promosi kesehatan

2

Click here to load reader

Upload: rifqi-fuadi

Post on 03-Aug-2015

182 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PROMOSI KESEHATAN

PROMOSI KESEHATAN

Pengertian

Promosi Kesehatan adalah upaya memperdayakan perorangan,kelompok dan masyarakat agar memelihara,meningkatkan dan melindungi kesehatannya melalui peningkatan pengetahuan,kemauan,dan kemampuan serta mengembangkan iklim yang mendukung,dilakukan dari oleh dan untuk masyarakat sesuai dengan faktor budaya setempat. Yang ingin dicapai melalui pendekatan ini adalah menigkatkan kesadaran,kemauan dan keterampilan untuk berperilaku hidup bersih dan sehat.

Peran dan Fungsi perawat dalam promosi kesehatan

Perawat kesehatan masyarakat minimal dapat berperan sebagai :

1. Pemberi pelayanan kesehatan melalui asuhan keperawatan 2. Pendidik atau penyuluh kesehatan3. Penemu kasus4. Penghubung dan koordinator5. Konsuler keperawatan6. Model peran atau role model

Dua peran perawat yaitu pendidikan dan penyuluhan kesehatan serta konseling keperawatan kepada individu,keluarga,kelompok,masyarakat,merupakan begian dari ruang lingkup promosi kesehatan. Berdasarkan peran tersebut perwata diharapkan dapat mendorong individu,keluarga,kelompok,masyarakat mencapai tujuan perubahan perilaku untuk hidup bersih dan sehat yang merupakan visi dari promosi kesehatan.

Sebagai pendidik atau penyuluh kesehatan,fungsi yang dilakukan yaitu :

1. Mengkaji kebutuhan klien atau pasien untuk menentukan kegiatan yang akan dilakukan dalam penyuluhan atau pendidikan kesehatan. Hasil pengkajian diharapkan dapat diketahui apa yang sudah diketahui klien atau pasien,kebutuhan apa yang diperlukan agar klien atau pasien tahu dan apa yang ingin diketahui dari pasien atau klien.

2. Meningkatkan dan memelihara kesehatan klien atau pasien melalui penyuluhan atau pendidikan kesehatan

3. Melaksanakan penyuluhan atau pendidikan kesehatan untuk pemulihan kesehatan pasien antara lain tentang pengobatan hygiene,tindakan treatment,gejala dan tanda-tanda adanya komplikasi.

4. Menyusun program penyuluhan atau pendidikan kesehatan baik untuk topik sehat atau topik sakit,seperti nutrisi,latihan atau olahraga,penyakit dan pengelolaan penyakit.

5. Mengajarkan kepada pasien informasi yang terkait dengan kesehatan,gaya hidup,antara lain informasi tentang tahapan perkembangan

Page 2: PROMOSI KESEHATAN

6. Membantu klien untuk memilih sumber informasi kesehatan dari buku-buku,koran,TV,teman,dll.

Sebagai konsuler keperawatan,perawat melaksanakan fungsi antara lain

1. Memberikan informasi,mendengar secara objektif,memberikan dukungan,memberikan asuhan dan menjaga kepercayaan yang diberikan pasien

2. Membantu klien untuk mengidentifikasi masalah serta faktor-faktor yang mempengaruhi

3. Memberikan petunjuk kepada pasien untuk mencari pendekatan untuk pemecahan masalah dan memilih cara pemecahan masalah yang tepat

4. Membantu pasien menemukan pemecahan masalah yang dapat dilakukan