pelukis terkenal di dunia dan di indonesia powe point

31
OLEH ADELIA SHAFIRA PARAMITA / 01 AFANIA GITA PURDIASTIWI / 02 AHNAFUDIN ABDULLAH / 04 ANISA FEBRIANDANI / 05 NABILA FAIHA YASMIN / 16 KELOMPOK 1 PELUKIS - PELUKIS FENOMENAL

Upload: adeliashafira

Post on 15-Apr-2017

634 views

Category:

Education


2 download

TRANSCRIPT

Page 1: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

OLEH ADELIA SHAFIRA PARAMITA / 01AFANIA GITA PURDIASTIWI / 02AHNAFUDIN ABDULLAH / 04ANISA FEBRIANDANI / 05NABILA FAIHA YASMIN / 16

KELOMPOK 1

PELUKIS - PELUKIS FENOMENAL

Page 2: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

PELUKIS PELUKIS FENOMENAL

LEONARDO DA VINCI AFFANDI KOESOEMA PABLO PICASSO

PAUL CEZANNE RADEN SALEH

Page 3: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LATAR BELAKANGPENJELASAN

PENJELASAN

Page 4: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LEONARDO DA VINCI

Latar Belakang

Leonardo lahir pada tanggal 15 April 1452 di Vinci, Firenze , Italia. Ia mempunyai nama lengkap yaitu Leonardo di Ser Piero da Vinci, ia sudah belajar melukis dengan Andrea del Verrochio dan mulai melukis di Firenze.

Pada tahun 1841 Leonardo pindah ke Milan untuk bekerja dengan Adipati(Duke). Hasil karyanya yang termashur selama ia disana yaitu "Kuda Sforza". Disana dia melukis, membuat patung, mengubah jalan sungai, membangun kanal, menghibur Duke dengan memainkan lut dan bernyanyi. Disana ia juga bekerja dengan Raja Louis XII dari Prancis di Milan dan Paus Leo X di Roma

Page 5: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LEONARDO DA VINCI

Latar Belakang

Ia juga membantu Raphael dan Michaelangelo merancang katedral Santo Petrus. Leonardo sangat tertarik pada ilmu pengetahuan. Ia mempelajari burung terbang dan mulai merancang mesin terbang. Leonardo pun mencatatnya di buku catatannya.

Di buku itu terdapat sketsa tentang studi tubuh manusia yang memberikan kontribusi yang sangat besar bagi dunia kedokteran.

Mahakaryanya, The Last Supper pada tahun 1495 -1497 yang dilukis pada dinding biara Santa Maria di Milan, kini telah rusak akibat dimakan waktu. Lukisan terkenal lainnya adalah Mona Lisa yang kini terdapat di museum Louvre Paris.

Page 6: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LEONARDO DA VINCI Latar Belakang

Leonardo da Vinci wafat di Clos Lucé, Perancis pada tanggal 2 Mei 1519, dan dimakamkan di Kapel St. Hubert di kastel Amboise, Perancis.

Setelah meninggal dunianya, sangat kuat ditengarai bahwa Leonardo pernah memegang peranan sebagai orang terkuat di sebuah organisasi rahasia bernama Priory of Sion yang berlaskarkan Knights Templar. Priory of Sion merupakan sebuah organisasi yang menjaga ketat-ketat rahasia sejarah kristiani menurut versi yang berbeda dari kitab Injil yang beredar di masyarakat.

Page 7: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LEONARDO DA VINCI

Penjelasan

Pendapat da Vinci tentang lukis adalah segala sesuatu yang terkadang di dalamnya, yang dasarnya alami dan tidak dapat dilihat oleh mata telanjang manusia lalu diekspresikan dalam bentuk gambar.

Dia telah melakukan sebuat percobaan bedah mayat agar mengerti anatomi tubuh sehingga dalam lukisannya ia selalu tepat menangkap otot di bawah lapisan kulit, contohnya sketsa tanganya yang masih tersimpan hingga kini.

A.Seniman

Page 8: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LEONARDO DA VINCI

Penjelasan

Da Vinci memadukan ilmu dengan seni dan tidak karena mengejar kebenaran ilmu lalu melupakan keindahan.

Da Vinci pernah membawa alat musik buatannya sendiri, dimainkan di depan Il Moro di Milan. Menurut catatan, alat musik ini terbuat dari perak, bentuknya seperi tulang kepala kuda, suara yang dihasilkan amat nyaring.

B. Memadukan ilmu dan seni

Page 9: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LEONARDO DA VINCI

Penjelasan

Dalam sketsanya, terdapat gambar rancangan kapal terbang dan mesin penggerak ke atas, juga masih terdapat sketsa "Cara Terbang Burun". Semua ini hasil penemuan dari pengamatan cara terbang burung. Kesimpulan dari penelitian ini, dia menemukan hubungan besar kecilnya sayap dengan berat badan manusia. Meskipun tidak karena teori ini manusia bisa terbang, namun dia memberi beberapa petunjuk cara terbang burung.

Dari sketsa penelitian kapal selam bisa terlihat, mula - mula dia tertarik pada arus air. Kemudian dengan serius meneliti ikan - ikan yang berenang melawan arus serta hambatan tekanan arus yang terjadi pada kapal, dan meninggalkan sejumlah lima sketsa mengenai badan kapal, yang besar pengaruhnya pada masa sekarang.

C. Penemu

Page 10: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LEONARDO DA VINCI

Mona Lisa (bahasa Italia: Monna Lisa atau La Gioconda , bahasa Perancis: La Joconde), adalah lukisan minyak di atas kayu poplar yang dibuat oleh Leonardo da Vinci pada abad ke-16. Lukisan ini sering dianggap sebagai salah satu lukisan paling terkenal di dunia dan hanya sedikit karya seni lain yang menjadi pusat perhatian, studi, mitologi, dan parodi. Lukisan ini dimiliki oleh pemerintah Perancis dan dipamerkan di Musée du Louvre di Paris.

Lukisan setengah badan ini menggambarkan lukisan wanita yang tatapannya menuju pengunjung dengan ekspresi yang sering dideskripsikan sebagai enigmatik atau misterius.

Nama atau judul lukisan Mona Lisa berasal dari biografi Giorgio Vasari tentang Leonardo da Vinci, yang terbit 31 tahun setelah ia meninggal dunia. Di dalam buku ini disebutkan bahwa wanita dalam lukisan ini adalah Lisa Gherardini.

Page 11: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LEONARDO DA VINCI Mona dalam bahasa Italia adalah singkatan untuk madonna yang

artinya adalah "nyonyaku". Sehingga judul lukisan artinya adalah Nyonya Lisa. Dalam bahasa Italia biasanya judul lukisan ditulis sebagai Monna Lisa (dengan nama ganda).

Lalu La Gioconda adalah bentuk feminin dari Giocondo. Kata giocondo dalam bahasa Italia artinya adalah "riang" dan la gioconda artinya adalah "wanita riang". Berkat senyum Mona Lisa yang misterius ini, frasa ini memiliki makna ganda. Begitu pula terjemahannya dalam bahasa Perancis; La Joconde.

Nama Mona Lisa dan La Gioconda atau La Joconde menjadi judul lukisan ini yang diterima secara luas semenjak abad ke-19. Sebelumnya lukisan ini disebut dengan berbagai nama seperti "Wanita dari Firenze" atau "Seorang wanita bangsawan dengan kerudung tipis".

Pada lukisan Monalisa tangan wanita tersebut menutupi perutnya yang sedikit membesar. Di lukisan tersebut juga wanita itu tidak memiliki alis.

Page 12: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Karya - Karya Leonardo da Vinci

Page 13: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LATAR BELAKANGPENJELASAN

KESEDERHANAAN AFFANDI

Page 14: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Affandi Koesoema (Cirebon, Jawa Barat, 1907 - 23 Mei 1990) adalah seorang pelukis yang dikenal sebagai Maestro Seni Lukis Indonesia, mungkin pelukis Indonesia yang paling terkenal di dunia internasional, berkat gaya ekspresionisnya dan romantisme yang khas. Pada tahun 1950-an ia banyak mengadakan pameran tunggal di India, Inggris, Eropa, dan Amerika Serikat. Pelukis yang produktif, Affandi telah melukis lebih dari dua ribu lukisan.

Pada umur 26 tahun ( 1993) Affandi menikahi Maryati. Affandi dan Maryati dikaruniai putri yang bernama Katika Affandi yang juga mewarisi bakat melukisnya.

Sebelum dia melukis Affandi pernah menjadi guru dan tukang sobek karcis. Affandi juga pernah menjadi pembuat gambar reklame di salah satu bioskop di Bandung. Tak lama digeluti, dia lebih menyukai bidang seni.

AFFANDI KOESOEMA

Latar Belakang

Page 15: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Tahun 30-an Affandi bergabung dalam kelompok Lima Bandung sebagai pimpinan kelompok itu. Kelompok ini adalah kelompok untuk belajar bersama dan kerja sama saling membantu sesama pelukis.

Tahun 1943, Affandi merayakan pameran pertamanya di gedung Poetra Djakarta yang saat itu berlangsung pendudukan tentara Jepang di Indonesia. Empat serangkai memimpin seksi kebudayaan, Affandi menjadi tenaga pelaksanaan, dan Soedjono menajadi penanggung jawab.

AFFANDI KOESOEMA

Latar Belakang

Page 16: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Affandi dikenal sebagai sosok yang sederhana dan suka merendah. Affandi mempunyai idola yang terbilang tak lazim.

Affandi memilih Sokrasana yang wajahnya jelek namun sangat sakti. Tokoh wayang itu menurutnya merupakan perwakilan dirinya yang jauh dari wajah yang tampan. Meskipun begitu, Departemen Pariwisata Pos dan Telekomunikasi (Deparpostel) mengabadikan wajahnya dengan menerbitkan prangko baru seri tokoh seni/artis Indonesia. Menurut Helfy Dirix (cucu tertua Affandi) gambar yang digunakan untuk perangko itu adalah lukisan self-portrait Affandi tahun 1974, saat Affandi masih begitu getol dan produktif melukis di museum sekaligus kediamannya di tepi Kali Gajahwong Yogyakarta.

Misalnya jawaban Affandi setiap kali ditanya kenapa dia melukis. Dengan enteng, dia menjawab “Saya melukis karena saya tidak bisa mengarang, saya tidak pandai omong. Bahasa yang saya gunakan adalah bahasa lukisan.” Bagi Affandi, melukis adalah bekerja. Dia melukis seperti orang lapar. Sampai pada kesan elitis soal sebutan pelukis, dia hanya ingin disebut sebagai tukang gambar.

AFFANDI KOESOEMA

Kesederhanaan

Page 17: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Karya - Karya Affandi

Page 18: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LATAR BELAKANGPENJELASAN

GAYA MELUKIS

Page 19: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Pablo Ruiz Picasso (lahir 25 Oktober 1881 – meninggal 8 April 1973 pada umur 91 tahun) adalah seorang seniman yang terkenal dalam aliran kubisme dan dikenal sebagai pelukis revolusioner pada abad ke-20. Jenius seni yang cakap membuat patung, grafis, keramik, kostum penari balet sampai tata panggung.

Lahir di Malaga, Spanyol 25 Oktober 1881 dengan nama lengkap Pablo (atau El Pablito) Diego José Santiago Francisco de Paula Juan Nepomuceno Crispín Crispiniano de los Remedios Cipriano de la Santísima Trinidad Ruiz Blasco y Picasso López. Ayahnya bernama Josse Ruiz Blasco, seorang profesor seni dan ibunya bernama Maria Picasso Lopez.

Pablo PicassoLatar belakang

Page 20: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Banyak seniman masyhur ditandai oleh satu macam gaya dasar. Tidaklah demikian Picasso. Dia menampilkan ruang luas dari sebagai gaya yang mencengangkan. Kritikus seni memberi julukan seperti "periode biru", "periode merah muda", "periode neo-klasik", dan sebagainya. Dia merupakan salah satu dari cikal bakal "Kubisme," Dia kadang ikut serta, kadang menentang perkembangan baru dalam dunia lukis-melukis modern. Mungkin tak ada pelukis dalam sejarah yang sanggup melakukan karya dengan kualitas begitu tinggi dengan lewat begitu banyak gaya dan cara.

Gaya kubisme inilah yang mengejutkan dunia seni, karena mengubah persepsi orang akan suatu keindahan seni. Kalau sebelumnya lukisan wanita mudah dikenali wajah modelnya, oleh Picasso dibuat drastis sehingga bentuk lukisannya sulit dikenali lagi, seperti yang ia tuangkan lewat karya Demoiselles d'Avignon. Ini bukan berarti Picasso sembarangan saja membuat lukisan. Ia sebelumnya telah mempelajari karya pematung Iberia dan patung-patung Afrika lainnya (patung primitif) yang biasanya berbentuk melengkung dan tidak proporsional.

Pablo PicassoGaya melukis

Page 21: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Karya - Karya Pablo Picasso

Page 22: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

LATAR BELAKANGPENJELASAN

PENGHARGAAN

Page 23: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Raden Saleh mempunyai nama panjang Raden Saleh Sjarief Bustaman . Ia adalah anak dari Sayid Husen bin Alwi bin Awal dan Raden Ayu Sarif Husen Bin Alwi Bin Awal yang lahir di Terbaya, 1807. Belajar dari seorang pelukis keturunan Belgia berasal dari belanda, menjadikan raden saleh seorang pelukis dengan multi talenta, seperti melukis dengan cat minyak, di tambah dengan terjun langsung dengan mencari objek pemandangan dan objek lukisan tipe orang indonesia di daerah yang di singgahi.

Pada Tahun 1829, hijrahlah Raden Saleh ke Belanda untuk Belajar, selama di Eropa Raden Saleh juga belajar mendalami pelukisan hewan, melukis kehidupan satwa di padang pasir juga merupakan salah satu ilham yg keluar selama tinggal di Aljazair beberapa bulan pada tahun 1846. Raden Saleh juga di percaya menjadi menjadi konservator pada "Lembaga Kumpulan Koleksi Benda-benda Seni". Dari keunikan keunikan jiwa seni inilah yang menjadikan Raden saleh menjadi sosok tokoh yang sangat inspiratif di zamannya.

Raden Saleh

Page 24: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Salah satu karya Raden Saleh adalah lukisan penangkapan Diponegoro, yang mana lukisan tersebut menggambarkan bahwa Raden Saleh tidak menyukai penindasan serta mempercayai idealisme kebebasan dan kemerdekaan. Raden saleh menikah dengan gadis keluarga ningrat keturunan Keraton Solo setelah perceraiannya dengan istri terdahulu. Batavia adalah tempat di mana Raden Saleh Tinggal dengan gedung hasil karyanya sendiri dari segi bangunan dan tekniknya yang mana sesuai dengan tugasnya sebagai seorang pelukis.

Tanggal 23 April 1880 adalah sejarah bagi tokoh kebanggaan bangsa kita, meninggal dengan berbagai macam kontroversi menjadi topik hangat diperbincangkan. Namun, Bangsa kita bisa bangga, berkat Raden Saleh, Indonesia bisa menghasilkan anak bangsa dengan segala talenta dan kreativitasnya. Hasil hasil karyanya bisa menembus museum besar seperti Rijkmuseum, belanda dan Louvre, Paris.

Raden Saleh

Page 25: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Raden Saleh

1 Piagam Anugerah Seni sebagai Perintis Seni Lukis di Indonesia

2 Bintang Ridder der Orde van de Eikenkoon (R.E.K.)

3 Commandeur met de ster der Frans Joseph Orde (C.F.J.)

4 Ksatria Orde Mahkota Prusia (R.K.P.)

PENGHARGAAN RADEN SALEH

Page 26: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Karya - Karya Raden Saleh

Page 27: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Siapa ini ?

Page 28: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Paul Cézanne adalah pelukis Prancis yang hidup pada masa Post Impresionis. Ia lahir pada 19 Januari 1839 di Aixen, Provence. Karyanya merupakan peralihan dari konsep seni abad ke-19 menuju kebebasan mutlak seni di abad 20, yang kemudian menjadi inspirasi seniman pembaharu seperti Pablo Picasso.Dunia mengenal Cézanne sebagai seniman yang sangat eksentrik. Seumur hidupnya, dia tidak pernah sekali pun menjual lukisan karyanya. Karya-karya Cézanne pertama kali dipamerkan di Salon des Refusés pada tahun 1863. Bagi kalangan seni modern di abad 20, Cézanne adalah Bapak Konsep Kesenian Modern.Karya-karya Paul Cézanne memperlihatkan keahlian desain, warna, dan komposisi. Goresannya yang repetitif, sensitif, menggairahkan, dan eksploratif, mengesankan karakterisasi yang kuat. Lukisan Cezanne juga memperlihatkan studi yang teliti, dan eksplorasi mendalam terhadap persepsi visual manusia.

Paul Cezanne

Page 29: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Lukisan karyanya yang sangat terkenal adalah “House of the Hanged Man, Auvers”, yang dibuatnya pada tahun 1874.

Pada 1906, Cézanne jatuh pingsan saat sedang melukis di luar ruangan dalam keadaan badai. Seminggu kemudian, pada 22 Oktober, ia meninggal akibat pneumonia. Pada 10 Mei 1999, lukisan Cézanne, “Rideau, Cruchon et Compotier” terjual seharga 60,5 juta dollar AS, dan menjadi salah satu lukisan termahal untuk saat itu.Ia meninggal dunia pada 22 Oktober 1906.

Paul Cezanne

Page 30: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT

Karya - Karya Paul Cezanne

Page 31: PELUKIS TERKENAL DI DUNIA DAN DI INDONESIA POWE POINT