rpp vii klasifikasi tumbuhan

Upload: jennifer-cunningham

Post on 09-Mar-2016

422 views

Category:

Documents


19 download

DESCRIPTION

rpp kelas 7 smp tentang klasifikasi tumbuhan

TRANSCRIPT

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARANSatuan Pendidikan: SMPN 1 CibeberMata Pelajaran: IPAKelas / Semester: VII / 2Topik: Klasifikasi Makhluk HidupSub Topik: Klasifikasi TumbuhanAlokasi Waktu: 2 x 40 Menit (1 kali tatap muka)

A. KOMPETENSI INTI1. Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.2. Menghargai dan menghayati perilaku jujur,disiplin, tanggungjawab, peduli (toleransi,gotong royong), santun, percaya diri,dalam berinteraksi secara efektif dengan lingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya .3. Memahami dan menerapkan pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural) berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata.4. Mengolah, menyaji,dan menalar dalam ranah konkret (menggunakan, mengurai, merangkai, memodifikasi, dan membuat)dan ranah abstrak (menulis, membaca, menghitung, menggambar, dan mengarang) sesuaidengan yang dipelajaridi sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

B. KOMPETENSI DASAR1.1 Mengagumi keteraturan dan kompleksitas ciptaan Tuhan tentang aspek fisik dan kimiawi, kehidupan dalam ekosistem, dan peranan manusia dalam lingkungan serta mewujudkannya dalam pengamalan ajaran agama yang dianutnya.2.1 Menunjukkan perilaku ilmiah (memiliki rasa ingin tahu; objektif; jujur; teliti; cermat; tekun; hati-hati; bertanggung jawab; terbuka; kritis; kreatif; inovatif dan peduli lingkungan) dalam aktivitas sehari-hari.2.2 Menghargai kerja individu dan kelompok dalam aktivitas sehari-hari sebagai wujud implementasi melaksanakan percobaan dan melaporkan hasil percobaan.2.3 Menunjukkan perilaku bijaksana dan bertanggungjawab dalam aktivitas sehari-hari 2.4 Menunjukkan penghargaan kepada orang lain dalam aktivitas sehari-hari 3.3 Memahami prosedur pengklasifikasian makhluk hidup dan benda-benda tak- hidup sebagai bagian kerja ilmiah,serta mengklasifikasikan berbagai makhluk hidup dan benda-benda tak hidup berdasarkan ciri yang diamati Indikator : 1. Menidentifikasi ciri-ciri tumbuhan melalui kegiatan praktikum.2. Menjelaskan pembagian sistem klasifikasi tumbuhan berdasarkan ciri-ciri yang dimilikinya.3. Menjelaskan ciri-ciri atau karakteristik khas anggota setiap kelas tumbuhan.tumbuhan tidak berpembuluh(Thallopya) dan tumbuhan berpembuluh (Tracheophyta) yang meliputi paku-pakuan(Phteridophyta) dan tumbuhan berbiji (Spermatophyta) . 4.3 Mengumpulkan data dan melakukan klasifikasi terhadap benda-benda, tumbuhan, dan hewan yang ada di lingkungan sekitar.Indikator :1. Terampil melakukan kegiatan pengklasifikasian tumbuhan berdasarkan ciri-ciri yang dimilikinya melalui kegiatan praktikum.

C. TUJUAN PEMBELAJARAN1. Melalui kegiatan praktikum, peserta didik diharapkan dapat mengidentifikasi ciri-ciri tumbuhann.2. Melalui kegiatan diskusi dan telaah buku pegangan, peserta didik diharapkan dapat menjelaskan pembagian klasifikasi tumbuhan berdasarkan ciri-ciri yang dimilikinya.3. Melalui studi pustaka dan diskusi kelompok, peserta didik diharapkan mampu menjelaskan ciri-ciri atau karakteristik khas anggota setiap kelas tumbuhan tidak berpembuluh (Thallophyta) dan tumbuhan berpembuluh Thracheopyta)4. Melalui kegiatan Praktikum, peserta didik diharapkan memiliki keterampilan untuk mengklasifikasikan hewan berdasarkan ciri-ciri yang dimilikinya.

D. MATERI PEMBELAJARAN

Klasifikasi Tumbuhan Tumbuhan tidak berpembuluh

Tumbuhan tidak berpembuluh mempunyai Ciri-ciri : Tidak memiliki akar,batang, dan daun sejati.Lumut (Bryophyta) mempunyai bagian-bagian yang menyerupai akar,batang, dan daun. Pada bagian yang berbentuk seperti akar disebut Rizoid yang berfungsi untuk melekatkan diri pada tempat hidupnya.

Pada Tumbuhan Lumut dibedakan menjadi tiga divisi, yaitu : Lumut hati (Hepatophyta), berbentuk seperti lembaran daun dan bagian tepinya bercabang Lumut tanduk (Anthocerotophyta), memiliki sporofit berbentuk tanduk yang tumbuh tegak dari talus gametofit Lumut daun (Bryophyta), tumbuh di tempat terbuka yang lembab, batang tegak dan berdaunkecil,terlihat seperti rumput pendek

Contoh Lumut : Lumut Hati (Hepatophyta)

Tumbuhan berpembuluh

Tumnbuhan berpembuluh memiliki pembuluh pengangkut Xilem dan Floem. Xilem atau Pembuluh kayu berfungsi untuk mengangkut air dan garam mineral dari dalam tanah ke daun, sedangkan pembuluh Floem atau pembuluh tapis berfungsi untuk mengangkut hasil fotosintesis dari daun ke seluruh tubuh pada tumbuhan.

Pada tumbuhan berpembuluh dibedakan menjadi dua kelompok lagi yaitu :

Tumbuhan paku (Ptedophyta)Hidupnya ditempat yang lembab (Higrofit), mempunyai akar,batang,dan daun sejati dan berkembang biak dengan spora serta mengalami pergiliran keturunan. Tumbuhan paku digolongkan menjadi :- Paku kawat (Lycophyta),mirip seperti rerumputan kecil yang tersusun rapat.- Paku sejati (Pterophyta), berdaun sedikit lebar dengan susunan tulang daun yang terlihat jelas.- Paku ekor kuda (Sphenohyta), daun seperti sisik yang melingkar pada ruas batang.

Tumbuhan Paku

Tumbuhan berbiji (Spermatophyta)Tumbuhan berbiji dibagi menjadi dua yaitu tumbuhan berbiji terbuka (Gymnospremae)dan tumbuhan berbiji tertutup (Angiospremae)

Contoh Tumbuhan Berbiji (Spermatophyta)

- Tumbuhan berbiji terbuka (Gymnospermae)Ciri-ciri pada tumbuhan berbiji terbuka (Gymnospermae) :- Berkambium- Bunganya disebut Strobilus (runjung)- Berdaun tebal,sempit dan kaku- Berbiji menempel pada daun buahContoh : Pakis haji ( Cycas rumphii ), damar dan melinjo - Tumbuhan berbiji tertutup (Angiospermae)Pada tumbuhan berbiji tertutup dibagi menjadi dua yaitu Dikotil (berkeping dua) dan Monokotil (berkeping satu)Ciri-ciri pada tumbuhan Dikotil dan Monokotil : Monokotil :- Jumlah biji tunggal- Tulang daun sejajar/melengkung- Daun tulang- Batang dari pangkal ke ujung besarnya hampir sama dan tidak bercabang- Batang tidak berkambium dan mempunyai ruas yang jelas- Mempunyai serabut akar- Terjadi pembuahan tunggal- Berkas pembuluh tersebar Dikotil :- Berbiji dua (belah)- Tulang daun menjari (menyirip)- Daun tunggal atau majemuk - Batang dari pangkal ke ujung seperti kerucut, beruas tidak jelas dan berkambium- Mempunyai akar tunggang- Berkas pembuluh melingkar- Terjadi pembuahan ganda

E. PENDEKATAN/STRATEGI/METODE PEMBELAJARAN1. Pendekatan: Pendekatan Saintifik2. Metode: Diskusi dan Praktikum3. Model: Discovery Learning

F. MEDIA, ALAT, DAN SUMBER PEMBELAJARAN1. Media Berbagai macam gambar tumbuhan, komputer, LCD2. Alat dan bahan3. Sumber Belajara. Buku IPA SMP Kelas VII, Puskurbuk 2013b. LKS klasifikasi tumbuhanc. Buku-buku lain yang mendukung materi klasifikasi hewan

G. KEGIATAN PEMBELAJARANKegiatan TAHAP PEMBELAJARAN (Discovery Learning) DESKRIPSI KEGIATAN PEMBELAJARANAlokasi Waktu

Pendahuluan1. Stimulation (simullasi/Pemberian rangsangan)

Guru mengucapkan salam dan bertanya kabar peserta didik. Guru mengecek kehadiran siswa. Peserta didik di rangsang dengan cara disajikan berbagai macam gambar tumbuhan atau tumbuhan nyata untuk menarik perhatian dan memfokuskan pikiran siswa pada pembelajaran. Guru menyampaikan tujuan pembelajaran Guru menyampaikan manfaat dari materi pembelajarak daun.10 Menit

2. Problem statemen (pertanyaan/identifikasi masalah) siswa untuk melakukan pengamatan singkat terhadap gambar yang disediakan kurang lebih 5 menit, sehingga peserta didik berpikir dan bertanya, adapun contoh pertanyaannya :1. Mengapa bentuk tumbuhan berbeda-beda?2. Mengapa bentuk daun berbeda-beda?3. Mengapa tumbuhan ada yang berbiji terbuka dan ada yang berbiji tertutup?4. Tumbuhan apa saja yang memiliki kemiripan?5. Bagaimana caranya supaya mempermudah dalam mengenali berbagai macam jenis tumbuhan?6. Apakah tumbuhan itu bisa dikelompokkan berdasarkan kemiripan yang dimilikinya?

Kegiatan inti3. Data collection (pengumpulandata)

Siswa di bagi kedalam 8 kelompok kerja. Setiap kelompok siswa mendapatkan Lembar Kerja yang beisi petunjuk kegiatan, lembar pertanyaan, dan prosedur kerja praktikum. Guru menjelaskan secara singkat prosedur kerja yang harus dilakukan oleh siswa. Siswa melakukan pengumpulan data (data collection) yang benar dan relevan dengan materi yang sedang di bahas dengan cara :1. Siswa melakukan kegiatan pengamatan berbagai jenis tumbuhan berdasarkan ciri-ciri yang dimilikinya.2. Hasil pengamatan siswa dimasukan kedalam tabel yang di buat oleh peserta didik.55 Menit

4. 5. Data processing (pengolahan Data)

peserta didik berdiskusi dengan kelompoknya untuk mengolah dan menganalisis data hasil pengamatan dalam tabel. Selain itu, siswa berdiskusi untuk menjawab pertanyaan-pertanyaan pada lembar kegiatan Praktikum.

6. 7. Verification (pembuktian)

Siswa berdikusi dengan teman sekelompoknya dan mencari sumber rujukan untuk memverifikasi dan menguatkan hasil pengamatannya, diantaranya dengan membaca buku pegangan siswa ataupun membuka internet.

8. 9. Generalization (menarik kesimpulan/generalisasi) Peserta didik berdiskusi untuk menyimpulkan hasil pengamatannya. Perwakilan kelompok mempresentasikan hasil pengamatannya di depan kelas. Tanya jawab dan diskusi dengan kelompok yang lain dengan bimbingan guru

Penutup Peserta didik beserta guru mereview hasil kegiatan pembelajaran Peserta didik beserta guru menyimpulkan materi hasil kegiatan Guru melakukan tes lisan dengan cara memberikan pertanyaan secara langsung kepada siswa. Guru memberikan reward kepada siswa atau kelompok yang memiliki kinerja yang baik. Peserta didik melakukan tes tertulis berupa soal uraian dari guru. Peserta didik mengumpulkan hasil pengamatannya kepada guru. Guru memberikan arahan dan gambaran untuk pembelajaran berikutnya.15 Menit

H. PENILAIAN1. Metode dan bentuk Instrumen Sikap Lembar Pengamatan Sikap dan Rubrik

Tes Unjuk KerjaTes Penilaian Kinerja Praktikum

Tes tertulisTes Uraian dan Pilihan Ganda

2. Contoh Instrumena. Lembar Pengamatan SikapLembar pengamatan Sikap pada kegiatan PraktikumNoNama siswaDisiplinTanggung jawabJujur telitiKreatifPeduliJumlah skorNilaiPredikat

Lembar pengamatan Sikap pada kegiatan DiskusiNoNama siswaKerja samaSantunToleranProaktif BijaksanaJumlah skorNilaiPredikat

Nilai skor siswa yang harus diisi pada kolom penilaian adalah sebagai berikut : Skor 1, Jika siswa tidak pernah berperilaku dalam kegiatan Skor 2, jika siswa kadang-kadang berperilaku dalam kegiatan Skor 3, jika siswa sering berperilaku dalam kegiatan Skor 4, jika siswa selalu berperilaku dalam kegiatanRumus dan predikat penilaian sikap :PredikatNilaiNilai = Jumlah Skor x 100 20

Sangat baik (SB)80 AB 100

Baik (B)70 B 79

Cukup (C)60 C 69

Kurang (K) 60

b. Lembar Pengamatan KeterampilanFormat Penilaian Keterampilan Praktikum Klasifikasi HewanNoNama SiswaPersiapan percobaanPelaksanaan percobaanKegiatan akhir percobaanJumlah skorNilaiKonversiPredikat

RubrikNoKeterampilan Yang DinilaiSkorRubrik

1Persiapan Praktikum30 Bahan yang di bawa sesuai dengan kegiatan praktikum Alat yang diperlukan dalam kegiatan lengkap dan tersusun rapi Meja untuk praktikum di susun rapi dalam kelas

20Ada 3 aspek yang tersedia

10Ada 2 aspek yang tersedia

2Pelaksanaan Praktikum30 Pengamatan dilakukan dengan teliti Pembuatan tabel pengamatan terstruktur Pengisian tabel pengamatan sesuai dengan fakta Tidak ribut saat pengamatan Kerja sama dengan sesama kelompok baik

20Ada 3 aspek tersedia

10Ada 2 aspek tersedia

3Kegiatan Akhir Praktikum30 Merapikan meja praktikum Membuang sampah praktikum ke tempatnya Mengembalikan alat praktikum ke tempat asa

20Ada 3 aspek tersedia

10Ada 2 aspek tersedia

Nilai = Jumlah Skor x 100 30

A3,67 4,00C+2,01-2,33

A-3,34 3,66C1,67-2,00

B+3,01 3,33C-1,34-1,66Konversi = Nilai x 4 100

B2,67 3,00D+1,01-1,33

B-2,34-2,66D 1,00

c. Lembar Penilaian Tertulis1) Soal Uraiana) Perhatikan gambar di bawah ini!

Sebutkan perbedaan antara tumbuhan pada gambar 1 dan gambar 2b) Jelaskan pembagian sistem klasifikasi tumbuhan yang kamu ketahui?c) Jelaskan perbedaan tumbuhan monokotil dengan tumbuhan dikotil?3. Soal Pilihan Ganda

Nilai = Jumlah Skor x 100 Total Skor(150)

LEMBAR KERJA SISWA KLASIFIKASI HEWAN

Tujuan kegiatanMelakukan identifikasi pengelompokkan hewan vertebrata berdasarkan ciri-ciri yang dimilikinya. Alat dan BahanBerbagai macam gambar tumbuhan Cara Kerja1. Amatilah bentuk tumbuhan:2. Lengkapilah diagram di bawah ini dengan jenis tumbuhan tersebut.athalophytTidak berpembuluhi.....................Namatumbuhan

paku.........................

PiscesAlat gerak Sirip..............................erpembuluhi..........................

berbiji............................

AmphibiKulit Selalu basah..............................

Tidak bersirip..............................

Kulit tidakSelalu basah..................................Reptil

Pertanyaan 1. Dari semua hewan yang diamati, apakah ada hewan yang memiliki ciri-ciri yang sama? Jelaskan!2. Sebutkan ada berapa kelompok hewan vertebrata yang kamu dapatkan?3. Carilah ciri-ciri yang lain pada hewan mamalia, aves, pisces, Ampibhia, Reptilia! Jika kesulitan kamu bisa mencari di buku atau internet.4. Tulislah kesimpulan dari kegiatan ini pada buku tugas dan bandingkan dengan hasil kelompok lainnya?

Guru Mata Pelajaran

Toha Nasruddin, S.Pd.SiNilai = Jumlah Skor x 100 Total Skor(150)

Nilai = Jumlah Skor x 100 Total Skor(150)