makalah kik 2016 farida - lppm.univetbantara.ac.idlppm.univetbantara.ac.id/data/materi/materi...

27

Upload: others

Post on 30-May-2020

26 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

1

PENGEMBANGAN BAHAN AJAR BERDIMENSI SASTRA HIJAU YANG

BERKONTRIBUSI TERHADAP PENDIDIKAN KARAKTER

Dr. Farida Nugrahani, M.Hum.

PBSI FKIP, MPBI Pascasarjana Univet Bantara Sukoharjo

dan HISKI Komisariat Univet Bantara Sukoharjo

Pos-El: [email protected]

ABSTRAK

Tujuan penelitian ini adalah untuk (1) mengembangkan bahan ajar sastra dengan media

film berdimensi sastra hijau. (2) mengujicobakan bahan ajar yang disusun untuk

mengetahui validitas, keefektifan, dan kepraktisannya. (3) mendeskripsikan nilai-nilai

karakter yang terdapat dalam bahan ajar yang disusun. Penelitian ini mengikuti model rancangan pengembangan Plomp (1997) meliputi (1) tahap pengkajian awal, (2) tahap

perancangan, (3) tahap realisasi (konstruksi), (4) tahap validasi dan revisi. Dalam

keperluan perancangan bahan ajar sastra ini prototipe yang telah disusun dan

dikembangkan diujicobakan kepada subjek penelitian, yaitu siswa SMA Veteran 1

Sukoharjo. Penelitian dilakukan sampai mendapatkan prototipe final, yaitu bahan ajar

sastra dengan media film berdimensi sastra hijau yang efektif dan berkontribusi

terhadap pendidikan karakter. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1) Bahan ajar

sastra dengan media film berdimensi sastra hijau dapat disusun dalam bentuk perangkat

pembelajaran yang terdiri dari buku siswa dan buku guru sesuai silabus Bahasa

Indonesia dalam Kurikulum. (2) Bahan ajar sastra yang disusun bersifat praktis, dan

efektif digunakan dalam pembelajaran sastra di SMA. (3) Bahan ajar sastra yang

disusun mengandung nilai-nilai karakter yang berkaitan dengan rasa cinta dan bangga

atas lingkungan hidup yang bersih dan sehat serta rasa syukur atas keindahan alam dan

seisinya sebagi karunia Allah yang diciptakan untuk manusia.

Kata kunci: bahan ajar, sastra hijau, media film, pendidikan karakter, siswa SMA.

2

PENDAHULUAN

Latar Belakang

Pandangan bahwa sastra dapat berperan besar dalam penanaman nilai-nilai luhur pada siswa,

sudah banyak disampaikan oleh para pakar, bahkan tidak sedikit hasil penelitian yang mendukung

pembenaran pandangan tersebut dalam duni pendidikan. Meskipun demikian, masih banyak orang

yang meganggap bahwa membaca dan memahami sastra tidak lebih penting dari mempelajari

teknologi dan hal-hal lain yang bersifat kebendaan. Kemampuan anak dalam bidang eksakta

menjadi lebih utama daripada bidang sosial humaniora, yang dapat dipelajari melalui sastra. Akibat

dari pandangan yang menyesatkan seperti itu, maka nasib pembelajaran sastra masih terabaikan di

sekolah.

Sebagai pilar utama pembelajaran sastra, diharapkan guru mampu menumbuhkan minat

siswanya untuk membaca karya sastra, agar penanaman nilai-nilai kehidupan yang mendukung

pembentukan karakter mulia dapat dilakukan. Namun demikian perlu dipahami bahwa tidaklah

mudah mengajarkan sastra di sekolah, karena menyediakan teks sastra sebagai bahan ajar ke dalam

kelas itu bukanlah pekerjaan mudah.

Mempelajari sastra berarti membaca teks sastra, memahami isinya, dan mengapresiasi

keindahan ceritanya serta menghayati nilai-nilai kehidupan yang disampaikan oleh pengarang untuk

menangkap pesan yang disampaikan melalui karyanya. Untuk mencapai tujuan itu, sangatlah

diperlukan kreativitas guru dalam tugasnya untuk mempersiapkan dan mengembangkan bahan ajar

yang menarik, agar pembelajaran dapat berjalan efektif dan berhasil lebih optimal.

Berdasarkan penelitian yang telah dilakukan sebelumnya, diperoleh hasil yang menunjukkan

bahwa pembelajaran sastra di Indonesia pada umumnya belum berhasil sesuai tujuan yang tertera

dalam kurikulum. Keprihatinan terhadap rendahnya mutu pembelajaran sastra di sekolah telah

menjadi topik pembicaraan dalam berbagai forum ilmiah bahasa dan sastra, baik melalui konggres

bahasa, seminar, simposium, workshop, ataupun diklat profesi guru dalam sertifikasi guru bahasa di

seluruh Indonesia (Nugrahani, 2014: 3). Pembicaraan tentang masalah yang dihadapi dalam

pembelajaran sastra pada umumnya berkaitan dengan hal-hal berikut. (1) Kekacauan antara konsep

dan praktik pembelajarannya. (2) Ketidaksesuaian desain pembelajaran dengan kebutuhan siswa dan

tuntutan dari dunia kerja. (3) Ketidaksesuaian orientasi evaluasi dengan kompetensi yang dituju

dalam pembelajaran yang dilakukan;dan (4) Rendahnya kompetensi guru dalam menyusun desain,

3

dan pengelolaan pembelajarannya, termasuk di dalamnya adalah rendahnya kemampuan guru dalam

menyusun bahan ajar dan menerapkan media pembelajaran yang menarik minat siswa.

Karya sastra merupakan salah satu bentuk karya seni, yang tentunya memiliki sifat menarik

karena mengandung unsur keindahan. Karena itu menurut Satoto (2006:423), dalam kondisi

bagaimanapun, sudah seharusnya pembelajaran sastra itu menarik apabila disampaikan dengan

benar oleh guru yang profesional, yaitu guru yang mampu menjalankan tugasnya dengan baik.

Sebagaimana yang telah ditetapkan dalam undang-undang, bahwa tugas guru adalah melaksanakan

pendidikan dan pembelajaran yang bertujuan untuk mengembangkan potensi peserta didik agar

tumbuh menjadi manusia beriman, berakhlak mulia, sehat, berilmu, cakap, kreatif, mandiri, serta

menjadi warga negara yang demokratis dan bertanggung jawab. Masalahnya, guru sastra di

Indonesia belum semuanya profesional dalam menjalankan tugasnya. Sarumpaet (2002:xii)

menyatakan, bahwa masih banyak guru sastra yang belum mampu memahami karya sastra yang

akan diajarkan kepada siswanya. Demikian pula penelitian dari Direktorat Tenaga Kependidikan

Depdiknas (dalam Harimansyah, dkk. 2013:1), yang menemukan bahwa 61,96% guru SD, SMP,

SMA, dan SMK tidak menguasai materi yang diajarkan. Sementara itu, melalui berbagai penelitian

yang terdahulu diketahui pula bahwa penyebab utama kegagalan pembelajaran sastra pada

umumnya adalah karena gurunya tidak berkompeten, siswanya kurang berminat, dan fasilitas

pembelajarannya sangat terbatas. Padahal tugas guru dalam proses pembelajaran meliputi tugas-

tugas yang amat peting, dimulai dari menyusun perencanaan pembelajaran, melaksanakan

pembelajaran, sampai melakukan evaluasinya. Dalam menyusun perencanaan pembelajaran,

tugas guru meliputi (1) merumuskan tujuan dan menetapkan kompetensi yang akan dicapai dalam

pembelajaran, (2) menyusun bahan ajar/materi yang akan digunakan sebagai sarana mencapai

tujuan, (3) menyusun penjabaran dan urutan logis dari bahan/materi yang akan diajarkan sebagai

dasar pengembangan media, metode, dan teknik evaluasinya. Jika guru tidak mampu menjalankan

tugas-tugas tersebut dengan baik, niscaya kualitas pembelajaran yang diselenggarakan juga tidak

optimal.

Dari penelitian sebelumnya, diketahui bahwa dalam proses pembelajaran sastra, pada

umumnya guru belum menyajikan materi ajar yang menarik. Karya sastra belum dihadirkan dalam

kelas untuk diapresiasi siswa. Siswa belajar sastra hanya dari sinopsis ceritanya saja. Selain itu,

karya sastra yang dibahas bukan merupakan karya terbaru yang isinya (content) sesuai dengan

dunia remaja dewasa ini. Para guru belum menyajikan materi ajar yang sesuai dengan

4

perkembangan mental siswa remaja (adolescent), dan perkembangan teknologi informasi yang

akrab dengan kehidupan siswa. Dengan demikian minat siswa untuk belajar sastra menjadi

berkurang/rendah, demikian pula kompetensinya dalam bersastra (Nugrahani, 2011). Sebagai

dampak dari rendahnya kemampuan guru sastra dalam menjalankan tugasnya, maka rata-rata

prestasi belajar bahasa (sastra) Indonesia siswa di sekolah pada umumnya masih rendah, bahkan

rata-rata nilai bahasa Indonesia lebih rendah dari nilai bahasa Inggris atau mata pelajaran yang lain.

Berdasarkan temuan-temuan dalam penelitian sebelumnya itulah, maka dipandang penting

untuk dilakukan penelitian tentang pengembangkan bahan ajar sastra yang menarik dalam

pembelajaran sastra yang efektif, sesuai kemampuan, kreatifitas, dan perkembangan intelektual

siswa, yang mendukung pembentukan karakter siswa. Melalui bahan ajar sastra yang dimaksud

diharapkan siswa dapat belajar dengan aktif dan kreatif serta dengan perasaan senang (enjoy) dan

berhasil sesuai tujuan yang dirumuskan dalam kurikulum yang diberlakukan.

Tujuan penelitian ini adalah mengembangkan bahan ajar sastra berdimensi sastra hijau yang

diharapkan mampu memberikan informasi ilmiah baru yang bermakna penting bagi pengajaran

sastra yang efektif, juga bermakna bagi pengambil kebijakan, serta semua pihak yang peduli

terhadap pendidikan dan lingkungan. Selanjutnya, melalui hasil penelitian ini diharapkan dapat

memberikan inspirasi dalam mengubah orientasi pembelajaran sastra dari pemahaman kognitif

menjadi pencapaian kompetensi apresiatif yang menunjang pendidikan karakter. Adapun karakter

yang dituju adalah karakter penciri bangsa Timur yang ramah, santun dan suka bergotong royong,

yang dilandasi rasa cinta dan bangga atas lingkungan hidup yang bersih dan sehat, serta rasa syukur

terhadap keindahan alam semesta sebagai ciptaan Allah yang dikaruniakan untuk manusia. Dengan

harapan itulah penelitian ini dilakukan untuk mampu mengantarkan siswa mencapai kompetensinya

dalam bersastra, dan menjadi siswa yang berkarakter sesuai jatidiri bangsanya. Selanjutnya, bahan

ajar yang dikembangkan dalam penelitian ini diharapkan dapat digunakan dalam kegiatan belajar

mengajar (KBM), sehingga dapat memberikan urgensi praktis dalam hal-hal berikut. (1)

Pengembangan bahan ajar berdimensi sastra hijau berbasis media film. (2) Peningkatan kualitas

pembelajaran sastra melalui bahan ajar berdimensi sastra hijau dengan media film. (3) Pendidikan

karakter siswa melalui pembelajaran berdimensi sastra hijau dengan media film.

Lazar (2002:52) menyampaikan, bahwa bahan ajar sastra yang digemari siswa adalah novel,

namun mengangkat novel sebagai bahan ajar di kelas tentu tidak mudah, sebab jumlah ketersediaan

novel di perpustakaan sekolah pada umumnya sangat terbatas dan tidak mencukupi untuk dibaca

5

siswa secara bersama-sama. Oleh sebab itu perlu dicari alternatif yang memungkinkannya,

misalnya mengajarkan materi novel yang dikemas dalam berbagai komoditas, seperti film, lagu,

drama musikal, sinetron, dan sebagainya. Disinyalir hal itu merupakan alternatif cerdas sebagai

jembatan menuju apresiasi novel yang dipilih sebagai materi ajarnya. Dengan hadirnya teknologi

informasi yang sangat digemari siswa, maka sastra (dengan komoditas derivasinya) menjadi lebih

dekat dengan siswa meskipun belum langsung melalui teks aslinya. Hal itu tentu tidak perlu

dipermasalahkan mengingat bahwa melalui bantuan teknologi informasi (seperti film, video, drama

musikal, sinetron dan sebagainya), para siswa berkesempatan untuk bereksplorasi, berimajinasi,

dan menantang kreativitasnya untuk mengapresiasi karya seni yang bersumber pada sastra yang

syarat akan nilai-nilai yang merupakan pesan pengarang yang disampaikan melalui amanat cerita.

Keberadaan media internet dan semua media audiolingual berbasis komputer seperti film,

video, sinetron, dan sebagainya dalam pembelajaran sastra sangat mudah membantu siswa dalam

belajar dan fleksibel dalam ukuran tempat, waktu, serta biayanya. Melalui bahan ajar sastra

berbasis media film, guru mendapatkan kemudahan dalam tugasnya menghadirkan karya sastra

untuk dinikmati siswa. Sementara itu, para siswa juga dapat belajar dalam suasana yang

menyenangkan.

Moody (1971:91) menyampaikan bahwa tujuan pembelajaran sastra adalah untuk membantu

keterampilan siswa dalam berbahasa, meningkatkan pengetahuan budayanya, mengembangkan daya

cipta dan rasa, serta menunjang pembentukan watak/karakter yang terpuji. Sejalan dengan pendapat

Moody tersebut, maka tujuan pembelajaran sastra adalah mempersiapkan siswa tumbuh menjadi

manusia berbudaya, dan berkarakter, sehingga bermanfaat bagi kehidupannya.

Pembelajaran sastra merupakan proses interaksi komunikasi antara pengajar dan pembelajar

sebagai komponen utamanya. Menurut Bruner (dalam Sudjana, 1991:137), dalam pembelajaran,

peserta didik melakukan proses belajar, yaitu mengalami, dan menemukan pengetahuan baru

melalui transformasi dan pengkajian pengetahuan. Dalam pembelajaran terjadi proses komunikasi

interaktif, bagi pertukaran pemikiran dan perasaan, antara dua orang atau lebih yang menghasilkan

pengaruh bagi keduanya (Brown, 2001:165).

Piaget (dalam Sunarto & Hartono, 2002:25) menyampaikan bahwa pada usia remaja (SMA)

anak berada pada tingkat perkembangan operasional yang mampu memperkirakan apa saja yang

mungkin terjadi. Disampaikan pula oleh Elkins (1976:4), bahwa anak usia remaja sudah mampu

menggeneralisasikan permasalahan, berpikir abstrak, dan memberikan keputusan yang

6

bersangkutan dengan moral Pada masa itu perkembangan kognitif siswa mencapai tingkat yang

sempurna bila ditunjang perkembangan kognitif lain, seperti kematangan, pengalaman fisik, dan

interaksi sosial. Sejalan dengan karakteristis usia remaja tersebut, maka bahan ajar yang sesuai

untuk siswa SMA menurut Sayuti (1994:21), bisa berupa apa saja, namun mengingat masa adolesen

itu ditandai dengan kecenderungan perilaku mandiri, idealis, dan moralis, maka tema yang menarik

adalah kepahlawanan, percintaan, persaudaraan, dan keagamaan. Dikemukakan pula oleh Lazar

(2002:52), bahwa dalam memilih bahan ajar sastra untuk remaja, perlu mempertimbangkan

kemampuan siswa dalam memahami teks sastra, dan pengalaman belajar yang menyertai untuk

menunjang keterampilannya dalam bersastra. Sementara itu, menurut Moody (dalam Rohmadi,

2005:8), dalam memilih bahan ajar sastra harus perlu mempertimbangkan kesesuaian dan

kepantasan bahasa (dalam teks sastra) yang akan diajarkan dengan perkembangan psikologis dan

latar belakang sosial budaya siswa. Pada kategori tersebut karya sastra hijau sangat sesuai untuk

dipilih sebagai bahan ajar sastra di SMA.

Dalam tujuan mendidik anak agar memiliki jiwa cinta terhadap alam semesta, maka bahan

ajar sastra berdimensi sastra hijau sangat tepat digunakan. Menurut Naning Pranoto (2016:1), istilah

sastra hijau (Green Literature), dicetuskan dan dipopulerkan oleh William Rueckert (1978). Istilah

tersebut sering pula disebut dengan ecocriticismn. Sastra hijau merupakan gerakan yang dimulai

dari negara-negara yang masyarakatnya peduli lingkungan, seperti Brazil, Australia dan Amerika.

Di Indonesia sastra hijau mulai marak dan dikenal sekitar lima tahun terakhir, dan masih terus

berkembang hingga saat ini. Sastra hijau yang juga disebut sebagai ekokeritisisme yaitu konsep

kearifan ekologi yang dipadukan ke dalam karya sastra. Pembelajaran sastra dengan materi

berdimensi sastra hijau antara lain dapat membantu meningkatkan kesadaran akan hidup yang

bergantung kepada alam yaitu bumi dan seluruh isinya. Melalui sastra hijau kesadaran untuk

melestarikan bumi serta isinya, dapat ditanamkan kepada para siswa. Dengan materi ajar sastra

berdimensi sastra hijau, siswa dapat terbiasa mengamati lingkungan sebagai sumber inspirasi

sehingga muncul kepedulian dan kecintaan untuk merawat dan melestarikan lingkungan.

Siswari (2016:2) menjelaskan, bahwa karya sastra yang dikelompokkan dalam sastra hijau

pada umumnya memiliki kriteria bahwa bahasa yang digunakan banyak menggunakan diksi

ekologi, isi karya dilandasi ‘rasa cinta pada bumi’, ‘rasa kepedihan bumi yang hancur’, ungkapan

kegelisahan dalam menyikapi penghancuran bumi, melawan ketidakadilan atas perlakuan

sewenang-wenang terhadap bumi dan isinya, ide pembebasan bumi dari kehancuran dan

7

implementasinya. Selain itu, sastra hijau memiliki visi dan misi penyadaran dan pencerahan yang

diharapkan dapat mengubah gaya hidup perusak menjadi pemelihara merawat bumi (go green).

Berkaitan dengan peran media dalam pembelajaran, Bovee (1997:3), menjelaskan bahwa

media pembelajaran adalah alat yang berfungsi untuk menyampaikan pesan pembelajaran. Pesan

mudah ditangkap siswa bila disampaikan melalui bantuan sarana penyampai pesan atau media.

Menurut Hubbard (1983:38), media pembelajaran yang baik mampu meningkatkan motivasi siswa

untuk belajar, dan membantu siswa berperan aktif selama pembelajaran. Sementara itu, media yang

kini digemari siswa adalah media berbasis komputer. Menurut Lee (1996:49), komputer dapat

membantu siswa memperoleh materi otentik, dan termotivasi untuk kreatif belajar dalam suasana

menyenangkan. Mulyasa (2002:73-76), menjelaskan, bahwa penggunaan teknologi sebagai media

pembelajaran dapat mendorong peningkatan kesadaran sistem sosial dan belajar (social awareness

& learning awareness).

Tujuan akhir pembelajaran sastra adalah penanaman nilai-nilai sebagai pembentukan

karakter anak. Karakter adalah tabiat, watak, sifat-sifat kejiwaan, akhlak atau budi pekerti yang

membedakan seseorang dengan orang lain. Membentuk karakter tentu tidak semudah memberi

nasihat, tetapi memerlukan proses pendidikan karakter, yaitu keseluruhan proses pembentukan

kepribadian melalui pemahaman tentang nilai, dilanjutkan dengan penanaman nilai-nilai yang

telah dipahami melalui pembiasaan, pengulangan, dan pembudayaan, agar tercermin dalam sikap

dan perilaku kehidupan sehari-hari. Pendidikan karakter merupakan proses perkembangan yang

melibatkan pengetahuan, perasaan, dan tindakan, secara koheren dan komprehensif. Oleh karena itu

perlu melibatkan berbagai komponen, yaitu: (1) masyarakatpemegang konsensus tata krama. (2)

pemangku kepentingan,(3) kurikulum terpadu, moral dan etikamenjadi bagian dalam proses

pendidikan, (4) model, dan (5) keterlibatan peserta didik, dalamkegiatan positif. Dengan perhatian

khusus serta komitmen dari semua komponen niscaya pendidikan karakter terlaksana dengan baik.

METODE PENELITIAN

Penelitian ini termasuk jenis penelitian pengembangan. Objek yang dikembangkan adalah

bahan ajar sastra hijau berbasis media film yang berkontribusi terhadap pendidikan karakter, yang

valid, praktis dan efektif. Fokus penelitian ini adalah pengembangan bahan ajar sastra yang terdiri

dari lembar kerja siswa (LKS) dan buku guru. Rancangan penelitian pengembangan yang

digunakan mengikuti model rancangan pengembangan Plomp (1997) meliputi tahap pengkajian

8

awal, tahap perancangan, tahap realisasi/konstruksi dan tahap tes, evaluasi, dan revisi. Pada tahap

tes, evaluasi, dan revisi dapat terjadi pengulangan, sehingga diperoleh prototipe yang memenuhi

persyaratan valid, praktis dan efektif. Untuk keperluan perancangan bahan ajar, prototipe yang telah

disusun dan dikembangkan diujicobakan kepada subjek penelitian, yaitu siswa SMA Veteran 1

Sukoharjo.

Secara umum rancangan penelitian pengembangan ini dari awal hingga memperoleh prototipe

final dilakukan dalam berbagai tahap yaitu tahap pengkajian awal, tahap perencanaan, tahap

validasi dan revisi serta tes, evaluasi, dan revisi. Dalam tahapan penelitian tersebut diperoleh

Prototipe 1, 2, 3, dan selanjutnya yang merupakan suatu kesinambungan. Masing-masing ptototipe

yang lebih kemudian merupakan perbaikan dari prototipe-prototipe sebelumnya. Demikian

penelitian terus dilakukan sampai mendapatkan prototipe final, yaitu bahan ajar berdimensi sastra

hijau dengan media film yang inovatif, efektif dan berkontribusi terhadap pendidikan karakter.

Pada tahap awal, dilakukan kegiatan perancangan dalam 4 tahap yaitu: pengkajian awal,

perancangan, realisasi (konstruksi), validasi dan revisi. Dengan jabaran sebagai berikut. (1) Tahap

pengkajian awal. Tahap ini merupakan langkah awal dengan mengamati kondisi faktual di

lapangan. Mengkaji teori belajar dan metode pembelajaran, serta mengkaji tentang proses

pembentukan karakter. (2) Tahap perancangan. Tahap ini meliputi tahapan perancangan perangkat

pembelajaran, dan instrumen. Pada tahapan ini dirancang petunjuk penggunaan bahan ajar yang

disusun disesuaikan dengan perangkat pembelajaran. (3) Tahap realisasi. Tahap ini dilakukan

penetapan komponen model, meliputi sintaks, sistem sosial, sistem pendukung, dampak

instruksional dan dampak pengiring. Perangkatnya meliputi rencana pembelajaran, buku siswa,

lembar kerja siswa dan buku guru. (4) Tahap validasi dan revisi. Pada tahap ini dilakukan validasi

dengan meminta pertimbangan kepada ahli pengajaran sastra dan praktisi di lapangan. Hasil dari

tahap ini apabila sudah valid, disebut prototipe-1. Jika model sudah valid dan layak tanpa revisi,

dilanjutkan dengan uji coba di lapangan. Revisi dari hasil ujicoba selanjutnya disebut sebagai

prototipe-2. Demikian selanjutnya untuk dilakukan uji coba kembali di lapangan sampai

mendapatkan model yang diinginkan. Adapun luaran penelitian ini adalah bahan ajar sastra dengan

media film yang berkontribusi terhadap pendidikan karakter, meliputi buku siswa, lembar kerja

siswa, dan buku guru untuk satu pokok bahasan.

Untuk mendapatkan bahan ajar yang memenuhi syarat valid, praktis dan efektif ini

diperlukan data dan sumber data berikut. (1) Data dan sumber data untuk validasi. Data yang

9

diperlukan untuk mengetahui validitas konstruksi dari buku yang disusun berupa penilaian para

pakar pengajaran sastra dan praktisi di lapangan. Perangkat yang divalidasi meliputi buku siswa,

lembar kerja siswa dan buku guru. (2) Data dan sumber data tentang kepraktisan bahan ajar

yang disusun. Data tentang kepraktisan ini diperoleh dari berbagai sumber, yaitu (a) pernyataan

tentang dapat atau tidaknya buku yang disusun diterapkan dalam pembelajaran sastra di SMA; (b)

hasil pembelajaran di kelas yang disampaikan oleh para ahli dan guru yang melaksanakan dengan

menerapkan buku yang disusun,. (3) Data dan sumber data tentang keefektipan bahan ajar

yang disusun. Data dan sumber data tentang keefektipan bahan ajar sastra yang disusun dapat

diperoleh dari data aktifitas siswa dan guru selama proses pembelajaran, kemampuan guru

mengelola pembelajaran, dan respon siswa dalam mengikuti proses pembelajaran dan data hasil

belajar siswa serta karakter pribadi siswa yang terbentuk.

Analisis kevalidan, kepraktisan dan keefektipan bahan ajar sastra dengan media film yang

berkontribusi terhadap pendidikan karakter, dilakukan sebagai berikut. (1) Analisis Kevalidan.

Analisis dilakukan dengan cara mencari rata-rata dari penilaian validator. Skor rata-rata (V)

dikonfirmasikan dengan interval penentuan kategori validitas model sebagai berikut.

V < 1,5 berarti tidak valid

1,5 H V < 2,5 berarti kurang valid

2,5 H V < 3,5 berarti cukup valid

3,5 H V < 4,5 berarti valid

4,5 H V berarti sangat valid

(2) Analisis Kepraktisan melalui Kelayakan dan Keterlaksanaan. Analisis kelayakan dilakukan

dengan cara mencari rata-rata dari penilaian validator. Skor rata-rata (L) dikonfirmasikan dengan

interval penentuan kategori kelayakan penerapan bahan ajar yang disusun berikut.

(3) Analisiis keterlaksanan dilakukan dengan cara mencari rata-rata dari observer yang mengamati

proses pembelajaran di kelas. Skor rata-rata (T) dikonfirmasikan dengan interval penentuan kategori

L < 1,5 berarti sangat tidak layak

1,5 H L < 2,5 berarti kurang layak

2,5H L < 3,5 berarti cukup layak

3,5H L < 4,5 berarti layak

4,5H L berarti sangat layak

10

keterlaksanaan penerapan model yang disusun, dengan criteria sebagai berikut.

T < 1,5 berarti tidak ada yang terlaksana

1,5 H T < 2,5 berarti sebagian kecil terlaksana

2,5 H T < 3,5 berarti sekitar separuh terlaksana

3,5 H T < 4,5 berarti sebagian besar terlaksana

4,5 H T berarti seluruhnya terlaksana

(4) Analisis Keefektivan. Analisis keefektivan model meliputi analisis hasil belajar siswa, aktifitas

siswa, respon siswa, dan kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran. Analisis hasil belajar

siswa diperoleh dari evaluasi hasil belajar (tes), pengerjaan tugas. Ketuntasan belajar dilihat dari

ketuntasan individu dan klasikal. Ketuntasan individu apabila siswa memperoleh skor minimal

6. Ketuntasan klasikal tercapai kalau siswa yang memperoleh ketuntasan belajar individu minimal

80% dari banyaknya siswa. Analisis aktifitas siswa diperoleh dari pengamatan dalam mengikuti

pembelajaran. Pengamatan dilakukan oleh pengamat yang ditentukan. Analisis dilakukan terhadap

frequensi rata-rata dari hasil pengamatan oleh pengamat. Analisis respon siswa dilakukan dengan

menentukan respon siswa terhadap pelaksanaan pembelajaran dengan model yang disusun. Model

dikatakan efektif jika siswa yang merespon posistip minimal 80 % dari jumlah siswa yang ada.

Analisis kemampuan guru dalam mengelola pembelajaran dilakukan dengan mencari rata-rata dari

observer yang mengamati proses pembelajaran. Skor rata-rata (K) dikonfirmasikan dengan interval

penentuan kategori keterlaksanaan penerapan model yang disusun, sebagai berikut.

K < 1,5 berarti sangat rendah

1,5 H K < 2,5 berarti rendah

2,5 H K < 3,5 berarti sedang

3,5 H K < 4,5 berarti tinggi

4,5 H K berarti sangat tinggi

TEMUAN PENELITIAN DAN PEMBAHASAN

Sejalan dengan masalah dan tujuan penelitian yang dirumuskan, maka hasil penelitian ini

dikelompokkan menjadi tiga bagian, meliputi: (1) bahan ajar sastra dengan media film

berdimensi sastra hijau. (2) hasil uji validitas, efektivitas dan kepraktisan penggunaan modul

11

yang disusun. (3) nilai-nilai karakter yang terdapat dalam bahan ajar berdimensi sastra hijau yang

disusun.

Bahan ajar yang disusun dan dikembangkan dapat dibedakan menjadi dua macam bentuk,

yaitu buku lembar kerja siswa (LKS) dan buku guru. Lembar kerja siswa atau LKS adalah modul

bahan ajar yang disusun untuk membantu siswa dalam belajar. Lembar kerja siswa pada mata

pelajaran bahasa Indonesia yang disusun melalui penelitian ini mencakup 2 kegiatan yaitu kegiatan

1 meliputi pembangunan konteks sastra hijau. Kegiatan 2 meliputi pemodelan keterkaitan film

Tanah Surga Katanya dan Laskar Pelangi dengan konsep sastra hijau. Untuk dapat lebih

memahami masing-masing kegiatan, diuraikan 5 tugas yang harus diselesaikan oleh siswa. Kelima

tugas tersebut terdiri dari soal-soal latihan yang berbentuk uraian panjang dan uraian singkat. Soal

dengan jawaban uraian panjang terdapat pada tugas 2, 3 dan 4. Sedangkan soal dengan jawaban

uraian pendek terdapat pada tugas 1 dan 5.

Sementara itu, buku guru merupakan buku petunjuk untuk guru sebagai patokan dalam

proses belajar mengajar. Buku guru berisi tentang petunjuk umum dan petunjuk khusus.

Petunjuk umum di dalamnya memuat materi, metode, dan evaluasi. Sementara itu petunjuk khusus

memuat kriteria penilaian hasil tugas siswa rekaman kegiatan siswa. Dalam petunjuk umum

diuraikan pendahuluan, konsep sastra hijau dan penilaian. Adapun dalam petunjuk khusus

diuraikan tentang pembangunan konteks dan pemodelan teks yang didalamnya mencakup

kegiatan yang perlu dilakukan guru dalam proses pembelajaran. Dalam petunjuk khusus juga

diuraikan mengenai bentuk penilaian yang diterapkan. Selain itu, dalam buku guru juga terdapat

informasi tentang silabus dan RPP. Silabus merupakan program pembelajaran yang akan dijadikan

dasar dalam membuat Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP). Silabus disusun berdasarkan

pedoman yang memuat informasi tentang: nama sekolah, mata pelajaran, kelas, semester, alokasi

waktu dan standart kompetensi. Tampilan silabus dalam kurikulum 2013 untuk SMA seperti tertera

di bawah ini.

Nama Sekolah : SMA N 1 Veteran Sukoharjo

Mata Pelajaran : Bahasa Indonesia

Kelas : XI

Semester :1 (Satu)

Alokasi Waktu : 22 X 30 Menit

12

Kompetensi Inti :Memahami, menerapkan, dan menganalisis pengetahuan faktual,

konseptual, prosedural, dan metakognitif berdasarkan rasa ingin

tahunya tentang ilmu pengetahuan, teknologi, seni, budaya, dan

humaniora dengan wawasan kemanusiaan, kebangsaan,kenegaraan,

dan peradaban terkait penyebab fenomena dan kejadian, serta

menerapkan pengetahuan prosedural pada bidang kajian yang

spesifik sesuai dengan bakat dan minatnya untuk memecahkan

masalah.

Kompetensi

Dasar

Materi

Indikator

Pengalaman

Belajar

Alokasi

Waktu

Sumber

Penilaian

Tugas guru sebelum mengajar adalah membuat perencanan pembelajaran. Administrasi

pembelajaran yang dibuat sebelum mengajar adalah RPP. Komponen RPP meliputi hal-hal

berikut. (1) Identitas mata pelajaran terdiri dari: satuan pendidikan, kelas, semester, program

studi, mata pelajaran dan jumlah pertemuan. (2) Kompetensi Inti, yaitu kualifikasi kemampuan

minimal peserta didik yang menggambarkan penguasaan pengetahuan, sikap, dan keterampilan

yang diharapkan dicapai pada setiap kelas dan/atau semester pada suatu mata pelajaran. (3)

Kompetensi Dasar, yaitu sejumlah kemampuan yang harus dikuasai peserta didik dalam mata

pelajaran tertentu sebagai rujukan penyusunan indikator kompetensi dalam suatu pelajaran. (4)

Indikator pencapaian kompetensi, adalah perilaku yang dapat diukur dan/atau diobservasi untuk

menunjukkan ketercapaian kompetensi dasar tertentu yang menjadi acuan penilaian mata

pelajaran. Indikator pencapaian kompetensi dirumuskan dengan menggunakan kata kerja

operasional yang dapat diamati dan diukur, yang mencakup pengetahuan, sikap, dan keterampilan.

(5) Tujuan pembelajaran, menggambarkan proses dan hasil belajar yang diharapkan dicapai

oleh peserta didik sesuai dengan kompetensi dasar. (6) Materi ajar, memuat fakta, konsep,

prinsip, dan prosedur yang relevan, dan ditulis dalam bentuk butir-butir sesuai dengan rumusan

indikator pencapaian kompetensi. (7) Alokasi waktu, ditentukan sesuai dengan keperluan untuk

pencapaian KD dan beban belajar. (8) Metode pembelajaran, digunakan oleh guru untuk

mewujudkan suasana belajar dan proses pembelajaran agar peserta didik mencapai kompetensi

dasar atau seperangkat indikator yang telah ditetapkan. Pemilihan metode pembelajaran

disesuaikan dengan situasi dan kondisi peserta didik, serta karakteristik dari setiap indikator dan

13

kompetensi yang hendak dicapai pada setiap mata pelajaran. (9) Kegiatan pembelajaran, untuk

mencapai suatu kompetensi dasar harus dicantumkan langkah-langkah kegiatan setiap pertemuan.

Pada dasarnya, langkah-langkah kegiatan. (10) memuat unsur kegiatan pendahuluan, kegiatan

inti dan penutup. Kegiatan inti terdiri atas, eksplorasi, elaborasi, dan konfirmasi. (11) Penilaian

hasil belajar, prosedur dan instrumen penilaian proses dan hasil belajar disesuaikan dengan

indikator pencapaian kompetensi dan mengacu kepada Standar Penilaian. (12) Sumber belajar,

penentuan sumber belajar didasarkan pada standar kompetensi dan kompetensi dasar, serta

materi ajar, kegiatan pembelajaran, dan indikator pencapaian kompetensi.

Berkaitan dengan tujuan penelitian yang kedua, yaitu mendapatkan seperangkan bahan ajar

yang valid dan praktis, maka langkah berikutnya adalah melakukan validasi pada bahan ajar yang

telah dikembangkan, Validasi produk bahan ajar sastra yang dikembangkan dalam penelitian ini

dilakukan oleh ahli yang sesuai dengan bidangnya. Seperti yang telah direncanakan sebelumnya

bahwa validasi dilakukan atas dasar ketercapaian aspek (1) bentuk/format buku, (2) kesesuaian

antara isi buku dengan kurikulum, ( 3 ) bahasa yang digunakan dan ( 4 ) manfaat bagi proses

pembelajaran. Masing-masing aspek juga terperinci dalam sub-sub aspek.

Hasil validasi yang dilakukan dengan penilaian pakar, dibedakan dalam beberapa kriteria

berikut. (1) Skor 1 artinya tidak baik, (belum dapat dipakai, masih memerlukan konsultasi). (2)

Skor 2, artinya cukup baik (dapat dipakai, tetapi dengan banyak revisi). (3) Skor 3, artinya baik

(dapat dipakai tetapi sedikit revisi). Skor 4, artinya sangat baik (dapat dipakai tanpa revisi).

Adapun, hasil validasi yang dilakukan terhadap bahan ajar sastra yang disusun

menunjukkan bahwa bahan ajar berdimensi sastra hijau yang disusun termasuk dalam

kelompok kriteria ketiga, yaitu masuk dalam katagori baik, dan dapat dipakai namun masih

memerlukan sedikit revisi.

Selanjutnya, berdasarkan pandangan bahwa sastra dapat berperan besar dalam penanaman

nilai-nilai luhur pada siswa, maka untuk mencapai tujuan itu, dalam penelitian ini dikembangkan

bahan ajar sastra dengan media film yang berdimensi sastra hijau. Melalui media film diharapkan

pelajaran lebih dapat menarik minat siswa dalam mempelajari sastra. Sastra hijau yang juga disebut

sebagai ekokeritisisme adalah konsep kearifan ekologi yang dipadukan ke dalam karya sastra.

Sastra hijau membantu meningkatkan kesadaran akan hidup yang bergantung kepada alam yaitu

bumi dan seluruh isinya. Sastra hijau ditulis untuk melestarikan bumi serta isinya, khususnya hutan

dan lingkungan hidup manusia. Sastra yang sering dikenal khalayak adalah sastra tertulis seperti

14

novel atau puisi. Untuk novel yang sudah diangkat dalam sebuah film, maka film tersebut sangat

cocok diguanakn sebagai media dalam pembelajarannya. Berkaitan dengan topik penelitian ini,

film yang bersumber pada novel sastra adalah film yang berjudul “Tanah Surga Katanya” dan film

“Laskar Pelangi”.

Kedua film tersebut merupakan film yang termasuk dalan genre sastra hijau. Keduanya

menawarkan inspirasi dan mengajak untuk mengingat keindahan alam Indonesia. Sastra hijau

merupakan sastra yang menginspirasi dan mengajak manusia kembali ke alam. Tidak hanya novel,

puisi ataupun cerpen yang bisa dikaitkan penulisannya dengan sastra hijau, film juga dapat

dijadikan media untuk mengajak umat manusia kembali kepada alam. Dalam Film terdapat

visualisasi dan dialog-dialog tokoh yang difungsikan sebagai alat untuk menyampaikan pesan

kepada penonton. Film “Tanah Surga Katanya” merupakan film yang menyuguhkan visual yang

berlatar perbatasan Indonesia-Malaysia. Film ini mengajak penontonnya untuk mencintai alam

Indonesia yang kaya akan sumber daya alam. Film ini memberikan gambaran nyata yang sangat

hidup, bahwa Indonesia merupakan negeri dengan sumber daya alam yang begitu kaya. Pesan itu

tergambar dalam kutipan dialog antara Haris dan ayahnya yang bernama Hasyim berikut ini.

“Malaysia Negri yang makmur, yah” (haris).

“Negri kita (indonesia) lebih makmur, ris” (Hasyim).

Melalui visual yang ditampilkan dalam film tersebut, dapat ditangkap pesan bahwa negeri

yang indah dan memiliki kekayaan alam yang melimpah harus disyukuri, dibanggakan, dan dirawat

15

dengan baik. Melalui pesan inilah maka rasa cinta terhadap alam semesta dari para siswa dapat

dikembangkan dan ditanamkan.

Sementara itu, Film ”Laskar Pelangi” yang diangkat dari sebuah novel yang berjudul

’’Laskar Pelangi” menceritakan kisah masa kecil anak-anak kampung dari komunitas Melayu yang

sangat miskin di Belitung, yang mencoba memperbaiki masa depannya. Melalui visual yang

ditampilkan oleh film “Laskar Pelangi” itu, semangat khalayak untuk berperan penuh menjaga alam

dapat dibangkitkan. Hal itu terlihat dari latar film yang menyuguhkan alam Belitong yang sangat

asri. Selain itu, ada beberapa dialog film yang menginspirasi dan mengajak untuk hidup kembali

dengan alam seperti dialog Ikal (salah satu tokoh dalam Laskar Pelangi) sebagai berikut.

“Gambar-gambar ini merupakan bukti tak terbantahkan Belitong salah satu pulau terkaya

di Indonesia. Pulau dengan uat-urat timah yang melimpah ruah, urat-urat yang

mengundang bangsa lain untuk mengambil semua potensi ini” (Ikal; Prolog Laskar Pelangi).

Tentu masih banyak film-film di Indonesia yang menginspirasi seluruh umat manusia untuk

melestarikan lingkungan dan menjaga alam Indonesia yang sangat kaya ini. Namun melalui contoh

kedua film ini disampaikan pemikiran bahwa film yang bersumber pada karya sastra sangat bagus

digunakan sebagai media pembelajan. Dari kedua film yang dipilih dalam pengembangan bahan

ajar ini dapat dilakukan penanaman karakter selama proses pembelajaran sastra. Melalui

pembelajaran sastra dengan menerapkan media film sastra dapat dilakukan penanaman jiwa cinta

dan bangga atas lingkungan hidup yang bersih dan sehat serta rasa syukur atas keindahan alam dan

seisinya sebagi karunia Allah untuk manusia.

PENUTUP

Berdasarkan temuan penelitian dan pembahasannya dapat disimpulkan bahwa bahan ajar

sastra berdimensi sastra hijau dapat disusun dalam bentuk perangkat pembelajaran yang berupa

buku siswa atau lembar kegiatan siswa (LKS) dan buku guru yang sesuai dengan silabus Bahasa

Indonesia dalam Kurikulum 2013. Kedua bentuk buku yang berisi bahan ajar yang dikembangkan

tersebut telah diuji validitas, kepraktisan dan keefektivitasannya. Adapun hasil ujinya

menunjukkan bahwa bahan ajar sastra berdimensi sastra hijau yang disusun termasuk dalam

katagori baik, dan dapat dipakai namun masih memerlukan sedikit revisi. Sementara itu, nilai-nilai

karakter yang terdapat dalam bahan ajar yang disusun adalah nilai nilai karakter yang berkaitan

dengan rasa cinta dan bangga atas lingkungan hidup yang bersih dan sehat serta rasa syukur atas

16

keindahan alam dan seisinya sebagi karunia Allah yang diciptakan untuk manusia.

Berdasarkan temuan-temuan seperti yang telah diuraikan di atas, dapat disimpulkan bahwa

bahan ajar sastra berdimensi sastra hijau dengan media film yang telah disusun itu bersifat valid

dan praktis, sehingga efektif digunakan dalam pembelajaran sastra di sekolah menengah atas

(SMA). Melalui bahan ajar yang disusun, siswa menjadi lebih aktif dalam belajar dan dalam

suasana yang menyenangkan. Selain itu, bahan ajar yang disusun juga sangat mendukung

pembentukan karakter anak, sesuai dengan pilar-pilar karakter yang telah ditetapkan dalam

pendidikan karakter di sekolah.

DAFTAR PUSTAKA

Bovee, Courland. 1997. Business Communication Today, Prentice Hall: New York.

Brown. H.D. 2001. Teaching by Principles: An Interactive Approach to Language Pedagogy. (2 nd ed.). New

York: Addison Wesley Longman, Inc.

Elkins, Deborah. 1976. Teaching Literature. Ohio: Charles Merrill & Publishing Co.

Harimansyah, Ganjar. Marliana, Lina. dan Widodo, Edi Rakhmat. 2005. “Uji Kompetensi Guru Bidang Sastra di

SMA Perlu atau Tidak?” Makalah dalam Konferensi Internasional Himpunan Sarjana Kesusasteraan

(HISKI), 18-21 Agustus 2005 di Swarna Dwipa Palembang.

Hubbard, Peter. 1983. A Training Course for TEFL, Oxford University Press: Oxford.

Lazar, Gillian. 1993. Literature and Language Teaching, Answer Guide Teachers and Trainers. United

Kingdom: Cambridge University Press.

Lee, Kwuang-wu. 2000. “English Teachers’ Barriers to the Use of Computer-assisted Language

Learning”. The Internet TESL Journal, Vol. VI, No. 12, December 2000, dalam

<http:/www.aitech.ac.jp/~iteslj/> .

Moody, H.L.B. 1971. Theaching of Literature. London: Longman.

Mulyasa, E. 2002. Kurikulum Berbasis Kompetensi: Konsep, Karakteristik, dan Implementasinya. Bandung:

Rosda.

Naning, Pranata. 20016. “Peranan-bahasa-ibu-sebagai-pilar-sastra-hijau”. http://laskarpenahijau

.com/index.php/2015/10/13/peranan-bahasa-ibu-sebagai-pilar-sastra-hijau/

Nugrahani, Farida. 2014. “Laskar Pelangi Novel By Andrea Hirata as Acreative Industry and Educative Media

(A Review of Sociologi Literature)”, Makalah Seminar Antarbangsa Kesusastraan Asia Tenggara

(SAKAT) di Dewan Bahasa dan Pustak Berakas Negara Brunai Darussalam, 15-19 Sept 2014

17

Rohmadi, Muhammmad. 2005. “Kaderisasi dan Motivasi Menulis dalam Pembelajaran Sastra di Sekolah/

Kampus”. Makalah dalam Konferensi Internasional Himpunan Sarjana Kesusasteraan (HISKI), 18-21

Agustus 2005 di Swarna Dwipa Palembang.

Sarumpaet, Riris K. Toha. 2002. “Bagaimana Sastra Membangun Bangsa” dalam Riris K. Toha-Sarumpaet (Ed).

Sastra Masuk Sekolah. Magelang: Indonesiatera

Satoto, Sudiro. 2006.”Profil dan Profesionalisme Guru Bahasa dan Sastra Indonesia yang Ideal dalam Perspektif

Pergaulan Antarbangsa” dalam Kumpulan Makalah Konferensi Internasional Pengajaran Bahasa

Indonesia dalam Perspektif Pergaulan Antarbangsa PIBSI XXVIII Tanggal 2-4 Juli 2006. Semarang:

IKIP PGRI.

Sayuti, Suminto A. 2002. “Sastra dalam Perspektif Pembelajaran: Beberapa Catatan”, dalam Riris K. Toha-

Sarumpaet (Ed). Sastra Masuk Sekolah. Magelang: Indonesiatera.

Siswari, Ryke L.S. 2016. “Mencintai Hutan dan Lingkungan Melalui Sastra”.

http://bp2sdmk.dephut.go.id/emagazine/index.php/umum/80-mencintai-hutan-dan-

lingkungan-melalui-sastra.htSudjana, Nana. 1991. Teori-teori Belajar Untuk Pengajaran. Jakarta:

Lembaga Penerbit Fakultas Ekonomi Universitas Indonesia.

Sunarto & Hartono, Agung. 2002. Perkembangan Peserta Didik. Jakarta: Pusat Perbukuan Departemen

.