proposal solo membaca

8
PENAWARAN KERJASAMA 2015 BA CAAN (N) Lembaga Pers Mahasiswa Kentingan Universitas Sebelas Maret Gd. Graha UKM Lt. 2 UNS Jl. Ir. Sutami Kentingan, Surakarta, 57162 lpmkentingan.com [email protected]

Upload: miroslav-diansoohyun

Post on 09-Nov-2015

7 views

Category:

Documents


2 download

DESCRIPTION

Just proposal for sponsor

TRANSCRIPT

  • PENAWARANKERJASAMA

    2015

    BA CAAN(N)

    Lembaga Pers Mahasiswa Kentingan

    Universitas Sebelas Maret

    Gd. Graha UKM Lt. 2 UNS Jl. Ir. Sutami

    Kentingan, Surakarta, 57162

    lpmkentingan.com

    [email protected]

  • LatarBelakangMasalah minat baca sampai saat ini masih menjadi tema yang cukup aktual. Tema ini sering dijadikan topik pertemuan ilmiah dan diskusi oleh para pemerhati dan para pakar yang peduli terhadap perkembangan minat baca di Indonesia. Namun hasil dari pertemuan-pertemuan ilmiah tersebut belum memberikan suatu rekomendasi yang tepat bagi perkembangan yang signifikan terhadap minat baca masyarakat. Permasalahan yang dirasakan oleh bangsa Indonesia sampai saat ini adalah adanya data berdasarkan temuan penelitian dan pengamatan yang menunjukkan bahwa minat baca masyarakat Indonesia relatif masih sangat rendah. Rendahnya budaya membaca ini juga dirasakan pada pelajar dan mahasiswa. Indikator rendahnya minat baca pada masyarakat salah satunya yaitu harga buku yang relatif masih mahal yang tidak sebanding dengan daya beli masyarakat. Oleh karena dengan mahalnya harga buku yang tidak terjangkau oleh daya beli masyarakat, maka sedikit sekali masyarakat yang memiliki koleksi buku di rumahnya. Hal ini tentu akan berdampak terhadap budaya membaca masyarakat. Sehingga wajar apabila Indeks Sumber Daya Manusia bangsa Indonesia juga rendah.

    Oleh karena itu, sebagai bentuk kepedulian kami dalam rangka mendongkrak budaya membaca pada masyarakat pada umumnya dan khususnya di kalangan mahasiswa, serta sekaligus untuk menemukan bibit unggul serta pengembangan potensi dari kalangan pelajar, maka LPM (Lembaga Pers Mahasiswa) Kentingan UNS bekerja sama dengan beberapa Penerbit dan toko buku dari daerah Surakarta dan Yogyakarta mengadakan acara SOLO MEMBACA 2015 yang terdiri dari berbagai rangkaian kegiatan dengan tema Ba(n)caan

  • TujuanKegiatan1. Membangun budaya membaca pada masyarakat se-eks

    Karesidenan Surakarta dan sekitarnya,

    2. Menumbuhkan kesadaran berbagi melalui donor darah ,

    3. Memfasilitasi mahasiswa dalam menggali kreativitas dan saling

    bertukar ilmu melalui lomba selfie dan bedah buku,

    4. Menambah ilmu dalam dunia jurnalistik melalui workshop, serta,

    5. Sebagai salah satu bentuk pengabdian kepada masyarakat dari

    kalangan kampus.

    HasilyangDiharapkanSemoga melalui serangkaian kegiatan dalam momentum SOLO MEMBACA 2015 yang kami selenggarakan ini bisa menjadi sebuah moment untuk menggali potensi anak didik dengan harapan dapat dikembangkan secara optimal, serta meningkatkan minat baca masyarakat sehingga meningkat pula wawasan dan kualitas sumber daya manusia Indonesia.

  • TemaKegiatanBa(n)caan

    BentukKegiatan

    1. Bazar Buku Murah

    Bazar Buku Murah ini bertujuan untuk memfasilitasi masyarakat yang

    membutuhkan berbagai macam buku dengan harga murah dari berbagai

    penerbit seperti Argomedia, Raja Murah dan Resist. Serta, sebagai salah satu

    sarana untuk menggiatkan minat baca bagi masyarakat. Bazar ini merupakan

    acara utama selama kegiatan berlangsung, mulai hari Senin Sabtu, 08 13

    Juni 2015.

    2. Bedah Buku

    Bedah buku ini diselenggarakan panitia berkat kerjasama dengan

    penerbit yang bukunya akan dibedah. Dalam bedah buku nantinya akan

    mengundang penulis buku, akademisi, dan praktisi.

    3. Bazar makanan

    Bazar makanan diadakan guna memeriahkan jalannya kegiatan Solo

    Membaca 2015. Dalam acara ini, panitia bekerja sama dengan beberapa

    pengusaha makanan untuk menjual produknya kepada pengunjung kegiatan

    Solo Membaca 2015.foto selfie (diri) kepada Panitia Solo Membaca 2015 untuk

    diseleksi sebagai pemenang.

  • 4. Lomba Selfie

    Lomba ini merupakan ajang yang diadakan oleh LPM Kentingan

    sebagai salah satu acara dalam Solo Membaca 2015. Lomba ini mengajak

    mahasiswa UNS dan masyarakat untuk memberikan partisipasinya dengan

    mengirimkan foto selfie (diri) kepada Panitia Solo Membaca 2015 untuk

    diseleksi sebagai pemenang.

    5. Donor Darah

    Donor darah juga menjadi agenda dalam acara Solo Membaca 2015

    yang bekerja sama denga PMI Surakarta untuk menggalang mahasiswa atau

    masyarakat untuk mendonorkan darahnya kepada yang membutuhkan.

    6. Workshop

    Merupakan serangkaian kegiatan dalam acara Solo Membaca 2015

    untuk memberikan pendidikan dan pelatihan bagi insan intelektual maupun

    masyarakat umum.

    WaktuPelaksanaan

    Serangkaian acara Solo Membaca 2015 ini akan dilaksanakan pada:

    Hari/tanggal : Senin - Sabtu, 08 13 Juni 2015

    Waktu : 08.00 WIB selesai

    Tempat : Student Center UNS

  • SasaranKegiatan

    Kegiatan ini diikuti oleh warga masyarakat Se-eks Karesidenan Surakarta yang meliputi :

    1. Para tokoh masyarakat

    2. Para pendidik dan profesional

    3. Mahasiswa dan Pelajar

    4. Masyarakat umum

    PelaksanaKegiatan

    Kegiatan ini diselenggarakan oleh LPM (Lembaga Pers Mahasiswa) Kentingan UNS Surakarta bekerjasama dengan beberapa Penerbit dan Toko

    Buku di daerah Surakarta dan Yogyakarta.

  • PenawaranKerjasama

    A. Sponsor UtamaBiaya yang disediakan sponsor sebesar 50% dari total pengeluaran, yaitu Rp 7.350.000,00.

    Kompensasi promosi untuk sponsor:1. Menjadi pembicara pada Bedah Buku dan workshop Solo

    Membaca 2015 dengan tema dari panitia.2. Mengiklankan logo perusahaan dalam keseluruhan publikasi

    panitia.3. Penyebaran informasi perusahaan dalam keseluruhan publikasi

    panitia.4. Berhak menggunakan tool promotion product dan atau logo

    perusahaan di ruang acara.5. Logo perusahaan pada co-card panitia, sticker acara, blocknote,

    spanduk, dan media promosi lainnya.6. Satu slide bumper pada saat acara

    B. Sponsor PendampingBiaya yang disediakan sponsor sebesar minimal Rp 1000.000,00. Dana disediakan dalam bentuk uang tunai dan dikukuhkan dalam bentuk perjanjian tertulis yang tidak dapat diubah tanpa persetujuan kedua belah pihak.

    Kompensasi promosi untuk sponsor:1. Mengiklankan logo perusahaan dalam keseluruhan publikasi panitia.2. Penyebaran informasi perusahaan pada saat registrasi.3. Berhak menggunakan tool promotion prosuct dan atau logo

    perusahaan di ruang acara.4. Logo perusahaan pada co-card panitia, sticker acara, blocknote, dan

    media promosi lainnya.

  • B. Sponsor KecilSponsor Kecil merupakan sponsor yang bersedia memberikan dana minimal Rp 200.000,00. Dana disediakan dalam bentuk uang tunak dikukuhkan dalam perjanjian tertulis yang tidak dapat diubah tanpa persetujuan kedua belah pihak.

    Kompensasi promosi untuk sponsor:1. Penyebaran informasi perusahaan pada saat registrasi.2. Berhak menggunakan tool promotion product dan atau logo

    perusahaan di ruang acara.3. Logo perusahaan pada co-card panitia, sticker acara, blocknotr,

    spanduk, dan media promosi lainnya.

    D. Sponsor Bentuk LainBantuan biaya atau kerjasama dalam pengadaan fasilitas atau barang yang ditawarkan dengan ketentuan jumlah dan kompensasi dilakukan atas kesepakatan kedua belah pihak yang saling menguntungkan. Kesepakatan kerjasama bersifat fleksibel dapat disesuaikan antara pihak sponsor atau donatur dengan pihak panitia. Kompensasi promosi untuk sponsor dapat disesuaikan sesuai dengan kesepakatan bersama.

    Demikian penawaran partisipasi dan kerjasama sponsorship ini kami ajukan untuk memberikan gambaran yang jelas, dan semoga dapat terjalin kerjasama yang saling menguntungkan kedua belah pihak.

    Cover Solo MembacaPage 1

    sponsor2Page 1Page 2Page 3Page 4Page 5Page 6Page 7Page 8