan efek-efek

tertentu. Komunikasi dapat berlangsung searah, dan juga dapat

berlangsung dua arah. Komunikasi berlangsung satu arah, apabila dalam

Page 19: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

8

proses komunikasi itu tidak ada umpan balik dari komunikan kepada

komunikator. Komunikator memberikan pesan kepada komunikan dan

tidak ada respon balik kepada komunikator terhadap pesan yang

diterimanya. Komunikan yang berlangsung searah, bersifat pasif.

Menurut Efendy (2011: 9-11) dalam bukunya istilah komunikasi

sendiri dalam bahasa Inggris adalah communication, berasal dari kata latin

communication, dengan sumber awalnya dari kata communis dengan arti

sama yaitu mempunyai kesamaan makna. Bisa digambarkan, komunikasi

itu terjadi misal adanya dua orang yang terlibat dalam percakapan, namun

komunikasi akan terjadi karena adanya kesamaan dalam percakapan

sehingga akan tersambung dan berkelanjutan.

E.2 Fungsi Komunikasi

Menurut Rudolph (dalam Mulyana 2016 :5) mengemukakan bahwa

komunikasi mempunyai dua fungsi. Pertama, fungsi sosial, yakni untuk

tujuan kesenangan, untuk menunjukan kiatan dengan orang lain,

memelihara dan membangun hubungan. Kedua, fungsi pengambilan

keputusan, yakni memutuskan untuk melakukan atau tidak melakukan

sesuatu pada saat tertentu, seperti: apa yang kita makan pagi hari, apakah

kita kuliah atau tidak, bagaimana belajar untuk menghadapi tes. Menurut

Verderber, sebagian keputusan ini dibuat sendiri, dan sebagian lagi dibuat

Page 20: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

9

setelah berkonsultasi dengan orang lain. Sedangkan fungsi komunikasi

menurut Mulyana, (2016 :5-33) dalam buku yang berjudul “Ilmu

Komunikasi Suatu Pengantar”, dibagi menjadi 4 yaitu :

1. Komunikasi Sosial.

2. Komunikasi Ekspresif.

3. Komunikasi Ritual.

4. Komunikasi Instrumental.

E.3 Komunikasi Verbal dan Non-Verbal

Komunikasi verbal dan non verbal juga menjadi acuan dalam

komunikasi kelompok ini. Komunikasi verbal dikatakan oleh Deddy

Mulyana (2005 : 307) sebagai komunikasi yang menggunakan bahasa.

Sementara komunikasi non verbal dikatakan sebagai komunikasi yang bisa

dilihat dari bahasa tanda dan bahasa tindakan. Dimana terjadi komunikasi

verbal disaat proses pengarahan setiap praktek kegiatan melalui

pemberitahuan, arahan, diskusi yang terjadi diantara ibu-ibu dengan

pendamping yang disertai dengan komunikasi nonverbal yang terjadi

bersamaan dengan komunikasi verbal. Bahasa tubuh, intonasi nada bicara,

penampilan fisik, merupakan beberapa hal yang berpengaruh saat

terjadinya proses pengarahan berlangsung.

Page 21: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

10

E.4 Hambatan Komunikasi

Tidaklah mudah untuk melakukan komunikasi secara efektif. Ada

banyak hambatan yang bisa merusak komunikasi. Menurut Onong

Uchajana Effendy (2003 : 45). Ada beberapa hal yang merupakan

hambatan komunikasi yang harus menjadi perhatian bagi komunikator bila

ingin komunikasinya sukses, yaitu sebagai berikut :

1. Gangguan.

2. Kepentingan.

3. Motivasi terpendam.

4. Prasangka.

E.5 Strategi Komunikasi

Strategi komunikasi merupakan paduan antara perencanaan

komunikasi dengan manajemen komunikasi untuk mencapai suatu tujuan.

Strategi komunikasi ini harus mampu menunjukkan bagaimana

operasionalnya secara praktis harus dilakukan, dalam arti kata bahwa

pendekatan (approach) bisa berbeda-beda sewaktu-waktu bergantung pada

situasi dan kondisi. (Effendy, 2005:32)

Page 22: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

11

E.5.1 Tujuan Strategi Komunikasi

Adapun tujuan strategi komunikasi antara lain:

a. To secure understanding, yaitu memastikan bahwa komunikan

mengerti pesan yang diterimanya.

b. To establish accePTance, yaitu pembinaan atau pengelolaan pesan

yang diterima oleh komunikan.

c. To motivate action, yaitu mendorong komunikan untuk melakukan

tindakan sesuai dengan yang kita inginkan.

Peristiwa komunikatif ini melibatkan komunikator dengan segala

kemampuannya dan komunikan dengan segala ciri dan sifatnya. Hal

ini menjadi unsur yang harus paling banyak diperhitungkan dalam

menyusun strategi komunikasi. (Effendy, 2005:32-35)

E.5.2 Langkah-langkah Menyusun Strategi Komunikasi

Dalam rangka menyusun suatu strategi komunikasi perlu diperhatikan

langkah-langkah sebagai berikut:

a. Mengenali Sasaran Komunikasi

Sebelum melancarkan komunikasi, perlu dipelajari siapa

saja yang akan menjadi sasaran komunikasi. Hal ini juga

bergantung kepada tujuan komunikasi terhadap komunikan,

apakah menginginkan agar komunikan hanya sekedar

Page 23: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

12

mengetahui atau agar komunikan melakukan tindakan

tertentu. Dalam proses mengenali sasaran terdapat faktor-

faktor yang perlu diperhatikan dari diri komunikan adalah:

1. Faktor kerangka referensi

Pesan komunikasi yang akan disampaikan kepada

komunikan harus disesuaikan dengan kerangka referensi.

Kerangka referensi seseorang berbeda dengan orang lain.

Kerangka referensi seseorang terbentuk dalam dirinya sebagai

hasil dari paduan pengalaman, pendidikan, gaya hidup, norma

hidup, status sosial, ideologi, cita-cita, dan sebagainya.

2. Faktor situasi dan kondisi

Yang dimaksud dengan situasi di sini adalah situasi

komunikasi pada saat komunikan akan menerima pesan yang

disampaikan. Situasi yang bisa menghambat jalannya komunikasi

dapat diduga sebelumnya, dapat juga datang tiba-tiba pada saat

komunikasi dilancarkan.

Yang dimaksud dengan kondisi di sini adalah state of

personality komunikasi, yaitu keadaan fisik dan psikis komunikan

pada saat ia menerima pesan komunikasi. Komunikasi tidak akan

Page 24: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

13

efektif apabila komunikan sedang marah, sedih, bingung, sakit,

atau lapar.

3. Pemilihan Media Komunikasi

Media komunikasi banyak sekali jumlahnya. Namun pada

umumnya media komunikasi ini dapat diklasifikasikan sebagai

media tulisan atau cetakan, visual, aural, dan audio-visual. Untuk

mencapai sasaran komunikasi, kita dapat memilih salah satu atau

gabungan dari beberapa media, bergantung pada tujuan yang akan

dicapai, pesan yang akan dicapai, dan teknik yang akan

dipergunakan. Mana yang terbaik dari sekian banyak media

komunikasi itu tidak dapat ditegaskan dengan pasti sebab masing-

masing mempunyai kelebihan dan kekurangan.

4. Pengkajian Tujuan Pesan Komunikasi

Pesan komunikasi (message) mempunyai tujuan

tertentu. Ini menentukan teknik yang harus diambil, apakah itu

teknik informasi, teknik persuasi, atau teknik instruksi. Namun

apapun tekniknya, pertama-tama komunikan harus mengerti pesan

komunikasi itu. Pesan komunikasi terdiri atas isi pesan (the content

of the message) dan lambang (symbol). Isi pesan komunikasi bisa

satu, tetapi lambang yang dipergunakan bisa bermacam-macam.

Page 25: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

14

Lambang yang bisa dipergunakan untuk menyampaikan isi

komunikasi adalah bahasa, gambar, warna, kial (gesture), dan

sebagainya.

5. Peranan Komunikator dalam Komunikasi

Ada faktor penting pada diri komunikator bila ia melancarkan

komunikasi, yaitu:

1) Daya tarik sumber

Seorang komunikator akan berhasil dalam komunikasi,

akan mampu mengubah sikap, opini, dan perilaku komunikan

melalui mekanisme daya tarik jika komunikan merasa ada

kesamaan antara komunikator dengannya sehingga komunikan

bersedia taat pada isi pesan yang dilancarkan oleh komunikator.

2) Kredibilitas sumber

Faktor kedua yang bisa menyebabkan komunikasi berhasil

adalah kepercayaan komunikan kepada komunikator. Kepercayaan

ini banyak bersangkutan dengan profesi atau keahlian yang

dimiliki seorang komunikator.

Berdasarkan kedua faktor di atas, seorang komunikator

dalam menghadapi komunikan harus bersikap empatik (empathy),

Page 26: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

15

yaitu kemampuan untuk memproyeksikan dirinya kepada peranan

orang lain. (Effendy, 2005:35-39)

Seperti halnya dengan strategi dalam bidang apapun, strategi

komunikasi harus didukung oleh teori, karena teori merupakan

pengetahuan berdasarkan pengalaman yang sudah diuji

kebenarannya.

Harold D. Lasswell dalam (Effendy, 2005: 10) menyatakan

bahwa cara yang terbaik untuk menerangkan kegiatan komunikasi

ialah menjawab pertanyaan ”Who Says What Which Channel To

Whom With What Effect?” Untuk mantapnya strategi komunikasi,

maka segala sesuatunya harus dipertautkan dengan komponen-

komponen yang merupakan jawaban terhadap pertanyaan dalam

rumus Lasswell tersebut:

-Who?(Siapakahkomunikatornya)

-Says what? (pesan apa yang dinyatakannya)

- In which channel? (media apa yang digunakannya)

- To whom? (siapa komunikannya)

- With what effect? (efek apa yang diharapkan

Page 27: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

16

E.6 Komunikasi Kelompok atau Komunitas

Kelompok adalah sekumpulan orang yang mempunyai tujuan

bersama yang berinteraksi satu sama lain untuk mencapai tujuan bersama,

mengenal satu sama lainnya, dan memandang mereka sebagai bagian dari

kelompok tersebut (Deddy Mulyana, 2005 :74). Kelompok ini misalnya

adalah keluarga, kelompok diskusi, kelompok pemecahan masalah, atau

suatu komite yang tengah berapat untuk mengambil suatu keputusan.

Dalam komunikasi kelompok, juga melibatkan komunikasi antarpribadi.

Karena itu kebanyakan teori komunikasi antarpribadi berlaku juga bagi

komunikasi kelompok. Sedangkan komunitas (community) berasal dari

bahasa Latin (communire) atau communia yang berarti memperkuat. Dari

kata ini, dibentuk istilah komunitas yang artinya persatuan, per saudaraan,

kumpulan, masyarakat. Menurut Kertajaya Hermawan (2008:21)

Komunitas adalah sekelompok orang yang saling peduli satu sama lain

lebih dari yang seharusnya, dimana dalam sebuah komunitas terjadi relasi

pribadi yang erat antar para anggota komunitas tersebut karena adanya

kesamaan interest atau values yang sama.

Page 28: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

17

E.6.1 Bentuk-bentuk Komunikasi Kelompok

a. Komunikasi Kelompok kecil

Komunikasi kelompok kecil (small/micro group communication)

adalah komunikasi yang :

1. Ditujukan kepada kognisi komunikan

2. Prosesnya berlangsung secara dialogis

Dalam komunikasi kelompok kecil komunikator menunjukkan

pesannya kepada benak atau pikiran komunikan, misalnya kuliah,

ceramah, diskusi, seminar, rapat dan lain-lain. Dalam situasi

komunikasi seperti itu logika berperan penting. Komunikan akan

menilai logis tidaknya uraian komunikator. Ciri yang kedua dari

komunikasi kelompok kecil adalah bahwa prosesnya berlangsung

secara dialogis, tidak linear, melainkan sirkular.

Umpan balik terjadi secara verbal. Komukan dapat menanggapi

uraian komunikator, bisa bertanya jika tidak mengerti, dapat

menyanggah bila tidak setuju dan sebagainya. Dalam kehidupan

sehari-hari begitu banyak jenis komunikasi kelompok kecil, antara lain

seperti tela disinggungka diatas, yaitu: rapat, kuliah, ceramah, diskusi

panel, forum, simposium, seminar, konfrensi, kongres, curahsaran,

briefing, penataran, lokakarya, dan lain-lain. Multi Level Marketing

Page 29: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

18

CNI, sebagai salah satu komunkasi kelompok kecil, karena pada

dasarnya, komunikasi yang dilakukan secara dialogis, sehingga baik

komunikan maupun komunikator bisa secara langsung mengetahui

umpan baliknya.

b. Komunikasi Kelompok besar.

Sebagai kebalikan dari komunikasi kelompok kecil,

komunikasi kelompok besar (large/macro group communication)

adalah komunikasi yang:

- Ditujukan kepada afeksi komunikan

- Prosesnya berlangsung secara linear

Pesan yang disampaikan oleh komunikator dalam situasi komunikasi

kelompok besar ditujukan kepada afeksi komunikan, kepada hatinya

atau kepada perasaannya. Contoh untuk komunikasi kelompok besar

adalah misalnya rapat raksasa disebuah lapangan. Jika komunikasi

kelompok kecil umumnya bersifat homogen (antara lain sekelompok

orang yang sama jenis kelaminnya, sama pendidikannya, sama status

sosialnya), maka komunikan pada komunikasi kelompok besar

umumnya bersifat heterogen, mereka terdiri dari individu-individu

yang beraneka ragam dalam jenis kelamin, usia, jenis pekerjaan,

tingkat pendidikan, agama dan lain sebagainya.

Page 30: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

19

E.6.2 Fungsi Komunikasi Kelompok

Menurut Randy (dalam Morissan, 2009: 142), mengatakan bahwa

kelompok harus mampu melaksanakan empat fungsi untuk dapat

menghasilkan keputusan yang efektif yang terdiri atas :

1. Analisis Masalah

Kelompok biasanya memulai proses pengambilan keputusan

dengan mengidentifikasi dan menilai suatu masalah (identifying and

assessing a problem).

2. Penentuan Tujuan

Kelompok harus mengumpulkan dan mengevaluasi informasi

(gathers and evaluates information) terkait dengan masalah yang

tengah dihadapi.

3. Identifikasi Alternatif

Pada tahap ini, kelompok membuat berbagai usulan alternative

(alternative proposal) untuk mengatasi masalah.

4. Evaluasi Konsekuensi

Berbagai solusi alternatif yang tersedia kemudian di evaluasi

dengan tujuan akhirnya adalah untuk mengambil keputusan.

E.7 Komunikasi Organisasi

“Komunikasi organisasi terjadi dalam suatu organisasi, bersifat formal

dan juga informal, dan berlangsung dalam suatu jaringan yang lebih besar

daripada komunikasi kelompok. Komunikasi organisasi seringkali

melibatkan juga komunikasi diadik, komunikasi antarpribadi dan ada

kalanya juga komunikasi publik. Komunikasi formal adalah komunikasi

Page 31: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

20

menurut struktur organisasi, yakni komunikasi ke bawah, komunikasi ke

atas, dan komunikasi horizontal, sedangkan komunikasi informal tidak

bergantung pada struktur organisasi, seperti komunikasi antar sejawat,

juga termasuk gosip (Mulyana, 2003:75). Sedangkan (Sendjaja, 1994:132)

komunikasi organisasi Merupakan satu kumpulan atau system individual

yang melalui suatu hierarki jenjang dan pembagian kerja, berupaya

mencapai tujuan yang ditetapkan

E.7.1 Fungsi Komunikasi Organisasi

Dalam suatu organisasi, baik yang berorentasi komersil maupun

sosial, aktivitas komunikasi melibatkan empat fungsi, Menurut S. Djuarsa

Sendjaja(1994 : 138) dalam buku yang berjudul “Teori Komunikasi”, yaitu

:

a.Fungsi informative

b.Fungsi regulative

c.Fungsi persuasive

d.Fungsi integrasi.

Dalam Fungsi informative Organisasi dipandang sebagai suatu

sistem pengelolaan informasi berupaya memperoleh informasi sebanyak-

banyak dengan kualitas sebaik-baiknya dan tepat waktu. Informasi yang

diperoleh oleh setiap orang dalam organisasi diharapkan akan

Page 32: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

21

memperlancar pelaksanaa tugas masing-masing. Melalui penyebaran

informasi ini, setiaop orang didalam organisasi menjadi mengerti akan tata

cara serta kebijaksaan yang diterapkan pimpinan. Sedangkan fungsi

regulatif berhubungan dengan peraturan-peraturan yang berlaku dalam

suatu organisasi, ada dua hal yang berperan dalam fungsi ini, yaitu: Atasan

atau orang-orang yang berada pada pucuk pimpinan (tatanan manajemen)

adalah mereka yang memiliki kewenangan untuk mengendalikan

informasi. Seorang atasan memiliki kewenangan memberikan

instruksi/perintah sehingga didalam struktur organisasi berada pada tempat

lapian atas. Penempatan ini dimaksudkan untuk memudahkan pelaksanaan

instruksi kepada lapisan yang lebih bawah walaupun sebenarnya

pelaksanaan instruksi oleh lapisan bawah tergantung pada faktor-faktor

lain, seperti: keabsahaan pimpinan, krebilitas pesan, kredibilitas pimpinan

dan sanksi terhadap ketidak jelasan dalam menjalankan tugas.

Berhubungan dengan pesan regulative pada dasarnya berorentasi pada

kerja artinya bawahan membutuhkan kepastian tata cara dan batasab

mengenai pekerjaannya. Fungsi persuatif lebih banyak dimanfaatkan oleh

pihak pimpinan dalam sebuah organisasi dengan tujuan untuk memperoleh

dukungan dari karyawan tanpa adanya unsur paksaan apalagi kekerasaan.

Page 33: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

22

Melalui teknih persuasif, seolah-olah dengan kesadaran penuh karyawan

bekerja tanpa adanya komando, tetapi merupakan inisiatif karyawan.

Untuk menjalankan fungsi intergrasi, setiap organisasi berusaha

untuk menyediakan saluran yang memungkinkan karyawan dapat

melaksanakan tugas dan pekerjaan dengan baik. Ada dua saluran

komunikasi yang dapat mewujudkan hal tersebut, yaitu: saluran

komunikasi formal seperti penerbitan khusus dalam organisasi tersebut

(newletter, buletin) dan laporan kemajuan organisasi, dan saluran

komunikasi informal seperti perbincangan antarpribadi selama masa

istirahat kerja. Diharapkan melaluli media komunikasi tersebut, anggota

organisasi dapat memahami setiap kebijaksanaan pimpinan, selanjutnya

diharapkan mereka akan menjalankan tugas dengan baik, artinya setiap

anggota organisasi tersebut akan berpartisipasi aktif dalam mewujudkan

tujuan bersama dan yang utama adalah munculnya rasa memiliki terhadap

organisasi.

Page 34: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

23

E.8 Komunikasi Massa

(Nurudin,2007,3:4) mengungkapkan pada dasarnya komunikasi massa

adalah komunikasi melalui media massa (media cetak dan elektronik).

Sebab, awal perkembangannya saja, komunikasi massa berasal dari

pengembangan kata media of mass communication. Dimana media

menyebarkan pesan ke publik secara luas dan pada sisi lain diartikan

sebagai bentuk komunikasi yang ditujukan pada sejumblah khalayak yang

tersebar, heterogen, anonim, melalui media cetak atau elektronik sehingga

pesan yang sama dapat diterima secara serentak dan sesaat. Definisi

komunikasi massa yang dikemukakan Michael W. Gamble dan Teri Kwal

Gamble1986 dalam (Nurudin, 2007,8:9) mencakup hal-hal sebagai

berikut:

1. Komunikator dalam komunikasi massa mengandalkan peralatan

modern untuk menyebarkan atau memancarkan pesan secara cepat

kepada khalayak yang luas dan tersebar. Pesan itu disebarkan melalui

media modern pula antara lain surat kabar, majalah, televisi, film atau

gabungan diantara media tersebut.

Page 35: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

24

2. Komunikator dalam komunikasi massa dalam menyebarkan pesan-

pesannya bermaksud mencoba berbagi pengertian dengan jutaan orang

yang tidak saling kenal atau mengetahui satu sama lain.

3. Pesan adalah publik. Artinya bahwa pesan ini bisa didapatkan dan

diterima oleh banyak orang. Karena itu, diartikan milik publik.

4. Sebagai sumber, komunikator massa biasanya organisasi formal

seperti jaringan, ikatan atau perkumpulan. Dengan kata lain,

komunikatornya tidak berasal dari seseorang, tetapi lembaga. Lembaga

ini biasanya berorientasi pada keuntungan bukan organisasi suka rela.

5. Komunikasi massa dikontrol oleh gatekeeper (pentapis informasi).

Artinya, pesan-pesan yang disebarkan atau dipancarkan dikontrol oleh

sejumlah individu dalam lembaga tersebut sebelum disiarkan lewat

media massa. Ini berbeda dengan komunikasi antar pribadi, kelompok

atau publik dimana yang mengontrol tidak oleh sejumlah individu.

Beberapa individu dalam komunikasi massa itu ikut berperan dalam

membatasi, memperluas pesan yang disiarkan.

6. Umpan balik dalam komunikasi massa sifatnya tertunda. Kalau dalam

jenis komunikasi lain, umpan balik bisa bersifat langsung. Misalnya,

Page 36: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

25

dalam komunikasi antar personal. Dalam komunikasi ini umpan balik

langsung dilakukan, tetapi komunikasi yang dilakukan lewat surat

kabar tidak bisa langsung dilakukan alias tertunda (delayed)

E.9 Pengertian Presepsi

Persepsi merupakan salah satu aspek psikologis yang penting bagi

manusia dalam merespon kehadiran berbagai aspek dan gejala di

sekitarnya. Persepsi mengandung pengertian yang sangat luas,

menyangkut intern dan ekstern. Berbagai ahli telah memberikan definisi

yang beragam tentang persepsi, walaupun pada prinsipnya mengandung

makna yang sama. Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia, persepsi

adalah tanggapan (penerimaan) langsung dari sesuatu. Proses seseorang

mengetahui beberapa hal melalui panca inderanya. Persepsi menurut

Joseph A. Devito (dalam Deddy Mulyana, 2016:180) Persepsi ialah proses

menjadi sadar akan banyaknya stimulus yang memengaruhi indra kita.

Ada yang mempersepsikan sesuatu itu baik atau persepsi yang positif

maupun persepsi negatif yang akan mempengaruhi tindakan manusia yang

tampak atau nyata. Sedangkan Menurut Deddy Mulyana (2016:181)

Persepsi disebut sebagai inti komunikasi, karena jika persepsi kita tidak

akurat, tidak mungkin kita berkomunikasi dengan efektif. Persepsilah yang

Page 37: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

26

menentukan kita memilih suatu pesan dan mengabaikan pesan yang lain.

Semakin tinggi derajat kesamaan persepsi antarindividu, semakin mudah

dan semakin sering mereka berkomunikasi, dan sebagai konsekuensinya

semakin cenderung membentuk kelompok budaya atau kelompok

identitas. Persepsi meliputi penginderaan (sensasi) melalui alat-alat indra

kita, atensi, dan interpretasi. Sensasi merujuk kepada pesan yang

dikirimkan melalui otak lewat penglihatan, pendengaran, sentuhan,

penciuman, dan pengecapan.

E.9.1 Persepsi Sosial

Menurut Deddy Mulyana (2016:191) persepsi sosial adalah proses

menangkap arti objek-objek sosial dan kejadian-kejadian yang kita alami

dalam lingkungan kita. Manusia bersifat emosional, sehingga penilaian

terhadap mereka mengandung resiko. Persepsi saya terhadap anda

mempengaruhi persepsi anda terhadap saya dan pada gilirannya persepsi

anda terhadap saya juga mempengaruhi persepsi saya terhadap anda.

Begitu seterusnya. Menggunakan kata-kata R.D. Laing (dalam Deddy

Mulyana 2016:191) “ manusia selalu memikirkan orang lain dan apa yang

orang lain pikirkan tentang dirinya, dan apa yang orang lain pikirkan

mengenai apa yang ia pikirkan mengenai orang lain itu, dan seterusnya

Page 38: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

27

E.9.2 Sifat-sifat Persepsi

Persepsi terjadi di dalam benak individu yang mempersepsi, bukan di dalam

objek, dan selalu merupakan pengetahuan tentang penampakan. Maka, apa yang

mudah bagi kita boleh jadi tidak mudah bagi orang lain, atau apa yang jelas bagi

orang lain mungkin terasa membingungkan bagi kita. Dalam konteks inilah kita perlu

memahami tataran intra pribadi dari komunikasi antarpribadi dengan melihat lebih

jauh sifat-sifat persepsi. Sifat-sifat persepsi sendiri menurut (Mulyana, 2016:191)

ialah sebagai berikut :

A. Persepsi berdasrkan pengalaman

Pola-pola perilaku manusia berdasarkan persepsi mereka mengenai

realitas (sosial) yang telah dipelajari. Persepsi manusia terhadap seseorang,

obyek, atau kejadian dan reaksi mereka terhadap hal-hal itu berdasrkan

pengalaman masa lalu mereka berkaitan dengan orang obyek atau kejadian

serupa (Mulyana, 2016:191).

B. Persepsi bersifat dugaan

Proses persepsi yang bersifat dugaan itu memungkinkan kita

menafsirkan suatu obyek dengan makna yang lebih lengkap dari suatu

sudut pandang manapun. Oleh karena informasi yang lengkap tidak pernah

tersedia, dugaan diperlukan untuk membuat kesimpulan berdasarkan

informasi yang tidak lengkap lewat pengindraan itu. Kita harus mengisi

Page 39: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

28

ruang yang kosong untuk melengkapi gambaran itu dan menyediakannya

informasi yang hilang. Dengan demikian, persepsi juga merupakan proses

mengorganisasikan informasi yang tersedia, menempatkan rincian yang

kita kita ketahui dalam skema organisasional tertentu yang memungkinkan

kita memperoleh makna yang lkebih umum.

C. Persepsi bersifat kontekstual

Rangsangan dari luar harus diorganisasikan. Dari semua pengaruh

dalam persepsi kita, konteks merupakan salah satu pengaruh paling kuat.

Ketika kita melihat seseorang, suatu obyek atau suatu kejadian, konteks

rangsangan sangat mempengaruhi struktur kognitif, pengharapan dan oleh

kerenanya juga persepsi kita.

D. Persepsi bersifat evaluatif.

Persepsi bersifat evaluatif maksudnya adalah kadangkala

orangmenafsirkan pesan sebgai usatu proses kebenaran, akan tetapi

terkadang alat indera dan persepsi kita menipu kita, sehingga kita juga

ragu seberapa dekat persepsi kita dengan realitas yang sebenarnya.untuk

itu dalam mencapai suatu tingkat kebenaran perlu evaluasi-evaluasi yang

seksama

Page 40: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

29

F. Kerangka Pikir

Membentuk presepsi positif di lingkungan masyarakat mengenai

banyaknya driver ojek online di Kota Yogyakarta, merupakan hal

terpenting dalam menjaga nama baik perusahaan PT.GI. Serta menjaga

kepuasan para pelanggan atau pengguna jasa ojek online. Maka dari itu,

untuk Komunitas Go-Ten dalam membentuk presepsi positif, diperlukan

langkah-langkah yang tepat supaya masyarakat dapat merasakan secara

langsung dan merasa puas dengan kehadiran ojek online di Kota

Yogyakarta

Bagan1.1 Strategi membentuk presepsi positif

Komunitas Goten Langkah-langkah Strategi

Dalam membentuk Presepsi

Positif

Manfaat Untuk Para

Pengguna dan Calon

Pengguna Aplikasi Gojek Nilai-nilai Positif yang

dihasilkan oleh

Komunitas Goten

Feedback Untuk

Komunitas Goten dan

Para Driver Ojek Online

di Kota Yogyakarta

Page 41: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

30

G. Metode Penelitian

G.1 Jenis Penelitian

Di dalam penelitian ini, peneliti ingin menggunakan penelitian

deskriptif kualitatif. Tujuan dari metode ini adalah pemahaman secara luas

dan mendalam terhadap suatu permasalahan secara mendalam pada suatu

permasalahan yang sedang dikaji atau akan dikaji. Data yang dikumpulkan

lebih banyak huruf, kata ataupun gambar dari pada angka. Menurut Prof.

Dr. Sugiono (2015:9) metode kualitatif adalah metode penelitian yang

berlandaskan pada filsafat postpositivisme, digunakan untuk meneliti pada

kondisi obyek yang alamiah (sebagai lawannya adalah eksperimen)

dimana peneliti adalah sebagai instrumen kunci, teknik pengumpulan data

dilakukan secara triangulasi (gabungan), analisis data bersifat induktif,

kualitatif, dan hasil penelitian kualitatif lebih menekankan makna daripada

generalisasi.

G.2 Lokasi Penelitian

Lokasi penelitian akan dilakukan di sepanjang jalan Godean km4.5

tepatnya di depan kios martabak101 rasa. Lokasinya dijadikan markas

utama sebagian besar anggota Go-Ten. Selanjutnya di sepanjang jalan

Page 42: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

31

Persatuan kompleks UGM tempat yang dijadikan andalan mencari orderan

karena banyaknya mahasiswa yang menggunakan jasa Gojek di kawasan

tersebut.

G.3 Sumber data

a. Data Primer

Pengertian data primer menurut Umi Narimawati (2008;98) dalam

bukunya “Metodologi Penelitian Kualitatif dan Kuantitatif: Teori

dan Aplikasi” bahwa: “Data primer ialah data yang berasal dari sumber

asli atau pertama. Data ini tidak tersedia dalam bentuk terkompilasi

ataupun dalam bentuk file-file. Data ini harus dicari melalui narasumber

atau dalam istilah teknisnya responden, yaitu orang yang kita jadikan

objek penelitian atau orang yang kita jadikan sebagai sarana mendapatkan

informasi ataupun data. Peneliti akan memilih narasumber-narasumber

yang berada di Komunitas Go-Ten terutama seperti ketua, wakil

ketua,sekretaris dan Humas Go-Ten, serta beberapa pengguna jasa ojek

online yang dipilih secara acak.

Page 43: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

32

b. Data Sekunder

Data sekunder adalah data yang diperoleh/ dikumpulkan dan

disatukan oleh studi-studi sebelumnya atau yang diterbitkan oleh berbagai

instansi lain. Biasanya sumber tidak langsung berupa data dokumentasi

dan arsip-arsip resmi. Jadi peneliti juga akan mencari data tambahan yang

sudah tersedia atau telah ada sebelumnya seperti di media sosial facebook

seperti komunitas ojek online Jogja ataupun komunitas customer ojek

online dan grup di aplikasi whatsapp yang dimiliki Komunitas Go-Ten.

G.4. Teknik pengumpulan data

1. Wawancara

Menurut (Sugiono, 2015:137) wawancara digunakan sebagai

teknik pengumpulan data apabila ingin melakukan studi pendahuluan

untuk menemukan permasalahan yang harus diteliti dan juga apabila

peneliti ingin mengetahui hal-hal dari responden yang mendalam dan

jumlah respondennya sedikit/kecil. Peneliti akan melakukan teknik

wawancara guna mengumpulkan data-data yang diperlukan dan proses

wawancara akan dilakukan secara langsung atau face to face terutama

kepada semua pengurus yang terlibat di Komunitas Go-Ten seperti

Page 44: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

33

Ketua,wakil ketua, sekretaris, bendahara dan Humas dari Go-Ten,

ditambah beberapa perwakilan anggota dari Komunitas Go-Ten serta

beberapa masyarakat yang menggunakan jasa aplikasi ojek online. dimana

dengan wawancara maka peneliti akan mengetahui hal-hal yang lebih

mendalam tentang partisipan dalam menginterpretasikan situasi dan

fenomena yang terjadi.

2. Observasi

Kegiatan observasi bertujuan untuk mendapatkan gambaran

tentang kehidupan sosial yang sulit diketahui dengan metode-metode

lainnya. Observasi yang kita lakukan dapat memberikan kejelasan tentang

tentang sebuah permasalahan dan kemudian mencari solusi untuk masalah

tersebut. Observasi sebagai teknik pengumpulan data mempunyai ciri

spesifik bila dibandingkan dengan teknik yang lain,yaitu wawancara dan

kuisioner(Sugiyono, 2015:145). Peneliti disini juga berperan langsung

sebagai partisipan yang memiliki peran langsung sebagai anggota

Komunitas Go-Ten. Dimana peneliti sudah merasakan dan telah memiliki

pengalaman secara langsung tentang obyek yang akan diteliti. Selain itu

peneliti akan melakukan observasi mengamati mengenai perilaku-perilaku

Page 45: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

34

anggota dari Komunitas Go-Ten di lapangan saat mencari orderan maupun

ketika sedang melakukan pertemuan bulanan Komunitas Go-Ten.

3. Dokumentasi

Menurut KBBI (Kamus Besar Bahasa Indonesia), pengertian

dokumentasi adalah pengumpulan, pemilihan, pengolahan, dan

penyimpanan informasi di bidang pengetahuan; pemberian atau

pengumpulan bukti dari keterangan seperti gambar, kutipan, guntingan

koran, dan bahan referensi lain.

4. Teknik Pemilihan informan menurut pendapat Spradley (dalam Faisal,

1990:45) informan harus memiliki beberapa kriteria yang perlu

dipertimbangkan yaitu :

a. Subjek yang telah lama dan intensif menyatu dengan suatu kegiatan

atau medan aktivitas yang menjadi sasaran atau perhatian penelitian dan

ini biasanya ditandai oleh kemampuan memberikan informasi di luar

kepala tentang sesuatu yang ditanyakan.

b. Subjek masih terikat secara penuh serta aktif pada lingkungan dan

kegiatan yang menjadi sasaran atau penelitian.

c. Subjek mempunyai cukup banyak waktu dan kesempatan unuk dimintai

informasi.

Page 46: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

35

d. Subjek yang dalam memberikan informasi tidak cenderung diolah atau

dikemas terlebih dahulu dan mereka relatif masih lugu dalam memberikan

informasi. Penentuan informan pada penelitian ini dilakukan dengan

teknik purposive sampling, dimana pemilihan dilakukan secara sengaja

berdasarkan kriteria yang telah ditentukan dan ditetapkan berdasarkan

tujuan penelitian.

Dari penjelasan di atas maka peneliti sudah menyeleksi para

informan yang tepat guna mendapatkan data yang akurat dalam

mengumpulkan informan diantaranya kepada Mas Antok selaku ketua

komunitas Go-Ten, Mas Alit selaku wakil ketua Go-Ten, sekretaris Go-

Ten yaitu mbak Titik, bendahara Go-Ten yaitu Bu Kustinah dan Humas

Go-Ten yaitu mas Deny ataupun beberapa perwakilan anggota Go-Ten

yang mau menjadi obyek penelitian.

H. Teknik Analisis Data

Menurut Sugiono (2015, 244-247) analisis data adalah proses

mencari dan menyusun secara sistematis data yang diperoleh dari hasil

wawancara, catatan lapang, dan dokumentasi, dengan cara

mengorganisasikan data ke dalam katagori, menjabarkan ke dalam unit-

unit, melakukan sintesa, menyusun ke dalam pola memilih mana yang

penting dan yang akan dipelajari, dan membuat kesimpulan sehingga

mudah dipahami oleh diri sendiri maupun orang lain.

Page 47: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

36

Bagan 1.2 Model Teknik Analisis Data

Data display

Data collection

Data Reduction

Kesimpulan/verifikasi

Page 48: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

37

BAB II

GAMBARAN UMUM LOKASI PENELITIAN

A. Sejarah Singkat Ojek Online

Gojek merupakan hasil dari PT Aplikasi Karya Anak Bangsa atau

yang merupakan sebuah perusahaan transportasi yang berbasis teknologi

asal Indonesia dan pertama di Indonesia. Perusahaan ini didirikan pada

tahun 2010 di Jakarta oleh Nadiem Makarim. Saat ini, Gojek telah tersedia

di 50 kota di Indonesia. Hingga bulan Juni 2016, aplikasi Gojek sudah

diunduh sebanyak hampir 10 juta kali di googleplay pada sistem

operasi android. Saat ini juga ada untuk ios, di app store. Gojek sendiri

tidak hanya melayani jasa ojek online, melainkan memiliki berbagai jenis

jasa layanan online seperti gocar yang merupakan angkutan online seperti

taxi, atau gofood yang merupakan jasa pembelian dan pengantaran

makanan secara online ketika kita sebagai konsumen merasa lapar dan

malas keluar rumah, dan masih banyak lagi jasa yang diberikan oleh

Gojek. (sumber : https://id.wikipedia.org/wiki/GO-JEK)

Banyaknya pengguna transportasi online, membuat pihak PT.

Gojek Indonesia atau PT.GI membuka lowongan pekerjaan sebagai mitra

jasa transportasi online secara besar-besaran untuk mencukupi kebutuhan

konsumen. Di Kota Yogyakarta, Gojek mulai beroprasi pada akhir tahun

2015 lalu. Di Yogyakarta, sampai saat ini pengguna jasa aplikasi Gojek

mencapai sekitar 24.000 pengguna perhari dan sekitar 15.000 orang

Page 49: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

38

bekerja sebagai driver ojek online, namun hanya sekitar 4.000 ojek online

yang aktif perharinya.

1. Komunitas Ojek Online Go-Ten

Komunitas keluarga besar grup 10 atau yang lebih dikenal dengan

Komunitas Go-Ten terbentuk atau resmi berdiri sejak 19 maret 2017 lalu.

Istilah Go-Ten diambil dari singkatan nama awal perusahaan Gojek

dengan mengambil dua huruf depan yaitu go dan ten merupakan kata

bahasa Inggris yang dalam bahasa Indonesia artinya adalah 10. Pihak

PT.GI khususnya wilayah operasional Yogyakarta berinisiatif membentuk

komunitas-komunitas kecil beranggotakan para driver Gojek. Langkah ini

dilakukan untuk memantau perkembangan para driver di lapangan dan

meningkatkan rasa solidaritas driver Gojek. Komunitas yang dibentuk itu

mencapai 20 komunitas, beranggotakan sekitar 200 orang per komunitas.

Tiap komunitas diberi nama keluarga besar grup 1 sampai dengan

keluarga besar grup 20. Di dalamnya terdapat admin grup yang berasal

dari PT.GI bagian operasional Yogyakarta, terdiri dari 4-5 anggota admin

yang bertugas untuk memantau segala kegiatan para driver ojek online

yang ada dikomunitas tersebut.

Dalam grup chatting whatsapp, Go-Ten beranggotakan 135

personil yang bersifat heterogen, dikarenakan Komunitas Go-Ten tidak

memiliki peraturan yang mengikat dengan anggotanya.

Page 50: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

39

Gambar 2.1 Logo Identitas Komunitas Go-Ten

Siapa saja bisa masuk dan keluar kapan saja dari keanggotaan

Komunitas Go-Ten. Sebab menjadi driver ojek online, bagi sebagian

besar driver bukan merupakan pekerjaan yang tetap, yang bisa

dipertahankan bertahun-tahun. Banyak driver ojek online yang

diberhentikan sepihak oleh perusahaan, banyak pula driver ojek online

baru berdatangan dan banyak juga yang menjadikan driver ojek online

pekerjaan sambilan.

Hal itulah yang membuat Komunitas Go-Ten menjadi heterogen

dan bersifat sukarela. Meski bersifat heterogen, Komunitas Go-Ten

memiliki struktur kepemimpinan yang tetap seperti ketua komunitas yaitu

Pak Antok, wakil ketua Mas Afit, Sekretaris Mbak Titik, bendahara Bu

Kustinah dan Humas mas Deny ditambah koordinator wilayah (korwil)

yaitu ada Pak Oki, Pak Dedy, Pak Tulus dan Mas Sulardi.

Page 51: Strategi Komunikasi Komunitas Keluarga Besar Gojek Grup …repo.apmd.ac.id/501/1/SKRIPSI_YOSEP ANTIKA YONAS_NIM... · 2019-01-22 · jam kerja. Ojek online tidak digaji langsung oleh

40

B. Deskripsi wilayah

Komunitas Go-Ten hingga saat ini belum memiliki basecamp atau

tempat yang dijadikan rumah bagi seluruh anggotanya. Meski demikian,

sebagian besar dari mereka suka berkumpul bersama disatu tempat,

tepatnya di wilayah jalan Godean (jago) km 4.5 di sebelah kios

martabak101 rasa. Mereka biasa berkumupul di Jago pada pukul 14:00 –

21.00 wib. Bagi mereka lokasi tersebut merupakan wilayah yang strategis

karena banyak kios kuliner yang menggunakan jasa Gojek dan banyaknya

konsumen yang menggunakan jasa Gojek di wilayah tersebut.

D. Struktur Keanggotan

Bagan 2.1 Struktur keanggotan Komunitas Goten

KETUA

PAK ANTOK

KORWIL KOTA

MAS Danu

BENDAHARA

BU KUSTINAH

SEKERTARIS

MBAK TITIN

HUMAS

MAS DENY

WAKIL KETUA

MAS ALIT

KORWIL JL. KALIURANG

PAK TULUS

KORWIL WIROBRAJAN

PAK DEDY

KORWIL CONDONG

CATUR

MAS SULARDI