modul kurikulum mts 2013-2014 finishing

162
 KURIKULUM MADRASAH TSANAW IYA H NAHDLATUTH THALABAH KEC. WULUHAN KAB. JEMBER TAHUN PELAJARAN 2014/2015 Disusun !"# $ Ti% P"n&"%'(n& Ku)i*u!u% MTs N(#+!(,u,# T#(!('(# Wu!u#(n  Y A Y ASAN ISLAM NAHDLA TUTH THALABAH WUL UHAN  Alamat : Jln KH. Imam Bukhori Kesilir Wu luhan Jember Te lp. (0336) !3 " Hp 0#$360!3%&' emai: mtsnahlatuththalabah*+amil.,om Kurikulum Tahun Pelajaran 201!!201" MT# Nah$la%u%h Thala&ah Wuluhan 1

Upload: ahmed-syaiful-rijal-fiqhy

Post on 12-Oct-2015

146 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

Modul Kurikulum 2013

TRANSCRIPT

KURIKULUMMADRASAH TSANAWIYAH NAHDLATUTH THALABAH KEC. WULUHAN KAB. JEMBERTAHUN PELAJARAN 2014/2015

Disusun Oleh :

Tim Pengembang Kurikulum MTs Nahdlatuth Thalabah Wuluhan YAYASAN ISLAM NAHDLATUTH THALABAH WULUHAN Alamat : Jln KH. Imam Bukhori Kesilir Wuluhan Jember Telp. (0336) 884388 / Hp 085236043917e-mai: [email protected] ISLAM NAHDLATUTH THALABAHMADRASAH TSANAWIYAH NAHDLATUTH THALABAHAlamat : Jl. KH. Imam Bukhori Kesilir Wuluhan Jember ( (0336) 884388 / Hp 085236043917e-mail; [email protected]

PENETAPAN DAN PENGESAHAN

Setelah memperhatikan pertimbangan dari Komite Madrasah maka dengan ini Kurikulum MTs Nahdlatuth Thalabah ditetapkan dan disahkan serta dinyatakan berlaku pada Tahun Pelajaran 2014/2015. Dan pada akhir tahun pelajaran akan dievaluasi keterlaksanaan dan ketercapaiannya sebagian acuan pengembangan kurikulum pada tahun pelajaran berikutnya.

Jember, 14 Juli 2014

Disahkan oleh

Ketua Komite MadrasahKepala Madrasah Mohammad Yaskur

Imam Baehaqi, S.Pd NIP. 19760416 200501 1005.Diketahui oleh

. Kepala Kemenag Kab. JemberDrs. H. Rosyadi Badar, M. Pd.NIP. 19601206199301001KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahim

Dengan mengucap syukur Alhamdulillah, kita panjatkan rasa syukur kehadirat Allah SWT. Bahwasanya berkat dukungan dan kerja keras seluruh komponen yang ada, kami telah berhasil menyusun Kurikulum MTs. Nahdlatuth Thalabah Dokumen I Edisi 2014/ 2015 dengan mengacu pada peraturan yang berlaku dan kebijakan yang ada.

Penyusunan Dokumen Kurikulum MTs. Nahdlatuth Thalabah 2014/2015 ini dilakukan dengan serangkaian kegiatan sosialisasi, penelaahan dan pembahasan peraturan dan kebijakan yang ada di Madrasah. Kami juga telah melakukan koordinasi dan konsultasi internal mapun eksternal dengan stakeholder madrasah. Sehingga pada akhirnya Kurikulum revisi ini mendapatkan legalitas dari Kepala Kantor Kementerian Agama Kab. Jember. Kurikulum Dokumen 1 pada edisi TP. 2014/2015 merupakan implementasi pelaksanaan kurikulum 2013 yang bernuansa Karakter, yang rumusan karakternya dapat ditemukan pada visi, misi, tujuan, struktur kurikulum, muatan lokal, pengembangan diri, dan rumusan silabus dan RPP, dengan karakter unggulan religius, disiplin, dan peduli.

Akhirnya Kami mengucapkan banyak terima kasih kepada semua pihak baik yang terlibat secara langsung maupun tidak langsung dalam penyusunan Kurikulum edisi revisi ini. Semoga Kurikulum ini dapat menjadi kerangka acuan bagi penyelenggaraan dan peningkatan kualitas pendidikan di MTs. Nahdlatuth Thalabah.

Jember, 14 Juli 2014

Kepala Madrasah

Imam Baehaqi, S.PdNIP. 19760416 200501 1005DAFTAR ISI Halaman Sampul/Cover1 Halamam Penetapan dan Pengesahan2 Kata Pengantar3 Daftar Isi4BAB I: PENDAHULUANA. Latar Belakang5B. Tujuan Pengembangan Kurikulum7C. Prinsip dan Acuan Operasional Pengembangan Kurikulum7BAB II: VISI, MISI, DAN TUJUANA. Tujuan Pendidikan Dasar14

B. Visi madrasah/ Mengacu pada RKM14

C. Misi madrasah/Mengacu pada RKM15D. Tujuan Madrasah (umum)/ Mengacu pada RKM 4 tahunan16E. Tujuan Madrasah (khusus)/Mengacu pada RKM 1 tahunan16BAB III: STRUKTUR DAN MUATAN KURIKULUMA. Struktur Kurikulum 17B. Muatan Kurikulum271. Mata Pelajaran272. Muatan Lokal1333. Kegiatan Pengembangan Diri1334. Pengaturan Beban Belajar1355. Ketuntatasan Belajar1376. Kenaikan Kelas dan Kelulusan Peserta Didik1387. Pendidikan Kecakapan Hidup1398. Berbasis Keunggulan lokal dan Global1429. Pendidikan Karakter14210. SKUA (Syarat Kecakapan Ubudiyah dan Akhlaqul Karimah)

144

11. Rekruitmen Siswa14912. Mutasi Siswa150BAB IV : KALENDER PENDIDIKAN

A. Minggu Efektif151B. Jam Efektif1511. Hari Libur Keagamaan

153-1542. Hari Libur Nasional

3. Ulangan Harian

4. Ulangan Tengah Semester

5. Ulangan Akhir Semester

6. Ulangan Kenaikan Kelas

7. Ujian Madrasah

8. Ujian Nasional

9. Kalender Kegiatan Madrasah

BAB V : PENUTUP155 BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar BelakangKurikulum merupakan seperangkat rencana dan pengaturan mengenai tujuan, isi, dan bahan pelajaran serta cara yang digunakan sebagai pedoman penyelenggaraan kegiatan pembelajaran untuk mencapai tujuan pendidikan tertentu. Dalam pelaksanaan Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KURIKULUM), Departemen Pendidikan dan Kebudayaan telah menetapkan kerangka dasar Standar Kompetensi Lulusan (SKL), Kompetensi Inti (KI), dan Kompetensi Dasar (KD) sesuai dengan Permendikbud nomor 67 tahun 2013 tentang Struktur Kurikulum, Permendikbud nomor 65 tahun 2013 tentang Standar Proses, Permendikbud No 66 tahun 2013 tentang standar penilaian, Permendikbud tahun 2013 nomor 54 lampiran SKL tahun 2013, Panduan Penyusunan KTSP jenjang pendidikan dasar dan menengah yang dikeluarkan oleh BSNP tahun 2006Kurikulum ini merupakan pengembangan dari kurikulum sebelumnya yang disusun dan dilaksanakan oleh MTs Nahdlatuth Thalabah. Pengembangannya disesuaikan dengan kondisi madrasah, potensi daerah, atau karakteristik daerah, sosial budaya masyarakat setempat dan peserta didik.

Pemberlakuan Undang-undang Republik Indonesia Nomor 32 tahun 2004 tentang Pemerintah Daerah menuntut pelaksanaan otonomi daerah dan wawasan demokrasi dalam penyelenggaraan pendidikan. Pengelolaan pendidikan yang semula bersifat sentralistik berubah menjadi desentralistik. Desentralisasi pengelolaan pendidikan dengan diberikannya wewenang kepada satuan pendidikan untuk menyusun kurikulumnya mengacu pada Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional, yaitu Pasal 3 tentang fungsi dan tujuan pendidikan nasional dan Pasal 35 mengenai standar nasional pendidikan.

Desentralisasi pengelolaan pendidikan yang diharapkan dapat memenuhi kebutuhan dan kondisi daerah harus segera dilaksanakan. Bentuk nyata desentralisasi pengelolaan pendidikan adalah diberikannya kewenangan kepada satuan pendidikan untuk mengambil keputusan berkenaan dengan pengelolaan pendidikan, seperti dalam pengelolaan kurikulum, baik dalam penyusunan maupun pelaksanaannya di satuan pendidikan.

Satuan pendidikan merupakan pusat pengembangan budaya. Kurikulum ini mengembangkan nilai-nilai budaya dan karakter bangsa sebagai satu kesatuan kegiatan pendidikan yang terjadi di Madrasah. Nilai-nilai yang dimaksud di antaranya: religius, jujur, toleransi, disiplin, kerja keras, kreatif, mandiri, demokratis, rasa ingin tahu, semangat kebangsaan, cinta tanah air, menghargai prestasi, komunikatif, cinta damai, gemar membaca, peduli sosial dan lingkungan, serta tanggung jawab. Nilai-nilai melingkupi dan terintegrasi dalam seluruh kegiatan pendidikan sebagai budaya Madrasah.Sejak diberlakukannya Undang-Undang RI Nomor 20 tahun 2003 tetang Sistem Pendidikan Nasional, desentralisasi pengelolaan pendidikan memberikan kewenangan kepada Madrasah untuk menyusun kurikulum yang disesuaikan dengan kemampuan, kebutuhan dan karakteristik daerahnya. Dipihak lain, tuntutan globalisasi dalam bidang pendidikan membawa konsekuensi agar hasil pendidikan nasional dapat bersaing dengan hasil pendidikan negara-negara maju.Untuk memenuhi kebutuhan dan kondisi daerah, maka pengelolaan pendidikan didesentralisasikan tingkat satuan pendikan disetiap jejang pendidikan. Salah satu Bentuk nyata dari desentralisasi pengelolaan pendidikan ini adalah diberikannya kewenangan kepada Madrasah untuk membuat keputusan berkenaan dengan pengelolaan pendidikan, seperti dalam pengelolaan kurikulum, mulai dari penyusunan sampai dengan pelaksanaannya di Madrasah. Otonomi pendidikan yang pada gilirannya sampai kepada otonomi Madrasah membawa konsekuensi adanya kurikulum Madrasah yang berciri khas Madrasah dan daerah. Pengembangan kurikulum disusun antara lain agar dapat memberi kesempatan kepada peserta didik untuk (a) belajar untuk beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, (b) belajar untuk memahami dan menghayati, (c) belajar untuk mampu melaksanakan dan berbuat secara efektif, (d) belajar untuk hidup bersama dan berguna untuk orang lain, dan (e) belajar untuk membangun dan menemukan jati diri melalui proses belajar yang aktif, kreatif, efektif, dan menyenangkan.

B. Tujuan Pengembangan Kurikulum

Tujuan penyusunan Kurikulum MTs. Nahdlatuth Thalabah adalah untuk memberikan acuan dalam melaksanakan program Madrasah, baik akademik, maupun non-akademis. Selain itu, dengan adanya kurikulum ini seluruh pemangku kepentingan (stakeholders) Madrasah dapat mengetahui program kurikulum yang dilaksanakan Madrasah.C.Prinsip dan Acuan Pengembangan Kurikulum.

Kurikulum dikembangkan sesuai dengan relevansinya oleh setiap kelompok atau satuan pendidikan dibawah koordinasi dan supervisi dinas pendidikan atau kantor Departemen Agama kabupaten/kota untuk pendidikan dasar dan propinsi untuk pendidikan menengah. Pengembangan KURIKULUM mengacu pada SI dan SKL dan berpedoman pada panduan penyusunan kurikulum yang disusun oleh BSNP (Badan Standar Nasional Pendidikan), serta memperhatikan pertimbangan komite Madrasah. Kurikulum MTs. Nahdlatuth Thalabah disusun berdasarkan prinsip-prinsip sebagai berikut :1. Peningkatan Iman, Takwa, dan Akhla Mulia

Iman, takwa, dan akhlak mulia menjadi dasar pembentukan kepribadian peserta didik secara utuh. KURIKULUM disusun agar semua mata pelajaran dapat menunjang peningkatan iman, takwa, dan akhlak mulia.2. Kebutuhan Kompetensi Masa Depan

Kemampuan peserta didik yang diperlukan yaitu antara lain kemampuan berkomunikasi, berpikir kritis dan kreatif dengan mempertimbangkan nilai dan moral Pancasila agar menjadi warga negara yang demokratis dan bertanggungjawab, toleran dalam keberagaman, mampu hidup dalam masyarakat global, memiliki minat luas dalam kehidupan dan kesiapan untuk bekerja, kecerdasan sesuai dengan bakat/minatnya, dan peduli terhadap lingkungan. Kurikulum harus mampu menjawab tantangan ini sehingga perlu mengembangkan kemampuan-kemampuan ini dalam proses pembelajaran.

3. Peningkatan Potensi, Kecerdasan, dan Minat sesuai dengan Tingkat Perkembangan dan Kemampuan Peserta Didik

Pendidikan merupakan proses sistematik untuk meningkatkan martabat manusia secara holistik yang memungkinkan potensi diri (afektif, kognitif, psikomotor) berkembang secara optimal. Sejalan dengan itu, kurikulum disusun dengan memperhatikan potensi, tingkat perkembangan, minat, kecerdasan intelektual, emosional, sosial, spritual, dan kinestetik peserta didik.

4. Keragaman Potensi dan Karakteristik Daerah dan Lingkungan

Daerah memiliki keragaman potensi, kebutuhan, tantangan, dan karakteristik lingkungan. Masing-masing daerah memerlukan pendidikan yang sesuai dengan karakteristik daerah dan pengalaman hidup sehari-hari. Oleh karena itu, kurikulum perlu memuat keragaman tersebut untuk menghasilkan lulusan yang relevan dengan kebutuhan pengembangan daerah.

5. Tuntutan Pembangunan Daerah dan Nasional

Dalam era otonomi dan desentralisasi, kurikulum adalah salah satu media pengikat dan pengembang keutuhan bangsa yang dapat mendorong partisipasi masyarakat dengan tetap mengedepankan wawasan nasional. Untuk itu, kurikulum perlu memperhatikan keseimbangan antara kepentingan daerah dan nasional.

6. Tuntutan Dunia Kerja

Kegiatan pembelajaran harus dapat mendukung tumbuh kembangnya pribadi peserta didik yang berjiwa kewirausahaan dan mempunyai kecakapan hidup. Oleh sebab itu, kurikulum perlu memuat kecakapan hidup untuk membekali peserta didik memasuki dunia kerja. Hal ini sangat penting terutama bagi satuan pendidikan kejuruan dan peserta didik yang tidak melanjutkan ke jenjang yang lebih tinggi.

7. Perkembangan Ilmu Pengetahuan, Teknologi, dan Seni

Pendidikan perlu mengantisipasi dampak global yang membawa masyarakat berbasis pengetahuan di mana IPTEKS sangat berperan sebagai penggerak utama perubahan. Pendidikan harus terus menerus melakukan adaptasi dan penyesuaian perkembangan IPTEKS sehingga tetap relevan dan kontekstual dengan perubahan. Oleh karena itu, kurikulum harus dikembangkan secara berkala dan berkesinambungan sejalan dengan perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni.8. Agama

Kurikulum dikembangkan untuk mendukung peningkatan iman, taqwa, serta akhlak mulia dan tetap memelihara toleransi dan kerukunan umat beragama. Oleh karena itu, muatan kurikulum semua matapelajaran ikut mendukung peningkatan iman, takwa, dan akhlak mulia.9. Dinamika Perkembangan Global

Kurikulum menciptakan kemandirian, baik pada individu maupun bangsa, yang sangat penting ketika dunia digerakkan oleh pasar bebas. Pergaulan antarbangsa yang semakin dekat memerlukan individu yang mandiri dan mampu bersaing serta mempunyai kemampuan untuk hidup berdampingan dengan suku dan bangsa lain.

10. Persatuan Nasional dan Nilai-Nilai Kebangsaan

Kurikulum diarahkan untuk membangun karakter dan wawasan kebangsaan peserta didik yang menjadi landasan penting bagi upaya memelihara persatuan dan kesatuan bangsa dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI). Oleh karena itu, kurikulum harus menumbuhkembangkan wawasan dan sikap kebangsaan serta persatuan nasional untuk memperkuat keutuhan bangsa dalam wilayah NKRI.

11. Kondisi Sosial Budaya Masyarakat Setempat

Kurikulum dikembangkan dengan memperhatikan karakteristik sosial budaya masyarakat setempat dan menunjang kelestarian keragaman budaya. Penghayatan dan apresiasi pada budaya setempat ditumbuhkan terlebih dahulu sebelum mempelajari budaya dari daerah dan bangsa lain.

12. Kesetaraan Jender

Kurikulum diarahkan kepada pengembangan sikap dan perilaku yang berkeadilan dengan memperhatikan kesetaraan jender.

13. Karakteristik Satuan PendidikanKurikulum dikembangkan sesuai dengan kondisi dan ciri khas satuan pendidikan.Madrasah sebagai pusat pengembangan budaya tidak terlepas dari nilai-nilai budaya yang dianut oleh suatu bangsa. Bangsa Indonesia memiliki nilai-nilai budaya yang bersumber dari Pancasila, sebagai falsafah hidup berbangsa dan bernegara, yang mencakup religius, kemanusiaan, persatuan, kerakyatan, dan keadilan. Nilai-nilai ini dijadikan dasar filosofis dalam pengembangan kurikulum Madrasah.

Madrasah sebagai bagian dari masyarakat tidak terlepas dari lokus, kewaktuan, kondisi sosial dan budaya. Kekuatan dan kelemahan dari hal-hal ini akan menjadi pertimbangan dalam penentuan Struktur Kurikulum Madrasah ini. Penyusunan kurikulum mengacu pada peraturan perundangan yang berlaku secara nasional serta memperhatikan kebijakan pemerintah daerah yang terkait dengan pedoman penyusunan kurikulum.Secara yuridis kurikulum ini disusun berdasarkan: 1.

Undang-undang Dasar 1945 Pasal 31 ayat (5), Pemerintah memajukan ilmu pengetahuan dan teknologi dengan menjunjung tinggi nilai-nilai agama dan persatuan bangsa untuk kemajuan peradaban serta kesejahteraan umat manusia dan Pasal 32 ayat (1), Negara memajukan kebudayaan nasional Indonesia di tengah peradaban dunia dengan menjamin kebebasan masyarakat dalam memelihara dalam mengembangkan nilai-nilai budayanya.

2. Undang-undang Nomor 20 Tahun 2003 tentang Sistem Pendidikan Nasional Bab II Pasal 3, Pendidikan bertujuan untuk mengembangkan potensi peserta didik seutuhnya agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Pasal 36 ayat (2), Kurikulum pada semua jenjang dan jenis pendidikan dengan prinsip diversifikasi sesuai dengan satuan pendidikan, potensi daerah, dan peserta didik. Pasal 38 ayat (2), Kurikulum pendidikan dasar dan menengah dikembangkan sesuai dengan relevansinya oleh setiap kelompok atau satuan pendidikan dan komite Madrasah/madrasah di bawah koordinasi dan supervisi dinas pendidikan atau kantor departemen agama kabupaten/kota untuk pendidikan dasar dan provinsi untuk pendidikan menengah. 3. Peraturan Pemerintah Nomor 19 Tahun 2005 tentang Sistem Pendidikan Nasional Pasal 17 ayat (1), Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan SD/MI/SDLB, SMP/MTs./SMPLB, SMA/MA/SMALB/SMK/MAK, atau bentuk lain yang sederajat dikembangkan sesuai dengan satuan pendidikan, potensi daerah/karakteristik daerah, sosial budaya masyarakat setempat, peserta didik.

4. Permendikbud nomor 65 tahun 2013 tentang Standar Proses, 5. Permendikbud No 66 thn 2013 tentang standar penilaian, 6. Permendikbud nomor 68 tentang struktur Kurikulum SMP/MTs7. Permen_thn 2013 nomor 54 lampiran SKL tahun 2013, 8. Panduan Penyusunan KTSP jenjang pendidikan dasar dan menengah yang dikeluarkan oleh BSNP tahun 20069. Usulan dan saran dari Guru, Komite Madrasah, dan Pengawas Madrasah

10. NO.32 Tahun 2013 tentang Standar Nasional Pendidikan ( SNP )11. Permendikbud 71 tahun 2013 tentang Buku Teks Pelajaran dan Buku Panduan Guru untuk Pendidikan Dasar dan Menengah .12. Permendikbud No. 81 A Tahun 2013 tentang implementasi kurikulum, 13. Permenag NO. 2 Tahun 2008 tentang struktur pendidikan agama dan bahasa arab 14. Permenag NO. 912 Tahun 2013 tentang struktur pendidikan agama dan bahasa arab15. Edaran Dirjen Pendis NO DJ.II.1/PP.00/ED/681/2006, Tentang pelaksanaan Standar Isi , dan 16. Edaran Kakanwil Kemenag Propinsi Jawa Timur Tentang Standar Kecakapan Ubudiyah dan Akhlakul Karimah NOMOR : Nomor : Kw.13.4/1/HK.00.8/1925/2012Kurikulum ini dikelola dengan prinsip prinsip sebagai berikut : 1. Pendidikan karakter bangsa menyatu dalam seluruh mata pelajaranKurikulum dikembangkan dengan memperhatikan nilai-nilai pendidikan karakter bangsa yang implementasinya menyatu dalam seluruh mata pelajaran, melalui kegiatan ekstra kurikuler, pembiasaan dan keteladanan. Melalui pendidikan karakter bangsa ini peserta didik diharapkan dapat mengembangkan potensinya agar mampu melakukan proses internalisasi, menghayati nilai-nilai menjadi kepribadian mereka dalam bergaul di masyarakat, dan mengembangkan kehidupan masyarakat yang lebih sejahtera, serta mengembangkan kehidupan bangsa yang bermartabat.2. Berpusat pada potensi, perkembangan, kebutuhan, dan kepentingan peserta didik dan lingkungannyaKurikulum dikembangkan berdasarkan prinsip bahwa peserta didik memiliki posisi sentral untuk mengembangkan kompetensinya agar menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri dan menjadi warga negara yang demokratis serta bertanggung jawab. Untuk mendukung pencapaian tujuan tersebut pengembangan kompetensi peserta didik disesuaikan dengan potensi, perkembangan, kebutuhan, dan kepentingan peserta didik serta tuntutan lingkungan.memiliki posisi sentral berarti bahwa kegiatan pembelajaran harus berpusat pada peserta didik,3. Beragam dan terpaduKurikulum dikembangkan dengan memperhatikan keragaman karakteristik peserta didik, kondisi daerah, dan jenjang serta jenis pendidikan, tanpa membedakan agama, suku, budaya dan adat istiadat, serta status sosial ekonomi dan gender. Kurikulum meliputi substansi komponen muatan wajib kurikulum, muatan lokal, dan pengembangan diri secara terpadu, serta disusun dalam keterkaitan dan kesinambungan yang bermakna dan tepat antarsubstansi.

4. Tanggap terhadap perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seniKurikulum dikembangkan atas dasar kesadaran bahwa ilmu pengetahuan, teknologi dan seni berkembang secara dinamis, dan oleh karena itu semangat dan isi kurikulum mendorong peserta didik untuk mengikuti dan memanfaatkan secara tepat perkembangan ilmu pengetahuan, teknologi, dan seni.

5. Relevan dengan kebutuhan kehidupanPengembangan kurikulum dilakukan dengan melibatkan pemangku kepentingan (stakeholders) untuk menjamin relevansi pendidikan dengan kebutuhan kehidupan, termasuk di dalamnya kehidupan kemasyarakatan, dunia usaha dan dunia kerja. Oleh karena itu, pengembangan keterampilan pribadi, keterampilan berpikir, keterampilan sosial, keterampilan akademik, dan keterampilan vokasional merupakan keniscayaan.

6. Menyeluruh dan berkesinambungan

Substansi kurikulum mencakup keseluruhan dimensi kompetensi, bidang kajian keilmuan dan mata pelajaran yang direncanakan dan disajikan secara berkesinambungan antarsemua jenjang pendidikan.

7. Belajar sepanjang hayatKurikulum diarahkan kepada proses pengembangan, pembudayaan dan pemberdayaan peserta didik yang berlangsung sepanjang hayat. Kurikulum mencerminkan keterkaitan antara unsur-unsur pendidikan formal, nonformal dan informal, dengan memperhatikan kondisi dan tuntutan lingkungan yang selalu berkembang serta arah pengembangan manusia seutuhnya.

8. Seimbang antara kepentingan nasional dan kepentingan daerahKurikulum dikembangkan dengan memperhatikan kepentingan nasional dan kepentingan daerah untuk membangun kehidupan bermasyarakat, berbangsa dan bernegara. Kepentingan nasional dan kepentingan daerah harus saling mengisi dan memberdayakan sejalan dengan motto Bhineka Tunggal Ika dalam kerangka Negara Kesatuan Republik Indonesia.

BAB II

TUJUAN PENDIDIKAN, VISI, MISI DAN TUJUAN MADRASAHA. Tujuan Pendidikan Dasar

Tujuan pendidikan dasar adalah meletakkan dasar kecerdasan, pengetahuan, kepribadian, akhlak mulia, serta keterampilan untuk hidup mandiri dan mengikuti pendidikan lebih lanjut.B. Visi Misi dan Tujuan MTs. Nahdlatuth Thalabah1. Visi MTs. Nahdlatuth Thalabah Dalam merumuskan visinya, MTs Nahdlatuth Thalabah sebagai lembaga pendidikan dasar yang berciri khas Islam perlu mempertimbangkan harapan peserta didik, orang tua peserta didik, lembaga pengguna lulusan madrasah dan masyarakat. MTs Nahdlatuth Thalabah juga diharapkan membentuk karakter peserta didik yang terdidik dengan baik dari sikap dan dalam kehidupan sehari-hari. Untuk itu MTs Nahdlatuth Thalabah ingin mewujudkan harapan tersebut melalui visinya yaitu : MENGHANTARKAN SISWA SEBAGAI INSAN YANG BERIMAN, TERDIDIK, DAN BERAKHLAQUL KARIMAH. Adapun Indikator Visi tersebut adalah sebagai berikut:TERDIDIK Unggul dalam Prestasi Agama dan Umum Unggul dalam Iptek Juara Akademik dan Non Akademik Unggul Disiplin dalam Beribadah Kompetitif dalam segala bidang keilmuan Peserta didik kelas IX lulus 100% dengan Perolehan nilai rata rata UN di atas 7,00; Nilai UAM/UAMBN di atas 8,00TERAMPIL

Output mengamalkan ilmu yang diperoleh

Output mempunyai daya saing yang tinggi

Terwujudnya peserta didik yang terampil memasak.

Terwujudnya peserta didik yang trampil di bidang ICT

Terwujudnya peserta didik yang terampil berkomunikasi dalam bahasa Indonesia, Inggris, dan Jawa

Terwujudnya peserta didik yang terampil berpidato dan berceramah dalam bidang agama dan Bahasa.

Terwujudnya peserta didik yang terampil baca tulis Alquran.

Terwujudnya peserta didik yang terampil di bidang olah raga dan seni

MANDIRI :

Terwujudnya peserta didik yang sadar disiplin

Terwujudnya peserta didik yang peduli terhadap lingkungan sekolah

Menerapkan disiplin keilmuannya dalam masyarakat

SANTUN DALAM PEKERTI :

Terwujudnya peserta didik yang taat beribadah

Terwujudnya suasana sekolah yang agamis

Terwujudnya peserta didik yang berbudi pekerti luhur

Terwujudnya peserta didik yang berpenampilan rapi, bersih sopan

C. Misi MTs. Nahdlatuth Thalabah1. Mewujudkan kurikulum tingkat satuan pendidikan yang berkarakter2. Meningkatkan kualitas lulusan dengan pendidikan yang berkualitas3. Mewujudkan pendidikan islam yang membawa generasi Muda islam menuju manusia yang berkualitas4. Mewujudkan penerapan nilai-nilai keagamaan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara5. Mewujudkan pengembangan ilmu pengetahuan teknlogi, kecerdasan keterampilanD. Tujuan Pendidikan di Madrasah(tujuan umum RKM dan khusus RKM)A. Tujuan Umum

1. Mengetahui Semua potensi Madrasah yang ada untuk dapat diolah dan dikembangkan.2. Sebagai pedoman operasionalnya dalam mengelola Madrasah selama Empat tahun pelajaran

3. Memiliki tolak ukur keberhasilan / ketidakberhasilan dalam mengelola Madrasah selama satu tahun pelajaran.

4. Mengetahui permasalahan permasalahan yang timbul di Madrsasah yang kemudianmenjadi hambatan, peluang atau ancaman pengembanan Madrasah.

B. Tujuan Khusus

Agar para pelaksana dapat :

1. Melaksanakan tugas secara tertib, berdaya guna dan terarah.

2. Melaksanakan administrasi pendidikan secara rapi dan teratur.

3. Melaksanakan kegiatan belajar mengajar sesuai dengan kalender pendidikan dan kalender kegiatan Madrasah dengan hasil yang lebih BAB III STRUKTUR KURIKULUM DAN MUATAN KURIKULUMA. STRUKTUR KURIKULUM Struktur kurikulum merupakan pola dan susunan mata pelajaran yang harus ditempuh oleh peserta didik dalam kegiatan pembelajaran. Kedalaman muatan kurikulum pada setiap mata pelajaran dituangkan dalam kompetensi yang harus dikuasai peserta didik sesuai dengan beban belajar yang tercantum dalam struktur kurikulum.

Struktur kurikulum MTs. Nahdlatuth Thalabah terdiri atas 2 kelompok, yakni kelompok A, Matapelajaran Kelompok A adalah kelompok mata pelajaran yang kontennya dikembangkan oleh pusat. Matapelajaran Kelompok B yang terdiri atas matapelajaran Seni Budaya dan Prakarya serta Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan adalah kelompok matapelajaran yang kontennya dikembangkan oleh pusat dan dilengkapi dengan konten lokal yang dikembangkan oleh pemerintah daerah. Bahasa Daerah sebagai muatan lokal dapat diajarkan secara terintegrasi dengan matapelajaran Seni Budaya dan Prakarya atau diajarkansecara terpisah apabila daerah merasa perlu untuk memisahkannya. Satuan pendidikan dapat menambah jam pelajaran per minggu sesuai dengan kebutuhan satuan pendidikan tersebut.

Sebagai pembelajaran tematik terpadu, angka jumlah jam pelajaran per minggu untuk tiap matapelajaran adalah sama. Guru dapat menyesuaikannya sesuai kebutuhan peserta didik dalam pencapaian kompetensi yang diharapkan.

Jumlah alokasi waktu jam pembelajaran setiap kelas merupakan jumlah minimal yang dapat ditambah sesuai dengan kebutuhan peserta didik.1. Struktur kurikulum Madrasah meliputi substansi pembelajaran yang ditempuh dalam satu jenjang pendidikan selama 3 (Tiga) tahun, yakni mulai kelas VII sampai dengan kelas IX. Struktur kurikulum disusun berdasarkan SKL dan SK dan KD mata pelajaran dengan ketentuan sebagai berikut:

a. Kurikulum Madrasah memuat 14 Matapelajaran, dan pengembangan diri seperti tertera pada Tabel Struktur Kurikulum.

b. Pengembangan diri bertujuan memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan dan mengekspresikan diri sesuai dengan kebutuhan, bakat, dan minat setiap peserta didik sesuai dengan kondisi MTs. Nahdlatuth Thalabah. Kegiatan pengembangan diri kami atur dalam bab V tentang kegiatan pengembangan diri

c. Pendekatan pembelajaran pada kelas VII dilaksanakan dengan menggunakan yang sama yaitu scientifik, integartive dan untuk kelasVIII dan IX tiap matapelajaran mengunakan pendekatan yang berbeda.d. Jam pembelajaran untuk setiap mata pelajaran dialokasikan sebagaimana tertera dalam struktur kurikulum. Untuk kelas VIII dan IX Madrasah boleh menambah maksimum enam jam pembelajaran perminggu secara keseluruhan. Sedangkan kelas VII menyesuaikan dengan kondisi madrasah.e. Alokasi waktu satu jam pembelajaran adalah 40 menit.f. Proses pembelajaran menekankan keterlibatan peserta didik dengan menggunakan berbagai pendekatan pembelajaran Saintifik dan pendekatan Pembelajran Aktif, Kreatif, Efektif, dan Menarik/menyenangkan), kontekstual, mengembangkan Budaya Baca, Keteladanan, integratif dan situasional. Minggu efektif dalam satu tahun pelajaran (dua semester) adalah : kls 7 s.d 8 = 39, Klas 9 = 32 Minggu 1. STRUKTUR KURIKULUM

1. Struktur Kurikulum Kelas 7a. Kompetensi Inti

Kompetensi inti dirancang seiring dengan meningkatnya usia peserta didik pada kelas tertentu. Melalui kompetensi inti, integrasi vertikal berbagai kompetensi dasar pada kelas yang berbeda dapat dijaga. Rumusan kompetensi inti menggunakan notasi sebagai berikut:

1) Kompetensi Inti1 (KI1) untuk kompetensi inti sikap spiritual;

2) Kompetensi Inti2 (KI2) untuk kompetensi inti sikap sosial;

3) Kompetensi Inti3 (KI3) untuk kompetensi inti pengetahuan; dan

4) Kompetensi Inti4 (KI4) untuk kompetensi inti keterampilan.

Uraian tentang Kompetensi Inti di MTs. Nahdlatuth Thalabah dapat dilihat pada Tabel berikut:Tabel 1: Kompetensi Inti KOMPETENSI INTI

KI 1 Menghargai dan menghayati ajaran agama yang dianutnya.

KI 2 Menghargai dan menghayati perilaku jujur, disiplin, tanggungjawab,peduli (toleransi,gotong royong),santun, percaya diri, dalam berinteraksi secara efektif denganlingkungan sosial dan alam dalam jangkauan pergaulan dan keberadaannya.

KI3 Memahami pengetahuan (faktual, konseptual, dan prosedural)berdasarkan rasa ingin tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya terkait fenomena dan kejadian tampak mata.

KI4 Mencoba, mengolah, dan menyaji dalam ranah konkret (menggunakan,mengurai,merangkai,memodifikasi, dan membuat) dan ranah abstrak (menulis, membaca,menghitung,menggambar, danmengarang) sesuai dengan yang dipelajari di sekolah dan sumber lain yang sama dalam sudut pandang/teori.

b. Mata Pelajaran

Berdasarkan kompetensi inti disusun Mata pelajaran dan alokasi waktu yang sesuai dengan karakteristik satuan pendidikan. Susunan Mata pelajaran dan alokasi waktu di MTs. Nahdlatuth Thalabah sebagaimana tabel berikut:Tabel 2: Mata Pelajaran untuk Kelas VIIKelompok Mata PelajaranAlokasi Waktu Per Minggu

Kelas

VII

AKelompok A

1.Pendidikan Agama Islam

a. Al Quran Hadits2

b. Akidah akhlak2

c. Fikih2

d. Sejarah Kebudayaan Islam2

2.Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaran3

3.Bahasa Indonesia6

4. Bahasa Arab3

5.Matematika5

6.Ilmu Pengetahuan Alam5

7.Ilmu Pengetahuan Sosial4

8.Bahasa Inggris4

BKelompok B

1.Seni Budaya 3

2.Pendidikan Jasmani, Olahraga, dan Kesehatan3

3.Prakarya2

Jumlah Alokasi Waktu Per Minggu46

Keterangan:

1 jam pelajaran alokasi waktunya 40 menit2. Struktur Kurikulum Kelas VIII dan IXSTANDAR KOMPETENSI

A. Standar Kompetensi Lulusan MTs. Nahdlatuth Thalabah

1. Mengamalkan ajaran agama yang dianut sesuai dengan tahap perkembangan remaja

2. Memahami kekurangan dan kelebihan diri sendiri

3. Menunjukkan sikap percaya diri

4. Mematuhi aturan-aturan sosial yang berlaku dalam lingkungan yang lebih luas

5. Menghargai keberagaman agama, budaya, suku, ras, dan golongan sosial ekonomi dalam lingkup nasional

6. Mencari dan menerapkan informasi dari lingkungan sekitar dan sumber-sumber lain secara logis, kritis, dan kreatif

7. Menunjukkan kemampuan berpikir logis, kritis, kreatif, dan inovatif

8. Menunjukkan kemampuan belajar secara mandiri sesuai dengan potensi yang dimilikinya

9. Menunjukkan kemampuan menganalisis dan memecahkan masalah dalam kehidupan sehari-hari10. Mendeskripsi gejala alam dan sosial11. Memanfaatkan lingkungan secara bertanggung jawab12. Menerapkan nilai-nilai kebersamaan dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara demi terwujudnya persatuan dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia

13. Menghargai karya seni dan budaya nasional

14. Menghargai tugas pekerjaan dan memiliki kemampuan untuk berkarya

15. Menerapkan hidup bersih, sehat, bugar, aman, dan memanfaatkan waktu luang

16. Berkomunikasi dan berinteraksi secara efektif dan santun

17. Memahami hak dan kewajiban diri dan orang lain dalam pergaulan di masyarakat

18. Menghargai adanya perbedaan pendapat

19. Menunjukkan kegemaran membaca dan menulis naskah pendek sederhana

20. Menunjukkan keterampilan menyimak, berbicara, membaca, dan menulis dalam bahasa Indonesia dan bahasa Inggris sederhana

21. Menguasai pengetahuan yang diperlukan untuk mengikuti pendidikan menengah.B. Standar Kompetensi Lulusan Kelompok Mata Pelajaran Standar Kompetensi lulusan Madrasah Tsanawiyah Nahdlatuth Thalabah tersebut di atas akan dicapai melalui 5 standar kelompok mata pelajaran terdiri atas:

1. kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia;

2. kelompok mata pelajaran kewarganegaraan dan kepribadian;

3. kelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi;

4. kelompok mata pelajaran estetika;

5. kelompok mata pelajaran jasmani, olahraga dan kesehatan.

Cakupan setiap kelompok mata pelajaran disajikan pada Tabel 2.Tabel 2. Cakupan Kelompok Mata Pelajaran

NoKelompok Mata PelajaranOrientasi

1. Agama dan Akhlak MuliaKelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia dimaksudkan untuk membentuk peserta didik menjadi manusia yang beriman dan bertakwa kepada Tuhan Yang Maha Esa serta berakhlak mulia. Akhlak mulia mencakup etika, budi pekerti, atau moral sebagai perwujudan dari pendidikan agama.

2. Kewarganega-raan dan KepribadianKelompok mata pelajaran kewarganegaraan dan kepribadian dimaksudkan untuk peningkatan kesadaran dan wawasan peserta didik akan status, hak, dan kewajibannya dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara, serta peningkatan kualitas dirinya sebagai manusia.

Kesadaran dan wawasan termasuk wawasan kebangsaan, jiwa dan patriotisme bela negara, penghargaan terhadap hak-hak asasi manusia, kemajemukan bangsa, pelestarian lingkungan hidup, kesetaraan gender, demokrasi, tanggung jawab sosial, ketaatan pada hukum, ketaatan membayar pajak, dan sikap serta perilaku anti korupsi, kolusi, dan nepotisme.

3.Ilmu Pengetahuan dan TeknologiKelompok mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi pada SMP/MTs/SMPLB dimaksudkan untuk mengenal, menyikapi, dan mengapresiasi ilmu pengetahuan dan teknologi, serta menanamkan kebiasaan berpikir dan berperilaku ilmiah yang kritis, kreatif dan mandiri

4. EstetikaKelompok mata pelajaran estetika dimaksudkan untuk meningkatkan sensitivitas, kemampuan mengekspresikan dan kemampuan mengapresiasi keindahan dan harmoni. Kemampuan mengapresiasi dan mengekspresikan keindahan serta harmoni mencakup apresiasi dan ekspresi, baik dalam kehidupan individual sehingga mampu menikmati dan mensyukuri hidup, maupun dalam kehidupan kemasyarakatan sehingga mampu menciptakan kebersamaan yang harmonis.

5.Jasmani, Olahraga dan KesehatanKelompok mata pelajaran jasmani, olahraga dan kesehatan pada SMP/MTs/SMPLB dimaksudkan untuk meningkatkan potensi fisik serta membudayakan sikap sportif, disiplin, kerja sama, dan hidup sehat.

Budaya hidup sehat termasuk kesadaran, sikap, dan perilaku hidup sehat yang bersifat individual ataupun yang bersifat kolektif kemasyarakatan seperti keterbebasan dari perilaku seksual bebas, kecanduan narkoba, HIV/AIDS, demam berdarah, muntaber, dan penyakit lain yang potensial untuk mewabah.

c. Mata Pelajaran

Berdasarkan kompetensi inti disusun Mata pelajaran dan alokasi waktu yang sesuai dengan karakteristik satuan pendidikan. Susunan Mata pelajaran dan alokasi waktu di MTs Nahdlatuth Thalabah sebagaimana tabel berikut:Tabel 2: Mata pelajaran

KOMPONENKELAS & ALOKASI WAKTU

VIIVIIIIX

A. MATA PELAJARAN

1. Pendidikan Agama Islama. Al Quran Hadist

b. Akidah Akhlak

c. Fiqih

d. SKI2. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan3. Bahasa Indonesia

4. Bahasa Arab

5. Bahasa Inggris

6. Matematika

7. Ilmu Pengetahuan Alam

8. Ilmu Pengetahuan Sosial

9. Seni Budaya

10. Pendidikan Jasmani, Olah Raga dan Kesehatan2

2

2

2

242

444422

2

2

2

2

242

444422

B. MUATAN LOKAL

1. Aswaja

2. Bahasa Daerah2

2

2

2

C. PENGEMBANGAN DIRI)2*)2*)

JUMLAH4242

Keterangan:

1 jam pelajaran alokasi waktunya 40 menit

Pengembangan Diri diluar jam pelajaran2. STRUKTUR KURIKULUMStruktur kurikulum MTs meliputi substansi pembelajaran yang ditempuh dalam satu jenjang pendidikan selama 3 (Tiga) tahun, yakni mulai kelas VII sampai dengan kelas IX. Struktur kurikulum disusun berdasarkan SKL dan SK dan KD mata pelajaran dengan ketentuan sebagai berikut.a. Kurikulum SMP memuat 10 mata pelajaran, muatan lokal, dan pengembangan diri, sedangkan kurikulum MTs untuk mata pelajaran memuat 14 mata pelajaran ditambah mata pelajaran Bahasa Arab.

b. Muatan lokal merupakan kegiatan kurikuler untuk mengembangkan kompetensi yang disesuaikan dengan ciri khas dan potensi daerah, termasuk keunggulan daerah, yang materinya tidak dapat dikelompokkan ke dalam mata pelajaran yang ada. Substansi muatan lokal ditentukan oleh satuan pendidikan.

c. Pengembangan diri bukan merupakan mata pelajaran yang harus diasuh oleh guru. Pengembangan diri bertujuan memberikan kesempatan kepada peserta didik untuk mengembangkan dan mengekspresikan diri sesuai dengan kebutuhan, bakat, dan minat setiap peserta didik sesuai dengan kondisi MTs. Kegiatan pengembangan diri difasilitasi dan atau dibimbing oleh konselor, guru, atau tenaga kependidikan yang dapat dilakukan dalam bentuk kegiatan ekstrakurikuler. Kegiatan pengembangan diri dilakukan melalui kegiatan pelayanan konseling yang berkenaan dengan masalah diri pribadi dan kehidupan sosial, belajar, dan pengembangan karir peserta didik.

d. Substansi mata pelajaran IPA dan IPS pada MTs merupakan IPA Terpadu dan IPS Terpadu.

e. Jam pembelajaran untuk setiap mata pelajaran dialokasikan sebagaimana tertera dalam struktur kurikulum. Satuan pendidikan dimungkinkan menambah jam pembelajaran per minggu secara keseluruhan. Sehubungan dengan ini, MTs misalnya menambah 2 jam pembelajaran untuk Pendidikan Agama Islam dan 2 jam pembelajaran untuk Bahasa Arab.

f. Alokasi waktu satu jam pembelajaran adalah 40 menit.

g. Minggu efektif dalam satu tahun pelajaran (dua semester) adalah 34-39 minggu.Sesuai dengan visi, misi dan tujuan MTs. Nahdlatuth Thalabah, maka struktur kurikulum dan beban belajar di MTs. Nahdlatuth Thalabah dilakukan modifikasi sebagai berikut:Kelas : VII

KomponenAlokasi Waktu

Semester 1Semester 2

StandarModifikasiStandarModifikasi

A. Kelompok A

1. Pendidikan Agama: 48 48

a. Quran Hadist22

b. Aqidah Akhlaq 22

c. Fiqih22

d. Sejarah & Keb. Islam 22

2. Pendidikan Pancasila dan Kewarganegaraan3333

3. Bahasa Indonesia6666

4. Bahasa Arab3333

5. Bahasa Inggris4444

6. Matematika5555

7. Ilmu Pengetahuan Alam5555

8. Ilmu Pengetahuan Sosial4444

9. Seni Budaya3333

10. Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan3333

B. Kelompok B Prakarya3333

Jumlah36463646

2*) Ekuivalen 2 jam pembelajaran (1 jam tatap muka PBM)

Angka di dalam kolom standar merupakan beban belajar yang tercantum dalam Permendiknas dan/atau Surat Edaran Dirjen Pendidikan Islam, sedangkan angka di dalam kolom modifikasi merupakan beban belajar di MTs Nahdlatuth Thalabah, yang diadakan penambahan, karena hendak mencapai keunggulan-keunggulan sebagaimana terkandung dalam visi.Kelas : VIII

KomponenAlokasi Waktu

Semester 1Semester 2

StandarModifikasiStandarModifikasi

A. Mata Pelajaran

6. Pendidikan Agama: 4848

a. Quran Hadist22

b. Aqidah Akhlaq 22

c. Fiqih22

d. Sejarah & Keb. Islam 22

7. Pendidikan Kewarganegaraan2222

8. Bahasa Indonesia4444

9. Bahasa Arab2222

10. Bahasa Inggris4444

9. Matematika4444

10. Ilmu Pengetahuan Alam4444

11. Ilmu Pengetahuan Sosial4444

9. Seni Budaya2222

10. Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan2222

B. Muatan Lokal 222

2

C. Pengembangan Diri 2*)22*)2

Jumlah36403640

2*) Ekuivalen 2 jam pembelajaran (1 jam tatap muka PBM)

Angka di dalam kolom standar merupakan beban belajar yang tercantum dalam Permendiknas dan/atau Surat Edaran Dirjen Pendidikan Islam, sedangkan angka di dalam kolom modifikasi merupakan beban belajar di MTs Nahdlatuth Thalabah, yang diadakan penambahan, karena hendak mencapai keunggulan-keunggulan sebagaimana terkandung dalam visi.Kelas : IX

KomponenAlokasi Waktu

Semester 1Semester 2

StandarModifikasiStandarModifikasi

A. Mata Pelajaran

11. Pendidikan Agama: 4848

a. Quran Hadist22

b. Aqidah Akhlaq 22

c. Fiqih22

d. Sejarah & Keb. Islam 22

12. Pendidikan Kewarganegaraan* PPKN ( KLs VII )2322

13. Bahasa Indonesia4444

14. Bahasa Arab2222

15. Bahasa Inggris4444

12. Matematika4444

13. Ilmu Pengetahuan Alam4444

14. Ilmu Pengetahuan Sosial4444

9. Seni Budaya2222

10. Pendidikan Jasmani, Olahraga dan Kesehatan2222

B. Muatan Lokal 222

2

C. Pengembangan Diri 2*)22*)2

Jumlah36403640

2*) Ekuivalen 2 jam pembelajaran (1 jam tatap muka PBM)

Angka di dalam kolom standar merupakan beban belajar yang tercantum dalam Permendiknas dan/atau Surat Edaran Dirjen Pendidikan Islam, sedangkan angka di dalam kolom modifikasi merupakan beban belajar di MTs Nahdlatuth Thalabah, yang diadakan penambahan, karena hendak mencapai keunggulan-keunggulan sebagaimana terkandung dalam visiB. Muatan Kurikulum

1. Mata Pelajaran

1. PENDIDIKAN AGAMA ISLAM

a. Al-Quran-Hadits

KELAS VIII SEMESTER 1

KODEKOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR

SK-KD.VIII/1 QH. 7.1-27. Membaca Al-Quran surat pendek pilihan7.1 Menerapkan hukum bacaan mad layyin,mad aridl lissukun, dalam Q.S Al-Kautsar, Al-Maun, Al Quraisy

7.2 Menerapkan hukum bacaan mad iwadl, mad badal dalam Al-Quran

SK-KD.VIII/1 QH. 8.1-38. Menerapkan Al-Quran surat-surat pendek pilihan dalam kehidupan sehar-hari8.1 Mengartikan Q.S. Al-Kautsar, Al-Maun, Al-Quraisy

8.2 Memahami isi kandungan Q.S. Al-Kautsar, Al-Maun, Al-Quraisy yang dikaitkan dengan fenomena kehidupan.

8.3 Menerapkan kandungan Q.S. Al-Kautsar, Al-Maun, Al-Quraisy dalam kehidupan sehari-hari

SK-KD.VIII/1 QH. 9.1-59. Memahami hadits tentang tolong menolong dan mencintai anak yatim

9.1 Menulis Hadits tentang tolong menolong dan mencintai anak yatim

9.2 Menghafal Hadits tentang tolong menolong dan mencintai anak yatim

9.3 Mengartikan Hadits tentang tolong menolong dan mencintai anak yatim

9.4 Menjelaskan isi kandungan Hadits tentang tolong menolong dan mencintai anak yatim.

9.5 Menerapkan isi kandungan Hadits tentang tolong menolong dan mencintai anak yatim dalam kehidupan sehari-hari.

KELAS VIII SEMESTER 2

KODEKOMPETENSI INTIKOMPETENSI DASAR

SK-KD.VIII/2 QH. 10.110. Membaca Al-Quran surat pendek pilihan10.1 Menerapkan hukum bacaan lam dan ro dalam Q.S Al-Humazah, At-Takatsur dan Al-Bayyinah

SK-KD.VIII/2 QH. 11.1-411. Menerapkan Al-Quran surat-surat pendek pilihan dalam kehidupan sehar-hari11.1 Mengartikan Q.S. al-Humazah, at-Takatsur dan Al-Bayyinah

11.2 Memahami isi kandungan Q.S. al-Humazah, at-Takatsur dan Al-Bayyinah

11.3 Menunjukkan contoh-contoh perilaku yang terkait dengan isi kandungan Q.S. al-Humazah, at-Takatsur dan Al-Bayyinah

11.4 Menjelaskan akibat-akibat orang yang menerapkan isi kandungan Q.S. al-Humazah, at-Takatsur dan al-Bayyinah

SK-KD.VIII/2 QH. 12.1-612. Memahami hadits tentang keseimbangan hidup di dunia dan akherat

12.1 Menulis Hadits tentang keseimbangan hidup di dunia dan akherat

12.2 Menghafal Hadits tentang keseimbangan hidup di dunia dan akherat

12.3 Mengartikan Hadits tentang keseimbangan hidup di dunia dan akherat

12.4 Menjelaskan isi kandungan Hadits tentang keseimbangan hidup di dunia dan akherat

12.5 Menunjukkan contoh perilaku yang mengamalkan Hadits tentang keseimbangan hidup di dunia dan akherat

12.6 Menerapkan isi kandungan Hadits tentang keseimbangan hidup di dunia dan akherat dalam kehidupan sehari-hari

KELAS IX SEMESTER 1

KODEKOMPETENSI INTIKOMPETENSI DASAR

SK-KD.IX/1 QH. 13.1-213. Membaca Al-Quran surat pendek pilihan13.1 Menerapkan hukum mad silah dalam Q.S. Al-Qariah, Al-Zalzalah

13.2 Menerapkan hukum mad lazim mukhoffaf kilmi dan mutsaqqol kilmi dalam Al-Quran

SK-KD.IX/1 QH. 14.1-314. Menerapkan Al-Quran surat-surat pendek pilihan dalam kehidupan sehar-hari14.1 Mengartikan Q.S. al-Qariah, al-Zalzalah

14.2 Memahami isi kandungan Q.S. al-Qariah, al-Zalzalah

14.3 Menunjukkan contoh-contoh fenomena kehidupan yang terkait dengan isi kandungan Q.S. al-Qariah, al-Zalzalah

SK-KD.IX/1 QH. 15.1-615. Memahami hadits tentang menjaga dan melestarikan lingkungan alam

15.1 Menulis Hadits tentang menjaga dan melestarikan lingkungan alam

15.2 Menghafal Hadits tentang menjaga dan melestarikan lingkungan alam

15.3 Mengartikan Hadits tentang menjaga dan melestarikan lingkungan alam

15.4 Menjelaskan isi kandungan Hadits tentang menjaga dan melestarikan lingkungan alam

15.5 Menunjukkan contoh perilaku yang mengamalkan Hadits tentang menjaga dan melestarikan lingkungan alam

15.6 Menerapkan isi kandungan Hadits tentang menjaga dan melestarikan lingkungan alam dalam kehidupan sehari-hari

Kelas IX SEMESTER 2

KODEKOMPETENSI INTI KOMPETENSI DASAR

SK-KD.IX/2 QH. 16.1-216. Membaca Al-Quran surat pendek pilihan16.1 Menerapkan hukum bacaan mad, lam dan ro dalam QS. Al-Ashar, Al-Qadr , Al-Alaq, Surat Al-Insyiroh

16.2 Menerapkan hukum bacaan mad lazim mukhoffaf harfi dan mutsaqqol harfi dalam Al-Quran

SK-KD.IX/2 QH. 17.1-417. Menerapkan Al-Quran surat-surat pendek pilihan dalam kehidupan sehar-hari17.1 Mengartikan QS. al- al-Ashar, Al-Alaq, Surat Al-Insyiroh

17.2 Memahami isi kandungan QS. al- al-Ashar, Al-Alaq, Surat Al-Insyiroh

17.3 Menunjukkan contoh-contoh fenomena kehidupan yang terkait dengan isi kandungan QS. al- al-Ashar, Al-Alaq, Surat Al-Insyiroh

17.4 Menerapkan isi kandungan QS. al- al-Ashar, Al-Alaq, Surat Al-Insyiroh dalam kehidupan sehari-hari

SK-KD.IX/2 QH. 18.1-618. Memahami hadits tentang menuntut ilmu dan menghargai waktu

18.1 Menulis Hadits tentang menuntut ilmu dan menghargai waktu

18.2 Menghafal Hadits tentang menuntut ilmu dan menghargai waktu

18.3 Mengartikan Hadits tentang menuntut ilmu dan menghargai waktu

18.4 Menjelaskan isi kandungan Hadits tentang menuntut ilmu dan menghargai waktu

18.5 Menunjukkan contoh perilaku yang mengamalkan Hadits tentang menuntut ilmu dan menghargai waktu

18.6 Menerapkan isi kandungan Hadits tentang menuntut ilmu dan menghargai waktu dalam kehidupan sehari-hari

b. Aqidah-Akhlak

Kelas VIII Semester I

KODE KOMPETENSI INTIKOMPETENSI DASAR

SK-KD.VIII/1.AA. 7.1-4Aqidah

7. Meningkatkan keimanan kepada kitab-kitab Allah SWT7.1 Menjelaskan pengertian beriman kepada kitab-kitab Allah SWT.

7.2 Menunjukkan bukti/dalil kebenaran adanya kitab-kitab Allah SWT.

7.3 Menjelaskan macam-macam, fungsi dan isi kitab Allah

7.4 Menampilkan perilaku yang mencerminkan beriman kepada Kitab Allah SWT.

SK-KD.VIII/1.AA. 8.1-4Akhlaq

8. Menerapkan akhlak terpuji kepada diri sendiri8.1 Menjelaskan pengertian dan pentingnya tawakkal, ikhtiyar, sabar, syukur dan qanaah

8.2 Mengidentifikasi bentuk dan contoh-contoh perilaku tawakkal, ikhtiyar, sabar, syukur dan qanaah

8.3 Menunjukkan nilai-nilai positif dari tawakkal, ikhtiyar, sabar, syukur dan qanaah dalam fenomena kehidupan

8.4 Menampilkan perilaku tawakkal, ikhtiyar, sabar, syukur dan qanaah

SK-KD.VIII/1.AA. 9.1-49. Menghindari akhlak tercela kepada diri sendiri

9.1 Menjelaskan pengertian ananiah, putus asa, ghadhab, tamak dan takabbur

9.2 Mengidentifikasi bentuk dan contoh-contoh perbuatan ananiah, putus asa, ghadhab, tamak dan takabbur

9.3 Menunjukkan nilai-nilai negatif akibat perbuatan ananiah, putus asa, ghadhab, tamak dan takabbur

9.4 Membiasakan diri menghindari perilaku ananiah, putus asa, ghadhab, tamak dan takabbur

Kelas VIII Semester 2KODEKOMPETENSI INTIKOMPETENSI DASAR

SK-KD.VIII/2.AA. 10.1-4Aqidah

10. Meningkatkan keimanan kepada Rasul-rasul Allah10.1 Menjelaskan pengertian dan pentingnya beriman kepada Rasul-rasul Allah SWT.

10.2 Menunjukkan bukti/dalil kebenaran adanya Rasul-rasul Allah SWT.

10.3 Menguraikan sifat-sifat Rasul-rasul Allah SWT

10.4 Menampilkan perilaku yang mencerminkan beriman kepada rasul-rasul Allah dan mencintai Nabi Muhammad SAW dalam kehidupan.

SK-KD.VIII/2.AA. 11.1-211. Memahami mujizat dan kejadian luar biasa lainnya (karomah, maunah, dan irhash)11.1 Menjelaskan pengertian mujizat dan kejadian luar biasa lainnya (karomah, maunah, dan irhash)

11.2 Menunjukkan hikmah adanya mujizat dan kejadian luar biasa lainnya (karomah, maunah, dan irhash) bagi rasul-rasul Allah dan orang-orang pilihan Allah

SK-KD.VIII/2.AA. 12.1-4Akhlaq

12. Menerapkan akhlak terpuji kepada sesama12.1 Menjelaskan pengertian dan pentingnya husnudz dzon, tawadlu, tasamuh dan taawun

12.2 Mengidentifikasi bentuk dan contoh perilaku husnudz dzon, tawadlu, tasamuh dan taawun

12.3 Menunjukkan nilai-nilai positif dari husnudz dzon, tawadlu, tasamuh dan taawun dalam fenomena kehidupan

12.4 Membiasakan perilaku husnudz dzon, tawadlu, tasamuh dan taawun dalam kehidupan sehari-hari

SK-KD.VIII/2.AA. 13.1-413. Menghindari akhlak tercela kepada sesama

13.1 Menjelaskan pengertian hasad, dendam, ghibah, fitnah dan namimah

13.2 Mengidentifikasi bentuk perbuatan hasad, dendam, ghibah, fitnah dan namimah

13.3 Menunjukkan nilai-nilai negatif akibat perbuatan hasad, dendam, ghibah, fitnah dan namimah

13.4 Membiasakan diri menghindari perilaku hasad, dendam, ghibah, fitnah dan namimah dalam kehidupan sehari-hari

Kelas IX Semester 1

KODEKOMPETENSI INTIKOMPETENSI DASAR

SK-KD.IX/1.AA. 14.1-5Aqidah

14. Meningkatkan keimanan kepada hari akhir dan alam gaib yang masih berhubungan dengan hari akhir14.1 Menjelaskan pengertian beriman kepada hari akhir.

14.2 MeNunjukkan bukti/dalil kebenaran akan terjadinya hari akhir.

14.3 Menjelaskan berbagai tanda dan peristiwa yang berhubungan dengan hari akhir.

14.4 Menjelaskan macam-macam alam ghaib yang berhubungan dengan hari akhir.

14.5 Menampilkan perilaku yang mencerminkan keimanan terhadap Hari Akhir

SK-KD.IX/1.AA. 15.1-3Akhlaq

15. Menerapkan akhlak terpuji kepada diri sendiri15.1 Menjelaskan pengertian dan pentingnya berilmu, kerja keras, kreatif dan produktif

15.2 Mengidentifikasi bentuk dan contoh-contoh perilaku berilmu, kerja keras, kreatif, dan produktif

15.3 Menunjukkan nilai-nilai positif dari berilmu, kerja keras, kreatif dan produktif dalam fenomena kehidupan

15.3 Membiasakan perilaku perilaku berilmu, kerja keras, kreatif, dan produktif dalam kehidupan sehari-hari

c. Fiqih

Kelas VIII, Semester I

KODEKOMPETENSI INTIKompetensi Dasar

SK-KD.VIII/1.FQ. 8.1-28. Melaksanakan tata cara sujud diluar shalat 8.1 Menjelaskan ketentuan sujud syukur dan tilawah

8.2 Mempraktekkan sujud syukur dan tilawah

SK-KD.VIII/1.FQ. 9.1-29. Melaksanakan tatacara puasa9.1 Menjelaskan ketentuan puasa

9.2 Menjelaskan macam-macam puasa

SK-KD.VIII/1.FQ. 10.1-310. Melaksanakan tatacara zakat10.1 Menjelaskan ketentuan zakat fitrah dan zakat maal

10.2 Menjelaskan orang yang berhak menerima zakat

10.3 Mempraktekkan pelaksanaan zakat fitrah dan maal

Kelas VIII, Semester 2

KODEKOMPETENSI INTIKompetensi Dasar

SK-KD.VIII/2.FQ. 11.1-211. Memahami ketentuan pengeluaran harta diluar zakat11.1 Menjelaskan ketentuan-ketentuan shadaqah, hibah dan hadiah

11.2 Mempraktekkan shadaqah, hibah dan hadiah

SK-KD.VIII/2.FQ. 12.1-312. Memahami hukum Islam tentang Haji dan Umrah 12.1 Menjelaskan ketentuan ibadah haji dan umrah

12.2 Menjelaskan macam-macam haji

12.3 Mempraktekkan tatacara ibadah haji dan umrah

SK-KD.VIII/2.FQ. 13.1-513. Memahami hukum Islam tentang makanan dan minuman13.1 Menjelaskan jenis-jenis makanan dan minuman halal

13.2 Menjelaskan manfaat mengkonsumsi makanan dan minuman halal

13.3 Menjelaskan jenis-jenis makanan dan minuman haram

13.4 Menjelaskan bahayannya mengkonsumsi makanan dan minuman haram

13.5 Menjelaskan jenis-jenis binatang yang halal dan haram dimakan

Kelas , IX Semester I

KODEKOMPETENSI INTI Kompetensi Dasar

SK-KD.IX/1.FQ. 14.1-414. Memahami tata cara penyembelihan, qurban dan aqiqah14.1 Menjelaskan ketentuan penyembelihan binatang

14.2 Menjelaskan ketentuan qurban

14.3 Menjelaskan ketentuan aqiqah

14.4 Mempraktekkan tatacara qurban dan aqiqah

SK-KD.IX/1.FQ. 15.1-415. Memahami tentang muamalah15.1 Menjelaskan ketentuan jual beli

15.2 Menjelaskan ketentuan qiradh

15.3 Menjelaskan jenis-jenis riba

15.4 Mendemonstrasikan ketentuan pelaksanaan jual beli, qirodl dan riba

Kelas , IX Semester 2

KODEKOMPETENSI INTIKompetensi Dasar

SK-KD.IX/2.FQ. 16.1-416. Memahami muamalah di luar jual beli 16. 1 Menjelaskan ketentuan pinjam meminjam

16.2 Menjelaskan ketentuan utang piutang, gadai dan borg

16.3 Menjelaskan ketentuan upah

16.4 Mendemonstrasikan ketentuan tata cara pelaksanaan pinjam meminjam, utang piutang, gadai dan borg serta pemberian upah

SK-KD.IX/2.FQ. 17.1-317. Melaksanakan tatacara perawatan jenazah dan ziarah kubur17.1 Menjelaskan ketentuan tentang pengurusan jenazah,taziyah dan ziarah kubur

17.2 Menjelaskan ketentuan-ketentuan harta si mayat (waris)

17.3 Mempraktekekan tatacara pengurusan jenazah

d. Sejarah dan Kebudayaan Islam

KELAS VIII SEMESTER 1KODEKOMPETENSI INTIKOMPETENSI DASAR

SK-KD.VIII/1.SKI. 6.1-56. Memahami perkembangan Islam pada masa Bani Abbasiyah6.1. Menceritakan sejarah berdirinya daulah Abbasiyah

6.2. Mendeskripsikan perkembangan kebudayaan/peradaban Islam pada masa Bani Abbasiyah

6.3. Mengidentifikasi tokoh ilmuwan muslim dan perannya dalam kemajuan kebudayaan/peradaban Islam pada masa Bani Abbasiyah

6.4. Mengambil ibrah dari perkembangan kebudayaan/peradaban Islam pada masa Bani Abbasiyah untuk masa kini dan yang akan datang

6.5. Meneladani Ketekunan dan kegigihan Bani Abbasiyah

KELAS VIII SEMESTER 2KODEKOMPETENSI INTIKOMPETENSI DASAR

SK-KD.VIII/2.SKI. 7.1-57. Memahami perkembangan Islam pada masa Dinasti Al Ayyubiyah7.1. Menceritakan sejarah berdirinya Dinasti al-Ayyubiyah

7.2. Mendeskripsikan perkembangan kebudayaan/peradaban Islam pada masa Dinasti Al Ayyubiyah

7.3. Mengidentifikasi tokoh ilmuwan muslim dan perannya dalam kemajuan kebudayaan/peradaban Islam pada masa Dinasti Al Ayyubiyah

7.4. Mengambil ibrah dari perkembangan kebudayaan/peradaban Islam pada masa Dinasti Al Ayyubiyah untuk masa kini dan yang akan datang

7.5. Meneladani sikap keperwiraan shalahuddin Al Ayyubi

KELAS IX SEMESTER 1KODEKOMPETENSI INTIKOMPETENSI DASAR

SK-KD.IX/1.SKI. 8.1-48. Memahami perkembangan Islam di Indonesia8.1 Menceritakan sejarah masuknya Islam di Nusantara melalui perdagangan, sosial, dan pengajaran

8.2 Menceritakan sejarah beberapa kerajaan Islam di Jawa, Sumatera dan Sulawesi

8.3 Mengidentifikasi para tokoh dan perannya dalam perkembangan Islam di Indonesia

8.4 Meneladani semangat para tokoh yang berperan dalam perkembangan Islam di Indonesia

KELAS IX SEMESTER 2KODEKOMPETENSI INTIKOMPETENSI DASAR

SK-KD.IX/2.SKI. 9.1-29. Memahami sejarah tradisi Islam Nusantara

9.1 Menceritakan seni budaya lokal sebagai bagian dari tradisi Islam

9.2 Memberikan apresiasi terhadap tradisi dan upacara adat kesukuan Nusantara.

2. KEWARGANEGARAAN DAN KEPRIBADIANa. PPKN

KLSSMTKODEKOMPETENSI INTIKD

VIII1SK-KD.VIII/1.PPKN. 5.1-4

3. Menampilkan perilaku yang sesuai dengan nilai-nilai Pancasila

5.1 Menjelaskan Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi negara

5.2 Menguraikan nilai-nilai Pancasila sebagai dasar negara dan ideologi negara

5.3 Menunjukkan sikap positif terhadap Pancasila dalam kehidupan berbangsa dan bernegara

5.4 Menampilkan sikap positif terhadap Pancasila dalam kehidupan bermasyakat

SK-KD.VIII/1.PPKN. 6.1-4

4. Memahami berbagai konstitusi yang pernah digunakan di Indonesia6.1 Menjelaskan berbagai konstitusi yang pernah berlaku di Indonesia

6.2 Menganalisis penyimpangan-penyimpangan terhadap konstitusi yang berlaku di Indonesia

6.3 Menunjukkan hasil-hasil amandemen UUD 1945

6.4 Menampilkan sikap positif terhadap pelaksanaan UUD 1945 hasil amandemen

SK-KD.VIII/1.PPKN. 7.1-5

5. Menampilkan ketaatan terhadap perundang-undangan nasional7.1 Mengidentifikasi tata urutan peraturan perundang-undangan nasional7.2 Mendeskripsikan proses pembuatan peraturan perundang-undangan nasional

7.3 Mentaati peraturan perundang-undangan nasional

7.4 Mengidentifikasi kasus korupsi dan upaya pemberantasan korupsi di Indonesia

7.5 Mendeskripsikan pengertian anti korupsi dan instrumen (hukum dan kelembagaan) anti korupsi di Indonesia

VIII2SK-KD.VIII/2.PPKN. 8.1-3

6. Memahami pelaksanaan demokrasi dalam berbagai aspek kehidupan8.1 Menjelaskan hakikat demokrasi 8.2 Menjelaskan pentingnya kehidupan demokratis dalam bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara

8.3 Menunjukkan sikap positif terhadap pelaksanaan demokrasi dalam berbagai kehidupan

SK-KD.VIII/2.PPKN. 9.1-3

7. Memahami kedaulatan rakyat dalam sistem pemerintahan di Indonesia

9.1 Menjelaskan makna kedaulatan rakyat9.2 Mendeskripsikan sistem pemerintahan Indonesia dan peran lembaga negara sebagai pelaksana kedaulatan rakyat

9.3 Menunjukkan sikap positif terhadap kedaulatan rakyat dan sistem pemerintahan Indonesia

IX1SK-KD.IX/1.PPKN. 10.1-3

8. Menampilkan partisipasi dalam usaha pembelaan negara10.1 Menjelaskan pentingnya usaha pembelaan negara

10.2 Mengidentifikasi bentuk-bentuk usaha pembelaan negara

10.3 Menampilkan peran serta dalam usaha pembelaan negara

SK-KD.IX/1.PPKN. 11.1-2

9. Memahami pelaksanaan otonomi daerah11.1 Mendeskripsikan pengertian otonomi daerah11.2 Menjelaskan pentingnya partisipasi masyarakat dalam perumusan kebijakan publik di daerah

IX2SK-KD.IX/2.PPKN. 12.1-410. Memahami dampak globalisasi dalam kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara12.1 Menjelaskan pengertian dan pentingnya globalisasi bagi Indonesia

12.2 Mendeskripsikan politik luar negeri dalam hubungan internasional di era global

12.3 Mendeskripsikan dampak globalisasi terhadap kehidupan bermasyarakat, berbangsa, dan bernegara

12.4 Menentukan sikap terhadap dampak globalisasi

SK-KD.IX/2.PPKN. 13.1-3

11. Menampilkan prestasi diri sesuai kemampuan demi keunggulan bangsa13.1 Menjelaskan pentingnya prestasi diri bagi keunggulan bangsa13.2 Mengenal potensi diri untuk berprestasi sesuai kemampuan

13.3 Menampilkan peran serta dalam berbagai aktivitas untuk mewujudkan prestasi diri sesuai kemampuan demi keunggulan bangsa

3. Bahasa IndonesiaKLSSMTKODEKOMPETENSI INTIKD

VIII1SK-KD.VIII/1.BIND. 17.1-2

Mendengarkan

17. Memahami wacana lisan berbentuk laporan17.1 Menganalisis laporan

17.2 Menanggapi isi laporan

SK-KD.VIII/1.BIND. 18.1-2

Berbicara

18. Mengungkap berbagai informasi melalui wawancara dan presentasi laporan

18.1 Berwawancara dengan narasumber dari berbagai kalangan dengan memperhatikan etika berwawancara

18.2 Menyampaikan laporan secara lisan dengan bahasa yang baik dan benar

SK-KD.VIII/1.BIND. 19.1-3

Membaca

19. Memahami ragam wacana tulis dengan membaca memindai, membaca cepat

19.1 Menemukan informasi secara cepat dan tepat dari ensiklopedi/buku telepon dengan membaca memindai

19.2 Menemukan tempat atau arah dalam konteks yang sebenarnya sesuai dengan yang tertera pada denah

19.3 Menyimpulkan isi suatu teks dengan membaca cepat 250 kata per menit

SK-KD.VIII/1.BIND. 20.1-3

Menulis

20. Mengungkapkan informasi dalam bentuk laporan, surat dinas, dan petunjuk

20.1 Menulis laporan dengan menggunakan bahasa yang baik dan benar

20.2 Menulis surat dinas berkenaan dengan kegiatan sekolah dengan sistematika yang tepat dan bahasa baku

20.3 Menulis petunjuk melakukan sesuatu dengan urutan yang tepat dan menggunakan bahasa yang efektif

SK-KD.VIII/1.BIND. 21.1-2

Mendengarkan

21. Mengapresiasi pementasan drama

21.1 Menanggapi unsur pementasan drama

21.2 Mengevaluasi pemeran tokoh dalam pementasan drama

SK-KD.VIII/1.BIND. 22.1-2

Berbicara

22. Mengungkapkan pikiran dan perasaan dengan bermain peran22.1 Bermain peran sesuai dengan naskah yang ditulis siswa

22.2 Bermain peran dengan cara improvisasi sesuai dengan kerangka naskah yang ditulis siswa

SK-KD.VIII/1.BIND. 23.1-2

Membaca

23. Memahami teks drama dan novel remaja23.1 Mengidentifikasi unsur intrinsik teks drama

23.2 Membuat sinopsis novel remaja Indonesia

SK-KD.VIII/1.BIND. 24.1-2

Menulis

24. Mengungkapkan pikiran dan perasaan melalui kegiatan menulis kreatif naskah drama24.1 Menulis kreatif naskah drama satu babak dengan memperhatikan keaslian ide

24.2 Menulis kreatif naskah drama satu babak dengan memperhatikan kaidah penulisan naskah drama

VIII2SK-KD.VIII/2.BIND. 25.1-2

Mendengarkan

25. Memahami isi berita dari radio/televisi

25.1 Menemukan pokok-pokok berita (apa, siapa, di mana, kapan, mengapa, dan bagaimana) yang didengar dan atau ditonton melalui radio/televisi

25.2 Mengemukakan kembali berita yang didengar/ ditonton melalui radio/televisi

SK-KD.VIII/2.BIND. 26.1-2

Berbicara

26. Mengemukakan pikiran, persaan, dan informasi melalui kegiatan diskusi dan protokoler 26.1 Menyampaikan persetujuan, sanggahan, dan penolakan pendapat dalam diskusi disertai dengan bukti atau alasan

26.2 Membawakan acara dengan bahasa yang baik dan benar, serta santun

SK-KD.VIII/2.BIND. 27.1-2

Membaca

27. Memahami ragam wacana tulis dengan membaca ekstensif, membaca intensif, dan membaca nyaring 27.1 Menemukan masalah utama dari beberapa berita yang bertopik sama melalui membaca ekstensif

27.2 Menemukan informasi untuk bahan diskusi melalui membaca intensif

SK-KD.VIII/2.BIND. 28.1-4

Menulis

28. Mengungkapkan informasi dalam bentuk rangkuman, teks berita, slogan/poster

28.1 Membacakan teks berita dengan intonasi yang tepat serta artikulasi dan volume suara yang jelas

28.2 Menulis rangkuman isi buku ilmu pengetahuan populer

28.3 Menulis teks berita secara singkat, padat, dan jelas

28.4 Menulis slogan/poster untuk berbagai keperluan dengan pilihan kata dan kalimat yang bervariasi, serta persuasif

SK-KD.VIII/2.BIND. 29.1-3

Mendengarkan

29. Memahami unsur intrinsik novel remaja (asli atau terjemahan) yang dibacakan

29.1 Mengidentifikasi karakter tokoh novel remaja (asli atau terjemahan) yang dibacakan

29.2 Menjelaskan tema dan latar novel remaja (asli atau terjemahan) yang dibacakan

29.3 Mendeskripsikan alur novel remaja (asli atau terjemahan) yang dibacakan

SK-KD.VIII/2.BIND. 30.1-2

Berbicara

30. Mengapresiasi kutipan novel remaja (asli atau terjemahan) melalui kegiatan diskusi30.1 Mengomentari kutipan novel remaja (asli atau terjemahan)

30.2 Menanggapi hal yang menarik dari kutipan novel remaja (asli atau terjemahan)

SK-KD.VIII/2.BIND. 31.1-2

Membaca

31. Memahami buku novel remaja (asli atau terjemahan) dan antologi puisi 31.1 Menjelaskan alur cerita, pelaku, dan latar novel remaja (asli atau terjemahan)

31.2 Mengenali ciri-ciri umum puisi dari buku antologi puisi

SK-KD.VIII/2.BIND. 32.1-2

Menulis

32. Mengungkapkan pikiran, dan perasaan dalam puisi bebas32.1 Menulis puisi bebas dengan menggunakan pilihan kata yang sesuai

32.2 Menulis puisi bebas dengan memperhatikan unsur persajakan

IX1SK-KD.IX/1.BIND. 33.1-2

Mendengarkan

33. Memahami dialog interaktif pada tayangan televisi/siaran radio 33.1 Menyimpulkan isi dialog interaktif beberapa narasumber pada tayangan televisi/siaran radio

33.2 Mengomentari pendapat narasumber dalam dialog interaktif pada tayangan televisi/siaran radio

SK-KD.IX/1.BIND. 34.1-2

Berbicara

34. Mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi dalam bentuk komentar dan laporan 34.1 Mengkritik/memuji berbagai karya (seni atau produk) dengan bahasa yang lugas dan santun

34.2 Melaporkan secara lisan berbagai peristiwa dengan menggunakan kalimat yang jelas

SK-KD.IX/1.BIND. 35.1-2

Membaca

35. Memahami ragam wacana tulis dengan membaca intensif dan membaca memindai

35.1 Membedakan antara fakta dan opini dalam teks iklan di surat kabar melalui kegiatan membaca intensif

35.2 Menemukan informasi yang diperlukan secara cepat dan tepat dari indeks buku melalui kegiatan membaca memindai

SK-KD.IX/1.BIND. 36.1-3Menulis

36. Mengungkapkan informasi dalam bentuk iklan baris, resensi, dan karangan

36.1 Menulis iklan baris dengan bahasa yang singkat, padat, dan jelas

36.2 Meresensi buku pengetahuan

36.3 Menyunting karangan dengan berpedoman pada ketepatan ejaan, tanda baca, pilihan kata, keefektifan kalimat, keterpaduan paragraf, dan kebulatan wacana

SK-KD.IX/1.BIND. 37.1-2

Mendengarkan

37. Memahami wacana sastra jenis syair melalui kegiatan mendengarkan syair37.1 Menemukan tema dan pesan syair yang diperdengarkan 37.2 Menganalisis unsur-unsur syair yang diperdengarkan

SK-KD.IX/1.BIND. 38.1-2

Berbicara

38. Mengungkapkan kembali cerpen dan puisi dalam bentuk yang lain

38.1 Menceritakan kembali secara lisan isi cerpen 38.2 Menyanyikan puisi yang sudah dimusikalisasi dengan berpedoman pada kesesuaian isi puisi dan suasana/irama yang dibangun

SK-KD.IX/1.BIND. 39.1-2

Membaca

39. Memahami wacana sastra melalui kegiatan membaca buku kumpulan cerita pendek (cerpen)

39.1 Menemukan tema, latar, penokohan pada cerpen-cerpen dalam satu buku kumpulan cerpen

39.2 Menganalisis nilai-nilai kehidupan pada cerpen-cerpen dalam satu buku kumpulan cerpen

SK-KD.IX/1.BIND. 40.1-2

Menulis

40. Mengungkapkan kembali pikiran, perasaan, dan pengalaman dalam cerita pendek40.1 Menuliskan kembali dengan kalimat sendiri cerita pendek yang pernah dibaca

40.2 Menulis cerita pendek bertolak dari peristiwa yang pernah dialami

IX2SK-KD.IX/2.BIND. 41.1-2

Mendengarkan

41. Memahami isi pidato/khotbah/ceramah

41.1 Menyimpulkan pesan pidato/ceramah/khotbah yang didengar

41.2 Memberi komentar tentang isi pidato/ceramah/khotbah

SK-KD.IX/2.BIND. 42.1-2

Berbicara

42. Mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi dalam pidato dan diskusi

42.1 Berpidato/ berceramah/ berkhotbah dengan intonasi yang tepat dan artikulasi serta volume suara yang jelas

42.2 Menerapkan prinsip-prinsip diskusi

SK-KD.IX/2.BIND. 43.1-3

Membaca

43. Memahami ragam wacana tulis dengan membaca ekstensif, membaca intensif, dan membaca cepat43.1 Menemukan gagasan dari beberapa artikel dan buku melalui kegiatan membaca ekstensif

43.2 Mengubah sajian grafik, tabel, atau bagan menjadi uraian melalui kegiatan membaca intensif

43.3 Menyimpulkan gagasan utama suatu teks dengan membaca cepat ( 200 kata per menit

SK-KD.IX/2.BIND. 44.1-3

Menulis

44. Mengungkapkan pikiran, perasaan, dan informasi dalam bentuk karya ilmiah sederhana, teks pidato, surat pembaca

44.1 Menulis karya ilmiah sederhana dengan menggunakan berbagai sumber

44.2 Menulis teks pidato/ceramah/ khotbah dengan sistematika dan bahasa yang efektif

44.3 Menulis surat pembaca tentang lingkungan sekolah

SK-KD.IX/2.BIND. 45.1-2

Mendengarkan

45. Memahami wacana sastra melalui kegiatan mendengarkan pembacaan kutipan/sinopsis novel

45.1 Menerangkan sifat-sifat tokoh dari kutipan novel yang dibacakan

45.2 Menjelaskan alur peristiwa dari suatu sinopsis novel yang dibacakan

SK-KD.IX/2.BIND. 46.1-2

Berbicara

46. Mengungkapkan tanggapan terhadap pementasan drama

46.1 Membahas pementasan drama yang ditulis siswa 46.2 Menilai mementasan drama yang dilakukan oleh siswa

SK-KD.IX/2.BIND. 47.1-2

Membaca

47. Memahami novel dari berbagai angkatan47.1 Mengidentifikasi kebiasaan, adat, etika yang terdapat dalam buku novel angkatan 20-30 an

47.2 Membandingkan karakteristik novel angkatan 20-30 an

SK-KD.IX/2.BIND. 48.1-2

Menulis

48. Menulis naskah drama

48.1 Menulis naskah drama berdasarkan cerpen yang sudah dibaca

48.2 Menulis naskah drama berdasarkan peristiwa nyata

4. Bahasa Arab

KLSSMTKODEKOMPETENSI INTIKD

VIII1SK-KD.VII/2.BA. 9.1-3

Mendengarkan/Istima9. Memahami makna dalam hiwar dan teks lisan sederhana

9.1 Merespon makna dalam hiwar yang menggunakan ragam bahasa lisan sederhana tentang , , , dan

9.2 Merespon makna dalam hiwar dan teks lisan yang menggunakan ragam bahasa sederhana dengan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dengan dan

9.3 Merespon gagasan yang terdapat dalam hiwar dan teks lisan sederhana tentang : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dengan dan

SK-KD.VII/2.BA. 10.1-3

Berbicara/Kalam

10. Mengungkapkan hiwar dan teks lisan sederhana10.1 Melafalkan materi hiwar dengan baik dan benar mengenai : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dengan dan 10.2 Mendemonstrasikan hiwar sederhana dengan lafal dan intonasi yang benar mengenai : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dengan dan 10.3 Mengungkapkan gagasan yang terdapat dalam teks hiwar/teks lisan dengan sederhana mengenai : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dengan dan

SK-KD.VII/2.BA. 11.1-3

Membaca/Qiraah11. Memahami makna dan kandungan teks tulis sederhana

11.1 Membaca nyaring bermakna kata, frase dan kalimat dengan ucapan, tekanan dan intonasi yang berterima yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dengan dan 11.2 Merespon makna kata, frase dan kalimat yang terdapat dalam teks tulis sederhana yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dengan dan 11.3 Merespon gagasan yang terdapat dalam teks tulis sederhana yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dengan dan

SK-KD.VII/2.BA. 12.1-3

Menulis/Kitabah

12. Mengungkapkan gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis

12.1 Mentransfer gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dengan dan 12.2 Merespon gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dengan dan 12.3 Menyampaikan gagasan sederhana dalam bentuk teks tulis sederhana berupa Kitabah muwajjah yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dengan dan

VIII2SK-KD.VIII/2.BA. 13.1-3

Mendengarkan/Istima13. Memahami makna dalam hiwar dan teks lisan sederhana

13.1 Merespon makna dalam hiwar yang menggunakan ragam bahasa lisan sederhana tentang , , , dan 13.2 Merespon makna dalam hiwar dan teks lisan yang menggunakan ragam bahasa sederhana yang meliputi struktur kalimat dasar: dalam , , + , dan serta 13.3 Merespon gagasan yang terdapat dalam hiwar dan teks lisan sederhana tentang : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: dalam , , + , dan serta

SK-KD.VIII/2.BA. 14.1-3

Berbicara/Kalam14. Mengungkapkan hiwar dan teks lisan sederhana

14.1 14.2 Melafalkan materi hiwar dengan baik dan benar mengenai : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: dalam , , + , dan serta 14.3 Mendemonstrasikan hiwar sederhana dengan lafal dan intonasi yang benar mengenai , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: dalam , , + , dan serta 14.4 Mengungkapkan gagasan yang terdapat dalam teks hiwar/teks lisan dengan sederhana mengenai : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: dalam , , + , dan serta

SK-KD.VIII/2.BA. 15.1-3

Membaca/Qiraah

15. Memahami makna dan kandungan teks tulis sederhana

15.1 Membaca nyaring bermakna kata, frase dan kalimat dengan ucapan, tekanan dan intonasi yang berterima yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: dalam , , + , dan serta 15.2 Merespon makna kata, frase dan kalimat yang terdapat dalam teks tulis sederhana yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: dalam , , + , dan serta 15.3 Merespon gagasan yang terdapat dalam teks tulis sederhana yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: dalam , , + , dan serta

SK-KD.VIII/2.BA. 16.1-3

Menulis/Kitabah

16. Mengungkapkan gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis

16.1 Mentransfer gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: dalam , , + , dan serta 16.2 Merespon gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: dalam , , + , dan serta 16.3 Menyampaikan gagasan sederhana dalam bentuk teks tulis sederhana berupa Kitabah muwajjah yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: dalam , , + , dan serta

IX1SK-KD.IX/1.BA. 17.1-3

Mendengarkan/Istima17. Memahami makna dalam hiwar dan teks lisan sederhana17.1 Merespon makna dalam hiwar yang menggunakan ragam bahasa lisan sederhana tentang , , , dan 17.2 Merespon makna dalam hiwar dan teks lisan yang menggunakan ragam bahasa sederhana yang meliputi struktur kalimat dasar: + , , dan 17.3 Merespon gagasan yang terdapat dalam hiwar dan teks lisan sederhana tentang : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: + , , dan

SK-KD.IX/1.BA. 18.1-3

Berbicara/Kalam

18. Mengungkapkan hiwar dan teks lisan sederhana18.1 Melafalkan materi hiwar dengan baik dan benar mengenai : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: + , , dan 18.2 Mendemonstrasikan hiwar sederhana dengan lafal dan intonasi yang benar mengenai : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: + , , dan 18.3 Mengungkapkan gagasan yang terdapat dalam teks hiwar/teks lisan dengan sederhana mengenai : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: + , , dan

SK-KD.IX/1.BA. 19.1-3

Membaca/Qiraah19. Memahami makna dan kandungan teks tulis sederhana19.1 Membaca nyaring bermakna kata, frase dan kalimat dengan ucapan, tekanan dan intonasi yang berterima yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: + , , dan 19.2 Merespon makna kata, frase dan kalimat yang terdapat dalam teks tulis sederhana yang berkaitan dengan 19.3 Merespon gagasan yang terdapat dalam teks tulis sederhana yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: + , , dan

SK-KD.IX/1.BA. 20.1-3

Menulis/Kitabah

20. Mengungkapkan gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis20.1 Mentransfer gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: + , , dan 20.2 Merespon gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: + , , dan 20.3 Menyampaikan gagasan sederhana dalam bentuk teks tulis sederhana berupa Kitabah muwajjah yang berkaitan dengan : , , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: + , , dan

IX2SK-KD.IX/2.BA. 21.1-3

Mendengarkan/Istima21. Memahami makna dalam hiwar dan teks lisan sederhana

21.1 Merespon makna dalam hiwar yang menggunakan ragam bahasa lisan sederhana tentang , , dan 21.2 Merespon makna dalam hiwar dan teks lisan yang menggunakan ragam bahasa sederhana yang meliputi struktur kalimat dasar: , , dan 21.3 Merespon gagasan yang terdapat dalam hiwar dan teks lisan sederhana tentang : , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dan

SK-KD.IX/2.BA. 22.1-3

Berbicara/Kalam22. Mengungkapkan hiwar dan teks lisan sederhana

22.1 Melafalkan materi hiwar dengan baik dan benar mengenai : , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dan 22.2 Mendemonstrasikan hiwar sederhana dengan lafal dan intonasi yang benar mengenai : , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dan 22.3 Mengungkapkan gagasan yang terdapat dalam teks hiwar/teks lisan dengan sederhana mengenai : , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dan

SK-KD.IX/2.BA. 23.1-3

Membaca/Qiraah23. Memahami makna dan kandungan teks tulis sederhana

23.1 Membaca nyaring bermakna kata, frase dan kalimat dengan ucapan, tekanan dan intonasi yang berterima yang berkaitan dengan : , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dan 23.2 Merespon makna kata, frase dan kalimat yang terdapat dalam teks tulis sederhana yang berkaitan dengan : , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dan 23.3 Merespon gagasan yang terdapat dalam teks tulis sederhana yang berkaitan dengan : , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dan

SK-KD.IX/2.BA. 24.1-3

Menulis/Kitabah

24. Mengungkapkan gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis

24.1 Mentransfer gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis yang berkaitan dengan : , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dan 24.2 Merespon gagasan sederhana dalam bentuk teks tertulis yang berkaitan dengan : , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dan 24.3 Menyampaikan gagasan sederhana dalam bentuk teks tulis sederhana berupa Kitabah muwajjah yang berkaitan dengan : , , dan dengan menggunakan struktur kalimat dasar yang meliputi: , , dan

5. Bahasa Inggris

KLSSMTKODEKOMPETENSI INTIKD

VIII1SK-KD.VIII/1.BING. 13.1-2

Mendengarkan

13. Memahami makna dalam percakapan transaksional dan interpersonal sederhana untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

13.1 Merespon makna yang terdapat dalam percakapan transaksional (to get things done) dan interpersonal (bersosialisasi) sederhana secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar yang melibatkan tindak tutur: meminta, memberi, menolak jasa, meminta, memberi, menolak barang, mengakui, mengingkari fakta, dan meminta dan memberi pendapat

13.2 Merespon makna yang terdapat dalam percakapan transaksional (to get things done) dan interpersonal (bersosialisasi) sederhana secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar yang melibatkan tindak tutur: mengundang, menerima dan menolak ajakan, menyetujui/tidak menyetujui, memuji, dan memberi selamat

SK-KD.VIII/1.BING. 14.1-2

14. Memahami makna dalam teks lisan fungsional dan monolog pendek sederhana berbentuk descriptive dan recount untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar14.1 Merespon makna yang terdapat dalam teks lisan fungsional pendek sederhana secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

14.2 Merespon makna yang terdapat dalam monolog pendek sederhana secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar dalam teks berbentuk descriptive dan recount

SK-KD.VIII/1.BING. 15.1-2

Berbicara

15. Mengungkapkan makna dalam percakapan transaksional dan interpersonal lisan pendek sederhana untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

15.1 Mengungkapkan makna dalam percakapan transaksional (to get things done) dan interpersonal (bersosialisasi) sederhana dengan menggunakan ragam bahasa lisan secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar yang melibatkan tindak tutur: meminta, memberi, menolak jasa, meminta, memberi, menolak barang, mengakui, mengingkari fakta, dan meminta dan memberi pendapat 15.2 Memahami dan merespon percakapan transaksional (to get things done) dan interpersonal (bersosialisasi) sederhana dengan menggunakan ragam bahasa lisan secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar yang melibatkan tindak tutur: mengundang, menerima dan menolak ajakan, menyetujui/tidak menyetujui, memuji, dan memberi selamat

SK-KD.VIII/1.BING. 16.1-2

16. Mengungkapkan makna dalam teks lisan fungsional dan monolog pendek sederhana yang berbentuk descriptive dan recount untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

16.1 Mengungkapkan makna dalam bentuk teks lisan fungsional pendek sederhana dengan menggunakan ragam bahasa lisan secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

16.2 Mengungkapkan makna dalam monolog pendek sederhana dengan menggunakan ragam bahasa lisan secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar dalam teks berbentuk descriptive dan recount

SK-KD.VIII/1.BING. 17.1-3

Membaca

17. Memahami makna teks tulis fungsional dan esei pendek sederhana berbentuk descriptive dan recount yang berkaitan dengan lingkungan sekitar17.1 Membaca nyaring bermakna teks tulis fungsional dan esei berbentuk descriptive dan recount pendek dan sederhana dengan ucapan, tekanan dan intonasi yang berterima yang berkaitan dengan lingkungan sekitar

17.2 Merespon makna dalam teks tulis fungsional pendek sederhana secara akurat, lancar dan berterima yang berkaitan dengan lingkungan sekitar

17.3 Merespon makna dan langkah retorika dalam esei pendek sederhana secara akurat, lancar dan berterima yang berkaitan dengan lingkungan sekitar dalam teks berbentuk descriptive dan recount

SK-KD.VIII/1.BING. 18.1-2

Menulis

18. Mengungkapkan makna dalam teks tulis fungsional dan esei pendek sederhana berbentuk descriptive, dan recount untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

18.1 Mengungkapkan makna dalam bentuk teks tulis fungsional pendek sederhana dengan menggunakan ragam bahasa tulis secara akurat, lancar dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

18.2 Mengungkapkan makna dan langkah retorika dalam esei pendek sederhana dengan menggunakan ragam bahasa tulis secara akurat, lancar dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar dalam teks berbentuk descriptive dan recount

VIII2SK-KD.VIII/2.BING. 19.1-2

Mendengarkan

19. Memahami makna dalam percakapan transaksional dan interpersonal pendek sederhana untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

19.1 Merespon makna yang terdapat dalam percakapan transaksional (to get things done) dan interpersonal (bersosialisasi) pendek sederhana secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan terdekat yang melibatkan tindak tutur: meminta, memberi, menolak jasa, meminta, memberi, menolak barang, dan meminta, memberi dan mengingkari informasi, meminta, memberi, dan menolak pendapat, dan menawarkan / menerima / menolak sesuatu

19.2 Merespon makna yang terdapat dalam percakapan transaksional (to get things done) dan interpersonal (bersosialisasi) pendek sederhana secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan terdekat yang melibatkan tindak tutur: meminta, memberi persetujuan, merespon pernyataan, memberi perhatian terhadap pembicara, mengawali, memperpanjang, dan menutup percakapan, dan mengawali, memperpanjang, dan menutup percakapan telepon

SK-KD.VIII/2.BING. 20.1-2

20. Memahami makna dalam teks lisan fungsional dan monolog pendek sederhana berbentuk narrative dan recount untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

20.1 Merespon makna yang terdapat dalam teks lisan fungsional pendek sederhana secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

20.2 Merespon makna yang terdapat dalam monolog pendek sederhana secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar dalam teks berbentuk narrative dan recount

SK-KD.VIII/2.BING. 21.1-2

Berbicara

21. Mengungkapkan makna dalam percakapan transaksional dan interpersonal lisan pendek sederhana untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

21.1 Mengungkapkan makna dalam percakapan transaksional (to get things done) dan interpersonal (bersosialisasi) pendek sederhana dengan menggunakan ragam bahasa lisan secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan terdekat yang melibatkan tindak tutur: meminta, memberi, menolak jasa, meminta, memberi, menolak barang, meminta, memberi dan mengingkari informasi, meminta, memberi, dan menolak pendapat, dan menawarkan / menerima / menolak sesuatu

Mengungkapkan makna dalam percakapan transaksional (to get things done) dan interpersonal (bersosialisasi) pendek sederhana dengan menggunakan ragam bahasa lisan secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan terdekat yang melibatkan tindak tutur: meminta, memberi persetujuan, merespon pernyataan, memberi perhatian terhadap pembicara, mengawali, memperpanjang, dan menutup percakapan, serta mengawali, memperpanjang, dan menutup percakapan telepon

SK-KD.VIII/2.BING. 22.1-2

22. Mengungkapkan makna dalam teks lisan fungsional dan monolog pendek sederhana berbentuk recount, dan narrative untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

22.1 Mengungkapkan makna dalam teks lisan fungsional pendek sederhana dengan menggunakan ragam bahasa lisan secara akurat, lancar dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar22.2 Mengungkapkan makna dalam monolog pendek sederhana dengan menggunakan ragam bahasa lisan secara akurat, lancar, dan berterima untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar dalam teks berbentuk recount dan narrative

SK-KD.VIII/2.BING. 23.1-3

Membaca

23. Memahami makna dalam esei pendek sederhana berbentuk recount, dan narrative untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

23.1 Membaca nyaring bermakna teks fungsional dan esei pendek sederhana berbentuk recount dan narrative dengan ucapan, tekanan dan intonasi yang berterima yang berkaitan dengan lingkungan sekitar

23.2 Merespon makna dalam teks tulis fungsional pendek sederhana secara akurat, lancar dan berterima yang berkaitan dengan lingkungan sekitar

23.3 Merespon makna dan langkah retorika dalam esei pendek sederhana secara akurat, lancar dan berterima yang berkaitan dengan lingkungan sekitar dalam teks berbentuk recount dan narrative

SK-KD.VIII/2.BING. 24.1-2

24. Mengungkapkan makna dalam teks tulis fungsional dan esei pendek sederhana berbentuk recount dan narrative untuk berinteraksi dengan lingkungan sekitar

24.1 Mengungkapkan makna dalam bentuk teks tulis fungsional pendek sederhana dengan menggunakan r