laporan pengelolaan sarana dan prasana

75
LAPORAN PRAKTEK KERJA LAPANG PENGELOLAAN SARANA DAN PRASARANA SEBAGAI PENDUKUNG WISATA HUTAN DI HUTAN PENDIDIKAN GUNUNG WALAT FAUZAL BUDHI HANDOYO 41205425111059 PROGRAM STUDI KEHUTANAN PEMINATAN KONSERVASI SUMBER DAYA HUTAN FAKULTAS KEHUTANAN UNIVERSITAS NUSA BANGSA 2013

Upload: fauzal-budhi-handoyo

Post on 20-Jan-2016

174 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

Ekowisata

TRANSCRIPT

Page 1: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

LAPORAN

PRAKTEK KERJA LAPANG

PENGELOLAAN SARANA DAN PRASARANA

SEBAGAI PENDUKUNG WISATA HUTAN

DI HUTAN PENDIDIKAN GUNUNG WALAT

FAUZAL BUDHI HANDOYO

41205425111059

PROGRAM STUDI KEHUTANAN

PEMINATAN KONSERVASI SUMBER DAYA HUTAN

FAKULTAS KEHUTANAN

UNIVERSITAS NUSA BANGSA

2013

Page 2: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

LEMBAR PENGESAHAN

Judul : Pengelolaan Sarana dan Prasarana Sebagai Pendukung

Wisata Hutan di Hutan Pendidikan Gunung Walat

Nama : Fauzal Budhi Handoyo

NIM : 41205425111059

Fakultas : Kehutanan

Peminatan : Konservasi Sumberdaya Hutan

Disetujui oleh,

Dosen Pembimbing / Penguji I

Prof.Dr. Ombo Satjapradja.,Ir.,M.Sc

Dosen Pembimbing / Penguji II

Tun Susdiyanti,Ir.,M.Pd

Mengetahui,

Ketua Panitia Praktek Kerja Lapang 2012

Tb. Unu Nitibaskara,Ir.,MM

Tanggal Pengesahan :

Page 3: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

i

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis sampaikan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan

hidayah dan rahmat nya sehingga penulis dapat menyelesaikan Laporan Praktek

Kerja Lapang yang berjudul ”Pengelolaan Sarana dan Prasarana Sebagai

Pendukung Wisata Hutan di Hutan Pendidikan Gunung Walat”. Praktek Kerja

Lapang adalah suatu kewajiban setiap Mahasiswa Fakultas Kehutanan, Peminatan

Konservasi Sumberdaya Hutan, Universitas Nusa Bangsa dimana tahapan dan

waktu pelaksanaan PKL ini dilakukan selama kurang lebih 45 (empat puluh lima)

hari atau efektif (7 minggu) terhitung dari mulai tanggal 15 Maret 2012 sampai

dengan 29 April 2012 yang berlokasi di Kawasan Hutan Pendidikan Gunung

Walat (HPGW) Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor, Desa Citalahap,

Kecamatan Cibadak, Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat.

Laporan Praktek Kerja Lapang (PKL) ini bertujuan untuk memberikan

pengetahuan dan wawasan penulis dalam bidang pengelolaan kawasan secara

umum dan dari hasil laporan praktek kerja lapang ini diharapkan dapat

menjadikan suatu masukan (input) bagi penulis dan saran / rujukan bagi pihak

pengelola untuk mengevaluasi dan melakukan suatu inovasi untuk meningkatkan

kualitas dalam beberapa segi pengelolaan di Kawasan Hutan Pendidikan Gunung

Walat (HPGW).

Dalam kesempatan ini penulis mengucapkan rasa terima kasih kepada

Direksi dan seluruh staf Hutan Pendidikan Gunung Walat Fakultas Kehutanan

IPB serta semua pihak yang telah banyak membantu penulis selama kegiatan

Praktek Kerja Lapang (PKL) berlangsung hingga dalam pembuatan laporan PKL,

serta besar harapan penulis agar laporan PKL ini dapat bermanfaat bagi pihak

pengelola dan juga sebagai salah satu bahan pertimbangan dalam suatu

pengelolaan sumberdaya baik untuk para akademisi maupun masyarakat luas yang

perduli terhadap kawasan tersebut.

Bogor, Maret 2013

Penulis

Page 4: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

ii

DAFTAR ISI

KATA PENGANTAR ............................................................................................. i

DAFTAR TABEL .................................................................................................. iv

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................... v

I. PENDAHULUAN ............................................................................................ 1

A. Latar Belakang ........................................................................................... 1

B. Tujuan ........................................................................................................ 2

C. Manfaat ...................................................................................................... 3

II. KONDISI UMUM ............................................................................................ 4

A. Sejarah........................................................................................................ 4

1. Sejarah Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat .................................. 4

2. Sejarah Pengelolaan Kawasan HPGW ....................................................... 6

2.1 Tujuan dan sasaran pengelolaan ................................................................ 6

2.2 Status kepemilikan ..................................................................................... 7

2.3 Sistem pengelolaan .................................................................................... 7

3. Manajemen kawasan .................................................................................. 9

B. Kondisi Fisik Kawasan .............................................................................. 9

1. Letak dan luas ............................................................................................ 9

2. Topografi dan tanah ................................................................................. 10

3. Iklim dan Cuaca ....................................................................................... 11

C. Kondisi Biotik Kawasan .......................................................................... 11

1. Fauna ........................................................................................................ 11

2. Flora ......................................................................................................... 12

D. Sumberdaya Wisata ................................................................................. 13

1. Sarana Prasarana (Amenitas) ................................................................... 13

2. Atraksi Wisata .......................................................................................... 14

3. Potensi Wisata .......................................................................................... 14

E. Kegiatan pengelolaan ............................................................................... 19

F. Manajemen kawasan ................................................................................ 20

1. Tujuan dan sasaran pengelolaan .............................................................. 20

2. Status kepemilikan ................................................................................... 20

3. Sistem pengelolaan .................................................................................. 20

4. Organisasi pengelolaan ............................................................................ 22

5. Visi dan misi Hutan Pendidikan Gunung Walat ..................................... 23

6. Sarana dan prasarana pengelolaan ........................................................... 24

7. Fasilitas pendukung ................................................................................. 34

III. KEGIATAN PRAKTEK ................................................................................ 40

A. Waktu dan tempat .................................................................................... 40

B. Alat dan bahan ......................................................................................... 40

C. Metode Praktek ........................................................................................ 40

D. Tekhnik Pengambilan Data ...................................................................... 41

E. Analisis Data ............................................................................................ 41

IV. PEMBAHASAN ............................................................................................. 43

A. Pengunjung .............................................................................................. 43

B. Fasilitas pendidikan, penelitian dan pendukung lainnya ......................... 49

C. Saran ........................................................................................................ 51

D. Dampak ekonomi, budaya dan sosial....................................................... 52

Page 5: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

iii

E. Kegiatan pengunjung di HPGW dari tahun 2009-2011 ........................... 53

F. Program Wisata ........................................................................................ 57

1. Program Wisata Edukasi .......................................................................... 57

2. Program wisata hutan ............................................................................... 58

V. KESIMPULAN DAN SARAN ....................................................................... 62

A. Kesimpulan .............................................................................................. 62

B. Saran ........................................................................................................ 62

DAFTAR PUSTAKA ............................................................................................ 63

LAMPIRAN ........................................................................................................... 64

Page 6: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

iv

DAFTAR TABEL

1. Potensi wisata kawasan HPGW ......................................................................... 15

2. Alat Praktek kerja lapang ................................................................................... 40

3. Karakteristik responden dominan ...................................................................... 43

4. Fasilitas pendidikan, penelitian, dan pendukung lainnya................................... 43

5. Saran Pengunjung .............................................................................................. 44

6. Dampak Ekonomi, Sosial dan Budaya ............................................................... 46

7. Rancangan tata waktu jalan-jalan segar dan santai ............................................ 54

Page 7: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

v

DAFTAR GAMBAR

1. Peta Citra HPGW ............................................................................................... 10

2. Bunglon .............................................................................................................. 11

3. Dominan Flora di HPGW .................................................................................. 12

4. Ruang Galeri Sonokeling ................................................................................... 11

5. Atraksi Wisata Caving ....................................................................................... 13

6. Puncak TVRI ...................................................................................................... 13

7. Potensi Wisata Caving ....................................................................................... 14

8. Camping Ground ................................................................................................ 15

9.Toilet dan Jalan Setapak Camping Ground ........................................................ 15

10. Wisma Woloan 1 dan 2 .................................................................................... 15

11. Struktur Organisasi HPGW .............................................................................. 22

12. Denah letak sarana dan prasarana .................................................................... 23

13. Masjid HPGW .................................................................................................. 24

14. Kantor pengelola HPGW ................................................................................. 25

15. Joglo HPGW .................................................................................................... 26

16. Wisma Bungur ................................................................................................. 27

17. Wisma Pinus .................................................................................................... 28

18. Wisma Banteng ................................................................................................ 29

19. Wisma (a) Woloan 1; (b) Woloan 2 ................................................................. 30

20. Aula Matoa ....................................................................................................... 31

21. Kantin ............................................................................................................... 32

22. Kendaraan Operasional HPGW ....................................................................... 32

23. Jalan Setapak .................................................................................................... 32

24. Toilet banyak pintu dan satu pintu ................................................................... 32

25. Pos jaga ............................................................................................................ 32

26. Lampu jalan utama ........................................................................................... 32

27. Saluran air atau selokan ................................................................................... 32

Page 8: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

vi

DAFTAR LAMPIRAN

1. Tata waktu pelaksanaan kegiatan PKL .............................................................. 15

2. Jurnal kegiatan harian ........................................................................................ 40

3. Struktur organisasi HPGW ................................................................................. 43

Page 9: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

1

I. PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) yang memiliki luasan

area kurang lebih 359 Ha dan terletak di wilayah Kabupaten Sukabumi, Desa

Citalahap, Kecamatan Cibadak yang masuk kedalam Kabupaten Sukabumi,

Provinsi Jawa Barat dimana fungsi dari kawasan hutan HPGW ini adalah sebagai

kawasan hutan dengan tujuan khusus (KHDTK) dan pengelolaan nya diserahkan

kepada Fakultas Kehutanan IPB. Hal yang melatar belakangi dari tujuan khusus

Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) adalah hutan ini berfungsi sebagai hutan

pendidikan dan pelatihan (hutan diklat) dimana hutan ini juga dapat berfungsi

sebagai suatu tempat aplikasi dan implementasi dari tri dharma pendidikan sebagai

kawasan pendidikan, kawasan penelitian dan pengabdian terhadap masyarakat.

Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) yang dibangun sejak

tahun 1951 s/d 1952 yang di dalamnya memiliki vegetasi yang heterogen dimana

hutan tanaman tersebut di dominasi oleh jenis vegetasi damar (Agathis

loranhtifolia) yang mempunyai nilai kayu komersial (ekonomis) dan hingga sampai

sekarang ini penutupan area hutan oleh vegetasi di kawasan Hutan Pendidikan

Gunung Walat (HPGW) telah mencapai prosentase lebih kurang 95% dari luasan

areal nya. Keberadaan hutan yang cukup baik serta di dukung dengan kondisi

topografi nya yang sangat bervariasi itu setidak-tidak nya memiliki 7 (tujuh)

sumber mata air yang mengalir sepanjang tahun dimana air itu sangat bermanfaat

sekali untuk memenuhi akan kebutuhan dan kecukupan air di kawasan HPGW dan

juga masyarakat sekitar kawasan sebagai sumber air minum, mandi, cuci, pengairan

lahan pertanian, perkebunan dan persawahan masyarakat.

Praktek kerja lapang (PKL) adalah suatu proses atau tahapan pembelajaran

untuk menemu kenali (menemukan dan mengenali) keadaan suatu kawasan yang

bertujuan sebagai wahana penulis untuk melakukan suatu aktifitas yaitu aktifitas

praktik, evaluasi dan monitoring serta untuk mendapatkan suatu ilmu pengetahuan,

informasi dan juga memberikan pengetahuan (sharing) atau pengalaman dari

pengelola terhadap penulis atau timbal-balik (sebalik nya), dimana dari tempat itu

penulis dapat diberikan pengetahuan keterampilan serta wawasan penulis secara

Page 10: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

2

menyeluruh (komprehensif) mengenai aspek-aspek dalam pengelolaan serta dapat

melatih penulis untuk tanggap terhadap akan berbagai permasalahan pengelolaan

yang di hadapi di dalam suatu pengelolaan kawasan yang meliputi aspek

perencanaan, pengembangan, pengelolaan pelaksanaan kegiatan, pemasaran, serta

pemantauan dan kesesuaian kegiatan dengan perencanaan dan juga kegiatan ini

mempunyai fungsi sebagai upaya atau tahapan pengenalan, pembelajaran dan

penerapan langsung bagi penulis terhadap kegiatan-kegiatan pengelolaan yang

dilakukan di kawasan atau area tersebut.

B. Tujuan

Kawasan Hutan Pendididikan Gunung Walat (HPGW) memiliki suatu sistem

pengelolaan dimana sistem dari pengelolaan nya diserahkan kepada Fakultas

Kehutanan, Institut Pertanian Bogor dan kawasan tersebut di pilih oleh penulis

untuk melakukan suatu kegiatan Praktek Kerja Lapang (PKL) bertujuan agar

(praktikan / penulis) dalam pelaksanaan PKL mendapatkan suatu pengalaman yang

sangat berbeda, mendapatkan pengetahuan akan pengelolaan suatu kawasan,

diarahkan oleh pembimbing lapang yang mempunyai kemampuan memberikan

bimbingan keilmuan nya dan agar dalam suatu proses praktik kerja dilapangan bisa

dapat berjalan dengan baik. Berikut ini adalah inti dari tujuan kegiatan PKL yang

dilaksanakan di Kawasan Hutan Pendididikan Gunung Walat (HPGW) :

1. Mendapatkan pengetahuan dan pengalaman dari hasil kegiatan praktek kerja

lapang bagi penulis tentang sistem pengelolaan yang ada di Kawasan Hutan

Pendididikan Gunung Walat (HPGW);

2. Mengetahui kondisi pengelolaan terkini (terbaru) dari kawasan HPGW dan

memberikan keterampilan dunia kerja sesuai dengan bidang keahlian

konservasi;

3. Meningkatkan daya berpikir, pemahaman atau nalar (rasionalitas) penulis

dalam memahami suatu permasalahan yang terjadi serta terkait (sistematis)

dan mencari solusi dari permasalahan tersebut serta dapat atau mampu

mendeskripsikan (menggambarkan) dan membahas sistem dari pengelolaan

kawasan tersebut;

Page 11: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

3

4. Penulis dapat memberikan kesimpulan dan saran yang terbaik untuk

perbaikan-perbaikan kegiatan dalam suatu pengelolaan kawasan tersebut.

C. Manfaat

Pelaksanaan Praktek Kerja Lapang (PKL) memiliki suatu manfaat yang

sangat berarti bagi penulis dan pihak pengelola kawasan serta beberapa pihak

lainnya, dimana manfaat dalam pelaksanaan PKL tersebut antara lain adalah

sebagai berikut :

1. Menjadi suatu bahan masukan untuk penulis (praktikan) dalam suatu proses

pengelolaan kawasan;

2. Memberikan suatu informasi atau masukan (sumbang saran) kepada pihak

pengelola.

Page 12: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

4

II. KONDISI UMUM

A. Sejarah

Sejarah Hutan Pendididikan Gunung Walat (HPGW) yang dibahas dalam

bagian ini terbagi menjadi 2 (dua) yaitu: sejarah kawasan dan sejarah pengelolaan

kawasan, dimana dari sejarah kawasan yang akan dibahas di awali atau di mulai

dari terbentuknya kawasan sampai dengan proses legalisasi formal yang terjadi di

Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat sebagai suatu Kawasan Hutan Dengan

Tujuan Khusus (KHDTK).

1. Sejarah Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat

Pembangunan Hutan Pendidikan sebagai laboratorium kehutanan berawal

pada tahun 1959 ketika saat itu Fakultas Kehutanan IPB masih merupakan Jurusan

Kehutanan di dalam Fakultas Pertanian pada Universitas Indonesia dan dalam tahun

1959 di bangun hutan percobaan di Dramaga yang luasan nya sekitar 50 Ha dan

juga di ikuti dengan pembangunan Kampus Kehutanan di Dramaga. Fakultas

Kehutanan memang ideal nya harus memiliki suatu kawasan laboratorium hutan

pendidikan (arboretum) agar dalam suatu kegiatan proses belajar mengajar dan

praktikum bisa berjalan dengan baik terutama dalam proses kerangka berpikir untuk

memahami (menemukan dan mengenali) muatan dari suatu model pengelolaan

hutan yang lestari.

Hutan percobaan yang luasan nya lebih kurang 50 Ha tersebut dirasakan

kurang mencukupi sehingga pada tahun 1960 Fakultas Kehutanan IPB mulai

membangun hutan pendidikan di daerah Pasir Madang seluas sekitar 500 Ha.

Namun, setelah ditanami lebih kurang seluas 50 Ha lahan tersebut diambil alih oleh

PT. Tjengkeh Indonesia. Pada tahun 1961 dilakukan penjajagan dan negosiasi ke

Pemerintah Daerah Tingkat I Jawa Barat untuk dapat mengelola kawasan hutan di

komplek hutan gunung walat.

Tahun 1963 berdiri Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor bersamaan

dengan berdirinya Institut Pertanian Bogor sebagai bentuk dari perwujudan

pengembangan pendidikan tinggi pertanian di Universitas Indonesia, menjadi

Lembaga Pendidikan Tinggi Pertanian yang lebih mandiri.

Page 13: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

5

Tahun 1967 dilakukan penjajakan kerjasama oleh IPB kepada Pemerintah

Daerah Tingkat I Jawa Barat dan Direktorat Jenderal Kehutanan, Departemen

Pertanian untuk mengusahakan Areal Gunung Walat menjadi Hutan Pendidikan

dan dari hasil usaha penjajakan tersebut pada tahun 1968 komplek hutan

pendidikan Gunung Walat mulai dikelola oleh Fakultas Kehutanan IPB.

Tahun 1969 diterbitkan Surat Keputusan Kepala Jawatan Kehutanan Daerah

Tingkat I Jawa Barat No.7041/IV/69 tertanggal 14 Oktober 1969 dimana dalam isi

surat keputusan tersebut menyatakan bahwa Komplek Hutan Gunung Walat yang

kurang lebih seluas 359 Ha ditunjuk sebagai Hutan Pendidikan yang

pengelolaannya diserahkan kepada IPB. Tahun 1973 diterbitkan Surat Keputusan

Direktorat Jenderal Kehutanan No.291/DS/73 tertanggal 24 Januari 1973 yang

berisi tentang pengelolaan Hutan Pendidikan Gunung Walat.

Tanggal 9 Februari 1973 dilakukan penandatangan surat perjanjian pinjam

pakai tanah hutan gunung walat sebagai hutan pendidikan oleh Kepala Dinas

Kehutanan Provinsi Jawa Barat dengan Rektor IPB. Hal tersebut sesuai dengan

Surat Keputusan Menteri Pertanian No.008/kpts/DII/73 maka kemudian IPB

mendapat hak pakai atas Komplek Hutan Pendidikan Gunung Walat. Tahun 1992

Menteri Kehutanan menerbitkan Surat Keputusan No.687/kpts-II/92 tentang

penunjukan komplek Hutan Gunung Walat di Daerah Tingkat II Sukabumi Provinsi

Daerah Tingkat I Jawa Barat kurang lebih seluas 359 Ha menjadi Hutan

Pendidikan.

Tahun 2005 penguatan status HPGW kembali di keluarkan oleh Menteri

Kehutanan melalui Surat Keputusan No.188/Menhut-II/2005 tertanggal 8 Juli 2005,

tentang penunjukan dan penetapan kawasan hutan produksi terbatas kompleks

hutan pendidikan gunung walat yang kurang lebih seluas 359 Ha sebagai kawasan

hutan dengan tujuan khusus (KHDTK) untuk hutan pendidikan dan latihan gunung

walat Fakultas Kehutanan, Institut Pertanian Bogor dalam jangka waktu 20 tahun.

Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor diberi hak pengelolaan penuh terhadap

pengelolaan kawasan hutan pendidikan dan latihan gunung walat yang berada di

Desa Citalahap, Kecamatan Cibadak, Sukabumi.

Page 14: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

6

2. Sejarah Pengelolaan Kawasan HPGW

Pengelolaan kawasan hutan gunung walat yang seluas lebih kurang 359 Ha

dilaksanakan oleh Institut Pertanian Bogor dengan status hak pakai berdasarkan SK

(surat keputusan) Menteri Pertanian No.008/kpts/DJ/I/73 sebagai hutan pendidikan

dan secara struktural berada di bawah Unit Kebun Percobaan IPB (Fakultas

Kehutanan IPB) dimana dalam proses pengelolaan nya kawasan Hutan Pendidikan

Gunung Walat (HPGW) bekerjasama dengan berbagai pihak, baik masyarakat

setempat di sekitar kawasan, Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Sukabumi, Provinsi

Jawa Barat, Pemerintah Pusat, Perusahaan baik BUMN maupun swasta dan khusus

nya Kementrian Kehutanan.

Sejak ditetapkan nya sebagai kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat

(HPGW) kawasan ini dikelola dan digunakan secara intensif oleh civitas akademika

Fakultas Kehutanan IPB untuk beberapa kegiatan akademis yaitu pendidikan,

penelitian dan pelatihan. Seiring berjalan nya waktu Hutan Pendidikan Gunung

Walat (HPGW) juga digunakan untuk beberapa kegiatan penyelenggaraan

pendidikan dan wisata lingkungan bagi siswa-siswi sekolah, mahasiswa maupun

masyarakat umum.

2.1 Tujuan dan sasaran pengelolaan

Tujuan pengelolaan HPGW merupakan sebuah implementasi tri dharma

Perguruan Tinggi. Kawasan HPGW sebagai media tri dharma perguruan tinggi

khussu nya Fakultas Kehutanan IPB sebagai bentuk dari pengelolaan sumberdaya

hutan yang lestari.

Sasaran pengelolaan HPGW ialah agar terbangun nya pola pemanfaatan

Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) sebagai hutan pendidikan dan penelitian

bidang IPTEK PSDHL (imu pengetahuan dan pengelolaan sumberdaya hutan

lestari). Sasaran lainya adalah terbangunnya kemitraan HPGW dengan berbagai

pihak dan terbangunnya wahana tri dharma yang berkualitas.

Page 15: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

7

2.2 Status kepemilikan

Status yang dimiliki HPGW adalah sebagai Kawasan Hutan Dengan Tujuan

Khusus (KHDTK) dengan SK Menhut No.188/Menhut-II/2005 dan SK Menhut

No.702/Menhut-II/2009. HPGW yang berada dibawah pengelolaan dari Fakultas

Kehutanan Institut Pertanian Bogor.

2.3 Sistem pengelolaan

Pengelolaan hutan pada kawasan HPGW merupakan upaya untuk

mengembalikan dan mempertahankan fungsi ekonomi, ekologis dan sosial budaya

yang merupakan tiga pilar utama dan juga dimana hal ini untuk merupakan suatu

wujud keseimbangan fungsi hutan dan penyangga sistem kehidupan kawasan

HPGW dan sekitarnya secara lestari dan efisien. Tujuan yang akan dicapai dari

pengelolaan kawasan HPGW dengan dikembangkan nya dimensi manajemen

pengelolaan hutan lestari atau berkelanjutan adalah sebagai berikut :

a) Manajemen kawasan

a.1 Pemantapan kawasan yang meliputi aspek legalitas dan legitimasi kawasan

HPGW bagi para pihak baik secara de facto maupun de jure.

a.2 Penataan kawasan yang disediakan informasi biofisik kawasan, aksesibillitas

dan menata kawasan baik dari aspek peruntukan kawasan, maupun

terbentuknya unit-unit manajemen kawasan sampai pada ke tingkat petak /

anak petak.

a.3 Pengamanan kawasan yang dikendalikan dimana keamanan kawasan di jaga

dari berbagai unsur-unsur gangguan hutan yang sangat berpengaruh nyata

pada suatu kelestarian hutan dan segala aktifitas yang akan diselenggarakan.

b) Manajemen hutan tri dharma

b.1 Pengelolaan hutan sebagai media tri dharma yaitu pengelolaan hutan yang

meliputi penataan hutan dan perencanaan pengelolaan hutan, pemanfaatan

dan penggunaan kawasan hutan, rehabilitasi dan reklamasi hutan, serta

perlindungan dan konversi alam, di dedikasikan sebagai media implementasi

tri dharma.

b.2 Pengelolaan kegiatan tri dharma yang meliputi kegiatan pendidikan,

penelitian dan pengabdian pada masyarakat

Page 16: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

8

b.3 Pemanfaatan sumberdaya hutan yang pemanfaatan hasil hutan kayu dan non

kayu, pemanfaatan jasa lingkungan dan pengembangan ekowisata. Kegiatan

ini didedikasikan sebagai media tri dharma dan sebagai alternatif untuk

memperkuat sumber pendanaan pengelolaan kawasan.

b.4 Pengelolaan dan pemantauan dampak lingkungan yaitu sebagai akuntabilitas

publik terhadap timbulnya dampak lingkungan akibat penyelenggaraan

kegiatan pengelolaan hutan dan penyelenggaraan tri dharma.

c) Penataan kelembagaan

c.1 Organisasi dan sumberdaya manusia yang dikembangkan di dalam struktur

organisasi serta meningkatkan kemampuan sumberdaya manusia dengan

kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan pengembangan HPGW.

c.2 Regulasi dan sistem manajemen yang dikembangkan norma, sistem dan

prosedur kerja, yang diperlukan untuk mendukung seluruh kegiatan

operasional HPGW.

c.3 Pendanaan yang diupayakan dimana sumber pendanaan yang dapat menjamin

kecukupan akan kebutuhan anggaran di dalam pengelolaan HPGW.

c.4 Jejaring kerja dan kemitraan yang dikembangkan untuk sinergi gerak di

butuhkan suatu jejaring kerjasama dengan para pihak, yaitu : academic

(perguruan tinggi), business (kalangan swasta), government (pemerintah dan

pemerintah daerah), community (masyarakat) dan non government

organization (lembaga swadaya masyarakat). Pengembangan jejaring kerja

merupakan suatu instrumen pencapaian tujuan yang dapat dikaitkan dengan

seluruh lini manajemen yang dikembangkan.

c.5 Monitoring dan evaluasi yang merupakan kebutuhan untuk mengembangkan

upaya perbaikan terus menerus (continnual improvement).

Page 17: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

9

3. Manajemen kawasan

Manajemen Kawasan HPGW merupakan suatu bentuk sistem yang saling

terkait serta mengait dan berkesinambungan antara satu dengan yang lainnya.

Dimana dalam hal manajemen ini yang akan dibahas dan di gambarkan adalah

mengenai tujuan, status kepemilikan, sistem pengelolaan, organisasi pengelolaan,

visi dan misi serta sarana dan prasarana pengelolaan serta fasilitas pendukung yang

terdapat di dalam kawasan HPGW.

3.1 Tujuan dan sasaran pengelolaan

Tujuan pengelolaan HPGW merupakan sebuah implementasi tri dharma

Perguruan Tinggi. Kawasan HPGW sebagai media tri dharma perguruan tinggi

Fakultas Kehutanan IPB sebagai unit contoh dari pengelolaan sumberdaya hutan

yang lestari dimana sasaran pengelolaan HPGW ialah agar terbangun nya pola

pemanfaatan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) sebagai hutan pendidikan

dan penelitian bidang IPTEK PSDHL (imu pengetahuan dan pengelolaan

sumberdaya hutan lestari), serta sasaran lainya adalah terbangunnya kemitraan

(jejaring) HPGW dengan berbagai pihak dan terbangunnya wahana tri dharma yang

berkualitas.

B. Kondisi Fisik Kawasan

Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) memiliki luasan area

kurang lebih 359 Ha sehingga memiliki kondisi fisik yang terbagi menjadi letak dan

luas, topografi (tanah), serta iklim dan cuaca. Kondisi fisik tersebut akan di bahas

secara detail pada bagian bawah ini :

1. Letak dan luas

Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) terletak 2,4 Km dari poros jalan

Sukabumi-Bogor (Desa Segog), jarak kawasan tersebut dari simpang Ciawi

berjarak kurang lebih 46 Km dan dari Sukabumi 12 Km. Kawasan tersebut jika

dilihat secara geografis berada pada 106°48'27''BT-106°50'29''BT dan -6°54'23''LS

sampai dengan -6°55'35''LS. Dimana letak posisi administratif kawasan Hutan

Pendidikan Gunung Walat masuk atau berada di wilayah Kecamatan Cibadak dan

termasuk dalam wilayah otoritas Dinas Kehutanan Pemerintah Kabupaten

Sukabumi. Luas kawasan hutan pendidikan gunung walat adalah 359 Ha (Gambar

Page 18: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

10

1). Kawasan HPGW terdiri dari tiga blok yaitu blok timur (Cikatomang) seluas 120

Ha, blok barat (Cimenyan) seluas 125 Ha dan blok tengah (Tangkalak) seluas 114

Ha.

Gambar 1. Peta Citra HPGW

2. Topografi dan tanah

Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) berada pada ketinggian

557 Mdpl (meter di atas permukaan laut) dengan luasan area semula adalah 359 Ha

dan kini kurang lebih menjadi sekitar 349 Ha. Kawasan ini terletak pada ketinggian

500-700 Mdpl dengan topografi yang bervariasi dari landai sampai bergelombang

terutama di bagian selatan dan bagian utara nya yang memiliki kondisi topografi

yang semakin berat atau sedikit curam.

Kondisi topografi di Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW)

yaitu bergunung (98 Ha), berbukit (42 Ha), bergelombang (23 Ha), serta berombak

(9 Ha) dan datar (4 Ha). Pada punggung bukit kawasan ini terdapat dua patok

triangulasi KN 2.212 (67 Mdpl) dan KN 2.213 (72 Mdpl). Tanah di kawasan Hutan

Pendidikan Gunung Walat (HPGW) merupakan tanah yang sangat kompleks terdiri

dari podsolik, latosol dan litiosol. Litiosol merupakan tanah yang berasal dari batu

endapan dan bekuan daerah bukit sedangkan bagian di barat daya terdapat areal

peralihan dengan jenis batuan karst dimana di dalam hal tersebut itulah yang

membentuk goa-goa alam karst (gamping).

Page 19: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

11

3. Iklim dan Cuaca

Klasifikasi iklim di HPGW menurut Schmidt dan Ferguson termasuk ke

dalam tipe B (14,3-33,3%) dengan nilai Q = 14,3%-33% dan banyak nya curah

hujan tahunan berkisar antara 1600-4400 mm. Suhu udara maksimum di siang hari

29 °C dan minimum 19 °C pada saat malam hari.

C. Kondisi Biotik Kawasan

Kondisi biotik yang akan dibahas pada bagian ini antara lain adalah fauna dan

flora. Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) yang memiliki vegetasi

yang relatif baik dan luasan area kawasan yang relatif luas menyebabkan

keanekaragaman hayati pada area HPGW ini sangat beragam dari segi flora

maupun fauna nya serta unsur-unsur a-biotik nya yang berada di dalam nya.

1. Fauna

Satwa liar jenis mamalia yang ada di dalam HPGW dari kelompok mamalia

terdapat babi hutan (Sus scrofa), monyet ekor panjang (Macaca fascicularis),

kelinci liar (Nesolagus sp), meong congkok (Felis bengalensis), tupai

(Callociurus sp.J), trenggiling (Manis javanica), musang (Paradoxurus

hermaphroditic) dan dari kelompok jenis burung (Aves) terdapat sekitar 20 jenis

burung, antara lain elang jawa, emprit, kutilang. Jenis-jenis reptilia antara lain

biawak, ular, bunglon dan juga terdapat berbagai jenis ikan sungai seperti ikan

lubang dan jenis ikan lainnya dimana ikan lubang ini adalah sejenis ikan lele yang

memiliki warna sedikit agak merah. Selain itu terdapat pula lebah hutan (odeng,

tawon gung, Apis dorsata).

Gambar 2. Bunglon

Page 20: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

12

Reptilia yang dapat ditemukan pada kawasan ini diantaranya biawak, ular,

kadal, katak dan bunglon (Gambar 2).

2. Flora

Tumbuhan adalah suatu organisme yang menggunakan cahaya matahari

sebagai sumber tenaga untuk membuat makanan yang diperlukan untuk hidup dan

tumbuh nya (Panut, 2004). kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW)

ditumbuhi oleh berbagai vegetasi.

Tegakan hutan di Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) didominasi oleh

tegakan damar (Agathis lorantifolia), pinus (Pinus merkusii) (Gambar 3), puspa

(Schima wallichii), sengon (Paraserianthes falcataria), mahoni (Swietenia

macrophylla) dan jenis lainnya seperti kayu afrika (Maesopsis eminii), rasamala

(Altingia excelsa), sonokeling (Dalbergia latifolia), Gliricidae sp, Shorea sp dan

akasia (Acacia mangium). Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW)

yang memiliki 44 jenis tumbuhan, termasuk 2 jenis rotan, 13 jenis bambu dan 68

jenis tumbuhan obat.

Gambar 3. Flora dominan di Hutan Pendidikan Gunung Walat HPGW

Potensi tegakan hutan di kawasan HPGW bila di ukur berdasarkan volume

nya memiliki kurang lebih sekitar ± 10.855 M3 kayu damar, ± 9.471 M

3 kayu pinus,

464 M3

puspa, 132 M3

sengon dan 88 M3 kayu mahoni dan pohon damar dan pinus

juga menghasilkan hasil hutan non kayu (HHBK) yang berupa getah kopal dan

getah pinus.

Page 21: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

13

D. Sumberdaya Wisata

Sumberdaya wisata adalah merupakan sesuatu yang memiliki dimensi ruang,

waktu dengan batas-batas dan elemen-elemen tertentu yang memiliki atraksi wisata

dan dapat menarik wisatawan untuk berkunjung serta dapat menampung kegiatan

berwisata (Avenzora 2005), dimana dalam hal ini mengenai sumberdaya wisata

dapat di lihat dari tiga hal yakni amenitas (sarana dan prasarana), atraksi wisata dan

potensi wisata yang terdapat pada kawasan Kawasan HPGW.

1. Sarana Prasarana (Amenitas)

Amenitas atau yang biasa diartikan sebagai sarana prasarana merupakan salah

satu faktor kekuatan yang mendukung dari suatu pengelolaan wisata, sarana dan

prasarana untuk kebutuhan kegiatan pengunjung seperti penelitian, pendidikan dan

wisata yang terdapat di Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) cukup

memadai. Sarana dan prasarana yang terdapat di HPGW berfungsi untuk

memberikan kenyamanan dan kesan yang positif serta berkesan kepada

pengunjung. Dimana hal tersebut telah dilakukan oleh pihak pengelola seperti

pembuatan ruang galeri (Gambar 4) yang berfungsi memajang berbagai benda

yang dihasilkan oleh Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) tetapi

disaat ini ruang galeri tersebut tidak digunakan sebagai ruang galeri (display) atau

ruang pamer (pajangan) apapun sehingga saat ini ruang galeri tersebut berubah

fungsi nya sebagai tempat penginapan pengunjung.

Gambar 4. Ruang Galeri Sonokeling

Page 22: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

14

2. Atraksi Wisata

Atraksi wisata yang terdapat di Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat

(HPGW) terbagi menjadi dua yakni atraksi wisata secara langsung dan atraksi

wisata secara tidak langsung. Atraksi wisata yang di lakukan secara langsung yang

terdapat di HPGW seperti berkemah, outbound, caving (Gambar 5) dan tracking.

Gambar 5. Atraksi wisata caving (susur gua)

Wisata tracking yang terdapat di Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat

(HPGW) merupakan suatu bentuk dari kegiatan wisata yang dilakukan di dalam

hutan yang didominasi oleh tegakan pinus dan damar. Kegiatan ini melewati

berbagai tapak-tapak penting yang terdapat di Kawasan HPGW seperti goa dan

puncak. Semua jalur tracking di kawasan HPGW memiliki tantangan, daya tarik

dan pengalaman tersendiri bagi pengunjung yang akan melakukan kegiatan wisata.

Atraksi wisata secara tidak langsung yang terdapat di HPGW seperti

Menikmati pemandangan alam dan pengenalan alam, kegiatan menikmati

pemandangan alam yang dilakukan pengunjung yakni melihat panorama Sukabumi

dari puncak TVRI. Kegiatan wisata ini menyuguhkan daya tarik yang berbeda

kepada pengunjung. Pengenalan alam yang dilakukan oleh pengunjung yaitu

kegiatan mengenal berbagai flora dan fauna (identifikasi) yang terdapat di Kawasan

Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW).

3. Potensi Wisata

Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) memiliki beberapa

potensi wisata yang dapat dijadikan sebagai suatu daya tarik wisata bagi

pengunjung. Potensi wisata yang terdapat pada kawasan HPGW dapat dilihat pada

Tabel 1.

Page 23: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

15

Tabel 1. Potensi Wisata kawasan HPGW

No Potensi Wisata Deskripsi Foto

1 Puncak TVRI Puncak TVRI adalah puncak tertingi

pada kawasan Hutan Pendidikan

Gunung Walat. Penamaan Puncak

TVRI dikarenakan dengan adanya

menara salah satu saluran televisi

nasional yaitu TVRI.

2 Goa Cipeureu Goa Cipeureu teletak tidak terlalu

jauh dari kawasan wisma untuk

pengunjung. Goa Cipeureu terdapat

di bagian utara kawasan HPGW.

3 Camping Ground Camping ground menjadi salah satu

potensi wisata yang menarik bagi

pengunjung yang menyukai outdoor

activity.

4 Wisma Woloan 1

dan Woloan 2

Wisma Woloan 1 dan 2 desain yang

berbeda dengan bangunan wisma

lainnya. Wisma ini biasa digunakan

oleh pengunjung yang cukup

istimewa ketika berkunjung ke

kawasan HPGW.

Puncak TVRI bila di deskripsikan merupakan suatu lokasi atau tempat yang

dapat memberikan panorama pemandangan alam Kota Sukabumi dari ketinggian

topografi tempat (Gambar 6). Dimana waktu yang sangat baik untuk menuju

puncak TVRI adalah pada saat pagi hari, dimana suasana pada pagi hari tersebut

sangat mendukung sekali untuk diadakan nya suatu kegiatan perjalanan menuju ke

puncak TVRI, dimana pengunjung dapat berjalan menuju puncak TVRI dan di saat

pada waktu pagi hari itulah pengunjung dapat menemukan atau melihat berbagai

jenis satwa dan mendengar suara kicauan burung-burung dan juga dapat merasakan

dan menghirup udara yang masih segar.

Puncak TVRI memiliki beberapa pilihan-pilihan (opsi) lokasi untuk dapat

melihat pemandangan Kota Sukabumi dimana salah satunya pada lokasi batu bilik

(diatas tebing). Suasana yang alami dengan pemandangan alam yang menakjubkan

dapat menghilangkan rasa kepenatan di saat melakukan perjalanan menuju puncak.

Perjalanan menuju puncak hingga sampai pada puncak TVRI merupakan suatu

Page 24: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

16

potensi wisata yang besar bagi Kawasan Hutan Pendidikan Gunung Walat

(HPGW).

Gambar 6. Puncak TVRI

Goa (Gambar 7) yang terletak pada perbatasan kawasan bagian barat itu

dapat ditempuh dari kantor pengelola ± 30 menit. Dimana jalur atau track menuju

goa memiliki banyak potensi wisata yang dapat dikembangkan. Potensi tersebut

yaitu hutan yang diselimuti dengan pohon pinus dan suara-suara burung yang

berkicau jika melewati kawasan tersebut pada saat pagi hari atau sore hari.

Goa yang memiliki pintu masuk yang kecil dan memiliki aliran air

merupakan suatu potensi wisata dimana hal tersebut dapat membuat para

wisatawan-wisatawan penasaran atau tergugah rasa ingin tahu nya dengan keadaan

bagian dalam goa. Bagian ujung goa belum dapat diketahui hingga saat ini, tetapi

pada salah satu bagian goa terdapat tujuh mata air yang sangat indah.

Page 25: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

17

Gambar 7. Potensi Wisata Caving

Jarak tempuh untuk menemukan tujuh mata air yaitu sekitar ± 2 jam

perjalanan dari pintu masuk goa. Goa tersebut terdapat jenis satwa atau fauna

seperti kelelawar dan walet. Goa Cipeureu juga digunakan oleh masyarakat sekitar

untuk melakukan berbagai ritual-ritual khusus (spiritual). Selain itu juga di dalam

goa tersebut memiliki beberapa daya tarik wisata tersendiri bagi pengunjung yang

masuk kedalam goa tersebut.

Camping ground (Gambar 8) merupakan salah satu potensi wisata yang

menarik bagi pengunjung yang menyukai kegiatan wisata di luar ruangan outdoor

activity. Camping ground yang berada di Kawasan Hutan Pendidikan Gunung

Walat (HPGW) memiliki luas 50m X 40m. Kawasan ini pada umumnya, digunakan

oleh pengunjung yang bermalam dengan tidak ingin menyewa wisma. Areal

camping ground biasanya digunakan oleh pelajar, organisasi pramuka dan lain

sebagainya untuk melakukan kegiatan nya.

Pengunjung yang bermalam di camping ground ini akan memiliki suatu kesan

tersendiri di saat melakukan kegiatan di alam bebas karena di sekitar camping

ground terdapat tegakan pohon pinus dan pohon damar. Hal lain yang di dapatkan

adalah udara sejuk yang akan mempengaruhi kesegaran pengunjung dalam

melakukan kegiatan selama berada di camping ground.

Page 26: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

18

Gambar 8. Camping Ground

Kawasan camping ground juga memiliki fasilitas toilet dan jalur yang tidak

sulit (Gambar 9). Jalur menuju camping ground memiliki lebar ± 2 meter dengan

material terbuat dari batu dan sebagian tanah. Jalur tersebut tidak bergelombang

sehingga pengunjung tidak terlalu kelelahan dan juga di area camping ground

terdapat toilet yang berjumlah empat pintu. Kamar mandi tersebut dirancang untuk

laki-laki dan perempuan dengan letak saling membelakangi. Bagian depan toilet

untuk laki-laki dan bagian belakang toilet untuk perempuan. Luas setiap kamar

mandi ± 2m X 2m dengan satu closet dan satu bak air berukuran kecil.

Gambar 9. Toilet dan jalan setapak area Camping Ground

Wisma Woloan 1 dan 2 (Gambar 10) merupakan wisma yang memiliki

desain berbeda dengan bangunan wisma lainnya. Wisma ini biasa nya digunakan

oleh pengunjung yang cukup istimewa ketika berkunjung ke kawasan HPGW.

Wisma Woloan merupakan wisma yang dibangun dengan menggunakan kayu agar

memberikan nuansa alami dan kesan hangat pada bangunan.

Page 27: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

19

Wisma Woloan 1 terdiri dari 2 ruang tidur, 1 ruang tamu, 1 ruang makan, satu

kamar mandi, dua teras depan dan belakang. Wisma ini merupakan wisma yang

biasa digunakan oleh pengunjung yang ingin bersantai.

Gambar 10. Wisma Woloan 2 (kiri) dan Woloan 1 (kanan)

Wisma Woloan 1 tidak berbeda jauh dengan wisma Woloan 2. Perbedaan

yang dapat di lihat pada woloan 1 yaitu terdapatnya jembatan penghubung antara

jalan dengan teras wisma tersebut. Hal ini yang memberikan suatu kesan sangat

menarik pada bangunan wisma Wolan 1. Dua tipe model yang hampir relatif sama

dengan bentuk yang berbeda tersebut menjadikan suatu potensi wisata di kawasan

HPGW.

E. Kegiatan pengelolaan

Kegiatan pengelolaan kawasan merupakan suatu bentuk dari proses

perencanaan, organisasi, pelaksanaan pengontrolan (monitoring dan evaluasi). Agar

dalam suatu proses pemanfaatan sumberdaya alam dapat dilakukan secara bijaksana

dengan mengindahkan dari kaidah-kaidah kelestarian lingkungan, dimana dari hal

tersebut jika dilihat dari permasalahan pemanfaatan sumberdaya wisata pada

kawasan HPGW maka akan menyangkut berbagai sektor dan tidak dapat dilakukan

sendiri-sendiri.

Pemanfaatan sumber daya wisata tersebut harus dilakukan secara sistematis

dan terpadu oleh beberapa sektor yang saling terkait. Kegiatan pengelolaan akan

membahas mengenai manajemen kawasan yang terdiri dari berbagai aspek dan

permasalahan manajemen kawasan tersebut.

Page 28: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

20

F. Manajemen kawasan

Manajemen kawasan adalah sebagai proses merencanakan kawasan, proses

memanfaatkan kawasan dan proses mengawasi kawasan untuk tujuan pertumbuhan

kawasan dengan mempertimbangkan daya dukung kawasan dan keseimbangan

(dependency) dengan kawasan lain (Kurniawan, 2011). Manajemen Kawasan

HPGW merupakan suatu bentuk sistem yang saling terkait dan berkesinambungan

antara satu dengan yang lainnya. Pembahasan ini akan membahas mengenai tujuan,

status kepemilikan, sistem pengelolaan, organisasi pengelolaan, visi dan misi serta

sarana dan prasarana pengelolaan serta fasilitas pendukung yang terdapat di dalam

kawasan HPGW

1. Tujuan dan sasaran pengelolaan

Tujuan pengelolaan HPGW merupakan sebuah implementasi tri dharma

Perguruan Tinggi. Kawasan HPGW sebagai media tri dharma perguruan tinggi

Fakultas Kehutanan IPB bagi pengelolaan sumberdaya hutan lestari.

Sasaran pengelolaan HPGW ialah agar terbangun nya pola pemanfaatan

Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) sebagai hutan pendidikan dan penelitian

bidang IPTEK PSDHL (imu pengetahuan dan pengelolaan sumberdaya hutan

lestari). Sasaran lainya adalah terbangunnya kemitraan HPGW dengan berbagai

pihak dan terbangunnya wahana tri dharma yang berkualitas.

2. Status kepemilikan

Status yang dimiliki HPGW adalah sebagai Kawasan Hutan Dengan Tujuan

Khusus (KHDTK) dengan SK Menhut No.188/Menhut-II/2005 dan SK Menhut

No.702/Menhut-II/2009. HPGW yang berada dibawah pengelolaan Fakultas

Kehutanan Institut Pertanian Bogor.

3. Sistem pengelolaan

Pengelolaan hutan pada kawasan HPGW merupakan upaya untuk

mengembalikan dan mempertahankan fungsi ekonomi, ekologis dan sosial budaya

dimana hal ini untuk merupakan suatu wujud keseimbangan fungsi hutan dan

penyangga sistem kehidupan kawasan HPGW dan sekitarnya secara lestari dan

efisien. Tujuan yang akan dicapai dari pengelolaan kawasan HPGW dengan

Page 29: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

21

dikembangkan nya dimensi manajemen pengelolaan hutan. Manajemen

pengelolaan hutan lestari atau berkelanjutan adalah sebagai berikut :

d) Manajemen kawasan

a.1 Pemantapan kawasan yang meliputi aspek legalitas dan legitimasi kawasan

HPGW bagi para pihak baik secara de jure maupun de facto.

a.2 Penataan kawasan yang disediakan informasi biofisik kawasan, aksesibillitas

dan menata kawasan baik dari aspek peruntukan kawasan, maupun

terbentuknya unit-unit manajemen kawasan sampai ke tingkat petak / anak

petak.

a.3 Pengamanan kawasan yang dikendalikan dimana keamanan kawasan di jaga

dari berbagai unsur gangguan hutan yang berpengaruh nyata pada suatu

kelestarian hutan dan segala aktifitas yang diselenggarakan.

e) Manajemen hutan tri dharma

b.1 Pengelolaan hutan sebagai media tri dharma yaitu pengelolaan hutan yang

meliputi penataan hutan dan perencanaan pengelolaan hutan, pemanfaatan

dan penggunaan kawasan hutan, rehabilitasi dan reklamasi hutan, serta

perlindungan dan konversi alam, di dedikasikan sebagai media implementasi

tri dharma.

b.2 Pengelolaan kegiatan tri dharma yang meliputi kegiatan pendidikan,

penelitian dan pengabdian pada masyarakat

b.3 Pemanfaatan sumberdaya hutan yang pemanfaatan hasil hutan kayu dan non

kayu, pemanfaatan jasa lingkungan, dan pengembangan ekowisata. Kegiatan

ini didedikasikan sebagai media tri dharma dan sebagai alternatif untuk

memperkuat sumber pendanaan.

b.4 Pengelolaan dan pemantauan dampak lingkungan yaitu sebagai akuntabilitas

publik terhadap timbulnya dampak lingkungan akibat penyelenggaraan

kegiatan pengelolaan hutan dan penyelenggaraan tri dharma.

f) Penataan kelembagaan

c.1 Organisasi dan sumberdaya manusia yang dikembangkan struktur organisasi

dan sumberdaya manusia dengan kompetensi yang sesuai dengan kebutuhan

pengembangan HPGW.

c.2 Regulasi dan sistem manajemen yang dikembangkan norma, sistem dan

Page 30: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

22

prosedur kerja, yang diperlukan untuk mendukung seluruh kegiatan

operasional HPGW.

c.3 Pendanaan yang diupayakan dimana sumber pendanaan yang menjamin

kecukupan akan kebutuhan anggaran pengelolaan HPGW.

c.4 Jejaring kerja dan kemitraan yang dikembangkan untuk sinergi jejaring

kerjasama dengan para pihak, yaitu : academic (perguruan tinggi), business

(kalangan swasta), government (pemerintah dan pemerintah daerah),

community (masyarakat) dan non government organization (lembaga swadaya

masyarakat). Pengembangan jejaring kerja merupakan suatu instrumen

pencapaian tujuan yang dapat dikaitkan dengan seluruh lini manajemen yang

dikembangkan.

c.5 Monitoring dan evaluasi yang merupakan kebutuhan untuk mengembangkan

upaya perbaikan terus menerus (continnual improvement).

4. Organisasi pengelolaan

Organisasi pengelolaan HPGW terdiri dari Pimpinan Fakultas (BKF), Badan

pengelola HPGW, kelompok site manajer serta Administrasi dan Keuangan

(Gambar 11). Organisasi ini dibentuk untuk kelancaran pelaksanaan pengelolaan

HPGW. Stuktur organisasi kawasan ini dibentuk hingga kepala seksi pada setiap

bidang. Fungsi dari setiap bidang berbeda-beda tergantung dari bidang yang

dipegang.

Page 31: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

23

Gambar 11. Struktur Organisasi HPGW

Sumber : Data Sekunder, 2012

5. Visi dan misi Hutan Pendidikan Gunung Walat

Hutan Pendidikan Gunung Walat (HPGW) memiliki fungsi sebagai Kawasan

Hutan Dengan Tujuan Khusus (KHDTK) sesuai dengan SK Menhut No.

188/Menhut-II/2005. Tujuan khusus yang diemban kawasan HPGW adalah sebagai

hutan pendidikan dan pelatihan (Hutan Diklat). Hal ini dikelola oleh media

implementasi tri dharma Fakultas Kehutanan IPB dengan fungsi pendidikan,

penelitian dan pengabdian kepada masyarakat. Visi dan misi yang ditetapkan oleh

kawasan HPGW untuk dicapainya fungsi dan tujuan sebagai KHDTK. Visi dan

misi kawasan tersebut antara lain :

a) Visi

Terwujudnya HPGW sebagai media implementasi tri dharma Perguruan

Tinggi Fakultas Kehutanan IPB bertaraf internasional bagi pengelolaan hutan

lestari.

b) Misi

Kegiatan pengelolaan kawasan HPGW mempunyai misi agar dalam

pelaksanaanya memiliki arah tertentu. Misi yang ditetapkan pengelola HPGW agar

tercapainya visi ialah sebagai berikut :

Page 32: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

24

1) Mewujudkan pengelolaan hutan lestari di kawasan HPGW.

2) Mewujudkan terselenggaranya pendidikan dan penelitian IPTEK (ilmu

pengetahuan dan teknologi) bidang pengelolaan sumberdaya hutan dan

lingkungan secara efektif.

3) Membangun kemitraan antara HPGW dengan para pihak sebagai wujud nyata

pengabdian kepada masyarakat.

6. Sarana dan prasarana pengelolaan

Suatu kawasan serta berbagai sarana dan prasarana dibutuhkan untuk

menunjang kegiatan pengelolaan. Sarana dan prasarana tersebar di berbagai

kawasan HPGW (Gambar 12).

Gambar 12. Denah letak sarana dan prasarana

Sarana dan prasarana yang terdapat di kawasan HPGW memiliki berbagai

fungsi yang berbeda sesuai dengan pemanfaatannya. Berbagai sarana dan prasarana

yang terdapat di kawasan HPGW antara lain :

a) Masjid

Kawasan HPGW memiliki sebuah masjid (Gambar 13) yang berfungsi

sebagai tempat peribadatan umat muslim. Masjid tersebut tepat berada di depan

kantor pengelola. Masjid dengan luas 20 x 20 Meter yang dapat menampung

jamaah sebanyak ± 75 jamaah. Masjid tersebut memiliki toilet pada bagian bawah

dan memiliki dua tempat wudhu yang berbeda. Tempat wudhu yang satu terletak di

dalam sedangkan yang satu lagi terletak di bagian luar.

Page 33: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

25

Kondisi dalam masjid kurang terawat terlihat dengan adanya debu pada

langit-langit bangunan. Hal lain dapat terlihat banyaknya sarang laba-laba pada

sudut-sudut bangunan. Masjid ini sering digunakan hanya pada saat tamu atau

pengunjung yang datang ke HPGW dimana hal tersebut yang menyebabkan salah

satu tidak terawatnya masjid.

Gambar 13. Masjid HPGW

b) Kantor Pengelola

Kantor pengelola merupakan bangunan yang digunakan pengelola untuk

melakukan kegiatan administrasi baik untuk pengunjung maupun kegiatan yang

berhubungan dengan kegiatan pengelolaan kawasan. Kantor pengelola menjadi

bangunan yang multi fungsi bagi karyawan di kawasan HPGW.

Kantor tersebut tidak hanya digunakan untuk melakukan pekerjaan tetapi juga

sebagai tempat beristirahat nya para pegawai dalam mengisi waktu luang yang ada.

Data-data dan seluruh informasi mengenai kawasan HPGW dapat diperoleh di

kantor pengelola.

Kantor pengelola (Gambar 14) HPGW berada tepat di depan masjid. Kantor

pengelola yang sederhana memiliki beberapa ruangan untuk pegawai HPGW.

Kondisi dari kantor pengelola sangat baik, terawat dan bersih. Kantor memiliki

fasilitas kamar mandi, dispenser, televisi, ruang tamu, kursi dan meja tamu dan

ruang kerja serta meja kerja.

Page 34: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

26

Gambar 14. Kantor Pengelola HPGW

Fasilitas yang terdapat di kantor seperti televisi yang diletakkan di teras

kantor untuk para pegawai yang ingin menghibur diri pada waktu luangnya. Kantor

pengelola juga dapat dijadikan sebagai sumber informasi bagi pengunjung yang

ingin mengetahui kawasan HPGW secara lebih detail. Kantor tersebut memiliki

ukuran 7 X 12 Meter dengan kondisi bangunan yang masih kuat.

c) Joglo

Joglo (Gambar 15) merupakan bangunan yang menyerupai rumah adat Jawa.

Hal tersebut dapat dilihat dari atap yang berbentuk seperti bangunan trapesium ke

atas. Joglo memiliki fungsi sebagai tempat penyambutan tamu, rapat serta untuk

ruang makan.

Bangunan tersebut memiliki luas + 10 X 9 Meter. Kapasitas rumah joglo ini

untuk kegiatan seperti sidang, rapat dan lain sebagainya dapat menampung ± 200

orang dalam keadaan duduk. Kondisi fisik dari rumah Joglo baik didalam maupun

bagian luar bangunan sangat baik dan terawat. Bagian dalam Joglo terdapat fasilitas

kursi tamu, meja tamu, televisi, sound system, panggung dan dispenser.

Page 35: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

27

Gambar 15. Joglo HPGW

d) Dapur

HPGW memiliki dapur yang berfungsi sebagai pengolah makanan dan

membuat minuman bagi pengunjung atau tamu yang datang di kawasan. Dapur

tersebut berada tepat di belakang bangunan Joglo. Bagian dapur tersebut terdiri atas

beberapa ruangan yang memiliki fungsi berbeda. Bagian ruang dapur tidak hanya

untuk menyediakan makanan dan minuman untuk pengunjung, namun dapur

HPGW juga memiliki fungsi sebagai tempat untuk para karyawan HPGW yang

ingin beristirahat sambil menikmati hidangan.

e) Wisma

Kawasan HPGW merupakan sebuah KHDTK dengan tujuan pengelolaan

sebagai sebuah kawasan yang menjadi wadah implementasi tri dharma Perguruan

Tinggi untuk mendukung tujuan tersebut maka kawasan HPGW membutuhkan

wisma sebagai fasilitas bagi mahasiswa maupun peneliti yang akan melakukan

kegiatan penelitian di kawasan tersebut.

1) Wisma Bungur

Wisma Bungur (Gambar 16) merupakan salah satu wisma yang disediakan

oleh pengelola dengan fasilitas yang cukup mewah di dalamnya. Wisma tersebut

hanya memiliki dua bangunan dan setiap bangunan dapat menampung 3 sampai

dengan 4 orang. Wisma ini sering digunakan oleh pengunjung yang berasal dari

luar negeri. Fasilitas wisma tersebut sangat representatif serta mendukung berbagai

aktifitas yang dilakukan pengunjung seperti dengan adanya toilet dengan jumlah

yang cukup banyak, jemuran baju dan lain sebagainya. Lokasi Wisma Bungur yang

Page 36: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

28

berada di bagian bawah kawasan HPGW juga menjadikan suasana wisma ini

tenang dan sangat baik untuk bersantai serta beristirahat.

Gambar 16. Wisma Bungur

2) Wisma Puspa

Wisma Puspa (Gambar 17) merupakan wisma yang digunakan untuk

pengunjung yang pada umumnya rombongan dan melakukan penelitian pada

kawasan. Wisma tersebut berada tepat di samping kantor pengelola HPGW.

Kondisi Wisma Puspa cukup baik dan terawat yang dilengkapi lima kamar mandi.

Wisma puspa terdiri atas dua ruangan di dalamnya dengan ukuran dari masing-

masing ruangan adalah 10 x 12 Meter. Fasilitas lainya yang terdapat di dalam

wisma tersebut adalah kasur lantai, bantal dan tempat sampah.

Gambar 17. Wisma Puspa

Page 37: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

29

3) Wisma Pinus

Wisma Pinus (Gambar 18) merupakan wisma yang dikhususkan oleh pihak

pengelola untuk mahasiswa maupun mahasiswi yang sedang melakukan praktikum

atau penelitian di kawasan HPGW. Wisma tersebut terdapat 10 ruangan dengan

luas pada masing-masing ruangan ± 5 x 6 Meter. Wisma Pinus terbagi menjadi dua

site dengan setiap site menghadap ke arah yang berlawanan. Wisma Pinus memiliki

kamar mandi pada bagian belakang dengan tipe kamar mandi bergabung atau

banyak pintu.

Gambar 18. Wisma Pinus

4) Wisma Rasamala

Wisma Rasamala merupakan wisma yang berbentuk seperti rumah pada

umumnya. Wisma tersebut terdiri dari 5 (lima) kamar tidur dengan ukuran berbeda

dengan dua kamar mandi dan satu ruangan untuk berkumpul. Wisma ini memiliki

kapasitas untuk ± 30 orang dalam kondisi untuk tidur. Kondisi fisik dari wisma

Rasamala cukup baik dan terawat. Wisma Rasamala biasanya digunakan untuk

rombongan pengunjung yang ingin bermalam di HPGW dengan jumlah yang

sedikit. Fasilitas pada wisma ini adalah tempat tidur, kasur, bantal, kursi dan meja

tamu, meja panjang, dispenser dan tempat sampah.

5) Galeri Sonokeling

Galeri Sonokeling merupakan galeri yang berada tepat dibelakang wisma

rasamala. Galeri tersebut sangat jarang digunakan oleh pengelola untuk menyambut

pengunjung atau tempat pengunjung bermalam di HPGW.

Page 38: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

30

Hal tersebut dikarenakan galeri sonokeling fungsi awalnya adalah tempat

untuk pajangan hasil dari kriya kayu karya-karya HPGW tetapi fungsi tersebut

tidak berjalan dengan baik. Ukuran ruang yang kecil membuat galeri tersebut jarang

di tempatkan oleh pengunjung. Galeri sonokeling berbentuk seperti ruangan kosong

yang di dalamnya hanya terdapat karpet plastik dan ruangan nya terlihat rapi.

6) Wisma Banteng

Wisma Banteng (Gambar 19) merupakan wisma yang disediakan oleh

pengelola untuk pegawai. Wisma tersebut terdiri dari 5 bangunan yang saling

berderet dengan 5 pintu utama. Kondisi luar dari bangunan Wisma Banteng kurang

terawat. Hal tersebut dapat terlihat banyaknya debu dan kotoran yang berada di

teras bangunan. Selain itu, atap dari wisma Banteng dalam kondisi rapuh dan tidak

terawat.

Gambar 19. Wisma Banteng

7) Wisma Woloan 1 dan 2

Wisma Wolan 1 dan 2 merupakan wisma dengan bentuk rumah adat

tradisional yang terbuat dari kayu keseluruhan bangunan. Wisma Woloan 1

(Gambar 20a) seluruh ruangan dari wisma tersebut dipenuhi oleh kayu-kayu yang

tersusun rapi. Fasilitas yang disediakan oleh pihak pengelola pada wisma tersebut

cukup mewah, dengan satu ruang tamu, satu ruang santai, dua kamar tidur, dan satu

kamar mandi. Kondisi fisik dari wisma sangat baik dan terawat. Bagian dalam dari

wisma tertata dengan baik dan rapi.

Page 39: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

31

Wisma Woloan 1 tepat berada di pinggir jalan sehingga pengunjung yang

datang dapat melihat secara langsung bangunan tersebut. Hal menarik yang dapat

dilihat dari Wisma Woloan 1 adalah dasar dari bangunan merupakan sebuah kolam

dan memiliki jembatan yang menghubungkan teras wisma ke jalan. Keberadaan

jembatan memberikan kesan unik terhadap desain eksterior bangunan tersebut.

Wisma ini biasanya diperuntukkan tamu-tamu seperti dosen IPB, tamu penting dan

pejabat-pejabat tinggi dari IPB.

Wisma Woloan 2 (Gambar 20b) hampir sama seperti wisma Woloan 1, yang

membedakan adalah Wisma Woloan 2 memiliki bangunan yang lebih besar dari

Woloan 1. Dasar dari bangunan Woloan 2 adalah tanah dengan tinggi ± 5M hingga

atap wisma. Wisma Woloan 2 terbuat dari kayu yang disusun rapi yang

memberikan kesan tradisional terhadap bangunan tersebut. Kondisi wisma sangat

terawat baik bagian dalam maupun bagian luar ruangan. Wisma ini berada di jalan

menuju camping ground dan bersebelahan dengan Wisma Woloan 1.

(a) (b)

Gambar 20 (a) Wisma Woloan 1; (b) Woloan 2

Sumber : Data Primer 2012

f) Aula

Kawasan HPGW memiliki sebuah aula (Gambar 21) yang memiliki fungsi

cukup banyak. Aula tersebut berada berdekatan dengan Wisma Rasamala dan

Wisma Banteng. Kapasitas aula yang terdapat pada kawasan HPGW mencapai

hingga 600 orang. Aula digunakan oleh pengunjung atau berbagai instansi untuk

menyelenggarakan kongres, rapat dan pertemuan besar. Bagian dinding dalam

ruangan aula terbuat dari kayu yang dimodifikasi sehingga menampilkan kesan

menarik, alami dan megah.

Page 40: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

32

Aula tersebut juga memiliki fodium dengan luas ± 5 m x 10 m yang dapat

digunakan untuk menampilkan pertunjukan-pertunjukan seni. Aula dilengkapi

dengan empat kamar mandi yang terdapat dibagian kiri dan kanan belakang aula.

Gambar 21. Aula Matoa

g) Camping ground

Camping ground (Gambar 22) merupakan salah satu tempat yang banyak

diminati oleh penunjung yang ingin bermalam di kawasan HPGW. Pengunjung

yang bermalam di camping ground akan menikmati keindahan alami karena

kawasan tersebut dikelilingi oleh tegakan pohon pinus dan agathis.

Gambar 22. Camping Ground

Camping ground tersebut memiliki luas ± 50 x 40 Meter dengan kondisi fisik

baik, terawat dan masih bernuansa alami. Kawasan ini memiliki fasilitas toilet pada

Page 41: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

33

bagian bawah camping ground dengan jumlah empat ruang. Ruang toilet saling

membelakangi yang dimaksudkan untuk membedakan antara toilet laki-laki dan

perempuan.

h) Jungle tracking

Jungle tracking merupakan sarana yang disediakan oleh pengelola untuk

pengunjung yang ingin melakukan tracking untuk mengetahui bagian dalam

HPGW. Jalur tracking yang disediakan sangat beragam yang terdiri dari jalur

tracking sulit, menengah dan mudah tergantung sasaran dan minat dari pengunjung

itu sendiri. Jalur Tracking yang dilalui pengunjung dikelilingi oleh vegetasi pinus

dan damar.

Jalur Jungle tracking akan menghubungkan pengunjung pada berbagai obyek

wisata yang terdapat pada kawasan HPGW seperti goa, puncak gunung walat dan

pemukiman penduduk masyarakat sekitar. Kondisi dari masing-masing jalur

tracking tidak dapat diprediksi sebelumnya karena cuaca dan kondisi alam turut

mempengaruhi kondisi jalur tracking tersebut.

i) Kantin

Kantin (Gambar 23) yang terdapat di HPGW merupakan salah satu sarana

untuk pengunjung yang ingin beristirahat dan duduk santai sambil menikmati

hidangan yang ada. Kantin tersebut berbentuk persegi panjang dan dibagi menjadi 5

bagian, setiap bagian dari kantin tersebut memiliki luas 3 Meter x 3 Meter. Jenis

makanan yang disediakan kantin sangat beragam, mulai dari makanan ringan

hingga makanan berat. Kondisi kantin sangat terawat dan bersih sehingga membuat

pengunjung merasa nyaman jika berada di kantin tersebut. Kantin tersebut baru

dibagun pada tahun 2011 dengan tujuan untuk mempermudah pengunjung belanja

makanan dan memberi lapangan pekerjaan untuk masyarakat sekitar.

Page 42: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

34

Gambar 23. Kantin HPGW

7. Fasilitas pendukung

Kawasan HPGW sebagai sebuah suatu daerah tujuan wisata minat khusus

yang didalamnya terdapat berbagai aspek pengelolaan membutuhkan fasilitas

pendukung dalam mengoptimalkan berbagai sarana dan prasarana serta fasilitas-

fasilitas lainnya. Fasilitas pendukung pada kawasan HPGW terdiri atas kendaraan

operasional, jalan setapak, jalan aspal, toilet, pos jaga, lampu jalan, kolam,

pemipaan dan tenis meja.

a) Kendaraan Operasional

Kendaraan operasional (Gambar 24) yang terdapat di HPGW terdiri dari tiga

buah mobil yaitu: 1 (satu) mobil bak dan 2 (dua) mobil pribadi. Mobil bak biasanya

digunakan untuk mengangkut getah pinus, sedangkan mobil kijang biasanya

digunakan untuk membeli berbagai bahan pangan dan kebutuhan dapur HPGW

kepasar. Mobil APV biasanya digunakan untuk menjemput tamu yang akan

mengunjungi kawasan HPGW. Kendaraan operasional lainnya adalah motor yang

digunakan untuk patroli keseluruh kawasan HPGW.

Page 43: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

35

Gambar 24. Kendaran Operasional HPGW

b) Jalan setapak

Jalan setapak (Gambar 25) merupakan salah satu sarana penunjang yang

sangat penting untuk melaksanakan berbagai aktifitas yang dilakukan di HPGW.

Jalan setapak yang terdapat di HPGW menghubungkan beberapa obyek wisata di

kawasan HPGW seperti goa, camping ground dan puncak dari Gunung Walat itu

sendiri. Hal tersebut tidak hanya menghubungkan berbagai obyek wisata, jalan

setapak juga berfungsi sebagai aksesibilitas yang digunakan oleh masyarakat

sekitar untuk menuju keluar kawasan HPGW.

Gambar 25. Jalan Setapak

Page 44: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

36

Kawasan HPGW terletak di bagian tengah antara Desa Citalahap dengan

daerah luar kawasan. Jalan setapak ini menjadi salah satu jalan alternatif bagi

masyarakat untuk menuju ke kota. Jalur ini juga dapat berfungsi sebagai sarana

untuk pihak pengelola melakukan patroli serta dapat dijadikan jalur tracking untuk

pengunjung yang ingin menyusuri kawasan HPGW.

c) Jalan utama

Jalan aspal yang membentang di sepanjang kawasan HPGW memiliki fungsi

yang sangat besar. Jalur tersebut sebagai aksesibilitas utama menuju kawasan

Gunung Walat dan memiliki fungsi untuk menghubungkan jalan menuju

perkampungan penduduk sekitar. Jalan utama tersebut memiliki lebar ± 3M sampai

dengan 4 meter dan kondisi jalan tersebut sangat rusak sehingga di sekitar jalan

tersebut terdapat banyak batu-batuan seperti kerikil. Dimana hal tersebut dapat

mengganggu kenyamanan dan keamanan perjalanan pengunjung dan mulai pada

saat ini sedang dalam proses perbaikan.

d) Toilet

Toilet (Gambar 26) yang terdapat di Hutan Pendidikan Gunung Walat cukup

beragam dan ditempatkan di berbagai titik. Titik tersebut adalah camping ground,

wisma-wisma dan di bagian belakang bangunan Joglo. Toilet-toilet tersebut

memiliki fungsi yang sama, akan tetapi yang membedakan adalah ukuran dan

bentuk bangunan. Toilet yang berada di areal camping ground memiliki dua

ruangan yang terbagi untuk pria dan wanita.

Gambar 26. Toilet satu pintu dan banyak pintu

Toilet yang berada dekat dengan Wisma Pinus terdiri dari tujuh ruangan yang

tidak dipisahkan antara laki-laki dan perempuan. Toilet tersebut dapat dijadikan dua

Page 45: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

37

fungsi yang digunakan untuk mandi dan dapat juga digunakan untuk buang air.

Toilet yang berada tepat di belakang bangunan Joglo hanya terdapat dua ruangan

yang dapat digunakan untuk buang air.

e) Pos jaga

Pos jaga (Gambar 27) yang terdapat di HPGW merupakan bangunan

pertama yang dapat dijumpai saat memasuki kawasan tersebut. Pos jaga memiliki

fungsi untuk menjaga atau sebagai tempat piket pegawai pada malam hari. Pos

tersebut berbentuk seperti balai yang terbuat dari kayu dengan luas ± 4 x 5 Meter,

namun saat ini pos jaga yang diberikan nama pos perlindungan hutan sudah tidak

terawat, banyak kotoran dan banyak sampah daun (serasah).

Gambar 27. Pos Jaga Perlindungan Hutan

Page 46: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

38

f) Lampu jalan

Kawasan tersebut memiliki lampu jalan (Gambar 28) yang terdapat di

sepanjang jalan utama HPGW mulai dari pos jaga hingga Wisma Rasamala. Lampu

jalan tersebut berjumlah ±10 buah yang dipasangkan oleh pengelola untuk

membantu menerangi jalan utama. Kondisi lampu jalan saat ini sangat baik dan

penerangannya juga sangat baik.

Gambar 28. Lampu jalan utama

g) Kolam

Kolam yang terdapat di Hutan Pendidikan Gunung Walat terletak tepat di

bawah Wisma Woloan 1. Kolam tersebut merupakan kolam ikan yang sengaja

dibuat oleh pengelola untuk menambah keindahan arsitektur bangunan. Ikan yang

ada di dalam kolam merupakan ikan yang sengaja disimpan dengan tujuan sebagai

penghias. Kolam tersebut tidak hanya terdapat ikan tetapi terdapat juga bunga

teratai sehingga menambah keindahan alami yang dapat menyejukkan mata. Luas

yang dimiliki kolam yaitu 16 x 17 Meter dengan kondisi baik dan terawat. Kolam

tersebut memiliki air yang dihasilkannya cukup kotor karena langsung terkena

dengan tanah dan gerakan-gerakan ikan yang menyebabkan lumpur dari tanah

tersebut terangkat.

h) Saluran air

Saluran air atau selokan berada disepanjang jalan utama menuju base camp.

Kondisi dari saluran air tersebut saat ini sudah kering, kotor dan tidak terawat. Hal

tersebut terlihat ketika banyak sampah dari dedaunan kering dan potongan ranting

Page 47: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

39

yang jatuh pada saluran tersebut. Saat ini, saluran air yang sudah mengering

tersebut digunakan oleh pengelola sebagai tempat pembakaran sampah daun kering.

Gambar 29. Saluran air atau selokan

Page 48: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

40

III. KEGIATAN PRAKTEK

A. Waktu dan tempat

Praktek Kerja Lapang (PKL) dilaksanakan di Hutan Pendidikan Gunung

Walat (HPGW) Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor yang berlokasi di

Kabupaten Sukabumi, Provinsi Jawa Barat. Praktek Kerja Lapang dilaksanakan

kurang lebih selama 45 hari efektif pada tanggal 15 Maret sampai dengan 29 April

2012.

B. Alat dan bahan

Kegiatan Praktek Kerja Lapang (PKL) yang dilakukan di kawasan HPGW

membutuhkan alat dan bahan di dalam PKL sebagai proses untuk pengambilan

data. Alat yang digunakan adalah buku panduan PKL, alat tulis, laptop, kamera,

kuesioner dan jurnal harian. Alat dan bahan tersebut dapat dilihat pada Tabel 2

Tabel 2. alat praktek kerja lapang No. Alat Fungsi

1. Buku panduan PKL Sebagai bahan acuan (rujukan) atau panduan dalam

melakukan dalam kegiatan praktek kerja lapang;

2. Alat tulis Untuk mencatat data dan hasil wawancara;

3. Komputer / Laptop Untuk mengolah data dan menulis data yang di

dapat dari lapangan;

4. Kamera Untuk mendokumentasi kan gambar;

5. Kuesioner Untuk mengetahui karakteristik dan tingkat

kepuasan pengunjung;

6. Jurnal harian Untuk mencatat jadwal harian dan kegiatan di

HPGW.

C. Metode Praktek

Praktek Kerja Lapang (PKL) pada area kawasan Hutan Pendidikan Gunung

Walat (HPGW) dilaksanakan dengan menggunakan metoda pendekatan. Metoda

pendekatan bertujuan agar dalam proses pelaksanakan PKL penulis mendapatkan

suatu informasi yang sangat berarti dimana penulis menggunakan metode praktek

sebagai berikut :

Page 49: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

41

1. Mengenal

Pada tahapan ini proses mengenali suatu lokasi / kawasan praktek menjadi

sangat penting karena bertujuan agar penulis (praktikan) dapat mengetahui

secara baik tentang berbagai karakteristik area kawasan HPGW dan

karakteristik dari manajemen pengelolaan wisata tersebut;

2. Belajar

Pada tahapan ini proses belajar bertujuan agar praktikan mampu ikut

melaksanakan serangkaian kegiatan pengelolaan sesuai dengan berbagai

standar operasional yang diterapkan oleh manajemen kawasan.

3. Bekerja

Pada tahapan ini proses bekerja bertujuan agar praktikan mampu bekerja

sama dan dapat mengerti tentang tahapan manajemen kawasan dan

melaksanakan suatu kegiatan yang telah direncanakan (yang dipilih /

ditentukan) secara mandiri oleh manajemen kawasan.

D. Tekhnik Pengambilan Data

Pelaksanaan dalam Praktek Kerja Lapang (PKL) ini memiliki suatu teknik

dalam pengambilan data. Proses pengambilan data yang dibutuhkan tersebut adalah

sebagai kekuatan penunjang terbentuknya standarisasi penulisan ilmiah dan juga

sebagai keberhasilan pelaksanaan PKL diantaranya :

1. Survey ke lokasi kawasan HPGW;

2. Identifikasi dan inventarisasi sumberdaya wisata dan potensi wisata pada

kawasan HPGW;

3. Wawancara dengan pengunjung yang mengunjungi kawasan HPGW;

4. Wawancara dengan pengelola kawasan HPGW;

5. Wawancara dengan masyarakat sekitar kawasan HPGW;

6. Studi literatur dari buku dan internet.

E. Analisis Data

Data yang diperoleh mengenai kawasaan Hutan Pendidikan Gunung Walat

(HPGW) dianalisis dengan menggunakan metode kualitatif. Metode kualitatif

merupakan suatu keterangan yang data hasilnya tidak dapat di angkakan.

Page 50: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

42

Wawancara merupakan proses tanya jawab yang dilakukan dengan seseorang untuk

mendapatkan suatu informasi atau pendapatnya mengenai suatu hal atau

permasalahan.

Ada tiga jenis wawancara dalam menganalisa data, yaitu :

1. Wawancara terpimpin yaitu dimana dalam wawancara tersebut pertanyaan

diajukan menurut daftar pertanyaan yang telah disusun;

2. Wawancara tidak terpimpin / wawancara bebas merupakan wawancara yang

pertanyaannya tidak dapat ditentukan terlebih dahulu dan pembicaraannya

bergantung pada saat suasana wawancara;

3. Wawancara bebas terpimpin merupakan suatu perpaduan antara wawancara

terpimpin dengan wawancara tidak terpimpin.

Jenis wawancara yang digunakan adalah wawancara bebas terpimpin dimana

wawancara dilakukan dengan metoda pertanyaan yang telah disusun terlebih dahulu

dan pertanyaan yang diberikan telah dijawab maka beberapa pertanyaan tersebut

yang sudah di tanyakan tidak perlu ditanyakan kembali.

Page 51: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

43

IV. PEMBAHASAN

A. Pengunjung

Kunjungan yang dilakukan ke HPGW Fakultas Kehutanan Institut Pertanian

Bogor (Fakultas kehutanan IPB) cenderung lebih banyak untuk melakukan kegiatan

penelitian. hal ini dikarenakan HPGW menyediakan berbagai fasilitas untuk

penelitian. Salah satunya ialah dengan keberadaan laboratorium alam (arboretum)

yang terdiri dari pohon pinus dan pohon damar. Hasil responden yang

diwawancarai yang paling dominan dapat dilihat pada Tabel 3.

Tabel 3. Karakteristik responden dominan

Karakteristik Jenis karakteristik Jumlah

responden Presentase

Pengunjung Perempuan 9 64%

Status Single 14 100%

Usia 15 – 20 Tahun 10 71%

Asal Jabodetabek 8 57%

Pendidikan Terakhir SMU 14 100%

Pekerjaan Mahasiswa 14 100%

Kunjungan Teman 14 100%

Jumlah Kunjungan Pertama kali 14 100%

Hasil data wawancara dengan pengunjung mengenai karakteristik,

pengunjung yang datang ke HPGW lebih di dominasi oleh perempuan. Hal tersebut

dikarenakan perempuan yang ingin melakukan penelitian serta mengetahui lebih

dalam mengenai HPGW tersebut.

Pengunjung yang datang ke HPGW seluruhnya memiliki status single atau

belum menikah, karena pengunjung yang datang ke HPGW lebih dominan

mahasiswa atau pelajar dibandingkan dengan masyarakat umum dimana yang

menjadikan alas an terkuat adalah lokasi kawasan yang cukup jauh dan sulit

dijangkau tersebut menjadi suatu pertimbangan pengunjung yang telah berkeluarga

untuk datang ke kawasan. Pengunjung perempuan dominan lebih banyak

dikarenakan kawasan tersebut lebih aman dan nyaman untuk penelitian mahasiswa

dibandingkan hutan-hutan lainnya.

Karakteristik usia pengunjung yang datang ke HPGW dapat digolongkan

pada usia 10-20 tahun. Umur pengunjung tersebut lebih senang datang ke kawasan

seperti HPGW karena pengunjung dapat menguji adrenalin serta dapat menikmati

Page 52: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

44

keindahan hutan. Pengunjung tersebut berasal dari berbagai kota di Jabodetabek,

Banten, Bali. Kawasan yang terletak cukup jauh dan kurang diketahui masyarakat

umum sehingga mendapat hasil pengunjung yang dominan datang hanya dari

daerah Jabodetabek. Informasi tentang adanya suatu kawasan HPGW dari informasi

pengunjung, pengunjung mengaku lebih banyak dapat dari teman. Hasil tingkat

kepuasan informasi tentang kawasan HPGW dapat dilihat pada Gambar 30.

Gambar 30. Tingkat kepuasan informasi pengunjung

Pengunjung yang datang pada kawasan mendapatkan informasi mengenai

HPGW dari berbagai sumber, seperti teman, keluarga, saudara, media cetak

maupun media elektronik. hal tersebut dapat terlihat dari penilaian responden

dengan keefektifan suatu kawasan wisata dalam mempromosikan kawasan tersebut

agar dapat dikenal oleh seluruh kalangan.

Nilai ke efektifan sumber informasi yang berasal dari teman, keluarga dan

saudara mendapatkan nilai yang paling tinggi, yaitu agak efektif. Hal tersebut

karena pengunjung mengetahui HPGW hanya dengan mendengar dari pengunjung

yang telah datang kekawasan. Pengunjung yang telah datang kemudian

menceritakan kawasan tersebut sehingga pengunjung lain ingin mengetahuinya

secara langsung.

Sumber informasi yang berasal dari brosur, leaflet atau booklet mendapatkan

nilai kurang efektif. hal tersebut dikarenakan pengunjung harus mendapatkan leaflet

atau booklet terlebih dahulu untuk mengetahui adanya HPGW tersebut. Media

promosi tersebut tidak terdapat dan tidak terpasang pada tempat umum sehingga

pengunjung mendapatkan informasi melalui media pada kawasan tersebut.

Agak Puas

Agak Tidak Puas

Agak Tidak Puas

Agak Tidak Puas

Biasa Saja

Biasa Saja

Biasa Saja

teman/keluarga/saudara

iklan di televisi/radio

internet

instansi tertentu

koran/majalah/surat kabar

brosur/leaflet/booklet

lainnya

Page 53: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

45

Tingkat kepuasan motivasi pengunjung (Gambar 31) yang datang ke HPGW

berbeda-beda tergantung dari minat pengunjung itu sendiri. Berdasarkan

wawancara pengunjung mengenai motivasi didapatkan hasil data dari dua indikator

yang paling banyak diminati oleh pengunjung. Kedua indikator yang paling

diminati oleh pengunjung tersebut adalah kumpul-kumpul dan kegiatan yang lain.

Kegiatan tersebut mendapatkan penilaian puas oleh responden yang

diwawancarai. Hal ini dikarenakan kondisi kawasan HPGW sangat baik untuk

tempat berlangsungnya berbagai kegiatan kumpul-kumpul salah satunya seperti

seperti family gathering. Suasana kondisi alam serta berbagai fasilitas yang terdapat

di kawasan ini mendukung untuk dilaksanakannya motivasi pengunjung tersebut

salah satu contoh ialah camping ground. Fasilitas ini merupakan lokasi yang

strategis untuk dilaksanakannya kegiatan kumpul-kumpul.

Gambar 31. Tingkat kepuasan motivasi pengunjung

Camping ground yang terdapat di lokasi HPGW memiliki luasan yang relatif

cukup memadai untuk menampung berbagai kegiatan pengunjung. Pengunjung

lebih banyak memilih kumpul-kumpul dan melakukan kegiatan lainnya. Tingkat

kepuasan pengelola baik prefosional dan kinerja (Gambar 32) dinilai oleh

responden yang diajukan kuisioner.

Profesionalitas SDM (Sumber Daya Manusia) yang berada di HPGW dibagi

menjadi tujuh indikator. Indikator SDM yang memiliki nilai tertinggi puas terhadap

pelayanan oleh pegawai yang bekerja di HPGW. Pegawai-pegawai tersebut selalu

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

Puas

Agak Puas

Agak Puas

Puas

rekreasi

piknik

foto-foto

kumpul-kumpul

outbound

kontak sosial

lainnya

Page 54: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

46

memberikan senyum, sapa dan salam kepada semua pengunjung sehingga

pengunjung merasa nyaman datang ke HPGW.

Indikator yang lainnya mendapatkan nilai agak puas yaitu dengan sikap

tanggap menangani masalah, ketepatan dalam pengambilan keputusan,

keterampilan dalam melaksanakan tugas, kecakapan dalam memecahkan dan

menyelesaikan masalah, kemampuan komunikasi dua arah, dan kemampuan

inovatif.

Gambar 32. Tingkat kepuasan profesionalitas dan kinerja SDM

Berdasarkan hasil wawancara yang dilakukan kepada pengunjung dengan

cara menyebar kuesioner mengenai tingkat kepuasan infrastruktur (Gambar 33)

yang terdapat di HPGW, didapatkan data bahwa infrastruktur yang memiliki nilai

tinggi yaitu air bersih dan listrik. Hal tersebut dikarenakan HPGW menyediakan

banyak air bersih dan listrik sehingga pengunjung tidak kesulitan dalam penerangan

dan mendapatkan air bersih. Kedua indikator tersebut mendapatkan nilai 5 (lima)

dari pengunjung yang berarti pengunjung merasa agak puas dengan infrastruktur

yang disediakan oleh pihak pengelola.

Puas

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

keramahan dalam kelayanan

sikap tanggap menangani keluhan

ketepatan dalam pengambilan keputusan

keterampilan dalam melaksanakan tugas

kecakapan dalam memecahkan dan …

kemampuan berkomunikasi secara …

kemampuan inovatif

ketepatan waktu penyelesaian tugas

kecermatan pelaksanaan tugas

ketepatan kuantitas hasil pekerjaan

ketepatan kualitas hasil pekerjaan

ketepatan waktu penyerahan hasil …

kualitas pelayanan purna jual

jaminan jasa pelayanan

pro

fesi

onal

itas

SD

M

kin

erja

SD

M

Page 55: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

47

Gambar 33. Tingkat kepuasan infrastruktur

Indikator lain dari infrastruktur yaitu aksesibilitas dalam obyek wisata dan

telekomunikasi. Indikator aksesibilitas dalam obyek wisata mendapatkan nilai 4

(empat) dari pengunjung karena pengunjung agak tidak puas menuju HPGW.

Hal tersebut dikarenakan akses yang harus ditempuh oleh pengunjung cukup

sulit. Pengunjung harus melewati jalan yang rusak serta penuh dengan kerikil dan

licin saat hujan sehingga menggangu kenyamanan pengunjung selama perjalanan.

Selain itu, indikator yang mendapatkan nilai paling rendah yaitu telekomunikasi.

Indikator tersebut mendapatkan nilai paling rendah dikarenakan sinyal yang berada

pada area tertentu di kawasan HPGW tidak kuat atau memadai sehingga

pengunjung kesulitan dalam menggunakan alat komunikasi.

Tingkat kepuasan fasilitas rekreasi dan wisata (Gambar 34) yang telah

disediakan oleh pihak pengelola mendapatkan nilai agak puas. Fasilitas yang

mendapatkan nilai agak puas tersebut adalah pusat informasi, jalan setapak, dan

villa (penginapan). Fasilitas pusat informasi mendapatkan agak puas dari

pengunjung dikarenakan memudahkan pengunjung dalam mengetahui informasi

mengenai HPGW.

Biasa Saja

Agak Tidak Puas

Agak Puas

Agak Puas

aksesibilitas dalam objek wisata

telekomunikasi

air bersih

listrik

Page 56: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

48

Gambar 34. Tingkat Fasilitas Rekreasi dan Wisata

Jalan setapak yang ada dapat digunakan oleh pengunjung untuk aksesibilitas

menuju dalam hutan atau pemukiman masyarakat sekitar. Peralatan bermain yang

disediakan pengelola cukup menarik perhatian pengunjung sehingga pengunjung

dapat bermain ketika sedang jenuh atau merasa bosan dengan aktifitas yang ada.

Selain itu, pengunjung merasa agak puas dengan villa (penginapan). Hal tersebut

dikarenakan pihak pengelola menyediakan berbagai villa yang dapat disewa atau

ditinggali oleh pengunjung selama berada di HPGW. Pengelola menyediakan

berbagai jenis dan bentuk villa sesuai dengan keinginan dan minat pengunjung jika

ingin bemalam.

Indikator yang mendapatkan nilai terkecil adalah pintu gerbang dan sarana

bermain. Kedua indikator tersebut mendapatkan nilai kurang puas. Pengunjung

merasa kurang puas karena tidak adanya pintu gerbang di HPGW sehingga tidak

dapat mencirikan pintu masuk dari HPGW iu sendiri. Sarana bermain yang kurang

memadai dapat membuat pengunjung merasa bosan menunggujika bermain harus

secara bergiliran.

Tingkat Kepuasan fasilitas pengelolaan (Gambar 35) yang terdapat di Hutan

Pendidikan Gunung Walat (HPGW) terdiri atas tiga yaitu bangunan kantor

pengelola, pondok kerja dan pos jaga. Pengunjung memberikan nilai agak puas

terhadap fasilitas pengelolaan pada kawasan HPGW. Hal tersebut dikarenakan

bangunan kantor pengelola yang jaraknya cukup jauh dari penginapan sehingga

menyulitkan pengunjung jika ingin bertanya mengenai kawasan. Pos jaga yang ada

di HPGW juga mendapatkan nilai agak puas karena pengunjung merasa pos jaga

Agak Puas

Agak Puas

Biasa Saja

Biasa Saja

Agak Puas

Agak Puas

pusat informasi dan pelayanan

jalan setapak

pintu gerbang

sarana bermain

peralatan bermain

villa (penginapan)

Page 57: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

49

tersebut kurang terawat dan banyak sampah berupa daun-daun kering yang

membuat kurang nyaman untuk ditempati atau di pandang mata.

Gambar 35. Tingkat kepuasan fasilitas pengelolaan

B. Fasilitas pendidikan, penelitian dan pendukung lainnya

Pengunjung yang datang pada kawasan HPGW memiliki pendapat atau

penilaian terhadap indikator fasilitas pendidikan dan penilitian serta fasilitas

pendukung lainnya. Penilaian pengunjung terhadap indikator tersebut dapat dilihat

pada Tabel 4.

Tabel 4. Fasilitas pendidikan, penelitian dan pendukung lainnya

No Kriteria atau indikator Jumlah kuesioner Rata-rata nilai persepsi

1 Jalan rintis 14 5

2 Papan interpretasi 14 5

3 Sarana akomodasi peneliti 14 5

4 Jalan rintis 14 5

5 Papan interpretasi 14 5

6 Sarana akomodasi peneliti 14 5

Tingkat kepuasan pengunjung terhadap fasilitas pendidikan dan penelitian

yang disediakan oleh pihak pengelola adalah pengunjung dominan merasa agak

puas. Indikator dari fasilitas pendidikan dan penelitian adalah jalan rintis, papan

interpretasi dan sarana akomodasi penelitian. Ketiga indikator tersebut diberikan

agak puas oleh pengunjung yang sedang melakukan penelitian. Penilaian tersebut

diberi karena jalan rintis yang dilalui oleh pengunjung pada saat melakukan

penelitian cukup baik, namun masih ada beberapa jalur yang harus direnovasi.

Papan interpretasi yang disediakan oleh pihak pengelola cukup baik sehingga

mempermudah pengunjung dalam melakukan penelitian serta pengunjung dapat

mengetahui mengenai kawasan HPGW.

Sarana akomodasi penelitian diberikan nilai agak puas karena ada beberapa

kekurangan pada sarana akomodasi yang disediakan oleh pengelola sehingga

Agak Puas

Agak Puas

Agak Puas

bangunan kantor dan pengelola

pondok kerja

pos jaga

Page 58: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

50

pengunjung mendapatkan kesulitan. Hasil kuesioner yang dijelaskan memberikan

pendapat bahwa kawasan tersebut akan mendapat nilai sangat puas jika pengelola

melakukan renovasi pada titik tertentu. Renovasi tersebut dapat dilakukan pada

semua fasilitas terutama pada papan interpretasi dan sarana akomodasi peneliti.

Renovasi tersebut jika dilakukan maka kemungkinan besar akan membuat tingkat

kepuasan pada fasilitas akan menjadi lebih baik.

Indikator untuk fasilitas pendukung lainnya mendapat penilaian dari

pengunjung dengan dominan memberi nilai agak puas. Penilaian fasilitas

pendukung lainnya terdiri dari fasilitas Masjid, tempat sampah dan MCK.

Pengunjung merasa agak puas dengan musholla yang disediakan karena jarak yang

harus ditempuh oleh pengunjung untuk mencapai Masjid cukup jauh dari wisma

atau tempat penginapan serta pengunjung harus menaiki banyak anak tangga untuk

mencapai Masjid tersebut.

Masjid yang terdapat di HPGW kurang bersih, Hal tersebut dapat dilihat

ketika banyaknya debu yang menempel pada bagian dinding bangunan sehingga

membuat pengunjung kurang nyaman ketika melakukan ibadahnya. Fasilitas

pendukung yang mendapat nilai agak tidak puas yaitu tempat sampah. Tempat

sampah yang terdapat di kawasan dapat dikatakan belum memadai. Beberapa

pengunjung merasa agak tidak puas dengan keberadaan tempat sampah yang

kurang banyak sehingga pengunjung harus membuang sampah dengan jarak yang

cukup jauh.

Pengunjung merasa agak puas dengan MCK yang berada di HPGW karena

pengelola menyediakan banyak MCK sehingga memudahkan pengunjung. Fasilitas

MCK mendapat nilai sangat puas karena beberapa MCK pada kawasan terawat

dengan baik. Salah satu contoh adalah MCK yang terdapat pada Wisma Pinus.

MCK pada Wisma Pinus tersebut bersih sehingga pengunjung yang menginap di

wisma tersebut merasa nyaman.

Page 59: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

51

C. Saran

Banyak indikator yang diajukan dalam kuesioner untuk pengunjung dan

indikator yang paling penting adalah saran. Penilaian saran yang diajukan mendapat

nilai yang tinggi atau persetujuan dari banyak pengunjung. Saran yang diajukan

untuk diberi penilaian dapat dilihat pada Tabel 5.

Tabel 5. Saran pengunjung No Kriteria atau indicator Jumlah

kuisioner

Rata-rata

nilai persepsi

1 Meningkatkan kebersihan objek wisata 14 6

2 Penataan kawasan 14 6

3 Meningkatkan keamanan dalam kawasan objek wisata 14 6

4 Meningkatkan pelayanan pada pengunjung 14 6

5 Menyediakan pemandu 14 6

6 Memperbaiki sarana dan prasarana kawasan 14 6

7 Mempermudah pengunjung yang ingin melakukan

penelitian

14 6

Saran yang diajukan dalam kuesioner mendapat penilaian pengunjung

terhadap saran untuk meningkatkan pengelolaan kawasan HPGW. Seluruh

indikator tersebut memiliki nilai sangat penting atau setuju untuk membangun

HPGW menjadi lebih baik lagi.

Meningkatkan kebersihan dan penataan kawasan sangat penting untuk

HPGW guna meningkatkan daya tarik pengunjung. Meningkatkan keamanan pada

kawasan HPGW juga tidak kalah pentingnya karena pengunjung yang datang pada

kawasan HPGW harus diberikan pelayanan dan keamanan agar pengunjung merasa

puas. Banyaknya masyarakat yang masuk kekawasan tanpa melapor kepada petugas

atau pengelola membuat pengunjung merasa tidak nyaman. Hal lain terlihat pada

pos pengamanan kawasan yang tidak terdapat penjaga dan tidak difungsikan

dengan baik.

Pengunjung merasa puas tidak hanya karena potensi kawasan yang ada,

namun dengan adanya pemandu wisata selama pengunjung berada di HPGW akan

membuat pengunjung lebih mudah untuk mengenali jenis-jenis flora dan fauna

yang berada di HPGW. Pengunjung yang datang di kawasan HPGW lebih dominan

untuk melakukan penelitian dari pada melakukan rekreasi atau wisata. Saran yang

diajukan oleh pengunjung mengenai memperbaiki sarana, prasarana serta fasilitas

mendapatkan point penting bagi pihak pengelola untuk melakukannya. Hal tersebut

Page 60: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

52

penting agar pengunjung merasa puas dengan sarana, prasarana dan fasilitas yang

memadai dan baik.

D. Dampak ekonomi, budaya dan sosial

Suatu kawasan wisata atau objek wisata pasti memiliki dampak terhadap

masyarakat baik secara langsung maupun tidak secara langsung. Dampak tersebut

juga terbagi lagi menjadi dampak negatif dan positif. Dampak juga dapat dilihat

dari segi ekonomi, sosial dan budaya. Kuesioner yang diajukan pada masyarakat

terhadap ketiga dampak tersebut dan menunjukkan hasil penilaian masyarakat yang

dapat dilihat pada Tabel 6.

Tabel 6. Dampak ekonomi, sosial dan budaya No Kriteria atau Indikator Jumlah

kuisioner

Rata-rata nilai

persepsi

1 Dampak Ekonomi

a. Meningkatkan lapangan pekerjaan 14 6

b. Terjadinya stabilitas harga 14 5

c. Tingkat kerja sama 14 5

d. Tingkat kelancaran ekonomi 14 6

e. Meningkatkan suatu penghasilan 14 6

f. Manfaat ekonomi 14 6

g. Meningkatnya harga tanah 14 5

No Kriteria atau Indikator Jumlah

kuisioner

Rata-rata nilai

persepsi

2 Dampak Budaya

a. Peningkatan budaya lokal 14 6

b. Peningkatan etos kerja 14 5

c. Meningkatkan inovasi 14 5

d. Masuknya pengaruh budaya luar 14 6

e. Penguatan tata nilai 14 6

f. Peningkatan nilai berkesenian lokal 14 6

g. Peningkatan nilai-nilai kearifan lokal 14 5

3 Dampak Ekonomi

a. Meningkatkan lapangan pekerjaan 14 6

b. Terjadinya stabilitas harga 14 5

c. Tingkat kerja sama 14 5

d. Tingkat kelancaran ekonomi 14 6

e. Meningkatkan suatu penghasilan 14 6

f. Manfaat ekonomi 14 6

g. Meningkatnya harga tanah 14 5

Keberadaan HPGW mempengaruhi perekonomian masyarakat sekitar. Hal

tersebut diyakini saat melakukan wawancara dengan masyarakat sekitar mengenai

dampak ekonomi. Dampak positif ekonomi diperoleh hasil bahwa HPGW sangat

membantu perekonomian masyarakat sekitar. Hal tersebut juga dikarenakan

masyarakat sekitar menilai dengan adanya HPGW dapat meningkatkan lapangan

Page 61: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

53

pekerjaaan. Pekerjaan yang ditawarkan untuk masyarakat adalah buruh untuk

pengambilan getah damar dan pinus. Pekerjaan ini dapat membantu perekonomian

masyarakat sekitar dan mengurangi tingkat pengangguran masyarakat.

Dampak budaya yang ada pada kawasan tersebut menunjukkan bahwa dengan

adanya HPGW sangat mempengaruhi bagi masyarakat sekitar dalam pelestarian

budaya. Hal tersebut dapat dilihat dari masing-masng point yang diajukan kepada

masyarakat mendapatkan nilai agak puas dengan dampak budaya yang ada.

Kawasan HPGW juga membantu dalam meningkatkan etos kerja masyarakat

sekitar karena pihak pengelola HPGW selalu memberikan arahan kepada pegawai

cara bekerja dengan baik. Selain peningkatan etos kerja keberadaan HPGW

memberikan kesempatan untuk pegawai yang ingin mengeluarkan inovasi-inovasi

baru.

Hal tersebut berguna untuk perkembangan HPGW sehingga dalam

pengelolaan HPGW dan cara kerja yang dilakukan bervariasi dan tidak monoton.

Mengenai dampak sosial yang dirasakan dengan adanya HPGWdapat dikatakan

cukup baik. Indikator meningkatnya pengetahuan masyarakat sekitar dan

meningkatnya tanggung jawab sosial mendapatkan nilai puas.

Masyarakat memberi penilaian puas dengan indikator tersebut karena

masyarakat dapat mengetahui lebih dalam mengenai jenis-jenis tumbuhan yang

berada di HPGW serta dapat mengetahui cara pengambilan getah pinus dan agathis

yang baik dan benar. Selain itu, masyarakat lebih tanggung jawab terhadap sesuatu

yang berhubungan dengan HPGW, misalnya turut berpartisipasi dalam menjaga dan

melesarikan flora dan fauna yang berada di sekitar kawasan HPGW.

E. Kegiatan pengunjung di HPGW dari tahun 2009-2011

Rekapan kegiatan pengunjung yang dilakukan adalah dengan cara

mengelompokkan berbagai subjek menjadi sebuah kesimpulan akhir. Kegiatan ini

dibagi menjadi 5 kelompok yaitu kegiatan survey, penelitian dan pendidikan,

Wisata, event dan MICE. MICE merupakan kepanjangan dari meeting, incentive,

conference, exhibition.

Page 62: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

54

MICE ialah suatu rangkaian kegiatan, dimana para pengusaha atau

profesional berkumpul pada suatu tempat yang terkondisikan oleh suatu

permasalahan, pembahasan atau kepentingan yang sama (Yoeti, 2003:13).

Pengelompokan ini penting dilakukan agar kegiatan pengunjung yang dilakukan

lebih spesifik. Pembagian dalam pengelompokan dapat dilihat pada setiap tabel

yang berada dibawah grafik.

Berdasarkan data tahun 2009 diperoleh kesimpulan bahwa kegiatan dominan

yang dilakukan oleh pengunjung pada kawasan HPGW adalah penelitian (Gambar

36). Kegiatan penelitian merupakan sebuah kegiatan yang sangat representative

untuk dilaksanakan di kawasan tersebut. Berbagai fasilitas dan kondisi kawasan

HPGW sangat mendukung untuk berlangsungnya kegiatan penelitian.

Gambar 36. Kegiatan pengunjung Tahun 2009

Keberadaan hutan pinus dan status HPGW sebagai kawasan hutan dengan

tujuan khusus memberikan kontribusi besar terhadap kegiatan penelitian yang

dilakukan pengunjung. Peneliti yang melakukan kegiatan penilitian di kawasan ini

berasal dari berbagai instansi dan perguruan tinggi. Mahasiswa dan dosen yang

berasal dari Institut Pertanian Bogor merupakan peneliti yang paling dominan.

Kawasan HPGW memiliki beranekaragam tempat yang dapat digunakan

sebagai lokasi kegiatan yang dilakukan. Lokasi tersebut diantaranya adalah, camp,

lapangan, wisma, camping ground, jalur trekking, joglo, kantor pengelola, kopel,

TVRI dan aula. Lokasi yang digunakan oleh pengunjung memperoleh nilai

presentasi yang beragam.

survey 27%

penilitian dan

pendidikan 24%

wisata 21%

event 7%

MICE 14%

lain-lain 7%

Page 63: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

55

Nilai presentasi yang paling besar adalah camp yaitu sebesar 27% (Gambar

37). Hal ini dikarenakan pengunjung lebih banyak dan lebih sering menggunakan

lokasi di sekitar camp dibandingkan dengan lokasi yang lainnya. Selain itu, lokasi

yang paling banyak digunakan dan lebih sering digunakan oleh pengunjung adalah

lapangan dengan nilai hasil presentasi 27%. Pada umumnya, pengunjung

menggunakan lapangan untuk melakukan berbagai kegiatan.

Penggunaan wisma pada kawasan ini oleh pengunjung pada tahun 2009

memperoleh nilai presentasi 14%. Nilai tersebut diperoleh karena tidak semua

pengunjung yang datang ke HPGW menggunakan wisma dalam melakukan

kegiatannya. Pada umumnya, wisma digunakan oleh pengunjung yang ingin

bermalam namun tidak melakukan camping.

Gambar 37. Lokasi yang digunakan pengunjung Tahun 2009

Camping ground dan jalur trekking memperoleh nilai presentasi 8%. Hasil

presentasi ini diperoleh karena pengunjung yang menggunakan lokasi tersebut

dapat dikategorikan sedikit. Camping ground sedikit digunakan oleh pengunjung

karena pada umunya pengunjung yang menggunakan camping ground dari

organisasi pramuka. Jalur trekking sedikit digunakan oleh pengunjung karena jalur

ini cukup sulit untuk dilalui sehingga tidak semua pengunjung yang dapat

melakukan trekking di jalur ini. Pada umumnya, yang menggunakan jalur trekking

adalah pengunjung laki-laki dan usia remaja.

Joglo memperoleh nilai presentasi 7%, Hal ini karena di Joglo merupakan

salah satu fasilitas yang disediakan oleh pihak pengelola untuk pengunjung yang

ingin melakukan meeting (ruang rapat), konferensi dan lain-lain. Pengunjung yang

Camp 30%

Lapangan 27%

Wisma 14%

Tracking 8%

Camping ground

8% Djoglo

7%

Kantor 2%

Kopel 2%

TVRI 1%

Aula 1%

Page 64: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

56

datang ke HPGW jarang yang menggunakan lokasi ini. Selain karena tempatnya

yang tidak begitu luas lokasi ini juga memiliki daya dukung sedikit.

Kantor pengelola mendapatkan hasil presentasi tidak begitu banyak karena

pengunjung sangat jarang menggunakan kantor pengelola. Pada umumnya,

pengunjung menggunakan lokasi ini jika baru tiba dan jika pengunjung

membutuhkan informasi megenai HPGW.

Lokasi yang paling kecil mendapatkan hasil presentasi adalah kawasan TVRI.

Hal ini dikarenakan letak dari lokasi tersebut cukup jauh dari camp, sehingga

membuat pengunjung enggan untuk datang ke tempat tersebut. Berbagai kegiatan

yang dilakukan oleh pengunjung di kawasan HPGW sangat beragam tergantung

dari motivasi dan minat pengunjung.

Hasil presentasi menunjukan bahwa kegiatan yang paling sering dilakukan

oleh pengunjung tahun 2010 yang datang ke kawasan ini adalah pendidikan dan

pelatihan dengan nilai 39% (Gambar 38). Nilai tersebut diperoleh karena kawasan

HPGW sangat cocok dan tepat untuk melakukan kegiatan tersebut dengan adanya

berbagai jenis flora yang terdapat di lokasi tersebut.

Gambar 38. Kegiatan Pengunjung Tahun 2010

Kegiatan survey memperoleh nilai 34% karena pengunjung yang ingin

melakukan kegiatan di HPGW ingin mengetahui kondisi HPGW agar tidak terjadi

kekeliruan. Event yang dilakukan di HPGW pada umumnya adalah hari ulang tahun

perusahaan atau memperingati hari-hari besar tertentu. Kegiatan MICE (Meeting,

Incentive Converence, Exhibition) pada umunya dilakukan oleh pengunjung dari

kalangan tertentu sehingga memperoleh nilai presentasi yang tidak begitu besar,

yaitu 9%. Kegiatan wisata pada tahun 2010 memperoleh nilai presentasi 8%. Hal

Survey 34%

Pendidikan dan

Pelatihan 39%

Wisata 8%

Event 10%

MICE 9%

Page 65: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

57

ini karena pengunjung yang datang ke HPGW sangat jarang dengan motivasi

berwisata. Pada umumnya, pengunjung yang datang ke HPGW dengan motivasi

berwisata adalah berasal dari mancanegara.

F. Program Wisata

Praktek kerja lapang yang dilakukan pada kawasan tersebut menghasilkan

berbagai potensi wisata yang dapat dikembangkan dan ditawarkan kepada

masyarakat. Program wisata berfungsi untuk memudahkan pengunjung dalam

melakukan kegitan wisata. Hal ini dirancang program wisata edukasi dan program

wisata hutan.

1. Program Wisata Edukasi

Program wisata yang ditujukan kepada remaja dan dewasa dengan rentang

usia 15-30 tahun. Program wisata ini dirancang akan menempuh waktu 4 sampai 5

jam. Program ini merupakan gabungan dari dua kegiatan yakni wisata trekking dan

wisata edukasi. Kegiatan trekking diawali dari bagian belakang kantor pengelola

menuju puncak TVRI dengan waktu tempuh selama 2 jam.

Nama Program : Petpen Art (Petualangan, pendidikan penuh arti) di Gunung

Walat

Sasaran : Remaja 14-18 tahun dan dewasa 18-30 tahun

Lokasi : Puncak TVRI

Lama kegiatan : 4 sampai dengan 5 jam

Aktifitas wisata : Trekking (150 menit), pengenalan gejala alam sekitar jalur

trekking (30 menit), kegiatan penjelasan tahapan

pemanenan (30 menit), melihat kegiatan pemanenan getah

(60 menit), melakukan kegiatan pemanenan (30 menit).

Deskripsi : Program wisata ini akan menggabungkan dua kegiatan yakni

trekking dan aktifitas masyarakat (Gambar 39). kedua jenis kegiatan tersebut akan

menyuguhkan berbagai hal seperti mengenal berbagai tumbuhan disekitar jalur

trekking, Menikmati pemandangan alam dengan segala gejala alam yang ada, serta

melihat kegiatan pemanenan getah pinus yang dilakukan oleh masyarakat. Selama

melakukan trekking wisatawan dapat menikmati berbagai vegetasi, pemandangan

alam, jejak binatang, suara kicau burung dan tebing batu bilik.

Page 66: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

58

Gambar 39. Aktifitas masyarakat pengumpul getah

Kegiatan selanjutnya setelah sampai di puncak wisatawan akan diberikan

pengetahuan mengenai tahapan pemanenan getah pinus serta pengenalan berbagai

peralatan yang digunakan. Kegiatan berikutnya yakni wisatawan akan diajak untuk

melakukan kegiatan wisata edukasi yakni melihat cara pemanenan getah pinus.

Wisatawan akan didampingi oleh seorang guide yang akan menjelaskan setiap

tahapan dalam pengambilan getah pinus tersebut. Selanjutnya setelah wisatawan

mengetahui cara pemanenan dan melihat bagaimana proses panen tersebut.

Wisatawan akan diberikan kesempatan untuk melakukan kegiatan pemanenan getah

pinus.

Prasyarat : Penyediaan alat keselamatan (peralatan P3K), penyediaan

local guide dan camera digital.

2. Program wisata hutan

Program wisata yang dirancang dengan tema wisata hutan dengan maksud

untuk mengeksplorasi lebih dalam mengenai sumberdaya wisata yang terdapat di

HPGW. Program ini memiliki konsep mendekatkan diri kepada alam dan

melakukan aktifitas wisata di dalamnya tanpa menghilangkan kepedulian terhadap

lingkungan. Wisata yang dirancang yaitu wisata trekking suatu aktifitas wisata yang

sederhana tapi dapat memiliki makna jika diaplikasikan dengan baik dan program

ini dirancang untuk mencapai tujuan tersebut.

Page 67: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

59

Nama Program : Jala Sersan (Jalan-jalan segar dan santai)

Sasaran : Dewasa 21-45 tahun

Lokasi : Jalur tracking

Lama kegiatan : 4 jam

Aktifitas wisata : Trekking (120 menit), interpretasi dan fotografi (30 menit)

Deskripsi :

Kegiatan trekking yang dirancang akan memfokuskan kegiatan pada aktifitas

olah fisik pengunjung dengan berjalan kaki menuju puncak HPGW. Puncak HPGW

terdapat salah satu tower stasiun televisi yaitu tower TVRI (Gambar 40). Aktifitas

berjalan kaki yang akan dikemas secara menarik yaitu dengan tujuan untuk

mendapatkan kesegaran dan relaksasi. Jala Sersan adalah nama program yang

dirancang, jika diartikan dari singkatan tersebut akan banyak yang mengira aktifitas

trekking yang dilakukan akan menempuh jarak yang jauh.

Kenyataan nya trekking yang dirancang tidak seperti yang dibayangkan,

nama program hanya untuk menarik minat pengunjung untuk mengetahui

sebenarnya apa saja yang ditawarkan oleh program tersebut. Sasaran program untuk

pengunjung yaitu memiliki rentang usia 21-45 tahun. Perjalanan trekking akan

menempuh waktu sekitar dua jam menuju puncak HPGW dengan panjang jalur 3,5

Km. Pengunjung yang mengikuti program tersebut akan dipandu dalam sepanjang

perjalanan nya, pemandu akan berperan aktif dalam menjelaskan dan menggali

potensi daya tarik wisata apa saja yang dapat dinikmati oleh pengunjung saat

mengikuti program.

Perjalanan akan diawali dengan mulai memasuki kawasan hutan, terdapat

jenis-jenis pepohonan seperti pinus (Pinus merkusii) dan damar (Agathis

lorantifolia) yang akan menambah suasana kesegaran dan relax dalam melakukan

perjalanan. Tegakan pohon pinus yang akan sangat banyak dijumpai memiliki daya

tarik tersendiri, pepohonan pinus berdiri tegak lurus dan tampak rapi seperti

berbaris menyusun yang dapat memuaskan indera penglihatan pengunjung.

Warna hijau yang mendominasi akan membawa nuansa yang damai saat

melakukan trekking. Flora yang dapat dilihat cukup banyak dan dapat di

interpretasikan, misalnya saja petak tumbuhan obat yang dimiliki oleh HPGW,

penjelasan yang akan diberikan oleh pemandu dapat menjadi pengetahuan yang

Page 68: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

60

baru bagi pengunjung. Selain keindahan flora di lokasi HPGW ini juga terdapat

habitat fauna yaitu seperti monyet ekor panjang, babi hutan, ular, bunglon dan

masih banyak lagi.

Gambar 40. Puncak HPGW

Wisata hutan sangatlah dinamis sifatnya, dengan program yang dirancang ini

pengunjung akan penasaran dan bertanya-tanya atraksi wisata apa yang akan di

dapatkannya. Pengunjung yang beruntung bisa saja melihat saat sekelompok (grup)

monyet sedang berinteraksi dengan kelompok yang lain, misalnya saling berebut

daerah teritorialnya. Adapula yang ternyata saat melakukan program tidak ada

satupun yang terlihat, tetapi pengunjung tidak harus kecewa bahwa penyelenggara

program akan tetap memberikan yang terbaik sehingga tujuan dari program yaitu

segar dan santai akan tercapai.

Program yang dirancang akan dimulai pada pagi hari, Hal ini

mempertimbangkan atas suasana, cuaca, flora dan fauna dalam keadaan yang baik

dan mendukung dalam melakukan aktifitas trekking. Berikut adalah rancangan

waktu dan kegiatan yang akan dilakukan pada Tabel 7.

Tabel 7. Rancangan tata waktu jalan-jalan segar dan santai

Waktu Lokasi Aktifitas

06.00 Base Camp Pengarahan, ice breaking dan persiapan peralatan

06.30 Memasuki

jalur tracking Memulai perjalanan dan interpretasi

06.30-08.30 Jalur tracking Menikmati panorama, suasana dan aktifitas di hutan.

08.30 Tower TVRI /

Puncak

HPGW

Interpretasi, fotografi, melihat secara luas

pemandangan Kota Sukabumi

09.00 Jalur TVRI Perjalanan kembali ke Base camp

10.00 Base camp Evaluasi kegiatan

Page 69: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

61

Trekking merupakan salah satu aktifitas wisata yang akan dijadikan sebagai

ajang untuk aktualisasi diri bagi yang melakukannya. Memiliki kepuasan tersendiri

saat pengunjung yang mengikuti program sampai pada tujuannya dan mendapatkan

pengalaman-pengalaman yang baru saat berada di alam. Saat melakukan trekking

peserta dapat mengabadikan moment-moment yang menarik yang bisa didapatkan,

selain itu juga pemandu akan berhenti pada obyek-obyek yang menarik untuk

memberikan penjelasan sehingga program ini tidak hanya memberikan kesenangan

tetapi juga pegetahuan. Maka dari itu disimpulkan bahwa program Jala Sersan ini

memiliki motto yaitu “mendapatkan hiburan dan informasi”

Prasyarat : Penyediaan alat keselamatan (peralatan P3K), peralatan

pribadi penyediaan local guide (pemandu lokal), dan kamera

digital

Page 70: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

62

V. KESIMPULAN DAN SARAN

A. Kesimpulan

Kawasan tersebut memiliki pengelolaan ekowisata dengan tujuan-tujuan

khusus. Pengelolaan dengan struktur yang baik dan sistematis menjadikan kawasan

ini dikelola dengan baik pula. Kondisi pengelolaan kawasan saat ini dapat

dikatakan baik. Hal tersebut dapat dilihat dari penilaian responden terhadap

pengelola kawasan HPGW. Kawasan tersebut memiliki permasalah dalam

pengelolaan fasilitas, infrastruktur dan media promosi. Solusi salah satu dari

permasalahan tersebut adalah dengan membuat suatu media dengan bentuk booklet

atau leaflet agar promosi berjalan lancar. Permasalahan pada fasilitas adalah dengan

membuat jadwal perawatan dan renovasi fasilitas yang rusak sehingga fasilitas

terjaga dengan baik dan dapat digunakan. Program wisata merupakan suatu

kegiatan wisata untuk menarik perhatian masyarakat agar datang kekawasan

tersebut. Program wisata yang dirancang terbagi menjadi dua kelompok yaitu

program wisata pendidikan dan program wisata hutan.

B. Saran

Kawasan yang memiliki potensi wisata yang sangat besar tersebut masih

banyak kekurangan baik dari pengelolaannya itu sendiri. Saran untuk pengelolaan

kawasan tersebut adalah adanya perbaikan-perbaikan dari semua elemen yang ada

dikawasan. Hal tersebut berguna untuk kenyamanan dari wisatawan yang akan

datang kekawasan tersebut. Saran lainnya adalah memperbanyak media promosi

keberbagai lokasi sehingga banyak masyarakat mengetahui tentang kawasan

tersebut.

Page 71: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

63

DAFTAR PUSTAKA

Avenzora R. 2008. Ekoturisme Teori dan Praktek. BRR NAD dan Nias. Banda

Aceh.

Yoeti O. A. 2003. Tours and Travel Marketing. PT. Pradnya Paramita. Jakarta.

Darsoprajitno, H. Soewarno. 2002. Ekologi pariwisatan: tata laksana pengelolaan

objek dan daya tarik wisata. Angkasa. Bandung.

[DEPHUT] Departemen Kehutanan. 1994. Peraturan Pemerintah Nomor 18

No.1994 tentang Pengusahaan Pariwisata hutan di Zona Pemanfaatan Taman

Nasional, Taman Hutan Raya dan Taman Wisata Hutan, Jakarta.

[DEPHUT] Departemen Kehutanan. 1990. Undang-undang Republik Indonesia

Nomor 5 Tahun 1990 Tentang KonservasiSumberdaya Alam Hayati dan

Ekosistemnya. Departemen Kehutanan, Jakarta.

Fahmi, Irham. 2011. Manajemen: Teori, Kasus, dan Solusi. Alfabeta. Bandung.

Latupapua, Yosevita Th. 2008. Study Potensi Kawasan dan Pengembangan

Ekowisata di Tual Kabupaten Maluku Tenggara [Jurnal]. Universitas

Patimura. Ambon

Marpaung, Happy. 2003. Kepariwisataan. Alfabeta. Bandung.

Marpaung, Happy dan Herman Bahar. 2002. Pengantar Pariwisata. Alfabeta.

Bandung.

Mulyana, Deddy at all. 2005. Komunikasi Antar Budaya. Rosda. Bandung

Nugroho, Iwan. 2011. Ekowisata dan Pembangunan Berkelanjutan. Pustaka

Pelajar. Yogyakarta.

Pendit, S. Nyoman. 2006. Ilmu Pariwisata: sebuah pengantar perdana. PT Pradnya

Paramita. Jakarta.

Perum Perhutani. 1995. Wana Wisata dan Taman Wisata hutan Perum Perhutani.

Perum Perhutani. Jakarta.

Pitana IG, Gayatri PG. 2005. Sosiologi Pariwisata. Andi. Yogyakarta.

Sirait M. T at all. 2007. Perencanaan Dan Pengoprasian Perjalanan Wisata.

Jakarta: Bumi Aksana

Page 72: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

64

LAMPIRAN

Page 73: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

65

Lampiran 1. Tata waktu pelaksanaan kegiatan Praktik Kerja Lapang

No Kegiatan

Waktu

Februari Maret April

1 2 3 4 1 2 3 4 1 2 3 4

1 Tahap Persiapan

Studi Pustaka serta

pengumpulan data-data

sekunder

2 Wawancara , Observasi,

Praktek

3 Tabulasi, Pengolahan dan

Analisis data

4 Revisi data

5 Penyusunan Laporan

Page 74: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

66

Lampiran 2. Jurnal Kegiatan Harian

JURNAL KEGIATAN HARIAN

Nama Mahasiswa : Fauzal Budhi Handoyo

NIM : 41205425111059

Lokasi : Hutan Pendidikan Gunung Walat

No Hari / Tanggal Uraian kegiatan Paraf

Mengetahui,

Pembimbing Lapangan

___________________

Tanggal :

Page 75: Laporan Pengelolaan Sarana dan Prasana

67

Lampiran 3. Struktur Organisasi Hutan Pendidikan Gunung Walat

Fakultas Kehutanan Institut Pertanian Bogor, Sukabumi

Struktur organisasi HPGW Sumber : Data Sekunder, 2012