pelaksanaan rekrutmen perangkat desarepo.apmd.ac.id/465/1/608-ip-iv-2018-14520102-yohanes...

25
PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESA DI KABUPATEN KULON PROGO Penelitian Deskriptif Kualitatif di Desa Gotakan, Kecamatan Panjatan, Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta SKRIPSI Disusun oleh : YOHANES MEIGELHEIS 14520102 JENJANG PENDIDIKAN SARJANA PROGRAM STUDI ILMU PEMERINTAHAN SEKOLAH TINGGI PEMBANGUNAN MASYARAKAT DESA “APMD” YOGYAKARTA 2018

Upload: duongthu

Post on 08-Mar-2019

228 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESA

DI KABUPATEN KULON PROGO

Penelitian Deskriptif Kualitatif di Desa Gotakan, Kecamatan Panjatan,

Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta

SKRIPSI

Disusun oleh :

YOHANES MEIGELHEIS

14520102

JENJANG PENDIDIKAN SARJANA

PROGRAM STUDI ILMU PEMERINTAHAN

SEKOLAH TINGGI PEMBANGUNAN MASYARAKAT DESA “APMD”

YOGYAKARTA

2018

Page 2: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESA

DI KABUPATEN KULON PROGO

Penelitian Deskriptif Kualitatif di Desa Gotakan, Kecamatan Panjatan,

Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta

SKRIPSI

Diajukan Untuk Memenuhi Salah Satu Syarat Memperoleh Gelar Kesarjanaan

Program Studi Ilmu Pemerintahan

Disusun oleh :

YOHANES MEIGELHEIS

14520102

JENJANG PENDIDIKAN SARJANA

PROGRAM STUDI ILMU PEMERINTAHAN

SEKOLAH TINGGI PEMBANGUNAN MASYARAKAT DESA “APMD”

YOGYAKARTA

2018

Page 3: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

Powered by TCPDF (www.tcpdf.org)

Page 4: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

iii

PERNYATAAN

Saya yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama : Yohanes Meigelheis

NIM : 14520102

Program Studi : Ilmu Pemerintahan

Judul Skripsi : Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat Desa

di Kabupaten Kulon Progo

Menyatakan dengan sesungguhnya bahwa skripsi ini benar-benar saya kerjakan

sendiri, skripsi ini bukan merupakan plagiat, ataupun pencurian hasil karya milik orang

lain.

Bila dikemudian hari diduga kuat ada ketidaksesuaian antara fakta dan pernyataan

ini, saya bersedia diproses untuk melakukan verifikasi dan diberikan sanksi.

Pernyataan ini saya buat dengan kesadaran penuh dan tidak ada tekanan ataupun

paksaan dari pihak manapun demi menegakkan integritas akademik di institusi ini.

Yogyakarta, 6 Maret 2018

Penulis

Yohanes Meigelheis

Page 5: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

iv

MOTTO

1. Percayalah kepada Tuhan dengan segenap hatimu, dan janganlah bersandar kepada pengertian sendiri. Akuilah Dia didalam segala tingkah lakumu, maka Ia akan meluruskan jalanmu. ( Amsal 3, Ayat 5-6 )

2. Kehidupan itu sesungguhnya adalah suatu kenyataan dan kebenaran yang harus di hadapi bukan untuk diingkari dan dihindari. ( Khalil Gibran )

3. Bermimpilah seakan kau akan hidup selamanya, hiduplah seakan kau mati hari ini. ( James Dean )

4. Lakukanlah hal-hal yang kau pikir tidak bisa kau lakukan. ( Eleanor Roosevelt )

5. Tenangkanlah hati dan pikiran, yakinkanlah bahwa anda mampu, jangan berhenti untuk berjuang, jangan pedulikan apapun yang menimpamu, cukup jadikan bekal dan pelajaran. (Penulis)

6. Menjadi tinggi tanpa merendahkan, menjadi kuat tanpa melemahkan.

(Penulis)

7. Mulailah, tidak akan ada waktu yang lebih tepat. ( Penulis)

8. Jika kamu menginginkan sesuatu yang lebih baik, kamu harus siap

kehilangan sebagian hal baik yang sedang kamu miliki. ( Penulis )

Page 6: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

v

HALAMAN PERSEMBAHAN

Puji syukur atas berkat dan karunia Tuhan Yang Maha Kuasa, karena atas kasih dan

bimbingan-Nya saya bisa menyelesaikan karya ilmiah ini dan saya persembahkan untuk

semua orang yang berarti didalam hidup saya:

1. Untuk “AYAHKU” Bernadus Aphae, Karya sederhana ini tidak sebanding dengan

semua beban berat yang telah Ayah pikul, tetesan air mata, cucuran keringat dan

kasih sayangmu Ayah. Semua yang Ayah berikan untuk ku sama sekali tidak

sebanding dan tidak akan pernah bisa anakmu balas hanya dengan karya ilmiah ini,

yang anakmu buat untuk mendapatkan gelar (S1) dengan tulus anakmu

mempersembahkannya, sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah terbaik.

2. Untuk “IBUKU” Maria Magdalena Selini, yang tanpa mengenal lelah, terus

memberikan semangat, doa, kasih sayang dan segalanya, maafkan anakmu ini Ibu

yang belum bisa lebih membanggakan dari sekedar saat ini, Tetesan air mata, keringat

dan doa Ibu serta semua yang telah Ibu curahkan untuk ku selama ini tidak mungkin

bisa anakmu balas, dengan karya ilmiah ini sebagai bentuk komitmen untuk tidak

mengecewakan selama masa pendidikan, sehat terus Ibu, Terima Kaih telah menjadi

Ibu terbaik.

3. Untuk “KAKAKKU” Yulita Afniaty, karya sederhana ini ku persembahkan untukmu,

yang selalu memberikan dukungan, semangat, motivasi, dan doa sehingga aku bisa

menyelesaikan karya ini dan mendapatkan gelar Sarjana, tidak mungkin bisa

membalas budi baik kalian, hanya Tuhan yang akan melihat dan memberikan

Page 7: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

vi

kemudahan maupun rejeki untukmu, tetap semangat untuk membahagiakan orang tua

kita, Terima Kasih telah menjadi Kakak terbaik.

4. Untuk “ADIKKU” Antonius Apriono, karya ini ku persembahkan untukmu, sebagai

motivasi untuk masa depanmu agar menjadi lebih baik dan lebih sukses dikemudian

hari, terimakasih telah menjadi bagian dari semangatku dan motivasi sehingga aku

bisa mendapatkan gelar sarjana (S1). Maafkan aku yang belum bisa memberikan apa-

apa untukmu, tetap semangat menempuh pendidikan, tetap semangat untuk

membahagiakan orang tua kita, karena Tuhan selalu menyertai keluarga kita.

5. Untuk Almamaterku STPMD “APMD” Yogyakarta.

6. Untuk Dosen pembimbingku, Bapak Drs. Suharyanto, MM. Terimakasih telah

bersabar membimbing dan mengajarkanku dengan segala kebaikan hati Bapak, tanpa

Bapak tidak mungkin bisa menyelesaikan karya ilmiah ini tepat waktu, hanya Tuhan

yang bisa membalas kebaikan dan kemurahan hati Bapak.

7. Untuk semua Kerabat, Feli Ong, Ade Panda, Dens, Ben, Sella Rakat, teman-teman

seperjuangan yang lain di Kota Yogyakarta tercinta dan Keluarga lainnya yang tidak

bisa saya sebutkan satu persatu, terimakasih untuk semua bantuan, motivasi,

dukungan, dan kebersamaan yang kalian berikan, lewat karya sederhana ini, saya

persembahkan untuk kalian semua, kalian adalah bagian dari semangat saya, bagian

dari hidup saya yang sangat berarti, akhir kata saya ucapkan terimakasih yang

sebesar-besarnya, maafkan semua kekonyolan dan tingkah laku saya saat bersama

kalian, semoga Tuhan selalu menyertai kita semua. Amin.

Page 8: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

vii

KATA PENGANTAR

Puji dan syukur patut kita panjatkan kepada kehadirat Tuhan Yang Maha Esa,

karena berkat, rahmat dan penyertaan-Nya, penulis dapat menyelesaikan Skripsi dengan

judul Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat Desa di Kabupaten Kulon Progo penelitian

deskriptif kualitatif di Desa Gotakan, Kecamatan Panjatan, Kabupaten Kulon Progo,

Daerah Istimewa Yogyakarta.

Penulis menyadari bahwa dalam penulisan karya ilmiah ini masih banyak

kekurangan. Penulis mengharapkan kritik dan saran yang membangun untuk perbaikan

dikemudian hari. Dalam proses penyelesaian karya ilmiah ini tidak terlepas dari

bimbingan, bantuan serta dukungan dari berbagai pihak, oleh karena itu penulis ingin

menyampaikan terima kasih kepada ;

1. Bapak Habib Muhsin, S.Sos.,M.Si. selaku Ketua Sekolah Tinggi Pembangunan

Masyarakat Desa “APMD” Yogyakarta.

2. Bapak Gregorius Shadan, S.IP.,M.A. selaku Ketua program studi Ilmu

Pemerintahan.

3. Bapak Drs. Suharyanto, MM, selaku Dosen Pembimbing yang telah mengarahkan

dalam penyusunan skripsi.

4. Dra. B Hari Saptaning Tyas, M.Si selaku Dosen Penguji Samping I yang telah

menguji, memberikan saran dan kritik kepada penulis dalam ujian Skripsi.

5. Utami Sulistiana, S.P.,M.P selaku Dosen Penguji Samping II yang telah menguji,

memberikan saran dan kritik kepada penulis dalam ujian Skripsi.

Page 9: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

viii

6. Pemerintahan Desa Gotakan, Kecamatan Panjatan, Kabupaten Kulon Progo, DIY

yang telah mengijinkan melakukan penelitian.

7. Semua Dosen Program Studi Ilmu Pemerintahan dan civitas akademika STPMD

“APMD” Yogyakarta.

8. Semua pihak yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu yang telah membantu

dalam penyelesaian skripsi ini.

Akhir kata penulis mengucapkan terima kasih yang sebesar-besarnya kepada

semua pihak yang telah terlibat dalam penulisan karya ilmiah ini.

Yogyakarta, 6 Maret 2018

Penulis

Yohanes Meigelheis

Page 10: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

ix

INTI SARI

Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat Desa, ternyata berbeda antara satu daerah

dengan daerah yang lain. Berbagai masalah sering muncul dalam Rekrutmen Perangkat

Desa, misalnya ganti Kepala Desa, ganti Perangkat Desa tanpa melalui seleksi, bahkan

dibeberapa desa muncul kasus kecurangan, politik uang, nepotisme dan sebagainya.

Untuk itu penulis mengangkat judul “Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat Desa di

Kabupaten Kulon Progo “.

Rumusan masalah dalam penelitian Skripsi ini : Bagaimana Pelaksanaan Rekrutmen

Perangkat Desa di Kabupaten Kulon Progo, Khususnya di Desa Gotakan; Apa Kendala yang

dihadapi dalam Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat Desa di Desa Gotakan. Adapun tujuan

penelitiannya adalah sebagai berikut : Untuk mendeskripsikan Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat

Desa di Kabupaten Kulon Progo, khususnya di Desa Gotakan; Untuk mengetahui Kendala yang

dihadapi dalam Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat Desa di Desa Gotakan.

Metode penelitian yang digunakan yaitu deskriptif kualitatif yakni, menggambarkan

pelaksanaan rekrutmen Perangkat Desa di Desa Gotakan, Kecamatan Pamjatan, Kabupaten Kulon

Progo.

Teknik pengumpulan data melalui observasi, wawancara dan dokumentasi. Subyek/

informannya adalah : Kepala Desa, Perangkat Desa, mantan panitia rekrutmen Perangkat Desa

dan para peserta seleksi perangkat desa.

Hasil penelitian dapat disampaikan sebagai berikut : Bahwa pelaksanaan rekrutmen

perangkat desa di Desa Gotakan, Kecamatan Panjatan, Kabupaten Kulon Progo telah berjalan

dengan baik sesuai rencana. Pelaksanaan rekrutmen diawali dengan Pembentukan Panitia

Pengisian Perangkat Desa oleh Kepala Desa bermusyawarah dengan BPD (Badan

Permusyawaratan Desa) secara demokratis dan transparan, yaitu proses pemilihan panitia

dilakukan secara terbuka serta melibatkan setiap unsur masyarakat. Panitia terdiri dari unsur

pemerintah desa, pengurus lembaga kemasyarakatan desa, maupun para tokoh masyarakat dengan

melibatkan tokoh perempuan; Panitia Pengisian Perangkat Desa mengawali tugasnya dengan

penjaringan yakni menyusun dan menerbitkan Tata Tertib yang berisi tahapan seleksi Perangkat

Desa yang meliputi persyaratan pendaftaran, jadwal pelaksanaan seleksi, dan lain-lain.

Selanjutnya panitia melakukan proses seleksi administrasi atas persyaratan dari para calon peserta

seleksi; Tahapan selanjutnya proses penyaringan yaitu pelaksanaan seleksi yang dilakukan di

desa Gotakan. Proses penyaringan ini melibatkan pihak ketiga, dalam hal ini perguruan tinggi

untuk pembuatan naskah soal, koreksi serta penyusunan berita acara dan hasil nilai dari masing-

masing peserta seleksi; Tahapan selanjutnya adalah konsultasi yang dilakukan oleh Kepala Desa

kepada Camat atas hasil nilai dari seleksi yang dilakukan untuk direkomendasikan oleh camat

kepada calon Perangkat Desa dengan nilai tertinggi untuk dilantik oleh Kepala Desa. Proses

seleksi yang dilakukan secara transparaan telah mengahasilkan Perangkat Desa yang memiliki

kemampuan bekerja sesuai yang diharapkan.

Kendala yang dihadapi dalam pelaksanaan rekrutmen Perangkat Desa khususnya pada

pengisian Dukuh (Kepala Dusun) adalah ketidakpahaman warga padukuhan yang diaspirasikan

melalui pemilihan, bukan melalui seleksi. Sehingga Kepala Desa dan Panitia pelaksana

Rekrutmen Perangkat Desa harus mensosialisasikan peraturan untuk memahamkan kepada warga

padukuhan bahwa Dukuh (Kepala Dusun) merupakan bagian dari Perangkat Desa yang

pengadaannya harus melalui seleksi.

Kata Kunci : Rekrutmen, Seleksi, Perangkat Desa

Page 11: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

x

DAFTAR ISI

HALAMAN SAMPUL ................................................................................................. i

HALAMAN PENGESAHAN ...................................................................................... ii

PERNYATAAN ........................................................................................................... iii

MOTTO ........................................................................................................................ iv

HALAMAN PERSEMBAHAN ................................................................................... v

KATA PENGANTAR .................................................................................................. vii

INTI SARI .................................................................................................................... ix

DAFTAR ISI ................................................................................................................. x

DAFTAR TABEL ......................................................................................................... xiii

DAFTAR GAMAR ....................................................................................................... xiii

BAB I PENDAHULUAN ............................................................................................. 1

A. Latar Belakang Masalah ......................................................................................... 1

B. Rumusan Masalah ................................................................................................... 8

C. Tujuan Dan Manfaat Penelitian .............................................................................. 8

1. Tujuan Penelitian .............................................................................................. 8

2. Manfaat Penelitian ............................................................................................ 9

D. Kerangka Konseptual .............................................................................................. 10

1. Organisasi Pemerintah Desa ............................................................................. 10

2. Rekrutmen Perangkat Desa ............................................................................... 14

a. Pengisian Perangkat Desa ........................................................................... 17

b. Pembentukan Panitia Seleksi Perangkat Desa ............................................ 18

c. Tugas Panitia Pelaksana Seleksi Perangkat Desa ....................................... 19

d. Penjaringan ................................................................................................. 21

e. Penyaringan................................................................................................. 22

f. Serah Terima Jabatan dan Pelantikan ......................................................... 23

E. Ruang Lingkup Penelitian....................................................................................... 24

F. Metode Penelitian ................................................................................................... 24

1. Jenis Penelitian.................................................................................................. 24

Page 12: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

xi

2. Obyek Penelitian ............................................................................................... 25

3. Subyek Penelitian.............................................................................................. 25

4. Lokasi ................................................................................................................ 27

5. Pengumpulan Data ............................................................................................ 28

a. Observasi..................................................................................................... 28

b. Wawancara .................................................................................................. 29

c. Dokumentasi ............................................................................................... 29

d. Teknik Analisis Data................................................................................... 30

BAB II PROFIL DESA ................................................................................................ 32

A. Sejarah Desa............................................................................................................ 32

B. Demografi ............................................................................................................... 45

1. Jumlah penduduk menurut jenis kelamin ......................................................... 45

2. Jumlah penduduk menurut usia ........................................................................ 46

3. Jumlah penduduk menurut agama .................................................................... 46

4. Jumlah penduduk menurut pekerjaan ............................................................... 47

5. Keadaan sosial .................................................................................................. 48

6. Keadaan ekonomi.............................................................................................. 49

C. Geografi .................................................................................................................. 50

1. Pembagian wilayah desa ................................................................................... 50

2. Pemanfaatan lahan ............................................................................................ 53

3. Struktur organisasi pemerintahan desa ............................................................. 54

D. Potensi dan Masalah ............................................................................................... 55

1. Potensi ............................................................................................................... 55

2. Masalah ............................................................................................................. 55

E. Visi dan Misi ........................................................................................................... 58

1. Visi .................................................................................................................... 58

2. Misi ................................................................................................................... 59

F. Tata Tertib Pelaksanaan Seleksi Perangkat Desa ................................................... 60

Page 13: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

xii

BAB III ANALISIS DATA .......................................................................................... 64

A. Deskripsi Pelaksanaan Seleksi Perangkat Desa ...................................................... 64

1. Persiapan dan Pembentukan Panitia Rekrutmen Perangkat Desa ..................... 64

2. Penjaringan calon peserta seleksi perangkat desa ............................................. 69

3. Penyaringan calon perangkat desa .................................................................... 73

4. Penetapan perangkat desa ................................................................................. 75

5. Hasil Rekrutmen Perangkat Desa ..................................................................... 77

B. Kendala Dalam Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat Desa ...................................... 81

BAB IV KESIMPULAN DAN SARAN ...................................................................... 87

A. Kesimpulan ............................................................................................................. 87

B. Saran ....................................................................................................................... 89

DAFTAR PUSTAKA ................................................................................................... 90

LAMPIRAN .................................................................................................................. 92

1. Daftar Pertanyaan.................................................................................................... 92

2. Surat keputusan panitia rekrutmen perangkat desa ................................................. 96

3. Surat ijin penelitian skripsi ..................................................................................... 113

4. Kendali bimbingan skripsi ...................................................................................... 117

5. Foto-foto ................................................................................................................. 119

Page 14: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

xiii

DAFTAR TABEL ......................................................................................................... 26

1. Tabel I.1 Daftar Nama Informan ............................................................................ 26

2. Tabel II.1 Jumlah Penduduk menurut Jenis Kelamin ............................................. 45

3. Tabel II.2 Jumlah Penduduk menurut Usia............................................................. 46

4. Tabel II.3 Jumlah Penduduk menurut Agama ........................................................ 46

5. Tabel II.4 Jumlah Penduduk menurut Pekerjaan .................................................... 47

6. Tabel II.5 Keadaan Sosial Penduduk Desa Gotakan .............................................. 48

7. Tabel II.6 Pembagian Wilayah Desa Gotakan Berdasarkan Pedukuhan,

RW Dan RT ............................................................................................................ 52

8. Tabel II.7 Pemanfaatan Lahan Desa Gotakan......................................................... 53

DAFTAR GAMBAR .................................................................................................... 51

1. Gambar II.1 Peta Desa Gotakan.............................................................................. 51

2. Gambar II.2 Struktur Organisasi Pemerintah Desa Gotakan .................................. 54

Page 15: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Masalah

Penjelasan mengenai desa dalam undang-undang Desa nomor 6 tahun

2014 telah menggambarkan bentuk keseriusan Pemerintah Pusat untuk

membangun dan memperhatikan Indonesia dari Desa, dijelaskan bahwa Desa

adalah desa dan desa adat atau yang disebut dengan nama lain, selanjutnya

disebut Desa, adalah kesatuan masyarakat hukum yang memiliki batas

wilayah yang berwenang untuk mengatur dan mengurus urusan

pemerintahan, kepentingan masyarakat setempat berdasarkan prakarsa

masyarakat, hak asal usul, dan atau/ hak tradisional yang diakui dan

dihormati dalam sistem pemerintahan Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Indonesia memiliki 70 ribu lebih desa, dari total keseluruhan desa

yang terletak diseluruh pedalaman Indonesia. Baik itu desa yang masih

tertinggal hingga desa yang sudah maju dan berkembang serta mampu

menyejahterakan masyarakatnya tanpa banyak campur tangan pemerintah

pusat. Desa merupakan prioritas pembangunan pemerintah saat ini, karena

dengan memajukan dan menyejahterakan masyarakat desa adalah bagian dari

ukuran keberhasilan Indonesia dalam pembangunan. Berbicara masalah desa,

setidaknya ada 4 (empat) masalah pokok pembangunan pedesaan yang saling

berkaitan satu sama lain, yakni masalah kemiskinan, kesehatan, peningkatan

kualitas sumber daya manusia, dan infrastruktur sebagai penunjang mobilitas

Page 16: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

2

masyarakat desa. Untuk menyelesaikan masalah pokok pembangunan

tersebut, tentu merupakan tanggung jawab dari seluruh elemen masyarakat

dan pemerintah desa.

Setiap proses dan dinamika pembangunan desa tentu adanya hasil

yang diharapkan dapat menyelesaikan permasalahan yang ada di desa.

Dengan adanya pelimpahan kewenangan dan hak penuh terhadap desa

melalui Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa, diharapkan

seluruh desa yang ada di Indonesia mampu membangun kemandirian dan

kesejahteraan masyarakat desa. Dalam undang-undang desa telah diatur

sedemikian rupa terkait bagaimana peran dan fungsi serta partisipasi aparatur

pemerintah desa maupun masyarakat untuk mewujudkan kemajuan dan

kemandirian desa. Tidak hanya itu, kapasitas dari elemen pemerintahan desa

maupun masyarakat juga menjadi tolok ukur dari kemajuan desa. Oleh karena

itu, sangat diharapkan setiap desa memiliki aparatur pemerintah dan

perangkat desa yang mempunyai kapasitas mumpuni dibidangnya masing-

masing, artinya kemampuan menguasai tugas dan tanggung jawab yang di

emban oleh aparatur dan perangkat desa serta kemampuan melihat maupun

menafsirkan peluang yang bisa dicapai untuk kemajuan desa. Permasalahan

yang banyak terjadi di Desa bahkan mencakup keseluruhan pinggiran

Indonesia adalah kurangnya kompetensi yang dimiliki oleh aparatur

pemerintah Desa.

Kesulitan yang terjadi mengenai kapasitas maupun kompetensi yang

dimiliki oleh perangkat desa yang ada di sebagian maupun kebanyakan

Page 17: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

3

daerah yang ada di Indonesia adalah bagaimana pelaksanaan seleksi

Perangkat Desa yang ada di setiap desa, karena tidak sedikit masyrakat desa

yang ingin dan mengikuti seleksi untuk menjadi perangkat desa, bahkan

banyak masalah yang terjadi saat proses seleksi perangkat desa, misalnya

banyak masyarakat yang mengikuti proses seleksi tetapi tidak memiliki latar

belakang, maupun kapasitas dibidangnya, belum lagi beberapa kerjasama

ataupun nepotisme yang sering diterapkan.

Berbagai permasalahan dalam proses seleksi perangkat desa di

Indonesia, seperti yang terjadi di Kabupaten Gresik, Kecamatan Kedamean,

warga mengadu terkait adanya rekayasa dalam proses Penjaringan dan

Penyaringan Perangkat Desa (P3D) ditempatnya. “Saya katakan terindikasi

syarat rekayasa karena yang jadi sebelumnya sudah ditunjuk sebelum tes P3D

dilaksanakan,” ungkap Aziz, Jumat (12 Januari 2018). Rekrutmen seleksi

perangkat desa sendiri diikuti sebanyak 17 peserta. Namun, nama-nama yang

lolos sudah ditentukan sebelum pelaksanaan ujian pada tanggal 8 sampai

dengan 9 Januari 2018 usai adanya dugaan jual beli jabatan perangkat desa.

“Pengumumannya memang dilakukan Selasa sore, tapi di surat keputusan

kelolosan ditandatangani hari Senin. Itu artinya ujian hari kedua hanya

formalitas saja,” katanya. “Tujuannya, untuk menguatkan posisi Kepala Desa

yang akan kembali maju pada Pilkades mendatang”.

(http://gresiknews.co/2018/01/kembali-warga-keluhkan-adanya-kecurangan-

seleksi-perangkat-desa/)

Page 18: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

4

Berbagai cara dilakukan untuk memuluskan kecurangan dalam

pelaksanaan seleksi perangkat desa yang dilakukan panitia pelaksana, seperti

yang terjadi di Kecamatan Kedamean, Kabupaten Gresik. Adanya dugaan

jual beli jabatan perangkat desa dengan tujuan untuk menguatkan posisi

Kepala Desa pada Pemilihan Kepala Desa mendatang. Persoalan seperti ini

sedikit sulit untuk dibawa ke ranah hukum, mengingat bukti-bukti yang

mudah terselubung dengan rupiah dan kecurangan yang sudah tersistem

sedemikian rupa.

Aroma tak sedap juga tercium dalam proses pengisian kursi jabatan

perangkat desa secara serentak di Boyolali. Salah satunya indikasi adanya

tawar menawar jabatan sebelum proses seleksi dimulai. Informasi yang

dihimpun Solopos.com dari sejumlah sumber, Rabu 27 September 2017,

menyebutkan tawar menawar kursi perangkat desa terjadi antara calon

peserta tes dengan pemangku kepentingan di daerah yang bersangkutan.

Tawar menawar itu dilakukan di luar lingkungan desa dan tertutup. Ada yang

by phone, bertemu langsung, maupun melalui perantara. Salah satu warga

Sawit, ED, menyebutkan praktik curang “rekomendasi” juga mewarnai

proses pengisian jabatan perangkat desa. Sebelum proses seleksi dilakukan

sudah ditentukan siapa yang “direkomendasikan” menduduki kursi perangkat

desa itu. “Jadi orang-orang yang direkomendasikan untuk menduduki

perangkat desa sudah ada sebelum ada seleksi. Tentu saja, harus dengan

tebusan,” tambahnya.

Page 19: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

5

Salah satu sumber dari Karanggede juga mengemukakan hal serupa.

Ia mengaku batal mendaftar karena digugurkan sepihak oleh pemangku

kepentingan di wilayah setempat. “Saya menyanggupi bayar Rp60 juta untuk

lowongan sekretaris desa, tapi tiba-tiba saya dibatalkan karena ada peserta

lain yang berani membayar lebih tinggi. Saya lantas ditawari kursi lainnya,

tapi saya enggak mau,” ujarnya. Aktivis LSM di Boyolali, Hadiyono,

mengaku telah menerima aduan ihwal jual beli jabatan perangkat desa itu.

Modusnya ada peserta tes yang menerima rekomendasi dari atasan. Setelah

menerima rekomendasi, peserta diminta menyetor sejumlah uang. “Benar,

jual beli jabatan perangkat desa itu memang terjadi. Saya sudah cek langsung

korbannya,” papar Ketua Lembaga Komunitas Pemantau Korupsi (LKPK).

(http://www.solopos.com/2017/09/27/pemerintahan-boyolali-aroma-jual-

beli-jabatan-tercium-dalam-pengisian-perangkat-desa-854930).

Demikian juga persoalan seleksi perangkat desa di Kabupaten Kulon

Progo, Belasan peserta seleksi pengisian Kasi Pembangunan dan

Pemberdayaan Desa Karangwuni, Wates, sempat mendatangi anggota Dewan

Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kulonprogo, pada hari Senin 16

November 2015. Kedatangan para peserta seleksi perangkat desa bersama

BPD Karangwuni ini mempertanyakan proses dan prosedur pemilihan yang

terkesan janggal. Tri Sukarno, salah satu peserta seleksi pengisian perangkat

desa mengungkapkan, kedatangannya bersama sejumlah peserta lainnya

bukan untuk memprotes hasil seleksi tersebut. Namun, untuk mempertegas

mekanisme seleksi yang dilaksanakan. Persoalan mendasar yang dikeluhkan

Page 20: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

6

peserta yakni adanya ketidak konsistensian perangkat desa terhadap soal

ujian. Tri menegaskan, proses seleksi pengisian perangkat desa semestinya

sesuai dengan Peraturan Bupati nomor 24 tahun 2015 tentang perangkat desa

tersebut, pembuatan soal ujian untuk seleksi perangkat desa akan diserahkan

kepada pihak ketiga. Akan tetapi, pada kenyataannya soal dan naskah ujian

tersebut dibuat oleh panitia. (http://www.solopos.com/2015/11/17/seleksi-

perangkat-desa-karangwuni-dianggap-janggal-662016).

Berbagai kecurangan terjadi dalam pelaksanaan seleksi perangkat

desa di Indonesia, mulai dari penggunaan rekomendasi dari oknum yang

berkuasa disuatu Desa hingga pembelian jabatan perangkat desa dengan

rupiah atau money politic, untuk menguatkan posisi Kepala Desa yang

menjabat, maupun persiapan menghadapi pemilihan Kepala Desa pada

periode yang akan datang. Pada intinya bertujuan untuk memperoleh

kekuasaan, tak terkecuali di Kabupaten Kulon Progo, pernah terjadi

kejanggalan dalam pelaksanaan seleksi perangkat desa hingga mantan peserta

seleksi pernah mendatangi Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) untuk

mempertanyakan prosedur yang seharusnya dalam seleksi yang tidak sesuai

dengan Peraturan Bupati nomor 4 tahun 2015 Tentang Peraturan Pelaksanaan

Peraturan Daerah Kabupaten Kulon Progo Nomor 3 Tahun 2015 Tentang

Perangkat Desa.

Permasalahan di desa Gotakan, Kecamatan Panjatan, Kabupaten

Kulon Progo bahwa masyarakat belum memahami peraturan yang baru

mengenai pengisian perangkat desa, terlebih dukuh (Kepala Dusun) harus

Page 21: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

7

melalui seleksi bukan pemilihan secara langsung oleh masyarakat, sehingga

perlu adanya sosialisasi oleh pemerintah desa Gotakan kepada masyarakat

baik itu, Undang-Undang No. 6 tahun 2014 Tentang Desa maupun Peraturan

Menteri dalam Negeri No. 83 Tentang Pengangkatan dan Pemberhentian

Perangkat Desa.

Peraturan Bupati Nomor 24 Tahun 2015 Tentang Peraturan

Pelaksanaan Peraturan Daerah Kabupaten Kulon Progo Nomor 3 Tahun 2015

Tentang Perangkat Desa, telah menjelaskan bagaimana proses pelaksanaan

seleksi perangkat, mulai dari Pembentukan Panitia Pelaksana Seleksi,

Penjaringan, Penyaringan, hingga Pelantikan dan Serah Terima Jabatan

Perangkat Desa. Apabila masih terjadi kekeliruan maupun kendala dalam

pelaksanaan seleksi perangkat desa, menjadi pertanyaan bagi masyarakat dan

refleksi bagi panitia pelaksana maupun unsur-unsur yang terlibat di

dalamnya.

Berbagai kasus di atas menggambarkan permasalahan utama bahwa

kualitas sumber daya manusia sebagai perangkat desa yang masih rendah,

adanya beberapa kasus pergantian kepala desa juga menggati perangkat desa

tanpa melalui seleksi dan adanya berbagai kasus seleksi yang dilakukan tapi

penuh kecurangan dengan politik uang, nepotisme. Selain itu, masyarakat

juga belum memahami peraturan yang baru mengenai pengisian perangkat

desa, terlebih dukuh (Kepala Dusun) harus melalui seleksi bukan pemilihan

secara langsung oleh masyarakat, sehingga perlu adanya sosialisasi oleh

pemerintah desa Gotakan kepada masyarakat.

Page 22: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

8

Studi ini menjadi penting untuk dilakukan karena kaitannya dengan

ilmu Pemerintahan untuk mengetahui persoalan dalam pelaksanaan

rekrutmen perangkat desa. Dari latar belakang tersebut maka peneliti tertarik

untuk mendeskripsikan “Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat Desa”.

B. Rumusan Masalah

Dari permasalahan yang telah dikaji dan bersumber dari latar belakang

masalah maka rumusan masalah dari penulis adalah:

1. Bagaimana Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat Desa di Kabupaten Kulon

Progo, Khususnya di Desa Gotakan ?

2. Apa Kendala yang dihadapi dalam Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat

Desa di Desa Gotakan ?

C. Tujuan Dan Manfaat Penelitian

1. Tujuan Penelitian

Tujuan melakukan penelitian tentang Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat

Desa di Kabupaten Kulon Progo adalah sebagai berikut :

a) Untuk mendeskripsikan Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat Desa di

Kabupaten Kulon Progo, khususnya di Desa Gotakan.

b) Untuk mengetahui Kendala yang dihadapi dalam Pelaksanaan

Rekrutmen Perangkat Desa di Desa Gotakan.

Page 23: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

9

2. Manfaat Penelitian

Manfaat yang diharapakan dalam penelitian tentang Pelaksanaan

Rekrutmen Perangkat Desa di Kabupaten Kulon Progo ada 2 (dua) yaitu

manfaat akademik dan manfaat praktis. Uraian singkat kedua manfaat

tersebut adalah :

a) Secara Akademik

Penelitian ini diharapkan menambah bahan kepustakaan dan

pengembangan ilmu pengetahuan maupun penelitian lebih lanjut

dalam Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat Desa, penelitian ini dapat

memberikan referensi baru tentang Pelaksanaan Rekrutmen Perangkat

Desa ataupun menguatkan referensi-referensi yang sudah ada.

Berguna bagi masyarakat pada umumnya dan bagi mahasiswa Ilmu

Pemerintahan pada khususnya.

b) Secara Praktis

Diharapkan hasil penelitian ini dapat dipergunakan sebagai bahan

pertimbangan bagi pemerintah desa pada Pelaksanaan Rekrutmen

Perangkat Desa, sebagai masukan yang berguna bagi masyarakat,

pemerintah daerah maupun pemerintah desa, mahasiswa, pembaca

serta instansi-instansi terkait lainnya.

Page 24: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

90

DAFTAR PUSTAKA

Husaini Usman dan Purnomo Setiady Akbar. 2006. Meteodologi Penelitian Sosial, PT

Bumi Aksara : Yogyakarta,.

Irawan, Prasetya, Suryani S.F.Motok, Sri Wahyu Krida Sakti. 1997. Manajemen

Sumber Daya Manusia, STIA LAN Press : Jakarta.

Lexy J. Moleong. 2002. Metodologi Penelitian Kualitatif, PT Remaja Rosdakarya :

Bandung.

Mathis. Robert I, Jackson John H. 2001. Manajemen Sumber Daya Manusia,

Salemba Empat : Jakarta.

Samsudin, S. 2006. Manajemen Sumber Daya manusia, CV. Pustaka Setia :

Bandung.

Siagian, P Sondang. 2006. Manajemen Sumber Daya Manusia, PT. Bumi

Aksara : Jakarta.

Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa

Peraturan Pemerintah Nomor 43 Tahun 2014 Tentang Peraturan Pelaksanaan

Undang-Undang Nomor 6 Tahun 2014 Tentang Desa

Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 84 tahun 2015

Tentang Susunan Organisasi Dan Tata Kerja Pemerintah Desa

Peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia Nomor 83 Tahun 2015

Tentang Pengangkatan Dan Pemberhentian Perangkat Desa

Peraturan Daerah Kabupaten Kulon Progo Nomor 3 Tahun 2015 Tentang

Perangkat Desa

Kajian Sumber Daya Manusia Dalam Proses Rekrutmen Tenaga Kerja (Jurnal

Baiq Setiani).

Page 25: PELAKSANAAN REKRUTMEN PERANGKAT DESArepo.apmd.ac.id/465/1/608-IP-IV-2018-14520102-YOHANES MEIGELHEIS_B.pdf · mempersembahkannya , sehat terus Ayah, Terima Kasih telah menjadi Ayah

91

http://gresiknews.co/2018/01/kembali-warga-keluhkan-adanya- kecurangan-

seleksi-perangkat-desa/ (21 Januari 2018)

http://www.solopos.com/2017/09/27/pemerintahan-boyolali-aroma-jual-beli-

jabatan-tercium-dalam-pengisian-perangkat-desa-854930 (24 Januari 2018)

http://www.solopos.com/2015/11/17/seleksi-perangkat-desa-karangwuni-

dianggap-janggal-662016 (25 Januari 2018)

http://hartatyfatshaf.blogspot.co.id/2013/09/triangulasi-dalam-penelitian-

kualitatif_21.html (26 Februari 2018)