panas matahari

Upload: m-lukman-judge

Post on 09-Mar-2016

40 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

panas

TRANSCRIPT

TUGAS II

LEMBAR KERJA

PRAKTIKUM IPA DI SD

PERPINDAHAN DAN PERTUKARAN PANAS

KEGIATAN PRAKTIKUM FISIKA1. Judul Percobaan: Pancaran Panas Matahari2. Tujuan

: Menjelaskan matahari sebagai sumber panas.3. Alat dan Bahan:

1. 1 buah tempat air ( baskom, atau ember).2. 1 lembar saputangan tipis3. Air bersih

4. Tali jemuran.

4. Teori Dasar

:

Perpindahan panas dapat dari satu tempat ke tempat lain melalui 3 cara yaitu : konduksi, konveksi dan radiasi. Contoh bentuk perpindahan panas secara radiasi adalah perpindahan panas dari matahari ke bumi . Jadi panas dapat merambat dengan cara memancar/radiasi. Pada peristiwa radiasi, panas yang memancar tanpa zat antara atau menembus zat antara. Besar kecilnya panas suatu benda tergantung pada suhu benda. Makin tinggi suhu benda makin besar pula radiasi panas yang dikeluarkan.

5. Cara Kerja

:

1. Tempat air diisi dengan air dingin.2. Masukan selembar saputangan ke dalam air

3. Setelah saputangan menjadi basah, perah dan jemur di bawah langsung sinar matahari.

4. Atur agar jemuran saputangan tersebut selalu menghadap matahari.

5. Amati setiap 20 menitt. Catatlah dalam lembar pengamatan!

6. Data Pengamatan:

No

Waktu

Keadaan Saputangan

Keterangan

1

10 menit

Masih basah

Air tetap membasahi saputangan

2

20 menit

Masih basah, tapi sudah mulai berkurang basahnya

Air masih membasahi saputangan

3

40 menit

Bagian tertentu mulai keringAir menguap ke atas

460 menitSaputangan terasa hangatPancaran sinar matahari mengakibatkan saputangan kering

7. Pembahasan :Dari hasil pengamatan bahwa saputangan terasa panasnya karena tingkat radiasi sinar matahari langsung tanpa penghalang. .

8. Kesimpulan:Dari hasil percobaan dapat disimpulkan bahwa panas matahari dapat langsung memancar, ,kemudian besar kecilnya radiasi panas suatu benda bergantung pada suhu benda.

9. Pertanyaan dan Jawaban

1. Dapatkah matahari disebut sebagai sumber energi panas? Jelaskan!

Jawab:

Dapat.Matahari adalah sumber energi panas, tanpa matahari kehidupan di bumi tidak ada. Tata surya pun berputar mengelilingi matahari.2. Dari percobaan, apakah pengaruh pancaran sinar matahari terhadap saputangan?

Jawab:

Pengaruh pancaran sinar matahari terhadap saputangan adalah mengurangi kadar air yang terdapat pada saputangan , akhirnya saputangan menjadi kering.