makalah ilmu ternak potong

2
MAKALAH ILMU TERNAK POTONG KARKAS SAPI BAB 1 PENDAHULU 1.1 Latar Belakang Daging merupakan bahan yang sangat pokok, baik penggunaannya maupun zat-zat dan vitamin-vitamin yang terdapat di dalamnya. Selain memilih, membersihkan dan menyimpan akan berakibat buruk terhadap bahan baku tersebut. Demikian pula salah memasak dan menyajikan tidak akan didapat rasa seperti yang dikehendaki. Daging sapi (Bahasa Inggris: beef) adalah jaringan otot yang diperoleh dari sapi yang biasa dan umum digunakan untuk keperluan konsumsi makanan. Di setiap daerah, penggunaan daging ini berbeda-beda tergantung dari cara pengolahannya. Sebagai contoh has luar, daging iga dan T-Bone sangat umum digunakan di Eropa dan di Amerika Serikat sebagai bahan pembuatan steak sehingga bagian sapi ini sangat banyak diperdagangkan. Akan tetapi seperti di Indonesia dan di berbagai negara Asia lainnya daging ini banyak digunakan untuk makanan berbumbu dan bersantan seperti sup konro dan rendang. Selain itu ada beberapa bagian daging sapi lain seperti lidah, hati, hidung, jeroan dan buntut hanya digunakan di berbagai negara tertentu sebagai bahan dasar makanan.

Upload: maz-tung-sang-adipatih-gbx

Post on 05-Dec-2014

238 views

Category:

Documents


9 download

DESCRIPTION

unsoed

TRANSCRIPT

Page 1: Makalah Ilmu Ternak Potong

MAKALAH ILMU TERNAK POTONG

KARKAS SAPI

BAB 1 PENDAHULU

1.1 Latar Belakang

Daging merupakan bahan yang sangat pokok, baik penggunaannya maupun zat-zat dan

vitamin-vitamin yang terdapat di dalamnya. Selain memilih, membersihkan dan

menyimpan akan berakibat buruk terhadap bahan baku tersebut. Demikian pula salah

memasak dan menyajikan tidak akan didapat rasa seperti yang dikehendaki.

Daging sapi (Bahasa Inggris: beef) adalah jaringan otot yang diperoleh dari sapi yang biasa

dan umum digunakan untuk keperluan konsumsi makanan. Di setiap daerah, penggunaan

daging ini berbeda-beda tergantung dari cara pengolahannya. Sebagai contoh has luar,

daging iga dan T-Bone sangat umum digunakan di Eropa dan di Amerika Serikat sebagai

bahan pembuatan steak sehingga bagian sapi ini sangat banyak diperdagangkan. Akan

tetapi seperti di Indonesia dan di berbagai negara Asia lainnya daging ini banyak digunakan

untuk makanan berbumbu dan bersantan seperti sup konro dan rendang.

Selain itu ada beberapa bagian daging sapi lain seperti lidah, hati, hidung, jeroan dan

buntut hanya digunakan di berbagai negara tertentu sebagai bahan dasar makanan.

Ditinjau dari segi pengolahan atau kuliner, maka pengertian “meat”, yaitu semua daging

yang diambil dari hewan berkaki 4 yang dipelihara khusus untuk mendapatkan dagingnya.

Yang termasuk golongan meat adalah :

Beef : Daging sapi

Veal : Daging sapi muda

Lamb : Daging domba muda

Mutton : Daging domba / kambing

Pork : Daging babi