laporan penelitian kolaborasi dosen dan mahasiswa

133
LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA CAGAR BUDAYA SEBAGAI SUMBER BELAJAR SEJARAH DAN POTENSI WISATA EDUKATIF DI KABUPATEN CILACAP Tim Pengusul Prof. Dr. Suswandari, M. Pd. NIDN. 0020116601 Laely Armiyati, M. Pd. NIDN 0312058702 PROGRAM STUDI PENDIDIKAN SEJARAH FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PROF. DR. HAMKA TAHUN 2017

Upload: others

Post on 03-Dec-2021

10 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

LAPORAN

PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

CAGAR BUDAYA SEBAGAI SUMBER BELAJAR SEJARAH DAN POTENSI

WISATA EDUKATIF DI KABUPATEN CILACAP

Tim Pengusul

Prof. Dr. Suswandari, M. Pd. NIDN. 0020116601

Laely Armiyati, M. Pd. NIDN 0312058702

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN SEJARAH

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PROF. DR. HAMKA

TAHUN 2017

Page 2: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

i

LAPORAN

PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

CAGAR BUDAYA SEBAGAI SUMBER BELAJAR SEJARAH DAN POTENSI

WISATA EDUKATIF DI KABUPATEN CILACAP

PROGRAM STUDI PENDIDIKAN SEJARAH

FAKULTAS KEGURUAN DAN ILMU PENDIDIKAN

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH PROF. DR. HAMKA

TAHUN 2017

Tim Pengusul

Prof. Dr. Suswandari, M. Pd. NIDN. 0020116601

Laely Armiyati, M. Pd. NIDN 0312058702

Page 3: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

ii

HALAMAN PENGESAHAN

Page 4: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

iii

SURAT KONTRAK

Page 5: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

iv

Page 6: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

v

PRAKATA

Bismillahirrohmannirrohim

Assalamu’alaikum warrahmatullahi wabarakatuh

Alhamdulillah, puji syukur kami panjatkan kehadirat Allah swt yang telah

memberikan kenikmatan, kesehatan, dan kemudahan, sejak awal penyusunan proposal hingga

laporan penelitian ini disusun. Sholawat dan salam senantiasa tercurahkan kepada Nabi

Muhammad SAW, sang uswatun hasanah, semoga kelak syafa’at beliau mengiringi

perjalanan kita.

Kegiatan penelitian ini adalah wujud tanggungjawab kami sebagai dosen yang

berkewajiban menjalankan Catur Dharma Perguruan Tinggi Muhammadiyah. Pada

kesempatan ini, kami menyampaikan ucapan terima kasih kepada:

1. Prof. Dr. Suyatno, Rektor UHAMKA

2. Jajaran pimpinan dan staf Lembaga Penelitian dan Pengembangan (Lemlitbang)

UHAMKA

3. Jajaran pimpinan dan staf FKIP UHAMKA

4. Kaprodi dan Rekan Dosen di Prodi Pendidikan Sejarah

5. Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Cilacap

6. Mahasiswa Prodi Pendidikan Sejarah FKIP UHAMKA yang terlibat dalam penelitian

Serta berbagai pihak yang telah membantu baik fisik maupun non fisik, dengan kerendahan

hati kami memohon maaf tidak dapat disebutkan seluruhnya.

Laporan ini adalah wujud pertanggungjawaban kami atas bantuan yang telah

diberikan oleh UHAMKA melalui Lemlitbang. Apabila masih terdapat kekurangan, kami

sangat mengharapkan kritik dan saran. Demikian, semoga laporan ini dapat digunakan

sebagaimana mestinya.

Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh

Jakarta, 27 Juli 2017

Peneliti

Page 7: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

vi

DAFTAR ISI

HALAMAN PENGESAHAN................................................................................................................. ii

SURAT KONTRAK .............................................................................................................................. iii

PRAKATA .............................................................................................................................................. v

DAFTAR ISI .......................................................................................................................................... vi

DAFTAR TABEL ................................................................................................................................ viii

DAFTAR GAMBAR ............................................................................................................................. ix

IDENTITAS USULAN .......................................................................................................................... x

RINGKASAN ........................................................................................................................................ xi

BAB I PENDAHULUAN ....................................................................................................................... 1

1.1 Latar Belakang ........................................................................................................................ 1

1.2. Rumusan Masalah ................................................................................................................... 3

1.3. Tujuan Penelitian .................................................................................................................... 4

1.4. Manfaat Penelitian .................................................................................................................. 4

BAB II KAJIAN PUSTAKA .................................................................................................................. 5

2.1. Cagar Budaya sebagai Sumber Belajar Sejarah ........................................................................... 5

2.2. Konsep Wisata Edukatif .............................................................................................................. 7

2.3. Cagar Budaya sebagai Wisata Edukatif ....................................................................................... 8

BAB III METODE PENELITIAN ....................................................................................................... 11

3.1. Lokasi dan Waktu Penelitian ................................................................................................ 11

3.2. Desain Penelitian .................................................................................................................. 11

3.3. Teknik Pengumpulan Data .................................................................................................... 12

3.4. Teknik Analisis Data ............................................................................................................. 12

3.5. Diagram Fishbone ................................................................................................................. 14

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN .............................................................................................. 15

4.1. Deskripsi Geografis Kabupaten Cilacap ................................................................................... 15

4.2. Sejarah dan Profil Cilacap......................................................................................................... 18

4.3. Potensi Cagar Budaya di Kabupaten Cilacap sebagai Sumber Belajar Sejarah dan Wisata

Edukatif ................................................................................................................................................. 32

4.4. Pemanfaatan Cagar budaya sebagai Sumber Belajar dan Wisata Edukatif .............................. 46

4.5. Strategi Pemanfaatan Cagar Budaya sebagai Sumber Belajar dan Wisata Edukatif ................ 50

Page 8: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

vii

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN ................................................................................................ 53

5.1. Kesimpulan ........................................................................................................................... 53

5.2. Saran ..................................................................................................................................... 53

REFERENSI ......................................................................................................................................... 55

LAMPIRAN

Page 9: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

viii

DAFTAR TABEL

Tabel 1.1 Jumlah Wisatawan Kab. Cilacap Tahun 2014 ................................................... 2

Tabel 2.1. Atribut Tujuan Wisata ...................................................................................... 7

Tabel 4.1 Luas Wilayah di Kab. Cilacap menurut Kecamatan ......................................... 16

Tabel 4.2. Letak Ketinggian setiap Kecamatan di Kab. Cilacap ...................................... 17

Tabel 4.3. Bupati yang pernah memerintah di Kab. Cilacap ............................................ 24

Tabel 4.4 Data obyek Cagar Budaya di Kab. Cilacap ...................................................... 32

Tabel 4.5 Obyek Wisata di Kab. Cilacap .......................................................................... 41

Tabel 4.6 Data Pengunjung Obyek Wisata di Kab. Cilacap ............................................. 41

Tabel 4.7 Jumlah Kunjungan Wisatawan ......................................................................... 44

Tabel 4.8 Jumlah Pemasukan di Obyek Wisata ................................................................ 45

Tabel 4.9 Pemetaan Cagar Budaya di Cilacap sebagai Sumber Belajar Sejarah .............. 46

Page 10: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

ix

DAFTAR GAMBAR

Gambar 3.1. Desain Penelitian.......................................................................................... 11

Gambar 3.2. Diagram Fishbone ........................................................................................ 14

Gambat 4.1. Peta Kabupaten Cilacap ............................................................................... 15

Gambar 4.2 Wilayah Karesidenan Banyumas tahun 1900 ............................................... 23

Gambar 4.3. Peta Cilacap yang diproduksi tahun 1893 .................................................... 26

Gambar 4.4. grand design Benteng Pendem Cilacap tahun 1874 .................................... 29

Gambar 4.5. Stasiun Cilacap ............................................................................................. 30

Gambar 4.6 Lambang Daerah Kab. Cilacap ..................................................................... 31

Gambar 4.7 Salah satu sisa pos pertahanan Belanda yang difungsikan sebagai

kandang ayam ............................................................................................... 50

Page 11: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

x

IDENTITAS USULAN

1. Judul Penelitian : CAGAR BUDAYA SEBAGAI SUMBER BELAJAR SEJARAH

DAN POTENSI WISATA EDUKATIF DI KABUPATEN CILACAP

2. Tim Peneliti

No Nama Jabatan Bidang

Keahlian

Instansi Asal Alokasi

Waktu

(Jam/minggu)

1 Prof. Dr.

Suswandari, M.

Pd.

Guru Besar Ilmu Sosial UHAMKA 10

2 Laely Armiyati,

M. Pd.

Asisten Ahli Pendidikan

Sejarah

UHAMKA 7

3. Obyek Penelitian

Cagar Budaya di Kawasan Kabupaten Cilacap

4. Masa Pelaksanaan

Mulai : Maret 2017

Berakhir : Juli 2017

5. Biaya

Tahun ke-1 : Rp. 14.000.000

6. Lokasi Penelitian : Kabupaten Cilacap

7. Instansi lain yang terlibat

Dinas Pariwisata Kabupaten Cilacap, Dinas Pendidikan Kabupaten Cilacap

8. Temuan yang ditargetkan:

Skripsi

9. Kontribusi mendasar pada satu bidang ilmu

Secara teoritis, hasil penelitian dapat digunakan untuk pengembangan pendidikan sejarah

dan kepariwisataan berbasis cagar budaya (heritage tourism). Bagi pembelajaran sejarah,

hasil penelitian dapat digunakan untuk membantu guru mengembangkan metode, media,

dan sumber pembelajaran dengan memanfaatkan keberadaan cagar budaya. Secara

praktis, dapat menjadi rujukan bagi Dinas Pariwisata dalam pengembangan pariwisata di

Cilacap.

10. Rencana Luaran HKI : -

Page 12: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

xi

RINGKASAN

Penelitian ini bertujuan untuk mengidentifikasi potensi cagar budaya di Kabupaten Cilacap

sehingga dapat menjadi sumber belajar sejarah dan wisata edukatif. Penelitian dilakukan

menggunakan pendekatan kualitatif melalui tiga tahap, tahap pertama yaitu mengidentifikasi

cagar budaya yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber belajar sejarah dan wisata edukatif,

tahap kedua yaitu mengkaji respon guru sejarah terhadap pemanfaatan cagar budaya sebagai

sumber belajar sejarah, dan tahap ketiga yaitu mengkaji strategi pemanfaatan cagar budaya

sebagai sumber belajar dan potensi wisata edukatif. Hasil penelitian menunjukkan bahwa (1)

Cilacap memiliki 84 potensi cagar budaya yang dapat dikembangkan sebagai wisata edukatif

dan sumber belajar. (2) Besarnya potensi ini dikarenakan Cilacap merupakan salah satu kota

penting pada jaman Hindia Belanda. (3) Potensi cagar budaya belum sepenuhnya

dioptimalkan oleh guru sebagai sumber belajar sejarah. (4) Alasan tidak optimalnya

pemanfaatan ini adalah ketidaktahuan guru terhadap cagar budaya tersebut dan lokasi yang

terlalu jauh dari sekolah. (5) Pihak Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata telah

mengembangkan konsep wisata edukatif bekerjasama dengan biro travel, tapi belum

maksimal.

Kata kunci: Cagar Budaya, Sumber Belajar Sejarah, Wisata Edukatif, Kabupaten Cilacap

Page 13: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

xii

Page 14: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

1

BAB I PENDAHULUAN

1.1 Latar Belakang

Cagar budaya merupakan cermin peradaban suatu bangsa. Keberadaannya tidak hanya

menjadi media penyampai materi saja, tetapi juga non materi, yaitu nilai-nilai yang

terkandung di dalamnya. Melalui cagar budaya, kita dapat menyaksikan kekuatan politik,

sosial, dan budaya pada generasi sebelumnya. Karena itu, pelestarian dan perawatan cagar

budaya sepatutnya dilakukan apabila kita masih bercita-cita menjadi bangsa yang

bermartabat, berkepribadian, dan mampu bertahan sebagai bangsa yang berperadaban di

tengah-tengah arus globalisasi. Pemerintah telah mengeluarkan UU Nomor 11 tahun 2010

tentang cagar budaya. Dalam regulasi ini, ditetapkan bahwa pelestarian cagar budaya

dipandang secara dinamis. Artinya bahwa cagar budaya tidak hanya sekedar mengkonservasi

produk budayanya, tetapi bagaimana ia memiliki peranan dalam sektor ekonomi, sosial, dan

politik.

Penelitian yang dilakukan oleh Stetic (2012) menyatakan bahwa cagar budaya

merupakan salah satu atribut pariwisata yang potensial, apabila dikemas dan dikelola dengan

menarik. Pernyataan ini didukung oleh UNESCO (2012) bahwa cagar budaya yang dikelola

dengan baik oleh dinas pariwisata dapat menjadi potensi untuk meningkatkan pendapatan

daerah atau negara dan menunjang pengembangan berkelanjutan (sustainable development).

Hal ini diperkuat oleh Sunardi (2016) bahwa benda cagar budaya merupakan salah satu

pendukung pembangunan daerah maupun nasional apabila dikemas sebagai tujuan pariwisata

yang menarik, karena benda cagar budaya memiliki sifat-sifat unik, langka, tidak dapat

diperbaharui, dan tidak bisa digantikan oleh teknologi dan bahan yang sama karena

kesemuanya merupakan fakta aktifitas manusia pada masa lampau.

Pada dekade terakhir, telah banyak negara-negara yang populer sebagai destinasi

wisata karena memberdayakan potensi cagar budaya. Diantaranya adalah Arab Saudi yang

memanfaatkan peninggalan zaman Rasulullah SAW dan Khulafaur Rasyidin, Turki yang

memanfaatkan peninggalan sejarah zaman Kerajaan Ottoman, Mesir yang memberdayakan

Piramida, Sphinx, dan Kerajaan Mesir, Thailand, serta kawasan Eropa Timur (Rusia,

Polandia, Hungaria, Bulgaria) yang memanfaatkan peninggalan era Monarki dan Perang

Dunia. Di Indonesia pun telah banyak daerah yang mulai melirik wisata berbasis cagar

budaya, diantaranya Yogyakarta, Solo, DKI Jakarta, Pontianak (Singkawang), dan Tana

Toraja (Sulawesi). Tingginya animo wisatawan yang berkunjung ke tempat-tempat tersebut,

menandakan bahwa pengembangan wisata berbasis cagar budaya merupakan modal yang

Page 15: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

2

sangat baik untuk dapat meningkatkan devisa dan bersaing di era Masyarakat Ekonomi

ASEAN (MEA), terutama dalam hal pariwisata.

Kabupaten Cilacap yang memiliki slogan “Bangga Mbangun Desa”, menempatkan

sektor pariwisata sebagai salah satu pilar ekonominya yang dicantumkan dalam misi

Kabupaten Cilacap dalam RPJMD tahun 2012-2017, dengan sasaran pada penyerapan tenaga

kerja sehingga ada penurunan angka pengangguran di Kabupaten Cilacap (LKjIP Kabupaten

Cilacap Tahun 2014). Pesatnya perkembangan sektor pariwisata di Kabupaten Cilacap,

tampak dalam tingginya jumlah pengunjung dan penambahan destinasi wisata dalam kurun

waktu empat tahun. Di tahun 2010, hanya ada sembilan destinasi wisata dengan penghasilan

sebesar Rp 2.083.741.765,00, naik 104,82% dari tahun 2009 (Hero Idyel, 2011). Pada tahun

2014, terdapat sebelas destinasi wisata di Kabupaten Cilacap, dengan Pendapatan Asli

Daerah sebesar Rp. 307.344.467.000, dimana sektor pariwisata menjadi salah satu

penyumbangnya (Perda Kabupaten Cilacap Nomor 20 Tahun 2014. Berikut adalah data

wisatawan yang berkunjung ke Kabupaten Cilacap yang tercatat di Badan Pusat Statistik

tahun 2014.

Tabel 1. Jumlah Wisatawan Kabupaten Cilacap Tahun 2014 (dalam Ribuan)

Bulan Jan Feb Mar Apr Mei Jun Jul Ags Sep Okt Nov Des

Jumlah 500 13 300 526 2134 0 270 36391 400 0 0 9295

Sumber: data diolah dari Badan Pusat Statistik Kabupaten Cilacap Tahun 2014

Berdasarkan data dari BPS Kabupaten Cilacap tahun 2014, obyek wisata pantai

menjadi primadona karena memiliki jumlah pengunjung tertinggi yaitu 36.533 orang,

sedangkan untuk tertinggi kedua obyek ecotourism dengan pengunjung berjumlah 10.829

orang, dan yang terakhir adalah curug/ air terjun (BPS Kabupaten Cilacap tahun 2014) Dari

data tersebut, dapat disimpulkan bahwa Kabupaten Cilacap masih bergantung pada obyek

wisata alam. Padahal, Kabupaten Cilacap memiliki banyak situs dan cagar budaya, sayangnya

banyak yang belum dimanfaatkan, bahkan terbengkalai. Kondisi ini seperti disampaikan oleh

Armiyati (2017) bahwa di kawasan Cilacap Kota saja terdapat lima cagar budaya, namun tiga

diantaranya sangat memprihatinkan. Bahkan salah satu dari obyek tersebut belum

diinventarisir oleh Dinas Pariwisata Kabupaten Cilacap. Tentu saja hal ini sangat

memprihatinkan, mengingat keberadaan cagar budaya tidak hanya dapat dimanfaatkan

sebagai sumber belajar sejarah, tetapi juga menjadi obyek wisata edukatif yang dapat

menambah pendapatan daerah.

Page 16: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

3

Pemanfaatan cagar budaya tidak dapat dilepaskan dari pembelajaran sejarah. Namun

sayangnya, berdasarkan wawancara guru sejarah SMA pada observasi awal, kondisi ini

belum tampak di Kabupaten Cilacap. Hal ini kemudian berdampak pada rendahnya minat

belajar sejarah siswa. Padahal, berdasarkan hasil penelitian yang dilakukan di beberapa

wilayah, ditemukan hasil bahwa cagar budaya memiliki kontribusi yang besar dalam

peningkatan minat dan prestasi belajar sejarah. Hal ini disampaikan pada penelitian Redita

Ventyasari (2015) berjudul Pemanfaatan Museum Trinil Sebagai Sumber Belajar Sejarah

Bagi Siswa SMA Di Kabupaten Madiun Provinsi Jawa Timur Tahun Ajaran 2014/2015 yang

menyimpulkan bahwa Museum Trinil dapat dimanfaatkan sebagai sumber dan media

pembelajaran, siswa antusias untuk mengikuti pelajaran sejarah dengan memanfaatkan

Museum Trinil dan mengetahui cara merawat situs agar tetap eksis. Hal serupa

disampaikan oleh Adiatama Nugraha Yudha (2012) berjudul Pemanfaatan Situs Cagar

Budaya sebagai Sumber Belajar Sejarah melalui Pembelajaran Outdoor Study Kaitannya

dengan Minat Belajar Siswa SMA N 5 Kota Semarang Tahun 2011/2012, menyimpulkan

bahwa pemanfaatan cagar budaya dengan menggunakan konsep outdoor study yang

dilakukan oleh guru di SMAN 5 Kota Semarang, tidak hanya mampu menarik minat belajar

tetapi juga berpengaruh terhadap nilai sejarah siswa.

Penelitian ini mencoba untuk mengidentifikasi cagar budaya apa saja yang dapat

dimanfaatkan sebagai sumber belajar sejarah dan mengkaji lebih dalam strategi pemanfaatan

cagar budaya sebagai sumber belajar. Selain itu, penelitian ini juga bertujuan untuk membuat

strategi promosi wisata edukatif dengan memanfaatkan keberadaan cagar budaya tersebut.

1.2.Rumusan Masalah

Kabupaten Cilacap merupakan salah satu wilayah yang memiliki potensi alam dan

budaya yang sangat besar. Namun sayangnya, pemanfaatan potensi budaya tidak sebesar

pemanfaatan potensi alam, diantara potensi tersebut adalah cagar budaya. Padahal, cagar

budaya tidak hanya dapat dimanfaatkan sebagai sumber belajar sejarah tetapi juga wisata

edukatif yang dapat menambah pendapatan daerah. Berdasarkan fenomena tersebut, dapat

dirumuskan permasalahannnya sebagai berikut:

1. Bagaimana pemanfaatan cagar budaya sebagai sumber belajar sejarah dan wisata

edukatif di Kabupaten Cilacap?

2. Apa sajakah cagar budaya di Kabupaten Cilacap yang dapat dimanfaatkan sebagai

sumber belajar sejarah dan wisata edukatif di Kabupaten Cilacap?

Page 17: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

4

3. Bagaimanakah pemetaan cagar budaya di Kabupaten Cilacap sehingga dapat

dimanfaatkan sebagai wisata edukatif?

4. Bagaimanakah strategi yang dapat digunakan untuk memanfaatkan cagar budaya

sebagai sumber belajar dan wisata edukatif di Kabupaten Cilacap?

1.3.Tujuan Penelitian

Berdasarkan latar belakang dan rumusan masalah, tujuan penelitian ini sebagai

berikut.

1.Untuk menelaah tentang pemanfaatan cagar budaya sebagai sumber belajar sejarah

dan wisata edukatif di Kabupaten Cilacap.

2.Untuk mengidentifikasi cagar budaya di Kabupaten Cilacap yang dapat dimanfaatkan

sebagai sumber belajar sejarah dan wisata edukatif di Kabupaten Cilacap.

3.Untuk melakukan pemetaan cagar budaya di Kabupaten Cilacap sehingga dapat

ditemukan potensi wisata edukatif berbasis cagar budyaya

4.Untuk menemukan strategi pemanfaatan cagar budaya sebagai sumber belajar sejarah

dan wisata edukatif di Kabupaten Cilacap.

1.4.Manfaat Penelitian

penelitian ini dapat dimanfaatkan oleh pihak-pihak di bawah ini.

1. Pemerintah Daerah Kabupaten Cilacap

Selaras dengan slogan “Bangga Mbangun Desa” dan RPJMD tahun 2012-2017

yang menjadikan pariwisata sebagai salah satu pilar ekonomi, maka hasil penelitian

ini dapat menjadi rujukan dalam mengembangkan wisata edukasi

2. Universitas Muhammadiyah Prof. DR. HAMKA

Hasil penelitian ini dapat menjadi referensi untuk peneliti lainnya di UHAMKA

yang tertarik untuk mengkaji tentang pengelolaan potensi lokal dan wisata. Selain

itu, melalui penelitian ini dapat terjalin komunikasi antara UHAMKA dengan

pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Cilacap, sehingga UHAMKA dapat

berkontribusi lebih besar bagi pengembangan daerah tersebut, baik melalui

kegiatan penelitian maupun pengabdian masyarakat.

3. Guru Sejarah di Kabupaten Cilacap

Hasil penelitian dapat dimanfaatkan untuk pengembangan sumber belajar sejarah

berbasis cagar budaya dan kearifan lokal, sehingga pembelajaran sejarah dapat

lebih menarik, menyenangkan, dan kontekstual.

Page 18: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

5

BAB II KAJIAN PUSTAKA

2.1. Cagar Budaya sebagai Sumber Belajar Sejarah

Cagar budaya berasal dari dua kata, yaitu “cagar” dan “budaya”. menurut Kamus

Besar Bahasa Indonesia (KBBI) “cagar”, sebagai daerah perlindungan untuk melarikan

tumbuh-tumbuhan, binatang, dan sebagainya. Pencagaran adalah perlindungan terhadap

tumbuhan, binatang, dan sebagainya yang diperkirakan akan punah, sedangkan budaya

menurut KBBI merupakan hasil akal budi manusia. Dengan demikian, cagar budaya

adalah perlindungan terhadap hasil akal budi manusia agar yang diperkirakan akan

punah. Menurut Undang-undang nomor 11 tahun 2010, Bab I, Pasal I, Cagar Budaya

adalah:

... warisan budaya bersifat kebendaan berupa Benda Cagar Budaya, Bangunan

Cagar Budaya, Struktur Cagar Budaya, Situs Cagar Budaya, dan Kawasan Cagar

Budaya di darat dan/atau di air yang perlu dilestarikan keberadaannya karena

memiliki nilai penting bagi sejarah, ilmu pengetahuan, pendidikan, agama,

dan/atau kebudayaan melalui proses penetapan.

ICOMOS (2012) mendefinisikan cagar budaya sebagai konsep yang sangat luas,

karena berkaitan dengan ekspresi kehidupan manusia dari generasi ke generasi, seperti

diungkapkannya:

Cultural Heritage is an expression of the ways of living developed by a

community and passed on from generation to generation, including customs,

practices, places, objects, artistic expressions and values. Cultural Heritage is

often expressed as either Intangible or Tangible Cultural Heritage (ICOMOS,

2002).

Lebih lanjut, ditegaskan oleh Undang-undang nomor 11 tahun 2010 yang

menyatakan bahwa yang termasuk dalam cagar budaya adalah:

1. Benda cagar budaya, yaitu benda alam dan/atau benda buatan manusia, baik

bergerak maupun tidak bergerak, berupa kesatuan atau kelompok, atau bagian-

bagiannya, atau sisa-sisanya yang memiliki hubungan erat dengan kebudayaan dan

sejarah perkembangan manusia.

2. Bangunan cagar budaya adalah susunan binaan yang terbuat dari benda alam atau

benda buatan manusia untuk memenuhi kebutuhan ruang berdinding dan/atau tidak

berdinding, dan beratap.

3. Struktur Cagar Budaya adalah susunan binaan yang terbuat dari benda alam

dan/atau benda buatan manusia untuk memenuhi kebutuhan ruang kegiatan yang

Page 19: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

6

menyatu dengan alam, sarana, dan prasarana untuk menampung kebutuhan

manusia.

4. Situs Cagar Budaya adalah lokasi yang berada di darat dan/atau di air yang

mengandung Benda Cagar Budaya, Bangunan Cagar Budaya, dan/atau Struktur

Cagar Budaya sebagai hasil kegiatan manusia atau bukti kejadian pada masa lalu.

5. Kawasan Cagar Budaya adalah satuan ruang geografis yang memiliki dua Situs

Cagar Budaya atau lebih yang letaknya berdekatan dan/atau memperlihatkan ciri

tata ruang yang khas.

Cagar Budaya dan sejarah merupakan dua hal yang tidak dapat dilepaskan. Hal

ini dikarenakan, cagar budaya merupakan salah satu obyek kajian sejarah. Umass

Amherst Center for Heritage and Society

(http://www.umass.edu/chs/about/whyheritage.html) menyatakan bahwa cagar budaya

yang dilestarikan dapat memegang peranan penting bagi restorasi sosial bangsa, wilayah,

dan komunitas lokal.

... in the coming years the issues of cultural heritage, social identity, and

collective memory will all become serious elements of larger social programs.

Consequently, there will be a growing need for American professionals who are

soundly educated both in the historiographical disciplines and in the important

contemporary aspects of heritage such as economics, sociology, urban planning,

and community affairs. (http://www.umass.edu/chs/about/whyheritage.html)

Dengan peranannya dalam restorasi sosial, cagar budaya merupakan salah satu

sumber primer yang sangat penting dalam mengasah daya kritis dan analisis siswa dalam

belajar sejarah. Argumentasi ini didukung oleh keberadaan cagar budaya sebagai saksi

mata peristiwa sejarah, maka tidaklah mengherankan jika cagar budaya dijadikan sebagai

sumber belajar sejarah. Hal ini sejalan dengan hasil penelitian yang dilakukan oleh

Ventyasari (2015) menyatakan bahwa pembelajaran sejarah dengan memanfaatkan situs

membuat siswa antusias untuk mengikuti pelajaran sejarah, terutama apabila

pemanfaatan situs diberikan dengan terlebih dahulu memberikan bekal panduan kepada

siswa sebelum melakukan kunjungan. Pendapat serupa juga disampaikan oleh Adiatama

Nugraha Yudha (2012), bahwa pemanfaatan cagar budaya dapat lebih optimal apabila

guru menggunakan pembelajaran outdoor study. Dengan demikian, pembelajaran sejarah

dengan memanfaatkan cagar budaya akan memberikan kontribusi yang signifikan

apabila guru menyajikannya dengan metode yang tepat.

Page 20: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

7

2.2. Konsep Wisata Edukatif

Dalam teori kebutuhan Maslow, kebutuhan akan rasa senang menjadi salah satu

kebutuhan manusia. Oleh karena itu, pada hakekatnya setiap manusia membutuhkan

hiburan dalam kehidupan, sebagai upayanya untuk mengurangi tekanan dan mengurangi

beban kehidupan. Inilah yang menjadi alasan munculnya konsep wisata. Wisata atau

tourism dalam bahasa Inggris berarti perjalanan atau bepergian. Sedangkan pariwisata

menurut UU No. 9 Tahun 1990 adalah segala sesuatu yang berhubungan dengan wisata

termasuk pengusahaan, daya tarik dan atraksi wisata serta usaha-usaha yang

berhubungan dengan penyelenggaraan pariwisata. Yoeti (Irawan, 2010:11), menjelaskan

bahwa kata pariwisata berasal dari bahasa Sansekerta, yatu pari yang berarti banyak,

berkali–kali, berputar–putar, keliling, dan wisata yang berarti perjalanan atau bepergian”.

Dengan demikian, pariwisata berarti perjalanan berkeliling.

Pariwisata memiliki peranan besar bagi perkembangan negara, karena

pengelolaan pariwisata yang baik dapat mendatangkan pendapatan yang besar bagi

negara tersebut. Saat ini, prinsip pengembangan pariwisata didasarkan pada prinsip

keberlanjutan (sustainability). Sebagai dampak prinsip keberlanjutan ini, pengembangan

pariwisata seharusnya didasarkan pada keberlangsungan ekologi, sarana vital ekonomi,

keberlangsungan aspek moral dan sosial dari komunitas lokal (kearifan lokal), serta

diintegrasikan ke dalam konsep alam, budaya, aktivitas, serta dinamika dari setiap

komunitas lokal tersebut (Stetic, Pavlovic, Stanic, dan Simicevic: 2014). Stetic (2012)

telah memetakan obyek wisata berdasarkan pada atribut yang dimiliki dan potensi

pengembangannya.

Tabel 2.1 Atribut Tujuan Wisata

Tipologi Tujuan

Wisata

Komponen Pengembangan Peluang untuk

dikembangkan

Kota Kebudayaan, religius,

historis, pusat lembaga

pemerintahan

Bangunan sejarah, institusi

budaya, sarana olahraga

Area Bisnis Pusat bisnis Pusat Bisnis

Area Pantai Olahraga air dan pantai Sumber daya alam (SDA)

Area Pulau Alam, kebudayaan lokal, SDA, motif antropogenik

Area Pegunungan Olahraga gunung, hiking,

trekking, produk agrikultur,

SDA, pembangunan

infrastruktur

Area Pedesaan Produk agrikultur, pekerjaan

sbg petani, handicraft,

rekreasi

Lingkungan alam,

karakteristik etno-sosial,

gastronomi

Tempat Bersejarah dan

budya

Budaya dan sejarah, agama, Motif antropogenik,

bangunan suci,

Area Spa Perawatan, rest and recovey Climatic resort, balai

Page 21: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

8

pengobatan tradisional

Sumber: Source: S. Štetić, D. Šimičević (2009) dalam Stetic (2012)

Wisata edukatif atau Edu-Tourism yang telah berkembang sejak tahun 1980-an

merupakan suatu program perjalanan wisata pada suatu tempat tertentu dengan tujuan

utama mendapatkan pengalaman belajar secara langsung terkait dengan lokasi yang

dikunjungi (Rodger, 1998, hal 28). Dengan kata lain, wisata edukatif merupakan

konsep wisata yang menerapkan pendidikan nonformal tentang suatu pengetahuan

kepada wisatawan yang berkunjung ke suatu obyek wisata. Di tempat tersebut

pengunjung dapat melakukan kegiatan wisata dan belajar dengan metode yang

menyenangkan.

Program wisata edukasi memiliki berbagai bentuk, yaitu (1) ekowisata, yaitu

wisata berbasis keindahan ekosistem; (2) wisata warisan (heritage tourism), yaitu wisata

berbasis cagar budaya yang ada di suatu wilayah; (3) wisata pedesaaan/pertanian

(rural/farm tourism) yaitu wisata berbasis keindahan alam pedesaan dan gaya hidup

petani, (4) wisata komunitas (community tourism), yaitu bentuk wisata edukasi yang

berbasis pada kegiatan komunitas tertentu di suatu daerah; dan (5) pertukaran siswa antar

institusi pendidikan (student exchanges).

2.3. Cagar Budaya sebagai Wisata Edukatif

Pemanfaatan budaya sebagai destinasi wisata, telah berlangsung sejak era Yunani

Kuno. Pada tahun 440 SM, Herodotus, mencatat tujuh “Keajaiban” di dunia kuno.

Memasuki abad ke-19, kebudayaan adalah alasan utama seseorang untuk melakukan

perjalanan, selain juga sebagai bagian dari pendidikan. Selanjutnya, memasuki abad ke-

20, wisata budaya menjadi semakin masif dikembangkan oleh negara-negara di dunia.

Dengan demikian, wisata berbasis budaya, dimana didalamnya mencakup kesenian,

pertunjukkan produk kebudayaan, museum, dan cagar budaya, sebenarnya merupakan

salah satu potensi yang harus terus dikembangkan. Hal ini sejalan dengan penelitian yang

dilakukan oleh Ontario Ministry of Tourism (2009) yang menyatakan bahwa:

With cultural tourism, tourism and culture come together to meet the particular

needs and interests of travelers whose main motivation for travel are experiences

in the performing arts; visual arts and crafts; museums and cultural centres;

historic sites and interpretive centres; cultural industries and cultural events.

Cagar budaya merupakan bagian dari wisata budaya (cultural tourism), hal ini

seperti disampaikan oleh World Tourism Organization (WTO) yang menyampaikan

Page 22: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

9

bahwa wisata budaya adalah pergerakan seseorang untuk melakukan perjalanan studi,

perjalanan wisata budaya dan menyaksikan pertunjukan seni, perjalanan ke festival

budaya, kunjungan ke museum dan cagar budaya, dan kunjungan ke masyarakat

tradisional. Cagar budaya juga menjadi tempat yang tepat sebagai wisata edukasi. Selain

memperoleh informasi tentang peristiwa yang berkaitan dengan cagar budaya, kunjungan

ke tempat tersebut juga dapat meningkatkan sikap empati dan toleransi. Misalnya, ketika

mengunjungi kawasan Benteng Pendem di kota Cilacap, melalui penciptaan atmosfer

yang tepat, pengunjung dapat merasakan betapa sulitnya perjuangan untuk meraih

kemerdekaan. Nyawa seolah menjadi barang yang tidak berharga. Dengan merasakan

situasi demikian, pengunjung akan lebih menghargai kehidupannya, terus berjuang untuk

meraih cita-cita, dan bersikap hormat atas peninggalan masa lalu. Keuntungan lain dari

pemanfaatan cagar budaya disampaikan oleh Murzyn-Kupisz dan Dzialek (2013)

diantarnya adalah bahwa cagar budaya dapat berfungsi sebagai (1) “tempat komunitas”

untuk berinteraksi dan berdiskusi, (2) cagar budaya sebagai tempat membangun jejaring

antar generasi, dan (3) sebagai wahana komunikasi, toleransi, menghargai perbedaan,

serta memelihara suatu etnik dari kepunahan.

Stetic (2012) menyatakan bahwa bangunan sejarah dan cagar budaya merupakan

salah satu motivasi dasar seseorang berwisata, bersandingan dengan motivasi lainnya

yaitu rekreasi, menenangkan pikiran, keindahan alam, adat istiadat, serta iklim yang

menyenangkan. Hal ini menandakan bahwa cagar budaya menjadi salah satu obyek

wisata yang cukup mampu menarik wisatawan apabila dikelola dan dikemas dengan

baik. UNESCO (2012) menyatakan bahwa pelestarian cagar budaya berkontribusi pada

sustainable development suatu bangsa. Benda cagar budaya yang terawat dengan baik

secara langsung akan berkontribusi secara ekonomi, yaitu meningkatkan devisa negara

melalui bidang pariwisata. Kebudayaan yang unik dan kondisi lingkungan yang masih

alami, merupakan daya tarik bagi wisatawan, baik domestik maupun mancanegara.

Seperti disampaikan UNESCO:

Activities associated to the stewardship of cultural and natural heritage, indeed,

are local by definition (i.e. cannot be de-localised) and green “by design” since

they embody an intrinsically more sustainable pattern of land use, consumption

and production, developed over centuries if not millennia of slow adaptation

between the communities and their environment. This is true for natural protected

areas rich in biodiversity, of course, but also for cultural landscapes and historic

cities.

Page 23: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

10

Urgensi keberadaan cagar budaya juga ditunjukkan oleh UNESCO melalui

“Strategic Action Plan for the Implementation of the Convention, 2012-2022”,

mengintegrasikan sustainable development sebagai bagian dari pelestarian cagar budaya,

dengan fokus utama pada perlindungan dan konservasi cagar budaya yang

mempertimbangkan kebutuhan lingkungan, sosial, dan ekonomi pada masa kini dan

masa depan, yang kemudian dikelola dalam konsep “connecting conservation to

communities”. (UNESCO, 2012)

Page 24: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

11

BAB III METODE PENELITIAN

3.1. Lokasi dan Waktu Penelitian

3.1.1. Lokasi Penelitian

Penelitian ini dilakukan di Kabupaten Cilacap, dengan lokasi penelitian di cagar

budaya di wilayah Cilacap, yaitu Benteng Pendem, Benteng Karang Bolong

(Nusakambangan), dan Situs Pabahan (Kecamatan Majenang), serta Sekolah Menengah

Atas di Kabupaten Cilacap.

3.1.2. Waktu Penelitian

Penelitian ini dilakukan selama satu tahun, dimulai dari bulan Maret 2017 sampai

Agustus 2017.

3.2. Desain Penelitian

Penelitian ini menggunakan pendekatan kualitatif dengan metode etnografi.

Metode ini digunakan karena penelitian ini mampu menganalisis dan mendeskripsikan

secara dalam tentang fenomena, peristiwa, aktivitas sosial, sikap, kepercayaan, persepsi,

pemikiran orang secara individu maupun kelompok (Mulyana, 2006; Sutopo, 2002).

mengidentifikasi cagar budaya yang dapat dimanfaatkan sebagai sumber belajar sejarah

dan wisata edukatif, tahap kedua yaitu mengkaji respon guru sejarah terhadap

pemanfaatan cagar budaya sebagai sumber belajar sejarah, dan tahap ketiga yaitu

membuat modul dan strategi promosi wisata edukatif. Berikut adalah gambaran alur

penelitian yang digunakan.

Observasi Awal

Masalah

Penelitian

Pengemb

angan

instrume

n (dosen)

Studi literatur

Studi lapangan

Draft skripsi

- - Skripsi

- Modul Pembelajaran

berbasis cagar budaya lokal

- Strategi pengembangan

wisata edukatif

Bimbingan Skripsi

Pengump

ulan Data

(Mahasis

wa)

Page 25: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

12

3.3. Teknik Pengumpulan Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data primer dan data sekunder,

data primer diperoleh dari wawancara dan observasi, sedangkan data sekunder diperoleh

dari analisis dokumen yang mendukung data primer. Teknik pengumpulan data yang

digunakan dalam penelitian ini adalah wawancara dan observasi.

a. Wawancara dilakukan kepada beberapa narasumber yaitu, pertama, guru sejarah

untuk memperoleh informasi bagaimana pemanfaatan cagar budaya sebagai sumber

belajar sejarah. Kedua, sejarawan lokal untuk memperoleh informasi tentang

peristiwa sejarah yang pernah terjadi di Cilacap dan seputar cagar budaya di

Kabupaten Cilacap. Ketiga, petugas Dinas Pariwisata Kabupaten Cilacap untuk

memperoleh informasi tentang upaya pengembangan cagar budaya sebagai obyek

pariwisata di Kabupaten Cilacap.

b. Observasi dilakukan dengan mengunjungi cagar budaya di Kabupaten Cilacap.

Observasi dilakukan di dua tempat, yaitu sekolah dan cagar budaya Kabupaten

Cilacap (Benteng Pendem, Benteng Karangbolong, Situs Pabahan, dan

Selanjutnya, data yang diperoleh diuji validitasnya dengan menggunakan teknik

triangulasi sumber dan teknik triangulasi metode. Teknik trianggulasi sumber/data

mengarahkan peneliti agar dalam mengumpulkan data wajib menggunakan beragam

sumber data yang tersedia. Artinya, data yang sama atau sejenis, akan lebih mantap

kebenarannya bila digali dari beberapa sumber data yang berbeda. Menurut Sutopo

(2006: 95) teknik triangulasi ini bisa dilakukan seorang peneliti dengan cara

mengumpulkan data sejenis tetapi dengan teknik atau metode pengumpulan data yang

berbeda dan bahkan lebih jelas diusahakan mengarah pada sumber data yang sama untuk

menguji kemantapan informasinya.

3.4. Teknik Analisis Data

Analisis penelitian kualitatif dalam penelitian ini bersifat induktif, dimana semua

simpulan dibentuk dari semua data dan informasi yang diperoleh dari lapangan. Proses

analisis kualitatif memiliki tiga langkah utama yang dikembangkan dan selalu terlibat

dalam proses analisis, baik yang bersifat sementara maupun simpulan akhir sebagai hasil

analisis akhir. Tiga komponen tersebut adalah reduksi data, sajian data, dan penarikan

simpulan. Reduksi data merupakan komponen pertama dalam analisis yang merupakan

proses seleksi, pemfokusan, penyederhanaan, dan abstraksi dari semua jenis informasi

yang tertulis lengkap dalam catatan lapangan (fieldnote). Proses ini berlangsung terus

sepanjang penelitian, artinya reduksi data sudah berlangsung sejak peneliti mengambil

Page 26: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

13

keputusan, melakukan pemilihan kasus, menyusun pertanyaan penelitian yang

menekankan pada fokus tertentu, tentang kerangka kerja konseptual, dan bahkan juga

waktu menentukan cara pengumpulan data yang akan digunakan.

Sajian data merupakan suatu rakitan organisasi informasi, deskripsi dalam bentuk

narasi lengkap yang untuk selanjutnya memungkinkan simpulan penelitian. Sajian data

ini berdasarkan pokok-pokok yang terdapat dalam reduksi data, dan disajikan dengan

menggunakan kalimat dan bahasa peneliti yang merupakan rakitan kalimat yang disusun

secara logis dan sistematis, sehingga bila dibaca, akan bisa lebih dipahami. Penarikan

simpulan adalah membuat simpulan dari data yang telah diperoleh sejak awal penelitian.

Sampai pada waktu proses pengumpulan data berakhir, simpulan masih perlu diverifikasi

agar bisa dipertanggungjawabkan. Verifikasi merupakan aktivitas pengulangan untuk

tujuan pemantapan, penelusuran data kembali dengan cepat. Verifikasi juga dapat berupa

kegiatan yang dilakukan dengan lebih mengembangkan ketelitian, misalnya dengan cara

berdiskusi, atau saling memeriksa antar teman, maupun dalam bentuk melakukan

replikasi dalam satuan data yang lain.

Analisis yang dilakukan pada penelitian ini menggunakan analisis model

interaktif, yaitu teknik analisis yang aktivitasnya dilakukan dalam bentuk interaktif

dengan proses pengumpulan data sebagai proses siklus. Setelah pengumpulan data,

peneliti hanya bergerak dalam tiga komponen analisis. Aktivitas tersebut dilakukan, baik

pada analisis setiap unit kasus maupun antarkasus untuk memahami perbedaan dan

persamaannya. Dalam melakukan proses ini, aktivitas peneliti bergerak di antara

komponen analisis dan pengumpulan datanya, selama pengumpulan data belum selesai.

Selanjutnya, setelah pengumpulan data selesai, peneliti hanya bergerak dalam tiga

komponen analisis pada setiap unit kasusnya.

Page 27: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

14

3.5. Diagram Fishbone

Penelitian ini direncanakan berlangsung dalam waktu satu tahun hingga

menghasilkan modul dan konsep strategi pengembangan wisata edukasi di Kabupaten

Cilacap.

Masalah

penelitian

Penyusunan

instrumen

Instrumen

wawancara

dan

observasi

Penetapan

personil

mahasiswa

Pelatihan

personil riset

Studi

Lapangan I

(dosen

danmahasisw

a)

Analisis studi

lapangan I

Studi

Lapangan II

(dosen dan

mahasiswa)

Analisis

studi

lapangan II

FGD seluruh

tim

Penyusunan

Skripsi dan

laporan

penelitian

Skripsi

Page 28: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

15

BAB IV HASIL DAN PEMBAHASAN

4.1. Deskripsi Geografis Kabupaten Cilacap Kabupaten Cilacap terletak di wilayah administratif Provinsi Jawa Tengah,

tepatnya di sebelah selatan yang berbatasan langsung dengan Samudra Indonesia.

Cilacap yang merupakan daerah terluas di Jawa Tengah mempunyai luas wilayah

225.360,840 Ha (termasuk Pulau Nusakambangan), yang apabila dihitung sekitar 6,9

persen dari luas wilayah Jawa Tengah. Daerah ini memiliki batas wilayah sebelah selatan

adalah Samudra Indonesia, sebelah utara berbatasan dengan Kabupaten Banyumas,

Kabupaten Brebes dan Kabupaten Kuningan Propinsi Jawa Barat, sebelah timur

berbatasan dengan Kabupaten Kebumen, dan sebelah barat berbatasan dengan Kabupaten

Ciamis dan Kota Banjar Propinsi Jawa Barat. Secara astronomis, kabupaten ini terletak

diantara 1084-30 - 1093030 garis Bujur Timur dan 730 - 74520 garis Lintang

Selatan.

Gambar 4.1. Peta Kabupaten Cilacap (http://cilacapkab.go.id/v2/)

Berikut adalah luas wilayah di Kabupaten Cilacap per Kecamatan.

Page 29: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

16

Tabel 4.1. Luas wilayah di Kabupaten Cilacap menurut Kecamatan

Kecamatan/District

2015 Luas Wilayah menurut Kecamatan

Luas Wilayah/Total Area (Km2/Sq. Km)

Persetase Thd Luas Kab./Percentage to Regency

Dayeuhluhur 185.06 8.65

Wanareja 189.73 8.87

Majenang 138.56 6.48

Cimanggu 167.44 7.83

Karangpucung 115 5.38

Cipari 121.47 5.68

Sidareja 54.95 2.57

Kedungreja 71.43 3.34

Patimuan 75.30 3.52

Gandrungmangu 143.19 6.70

Bantarsari 95.54 4.47

Kawunganten 117.43 5.49

Kampung Laut 146.14 6.83

Jeruklegi 96.80 4.53

Kesugihan 82.31 3.85

Adipala 61.19 2.86

Maos 28.05 1.31

Sampang 27.30 1.28

Kroya 58.83 2.75

Binangun 51.42 2.40

Nusawungu 61.26 2.86

Cilacap Selatan 9.11 0.43

Cilacap Tengah 22.15 1.04

Cilacap Utara 18.84 0.88

Kab. Cilacap/Cilacap Regency 2138.50 100

Sumber: BPS Kabupaten Cilacap, 2016

Wilayah tertinggi adalah Kecamatan Dayeuhluhur dengan ketinggian 198 M dari

permukaan laut dan wilayah terendah adalah Kecamatan Kampung Laut dengan

ketinggian rata-rata 1 M dari permukaan laut. Jarak terjauh dari barat ke timur 152 km

dari Kecamatan Dayeuhluhur ke Kecamatan Nusawungu dan dari utara ke selatan

sepanjang 35 km yaitu dari Kecamatan Cilacap Selatan ke Kecamatan Sampang. Secara

administratif Kabupaten Cilacap terbagi menjadi 24 Kecamatan 269 desa dan 15

Page 30: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

17

Kelurahan. (BPS Cilacap, 2016) Berikut adalah tabel letak geografis kecamatan di

wilayah Kabupaten Cilacap.

Tabel 4.2. Letak Ketinggian setiap Kecamatan di Kabupaten Cilacap

No Kecamatan Ketinggian Dari Permukaan Laut (M)

1 Dayeuhluhur 198

2 Wanareja 25

3 Majenang 23

4 Cimanggu 40

5 Karangpucung 50

6 Cipari 50

7 Sidareja 26

8 Kedungreja 45

9 Patimuan 5*)

10 Gandrungmangu 15

11 Bantarsari 8*)

12 Kawunganten 56

13 Kampung Laut 1*)

14 Jeruklegi 9

15 Kesugihan 9

16 Adipala 8

17 Maos 8

18 Sampang 8*)

19 Kroya 10

20 Binangun 8

21 Nusawungu 10

22 Cilacap Selatan 6

23 Cilacap Tengah 5

24 Cilacap Utara 6

Sumber: BPS Cilacap, 2016.

Lahan di wilayah Kabupaten Cilacap –tidak termasuk Pulau Nusakambangan-

adalah seluas 213,850 Ha, dimana lahan ini terbagi dalam dua bagian yaitu lahan sawah

dan lahan kering. Lahan sawah seluas 64.738 Ha atau 30,27 persen dan 149.112 Ha atau

69,73 persen merupakan lahan kering atau bukan sawah. Lahan kering atau bukan sawah

Page 31: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

18

terbagi ke dalam berbagai penggunaan yaitu tegal/kebun seluas 40.231 Ha atau sekitar

18,81 persen, ladang/huma seluas 1.547 Ha atau 0,72 persen, perkebunan seluas 12.886

Ha atau 6,03 persen, hutan rakyat seluas 6.303 Ha atau 2,95 persen, tambak,

kolam/empang adalah 45.194 Ha atau 21,13 persen, dan lahan bukan pertanian seluas

45.815 Ha atas 20,02 persen. (BPS Cilacap, 2016, hal. 44)

Penduduk Kabupaten Cilacap mengalami pertumbuhan yang terus meningkat

dalam kurun waktu lima tahun terakhir. Saat ini, jumlah penduduk Kabupaten Cilacap

pada akhir tahun 2015 adalah 1.780.533 jiwa, dengan komposisi penduduk laki-laki

892.199 jiwa dan perempuan 888.334 jiwa. Selama 5 tahun terakhir rata-rata

pertumbuhan penduduk per tahun sebesar 0,36 persen, dengan pertumbuhan tertinggi

terjadi pada tahun 2012 (0,50 persen), dan terendah pada tahun 2013 (0,26 persen), yang

merupakan pertumbuhan penduduk terendah sejak tahun 1994. (BPS Cilacap, 2016, hal.

45)

Ditinjau berdasarkan distribusi penduduk menurut kecamatan pada tahun 2015,

memperlihatkan Kecamatan Majenang adalah yang paling banyak penduduknya yaitu

sebesar 128.317 jiwa (7,21persen), diikuti Kecamatan Gandrungmangu sebesar 105.989

jiwa (5,95 persen) kemudian Kecamatan Kroya sebesar 104.280 jiwa (5,86 persen).

Sedangkan yang berpenduduk paling kecil adalah Kecamatan Kampung laut, yaitu

sebesar 17.230 jiwa (0,97persen). (BPS Cilacap, 2016, hal. 45)

Bertambahnya penduduk menyebabkan kepadatan penduduk juga meningkat,yaitu

dari 830 jiwa/km2 data tahun 2014 menjadi 833/km2 pada tahun 2015.Seperti tahun

sebelumnya, penduduk yang terpadat berada di Kecamatan Cilacap Selatan

(8.628jiwa/km2), dan yang paling rendah kepadatannya adalah Kecamatan Kampung

Laut (118 jiwa/km2 ). (BPS Cilacap, 2016, hal. 47)

4.2. Sejarah dan Profil Cilacap

4.2.1. Sejarah Terbentuknya Kabupaten Cilacap

Cilacap, kota di sebelah selatan pulau Jawa, merupakan salah satu kota di

Nusantara yang mengalami perkembangan pesat pasca diambil alih oleh pemerintah

Hindia Belanda. Meskipun demikian, wilayah ini –yang dikenal dengan daerah Donan-

sebenarnya sudah lama diketahui sebagai bagian dari Kadipaten Banyumas.

Dalam cerita rakyat Cilacap, diyakini bahwa pembukaan daerah Donan yang saat

itu dikenal sebagai daerah wingit oleh utusan Adipati dari Banyumas, merupakan cikal

bakal adanya masyarakat di wilayah ini. Namun terlepas dari cerita tersebut, penelusuran

Page 32: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

19

tentang cikal bakal Cilacap dapat ditelusuri sejak akhir Kerajaan Majapahit (1294-1478).

Pada saat itu, Kabupaten Cilacap terbagi ke dalam tiga wilayah yang dikuasai oleh tiga

keraton berbeda, yaitu Kerajaan Majapahit yang menguasai Wilayah Ki Gede Ayah dan

wilayah Ki Ageng Donan, Wilayah Kerajaan Nusakambangan dan wilayah Adipati Pasir

Luhur, serta Wilayah Kerajaan Pakuan Pajajaran. Dalam perkembangannya, Kerajaan

Hindu Pakuan Pajajaran yang jatuh pada tahun 1579 setelah diserang oleh kerjaan Islam

Banten dan Cirebon, kemudian menyerahkan bagian timur Kerajaan Pakuan Pajajaran

kepada Kerajaan Cirebon. Sejak saat itu seluruh wilayah cikal-bakal Kabupaten Cilacap

di sebelah timur berada dibawah kekuasaan Kerajaan Islam Pajang dan di sebelah barat

diserahkan kepada Kerajaan Cirebon. Selanjutnya, setelah Kerajaan Pajang digantikan

oleh Kerajaan Mataram Islam yang didirikan oleh Panembahan Senopati pada tahun

1587-1755, maka daerah cikal bakal Kabupaten Cilacap yang semula di bawah

kekuasaan Kerajaan Islam Pajang diserahkan kepada Kerajaan Mataram. Ekspansi

Mataram ke Kabupaten Galuh yang berada di bawah kerajaan Cirebon pada tahun 1595,

juga menjadi bagian penting dalam penaklukkan beberapa wilayah yang kini tergabung

dalam Kabupaten Cilacap. (http://cilacapkab.go.id/v2/index.php?pilih=hal&id=2)

Penguasaan Belanda atas wilayah Cilacap, dimulai sejak Perjanjian antara Belanda

dengan Mataram pada tanggal 5 Oktober 1705 mengenai tapal batas wilayah. Dalam

perjanjian, disepakati bahwa wilayah kekuasaan Belanda dari batas sebelumnya di

Pamanukan, Kerawang meluas ke sebelah timur sampai ke Sungai Losari, sebelah utara

di Brebes dan Sungai Donan, serta sebelah selatan di Banyumas. Di perjanjian ini juga

disebutkan bahwa Nusakambangan termasuk ke dalam wilayah Belanda. Meskipun

Nusakambangan telah dikuasai, namun daerah Donan –nama Cilacap pada saat itu-

belum dikuasai oleh Belanda hingga tahun 1830. (Wibowo, 2001, hal. 11)

Perpecahan yang terjadi dalam kerajaan Mataram sebagai dampak dari Perjanjian

Giyanti, membawa daerah Donan berada di bawah kepemimpinan Kasunanan Surakarta.

Saat Kasunan dipimpin oleh Sunan Paku Buwono IV, diutuslah salah satu putra sunan

bernama Raden Tumenggung Kertanegara III untuk pindah ke daerah Donan. Namun,

karena enggan menghadapi kelompok bajak laut yang ada di Donan, Raden Tumenggung

memilih untuk tinggal di daerah Ngajah (sekarang sebelah selatan Gombong, Jawa

Tengah), sedangkan pasukan yang sudah terlanjur dibawa untuk menangkal bajak laut

diserahkan kepada Raden Ronggo Kertarana, kemudian menetaplah mereka di daerah

Tjongot Wetan. Sayangnya, tidak lama setelah kedatangannya ke Donan, pasukan ini

diserang oleh bajak laut yang konon kabarnya berasal dari Celebes dan Borneo, seluruh

Page 33: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

20

pasukan dan pimpinannya dibunuh. Peristiwa ini terjadi sekitar tahun 1737 Saka atau

1801 M. (Soedarto, dkk., 1975, hal. 34)

Keberadaan bajak laut di daerah Donan, membawa kekhawatiran seluruh penduduk

yang pada saat itu berada di wilayah administratif bernama Kademangan, yang dipimpin

oleh seorang Demang. Terdapat tiga Demang yang memimpin pada saat itu, yaitu Demag

Wirajuda yang menguasai bagian timur, Demang Tjandrajuda yang memimpin bagian

tengah, dan Demang Wangsengrana yang memimpin sebelah barat. Kekuatan bajak laut

yang sangat besar, membuat mereka tidak dapat mengatasinya. Oleh karena itu,

didatangkanlah pasukan dari Kasunanan Surakarta untuk membantu mereka.

Selanjutnya, untuk mengatasi bajak laut yang asal kedatangannya tidak dapat diprediksi,

dibuatlah strategi pembagian kekuatan dalam tiga kelompok, yaitu Ki Djagapraja, yang

ditugaskan untuk menjaga dan mengamati bajak laut dari arah Timur dengan daerah

pertahanannya di Ujung Tenggara Kota Cilacap sekarang (Tjongot Wetan); Ki Djaga

Laut, ditugaskan untuk mengamati daerah tengah, daerah pertahanannya dibangun di atas

Segara Anakan; dan Ki Djaga Resmi, ditugaskan untuk menjaga daerah sebelah barat,

daerah pertahanannya di muara Kali Citanduy (perbatasan Jawa Barat). (Soedarto, dkk.,

1975, hal. 35) Strategi baru ini ternyata mampu menangkal bajak laut, karena sejak

serangan tahun 1801, tidak ditemukan lagi berita penyerangan bajak laut di wilayah

Donan. (Wibowo, 2001, hal. 14)

Pembukaan daerah Donan mulai terjadi lagi setelah disusunnya pemerintahan

Hindia Belanda di Banyumas dengan menetapkannya sebagai daerah Karesidenan

(Residentie) dan dihapuskannya Kadipaten Dajeuhluhur. Pada tanggal 22 Agustus 1831,

Pemerintah Hindia Belanda mengangkat seorang Residen di Banyumas bernama G. De

Seriere serta diangkat pula Raden Tumenggung Tjakranegara III sebagai Bupati

Banyumas. Sejak saat itu, dimulailah upaya pembukaan hutan Donan, yang diawali

dengan diutusnya Raden Bei Tjakradimedja bersama dengan rombongannya. Tantangan

yang dihadapi rombongan ini sangat besar, karena daerah yang harus dibuka dikelilingi

oleh rawa dan banyak binatang buas. Selain itu, jalan menuju hutan ini pun juga belum

ada. Dengan tekad kuat, merekapun menyusuri pantai di wilayah selatan, hingga

sampailah di sebuah ujung dari lekukan pantai selatan, tepatnya pada tanggal 1 Januari

1839. (Soedarto, dkk., 1975, hal. 42) Ujung lekukan ini menyerupai sebuah mata bajak,

sehingga dikenal dengan daerah “Cacab” yang kemudian populer di kalangan Belanda

dengan kata “Tlacap”. Hingga akhirnya pembentukan Onder Afdeling Cilacap ditandai

oleh dikeluarkannya besluit Gubernur Jenderal D.De Erens tanggal 17 Juli 1839 Nomor

Page 34: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

21

1, yang memutuskan bahwa demi kepentingan pelaksanaan pemerintahan daerah yang

lebih rapi di kawasan selatan Banyumas dan peningkatan pembangunan pelabuhan

Cilacap, maka sambil menunggu usul organisasi distrik-distrik bagian selatan yang akan

menjadi bagiannya, satu dari tiga Asisten Resident di Karesidenan ini akan

berkedudukan di Cilacap.( http://cilacapkab.go.id/v2/index.php?pilih=hal&id=2)

Pembangunan Cilacap tidak lepas dari pembangunan kota pelabuhan yang terjadi

pada era tanam paksa. Oleh karena itu, sejarawan Cilacap menyatakan bahwa

perkembangan tanam paksa menjadi faktor penting bagi pembangunan Kota Cilacap.

Era tanam paksa berkaitan dengan perkembangan kota ini. Cilacap menjadi solusi

bagi permasalahan yang muncul di era Tanam Paksa di selatan Jawa. Pada masa

ini, di selatan ada permasalahan dengan bagaimana cara membawa hasil bumi ke

Belanda, karena kebanyakan pelabuhan adanya di pantai utara. Sementara selatan

tidak ada pelabuhan. Dan kendala yang muncul membawa hasil bumi dari selatan

ke utara adalah deretan pegunungan dengan alat transportasi yang sangat

sederhana, yaitu gerobak yang dibawa dengan kerbau dan sapi. Sehingga kemudian

ketika di Cilacap dilakukan pemetaan kawasan Segara Anakan, Teluk Penyu, dan

Nusakambangan oleh orang berkebangsaan Swedia, bahwa di ujung selatan ada

selat yang bisa dijadikan pelabuhan, maka Belanda punya keinginan kuat untuk

menciptakan Cilacap sebagai kota Pelabuhan. Dengan dibangunnya Cilacap

sebagai kota Pelabuhan, menjadi titik awal perkembangan kota ini. Tapi hal ini

tidak mudah, karena Cilacap terdiri dari rawa-rawa sehingga medan daratnya sulit

ditempuh. Ketika dibangun pelabuhan, banyak kendala yang muncul. Tantangan

pertamanya adalah jalur darat yang sangat sulit karena berupa rawa-rawa. Keadaan

yang demikian membuar Residen Hallouwen dari Pekalongan memerintahkan pada

J.E.Z. Amutech untuk melakukan survey sungai-sungai di Cilacap dan Banyumas

yang memungkinkan untuk dilayari. Termasuk sungai Serayu juga disurvey. Hasil

survey ini menyatakan bahwa Serayu tidak dapat dilayari hingga laut lepas, karena

muaranya dangkal. Yang direkomendasikan Amutech adalah dibuatnya kanal yang

menghubungkan Serayu dengan Pelabuhan Cilacap. Lalu dibuatlah kanal sampai

empat kali, dan semuanya gagal, yang terakhir sampai digunakan teknik waterpass,

tapi tetap gagal. Sampai kemudian datang Residen baru Banyumas, yaitu de Seriri,

memutuskan untuk menghentikan proyek itu, karena dianggap sia-sia. Sementara

itu, ketika mau dihentikan, datang laporan dari penduduk bahwa sebetulnya ketika

Belanda sedang sibuk membuat kanal, orang-orang Cina di Banyumas sudah secara

rutin menerima kiriman garam dari Cilacap. Barang-barang ini dibawa dari Madura

dengan pelabuhan, lalu dikirim dengan perahu kecil ke Banyumas. Akhirnya

residen Banyumas melakukan penyelidikan. Ternyata di dekat muara Sungai

Serayu ada sungai kecil bernama Winong, lalu ditelusurilah sunga Winong ini yang

ternyata berakhir di rawa besar, sampai ujung rawa masuk sungai kecil lagi yaitu

sungai Kelapa, terus ditelusuri hingga sampailah mereka di selat yang dekat

kawasan pelabuhan Cilacap. Penemuan itu membuat kemudian diperintahkan

dibuat alur di rawa-rawa itu yang menghubungkan kedua sungai itu, sekarang alur

itu dikenal dengan Kaliyasa. Rawa-rawa itu ada di daerah PLTU hingga pelabuhan

perikanan. Jadi yang namanya Kaliyasa adalah rawa-rawa yang dibuat alur sungai

dengan cara mengambil lumpur-lumpur yang dibuat tanggal, dari kata kali = sungai

Page 35: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

22

dan Yasa = buatan. Sejak itu dilakukan, lalu terwujudlah jalur transportasi air yang

penting di Cilacap. (Wawancara Unggul Wibowo, 2017)

Keberadaan Kaliyasa menjadi sangat penting, karena tahun 1830an, peresmian

jalur ini dilakukan oleh Wakil Gubernur Jenderal Hindia Belanda yang melintasi

kawasan Kaliyasa. Setahun kemudian setelah itu, putra mahkota Kerajaan Belanda,

pangeran Frederick juga melintasi jalur tersebut. karena pembangunan ini dianggap

prestasi, karena mempermudah jalur transportasi. Oleh sebab itu, Cilacap dikenal sebagai

pelabuhan pengekspor kopi, karena komoditi utama adalah kopi.

Kekhawatiran terhadap pertahanan kawasan Banyumas Selatan oleh Bupati

Purwokerto dan Bupati Banyumas maka dengan Besluit tanggal 27 Juni 1841 Nomor 10

ditetapkan :"Patenschap" Dayeuhluhur dipisahkan dari Kabupaten Banyumas dan

dijadikan satu afdeling tersendiri yaitu afdeling Cilacap dengan ibu kota di Cilacap, yang

menjadi tempat kedudukan Kepala Bestuur Eropa yaitu Asisten Residen dan Kepala

Bestuur Pribumi Rangga atau Onder Regent. Dengan demikian Pemerintah Pribumi

dinamakan Onder Regentschap setaraf dengan Patih Kepala Daerah Dayeuhluhur.

Adapun batas Onder Regentschap Cilacap menurut rencana Residen Banyumas, De

Sturier, tertanggal 31 Maret 1831 adalah dari muara Sungai Serayu ke hulu menuju titik

tengah ketinggian Gunung Prenteng, selanjutnya menuju puncak, turun ke arah tenggara

pegunungan Kendeng, menuju puncak Gunung Gumelem (Igir Melayat). Berikutnya ke

arah selatan mengikuti batas wilayah Karesidenan Banyumas menuju ke laut. Dari sana

ke arah barat sepanjang pantai menuju muara Sungai Serayu. Pada saat itu, luas kawasan

Onder Regentschap Cilacap masih lebih besar dari luas Kabupaten Cilacap sekarang.

Page 36: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

23

Gambar 4.2 Wilayah Karesidenan Banyumas pada tahun 1900 (Tjilatjap, Java –

Residentie Banjoemas, 1900 (excerpt) Collection of Koninklijk Instituut voor de

Tropen – Amsterdam, diadopsi dari

http://photobucket.com/gallery/http://s161.photobucket.com/user/joanth/media/Tjilatjap

1900a_inzet-rec-1.jpg.html)

Pada masa Residen Banyumas ke-9 Van de Moore mengajukan usul Pemerintah

Hindia Belanda pada tanggal 3 Oktober 1855 yang ditandatangani Gubernur Jenderal

Duijmaer Van Tuist, kepada Menteri Kolonial Kerajaan Belanda dalam Kabinet Sreserpt

pada tanggal 29 Desember 1855 Nomor 86, dan surat rahasia Menteri Kolonial tanggal 5

Januari 1856 Nomor 7/A disampaikan kepada Gubernur Jenderal Hindia Belanda. Usul

pembentukan Kabupaten Cilacap menurut Menteri Kolonial bermakna dua yaitu

permohonan persetujuan pembentukan Kabupaten Cilacap dan organisasi bestuur

pribumi dan pengeluaran anggaran lebih dari F.5.220 per tahun yang keduanya

memerlukan persetujuan Raja Belanda, setelah menerima surat rahasia Menteri Kolonial

Pemerintah Hindia Belanda dengan besluit Gubernur Jenderal tanggal 21 Maret 1856

Nomor 21 antara lain menetapkan Onder Regentschap Cilacap ditingkatkan menjadi

Regentschap (Kabupaten Cilacap). http://cilacapkab.go.id/v2/index.php?pilih=hal&id=2)

Sebagai tindak lanjut atas keputusan ini, Belanda mengangkat Raden Tumenggung

Tjakrawedana I sebagai bupati pertama. Bupati Tlajap berada di bawah koordinasi

langsung Residen Banyumas, pada saat itu gaji yang diperoleh Bupati sebesar 900

Page 37: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

24

gulden. Pada masa bupati ini, meskipun jumlah penduduknya baru sebanyak 35.000 jiwa,

sudah mulai dilakukan pembangunan infrastruktur seperti bangunan rumah/pendopo

kabupaten, jalan, selokan untuk pertanian, serta yang paling fenomenal adalah

pembuatan sudetan kali Serayu untuk menghubungkan Tlacap dengan daerah lain

(karena secara geografis, wilayah Tlajap terletak di paling ujung selatan) agar terbentuk

jalur sungai untuk mengangkut barang perdagangan, sudetan ini kemudian dikenal

dengan sebutan “Kali Yasa” (Yasa –bhs Jawa- artinya buatan). (Soedarto, dkk., 1975,

hal. 42) Keberadaan Kali Yasa memberikan dampak positif bagi perkembangan

perekonomian rakyat Tlajap. Berikut adalah daftar nama Bupati Cilacap.

Tabel 4.3. Bupati yang Pernah Memerintah di Kabupaten Cilacap

No Nama Periode Jabatan

1 Rd. Tumenggung Tjakrawedana I 1856–1873

2 Rd. Bei Tjakrawedana II 1873-1875

3 Rd. Bei Tjakrawedana III 1875-1881

4 Rd. Mas Adipati Arya Tjakrawerdaya 1882-1927

5 R.M Adipati Arya Tjakra Sewaya 1927-1950

6 Raden Mas Soetedjo 1950-1952

7 R. Witono 1952-1954

8 Raden Mas Kodri 1954-1958

9 D.A Santoso 1958-1965

10 Hadi Soetomo 1965-1968

11 HS. Kartabrata 1968-1974

12 H. RYK. Moekmin 1974-1979

13 Poedjono Pranyoto 1979-1987

14 H. Mohamad Supardi 1987-1997

15 H. Herry Tabri Karta, SH 1997-2002

16 H. Probo Yulastoro, S.Sos, MM, M.Si 2002-2011

17 H. Tatto Suwarto Pamuji 2011-sekarang

Sumber: http://cilacapkab.go.id/v2/index.php?pilih=hal&id=2

Page 38: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

25

4.2.2. Cilacap sebagai Pertahanan Militer

Penguasaan Cilacap oleh Belanda, terkait erat dengan upaya Belanda untuk

menangkal serangan orang-orang Eropa (termasuk Inggris). Diawali oleh penempatan 30

artileri pada tahun 1819 di kawasan Nusakambangan –wilayah Nusakambangan telah

dikuasai Belanda sejak tahun 1705-, yang kemudian pada tahun 1830 ditambahkan 21

artileri, 64 infanteri, dan satu petugas medis. Selanjutnya untuk memperkuat sistem

pertahanan, Raja William I menganggarkan 1.000.000 gulden untuk memperkuat

pertahanan Jawa dari serangan bangsa lain. Oleh karena itu sekitar tahun 1836

dimulailah pembangunan Benteng Karang Bolong dan Banju Njappa di pantai bagian

timur laut pulau Nusakambangan. (Van Zoonen, tt) menurut Widodo (1975: 15) benteng

pertahanan itu digunakan untuk menghadapi kapal musuh yang berpotensi masuk ke

sekitar semenanjung atau pelabuhan. Hal ini dapat dilihat dari desain arah sasaran

tembak kedua benteng yang tepat ke arah pintu masuk semenanjung atau pelabuhan.

Pasca pembangunan benteng di kawasan Nusakambangan, ternyata dianggap belum

mampu menyempurnakan sistem pertahanan Belanda di ujung selatan. Alhasil, pada

tahun 1844 Mayor Jenderal Von Gagern melakukan perjalanan mengelilingi Jawa untuk

mempelajari sistem pertahanan yang tepat. Dia kemudian merekomendasikan Surabaya,

Semarang, Jakarta, dan Cilacap perlu dibangun benteng, terutama di jantung utama

Cilacap agar sistem pertahanan semakin kuat. Usul ini pun disetujui oleh Raja Wllem III

yang ditandai dengan penandatanganan persetujuan kerajaan untuk membangun sistem

pertahanan di Jawa, termasuk perbaikan pada benteng yang telah dibangun (Karang

Bolong dan Banju Njappa). Hingga akhirnya di bagian selatan Cilacap akan dibangun

sebuah benteng untuk pertahanan di teluk. Selain itu, pemerintah Belanda juga mulai

membangun perumahan untuk para petugas. Meskipun terbuat dari bambu, tapi

dikatakan bahwa perumahan ini yang terindah di kawasan Jawa.

Page 39: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

26

Gambar 4.3 Peta Cilacap yang diproduksi tahun 1893 (Kaart van Nederlandsch-Indie

1893 [naar oorspronkelijke teekening van H.Ph.Th.Witkamp]. Printed by JH de Bussy –

Amsterdam. Collection of Koninklijk Instituut voor de Tropen – Amsterdam, diadopsi

dari

http://photobucket.com/gallery/http://s161.photobucket.com/user/joanth/media/Tjilatjap.j

pg.html)

Pada tahun 1850 terjadi bencana malaria di Cilacap, yang menyebabkan banyaknya

penduduk di Cilacap terjangkit penyakit ini. Padahal, saat itu pemerintah Belanda sedang

membutuhkan banyak tenaga kerja, alhasil diambillah keputusan untuk menggunakan

narapidana agar kebutuhan tenaga kerja terpenuhi. Untuk itu, pada tahun 1856 di Cilacap

dibangun sebuah penjara yang terbuat dari batu dan bata merah untuk menampung 300

narapidana, yang diikuti oleh penunjukkan seorang bupati di Cilacap pada tahun 1857.

Memasuki tahun 1861, pembuatan benteng di ujung semenanjung Cilacap mulai

dilakukan, dimana pembangunannya melibatkan 500 pekerja lepas dan 350 narapidana.

Selain membangun benteng, juga dibangun jalur militer dari Cilacap ke Priangan.

Hingga akhirnya pada tahun 1869, pembuatan benteng di bagian selatan Cilacap sudah

Page 40: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

27

selesai, yang kemudian dilanjutkan dengan pembangunan di bagian utara (Van Zoonen,

tt) Sejak saat itu, pemerintah Belanda mulai menaruh perhatian ke wilayah ini.

Pada tahun 1874, komandan tentara di Hindia Belanda yang didukung oleh

Gubernur Jenderal, ingin membuat benteng di sebelah utara untuk menangkal serangan

dari arah Teluk Penyu (lihat gambar 4.4) Namun, kebijakan para menteri di Belanda

yang saat itu sedang menghemat anggaran, menyatakan bahwa benteng akan dibuat

dalam bentuk yang sederhana, dengan sedikit ruang tempat perlindungan, dan sedikit

ruangan anti bom. Kebijakan ini diambil dikarenakan ada perbedaan pendapat tentang

bagaimana upaya pertahanan kawasan Jawa di antara para ahli militer Belanda, yaitu

dengan membangun benteng, dengan memperbanyak tentara (mobile army), dan

memperbanyak Angkatan Laut. Alhasil, desain pembangunan benteng pun

disederhanakan. (Van Zoonen, tt) Hingga akhirnya pada tahun 1879, benteng Cilacap

yang terletak di sebelah utara berhadapan dengan Pantai Teluk Penyu dianggap selesai,

yang kemudian diberi nama Kusbatterj Op De Landtong Te Tjilatjap, saat ini populer

dengan Benteng Pendem. (Van Zoonen, tt; Wibowo, 2001)

Dalam kurun waktu tiga tahun, berdirinya tiga benteng, yaitu Karang Bolong,

Banju Njappa, dan Benteng Pendem, membuat Cilacap merupakan pertahanan yang

paling modern dan paling kuat di Indonesia. Di tempat tersebut ditempatkan pasukan

yang berasal dari pribumi dan tentara Eropa, pada tahun 1883 tercatat ada 442 orang

pasukan, yang terdiri dari 214 orang Eropa dan 228 orang Indonesia. Namun, pada tahun

1884 wabah malaria menyerang pasukan, hingga jumlahnya berkurang menjadi 336

orang. Hingga tahun 1888, wabah malaria belum juga hilang, pemerintah Belanda

kemudian mengirim semua pasukan keluar dari Cilacap, pasukan infantri dikirim ke

Kedong Kebo (dekat Purworejo) dan pasukan artileri ke Salatiga. Meskipun demikian,

tetap ada 83 prajurit yang ditempatkan di benteng-benteng Cilacap. (Van Zoonen, tt;

Wibowo, 2001) Pada saat itu, Malaria merupakan salah satu wabah yang sangat

mengancam, karena banyak pasukan Belanda yang terbunuh. Oleh karena itu, Cilacap

sering dikenal sebagai kuburan orang Belanda yang ada di Cilacap. (Wawancara Unggul

Wibowo, 2017)

Perkembangan sistem pertahanan di Kota Cilacap, berdampak pada pembangunan

infrastruktur, diantaranya jalur transportasi. Pada tahun 1888 jalur kereta api yang

menghubungkan Cilacap dan Yogyakarta telah selesai. Kemudian pada tahun1894, jalur

kereta api antara Cicalengka dan Maos juga siap digunakan, yang berarti mempermudah

transportasi dari Cilacap menuju Jakarta via Bandung. Kemudahan transportasi,

Page 41: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

28

berdampak positif bagi Cilacap, terutama bagi perkembangan ekonomi dan sosial

budaya. Jika sebelumnya banyak yang tidak mengenal Cilacap, karena letaknya yang

memang berada di “daerah buntu”, setelah dibangunnya jalur kereta, menjadi semakin

mengenal kawasan ini.

Memasuki tahun 1892, Benteng di Cilacap dan Nusa Kambangan akan ditutup,

karena pemerintah Belanda akan menggunakan Angkatan Laut dan pasukan mobile

(mobile army), pada saat bersamaan juga terdapat kebijakan untuk membuka

Nusakambangan bagi masyarakat. Pada tahun 1905 Belanda kembali mendatangkan

pasukan ke Cilacap –setelah wabah malaria berhasil diatasi dengan menggunakan

kelambu-, yang meliputi satu kompi infanteri dan satu pasukan artileri. Namun pada

tahun 1930 – 1938 seluruh pasukan perlahan ditarik dari Cilacap. Meskipun demikian, di

benteng tetap ditempatkan 2 senjata pertahanan pantai, serta pusat komando untuk

detasemen Cilacap. Hingga akhirnya pada tanggal 4 Maret 1942, pelabuhan Cilacap

dibombardir oleh Jepang selama satu jam yang dilanjutkan pada hari berikutnya selama

dua jam. Dalam penyerangan ini 450 orang terbunuh (mayoritas masyarakat sipil), serta

banyak kapal yang sedang bersandar di pelabuhan pun rusak. Sejak itu, Cilacap berada di

bawah kendali Pemerintah Jepang.

Page 42: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

29

Gambar 4.4. Grand design Benteng Pendem Cilacap yang dibuat pada tahun 1874 (Van

Hooten, tt)

Pada saat masuknya Jepang ke Indonesia, Cilacap menjadi pintu darurat orang-

orang Belanda. Tentara Belanda yang berasal dari berbagai negara di kawasan Asia

Tenggara, yaitu Birma dan Singapura, serta dari berbagai kota di Indonesia diperintahkan

untuk pergi ke Cilacap agar dapat dimobilisasi keluar dari wilayah Nusantara menuju ke

kota kecil di Australia Barat dan Srilanka. Stasiun Cilacap, menjadi saksi berkumpulnya

orang-orang Belanda dari berbagai negara di Indonesia. Namun kemudian, stasiun ini

dijatuhi bom dan banyak nyawa yang menjadi korban. (Wawancara Unggul Wibowo,

2017). Setelah dikuasai Jepang, banyak benteng Belanda yang diambil alih oleh Jepang

dan dijadikan sebagai pusat pertahanan mereka di kawasan selatan.

Page 43: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

30

Gambar 4.5. Stasiun Cilacap, saksi perkembangan kota Cilacap dari masa ke masa

(Dokumentasi Pribadi)

4.2.3. Profil Kabupaten Cilacap

Kabupaten Cilacap memiliki Visi sesuai RPJMD (Rencana Pembangunan Jangka

Menengah Daerah) Kabupaten Cilacap Tahun 2012-2017 yaitu "Menjadi Kabupaten

Cilacap yang Sejahtera secara Merata". Visi ini kemudian didukung dengan misi:

1. Pengembangan Sumber Daya Manusia Berkualitas dan Bertakwa kepada Tuhan Yang

Maha Esa.

2. Perwujudan Demokratisasi dan Peningkatan Kualitas Penyelenggara Pemerintahan

yang Bersifat Entrepreneur, Profesional dan Dinamis Mengedepankan Prinsip Good

Governance dan Clean Government.

3. Peningkatan dan Perbaikan Layanan Pendidikan dan Pelatihan, Peningkatan Derajat

Kesehatan Individu dan Masyarakat.

4. Pengembangan Perekonomian yang Bertumpu pada Pengembangan Potensi Lokal dan

Regional Melalui Sinergi Fungsi-Fungsi Pertanian, Kelautan dan Perikanan,

Pariwisata, Perdagangan, Industri dan dengan Penekanan pada Peningkatan

Pendapatan Masyarakat dan Penciptaan Lapangan Kerja.

5. Pemberdayaan Masyarakat dan Seluruh Kekuatan Ekonomi Daerah, Terutama Usaha

Mikro Kecil dan Menengah (UMKM) serta Koperasi, Membangun dan

Mengembangkan Pasar bagi Produk Lokal.

Page 44: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

31

6. Pemerataan dan Keseimbangan Pembangunan Secara Berkelanjutan Untuk

Mengurangi Kesenjangan Antar Wilayah dengan Tetap Memperhatikan Aspek

Lingkungan Hidup dalam Pemanfaatan Sumberdaya Alam Secara Rasional, Efektif

dan Efisien.

Bentuk dan Wujud Lambang Daerah

Bentuk lambang daerah berupa Bintang Segi Lima yang melambangkan keluhuran

cita-cita masyarakat Daerah yang berkepribadian Pancasila. Di tengah-tengah terdapat

Tugu Pahlawan dengan lidah api diatas gelombang Laut Selatan. Tugu Pahlawan

melambangkan perjuangan heroik masyarakat Daerah dimasa Revolusi 1945. Lidah api

menunjukkan hitungan 5, berarti perjuangan yang berdasarkan Pancasila. Gelombang

Laut Selatan dengan lekuk gelombang berjumlah 4 dihubungkan dengan lidah api (5)

berarti bahwa perjuangan yang berkobar-kobar sejak Revolusi 45 berdasarkan UUD 45

dan jiwa juang 45.

Di bagian bawah terdapat Kembang Wijayakusuma, yang merupakan lambang

Wahyu Negara pada saat masih berbentuk kerajaan. Wijayakusuma menjadi nama

pengenal khas dan merupakan lambang hidup daerah. Kembang ini hanya ada dan

tumbuh di Cilacap saja (bunga gaib). Selanjutnya di bagian kiri dan kanan terdapat Padi

dan Kapas yang Melambangkan keluhuran cita-cita masyarakat Daerah mewujudkan

masyarakat adil dan makmur dalam mengemban Amanat Penderitaan Rakyat. Padi dan

Kapas bermakna kegiatan masyarakat di bidang pangan dan sandang. Jumlah butir padi

17 dan kapas 8, dihubungkan dengan Kembang Wijayakusuma yang berkelopak 4 dan

berdaun bunga 5, menunjukkan betapa keramatnya Proklamasi Tujuhbelas Delapan

Empatlima. Dan terakhir terdapat Ikan Hiu yang melambangkan Cilacap berada di

daerah pantai laut selatan, penghasil ikan, dan sebagian dari masyarakatnya adalah

nelayan.

Gambar 4.6. Lambang Daerah Kabupaten Cilacap

Page 45: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

32

4.3. Potensi Cagar Budaya di Kabupaten Cilacap sebagai Sumber Belajar Sejarah dan

Wisata Edukatif

Pemerintah Kabupaten Cilacap di bawah koordinasi Dinas Pariwisata dan

Kebudayaan (saat ini Dinas Pemuda, Pariwisata, dan Olahraga) mencatat ada 83 cagar

budaya di Kabupaten Cilacap, yang meliputi 6 cagar budaya yang telah masuk dalam

registrasi nasional dan 78 adalah obyek cagar budaya tidak bergerak yang masuk dalam

penelitian di Kabupaten Cilacap. Berikut adalah data obyek cagar budaya tersebut.

Tabel 4.4 Data Obyek Cagar Budaya di Kabupaten Cilacap

No Nama Obyek

Cagar Budaya

Alamat Deskripsi

1 Benteng Pendem

(Kustbatterij op de

Landtong te

Cilacap)

Benteng, Cilacap,

Cilacap Sel.,

Kabupaten

Cilacap, Jawa

Tengah 53211

Benteng peninggalan zaman

Pemerintahan Belanda yang dibangun

pada tahun 1861.

Disebut benteng pendem karena sempat

terkubur puluhan tahun dan baru digali

pada tahun 1986.

2 Watu Lingga Desa

Pesanggrahan,

Kecamatan

Kesugihan,

Cilacap

Salah satu tinggalan masa klasik hindu

di kecamatan kesugihan. lingga

merupakan manivestasi dewa siwa

sebagai dewa tertinggi agama Hindu di

Indonesia. Dilokasi tempat Watu

Lingga ini berada merupakan satu

kawasan tempat ditemukanya Prasasti

Tembaga Luitan. Sampai saat ini belum

ada informasi atau laporan terkait hal itu

meski sudah banyak dilakukan

penelitian oleh institusi pendidikan atau

akademisi.

3 Mesjid Agung

Darussalam

Desa Sidanegara,

Kec. Cilacap

Tengah

Masjid Agung Darussalam Cilacap

dibangun pada tanggal 29 April 1776

oleh mbah Kyai Kali Husen dan mbah

Kyai Kali Ibrahim, keduanya keturunan

Sunan Kalijaga. Renovasi pertama

dilaksanakan oleh umat Islam se

Kabupaten Cilacap pada tahun 1929,

sedangkan masjid agung yang lama

dipindah dan dibawa oleh penghulu

pertama ke Kawunganten, setelah

beberapa lama dipindahkan lagi ke Desa

Kalijeruk pada tahun 1969.

4 Situs Candi Jambu Desa

Cilongkrang, Kec.

Wanareja

Situs ini terletak pada sebuah puncak

bukit di Gunung Jambu Desa

Cilongkrang Kecamatan Wanareja. Di

situs ini ditemukan sebuah patung

lembu (andini) dan yoni. Masyarakat

setempat pun lebih mengenalnya

sebagai petilasan panembahan celeng.

Page 46: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

33

Batu yoni pecah menjadi 4 bagian

(depan) dan di belakangnya patung

badan lembu. Lokasi patung itu dikenal

sebagai petilasan Syekh Abdul Qadir

Jaelani.

5 Benteng Karang

Bolong

Nusakambangan Benteng ini terletak di sebelah timur

pulau Nusakambangan. Dibangun pada

tahun 1836 dan merupakan salah satu

benteng pertahanan yang dibangun di

awal masa pemerintahan Belanda di

Cilacap. Benteng ini digunakan untuk

menghadapi kapal musuh yang

berpotensi masuk ke sekitar

semenanjung atau pelabuhan Cilacap.

Oleh karena itu desain benteng

menghadap kearah pintu masuk

semenanjung.

6 Benteng Klingker

atau Banju Njappa

Nusakambangan Benteng Klingker masuk ke dalam tipe

benteng Martello yang diadopsi Belanda

dari Prancis dan diterapkan di

Indonesia. Beberapa sumber

mengidentifikasi benteng ini sebagai

Benteng Banju Njappa, yang berarti

bahwa tahun pembangunan benteng ini

sama dengan Benteng Karang Bolong

yaitu 1836. Masyarakat menyebut

benteng ini sebagai benteng jamur,

karena bentuknya seperti jamur.

7 Rumah Dinas

Stasiun Kroya No.

1

Stasiun Kroya,

Kec. Kroya

Rumah Dinas ini terletak di area stasiun

Kroya. Stasiun Kroya (KYA) adalah

stasiun kereta api kelas besar tipe B

yang terletak di Bajing, Kroya, Cilacap.

Stasiun yang terletak pada ketinggian

+11 meter ini termasuk dalam Daerah

Operasi V Purwokerto. Pada jaman

Pemerintahan Belanda, stasiun ini

digunakan sebagai tempat

penggabungan rangkaian Eendaagsche

Express yang melayani rute Batavia-

Soerabaja pp dengan pengumpannya

(KA feeder) yang datang dari Bandung.

8 Rumah Dinas

Stasiun Kroya No.

2

9 Rumah Dinas PT

KAI Kroya 3a/3b

10 Rumah Dinas PT

KAI Kroya 5a

11 Rumah Dinas PT

KAI Kroya 5b

12 Rumah Dinas PT

KAI Kroya 6a

13 Rumah Dinas PT

KAI Kroya 6b

14 Rumah Dinas PT

KAI Kroya 7

15 Rumah Dinas PT

KAI Kroya 8a

16 Rumah Dinas PT

KAI Kroya 16

Page 47: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

34

17 Rumah Dinas PT

KAI Kroya 17

18 Rumah Dinas PT

KAI Kroya 18

19 Rumah Tinggal

No. 19

20 Bedeng PT KAI

No 1a, 2a, 3a, 4a,

s.d. 10a

21 Stasiun Maos Kec. Maos Stasiun Maos adalah stasiun kereta api

kelas II yang terletak di Karangreja,

Maos, Cilacap. Stasiun yang terletak

pada ketinggian +8 m ini termasuk

dalam Daerah Operasi V Purwokerto.

Stasiun Maos terletak ratusan meter dari

jembatan yang melintasi Sungai Serayu.

Dahulu terdapat jalur rel dari stasiun ini

menuju Stasiun Purwokerto Timur (kini

tak berfungsi lagi), yang dibangun oleh

Serajoedal Stoomtram Maatschappij.

Jalur tersebut dahulu digunakan untuk

mengangkut tebu. Sekarang sudah tidak

berfungsi lagi.

22 Rumah Dinas

Stasiun Maos No.

13

Kec. Maos Rumah Dinas ini terletak di lingkungan

stasiun Maos

23 Rumah Dinas

Stasiun Maos No.

14

24 Rumah Dinas

Stasiun Maos No.

15

25 Rumah Dinas

Stasiun Maos No.

17

26 Rumah Dinas

Stasiun Maos No.

18

27 Rumah Dinas

Stasiun Maos No.

19

28 Rumah Dinas

Stasiun Maos No.

20

29 Stasiun Kesugihan Kec. Kesugihan Stasiun Kesugihan merupakan stasiun

kereta api kelas III/kecil yang terletak di

Kesugihan, Kesugihan, Cilacap. Stasiun

yang terletak pada ketinggian +9 m ini

termasuk dalam Daerah Operasi V

Purwokerto. Stasiun ini memiliki tiga

Page 48: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

35

jalur dengan jalur 2 sebagai sepur lurus

dan sudah menggunakan sistem

persinyalan elektrik. Tidak ada kereta

api yang berhenti di stasiun ini, kecuali

jika terjadi persilangan atau persusulan

antarkereta api.

30 Rumah Dinas

Stasiun Kesugihan

No. 1

Kec. Kesugihan Rumah dinas yang terletak di

lingkungan Stasiun Kesugihan.

31 Stasiun

Karangkandri

Desa Menganti,

Kec. Kesugihan

Stasiun yang terletak pada ketinggian

+8 meter ini termasuk dalam Daerah

Operasi V Purwokerto. Stasiun ini

hanya memiliki dua jalur dengan jalur 1

sebagai sepur lurus. Stasiun ini

mempunyai emplasemen yang unik

karena ditutupi oleh rumput yang halus

dan hijau.

32 Rumah Dinas

Stasiun

Karangkandri No.

1

Rumah Dinas yang terletak di

lingkungan Stasiun Karangkandri

33 Rumah Dinas

Stasiun

Karangkandri No.

2

34 Stasiun Gumilir Kec. Gumilir Stasiun Gumilir (GM) merupakan

stasiun kereta api kelas III/kecil yang

berada di Gumilir, Cilacap Utara,

Cilacap. Stasiun yang terletak pada

ketinggian +7 m ini termasuk dalam

Daerah Operasi V Purwokerto. Sekitar

1,5 km ke arah barat daya, terdapat

percabangan jalur kereta api menuju

Stasiun Karangtalun yang berada di

dalam pabrik semen PT Holcim

Indonesia Tbk. Stasiun ini menjadi

stasiun pertama yang menggunakan

sistem sinyal Computer Base

Interlocking yang merupakan program

tiga Kementerian antara lain

Kementerian Perhubungan,

Kementerian Negara Riset dan

Teknologi, dan Kementerian BUMN.

35 Rumah Dinas

Stasiun Gumilir 2

Desa Sidakaya,

Kec. Cilacap

Selatan

Rumah Dinas yang terletak di

lingkungan Stasiun Gumilir

36 Rumah Dinas

Stasiun Gumilir 3

37 Rumah Dinas

Stasiun Cilacap 1

Desa Sidakaya,

Kec. Cilacap

Selatan

Rumah Dinas staf stasiun yang terletak

di lingkungan Stasiun Cilacap

38 Rumah Dinas

Page 49: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

36

Stasiun Cilacap 2

39 Rumah Tinggal

BRI 1

Jl. A. Yani,

Cilacap

40 Rumah Tinggal

BRI 2

Jl. A. Yani,

Cilacap

41 Rumah Tinggal

No. 44

Jl Veteran,

Cilacap

42 Rumah Tinggal

No. 48

Jl. Veteran,

Cilacap

43 Rumah Tinggal Jl. A. Yani No. 2,

Cilacap

44 Rumah Pelabuhan Pelabuhan

Perikanan

45 Dermaga

Pelabuhan I

Pelabuhan

Tanjungpura

46 Bungker Tanjung

Intan 1

47 Bungker Tanjung

Intan 2

48 Stasiun Jeruklegi Jeruklegi Stasiun Jeruklegi (JRL) merupakan

stasiun kereta api kelas III/kecil yang

terletak di Jeruklegi Wetan, Jeruklegi,

Cilacap. Stasiun yang terletak pada

ketinggian +10 m ini termasuk dalam

Daerah Operasi V Purwokerto. Stasiun

ini memiliki tiga jalur dengan jalur 1

sebagai sepur lurus. Stasiun ini berada

di barat jalan raya yang

menghubungkan Cilacap-Wangon.

49 Rumah Dinas

Stasiun Jeruklegi

No.1

50 Rumah Dinas

Stasiun Jeruklegi

No. 2

51 Rumah Dinas

Stasiun Jeruklegi

No. 2a

52 Stasiun

Kawunganten

Stasiun Kawunganten (KWG) adalah

stasiun kereta api kelas III/kecil yang

terletak di Kawunganten Lor,

Kawunganten, Cilacap. Stasiun yang

terletak pada ketinggian +11 m ini

termasuk dalam Daerah Operasi V

Purwokerto. Stasiun ini memiliki tiga

jalur dengan jalur 2 sebagai sepur lurus.

53 Rumah Dinas

Stasiun

Kawunganten 3a

54 Rumah Dinas

Page 50: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

37

Stasiun

Kawunganten 3b

55 Stasiun

Gandrungmangu

Stasiun Gandrungmangun (GDM), atau

yang lebih dikenal oleh masyarakat

setempat sebagai Stasiun

Gandrungmangu merupakan stasiun

kereta api kelas III/kecil yang terletak di

Gandrungmanis, Gandrungmangu,

Cilacap, tepatnya di dekat Pasar

Gandrungmangu. Stasiun yang terletak

pada ketinggian +15 m ini termasuk

dalam Daerah Operasi V Purwokerto.

Stasiun ini memiliki tiga jalur dengan

jalur 2 sebagai sepur lurus.

56 Rumah Dinas

Stasiun

Gandrungmangu

No. 1

57 Rumah Dinas

Stasiun

Gandrungmangu

No. 2

58 Stasiun Sidareja Stasiun Sidareja (SDR) merupakan

stasiun kereta api kelas II yang terletak

di Sidamulya, Sidareja, Cilacap. Stasiun

yang terletak pada ketinggian +5 m ini

termasuk dalam Daerah Operasi V

Purwokerto. Stasiun ini cukup ramai

karena setiap harinya melayani rata-rata

ratusan penumpang KA yang singgah di

sini. Stasiun ini memiliki empat jalur

dengan jalur 2 sebagai sepur lurus.

59 Rumah Sinder

Kebunkaret

Cilongkrang

Desa

Cilongkrang,

Cilacap

Rumah ini dikenal oleh penduduk

sekitar dengan nama “Rumah Gedong”,

diperkirakan diresmikan pada tahun

1926 di area kebun karet daerah

Cilongkrang.

60 Kantor Afdeling

61 Rumah Dinas PT

KAI Meluwung 1

Meluwung,

Cilacap

62 Rumah Dinas PT

KAI Meluwung 2

Meluwung,

Cilacap

63 Rumah Dinas PT

KAI Meluwung 3

Meluwung,

Cilacap

64 Rumah Dinas

Stasiun Bedengan

1a s.d. 4a

Bedengan,

Cilacap

65 Stasiun Cipari Stasiun Cipari (CPI) merupakan stasiun

kereta api kelas III/kecil yang terletak di

Cipari, Cipari, Cilacap. Stasiun yang

Page 51: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

38

terletak pada ketinggian +11 m ini

termasuk dalam Daerah Operasi V

Purwokerto. Stasiun ini berada 100

meter di barat pasar dan di depannya

terdapat pemberhentian angkot. Stasiun

ini hanya memiliki dua jalur dengan

jalur 2 sebagai sepur lurus. Stasiun ini

juga mempunyai benda-benda unik

peninggalan Belanda seperti brankas,

menara air, dan stempel tiket. Di

sebelah barat stasiun ini terdapat bekas

Halte Cilongkrang yang sudah tidak

aktif sejak tahun 2003.

66 Rumah Dinas

Stasiun Cipari I

67 Makam Sumolangu

(Mahfud

Abdurrohman)

Gn. Selok,

Cilacap

Makam Kyai Sumolangu terletak di kawasan Gunung Selok. Makam ini masih ditutupi gubug dan disekelilingnya baru dibangun pondasi keliling. Konon Kyai Sumolangu berasal dari daerah Kebumen dan meninggal di Selok. Kyai Somalangu adalah sebutan tokoh Islam Syekh Mahfud Abdurrahman yang makamnya terdapat di gunung Selok dan menjadi obyek wisata ziarah.

68 Benteng Jepang

Gunung Selok 1

Gn. Selok,

Cilacap Benteng ini di Gunug Selok juga terdapat Benteng peninggalan Jepang yang konon sebagai tempat pertahanan Jepang dan tempat pengintaian musuh yang datang dari laut. Konon ceritanya ada 24 Benteng peninggalan bala tentara Jepang namun yang masih utuh beberapa saja.

69 Benteng Jepang

Gunung Selok

70 SMP Negeri 8 Desa Sidakaya,

Kec. Cilacap

Selatan

71 Benteng Jepang

Pendem 4

72 Bangunan E4 Mes

73 Kantor Kasdim

(Wakil Dandim)

Jl. Jend.

Sudirman,

Tegalsari, Cilacap

74 Rumah Dinas

Dandim

Tegalsari, Cilacap

75 Rumah Piket

Kodim Cilacap

Tegalsari, Cilacap

76 Sanggar Pramuka

Kodim

Tegalsari, Cilacap

77 Kantor Minivet AD

Page 52: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

39

78 Kantor Dinas

Pariwisata Cilacap

Jl. Jend. A. Yani,

Sidakaya, Cilacap

Pada masa pemerintahan Belanda,

bangunan ini adalah kantor residen.

79 Makam Hong

Bangkong Suralaka

80 Makam Kerkhof Jl. Karang,

Cilacap

Makam Kerkhoff (saat ini menjadi

pekuburan Kristen) merupakan kuburan

para pegawai Belanda yang meninggal

di Cilacap. makam tertua atas nama

Therese Von Lutzow tahun 1852 dan

terakhir Egbert De Jong tahun 1952.

81 Lonceng Kuno Kantor Kabupaten

Cilacap

Lonceng digunakan untuk informasi

waktu yg dibunyikan tiap jam oleh

petugas penjaga dan sekarang

digunakan untuk pemeritahuan jam

kerja apel pagi , apel siang dan

dibunyikan untuk menandai dimulainya

acara gelar budaya sedekah laut tiap

jum'at kliwon bulan sura

82 Pintu Gerbang

Kantor Bupati

Kantor Kabupaten

Cilacap

Pintu gerbang ini dibangun sejak bupati

pertama Cilacap

83 Tempat Tidur

Bupati I

Kantor Kabupaten

Cilacap

Tempat tidur ini merupakan milik

Bupati pertama Cilacap

84 Stasiun Cilacap Desa Sidakaya,

Kec. Cilacap

Selatan

Kota Cilacap dipandang oleh

pemerintah kolonial sebagai kota

pelabuhan penting di Jawa. Sebagai

kota transit, menampung komoditas dari

beberapa wilayah sekitarnya

(Banyumas, Kedu, hingga Yogyakarta),

di Cilacap dibangunlah stasiun lengkap

dengan jalur kereta apinya.

Pembangunan stasiun Cilacap dilakukan

secara bertahap, ditangani oleh

perusahaan kereta api negara

Staatspoorwegen (SS). Arsitektur

bangunan Stasiun Cilacap yang pertama

bergaya neo-klasik Empire seperti

stasiun-stasiun SS yang lain di masa itu.

Pintu masuk dan hall utama dengan

langit-langit tinggi berada tepat di

tingah-tengah, diapit ruang tunggu dan

ruang-ruang lain di kiri dan kanannya.

Peron dinaungi atap dengan kuda-kuda

Polonceau dari besi.

Pada 4 Maret 1942 Cilacap dibom oleh

pesawat udara Angkatan Laut Jepang.

Di pelabuhan terjadi kebakaran besar

dan lima kapal ditenggelamkan. Sebuah

kereta api yang baru tiba di Stasiun

Cilacap dari Cirebon juga dibom, yang

mengakibatkan lebih dari 150 orang

Page 53: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

40

meninggal, sedang bangunan Stasiun

Cilacap mengalami kerusakan parah.

Pada 1943 bangunan stasiun yang

hancur itu dibangun kembali oleh

Rikuyu Sokyoku, badan yang

bertanggungjawab atas transportasi

darat di masa pendudukan Jepang.

Rancangan bangunan itu dibuat oleh Ir.

Thomas Nix (1904-1998), arsitek dan

perencana kota dari Bandung. Sebelum

kedatangn Jepang di Indonesia, pada

1938 Nix telah merancang gedung

BPM-Shell di Jakarta dan Semarang

yang sekarang menjadi kantor

Pertamina. Rancangan Nix untuk

Station Cilacap bergaya modernisme

Nieuwe Bouwen. Bangunan ini

seluruhnya menggunakan konstruksi

beton bertulang.

Sumber: Laporan Inventarisasi Cagar Budaya Tidak Bergerak Kabupaten Cilacap, Balai

Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah 2013 dan hasil wawancara dengan Joko Waluyo

Kepala Seksi Promosi Pariwisata Kabupaten Cilacap, 2017.

Selain obyek cagar budaya tersebut, Dinas Pariwisata juga saat ini sedang meneliti

obyek cagar budaya berupa rumah adat yang ada di Desa Adiraja dan Desa Kalikudi,

Kecamatan Adipala, yang berjumlah delapan rumah. Kedelapan rumah adat ini masih

belum masuk daftar obyek cagar budaya dalam registrasi nasional. Pada tahun 2016,

terdapat enam cagar budaya di Kabupaten Cilacap yang telah masuk registrasi nasional

(perlindungan dan perawatan langsung oleh pemerintah pusat), yaitu Kantor Dinas

Pariwisata Cilacap, Makam Hong Bangkong Suralaka, Makam Kerkhof, Lonceng Kuno,

Pintu Gerbang Kantor Bupati, dan Tempat Tidur Bupati Cilacap. (Regnas Cagar Budaya

Kemdikbud Kabupaten Cilacap 2016)

4.3.1. Potensi Cagar Budaya sebagai Obyek Wisata Edukatif

Kabupaten Cilacap memiliki dua kategori obyek wisata yaitu wisata alam dan

wisata budaya. Jumlah obyek wisata yang ada di Kabupaten Cilacap sejumlah 26 buah,

yang terdiri dari enam obyek wisata unggulan dan dua puluh obyek wisata lainnya.

Berikut ini adalah rincian obyek wisata di Kabupaten Cilacap.

Page 54: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

41

Tabel 4.4. Obyek Wisata di Kabupaten Cilacap

No Nama obyek Wisata Lokasi Keterangan

1 Pantai Teluk Penyu Kota Cilacap Unggulan

2 Benteng Pendem Kota Cilacap Unggulan

3 Hutan Payau Unggulan

4 Air Panas Cipari Cipari Unggulan

5 Pantai Widarapayung Kroya Unggulan

6 Nusakambangan Nusakambangan Unggulan

7 Pantai Sedayu

8 Pantai Ketapang Indah

9 Pantai Sodong

10 Pantai Jetis

11 Pantai Karang Pakis

12 Pantai Bunton

13 Pantai Menganti

14 Curug Cimendaway

15 Curug Giriwangi

16 Curug Cigombong

17 Curug Mandala

18 Curug Luhur

19 Curug Geulis

20 Curug Cisuru

21 Segara Anakan

22 Gunung Selok

23 Gunung Srandil

24 Goa Masigitsela

25 Rawa Bendungan

26 Pantai Lancang Indah

Sumber: Data Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Cilacap, 2016.

Berdasarkan data tersebut, dapat disimpulkan bahwa Kabupaten Cilacap masih

mengandalkan wisata alam sebagai obyek wisata unggulan. Kondisi ini sangat miris

karena Cilacap memiliki 83 cagar budaya, yang dengan demikian berarti belum

sepenuhnya dimanfaatkan oleh Pemerintah Kabupaten Cilacap. Dari 26 obyek wisata

yang dikembangkan, hanya satu obyek yang merupakan obyek wisata cagar budaya,

yaitu Benteng Pendem. Meskipun demikian, Benteng Pendem merupakan obyek wisata

kedua yang paling banyak dikunjungi oleh wisatawan. Berikut rincian datanya.

Tabel 4.5. Data Pengunjung Obyek Wisata di Kabupaten Cilacap

Obyek Wisata 2011 2012 2013 2014 2015 2016

Data Wisatawan Domestik

1. Teluk Penyu

236.575

270.996

199.841

251.350

214.751

203.304

2. Benteng Pendem

89.767

81.655

68.805

87.936

72.364

84.846

3. Hutan Payau

Page 55: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

42

- 140 - 31 - 6.000

4. Air Panas Cipari

3.306

4.127

5.239

8.888

8.961

14.178

5. Pantai Widarapayung

69.551

76.783

71.948

105.001

101.619

102.771

6. Nusakambangan

-

-

-

-

-

-

7. OW Lainnya

41.517

61.615

65.961

65.730

71.310

114.577

- Pantai Sedayu

5.717

6.324

5.361

3.500

2.260

2.029

-

Pantai Ketapang

Indah

6.681

6.466

6.307

6.814

10.294

4.343

- Pantai Sodong

4.852

3.500

4.774

4.006

6.064

5.848

- Pantai Jetis

10.319

15.039

21.207

17.064

28.552

19.741

- Pantai Karang Pakis

2.780

2.278

2.145

4.613

1.630

1.322

- Pantai Bunton

2.871

3.700

3.311

3.313

1.532

1.500

- Pantai Menganti

-

1.661

2.000

2.716

2.228

1.883

- Curug Cimendaway

-

1.000

500

1.367

2.639

5.559

- Curug Giriwangi

-

3.338

3.692

6.787

6.708

8.642

- Curug Cigombong

-

-

-

-

-

-

- Curug Mandala

-

-

-

-

-

-

- Curug Luhur

-

-

-

-

-

-

- Curug Geulis

-

1.244

700

1.100

514

-

- Curug Cisuru

-

-

-

-

-

569

- Segara Anakan

-

-

-

-

-

-

- Gunung Selok

7.050

14.802

12.292

10.829

5.878

61.992

- Gunung Srandil

1.247

1.336

1.127

1.321

1.100

1.149

- Gos Masigitsela

-

927

-

-

-

-

- Rawa Bendungan

-

-

-

-

-

-

- Pantai Lancang Indah

-

-

2.545

2.300

1.911

-

Page 56: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

43

Data Wisatawan

Mancanegara (Orang)

-

-

360

350

-

-

1. Teluk Penyu

-

-

182

150

-

-

2. Benteng Pendem

-

-

178

150

-

-

3. Hutan Payau

-

-

-

-

-

-

4. Air Panas Cipari

-

-

-

50

-

-

5. Pantai Widarapayung

-

-

-

-

-

-

6. Nusakambangan

-

-

-

-

-

-

7. OW Lainnya

-

-

-

-

-

-

Sumber: Data Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Cilacap, 2016.

Terkait daya tarik wisata di Nusakambangan, sebenarnya di kawasan ini memiliki

potensi wisata yang besar, terutama wisata alam dan budaya, tetapi belum dapat

dikembangkan secara optimal. Kawasan ini terbagi menjadi tiga zona yaitu zona timur,

tengah, dan barat. Di zona timur terdapat Benteng Klingker, Benteng Karang Bolong,

dan Pantai Karang Pandan. Di zona tengah terdapat Lembaga Pemasyarakatan, gua ratu,

gua putri, Pantai Permisan, dan Pantai Pasir Putih Permisan. Di zona barat terdapat gua

masigit selo (berbentuk masjid), ada gua maria (ada stalagmit berbentuk bunda maria),

sampai pantai Ranca Babakan. (Wawancara dengan Pak Joko, 2017) Tetapi memang,

terkendala untuk dikembangkan dikarenakan permasalahan kepemilikan, seperti

disampaikan oleh Informan:

Sebenarnya yang bisa dikembangkan sebagat Daya Tarik Wisata adalah

Nusakambangan Timur dan Barat, karena dikuasai oleh Kementerian Lingkungan

Hidup, yaitu BKSDA. Nah BKSDA kan harus melestarikan cagar alam, yang bisa

dialihfungsikan ke taman wisata alam. Nah Nusakambangan Timur sedang

mengumpulkan data-data akan diajukan alih fungsi, karena 10% bisa dijadikan,

yaitu yang di Benteng Karang Bolong dan Karang Pandan.

Nusakambangan punya potensi lain, seperti penderesan gula, kebun karet, dulu ada

kebun pisang sekarang sudah tidak ada, pemanfaatan rotan di seluruh

Nusakambangan, penambangan batu kapur sebagai bahan baku semen di pabik

Cilacap. Sekarang Nusakambangan dikontrak pabrik semen selama 100 tahun dr

tahun 1975. (Joko Waluyo, 2017)

Selanjutnya, informan juga menyampaikan bahwa Nusakambangan sebenarnya sudah

mulai dibuka sebagai obyek wisata sejak tahun 1996, namun ditutup sejak tahun 2006

karena eksekusi Amrozi dan teroris lainnya, hingga sekarang. (Joko Waluyo, 2017)

Page 57: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

44

Pihak Pemerintah Daerah Kabupaten Cilacap terus berupaya mengembangkan

strategi pariwisata, dari yang hanya berupa menyebar brosur hingga saat ini

dikembangkan promosi dengan memanfaatkan media elektronik. Seperti disampaikan

narasumber dari Dinas Pariwisata berikut ini

Terkait promosi, ada beberapa macam cara misalnya pembuatan leaflet (brosur),

mengikuti pameran yang tidak hanya (dikirim) dari Pemda tetapi juga melalui

misalnya Pertamina. Sekarang yang banyak promosi melalui media elektronik,

contohnya internet. Juga melalui pentas, misalnya setiap tahun kan ada jadwal

mengisi taman mini di setiap anjungan, nah setiap kabupaten pasti akan dijadwal

untuk melakukan promosi. Nah pada saat itu, diundang orang-orang perkumpulan

Banyumas di Jakarta, kita bisa menyebarkan brosur. Disamping kita juga datang ke

suatu tempat, misalnya di wilayah Kabupaten ada rapat kepala sekolah, nah Dinas

datang untuk promosi. (Wawancara Joko Waluyo, 2017)

Selain itu, Pemda juga sering diundang untuk ikut berpartisipasi dalam event

pameran yang diikuti oleh perusahaan-perusahaan –terutama Pertamina- dan ikut

memamerkan potensi daya tarik wisata Cilacap. Semakin berragamnya bentuk promosi

wisata yang dilakukan oleh Pemda menunjukkan hasil yang cukup baik, yang

ditunjukkan dengan semakin meningkatnya jumlah wisatawan, meskipun tidak terlalu

signifikan.

Tabel 4.6. Jumlah Kunjungan Wisatawan

2011 2012 2013 2014 2015 2016

Jumlah

Kunjungan

Wisatawan

(Orang) :

440.716

495.316

412.154

519.286

469.005

525.676

1. Mancanegara

-

-

360

350

-

-

2. Nusantara

(Domestik)

440.716

495.316

411.794

518.936

469.005

525.676

Sumber: Data Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata, 2017

Data di atas menunjukkan bahwa jumlah kunjungan wisatawan ke Kabupaten

Cilacap mengalami pasang surut. Pada periode tahun 2014 dan 2016, jumlah wisatawan

yang berkunjung lebih dari 500.000 orang, sedangkan pada tahun-tahun lainnya kurang

dari itu. Menarik juga untuk dilihat bahwa jumlah wisatawan macanegara yang terdata

mengunjungi Cilacap hanya ada di tahun 2013 dan 2014. Hal ini menunjukkan bahwa

Cilacap masih hanya menjadi destinasi wisata bagi wisatawan domestik. Namun,

berdasarkan hasil wawancara dengan staf Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata, pada

dasarnya wisatawan mancanegara juga sering berkunjung, terutama ke Nusakambangan,

tetapi kunjungannya ilegal karena seringkali melalui Pantai Pangandaran (Ciamis),

Page 58: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

45

sehingga tidak melalui Pantai Teluk Penyu dan tidak terdata di Dinas. (Wawancara Joko

Waluyo, 2017)

Merujuk pada data tersebut, maka sudah sepatutnya pemerintah daerah Cilacap

mengambil langkah untuk melakukan kegiatan promosi yang lebih gencar agar

wisatawan mancanegara tertarik datang ke Cilacap. Selain itu, pemerintah daerah juga

harus mulai menjalin kerjasama dengan pemerintah daerah kota lainnya (misalnya

Ciamis) untuk membuat semacam tiket kunjungan bersama, misalnya dari Pangandaran

menuju pantai Ranca Babakan (Nusakambangan) dan Benteng Pendem. Sehingga,

wisatawan mancanegara dapat terdata dan tidak melakukan kunjungan ilegal.

Bertambahnya jumlah kunjungan wisatawan, juga turut menyumbang pemasukan

pendapatan Kabupaten Cilacap dari sektor ini, meskipun juga memang kenaikannnya

tidak berlangsung terus menerus. Seperti ditunjukkan dalam tabel berikut.

Tabel 4.7. Jumlah Pemasukan di Obyek Wisata

2011 2012 2013 2014 2015 2016

Jumlah

Pemasukan

(Investasi) di

Setiap OW (Rp)

1.685.624.6

84

1.948.254.0

20

1.584.678.6

30

1.618.312.3

80

2.115.202.6

80

2.206.963.2

95

1

. Teluk Penyu

1.083.760.0

00

1.328.405.7

60

1.036.338.4

50

1.028.777.7

00

1.137.474.0

00

1.073.615.9

00

2

.

Benteng

Pendem

402.629.400

386.698.500

325.245.900

357.774.100

361.023.800

418.866.000

3

. Hutan Payau

-

274.400

-

48.360

-

7.020.000

4

.

Air Panas

Cipari

17.475.970

21.571.300

28.147.400

32.137.800

47.095.900

73.246.800

5

.

Pantai

Widarapayung

137.206.410

146.299.080

134.858.680

146.083.140

492.169.040

507.801.100

6

.

Nusakambang

an

-

-

-

-

-

-

7

. OW Lainnya

44.552.904

65.004.980

60.088.200

53.491.280

77.439.940

126.413.495

Sumber: Data Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata Kabupaten Cilacap, 2017.

Berdasarkan data tersebut, jumlah pemasukan dari sektor pariwisata di Kabupaten

Cilacap terus mengalami kenaikan sejak tahun 2013, yang semula berkisar di angka 1

Milyar, pada tahun 2015 hingga 2016 menjadi berjumlah total 2 Milyar. Hal ini tentu

saja menjadi satu hal positif bagi Pemerintah Daerah Cilacap. Meskipun demikian,

persebaran (distribusi) pemasukan antara obyek wisata belum tersebar merata. Jumlah

pemasukan didominasi oleh Obyek Wisata Teluk Penyu (hampir 50%) sedangkan

sisanya merupakan gabungan dari seluruh obyek wisata di Cilacap. Besarnya jarak

pemasukan tersebut, menunjukkan bahwa Teluk Penyu masih menjadi andalan Cilacap.

Page 59: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

46

Sedangkan obyek kedua yang menyumbang pemasukan terbesar adalah Benteng

Pendem, yang sebenarnya juga terletak di area Pantai Teluk Penyu.

4.4. Pemanfaatan Cagar budaya sebagai Sumber Belajar dan Wisata Edukatif

4.4.1. Cagar Budaya sebagai Sumber Belajar

Keberadaan cagar budaya yang ada di Cilacap memiliki potensi yang sangat besar

untuk dijadikan sebagai sumber belajar sejarah. Berikut adalah pemetaan beberapa cagar

budaya yang dapat menjadi sumber belajar sejarah SMA.

Tabel 4.8. Pemetaan Cagar Budaya di Cilacap sebagai Sumber Belajar Sejarah

Kelas Materi Cagar Budaya Lokasi

X Masa Hindu

Budha

Situs Pabahan Majenang

Situs Candi Jambu Cilongkrang, Majenang

Watu Lingga Pesanggrahan

Pintu Gerbang Kantor Bupati

Cilacap

Cilacap

XI Kolonialisme

dan

Imperialisme

Benteng Pendem Teluk Penyu, Cilacap

Benteng Karang Bolong Nusakambangan

Benteng Klingker Nusakambangan

Stasiun Kereta Api Cilacap, Maos, Kesugihan,

Karangkandri, Gumilir,

Jeruklegi, Kawunganten,

Gandrungmangu, Sidareja,

Cipari.

Kantor Dinas Pemuda,

Olahraga, dan Pariwisata

Sidakaya, Cilacap

Makam Kerkhof Cilacap

Kantor Afdeling Majenang

Rumah Dinas Stasiun Kroya, Maos, Kesugihan,

Karangkandri, Gumilir,

Cilacap, Jeruklegi,

Kawunganten,

Gandrungmangu, Meluwung,

Bedengan, Cipari

XI Penjajahan

Jepang

Benteng Jepang Gn. Selok, Cilacap

XI Masa Revolusi

Kemerdekaan

Makam Kiai Sumolangu Gn. Selok, Cilacap

Sumber: Hasil olah data observasi dan wawancara

Berdasarkan hasil pemetaan beberapa cagar budaya yang resmi tercatat di BPCB

dan Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata, dapat disimpulkan bahwa peninggalan

sejarah yang ada wilayah Kabupaten Cilacap didominasi oleh peninggalan masa Hindia

Belanda. Hal ini membuktikan bahwa pada periode Hindia Belanda, Cilacap dijadikan

sebagai kota penting, karena merupakan pintu keluar masuk bagi barang dagangan yang

Page 60: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

47

akan diekspor ke Belanda. Namun, lokasi cagar budaya yang tidak tersebar merata,

melainkan mengumpul di satu tempat, seringkali menjadi alasan guru untuk tidak

memanfaatkannya. Oleh karena itu, untuk mengatasi permasalahan ini diperlukan

bantuan dari pemerintah dan institusi swasta untuk menyediakan sarana transportasi yang

dapat mempermudah mereka untuk mengunjungi cagar budaya.

Berdasarkan hasil wawancara dan survey yang dilakukan pada guru sejarah, masih

banyak guru belum sepenuhnya memanfaatkan cagar budaya dalam pembelajarannya.

Meskipun demikian, ada beberapa upaya yang dilakukan guru untuk mengoptimalkan

keberadaan cagar budaya di lingkungannya sebagai sumber belajar. Beberapa alasan

untuk tidak memanfaatkan cagar budaya diantaranya materi yang terlalu banyak,

sehingga tidak ada waktu untuk mengunjungi cagar budaya, tempat yang terlalu jauh

sehingga membutuhkan biaya yang tidak sedikit, serta banyaknya guru yang tidak tahu

bahwa ada cagar budaya yang sebenarnya potensial untuk dijadikan sumber belajar

sejarah. (wawancara Unggul Wibowo, 2017) Guru sejarah lain di Cilacap, juga

mengungkapkan bahwa lokasi cagar budaya yang terlalu jauh dari sekolah (mengingat

wilayah Kabupaten Cilacap sangat luas dan jarak antar Kecamatan jauh) menjadi

hambatan pula untuk memanfaatkan cagar budaya. (wawancara Ani Muji Astuti, 2017)

Pemanfaatan cagar budaya sebagai sumber belajar sejarah sebenarnya adalah satu

hal yang sangat penting, mengingat sejarah adalah ilmu yang membutuhkan visualisasi

agar peserta didik mampu menghayati dan meresapi setiap peristiwa sejarah. Dengan

adanya benda cagar budaya yang menjadi bukti masa lalu, tentu saja akan sangat

mendukung proses pembelajaran. Seperti disampaikan oleh guru sejarah berikut ini.

Ya, saya pikir sangat penting memanfaatkan cagar budaya dalam pembelajaran,

karena cagar budaya itu kan bukti sejarah. Kalau belajar sejarah dengan adanya

bukti, kan akan lebih mudah, jadi anaknya tidak mengawang-awang. Dalam

memanfaatkan cagar budaya, saya menggunakan metode proyek. Biasanya saya

memberi tugas kelompok pada anak untuk melakukan survey mendatangi obyek

wisata, mengumpulkan sumber tentang obyek itu, lalu tugas laporan itu

dikumpulkan. Banyak obyek sejarah yang bisa dimanfaatkan misalnya Stasiun

Kereta Api, Benteng Pendem, dan lain-lain, dengan anak menghimpun sendiri

informasi tersebut, mereka akan punya daya tarik sendiri, dan saya kira akan lebih

efektif. Karena ada kalanya saya membawa juga (dalam kelas) sebagai materi

pembelajaran. Pernah juga kunjungan dengan saya ke obyek sejarah yang dekat

dengan sekolah lalu saya beri penjelasan di sana. (Wawancara Unggul Wibowo,

2017)

Page 61: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

48

Pendapat tersebut sejalan dengan yang disampaikan oleh narasumber lainnya

bahwa pemanfaatan cagar budaya membantu mewujudkan pembelajaran sejarah yang

mudah, interaktif dan menyenangkan, seperti disampaikan oleh salah satu narasumber:

Pemanfaatan bangunan Cagar Budaya adalah dengan cara mengaitkan antara

pelajaran yang ada di kelas atau sekolah, misalnya mengenai kolonialisme dengan

keberadaan Benteng Pendem, sehingga hal tersebut dapat mempermudah proses

belajar siswa dalam memahami peristiwa sejarah. Sehingga hal tersebut bermanfaat

ganda, yaitu bermanfaat bagi siswa dan bagi kelestarian Benteng Pendem (cagar

budaya red.) (Wawancara Sonhaji, 2017)

Dengan demikian, guru sejarah di Cilacap lebih memilih metode proyek dalam

pemanfaatan cagar budaya. Hal ini dikarenakan metode ini merupakan metode yang

sangat cocok karena mengusung pendekatan student centered learning, dimana keaktifan

siswa menjadi hal yang utama. Melalui metode ini, guru juga telah mengaplikasikan

pendekatan saintifik yang mendorong siswa untuk membangun pengetahuannya sendiri

(konstuktivisme), sehingga siswa akan lebih mudah untuk mengingat materi-materi yang

telah ditemukan dan dibangunnya sendiri. Menurut Unggul Wibowo (Wawancara, 2017),

pemanfaatan cagar budaya dengan metode proyek juga dapat mempererat kerjasama

siswa dan hubungan guru dengan siswa.

Pemanfaatan cagar budaya di Cilacap belum sepenuhnya optimal, karena masih

banyak guru yang belum memanfaatkan cagar budaya dalam pembelajarannya. Kendala

utamanya adalah pengetahuan dan jarak yang jauh dari lokasi sekolah. Hal ini tentu saja

sangat disayangkan, mengingat cagar budaya adalah salah satu hal yang sangat penting

untuk mewujudkan pembelajaran sejarah yang menarik. Oleh karena itu, perlu ada upaya

agar kendala yang dihadapi guru dapat segera diatasi, salah satunya dengan melibatkan

pihak Pemda melalui pengembangan potensi wisata edukatif.

4.4.2. Cagar Budaya sebagai Potensi Wisata Edukasi

Kabupaten Cilacap memiliki 84 cagar budaya yang tersebar di seluruh

wilayahnya. Namun, baru enam cagar budaya yang terrregistrasi nasional sedangkan

sisanya masih terdaftar dan terus diteliti hingga kini. Dari enam cagar budaya tersebut,

baru Benteng Pendem yang telah dimanfaatkan dengan optimal oleh pemerintah dan

masyarakat. Meskipun demikian, sebenarnya Pemda Cilacap telah memiliki strategi

pengembangan cagar budaya berbasis wisata edukasi, seperti disampaikan berikut:

Kebijakan Pemerintah dalam pengelolaan bangunan cagar budaya adalah dengan

menjadikannya sebagai objek wisata edukasi, sehingga bangunan cagar budaya

Page 62: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

49

tersebut tidak hanya dibiarkan begitu saja, tetapi dimanfaatkan sebagai Objek

wisata, sehingga dapat lebih bermanfaat bagi pemerintah, masyarakat, dan

lainnya. (Wawancara Joko Waluyo, 2017)

Selain itu, pemerintah daerah juga terus berupaya untuk mengembangkan potensi

wisata edukatif bekerjasama dengan biro travel, seperti disampaikan berikut ini:

Untuk wisata edukasi, kita (Dinas Pariwisata, red.) dibantu pemandu. Mereka

membuat paket wisata untuk anak-anak sekolah di Cilacap. Dari wilayah timur,

(yaitu) Kecamatan Binangun, Nusawungu, dan Kroya bisa datang ke Kota

Cilacap, ketika di Kota mereka akan dilewatkan ke kawasan industri (pabrik

semen, Pertamina, PLTU) terus lanjut ke kantor kabupaten, gedung dewan

(DPRD), Benteng Pendem, sampai Teluk Penyu. Teman-teman pemandu wisata

mencari paket yang paling murah, seolah tidak butuh produk (keuntungan, red.),

tapi hanya ingin memperkenalkan wisatanya. Sedangkan yang dalam kota

(Cilacap) ada paket ke luar (Kota Cilacap), mereka akan dibawa ke Museum

Soesilo Soedarman dan Pantai di wilayah timur. Kalau yang dari luar kota, jika

akan mengadakan studi industri, dari dinas bisa membantu, misalnya ingin

masuk ke pabrik semen, pertamina, dan PLTU. (Wawancara Joko Waluyo,

2017)

Namun sayangnya, kerjasama promosi wisata edukasi ini masih insidental dan belum

secara kontinyu dilaksanakan, karena masih tergantung pada “pesanan” dari pihak

sekolah. Padahal sebenarnya, ada minat yang cukup tinggi untuk melakukan kunjungan

ke tempat-tempat tersebut (Wawancara Joko Waluyo, 2017)

Mencermati kondisi tersebut, perlu dikembangkan strategi untuk mengoptimalkan

potensi wisata edukatif ini, diawali dengan adanya kerjasama yang melibatkan pihak

masyarakat, BKSDA (Balai Konservasi Sumber Daya Alam), TNI AD, dan kementerian

Hukum dan HAM, mengingat masih banyak cagar budaya yang berada di bawah

kewenangan pihak-pihak tersebut. Pemanfaatan ini menjadi satu hal yang sangat penting

untuk menjaga kelestarian cagar budaya, karena saat ini banyak cagar budaya di Cilacap

yang justru dialihfungsikan tidak sebagaimana mestinya, seperti misalnya salah satu pos

pertahanan di area Benteng Pendem yang terletak di pemukiman, justru dijadikan sebagai

kandang ayam.

Page 63: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

50

Gambar 4.7 Salah satu sisa pos pertahanan Belanda di area Benteng Pendem yang saat

ini difungsikan sebagai “kandang ayam” oleh warga setempat

4.5. Strategi Pemanfaatan Cagar Budaya sebagai Sumber Belajar dan Wisata Edukatif

4.5.1. Strategi Pemanfaatan Cagar Budaya sebagai Sumber Belajar Sejarah

Cagar budaya merupakan bagian penting dalam mewujudkan proses pembelajaran

sejarah yang kontekstual. Selain dapat memvisualisasikan obyek sejarah yang selama ini

hanya dapat dilihat melalui buku, mengunjungi cagar budaya juga dapat meningkatkan

kepekaan dan empati siswa terhadap perjuangan di masa lampau. Karena, melalui

kunjungan ini siswa akan berhadapan langsung dengan lingkungan prosimatif. Seperti

disampaikan oleh Lev Vygotsky yang dikutip H.A.R Tilaar (2002: 301) bahwa apabila

peserta didik langsung dihadapkan pada lingkungan yang abstrak, maka proses

penghayatan etika, tidak dapat berlangsung sebagaimana seharusnya. Pola-pola berpikir

dan pola-pola perkembangan bahasa anak hanya dapat berlangsung secara alamiah

apabila anak itu hidup di dalam lingkungan yang nyata, lingkungan keluarga, lingkungan

sekolah, dan lingkungan kebudayaannya yang kongkret. Lingkungan yang demikian

disebutnya dengan lingkungan proksimatif.

Cagar budaya sebagai sumber belajar sejarah dapat dimanfaatkan melalui berbagai

metode. Namun, berdasarkan wawancara dan observasi pada guru sejarah di Cilacap,

metode yang tepat dalam pemanfaatan cagar budaya adalah berbasis pada proyek,

Page 64: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

51

dimana siswa di akhir pembelajaran diminta untuk membuat produk berupa artikel atau

produk lainnya mengenai cagar budaya yang dikaji. Pembelajaran berbasis proyek

merupakan salah satu metode yang direkomendasikan dalam kurikulum 2013 karena

berbasis pada aktivitas siswa. Model pembelajaran proyek adalah model pembelajaran

yang menggunakan proyek atau kegiatan sebagai inti pembelajaran. Dalam kegiatan ini

siswa melakukan eksplorasi, penilaian, interpretasi, sintesis, dan informasi untuk

menghasilkan berbagai bentuk hasil belajar (Kemdikbud, 2014). Secara teknis

pelaksanaan, model pembelajaran proyek dapat dilakukan secara berkelompok sehingga

melatih kemampuan siswa untuk bisa bekerja bersama orang lain yang karakteristik serta

kemampuan yang saling berbeda.

Berdasarkan hasil wawancara dan observasi, berikut adalah langkah-langkah yang

dapat dilakukan guru dalam pemanfaatan cagar budaya sebagai sumber belajar sejarah:

1. Analisis kebutuhan, meliputi: kebutuhan materi, peserta didik, dan ketrampilan

atau kemampuan yang akan dicapai.

2. Menentukan lokasi cagar budaya yang relevan dengan kebutuhan.

3. Menentukan metode pembelajaran, misalnya pembelajaran proyek atau

pembelajaran berbasis masalah (problem based learning), yang perlu

diperhatikan adalah pilihlah metode pembelajaran yang berbasis pada aktivitas

peserta didik (student centered learning).

4. Membuat materi/tugas/proyek yang akan ditelusuri oleh siswa.

5. Membagi siswa ke dalam beberapa kelompok.

6. Membagi materi/tugas/proyek ke kelompok tersebut.

7. Melakukan kajian di lokasi cagar budaya.

8. Meminta siswa untuk mengkomunikasikan hasil kajian/tugas/proyeknya.

Selain langkah-langkah tersebut, pada hakekatnya strategi pemanfaatan cagar

budaya sebagai sumber belajar dapat dilakukan melalui berbagai bentuk metode

pembelajaran. Namun demikian, pendekatan yang digunakan hendaknya pendekatan

berbasis keaktifan siswa (student centered learning) dengan landasan filsafat

konstruktivisme, dimana siswa akan membangun pengetahuan dan pemahamannya

sendiri. Melalui pendekatan tersebut, siswa tidak hanya mampu mengasah ranah

kognitifnya, tetapi juga afektif dan psikomotoriknya, sehingga mastery learning pun

akan tercapai.

4.5.2. Strategi Pemanfaatan Cagar Budaya sebagai Wisata Edukatif

Page 65: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

52

Pemanfaatan cagar budaya sebagai objek pariwisata merupakan salah satu misi

dalam melaksanakan pelestarian cagar budaya sesuai dengan Undang-undang nomor 11

tahun 2010 tentang cagar budaya. Dalam undang-undang cagar budaya tersebut yang

berkaitan dengan pariwisata terdapat pada pasal 85 ayat 1, disebutkan bahwa:

“pemerintah, pemerintah daerah, dan setiap orang dapat memanfaatkan cagar budaya

untuk kepentingan agama, sosial, pendidikan, ilmu pengetahuan, teknologi, kebudayaan

dan pariwisata”. Dengan demikian, kegiatan inventarisasi, konservasi, dan penelitian

terhadap cagar budaya sudah sepatutnya terus dilakukan oleh pemerintah daerah, sebagai

salah satu upaya untuk mewujudkan misi pelestarian cagar budaya.

Terkait strategi pemanfaatan cagar budaya sebagai obyek wisata edukasi, Pak Joko

Waluyo (Kepala Seksi Promosi Pariwisata) menyampaikan bahwa pemerintah

melakukan berbagai upaya dalam pengembangan dan pemanfaatan Benteng Pendem

sebagai objek wisata edukasi, yaitu:

1) melakukan promosi yaitu melalui penyebaran pamflet, brosur, booklet, membuat

media sosial (facebook, instagram) dan website khusus dinas pariwisata Cilacap.

Selain itu, kegiatan promosi juga dilakukan dengan promosi mengisi acara di

Anjungan Jawa Tengah di TMII, melakukan promosi di Kabupaten lain setiap ada

festival atau event, misalnya mengadakan acara di Benteng Pendem, seperti acara

memancing dan lainnya;

2) pengangkatan pengawai pengelola lapangan di cagar budaya, yang bertugas untuk

melestarikan dan merawat cagar budaya;

3) bekerjasama dengan biro perjalanan untuk mengembangkan promosi wisata

edukasi.

Langkah-langkah tersebut sebenarnya masih perlu dikembangkan, diantaranya

adalah melakukan kerjasama dengan pihak Dinas Pendidikan, sekolah-sekolah, Pusat

Kegiatan Belajar Mengajar, dan Panti Asuhan di wilayah Cilacap terkait dengan

pemanfaatan cagar budaya. Kerjasama ini dapat menjadi pancingan untuk

meningkatkan jumlah pengunjung ke cagar budaya terutama dari kalangan siswa dan

anak-anak usia sekolah. Dengan demikian, fungsi cagar budaya sebagai obyek wisata

edukasi pun dapat terwujud.

Page 66: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

53

BAB V KESIMPULAN DAN SARAN

5.1. Kesimpulan

Kabupaten Cilacap memiliki potensi alam dan budaya yang sangat melimpah,

namun dalam pengembangannya belum optimal, salah satu alasannya adalah Cilacap

merupakan daerah yang terletak di ujung selatan pulau Jawa, sehingga jika ada yang

ingin bertandang ke wilayah ini, harus benar-benar memang sengaja ingin berkunjung.

Potensi alam dan budaya ini sebenarnya memiliki daya tarik wisata yang sangat besar,

terbukti meskipun tidak signifikan, tapi terjadi peningkatan jumlah pengunjung.

Terdapat enam wisata unggulan di Kabupaten Cilacap yaitu Pantai Teluk Penyu,

Benteng Pendem, Hutan Payau, Air Panas Cipari, Pantai Widarapayung, dan

Nusakambangan. Namun, untuk Nusakambangan belum dapat dioptimalkan, karena

kewenangannya masih berada di bawah Kementerian Lingkungan Hidup (BKSDA) dan

Kementerian Hukum dan HAM.

Terkait potensi cagar budaya, Cilacap memiliki 83 cagar budaya yang sudah

diinventarisir oleh Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata, namun baru 6 cagar

budaya yang sudah terregistrasi nasional. Keberadaan cagar budaya ini belum

sepenuhnya dimanfaatkan untuk wisata, karena hingga sekarang beberapa diantaranya

masih milik instansi lain dan perorangan. Namun demikian, pengembangan wisata

edukatif sudah mulai dirintis bekerjasama dengan biro perjalanan setempat. Sedangkan

pemanfaatannya sebagai sumber belajar pun belum optimal, karena banyak guru sejarah

di Cilacap yang belum tahu persis mengenai cagar budaya tersebut.

5.2. Saran

5.2.1. Pemerintah Daerah Kabupaten Cilacap

a. Melalui Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata, perlu adanya mengadakan

kerjasama dengan masyarakat dan instansi terkait untuk membuat kesepakatan

terkait pemanfaatan cagar budaya sebagai obyek wisata, tujuannya adalah agar

obyek wisata tersebut dapat terjaga kelestariannya. Perlu juga untuk membuat

strategi promosi wisata edukatif yang ditujukan tidak hanya untuk siswa di Cilacap,

tetapi juga di kota lain dan bahkan mancanegara.

b. Perlu mempercepat penyelesaian Peraturan Daerah tentang Cagar Budaya dan

pengawasan, agar tidak ada lagi vandalisme terhadap cagar budaya di Kabupaten

Cilacap.

Page 67: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

54

5.2.2. Balai Pelestarian Cagar Budaya Jawa Tengah

a. Perlu memberikan perhatian kepada pelestarian cagar budaya di Kawasan Cilacap.

b. Perlu menggali dan menelusuri cagar budaya di Cilacap yang sudah

dialihfungsikan tidak sebagaimana mestinya.

c. Perlu bekerjasama dengan Pemda Cilacap untuk membentuk masyarakat peduli

cagar budaya sebagai garis depan pelindung cagar budaya.

5.2.3. Guru Sejarah

a. Perlu menjalin komunikasi dengan Dinas Pariwisata dan BPCB untuk

memanfaatkan cagar budaya sebagai sumber belajar.

b. Perlu kembali merancang pembelajaran sejarah dengan memanfaatkan cagar

budaya agar siswa dapat lebih mengenali lingkungan sekitarnya.

5.2.4. Universitas dan akademisi

a. Perlu berkomitmen untuk berpartisipasi dan membantu Pemda dalam pelestarian

cagar budaya.

b. Perlu dilakukan penelitian lanjutan tentang pengembangan pembelajaran berbasis

cagar budaya.

Page 68: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

55

REFERENSI

Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Kabupaten Cilacap. 2016. Laporan Inventarisasi Cagar

Budaya.

_____________________________________________. 2016. Data Jumlah Obyek Wisata

dan Lainnya di Kabupaten Cilacap Tahun 2011-2016.

Dangi, T. B. dan T. Jamal. 2016. An Integrated Approach to “Sustainable Community-Based

Tourism”. Sustainability. Nomor 8 (475), pp. 1-7.

Hero Idyel. 2011. Pariwisata Cilacap.

https://heroidyel.wordpress.com/2011/07/05/pariwisata-cilacap/, diakses tanggal 10

Mei 2016.

Monzonis, J. S. 2014. Prospective Analysis of Rural Tourism: Case Study In The Comunitat

Valenciana. Cuadernos de Tourismo. No. 34, p. 431-434.

Mulyana, Deddy. 2006. Metodologi Penelitian Kualitatif: Paradigma Baru Ilmu Komunikasi

dan Ilmu Sosial Lainnya. Bandung: Remaja Rosdakarya.

Mursyn-Kupisz, Monika dan Dzialek, Jaroslaw. 2013. Cultural Heritage in Building and

Enhancing Social Capital. Journal of Cultural Heritage Management and Sustainable

Development, Vol. 3, No. 1, pp. 35-54.

Nurfindarti, E., dan D. Zulkaidi. 2012. Strategi Pengelolaan Cagar Budaya Kota Bandung.

Jurnal Perencanaan Wilayah dan Kota B SAPPK V4N1.

OECD Tourism Committee. 2010. Tourism 2020: Policies to Promote Competitive and

Sustainable Tourism. OECD.

Ontario Ministry of Tourism. 2009. Ontario Cultural and Heritage Tourism Product

Research Paper. Queen’s Printer for Ontario.

Peraturan Daerah Kabupaten Cilacap Nomor 20 Tahun 2014 Tanggal 11 Agustus 2014

Tentang Perubahan Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah.

Sekretariat Daerah Kabupaten Cilacap. 2015. Laporan Kinerja Instansi Pemerintah (LkjIP)

Kabupaten Cilacap Tahun 2014. Cilacap.

Silva. 2015. Pariwisata Menyumbang Devisa RP 172 Triliun.

http://www.venuemagz.com/artikel/news/2015/10/tahun-2016-pariwisata-

menyumbang-devisa-rp172-triliun/, diakses tanggal 10 Mei 2016.

Stetic, S. 2012. Specific Features of Rural Tourism Destinations Management. Journal of

Settlements and Spatial Planning, Special Issue, Vol. 1, p. 131-137.

Stetic, S., S. Pavlovic, S. Stanic, dan D. Simicevic. 2014. Dimensions of Integrated Tourism

– Case Studies of Selected Villages in the Serbia-Romania Border Area. Journal of

Settlements and Spatial Planning, Special Issue, No. 3, p. 80-88.

Sunardi. (2016). Kandidat Doktor Unissula Desak Perlindungan Cagar Budaya, tersedia pada

http://pdih.unissula.ac.id/index.php?option=com_content&view=article&id=17:kandi

dat-doktor-unissula-desak-perlindungan-cagar-budaya&catid=2, diunduh tanggal 07

Februari 2017.

Sutopo, H. B. (2006). Metodologi Penelitian Kualitatif, Dasar Teori dan Terapannya dalam

Penelitian. Surakarta: UNS.

Tani, Yuichiro; Hashimoto, Shizuka; dan Ochiai, Mototsugu. 2016. What makes rural,

traditional, cultures, more sustainable? Implications from conservation efforts in

mountainous rural communities of Japan, tersedia pada Landscape Research, DOI:

10.1080/01426397.2016.1184631.

UNESCO. Sustainable Development. http://whc.unesco.org/en/sustainabledevelopment/,

diakses tanggal 14 Mei 2016.

Page 69: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

56

Ventyasari, Redita. 2015. Pemanfaatan Museum Trinil Sebagai sumber Belajar Sejarah Bagi

Siswa SMA di Kabupaten Madiun Kabupaten Jawa Timur Tahun Ajaran 2014/2015.

Skripsi. Jurusan Sejarah. Fakultas Ilmu Sosial. Universitas Negeri Semarang.

Narasumber:

Joko Waluyo, Seksi Pengembangan Daya Tarik Wisata dan Pariwisata di Dinas Pemuda,

Olahraga, dan Pariwisata. Wawancara tanggal 16 Mei 2017.

Unggul Wibowo, sejarawan dan guru sejarah SMA N 3 Kabupaten Cilacap. Wawancara

tanggal 15 Mei 2017.

Page 70: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

57

Lampiran 1. Justifikasi Anggaran

1. Honorarium

Honor Honor/ Jam (Rp)

/org

Waktu (Jam/

Minggu)/ org Minggu Biaya

Ketua 12.000 10 24 2.880.000

Anggota 11.000 7 24 1.848.000

Sub Total 4.728.000

2. Bahan Habis Pakai

Kertas A4 80mg ATK 5 Rim 38.000 190.000

Tinta Canon

Pixma (Black) ATK 1 buah 200.000 200.000

Tinta Canon

Pixma (Colour) ATK 1 buah 250.000 250.000

Ballpoint ATK 2 pack 25.000 50.000

Buku Kwitansi

Rangkap ATK 1 buah 13.000 13.000

Buku Agenda Pengumpulan data 3 buah 30.000 30.000

Isi Staples ATK 5 dus 3 15.000

Penggandaan

proposal Proposal 3 buah 25.000 75.000

Penggandaan

instrumen Pengumpulan data 20 set 2.000 40.000

FGD 1 dengan

Sejarawan Analisis Data 1 event 1.000.000 1.000.000

Penggandaan

laporan Laporan 5 buah 75.000 375.000

Sub Total 4.238.000

3. Perjalanan

Material Justifikasi

Pemakaian Kuantitas

Harga Satuan

(Rp) Harga

Sewa mobil Pengumpulan data 1 mobil (3 hari) 700.000 2.100.000

Penginapan Pengumpulan data 3 hari x 2 kmr 300.000 1.800.000

Tiket bus Pengumpulan data 5 x 2 (pp) 100.000 1.000.000

Sub Total 4.900.000

4. Lain-lain

Pulsa Komunikasi 1 orang 234.000 234.000

Total

Pengeluaran 14.000.000

Terbilang: Empat Belas Juta rupiah

Page 71: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

58

Lampiran 2. Struktur Organisasi Tim Peneliti

No

Nama

Instansi

Asal

Bidang

Ilmu

Alokasi

Waktu

(jam/minggu)

Uraikan Tugas

1

Suswandari

UHAMKA

Ilmu

Pengetahuan

Sosial

10

Koordinasi tim

mengurus ijin

lapangan

menyusun

pedoman

wawancara dan

observasi

Aktif dalam

pengumpulan

data, reduksi

data, analisis

data

Mendampingi

FGD

Membimbing

mahasiswa

Membuat

modul

Menyusun

konsep strategi

Menyusun

laporan

2 Laely

Armiyati

UHAMKA Pendidikan

Sejarah

7 Aktif dalam

pengumpulan

data, reduksi

data, analisis

data

Berperan aktif

dalam FGD

Membimbing

mahasiswa

Membantu

menyusun

instrumen

Membantu

Menyusun

Modul

Membantu

menyusun

laporan

Page 72: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

59

3 Mahasiswa I UHAMKA Pendidikan

Sejarah

Membantu

dalam

pengumpulan

data tentang

pemanfaatan

cagar budaya

sebagai sumber

belajar sejarah

di SMA

Membantu

dalam analisis

data

4 Mahasiswa

II

UHAMKA Pendidikan

Sejarah

Membantu

dalam

pengumpulan

data tentang

strategi

pemanfaatan

cagar budaya

sebagai

potensiwisata

edukatif di

Kabupaten

Cilacap

Membantu

melakukan

analisis data

5 Mahasiswa

III

UHAMKA Pendidikan

Sejarah

Membantu

pengumpulan

data tentang

identifikasi

situs dan cagar

budaya di

Kabupaten

Cilacap

Membantu

pengumpulan

data

Page 73: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

60

Page 74: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

61

Page 75: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

62

Page 76: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

63

Page 77: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

64

SURAT PERNYATAAN KETUA PENELITI

Yang bertandatangan di bawah ini:

Nama : Prof. Dr. Suswandari, M. Pd.

NIDN : 0020116601

Pangkat/Golongan : Pembina Tk. 1/ IVb

Jabatan Fungsional : Profesor

Dengan ini menyatakan bahwa proposal saya dengan judul:

Cagar Budaya sebagai Sumber Belajar Sejarah dan Potensi Wisata Edukatif di

Kabupaten Cilacap, yang diusulkan dengan skema Penelitian Kolaborasi Dosen dan

Mahasiswa untuk tahun anggaran 2017 bersifat original dan belum pernah dibiayai oleh

lembaga/sumber dana lain.

Bila di kemudian hari ditemukan ketidaksesuaian dengan pernyataan ini, maka saya bersedia

dituntut dan diproses sesuai dengan ketentuan yang berlaku dan mengembalikan seluruh

biaya penugasan yang sudah diterima.

Jakarta, 25 Juli 2017

Yang Menyatakan,

Prof. Dr. Suswandari, M.Pd.

Page 78: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

65

Lampiran 4. Dokumentasi Kegiatan

Gambar 1. Seusai wawancara bersama pak Unggul Wibowo

Gambar 2. Tim Penelitian Payung

Page 79: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

66

Gambar 3. Seusai Wawancara dengan Bapak Haris, kepala UPT Benteng Pendem

Gambar 4. Salah satu area di kawasan Benteng Karang Bolong

Page 80: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

67

Gambar 5. Pintu Masuk Benteng Karang Bolong

Gambar 7. Meriam dan Monumen di Kawasan Benteng Karang Bolong

Page 81: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

68

Gambar 8. Tim penelitian payung mewawancarai ketua MGMP Sejarah Cilacap

Gambar 9. Kantor Dinas Pariwisata Cilacap, dulunya adalah kantor residen.

Page 82: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

69

Gambar 10. Wawancara dengan pak Heri, aktivis lingkungan dan pemerhati cagar

budaya Cilacap

Page 83: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

1

Page 84: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

2

Page 85: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

3

TRANSKRIP WAWANCARA

Nama : M. Unggul Wibowo

Pekerjaan : Kepala Sekolah SMAN 3 Cilacap dan Guru Sejarah

Waktu Wawancara : Jum’at, 12 Mei 2017

Lokasi Wawancara : SMAN 3 Cilacap

HASIL WAWANCARA

P1 (peneliti satu) : Bagaimana sejarah Kolonialisme di Cilacap?

I (Informan) : Kabupaten Cilacap pada masa kolonialisme Belanda merupakan daerah yang

tidak telalu diperhatikan keberadaannya, namun setelah dibangun pelabuhan, maka

Kabupaten Cilacap menjadi kota penting bagi Belanda di Jawa bagian Selatan. Walaupun

Cilacap berbatasan dengan Samudra Hindia, tetapi untuk di Cilacap terdapat Pulau

Nusakambangan yang dapat menghalau ombak samudra, sehingga dibangunnya pelabuhan

tersebut berada di selat antara Pulau Nusakambangan dan Pulau Jawa yang memiliki arus

tenang, sehingga baik untuk sebuah pelabuhan.

Pembangunan Pelabuhan di Cilacap, mengubah pembangunan kota tersebut yang tadinya

tidak diperhatikan kini menjadi kota penting bagi Belanda, terutama Pelabuhan Cilacap

mampu mengatasi masalah yang dihapi Belanda ketika itu, yaitu pada masa tanam paksa,

Belanda harus mengeluarkan dana lebih untuk mengirim hasil bumi untuk sampai ke Batavia

melalui jalur utara dan setelah itu baru dikirim ke Belanda, namun dengan adanya pelabuhan

Cilacap, Belanda hanya cukup mengirim hasil bumi ke Pelabuhan Cilacap, dan dari Cilacap,

langsung dikirim ke Belanda, sehingga dengan hal tersebut, Belanda menghemat anggaran

dana untuk pengiriman hasil bumi dari Jawa. Pelabuhan Cilacap yang menjadi solusi

massalah pengiriman yang di hadapi Belanda, sehingga ketika pembukaannya dilakukan oleh

Wakil Gubernur Jendral, karena ketika itu Gubernur Jendral tidak berada di Nusantara.

Dengan dibukanya pelabuhan Cilacap, maka pemerintah Belanda mulai membangun pusat

pertahanan berupa benteng yang fungsinya untuk mengawasi dan mengamankan area

pelabuhan yang begitu penting bagi Belanda dari serangan musuh.

P2 (peneliti dua) : Bagaimana sejarah Pembangunan Benteng Pendem?

Page 86: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

4

I (Informan) : Pembangunan pelabuhan Cilacap yang menguntungkan Belanda, harus

dilengkapi dengan system pertahanan yang kuat juga, sehingga keamanan pelabuhan dapat

terjaga, maka disekitar pelabuhan Cilacap dibangun Benteng Pendem, yang fungsinya

sebagai pengawas pelabuhan, yang bahkan dalam fasilitasnya dilengkapi dengan meriam

canggih di zamannya, yang dapat menjangkau kapal yang ada dipelabuhan. Proses

pembangunan benteng di Cilacap pada masa Belanda, dilakukan oleh para narapidana

pemerintah, yang ketika itu didatangkan dari berbagai macam daerah jajahan Belanda, baik

Pulau Jawa ataupun wilayah lainnya. Selain itu juga, pembangunan Benteng Pendem

merupakan upaya penguatan keamanan Belanda di Pelabuhan Cilacap yang sebelumnya telah

dibangun benteng di Pulau Nusakambangan.

P2 (Peneliti 2) : peneliti ingin tahu pak bagaimana sih sejarah Pulau Nusakambangan itu?

I (Informan) : Ketika dilakukan pemetaan kawasan, sekarang Segara Anakan, Teluk Penyu,

dan Nusakambangan oleh Paulus selorang kebangsaan Swedia yang kemudia hasil

pemetaanya ini untuk membuat rekomendasi bahwa ada ujung teluk sebelah barat itu sebuah

selat yang sangat potensial untuk dijadikan pelabuhan karena perairannya tenang karena

Samudra Hindia itu dilindungin oleh Nusakambangan. Pembangunan pelabuhan Cilacap

beriringan dengan pembangunan sistem pertahanan di Cilacap, karena itu dianggap sebagai

saling mendukung. Pelabuhan Cilacap dibangun jelas untuk menjadi solusi bagaimana hasil

bumi dikawasan selatan jawa ini bisa terangkut ke Eropa, sementara kawasan selatan jawa ini

kawasan yang rawan untuk mendapat serangan karena di tepi pantai, bahkan di catatannya

Difansilen Belanda khawatir terhadap Inggris karena pernah ada kapal bernama Royal jors itu

mendarat di Nusakambangan ketika belanda sedang bersiap-siap membangun kota pelabuhan

di Cilacap. Sehingga pembangunan pelabuhan Cilacap beriringan dengan pembangunan

sistem pertahanan sangatlah beralasan. Selalu ada upaya mengantisipasi datangnya serangan

itu dari arah laut, karena Inggris itu di sebut Belanda musuh sebrangnya lautan. Maka

dibuatlah sistem pertahanan Benteng Karang Bolong, Benteng yang di Karang Tengah yang

disebut dengan Benteng Klingker dulu disebut juga Banyuyapa, benteng Banju Njappa bukan

merupakan benteng utama untuk pertahanan tetapi benteng ini digunakan untuk menyokong

pertahanan jika Benteng Karang Bolong tidak lagi kuat menahan serangan musuh. Pembuatan

sistem pertahanan ini juga pada tahun 1800-an, 1835 dan 1836 itu Nusakambangan dulu yang

duluan dibangun karena Nusakambangan lebih dulu dikuasai oleh Belanda dibandingan

Cilacap sedangkan Cilcap dikuasai semenjak berakhirnya Perang Diponegoro 1830-an.

Dalam perjanjian Tapalbatas antara VOC dengan Mataram tahun 1705 yaitu meluaskan

Page 87: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

5

wilayah VOC dari Pamanukan di Kerawang ke Losari Berebes di sebelah utara dan

Bengawandonan disebelah selatan disitu dibuat Tapalbatas baru bahwa daerah di sebelah

timur dari Bengawandonan itu masuk wilayah Mataram, yang di sebelah barat masuk ke

wilayah VOC.

Mengapa Nusakambangan dijadikan Belanda sebagai pulau penjara dikarnakan

Belanda membangun sistem pertahanan lebih dulu, ada Benteng Karang Bolong, Klingker,

Menara pengintai di Cimiring, dan Menara pengintai di Benteng Mati itu dibangun lebih

dulu, kemudian ketika di Cilacap juga akan dibangun Benteng Pendem di Nusakambangan

juga ada peningkatan pertahanan bangunan fisik maupun persenjataanya, pemabangunan di

Cilacap pada saat itu menghadapi kendala dalam pengadaan tenagakerja professional

dikarnakan penduduk Cilcapa Jumlahnya tidak terlalu banyak dan serangan wabah

malariapun hampir setiap tahun mengurangi jumlah penduduk yang ada, sehingga untuk

membangun kota pelabuhan dan pembangunan besar lainnya butuh tenaga banyak, sampai

kemudia muncul solusi untuk memanfaatkan tenaga narapidana. Jadi kekurangan tenaga kerja

itu kemudia diambil solusinya dengan memanfaatkan tenaga narapidana, narapidanan ini

didatangkan dari berbagai wilayah dan sampai ada yang dari Kalimantan anak buahnya

Pangran Antasari. Dikarnakan ini narapidana tidak bisa dititipkan ke rumah-rumah penduduk

maka kemudian pemerintah Belanda membangun penjara. Penjara pertama yang dibangun di

Cilacap itu di dekat Teluk Penyu pintuk masuk Teluk Penyu sekitar 100 M sebelum itu di

Kiri jalan di belakang ruko yang dibangun 1951. Selain di situ juga dibangun penjara di

Nusakambangan namun dibuat lebih sederhana dari bambu dan penjara pertama yang

dibangun di Nusakambangan. Dari awal sebenarnya ada penjara dan narapidana di Cilacap

dan Nusakambangan adalah untuk dipekerjakan dimanfaatkan tenaganya. Narapidana ini

sebagian di tempatkan di Cilacap untuk membangun Benteng Pendem dan sebagian ada yang

di tempatkan di Nusakambangan untuk membangun sistem pertahanan. Sebelum era

kemerdekaan pun fungsi penjara itu untuk menampung narapidana untuk dipekerjakan,

setelah terbitnya stablet tentang pembukaan Nusakambangan sebagai pulau penjara itu juga

awalnya sedang naik yang namanya perkebunan karet 1908 dan tenaga narapidana itu untuk

dipekerjakan di perkebunan karet.

P2 : jika dilihat keberadaannya bagaimana pak Sejarah Benteng Karang Bolong tersebut?

I : Benteng Karang Bolong itu termasuk benteng yang pertama di buat di Nusakambangan

dan juga benteng-benteng lainnya yang di Karang Tengah. Letak bangunan Benteng Karang

Page 88: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

6

Bolong ini ketika dilihat sangat strategis seperti berada di ujung timur Pulau Nusakambangan

walaupun sebenarnya itu bukan ujung Pulau Nusakambangan yang sebenarnya ujung Pulau

Nusakambangan itu Pulau Majeti.

P2 : jika melihat sejarahnya bagaimana sih peran Nusakambangan dalam sejarah Cilacap?

I : Mengapa Nusakambangan dijadikan Belanda sebagai pulau penjara dikarnakan Belanda

membangun sistem pertahanan lebih dulu, ada Benteng Karang Bolong, Klingker, Menara

pengintai di Cimiring, dan Menara pengintai di Benteng Mati itu dibangun lebih dulu,

kemudian ketika di Cilacap juga akan dibangun Benteng Pendem di Nusakambangan juga

ada peningkatan pertahanan bangunan fisik maupun persenjataanya, pemabangunan di

Cilacap pada saat itu menghadapi kendala dalam pengadaan tenagakerja professional

dikarnakan penduduk Cilcapa Jumlahnya tidak terlalu banyak dan serangan wabah

malariapun hampir setiap tahun mengurangi jumlah penduduk yang ada, sehingga untuk

membangun kota pelabuhan dan pembangunan besar lainnya butuh tenaga banyak, sampai

kemudia muncul solusi untuk memanfaatkan tenaga narapidana. Jadi kekurangan tenaga kerja

itu kemudia diambil solusinya dengan memanfaatkan tenaga narapidana, narapidanan ini

didatangkan dari berbagai wilayah dan sampai ada yang dari Kalimantan anak buahnya

Pangran Antasari. Dikarnakan ini narapidana tidak bisa dititipkan ke rumah-rumah penduduk

maka kemudian pemerintah Belanda membangun penjara. Penjara pertama yang dibangun di

Cilacap itu di dekat Teluk Penyu pintuk masuk Teluk Penyu sekitar 100 M sebelum itu di

Kiri jalan di belakang ruko yang dibangun 1951. Selain di situ juga dibangun penjara di

Nusakambangan namun dibuat lebih sederhana dari bambu dan penjara pertama yang

dibangun di Nusakambangan. Dari awal sebenarnya ada penjara dan narapidana di Cilacap

dan Nusakambangan adalah untuk dipekerjakan dimanfaatkan tenaganya. Narapidana ini

sebagian di tempatkan di Cilacap untuk membangun Bneteng Pendem dan sebagian ada yang

di tempatkan di Nusakambangan untuk membangun sistem pertahanan. Sebelum era

kemerdekaan pun fungsi penjara itu untuk menampung narapidana untuk dipekerjakan,

setelah terbitnya stablet tentang pembukaan Nusakambangan sebagai pulau penjara itu juga

awalnya sedang naik yang namanya perkebunan karet 1908 dan tenaga narapidana itu untuk

dipekerjakan di perkebunan karet.

P2 : Menurut bapak apakah Pulau Nusakambangan berpotensi sebagai tempat wisata yang

beredukasi?

Page 89: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

7

I : sebetulnya sangat berpotensi, hanya saja jiga itu dibuka sebagai objek wisata ada situasi

yang saling berhadapan dengan kepentingan penjara bahawa kepentingan penjara itu sangat

tertutup dan terbatas jiga berhubungan dengan wisata itu kan sangat terbuka siapa saja bisa

masuk dan ini sangat sulit untuk saling bertemu. Kemudian keputusan pemerintah pada saat

itu memutuskan penjara lebih efektif untuk Nusakambangan, maka itulah yang diperkuat dan

wisatanya ditinggalkan. Sebenarnya di sana untuk wisata edukasi sangat penting, diluar unsur

lapasnya, mungkin lapas bisa menjadi objek wisata edukasi tersendiri. Di Nusakambangan

sebenarnya ada dua cagar alam, Nusakambangan timur dan barat. Cagar ala mini di sana ada

tumbuhan-tumbuhan yang endemik Nusakambangan dan hewannya pun ada. Selain itu objek

historisnya juga ada di Nusakambangan timur beberapa benteng, pos pengamatan, dan

sebagainya walaupun akses kesana tidak mudah.

P3 (Peneliti tiga): Bagaimana pengetahuan bapak mengenai jumlah cagar budaya di

Kabupaten Cilacap?

I : “Cagar budaya di Kabupaten Cilacap sangat banyak, tetapi itu masih sebatas layak

dijadikan cagar budaya, hal ini dikarenakan belum adanya undang-undang atau SK resmi dari

pemerintah.”

P3: Bagaimana pengetahuan bapak mengenai jenis-jenis cagar budaya di Kabupaten Cilacap?

I: “Kabupaten Cilacap memiliki banyak cagar budaya, dan terdapat jenis-jenis cagar budaya

yang ada di Kabupaten Cilacap beragam, terkait jenis cagar budaya ini mengacu kepada UU

No 11 Tahun 2010 tentang cagar budaya. Dalam undang-undang tersebut cagar budaya

dibagi menjadi lima jenis yaitu berupa benda cagar budaya, bangunan cagar budaya, struktur

cagar budaya, situs cagar budaya, dan kawasan cagar budaya. Lima Jenis cagar budaya

menurut undang-undang tersebut terdapat di Kabupaten Cilacap.”

P3: Menurut bapak apa fungsi dari cagar budaya?

I: “Sebenarnya cagar budaya itu adalah sebuah artefak. Kemudian artefak ini menjadi

penghubung dengan masa lalu, oleh karena itu dengan adanya artefak tersebut kita dapat

mengetahui peristiwa-peristiwa di masa lalu.

Page 90: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

8

P3: Bagaimana tanggapan bapak mengenai pemanfaatan cagar budaya dalam pembelajaran

sejarah?

I: “Memang sangat beragam ya, ada yang sudah memanfaatkannya dan ada yang belum

memanfaatkannya. Ini dikarenakan tingkat pengetahuan guru terkait cagar budaya lokal

sangat kurang. Kadang kala guru sering kali lewat sebuah cagar budaya tetapi tidak berpikir

untuk mencari tahu sejarah cagar budaya tersebut. Bagaimana mau menjelaskan ke siswa

kalau kasusnya tetap seperti itu”

P3: Bagaimana tanggapan bapak mengenai pelestarian cagar budaya di Kabupaten Cilacap?

I: “Pelestarian cagar budaya di Kabupaten Cilacap belum maksimal, karena tim pelestarian

cagar budaya baru terbentuk satu tahun yang lalu. Memang sangat disayangkan kesadaran

akan pentingnya cagar budaya baru muncul sekarang-sekarang ini.”

Page 91: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

9

TRANSKRIP WAWANCARA

Nama Informan : Joko Waluyo, SH.

Pekerjaan : Seksi Pengembangan Daya Tarik Wisata dan Pariwisata di

Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata.

Waktu Wawancara :

Lokasi : Kantor Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata

HASIL WAWANCARA

P (Peneliti) : ada potensi wisata apa saja di Cilacap?

I (informan) : Cilacap punya wisata alam, budaya, dan buatan. Wisata alam itu Teluk Penyu,

Budaya itu benteng pendem, dan buatan itu kolam renang. Yang terinventarisir ada 33 daya

tarik wisata, tapi andalannya baru 4. Karena daya tarik tersebut ditarik retribusi harian. Nah

kalau yg lain masih mingguan, karena pengembangan. Kalau yg pembinaan, retribusinya

insidental, pas hari raya atau hari libur saja. OW Andalah itu Teluk Penyu, Benteng Pendem,

Pantai Indah Widarapayung, Pemandian Air Panas Cipari. Yang lain juga ada daya tarik

wisata religi spt Gunung Srandil (ini sebenarnya alam, tapi di dalamnya ada religi, krn ada

pertapaannya), yang lainnya pantai2, trus ada juga curug, misalnya cimendaway. Satu hal yg

sebenarnya sudah ditarik harian, yaitu Gunung Selok, Hutan Wana Wisata Payau (yang ini

milik Perhutani). Nah untuk pantai-pantai itu milik Angkatan Darat, kalau yg hutan dan curug

itu punya Perhutani. Kalau untuk Kabupaten Cilacap, yg tanahnya milik Pemda itu hanya Air

Panas Cipari.

Pola pengelolaan wisata kerjasama antara TNI AD dengan Bupati, antara Perhutani dengan

Bupati. Masalah daya tarik wisata yang mengelola adalah bupati, dan pelaksana teknisnya

adalah pemodal. Di Nusakambangan itu potensi wisata cukup banyak, tapi karena di sana

pulau khusus. Dulu pernah ada uji coba. Nusakambangan dibagi tiga, zona tengah, timur,

barat. Zona tengah ada gua ratu, gua putri, sampai pantai permisan dan pasir putih permisan,

zona ini melewati penjaran. Tahun 1996, pernah uji coba wisata khusus sampai tahun 2006,

itu sudah banyak pengunjungnya. Dan kegiatan wisatawan tidak mengganggu kegiatan LP.

Dan LP juga bukan obyek wisata. Namun sejak 2006, setelah ada eksekusi Amrozi dkk,

ditutup lagi sampai sekarang. Di zona barat ada gua masigit selo (berbentuk masjid), ada gua

maria (Ada stalagmit berbentuk bunda maria), sampai pantai Ranca Babakan, nah kalau ini

medannya sulit jadi wisatawan kalau mau kesana harus makan waktu satu hari naik perahu,

lewat daerah Kampung Laut, banyak orang asing kesana karena kecolongan, asalnya dari

Pangandaran. OW ini indah sekali pas waktunya surut. Kalau kesana harus tau jadwal air.

Kemudian zona timur, ada benteng klingker, benteng karang bolong (benteng ini tingkat

lima), pantai Karang Pandan, dan pantai tepeng. Sebenarnya yang bisa dikembangkan sbg

DTW adalah Nusakambangan Timur dan Barat, karena dikuasi oleh Kementerian

Page 92: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

10

Lingkungan Hidup, yaitu BKSDA. Nah BKSDA kan harus melestarikan cagar alam, yang

bisa dialihfungsikan ke taman wisata alam. Nah Nusakambangan Timur sedang

mengumpulkan data-data akan diajukan alih fungsi, karena 10% bisa dijadikan, yaitu yang di

Benteng Karang Bolong dan Karang Pandan.

P: Jadi dikembangkan via BKSDA?

I: ya, tapi dibantu aspirasi masyarakat. DI cilacap ada masyarakat mitra polhut, yang terdiri

dari banyak elemen, nah mereka yang mengumpulkan aspirasi, trus menyampaikannya ke

BKSDA.

Nusakambangan punya potensi lain, seperti penderesan gula, kebun karet, dulu ada kebun

pisang sekarang sdh tdk ada, pemanfaatan rotan di seluruh Nusakambangan, penambangan

batu kapur sbg bahan baku semen di pabik Cilacap. Sekarnag nusakambangan dikontrak

pabrik semen selama 100 tahun dr tahun 1975, yg setiap 25 tahun dievaluasi, ini sudah

periode kedua. Sekarang semen Holcim, dulu semen Nusantara yang punya PT Gunung

Agung Jaya (Indonesia), Maxi (Jepang). Trus dijuak ke Semen Kujang, dijual lagi ke semen

Holcim

P: langkah yang dilakukan untuk promosi wisata?

I: ada beberapa macam cara, misalnya pembuatan leaflet (brosur), mengikuti pameran yang

tdk hanya dari Pemda tetapi juga melalui misalnya Pertamina. Sekarang yg banyak promosi

melalui media elektronik, contohnya internet. Juga melalui pentas, misalnya setiap tahun kan

ada jadwal mengisi taman mini di setiap anjungan kabupaten pasti akan dijadwal untuk

melakukan promosi. Nah pada saat itu, diundang orang-orang perkumpulan Banyumas di

Jakarta, kita bisa menyebarkan brosur. Disamping kita juga datang ke suatu tempat, misalnya

di wilayah Kabupaten ada rapat kepala sekolah, nah Dinas datang untuk promosi.

P: pernah kerjasama dengan biro?

I: ya pernah, kadang biro diundang juga kesini.

P: Wisata edukasi bagaimana?

I: untuk wisata edukasi, kita dibantu pemandu. Mereka membuat paket wisata untuk anak-

anak cilacap. Dari wil timur, kec Binangun, Nusawungu, Kroya bisa datang ke Cilacap,

mereka masuk Cilacap nanti dilewatkan ke kawasan industri, trus kantor kabupaten, gedung

dewan, Benteng Pendem, sampai Teluk Penyu. Dari wil. Barat juga ada, temen2 pemandu

wisata mencari paket yg paling murah, seolah tdk butuh produk, tapi hanya ingin

Page 93: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

11

memperkenalkan wisatanya. Sedangkan yg dlm kota ada paket ke luar, yg dari cilacap akan

melihat Museum Soesilo Soedarman dan Pantai di timur. Kalau yg dr luar kota, jika akan

mengadakan studi industri, dr dinas bisa membantu, misalnya ingin masuk ke pabrik semen,

pertaminan, PLTU. Kemarin kita mengadakan acara live di TV Banyumas, dan ketika ada

momen tanya jawab, banyak penonton dr purbalingga, banyumas, terutama yg SMK,

berminat sekali ke prusahaan.

P: kendalanya apa?

I: pasti ada, terutama anggaran. Jika kita mau memenuhi undangan pameran, biasanya tdk

bisa ikut kalau tdk didukung pameran. Karena pameran itu kan setahun terbatas beberapa kali

saja. Padahal kalau di kabupaten2 itu ada. Nah kalau ada pameran kan harus ada

pengajuannya.

P: upaya utk mngatasi kendala?

I: ya, selalu ada pengajuan. Tp krn di Kab. Cilacap anggaranya utk seluruh unit daerah.

P: ada nggak kerjasama dengan perusahaan?

I: nggak sih, tapi paling hanya numpang pameran klo mereka (misalnya pertamina) ada event

di cilacap.

P: Flora dan Fauna apa di Nusakambangan?

I: ada, namanya pohon klalar, bahkan diadakan pembibitan juga. Pabrik semen ini kan

menambang, trus pohonnya ditebang, nah setelah itu tanah yg subur diambil, batunya

diambil,

P:apa aturan terkait penutupan OW Nusakambangan itu sama?

I: tidak, yg timur dan gua masigit sela itu bisa dikunjungi kapanpun. Tapi legalitas masih

belum ada.

P : Apakah ada langkah kerjasama dengan pihak suasta pernah tidak misalkan sayang yang

membiayai untuk promosi wisata?

Page 94: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

12

I : kalau seperti itu tidak ada, justru malah Pertamina sendiri kadang-kadang

memberangkatkan peserta untuk mengikuti pameran yang melalui perusahaan itu saja.

P : flora dan fauna apa saja yang terdapat di Pulau Nusakambangan yang dapat dijadikan

potensi wisata?

I : itu di sana ada tanaman khas Nusakambangan namanya pohon pelalar itu hanya satu-

satunya di Nusakambangan dan diadakan pembibitan juga terkait kegiatan yang

penambangan batu kapur.

Page 95: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

13

TRANSKRIP WAWANCARA

Nama Informan : Son Haji, S.Pd.

Pekerjaan : Guru Sejarah SMA N 3 Cilacap

Waktu Wawancara : Senin, 15 Mei 2017

Lokasi : SMA N 3 Cilacap

Peneliti : Acep Saipul Millah

HASIL WAWANCARA

1. Bagaimana pengetahuan bapak mengenai jumlah cagar budaya di Kabupaten Cilacap?

Jawaban : “ Banyak banget mas, kemaren peneliti BPCB dari Klaten mengatakan

jumlah yang memenuhi syarat cagar budaya ada sekitar 100, Saya punya

datanya nanti gampang bisa dicopy. Yang terdaftar calon cagar budaya

tersebut diantaranya ada Stasiun Cilacap, SMPN 8 Cilacap, dan Kantor

Dinas Pariwisata”

2. Bagaimana pengetahuan bapak mengenai jenis-jenis cagar budaya di Kabupaten

Cilacap?

Jawaban : “ Cagar budaya di Kabuapten Cilacap beragam jenisnya, ada yang

berbentuk benda seperti keris, ada yang berbentuk bangunan seperti

benteng pendem dan jenis-jenis lainnya”

3. Menurut bapak apa fungsi dari cagar budaya?

Jawaban :“Fungsi cagar budaya yaitu untuk memberikan bukti yang nyata bagi

masyarakat bahwa memang dulu telah terjadi suatu peristiwa. Kemudian

dengan melihat peninggalan sejarah secara langsung memberikan

kemudahan bagi siswa untuk memahami suatu peristiwa sejarah.”

4. Bagaimana tanggapan bapak mengenai pemanfaatan cagar budaya dalam

pembelajaran sejarah?

Jawaban :“Pemanfaatan cagar budaya di Cilacap untuk pembelajaran sejarah memang

sangat minim. Masih banyak digunakan hanya untuk rekreasi belaka saja.

Kajian terkait cagar budaya sangat kurang, sehingga tidak banyak guru

yang paham terkait cagar budaya lokal Kabupaten Cilacap.”

Page 96: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

14

5. Bagaimana tanggapan bapak mengenai pelestarian cagar budaya di Kabupaten

Cilacap?

Jawaban :“Memang pelestarian terhadap obyek cagar budaya di Kabupaten Cilacap

masih sangat minim. Baru tahun ini terbentuk tim pelestarian cagar

budaya, tetapi tim pelestarian cagar budaya ini tidak efektif, hal ini

dikarenakan yang menjadi anggota tim cagar budaya ini adalah orang-

orang yang tidak khusus fokus di cagar budaya tetapi mereka mempunyai

pekerjaan lain yang teramat sibuk. Ada yang menjadi kepala dinas PU,

guru dan lain-lain. Berbeda dengan di Klaten mereka itu khusus bekerja

mengurus cagar budaya saja.”

Page 97: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

15

Nama Informan : Fauzan

Pekerjaan : Siswa SMA N 3 Cilacap

Waktu Wawancara : Senin, 15 Mei 2017

Lokasi : SMA N 3 Cilacap

Peneliti : Acep Saipul Millah

HASIL WAWANCARA

1. Apakah guru sejarah di sekolah kamu pernah menggunakan metode pembelajaran

berbasis cagar budaya?

Jawaban : “Guru sejarah sering memanfaatakan cagar budaya yang ada di

Kabupaten Cilacap terkhusus yang dekat dengan sekolah dalam

pembelajaran sejarah. Kami sering diberi tugas untuk menceritakan

cagar budaya lokal. Kami disuruh untuk observasi ke masing-

masing objek cagar budaya yang telah dibagikan.”

2. Apakah guru sejarah pernah memutarkan video tentang cagar budaya ketika

pembelajaran sejarah?

Jawaban : “kalau video belum pernah ka”

3. Apakah guru sejarah pernah mengajak siswa berkunjung ke cagar budaya?

Jawaban : “Iya sering ka, kalau ada cagar budaya yang meyangkut materi

pelajaran suka dikunjungi. Kita belajar sambil melihat bukti nyata ”

4. Bagaimana perasaanmu belajar sejarah dengan memanfaatkan cagar budaya ?

Jawaban : “ Saya sangat senang sekali kalau cagar budaya digunakan dalam

pembelajaran sejarah, kalau belajarkan bisa sambil jalan-jalan jadi gak

bosen mas, tapi sangat disayangkan guru sejarah saya tidak

memanfaatkan cagar budaya yang ada di Cilacap.”

Page 98: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

16

Hari/tanggal : Rabu, 17 Mei 2017

Jam : 11: 14 WIB

Informan : Kuswari

1. Bagaimana pengetahuan bapak mengenai jumlah cagar budaya di Kabupaten

Cilacap?

Jawaban : “ Cagar budaya di Cilacap itu sebetulnya kalau diteliti sangat banyak,

di setiap kecamatan pasti ada, tetapi yang dikelola pemerintah hanya

sedikit misalkan cagar budaya yang ada di Teluk Penyu seperti

Benteng Pendem dan lain-lain, kemudian yang di Widarapayung

seperti Gunung Srandil. Terus yang di Dayeuh Luhur juga banyak,

tetapi dikelola oleh masyarakat setempat, misalnya Goa Jepang dan

situs-situs yang berhubungan dengan zaman megalitikum.”

2. Bagaimana pengetahuan bapak mengenai jenis-jenis cagar budaya di Kabupaten

Cilacap?

Jawaban : “Di Kabuapten Cilacap sendiri terkait jenis-jenis cagar budaya memang

lengkap. Yang termasuk jenis bangunan contohnya Benteng Pendem,

terus yang berbentuk benda di Dayeuh Luhur sendiri contohnya

punden berundak, kemudian yang berbentuk kawasan mungkin

daerah teluk penyu.”

3. Menurut bapak apa fungsi dari cagar budaya?

Jawaban : “Informan menjelaskan bahwa cagar budaya sangat penting bagi siswa,

dengan mengkaji cagar budaya siswa akan lebih mudah memahami

suatu peristiwa sejarah secara lebih nyata. Memahami suatu peristiwa

sejarah dengan cara membaca dan melihat gambar dibuku saja akan

kalah dengan cara mengkaji dan melihat langsung peninggalan

sejarah.”

4. Bagaimana tanggapan bapak mengenai pemanfaatan cagar budaya dalam

pembelajaran sejarah?

Page 99: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

17

Jawaban :“Kemungkinan untuk sekolah yang dekat dengan objek cagar budaya

sudah memanfaatkannya. Tetapi untuk sekolah yang jauh dengan objek

cagar budaya belum memanfaatkannya. Kendala jarak memang sangat

menghambat pemanfaatan cagar budaya untuk pembelajaran sejarah”

5. Bagaimana dukungan sekolah terhadap pemanfaatan cagar budaya dalam proses

pembelajaran?

Jawaban : “Sekolah mendukung betul pemanfaatan cagar budaya dalam

pembelajaran sejarah disamping sangat penting, cagar budaya sangat

dekat dengan sekolah”

6. Bagaimana tanggapan bapak mengenai pelestarian cagar budaya di Kabupaten

Cilacap?

Jawaban : “Secara realitas dan kalau dipresentase pelestarian cagar budaya di

Kabupaten Cilacap keliatannya sangat kurang. Masalah ini mungkin

disebabkan oleh terkendala dana. Biasanya kita menuntut orang untuk

melestarikan cagar budaya dengan serius tetapi kita tidak serius

memperhatikan orang tersebut. Kemudian kalau cagar budaya di daerah

saya itu pelestariannya dilakukan oleh masyarakat dan orang-orang

yang masih peduli. Disana kami mempunyai sebuah komunitas yang

bergerak dalam penjagaan dan pelestarian cagar budaya”

Page 100: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

18

Hari/tanggal : Kamis, 18 Mei 2017

Jam : 18:13 WIB

Informan : Toni Setiyawan ( Anak SMA)

1. Bagaimana menurut kamu pembelajaran sejarah yang ada di sekolah kamu?

Jawaban : “Saya tidak terlalu suka dengan pelajaran sejarah, pelajaran sejarah

membosankan dan ngantuk mas, karena kita hanya dengerin guru

bicara panjang lebar di depan kelas menjelaskan materi yang ada di

LKS.”

2. Apakah guru sejarah di sekolah kamu pernah menggunakan metode pembelajaran

berbasis cagar budaya?

Jawaban : “Penjelasan tentang cagar budaya lokal biasanya menjelaskan di kelas,

itu juga kalau murid nanya-nanya, kalau nggak nanya begitu gak

pernah jelasin. Biasanya guru terpaku kepada LKS saja.”

3. Apakah guru sejarah pernah memutarkan video tentang cagar budaya ketika

pembelajaran sejarah?

Jawaban : “ Tidak pernah mas”

4. Apakah guru sejarah pernah mengajak siswa berkunjung ke cagar budaya?

Jawaban : “Belum pernah mas, paling yang sering berkunjung gurunya doang kita

gak pernah diajak”

5. Bagaimana jika guru menggunakaan cagar budaya untuk pembelajaran sejarah?

Jawaban : “ Saya sangat senang sekali kalau cagar budaya digunkan dalam

pembelajaran sejarah, kalau belajarkan bisa sambil jalan-jalan jadi

gak bosen mas, tapi sangat disayangkan guru sejarah saya tidak

memanfaatkan cagar budaya yang ada di Cilacap.”

Page 101: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

19

TRANSKRIP WAWANCARA

Nama : Anggit

Alamat : Jalan Kendeng, Cilacap

Umur : 27 Tahun

Pekerjaan : Karyawan Swasta

Lokasi Wawancara : Benteng Banju Njappa, Pulau Nusakambangan

Peneliti : Sakron Fauzi

HASIL WAWANCARA

P : Mengapa anda berkunjung ke Pulau Nusakambangan mas?

I : iya karena ingin rifresing melihat pemandangan, pemandangannya masih asri dan

udaranya masih segar terus melihat-lihat pula peninggalan benteng Belanda dulu ini kan baru

dibuka juga jalurnya

P :Apa sih yang menarik mas berkunjung ke Pulau Nusakambangan?

I : ya dari ininya pemandangannya di lihat dari atas sini bisa kelihatan kearah Kota Cilacap,

alamnya masih asri sekali.

P : Kalau boleh tau apa sih tujuan mas berkunjung ke Pulau Nusakambangan?

I : sebenarnya hanya untuk senang-senang saja rifresing bersama keluarga menikmati hari

liburan.

P : Apa yang anda dapat setelah mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : yang didapat ya kesenangan batin kemudian juga mendapatkan pengalaman melihat

benteng bersejarah ini, melihat pohon-pohon yang akarnya besar kalau di kotakan tidak ada

pohon-pohon yang besar.

P : Apa yang anda tahu sebelum mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : belum tahu sebelumnya.

P : Bagaimana menurut mas fasilitas yang terdapat di wisata tersebut?

Page 102: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

20

I : berhubung di sini kan baru buka yah, mungkin kurang lengkapnya fasilitas di sini, untuk

tempat kamar mandi atau toilet, di bibir pantai agak kotor perlu dibersihkan.

P : Berapa kali anda mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : sudah dua kali dan ini yang ketiga dulu ke Pantai Karang Bolong pasir putih dan yang ini

saya baru ke sini ke Pantai Karang Tengah

P : Pernakah anda menyarankan teman untuk mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I :pernah ya kepada saudara sendiri teman tempat kerjaan menyarankan juga

P : Menurut anda apakah Pulau Nusakambangan sangat berpotensi sebagai tempat wisata

edukasi di Cilacap?

I : ya potensi sih kalau bisa dibuka jalur antar tempat wisata terutama jalur yang kearah

penjara nusakambangan.

P : Saran kedepanya terhadap pemerintah daerah pada Pulau Nusakambangan?

I : ya mungkin seperti fasilitas untuk penyeberangan kalau bisa mobil bisa masuk kesini

akses jalan antara pantai satu dengan lainnya ada jadi tidak naik kapal lagi kalau mau ke

pantai lain.

P : Melihat kondisi Benteng ini apa sih pendapat mas?

I : ya amat disayangkan benteng yang bagus ini bangunannya tidak dirawat sehingga

kelihatan tidak enak dilihat bahkan sudah terlalu banyak pohon-pohon yang menutupi

benteng ini, jika dibersihkan kan kita bisa melihat betapa bagus dan kokohnya benteng

bersejarah ini yang dibangun oleh penjajah pada saat itu.

Page 103: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

21

(TW 02)

Nama : Safiin

Alamat : Purbalingga

Umur : 23 Tahun

Lokasi Wawancara : Benteng Banju Njappa, Pulau Nusakambangan

Peneliti : Sakron Fauzi

HASIL WAWANCARA

P : Mengapa anda berkunjung ke Pulau Nusakambangan?

I : hanya sekedar liburan saja refresing gitu, dan juga kepingin melihat seperi apa sih

benteng Belanda itu bentuk bangunannya dan sebagainya gitu sih mas, kata yang sudah

pernah ke sini katanya bagus mangkanya saya penasaran ingin melihat.

P : Apa yang menarik mas sehingga berkunjung ke Pulau Nusakambangan?

I : belum pernah kesini sih ya jadi tertarik saja, pengennya sih kepasir putih itu

P : Tujuan mas berkunjung ke Pulau Nusakambangan?

I : ya refresing

P : Setelah berkunjung Apa yang anda dapat setelah mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : kesenangan yang pastinya

P : Apa yang anda tahu sebelum mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : belum tau sama sekali

P : Bagaimana fasilitas yang terdapat di wisata tersebut?

I : kurang bersih dan jalanannya masih kurang bagus

P : Berapa kali anda mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : baru pertama kali

Page 104: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

22

P : Pernakah anda menyarankan teman untuk mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : belum pernah sih mas karena saya juga baru pertama kali ke sini

P : Menurut anda apakah Pulau Nusakambangan sangat berpotensi sebagai tempat wisata

edukasi di Cilacap?

I : ya lumayan bagus untuk tempat wisata

P : Saran kedepanya terhadap pemerintah daerah pada Pulau Nusakambangan?

I : paling kebersihan sama jalan-jalan yang diperbaiki biar mudah akses para pengunjung

Page 105: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

23

(TW 03)

Nama : Apriyana

Alamat : Cilacap Jl. Selamet Riyadi

Umur : 30 Tahun

Pekerjaan : Ibu Rumah Tangga

Lokasi Wawancara : Pulau Nusakambangan, Pantai Karang Tengah

Peneliti : Sakron Fauzi

HASIL WAWANCARA

P : Mengapa anda berkunjung ke Pulau Nusakambangan?

I : berekreasi kepingin santai liburan di sini

P : Apa yang menarik berkunjung ke Pulau Nusakambangan?

I : tempatnya yang pasti lautnya ini bagus goa-goanya juga

P : Tujuan berkunjung ke Pulau Nusakambangan ?

I : rekreasi saja

P : Apa yang anda dapat setelah mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : ya pengetahuan, jadi tahu bahwa ada benteng peninggal Belanda di sini.

P : Apa yang anda tahu sebelum mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : tau kalau yang di karang bolong sana ada bentengnya juga dan ini saya ke karang tengah

ini baru

P : Bagaimana fasilitas yang terdapat di wisata tersebut?

I : kurang bersih namun jalanannya pun masih alami tapi baguslah kelihatan alami

P : Berapa kali anda mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : baru sekali untuk yang di karang tengah

Page 106: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

24

P : Pernakah anda menyarankan teman untuk mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : ini saya sedang membawa teman-teman kerja ke sini

P : Menurut anda apakah Pulau Nusakambangan sangat berpotensi sebagai tempat wisata

edukasi di Cilacap?

I : iya sangat berpotensi Pulau Nusakambangan ini juga pantainya bagus-bagus

P : Saran kedepanya terhadap pemerintah daerah pada Pulau Nusakambangan?

I : kalau bisa dijadikan pariwisata yang benar-benar buat pariwisata kalau inikan masih

belum terbuka banget dan belum ada apa-apanya di sini jika dijadikan pariwisatakan bisa

membantu perekonomian warga sekitar.

P : Menurut ibu apa sih yang unik di Pantai Karang Tengah ini?

I : Ya pantainya bagus dan juga tidak repot-repot kalo ke pantai ini karena deket ombaknya

juga sedikit tenang jadi aman lah bawa anak berenang dan main-main di sini juga. Tapi

sayang pantainya seharusnya dibersihkan dari sampah-sampah kan jadinya tidak enak diliat

kalau banyak sampah berserakan di mana-mana, gitu sih.

Page 107: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

25

(TW 04)

Nama : Naura

Alamat : Purwokerto

Umur : 16 Tahun

Lokasi Wawancara : Pulau Nusakambangan, Pantai Karang Tengah

Peneliti : Sakron Fauzi

HASIL WAWANCARA

P : Mengapa anda berkunjung ke Pulau Nusakambangan?

I : karena belum pernah kesini baru pertama kali

P : Apa yang menarik berkunjung ke Pulau Nusakambangan?

I : sering dengar saja teman-teman main kesini terus kepingin ke sini

P : Tujuan berkunjung ke Pulau Nusakambangan?

I : yang pasti buat foto-foto , main-main.

P : Apa yang anda dapat setelah mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : ya jadi tau saja oh begini Pulau Nusakambangan

P : Apa yang anda tahu sebelum mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : ya paling mendengar dari teman bagus pantainya

P : Bagaimana fasilitas yang terdapat di wisata tersebut?

I : fasilitas belum bagus masih kurang, terus juga kotor banget pantainya perlu dibersihkan,

tempat sampah juga tidak ada jadi bingung buang sampah di mana kebanyakan wisatawan

ada yang buang sampah sembarangan.

P : Berapa kali anda mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : iya baru sekali

Page 108: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

26

P : Pernakah anda menyarankan teman untuk mengunjungi Pulau Nusakambangan?

I : teman-teman saya sih sudah pada main ke sini semua Cuma saya saja yang baru main ke

sini.

P : Menurut anda apakah Pulau Nusakambangan sangat berpotensi sebagai tempat wisata

edukasi di Cilacap?

I : sebenarnya sih iya, Cuma masih banyak sampah setidaknya ya dibersihkan

P : Saran kedepanya terhadap pemerintah daerah pada Pulau Nusakambangan?

I : mungkin itu tadi fasilitasnya ditambahkan terutama dalam kebersihanya.

P : Menurut anda apa sih yang unik di Pantai Karang Tengah ini?

I : yang unik di sini air pantainya lebih tenang sih, buat foto-foto juga bagus

pemandangannya.

Page 109: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

27

(TW 07)

Nama : Aminudin

Alamat : Purbalingga

Umur : 18 Tahun

Pekerjaan : Guide

Lokasi Wawancara : Pantai Karang Bolong, Pulau Nusakambangan

Peneliti : Sakron Fauzi

P : sudah berapa lama menjadi guide di Pulau Nusakambangan?

I : saya menjadi guide di Pulau Nusakambangan hampir dua tahun mas

P : apa saja yang menarik di tempat wisata tersebut?

I : terutama benteng-benteng peninggalan Belanda yang ada di Karang Tengah dan Karang

Bolong, goa religi ada dua di bagian timur dan pasir putihnya.

P : bagaimana tidakan pemerintah daerah dalam menjaga dan mempromosikan wisata

tersebut?

I : tidak pernah

P : siapa saja yang berkunjung ke wisata tersebut?

I : banyak beragam, orang penting pun ada dari luar Cilacap penjabat-penjabat paling

kepingin liat-liat benteng

P : berapa jumblah pengunjung setiap harinya?

I : tidak tau, saya paling sehari membawa rombongan pengunjung sehari paling tiga kali itu

pun kalau hari libur

P : flora dan fauna apa saja yang terdapat di Pulau Nusakambangan yang dapat dijadikan

potensi wisata?

Page 110: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

28

I : banyak ada babi hutan, monyet, lutung hitam

P : objek wisata apa yang sering dikunjungi oleh wisatawan?

I : objeknya benteng sama pasir putih, goa jarang ada yang tertarik

P : saya mau nanya goa religi ini namanya apa ya mas?

I : Pemberinan nama Gua Langlangbuana dan Nagarasa diberikan begitu saja oleh warga

sekitar.

Page 111: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

29

TRANSKRIP WAWANCARA

Nama : Son Haji

Pekerjaan : Guru Sejarah SMA N 3 Cilacap

Lokasi Wawancara : SMAN 3 Cilacap

Peneliti : Mirza Nur Hidayat

HASIL WAWANCARA

a. Bagaimana peran akademisi dalam memenfaatkan serta menjaga Benteng Pendem ?

Pemanfaatan bangunan Benteng Pendem adalah dengan cara mengaitkan antara pelajaran

yang ada di kelas, atau sekolah mengenai kolonialisme dengan keberadaan Benteng

Pendem, sehingga hal tersebut dapat mempermudah proses belajar siswa dalam

memahami peristiwa sejarah. Sehingga hal tersebut bermanfaat ganda, yaitu bermanfaat

bagi siswa dan bagi kelestarian Benteng Pendem.

Pelesetarian Benteng Pendem juga dapat dilakukan dengan cara melakukan penelitian

lapangan di Benteng Pendem oleh beberapa siswa yang hal tersebut merupakan bagian

penugasan dari sekolah, sehingga siswa dapat lebih mengenal dan menjaga Benteng

Pendem sebagai bangunan cagar budaya yang harus dipelihara kelestariannya.

Page 112: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

30

Nama : Haris

Pekerjaan : Pengelola Benteng Pendem

Lokasi Wawancara : Benteng Pendem

Peneliti : Mirza Nur Hidayat

HASIL WAWANCARA

a. Sudah berapa lama menajadi pengelola Benteng Pendem

Perkerjaan ini sudah digeluti dari tahun 1994, yaitu ketika masa awal Benteng

Pendem di kelola ditangan Pemerintah, namun, sejak saat itu sampai kini statusnya masih

honorer. Posisi yang ditempati adalah pengelola lapangan Benteng Pendem.

b. Fasilitas apa saja yang ada di Benteng Pendem,

Fasilitas yang ada di Benteng Pendem selain bangunan utama benteng, juga terdapat

beberapa bangunan berupa taman terbuka yang dilengkapi area bersantai yang dapat

dimanfaatkan untuk berkumpul dengan keluarga, selain itu juga, terdapat beberapa toilet

yang dapat dimanfaatkan oleh pengunjung. Salain itu juga, loket pembayaran,

c. Bagaimana strategi pelayanan terhadap pengunjung ?

Pelayanan yang disediakan di Benteng Pendem untuk pengunjung berupa pelayanan

diloket, disediakan juga guide untuk menjelaskan mengenai Benteng Pendem, namun hal

tersebut tidak diwajibkan untuk setiap pengunjung, tetapi pengunjung diperboleh untuk

tidak menggunakan jasa guide.

Page 113: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

31

Nama : Ibu Peni

Pekerjaan : Pengunjung Benteng Pendem

Lokasi Wawancara : Benteng Pendem

Peneliti : Mirza Nur Hidayat

HASIL WAWANCARA

a. Mengapa Anda Berkunjung ke Benteng Pendem

Alasan mengunjungi Benteng Pendem adalah, berlibur ke tempat yang dekat dan murah

bagi keluarga,

b. Sudah berapa kali mengunjungi Benteng Pendem ?

Mengunjungi Benteng Pendem sudah 3 kali

c. Hal apa yang menarik dari Benteng Pendem ?

Hal menarik dari Benteng Pendem adalah arsitekturnya, dimana arsitektur begitu rapi

susunan batu bata, serta bangunan yang dapat bertahan lama, selain itu juga keindahan

parit yang mengelilingi benteng.

d. Apa tanggapan anda terkaut fasilitas di Benteng Pendem ?

Fasilitas yang ada cukup banyak berubah dibandingkan dengan terakhir kunjungan pada

tahun 2013, dimana perubahan tersebut berupa banyaknya tempat yang tidak lagi terawat

dengan baik, seperti sampah yang berserakan, ketersediaan toilet yang kurang banyak,

penjagaan loket yang terlalu sederhana, serta kehijauan tumbuhan yang mulai berkurang,

dan perawatan bangunan benteng yang kurang.

Page 114: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

32

Nama : Fahmi

Pekerjaan : Pengunjung Benteng Pendem

Lokasi Wawancara : Benteng Pendem

Peneliti : Mirza Nur Hidayat

HASIL WAWANCARA

a. Mengapa Anda Berkunjung ke Benteng Pendem ?

Berkunjung ke Benteng Pendem untuk menikmati dan mengisi hari libur.

b. Sudah berapa kali mengunjungi Benteng Pendem ?

Sudah mengunjungi Benteng Pendem 2 kali

c. Hal apa yang menarik dari Benteng Pendem ?

Hal yang menarik dari Benteng Pendem adalah Arsitektur bergaya eropa yang jarang

dikunjungi di Kabupaten Cilacap, selain itu juga tertarik dengan apa yang ada di televise

mengenai Benteng Pendem, bahwa Benteng Pendem merupakan tempat untuk uji nyali,

dan ingin mebuktikan dimana tempat tersebut dan apa benar dengan kemistisannya.

d. Apa tanggapan anda terkait fasilitas di Benteng Pendem ?

Fasilitas di Benteng Pendem cukup baik, hanya saja rumput yang ada di sepanjang jalan

setapak Nampak tidak dipotong, sehingga mengganggu pemandangan, selain itu juga,

sampah yang terlalu berserakan.

Page 115: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

33

Nama : Kuswari

Pekerjaan : Guru Sejarah

Lokasi Wawancara : Benteng Pendem

Waktu : Rabu, 17 Mei 2017

Peneliti : Acep Saipul Millah

1. Bagaimana pengetahuan bapak mengenai jumlah cagar budaya di Kabupaten Cilacap?

Jawaban : “ Cagar budaya di Cilacap itu sebetulnya kalau diteliti sangat banyak,

di setiap kecamatan pasti ada, tetapi yang dikelola pemerintah hanya

sedikit misalkan cagar budaya yang ada di Teluk Penyu seperti

Benteng Pendem dan lain-lain, kemudian yang di Widarapayung

seperti Gunung Srandil. Terus yang di Dayeuh Luhur juga banyak,

tetapi dikelola oleh masyarakat setempat, misalnya Goa Jepang dan

situs-situs yang berhubungan dengan zaman megalitikum.”

2. Bagaimana pengetahuan bapak mengenai jenis-jenis cagar budaya di Kabupaten

Cilacap?

Jawaban : “Di Kabuapten Cilacap sendiri terkait jenis-jenis cagar budaya memang

lengkap. Yang termasuk jenis bangunan contohnya Benteng Pendem,

terus yang berbentuk benda di Dayeuh Luhur sendiri contohnya

punden berundak, kemudian yang berbentuk kawasan mungkin

daerah teluk penyu.”

3. Menurut bapak apa fungsi dari cagar budaya?

Jawaban : “Informan menjelaskan bahwa cagar budaya sangat penting bagi siswa,

dengan mengkaji cagar budaya siswa akan lebih mudah memahami

suatu peristiwa sejarah secara lebih nyata. Memahami suatu peristiwa

sejarah dengan cara membaca dan melihat gambar dibuku saja akan

kalah dengan cara mengkaji dan melihat langsung peninggalan

sejarah.”

Page 116: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

34

4. Bagaimana tanggapan bapak mengenai pemanfaatan cagar budaya dalam

pembelajaran sejarah?

Jawaban :“Kemungkinan untuk sekolah yang dekat dengan objek cagar budaya

sudah memanfaatkannya. Tetapi untuk sekolah yang jauh dengan objek

cagar budaya belum memanfaatkannya. Kendala jarak memang sangat

menghambat pemanfaatan cagar budaya untuk pembelajaran sejarah”

5. Bagaimana dukungan sekolah terhadap pemanfaatan cagar budaya dalam proses

pembelajaran?

Jawaban : “Sekolah mendukung betul pemanfaatan cagar budaya dalam

pembelajaran sejarah disamping sangat penting, cagar budaya sangat

dekat dengan sekolah”

6. Bagaimana tanggapan bapak mengenai pelestarian cagar budaya di Kabupaten

Cilacap?

Jawaban : “Secara realitas dan kalau dipresentase pelestarian cagar budaya di

Kabupaten Cilacap keliatannya sangat kurang. Masalah ini mungkin

disebabkan oleh terkendala dana. Biasanya kita menuntut orang untuk

melestarikan cagar budaya dengan serius tetapi kita tidak serius

memperhatikan orang tersebut. Kemudian kalau cagar budaya di daerah

saya itu pelestariannya dilakukan oleh masyarakat dan orang-orang

yang masih peduli. Disana kami mempunyai sebuah komunitas yang

bergerak dalam penjagaan dan pelestarian cagar budaya”

Page 117: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

35

Nama : Muhammad Junadi (Kasibim Kemas)

Andi (wakil Kasibim Kemas)

Joko Hartono (Bimker)

Pekerjaan : Petugas Lapas Batu Nusakambangan

Lokasi Wawancara : Pantai Karang Bolong, Pulau Nusakambangan

Peneliti : Sakron Fauzi

HASIL WAWANCARA

P : Jenis kejahatan apa saja yang ditahan di Pulau Nusakambangan?

I : sekarang tidak ada lagi penjara khusus tahanan ini dan tahanan itu semua sudah dijadikan

satu, dikarnakan sekarang sudah berganti nama menjadi Lembaga Pemasyarakatan dan juga

kapasitas penjara yang sudah penuh khususnya Lapas Batu ini Lapas yang paling padat

narapidananya

P : Sarana prasarana apa saja yang menunjang para pidana?

I : di sini Lapas Batu terdapat klinik kesehatan, mushola, gereja, perpustakaan, lapangan

olehraga (badminton, tenis, dan lain-lain), koprasi, dan wartel suspas.

P : Terdapat berapa penjara yang ada di Pulau Nusakambangan yang masih aktif dan tidak

aktif?

I : kami dikasih berupa dokumen.

P : Apakah penjara Nusakambangan masih asli peninggalan Belanda atau sudah mengalami

perubahan-perubahan?

I : tidak lagi sudah banyak perubahan-perubahan dan juga pembuatan penjara-penjara baru

P : Kenapa dibuat penjara baru dan tidak lagi menggunakan penjara lama?

I : ya karena kapasitas penjara yang ada tidak cukup maka dibuatlah penjara baru dan juga

pejara yang lama dibugar banyak perubahan-perubahan.

Page 118: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

36

P : Berapa luas lahan penjara Nusakambangan khususnya Lembaga Pemasyarakatan Kelas 1

Batu?

I : kami dikasih dokumen

P : Pola pembinaan apa saja yang terdapat di Lembaga Pemasyarakatan Kelas 1 batu?

I : di sini terdapat 2 pola pembinaan, 1. Kepribadian : rohani, olahraga, kesenian, pendidikan

dan ada juga pondok pesantren Yayasan Islamic Center di cilacap dan juga sering ada

kerohanian di lapas ini kita datangkan ustad. 2. Kemandirian ini di pegang oleh Bimker

seperti : salon, sablon, pertukangan, jahit, pembuatan serimping pisang, dan yang lagi

dicanangkan pembinaan bikin keset. Mungkin hanya di Lapas Batu saja yang baik

pembinaannya coba anda bandingkan dengan lapas-lapas lain. dalam pembinaan ini ada

tahap-tahapnya 1. /3 masih maksimum skuriti. 2. Masa orientasi setelah di cek bisa 1 bulan.

3. Diberitahukan hak dan kewajiban. 4. Asisment awal penilaian melakukan wawancara :

hobi, bakat, minat. Yang nantinya bisa dikembangkan. 5. Masa tahap lanjutan stengah pidana.

6. Ketika dilepas ke luar penjara, yang sudah berkelakuan baik dan sudah siding TPP, di luar

napi bisa : bersih-bersih kawasan, pertanian, perkebunan, perternakan. Di sini kita

mempunyai perkebunan buah naga dan juga pisang. Dan telah menghasilkan sebuah keripik

pisang bernama jail ston yang sudah di jual ke luar lapas termasuk Cilacap.

P : Dalam satu sel penjara berisikan berapa orang?

I : dalam satu sel bisa berisikan 6-8 orang itu dicampur.

P : Jadwal kegiatan di Lapas Kelas 1 Batu ini seperti apa?

I : buka kamar jam 06.00 pagi pembagian makanan setelah itu aktifitas olahraga, setengah 8

apel serah terima regu jaga dan beraktifitas seperti biasa sampai jam 10-11 jam 13.00 serah

terima aplusan pegawai petugas jaga setelah itu tutup kamar setengah 3 dibuka untuk

kegiatan biasa sholat, perpustakaan 3-5 menit ke kamar bagikan makanan dan apel lagi

setengah 5 pergantian petugas malam ke pagi. Dan kembali lagi ke awal.

Page 119: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

37

Nama : Heri

Alamat : Jl. Sendang Sari RT 01 RW 12, Cilacap

Pekerjaan : Tukang sewa perahu dan Aktivis Lingkungan

Lokasi Wawancara : Pantai Karang Bolong, Pulau Nusakambangan

Peneliti : Sakron Fauzi

P : Bapak heri kami bisa pak ke Pantai Karang Bolong, di sana benar ada Benteng Karang

Bolong?

I : pada saat itu Belanda kan membangun 3 (tiga) titik Benteng Mati, Benteng Karang

Bolong, dan Benteng Banyuyapa.

P: Beteng Karang Bolong denger-denger di tutup ya pak?

I: “kalau bahasanya ditutup saya kurang sepakat, kita ambil bahasa ditutup, kalau ada ditutup

berarti pernah dibuka secara legal dan dalam hal ini belum pernah dibuka secara legal, aku

menyebutnya tidak boleh. katanya sh lebaran besok di buka, apakah Cuma lebaran atau

seterusnya, karena lokasinyakan cagar alam, sebenarnya cagar alam itu tidak masalah toh itu

wilayah-wilayah Indonesia juga dan ada saksi sejarah kenapa masyarakat tidak boleh

mengenal, Cuma ya itu lah”, sambil tertawa kecil.

P : Bagaimana menurut bapak potensi wisata di Pulau Nusakambangan ini?

I : “sebetulnya potensi bagus sebagai objek wisata, cuman terganjal dari states kepemilikan

pulau, kebetulan saya ada copyan juga surat balasan MENKOPOLHUKAM yang ditujukan

kepada Bupati dan DPRD. Tahun 2013 Bupati pernah melayangkan surat pengelolaan

walaupun hanya secuil bagian timur untuk dikelolah cuman balasan dari

MENKOPOLHUKAM tidak terealisasi, alasanya pertama karena stabled itu tidak dicabut,

cuman kalau masyarakat boleh protes, kita menyebut stabled kan catatan hukum belanda

yang kita adopsi dari negeri Belanda, mohon maaf katanya negara kita negara merdeka

apalagi ada otonomi daerah kenapa tidak diperbolehkan. Kedua disana ada penambangan

semen Holcim, pariwisata dengan penambangan sangat bertolak belakang, penambangan

identik dengan perusakan, pariwisata identik dengan pelestarian, kenapa penambangan jalan

Page 120: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

38

jor-joran seperti itu, pariwisata ngumpet-ngumpetan. Cuman kalau aku banyak bicara aku

dianggapnya propokator. Yang jadi serba salah masyarakat, padahal potensi untuk wisata

bagus. Sebenarnya Pemda pun pemerintah sudah mengeluarkan dua pp, pp yang kedua ini

menjadikan destinasi pariwisata nasional. Bapak Hari melihat koran yang ia baca”.

Setelah itu bapak Heri menceritakan ringkas sejarah Pulau Nusakambangan, ia

berkata “1827 kan perang Diponegoro selepas perang Diponegoro ada perjanjian antara

Mataram dengan Belanda yang kekuasaan Mataram tadinya hanya di Karawang sampai yang

tidak tau apanamanya. Dan Belanda di Nusakambangan membangun 3 pertahanan yaitu

Benteng Mati, Karang Bolong, Bnayuyapa. Terus di Cilacapkan ada Benteng Pendem itu di

bangun pada 1873 setelah 1875 mataram kan pecah dua Surakarta denga Djakarta itu

adudomba Belanda juga untuk mengambil cilacap lagi, dibangun lah Benteng pendem

namun desain dan gambarnya sama persis. Dan bapak heri berkata dibukanya Benteng

Karang Bolong ini akan ricuh nantinya, dikarnakan banyak oknum-oknum yang dibalut

instansi, dan bapak Heri menyuruh saya nanti lebaran datang lagi ke sini untuk melihat

keadaan yang terjadi nantinya apakah benar tebakan saya atau tidak”.

Pembicaran masih berlanjut menurutnya “itu Benteng Karang Bolong dulunya

sebagai Pelabuhan VOC, di sana dibawahnya masih ada kapal-kapal yang karam”.

P : Pak tadikan kita berangkat ke Karang Bolong dari Pantai Karang Tengah ya pak, kenapa

sih namanya Karang Tengah?

I : menurut saya di sebut karang tengah dikarnakan dasar dari pantai itu berupa karang-

karang yang berada sampai ke tengah laut sana. Mangka dari itu dinamakan Karang Tengah

Page 121: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

39

CATATAN LAPANGAN ( CL 01)

Hari/tanggal : Jumat, 12 Mei 2017

Jam : 09:30 WIB

Tempat : SMA N 3 Cilacap

Deskripsi :

SMAN 3 Cilacap terletak di Jl. Kalimantan No 14. Sekolah ini bersebelahan dengan

Kantor Dinas Pendidikan dan Kebudayaan Cilacap. Informan adalah Kepala Sekolah SMAN

3 Cilacap, selain itu beliau juga merupakan sejarawan lokal Cilacap. Kedatangan kami

disambut dengan baik oleh satpam yang bertugas, satpam menanyakan keperluan kami di

SMAN 3 Cilacap. Setelah mendengar alasan kedatangan kami, kami dipersilahkan untuk

duduk dan sementara satpam tersebut pergi mencari informan Kurang lebih 30 menit

menunggu, akhirnya kami dipersilahkan masuk ke ruangan informan

Pertemuan diawali dengan perkenalan dan penyampaian maksud kedatangan kami.

Kami juga berbincang-bincang mengenai perjalan dari Jakarta menuju Cilacap terlebih

dahulu. Obrolan awal dimulai dengan pemaparan tetang sejarah Cilacap oleh informan.

Peneliti mencermati betul pemaparan yang disampaikan informan. Setelah penjelasan tentang

sejarah Cilacap selesai kemudian kami dipersilahkan untuk mengajukan pertanyaan.

Dikarenakan informan tidak hanya menjadi guru, tapi juga sejarawan maka disepakati

pengajuan pertanyaan dilakukan secara bergantian. Semua pertanyaan peneliti pertama

dihabiskan langsung kemudian berlanjut ke peneliti berikutnya dan seterusnya. Peneliti ke

satu dan ke dua menempatkan Informan sebagai sejarawan dan peneliti sendiri menempatkan

informan sebagai guru sejarah. Hal ini dikarenakan penelitian peneliti yaitu penelitian terkait

pembelajaran sejarah.

Setelah kedua peneliti lainnya selesai wawancara, selanjutnya penelitilah yang

mengajukan pertanyaan. Dalam obrolan awal kami membahas terkait cagar budaya. Informan

menjelaskan bahwa ada banyak jenis-jenis cagar budaya, informan menjelaskan terkait jenis

cagar budaya ini mengacu kepada UU No 11 Tahun 2010 tentang cagar budaya. Dalam

undang-undang tersebut cagar budaya dibagi menjadi lima jenis yaitu berupa benda cagar

budaya, bangunan cagar budaya, struktur cagar budaya, situs cagar budaya, dan kawasan

cagar budaya. Lima Jenis cagar budaya menurut undang-undang tersebut terdapat di

Kabupaten Cilacap, misalnya keris sebagai benda cagar budaya, Benteng Pendem sebagai

Page 122: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

40

bangunan cagar budaya, situs purbakala Pabahan sebagai situs cagar budaya dan Kawasan

Teluk Penyu sebagai kawasan cagar budaya. Informan menjelaskan bahwa jumlah cagar

budaya di Kabupaten Cilacap sangat banyak, tetapi belum tercatat secara resmi sebagai cagar

budaya yang dilindungi. Menurut informan masalah ini disebabkan oleh kurangnya kesadaran

masyarakat terhadap pentingnya cagar budaya. Dukungan pemerintah pun terhadap

pelestarian cagar budaya masih sangat kurang. Sekian lama pemerintahan Kabupaten Cilacap

berjalan baru sekarang ini pelestarian cagar budaya mulai diperhatikan. Pemerintah mulai

mencatat dan meneliti berbagai jenis cagar budaya yang tersebar di Kabupaten Cilacap.

Kemudian peneliti bertanya terkait fungsi cagar budaya bagi pembelajaran sejarah. Informan

berkata “Sebenarnya cagar budaya itu adalah sebuah artefak. Kemudian artefak ini menjadi

penghubung dengan masa lalu, oleh karena itu dengan adanya artefak tersebut kita dapat

mengetahui peristiwa-peristiwa di masa lalu.” Kemudian peneliti bertanya terkait

pemanfaatan cagar budaya oleh guru di Kabupaten Cilacap.

Informan menjelaskan bahwa pemanfaatan cagar budaya lokal untuk pembelajaran

sejarah masih sangat minim. Hal ini terkendala oleh pengetahuan guru terhadap cagar budaya

lokal. Tidak semua guru paham akan sejarah cagar budaya lokal Kabupaten Cilacap. Obrolan

berlanjut dengan pertanyaan berikutnya terkait strategi Informan sebagai guru dalam

memanfaatkan cagar budaya untuk pembelajaran sejarah.

Setelah merasa cukup banyak mendapatkan data maka peneliti mengakhiri wawancara

tersebut, kemudian peneliti meminta tolong untuk diberi referensi narasumber untuk

penelitian ini. Informan memeberikan no kontak orang yang dapat dijadikan narasumber.

Sebelum pamit peneliti mengucapkan terimakasih kepada informan. Pukul 11:34 WIB kami

keluar dari SMAN 3 Cilacap.

Refleksi:

Informan sudah memanfaatkan cagar budaya dalam pembelajaran dengan kreatif.

Dengan bekal pengetahuan yang dalam mengenai cagar budaya lokal Informan dapat dengan

mudah memberikan sebuah pembelajaran sejarah berbasis cagar budaya lokal. Selain

menawarkan pembelajaran sejarah yang menyenangkan pemanfaatan cagar budaya juga

dapat menginternalisasi nilai-nilai kearifan lokal Kabupaten Cilacap. Pemanfaatan ini

memberikan efek yang baik terhadap siswa, selain mendapatkan pengetahuan sejarah lokal

daerahnya siswa juga dapat belajar sambil bermain. Keberhasilan Informan dalam

memanfaatkan cagar budaya lokal sayangnya tidak diikuti oleh bayak guru. Ketidak pedulian

Page 123: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

41

dan ketidaktahuan terhadap cagar budaya lokal menjadi penghalang terhadap pemanfaatan

cagar budaya dalam pembelajaran sejarah.

CATATAN LAPANGAN (CL 02)

Hari/tanggal : Jumat, 13 Mei 2017

Jam : 10:07 WIB

Tempat : Benteng Pendem

Pukul 09:40 WIB peneliti tiba di Benteng Pendem. Benteng ini berlokasi di area

wisata Pantai Teluk Penyu. Oleh karena itu, setiap hari selalu ada pengunjung yang datang ke

benteng ini, meski hanya sekedar untuk beristirahat, mencari makanan, atau souvenir, karena

di depan Benteng ini terdapat area pedagang kaki lima. Setelah memarkir kendaraan di area

parkir yang sangat luas, tim peneliti menuju ke pintu masuk benteng yang seolah=olah

tampak seperti benteng yang terbuat dari batu bata. Padahal, pintu iti terbuat dari semen biasa

yang dicat dengan batu bata merah. Pada saat kami berkunjung, suasana benteng masih sepi,

hanya ada beberapa pengunjung dan pedagang yang berjualan di dalam area benteng. Karena

masih sepi, kami pun berinisiatif untuk menemui pengelola benteng dengan tujuan

mewawancarai beliau dan memperoleh informasi yang dibutuhkan. Namun sayangnya, kami

tidak langsung bisa bertemu pengelola benteng, karena beliau sedang memandu pengunjung.

Alhasil, kami pun menunggu sembari mengambil gambar. Ketika peneliti menunggu orang

yang akan diwawancarai datang segerobolan anak-anak seusia anak SMA berkunjung ke

Page 124: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

42

Benteng Pendem. Kedatangan mereka memberikan angin segar bagi peneliti untuk

mendapatkan sumber-sumber penelitian. Tim pun menyebar ke berbagai sudut benteng, ada

yang menghampiri anak-anak SMA untuk mewawancarai guru, ada pula yang berkeliling

benteng untuk mengambil gambar.

Salah satu peneliti yang menghampiri informan (guru) anak-anak SMA tersebut

memulai pembicaraan dengan guru yang sedang menemani siswa berkunjung ke benteng.

Namun, peneliti tersebut mengalami sedikit kendala, karena informan yang diwawancari

tidak terbuka, dia seperti tidak senang dengan kehadiran peneliti. Walaupun tidak lama

berdialog dengan informan (guru) peneliti mendapatkan informasi cukup penting yaitu terkait

tujuan mereka ke Benteng Pendem. Tujuan anak-anak SMA tersebut yaitu hanya sebatas

liburan. Berdasarkan pengamatan peneliti guru-guru membiarkan siswanya menyebar ke

semua area benteng, mereka tidak mendampingi siswanya. Supaya lebih jelas, setelah

mewawancarai informan peneliti langsung mengamati siswa-siswa tersebut. Peneliti melihat

siswa-siswa tersebut hanya jalan-jalan dan tidak tahu apa yang harus dikerjakan. Ada siswa

yang hanya nongkrong-nongkrong dan ada juga yang hanya selfie-selfie saja.

Peneliti yang berkeliling dan mengambil gambar pun tidak menyia-nyiakan

kesempatan. Mereka berhasil mewawancarai beberapa pengunjung di area Benteng Pendem

untuk menelusuri tentang tujuan dan pengetahuan mereka tentang Benteng Pendem. Setelah

menunggu beberapa lama, kami pun dapat menemui pengelola benteng dan melakukan

wawancara di dalam kantor pengelola.

Memasuki kantor pengelola, kami hanya melihat kursi tamu, beberapa pajangan, meja

dan kursi pengelola, serta alat kebersihan yang diletakkan di dinding. Tampak sekali tidak

ada fasilitas teknologi seperti komputer maupun televisi di tempat tersebut. Kami pun mulai

berbincang dengan pengelola terkait kondisi Benteng Pendem. Wawancara kami selesai tepat

pukul 12.00.

Selesai wawancara, seluruh tim berinisiatif untuk berkeliling benteng. Kami mulai

menelusuri bangunan dengan melewati gazebo, taman, dan tempat penjualan souvenir yang

terletak di dekat tempat tiket. Setelahnya, kami menyeberangi jembatan yang melewati parit

luas yang konon adalah parit yang memang ada sejak awal pembangunan. Tidak seperti

benteng lainnya, Benteng Pendem tergolong memiliki tembok yang tidak terlalu tinggi,

bahkan beberapa temboknya rendah, namun benteng ini cukup luas. Melewati parit yang luas

tersebut, kami cukup terkejut dengan keberadaan bebek-bebekan (bebek air) yang ada di tepi

parit. Setelahnya kami pun terkejut kembali ketika melihat ada dinosaurus dan ayunan yang

diletakkan di beberapa sudut benteng. Selain itu, kami juga melihat ada beberapa tulisan yang

Page 125: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

43

dipahat di tembok benteng, sampah-sampah berserakan, rumput-rumput tinggi, dan rusa yang

ada di dalam area benteng. Kami selesai berkeliling pukul 14.00.

Refleksi.

Secara umum, benteng pendem telah memiliki sarana yang memadai sebagai obyek

wisata. Namun sayangnya, benteng ini tidak dilestarikan sebagaimana mestinya, karena

fasilitas-fasilitas yang ditambahkan justru merusak esensi benteng itu sendiri. Alhasil, ini

dapat mengubah tujuan masyarakat ketika berkunjung ke benteng. Bukan lagi untuk

mendapatkan nilai edukasi dari peristiwa sejarah yang terjadi di benteng tersebut, tetapi untuk

bermain-main di area benteng.

CATATAN LAPANGAN (CL 03)

Hari/tanggal : Senin, 15 Mei 2017

Jam : 09:30 WIB

Informan : Son Haji, Siswa SMA dan Joko Waluyo

Page 126: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

44

Deskripsi

Wawancara dengan Informan dimulai pukul 09:05 WIB di depan kantor sekolah

SMAN 3 Cilacap. Informan adalah guru sejarah SMAN 3 Cilacap dan merupakan ketua

MGMP mapel Sejarah Se- Kabupaten Cilacap, selain itu Informan juga menjadi bagian dari

tim pelestarian cagar budaya di Kabupaten Cilacap. Saya dan peneliti lainnya disambut

dengan hangat oleh beliau. Sebelum wawancara lebih dalam kami menyampaikan maksud

dan tujuan datang menemui Informan. Penyampaian maksud dan tujuan selesai kami

memulai wawancara dengan meminta Informan bercerita tentang pemanfaatan cagar budaya

dalam pembelajaran sejarah. Informan menjelaskan pemanfaatan cagar budaya dalam

pembelajaran sejarah dalam KBM belum efektif, hal ini dikarenakan waktu dan tempat cagar

budaya tidak mendukung. Jika dilakukan kunjungan ke cagar budaya membutuhkan waktu

yang panjang sedangkan waktu KBM hanya sebentar. Tetapi keterbatasan waktu tersebut

tidak membuat beliau meninggalkan pentingnya cagar budaya dalam pembelajaran. Beliau

menggunakan waktu lain untuk memanfaatkan cagar budaya dalam pembelajaran sejarah.

Pemanfaatan cagar budaya oleh Informan dilakukan pada penugasan, Informan

memberikan tugas kepada siswa untuk meneliti cagar budaya yang ada di Cilacap yang sesuai

dengan KD yang ada di dalam kurikulum. Sewaktu-waktu siswapun disuruh untuk meneliti

cagar budaya yang ada di Cilacap walaupun tidak terkait dengan bahasan KD. Setelah

penjelasan terkait pemanfaatan cagar budaya oleh Informan selesai selanjutnya peneliti

bertanya tentang fungsi cagar budaya, informan menjeleskan bahwa fungsi cagar budaya

yaitu untuk memberikan bukti yang nyata bagi masyarakat bahwa memang dulu telah terjadi

suatu peristiwa. Kemudian dengan melihat peninggalan sejarah secara langsung memberikan

kemudahan bagi siswa untuk memahami suatu peristiwa sejarah. Kemudian peneliti bertanya

tentang pengetahuan Informan terkait jumlah cagar budaya di Kabupaten Cilacap. Informan

berkata:

Banyak banget mas, kemaren peneliti BPCB dari Klaten mengatakan jumlah yang

memenuhi syarat cagar budaya ada sekitar 100, Saya punya datanya nanti gampang

bisa dicopy. Yang terdaftar calon cagar budaya tersebut diantaranya ada Stasiun

Cilacap, SMPN 8 Cilacap, dan Kantor Dinas Pariwisata

Jawaban Informan tersebut memberi penjelasan bahwa semua yang telah terdaftar

oleh pihak BPCB Klaten tersebut statusnya masih calon cagar budaya. Hal ini memberi

gambaran bahwa kesadaran akan pelestarian cagar budaya di Kabupaten Cilacap sangat

minim. Sekian lama pemerintahan Kabupaten Cilacap berjalan, baru sekarang-sekarang ini

Page 127: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

45

cagar budaya dapat perhatian. Lebih lanjut peneliti bertanya mengenai pelestarian cagar

budaya atau calon cagar budaya. Informan menjawab :

Memang pelestarian terhadap obyek cagar budaya di Kabupaten Cilacap masih sangat

minim. Baru tahun ini terbentuk tim pelestarian cagar budaya, tetapi tim pelestarian

cagar budaya ini tidak efektif, hal ini dikarenakan yang menjadi anggota tim cagar

budaya ini adalah orang-orang yang tidak khusus fokus di cagar budaya tetapi mereka

mempunyai pekerjaan lain yang teramat sibuk. Ada yang menjadi kepala dinas PU,

guru dan lain-lain. Berbeda dengan di Klaten mereka itu khusus bekerja mengurus

cagar budaya saja.

Obrolan berlanjut mengenai pentingnya cagar budaya, Informan mengatakan bahwa

cagar budaya sangat penting bagi masyarakat. Pertama cagar budaya bagi pendidikan sejarah

yaitu memberi tahu atau memberikan bukti fisik peristiwa masa lampau. Seperti contoh

Benteng Pendem memberikan bukti bahwa dulu kita pernah dijajah oleh Belanda.

Peneliti selanjutnya bertanya mengenai pemanfaatan cagar budaya oleh guru SMA di

Kabupaten Cilacap. Informan berkata :

Pemanfaatan cagar budaya di Cilacap untuk pembelajaran sejarah memang sangat

minim. Masih banyak digunakan hanya untuk rekreasi belaka saja. Kajian terkait

cagar budaya sangat kurang, sehingga tidak banyak guru yang paham terkait cagar

budaya lokal Kabupaten Cilacap.

Setelah merasa cukup mewawancarai Informan, kemudian kami meminta ijin

Informan untuk mewawancarai siswa. Kemudian beliau menyuruh Pak Imam untuk

mengantarkan peneliti bertemu siswa, dan kebetulan pak Imam sendiri adalah guru sejarah di

kelas 10. Peneliti merasa dipermudah dalam mengumpulkan sumber. Peneliti dipertemukan

dengan tiga siswa yang namanya adalah Fauzan, Guntur dan Atarik. Pukul 09:47 WIB

peneliti membuka obrolan dengan ketiga siswa tersebut. Karena waktu siswa istirahat sangat

singkat peneliti langsung ke point pertanyaan yang ingin diajukan. Peneliti bertanya terkait

pemanfaatan cagar budaya oleh guru dalam pembelajaran sejarah. Guntur memberikan

penjelasan :

Guru sering memanfaatakan cagar budaya yang ada di Kabupaten Cilacap terkhusus

yang dekat dengan sekolah dalam pembelajaran sejarah. Kami sering diberi tugas

untuk menceritakan cagar budaya lokal. Kami disuruh untuk observasi ke masing-

masing objek cagar budaya yang telah dibagikan.

Selanjutnya peneliti bertanya terkait perasaan mereka belajar sejarah dengan

memanfaatkan cagar budaya. Fauzan menjawab :

Belajar sejarah dengan berkunjung ke cagar budaya menurut saya sangat asik dan

menyenangkan. Kita tidak lagi belajar di kelas yang membosankan, tetapi kita bisa

Page 128: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

46

belajar sambil jalan-jalan. Lebih menarik lagi ketika kita diberi tugas mencari sumber-

sumber sejarah cagar budaya, itu membuat saya seperti peneliti

Pernyataan serupa disampaikan oleh Atarik:

Iya benar kata Fauzan, dengan berkunjung ke cagar budaya pembelajaran sejarah

menjadi lebih menarik dan menyenangkan. Bukan saja kita bisa belajar sambil jalan-

jalan tetapi kita tahu sejarah lokal daerah kelahiran.

Ketiga siswa tersebut memberikan informasi bahwa guru-guru sejarah di SMAN 3

Cilacap telah memanfaatkan cagar budaya lokal, selain dalam bentuk penugasan guru juga

sering menjelaskan cagar budaya lokal tersebut di dalam kelas. Selanjutnya peneliti bertanya

terkait rasanya belajar dengan memanfaatkan cagar budaya. Mereka menjawab bahwa belajar

sejarah dengan memanfaatkan cagar budaya sangat menyenangkan, selain mencari ilmu kita

juga bisa sambil jalan-jalan. Karena peneliti merasa telah mendapatkan data yang diinginkan

maka wawancara tersebut diselesaikan. Peneliti berterimasih dan meminta dokumentasi

wawancara yang berbentuk foto Bersama. Kegiatan observasi dan wawancara tersebut selesai

pukul 10:00 WIB.

Peneliti meninggalkan SMAN 3 Cilacap pukul 10:17 WIB, kemudian peneliti menuju

kantor Dinas Pariwisata dan Kebudayaan Cilacap. 10: 34 WIB peneliti sampai di tempat

tujuan. Di sana peneliti ditunggu oleh dosen pembimbing, peneliti langsung masuk ke

ruangan Joko Waluyo. Joko Waluyo ini adalah informan selanjutnya yang akan peneliti

wawancarai.

Sebetulnya Joko Waluyo merupakan informan yang sangat dibutuhkan oleh rekan

peneliti. Peneliti hanya butuh sedikit informasi terkait pelestarian cagar budaya di Kabupaten

Cilacap. Hasil dari wawancara tersebut peneliti mendapatkan informasi bahwa pelestarian

cagar budaya di Kabupaten Cilacap belum maksimal. Berikut penjelasan informan,

Pelestarian cagar budaya di Kabupaten Cilacap masih belum maksimal, salah satu

penyebab kurangnya kurang maksimalnya pelestarian cagar di Kabuapten cilacap

yaitu kurangnya dana. Dana yang dianggarkan untuk melestarikan cagar budaya tidak

cukup untuk pelestarian semua cagar budaya yang tersebar di Kabupaten Cilacap.

Berdasarkan pernyataan di atas, dana menjadi salah satu penyebab kurang

maksimalnya pelestarian cagar budaya di Kabupaten Cilacap. Cagar budaya yang banyak dan

tersebar di Kabupaten Cilacap sangat membutuhkan banyak dana untuk mengurus semua

yang berkaitan dengan pelstarian cagar budaya.

Refleksi

Page 129: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

47

Kesadaran akan pentingnya cagar budaya di Kabupaten Cilacap masih sangat minim.

Hal Ini dibuktikan dengan banyaknya cagar budaya yang terbengkalai. Sekian lama

Kabupaten Cilacap berdiri baru tahun ini dibentuk sebuah tim pelestarian cagar budaya.

Terbentuknya tim pelestarian cagar budaya ini tidak membuat merubah keadaan hal ini

dikarenakan kinerja tim ini tidak efektif. Anggota yang masuk kedalam tim tersebut

mempunyai kesibukan di luar, mereka tidak fokus terhadap pelestarian cagar budaya tersebut.

Mereka lebih mementingkan pekerjaan sebelumnya dibandingkan dengan mengurus cagar

budaya.

Pemanfaatan cagar budaya oleh guru sejarah pun masih sangat minim, hanya

segelintir orang yang sudah memanfaatkan cagar budaya dalam pembelajaran sejarah. Hal ini

dikarenakan pengetahuan guru terhadap cagar budaya yang ada di Kabupaten Cilacap masih

sangat minim. Menurut penjelasan informan yang diwawancarai keditaktahuan guru-guru

sejarah tersebut dikarenakan minimnya kajian terkait cagar budaya lokal.

Masalah tersebut akan semakain kompleks jika tidak ada seorang pun yang peduli

terhadap cagar budaya. Cagar budaya di Kabupaten Cilacap sama sekali tidak akan berguna

jika tidak ada orang-orang seperti Informan. Informan seorang guru yang tahu akan

pentingnya cagar budaya lokal untuk pembelajaran sejarah memanfaatan secara maksimal

cagar budaya yang ada di sekitarnya. Untuk memanfaatkan cagar budaya yang ada beliau

sering menjelaskan sejarah cagar budaya-cagar budaya lokal cilacap, kemudian sering

memberikan tugas kepada siswa untuk observasi ke cagar budaya lokal dan kemudian dibuat

laporannya. Dengan ini siswa akan mengetahui akan sejarah lokal, dan siswa akan

mengetahui kearifan lokal yang ada.

CATATAN LAPANGAN (CL 04)

Hari/tanggal : Rabu, 17 Mei 2017

Jam : 11: 14 WIB

Informan : Kuswari

Wawancara dilakukan di SMAN 3 Cilacap, wawancara ini dimulai pukul 11:23 WIB.

Yang menjadi narasumber peneliti yaitu Informan. Informan adalah guru sejarah SMAN 1

Dayeuh Luhur Kabupaten Cilacap. Beliau datang ke SMAN 3 Cilacap untuk menghadiri

MGMP Sejarah Se-Kabupaten Cilacap.

Page 130: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

48

Awalnya peneliti meminta Pak Son Haji untuk membantu peneliti dapat

mewawancarai guru sejarah yang sedang MGMP. Pak Son Haji yang sebagai ketua MGMP

Sejarah Se-Kabupaten Cilacap memberikan respon yang baik. Beliau membawa peneliti ke

ruangan MGMP tersebut. Kemudian beliau memanggil seorang guru dan memintanya untuk

membantu peneliti. Setelah itu peneliti dan guru yang dipanggil Informan duduk di luar

ruangan.

Untuk mengawali obrolan peneliti memperkenalkan diri, kemudian setelah itu peneliti

menanyakan identitas narasumber. Setelah identitas narasumber telah didapatkan, peneliti

melanjutkan obrolan dengan memberikan pertanyaan penelitian. Pertanyaan yang pertama

peneliti ajukan yaitu terkait jumlah cagar budaya di Kabupaten Cilacap. Jawaban Informan

yaitu:

Cagar budaya di Cilacap itu sebetulnya kalau diteliti sangat banyak, di setiap

kecamatan pasti ada, tetapi yang dikelola pemerintah hanya sedikit misalkan cagar

budaya yang ada di Teluk Penyu seperti Benteng Pendem dan lain-lain, kemudian

yang di Widarapayung seperti Gunung Srandil. Terus yang di Dayeuh Luhur juga

banyak, tetapi dikelola oleh masyarakat setempat, misalnya Goa Jepang dan situs-

situs yang berhubungan dengan zaman megalitikum.

Obrolan berlanjut dengan pertanyaan kedua, peneliti mengajukan pertanyaan

mengenai jenis-jenis cagar budaya di Kabupaten Cilacap. Informan menjawab :

Di Kabuapten Cilacap sendiri terkait jenis-jenis cagar budaya memang lengkap. Yang

termasuk jenis bangunan contohnya Benteng Pendem, terus yang berbentuk benda di

Dayeuh Luhur sendiri contohnya punden berundak, kemudian yang berbentuk

kawasan mungkin daerah teluk penyu.

Penjelasan Informan menggambarkan bahwa Kabupaten Cilacap itu kaya akan cagar

budaya. Semua jenis cagar budaya yang terdapat dalam Undang-undang No 11 tahun 2010

ada di Kabupaten Cilacap. Kekayaan ini tidak akan ada artinya jika tidak dimanfaatkan

dengan baik terkhusus dimanfaatkan untuk pembelajaran sejarah. Informan menjelaskan

bahwa cagar budaya sangat penting bagi siswa, dengan mengkaji cagar budaya siswa akan

lebih mudah memahami suatu peristiwa sejarah secara lebih nyata. Memahami suatu

peristiwa sejarah dengan cara membaca dan melihat gambar dibuku saja akan kalah dengan

cara mengkaji dan melihat langsung peninggalan sejarah. Berkaitan dengan hal ini peneliti

mengajukan pertanyaa berikutnya yang berkaitan dengan pemanfaatan cagar budaya oleh

guru Sejarah dalam pembelajaran. Informan memberi penjelasan :

Page 131: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

49

Kemungkinan untuk sekolah yang dekat dengan objek cagar budaya sudah

memanfaatkannya. Tetapi untuk sekolah yang jauh dengan objek cagar budaya

belum memanfaatkannya. Kendala jarak memang sangat menghambat pemanfaatan

cagar budaya untuk pembelajaran sejarah

Sekolah tempat Informan mengajar dekat dengan objek-objek cagar budaya, oleh

Karena itu beliau telah memanfaatkan cagar budaya untuk pemebelajaran sejarah. Lebih

lanjut peneliti bertanya mengenai strategi yang dilakukan Informan dalam memanfaatkan

cagar budaya dalam pembelajaran. Informan berkata :

Ketika ada materi yang berhubungan dengan cagar budaya, saya pasti

memanfaatkannya. Guru mengajak siswa untuk berkunjung ke cagar budaya,

kemudian siswa diintruksikan untuk mengamati, membayangkan dan setelah itu

siswa membuat sebuah laporan.

Selain inisiatif guru dalam memanfaatkan cagar budaya, berdasarkan penjelasan

Informan bahwa pihak sekolah mendukung betul pemanfaatan cagar budaya untuk

pembelajaran. SMAN 1 Dayeuh Luhur memiliki program studi wisata. Studi wisata ini yaitu

mengunjungi cagar budaya, tempat-tempat wisata dan lembaga pendidikan.

Pertanyaan terakhir peneliti yaitu terkait pelestarian cagar budaya di Kabupaten

Cilacap.

Informan berkata :

Secara realitas dan kalau dipresentase pelestarian cagar budaya di Kabupaten Cilacap

keliatannya sangat kurang. Masalah ini mungkin disebabkan oleh terkendala dana.

Biasanya kita menuntut orang untuk melestarikan cagar budaya dengan serius tetapi

kita tidak serius memperhatikan orang tersebut. Kemudian kalau cagar budaya di

daerah saya itu pelestariannya dilakukan oleh masyarakat dan orang-orang yang masih

peduli. Disana kami mempunyai sebuah komunitas yang bergerak dalam penjagaan

dan pelestarian cagar budaya

Karena waktu Informan yang terbatas sehingga harus kembali ke dalam ruangan,

maka wawancara tersebut disudahi. Peneliti mengucapkan terimaksih dan meminta kesedian

Informan untuk mengabadikan moment dengan berfoto bersama.

Refleksi

Pemanfaatan cagar budaya memang masih belum maksimal, hal ini disebabkan oleh

berbagai faktor salah satunya yaitu faktor jarak sekolah dengan objek cagar budaya yang

cukup jauh. Sebagian guru masih mempermasalahkan jarak ketika ingin memanfaatkan cagar

budaya. Kebetulan sekolah Informan dekat dengan objek-objek cagar budaya dan beliau tahu

Page 132: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

50

akan pentingnnya cagar budaya sehingga beliau selalu memanfaatkan cagar budaya yang ada

untuk pembelajaran sejarah. Siswa sering diajak berkunjung ke cagar budaya dan memberi

mereka tugas untuk mengamati kemudian dituangkan ke dalam bentuk laporan.

Selain faktor guru yang sadar akan pentingnya cagar budaya, faktor dukungan sekolah

sangat membantu terhadap kelancaran dalam pemanfaatan cagar budaya. SMAN 1 Dayeuh

Luhur berperan aktif dalam pemanfaatan cagar budaya untuk mpembelajaran. Sekolah ini

memiliki sebuah program studi wisata. Studi wisata ini yaitu mengunjungi cagar budaya,

tempat-tempat wisata dan lembaga pendidikan.

Pelestarian cagar budaya akan berjalan jika dikerjakan dengan sungguh-sungguh.

Terbengkalainya cagar budaya dikarenakan faktor ketidak pedulian masyarakat terhadap

cagar budaya. Beberapa cagar budaya di Cilacap yang dikelola oleh pemerintah dibiarkan

terbengkalai. Pihak yang mengurus cagar budaya tersebut memberikan keterangan

terbengkalainya cagar budaya tersebut dikarenakan kekurangan dana. Pengelolaan cagar

budaya semuanya tidak dipegang oleh pemerintah, tetapi ada cagar budaya yang dikelola oleh

masyarakat setempat yang masih peduli. Cagar budaya yang dikelola oleh masyarakat tidak

akan terbengkalai sedemikian rupa, masyarakat masih bisa merawat cagar budaya yang ada

sehingga tidak mengalami kerusakan.

CATATAN LAPANGAN (CL 06)

Hari/tanggal : Kamis, 18 Mei 2017

Jam : 18:13 WIB

Informan : Toni Setiyawan ( Anak SMA)

Wawancara dengan informan dilakukan pada hari kamis, 18 Mei 2017. Informan

adalah siswa SMA Yos Sudarso Cilacap. informan selain sebagai siswa SMA dia juga

sebagai duta wisata Kabupaten Cilacap. Wawancara dengan informan dilakukan setelah

berbincang-bincang terkait wisata di Kabupaten Cilacap dengan beberapa duta wisata.

Peneliti mengajak duta wisata tersebut melihat sisa-sisa benteng jaman penjajahan yang ada

di sekitar Teluk Penyu. Sambil mengamati reruntuhan benteng tersebut peneliti mewawancari

informan. Peneliti bertanya bagaimana pembelajaran sejarah di sekolah informan. Informan

Page 133: LAPORAN PENELITIAN KOLABORASI DOSEN DAN MAHASISWA

51

menjelaskan bahwa guru sejarah di sekolahnya belum memanfaatkan cagar budaya lokal,

LKS menjadi tumpuan utama pembelajaran sejarah. Informasi yang didapat dari informan

tersebut memberi bukti bahwa guru sejarah di SMA Kabupaten Cilacap belum semua

memanfaatkan cagar budaya. Kemudian peneliti meminta tanggapan informan jika guru di

sekolah informan memanfaatkan cagar budaya dalam pembelajaran sejarah. Informan

memberikan tanggapan,

Saya sangat senang sekali kalau cagar budaya digunkan dalam pembelajaran sejarah,

kalau belajarkan bisa sambil jalan-jalan jadi gak bosen mas, tapi sangat disayangkan

guru sejarah saya tidak memanfaatkan cagar budaya yang ada di Cilacap.

Refleksi

Informasi yang didapat dari hasil wawancara seorang murid tersebut memberikan

bukti bahwa cagar budaya lokal belum dimanfaatkan secara maksimal oleh guru sejarah.

Mereka masih terpaku kepada materi yang ada di LKS atau buku panduan dari pemerintah.

Sangat disayangkan kekayaan cagar budaya tidak dimanfaatkan dengan maksimal oleh

masyarakat.