manajemen pendidikan berbasis kecerdasan...

124
MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN MAJEMUK TERHADAP PENGEMBANGAN POTENSI PESERTA DIDIK DI SCHOOL OF HUMAN (SOH) TESIS Disusun oleh: AL AMIN NIM. 2117018100008 MAGISTER MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN (FITK) UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 2019

Upload: others

Post on 27-Nov-2020

6 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS

KECERDASAN MAJEMUK TERHADAP

PENGEMBANGAN POTENSI PESERTA DIDIK

DI SCHOOL OF HUMAN (SOH)

TESIS

Disusun oleh:

AL AMIN

NIM. 2117018100008

MAGISTER MANAJEMEN PENDIDIKAN ISLAM

FAKULTAS ILMU TARBIYAH DAN KEGURUAN (FITK)

UIN SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA

2019

Page 2: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

ii

SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI

Saya yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Al Amin

Tempat/ Tanggal Lahir : Huta Puli, 19 Agustus 1987

NIM : 2117018100008

Prodi : Magister Manajemen Pendidikan Islam

Judul Tesis : Manajemen Pendidikan Berbasis Kecerdasan Majemuk Terhadap Pengembangan Potensi

Peserta Didik di School of Human (SOH),

Kranggan Bekasi. Dosen Pembimbing : Dr.Supangat, M.A

Dengan ini menyatakan bahwa tesis yang saya buat benar-benar hasil karya sendiri, dan saya

bertanggung jawab secara akademik atas apa yang saya tulis. Pernyataan ini dibuat sebagai salah satu syarat memperoleh gelar Magister Pendidikan (M.Pd).

Jakarta, 02 Oktober 2019

Mahasiswa

Al Amin

NIM. 2117018100008

Page 3: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

iii

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING

UNTUK PENDAFTARAN UJIAN TESIS

Yang bertanda tangan di bawah ini menyatakan bahwa:

Nama : Al Amin

Tempat/ Tanggal Lahir : Huta Puli, 19 Agustus 1987

NIM : 2117018100008

Prodi : Magister Manajemen Pendidikan Islam

Judul Tesis : Manajemen Pendidikan Berbasis Kecerdasan

Majemuk Terhadap Pengembangan Potensi

Peserta Didik di School of Human (SOH), Kranggan, Bekasi.

Mahasiswa tersebut di atas sudah selesai masa bimbingan tesis dan disetujui untuk pendaftaran ujian tesis.

Jakarta, 02 Oktober 2019

Dosen Pembimbing,

Dr. Supangat, M.A.

Page 4: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

iv

Page 5: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

v

DAFTAR ISI

PERNYATAAN KARYA SENDIRI ......................................................................... ii

LEMBAR PERSETUJUAN PEMBIMBING............................................................ iii

LEMBAR PENGESAHAN TESIS ............................................................................ iv

DAFTAR ISI .............................................................................................................. v DAFTAR TABEL .................................................................................................... vi

DAFTAR GAMBAR .................................................................................................. vii

DAFTAR LAMPIRAN .............................................................................................. viii ABSTRAK ................................................................................................................. x

PEDOMAN TRANSLITERASI .............................................................................. xiii

KATA PENGANTAR .............................................................................................. xvii BAB I PENDAHULUAN .......................................................................................... 1

A. Latar Belakang Masalah ....................................................................................... 1

B. Permasalahan dan Pertanyaan Penelitian ............................................................... 6

1. Identifikasi Masalah ....................................................................................... 6

2. Pembatasan Masalah ...................................................................................... 6

3. Rumusan Masalah .......................................................................................... 6 C. Tujuan Penelitian ................................................................................................ 6

a. Akademis (Teoritis) ................................................................................. 6

b. Terapan .................................................................................................. 6 D. Penelitian Terdahulu yang Relevan ....................................................................... 7

E. Metode Penelitian................................................................................................. 8

1. Pendekatan .................................................................................................... 8

2. Jenis Penelitian ............................................................................................. 8 3. Metode Pengumpulan Data ........................................................................... 8

a. Wawancara .............................................................................................. 8

b. Observasi ............................................................................................... 9 c. Studi Dokumentasi ................................................................................ 9

4. Teknik Analisis dan Interpretasi Data .......................................................... 9

BAB II KAJIAN TEORITIS DAN KERANGKA KONSEPTUAL

A. Manajemen Pendidikan ...................................................................................... 13

1. Definisi Manajemen ...................................................................................... 13

2. Fungsi Manajemen ........................................................................................ 13 3. Manajemen Pendidikan ................................................................................. 15

4. Ruang Lingkup Manajemen Pendidikan ........................................................ 16

B. Kecerdasan Majemuk ......................................................................................... 17 C. Multiple Intelligences Research .......................................................................... 20

1. Kecerdasan Linguistik ................................................................................... 20

2. Kecerdasan Logis Matematis ......................................................................... 20 3. Kecerdasan Spasial Visual ............................................................................. 21

4. Kecerdasan Kinestetik ................................................................................... 21

5. Kecerdasan Musik ......................................................................................... 21

6. Kecerdasan Interpersonal .............................................................................. 22 7. Kecerdasan Intrapersonal .............................................................................. 22

Page 6: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

vi

8. Kecerdasan Naturalis ..................................................................................... 23

9. Kecerdasan Eksistensial ................................................................................ 23 D. Strategi Pembelajaran Berbasis Multiple Intelligences ........................................ 23

E. Kerangka Konseptual ......................................................................................... 26

BAB III

METODE DAN TEMPAT PENELITIAN

A. Waktu dan Tempat Penelitian ............................................................................. 28

1. Sejarah Singkat ........................................................................................... 28 2. Visi dan Misi .............................................................................................. 29

3. Kurikulum .................................................................................................. 30

B. Metode Penelitian............................................................................................... 35 C. Teknik dan Instrumen Penelitian......................................................................... 37

1. Observasi ..................................................................................................... 37

2. Wawancara .................................................................................................. 38

3. Studi Dokumentasi ....................................................................................... 43 D. Teknik Analisis Data .......................................................................................... 44

BAB IV

TEMUAN DAN PEMBAHASAN

A. Manajemen Pendidikan School of Human .......................................................... 50

B. Multiple Intelligences Research ......................................................................... 70 C. Sekolah Anak-anak Juara ................................................................................... 84

BAB V PENUTUP

A. Kesimpulan ................................................................................................... 102 B. Saran ............................................................................................................ 103

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................ 104

LAMPIRAN-LAMPIRAN

Page 7: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

vii

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1. Unit Aktivitas Optional ............................................................................. 52

Tabel 1.2. Unit Aktivitas Optional Eksternal ............................................................. 53

Tabel 2.1. Jadwal Kegiatan Harian Sekolah ............................................................... 53

Tabel 2.2. Program Kegiatan Semester Ganjil ........................................................... 55 Tabel 2.3. Program Kegiatan Semester Genap ............................................................ 56

Tabel 3.1. Kriteria Ketuntasan Minimal Kelas X ........................................................ 59

Tabel 3.2. Kriteria Ketuntasan Minimal Kelas XI ...................................................... 60 Tabel 3.3. Kriteria Ketuntasan Minimal Kelas XII...................................................... 61

Tabel 4.1. Data Pendidik dan Tenaga Kependidikan .................................................. 67

Tabel 4.2. Pembiayaan Pendidikan ............................................................................ 68 Tabel 4.3. Data Prestasi Siswa ............................................................................... .. 95

Page 8: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

viii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1.1. Rumpun Mata Pelajaran ..................................................................... 50

Gambar 2.1. Kalender Akademik ............................................................................ 54

Gambar 3.1. Contoh Lesson Plan ............................................................................ 63

Gambar 4.1. Struktur Pengelolaan .......................................................................... 69 Gambar 4.2. Struktur Inklusi .................................................................................. 70

Gambar 5.1. Manfaat MIR ...................................................................................... 71

Gambar 5.2. Tahapan MIR ..................................................................................... 72 Gambar 6.1. Contoh Hasil MIR .............................................................................. 77

Gambar 7.1. Strategi Mengajar Kecerdasan Matematis Logis .................................. 90

Gambar 7.2. Strategi Mengajar Kecerdasan Spasial Visual ..................................... 91 Gambar 7.3. Strategi Mengajar Kecerdasan Interpesonal dan Intrapersonal ............. 91

Gambar 7.4. Strategi Mengajar Kecerdasan Musik .................................................. 92

Gambar 7.5. Strategi Mengajar Kecerdasan Naturalis .......................................... 92

Gambar 8.1. Jenis Club dan Ekstrakurikuler ........................................................... 94 Gambar 9.1. Kegiatan, Prestasi dan Lulusan SOH ................................................... 98

Page 9: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

ix

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Kartu Bimbingan

Lampiran 2. Kartu Menghadiri Ujian Seminar Hasil

Page 10: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

x

ABSTRAK

Al Amin NIM. 2117018100008: “Manajemen Pendidikan Berbasis Kecerdasan

Majemuk dalam Pengembangan Potensi Peserta Didik di School of Human (SOH),

Kranggan Bekasi”. Tesis Program Magister Manajemen Pendidikan Islam (MPI) Fakultas

Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Riset ini bertujuan untuk mengetahui bagaimana sistem manajemen pendidikan serta

bagaimana cara sekolah tersebut dalam menemukan dan mengembangkan semua potensi

peserta didiknya. Penelitian ini menggunakan metode deskritif kualitatif, dengan pendekatan kualitatif interaktif yang berupa studi kasus, Pengumpulan data penelitian ini menggunakan

metode observasi, wawancara, dan dokumentasi. Setelah itu data yang telah terkumpul

dianalisis dengan tahapan reduksi data, penyajian data kemudian dibahas dan yang terakhir

adalah verifikasi atau menarik kesimpulan.

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa manajemen Pendidikan yang dilaksanakan si

School of Human (SOH) berlandaskan pada delapan standar Pendidikan nasional (BNSP) yaitu standar isi, standar kelulusan, standar proses, standar sarana dan prasarana, standar

pengelolaan, standar pembiayaan, standar penilaian, serta standar pendidik dan tenaga

kependidikan, School of Human (SOH) memandang setiap peserta didik itu unik dan punya potensi yang berbeda-beda. Selain itu SOH konsisten dalam menerapkan sistem kecerdasan

majemuk, dimana setiap peserta didik melalui tahapan Multiple Intelligences Research

(MIR) yaitu sebuah riset yang dilakukan oleh tim untuk mengetahui tentang jenis kecerdasan

atau potensi yang dimiliki oleh setiap peserta didik sehingga dengan mengetahui jenis kecerdasan tersebut, para guru menerapkan metode ataupun strategi pembelajaran yang

sesuai dengan gaya belajar siswa. Sehingga setiap anak berkembang sesuai dengan bakat

dan minatnya.

Kata Kunci: Manajemen Pendidikan, Kecerdasan Majemuk, Pengembangan Potensi

Page 11: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

xi

ABSTRACT

Al Amin NIM. 2117018100008: "Educational Management Based on Multiple

Intelligences in Developing the Potential of Students in the School of Human (SOH),

Kranggan Bekasi". Thesis Master Program in Islamic Education Management (MPI)

Faculty of Tarbiyah and Teacher Training (FITK) UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

This research aims to find out how the education management system and how the

school is in finding and developing all the potential students. This study uses a

qualitative descriptive method, with an interactive qualitative approach in the form

of case studies. The research data collection uses the method of observation,

interviews, and documentation. After that the data collected has been analyzed with

the data reduction stages, the presentation of the data is then discussed and the last

is verification or drawing conclusions.

The results of this study indicate that the management of Education carried out by

the School of Human (SOH) is based on eight national education standards (BNSP)

namely content standards, graduation standards, process standards, facilities and

infrastructure standards, management standards, financing standards, assessment

standards, and the standards of educators and education personnel, the School of

Human (SOH) views each student as unique and having different potential. In

addition SOH is consistent in implementing multiple intelligence systems, where

each student goes through the Multiple Intelligences Research (MIR) stage, a

research conducted by the team to find out about the type of intelligence or potential

possessed by each student so that by knowing the type of intelligence, the students

The teacher applies a learning method or strategy that suits the student's learning

style. So that each child develops according to their talents and interests.

Keywords: Educational Management, Multiple Intelligences, Development

Potency

Page 12: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

xii

البحث ملخص

: "الإدارة التربوية القائمة على الذكاءات المتعددة في تطوير إمكانات NIM. 2117018100008الأمين

". برنامج الماجستير في إدارة التربية Kranggan Bekasi، (SOH)الطلاب في مدرسة الإنسان

.UIN Syarif Hidayatullah Jakarta (FITK)( كلية التربية وتربية المعلمين MPIالإسلامية )

معرفة كيفية نظام إدارة التعليم وكيف تعمل المدرسة في إيجاد وتطوير جميع الطلاب يهدف هذا البحث إلى

المحتملين. تستخدم هذه الدراسة أسلوبا وصفيا نوعيا ، مع نهج نوعي تفاعلي في شكل دراسات حالة ،

يانات التي تم وتستخدم مجموعة بيانات البحث طريقة الملاحظة والمقابلات والتوثيق. بعد ذلك تم تحليل الب

.جمعها مع مراحل تقليل البيانات ، ثم تمت مناقشة عرض البيانات وآخرها التحقق أو استخلاص النتائج

تقوم على ثمانية معايير (SOH) تشير نتائج هذه الدراسة إلى أن إدارة التعليم التي تقوم بها مدرسة الإنسان

ير التخرج ، ومعايير العمليات ، ومعايير المرافق وهي معايير المحتوى ، ومعاي (BNSP) تعليمية وطنية

والبنية التحتية ، ومعايير الإدارة ، ومعايير التمويل ، ومعايير التقييم ، و معايير المعلمين والموظفين

إلى كل طالب على أنه فريد ولديه إمكانات مختلفة. بالإضافة إلى (SOH) التربويين ، تنظر مدرسة الإنسان

سقة في تنفيذ أنظمة ذكاء متعددة ، حيث يمر كل طالب بمرحلة بحث الذكاءات المتعددةمت SOH ، ذلك

(MIR) ، وهو بحث أجراه الفريق لمعرفة نوع الذكاء أو الإمكانات التي يمتلكها كل طالب بحيث من خلال

ب تعلم الطالب. معرفة نوع الذكاء ، فإن الطلاب يطبق المعلم طريقة أو استراتيجية التعلم التي تناسب أسلو

.بحيث ينمو كل طفل وفقا لمواهبهم واهتماماتهم

الكلمات المفتاحية: إدارة التعليم ، الذكاءات المتعددة ، التطور المحتمل

Page 13: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

xiii

PEDOMAN TRANSLITERASI

Transliterasi adalah mengalih aksarakan suatu tulisan ke dalam aksara lain.

Misalnya, dari aksara Arab ke aksara Latin. Berikut ini adalah Surat keputusan

Bersama Menteri Agama dan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan RI Nomor: 158

Tahun 1987 - Nomor: 0543 b/u/1997 tentang Transliterasi Arab-Latin yang peneliti

gunakan dalam penulisan Tesis ini.

A. Konsonan

ARAB NAMA Latin KETERANGAN RUMUS*

- - - Alif ا

- Ba’ B Be ب

- Ta’ T Te ت

Ṡa’ Ṡ Es dengan titk di atas 1e60 & 1e61 ث

- Jim J Je ج

Ḥa’ Ḥ حHa dengan titik di

bawah 1e24 & 1e25

- Kha Kh Ka dan ha خ

- Dal D De د

Żal Ż Zet dengan titik di atas 017b & 017c ذ

- Ra’ R Er ر

- Zai Z Zet ز

- Sin S Es س

- Syin Sy Es dan ye ش

Ṣad Ṣ صEs dengan titik di

bawah 1e62 & 1e63

Ḍaḍ Ḍ ضDe dengan titik di

bawah 1e0c & 1e0d

Ṭa Ṭ طTe dengan titik di

bawah 1e6c & 1e6d

Ẓa Ẓ ظZet dengan titik di

bawah 1e92 & 1e93

_‘ Ain ‘ Koma terbalik di atas‘ ع

Gain G Ge غ

Fa F Fa ف

Qaf Q Qi ق

Kaf K Ka ك

Lam L El ل

Mim M Em م

Nun N En ن

Wau W We و

Page 14: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

xiv

Ha’ H Ha ه

’_ Hamzah ’ Apostrof ء

Ya’ Y Ye ي

*Rumus hanya dipergunakan untuk font yang tidak ada di kibor komputer

gunanya untuk mempermudah. Rumus dioperasikan dengan cara mengetik kode

yang tersedia lalu klik alt+x (kode pertama untuk huruf kapital dan kode kedua

untuk huruf kecil).

B. Vokal

1. Vokal Tunggal

Tanda Vokal Nama Latin Keterangan

Fatḥah A A ا

Kasrah I I ا

Ḍammah U U ا

Contoh:

su’ila :سئل kataba dan :كتب

2. Vokal Rangkap

Tanda Vokal Nama Latin Keterangan

Fatḥah dan ya’ sakin Ai A dan I ى ي

Fatḥah dan wau ى و

sakin

Au A dan U

Contoh:

ل kaifa dan :كيف و ḥaula =ح

3. Vokal Panjang

Tanda

Vokal Nama Latin Keterangan Rumus

Fatḥah dan alif Ā A dengan garis di ى ا

atas

100 & 101

Kasrah dan ya’ Ī I dengan garis di ى ي

atas

12a & 12b

Ḍammah dan ى و

wau

Ū U dengan garis di

atas

16a & 16b

Contoh:

ل qīla dan : ق ي ل qāla : ق ال yaqūlu : ي ق و

C. Ta’ Matrbuṭah

1. Transliterasi untuk ta’ matrbuṭah hidup

Page 15: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

xv

Ta’ matrbuṭah yang hidup atau yang mendapat harakat Fatḥah, Kasrah,

dan Ḍammah, transliterasinya adalah “T/t”.

2. Transliterasi untuk ta’ matrbuṭah mati

Ta’ matrbuṭah yang mati atau mendapat harakat sakin, transliterasinya

adalah “h”.

Contoh:

.ṭalḥah : طلحة

3. Transliterasi untuk ta’ matrbuṭah jika diikuti oleh kata yang menggunakan

kata sandang “al-” dan bacaannya terpisah maka ta’ matrbuṭah

ditransliterasikan dengan “h”.

Contoh:

rauḍah al-aṭfāl : روضة الأطفال

al-Madīnah al-Munawwarah : المدينة المنورة

D. Huruf Ganda (Syaddah atau Tasydīd)

Transliterasi Syaddah atau Tasydīd yang dalam sistem tulisan Arab

dilambangkan dengan tanda tasydīd ( ى), dalam transliterasi dilambangkan

dengan huruf yang sama (konsonan ganda).

Contoh:

rabbanā : رب نا

ل nazzala : نز

E. Kata sandang alif-lam “ال”

Kata sandang dalam sistem tulisan Arab dilambangkan dengan hurug alif-

lam ma‘rifah “ال”. Namun dalam transliterasi ini, kata sandang dibedakan atas

kata sandang yang diikuti oleh huruf syamsiyah dan kata sandang yang diikuti

oleh huruf qamariyah.

1. Kata sandang yang diikuti oleh huruf syamsiyah

Kata sandang yang diikuti oleh huruf syamsiyah ditransliterasikan sesuai

dengan bunyi yaitu “ال” diganti huruf yang sama dengan huruf yang

mengikuti kata sandang tersebut.

Contoh:

جل ar-rajulu : الر

as-sayyidah : السي دة

2. Kata sandang yang diikuti oleh huruf qamariyah

Kata sandang yang diikuti oleh huruf qamariyah ditransliterasikan sesuai

dengan aturan yang digariskan di depan dan sesuai pula dengan bunyinya.

Huruf sandang ditulis terpisah dengan kata yang mengikutinya dan

dihubungkan dengan tanda sambung (-). Aturan ini berlaku untuk kata

sandang yang diikuti oleh huruf syamsiyah maupun kata sandang yang diikuti

oleh huruf qamariyah.

Contoh:

al-qalamu : القلم

Page 16: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

xvi

al-falsafah : الفلسفة

F. Hamzah

Aturan transliterasi huruf hamzah yaitu menjadi apostrof (’) hanya berlaku

bagi hamzah yang terletak di tengah dan akhir kata. Bila hamzah terletak di awal

kata, hamzah tidak dilambangkan karena dalam tulisan Arab ia berupa alif.

Contoh:

an-nau’u : النوء umirtu : امرت syai’un : شيئ

G. Huruf Kapital

Meskipun tulisan Arab tidak mengenal huruf kapital, tetapi dalam

transliterasi huruf kapital digunakan untuk awal kalimat, nama diri, dan

sebagainya seperti keterangan-keterangan dalam EYD. Awal kata sandang pada

nama diri tidak menggunakan huruf kapital kecuali jika terletak di awal kalimat.

Contoh:

Wamā Muhammadun illā rasūl : وما محمد إلا رسول

Abū Naṣīr al-Farābīl

Al-Gazālī

Syahru Ramaḍān al-lażī unzila fīh al-Qur’ān

H. Lafẓ al-Jalālah (الله) Kata Allah yang didahului dengan partikel seperti huruf jar dan huruf

lainnya, atau berkedudukan sebagai muḍāf ilaih (frasa nomina), ditransliterasi

tanpa huruf hamzah.

Contoh:

dīnullāh : دينالله

billāh : بالله

Adapun ta’ matrbuṭah di akhir kata yang betemu dengan lafẓ al-jalālah,

ditransliterasikan dengan huruf “t”.

Contoh:

hum fī raḥmatillah : هم في رحمة الله

I. Penulisan Kata Arab yang Lazim digunakan dalam Bahasa Indonesia

Kata, istilah, dan kalimat Arab yang ditransliterasi adalah kata, istilah atau

kalimat yang belum dibakukan dalam bahasa Indonesia. Kata, istilah atau

kalimat yang sudah lazim dan menjadi bagian dari pembendaharaan bahasa

Indonesia, atau sudah sering ditulis dalam tulisan bahasa Indonesia, tidak lagi

ditulis menurut cara transliterasi di atas. Misalnya kata al-Qur’an dari al-Qur’ān,

Sunah dari sunnah. Kata al-Qur’an dan sunah sudah menjadi bahasa baku

Indonesia maka ditulis seperti bahasa Indonesia. Namun, bila kata-kata tersebut

menjadi bagian dari satu rangkaian teks Arab, maka harus ditransliterasi secara

utuh.

Contoh:

Fī ẓilāl al-Qur’ān As-Sunnah qabl at-tadwīn

Page 17: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

xvii

KATA PENGANTAR

Alhamdulillahirabbil ‘alamin, puji syukur kita panjatkan kehadirat Allah swt. Sang

pemilik langit dan bumi beserta isinya. Sang pemberi limpahan rahmat, hidayah,

inayah, nikmat dan karunia kepada hamba-Nya. Shalawat dan salam semoga

senantiasa tercurah kepada baginda alam, sang revolusioner sejati yang menuntun

umatnya menuju jalan penuh keridhaan Allah swt dan khotaman nabiyyin yaitu

baginda Nabi Muhammad saw, kepada keluarganya, para sahabatnya, tabi’at tabi’in,

ulama salafussholih, para syuhada, para sholihin dan seluruh kaum muslimin serta

muslimat sampai kepada umatnya saat ini. Mudah-mudahan di akhirat kelak semua

mendapatkan ridho Allah swt dan syafaat Nabi Muhammad saw. Amin.

Penyelesaian tesis ini merupakan prasyarat untuk menyelesaikan studi pada Program

Magister Manajemen Pendidikan Islam, Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan,

Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta. Penulis menyadari bahwa

tidak sedikit hambatan dan kesulitan yang dihadapi. Namun berkat dukungan dan

doa dari berbagai pihak, hambatan dan kesulitan tersebut dapat terlewati. Dalam

kesempatan ini, penulis menyampaikan rasa terima kasih sedalam-dalamnya kepada

berbagai pihak yang telah memberikan dukungan berupa arahan, bimbingan, dan

lainnya selama proses penyelesaian tesis ini. Ucapan terima kasih dan penghargaan

yang setinggi-tingginya tersebut penulis sampaikan kepada yang terhormat:

1. Rektor Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta, Prof. Dr.

Amany Lubis, M.A. beserta jajarannya.

2. Dekan Fakultas Ilmu Tarbiyah dan Keguruan (FITK) UIN Syarif

Hidayatullah Jakarta, Dr. Sururin, M.Ag. beserta jajarannya.

3. Ketua Program Magister Manajemen Pendidikan Islam, Dr. Jejen Musfah,

MA. beserta jajarannya, yang telah memberikan pelayanan akademik dengan

memuaskan.

4. Pembimbing, Dr. Supangat, MA. yang telah memberikan bimbingan, arahan,

wawasan dan nasehat dengan penuh kesabaran, ketekunan serta keikhlasan.

5. Penguji Tesis, Bapak Dr. H. Nurrochim, M.M dan Bapak Jejen Jaenuddin,

M.Ed, Lead, Ph.D, yang sudah menguji dan memberikan banyak masukan

untuk perbaikan tesis ini sehingga bisa lebih baik dalam hal penulisan dan

subtansial.

6. Seluruh Dosen Program Magister FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta

yang telah memberikan ilmu baik secara tersirat maupun tersurat kepada

penulis.

7. Staff Program Magister FITK UIN Syarif Hidayatullah Jakarta, Muslikh

Amrullah, S.Pd. yang telah membantu dan memberikan layanan akademik

dengan sangat baik dan juga dukungan serta motivasi kepada penulis.

8. Direktur pendidikan School of Human (SOH) Bapak Munif Chatib, HRD

Bapak Asep Andi Budimanjaya, Kepala Sekolah SMA SOH Bapak

Page 18: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

xviii

Nurmansyah Abdul Ghani, Guru Bahasa Indonesia dan Literasi Bapak Abdul

Rohman, Waka Kurikulum Ibu Epong Utami, Guru BK Ibu Mulyanita, Staff

TU yang ramah Mbak El dan team serta seluruh civitas akademika SOH yang

telah membantu proses peneliti selama melakukan penelitian di School of

Human (SOH) Kranggan, Bekasi.

9. Isteriku tercinta, Annisa Anjar Kasturi, S.Pd. atas segala pengorbanannya

peneliti menjalankan studi ini dan banyak memberikan dukungan do’a,

materi dan motivasi serta dengan penuh kesabaran merelakan penulis

melanjutkan studi kembali. Serta anak tercinta Alisa Sabrina yang senantiasa

jadi penyejuk dan penghibur disaat lelah dan penat dari segala rutinitas dan

kewajiban dalam perkuliahan.

10. Ayahanda Bapak Awaluddin dan Ibunda Sumi Ani serta seluruh keluarga

tercinta yang selalu memberikan kasih sayang, semangat, pelajaran hidup,

nasehat, dan dukungan lainnya baik dari segi riil maupun materiil.

11. Bapak Tabi’in, M.Pd, Bapak Fauzi, M.M, Bapak Hafiyyan, Ustadz Iwan

Marwazie, M.Pd, dan Ustadz Qusyairy Fadhil, M.Pd selaku sahabat yang

saleh, yang selalu membantu dengan ikhlas serta memotivasi dan

menyumbangkan pemikiran-pemikirannya demi penyelesaian tesis ini.

12. Bapak Muaz, S.Ag., M.M, Bapak Qomaruddin, dan Bapak Hariyadi, S.Pd

atas waktu dan kesempatannya, jasa serta segala bantuan yang bersifat riil

maupun materiil.

13. Seluruh sahabat seperjuangan kelas MPI A Prodi Magister Manajemen

Pendidikan Islam, yang telah memberikan pengalaman, semangat dan

motivasi saat berada di bangku perkuliahan hingga penulisan tesis ini selesai

kepada penulis.

14. Seluruh sahabat dan rekan baik di lingkungan kampus serta di lingkungan

pekerjaan yang tidak bias disebutkan satu persatu yang banyak membantu,

memberikan ide, masukan serta motivasi agar tesis ini bisa diselesaikan.

Akhirnya kepada yang telah penulis sebutkan, hanya do’a yang dapat dipanjatkan

kepada Yang Mahakuasa, semoga Allah SWT yang membalasnya dengan

balasan yang berlipat ganda. Aamiin.

Jakarta, 15 Oktober 2019

Penulis,

Al Amin

Page 19: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Pendidikan adalah hal yang sangat penting dalam kehidupan, sebab lewat pendidikan

manusia dibekali agar menjadi sumber daya manusia yang memiliki kompetensi, hal

ini dikarenakan pendidikan diyakini sebagai wadah untuk memaksimalkan potensi yang dimiliki oleh setiap manusia . Dalam undang- undang No. 20 tahun 2003 tentang

sistem pendidikan nasional disebutkan bahwa pendidikan adalah usaha sadar dan

terencana untuk mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik secara aktif mengembangkan potensi dirinya untuk memiliki kekuatan spritual

keagamaan, pengendalian diri, kepribadian, kecerdasan, akhlak mulia serta

keterampilan yang diperlukan dirinya, masyarakat, bangsa dan negara.

Pada dasarnya pendidkan mencakup 3 Aspek pertama pendidikan adalah suasana

belajar yang dilakukan dengan penuh kesadaran dan terencana dengan harapan

pendidikan berhasil dan sukses sehingga semua hal yang berkaitan dengan pendidikan harus dipersiapkan dengan matang. Kedua Pendidikan mampu melahirkan manusia

yang pintar memiliki Imtak dan Iptek serta menyentuh pada asfek kognitif, afektif dan

psikomotorik siswa Ketiga tujuan akhir dari pendidikan diharapakan bahwa manusia bisa meraih kebahagiaan dan membahagaikan oranglain. (Musfah, 2017: 10).

Dalam Al Qur’an Allah SWT berfirman :

يم ن ف ي أ حس ن ت قو نس ل قن ا ٱلإ ل ق د خ Artinya : “Sesungguhnya Kami telah menciptakan manusia dalam bentuk yang sebaik-

baiknya” (Q.S At Tiin: 4).

Dalam ayat diatas menjelaskan bahwa Allah SWT telah menciptakan manusia dengan sebaik-baik bentuk kejadian, dan dalam ayat yang lain Allah juga menjelaskan bahwa

tidak ada satupun yang Allah ciptakan dengan sia-sia, semua yang Allah ciptakan pasti

ada hikmah dan tujuannya, begitupun manusia sebagai makhluk yang paling mulia dan sudah Allah katakan bahwa manusia adalah Kholifah dimuka bumi ini.

Pada dasarnya semua orang itu dilihat dari keistimewaanya, Seperti Rosulullah punya

panggilan istimewa untuk para sahabatnya, begitu juga dalam Pendidikan harusnya para guru fokus pada setiap keistimewaan para peserta didik, dan Keistimewaan itu

dikembangkan agar menjadi lebih bernilai. Semua manusia yang dilahirkan didunia

pasti mempunyai potensi masing-masing yang ada pada dirinya. Menurut filsafat pendidikan manusia lahir membawa 3 aliran yaitu: Nativisme, Empirisme dan

Konvergensi. Nativisme ialah ketika anak lahir sudah membawa potensi pada diri

masing-masing, tinggal mencari apa bakatnya. Empirisme ialah potensi anak

dipengaruhi oleh keadaan lingkungan sekitar, dan Konvergensi ialah kerja sama antara Nativisme dan Empirisme. Anak yang lahir sudah membawa

potensi dan butuh perlakuan lingkungan untuk memperjelas apa bakatnya.

Page 20: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

2

Sehubungan dengan bakat, dalam Al-Qur'an telah dijelaskan pada surah Al-Isro'

(17): 84. Yaitu:

ن ه و أ هد ى س ب يلاا بك م أ عل م ب م ل ت ه ۦ ف ر ل ع ل ى ش اك ق ل ك ل ي عم

Artinya :

“Katakanlah (muhammad), "setiap orang berbuat sesuai dengan pembawaannya

masing-masing." Maka Tuhanmu lebih mengetahui siapa yang lebih benar jalannya. (Q.S Al Isra :84).

Ayat tersebut dapat dikaitkan dengan bakat yang dimiliki setiap manusia. Dalam kata "setiap orang berbuat sesuai dengan pembawaannya masing-masing". Bahwa

manusia terlahir dengan kemampuan atau bakat yang berbeda-beda. Sedangkan minat

merupakan sesuatu yang berkembang karena suatu proses. Ada 4 hal yang dapat mempengaruhi minat seseorang diantaranya: perhatian, rasa ingin tahu, kesempatan,

kesenangan dan kenikmatan. Dengan minat, seseorang akan termotivasi untuk

mempelajari sesuatu yang ia minati. Minat seseorang terhadap sesuatu dapat

mempengaruhi bakat yang dimiliki orang tersebut. Ketika seseorang memiliki minat yang berkesinambungan dengan bakat yang ia miliki maka bakat orang tersebut akan

berkembang dengan baik. Sebaliknya, bakat seseorang akan sulit berkembang jika

orang tersebut tidak memiliki minat pada bidang yang berkaitan dengan bakatnya.

Faktanya manusia banyak yang merasa tidak memiliki kompetensi, dan bahkan

mereka merasa gagal dalam menjalani proses kehidupan, tak terkecuali anak-anak

sekolah dimana seharusnya sekolah adalah tempat mereka mempersiapkan diri dan mengembangkan potensi yang mereka miliki namun justru proses pendidikan yang

mereka lalui kurang bermakna dan belum bisa menggali dan mengembangkan

potensinya sehingga ketika mereka lulus bingung dalam menentukan arah hidupnya dan belum mengetahui secara jelas potensi yang dimilikinya.

Berdasarkan data tahun 2018 yang dirilis oleh Kementerian Riset, Teknologi, dan

Perguruan Tinggi (Risetdikti), Angka Partisipasi Kasar (APK) Pendidikan Tinggi

Indonesia saat ini baru mencapai 31,5%. Sedangkan Ristekdikti menargetkan pada tahun 2023, APK pendidikan tinggi tersebut dapat mencapai 40%. Salah satu

perusahaan rintisan hasil binaan Skystar Ventures, Tech Incubator Universitas

Multimedia Nusantara (UMN) yakni Youthmanual, melakukan penelitian selama dua

tahun untuk mendalami lebih dari 400.000 profil serta data siswa dan mahasiswa di seluruh Indonesia. Dari hasil penelitian tersebut, ditemukan fakta yang cukup menarik

yakni 92% siswa SMA/SMK sederajat bingung dan tidak tahu akan menjadi apa

kedepannya dan 45% mahasiswa merasa salah mengambil jurusan. Selain itu, ditemukan pula bahwa faktor utama mengapa siswa dan mahasiswa kesulitan dalam

mengambil jurusan adalah karena mereka tidak paham apa bakat dan potensi yang

mereka miliki. Oleh sebab itu, dukungan dari ingkungan sekolah dan keluarga juga turut mempengaruhi pemahaman siswa

mengenai pentingnya menentukan potensi diri agar mereka dapat sesuai dengan

jurusan yang dipilih. (Putri, 2018: Para. 3)

Dalam situs pikiran rakyat menyatakan bahwa Kementerian Riset, Teknologi, dan

Page 21: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

3

Pendidikan Tinggi mencatat sekitar 8,8% dari total 7 juta pengangguran di Indonesia

adalah sarjana. Selain itu menteri ketenagakerjaan mengatakan bahwa 63% orang indonesia bekerja tidak sesuai dengan jurusannya ini cukup memprihatinkan

mengingat biaya yang tidak sedikit sudah dikeluarkan serta waktu yang tidak singkat

sudah dilalui namun pada akhirnya setelah masuk dunia kerja justru semua modal yang dianggap investasi justru tidak bisa dikembalikan sesuai dengan pendidikan

yang sudah ditempuh.(Mardiana, 2015 : Para. 2).

Inilah potret pendidikan di negeri kita, dimana pendidikan belum bisa menemukan

dan mengembangkan peserta didiknya sehingga menjadi manusia yang memilki kreativitas yang bernilai tinggi serta mampu menghadapi segala permasalahan baik

itu yang timbul dari dirinya sendiri maupun dari faktor eksternal, sekolah belum

menjadi wadah dan tempat untuk menempa diri, mempersiapkan SDM yang handal dan siap bersaing secara global padahal sejatinya semua manusia sudah fitrahnya

memiliki kelebihan dan kekurangan dan setiap kelebihan akan menjadi bernilai tinggi

jika benar-benar diasah dan terus dikembangkan dan seharusnya sekolahlah yang

punya tanggung jawab untuk itu semua karena sejatinya sekolah adalah tempat untuk mempersiapkan generasi-generasi yang handal, cakap, kreatif dan menjadi manusia

yang bermanfaat baik untuk dirinya maupun untuk orang lain sehingga pantas disebut

Insan Kamil.

Disisi lain pelajar Indonesia sebenarnya punya segudang prestasi yang membanggakan di dunia internasional. Sejak awal 1990-an, deretan prestasi dengan

ratusan medali emas, perak, maupun perunggu telah diraih para pelajar Indonesia di

berbagai olimpiade sains dunia. Bahkan, hingga kini sudah menjadi tradisi bahwa Indonesia langganan memperoleh medali di olimpiade sains internasional.

Kompetensi pelajar kita memang tak diragukan di ajang olimpiade. Mengapa? Karena

sistem pendidikan di Indonesia memaksa anak didik untuk belajar keras. Durasi belajarnya pun terlama di dunia, dan materi pelajarannya juga terbanyak di dunia.

Namun hal itu tidak berbanding lurus dengan Indeks Pembangunan Manusia (IPM).

IPM merupakan indikator penting untuk mengukur keberhasilan sebuah negara dalam

upaya membangun kualitas hidup manusia (masyarakat/penduduk). IPM Indonesia masuk kategori sangat rendah di dunia, berada di peringkat 113 dari 188 negara di

dunia, dengan nilai sebesar 0,689. Di ASEAN saja Indonesia tertinggal jauh dari

Singapura (peringkat 9), Brunai (peringkat 30), dan Malaysia (peringkat 59). Juga masih dibawah Thailand (peringkat 93) dan Filipina (peringkat 98). Dengan peringkat

itu Indonesia masih berada dalam kelompok

negara menengah, sedangkan negara tetangga Malaysia masuk kategori tinggi.

(Kalimana, Mei 2017, Para. 3)

Dalam lembaga pendidikan sendiri kita melihat banyak guru yang belum merdeka,

guru –guru ada yang terjajah. Guru-guru terjajah itu ada pelaksanaan pembelajaran,

banyak guru yang seharusnya membuat RPP sendiri dan RPP itu disesuaikan dengan

konteks sekolah namun para guru membeli dan meniru RPP itu sendiri tanpa reaktulisasi sedikitpun sehingga pada saat mengajar para guru bukan mencerminkan

seorang pendidik tetapi lebih seorang penjajah yang memaksakan pembelajaran serta

Page 22: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

4

menerapkan metode yang belum tentu diterima oleh peserta didiknya, salah satunya

adalah metode ceramah yang sudah mendarah daging bagi guru-guru. (Musfah, 2016: 37).

Berangkat dari fakta-fakta diatas maka School Of Human (SOH) merupakan sebuah

sekolah yang konsen terhadap pengembangan potensi peserta didik, bahkan sekolah ini menamakan dirinya sebagai sekolahnya manusia karena para pendirinya sadar

bahwa masih banyak sekolah-sekolah di negeri ini yang belum memperlakukan semua

siswanya dengan cara yang manusiawi seperti beban belajar yang sangat padat dari pagi sampai sore, PR yang banyak sehingga malam pun anak-anak harus tetap belajar,

dan bahkan masih ada juga guru masuk kelas hanya memberikan tugas, bahkan semua

siswa disamaratakan dengan alasan KKM.

Lembaga-lembaga pendidikan pada umumnya masih ada istilah rangking atau juara kelas, bahkan anak-anak yang tergolong pintar secara akademik maka akan

ditempatkan dalam satu kelas yang disebut kelas unggulan dan sebagainya. Di School

Of Human (SOH) semua anak adalah bintang sehingga semua siswa diperlakukan

spesial, karena SOH sendiri punya konsep semua anak punya kelebihan dan kekurangan. SOH menamakan dirinya dengan sekolah inklusi, semua siswa punya

kekurangan dimana kekurangan itu bukan suatu aib dan kelebihan itu juga bukan

sesuatu hal yang harus dibanggakan, maka konsep dalam pendidikan di SOH menerapkan Multiple Intelligences (Kecerdasan jamak).

Multiple Intelligences adalah sebuah konsep pendidikan dimana semua peserta didik

dianggap sebagai bintang dengan potensi dan kecerdasan yang berbeda-beda

diantaranya, kecerdasan linguistik, kecerdasan logis-matematis, kecerdasan spasial, kecerdasan kinestesis, kecerdasan musik, kecerdasan interpersonal, kecerdasan

intrapersonal, dan kecerdasan naturalis. Pendidikan berbasis multiple intelligences

yaitu sebuah proses perubahan sikap manusia melalui pengajaran dan latihan berdasarkan sembilan kecerdasan yang telah disepakati, agar dapat terasah

dengan baik dan terarah sesuai dengan bakat yang dimiliki oleh setiap orang

(manusia). (Munif Chatib, 2014)

Dalam Multiple Intelligences ada istilah Quantum Learning yaitu gaya mengajar guru sama dengan gaya belajar peserta didik sehingga sebelum melaksanakan proses

pembelajaran pada konsep Multiple Intelligences ada program MIR (Multiple

Intelligences Research). Yaitu sebuah program dimana setiap peserta didik di research oleh tim terkait tentang kecerdasan sekaligus gaya belajar yang tepat

sehingga ketika proses pembelajaran diharapkan senyawa antara gaya mengajar guru

sesuai dengan gaya belajar peserta didik. (Munif Chatib, 2009).

Untuk proses belajarnya sendiri maka strateginya adalah gaya belajar peserta didik harus sama dengan gaya mengajar guru, sehingga guru yang akan mengajar harus tahu

persis bagaimana kondisi kelas yang diajarnya sehingga diharapkan proses

pembelajaran bisa berjalan aktif dan lebih menyenangkan sehingga dengan demikian proses pembelajaran jadi lebih bermakna dan pada saat proses pembelajaran pun

penilaian sudah dimulai karena penilaian di SOH lebih pada penilaian berbasis proses

Page 23: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

5

dan diharapkan semua materi sudah bisa dipahami oleh peserta didik dan akhirnya

peserta didik masuk pada kategori belajar tuntas berdasarkan KKM- nya masing-masing maka tidak ada alasan lagi untuk memberikan PR karena sejatinya pemberian

PR adalah tindak lanjut terhadap pembelajaran yang belum tuntas.

Cara School Of Human (SOH) dalam memandang peserta didik adalah sebagai berikut:

1. Setiap anak lahir dengan segenap fitrohnya (potensi) maka syukur adalah cara

mendidiknya.

2. Setiap anak cerdas maka tugas sekolahlah yang akan menemukan kecerdasan dan keunikannya serta mendidiknya dengan cara yang sesuai.

3. Kecerdasan bersumber dari keterampilan mengelola kemampuan problem solving

dan kreativitasnya. 4. Discovering Ability upaya kami memberikan didikan, bimbingan dan arahan agar

setiap anak menemukan kondisi akhir terbaiknya

Di sekolahnya manusia juga menjalin kerjasama dan komunikasi yang baik dengan

orang tua, bahkan ketika anaknya menjadi bagian dari sekolah ini maka salah satu komitmen yang diambil dari orang tua adalah kesedian untuk ikut dalam kelasnya

orang tua, SOH sendiri menamakan dengan istilahnya orangtuanya manusia. Dua hari

sebelum anaknya masuk dan memulai pembelajaran di SOH maka orang tua harus ikut dalam kelas parenting selama dua hari dan selanjutnya akan terus dilaksanakan

secara berkala karena SOH menerapkan bahwa sinkronisasi antara rumah dan sekolah

adalah hal yang mutlak dilakukan adapun sinkronisasinya adalah:

1. Kunci pertama keberhasilan pendidikan adalah sinkronnya pola didik antara guru dan orang tua siswa.

2. Quality Time (Parenting Education) kelas orangtua siswa dalam kesamaan

paradigma dan pola didik. 3. Partisipasi kepedulian dimana setiap masalah yang terjadi pada anak

membutuhkan kerjasama untuk menemukan solusi terbaik.

Menurut Munif Chatib, tipe guru di Indonesia ini, jika ditinjau dari faktor kemauan

untuk maju, dapat dikelompokkan menjadi tiga tipe, yaitu:

1. Tipe guru robot. Bekerja persis seperti robot. Mereka hanya masuk kelas,

mengajar, lalu pulang. Mereka hanya peduli pada beban materi yang harus disampaikan kepada peserta didik. Mereka tidak punya kepedulian terhadap

kesulitan peserta didik dalam menerima materi, apalagi kepedulian terhadap

masalah sesama guru dan sekolah pada umumnya. Mereka tidak peduli dan mirip robot yang selalu menjalankan perintah sesuai program yang sudah disusun.

2. Tipe guru matrealistis. Tipe guru yang selalu melakukan perhitungan, mirip

dengan aktivitas bisnis jual-beli. Parahnya yang dijadikan patokan adalah hak

yang mereka terima, barulah kewajiban mereka akan dilaksanakan sesuai hak yang mereka terima.

3. Tipe gurunya manusia. Gurunya manusia juga membutuhkan penghasilan untuk

memenuhi kebutuhan hidup berbeda dengan guru matrealistis maka gurunya manusia menempatkan penghasilan adalah akibat yang akan didapat dengan

menjalankan kewajibannya yaitu dengan keikhlasan mengajar jadi dalam gurunya

manusia adalah guru-guru yang memiliki keikhlasan dan sudah menjadi panggilan hati dan akan terus berinovasi dalam pembelajaran serta akan terus

Page 24: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

6

belajar untuk mengembangkan potensinya, apabila seorang peserta didik tidak

atau belum memahami materi yang diajarkan maka gurunya manusia akan introspeksi diri dan mencari solusi bukan menyalahkan peserta didik dengan

mengatakan bodoh, susah paham dan sebagainya, maka salah satu cara yang

dilakukan oleh SOH bahwa setiap guru harus terus mendapatkan pelatihan baik sebelum bergabung dan saat setelah bergabung maka ada jadwal pelatihan

berkala. Berdasarkan paparan diatas maka penulis tertarik untuk menuliskan

karya ilmiah dalam bentuk tesis dengan judul “Manajemen Pendidikan

Berbasis Kecerdasan Majemuk Terhadap Pengembangan Potensi

Peserta Didik di School of Human (SOH).

B. Permasalahan

1. Identifikasi Masalah

a. Rendahnya pengetahuan lulusan SMA/SMK sederajat terhadap potensi dirinya.

b. Pendidikan belum mampu melahirkan tenaga kerja profesional yang sesuai

dengan latar belakang pendidikan. c. Sekolah belum menjadi tempat pengembangan potensi peserta didik.

d. Sekolah masih banyak konvensional dan menyamakan semua siswanya.

2. Pembatasan Masalah

Berdasarkan dari identifikasi masalah, agar penelitian lebih fokus dan terarah,

penulis memberi batasan masalah pada penelitian ini yakni pada Manajemen pendidikan berbasis kecerdasan majemuk terhadap pengembangan potensi peserta

didik, yang mencakup pada manajemen pendidikan , kecerdasan majemuk , serta

upaya pengembangan semua jenis kecerdasan yang dimiliki oleh peserta didik.

3. Perumusan Masalah

a. Bagaimana manajemen pendidikan berbasis kecerdasan majemuk di School

of Human (SOH)?

b. Bagaimana strategi sekolah dalam menemukan jenis kecerdasan yang dimiliki oleh peserta didik di School Of Human (SOH)?

c. Bagaimana upaya sekolah dalam mengembangkan potensi peserta didik

melalui konsep pendidikan berbasis kecerdasan majemuk di School Of Human (SOH)?

C. Tujuan Penelitian

1. Tujuan Akademis

a. Untuk menganalisis dan menjelaskan bagaimana manajemen pendidikan

berbasis kecerdasan majemuk yang ada di School of Human (SOH).

b. Untuk menganalisis dan menjelaskan bagaimana cara dalam menemukan dan

memetakan semua potensi peserta didik yang ada di School of Human (SOH).

c. Untuk menganalisis dan menjelaskan bagaimana proses dalam mengembangkan semua potensi peserta didik yang ada di School of Human

(SOH)

Page 25: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

7

2. Tujuan Terapan

Secara umum penelitian ini dilakukan untuk memberikan sumbangsih pemikiran dalam mewujudkan berbagai konsep pendidikan yang menghargai semua potensi

yang dimiliki oleh peserta didik, sehingga setiap anak merasa dihargai dan bias

menjadi sesuatu yang mereka inginkan sesuai dengan bakat dan minat.

3. Signifikansi Penelitian

Arti Signifikansi dapat didefinisikan sebagai sesuatu yang benar-benar berbeda

atau nyata. Secara etimologi, kata “Signifikan” berasal dari bahasa Inggris “Significant” yang artinya sesuatu yang penting. (Manroe, 2019:

Para.2). Berdasarkan pengertian diatas maka pentingnya penelitian ini

diharapkan dapat memberikan banyak manfaat untuk berbagai pihak, baik secara teoritis maupun praktis terutama dalam menerapkan pendidikan yang humanis.

Berdasarkan hal tersebut, maka manfaat yang diharapkan melalui penelitian ini

adalah sebagai berikut:

a. Signifikansi Akademis Pengembangan konsep dan teori ilmu pendidikan terutama dalam konsep

pendidikan yang humanistik terhadap pengembangan potensi peserta didik,

dengan demikian hasil penelitian ini diharapkan dapat memperkuat teori/konsep yang berhubungan dengan pengelolaan manajemen lembaga

pendidikan Islam khususnya dalam memberikan layanan mutu serta hal- hal

terbaru. b. Signifikansi Terapan

Bagi segenap pengelola lembaga pendidikan khususnya di ranah pemerintah,

hasil penelitian ini diharapkan menjadi salah satu masukan dan gambaran

konsep pendidikan yang Humanis pendidikan dan dapat menjadi bahan pertimbangan dalam menentukan arah kebijakan peningkatkan mutu layanan

pendidikan, peningkatan kompetensi peserta didik.

D. Manfaat Penelitian

Hasil penelitian ini diharapkan dapat memberikan banyak manfaat untuk berbagai pihak, baik secara teoritis maupun praktis setidaknya manfaat yang bisa ditemukan

dalam penelitian ini sebagai berikut:

1. Sebagai sumbangsih dalam dunia pendidikan yang berhubungan dengan memanajemen pendidikan dengan baik berdasarkan konsep kecerdasan majemuk.

2. Sebagai sumbangsih kepada lembaga sekolah dan para pendidik terkait bagaimana

cara atau metode sekolah dalam mencari dan menemukan setiap potensi yang ada pada setiap peserta didik.

3. Sebagai bahan referensi bagi peneliti berikutnya yang relevan dengan tema ini.

E. Penelitian Terdahulu Yang Relevan

Penelitian yang terkait dengan konsep humanistik sudah banyak namun pada kajian

yang beragam. Penelitian tentang konsep sekolah dan pengembangan potensi peserta didik belum banyak yang melakukannya. Adapun penelitian- penelitian yang terkait

tentang konsep humanistik terhadap pengembangan potensi peserta didik adalah

sebagai berikut: 1. Yulmiyarti (2012) Tesis tentang penerapan pendekatan pembelajaran Multiple

Page 26: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

8

Intelligences dalam meningkatkan prestasi belajar peserta didik pada SD Islam

Terpadu Wahdatul Ummah Makassar dengan kesimpulan bahwa dengan penerapan pendekatan multilple intelligences dapat meningkatkan prestasi belajar

peserta didik sesuai dengan gambaran yang diperoleh bahwa nilai semua peserta

didik meningkat sampai pada nilai 70 sampai dengan 90 walaupun masih ada 1 siswa yang memiliki nilai 69, selain itu untuk pendekatan pembelajaran para guru

berpedoman pada hasil MIR sebagai acuan untuk membuat strategi pembelajaran.

2. Anisa Dwi Makrufi (2014), Konsep Multiple Intelligences Perspektif Munif

Chatib dalam Kajian Pendidikan Islam. Kesimpulan dari riset ini menyatakan bahwa selama ini kecerdasan diartikan dalam arti yang sempit, seharusnya konsep

Multiple Intelligences menjadi paradigma bagi para pendidik dan orangtua,

karena sebenarnya tidak ada anak yang bodoh yang ada adalah guru dan orangtualah yang selama ini salah dalam mengartikan kecerdasan sehingga

seringkali orang tua salah dalam menstimulus potensi yang dimiliki peserta didik.

3. Ni’Matul Khasanah (2014), Manajemen Guru Model Guardian Angel Menurut

Munif Chatib. Dalam jurnal ini disimpulkan bahwa konsep manajemen guru menurut munif Chatib bahwa setiap tahapan tidak boleh mengesampingkan aspek

humanis, seperti jadwal konsultasi guru, strategi mengajar yang humanis dan

penilain kerja guru. Selain itu manajemen guru-guru juga lebih pada pengembangan sumber daya manusia dalam pendidikan memfokuskan pada guru

sebagai salah satu penopang terciptanya pembelajaran yang humanis.

F. Metodologi Penelitian

1. Pendekatan

Dari aspek pembahasannya, penelitian ini merupakan penelitian deskriptif yaitu suatu penelitian yang hanya melukiskan, menggambarkan, memaparkan suatu

keadaan, suatu objek atau peristiwa tanpa menarik kesimpulan umum (Kartono,

Bandung: 1990) Sangat memungkinkan peneliti untuk mengumpulkan informasi

yang detail dan kaya yang mencakup dimensi sebuah kasus.

Pemaknaan lainnya tentang penelitian deskriptif yaitu menganalisis dan

menyajikan fakta secara sistematik tentang keadaan objek sebenarnya (Anwar, 1999:6). Pendekatan yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan

paedagogis, yaitu suatu pendekatan yang dilakukan dari sudut pandang ilmu

pengetahuan.

2. Jenis Penelitian

Penelitian ini menggunakan jenis penelitian deskriptif yaitu penelitian yang

diarahkan untuk memberikan gejala-gejala, fakta-fakta, atau kejadian-kejadian secara sistematis dan akurat, mengenai sifat-sifat populasi atau daerah tertentu

(Riyanto, 2010:3). Penelitian ini juga merupakan penelitian kualitatif yaitu

penelitian yang menghasilkan data deskriptif berupa kata-kata tertulis atau lisan dari orang-orang dan perilaku yang dapat diamati. Dengan kata lain penelitian

deskriptif kualitatif ini bertujuan untuk mendapatkan informasi yang jelas serta

lengkap yang berhubungan dengan “Manajemen Pendidikan Berbasis Kecerdasan

Majemuk Terhadap Pengembangan Potensi Peserta Didik di School Of Human (SOH), Kranggan Bekasi”.

Page 27: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

9

3. Metode Pengumpulan Data

a. Wawancara Metode wawancara adalah proses memperoleh keterangan untuk tujuan

penelitian dengan cara tanya jawab sambil bertatap muka antara pewawancara

dengan informan, Wawancara yang dipakai adalah wawancara tidak terstruktur dan wawancara mendalam (Cholid, Jakarta, 2010:83).

Ada beberapa jenis wawancara yang digunakan dalam penelitian ini diantaranya, jenis wawancara informal dan jenis wawancara dengan

menggunakan petunjuk umum wawancara. Jenis yang pertama, adalah jenis

wawancara yang biasanya ketika mengobrol santai atau mengalir. Untuk

mendapatkan data yang diinginkan, dari wawancara tersebut, tanpa sadar objek penelitian sedang diwawancarai. Sedangkan untuk model yang kedua, menurut

standar pedoman wawancara yang berlaku, hal ini dimaksudkan agar pokok-

pokok yang direncanakan dalam pengambilan data dapat tercakup semuanya.

Dalam pengumpulan data tentang Konsep Pendidikan Humanistik Terhadap

Pengembangan Potensi Peserta Didik di School Of Human (SOH). peneliti

berusaha mewawancarai kepala madrasah, selaku yang bertanggung jawab di lembaga tersebut, WAKA, guru, siswa, wali murid dan juga alumni. Karena

mereka semua yang berperan aktif dan selaku produk yang bisa menilai secara

langsung bagaimana tentang Konsep Pendidikan Humanistik Terhadap Pengembangan Potensi Peserta Didik di School Of Human (SOH), Kranggan

Bekasi.

b. Observasi

Metode observasi merupakan alat pengumpulan data yang dilakukan

mengamati dan mencatat secara sistematik gejala-gejala yang diselidiki (Narbuko, 2010:70). Observasi yang dipergunakan adalah observasi

partisipatif yaitu metode pengumpulan data yang dipergunakan untuk

menghimpun data penelitian melalui pengamatan dan pengindraan.

c. Dokumentasi

Dokumentasi adalah salah satu metode pengumpulan data yang dipergunakan

dalam penelitian sosial dengan menelusuri data historis. Dalam pengertian lain, dokumentasi merupakan suatu cara pengumpulan data yang diperoleh dari

dokumen-dokumen yang ada atau catatan-catatan yang tersimpan, baik itu

berupa catatan transkip, buku, surat kabar, dan lain sebagainya.

Metode ini digunakan peneliti untuk mendapatkan seluruh informasi yang

berkaitan dengan konsep pendidikan humanistik dalam pengembangan potensi peserta didik

.

4. Teknik Analisis dan Interpretasi Data

Proses mengorganisasikan dan mengurutkan data kedalam pola kategori dan satuan uraian dasar dapat dirumuskan dengan hipotesis kerja seperti yang disarankan oleh

data (Moloeng, 2010:103). Analisis data yang dimaksud adalah untuk mencari dan

Page 28: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

10

menata secara sistematis hasil observasi, wawancara, catatan-catatan dan

dokumentasi untuk meningkatkan peneliti terhadap persoalan yang sedang diteliti dengan cara: 1. Reduksi Data. 2. Penyajian Data dan 3. Penarikan

kesimpulan/verifikasi.

Analisis merupakan segala sesuatu laporan yang nampak dan terdengar saja adalah

laporan yang bersifat deskriptif. Analisis data dimulai sejak pengumpulan data

berlangsung melalui metode diatas, dimana setiap data yang diperoleh akan terlebih

dahulu diseleksi agar data yang diolah lebih akurat dan objektif. Selanjutnya, data yang diperoleh dianalisis dengan penyaringan data, pengelolahan dan

penyimpulan. Data kemudian disusun dalam kategori-kategori yang saling

dihubungkan dari berbagai sumber. Melalui proses inilah penyimpulan yang dibuat dengan tujuan untuk memperkokoh dan memperluas bukti yang dijadikan

landasan.

Miles & Huberman, mengemukakan bahwa aktivitas dalam analisis da ta kualitatif dilakukan secara interaktif dan berlangsung secara terus menerus sampai tuntas,

sehingga datanya sudah jenuh (Sugiyono, 2010:246).

a. Reduksi Data Data yang diperoleh dari lapangan jumlahnya cukup banyak, untuk itu perlu

dicatat secara rinci dan teliti. (Sugiyono, 2010:247). Mereduksi data berarti

merangkum, memilih hal-hal yang pokok, memfokuskan pada hal-hal yang penting, dicari tema dan polanya. Dengan demikian data yang telah

direduksikan memberikan gambaran yang lebih jelas, dan mempermudah

peneliti untuk melakukan pengumpulan data selanjutnya, dan mencarinya bila diperlukan.

b. Penyajian Data Setelah data direduksi, maka langkah selanjutnya adalah mendisplaykan data.

Menurut Miles dan Huberman yang paling sering digunakan dalam

menyajikan data dalam penelitian kualitatif adalah dengan teks yang bersifat

naratif (Sugiyono, 249).

Dengan demikian menurut peneliti, setelah adanya reduksi data kemudian

dilanjutkan dengan penyajian data. Dalam penelitian ini bersifat kualitatif sehingga penyajian datanya berupa penjabaran makna atau naratif.

c. Pembahasan Pada bagian pembahasan peneliti harus mampu menafsirkan setiap data yang

diperoleh baik itu melalui observasi, wawancara, maupun studi dokumentasi.

Sehingga diharapkan mampu menyertakan penjelasan atau hasil yang berbeda atau serupa dari hipotesis dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh setiap

peneliti.

d. Penarikan kesimpulan/Verivikasi

Langkah selanjutnya menurut Miles dan Huberman adalah penarikan

kesimpulan dan verifikasi. Hasil kesimpulan awal masih bersifat sementara,

Page 29: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

11

dan akan berubah apabila tidak ditemukan bukti-bukti yang mendukung. Tetapi

bila kesimpulan yang dikemukakan pada tahap awal didukung oleh bukti-bukti yang valid dan konsisten maka kesimpulan yang dikemukakan merupakan

kesimpulan yang kredibilitas (Sugiyono, 252).

Dengan demikian menurut peneliti, penelitian kualitatif mungkin dapat

menjawab rumusan masalah yang telah dirumuskan sejak awal, tetapi mungkin

juga tidak, karena masalah dalam penelitian kualitatif bersifat sementara dan

akan berkembang saat peneliti berada di lapangan.

5. Keabsahan Data

Uji keabsahan data dalam penelitian kualitatif meliputi uji credibility (validitas internal), transferability (validitas eksternal), dependability (reabilitas), dan

confirmability (objektifitas) (Sugiyono, 270-277).

a. Credibility (Validitas Internal) Credibility ialah kesesuaian antara konsep peneliti dengan konsep responden.

Credibility akan terpenuhi dengan melakukan beberapa syarat sebagai

berikut:

1) Perpanjangan pengamatan Perpanjangan pengamatan berarti peneliti kembali ke lapangan,

melakukan pengamatan, wawancara lagi dengan sumber data yang pernah

ditemui maupun yang baru. Dengan perpanjangan pengamatan ini berarti hubungan peneliti dengan narasumber akan semakin terbentuk rapport,

semakin akrab (tidak ada jarak lagi), semakin terbuka, saling

mempercayai, sehingga tidak ada informasi yang disembunyikan lagi. 2) Peningkatan ketekunan

Peningkatan ketekunan berarti melakukan pengamatan secara lebih cermat

dan berkesinambungan. Dengan cara tersebut maka kepastian data dan

urutan peristiwa akan dapat direkam secara pasti dan sistematis. 3) Triangulasi

Triangulasi dalam pengujian credibility ini diartikan sebagai pengecekan

data dari berbagai sumber dengan berbagai cara, dan berbagai waktu. Dengan demikian terdapat triangulasi sumber, triangulasi teknik

pengumpulan data, dan waktu.

4) Diskusi dengan teman sejawat Diskusi dengan teman sejawat merupakan sebuah upaya untuk

mendapatkan informasi terkait dan hal-hal yang diperlukan, sehingga data

yang diperoleh tidak diragukan lagi hasilnya.

5) Analisis kasus negatif Melakukan analisis kasus negatif berarti peneliti mencari mencari data

yang berbeda atau bahkan bertentangan dengan data yang telah ditemukan.

Bila tidak ada data lagi yang berbeda atau bertentangan dengan temuan, berarti data yang ditemukan sudah dapat dipercaya. Tetapi bila peneliti

masih mendapatkan data-data yang bertentangan dengan data yang

ditemukan, maka peneliti mungkin akan merubah temuannya.

6) Membercheck

Page 30: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

12

Mebercheck dalah proses pengecekan data yang diperoleh dari pemberi

data.

b. Transferability (Validitas Eksternal)

Transferability merupakan validitas eksternal dalam penelitian kualitatif.

Validitas eksternal menunjukkan derad ketetapan atau dapat diterapkannya hasil penelitian ke populasi dimana sampel tersebut dipakai.

c. Dependability

Dalam penelitian kualitatif, uji dependability dilakukan dengan melakukan audit terhadap keseluruhan proses penelitian. Sering terjadi peneliti tidak

melakukan proses penelitian ke lapangan, tetapi bisa memberikan data.

Peneliti seperti ini perlu diuji dependabilitynya. Kalau proses penelitian tidak dilakukan tetapi datanya ada, maka penelitian tersebut tidak reliable atau

dependle. Untuk itu pengujian dependability dilakukan dengan cara

melakukan audit terhadap keseluruhan proses penelitian.

d. Confirmability (Objektifitas)

Uji confirmability mirip dengan uji dependability, sehingga pengujiannya

dapat dilakukan dengan cara bersamaan. Menguji confirmability berarti

menguji hasil penelitian, dikaitkan dengan proses yang dilakukan. Bila hasil penelitian merupakan fungsi dari proses penelitian yang dilakukan, maka

penelitian tersebut telah memenuhi standar confirmability.

Dalam penelitian ini, peneliti menguji keabsahan data dengan menggunakan uji

triangulasi. Triangulasi diartikan sebagai pengecekan data dari berbagai sumber

dengan berbagai cara, dan berbagai waktu. Dengan demikian terdapat triangulasi

sumber, triangulasi teknik pengumpulan data, dan waktu. Dalam hal ini, peneliti ingin mengetahui bagaimana Manajemen Pendidikan Berbasis Kecerdasan Majemuk

Terhadap Pengembangan Potensi Peserta Didik di School Of Human (SOH) dengan

mengumpulkan data, baik dari wawancara, dokumentasi dan observasi. Sehingga teknik triangulasi bisa menghasilkan data sesuai dengan harapan di School Of Human

(SOH).

Page 31: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

BAB II

KAJIAN TEORITIS DAN KERANGKA KONSEPTUAL

A. Manajemen Pendidikan 1. Pengertian Manajemen

Manajemen adalah istilah yang pada mulanya lebih dikenal dalam dunia ekonomi

maupun dunia perusahaan yang memfokuskan pada profit dan komoditas komersial. Akan tetapi dalam perkembangan ilmu pengetahuan dan dunia

pendidikan, maka istilah manajemen akhirnya juga dikenal bahkan diterapkan

dalam dunia pendidikan itu sendiri. Dari segi bahasa, kata manajemen berasal dari bahasa Inggris yang merupakan terjemahan langsung dari kata management yang

berarti pengelolaan. Dengan demikian isitilah “manajemen” maknanya sama

dengan “pengelolaan”. (Sutikno,2012:3 ).

Dalam Kamus Bahasa Indonesia, manajemen diartikan sebagai penggunaan sumber daya secara efektif untuk mencapai sasaran. (Dikbud, 2008: 980)

Dalam studi manajemen, terdapat berbagai pandangan yang mencoba

merumuskan definisi manajemen, karena itu tidak mudah memberi arti universal yang dapat diterima semua orang. Manajemen sering diartikan sebagai ilmu, kiat,

dan profesi. Dikatakan sebagai ilmu oleh Luther Gulick karena menurutnya

manajemen dianggap sebagai suatu rumpun pengetahuan yang secara sistematik

berusaha memahami mengapa dan bagaimana orang bekerja sama. Dikatakan sebagai kiat oleh karena manajemen mencapai sasaran melalui cara- cara dengan

mengatur orang lain menjalankan tugas. Dipandang sebagai profesi karena

manajemen dilandasi oleh keahlian khusus untuk mencapai suatu prestasi manajer, dan para professional itu dituntut untuk kode etik tertentu (Sunhaji,

2008: 9). Menurut istilah seperti yang dilakukan Stoner, manajemen diartikan

sebagai proses perencanaan, Pengorganisasian, pengarahan dan pengawasan usaha-usaha para anggota organisasi dan penggunaan sumberdaya organisasi

lainnya agar mencapai tujuan organisasi yang telah ditetapkan. Stoner

menggunakan istilah proses bukan seni, mengartikan bahwa manajemen adalah

kemampuan atau ketrampilan pribadi. Proses tersebut terdiri dari kegiatan-kegiatan manajemen, yaitu perencanaan, pengorganisasian, pengarahan, dan

pengawasan (Herlambang, 2013). Sedangkan manajemen menurut Oemar

Hamalik adalah suatu proses yang berkenaan dengan keseluruhan usaha manusia dengan bantuan manusia lain serta menggunakan sumber-sumber lainnya,

menggunakan metode yang efisien dan efektif untuk mencapai tujuan yang

ditentukan sebelumnya (Sutikno, 2012 : 4). Namun demikian dari pikiran-pikiran ahli tentang definisi manajemen kebanyakan menyatakan bahwa manajemen

merupakan suatu proses tertentu yang menggunakan kemampuan dan keahlian

untuk mencapai suatu tujuan. Menurut hemat penulis, manajemen merupakan

usaha yang dilakukan secara perorangan ataupun bersama-sama untuk menentukan dan mencapai tujuan-tujuan organisasi secara efektif dan efisien

dengan melakukan kegiatan dari empat fungsi utama yaitu planning, organizing,

actuating, dan controlling. Dengan demikian, manajemen adalah sebuah kegiatan yang berkesinambungan.

Page 32: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

14

2. Fungsi-Fungsi Manajemen

Terkait dengan fungsi-fungsi manajemen yang diutarakan para ahli sangat beragam tergantung pada sudut pandang dan cara pendekatan masing-masing.

Untuk lebih memahami tentang fungsi-fungsi manajemen pendidikan, berikut ini

akan dijelaskan terkait tentang fungsi-fungsi manajemen pendidikan dalam perspektif pendidikan, dengan bersumber pada pemikiran G.R. Terry, meliputi:

1) planning; 2) organizing; 3) actuating dan 4) controlling. (Musfah, 2017: 8).

a) Perencanaan (planning) Perencanaan merupakan kegiatan untuk menetapkan

tujuan yang akan dicapai beserta cara-cara untuk mencapai tujuan tersebut. Sehingga arti penting perencanaan adalah memberikan kejelasan arah bagi

setiap kegiatan, sehingga setiap kegiatan dapat diusahakan dan dilaksanakan

seefisien dan seefektif mungkin. b) Pengorganisasian (organizing) Secara konseptual ada dua batasan yang perlu

dikemukakan di sini, yakni istilah "organization" sebagai kata benda dan

"organizing" (pengorganisasian) sebagai kata kerja, menunjukkan pada

rangkaian aktivitas yang harus dilakukan secara sistematis. (Diknas, 2008). Yang pertama organisasi diartikan sebagai suatu lembaga atau kelompok

fungsional, misalnya sebuah perusahaan, sekolah, perkumpulan, badan-

badan pemerintahan. Kedua, merujuk pada proses pengorganisasian yaitu bagaimana pekerjaan diatur dan dialokasikan diantara para anggota sehingga

tujuan dapat tercapai secara efektif. Pengorganisasian juga disebut sebagai

aktivitas untuk menyusun dan membentuk bagaimana agar hubungan-hubungan kerja antara orang-orang sehingga terwujud suatu kesatuan usaha

dalam mencapai tujuan-tujuan yang telah ditetapkan. Dengan adanya fungsi

pengorganisasian maka seluruh sumber daya yang dimiliki oleh organisasi

akan diatur penggunaannya secara efektif dan efisien untuk mencapai tujuan organisasi yang telah diciptakan. Dalam proses pengorganisasian, harus ada

sekelompok orang yang bekerjasama, tujuan yang ingin dicapai, ada

pekerjaan atau job yang akan dikerjakan, ada pembagian jobdesk tugas yang jelas, pengelompokan kegiatan, penyediaan sarana yang dibutuhkan untuk

aktivitas organisasi, ada pendelegasian wewenang antara atasan dan

bawahan, dan pembuatan struktur organisasi yang efektif dan efisien. c) Penggerakan/pelaksanaan (actuating) merupakan rangkaian tindakan atau

program kerja yang telah ditentukan pada tahap perencanaan kemudian

diimplementasikan dalam pelaksanaan. Menggerakkan adalah sama artinya

dengan pelaksanaan. Penggerakan/pelaksanaan (actuating) tidak lain merupakan upaya untuk membuat perencanaan menjadi kenyataan, dengan

melalui berbagai pengarahan dan pemotivasian agar dapat melaksanakan

kegiatan secara optimal sesuai dengan peran, tugas dan tanggung jawabnya. Menurut, George R. Terry, actuating merupakan usaha menggerakkan

anggota-anggota kelompok sedemikian rupa hingga mereka berkeinginan dan

berusaha untuk mencapai sasaran perusahaan dan sasaran anggota-anggota

perusahaan tersebut oleh karena para anggota itu juga ingin mencapai sasaran-sasaran tersebut. ( Farid, Daryanto, 2013:

166). Dalam suatu lembaga, kalau hanya ada perencanaan atau organisasi saja

tidak cukup. Untuk itu dibutuhkan tindakan atau actuating yang konkrit yang dapat menimbulkan action.

Page 33: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

15

d) Pengawasan (controlling) merupakan fungsi manajemen yang tidak kalah

pentingnya dalam suatu organisasi. Semua fungsi terdahulu, tidak akan efektif tanpa disertai fungsi pengawasan. Pengawasan merupakan proses

pengamatan dari pelaksanaan seluruh kegiatan organisasi untuk

mengumpulkan data dalam usaha mengetahui ketercapaian tujuan dan kesulitan apa yang ditemui dalam pelaksanaan itu. ( Sutikno, 2012 : 58 )

Dengan demikian, pengawasan merupakan kegiatan untuk memperoleh

kepastian apakah pelaksanaan pekerjaan/ kegiatan telah dilakukan sesuai

dengan rencana dan tujuan semula.

3. Manajemen Pendidikan

Manajemen pendidikan di Indonesia pada dasarnya sudah membuat rumusan atau

aturan terkait standar pendidikan di negeri ini, istilah yang sering kita dengar dengan Badan Standar Nasional (BSNP). Pengertian Standar Nasional

Pendidikan adalah suatu kriteria atau standar minimal terkait pelaksanaan sistem

pendidikan yang ada di seluruh wilayah hukum Negara Kesatuan Republik

Indonesia. Fungsi dari Standar Nasional Pendidikan ini adalah sebagai pedoman utama dalam melaksanakan perencanaan, pelaksanaan, dan pengawasan

pendidikan agar bisa mewujudkan pendidikan nasional yang berkualitas. Menurut

penjelasan dari Badan Standar Nasional Pendidikan (BSNP), ada 8 standar pendidikan nasional di Indonesia, yaitu:

a. Standar Isi

Hal-hal yang berkaitan dengan standar isi mencakup materi, kompetensi, dan

tingkay kompetensi minimal agat bisa mencapai kompetensi lulusan yang sudah sesuai dengan standar yang sudah ditetapkan sesuai dengan jenis dan

jenjang pendidikan tertentu. Didalam standar isi ada istilah kerangka dasar,

struktur kurikulum, beban belajar, kurikulum tingkat satuan pendidikan, dan kalender pendidikan. Hal itu sesuai dengan Peraturan Menteri atau Permen No.

22 tahun 2000, Permen No. 24 tahun 2006 dan Permen No. 14 Tahun 2007,

Update Permendikbud No.21 Tahun 2016. b. Standar Kompetensi Lulusan

Dasar utama penentuan kelulusan peserta didik adalah mengacu pada Standar

Kompetensi Lulusan atau SKL. Adapun yang diatur dalam Standar

Kompetensi Lulusan (SKL) mencakup pada satuan satuan pendidikan dasar dan menengah, kompetensi lulusan kelompok mata pelajaran, hal ini sesuai

dengan Peraturan Menteri atau Permen No. 23 Tahun 2006 dan Permen No. 24

tahun 2006, Update Permendikbud No. 22 Tahun 2016. c. Standar Proses Pendidikan

Proses pelaksanaan pembelajaran yang terlaksana dalam setiap satuan

pendidikan diharapkan bisa berjalan secara interaktif antara peserta didik dan

guru, inspiratif, menantang, dan terus memotivasi peserta didik untuk aktif dalam setiap sesi pembelajaran. Proses belajar-mengajar ini juga memberikan

ruang bagi kreativitas, prakarsa, dan kemandirian sesuai dengan minat, bakat,

dan perkembangan psikologis/ fisik para peserta didik. Peraturan Menteri terkait standar proses pendidikan yaitu: Permen No. 41 Tahun 2007, Permen

No. 1 Tahun 2008, Dan Permen No. 3 Tahun 2008. Update Permendikbud No.

22 Tahun 2016.

Page 34: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

16

d. Standar Sarana dan Prasarana

Semua lembaga pendidikan harus terpenuhi sarana prasarana pendidikan seperti media pembelajaran, kebutuhan pendidikan, buku dan sumber belajar

lainnya, sarana penunjang, serta kebutuhan-kebutuhan yang berkaitan dengan

pendidikan. Semua satuan pendidikan ataupun Lembaga pendidikan harus dilengkapi dengan prasarana pendidikan seperti gedung, lahan, ruang kelas,

ruang guru, ruang TU, ruang kepala sekolah, ruang perpustakaan, dan

prasarana pendukung lainnya. Hal ini sesuai dengan Peraturan Menteri atau

Permen No. 24 Tahun 2007, Permen No. 33 Tahun 2008, Permen No. 40 Tahun 2008.

e. Standar Pengelolaan

Standar Pengelolaan pendidikan setidaknya mencakup tiga bagian pengelolaan, yaitu: standar pengelolaan oleh lembaga pendidikan itu sendiri,

standar pengelolaan oleh Pemda atau Pemerintah Daerah, dan standar

pengelolaan oleh Pemerintah Pusat. Hal ini sesuai dengan Peraturan Menteri

atau Permen No. 19 Tahun 2007. f. Standar Pembiayaan Pendidikan

Hal-hal yang mencakup terkait dalam standar pembiayaan pendidikan adalah

biaya investasi, biaya operasional, serta biaya personal. Biaya investasi satuan pendidikan mencakup biaya pengadaan sarana dan prasarana pendidikan, biaya

kerja tetap, serta pelatihan dan pengembangan sumber daya manusia. Biaya

operasional pendidikan yang dimaksud mencakup gaji tenaga pendidik dan tenaga kependidikan, peralatan pendidikan, biaya pengadaan dan pemeliharaan

sarana dan prasarana pendidikan, pajak, asuransi, dan lain sebagainya. Adapun

biaya personal meliputi biaya pendidikan yang harus dibayar oleh peserta didik

agar dapat mengikuti proses belajar-mengajar. Hal ini berdasarkan Peraturan Menteri atau Permen No. 69 Tahun 2009.

g. Standar Penilaian Pendidikan

Adapun hal-hal yang berkaitan dengan standar penilaian pendidikan diantaranya penilaian hasil belajar oleh setiap peserta didik, penilaian hasil

belajar oleh setiap satuan pendidikan, dan penilaian hasil belajar oleh

pemerintah. Hal ini tertuang pada Peraturan Menteri atau Permen No. 20 Tahun 2007. Update Permendikbud No. 23 Tahun 2016 Standar Pendidik dan Tenaga

Kependidikan

Tenaga pendidik dan tenaga kependidikan diharuskan memiliki kualifikasi

akademik dan kompetensi sebagai agen perubahan melalui pembelajaran, memiliki jiwa dan jasmani yang sehat, serta mampu mewujudkan untuk

mencapai tujuan pendidikan nasional. Selain itu pendidik ataupun guru

diharuskan memiliki ijazah atau sertifikat sebagai pengakuan bahwa benar-benar ahli dibidangnya sesuai dengan ketentuan perundang-undangan yang

berlaku. Adapun kompetensi yang harus dimiliki oleh tenaga pendidik adalah

sebagai berikut: kompetensi pedagogik, kompetensi kepribadian, kompetensi

profesional, dan kompetensi sosial. Peraturan Menteri terkait Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan: Permen No. 12 Tahun 2007, Permen No. 13 tahun

2007, Permen No. 16 Tahun 2007, Permen No. 24 Tahun 2008, Permen

No. 25 Tahun 2008, Permen No. 26 Tahun 2008, Permen No. 27 Tahun 2008, Permen No. 40 – 45 Tahun 2009.

Page 35: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

17

4. Ruang Lingkup Manajemen Pendidikan

Dalam perbincangan tentang ruang lingkup manajemen pendidikan, maka terdapat empat aspek yang harus dijabarkan, yaitu dari sudut wilayah kerja, objek

garapan, fungsi atau urutan kegiatan, dan pelaksana (Farid,Daryanto, 2013: 9).

a. Adapun wilayah kerja yang dimaksud disini berdasarkan tentang sistem pendidikan di Indonesia. Bahwa kebijakan pendidikan dilakukan oleh

pemerintah pusat, dengan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan sebagai

pemangku tanggung jawab. Sebagai pembantu pelaksana kebijakan

pendidikan, terdapat beberapa pejabat yang tersebar di beberapa wilayah, baik provinsi, kabupaten/kota, kecamatan, serta unit kerja yang membantu

dalam penentuan kebijakan tersebut. Maka dengan demikian manajemen

pendidikan dapat dipisahkan menjadi beberapa bagian, yaitu: 1) Manajemen pendidikan seluruh negara Indonesia, yaitu manajemen

pendidikan untuk urusan nasional yang meliputi pelaksanaan

pendidikan di sekolah, pendidikan luar sekolah, pendidikan pemuda,

penyelenggaraan latihan, penelitian, dan pengembangan masalah- masalah pendidikan, serta kebudayaan dan kesenian.

2) Manajemen pendidikan satu provinsi, yaitu manajemen pendidikan

yang meliputi wilayah kerja satu propinsi yang pelaksanaannya dibantu lebih lanjut oleh petugas manajemen pendidikan di kabupaten dan

kecamatan.

3) Manajemen pendidikan satu unit kerja. Pengertian dalam manajemen unit ini lebih dititikberatkan pada satu unit kerja yang langsung

menangani pekerjaan mendidik, seperti sekolah, pusat latihan, pusat

pendidikan dan lain-lain.

4) Manajemen kelas, sebagai suatu kesatuan kegiatan terkecil dalam usaha pendidikan yang justru merupakan “core” dari seluruh jenis

manajemen pendidikan.

b. Dari tinjauan objek garapan Yang dimaksud objek garapan disini adalah semua jenis kegiatan manajemen pendidikan yang secara langsung maupun

tidak langsung terlibat dalam kegiatan pendidikan. Dalam hal ini terdapat

sekurang-kurangnya ada 8 (delapan) objek garapan, antara lain: 1) manajemen peserta didik, 2) manajemen guru dan karyawan, 3)

manajemen kurikulum, 4) Manajemen sarana atau material, 5) manajemen

tata kelola dan pelaksanaan pendidikan, 6) manajemen pembiayaan atau cost,

7) manajemen satuan pendidikan, 8) manajemen hubungan dengan masyarakat.

c. Urutan kegiatan menurut Fungsi atau urutan kegiatan ini ada istilah

“rangkaian kegiatan” yang dilakukan mulai dari hal yang pertama sampai hal yang terakhir dilakukan, ini sering disebut sebagai fungsi manajemen.

Adapun fungsi manajemen ini adalah: 1) planning atau merencanakan, 2)

organizing atau mengorganisasikan, 3) actuating atau menggerakkan, dan 4)

controlling atau mengawasi, mengevaluasi. d. Menurut pelaksana yang dimaksud pelaksana dalam hal ini adalah

manajemen tidak hanya dilaksanakan oleh kepala sekolah saja, namun

pelaksanaan manajemen pendidikan dilaksanakan secara bersama- sama antara satu individu dengan individu yang lainnya dalam sebuah organisasi

sesuai dengan wilayah dan tingkatan wewenang serta tugas masing-masing.

Page 36: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

18

Seperti, dalam pengelolaan atau manajemen kelas, maka yang berwenang

menjalankan manajemen ini adalah seorang guru, bukan kepala sekolah.

B. Kecerdasan Majemuk

Kecerdasan diartikan sebagai kemampuan belajar baik yang bersumber dari pengalaman dan ilmu untuk bisa beradaptasi dan menyesuaikan diri dengan

lingkungan. Kecerdasan tidak hanya dinilai dari kecakapan logikanya semata, tetapi

juga bisa bersumber dari delapan kemampuan lainnya. Keragaman kemampuan itu

disebut sebagai kecerdasan majemuk. Teori kecerdasan majemuk pertama kali dilontarkan oleh Howard Gardner, profesor dan psikolog dari Universitas Harvard,

dalam bukunya yang berjudul Frames of Mind: The Theory of Multiple Intelligences

(alodokter, 2019).

Gardner meneguhkan kriteria temuannya tentang sembilan kecerdasan dalam

kecerdasan majemuk (Munif Chatib, 2012: 82). 1. Kecerdasan linguistik (linguistic intelligence) Kemampuan dalam menggunakan

dan merangkai kata – kata secara efektif yang diungkapkan secara lisan maupun

tertulis. Contohnya penulis puisi, editor, jurnalis, dramawan, sastrawan, orator

Tokoh terkenal seperti : Sukarno, Paus Yohanes Paulus II, Winston Churhill. 2. Kecerdasan matematis-logis(logical-mathematical intelligence). Kemampuan ini

berkaitan dengan penggunaan bilangan dan logika. Jalan pikiran bernalar dengan

mudah mengembangkan pola sebab akibat. Contohnya matematikus, programer, logikus. Tokoh terkenal, seperti: Einstein (ahli fisika), Habibie (ahli pesawat).

3. Kecerdasan ruang (spatial intelligence) Kemampuan dalam menangkap dunia

ruang visual atau gambar secara akurat dan kemampuan dalam mengenal dan

mengetahui bentuk dan benda secara tepat serta mempunyai daya imaginasi secara tepat. Contohnya pemburu, arsitek, dekorator. Tokoh terkenal seperti

Sidharta (pemahat), Pablo Pacasso (pelukis).

4. Kecerdasan kinestetic-badani (bodily-kinesthetic intelligence) Kemampuan atau kecerdasan menggunakan tubuh atau gerak tubuh untuk mengekspresikan

gagasan dan perasaan. contohnya aktor, atlet, penari ahli bedah. Tokoh terkenal

seperti: Charlie Chaplin (pemain pantonim yang ulung), Steven Seagal (actor). 5. Kecerdasan musikal (musical intelligence) Kemampuan untuk mengembangkan,

mengekspresikan dan menikmati jenis-jenis musik dan suara, serta peka terhadap

ritme, melodi, dan intonasi serta kemampuan memainkan alat musik. Contohnya

komponis. Tokoh terkenal seperti: Beethoven, Mozart. 6. Kecerdasan interpersonal (interpersonal intelligence) Kemampuan untuk

mengerti dan menjadi peka terhadap perasaan, intensi, motivasi, watak,

temperamen orang lain. Kemampuan yang menonjol dalam membangun relasi atau network dan berkomunikasi dengan banyak orang. Contohnya komunikator,

fasilitator. Tokoh terkenal Mahatma Gandhi (tokoh perdamaian India), Ibu Teresa

(pejuang kaum miskin). 7. Kecerdasan intrapersonal (intrapersonal intelligence) Kemampuan yang

berkaitan dengan pengetahuan akan diri sendiri dan kemampuan untuk bertindak

secara sesuai dengan pengalaman diri serta mampu merefleksi diri, keseimbangan

diri, kesadaran tinggi akan gagasan-gagasan. Mereka mudah berkonsentrasi dengan baik, suka bekerja sendiri dan cenderung pendiam. Contohnya adalah

Page 37: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

19

para pendoa batin.

8. Kecerdasan lingkungan/naturalis (naturalist intelligence) Kemampuan untuk mengerti terkait jenis flora dan fauna dengan baik, menikmati alam, mengenal

jenis tanaman dan mengetahui beragam macam binatang dengan baik. Tokoh

terkenal Charles Darwin. 9. Kecerdasan Eksistensialis (kecerdasan eksistensialis) adalah kecerdasan berupa

kesiapan manusia dalam menghadapi kematian, adapun tokoh yang terkait

kecerdasan ini adalah para nabi, rasul, sahabat dan lain sebagainya.

Dalam ilmu Sosilogi kita mengenal tiga teori permasalahan sosial yaitu teori

fungsional, teori konflik dan teori antar simbolik. Pertama teori fungsionalis. Teori

ini menjelaskan bahwa semua unsur dalam masyarakat mempunyai fungsinya masing-masing. Semuanya saling bekerjasama untuk membangun tatanan hubungan

sosial dengan baik agar bisa stabil dan harmonis. Jika terdapat satu elemen dari

masyarakatnya tidak memfungsikan tugasnya dengan baik, maka dapat menimbulkan

ketidakteraturan di sebuah keadaan sosial. Pada akhirnya ketidakteraturan itu akan berakibat timbulnya konflik atau bentuk masalah sosial.

Berdasarkan teori fungsional tersebut, ada dua pandangan tentang masalah sosial. Kedua pandangan tersebut adalah patologi sosial dan disorganisasi sosial. Dalam

patologi sosial, semua permasalahan sosial diartikan sebagai penyakit dalam diri

manusia. Penyakit yang timbul tersebut, penyebabnya ialah salah satu bagian tubuh tidak mampu bekerja dengan baik sesuai dengan fungsinya. Dalam teori fungsionalis,

para pelaku kriminal adalah termasuk dalam penyakit sosial yang merusak tatanan

fungsi sosial di masyarakat yang stabil. Penyakit sosial seperti kriminalitas,

kekerasan, dan kenakalan remaja tumbuh dalam masyarakat dikarenakan peran-peran sosial seperti institusi keluarga, agama, ekonomi dan politik tidak berfungsi secara

maksimal dalam mensosialisasikan nilai dan norma yang baik. Sedangkan menurut

pandangan disorganisasi sosial, masalah sosial bersumber dari perubahan sosial yang cepat, yang kemudian mempengaruhi norma sosial.

Kedua teori konflik. Menurut teori ini, masalah sosial muncul dari berbagai macam konflik sosial, yaitu konflik kelas, konflik etnis dan konflik gender. Ada dua perspektif

dalam teori konflik, yaitu teori Marxis dan teori Non-Marxis. Teori Marxis terjadi

sebagai pemicu adanya ketidakseimbangan dalam kelas sosial. Oleh karena itu, Teori

Marxis muncul untuk menyelesaikan masalah-masalah yang timbul akibat ketidakseimbangan tersebut. Berbeda dengan Teori Marxis, teori Non-Marxis

berfokus pada konflik antar kelompok dan golongan sosial di masyarakat. Konflik

tersebut disebabkan oleh kepentingan yang berbeda antara satu kelompok dengan yang lain.

Ketiga teori interaksi simbolis. Teori ini mengemukakan bahwa setiap orang

bertindak berdasarkan makna simbolik yang muncul dalam sebuah situasi tertentu. Ada dua paham dalam teori ini yang mengkaji tentang masalah sosial. Teori pertama

adalah teori pelabelan (labelling theory). Menurut teori pelabelan, sebuah kondisi

sosial di dalam masyarakat dikatakan bermasalah karena kondisi tersebut sudah dianggap sebagai suatu masalah. (Embun, 2017 Para. 2-5).

Page 38: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

20

C. Multiple Intelligence Research (MIR) Multiple Intelligence Research (MIR adalah sebuah riset untuk mengetahui

kecenderungan kecerdasan seseorang . MIR berupa alat riset yang akan mengetahui

potensi atau kecerdasan. kecerdasan berasal dari kebiasaan-kebiasan, dan MIR

digunakan untuk menggali kebiasaan–kebiasaan itu, sehingga hasil akhirnya akan muncul kecerdasan apa yang paling dominan pada diri setiap orang (Munif.2012).

Dalam pelaksanaanya maka yang akan menjadi narasumber tergantung dari jenjang pendidikannya, untuk anak TK dan SD maka narasumbernya adalah anak- anak dan

orang tua, berbeda dengan tingkat SMP dan SMA cukup yang menjadi sumber

datanya adalah anak yang bersangkutan. Adapun karakteristik dari masing- masing kecerdasan tesebut adalah sebagai berikut:

1. Kecerdasan Linguistik karakteristiknya

a. Mendengar serta merespons setiap suara ritme, warna, dan berbagai

ungkapan kata. Menirukan suara, bahasa, membaca, dan menulis dari orang Iainnya. Menyimak, membaca termasuk mengeja, menulis, dan diskusi.

Menyimak secara efektif, memahami, menguraikan, menafsirkan, dan

mengingat apa yang diucapkan. b. Membaca secara efektif, memahami, meringkas, menafsirkan atau

menerangkan, dan mengingat apa yang telah dibaca. Berbicara secara efektif

kepada berbagai pendengar, berbagai tujuan, dan mengetahui cara berbicara

sederhana, fasih, persuasif, atau bergairah pada waktu-waktu yang tepat. Menulis secara efektif, memahami, dan menerapkan aturan-aturan tata

bahasa, ejaan tanda baca dan menggunakan kosakata yang efektif.

c. Memperlihatkan kemampuan menguasai bahasa lainnya. Menggunakan keterampilan menyimak, berbicara, menulis, dan membaca untuk mengingat,

berkomunikasi, berdiskusi, menjelaskan, mempengaruhi, menciptakan

pengetahuan, menyusun makna, serta menggambarkan bahasa itu sendiri. 2. Kecerdasan Logis Matematis karakteristiknya

a. Kepekaan dalam pola-pola logis atau numeris dan kemampuan dalam

mengolah alur pemikiran yang panjang. Memiliki respons yang cepat

terhadap kalkulasi angka. Mengenal konsep-konsep yang bersumber kuantitas. waktu, dan hubungan sebab akibat. Menggunakan simbol-

simbol abstrak untuk menunjukkan secara nyata (konkret). Menunjukkan

keterampilan pemecahan masalah secara logis. b. Memahami pola-pola dan hubungan-hubungan. Serta mengajukan dan

menguji hipotesis. Menggunakan bermacam-macam keterampilan

matematis, seperti memperkirakan. memperhitungkan algoritma. menafsirkan statistik, dan menggambarkan informasi visual dalam bentuk

grafik. Menyukai operasi yang kompleks seperti kalkulus, fisika,

pemrograman komputer atau metodologi penelitian.

c. Berpikir secara matematis dengan mengumpulkan bukti, membuat hipotesis, merumuskan berbagai model, mengembangkan contoh-contoh tandingan.

Menggunakan teknologi untuk memecahkan masalah matematis,

Mengungkapkan ketertarikan dalam berkarier seperti akuntansi, teknologi, komputer, hukum, mesin, ilmu kimia, dan penelitian laboratorium sains serta

mempersiapkan model-model baru atau memahami wawasan baru dalam

iImu pengetahuan alam atau matematika.

Page 39: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

21

3. Kecerdasan Spasial Visual karakteristiknya

a. Belajar dengan melihat dan mengamati. Mengenali wajah-wajah, benda- benda, bentuk-bentuk, warna-warna, detaiI-detail, dan pemandangan-

pemandangan. Mengarahkan dirinya pada benda-benda secara efektif dalam

ruangan, seperti ketika seseorang menemukan jalan dalam sebuah hutan, mengemudikan mobil di tengah kepadatan lalu lintas, atau mengendalikan

kano (perahu karet) di sebuah sungai.

b. Kepekaan merasakan dan membayangkan dunia gambar dan ruang secara

akurat. Merasakan dan menghasilkan imajinasi memvisualisasikan secara detail. Menggunakan gambar visual sebagai alat bantu dalam mengingat

informasi. Membaca graflk, bagan, peta, dan diagram belajar dengan graflk

atau melalui media-media visual. c. Menikmati gambar-gambar tak beraturan, lukisan, ukiran, atau objek- objek

lain dalam bentuk yang dapat dilihat. Mampu mengubah bentuk sebuah

objek, seperti melipat selembar kertas ke bentuk yang kompleks dan

memvisualisasikan bentuk baru. Menggerakkan objek dalam ruang untuk menentukan interaksinya dengan objek Iain. Melihat benda dengan cara-cara

yang berbeda atau dari perspektif baru.

d. Merasakan poIa-pola yang Iembut maupun rumit. Menciptakan gambaran nyata atau informasi visual. Cakap membuat abstraksi desain. Menciptakan

bentuk-bentuk baru dari media visual spasial atau karya seni asli.

4. Kecerdasan Kinestetik karakteristiknya a. Menjelajahi lingkungan dan sasaran melalui sentuhan dan gerakan.

Mempersiapkan untuk menyentuh, menangani atau memainkan apa yang

akan menjadi bahan untuk dipelajari. Menunjukkan keterampilan, dalam arti

menggerakkan kelompok besar ataupun kecil. Menjadi sensitif dan responsif terhadap lingkungan dan sistem secara fisik.

b. Mendemonstrasikan keahlian dalam berakting, menari, atletik.menggiring

bola dengan mengecoh Iawan, menendang bola dengan teknik pisang, menjahit, mengukir, memainkan keyboard. Mendemonstrasikan

keseimbangan, keanggunan, keterampilan.dan ketelitian dalam tugas-tugas

fisik dan kemampuan gerak motorik halus dan motorik kasar. Memiliki kemampuan melakukan pementasan fisik melalui perpaduan antara pikiran

dan tubuh.

c. Mengerti dan hidup dalam standar kesehatan fisik. Memiliki kegemaran

dalam bidang olahraga atau olah tubuh. Menemukan pendekatan baru dalam kemampuan fisik atau menciptakan bentuk-bentuk baru dalam menari,

berolahraga atau kegiatan fisik lainnya.

5. Kecerdasan Musik karakteristiknya a. Mendengarkan dan merespon dengan ketertarikan terhadap berbagai bunyi,

termasuk suara manusia, suara-suara dari Iingkungan dan

suara musik. Serta mengorganisasi beberapa jenis suara kedalam pola yang

bermakna. b. Menikmati dan mencari kesempatan untuk mendengarkan musik atau

suara-suara alam pada suasana belajar. Berhasrat untuk selalu ada disekitar

dan belajar dari pemusik. Merespons musik secara kinestetis dengan cara memimpin/konduktor memainkan, menciptakan, atau berdansa secara

emosional melalui respon terhadap suasana hati dan tempo musik.

Page 40: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

22

c. Menganalisis estetika musik dengan mengevaluasi dan menggali isi dan arti

musik. Mengenali dan mendiskusikan berbagai gaya musik, aliran dan variasi budaya yang berbeda menunjukkan ketertarikan terhadap aturan dalam musik

dan meneruskan dengan memainkannya dalam kehidupan manusia.

d. Mengoleksi musik dan informasi mengenai musik dalam berbagai bentuk, baik dalam bentuk rekaman, kaset, compact disc, MP3: mengoleksi dan

memainkan instrumen musik.

e. Memainkan jenis atau beberapa alat musik dan dengan cepat menguasai

teknik penggunaan alat musik yang baru dipelajari (fast learning for MUSIC). Mengembangkan kemampuan menyanyi. Menggunakan perbendaharaan dan

notasi musik. Secara cepat mampu menganalisis jenis nada, not. dan oktaf

pada sebuah lagu dan mampu mengaransemen lagu. Mengembangkan referensi kerangka berpikir pribadi untuk mendengarkan musik.

f. Dapat memberikan interpretasi menurut pendapat pribadi mengenai apa yang

komposer sampaikan melalui musiknya. Juga dapat menganalisis dan

mengkritik musik terpilih. Mengungkapkan ketertarikan untuk berkarier dibidang musik seperti menjadi penyanyi atau pemain instrumen musik.

Dapat menciptakan komposisi dan instrumen musik.

6. Kecerdasan Interpersonal karakteristiknya a. Terikat dengan orangtua dan berinteraksi dengan yang lain. Membentuk dan

menjaga hubungan sosial. Mengetahui dan menggunakan cara-cara yang

beragam dalam berhubungan dengan orang lain. Merasakan perasaan, pikiran, motivasi, tingkah laku, dan gaya hidup orang lain.

b. Berpartisipasi dalam kegiatan kolaboratif dan menerima bermacam peran

yang perlu dilaksanakan oleh bawahan sampai pimpinan dalam suatu usaha

bersama. Mempengaruhi pendapat dan perbuatan orang lain. Kepekaan mencerna dan merespon suasana hati, tempramen, motivasi dan keinginan

orang lain.

c. Memahami dan berkomunikasi dengan secara efektif, baik dengan cara verbal maupun non verbal. Berkaitan dengan kemampuan bergaul dengan

orang lain, memimpin, kepekaan sosial tinggi, negosiasi, bekerja sama,

berempati tinggi. Menyesuaikan diri terhadap lingkungan dan kelompok yang berbeda dengan umpan balik dari orang lain.

d. Menerima perspektif yang bermacam-macam dalam masalah politik dan

sosial. Mempelajari keterampilan yang berhubungan dengan penengah atau

konsultan serta penasehat dalam hal sengketa, berhubungan dengan mengorganisasikan orang untuk bekerjasama dengan orang dari berbagai

latar belakang dan usia. Tertarik pada pekerjaan sosial, konseling,,

manajemen dan politik Membentuk proses sosial atau model yang baru. 7. Kecerdasan Intrapersonal karakteristiknya

a. Sadar akan wilayah emosi dan membedakan emosi. Memahami perasaan

sendiri, pengetahuan tentang pengenalan diri sendiri termasuk kekuatan dan

kelemahan diri. Menemukan cara-cara dan jalan keluar untuk mengekspresikan perasaan dan pemikirannya

b. Mengembangkan model diri yang akurat. Termotivasi dan mengidentifikasi

dan memperjuangkan tujuannya. Membangun dan hidup dengan suatu nilai etika. Bekerja mandiri, penasaran akan pertanyaan besar tentang makna

kehidupan dengan relevansi tujuan kehidupan.

Page 41: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

23

c. Berusaha mencari dan memahami pengalaman batinnya sendiri,

kemampuan intuitif, sensitif terhadap nilai. Mendapatkan wawasan kompleksitas diri dan eksistensi sebagai manusia. Berusaha

mengaktualisasikan diri dan memberdayakan orang lain dalam upaya

memiliki tanggung jawab kemanusiaan. 8. Kecerdasan Naturalis karakteristiknya

a. Kesadaran untuk menjaga kelestarian lingkungan dan meneliti gejala-gejala

alam serta mampu mengklasifikasikan dan mengidentifikasi penyebab gejala

alam tersebut. b. Keahlian membedakan angota-anggota spesies, mengenali eksistensi spesies

lain, dan memetakan hubungan antara beberapa spesies baik secara formal

maupun nonformal serta mengkategorikan spesies flora dan fauna di lingkungan sekitar.

c. Termotivasi dalam melakukan riset untuk menghasilkan natural product

sebagai pengganti obat-obatan dan bahan sintesis serta menunjukkan

kesenangan terhadap dunia hewan dan tumbuhan. 9. Kecerdasan Eksistensialis karakteristiknya

Kesadaran eksistensialis adalah kecerdasan akan tuhan. Kecerdasan ini memiliki

ciri-ciri cenderung bersikap mempertanyakan segala sesuatu mengenai keberadaan manusia, arti kehidupan, mengapa manusia mengalami kematian, dan realitas yang

dihadapinya. Dalam memahami dan menganalisis seseoarang atau peserta didik

idealnya peran teknologi juga penting seperti isitiah Big Data. Seperti yang sudah dilaksanakan di Newyork pada tahun 2012 dimana semua siswa memiliki tablet

yang yang sudah dipersiapkan oleh tim sehingga semua siswa akan mengerjakan

tugas-tugas, soal ujian mereka dengan tablet itu sendiri. Di sinilah nantinya big data

mengambil peran data-data hasil pengerjaan tugas dapat diambil dan dianalisis secara lebih personal. Dengan data tersebut selain hasil atau nilai akhir, pendidik

atau orang tua bisa mengetahui apa saja yang telah dipelajari serta kendala-kendala

dalam proses belajar siswa secara lebih rinci. ( Lili, Big Data & Education para 4. 2018).

Dengan menggabungkan antara teknologi dalam sebuah analisis atau riset tentu

akan menghasilkan informasi yang lebih sebagai bahan pertimbangan untuk mengetahui lebih spesifik terhadap peserta didik serta memberikan stimulus dan

bimbingan yang tepat. Selain itu perkembangan tekhnologi juga harus seiring

dengan perkembangan cara-cara yang digunakan oleh setiap lembaga terutama

lembaga pendidikan karena kemajuan teknologi juga menuntut kemajuan serta kecepatan dalam menanggapi semua permasalahan tidak terkecuali dalm lembaga

pendidikan.

D. Strategi Pembelajaran berbasis Multiple Intelligences Menurut Thomas Amstrong, strategi pembelajaran Multiple Intelligences adalah suatu cara meng-akses informasi melalui delapan jalur kecerdasan yang ada pada masing-

masing siswa, namun untuk mengeluarkannya kembali seluruh kecerdasan bersinergi

dalam satu kesatuan yang unik sesuai dengan kebutuhan. Sehingga siswa mampu

memecahkan masalah-masalah pembelajaran dengan cara yang menakjubkan.

Page 42: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

24

Amstrong (2002) mengatakan bahwa dengan teori multiple intelligences

memungkinkan guru mengembangkan starategi pembelajaran inovatif yang relatif baru dalam dunia pendidikan. Namun demikian, Amstrong menambahkan bahwa

tidak ada rangkaian pembelajaran yang bekerja secara efektif untuk semua siswa,

setiap siswa memiliki kecenderungan tertentu pada kedelapan kecerdasan yang ada.

Inti pengajaran strategi multiple intelligences adalah siswa belajar aktif. Menurut L

Dee Fink (1999) pembelajaran siswa aktif (active learning) adalah suatu proses

pembelajaran untuk memberdayakan peserta didik agar belajar dengan menggunakan berbagai cara/strategi secara aktif, pembelajaran aktif sesuai multiple intelligences

siswa merupakan cara belajar yang sesuai dengan cara kerja otak (Blakeslee

et.al.2010).

Proses kegiatan belajar mengajar akan lebih mudah dipahami serta lebih lama diingat

siswa. Apabila siswa dilibatkan secara aktif baik mental, fisik, dan sosial, guru dapat

menggunakan pilihan strategi atau metode mengajarnya, dengan syarat pemilihan

strategi atau metode sesuai dengan multiple intelligences, gaya belajar siswa dan modalitas belajar siswa.

Penggunaan strategi belajar aktif dalam pembelajaran akan lebih efektif apabila perencanaan pembelajaran guru (lesson plan) didesain sesuai gaya belajar siswa yang

dikonsultasikan agar mendapatkan hasil perencanaan pengajaran yang efisien untuk

mencapai kompetensi dasar. (Chatib. 2009). Metode pengajaran berdasarkan teori

multiple intelligences dapat meningkatkan aktivitas dan rasa senang siswa terhadap pelajaran. (Said. 2015; Sugiharti. 2005)

Strategi pembelajaran disesuaikan dengan kecerdasan yang dipilih. Hamzah B. Uno dan Masri Kuadrat (2009: 129) mengemukakan strategi-strategi yang dapat

digunakan dalam pembelajaran berbasis kecerdasan majemuk berdasarkan

kecerdasan peserta didik yang dominan. Adapun strateginya sebagai berikut : 1. Strategi mengajar kecerdasan linguistik

Strategi untuk anak-anak yang memiliki kecerdasan linguistik disarankan

menggunakan strategi ceramah, diskusi, tanya jawab, wawancara, presentasi,

pelaporan oral, reporter, bercerita, dongeng, debat, membaca nyaring, puisi, tebak kata, aksara bermakna, pantun, menulis, teka-teki silang, acak kata, menyusun

skenario

2. Strategi mengajar kecerdasan logis matematis a. Pengamatan

b. Discovering

c. Problem solving

d. Identifikasi e. Klasifikasi

f. Separasi

g. Kuantifikasi h. Komparasi

i. Prosedural Teks

j. Pendataan k. Tebak angka dan simbol

Page 43: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

25

l. Sudoku

m. Latihan soal n. Eksperimen

o. Action research

p. Studi kasus q. Analogi

r. Tebak logis

3. Strategi mengajar kecerdasan Spasial Visual

a. Mind mapp b. Tulisan tangan dan pasir

c. Menulis di udara

d. Urutan gambar e. Tebak gambar

f. Menggambar imajinatif

g. Huruf dalam warna

h. Tebak sketsa wajah i. Menggambar makna simbol

j. Membaca peta

k. Movie learning l. Menebak peta

m. Membaca gambar

n. Tebak angka dalam warna o. Flash Card

4. Strategi mengajar kecerdasan Musik

a. Parodi

b. Konser c. Games tebak bunyi

d. Bernyanyi

5. Strategi mengajar kecerdasan Kecerdasan Kinestetik a. Jawaban Stik

b. Memancing ikan

c. Lompatan benar salah d. Matematika basket

e. Gerakan kereatif

f. Games ular tangga

g. Simulasi h. Demonstrasi

i. Bermain peran

j. Lari kanan kiri benar salah k. Injak angka

l. Lekukan geometri

m. Kartu domino

6. Strategi mengajar kecerdasan Interpersonal Strategi untuk mengajar anak-anak yang memiliki kecenderungan cerdas

interpersonal diantaranya adalah kerja kelompok, kartu soal, sosiodrama, memberi

dan menerima, jigsaw, cerdas cermat berantai, surat untuk sahabat.

Page 44: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

26

7. Strategi mengajar kecerdasan Intrapersonal

Strategi yang disarankan untuk mengajar anak-anak yang memiliki kecerdasan intrapersonal diantaranya adalah games siapa saya, pertanyaan dimulai dari siswa,

mengenal tokoh, kontrak nilai, manipulasi identitas.

8. Strategi mengajar kecerdasan Naturalis Untuk anak-anak yang memiliki kecenderungan cerdas naturalis maka strategi

yang disarankan adalah tebak suara hewan, identifikasi tumbuhan, matematika

daun, karya wisata.

E. Kerangka Konseptual

Untuk memberikan kemudahan dalam membaca, menganalisa dan memahami penelitian ini, penulis menyederhanakan penelitian ini dalam kerangka konseptual

yang meliputi latar belakang permasalahan, proses dalam menanggulanginya dan

tujuan akhir dari penelitian ini.

Page 45: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

27

Banyak siswa yang tidak mengetahui

potensinya

92 % Siswa SMA se- derajat bingung

tentang potensi dirinya dan tidak punya arah

tujuan hidup kedepannya

Linguistik

Kinestetik

TREATMENT

STUDENT

45 % Mahasiswa di Indonesia merasa salah

dalam mengambil jurusan

Matematis Logis

Spasial Visual

SEMUA PESERTA DIDIK

MEMILIKI POTENSI

63 % orang Indonesia bekerja tidak sesuai dengan jurusan pendidikannya

8,8% dari total 7 juta pengangguran di Indonesia adalah sarjana

M

I

R Music

Interpersonal

Intrapersonal

Naturalis

PROSES KBM DENGAN

PENDEKATAN

KECERDASAN MAJEMUK

PENILAIAN AUTHENTIC

Page 46: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

28

BAB III

METODELOGI PENELITIAN

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode analisis deskritif, Nazir (2013:54) menjelaskan bahwa “metode deskritif adalah suatu

metode dalam meneliti status sekelompok peristiwa pada masa sekarang”.

Tujuan dari penelitian deskritif ini adalah untuk membuat deskripsi, gambaran atau lukisan secara sistematis, faktual dan akurat mengenai fakta-fakta, sifat-

sifat serta hubungan antar fenomena yang diselidiki. Penelitian ini akan

mengungkapkan tentang manajemen pendidikan berbasis humanistik terhadap

pengembangan potensi peserta didik di School Of Human, yaitu tentang manajemen pembelajaran berbasis humanistik mulai dari input, proses sampai

outputnya. dan metode penelitian ini adalah kualitatif analisis deskritif.

“Metode penelitian merupakan rangkaian cara atau kegiatan pelaksanaan penelitian yang didasari oleh asumsi-asumsi dasar, pandangan- pandangan

filosofis dan ideologis, pertanyaan dan isu-isu yang dihadapi (Sukmadinata,

2012:52).”

Jika dihubungkan dengan penelitian ini, maka metode penelitian merupakan

rangkaian kegiatan proses penelitian tentang manajemen pembelajaran berbasis

humanistik terhadap pengembangan potensi peserta didik di School Of Human, Bekasi. Dengan metode penelitian yang tepat, maka penulis berkeyakinan akan

mendapatkan hasil penelitian yang relevan, teruji secara validitas dan

realibilitas.

A. Waktu dan Tempat penelitian

Penelitian dilaksanakan selama satu tahun, terhitung tahun ajaran

2018/2019. Lokasi penelitian adalah di School Of Human (SOH) yang

beralamat di Jl. Mendut No. 126 Kranggan, Kelurahan Jati Sampurna, Kecamatan Jati Sampurna Bekasi. Telp. (021) 21284033 website.

www.samsoh.com. e-mail. [email protected].

Profile Sekolah : 1. Latar Belakang School of Human

Materi Dasar Penting yang Hilang. Di era globalisasi ini, tuntutan

masyarakat terhadap hidup makin melambung tinggi. Untuk memenuhi

standar kehidupan yang makin tinggi, banyak hal yang perlu dibekali kepada putra putri kita, agar kelak menjadi individu dewasa yang mampu

bertahan atau survive. Namun sebaliknya, materi dasar yang sangat

penting untuk mewujudkan kualitas manusia unggul malah tidak pernah diajarkan. Materi dasar penting tersebut antara Iain character building,

life skill, creativity, dan problem solving.

SMA School of Human Siswa SMA bingung tentang minat bakatnya. Siswa SMA ternyata masih

banyak mengalami kebingungan tentang bakat-bakat yang dimilikinya.

Ketika seorang siswa sudah mengetahui bakatnya, ternyata institusi

sekolah tidak mendukung bakat itu. Bahkan sekolah menjauhkan bakat siswa-siswanya.

MIR

Page 47: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

29

Siswa SMA masih bingung memilih jurusan di Universitas dan Profesinya. Kenyataan membuktikan banyak siswa SMA masih

kebingungan untuk memilih jurusan di universitas atau perguruan tinggi yang

berujung ke profesinya. Padahal masa SMA pendek hanya 3 tahun, bahkan banyak siswa yang memilih jurusan hanya karena ikut-ikutan teman dan asal

mencoba. Hal ini akan berdampak negatif ketika kuliah dan menjalani sebuah

profesi. Tidak ada kenyamanan waktu belajar dalam setiap perkuliahan. Dan

ketika menjalankan sebuah profesi juga tidak professional karena tidak sesuai minat dan bakatnya.

2. Visi, Misi, dan Tujuan a. Visi School of Human adalah sekolah yang menghargai setiap potensi manusia

sebagai ciptaan Allah SWT yang terbaik dengan membantu peserta didiknya

menemukan profesi yang professional sesuai minat dan bakat, minat dan

pandangan dunianya sehingga siap menghadapi era globalisasi dengan menjunjung tlinggi akhlakul karimah.

b. Misi School of Human

1). School of Human mempunyai program utama, yaitu mata pelajaran wajib sebagai kebutuhan utama peserta didiknya yaitu CCSE (Character,

Creativity, Skill, Problem Solving).

2). School of Human memiliki program penunjang, yaitu mata pelajaran pokok sebagai kebutuhan penunjang peserta didiknya yaitu Pendidikan

Agama, Bahasa Indonesia (Literasi), Logika,dan Enterpreneur.

3). School of Human mempunyai program akademis, yaitu memberikan

pilihan mata pelajaran akademis kepada peserta didiknya sesuai bakat dan minatnya.

c. Tujuan School of Human

1). Lulusan peserta didik sudah mampu mengetahui dan mengembangkan potensi yang dimilikinya.

2). Lulusan peserta didik siap melanjutkan pendidikannya ke

perguruan tinggi sesuai minat dan bakatnya. 3). Lulusan peserta didik mempunyai sikap, keterampilan dan

pengetahuan yang menunjang profesi yang diinginkannya.

4). Membantu pemerintah dalam menyiapkan generasi emas

Indonesia.

TUJUAN SEKOLAH

1). Selama masa belajar, terciptanya lingkungan sekolah yang kondusif bagi proses pembelajaran, terutama untuk siswa, guru dan

orang tua, serta masyarakat sekitar.

2). Selama masa belajar, peserta didik sudah mampu mengetahui dan mengembangkan potensi atau bakat yang

dimilikinya.

3). Selama masa belajar, peserta didik akan portofolio dari karya-karyanya.

4). Selama masa belajar, peserta didik memiliki ke|ompok siswa yang

aktif dalam penulisan karya ilmiah yang berisi riset-riset

sederhana tentang lingkungan dan masyarakat, serta ikut

Page 48: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

30

berprestasi dalam lomba-Iomba karya ilmiah di dalam dan di luar

negeri. 5). Selama masa belajar, peserta didik mengikuti berbagai turnamen

olah raga yang berprestasi pada tingkat daerah atau nasional.

6). Selama masa belajar, peserta didik memiliki tim kesenian yang mampu tampil dan berprestasi pada acara setingkat daerah atau

nasional.

7). Selama masa belajar, peserta didik siap melanjutkan

pendidikannya ke perguruan tinggi sesuai dengan bakat dan minatnya.

8). Selama masa belajar, peserta didik mempunyai sikap,

keterampilan dan pengetahuan yang menunjang profesi yang diinginkannya.

Multiple Intelligences Research (MIR) dilakukan kepada setiap peserta didik

untuk mendeteksi gaya belajar, potensi, minat dan bakat. Penelitian ini

dilakukan sampai mereka merasa yakin dengan fakultas perguruan tinggi yang mereka pilih.

Sekolah Inklusi

“Setiap peserta didik memiliki hak yang sama untuk medapatkan pendidikan. Tidak ada produk Tuhan yang gagal."

Di School of Human dalam proses pembelajaran menganut sistem terpadu.

siswa yang mempunyai kebutuhan khusus disamping mengikuti program

seperti layaknya anak-anak reguler lainnya mereka mengikuti program yang ada pada unit 'Inklusi yaitu program pendampingan dengan buddy, sensory

garden, environment learning dan program pembelajaran individu.

A. Kurikulum Kurikulum SOH secara umum terbagi menjadi empat bagian rumpun mata

pelajaran yaitu:

1. Mata Pelajaran lnti 2. Mata Pelajaran Penghela

3. Mata Pelajaran Akademis

4. Unit Aktivitas

1. MATA PELAJARAN INTI Mata pelajaran inti adalah mata pelajaran yang wajib diikuti oleh setiap

peserta didik di semua jenjang. Mata pelajaran ini diwajibkan sebab sebagai

inti atau pusat dari semua bidang keilmuan.

Yang termasuk di dalam Rumpun Mata Pelajaran Inti antara lain : a. Character Building adalah mata pelajaran tentang pembangunan

karakter atau akhlakul karimah sebagai inti dari segala keilmuan.

Peserta didik diarahkan agar mampu mengenali dan memahami dirinya sendiri sehingga peserta didik mampu menerapkan arti dari

Character itu sendiri, yakni mampu melatih dirinya sendiri untuk

senantiasa 'melakukan kebersihan jiwa.

Page 49: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

31

b. Creativity adalah mata pelajaran tentang bagaimana peserta didik

untuk terbiasa kreatif dalam berfikir, menginplementasikan, dan mengembangkannya agar bermanfaat bagi masyarakat.

c. Life Skills adalah mata pelajaran tentang keterampilan hidup yang

penting dalam mempertahankan dan menjalankan, mengembangkan profesinya berdasarkan bakat dan minat peserta didik.

d. Problem solving adalah keterampilan yang harus dimiliki oleh peserta

didik dalam menyikapi setiap masalah yang mereka hadapi dengan

cara pemahaman tenang identifikasi masalah, menganalisa penyebab masalah dan mencari beberapa jalan keluar untuk menyelesaikan

masalah.

2. MATA PELAJARAN PENGHELA

Mata pelajaran penghela adalah mata pelajaran wajib bagi peserta didik

yang diharapkan menjadi penghela dan penunjang dari semua mata pelajaran yang akan diikuti oleh peserta didik. Mata pelajaran penghela

bertujuan agar peserta mempunyai kemampuan menentukan tujuan,

cara mencapai tujuan, dan bertahan terhadap berbagai hambatan dengan benar dan tepat sesuai dengan nilai Ketuhanan, nilai Kepatutan

dalam sosial masyarakat. Mata pelajarn penghela ini meliputi :

a. Pendidikan Agama Islam adalah mata pelajaran agama islam

yang memfokuskan kepada pencarian hati tentang eksistensi dengan rasional dan ketauhidan. Dan memahami makna atau

filosofi dari setiap ibadah ritual untuk diaplikasikan kedalam

kehidupan sehari-hari. b. Literasi (Bahasa Indonesia) adalah-mata pelajaran dasar dari

komunikasi dengan melatih kemampuan mendengar dan

memahami, berbicara, membaca dan menulis.

c. Logika adalah mata pelajaran tentang cara berfikir rasional dalam menghadapi setiap permasalahan kehidupan dengan berpegang

kepada nilai-nilai kebenaran, kebaikan, dan keadilan.

d. Entrepreneur (Wirausaha) adalah mata pelajaran untuk

menumbuhkan jiwa bisnis dan manajemen usaha, sehingga secara kualitas mampu bersaing dalam era globalisasi.

3. MATA PELAJARAN AKADEMIS

Mata pelajaran akademis adalah mata pelajaran penunjang yang sesuai dengan kebutuhan peserta didik. Mata pelajaran akademis ini meliputi

: Matematika (Math), Ilmu Pengetahuan Alam (Science), llmu

Pengetahuan Sosial (Social Study), dan lain-lain. Untuk Mata Pelajaran Akademis School of Human berbeda. Kurikulum untuk Mata Pelajaran

Akademis di School of Human di bagi menjadi 2 (dua) sesuai dengan

jenjang dan kebutuhan peserta didik; a. SMA School of Human. Mata Pelajaran Akademis SMA School

Of Human di siapkan sebagai mata pelajaran yang menunjang

peserta didik untuk dapat merealisasikan profesi pelajaran

Page 50: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

32

sesuai minat dan bakatnya.

b. SMP School of Human. Kurikulum mata pelajaran akademis SMP School Of Human diberi nama Integrative Humanism dengan

menggunakan pendekatan PBL (Project Base Learning). Sehingga

pelajaran akademis peserta didik SMP School Of Human mengarah pada project yang berlandaskan pada Tema pelajaran

yang telah di tentukan.

4. UNIT AKTIVITAS

Unit aktivitas (UA) adalah beragam aktivitas yang disediakan sekolah

diluar pelajaran akademis yang dipilih peserta didik dengan ruang lingkup olahraga, berbagai dimensi seni, aktivitas ilmiah, dan lainya

sebagai ruang untuk peserta didik mengenali, mengekspresikan, dan

mengembangkan kemampuannya, bahkan hingga mengikuti

olimpiade.

Unit aktivitas ini dibagi menjadi dua:

a. Unit Aktivitas Wajib Adalah unit aktivitas pokok yang wajib diikuti oleh seluruh peserta

didik. Unit aktivitas wajib di SOH adalah traditional games atau

permainan tradisional. Peserta didik diajak bergerak aktif sambil mengenal dan mengangkat kembali salah satu nilai budaya bangsa

yakni permainan tradisional. Unit aktivitas traditional games

dilaksanakan setiap hari Jum’at yang kemudian diberi nama “FUN FRIDAY”

b. Unit Aktivitas Optional

Unit Aktivitas Internal, dimana fasilitas dan pelatihnya berasal dari sekolah. Unit aktivitas internal untuk tahun pertama free, sudah

include kedalam uang masuk. Unit aktivitas internal meliputi :

a. Jurnalis : Mak Ipeh b. Videografi : Kak Dika

c. Science Club : Yuk Epong

d. Gardening : Mbak Ininx e. Tahsin dan Tahfiz : Bang Pii

f. Fotografi : Mbak Ininx

g. Pecinta Alam : Pakde

h. English club : Tante Suko dan Om Nur i. Baskat : Kak Robby

Unit Aktivitas Eksternal, sekolah bekerjasama dengan club atau pelatih professional sesuai bidangnya masing-masing. Karena

mengundang pelatih dari luar, khsusus untuk unit aktivitas

eksternal, investasinya dikembalikan kepada peserta didik.

Unit aktivitas eksternal : a. Taekwondo : Ryuken Taekwondo

b. Karate : Pak Sofyan dan tim

c. Wushu : Sasana Wushu Awan Putih

Page 51: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

33

d. Archery : lndo Archery

e. Clevio 6. Musik : Kak Dodi dan tim f. Math club : Kabelo

g. Fun cooking : Cool Kids

h. Skateboard : Kak Hamzah dan tim i. Futsal : Pak Leman dan tim

B. Jam Sekolah

School of Human siswa masuk pukul 07.00 WIB dengan toleransi keterlambatan 10 ménit. Namun berbeda dengan sekolah lain yang

kebanyakan sehari-harinya anak hanya belajar dikelas, istirahat,

lalu pulang. Di School of Human anak akan memiliki jam kegiatan yang Iebih menyenangkan, diantaranya :

MORNING ACITIVITY di School of Human anak setibanya

di sekolah tidak langsung duduk dikelas dan dijejali dengan materi, namun kita arahkan untuk melakukan Morning

Activity.

Apa itu Morning Acitivity? Morning activity adalah kegiatan bersama yang sekolah sediakan sebeIum pembelajaran

dimulai. Kegiatanya antara lain ; Shalat Duha yang

dilaksanakan di Mushalla dan TiIawah, Tadabur Qur’an yang dilaksanakan di

kelas. Kegiatan ini kita hadirkan agar anak mempersiapkan

dirinya dan mentalnya untuk menerima pembelajaran hari

ini. Jam Belajar Efektif

07:30 09:00 Jam Pelajaran

09:00 ~ 09:30 Breaktime pertama 09:30 ~ 11:45 Jam Pelajaran

11:45 13:00 ISOMA

13:00 14:00 Jam Pelajaran

14:00 15:30 Unit Aktivitas

C. Kedisiplinan Siswa

Disiplin merupakan sikap mental yang tercermin dalam

perbuatan tingkah Iaku berupa kepatuhan atau ketaatan terhadap

peraturan, ketentuan, etika, norma yang berlaku. Pendidikan kedisiplinan menjadi hal yang penting di sekolah. Untuk

sekadar membuat anak mengikuti peraturan yang ada disekolah

dengan segala sanksi, dan hukuman adalah hal yang mudah

dilakukan. Namun cara itu membuat mereka terpaksa

mengikuti peraturan karena takut dengan hukuman yang

akan mereka terima.

Di School of Human, pendidikan kedisiplinan yang diberikan

berbeda. Tidak ada lagi sanksi dan hukuman berat yang

Page 52: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

34

mengikat, namun diganti dengan ”consequency and

agreement”. Hal ini dimaksudkan untuk menumbuhkan kesadaran peserta didik.

D. Inklusi & Pendampingan

”Setiap peserta didik memiliki hak yang sama untuk

medapatkan pendidikan. Tidak ada produk Tuhan yang gagal”. Di School of Human proses pembelajaran bagi ABK adalah

terpadu. ABK disamping mengikuti program seperti layaknya

peserta didik reguler lainnya mereka mengikuti program yang ada pada unit inklusi yaitu program pendampinagan dengan

buddy, sensory garden, environment learning dan program

pembelajaran individu.

E. Penilaian Authentic

Di school of human tidak ada UH, UTS, UAS tapi menggunakan

penilaian authentic (authentic asessment) dimana nilai peserta

didik diambil pada saat proses pembelajaran. Penilaian diambil dari tiga jenis penilaian yakni kognitif, afektif, psikomotor. Saat

peserta didik menjawab pertanyaan, maka pada saat itu pula

nilai diambil. Saat peserta didik melakukan aktivitas (wawancara, diskusi, presentasi, dan lain-Iain) maka nilainya

pun diambil. Begitupula dengan akhlak, diambil setiap bulan

dengan menggunakan tiga sumber, yaitu: penilaian diri sendiri, dinilai oleh teman, dan dinilai oleh guru.

F. Program Keagamaan

School of Human adalah sekolah umum yang menerima peserta didik dengan Iatar belakang agama yang berbeda-beda.

Sebagian besar peserta didik yang masuk beragama Islam, maka

sekolah memfasilitasi dalam bentuk mata pelajaran PAI

(Pendidikan Agama Islam) sebanyak Z jam dan rutinitas ibadah seperti shalat duha, shalat dzuhur berjamaah, shalat ashar

berjamaah, kajian rutin bulanan,serta tahsin dan tahfizh. Untuk

yang beragama nonislam, pendidikan agama diserahkan kepada keluarga.

G. Kelas lnspirasi

Setiap hari jumat, dua kali dalam sebulan peserta didik School of Human di stimulus dengan berbagai macam guru tamu, yang

mempunyai latar belakang berbeda seperti: orang tua, para

professional, dan penulis buku. Hal ini bertujuan untuk membuka paradigma baru peserta didik tentang berbagai

macam jenis pekerjaan di sekitarnya.

H. Esoha Tv

Untuk menyalurkan bakat anak-anak dalam bidang videografi,

public speaking, SOH mempunyai Chanel di youtube yakni

Page 53: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

35

ESOHA TV. Berbagai macam hasil karya seperti web series,

short movie, tutorial, dan lain-lain bisa dinikmati di Chanel tersebut.

I. Humagz

Untuk menyalurkan bakat peserta didik di bidang jurnalis School of Human mempunyai wadah di media sosial. Berbagai

macam tulisan peserta didik, baik artikel, laporan, puisi, cerpen,

dan lainnya bisa dinikmati dalam www.humagz.blogspot.com.

J. Fieldtrip

Kunjungan edukatif atau fieldtrip dilakukan diluar sekolah

dengan mengunjungi beberapa tempat disesuaikan dengan tema mata pelajaran yang dipelajari, dalam satu tahun fieldtrip

dilaksanakan sebanyak dua kali.

1. Seragam

Seragam SOH diantaranya : Jas Almamater, Batik, Kaos

dan Training olah raga digunakan saat mengikuti

acara/event tertentu atau sesuai dengan kesepakatan. Namun setiap hari siswa

diperkenankan menggunakan seragam bebas yang nyaman

dipakai dan bertanggung jawab.

2. Student Satisfaction Kepuasan pelanggan dalam hal ini peserta didik diukur

dengan sebuah alat yang dinamakan student satisfaction.

Diukur setiap hari dalam 3 level yakni: HAPPY, FLAT, BAD. Hasil perhitungan student satisfaction bisa dilihat

langsung oleh orangtua.

B. Metode Penelitian

Pendekatan penelitian ini menggunakan pendekatan penelitian kualitatif.

“Penelitian kualitatif adalah suatu penelitian yang ditujukan untuk

mendeskripsikan dan menganalisis fenomena, peristiwa, aktivitas sosial, sikap, kepercayaan, persepsi, pemikiran orang secara individual maupun

kelompok (Sukmadinata, 2012: 60). ”Penulis memilih penelitian kualitatif

didasari dengan pentingnya meneliti secara fokus dan detail tentang manajemen pendidikan berbasis humanistik terhadap pengembangan

potensi peserta didik, tentu dengan melibatkan banyak informan demi

menjunjung tinggi keabsahan dan totalitas data yang didapat.

Sifat penelitian kualitatif adalah unsur alamiah peristiwa dan peneliti

menjalankan peran sebagai bagian komunitas masyarakat yang akan

diteliti. Karakteristik penelitian kualitatif antara lain sifat latar alamiah, peneliti sebagai instrumen, induktif, deskriptif, dan metode kualitatif yakni

penggunaan observasi, wawancara dan kajian dokumen selama penelitian

(moelong, 2007: 8- 11).

Page 54: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

36

Penggunaan jenis penelitian kualitatif dimaksudkan untuk memahami

secara utuh fenomena sosial yang terjadi dalam komunitas tertentu.

Penelitian kualitatif berusaha memahami pengalaman dan perilaku manusia

yang sangat kompleks. Istilah metode kualitatif sering juga disebut dengan “field work, naturalistic dan ethnographic, inner perspective, ecological,

case study, descriptive” (Bogdan dan Biklen, 2007: 3). Inti dari istilah

tersebut adalah bahwa penelitian kualitatif mendorong keterlibatan peneliti lebih intens, memahami lebih dalam fenomena dan realitas sosial, serta

penggunaan analisa isi secara tepat untuk menghasilkan kesimpulan secara

objektif dan absah.

Penggunaan penelitian jenis kualitatif juga mendorong peneliti untuk

mengumpulkan data yang lengkap dan menemukan solusi ataupun

pemikiran yang inovatif untuk mengatasi permasalahan institusi. Oleh karena itu dalam penelitian kualitatif diperlukan kehati-hatian, kecermatan,

dan ketelitian baik selama proses penelitian maupun pasca penelitian,

termasuk dalam membuat kesimpulan dan laporan. Pertimbangan menggunakan metode kualitatif dalam penelitian ini antara

lain adalah pertama, mengetahui bagaimana pendidikan berbasis

humanistik di School of Human (SOH).

Kedua, memperoleh gambaran bagaimana strategi sekolah School Of Human (SOH) menentukan jenis potensi peserta didik.

Ketiga, memperoleh gambaran bagaimana upaya sekolah

Dalam mengembangkan potensi peserta didik melalui pendidikan berbasis

humanistik.

Jenis penelitian yang dipakai dalam penelitian ini juga termasuk jenis

penelitian studi kasus, karena strategi ini lebih tepat untuk penelitian di mana pokok pertanyaan penelitian berkenaan dengan “how” atau

“why”. Gumawan (2013:121) menjelaskan “penelitian studi

kasus adalah penelitian yang meneliti fenomena kontemporer secara utuh dan menyeluruh pada kondisi yang sebenarnya, dengan menggunakan

berbagai sumber data, sebagai upaya untuk mencapai validitas

(kredibilitas) dan realibilitas (konsistensi) penelitian”. Studi kasus

merupakan inkuiri empiris untuk menyelidiki fenomena dalam kehidupan nyata dengan memanfaatkan bukti multi sumber yakni dokumentasi,

wawancara dan observasi (Yin, 2003: 1,2,18,103).

Penulis memilih jenis penelitian dengan studi kasus untuk mengetahui

manajemen pendidikan berbasis humanistik terhadap pengembangan

potensi peserta didik di School Of Human (S0H), Kranggan Bekasi.

Meneliti dengan menyeluruh, mengungkap data dan informasi dari beberapa pihak, baik dari kepala sekolah, peserta didik, dewan guru, orang

tua dan yang lainnya. Dengan harapan, agar penelitian ini mampu

Page 55: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

37

menjawab pertanyaan bagaimana dan mengapa terhadap suatu yang diteliti.

Melalui pertanyaan penelitian, subtansi mendasar yang terkandung di dalam kasus yang diteliti dapat digali dengan mendalam.

C. Teknik dan Instrumen Penelitian

Teknik pengumpulan data dilakukan dengan setting alamiah, yaitu mulai dari proses menentukan potensi peserta didik, metode pengajaran dikelas

yang dilakukan oleh guru sesuai dengan jenis potensi peserta didiknya

sampai pada penilaian akhir dan penerimaan raport. Untuk memperoleh temuan dan interpretasi yang sah maka terdapat beberapa langkah yang

ditempuh peneliti. Langkah-langkah tersebut adalah memperpanjang

kehadiran peneliti di lapangan, memperdalam observasi dengan melakukan

triangulasi (Sugiyono, 2009: 241).

1. Observasi

Observasi merupakan pengamatan dan pencatatan secara sistematik

terhadap gejala yang tampak pada objek penelitian (S.Margono, 2007:

158).Observasi dalam sebuah penelitian diartikan sebagai pemusatan perhatian terhadap suatu objek dengan melibatkan seluruh indera

untuk mendapatkan data. Jadi observasi merupakan pengamatan

langsung dengan menggunakan penglihatan, penciuman, pendengaran, perabaan, atau kalau perlu dengan pengecapan.

Instrumen yang digunakan dalam observasi dapat berupa pedoman

pengamatan, tes, kuisioner, rekaman gambar, dan rekaman suara.

Kegiatan pengamatan (observasi) dilakukan sebagai upaya

mendapatkan informasi tentang adanya faktor-faktor yang mendukung

maupun faktor yang menghambat dalam manajemen pendidikan berbasis humanistik terhadap pengembangan potensi peserta didik di

School Of Human (SOH), Kranggan, Bekasi.

Dengan teknik observasi di lapangan, maka peneliti akan memperoleh manfaat sebagai berikut: Pertama, observasi merupakan sarana untuk

menggeneralisasi hipotesis atau ide (Irwin & Bushnell,1984).

Kedua, observasi dapat digunakan sebagai sarana untuk menjawab

suatu pertanyaan khusus/spesifik (Irwin & Bushnell,1984). Ketiga, observasi dapat memberikan gambaran yang lebih realistik

tentang suatu peristiwa atau perilaku, dibandingkan metode

pengumpulan informasi lainnya (Irwin & Bushnell,1984). Seperti diungkapkan Goodwin & Driscoll (Bentzen, 1992), melalui observasi

dimungkinkan untuk mengukur perilaku objek penelitian yang tidak

dapat diukur dengan alat lain. Keempat, melalui observasi dimungkinkan bagi peneliti atau praktisi

untuk memahami perilaku peserta didik dengan lebih baik (Irwin &

Bushnell,1984).

Kelima, observasi dapat menjadi sarana dalam melakukan evaluasi, misalnya mengevaluasi kinerja guru di kelas, mengetahui respon siswa

terhadap metode pembelajaran yang berbeda, mendeteksi

Page 56: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

38

perkembangan perilaku motorik pada bayi, mengetahui situasi yang

menyebabkan anak berperilaku agresif dan sebagainya.

Observasi yang akan dilakukan dalam penelitian ini untuk menjawab

permasalahan pada rumusan masalah yang kedua dan ketiga yaitu : bagaimana strategi sekolah dalam menentukan jenis potensi peserta

didik dan bagaimana upaya sekolah dalam mengembangkan potensi

peserta didik melalui konsep pendidikan humanistik.

Observasi yang akan dilakukan adalah dengan melihat dan mengamati

secara langsung bagaimana teknik team Multiple Intelligences Research

(MIR) dalam menentukan atau memetakan potensi yang dimilki oleh

masing-masing peserta didik, selain itu peneliti juga langsung mengobservasi dikelas terkait upaya dalam hal ini guru, bagaimana para

guru memberikan motivasi dan pembelajaran guna untuk

mengembangkan potensi yang dimiliki oleh peserta didik sesuai dengan hasil MIR yang sudah di research sebelumnya. Untuk memudahkan

observasi maka kami susun instrumennya sebagai berikut:

Rumusan Masalah

Instrumen

Subjek Penelitian

Bagaimana manajemen

pendidikan berbasis kecerdasan majemuk

dalam mengembangkan

potensi peserta didik di School of Human (SOH)

Wawancara 1. Direktur Sekolah

2. Kepala Sekolah 3. Kepala TU

Bagaiamana strategi

sekolah dalam menentukan jenis potensi

yang dimiliki oleh peserta

didik di School Of Human (SOH)

Observasi 1. Team MIR

2. Peserta Didik

Bagaimana upaya sekolah

dalam mengembangkan

potensi peserta didik melalui pendidikan

berbasis kecerdasan

majemuk di School Of Human (SOH)

Observasi 1. Guru

2. Peserta Didik

3. Orang tua

2. Wawancara Mendalam Wawancara digunakan sebagai teknik pengumpulan data apabila

peneliti ingin melakukan studi pendahuluan untuk menemukan

permasalahan yang harus diteliti, dan juga apabila peneliti ingin mengetahui hal-hal dari responden yang lebih mendalam dan jumlah

respondennya sedikit/ kecil.

Page 57: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

39

Wawancara yang dilakukan baik secara langsung (face to face)

maupun tidak langsung, akan selalu terjadi melalui kontak pribadi. Oleh karena itu, pewawancara perlu memahami situasi dan kondisi

sehingga dapat memilih waktu yang tepat, kapan dan di mana harus

melakukan wawancara. Dalam mengumpulkan data melalui wawancara, peneliti melalui langkah-langkah:

(1) menetapkan kepada siapa wawancara itu dilakukan, (2)

menyiapkan pokok-pokok masalah yang akan menjadi bahan

pembicaraan, (3) mengawali atau membuka alur wawancara, (4) melangsungkan jalannya wawancara, (5) mengkonfirmasi ringkasan

hasil wawancara dan mengakhirinya, (6) menuliskan hasil wawancara

ke dalam catatan lapangan, dan (7) mengidentifikasi tindak lanjut hasil wawancara yang telah diperoleh.

Kegiatan wawancara dalam penelitian ini dilakukan secara kekeluargaan

yaitu menyampaikan pertanyaan secara langsung kepada individu yaitu

direktur sekolah, kepala sekolah, waka kurikulum, waka kesiswaan, guru, orang tua dan peserta didik.. Hal ini dilakukan untuk memperoleh

informasi yang diperlukan karena informan terlibat langsung dengan

pelaksanaan penelitian. Kegiatan wawancara ini dilakukan secara terbuka dan lentur yang tidak mengikat, dengan menggunakan berbagai

pertanyaan awal yang ringan kemudian semakin memfokus sehingga

informasi yang terkumpulkan dapat secara mendalam dan mencapai

sasaran. Keluwesan ini diharapkan mampu mengorek kejujuran informan untuk memberikan informasi yang sebenarnya.

Wawancara dapat dilakukan secara terstruktur maupun tidak terstruktur, dan dapat dilakukan dengan tatap muka maupun lewat telepon.

1) Wawancara terstruktur

Wawancara terstruktur digunakan sebagai teknik pengumpulan data, bila peneliti atau pengumpul data telah mengetahui dengan pasti

informasi apa yang akan diperoleh. Oleh karena itu dalam

melakukan wawancara, pengumpul data telah menyiapkan

instrumen penelitian berupa pertanyaan-pertanyaan tertulis yang alternatif jawabannya pun sudah disiapkan. Dengan wawancara

terstruktur ini setiap responden diberi pertanyaan yang sama, dan

pengumpul data mencatatnya.

Dalam melakukan wawancara, selain harus membawa instrumen sebagai

pedoman untuk wawancara, maka pengumpul data juga dapat

menggunakan alat bantu seperti tape recorder, gambar, brosur dan material lain yang dapat membantu pelaksanaan wawancara berjalan

lancar. Adapun contoh wawancara terstruktur tentang tanggapan

masyarakat terhadap pelayanan pemerintah. Misalnya, “Bagaimanakah tanggapan Bapak/Ibu terhadap pelayanan pendidikan di kabupaten ini?”

Page 58: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

40

2) Wawancara tidak terstruktur

Wawancara tidak terstruktur adalah wawancara yang bebas dimana peneliti tidak menggunakan pedoman wawancara yang telah tersusun

secara sistematis dan lengkap untuk pengumpulan datanya. Pedoman

wawancara yang digunakan hanya berupa garis-garis besar permasalahan yang akan ditanyakan. Adapun contohnya adalah sebagai berikut:

“Bagaimanakah pendapat Bapak/Ibu terhadap kebijakan pemerintah

tentang impor gula saat ini? Dan bagaimana dampaknya terhadap

pedagang dan petani?”.

Wawancara tidak terstruktur sering digunakan dalam penelitian pendahuluan malahan untuk penelitian yang lebih mendalam tentang

responden. Pada penelitian pendahuluan, peneliti berusaha mendapatkan

informasi awal tentang berbagai isu atau permasalahan yang ada pada objek, sehingga peneliti dapat menentukan secara pasti permasalahan

atau variabel apa yang harus diteliti.

Dalam wawancara tidak terstruktur, peneliti belum mengetahui secara pasti data apa yang akan diperoleh, sehingga peneliti lebih banyak

mendengarkan apa yang diceritakan oleh responden. Berdasarkan

analisis terhadap setiap jawaban dari responden tersebut, maka peneliti dapat mengajukan berbagai pertanyaan berikutnya yang lebih terarah

pada satu tujuan.

Dalam melakukan wawancara maka pewawancara harus memperhatikan

tentang situasi dan kondisi sehingga dapat memilih waktu yang tepat kapan dan dimana harus melakukan wawancara.

Teknik wawancara ini dilakukan peneliti dengan cara tidak terstruktur, karena

(1) peneliti merasa tidak tahu mengenai apa yang terjadi sebenarnya, (2) ingin menggali informasinya secara mendalam dan lengkap dari informan, (3)

dilakukan dengan cara terbuka dan mengarah kepada kedalaman informasi,

(4) subjek yang diteliti posisinya lebih berperan sebagai informan daripada sebagai responden, dan (5) wawancara dapat dilakukan beberapa kali sesuai

dengan keperluan peneliti berkaitan dengan kejelasan dan kemantapan

masalah yang sedang dijelajahi. Tujuan utama dari wawancara mendalam ini

untuk mengetahui tentang bagaimana manajemen pendidikan humanistik, bagaimana strategi sekolah dalam menentukan jenis potensi peserta didik serta

bagaimana upaya sekolah dalam mengembangkan potensi peserta didik

melalui pendidikan humanistik.

Daftar pertanyaan sifatnya hanya sebagai pedoman atau acuan dalam

melakukan wawancara agar peneliti tetap berada pada jalur penelitian dan

tidak keluar dari substansi penelitian. Teknik ini digunakan untuk menjaring

informasi sebanyak mungkin dan seluas mungkin tanpa terpaku dengan daftar pertanyaan yang telah disusun sebelumnya.

Page 59: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

41

Dalam penelitian ini peneliti menggunakan wawancara terstruktur agar

peneliti melakukan wawancara lebih terarah dan untuk mendapatkan hasil sesuai dengan apa yang dibutuhkan dalam penelitian ini, adapaun wawancara

yang akan dilakukan untuk menjawab semua rumusan masalah. Dan didukung

dengan observasi dan dokumen. Adapun Instrumennya sebagai berikut:

Rumusan Masalah

Instrumen

Subjek Penelitian

1. Bagaimana manajemen pendidikan berbasis keecrdasan

majemuk dalam pengembangan

Wawancara

potensi peserta didik di School Of

Human (SOH) a. Bagaimana manajemen

pendidikan berbasis

kecerdasan majemuk terkait

perencanaan, pelaksanaan, kontrol dan action untuk

tahapan selanjutnya yang ada

di SOH ? b. Model pendidikan di

SOH

c. Teknik atau metode pendidikan dengan

pendekatan kecerdasan

majemuk ?

d. Apa saja perbedaan konsep

pendidikan kecerdasan majemuk dengan

pendidikan pada umumnya?

e. Signifikansi konsep

pendidikan berbasis kecerdasan majemuk

terhadap kehidupan sosial?

f. Problematika kecerdasan majemuk di SOH

g. Bagaimana cara SOH dalam

hal Rekrutmen guru? h. Bagaimana sekolah

membangun paradigma

yang sama untuk semua

guru? i. Apa saja pelatihan yang

diberikan oleh sekolah

kepada semua guru?

Direktur Sekolah

(Munif Chatib)

Kepala Sekolah (Andi

Budiman Jaya)

Page 60: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

42

j. Berapa kali guru-guru

mendapatkan pelatihan disetiap semester?

k. Apa saja program yang

harus diikuti oleh orang tua

peserta didik?

2. Bagaimana Strategi sekolah dalam

menentukan jenis potensi yang

dimiliki oleh peserta didik di

School Of Human (SOH) a. Potensi Peserta didik

dalam pandangan SOH?

b. Macam-macam Potensi peserta didik ?

c. Pengertian potensi, bakat

dan minat dalam pandangan SOH ?

d. Konsep menentukan jenis

potensi peserta didik ?

e. Berapa lama durasi masing- masing peserta

didik pada saat mengikuti

Research? f. Apakah ada kendala

dalam pelaksanaan

Research?

g. Yang mempengaruhi potensi peserta didik?

h. Potensi apa saja yang

mendominasi di SOH?

Wawancara Team MIR

3. Bagaimana model pembelajaran

atau KBM di SOH

a. Teknik atau metode

pengembangan potensi peserta didik di SOH?

b. Langkah awal sebelum

memulai KBM c. Upaya pengembangan

pembelajaran

d. Program apa saja yang diberikan kepada peserta didik

untuk mengembangkan

potensi mereka?

e. Bagaiamana cara guru

mengajar di kelas yang peserta

didiknya memilki potensi yang beragam?

Wawancara Guru, orang tua,

dan peserta didik

Page 61: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

43

f. Fasilitas apa saja yang

dibutuhkan untuk mengembangkan potensi

peserta didik?

g. Apakah program ekskul benar-

benar untuk mengasah potensi peserta didik?

h. Bagaimana keterlibatan orang

tua atau kerjasama orangtua dan pihak sekolah?

i. Apa saja kendala guru dalam

melaksanakan semua program

pengembangan potensi peserta didik?

j. Apakah peserta didik

berkembang sesuai dengan potensinya?

Apa saja prestasi peserta didik

selama ini?

3. Dokumen dan Arsip

a. Studi Dokumen

Selain melalui wawancara dan observasi, informasi juga bisa diperoleh lewat fakta yang tersimpan dalam bentuk surat, catatan harian, arsip foto, hasil rapat,

cenderamata, jurnal kegiatan dan sebagainya. Data berupa dokumen seperti ini bisa

dipakai untuk menggali infromasi yang terjadi di masa silam. Peneliti perlu memiliki kepekaan teoretik untuk memaknai semua dokumen tersebut sehingga tidak sekadar

barang yang tidak bermakna (Faisal, 1990: 77).

Arsip sebagai penambahan secara tertib dokumen-dokumen yang diciptakan selama kegiatan oleh suatu lembaga atau perorangan, dan dipelihara untuk

pelaksanaan tujuan politik, hukum, atau budaya oleh lembaga perorangan tersebut.

Eugenio Casanova (1867-1951). Dokumen (studi kepustakaan) dilakukan dengan cara menelusuri literatur, literatur ilmiah dari buku-buku, jurnal ilmiah, surat kabar,

data statistik, dan karya ilmiah. Dalam uraian tentang studi pendahuluan, telah

disinggung pula bahwa sebagai objek yang diperhatikan dalam memperoleh

informasi, kita memperhatikan tiga macam sumber, yaitu tulisan (paper), tempat (place), dan kertas atau orang (people) dalam mengadakan penelitian yang

bersumber pada tulisan inilah kita telah menggunakan metode dokumentasi. Adapun

dokumentasi sebagai penunjang yang dibutuhkan dalam penelitian ini sebagai berikut:

Page 62: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

44

Rumusan Masalah

Instrumen

Subjek Penelitian

1. Bagaimana manajemen

Pendidikan Berbasis kecerdasan amjemuk dalam pengembangan

potensi peserta didik di School

Of Human (SOH)

Dokumen 1. Parent Book

2. Student’s Book

3. Buku-Buku

Pedoman

Sekolah

2. Bagaiaman Strategi sekolah

dalam menentukan jenis potensi

yang dimiliki oleh peserta didik di School Of Human (SOH)

Dokumen 1. Tool MIR atau

alat Reserch

2. Hasil MIR Peserta didik

3. Bagaimana Upaya Sekolah dalam

mengembangkan potensi

peserta didik melalui pendidikan berbasis kecerdasan

majemuk

Dokumen 1. Lesson Plan

2. Buku

Penunjang 3. Buku Wajib

Guru

4. Daftar prestasi

sekolah 5. Jurnal

kegiatan

sekolah 6. Foto foto

kegiatan

sekolah 7. Foto foto

fasilitas

sekolah

D. Teknik Analisis Data

Teknik analisis data yaitu kegiatan menyempurnakan dan menyusun cara

menyajikannya. Analisis data dimulai dengan menyusun fakta-fakta hasil temuan lapangan. Kemudian membuat diagram-diagram, tabel, gambar-

gambar, dan bentuk-bentuk pemaduan fakta lainnya, yang akhirnya akan

diinterpretasikan, dikembangkan menjadi proposisi dan prinsip- prinsip

(Sukmadinata, 2012: 115). Penulis akan mengembangkan dan mengalihkan fenomena strategi pembelajaran di lapangan menjadi bentuk

yang dapat dilihat dalam tesis ini.

Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini adalah model

Miles dan Huberman (1984:21-23) mengemukakan bahwa aktivitas dalam

menganalisis data kualitatif digunakan secara intraktif dan berlangsung

secara terus menerus sampai tuntas, sehingga datanya sudah jenuh. Aktivitas dalam menganalisa data, yaitu data reduction, data display dan

Page 63: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

45

conlusion drawing/verfication

a. Data Reduction (Reduksi Data) Data yang diperoleh dari lapangan cukup banyak, untuk itu maka perlu

dicatat secara teliti dan rinci sebab semakin lama peneliti dilapangan,

maka jumlah data akan semakin banyak, kompleks dan rumit. Untuk itu perlu dilakukan analisis data melalui reduksi data. Mereduksi data

berarti merangkum, memilih hal-hal yang pokok, memfokuskan pada

hal yang penting, dicari tema dan polanya dan membuang yang tidak

pelu. Dengan demikian data yang telah direduksi akan memberi gambaran yang lebih jelas, dan mempermudah peneliti untuk

melakukan pengumpulan data selanjutnya, dan mencarinya bila

diperlukan. Reduksi data dapat dibantu dengan peralatan elektronik seperti komputer mini dengan memberikan kode-kode. Dalam keadaan

sosial tertentu, peneliti dalam mereduksi lebih memfokuskan diri pada

peserta didik, dan guru yang menerapkan kecerdasan majemuk.

b. Data Display(penyajian data) Setelah data direduksi, maka langkah selanjutnya adalah

mendisplaykan data. Dengan mendisplaykan data, maka akan lebih

mudah untuk memahami apa yang terjadi, merencanakan kerja selanjutnya berdasarkan apa yang telah dipahami tersebut. Penyajian

data bisa dilakukan dalam bentuk uraian tersebut, bagan, hubungan

antara kategori dan sejenisnya. Namun dalam hal ini peneliti lebih banyak mengunakan yang bersifat naratif, sebab model ini yang paling

banyak digunakan dalam penelitian kualitatif.

c. Penarikan kesimpulan verifikasi (Conclusion Drawing/ verification)

Penarikan kesimpulan merupakan bagian dari suatu konfigurasi yang utuh, sehingga kesimpulanpun harus mendapatkan verifikasi manakala

peneliti masih berlangsung. Verifikasi data yaitu pemeriksaan tentang

benar dan tidaknya hasil laporan penelitian. Simpulan adalah tinjauan ulang pada catatan di lapangan atau simpulan data ditinjau sebagai

makna-makna yang muncul dari data yang harus diuji kebenarannya,

kekokohannya dan kecocokannya yang merupakan uji validasi. Kesimpulan awal yang dikemukakan masih bersifat sementara,dan akan

berubah apabila tidak ditemukan bukti-bukti kuat yang mendukung

pada tahap pengumpulan data berikutnya. Tetapi apabila kesimpulan

yang dikemukakan pada tahap awal, didukung oleh bukti-bukti yang valid dan konsisten ketika peneliti kembali ke sekolah mengumpulkan

data, maka kesimpulan yang dikemukakan merupakan kesimpulan yang

kredibel.

Kesimpulan dalam penelitian kualitatif diharapkan merupakan temuan

baru yang sebelumnya belum pernah ada. Temuan dapat berupa

deskripsi atau gambaran suatu objek yang sebelumnya masih remang-remang atau gelap, sehingga setelah diteliti menjadi jelas dapat berupa

hubungan kausal atau interaktif, hipotesis atau teori.

Dalam penelitian kualitatif proses analisis data selalu berlangsung

dalam bentuk siklus sebagai usaha verifikasi data untuk menarik

Page 64: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

46

kesimpulan. Penelitian dapat terwujud sesuai dengan tujuan yang

diharapkan, maka dalam menganalisis data penelitian ini menggunakan analisis model interaktif.

Analisis selama pengumpulan data dilakukan dengan cara (1)

melakukan penyelarasan fokus penelitian, (2) mengembangkan

pertanyaan analitik-korektif, (3) mengembangkan rencana pelengkapan data sesuai kebutuhan, (4) menjaga konsistensi relevansi data dengan

fokus penelitian, (5) membuat catatan sistematis hasil pengamatan, (6)

mempelajari rujukan yang relevan selama di lapangan, (7)

menggunakan konsep, analogi yang divisualisasikan.

Proses analisis data dimulai dengan menelaah seluruh data yang

diperoleh dari berbagai sumber, yaitu wawancara, observasi, dan analisis dokumentasi yang sudah ditulis dalam catatan lapangan,

dokumen resmi, dokumen pribadi, gambar, foto dan sebagainya.

Langkah berikutnya adalah melakukan reduksi data yang dilakukan

dengan jalan membuat abstraksi, berupa upaya membuat rangkuman inti, proses dan pernyataan-pernyataan yang perlu dijaga sehingga tetap

berada di dalamnya. Langkah selanjutnya adalah menyusun makna yang

bulat dan dapat berdiri sendiri terlepas bagian dari yang lain. Satuan-satuan itu kemudian dikategorikan sesuai dengan tema yang dibahas.

Kategori ini dilakukan sambil membuat pengkodean. Tahap akhir

analisis data adalah mengadakan pemeriksaan terhadap keabsahan data untuk kemudian dilakukan penafsiran data.

Penafsiran data memberikan arti yang signifikan kepada analisis,

menjelaskan pola uraian, dan mencari hubungan diantara dimensi-

dimensi uraian. Tujuan utama penafsiran data dalam penelitian ini adalah untuk mencapai teori substantif.

Menurut Moeloeng adapun tahap awal yang dilakukan peneliti untuk menafsirkan data adalah menemukan kategori dengan kawasannya.

Kemudian memaknai data sehingga dapat mengungkap persoalan-

persoalan yang ada. Langkah berikutnya, penyusunan teori yang berasal dari data (teori substantif) yang dilakukan melalui analisis komperatif

(Moeloeng, 2001: 214).

Langkah ketika yang peneliti lakukan dalam analisis data adalah penarikan kesimpulan dan verifikasi. Kesimpulan awal yang

dikemukan masih bersifat sementara dan akan berubah bila tidak

ditemukan bukti-bukti yang kuat yang mendukung pada tahap pengumpulan data, maka kesimpulan yang dikemukakan merupakan

yang kridibel. Tahapan-tahapan penelitian yang dapat dilakukan,

sebagai berikut :

1. Tahapan orientasi Tahapan ini merupakan pendahuluan, yaitu untuk mendeteksi dan

mengetahui situasi atau kondisi lokasi penelitian sehingga

penelitian yang akan dilaksanakan sesuai dengan yang

Page 65: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

47

direncanakan. Selanjutnya adalah melakukan perkenalan dengan

pihak pihak yang terkait di School Of Human (SOH), seperti kepala sekolah, guru, dan peserta didik agar terjalin hubungan interaksi

yang baik sehingga mempermudah pelaksanaan penelitian untuk

memperoleh hasil yang dibutuhkan. 2. Tahapan ekplorasi, yaitu implementasi dari yang telah

direncanakan. Peneliti akan datang melakukan penelitian ke

sekolah sasaran, sesuai dengan jadwal dan acuan instrumen yang

telah disiapkan terlebih dahulu. 3. Tahapan pemeriksaan data, yaitu peneliti melakukan pemeriksaan

data yang telah dihimpun dari kepala sekolah, guru, dan peserta

didik, sehingga diketahui mana data yang relevan dan mana yang tidak dengan tujuan penelitian.

4. Tahapan triangulasi, yaitu peneliti membandingkan hasil observasi

dengan hasil wawancara, sehingga diperoleh kesimpulan untuk

penyusunan laporan penelitian. Ada 4 jenis penyajian triangulasi sebagai berikut:

a) Triangulasi Data (Data Triangulation)

Peneliti menggunakan berbagai jenis sumber data dan bukti dari situasi yang berbeda. Ada 3 sub jenis yaitu orang, waktu dan ruang.

1) Orang, data-data dikumpulkan dari orang-orang berbeda yang

melakukan aktivitas sama.

2) Waktu, data-data dikumpulkan pada waktu yang berbeda.

3) Ruang, data-data dikumpulkan di tempat yang berbeda.

Artinya, peneliti akan mengambil dan menggali informasi dan data dari guru dan peserta didik yang melakukan aktifitas yang

sama, dan melaksanakannya diwaktu dan tempat yang berbeda.

b) Triangulasi Antar-Peneliti (Multiple Researchers) Pelibatan beberapa peneliti berbeda dalam proses analisis. Bentuk

konkrit biasanya sebuah tim evaluasi yang terdiri dari rekan-rekan

yang menguasai metode spesifik ke dalam Focus Group Discussion (FGD). Karena penelitian ini hanya dilakukan sendiri,

maka dalam poin triangulasi tidak dipakai dalam menganalisis data

dan informasi yang ditemukan di lapangan.

c) Triangulasi Teori (Theory Triangulation) Penggunaan berbagai perspektif untuk menafsirkan sebuah

pengaturan data. Penggunaan beragam teori dapat membantu

memberikan pemahaman yang lebih baik saat memahami data. Artinya, landasan teori pada Bab II sangat membantu dalam proses

kombinasi hasil penelitian yang telah diperolah dari lapangan.

d) Triangulasi Metodologi (Methodological Triangulation) Pemeriksaan konsistensi temuan yang dihasilkan oleh metode

pengumpulan data yang melengkapi data wawancara dengan data

observasi (Tutorial Penelitian, diakses pada 30 Januari 2015 dari

http://tu.laporanpenelitian.com/2014/11/22.html).

Namun yang digunakan dalam penelitian tesis ini hanya tiga jenis

penyajian data saja, yaitu :Triangulasi Data (Data Triangulation),

Page 66: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

48

Triangulasi Teori (Theory Triangulation), dan Triangulasi Metodologi

(Methodological Triangulation). 5. Tahapan pemantapan hasil penelitian, yaitu peneliti melakukan studi

dalam pemantapan hasil yang ditemukan di School of Human,

Kranggan Bekasi. Jenis yang digunakan adalah deskriptif analisis. Proses analisis data yang digunakan dalam penelitian ini, sebagai

berikut :

a) Fenomena hasil temuan dilakukan abstraksi, membuat

karegorisasi, dan menentukan saling keterkaitan. b) Mendeskripsikan data dengan jelas dan lengkap untuk

memperoleh gambaran keadaan obyek penelitian dan

permasalahannya. c) Melakukan analisis data yang diperoleh dari observasi dan

wawancara secara teliti.

d) Menghubungkan hasil penelitian dengan landasan teori yang

menjadi kerangka acuan peneliti, dan mengaitkan dengan temuan-temuan dari penelitian yang relevan.

e) Membandingkan, menarik simpulan dari penafsiran data, dan

membentuk kategori-kategori baru. Artinya dalam hal ini peneliti sudah memiliki keyakinan atas temuan yang diperoleh dari

lapangan.

f) Memberi rekomendasi penelitian, yaitu upaya meninjau kembali penelitian dan memberi masukan atas data yang telah diperoleh.

g) Penyusunan laporan akhir penelitian, membentuk karya tulis

sebagai bukti fisik hasil penelitian yang telah dilakukan.

E. Prosedur Penelitian

Prosedur penelitian merupakan suatu proses tahapan atau langkah-

langkah penelitian dari awal sampai akhir. Maksud dibuatnya prosedur penelitian ini agar penelitian berjalan lancar dan teratur, sehingga hasil

penelitian dapat dipertanggungjawabkan. Prosedur penelitian yang

dilakukan secara garis besar dapat dibagi menjadi beberapa tahap yaitu: 1) Tahap persiapan yaitu pengumpulan informasi sampai bahan-bahan

teori yang mendukung perumusan masalah pada penelitian ini. 2)

Tahap pelaksanaan, dimana penelitian dengan tujuan yang dicapai

yaitu kajian teori hasil yang diharapkan mulai dari mengadakan, pengumpulan observasi, survey dan pengumpulan data di lapangan. 3)

Tahap akhir pada tahap ini peneliti melakukan analisis data, menarik

kesimpulan, dan menyusun laporan penelitian.

Secara terperinci prosedur penelitian ini dimulai dari observasi dan

wawancara singkat dengan kepala sekolah, wakil kepala sekolah,

direktur, HRD, guru, peserta didik dan orang tua dalam upaya penelitian untuk memahami kondisi lokasi yang dijadikan latar

kegiatan pra penelitian. Selanjutnya tahap penyiapan perlengkapan

atau bahan keperluan penelitian, yaitu dengan menyusun proposal/desain penelitian yang dijadikan acuan sementara sebagai

proses penelitian yang akan dilaksanakan, kemudian diseminarkan

Page 67: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

49

terlebih dahulu di hadapan tim penguji.

Langkah berikutnya adalah mengajukan perizinan penelitian kepada pihak- pihak yang terkait untuk memenuhi syarat administrasi sebuah

penelitian. Setelah keseluruhan proses tersebut dapat diselesaikan,

peneliti perlu menyiapkan diri dan memperhatikan etika penelitian sebelum terjun ke lapangan untuk mengumpulkan data yang relevan

sesuai dengan tujuan penelitian. Data yang sudah terkumpul, kemudian

dilakukan proses analisis data. Untuk memperkuat analisis tersebut, peneliti membandingkan data yang diperoleh dari lapangan dengan

teori yang relevan. Akhir dari proses penelitian ini adalah penarikan

kesimpulan dan penyusunan laporan hasil penelitian secara lengkap

untuk kemudian diujikan.

Page 68: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

BAB IV

TEMUAN DAN PEMBAHASAN

A. MANAJEMEN PENDIDIKAN SCHOOL OF HUMAN

School of Human seperti sekolah-sekolah pada umumnya menggunakan delapan

standar yang tertuang pada delapan standar pendidikan nasional atau BSNP yaitu 1).

Standar Isi, 2). Standar Kelulusan 3). Standar Proses 4). Standar Penilaian 5). Standar Tenaga Pendidik dan Kependidikan 6). Standar Sarana Prasarana 7). Standar

Keuangan 8). Standar Pengelolaan.

Untuk lebih jelasnya penulis paparkan tentang BSNP berikut ini.

1. Standar Isi Standar Isi pada School of Human (SOH) secara umum terbagi menjadi empat

bagian rumpun mata pelajaran yaitu: Mata Pelajaran lnti , Mata Pelajaran

Penghela , Mata Pelajaran Akademis dan Unit Aktivitas. Untuk lebih mudah dipahami, berikut penulis gambarkan tentang rumpun mata pelajaran yang ada

di School of Human (SOH).

Gambar 1. 1

Rumpun Mata Pelajaran School of Human (SOH).

_________Mata Pelajaran Inti

Mata Pelajaran Penghela

_________Mata Pelajaran Akademik

Rumpun _____Unit Aktivitas

Mapel

Pertama mata pelajaran inti adalah mata pelajaran yang wajib diikuti

oleh setiap peserta didik di semua jenjang. Mata pelajaran ini diwajibkan sebab sebagai inti atau pusat dari semua bidang keilmuan (Epong, 5 Juni

2019).

Yang termasuk di dalam Rumpun Mata Pelajar Inti antara lain : a. Character Building adalah mata pelajaran tentang pembangunan

karakter atau akhlakul karimah sebagai inti dari segala keilmuan.

Peserta didik diarahkan agar mampu mengenali dan memahami dirinya sendiri sehingga peserta didik mampu menerapkan arti dari

Character itu sendiri, yakni

Page 69: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

51

mampu melatih dirinya sendiri untuk senantiasa melakukan

kebersihan jiwa. b. Creativity adalah mata pelajaran tentang bagaimana peserta didik

untuk terbiasa kreatif dalam berfikir, mengimplementasikan, dan

mengembangkannya agar bermanfaat bagi masyarakat. c. Life Skills adalah mata pelajaran tentang keterampilan hidup yang

penting dalam mempertahankan dan menjalankan, mengembangkan

profesinya berdasarkan bakat dan minat peserta didik.

d. Problem solving adalah keterampilan yang harus dimiliki oleh peserta didik dalam menyikapi setiap masalah yang mereka hadapi dengan

cara pemahaman tentang identifikasi masalah, menganalisa penyebab

masalah dan mencari beberapa jalan keluar untuk menyelesaikan masalah.

Kedua mata pelajaran penghela adalah mata pelajaran wajib bagi peserta

didik yang diharapkan menjadi penghela dan penunjang dari semua mata

pelajaran yang akan diikuti oleh peserta didik. Mata pelajaran penghela bertujuan agar peserta mempunyai kemampuan menentukan tujuan, cara

mencapai tujuan, dan bertahan terhadap berbagai hambatan dengan benar

dan tepat sesuai dengan nilai Ketuhanan, nilai kepatutan dalam sosial masyarakat. Mata pelajaran penghela ini meliputi :

a. Pendidikan Agama Islam adalah mata pelajaran agama islam yang

memfokuskan kepada pencarian hati tentang eksistensi dengan rasional dan ketauhidan. Dan memahami makna atau filosofi dari

setiap ibadah ritual untuk diaplikasikan kedalam kehidupan sehari-

hari.

b. Literasi (Bahasa Indonesia) adalah-mata pelajaran dasar dari komunikasi dengan melatih kemampuan mendengar dan memahami,

berbicara, membaca dan menulis.

c. Logika adalah mata pelajaran tentang cara berfikir rasional dalam menghadapi setiap permasalahan kehidupan dengan berpegang

kepada nilai-nilai kebenaran, kebaikan, dan keadilan.

d. Entrepreneur (Wirausaha) adalah mata pelajaran untuk

menumbuhkan jiwa bisnis dan manajemen usaha, sehingga secara kualitas mampu bersaing dalam era globalisasi.

Ketiga mata pelajaran akademis adalah mata pelajaran penunjang yang

sesuai dengan kebutuhan peserta didik. Mata pelajaran akademis ini meliputi: Matematika (Math), Ilmu Pengetahuan Alam (Science), llmu

Pengetahuan Sosial (Social Study), dan lain-lain. Untuk mata pelajaran

akademis para peserta didik dipersiapkan untuk dapat merealisasikan

profesi pelajaran sesuai dengan minat dan bakatnya, hal ini dilakukan dengan tujuan untuk mengetahui bahwa setiap peserta didik jika ingin

melanjutkan studinya ke jenjang yang lebih tinggi diharapkan tidak salah

mengambil jurusan sesuai dengan kompetensi yang dimilikinya. Lebih daripada itu mata pelajaran akademik tidak sebatas menghantarkan

peserta didik pada jenjang perkuliahan

Page 70: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

52

namun juga membentuk peserta didik memiliki skill atau keahlian untuk

memasuki dunia kerja.

Keempat Unit aktivitas (UA) adalah beragam aktivitas yang disediakan

sekolah diluar pelajaran akademis yang dipilih peserta didik dengan

ruang lingkup olahraga, berbagai dimensi seni, aktivitas ilmiah, dan

lainya sebagai ruang untuk peserta didik mengenali, mengekspresikan, dan mengembangkan kemampuannya, bahkan hingga mengikuti

olimpiade.

Unit aktifitas (UA) di School of Human (SOH) dibagi menjadi dua yaitu unit aktivitas wajib dan unit aktivitas optional. Unit aktivitas wajib

merupakan unit aktivitas yang harus diikuti oleh seluruh peserta didik.

UA wajib di SOH adalah traditional games atau permainan tradisional.

Peserta didik diajak bergerak aktif sambil mengenal dan mengangkat kembali salah satu nilai budaya bangsa yakni permainan tradisional. UA

Traditional Games dilaksanakan setiap hari Jum’at yang kemudian diberi

nama “fun friday” (Nita, 15 Juni 2019).

Adapun Unit Aktivitas Optional adalah unit aktivitas yang bersifat internal dan eksternal. Unit aktivitas optional internal dimana fasilitas

dan pelatihnya berasal dari sekolah bukan dari pihak eksternal.

Sedangkan unit aktivitas optional eksternal dimana pelatihnya berasal dari ekternal sekolah . Bentuk Unit aktivitas internal di School of Human

(SOH) adalah sebagai berikut:

Tabel. 1.1 Unit Aktivitas Optional

NO Aktivitas PIC

1 Jurnalis Mak Ipeh

2 Videografi Kak Dika

3 Science Club Yuk Epong

4 Gardening Mbak Ining

5 Tahsin Dan Tahfizh Bang Pii

6 Fotografi Mbak Ining

7 Pecinta Alam Pakde

8 English Club Tante Suko dan Om Nur

9 Basket Kak Roby

(Sumber Dokumen kurikulum SOH)

Unit Aktivitas Eksternal, sekolah bekerjasama dengan Club atau pelatih

professional sesuai bidangnya masing-masing. Karena mengundang

pelatih dari luar, khsusus untuk unit aktivitas eksternal, investasi (pembiayaan) dibebankan kepada peserta didik, berbeda halnya dengan

unit aktivitas optional internal dimana pembiayaannya sudah menjadi

tanggung jawab sekolah. Bentuk Unit aktivitas Internal di School of

Human (SOH) adalah sebagai berikut:

Page 71: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

53

Tabel. 1.2

Unit Aktivitas Optional Ektsternal

NO Aktivitas PIC

1 Taekwondo Ryuken Taekwondo

2 Karate Pak Sofyan Dan Tim

3 Wushu Sasana Wushu Awan Putih

4 Archery Indo Archery

5 Clevio dan Musik Kak Dodi Dan Tim

6 Math Club Kak Belo

7 Fun Cooking Cool Kids

8 Skateboard Kak Hamzah Dan Tim

9 Futsal Pak Leman Dan Tim

(Sumber Dokumen kurikulum SOH)

Dari dokumen diatas penuilis melihat bahwa panggilan antara guru

dengan peserta didik di School of Human (SOH) tidak semua dengan panggilan bapak/ibu terlihat ada panggilan OM, Kak, Mbak, Abang dan

yang lainnya, hal ini tentu sangat berbeda dengan sekolah pada

umumnya, dimana setiap bapak guru disapa dengan Pak dan ibu guru

disapa dengan Ibu, namun di SOH panggilannya lebih pada panggilan keseharian di keluarga, hal ini juga mereka ungkapkan bahwa dengan

panggilan itu mereka berharap ada kedekatan emosional sehingga antara

peserta didik dan pendidik lebih dekat dan lebih akrab satu sama lain.

School of Human dalam menenetukan beban belajar untuk seluruh

peserta didiknya sebanyak 8 Jam lebih 30 Menit per hari dimulai pada

pukul 07.00 samapai dengan pukul 15.30. Sebelum memulai

pembelajaran School of Human melakukan kegiatan morning activity yaitu sebuah kegiatan yang disediakan kepada seluruh peserta didik juga

seluruh dewan guru dengan ketentuan waktu 30 menit dipagi hari

digunakan untuk shalat dhuha, tilawah atau tadabbur Al Qur’an yang bertujuan untuk lebih mempersiapkan mental dan spritual para peserta

didik dan dewan guru dalam melaksanakan aktivitas pembelajaran

disetiap harinya. ( Abdul. 09 Juli 2019). Adapun jam pemebelajaran efektif disetiap harinya penulis mendapatkan dari jadwal pembelajaran

yang ada diruangan kerja guru adalah sebagai berikut:

Tabel. 2.1

Jadwal Kegiatan Harian School of Human(SOH).

No Waktu Kegiatan

1 07:30 - 09:00 Jam Pelajaran

2 09:00 - 09:30 Breaktime pertama

3 09:30 - 11:45 Jam Pelajaran

4 11:45 - 13:00 ISOMA

5 13:00 - 14:00 Jam Pelajaran

6 14:00 - 15:30 Unit Aktivitas

(Sumber Dokumen Kurikulm SOH)

Page 72: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

54

Selain kegiatan–kegiatan yang bersifat akademik yang dilaksanakan di

sekolah, School of Human (SOH) juga memiliki kegiatan-kegiatan penunjang yang membuat para peserta didik tidak merasa jenuh dengan

aktivitas yang terus menerus dikelas, hal ini penulis dapatkan dari

informasi langsung dari wakil bidang kurikulum dan dari kalender akdemik yang ada di SOH. Untuk lebih jelasnya penulis melampirkan

kalender akademik juga program kegiatan yang ada di School of Human

periode tahun pelajaran 2018/2019 berikut ini.

Gambar 2.1

Kalender akademik School of Human (SOH).

KALENDER AKADEMIK SMA INKLUSI SCHOOL OF HUMAN SEMESTER

GENAP TAHUN PELAJARAN 2018/2019

JANUARI 2019

HBE = 12 FEBRUARI 2019

HBE = 20 MARET 2019

HBE = 19

LS = 10, MPLS = 5 LU = 1 LR = 2 LU = 1

Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu

1 2 3 4 5 1 2 1 2

6 7 8 9 10 11 12 3 4 5 6 7 8 9 3 4 5 6 7 8 9

13 14 15 16 17 18 19 10 11 12 13 14 15 16 10 11 12 13 14 15 16

20 21 22 23 24 25 26 17 18 19 20 21 22 23 17 18 19 20 21 22 23

27 28 29 30 31 24 25 26 27 28 24 25 26 27 28 29 30

31

APRIL 2019

HBE = 23 MEI 2019

HBE = 21 JUNI 2019

HBE = 2

LU = 0 LU = 1 LU = 1 LS = 8

Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu

1 2 3 4 5 6 1 2 3 4 1

7 8 9 10 11 12 13 5 6 7 8 9 10 11 2 3 4 5 6 7 8

14 15 16 17 18 19 20 12 13 14 15 16 17 18 9 10 11 12 13 14 15

21 22 23 24 25 26 27 20 21 22 23 24 25 16 17 18 19 20 21 22

28 29 30 26 27 28 29 30 31 23 24 25 26 27 28 29

30

KALENDER AKADEMIK SMA INKLUSI SCHOOL OF HUMAN SEMESTER GANJIL TAHUN PELAJARAN 2018/2019

JULI 2018

HBE = 12 AGUSTUS 2018

HBE = 20 SEPTEMBER 2018

HBE = 19

LS = 10, MPLS = 5 LU = 1 LR = 2 LU = 1

Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu

1 2 3 4 5 6 7 1 2 3 4 1

8 9 10 11 12 13 14 5 6 7 8 9 10 11 2 3 4 5 6 7 8

15 16 17 18 19 20 21 12 13 14 15 16 18 9 10 11 12 13 14 15

22 23 24 25 26 27 28 19 20 21 22 23 24 25 16 17 18 19 20 21 22

29 30 31 26 27 28 29 30 31 23 24 25 26 27 28 20

30

OKTOBER 2018

HBE = 12 NOPEMBER 2018

HBE = 12 DESEMBER 2018

HBE = 12

LS = 10, MPLS = 5 LS = 10, MPLS = 5 LS = 10, MPLS = 5

Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu Ahad Senin Selasa Rabu Kamis Jum'at Sabtu

1 2 3 4 5 6 1 2 3 1

7 8 9 10 11 12 13 4 5 6 7 8 9 10 2 3 4 5 6 7 8

14 15 16 17 18 19 20 11 12 13 14 15 16 17 9 10 11 12 13 14 15

21 22 23 24 25 26 27 18 19 20 21 22 23 24 16 17 18 19 20 21 22

28 29 30 31 25 26 27 28 29 30 23 24 25 26 27 28 29

30 31

Page 73: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

55

Tabel. 2.2

Program kegiatan semester ganjil Tahun Pelajaran 2018/

2019 (SOH).

No Tanggal Kegiatan

1 – 15 Juli 2018 Libur Akhir Tahun Pelajaran

2017/2018

12 Juli 2018 Halal bihalal guru dan

karyawan SOH

14-15 Juli 2018 MPLS orang tua

16 – 17 Juli 2018 MPLS peserta didik baru

16- 20 Juli 2018 MPLS peserta didik lama

23 Juli 2018 Masuk Awal Semester Ganjil

2018/2019

17 Agustus 2018 Kemerdekaan RI

22 Agustus 2018 Idul Adha 1439 H

24 Agustus 2018 Kelas Inspirasi 1

30 Agustus 2018 Kajian Islam 1

/.\/

1 September 2018 Quality Time 1

6-7 September 2018 LDKS

11 September 2018 Tahun Baru Hijriyah 1440 H

16 September 2018 Kunjungan Mapel 1

24 – 26 September 2018 TO 1 UNBK

11 – 13 Oktober 2018 Study Tour Kelas 12

(Berbayar)

26 Oktober 2018 Kelas Inspirasi 2

31 Oktober 2018 Kajian Islam 2

Page 74: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

56

10 November 2018 Quality Time 2

12 – 14 November 2018 TO 2 UNBK

16 – 18 November 2018 Super Family Camp

20 November 2018 Maulid Nabi Muhammad SAW

23 November 2018 General Election SC

3-4 Desember 2018 Cognitif Challenge

10 – 11 Desember 2018 Family Battle

12 – 14 Desember 2018 Exebition Semester Ganjil

15 Desember 2018 Rapot Day Semester Ganjil

16 – 31 Desember Libur Akhir Tahun Semester

Ganjil

17 -18 Desember 2018

Raker Guru

Tabel. 2.3

Program kegiatan semester genap Tahun Pelajaran 2018/

2019 (SOH)

No Bulan/ Tanggal Kegiatan

1 Januari 2019 Tahun Baru Masehi 2019

7 Januari 2019 Masuk Awal Semester

Genap

28 – 30 Januari 2019 TO 4 UNBK

31 Januari 2019 Kajian Islam 3

5 Februari 2019 Tahun Baru Imlek

14 – 15 Februari 2019 OLYMPIA – SOH

16 Februari 2019 Quality Time 3

18 – 20 Februari 2019 TO 5 UNBK

Page 75: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

57

25 – 28 Februari 2019 Ujian Praktek Kelas 12

6 Maret 2019 Kunjungan Mapel 2

7 Maret 2019 Hari Raya Nyepi

12 Maret 2019 Kajian Islam 4

18 – 23 Maret 2019 USBN Kelas 12

26 – 29 Maret 2019 Sidang Karya Ilmiah SOH

3 April 2019 Isra’ Mi’raj

4 April 2019 Istighosah Kelas 12

6 April 2019 Quality Time 4

8 – 11 April 2019 UNBK Kelas 12

(Perkiraan)

19 April 2019 Paskah

27 April 2019 Graduation Day Kelas 12

1 Mei 2019 Hari Buruh

5 – 8 Mei 2019 Libur Awal Ramadhan

16 – 17 Mei 2019 Kegiatan Ramadhan 1440

H

19 Mei 2019 Hari Raya Waisak

20 – 24 Mei 2019 Cognitive Challenge

25 – 31 Mei 2019 Libur Idul Fitri 1440 H

30 Mei 2019 Kenaikan Isa Almasih

1 Juni 2019 Hari Lahir Pancasila

2 – 16 Juni 2019 Libur Idul Fitri 1440 H

Page 76: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

58

4 – 5 Juni 2019 Idul Fitri 1440 H

17 Juni 2019 Halal Bihalal Guru dan

Karyawan SOH

19 – 21 Juni 2019 Exthebition Semester

Genap

22 Juni 2019 Rapot Day Semester Genap

23 – 30 Juni 2019 Libur Akhir Semester

Genap

24 – 27 Juni 2019 Raker Guru

Dari hasil paparan kurikulum SOH terlihat bahwa struktur kurikulum yang ada terdiri atas kelompok mata pelajaran wajib 2. Kelompok mata pelajaran

peminatan. Untuk kelompok mata pelajaran wajib dibagi menjadi dua bagian,

yaitu kelompok A dan kelompok B. untuk kelompok wajib A terdiri dari:

pendidikan agama dan budi pekerti, pendidikan pancasila dan kewarganegaraan, bahasa Indonesia, matematika, sejarah Indonesia, bahasa

Inggris. Adapun mata pelajaran kelompok wajib B sebagai berikut : Seni

budaya, Pendidikan Jasmani olahraga dan kesehatan, prakarya dan kewirausahaan, bahasa Sunda, bahasa Jepang, dan BK. Sedangkan pada

kelompok peminatan terbagi pada dua bidang yaitu bidang matematika dan

sains serta peminatan bidang sosial.

Peminatan bidang matematika dan sains terdiri dari : matematika, biologi, fisika

dan kimia. Adapun peminatan bidang sosial terdiri dari : geografi, sejarah,

sosiologi dan antropologi serta ekonomi.

Berdasarkan temuan penulis rumpun mata pelajaran pada School of Human

(SOH) berbeda dengan rumpun mata pelajaran pada BSNP. Dalam rumpun mata pelajaran di SOH terdapat ada empat rumpun mata pelajaran sedangkan

di BSNP terdapat lima rumpun, namun hanya berbeda istilah saja. Pada

dasarnya semua rumpun yang terdapat di SOH sudah terdapat di BSNP.

Untuk kelompok mata pelajaran agama dan akhlak mulia di SOH dirangkum

dalam rumpun mata pelajaran dengan istilah mata pelajaran penghela,

kelompok mata pelajaran kewarganegaraan dan kepribadian di SOH masuk dalam rumpun mata pelajaran inti dengan istilah character building, kelompok

mata pelajaran ilmu pengetahuan dan teknologi di SOH masuk dalam rumpun

mata pelajaran akademik, kelompok mata pelajaran estetika di SOH masuk dalam rumpun mata pelajaran penghela dengan istilah literasi.

2. Standar Kelulusan School of Human (SOH) dalam menentukan kriteria ketuntasan minimal dengan

mempertimbangkan tingkat kemampuan rata-rata peserta didik, kompleksitas

kompetensi, serta kemampuan sumber daya pendukung dan penyelenggaraan

Page 77: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

59

pembelajaran. (Dokumentasi Kurikulum SOH). Berikut penulis lampirkan

kriteria ketuntasan minimal yang ada di School of Human.

Tabel. 3.1

Tabel. Kriteria Ketuntasan Minimal

kelas X Tahun Pelajaran 2018/ 2019 (SOH).

No

Mata Pelajaran

Peminatan

Matematika

Peminatan

Sosial

A. Kelompok A. (Wajib)

1. Pendidikan agama dan budi Pekerti

77 77

2. Pendidikan pancasila dan kewarganegaraan

75 75

3. Bahasa Indonesia 77 77

4. Matematika 75 75

5. Sejarah Indonesia 75 75

6. Bahasa Inggris 75 75

B. Kelompok B (Wajib)

1. Seni Budaya (termasuk

Muatan Lokal)

75 75

2. Pendidikan Jasmani olahraga

dan kesehatan (termasuk

Muatan Lokal)

75 75

3. Prakarya dan kewirausahaan (termasuk Muatan Lokal )

75 75

C. Kelompok C Peminatan

C.1

Peminatan Matematika dan

Sains

1. Matematika 75

2. Biologi 78

3. Fisika 75

4. Kimia 75

Page 78: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

60

C.2 Peminatan Sosial

1. Geografi 75

2. Sejarah 75

3. Sosiologi dan Antropologi 75

4. Ekonomi 75

Tabel. 3.2 Tabel. Kriteria ketuntasan Minimal

kelas XI Tahun Pelajaran 2018/ 2019

(SOH).

No

Mata Pelajaran Peminatan

Matematika

Peminatan

Sosial

A. Kelompok A. (Wajib)

1. Pendidikan agama dan budi

pekerti

75 75

2. Pendidikan pancasila dan Kewarganegaraan

75 75

3. Bahasa Indonesia 75 75

4. Matematika 75 75

5. Sejarah Indonesia 75 75

6. Bahasa Inggris 75 75

B. Kelompok B (Wajib)

1. Seni Budaya (termasuk Muatan

Lokal)

75 75

2. Pendidikan Jasmani Olahraga

dan Kesehatan (termasuk Muatan Lokal)

75 75

3. Prakarya dan kewirausahaan

(termasuk Muatan Lokal )

75 75

C. Kelompok C Peminatan

C.1

Peminatan Matematika dan

Sains

1 Matematika 75

2 Biologi 75

3 Fisika 75

4 Kimia 75

Page 79: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

61

C.2 Peminatan Sosial

1 Geografi 75

2 Seajarah 75

3 Sosiologi dan Antropologi 75

4 Ekonomi 75

Tabel. 3.3

Tabel. Kriteria ketuntasan Minimal

kelas XII Tahun Pelajaran 2018/ 2019 (SOH).

No

Mata Pelajaran

Peminatan

Matematika

Peminatan

Sosial

A. Kelompok A. (Wajib)

1. Pendidikan agama dan budi

Pekerti

75 75

2. Pendidikan pancasila dan

kewarganegaraan

75 75

3. Bahasa Indonesia 75 75

4. Matematika 75 75

5. Sejarah Indonesia 75 75

6. Bahasa Inggris 75 75

B. Kelompok B (Wajib)

1 Seni Budaya (Termasuk Muatan

Loka

75 75

2 Pendidikan Jasmani olahraga dan

kesehatan (Termasuk Muatan Lokal)

75 75

3 Prakarya dan kewirausahaan

(Termasuk Muatan Lokal )

75 75

C. Kelompok C Peminatan

C.1

Peminatan Matematika dan

Sains

1 Matematika 75

2 Biologi 75

3 Fisika 75

4 Kimia 75

Page 80: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

62

C.2 Peminatan Sosial

1. Geografi 75

2. Seajarah 75

3. Sosiologi dan Antropologi 75

4. Ekonomi 75

Selain tabel diatas Andi Budimanjaya juga menyampaikan Standar kompetensi lulusan peserta didik yang ada di School of Human sebagai berikut:

a. Kompetensi kepribadian yaitu peserta didik diharapkan menjalankan sesuai

dengan agama yang dianutnya serta memiliki karakter yang baik. b. Kompetensi akademik yaitu peserta didik mampu berkomunikasi secara

lisan dan tulisan, mempunyai dasar-dasar keilmuan sesuai dengan

jurusan/profesi di jenjang selanjutnya.

c. Kompetensi life skill yaitu peserta didik kreatif dalam menyelesaikan masalah, menguasai internet dan teknologi serta mampu menggunakan

bahasa Inggris sebagai alat komunikasi.

Berdasarkan temuan penulis standar kelulusan pada School of Human (SOH)

memiliki standar khusus yaitu kompetensi life skill menjadi bagian standar kelulusan yang harus dicapai oleh peserta didik. Dimana kompetensi life skill

tidak menjadi standar kelulusan pada BSNP. Life skil hanya menjadi unsur

penunjang saja, adapun bentuk life skill yang menjadi standar kelulusan di SOH berupa memiliki kompetensi problem solving, kompetensi bidang IT serta

kompetensi bahasa internasional yaitu bahasa Inggris.

3. Standar Proses

Proses pembelajaran yang dilaksanakan di School of Human dengan menggunakan metode pembelajaran yang bersifat student centre dimana

pembelajaran yang berpusat pada siswa, selain itu metode pembelajarannya juga

strategi project based learning yaitu model pembelajaran yang dikemas dalam

bentuk tema-tema up to date dalam suatu projek yang menyenangkan (Abdul. 10 Juni 2019).

Untuk menciptakan proses yang maksimal maka para guru sebelum mengajar terlebih dahulu membuat Lesson Plan atau RPP dimana Lesson Plan dengan

mempertimbangkan kondisi serta jenis kecerdasan peserta didiknya sehingga

strategi pembelajarannya sama dengan gaya belajar peserta didiknya. Maka setiap lesson plan harus dikonsultasikan terlebih dahulu kepada para GA atau Guardian

Angel dari masing-masing guru. Untuk lebih jelasnya Penulis lampirkan satu

contoh lesson plan yang ada di School of Human.

Page 81: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

63

Gambar 3.1

Lesson Plan SMA SOH

RENCANA PELAKSANAAN PEMBELAJARAN (RPP) LITERASI

Nama Sekolah : SEKOLAHNYA MANUSIA

Nama Guru : Abdul Rohman

Mata Pelajaran : Literasi Tema/Topik : Puisi Baru

Kelas/Semester : SMA X/1

Kompetensi Dasar:

Kemampuan mengetahui dan memahami arti puisi baru.

Hasil Belajar:

Siswa mampu mengetahui dan memahami arti puisi baru.

Menjelaskan arti puisi baru.

Menjelaskan jenis-jenis puisi baru.

Menjelaskan unsur dalam sebuah puisi baru.

Menjelaskan perbedaan puisi dengan puisi lama.

Membuat mindmap materi puisi baru.

Alokasi Waktu: 4 TM X 8 JP

TATAP MUKA 1

A. PENDAHULUAN

Salam pembuka.

Alpha zone (bermain tangkap bola).

B. KEGIATAN INTI

Guru mengulang materi kemarin dengan tanya jawab ringan.

B.2. ELABORASI

Siswa mendengarkan puisi dari “Rangga”.

Siswa dibawa keluar kelas mencari inspirasi puisi baru.

Siswa mempraktikkan membuat puisi baru.

B.3. KONFIRMASI

Guru memeriksa dan memperbaiki tugas membuat puisi baru.

C. PENUTUP

REFLEKSI, apa yang sudah dipahami siswa tentang materi dan kegunaan untuk

kehidupan.

CERITA HIKMAH, guru bercerita hubungan materi dengan spiritual.

Page 82: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

64

D. PENILAIAN

Rubrik praktik membuat puisi baru

No KRITERIA BOBOT POIN

5 3 1

1. Unsur puisi 50% Unsur puisi

lengkap

Unsur puisi

kurang lengkap

Unsur puisi

sangat kurang lengkap

2. Kreativitas

bahasa

30% Menggunakan

Bahasa

kreatif

Menggunakan

bahasa cukup

kreatif

Menggunakan

bahasa biasa

3. Waktu 20% Cepat selesai Agak terlambat

mengumpulkan

Sangat

terlambat

mengumpulkan

TATAP MUKA 2

A. PENDAHULUAN

Salam pembuka.

Alpha zone (bermain tebak-tebakan).

B. KEGIATAN INTI

Guru mengulang materi kemarin dengan tanya jawab ringan.

B.2. ELABORASI

Siswa mempraktikkan membaca puisi baru.

B.3. KONFIRMASI

Guru berdiskusi dan mengevaluasi hasil praktik membaca puisi baru.

C. PENUTUP

REFLEKSI, apa yang sudah dipahami siswa tentang materi dan kegunaan untuk

kehidupan.

CERITA HIKMAH, guru bercerita hubungan materi dengan spiritual.

D. PENILAIAN

Rubrik praktik membuat puisi baru

No KRITERIA BOBOT POIN

5 3 1

1. Intonasi 50% Jelas dan

lantang

Cukup jelas

dan lantang

Tidak jelas dan

lantang

2. Gerak

badan dan mimik

wajah

30% Gerak dan

ekspresi sesuai kata

Ada Gerakan

dan ekspresi secukupnya

Diam saja,

tanpa ekspresi

Page 83: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

65

3. Rasa

percaya diri

20% Penuh

percaya diri

Kurang

percaya diri

Malu

TATAP MUKA 3

A. PENDAHULUAN

Salam pembuka.

Alpha zone (tebak benda dalam toples).

B. KEGIATAN INTI

Guru mengulang materi kemarin dengan tanya jawab ringan.

B.2. ELABORASI

Siswa mempraktikkan membaca puisi (lanjutan).

B.3. KONFIRMASI

Guru berdiskusi dan mengevaluasi hasil praktik membaca puisi baru.

C. PENUTUP

REFLEKSI, apa yang sudah dipahami siswa tentang materi dan kegunaan untuk

kehidupan.

CERITA HIKMAH, guru bercerita hubungan materi dengan spiritual.

D. PENILAIAN

Rubrik praktik membuat puisi baru

No KRITERIA BOBOT POIN

5 3 1

1. Intonasi 50% Jelas dan

lantang

Cukup jelas

dan lantang

Tidak jelas dan

lantang

2. Gerak

badan dan mimik

wajah

30% Gerak dan

ekspresi sesuai kata

Ada Gerakan

dan ekspresi secukupnya

Diam saja,

tanpa ekspresi

3. Rasa

percaya diri

20% Penuh

percaya diri

Kurang

percaya diri

Malu

TATAP MUKA 4

A. PENDAHULUAN

Salam pembuka.

Alpha zone (tebak benda dalam toples).

B. KEGIATAN INTI

Guru mengulang materi kemarin dengan tanya jawab ringan.

Page 84: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

66

B.2. ELABORASI

Siswa mempraktikkan membaca puisi (lanjutan).

B.3. KONFIRMASI

Guru berdiskusi dan mengevaluasi hasil praktik membaca puisi baru.

C. PENUTUP

REFLEKSI, apa yang sudah dipahami siswa tentang materi dan kegunaan untuk kehidupan.

CERITA HIKMAH, guru bercerita hubungan materi dengan spiritual.

D. PENILAIAN

Rubrik praktik membuat puisi baru

No KRITERIA BOBOT POIN

5 3 1

1. Intonasi 50% Jelas dan

lantang

Cukup jelas

dan lantang

Tidak jelas dan

lantang

2. Gerak

badan dan

mimik

wajah

30% Gerak dan

ekspresi

sesuai kata

Ada Gerakan

dan ekspresi

secukupnya

Diam saja,

tanpa ekspresi

3. Rasa

percaya diri

20% Penuh

percaya diri

Kurang

percaya diri

Malu

Berdasarkan temuan penulis bahwa standar proses di School of Human berbeda dengan

standar proses yang ada di BSNP. Di SOH Proses pembelajaran lebih memperhatikan

jenis kecerdasaan dan gaya belajar siswa sehingga guru menyampaikan satu materi dengan berbagai macam metode dan pendekatan, sehingga lesson plan atau RPP

menyesuaikan dengan metode yang digunakan oleh guru.

4. Standar Penilaian

Penilaian yang ada di School of Human mencakup pada tiga ranah yaitu kognitif, afektif dan psikomotorik, dan penilaiannya dengan pendekatan penilaian autentik

yaitu penilaian berbasis proses sehingga setiap aktivitas pembelajaran ada rubrik

penilaian untuk masing- masing peserta didik. Selaian itu penilaian juga dengan

pendekatan formatif setiap selesai satu materi ajar serta ujian semester.

Berdasarkan temuan penulis bahwa standar penilaian di School of Human (SOH)

berbeda dengan standar penilaian yang ada di BSNP. Di SOH penilaian bukan hanya berdasarkan hasil belajar tetapi rangkaian proses pembelajaran menjadi bagian dari

penilaian karena setiap proses pembelajaran setiap guru harus membuat rubrik

penilaian berdasarkan aktivitas pembelajaran. Selain itu penilaian di SOH tidak ada

istilah ulangan harian, ujian tengah semester dan sebagainya karena semua nilai sudah ada pada saat pembelajaran berlangsung.

Page 85: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

67

5. Standar Pendidik dan Tenaga Kependidikan

Pendidik dan tenaga kependidikan yang ada di School of Human pada dasarnya sama dengan pendidik dan tenaga kependidikan yang ada di sekolah lain, yaitu pendidik

yang memiliki latar belakang pendidikan yang linier dengan jurusannya namun yang

membedakan adalah bahwa setiap guru yang dinyatakan lulus dan bergabung di School of Human terlebih dahulu mendapatkan training dan penyamaan persepsi

terkait pembelajaran multiple intelligences. Ada tahapan-tahapan yang harus dilalui

oleh guru baru, seperti training, guru magang, guru kontrak hingga dinyatakan sebagai

guru tetap.

Satu lagi yang berbeda dari sekolah pada umumnya bahwa di School of Human (SOH)

ada penilaian untuk guru dan dituangkan pada raport guru, raport guru akan menjadi tolak ukur apakah guru itu naik great atau justru menurun sehingga akan berpengaruh

pada salary yang mereka dapatkan. Berikut penulis lampirkan data tenaga pendidik

dan tenaga kependidikan yang ada di School of Human.

Tabel. 4.1

Data pendidik dan tenaga

kependidikan Tahun Pelajaran 2018/ 2019 (SOH).

SMA INKLUSI SCHOOL OF HUMAN

NO Nama Pendidikan Terakhir Jabatan

1 Munif Chatib S2 PGPAUD UNJ Direktur

2 Asep Andi Budimanjaya S2 Manajemen Pendidikan HRD

3 Nurmansyah Abdul Gani S1 Pendidikan Bahasa Inggris Kepala Sekolah

4 Ima Rani S1 Psikologi Kepala Inklusi

5 Tri Maryanti S1 Pendidikan Biologi UNNES Guru Biologi/ Walas

6 Roby Fajar Shubandika S1 Penjaskesrek UNISMA Guru PJOK

7 Epong Utami S1 Kimia UNJ Guru Kimia/ Waka. Kur

8 Zubaidi S1 Pendidikan Matematika UIA Guru Matematika/ Fisika

9 Lodian Sani S1 Pertanian UNJA Guru Matematika Pemintan

Logika

10 Abdussomad Humaedi S1 Pendidikan Ekonomi UPI Guru Pkwu/Ekonomi/Walas

11 Abdul Rohman S2 Pendidikan Bahasa Indonesia Unindra Guru Bahasa Indonesia

12 Sukowati Sri Lestari S1 Pendidikan Geografi UNJ Guru Geografi/Sejarah

13 Tri Setioningsih S1 Pendidikan Kimia UNY Guru Kimia/ Bahasa Sunda

14 Engki Mai Putra S1 Pendidikan Matematika UNP Guru Matematika Wajib/

Walas

15 Irsan Qodriansyah z S1 Tarbiyah IPRIJA Guru PAI/Walas

16 Erma Dwi Anisa S1 Pendidikan Fisika UNJ Guru Fisika

17 Wiji Tri Wahyuni S1 Pendidikan Sosiologi & Antropologi

UNNES

Guru Sosiologi/ Seni

Budaya/ Walas

18 Mulyanita S1 Bimbingan dan Konseling UNJ Guru BK

19 Apriansyah Riva'i S1 Pendidikan Bahasa Inggris UNINDRA Guru Bahasa Inggris/ Walas

20 Dika Wisala Widyana S1 Pendidikan Ekonomi UPI Guru TIK

21 Fatchi Nur Amin S1 TIK UNINDRA Guru PKN

Sumber : School of Human (SOH), 2019.

Page 86: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

68

Dari temuan penulis bahwa standar tenaga pendidik dan tenaga kependidikan yang

ada di SOH pada dasarnya sama dengan standar pendidik dan tenaga kependidikan BSNP namun untuk meningkatkan profesionalitas para pendidiknya, SOH ada istilah

guardian angel, dan rapot guru. Setiap guru memiliki Guardian Angel atau GA

dimana setiap guru sebelum melakukan pembelajaran terlebih dahulu membuat lesson plan dan dikonsultasikan kepada GA dan saat pembelajaran guru diobservasi oleh GA

dan hasil peserta didik juga bagian dari raport guru.

6. Standar sarana prasarana

Standar sarana dan prasarana adalah standar nasional pendidikan yang berkaitan dengan kriteria minimal tentang ruang belajar, tempat berolahraga, tempat beribadah,

perpustakaan, laboratorium, bengkel kerja, tempat bermain, tempat berkreasi, dan

berekreasi, serta sumber belajar lain yang diperlukan untuk menunjang proses pembelajaran termasuk penggunaan teknologi informasi dan komunikasi.

Berdasarkan temuan penulis antara standar sarana prasarana School of Human dan

BSNP tidak terdapat perbedaan seperti ruang kelas, ruang pimpinan, ruang TU, ruang guru, dan sebagainya, tapi berhubung SOH menamakan diri sebagai sekolah inklusi

maka ada sarana prasarana untuk inklusi lengkap dengan terapisnya.

7. Standar Pembiayaan Pembiayaan pendidikan yang ada di School of human yang penulis dapatkan

berdasarkan informasi dari Ibu El selaku TU, beliau menjelaskan secara detail mulai

dari pendaftaran, uang masuk dan SPP bulanan. Adapun besarannya sebagai berikut:

Tabel. 4.2

Pembiayaan Pendidikan

Tahun Pelajaran 2018/ 2019 (SOH).

No Keterangan Nominal

1. Formulir pendaftaran 600.000

2. Uang Masuk 27.000.000

3. SPP 1.900.000

Sumber : School Of Human (SOH), 2019.

Pembiayaan yang tertera diatas pada dasarnya sudah termasuk biaya seragam, biaya

MIR, seminar hasil MIR dan juga biaya pendidikan untuk satu tahun, namun masih

ada pembiayaan diluar dari pembiayaan diatas yaitu biaya untuk fieldtrip atau kunjungan pendidikan dimana biaya itu akan dibayarkan ketika sudah ada jadwal dan

nominal pembiayaannya sudah disampaikan oleh pihak keuangan. Dari tabel diatas

penulis menyimpulkan pembiayaan yang ada di School of Human relatif mahal, dan sangat sulit untuk dijangkau oleh keluarga dari kalangan ekonomi menengah

kebawah.

8. Standar Pengelolaan Pengelolaan di School of Human sama seperti sekolah-sekolah pada umumnya dan

istilahnya juga sama adapun struktur pengelolaan di School of Human adalah sebagai

berikut:

Page 87: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

69

Gambar 4. 1

Struktur pengelolaan di SMA SOH

Dari struktur diatas bahwa School of Human dalam pengelolaan serta istilah pengelolaan masih sama dengan sekolah pada umumnya dan istilah-istilah dari

struktur juga masih sama dengan sekolah yang belum menerapkan sistem kecerdasan

majemuk, idealnya sebuah lembaga sekolah yang menerapkan sistem kecerdasan majemuk juga membuat struktur yang identik dengan konsepnya seperti waka bidang

linguistik, kinestetik dan seterusnya. School of human (SOH) adalah sekolah inklusi,

yaitu sekolah yang menerima anak berkebutuhan khusus dengan proses belajar menjadi satu dengan anak regular. Karakteristik sekolah inklusi di School of Human

adalah sebagai berikut:

Struktur tim inklusi terdiri dari :

1. Kepala Inklusi. 2. Buddy

3. Terapis.

Buddy adalah guru pendamping yang bertugas mereduksi instruksi, mereduksi silabus. dan mendampingi anak berkebutuhan khusus. Terapis adalah guru yang bertugas

melakukan terapi kepada anak berkebutuhan khusus sesuai dengan jenis hambatannya.

Adapun program kerja untuk kepala inklusi sebagai berikut: 1. melakukan identifikasi dengan tujuan mengetahui hambatan yang dialami oleh

anak berkebutuhan khusus.

2. Kepala inkulsi menyiapkan Buddy dan Terapis yang sesuai dengan kebutuhan. 3. Pembuatan Individual Education Program (IEP), yaitu kurikulum untuk anak

berkebutuhan khusus sesuai dengan hambatannya.

Adapun program terapi, yaitu pemberian terapi oleh seorang terapis dengan sistem pull out, yaitu anak berkebutuhan khusus ditarik dari kelas regulernya pada waktu

yang sudah ditentukan untuk mengikuti berbagai terapi sesuai hasil observasi dan

assesmentnya, antara Iain:

a. Sensory Garden (Okupasi terapi dan Sensory Integrasi) b. Verbal Stimulation (Terapi Wicara)

Waka. Kesiswaan

Waka. Kurikulum

Ka. Inklusi

Kepala Sekolah

HRD

Direktur

Page 88: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

70

c. Pembelajaran Individu (PPI)

d. Pembuatan Iaporan perkembangan secara berkala. Edukasi orang tua anak berkebutuhan khusus, orang tua regular, dan peserta didik regular.

Adapun struktur organisasi dalam program inklusi adalah sebagai berikut:

Gambar 4. 2

Struktur Inklusi di SMA SOH

Proses Penerimaan Peserta didik Baru atau PPDB yang diselenggrakan di School of

Human sangat berbeda dengan sekolah-sekolah pada umumnya, dimana School of

Human melakukan penerimaan siswa baru dengan hanya berdasarkan denyut nadi, tidak dengan nilai-nilai akademik, bukan juga dengan tes-tes tertulis yang membuat

para calon peserta didik tegang dan cemas karena masih ada dua kemungkinan antara

diterima atau tidak diterima..

Setelah dinyatakan diterima maka para peserta didik baru kemudian akan dijadwalkan

oleh sekolah untuk mengikuti Multiple Intelligence Research (MIR) agar orang tua, guru dan peserta didik tahu kecenderungan kecerdasan dan potensi yang dimilki

sehingga para guru dan orangtua memberikan pembelajaran atau metode yang tepat

sesuai dengan apa yang dimiliki oleh peserta didik. (Andi, April 2019). Proses

penerimaan anak berkebutuhan khusus adalah: Penerimaan siswa berkebutuhan khusus. Untuk jumlah dan tingkat hambatan ditentukan berdasarkan kesepakatan.

B. MULTIPLE INTELLIGENCE RESEARCH (MIR) Multiple Intelligence Research (MIR) menurut Munif Chatib selaku direktur School

of Human adalah sebuah riset untuk mengetahui kecenderungan kecerdasan peserta

didik. MIR berupa alat riset yang akan mengetahui potensi atau kecerdasan peserta didik. Kecerdasan peserta didik berasal dari kebiasaan- kebiasan, dan MIR digunakan

untuk menggali kebiasaan–kebiasaan setiap peserta didik. Sehingga hasil akhirnya

akan muncul kecerdasan apa yang paling dominan pada diri setiap peserta didik

(Munif, 26 Januari 2019).

Kepala Inklusi

Buddy Terapis

Page 89: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

71

Menurut Munif Chatib setidaknya ada 2 manfaat utama bagi sekolah yang

melaksanakan MIR yaitu : 1). Informasi tentang kondisi kecerdasan peserta didik 2). Pembagian kelas. Agar lebih jelas penulis gambarkan tentang manfaat MIR:

Gambar 5. 1 Manfaat MIR

Dari gambar diatas dapat dipahami bahwa ada dua manfaat bagi sekolah dalam pelaksanaan MIR. Pertama sekolah yang menggunakan MIR maka akan mempunyai

informasi yang berharga tentang kondisi kecerdasan peserta didik. Informasi tersebut

akan membawa manfaat bagi guru untuk menyusun dan menerapkan metode mengajar yang tepat sesuai dengan gaya belajar peserta didik. Metode mengajar yang tepat akan

menciptakan pembelajaran yang efektif dan lebih menyenangkan sehingga semua

informasi yang disampaikan oleh guru lebih mudah diterima peserta didik.

Kedua, sekolah yang menggunakan MIR akan mendapatkan manfaat hasilnya yaitu

sebagai pedoman dalam pemetaan atau pembagian kelas berdasarkan kecenderungan

kecerdasan setiap peserta didik dan ini berlaku bagi sekolah yang memiliki paralel lebih dari satu.

Dari paparan diatas setidaknya MIR membawa dampak posistif terhadap lembaga dan para guru karena sangat membantu dalam proses pembelajaran terutama untuk

membuat metode pembelajaran yang sesuai dengan apa yang dibutuhkan oleh para

peserta didik, dan untuk lembaga ini bisa jadi pedoman untuk bisa disampaikan

kepada orang tua bahwa antara sekolah dan rumah harus bersinergi demi mendapatkan hasil yang maksimal.

School of Human (SOH) adalah salah satu sekolah yang beranggapan bahwa sekolah unggul adalah sekolah yang bukan melihat dari seberapa baik kualitas inputnya

melainkan sekolah unggul adalah sekolah yang mampu melejitkan semua potensi

yang dimilki oleh semua peserta didik dengan penekanan pada the best proses. The best Proses akan tercipta ketika guru dalam pelaksanaan pembelajaran menggunakan

metode yang sesuai dengan bakat dan minat siswa sehingga proses tersebut terasa

lebih ringan dan menyenangkan (Munif, 26 Januari 2019).

Informasi tentang

kecerdasan

Manfaat

MIR

Pembagian Kelas

Page 90: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

72

Untuk menciptakan the best proses maka SOH terlebih dahulu melakukan riset yang

disebut dengan Multiple Intelligence Research (MIR) sebagai bahan atau acuan untuk merumuskan metode pengajaran juga mengetahui potensi yang dimiliki setiap peserta

didik dengan harapan proses pembelajaran yang dilaksanakan lebih bermakna dan

tepat sasaran.

Untuk melaksanakan program MIR School of Human melakukan beberapa tahapan

yaitu: 1). Persiapan pelaksanaan 2). Pelaksanaan 3). Analisis 4). Seminar. Untuk lebih

mudah dipahami, berikut penulis gambarkan tentang tahapan pelaksanaan MIR yang ada di School of Human (SOH).

Gambar 5. 2

Tahapan MIR

Pertama, persiapan pelaksanaan Mulitiple Intelligence Research (MIR). Sebelum

pelaksanaan MIR, ada beberapa hal yang harus dipersiapkan, baik untuk observer maupun peserta didik. Para observer sebelum melaksanakan tugasnya terlebih dahulu

melakukan breafing terkait teknik dan cara-cara paling tepat untuk mendapatkan

informasi yang lebih mudah, karena tidak semua anak merespon sama, sekalipun jenis

dan bentuk pertanyaannya sama, masing-masing anak bisa memberikan respon yang berbeda, maka sharing sesama observer terkait teknik ini perlu dibicarakan agar

pelaksanaannya lebih maksimal. Untuk dipahami bahwa orang-orang yang sudah

mendapatkan sertifikat MIR dan dinyatakan lulus sebagai observerlah yang boleh menjadi observer, tidak berlaku untuk semua guru. Untuk peserta didik maka

sebelumnya sudah dibuatkan jadwal, bagi peserta didik baru maka pada saat PPDB

langsung dibuatkan jadwal dan disepakati bersama, sementara untuk anak-anak kelas XI maka sebelumnya dibuatkan jadwal dan kemudian disosialisasikan kepada peserta

didik (Andi, 3 Juli 2019).

Kedua Pelaksanaan MIR di School of Human (SOH) dilaksanakan sesuai jadwal yang sudah diberikan. Pada saat pelaksanaan ada beberapa petunjuk yang harus

dilaksanakan oleh Observer adapun petunjuknya sebagai berikut : 1). Kenalkan Nama

Observer dan Asal Lembaga 2). Informasikan kepada peserta didik tentang MIR dan

Persiapan

Pelaksanaan

Analisis

Seminar

Page 91: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

73

1. Observer memberikan contoh frase, Misal langit… (mendung ),

awan …(kelabu)

2. Observer meminta peserta didik untuk melengkapi frase berikut ini: :

Scoring :

Jika terdapat 8 kalimat yang bermakna : 5 Jika terdapat 5 sampai 7 Kalimat yang bermakna : 3 Jika terdapat kurang dari 5 Kalimat yang bermakna : 1

kegunaanya 3). Informasikan apa saja yang harus dilakukan oleh peserta didik selama

proses observasi 4). Ucapkan terima kasih setelah proses observasi selesai dilaksanakan.

Dari petunjuk diatas, penulis mendapatkan informasi bahwa para observer dalam menjalankan tugasnya melakukan persiapan yang matang agar pelaksanaannya

berjalan dengan baik, selain itu dalam pelaksanaan observer berusaha membangun

kedekatan bersama responden atau peserta didik sehingga berjalan lebih santai dan

tidak terkesan menegangkan sehingga tidak ada hal-hal yang harus ditutup-tutupi karena kalau seandainya jawaban yang diberikan peserta didik tidak sama dengan

kenyataan atau tidak sama dengan kebiasaan maka otomatis hasil yang didapat tidak

akan maksimal sehingga akan berakibat fatal pada program-program selanjutnya.

Instrumen atau tools MIR itu berjumlah 48 pertanyaan, 48 pertanyaan tersebut

mewakili dari karakter atau ciri-ciri dari 8 Jenis kecerdasan yaitu : 1). Linguistik 2).

Matematis Logis 3). Spasial Visual 4). Kinestetik 5). Musik 6). Interpersonal 7). Intrapersonal 8). Naturalis. Setiap satu pertanyaan maka peserta didik atau responden

memiliki 60 detik atau 1 menit untuk memberikan jawaban maka sebelum memulai

para observer mengatur stopwatch terlebih dahulu. Untuk setiap jawaban tetap ada score, dan tidak ada score Nol. Adapun rentang scorenya adalah jika jawabannya

hanya ada 2 kemungkinan maka antara 5 dan 1 tetapi jika jawabannya salah satu dari

tiga jawaban maka scorenya adalah 5, 3 dan 1. Dan hasil yang didapatkan oleh peserta didik langsung dituliskan oleh observer pada lembar jawaban yang sudah disiapkan.

Untuk sedikit gambaran penulis merangkum sebagian dari isi pertanyaan-pertanyaan

yang ada dalam tool atau instrumen MIR sebagai berikut:

1 Sapu……. Tangan/Lidi/Ijuk/ Jagad

2 Rumah ……. Sakit/Ibadah/ Hantu/ Singgah

3 Merah…….. Padam/ delima/putih/darah

4 Hitam……. Legam/ kelam/manis

5 Kaya……. Raya/ mendadak/hati

6 Gagah ……. Berani/ Perkasa

7 Duka……. Cita/Lara/nestapa

8 Daun…….. Pintu/Telinga/Muda/Hijau

Page 92: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

74

Observer meminta peserta didik untuk menyanyikan satu bait lagu

populer yang dihafal

Scoring :

Menyanyi dengan bagus, hafal dan lancar : 5

Hafal irama namun tidak hafal lirik/syair

: 3

Menyanyi lagu anak-anak atau tidak menyanyi : 1

Observer menanyakan kepada peserta didik tentang pilihan

aktivitas yang lebih disukai, seperti : olahraga, nonton film,

membaca buku, main game dll.

Scoring :

Memilih kegiatan olahraga : 5

Memilih kegiatan selain olahraga : 1

Observer menanyakan kepada peserta didik apakah selama menunggu

responden melakukan aktivitas seperti membaca koran, novel,

majalah, dan mengisi TTS atau mengobrol dengan teman/ orang yang

duduk disebelah.

Scoring :

Memilih Membaca : 5

Memilih mengobrol dengan teman : 1

Page 93: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

75

Observer meminta peserta didik untuk menyebutkan nama-nama teman dekat atau keluarga yang sedang mengalami peristiwa luar biasa.

Scoring :

Menyebutkan lebih dari 6 teman : 5

Menyebutkan 4 sampai 5 teman : 3

Menyebutkan kurang dari 3 : 1

Observer menanyakan kepada peserta didik mengenai kemampuan

memainkan alat musik seperti piano, drum, gitar, gamelan, angklung

dan yang lainnya.

Scoring :

Mampu memainkan 3 alat atau lebih alat musik dengan benar : 5

Mampu memanikan 1 sampai 2 alat musik dengan benar : 3

Tidak mampu memainkan alat musik dengan benar : 1

Observer menanyakan pada peserta didik ketika melakukan sebuah

aktivitas, apa yang lebih disukai, melakukannya sendiri atau

melakukannya dengan berkelompok.

Scoring :

Melakukan secara kelompok : 5

Melakukan secara sendiri : 1

Page 94: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

76

Observer memberikan contoh, cara memeragakan bermain lompat tali,

kemudian peserta didik diminta untuk melakukan permainan lompat

tali.

Scoring :

Jumlah lompat lebih dari 15 kali lompatan terus menerus dan

sempurna : 5

Jumlah lompatan antara 7-14, lompata 1,2 dan 3 salah : 3

Jumlah lompatan kurang dari 6 dan lompatan lebih dari 4 kali salah : 1

Observer meminta peserta didik, mengeluarkan pendapat jika terdengar

ada ketukan pintu pada jam 12 malam, kemudian dibuka ternyata tidak

ada orang

Scoring :

Pendapat yang rasional dan logis : 5

Pendapat yang diberikan tidak rasional dan berbau mistis : 1

Dari beberapa bentuk pertanyaan diatas, penulis dapat menyimpulkan bahwa MIR

yang dilaksanakan di SOH merupakan riset yang mendalam terkait kebiasaan-

kebiasaan peserta didik. Jumlah pertanyaan yang diberikan juga cukup banyak yaitu 48 pertanyaan dan itu semua mewakili dari 8 jenis kecerdasan yang dirumuskan oleh

Howard Gardner, setiap pertanyaan peserta didik mempunyai 60 detik atau 1 menit

untuk menjawab pertanyaan sehingga untuk menjawab saja membutuhkan waktu minimal 48 menit, ditambah dengan cara-cara yang digunakan oleh observer mulai

dari membangun kedekatan juga memotivasi peserta didik agar memberikan jawaban

atau bahkan observer juga memberikan contoh terlebih dahulu agar peserta didik

mudah memahami isi pertanyaannya. Selain itu pembuatan jadwal MIR sangat penting karena mengingat waktu yang dibutuhkan cukup panjang, maka efisiensi

waktu yang tepat sangat diperhatikan oleh setiap observer. Untuk di SOH sendiri

jadwal MIR untuk peserta didik baru langsung akan dibuat jadwal saat calon peserta didik baru tersebut melakukan registrasi diawal. Untuk peserta didik kelas XI maka

jadwalnya dibuat untuk maisng-masing peserta didik sehingga semua peserta didik

Page 95: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

77

belum tentu melaksakan MIR dihari yang sama.

Ketiga, analisis hasil MIR. Untuk mendapatkan hasil MIR sebenarnya cukup mudah

karena sudah ada program atau semacam aplikasi yang sudah dibuat, sehingga cara

kerjanya sangat cepat. Untuk langkah awalnya lembar jawaban dari responden atau peserta didik langsung dimasukkan berdasarkan angka-angka yang sudah didapat oleh

observer dan kemudian dimasukkan kedalam aplikasi yang sudah ada dan hasilnya

langsung akan keluar. (Andi, 9 Juli 2019).

Adapun sebagai contoh penulis lampirkan hasil MIR yang penulis dapatkan namun

untuk nama peserta didik dan identitas lainnya tidak bisa penulis lampirkan karena

sifatnya rahasia.

Gambar 6. 1

Contoh Hasil MIR

LAPORAN

LEARNING STYLE RESEARCH

Riset Gaya Belajar NAME Nama

PLACE, DATE OF BIRTH Tempat, Tanggal Lahir

CLASS Kelas

SCHOOL Sekolah

CITY Kota

TABEL KECENDERUNGAN KECERDASAN

JENIS KECERDASAN NILAI

MUSIK Cerdas Musik 4.00

KINESTETIK Cerdas Gerak 4.00

SPASIAL VISUAL Cerdas Gambar 3.67

INTERPERSONAL Cerdas Bergaul 3.67

LINGUISTIK Cerdas Bahasa 3.67

MATEMATIS-LOGIS Cerdas Angka 2.67

NATURALIS Cerdas Alam 2.33

INTRAPERSONAL Cerdas Diri 2.00

Page 96: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

78

DIAGRAM KECENDERUNGAN KECERDASAN

DESKRIPSI HASIL RISET

3 Kecenderungan kecerdasan dominan Ananda:

MUSIK Cerdas Musik

KINESTETIK Cerdas Gerak SPASIAL VISUAL Cerdas Gambar

REKOMENDASI UNTUK ANANDA

Pendampingan Belajar

Untuk mengoptimalkan kecerdasan Ananda, pendampingan belajar dilakukan dengan:

Aktivitas harian untuk dominan MUSIC (Cerdas Musik) diantaranya dengan cara

bernyanyi, memainkan alat musik, membuat parodi lagu pembelajaran, menjadi

konduktor, mencipta dan aransemen lagu, membaca qur’an dengan lagu, kelompok acapela, membuat group band religi dan aktivitas sejenis lainnya.

Aktivitas lainnya untuk dominan BODY KINESTETIC (Cerdas Gerak) diantaranya dengan cara mengikuti olahraga bela diri, berolahraga untuk meraih prestasi dengan

olahraga kesukaannya, mengikuti kelas robotik, mengikuti kelas seni gerak/tari, bermain

16%

15%

14%14%

14%

10%

9%8%

MUSIK Cerdas Musik

KINESTETIK Cerdas Gerak

SPASIAL VISUAL CerdasGambar

INTERPERSONAL CerdasBergaul

LINGUISTIK Cerdas Bahasa

MATEMATIS-LOGIS CerdasAngka

NATURALIS Cerdas Alam

INTRAPERSONAL Cerdas Diri

Page 97: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

79

sulap/kecepatan tangan, menyulam dan aktivitas sejenis lainnya.

Aktivitas harian untuk dominan SPASIAL VISUAL (Cerdas Gambar) diantaranya

dengan menggambar dalam konsep 3 dan 4 dimensi, membaca peta, membuat diorama,

metafora gambar, membuat sketsa, bermain labirin dan teka teki gambar, Slide Shop,

rekonstruksi photo, melukis pasir dan aktivitas sejenis lainnya.

Kegiatan Harian Yang Disarankan

Untuk mengoptimalkan kecerdasan Ananda, kegiatan harian yang dilakukan :

Bernyanyi saat santai, bersenandung dikala bermain, karaoke Bersama keluarga/

bernyanyi bersama, belajar memainkan alat musik, dan mengoleksi lagu-lagu.

Melakukan rutinitas rutin .olahraga yang disenangi, membuat kerajinan tangan berbagai

karya, membuat Gerakan atau tarian unik diiringi music, bermain laying-layang pada hari libur

Menggambar sampul buku dengan karya-karyanya, mengikuti lomba menggambar,

membuat lukisan abstrak di komputer, berkunjung ke pameran lukisan.

Page 98: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

80

LAPORAN

LEARNING STYLE RESEARCH

Riset Gaya Belajar

NAME Nama

PLACE, DATE OF BIRTH Tempat, Tanggal Lahir

CLASS Kelas

SCHOOL Sekolah

CITY Kota

TABEL KECENDERUNGAN KECERDASAN

JENIS KECERDASAN NILAI

MUSIK Cerdas Musik 4.00

NATURALIS Cerdas Alam 4.00

INTERPERSONAL Cerdas Bergaul 3.67

LINGUISTIK Cerdas Bahasa 3.67

INTRAPERSONAL Cerdas Diri 3.00

MATEMATIS-LOGIS Cerdas Angka 2.67

KINESTETIK Cerdas Gerak 2.67

SPASIAL VISUAL Cerdas Gambar 2.00

DIAGRAM KECENDERUNGAN KECERDASAN

16%

16%

14%14%

12%

10%

10%8%

MUSIK Cerdas Musik

NATURALIS Cerdas Alam

INTERPERSONAL CerdasBergaul

LINGUISTIK Cerdas Bahasa

INTRAPERSONAL Cerdas Diri

MATEMATIS-LOGIS CerdasAngka

KINESTETIK Cerdas Gerak

SPASIAL VISUAL CerdasGambar

Page 99: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

81

DESKRIPSI HASIL RISET

3 Kecenderungan kecerdasan dominan Ananda: MUSIK Cerdas Musik

NATURALIS Cerdas Alam

INTERPERSONAL Cerdas Bergaul

REKOMENDASI UNTUK ANANDA

Pendampingan Belajar

Untuk mengoptimalkan kecerdasan Ananda, pendampingan belajar dilakukan dengan:

Aktivitas harian untuk dominan MUSIC (Cerdas Musik) diantaranya dengan cara

bernyanyi, memainkan alat musik, membuat parodi lagu pembelajaran, menjadi

konduktor, mencipta dan aransemen lagu, membaca qur’an dengan lagu, kelompok

acapela, membuat group band religi dan aktivitas sejenis lainnya.

Aktivitas lainnya untuk dominan NATURALIS (Cerdas Alam) diantaranya berkemah,

tadabur alam, melakukan penelitian anomali cuaca (perubahan cuaca), melakukan percobaan ilmiah tentang lingkungan, menganalisa fenomena alam, kunjungan ke

museum botani, zoologi dan astronomi, mengenal ru’yah dan hilal, menjadi anggota

lingkungan hidup, melakukan eko study, membuat biopori, dan aktivitas sejenis lainnya.

Aktivitas harian untuk dominan INTERPERSONAL (Cerdas Bergaul) diantaranya

dengan cara menjadi mediator dan negosiator, menjadi event organizer (EO), magang

dalam dunia kerja profesi, menjadi ketua kelompok dalam suatu kelompok, melaksanakan sholat berjamaah dan aktivitas sejenis lainnya.

Kegiatan Harian Yang Disarankan

Untuk mengoptimalkan kecerdasan Ananda, kegiatan harian yang dilakukan :

Bernyanyi saat santai, bersenandung dikala bermain, karaoke Bersama keluarga/ bernyanyi bersama, belajar memainkan alat musik, dan mengoleksi lagu-lagu.

Memelihara hewan yang disukai dan memberi nama, menyiram dan merawat tanaman, bersama keluarga bertamasya ke alam.

Silaturahmi, berkunjung ke rumah kerabat/teman, menelpon/sms kerabat terdekat

menanyakan kabar, menjalin persahabatan dengan teman lingkungan/teman sekolah atau sahabat pena.

Page 100: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

82

LAPORAN

LEARNING STYLE RESEARCH

Riset Gaya Belajar

NAME Nama

PLACE, DATE OF BIRTH Tempat, Tanggal Lahir

CLASS Kelas

SCHOOL Sekolah

CITY Kota

TABEL KECENDERUNGAN KECERDASAN

JENIS KECERDASAN NILAI

LINGUISTIK Cerdas Bahasa 3.00

MATEMATIS-LOGIS Cerdas Angka 2.67

SPASIAL VISUAL Cerdas Gambar 2.33

MUSIK Cerdas Musik 2.33

NATURALIS Cerdas Alam 2.33

INTERPERSONAL Cerdas Bergaul 2.33

INTRAPERSONAL Cerdas Diri 2.33

KINESTETIK Cerdas Gerak 1.67

DIAGRAM KECENDERUNGAN KECERDASAN

16%

14%

13%

12%12%

12%

12%

9%

LINGUISTIK Cerdas Bahasa

MATEMATIS-LOGIS CerdasAngka

SPASIAL VISUAL CerdasGambar

MUSICCerdas Musik

NATURALIS Cerdas Alam

INTERPERSONAL CerdasBergaul

INTRAPERSONAL Cerdas Diri

KINESTETIK Cerdas Gerak

Page 101: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

83

DESKRIPSI HASIL RISET

3 Kecenderungan kecerdasan dominan Ananda: LINGUISTIK Cerdas Bahasa

MATEMATIS-LOGIS Cerdas Angka

SPASIAL VISUAL Cerdas Gambar

REKOMENDASI UNTUK ANANDA

Pendampingan Belajar

Untuk mengoptimalkan kecerdasan Ananda, pendampingan belajar dilakukan dengan:

Aktivitas harian untuk dominan LINGUISTIK (Cerdas Bahasa) diantaranya dengan cara

membaca buku-buku sastra, popoler, sekarah, sains, autobiography, dll, menulis artikel,

opini, membuat karya sastra dari pengalaman sehari-hari, menjadi reporter untuk majalah

sekolah dan aktivitas sejenis lainnya.

Aktivitas lainnya untuk dominan MATHEMATIC LOGIC (Cerdas Logika dan Angka)

diantaranya dengan cara menemukan pola hubungan antar satu masalah dengan masalah lain, bermain catur, mengkalkulasi peristiwa pada suatu kejadian, membuat analisa

terhadap peristiwa, membuat klasifikasi/kategori sesuai kriteria, mengerjakan latihan soal

matematika, bermain sudoku, bermain rubrik, dan aktivitas sejenis lainnya.

Aktivitas harian untuk dominan SPASIAL VISUAL (Cerdas Gambar) diantaranya

dengan menggambar dalam konsep 3 dan 4 dimensi, membaca peta, membuat diorama,

metafora gambar, membuat sketsa, bermain labirin dan teka teki gambar, Slide Shop, rekonstruksi photo, melukis pasir dan aktivitas sejenis lainnya.

Kegiatan Harian Yang Disarankan

Untuk mengoptimalkan kecerdasan Ananda, kegiatan harian yang dilakukan:

Meminta anak menceritakan peristiwa yang berkesan di sekolah dan menuliskannya

dalam diary.

Membuat percobaan sederhana tentang banyak hal dengan panduan buku atau sumber

lain, bermain computer, bermain Othello atau monopoli.

Menggambar sampul buku dengan karya-karyanya, mengikuti lomba menggambar, membuat lukisan abstrak di komputer, berkunjung ke pameran lukisan.

Page 102: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

84

Keempat, seminar hasil MIR. School of Human (SOH) setelah melaksanakan MIR untuk

semua peserta didik dan kemudian sudah mendapatkan hasilnya, tahap selanjutnya adalah diadakan seminar terkait hasil MIR yang sudah dilaksanakan, maka setiap peserta didik juga

orang tua akan dijadwalkan untuk hadir ke sekolah sesuai jadwal yang sudah ditetapkan

untuk mengambil hasil MIR-nya dan juga mendapatkan penjelasan langsung terkait hasil MIR yang dimiliki setiap peserta didik.

Di School Of Human (SOH) ada sesuatu yang berbeda pada saat sudah mendapatkan hasil

MIR, dimana orang tua dan peserta didik akan mendapatkan materi yang disebut dengan DCC (Desain Cita-Cita) dimana hasil MIR yang sudah didapatkan akan dibagikan kepada

orang tua dan hasil MIR ini akan jadi rujukan bagi sekolah dan juga orang tua tentunya untuk

mendesain cita-cita para peserta didik berdasarkan hasil MIR-nya. Dalam DCC ini maka yang jadi pematerinya langsung oleh Direktur SOH yaitu bapak Munif Chatib.

Dari penjelasan diatas penulis menyimpulkan bahwa School of Human konsisten dengan

penerapan Multilple Intelligences System dengan melaksanakan MIR adalah bagian terpenting dalam penerapan Multilpe Intelligences karena tanpa MIR maka tidak akan ada

panduan guru dalam melaksanakan pembelajaran yang efektif serta bakat dan minat peserta

didik tidak akan terdeteksi secara ilmiah.

Selain itu hasil MIR juga akan menjadi rujukan untuk orang tua untuk memaksimalkan bakat

dan minat yang dimiliki anaknya, sehingga sinkronisasi antara sekolah dan rumah bisa berjalan dengan baik.

C. SEKOLAH ANAK-ANAK JUARA School of Human (SOH) merupakan sekolah yang menghargai semua potensi yang dimiliki

oleh semua peserta didik, di sekolah anak-anak juara, tidak ada istilah anak bodoh, anak

nakal atau anak yang gagal, tetapi yang ada adalah anak-anak yang belum menemukan cara paling tepat untuk melejitkan semua potensinya atau bahkan anak-anak yang mengalami

kendala untuk terus berkembang (Munif, 16 Juli 2019).

Sekolah anak-anak juara juga sekolah yang mengakomodir semua jenis kecerdasan, bukan

hanya anak-anak yang pintar matematika dan sains saja tetapi semua anak-anak yang

memiliki potensi baik itu ilmu sosial, ilmu seni dan lain sebagainya. Sekolah ini juga

menerapkan sistem multiple intelligence dimana sekolah ini menerima dan mengembangkan semua jenis kecerdasan yang dimiliki oleh semua peserta didik seperti, matematik logis,

lingusitik, spasial visual, kinestetik, musik, interpersonal, intrapersonal, dan naturalis.

School of Human dalam memaksimalkan semua potensi yang dimiliki oleh peserta

didiknya, maka para guru dituntut untuk selalu kreatif dan inovatif dalam menyajikan

pelajaran, oleh karena itu setiap guru yang bergabung di School of Human (SOH) sebelum melaksanakan pembelajaran maka terlebih dahulu menyusun Lesson Plan atau RPP, dalam

menyusun Lesson Plan maka seorang guru terlebih dahulu mengetahui karakteristik ataupun

gaya belajar yang sesuai dengan peserta didiknya agar cara atau strategi yang akan dilakukan tepat sasaran sehingga pembelajaran berjalan dengan efektif dan efisien, selain itu satu hal

yang ditekankan kepada setiap guru yang ada di SOH bahwa pembelajaran harus senantiasa

Page 103: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

85

menyenangkan bagi semua peserta didik dan salah satu kuncinya adalah strategi mengajar

guru sama dengan gaya belajar siswa (Andi, 10 April 2019).

Strategi pembelajaran yang dilakukan oleh guru di School of Human (SOH) sangat beragam

dan variatif tergantung dari jenis kecerdasan yang dimiliki oleh peserta didiknya. Untuk peserta didik yang memiliki kecerdasan linguistik tentunya akan sering berbicara dan

terkadang berceloteh pada saat-saat pembelajaran berlangsung, maka terkadang peserta

didik seperti itu langsung dicap sebagai anak yang bandel, tidak tahu sopan santun, padahal

itu adalah isyarat bahwa peserta didik tersebut memang suka bicara dan dia cerdas bahasa atau linguistik, maka untuk memaksimalkan potensinya guru membuuat strategi atau

metode diskusi agar kecerdasan linguistiknya tersalurkan dan bahkan mendapatkan

penghargaan serta pengakuan bahwa linguistik itu juga bagian dari kecerdasan, tinggal bagaimana kita menempatkan kecerdasan itu sesuai dengan tempat dan waktunya. (Abdul,

09 Juli 2019).

Di SOH ada beberapa strategi yang diterapakan kepada anak-anak yang memiliki kecerdasan linguistik untuk mengakomodir kecerdasannya serta melejitkan potensinya,

adapun strateginya adalah sebagai berikut:

a. Diskusi Dalam strategi diskusi biasanya para guru sudah menetapkan satu buah topik yang akan

didiskusikan antar siswa dengan harapan setelah berdiskusi akan mendapatkan sebuah

kesimpulan dan tidak mungkin para siswa bisa merumuskan sendiri kesimpulan terhadap materi yang telah diberikan oleh guru yang bersangkutan dan secara tidak langsung akan

memunculkan strategi yang lain. Satu hal yang perlu diingat bahwa proses diskusi ini

juga akan ada penilaian. Adapun rubrik penilaiannya sebagai berikut:

Kriteria Bobot Poin Nilai

Baik

sekali

4

Baik 3 Cukup 2 Perlu

Bimbingan

1

Proses

diskusi

60 % Semua

anggota

aktif memberikan

pendapat

Sebagian

besar anggota

kelompok aktif

memberikan

pendapat

Sebagian

kecil anggota

kelompok memberikan

pendapat

Semua

anggota

kelompok pasif dalam

memberikan

pendapat

Kerjasama Kelompok

dalam

berdiskusi

40 % Semua anggota

kelompok

menunjukkan pembagian

kerja yang

baik

Sebagian besar anggota

kelompok

menunjukkan pembagian

kerja yang

baik

Sebagian kecil anggota

kelompok

menunjukkan pembagian

kerja yang

baik

Semua anggota

kelompok

belum menunjukkan

pembagian

kerja yang

baik

Page 104: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

86

b. Debat ilmiah

Debat ilmiah yang diterapkan di SOH biasanya adalah guru membagi siswa kepada beberapa kelompok, bisa perorangan ataupun kelompok dimana akan ada

adu argumentasi atau gagasan terhadap satu topik pembahasan, akan ada yang

pro dan kontra biasanya untuk metode debat ini di SOH menghadirkan guru lain sebagai juri. Adapun rubrik penilaiannya sebagai berikut:

Kriteria Bobot Poin Nilai

Baik Sekali 5

Baik 3

Cukup 1

Proses debat 50 % Mampu

mendebat

dengan argumentasi

sesuai

materi/teori

Mampu

mendebat

namun argumentasi

yang

disampaikan kurang tepat

Belum

mampu

mendebat

Penguasaan 50% Mampu Masih kurang Belum

Materi menguasai menguasai mampu

Debat materi debat, materi debat, menguasai dicirikan dicirikan materi dengan dengan debat dan menjawab beberapa belum pertanyaan pertanyaan mampu dengan dijawab dengan menjawab memberikan salah semua fakta-fakta pertanyaan logis sesuai masalah

c. Presentasi

Presentasi yang dilakukan oleh guru untuk peserta didik SOH adalah presentasi terkait mata pelajaran atau bidang studi dengan topik tertentu, dan biasanya untuk

presentasi adalah materi yang sifatnya projek sehingga hasilnya harus

dipresentasikan di depan guru dan teman-temannya. Adapun penilaian dalam startegi presentasi sebagai berikut:

Kriteria Bobot Poin Nilai

Baik sekali 4

Baik 3

Cukup 2

Perlu Bimbingan

1

Kemampuan 40 % Menguasai Menguasai Menguasai Tidak argumentasi materi materi materi menguasai

presentasi presentasi presentasi materi

dengan dengan dengan prsentasi baik, baik baik dan

ditunjukkan namun informasi

dengan informasi yang

Page 105: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

87

informasi yang disampaikan

yang argumentatif

disampaikan kurang

argumentatif

kurang argumentatif

Kemampuan menjawab

pertanyaan

40% Menjawab semua

pertanyaan

dengan benar

Menjawab 3-4 pertanyaan

dengan benar

Menjawab 1-2

pertanyaan

dengan benar

Tidak mampu

menjawab

semua pertanyaan

dengan

benar

Performance 20% Performance

dan Bahasa

tubuh saat presentasi,

baik

Performance

dan bahasa

tubuh saat presentasi

kurang

menarik

Performance

dan bahasa

tubuh saat presentasi

tidak menarik

Kaku, tidak

ada bahasa

tubuh saat presentasi

Selain strategi diatas, berdasarkan informasi dari guru SOH ada beberapa strategi lain

yang diterapkan untuk peserta didik yang memiliki kecenderungan kecerdasan di

bidang Linguistik yaitu Jigsaw, Demonstrasi dan Drama, namun strategi ini hanya alternatif lain ketika ada materi-materi yang lebih luas dan sebagai inovasi untuk terus

menjadikan setiap pembelajaran dengan aktif dan kooperatif satu sama lain ( Abdul

09 Juli 2019).

Dalam wawancara penulis dengan salah satu guru di SOH yaitu Ibu Epong,

menjelaskan bahwa untuk peserta didik yang memiliki kecerdasan kinestetik guru-guru di SOH juga menerapkan beberapa starategi, namun satu hal yang perlu diingat

bahwa peserta didik kinestetik untuk peserta didik SMA berbeda dengan peserta didik

kategori SD yang mungkin susah untuk duduk dan mendengarkan tetapi peserta didik

untuk tingkat SMA lebih pada kecerdasan dalam hal yang sifatnya fisik dan biasanya senang dengan aktivitas olahraga atau belajar dengan melakukan sesuatu yang terkait

dengan pembelajaran, adapun strategi yang guru-guru lakukan untuk peserta didik

yang cenderung memiliki kecerdasan kinestetik adalalah a). Matematika basket, b). Gerakan kreatif, c). Ular tangga, d). Simulasi. (Epong. 12 Juli 2019).

Strategi yang dilakukan oleh guru pada semua jenis strategi di atas ada penilaian. Di

SOH ada istilah penilaian autentik dimana penilaian yang diberikan oleh guru berdasarkan fakta yang terjadi pada saat pembelajaran berlangsung dan semua

dicantumkan dalam rubrik penilaian. Adapun rubrik penilaiannya sebagai berikut:

Page 106: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

88

a. Matematika Basket

Kriteria Bobot Poin Nilai

Baik Sekali 3

Baik 2

Perlu Bimbingan

1

Jumlah bola 30% Memasukkan Jumlah bola Hanya 1 bola

Yang bola paling yang yang masuk Dimasukkan banyak dimasukkan dalam

kedalam kurang keranjang keranjang

Kemampuan 40% Mampu Hasil Hasil

Menghitung menghitung hitungan hitungan

skor nilai total jumlah jumlah total dengan Pada bola bola yang bola yang jumlah bola

yang masuk masuk masuk yang masuk kedalam kedalam Kedalam keranjang keranjang keranjang dengan benar hampir kurang tepat mendekati atau selisih

Kedisiplinan 30% Menunjukkan Belum Belum

dalam Kedisiplinan menunjukkan menunjukkan

berbaris dalam kedisiplinan kedisiplinan ,

antri mengantri dalam ditunujkkan barisan mengantri dengan barisan perilaku susah diatur

b. Gerakan kreatif

Kriteria Bobot Poin Nilai

Baik Sekali

4

Baik 3

Cukup 2

Perlu Bimbingan

1

Kesesuaian

gerakan dengan istilah

60 % Seluruh

gerakan dan istilah

tepat

Sebagain

besar gerakan

dan istilah

tepat

Sebagain

kecil gerakan

dan

istilah tepat

Kurang

dari 2 gerakan

dan istilah

dengan tepat

Kemampuan

mensimulasikan

gerakan dengan istilah

40% Mampu

mengingat

semua gerakan

dan istilah

dengan benar

Hanya

mengingat

sebagian besar

semua

istilah dan gerakan

dengan

benar

Hanya

mengingat

sebagain kecil

semua

istilah dan gerakan

dengan

benar

Mengingat

kurang dari

2 gerakan

Page 107: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

89

c. Ular tangga

Kriteria Bobot Poin Nilai

Baik Sekali

4

Baik 3

Cukup 2

Perlu Bimbingan

1

Kemampuan menjawab

pertanyaan

dalam kotak

45 % Mampu menjawab

semua

pertanyaan

yang ditempati

pion

dengan benar

Mampu menjawab

sebagian

besar

pertanyaan yang

ditempati

pion dengan benar

Mampu menjawab

sebagian

kecil

pertanyaan yang

ditempati

pion dengan benar

Hanya menjawab

kurang dari

3

pertanyaan yang

ditempati

pion dengan benar

Kejujuran

dalam bermain ular

tangga

35% Mampu

menyelesai-kan

permainan

ular tangga terlebih

dahulu

dengan benar

Menjadi

orang kedua yang

menyelesai-

kan permainan

ular tangga

dengan benar

Menjadi

orang ketiga yang

menyelesai-

kan permainan

ular tangga

denga benar

Menjadi

orang terakhir

yang

menyelesai-kan

permainan

ular tangga dengan

benar

Kemampuan menyelesai-

kan

permainan ular tangga

20% Mampu menyelesai-

kan

permainan ular tangga

terlebih

dahulu

dengan benar

Menjadi orang kedua

yang

menyelesai-kan

permainan

ular tangga

dengan benar

Menjadi orang ketiga

yang

menyelesai-kan

permainan

ular tangga

dengan benar

Menjadi orang

terakhir

yang menyelesai-

kan

permainan

ular tangga dengan

benar

Untuk peserta didik yang memiliki kecerdasan Matematis Logis, guru-guru di SOH menerapkan beberapa strategi yang dirasa cocok dengan peserta didik Matematis

Logis dari semua jenis kecerdasan yang dimiliki setiap peserta didik, maka jenis

kecerdasan ini termasuk yang sangat mudah dalam menyusun strategi

pembelajarannya karena untuk peserta didik yang cenderung Matematis Logis, strateginya cukup sederhana seperti, cerdas cermat, tanya jawab, studi kasus,

sudoku, latihan soal dan sebagainya. Demikian ungkapan Ibu Nita. ( Nita. 15 Juli

2019).

Page 108: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

90

Untuk lebih mudah dipahami penulis buat gambaran terkait strategi apa saja yang

\dilakukan oleh guru untuk peserta didik yang memiliki kecerdasan Matematis Logis .

Gambar 7. 1

Strategi mengajar dengan kecenderungan kecerdasan Matematis Logis

Dari semua strategi diatas hampir semua strategi tersebut dilaksanakan oleh guru-guru di berbagai sekolah namun ada satu yang menarik dan baru untuk penulis yaitu strategi

sudoku, untuk memudahkan dalam memahaminya maka penulis cantumkan prosedur

penerapannya, adapun prosedurnya sebagai berikut: 1. Beri penjelasan terlebih dahulu kepada peserta didik terkait cara menjawab atau

menggunakan kartu sudoku.

2. Siapkan kartu-kartu sudoku sejumlah peserta didik di dalam kelas. 3. Berikan batasan waktu saat peserta didik menyelesaikan/ menjawab kartu sudoku

4. Peserta didik yang menyelesaikan kartu sudoku akan mendapatkan poin.

Peserta didik yang cebnderung memiliki kecerdasan spasial visual pun guru-guru di SOH menyajikan pembelajaran yang seusuai dengan gaya belajarnya dimana peserta

didik dengan kecerdasan ini adalah anak-anak yang suka membuat atau melihat

gambar-gambar dan bahkan memvisualkan semua materi pembelajaran sehingga

lebih mudah direkam oleh otak peserta didik. Di SOH menerapkan beberapa strategi diantaranya :

Tanya jawab

Studi Kasus

Sudoku

Latihan Soal

Cerdas Cermat

Page 109: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

91

Gambar 7. 2

Strategi mengajar dengan kecenderungan kecerdasan Spasial Visual

Peserta didik yang memiliki kecenderungan kecerdasan interpersonal, intrapersonal,

musik dan naturalis strategi yang dilakukan oleh guru dalam pembelajarannya juga bervariasi tidak monoton dengan satu strategi saja demikian ungkapan Bapak Andi (

Andi, 10 Juli 2019). Untuk lebih mudahnya penulis gambarkan beberapa strategi yang

dilakukan oleh guru-guru di School of Human (SOH) dalam setiap pembelajaran berdasarkan kecenderungan kecerdasan peserta didiknya.

Gambar 7. 3

Strategi mengajar dengan kecernderungan kecerdasan interpersonal dan

Movie Learning

Tebak Gambar

Tebak Sketsa Wajah

Menggambar Imajinatif

Menulis di udara

Kecerdasan Interpersonal

Jigsaw

Cerdas

Cermat Berantai

Sosiodrama

Surat Untuk Sahabat

Kecerdasan Intrapersonal

Pertanyaan Dimulai

Dari siswa

Kontrak Nilai

Mengenal Tokoh

Games Siapa Saya

Mind Mapp

Page 110: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

92

intrapersonal

Gambar 7. 4

Strategi mengajar dengan kecenderungan kecerdasan Musik

Gambar 7. 5

Strategi mengajar dengan kecenderungan kecerdasan Naturalis

Dari beberapa strategi yang penulis dapatkan diatas terlihat bahwa pembelajaran di

SOH sangat menyenangkan dan strateginya sangat beragam dan variatif, ini

membuktikan bahwa para guru sebelum memulai pembelajaran sudah benar-benar mempersiapkan diri juga mempersiap materi serta strategi yang disesuaikan dengan

gaya belajar para peserta didik. Dengan strategi yang beragam ini membuktikan

bahwa SOH menekankan dan membuktikan bahwa untuk untuk menciptakan pembelajaran yang efektif dan efisien maka dibutuhkan guru-guru yang profesional

dalam mengelola pembelajaran yang baik.

Bermain Musik

Tebak Bunyi

Konser

Bernyanyi K

ecer

das

an M

usi

k

Identifikasi Tumbuhan

Matematika Daun

Karya Wisata

Identifikasi Hewan

Kec

erd

asan

Nat

ura

lis

Page 111: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

93

Di School of Human jelas terlihat bahwa setiap peserta didik diperlakukan sama dan

dipandang sebagai manusia yang memiliki potensi, dan dengan pembelajaran yang tepat potensi yang dimiliki setiap peserta didik diharapkan bisa berkembang dengan

stimulus yang tepat dari para guru-guru yang profesional, sehingga tidak ada istilah

peserta didik yang lemah, bodoh dan nakal tetapi yang ada adalah peserta didik yang

sukses dan berkembang sesuai dengan passion dan jenis kecerdasannya masing-masing, sehingga semangat dan motivasi peserta didik untuk terus belajar senantiasa

dapat dimunculkan dan dikembangkan oleh guru-guru yang sudah terlatih

berdasarkan Multiple Intelligences atau kecerdasan majemuk.

Untuk mengembangkan potensi para peserta didik, SOH tidak hanya mengandalkan

berbagai jenis strategi pembelajaran di kelas, tetapi SOH juga membuat wadah

ataupun Club-club Ekstra Kurikuler dengan harapan semua bakat, potensi yang

dimiliki oleh peserta didiknya dapat benar-benar terasah dengan baik sehingga itu menjadi passion mereka demikian ungkapan kepala sekolahnya. (Andi. 12 Juli 2019).

Adapun kegiatan-kegiatan yang SOH berikan kepada seluruh peserta didiknya adalah sebagai berikut :

1. Kecerdasan linguistik

Untuk kecerdasan linguistik School of Human (SOH) membuat kegiatan-kegiatan sebagai sarana atau wadah untuk mengekspresikan kecerdasannya yaitu dengan

membuat club literasi untuk bahasa indonesia dan club bahasa inggris dimana dalam

club peserta didik mendapatkan kegiatan-kegiatan yang beragam seperti berkunjung ke perpustakaan, membuat vlog, belajar menulis serta kunjungan museum dengan

kerjasama dengan Kemendikbud. Dari sekian kegiatan diatas peserta didik di SOH

sangat antusias dengan kegiatan membuat vlog dan ini pun difasilitasi dengan adanya

School of Human Channel. 2. Kecerdasan Kinestetik

Untuk kecerdasan kinestetik peserta didik memilih berdasarkan minat mereka, SOH

memfasilitasi beberapa club untuk peserta didik seperti bulu tangkis, taekwondow, basket, futsal serta permainan tradisional.

3. Kecerdasan Spasial Visual

Untuk peserta didik yang memiliki potensi spasial visual maka peserta didik difasilitasi dengan kelas melukis dan clevio dimana peserta didik mengasah dan

mengekspresikan kecerdasannya melalui club, untuk peserta didik di SOH yang

paling diminati adalah clevio dimana peserta didik sangat antusias dalam membuat

game melalui aplikasi. 4. Kecerdasan Musik

Untuk kecerdasan musik SOH memberikan wadah pealatihan untuk mengembangkan

potensinya, adapun jenis pengembangannya seperti band, vokalis dan instrumen. 5. Kecerdasan Interpersonal

Untuk mengasah dan mengembangkan potensi peserta didik yang memiliki

kecerdasan interpersonal lebih pada aplikasi keseharian, selain itu diarahkan untuk

terjun ke organisasi-organisasi baik internal maupun eksternal. 6. Kecerdasan Intrapersonal

Untuk mengasah dan mengembangkan potensi peserta didik yang memiliki

kecerdasan interpersonal lebih pada aplikasi keseharian, selain itu diarahkan untuk

Page 112: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

94

terjun ke organisasi-organisasi baik internal maupun eksternal.

7. Kecerdasan Naturalis Kecerdasan naturalis di SOH dikembangkan dengan club gardening, super camp serta

ada field trip terkait tema yang akan menjadi materi, namun untuk field trip ini juga

melibatkan semua peserta didik yang lainnya karena menjadi bagian dari program sekolah.

8. Kecerdasan Matemati Logis

9. Untuk masing-masing jenis kecerdasan yang dimiliki oleh seluruh peserta didiknya maka

SOH mengarahkan dan membimbing peserta didik dengan berbagai macam kegiatan di luar Pembelajaran. Untuk memudahkan dalam mengetahui jenis club ekstra kurikuler

yang ada di SOH penulis membuatkan gambar sebagai berikut:

Gambar 8.1 Jenis club dan ekstrakurikuler

Jurnalis

Videografi

Science Club

Gardening

Fotografi

Pecinta Alam

English Club

Basket

Taekwondow

Karate

Wushu

Archery

Clevio dan Musik

Math Club

Fun Cooking

Skateboard

Futsal

Page 113: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

95

Dari jenis-jenis ekstra kurikuler diatas dapat disimpulkan bahwa School of Human

(SOH) benar-benar konsisten pada pengembangan bakat dan minat dari seluruh peserta didiknya, karena terlihat jelas dari ekskul-ekskul yang ada merujuk pada

delapan kecerdasan yang dirumuskan oleh Howard Gardner, sehingga dengan

demikian peserta didik akan berkembang dan berprestasi sesuai dengan bidangnya masing-masing dan otomatis akan jadi manusia atau peserta didik yang juara dalam

bidangnya dan wajar ketika School of Human menamakan dirinya sebagai sekolah

anak-anak juara.

Peserta didik di School of Human (SOH) akan tumbuh dan berkembang sesuai dengan bakat dan minatnya, maka kedepannya tidak akan mustahil mereka meraih prestasi

yang gemilang dibidangnya masing-masing, maka akan para Seniman, Olahragawan,

Peneliti, Jurnalis, dan berbagai macam profesi yang sesuai dengan passionnya masing-masing. Dengan demikian tidak ada lagi istilah gagal atau bahkan salah dalam

mengambil jurusan di tingkat perkuliahan.

Berdasarkan temuan penulis bahwa seluruh pengembangan potensi yang dimiliki oleh

setiap peserta didik mendapatkan perlakuan yang sama, sehingga semua potensi bisa berkembang dan tidak sesuatu yang mustahil ketika peserta didik tahu betul jenis

potensinya sehingga ketika melanjutkan pendidikan ke jenjang berikutnya peserta

didik di SOH sudah tahu jurusan apa yang paling tepat untuk dirinya atau pekerjaan apa yang sesuai dengan kemampuannya dan ini membuktikan bahwa pendidikan itu

sudah benar- benar menjadi wadah untuk meningkatkan dan mengembangkan potensi

peserta didik.

Untuk melengkapi penelitian ini maka penulis lampirkan sebagian dokumentasi terkait kegiatan peserta didik, prestasi-prestasi, serta data alumni SOH yang sudah

diterima di perguruan tinggi baik perguruan tinggi negeri, swasta dalam negeri dan

luar negeri.

Tabel 4.3

Data Prestasi Sekolah School Of Human (SOH)

No Nama Kecerdasan Prestasi Pelaksana

Lomba

1. Marshaina Kinestetik Juara 1

Taekwondow

Taekwondow championship

piala Menpora

2019

2. Khalid Kinestetik Juara 1

Taekwondow

Taekwondow championship

piala Menpora

2019

3. Tia Kinestetik Juara 2

Taekwondow

Taekwondow championship

piala Menpora

2019

Page 114: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

96

4. Daniel Kinestetik Juara 2 Taekwondow

Taekwondow

championship piala Menpora

2019

5. Nael Kinestetik Juara 2 Taekwondow

Taekwondow

championship piala Menpora

2019

6. Marshaina Azaila

Primatantri Music

Distinetion high

scorer

Trinity award

concert

7. Nadhifandra Spasial

visual

Juara 1 lomba

melukis

Autism awareness

day

8. The Ink Band

tim Music Juara harapan 2

Autism awareness

day

9. Aryo Spasial

visual

10 besar lomba

poster

Autism awareness

day

10. Khaira Spasial

visual

10 besar lomba

poster

Autism awareness

day

11. Farrel Arkanega Laksono

Kinestetik Juara 3 karate tingkat provinsi

INKAI

Provinsi Jawa

Barat

12. Club Videografi Spasial

visual

Juara 1 reduce

plastic video

@america

competition

13. Nafisa

Athiya Interpersonal

Peserta forum

internasional Lombok

14. Ramaditya

Ilham Interpersonal

Peserta forum

internasional Lombok

15. Club Videografi Spasial

visual

Juara 2

Videografi

Maca expo

insantana 2019

16. Citra Puspa Spasial Visual Juara 1

Fotografi

SMAN 7

Bekasi

17. Club basket Kinestetik Juara 2 Basket IMFEST 2019

18. Farza Mahendra

Spasial visual

Juara 1 fotografi IMFEST 2019

19. Alvan Intrapersonal

Pembaca puisi

hari Purbakala

ke-106

Kemendikbud

20. Club basket Kinestetik Juara 2 Basket SMAN 105

Jakarta

21. Human Band Music

Finalis high School

music festival Jakarta

Halal park

management

22. Lukman Kinestetik Juara 2

Badminton

Fajar Hidayah

School

23. Radit Kinestetik Juara 2 Badminton

Fajar Hidayah School

24. Aydin Kinestetik Finalis turnamen Elektric cinta

Page 115: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

97

berkuda Indonesia open

25. Ega Matematika

logis

Finalis olimpiade

sains UNJ

26. Pasya Matematika

logis

Finalis

olimpiade sains UNJ

27. Lukman Arif Spasial visual

Membuat film

pendek berjudul Semua Anak

Pintar

@SOH Channel

28. Club Videografi

Spasial visual

Juara 1 lomba short movie

IMFEST

29. Billy Ardo Music Juara 3 bintang

vokalis

Depok Town

Square

30. M. Azalia P Music

Diploma Atcl

Juara 1 Indonesia

Nasional Piano Festival

Finalis

International Piano

Competition

Finalis 7th Hongkong

International Youth

Perfomance

Trinity College London

Indonesia

Nasional Piano (INPF)

International Piano

Competition

(IPC)

Chopin Society

Of Hongkong

31. The Flurry Team

Music

Membuat lagu

berjudul Senja

Bertemu Pagi

@School of

Human

Channel

32. Club

Fotografi

Spasial

visual

Film pendek berjudul Berani

Benar

@School of Human

Channel

33. Club

Fotografi

Spasial

visual

Film pendek

berjudul Semua Bisa Pintar

@School of

Human Channel

34. Club

Fotografi

Spasial

visual

Film pendek

berjudul Bintangku

@School of

Human Channel

(Sumber : Dokumen SOH 2019)

Page 116: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

98

Gambar 9. 1

Kegiatan, prestasi dan lulusan School of Human (SOH).

Page 117: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

99

Page 118: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

100

Page 119: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

101

Page 120: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

BAB V

PENUTUP

A. Simpulan

Berdasarkan temuan penelitian dan pembahasan pada Bab 4, maka dapat diambil

beberapa simpulan penelitian. Simpulan umum penelitian adalah bahwa

manajemen pendidikan berbasis kecerdasan majemuk terhadap pengembangan potensi peserta didik di School of Human (SOH) mampu menjawab dan menjadi

solusi atas minimnya pengetahun tentang potensi diri untuk peserta didik di

tingkat SMA sehingga diharapkan mampu memilih jurusan yang paling tepat

kalau ingin melanjutkan perkuliahan atau bisa bekerja sesuai dengan bakat dan minatnya. Sebagai simpulan khususnya antara lain :

1. Manajemen pendidikan berbasis kecerdasan majemuk yang ada di School of

Human (SOH) pada dasarnya tetap mengacu pada delapan standar nasional pendidikan (BSNP) yaitu standar Isi, standar kelulusan, standar proses,

standar pembiayaan, standar penilaian, standar pengelolaan, standar sarana

prasarana, dan standar pendidik dan tenaga kependidikan. Namun ada hal-hal yang berbeda atau yang khas dari SOH itu sendiri seperti istilah-istilah yang

berbeda dari sekolah pada umumnya dimana untuk mata pelajaran sendiri

mereka membagi kepada empat macam yaitu, pelajaran Inti, pelajaran

penghela, akademik, dan unit aktivitas. 2. School of Human (SOH) dalam memetakan semua potensi yang dimiliki

peserta didiknya menerapkan MIR atau Multiple Intelligence Research

dimana dalam hasil MIR nya School of Human membagi beberapa diagram yaitu: a. Identitas peserta MIR dimunculkan agar hasil dari masing-masing

peserta MIR jelas sehingga tidak ada kesalahan data yang berakibat kesalahan treatment atau stimulus.

b. Tabel kecenderungan kecerdasan adalah hasil MI- nya sehingga akan

terlihat kecenderungan kecerdasan peserta MIR terlihat dari yang paling dominan sampai pada kecerdasan yang dianggap tidak dominan.

c. Diagram kecenderungan kecerdasan ditampilkan untuk memudahkan

pembaca dalam memahami hasi MIR-nya.

d. Deskripsi hasil MIR sebagai penjelasan dari diagram yang sudah dibuat oleh team penilai.

e. Rekomendasi untuk peserta MIR berisi keterangan tentang bagaimana

cara untuk mengoptimalkan kecerdasan peserta MIR sehingga treatment ataupun stimulus yang diberikan tepat baik saat pendampingan belajar

juga dengan kegiatan harian yang disarankan.

3. Upaya School of Human (SOH) dalam mengembangkan potensi yang dimiliki oleh setiap peserta didik dengan beberapa pendekatan seperti kegiatan belajar

mengajar (KBM) baik di kelas maupun diluar kelas tentunya dengan berbagai

macam strategi berdasarkan kecenderungan kecerdasan peserta didiknya.

Untuk kegiatan pembelajaran para guru dalam menyusun strategi mengajar berpedoman pada hasil MIR peserta didik. Selain pembelajaran School of

human (SOH) juga memfasilitasi peserta didik dengan kegiatan ekstra

Page 121: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

103

kurikuler yang beragam yang disesuaikan dengan kebutuhan dan kecerdasan

peserta didiknya sehingga peserta didik diharapkan berkembang sesuai dengan kecerdasannya masing-masing.

B. Saran

Berdasarkan kesimpulan yang dijelaskan di atas, maka ada beberapa saran yang

akan penulis ajukan dalam tesis ini :

1. Sekolah yang menerapkan sistem kecerdasan majemuk idealnya semua unsur seperti struktur dalam manajemennnya juga memakai istilah-istilah yang

sesuai dengan kecerdasan majemuk seperti Penanggung jawab atau PJ

Linguistik, Kinestetik, Matematis Logis, Spasial Visual, Interpersonal, Intrapersonal, Musik dan Naturalis. Sehingga semua sangat identik dengan

kecerdasan majemuk dan terlihat berbeda dengan sekolah-sekolah pada

umumnya. Selain itu, untuk memetakan kecerdasan seluruh peserta didiknya

tidak hanya menggunakan sistem MIR saja tetapi juga menerapkan teknologi seperti big data yang bisa membaca lebih spesifik terkait kecerdasan dan

kecenderungan peserta didiknya.

2. Agar pengetahuan tentang kecerdasan majemuk bisa dipahami oleh semua praktisi pendidikan maka idealnya mahasiswa-mahasiswa yang berada di

fakultas ilmu tarbiyah dan keguruan khususnya jurusan manajemen

pendidikan maka diperlukan adanya mata kuliah terkait kecerdasan majemuk sehingga cara pandang atau penilaian setiap praktisi pendidikan terkait

kecerdasan lebih berkembang dan tidak lagi fokus pada nilai-nilai akademik

saja.

3. Untuk riset selanjutnya penulis merasa perlu ada riset tindak lanjut terkait tingkat kesuksesan anak-anak School of Human (SOH) ketika sudah lulus dari

SOH apakah alumni SOH merasakan bahwa SOH benar-benar membantu

mereka dalam pemilihan jurusan yang sesuai dengan potensinya (outcome).

Page 122: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

DAFTAR PUSTAKA

Amstrong, Thomas. 2005. Sekolah Para Juara: Menerapkan

Multiple Intelligence di Dunia Pendidikan. Bandung: Kaifa.

Arikunto, Suharsimi. 2007. Prosedur Penelitian Suatu

Pendekatan Praktik. Jakarta: Rineka Cipta.

Ayu, Eko, Konsep pendidikan Humanistik Ki Hajar Dewantara

dalam pendidikan Islam, Thesis, Program Pasca Sarjana IAIN Wali

Songo, 2012.

Chatib, Munif , Orangtuanya Manusia, Kaifa PT Mizan

Pustaka, Bandung, 2013.

Chatib, Munif, Sekolahnya Manusia, Kaifa PT Mizan

Pustaka, Bandung, 2009.

Chatib, Munif, Gurunya Manusia, Kaifa PT Mizan

Pustaka, Bandung, 2013.

Chatib, Munif, Sekolah anak-anak juara, Kaifa, PT. Mizan

Pustaka, Bandung, 2012.

Daryanto dan Mohammad Farid, Konsep Dasar

Manajemen Pendidikan di Sekolah, Gava Media. Yogyakarta 2013.

Departemen Agama, Al Qur’an dan terjemahan , Sigma

Examedia, Bandung, 2009.

Departemen Pendidikan Nasional, Kamus Bahasa Indonesia.

Pusat Bahasa. Jakarta. 2008.

Departemen Pendidikan Nasional, PengorganisasianSekolah.

DirjenPMPTK. Jakarta 2008.

Djamarah. 2000. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka

Cipta. Dosen Psikologi Unika Atma Jaya, Mempersiapkan Generasi

Milenial Ala Psikologi, Kompas, 2018.

Dwi, Makrufi Anisa, Konsep Pembelajaran Multiple

Intelligences Perspektif Munif Chatib Dalam Pendidikan Islam, Tesis,

UIN Sunan Kalijaga, 2014.

Herlambang, Susatyo. Pengantar Manajemen. Gosyen Publising.

Yogyakarta. 2013.

http://wartakota.tribunnews.com/2018/01/25/banyak-lulusan-

sma- yang-sadar-salah-jurusan-ketika-sudah-jadi-mahasiswa

http://www.skystarventures.com/youthmanual-angka-siswa-

yang- salah-pilih-jurusan-masih-tinggi/

https://blog.ruangguru.com/mengenal-3-teori-permasalahan

sosial

https://finance.detik.com/berita-ekonomi-bisnis/d-

3620313/63- orang-indonesia-bekerja-tak-sesuai-jurusan

https://peraturan.bkpm.go.id/jdih/userfiles/batang/UU_20_20

03.pdf

Page 123: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

105

https://www.alodokter.com/9-kecerdasan-majemuk-pada-

anak-yang-perlu-diketahui

https://www.kompasiana.com/kalimana/590752eb4723bd545

279d7 20/quo-vadis-pendidikan-kita-kesalahan-sistem-dan-

kurikulum?page=all

https://www.pikiran-rakyat.com/pendidikan/2018/03/26/630000.

https://www.kompasiana.com/lilyindahsetyowati6528/5b8ccd8c4

3322f32076feb5b/pendidikan-indonesia-dan-manfaat-big-data

Idris, Syaifulloh, dan Tabrani, Realitas pendidikan humanisme

dalam konteks pendidikan Islam, Jurnal edukasi , 2013.

Kaufeldt, Martha, Wahai para guru ubahlah cara mengajarmu!,

PT. Indeks, 2008.

Khasanah, Ni’matul, Manajemen Guru Model Guardian Angel

Menurut Munif Chatib, Program Pasca Sarjana, IAIN Purwokerto,

2014.

Masitoh. 2007. Strategi Pembelajaran TK. Jakarta: Universitas

Terbuka.

Masriyah, Anis. 2010. “Penerapan metode eksperimen untuk

meningkatkan kemampuan sains permulaan pada anak didik kelompok

A TK Negeri Pembina Kota Blitar”. Skripsi. Malang. Universitas

Negeri Malang.

Moleong. J. Lexy. 2004. Teori Aplikasi Kecerdasan Jamak

pada Paud. Jakarta: Seminar dan Lokakarya Nasional Pendidikan

Anak Usia Dini Musfah, Jejen, Analisis Kebijakan Pendidikan,

Prenamedia Group, Jakarta, 2016.

Musfah, Jejen, Manajemen Pendidikan teori kebijakan dan

praktek, Kencana, Jakarta, 2017.

Nawangsari, Retno Dewi. 2012. “Penerapan Metode

Eksperimen Untuk Meningkatkan Kemampuan Kognitif Anak

Kelompok A1 Di TK Dharma Wanita Gandusari Kec. Gandusari Kab.

Blitar”. Skripsi. Malang. Universitas Negeri Malang

Notoatmojo, Soekidjo, Pengembangan Sumber Daya Manusia,

Rineka Cipta, 2015.

Nugraha, Ali. 2005. Pengembangan Pembelajaran Sains Pada

Anak Usia Dini. Jakarta: Dirjen Dikti.

Pardini, Sarah, Implementasi Of Multiple Intelligences Based

Learning, Jurnal Pendidikan Sekolah Dasar, 2016.

Patilima, Hamid, Metode penelitian Kualitatif, Alfa Beta,

Bandung, Peraturan Menteri terkait Standar Isi: Permen No. 22 tahun

2000, Permen No. 24 tahun 2006 dan Permen No. 14 Tahun 2007.

Peraturan Menteri terkait Standar Kompetensi Lulusan: Permen

No.23 Tahun 2006 dan Permen No. 24 tahun 2006.

Peraturan Menteri terkait Standar Pembiayaan Pendidikan:

Permen No. 69 Tahun 2009.

Page 124: MANAJEMEN PENDIDIKAN BERBASIS KECERDASAN …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789...SURAT PERNYATAAN KARYA SENDIRI Saya yang bertanda tangan di bawah ini: Nama : Al Amin

106

Peraturan Menteri terkait Standar Pendidik dan Tenaga

Kependidikan: Permen No. 12 Tahun 2007, Permen No. 13 tahun

2007, Permen No. 16 Tahun 2007, Permen No. 24 Tahun 2008,

Permen No. 25 Tahun 2008, Permen No. 26 Tahun 2008, Permen

No. 27 Tahun 2008, Permen No. 40 – 45 Tahun 2009.

Peraturan Menteri terkait Standar Pengelolaan: Permen

No. 19 Tahun 2007.

Peraturan Menteri terkait Standar Penilaian Pendidikan: Permen

No. 20 Tahun 2007.

Peraturan Menteri terkait Standar Proses Pendidikan: Permen

No. 41 Tahun 2007, Permen No. 1 Tahun 2008, Dan Permen No. 3

Tahun 2008.

Peraturan Menteri terkait Standar Sarana dan Prasarana: Permen

No. 24 Tahun 2007, Permen No. 33 Tahun 2008, Permen No. 40 Tahun

2008 Purwandari, Eny. 2011. ”Penerapan metode bermain sains

untuk meningkatkan kemampuan mengenal konsep perbedaan benda di

kelompok A TK Satu Atap SD N Tulusrejo 1 Malang”. Skripsi. Malang.

Universitas Negeri Malang.

Roestiyah. 2001. Strategi Belajar Mengajar. Jakarta: Rineka

Cipta. Shihab, Najela, dan KGI, Memanusiakan Hubungan, Literati,

Tangerang Selatan, 2018.

Sugiyono. 2009. Metode Penelitian Kuantitatif Kualitatif dan R &

D. Bandung: Alfabeta.

Sugiyono. Memahami Penelitian Kualitatif Kuantitatif

kualitatif dan R & D. Alfa Beta. Bandung. 2007.

Sujiono, Yuliani, M. Dkk. 2008. Metode Pengembangan

Kognitif. Modul Edisi 1. Bandung: Universitas Terbuka.

Sunhaji, Manajemen Madrasah. STAIN Press. Purwokerto. 2008.

Sutikno, Sobry. MANAJEMEN PENDIDIKAN, Langkah Praktis

Mewujudkan Lembaga Pendidikan Yang Unggul Holistica. Lombok.

2012.

Suyanto, Jihad, A, Menjadi Guru Profesional strategi

meningkatkan kualifikasi dan kualitas guru di era global, Erlangga, 2013.

Syaodih, Nana. 1999. Pengembangan Kurikulum: Teori dan

Praktek. Bandung: Remaja Rosdakarta.

Tadkiroatun, Musfiroh. 2005. Bermain Sambil Belajar dan

Mengasah Kecerdasan. Jakarta: Depdikbud Tenaga Departemen

Pendidikan Nasional Direktorat Pembinaan Pendidikan Tenaga

Kependidikan dan Ketenagaan Perguruan Tinggi.

Yusuf, S. 2000. Psikologi Perkembangan Anak dan Remaja.

Bandung: PT. Remaja Rosdakarta.