penentuan area masalah

8
1.5 Penentuan Area Masalah Kesehatan 1.5.1 Alasan Pemilihan Area Masalah Sebagai pendekatan awal untuk mengetahui area masalah yaitu dengan menganalisis laporan tahunan Puskesmas mengenai data-data perilaku hidup bersih dan sehat dan beberapa penyakit penting yang ada di wilayah Puskesmas Tegal Angus didapatkan data : 2. Tempat Sampah Presentasi keluarga dengan kepemilikan tempat sampah menurut Kecamatan dan Puskesmas Jumlah keluarga : 13.917 Keluarga yang diperiksa : 1.248 Jumlah keluarga yang memiliki tempat sampah : 3.106 Jumlah keluarga yang memiliki tempat sampah yang sehat : 3.106 Sumber: Program Kesehatan Lingkungan, P2PL Puskesmas Tegal Angus 2014 1. Kepemilikan jamban Berdasarkan data Puskesmas mengenai kepemilikan jamban Presentasi keluarga dengan kepemilikan jamban menurut Kecamatan dan Puskesmas Jumlah keluarga : 13.917 Keluarga yang diperiksa : 856

Upload: pearlandgerms

Post on 02-Feb-2016

224 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Penentuan Area Masalah

TRANSCRIPT

Page 1: Penentuan Area Masalah

1.5 Penentuan Area Masalah Kesehatan

1.5.1 Alasan Pemilihan Area Masalah

Sebagai pendekatan awal untuk mengetahui area masalah yaitu dengan menganalisis

laporan tahunan Puskesmas mengenai data-data perilaku hidup bersih dan sehat dan beberapa

penyakit penting yang ada di wilayah Puskesmas Tegal Angus didapatkan data :

2. Tempat Sampah

Presentasi keluarga dengan kepemilikan tempat sampah menurut Kecamatan dan

Puskesmas

Jumlah keluarga : 13.917

Keluarga yang diperiksa : 1.248

Jumlah keluarga yang memiliki tempat sampah : 3.106

Jumlah keluarga yang memiliki tempat sampah yang sehat : 3.106

Sumber: Program Kesehatan Lingkungan, P2PL Puskesmas Tegal Angus 2014

1. Kepemilikan jamban

Berdasarkan data Puskesmas mengenai kepemilikan jamban

Presentasi keluarga dengan kepemilikan jamban menurut Kecamatan dan Puskesmas

Jumlah keluarga : 13.917

Keluarga yang diperiksa : 856

Jumlah keluarga yang memiliki jamban : 113

Jumlah keluarga yang memiliki jamban sehat : 45

Sumber: Program Kesehatan Lingkungan, P2PL Puskesmas Tegal Angus 2014

3. Air Bersih

Presentasi keluarga menurut jenis sarana air bersih yang digunakan menurut Kecamatan

dan Puskesmas

Page 2: Penentuan Area Masalah

Jumlah keluarga : 13.917

Keluarga yang diperiksa : 640

Jenis sarana air bersih:

Kemasan : 10 keluarga

Ledeng : 36 keluarga

SPT : 21 keluarga

SGL : 82 keluarga

Mata air : 2 keluarga

PAH : 16 keluarga

Lainnya : 17 keluarga

Sumber: Program Kesehatan Lingkungan, P2PL Puskesmas Tegal Angus 2014

4. Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

Presentasi rumah tangga berprilaku hidup bersih dan sehat menurut Kecamatan dan

Puskesmas

Jumlah keluarga : 13.917

Keluarga yang diperiksa : 1.260

Jumlah yang sesuai kriteria PHBS : 183

Sumber: Program Promosi Kesehatan Puskesmas Tegal Angus 2014

5. Rumah Sehat

Presentasi rumah sehat menurut Kecamatan dan Puskesmas

Jumlah keluarga : 13.917

Keluarga yang diperiksa : 640

Jumlah rumah yang sehat : 73

Sumber: Program Kesehatan Lingkungan, P2PL Puskesmas Tegal Angus 2014

Page 3: Penentuan Area Masalah

6. Indikator PHBS

Terdapat 10 indikator PHBS di dalam rumah tangga, yakni :

1. Persalinan ditolong oleh tenaga kesehatan : Yang dimaksud tenaga kesehatan disini seperti

dokter, bidan dan tenaga paramedis lainnya. Hal ini dikarenakan masih ada beberapa

masyarakat yang masih mengandalkan tenaga non medis untuk membantu persalinan,

seperti dukun bayi. Selain tidak aman dan penanganannya pun tidak steril, penanganan oleh

dukun bayi inipun dikhawatirkan berisiko besar dapat menyebabkan kematian ibu dan bayi.

2. Memberi bayi ASI Eksklusif : Seorang ibu dapat memberikan buah hatinya ASI Eksklusif

yakni pemberian ASI tanpa makanan dan minuman tambahan lain pada bayi mulai usia nol

hingga enam bulan.

3. Menimbang Balita setiap bulan : Penimbangan bayi dan Balita setiap bulan dimaksudkan

untuk memantau pertumbuhan Balita tersebut setiap bulan. Penimbangan ini dilaksanakan di

Posyandu (Pos Pelayanan Terpadu) mulai usia 1 bulan hingga 5 tahun. Setelah dilakukan

penimbangan, catat hasilnya di buku KMS (Kartu Menuju Sehat). Dari sinilah akan

diketahui perkembangan dari Balita tersebut.

4. Menggunakan Air Bersih : Gunakan air bersih dalam kehidupan sehari-hari seperti

memasak, mandi, hingga untuk kebutuhan air minum. Air yang tidak bersih banyak

mengandung kuman dan bakteri yang dapat menyebabkan berbagai macam penyakit.

5. Mencuci tangan pakai sabun : Mencuci tangan di air mengalir dan memakai sabun dapat

menghilangkan berbagai macam kuman dan kotoran yang menempel di tangan sehingga

tangan bersih dan bebas kuman. Cucilah tangan setiap kali sebelum makan dan melakukan

aktifitas yang menggunakan tangan, seperti memegang uang dan hewan, setelah buang air

besar, sebelum memegang makanan maupun sebelum menyusui bayi.

6. Gunakan Jamban Sehat : Jamban adalah suatu ruangan yang mempunyai fasilitas

pembuangan kotoran manusia yang terdiri atas tempat jongkok atau tempat duduk dengan

leher angsa atau tanpa leher angsa (cemplung) yang dilengkapi dengan unit penampungan

kotoran dan air untuk membersihkannya. Ada beberapa syarat untuk jamban sehat, yakni

tidak mencemari sumber air minum, tidak berbau, tidak dapat dijamah oleh serangga dan

Page 4: Penentuan Area Masalah

tikus, tidak mencemari tanah sekitarnya, mudah dibersihkan dan aman digunakan,

dilengkapi dinding dan atap pelindung, penerangan dan ventilasi udara yang cukup, lantai

kedap air, tersedia air, sabun, dan alat pembersih.

7. Memberantas jentik di rumah sekali seminggu : Lakukan Pemeriksaan Jentik Berkala (PJB)

di lingkungan rumah tangga. PJB adalah pemeriksaan tempat perkembangbiakan nyamuk

yang ada di dalam rumah, seperti bak mandi, WC, vas bunga, tatakan kulkas, dan di luar

rumah seperti talang air, dll yang dilakukan secara teratur setiap minggu. Selain itu, juga

lakukan Pemberantasan Sarang Nyamuk (PSN) dengan cara 3 M (Menguras, Mengubur,

Menutup).

8. Makan buah dan sayur setiap hari : Konsumsi sayur dan buah sangat dianjurkan karena

banyak mengandung berbagai macam vitamin, serat dan mineral yang bermanfaat bagi

tubuh.

9. Melakukan aktifitas fisik setiap hari : aktifitas fisik, baik berupa olahraga maupun kegiatan

lain yang mengeluarkan tenaga yang sangat penting bagi pemeliharaan kesehatan fisik,

mental, dan mempertahankan kualitas hidup agar tetap sehat dan bugar sepanjang hari.Jenis

aktifitas fisik yang dapat dilakukan dalam kehidupan sehari-hari yakni berjalan kaki,

berkebun, mencuci pakaian, dan lain-lainnya.

10. Tidak merokok di dalam rumah : Di dalam satu puntung rokok yang diisap, akan

dikeluarkan lebih dari 4.000 bahan kimia berbahaya, diantaranya adalah nikotin, tar, dan

karbon monoksida (CO).

Dr dety TGL 15/7 15

Kenapa milih judul itu ? Kenapa pilih perilaku ? (udah pada tau kan jawabannya)

1. Untuk semua nya !!!

1. Saat membuat kuesioner untuk pilihan gandanya dalam menentukan skala baik buruk nya harus dengan buku dan basic teori statistik

Page 5: Penentuan Area Masalah

2. Kriterianya Tanya dr dini ?? teori dari mana angka skoring buat kuesioner (baca cari dan pelajari) ntar sharing...

3. kita harus punya buku kepustakaan minimal 5 katanya ? for example buku tentang statistik, epidemiologi, kesehatan lingkungan, kesehatan masyarkat, perilaku***yang udah punya buku buku nya dibawa aja pas diskusi

4. Trus Variabel independent Yang Kurang berpengaruh pada judul di Masukin Ga guys (dr,dety) ? Dan Tanya Dokter Dini (penting)

5. benerin keluarga binaan semuanya tolong dicek jika ada yang ingin di ubah copas aja yg

udah bener termasuk sampai ke masalah medis dan non medis.

2. Untuk icut dan tia (kemaren gue mail dan bang ricki udah coba buat)

1. cek D.O semuanya

2. Tolong koreksi semuanya fish bone nya beserta table nya.... dari akar penyebab faktor dan arah panah membaca fishbone nya kalo ada yang salah tolong di benerin?

3. tia mail bang ricky

1. Yang ngerjain bab 2 kemaren tia mail bang riki minta tolong untuk daftar pustaka nya di buat?

4. Tia

1. Syarat tempat sampah yang baik dan benar ? tolong dicari yang lebih tepat + sumbernya

5. bagi tugas editing

1. Untuk urutan label dan nomor tabel, grafik, gambar tolong dicek dan diurutkan sesuai BAB dan urutan total !

2. Trus urutan numbering untuk setiap BAB dan sub BAB tolong disesuaikan ntar saat buat

daftar isi udah bener !

**contoh terlampir (file LP, KP, daftar isi)

BAB I-II

1. mail

2. icut

Page 6: Penentuan Area Masalah

3. tia

BAB III-V

1. fathur

2. bang ricki

Tolong dikerjaakan yaa temen temen

terimakasih atas kerjasama nyaa...

Maaf udah mengganggu waktu libur nyaa

Selamat lebarann minal aidin walfaidzin mohon maaf lahir batin

Tanggal 22 siang udah dikirim semua ke email grup terima kasih

**kita bimbingan dengan dr. Dini tanggal 23