laporan akuntan independen atas penerapan ......pemesan right dan waran yang memiliki bukti hmetd...

43
LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN PROSEDUR YANG DISEPAKATI BERSAMA PADA PENAWARAN UMUM TERBATAS II (“PUT II”) DALAM RANGKA PENAMBAHAN MODAL DENGAN MEMBERIKAN HAK MEMESAN EFEK TERLEBIH DAHULU ("PMHMETD") PT CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA (PERSERO) TBK

Upload: others

Post on 10-Mar-2021

18 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN PROSEDUR YANG DISEPAKATI BERSAMA

PADA PENAWARAN UMUM TERBATAS II (“PUT II”) DALAM RANGKA PENAMBAHAN MODAL DENGAN MEMBERIKAN

HAK MEMESAN EFEK TERLEBIH DAHULU ("PMHMETD") PT CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA (PERSERO) TBK

Page 2: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

DAFTAR ISI

HALAMAN

Laporan Akuntan Independen Atas Penerapan Prosedur Yang Disepakati Bersama Pada Penawaran Umum Terbatas II (“PUT II”) Dalam Rangka Penambahan Modal Dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (“PMHMETD”) PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk

2 - 8

Laporan Pemesanan dan Penjatahan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (“HMETD”) Sehubungan Dengan Penawaran Umum Terbatas PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk

10

Data Emisi, Jumlah Pemesanan dan Penjatahan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (“HMETD”) Sehubungan Dengan Penawaran Umum Terbatas PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk

12 - 27

Lampiran Daftar Jumlah Pemesanan dan Penjatahan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (“HMETD”) Sehubungan Dengan Penawaran Umum Terbatas PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk

-

Lampiran Atas Laporan Pelaksanaan Hasil Penjatahan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (“HMETD”) Sehubungan Dengan Penawaran Umum Terbatas PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk

-

Page 3: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN

ATAS PENERAPAN PROSEDUR YANG DISEPAKATI BERSAMA PADA PENAWARAN UMUM TERBATAS II (“PUT II”)

DALAM RANGKA PENAMBAHAN MODAL DENGAN MEMBERIKAN HAK MEMESAN EFEK TERLEBIH DAHULU ("PMHMETD")

PT CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA (PERSERO) TBK

Page 4: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

Nomor : 017/BS.SHS/XII/20 Kepada Yth, Dewan Komisaris dan Direksi PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk Gedung Citra Marga Nusaphala Persada Jl. Yos Sudarso Kav. 28 Jakarta 14350 - Indonesia Kami telah melaksanakan prosedur yang tercantum dalam paragraf berikut, yang telah disepakati oleh PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk (selanjutnya disebut Perseroan) dan sesuai dengan Peraturan Badan Pengawas Pasar Modal No. VIII.G.12, Lampiran Keputusan Ketua Bapepam-LK No. Kep-17/PM/2004 tertanggal 13 April 2004 tentang Pedoman Pemeriksaan oleh Akuntan atas Pemesanan dan Penjatahan Efek atau Pembagian Saham Bonus. Prosedur tersebut, yang telah disepakati oleh PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk, kami laksanakan semata-mata untuk membantu mengevaluasi kesesuaian asersi tersebut dengan Peraturan POJK No. 32/POJK.04/2015 tanggal 22 Desember 2015 serta perubahannya POJK No. 14/POJK.04/2019 tanggal 30 April 2019 tentang Penambahan Modal Perusahaan Terbuka dengan Memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu dan peraturan Bapepam-LK Nomor IX.D.I tentang Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu terhadap laporan pelaksanaan pemesanan dan penjatahan saham dalam rangka penambahan modal dengan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk, dan tidak digunakan untuk tujuan lain. Perikatan prosedur yang disepakati ini dilaksanakan berdasarkan standar yang ditetapkan oleh Institut Akuntan Publik Indonesia. Memadainya prosedur ini merupakan tanggung jawab pemakai laporan. Sebagai akibatnya kami tidak membuat representasi tentang memadainya prosedur yang kami cantumkan berikut ini baik untuk tujuan laporan yang diminta atau tujuan lain.

Page 5: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

3

No. Prosedur Hasil

1.

Perhitungan Dan Penyerahan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (“HMETD”) Kepada Para Pemegang Saham Yang Berhak.

Perhitungan dan Penyerahan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu (“HMETD”) Kepada Para Pemegang Saham Yang Berhak telah sesuai dengan Prospektus dan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (“RUPSLB”) yang menyetujui Pelaksanaan Penawaran Umum Terbatas.

Dapatkan Daftar Pemegang Saham

(“DPS”) yang berhak atas HMETD Bandingkan tanggal DPS dengan

tanggal hasil RUPS dan tanggal Prospektus

Pastikan seluruh pemegang saham

telah memperoleh HMETD sesuai rasio yang diputuskan

Perhitungan dan penyerahan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu telah sesuai dengan Prospektus dan RUPSLB tanggal 14 Juli 2020 yaitu setiap pemegang 2 (dua) saham lama yang namanya tercatat dalam DPS Perseroan pada tanggal 11 November 2020 pukul 16:00 WIB berhak atas 1 (satu) HMETD, dimana setiap 1 (satu) HMETD memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli sebanyak 1 (satu) saham baru dengan harga pelaksanaan sebesar Rp770,- (tujuh ratus tujuh puluh rupiah) per saham. Perseroan secara bersamaan juga menerbitkan waran sebesar 1.267.291.180 (satu milyar dua ratus enam puluh tujuh juta dua ratus sembilan puluh satu ribu seratus delapan puluh) lembar Waran Seri I yang menyertai Saham Baru Perseroan dengan harga pelaksanaan Rp980,- (sembilan ratus delapan puluh rupiah) Setiap HMETD dalam bentuk pecahan dibulatkan kebawah (round down).

Tidak ada perbedaan tanggal pada DPS dengan tanggal RUPS dan Prospektus. Seluruh pemegang saham telah memperoleh HMETD sesuai dengan proporsi yang telah ditentukan.

2.

Pelaksanaan Pemesanan a. Daftar Pemegang Saham yang

berhak menerima bukti Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu sesuai dengan hasil keputusan Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa yang memutuskan penambahan modal melalui penerbitan Hak Memesan

Efek Terlebih Dahulu. Lakukan pemeriksaan pada akta

berita acara RUPS yang memutuskan pelaksanaan Penawaran Umum Terbatas

Bandingkan tanggal DPS yang berhak HMETD apakah telah sesuai dengan keputusan RUPS

DPS Perseroan yang berhak Memesan Efek Terlebih Dahulu telah sesuai dengan hasil RUPSLB yang diselenggarakan di Jakarta pada tanggal 14 Juli 2020 yaitu Daftar Pemegang Saham per tanggal 11 November 2020 pada penutupan perdagangan di Bursa Efek Indonesia.

Page 6: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

4

No. Prosedur Hasil

b. Memeriksa apakah pemegang saham

telah menerima bukti Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu secara proporsional dengan kepemilikan sahamnya.

Berdasarkan DPS yang telah

diterima lakukan perhitungan rasio pembagian HMETD terhadap seluruh pemegang saham dan bandingkan hasilnya dengan daftar penerima HMETD.

c. Memeriksa apakah benar pemesan

efek telah memiliki bukti Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu

Lakukan pemeriksaan terhadap

pemesan efek dan apakah pemesanan telah dilengkapi dengan HMETD.

d. Memeriksa apakah uang pemesanan

atau pembayaran telah diterima oleh Emiten dari pemesan efek

Lakukan pemeriksaan terhadap

rekening penampungan uang pemesanan dan pastikan uang pemesanan telah diterima sesuai dengan jumlah saham yang dipesan

e. Memeriksa apakah uang pemesanan

atau pembayaran telah diterima oleh Emiten dari pemesan efek

Lakukan pemeriksaan terhadap

rekening penampungan uang pemesanan dan pastikan uang pemesanan telah diterima sesuai dengan jumlah saham yang dipesan

Bukti HMETD telah diterima oleh pemegang saham secara proporsional dengan kepemilikan sahamnya yaitu setiap pemegang 2 (dua) saham lama yang tercatat dalam DPS Perseroan pada tanggal 11 November 2020 pukul 16:00 WIB berhak atas 1 (satu) HMETD, dimana setiap 1 (satu) HMETD memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli 1 (satu) saham baru dengan nilai nominal Rp500,- (lima ratus Rupiah) per saham dan dengan harga pelaksanaan Rp770,- (tujuh ratus tujuh puluh rupiah) per saham. Setiap 10 saham hasil pelaksanaan HMETD melekat 7 waran seri 1, di mana setiap 1 waran seri 1 memberikan hak kepada pemegang saham untuk membeli 1 saham biasa atas nama yang melaksanakan HMETD tersebut dengan harga pelaksanaan waran Rp980,- (sembilan ratus delapan puluh rupiah) per waran yang mempunyai jangka waktu pelaksanaan selama 5 (lima) tahun mulai tanggal 14 Mei 2021 sampai dengan tanggal 13 November 2025.

Pemesan right dan waran yang

memiliki bukti HMETD sebagai berikut: - Pemesan right scriptless (melalui

KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham dari 1.810.415.972 saham yang ditawarkan.

- Jumlah waran yang menjadi hak pemegang saham yang telah melaksanakan HMETD adalah sebesar 1.029.755.905 lembar waran dari jumlah Waran Seri I yang dikeluarkan sebanyak 1.267.291.280 lembar waran.

Seluruh pembayaran untuk scriptless dilakukan melalui rekening KSEI untuk selanjutnya ditransfer ke rekening Perseroan :

PT Bank Rakyat Indonesia Cabang : Kelapa Gading 3,Jakarta

No : 00000439-01-000488-30-8 PT Citra Marga Nusaphala Persada

(Persero) Tbk

Dana telah masuk dan diterima di rekening Perseroan.

Page 7: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

5

No. Prosedur Hasil

3.

Pelaksanaan Penjatahan Efek

a. Memeriksa apakah efek baru telah diterima oleh pemesan yang berhak sesuai dengan ketentuan distribusi efek sebagaimana diatur dalam Peraturan Peraturan POJK No.

32/POJK.04/2015 tanggal 22 Desember 2015 serta perubahannya POJK No. 14/POJK.04/2019 tanggal 30 April 2019 tentang Penambahan Modal Perusahaan Terbuka dengan Memberikan Hak Memesan Efek

Terlebih Dahulu. Lakukan pemeriksaan terhadap

pelaksanaan HMETD dan pastikan

pemegang saham yang

melaksanakan HMETD telah

mendapatkan saham sesuai

HMETD yang dilaksanakan.

Dana telah masuk dan diterima di rekening Perseroan

Saham baru hasil exercise telah diterima oleh pemesan yang berhak sesuai dengan ketentuan distribusi efek yang diatur dalam Peraturan POJK No. 32/POJK.04/2015 dan perubahannya pada POJK No. 14/POJK.04/2019.

b. Memeriksa apakah terdapat efek baru

yang tidak diambil oleh pemegang bukti Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu dan apakah terdapat pemegang bukti Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu yang melakukan pemesanan tambahan.

Lakukan pemeriksaan terhadap

hasil pelaksanaan HMETD dan periksa jumlah pemesanan HMETD dan selanjutnya periksa apakah terdapat pemesan yang melakukan pemesanan tambahan.

c. Memeriksa dalam hal terdapat

pemegang HMETD yang melakukan pemesanan tambahan :

Apakah terdapat pemesan yang melakukan pemesanan tambahan, jika ada maka lanjutkan prosedur berikutnya jika tidak maka lanjut ke point e.

Perincian hasil pelaksanaan hak dan pesanan tambahan pada PUT II dalam rangka Hak Memesan Terlebih Dahulu (HMETD) sebagai berikut :

Jumlah Right yang diterbitkan

=

1.810.415.972

Jumlah Right yang dilaksanakan

=

1.471.079.889

Jumlah Right

yang tidak dilaksanakan

=

339.336.083

Jumlah waran yang diterbitkan

=

1.267.291.180

Jumlah waran yang dilaksanakan

=

1.029.755.905

Jumlah waran yang tidak dilaksanakan

=

237.535.275

Jumlah Pesanan Right

Tambahan

=

430.565.200

Jumlah Right

tambahan yang dipenuhi

=

339.336.083

Jumlah waran tambahan yang dipenuhi

=

237.535.275

Page 8: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

6

No. Prosedur Hasil

- Sisa efek baru mencukupi, apakah

telah dijatahkan sesuai dengan pemesanan tambahan. Periksa jumlah pemesanan

tambahan dan apakah terdapat sisa efek. Periksa apakah seluruh pemesan telah memperoleh saham sesuai dengan pemesanannya.

- Sisa efek baru tidak mencukupi, apakah sisa efek baru tersebut telah dijatahkan secara proporsional sesuai dengan ketentuan tentang penjatahan Efek sebagaimana diatur dalam Peraturan No. 32/POJK.04/2015.

Periksa jumlah pemesanan

tambahan dan apakah sisa efek baru lebih kecil dari jumlah pemesanan.

Jika sisa efek baru lebih kecil

dari jumlah efek yang dipesan maka lakukan perhitungan penjatahan secara proporsional dan bandingkan dengan hasil penjatahannya.

d. Memeriksa terhadap pelaksanaan

pengembalian uang pemesanan tambahan. - Apakah pembayaran atas

pemesanan tambahan telah dilakukan sesuai dengan ketentuan tentang pembayaran pemesanan tambahan sebagaimana diatur dalam Peraturan No. 32/POJK.04/2015.

Lakukan pemeriksaan pada

bukti transfer dan rekening koran penerimaan uang pemesanan, apakah uang pemesanan tambahan telah diterima sesuai dengan jumlah pemesanan.

Sisa efek baru tidak mencukupi sehingga penjatahan atas pemesanan tambahan tidak sesuai dengan pemesanan. Pemesan tambahan memperoleh jatah secara proporsional berdasarkan jumlah HMETD yang telah dilaksanakan.

Jumlah pesanan tambahan right

adalah sebesar 430.565.200 (empat ratus tiga puluh juta lima ratus enam puluh lima ribu dua ratus) saham, melebihi jumlah sisa saham yang tidak dilaksanakan yaitu sebesar 339.336.083 (tiga ratus tiga puluh Sembilan juta tiga ratus tiga puluh enam ribu delapan puluh tiga) saham dan waran sejumlah 237.535.275 waran. Atas pemesanan tambahan tersebut dijatahkan secara proporsional kepada para pemesan berdasarkan jumlah HMETD yang telah dilaksanakan oleh masing-masing pemegang saham yang mengajukan pemesanan.

Pembayaran atas pemesanan tambahan right telah sesuai dengan ketentuan yang berlaku dimana seluruh pemesan yang melakukan pemesanan tambahan telah melaksanakan pembayaran atas pesanan masing-masing yaitu sebesar Rp331.535.204.000,- (tiga ratus tiga puluh satu milyar lima ratus tiga puluh lima juta dua ratus empat ribu Rupiah) Jumlah tersebut sesuai dengan jumlah pemesanan tambahan yaitu sejumlah 430.565.200 (empat ratus tiga puluh juta lima ratus enam puluh lima dua ratus) saham dikalikan dengan nilai pelaksanaan sebesar Rp770,- (tujuh ratus tujuh puluh Rupiah).

Page 9: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

7

No. Prosedur Hasil

- Apakah pengembalian uang

pemesanan telah dilaksanakan sesuai dengan ketentuan tentang pengembalian uang pemesanan Efek tambahan sebagaimana diatur dalam Peraturan No. 32/POJK.04/2015.

Jika terdapat kelebihan

pemesanan tambahan, maka lakukan pemeriksaan pada bukti transfer maupun tanda terima pengembalian kelebihan uang pemesanan.

e. Dalam hal pembayaran Efek baru dilakukan oleh Pembeli Siaga, apakah Emiten telah menerima pembayaran dari Pembeli Siaga sesuai dengan jumlah sisa Efek yang tidak dipesan oleh pemegang bukti Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu atau sesuai dengan Perjanjian Pembeli Siaga. Lakukan pemeriksaan atas ada/

tidaknya kewajiban pembeli siaga atas sisa efek baru yang tersisa.

Jika ada sisa efek yang tersisa

lakukan pemeriksaan apakah sisa efek itu telah diambil oleh pembeli siaga sesuai akta perjanjian pembeli siaga.

Selanjutnya pastikan uang

pemesanan atas pembelian siaga tersebut telah diterima dalam rekening dengan cara periksa bukti transfer penyerahan dana dan periksa bukti penerimaan uang pemesanan pada rekening koran

Pengembalian dana pemesanan bagi pemesan tambahan right yang tidak dipenuhi yaitu atas sejumlah 91.229.117 (sembilan puluh satu juta dua ratus dua puluh sembilan ribu seratus tujuh belas) saham atau sebesar Rp70.246.420.090,- (tujuh puluh milyar dua ratus empat puluh enam juta empat ratus dua puluh ribu sembilan puluh Rupiah)

Pembayaran pengembalian uang pemesanan tersebut telah dilaksanakan oleh Perseroan tepat pada waktunya.

Tidak terdapat saham sisa yang diambil oleh Pembeli Siaga dalam Penawaran Umum ini.

Page 10: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

8

Selanjutnya kami tidak mengadakan perikatan, oleh karena itu kami tidak melaksanakan pemeriksaan yang tujuannya untuk menyatakan suatu pendapat atas asersi manajemen mengenai Laporan Pelaksanaan Pemesanan dan Penjatahan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu yang dilakukan pada tanggal 13 - 19 November 2020 sehubungan dengan Penawaran Umum Terbatas II untuk Penambahan Modal dengan memberikan Hak Memesan Efek Terlebih Dahulu PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk. Oleh karena itu, kami tidak menyatakan pendapat. Jika kami melaksanakan prosedur tambahan, hal-hal lain mungkin terungkap dan kami laporkan. Laporan ini dimaksudkan tidak untuk tujuan lainnya kecuali untuk memberikan informasi kepada PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk dan Otoritas Jasa Keuangan (“OJK”) dan tidak harus digunakan oleh pihak yang tidak menyepakati prosedur tersebut dan tidak bertanggung jawab atas memadainya prosedur tersebut untuk mencapai tujuan. KAP Drs. Bambang Sudaryono & Rekan

Drs. Sudarmadji Herry Sutrisno, Ak., MM., CPA., CA

Surat Izin Akuntan Publik: AP. 0411

15 Desember 2020

Page 11: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

LAPORAN PEMESANAN DAN PENJATAHAN HAK MEMESAN EFEK TERLEBIH DAHULU (“HMETD”)

SEHUBUNGAN DENGAN PENAWARAN UMUM TERBATAS II PT CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA (PERSERO) TBK

Page 12: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

10

LAPORAN PEMESANAN DAN PENJATAHAN HAK MEMESAN EFEK TERLEBIH DAHULU (“HMETD”)

SEHUBUNGAN DENGAN PENAWARAN UMUM TERBATAS II PT CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA (PERSERO) TBK

No.

Urut Status Pemegang HMETD

PELAKSANAAN SAHAM PELAKSANAAN DAN PENJATAHAN SAHAM PELAKSANAAN DAN PENJATAHAN WARAN

Jumlah

Pemodal

Pelaksanaan

Saham

Pemesanan

Tambahan

Saham

Jumlah

Pelaksanaan

dan Pemesanan

Saham

Pelaksanaan

Saham

Penjatahan

Tambahan

Jumlah

Pelaksanaan

dan Penjatahan

Saham

% Jumlah

Pemodal

Pelaksanaan

Waran

Penjatahan

Waran

Jumlah

Pelaksanaan

dan Penjatahan

Waran

%

1 2

Perorangan Indonesia (PI) Lembaga Indonesia (LI)

344 4

463.331.128 517.700

37.381.200 1.500.000

500.712.328 2.017.700

463.331.128 517.700

4.087.700 94.300

467.418.828 612.000

25,82 0,03

344 4

324.331.777 362.390

2.861.390 66.010

327.193.167 428.400

25,82 0,03

Sub Total Indonesia 348 463.848.828 38.881.200 502.730.028 463.848.828 4.182.000 468.030.828 25,85 348 324.694.167 2.927.400 327.621.567 25,85

1 2

Perorangan Asing (PA) Lembaga Asing (LA)

0

17

0

1.007.231.061

0

391.684.000

0

1.398.915.061

0

1.007.231.061

0

335.154.083

0

1.342.385.144

0,00 74,15

0 17

0 705.061.738

0 234.607.875

0 939.669.613

0,00 74,15

Sub Total Asing 17 1.007.231.061

391.684.000

1.398.915.061

1.007.231.061

335.154.083

1.342.385.144

74,15 17 705.061.738 234.607.875 939.669.613 74,15

TOTAL 365 1.471.079.889 430.565.200 1.901.645.089 1.471.079.889 339.336.083 1.810.415.972 100,00 365 1.029.755.905 237.535.275 1.267.291.180 100,00

PT Citra Marga Nusaphala Persada (Persero) Tbk melakukan Penawaran Umum Terbatas sejumlah 1.810.415.972 (satu miliar delapan ratus sepuluh juta empat ratus lima belas ribu sembilan ratus tujuh puluh dua )

saham baru dengan nilai nominal Rp500,- (lima ratus Rupiah) setiap saham yang ditawarkan dengan harga Rp770,- (tujuh ratus tujuh puluh Rupiah) setiap saham. Jumlah dana yang diterima Perseroan dalam PUT II ini

adalah sejumlah Rp1.394.020.298.440,- (satu triliun tiga ratus sembilan puluh empat milyar dua puluh juta dua ratus sembilan puluh delapan ribu empat ratus empat puluh Rupiah). Setiap pemegang 2 (dua) saham yang

tercatat dalam Daftar Pemegang Saham Perseroan pada tanggal 11 November 2020 pukul 16:00 WIB berhak atas 1 (satu) HMETD, dimana setiap 1 (satu) HMETD memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli

sebanyak 1 (satu) saham baru dengan nilai nominal Rp500 (lima ratus Rupiah) setiap saham dengan harga pelaksanaan Rp770 (tujuh ratus tujuh puluh Rupiah) setiap saham yang harus dibayar penuh pada saat

mengajukan Formulir Pemesanan dan Pembelian Saham Tambahan. Saham baru yang ditawarkan dalam rangka PUT II dengan menerbitkan HMETD ini seluruhnya adalah saham yang dikeluarkan dari portepel

Perseroan dengan nilai nominal Rp500 (lima ratus Rupiah) setiap saham. Saham baru yang ditawarkan dalam PUT II memiliki hak yang sama dan sederajat dalam segala hal termasuk dalam hal pembagian dividen

dengan saham biasa atas nama lainnya yang telah ditempatkan dan disetor penuh lainnya. Setiap HMETD dalam bentuk pecahan dibulatkan ke bawah (round down).

Page 13: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

DATA EMISI, JUMLAH PEMESANAN DAN PENJATAHAN HAK MEMESAN EFEK TERLEBIH DAHULU (“HMETD”)

SEHUBUNGAN DENGAN PENAWARAN UMUM TERBATAS II PT CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA (“PERSERO”) TBK

Page 14: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

12

1. Riwayat Singkat Perseroan

Perseroan didirikan dalam rangka Undang-undang Penanaman Modal Dalam Negeri No. 6 tahun 1968, yang telah diubah dan ditambah dengan Undang-undang No. 12 tahun 1970 berdasarkan akta notaris Kartini Muljadi, S.H., No. 58 tanggal 13 April 1987. Akta pendirian disahkan oleh Menteri Kehakiman Republik Indonesia dalam Surat Keputusan No. C2- 4368.HT.01.01.TH.87 tanggal 19 Juni 1987. Anggaran Dasar Perseroan telah mengalami beberapa kali perubahan serta telah disesuaikan dengan Undang-Undang No.40 tahun 2007 tentang Perseroan Terbatas sebagaimana dinyatakan dalam Akta Pernyataan Keputusan Rapat No. 10 tanggal 13 Februari 2009, dibuat di hadapan Irwan Santosa, S.H., Notaris di Jakarta. Perubahan Anggaran Dasar mana telah mendapat persetujuan dari Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia dalam Surat Keputusan No. AHU19043.AH.01.02. Tahun 2009 tanggal 7 Mei 2009 dan diumumkan dalam Berita Negara Republik Indonesia No. 60 tanggal 28 Juli 2009 Tambahan No. 19632 tahun 2009. Anggaran Dasar Perseroan telah mengalami beberapa kali perubahan, dimana perubahan terakhir adalah berdasarkan Akta Keputusan Para Pemegang Saham No. 11 tanggal 11 September 2020 dibuat dihadapan Notaris Herdimansyah Chaidirsyah, SH yang berkedudukan di Jakarta Utara, akta mana telah mendapat persetujuan Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sebagaimana terdapat dalam Keputusan Menteri Hukum dan Hak Asasi Manusia No. AHU-0062748. AH.01.02.TAHUN 2020 tanggal 11 September 2020. Perusahaan memulai kegiatan usaha komersial pada tanggal 9 Maret 1990. Pada tanggal 19 Maret 2003, Perseroan dan Jasa Marga mengubah Perjanjian Kuasa Penyelenggaraan (PKP) jalan tol yang menyebabkan angka perbandingan pembagian pendapatan tol menjadi sebesar 55% untuk Perseroan dan 45% untuk Jasa Marga, yang berlaku sejak tanggal 1 Januari 2003. Terkait dengan adanya selisih waktu antara pemberlakuan perubahan bagi hasil tersebut dengan pemberlakuan kenaikan tarif tol, yaitu pada tanggal 11 Juni 2003, Pemerintah pada tanggal 25 Juli 2005 telah memberikan kompensasi berupa perpanjangan konsesi selama 1 tahun 3 bulan sampai dengan 31 Maret 2025. Pada tanggal 23 Juni 2020, Perseroan dan Pemerintah menandatangani Akta Perjanjian Pengusahaan Jalan Tol (“PPJT”) Cawang-Tanjung Priok-Ancol Timur-Jembatan Tiga/Pluit (Jalan Tol Ir. Wiyoto Wiyono Section Harbour Road II (Elevated/Double Decker) Nomor 06, dibuat dihadapan Rina Utami Djauhari, S.H., Notaris di Jakarta dikarenakan adanya penambahan lingkup pengembangan Jalan Tol Cawang-Tanjung Priok-Ancol Timur-Jembatan Tiga/Pluit (Jalan Tol Ir. Wiyoto Wiyono Section Harbour Road II) sepanjang 8,95 km dan hak pengelolaan jalan tol ditambah selama 35 tahun menjadi sampai dengan 31 Maret 2060. Sesuai dengan Anggaran Dasar, maksud dan tujuan Perseroan adalah bergerak di bidang pengusahaan jalan tol dan menjalankan usaha di bidang lainnya yang berkaitan dengan pengusahaan jalan tol atau menjalankan aktivitas jalan tol dengan memberdayakan potensi yang ada. Untuk mencapai maksud dan tujuan tersebut, Perseroan dapat melaksanakan kegiatan usaha utama sebagai berikut: a. Kegiatan Usaha Utama

1. Melakukan kegiatan pendanaan, perencanaan teknis, pelaksanaan konstruksi, pengoperasian dan/atau pemeliharaan jalan tol.

Page 15: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

13

2. Mengusahakan lahan di ruang milik jalan tol (Rumijatol) dan lahan yang berbatasan dengan Rumijatol untuk penempatan iklan, utilitas dan/atau bangunan utilitas berikut dengan fasilitas-fasilitas dan usaha lainnya.

b. Selain kegiatan usaha utama Perseroan tersebut di atas, Perseroan dapat menjalankan kegiatan usaha penunjang, dengan memperhatikan Peraturan Perundangan, meliputi: 1. Melaksanakan kegiatan investasi dan penyediaan jasa penunjang di bidang jalan tol

termasuk manajemen pengoperasian, pemeliharaan, pelayanan umum, fasilitas umum dan sarana iklan luar ruang, menjual produk komponen konstruksi jalan tol.

2. Melaksanakan/memberikan jasa konsultasi di bidang manajemen, investasi, teknologi informasi dan telekomunikasi transportasi, proyek pembangunan, pengembangan dan penyelenggaraan jalan tol, Pengelolaan properti dan real estate.

3. Menjual produk komponen-komponen konstruksi jalan tol. 4. Melaksanakan/memberi konsultasi dalam hal:

a) Pembuatan desain konstruksi fasilitas umum seperti jalan, jembatan dan gedung. b) Penyediaan manajemen proyek yang berkaitan dengan konstruksi seperti evaluasi

penawaran, perencanaan, pengendalian, pengawasan dan pembangunan proyek. c) Pengembangan dan pelaksanaan desain konstruksi, teknologi dan engineering

bagi persyaratan industri khusus. d) Pengembangan produk dan pemasaran untuk tujuan ekspor dan impor. e) Pengembangan dan pemberdayaan teknologi informasi. f) Pengoperasian jalan tol.

5. Memberikan dan melaksanakan jasa konstruksi (bertindak sebagai kontraktor) di bidangbidang sipil meliputi : a) Pembukaan wilayah dalam kaitannya dengan persiapan pembangunan jembatan,

jalan, gedung dan fasilitas umum lainnya. b) Pengurusan, perencanaan dan pelaksanaan, pemborongan pembangunan,

pemeliharaan gedung-gedung, landasan, jembatan-jembatan, jalan-jalan irigasi, pembuatan sumur artesis, pekerjaan mengukur, menggali dan menimbun tanah, pemasangan instalasi listrik, telekomunikasi dan sarananya dalam rangka pembangunan wilayah.

6. Menjalankan segala kegiatan dalam usaha untuk mencapai dan yang selaras dengan maksud dan tujuan tersebut di atas dan menjalankan usahanya baik atas tanggungan sendiri maupun bersama-sama dengan orang lain atau badan lain dengan cara dan bentuk sesuai dengan keperluan dan dengan mengidahkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

2. Perkembangan Kepemilikan Saham Perseroan

Berdasarkan Akta pendirian usaha No. 58 tanggal 13 April 1987 dan persetujuan dari Menteri Kehakiman RI dengan SK Menteri Kehakiman No. C2-4368.HT.01.01.TH 87, tanggal 19 Juni 1987, susunan permodalan dan pemegang saham CMNP adalah sebagai berikut:

Pemegang Saham Nilai Nominal Rp10.000.000,- per saham

Jumlah Saham Jumlah Nominal (Rp) %

Modal Dasar 6.800 68.000.000.000

Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh

PT Jasa Marga (Persero) 320 3.200.000.000 23,53

PT Usaha Gedung Bank Dagang Negara 400 4.000.000.000 29,41

PT Citra Lamtoro Gung Persada 80 800.000.000 5,88

PT Krakatau Steel (Persero) 160 1.600.000.000 11,76

Page 16: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

14

Pemegang Saham Nilai Nominal Rp10.000.000,- per saham

Jumlah Saham Jumlah Nominal (Rp) %

PT Indocement Tunggal Prakarsa

PT Hutama Karya (Persero)

PT Jaya Konstruksi Manggala Pratama

PT Yala Perkasa International

160

80

80

80

1.600.000.000

800.000.000

800.000.000

800.000.000

11,76

5,88

5,89

5,89

Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 1.360 13.600.000.000 100,00

Saham Dalam Portepel 5.440 54.400.000.000

Berdasarkan Akta Keputusan Para Pemegang Saham No. 11 tanggal 11 September 2020 mengenai perubahan Anggaran Dasar Perseroan, yang dibuat dihadapan Notaris Herdimansyah Chaidirsyah, SH di Kota Jakarta Utara, yang telah memperoleh persetujuan Menkumham berdasarkan Surat Keputusan No. AHU-0062748.AH.01.02. Tahun 2020 tanggal 11 September 2020, struktur permodalan dan susunan pemegang saham Perseroan adalah sebagai berikut:

Pemegang Saham Nilai Nominal Rp500,- per saham

Jumlah Saham Jumlah Nominal (Rp) %

Modal Dasar 10.850.000.000 5.425.000.000.000

Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh

BP2S Singapore/ BNP Paribas Singapore Branch Wealth Management*

1.982.538.261 991.269.130.500 54,75

UBS AG Singapore S/A Mohamad Jusuf Hamka* 166.950.000 83.475.000.000 4,41

UBS AG Singapore S/A Lena S. Buharnudin** 165.000.000 82.500.000.000 4,56

Anggota Dewan Komisaris dan Direksi:

UBS AG Singapore S/A Fitria Yusuf (Direktur Utama)

UBS AG Singapore S/A Feisal Hamka (Komisaris Utama)

UBS AG Singapore S/A Farid Hamka (Komisaris)

Publik (masing-masing di bawah 5% kepemilikan)

160.000.000

179.885.717

179.885.716

786.572.250

80.000.000.000

89.942.858.500

89.942.858.000

393.286.125.000

4,42

4,97

4,97

21,72

Jumlah Modal Ditempatkan dan Disetor Penuh 3.620.831.944 1.810.415.972.000 100,00

Saham Dalam Portepel 7.229.168.056 3.614.584.028.000

Keterangan:

Mohamad Jusuf Hamka merupakan pemilik manfaat (Ultimate Beneficial Owner) 1.982.538.261 lembar saham atas nama BP2S Singapore/ BNP Paribas Singapore Branch Wealth Management dan memiliki sebanyak 166.950.000 lembar saham pada rekening UBS AG Singapore S/A Mohamad Jusuf Hamka, sehingga total kepemilikan saham yang dimiliki pada Perseroan per tanggal 11 September 2020 adalah sebanyak 2.149.488.261 lembar saham atau 59,36%.

** Lena S. Burhanudin merupakan pemegang saham lainnya di Perseroan yang memiliki hubungan kekeluargaan dengan Mohamad Jusuf Hamka, Fitria Yusuf, Feisal Hamka dan Farid Hamka yang berkomitmen untuk melaksanakan seluruh haknya dalam PUT II ini.

3. Pengurus dan Pengawasan Perseroan

Direksi dan Komisaris Perseroan sudah memenuhi persyaratan sesuai dengan Peraturan OJK No. 33/POJK.04/2014 tentang Direksi dan Dewan Komisaris Emiten atau Perusahaan Publik. Susunan Direksi dan Dewan Komisaris Perseroan terakhir adalah sebagaimana terdapat dalam Akta Pernyataan Keputusan Rapat No. 03 tanggal 4 Agustus 2020, dibuat di

Page 17: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

15

hadapan Herdimansyah Chaidirsyah, S.H., Notaris di Daerah Khusus Ibukota Jakarta, dan telah diberitahukan kepada Kementerian Hukum dan Hak Asasi Manusia Republik Indonesia sebagaimana terdapat dalam Surat Penerimaan Pemberitahuan Perubahan Anggaran Dasar PT Citra Marga Nusaphala Persada, Tbk. No. AHU-AH.01.03-0326072 tanggal 4 Agustus 2020, sebagai berikut:

Dewan Komisaris

Komisaris Utama : Feisal Hamka Komisaris : Farid Hamka Komisaris Independen : Tinne Ratulangi

Direksi Direktur Utama : Fitria Yusuf Direktur Independen : Hasyim Direktur Independen : Bambang Hartadi

4. Jadwal Pelaksanaan Penawaran Umum

Tanggal Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (“RUPSLB”) 14 Juli 2020

Tanggal pernyataan pendaftaran HMETD menjadi efektif 27 Oktober 2020

Tanggal akhir perdagangan saham dengan HMETD (Cum-Right) - Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi - Pasar Tunai

9 November 2020

11 November 2020

Tanggal mulai perdagangan saham tanpa HMETD (Ex-Right) - Pasar Reguler dan Pasar Negosiasi - Pasar Tunai

10 November 2020 12 November 2020

Tanggal pencatatan (Recording Date) untuk memperoleh HMETD 11 November 2020

Tanggal distribusi sertifikat bukti HMETD 12 November 2020

Tanggal pencatatan Efek di Bursa Efek Indonesia (“BEI”) 13 November 2020

Tanggal awal perdagangan HMETD 13 November 2020

Tanggal akhir perdagangan HMETD 19 November 2020

Tanggal awal pelaksanaan HMETD 13 November 2020

Tanggal akhir pelaksanaan HMETD 19 November 2020

Tanggal awal penyerahan saham hasil pelaksanaan HMET 17 November 2020

Tanggal akhir penyerahan saham hasil pelaksanaan HMET 23 November 2020

Tanggal akhir pembayaran yang berasal dari pesanan Saham Tambahan

23 November 2020

Tanggal penjatahan 24 November 2020

Tanggal pengembalian uang pemesanan 26 November 2020

Tanggal pembayaran Pembeli Siaga 24 November 2020

5. Keterangan Tentang HMETD

Saham yang ditawarkan dalam PUT II ini diterbitkan berdasarkan HMETD yang akan dikeluarkan Perseroan kepada pemegang saham yang berhak. HMETD dapat diperdagangkan selama masa perdagangan melalui pengalihan kepemilikan HMETD dengan sistem pemindahbukuan HMETD antar Pemegang Rekening Efek di KSEI.

Pemegang HMETD yang hendak melakukan perdagangan wajib memiliki rekening pada Anggota Bursa atau Bank Kustodian yang telah menjadi Pemegang Rekening Efek di KSEI. Beberapa ketentuan yang harus diperhatikan dalam HMETD ini adalah: 1) Pihak Yang Berhak Menerima Sertifikat Bukti HMETD

Para pemegang saham yang namanya tercatat dalam DPS pada tanggal 11 November 2020 pukul 16.00 WIB berhak untuk mengajukan pembelian saham baru dalam rangka PUT II ini dengan ketentuan bahwa setiap pemegang saham yang memiliki 2 (dua) saham

Page 18: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

16

lama berhak atas 1 (satu) HMETD, dimana setiap 1 (satu) HMETD memberikan hak kepada pemegangnya untuk membeli 1 (satu) saham HMETD dengan nilai nominal Rp500,- (lima ratus Rupiah) setiap saham, dengan harga Pelaksanaan Rp770 (tujuh ratus tujuh puluh Rupiah) per saham yang harus dibayar penuh pada saat pengajuan pemesanan pembelian saham.

2) Pemegang HMETD Yang Sah

Pemegang HMETD yang sah adalah :

a. Para pemegang saham Perseroan yang namanya dengan sah tercatat dalam DPS Perseroan pada tanggal 11 November 2020 pukul 16:00 WIB yang berhak menerima HMETD yang Sertifikat Bukti HMETD-nya tidak dijual sampai dengan akhir periode perdagangan HMETD;

b. Pembeli/pemegang HMETD terakhir yang namanya tercantum di dalam kolom endorsemen Sertifikat Bukti HMETD sampai dengan akhir periode perdagangan HMETD; atau

c. Para pemegang HMETD dalam Penitipan Kolektif di KSEI sampai dengan tanggal terakhir periode perdagangan HMETD.

3) Perdagangan Sertifikat Bukti HMETD

Pemegang HMETD dapat memperdagangkan Sertifikat Bukti HMETD yang dimilikinya selama periode perdagangan Sertifikat Bukti HMETD, yaitu mulai tanggal 13 November 2020 sampai dengan 19 November 2020. Perdagangan HMETD harus memperhatikan ketentuan perundang-undangan yang berlaku di wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia, termasuk tetapi tidak terbatas pada ketentuan perpajakan dan ketentuan di bidang Pasar Modal termasuk peraturan Bursa serta peraturan KSEI. Bila pemegang HMETD mengalami keragu-raguan dalam mengambil keputusan, sebaiknya berkonsultasi dengan penasihat investasi, atau penasihat profesional lainnya. HMETD yang berada dalam Penitipan Kolektif di KSEI diperdagangkan di Bursa Efek Indonesia, sedangkan HMETD yang berbentuk SBHMETD hanya bisa diperdagangkan di luar bursa. Penyelesaian perdagangan HMETD yang dilakukan melalui Bursa akan dilaksanakan dengan cara pemindahbukuan antar rekening efek atas nama Bank Kustodian atau Anggota Bursa di KSEI. Segala biaya dan pajak yang mungkin timbul akibat perdagangan dan pemindahtanganan HMETD menjadi tanggung jawab dan beban pemegang HMETD atau calon pemegang HMETD.

4) Bentuk dari Sertifikat Bukti HMETD

Bagi pemegang saham yang sahamnya berada dalam sistem penitipan kolektif di KSEI, maka HMETD yang menjadi haknya akan diterima secara elektronik dalam Rekening Efek Perusahaan Efek dan /atau Bank Kustodian di KSEI. Bagi pemegang saham yang sahamnya belum berada dalam sistem penitipan kolektif di KSEI, maka HMETD-nya ini akan diterbitkan dalam bentuk Sertifikat Bukti HMETD yang mencantumkan nama dan alamat pemegang saham, jumlah saham yang dimiliki, jumlah HMETD yang dapat dipergunakan untuk membeli saham, jumlah saham yang dibeli, jumlah harga yang harus dibayar, jumlah pemesanan saham tambahan, kolom endosemen dan keterangan lain yang diperlukan.

Page 19: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

17

5) Permohonan Pemecahan Sertifikat Bukti HMETD

Bagi pemegang Sertifikat Bukti HMETD yang ingin menjual atau mengalihkan sebagian dari HMETD yang dimilikinya, maka pemegang HMETD yang bersangkutan dapat menghubungi BAE Perseroan untuk mendapatkan denominasi HMETD yang diinginkan. Pemegang HMETD dapat melakukan pemecahan Sertifikat Bukti HMETD mulai tanggal 13 November 2020 sampai dengan 19 November 2020. Setiap pemecahan akan dikenakan biaya yang menjadi beban pemohon.

6) Nilai HMETD

Nilai dari HMETD yang ditawarkan oleh pemegang HMETD yang sah akan berbeda-beda dari HMETD yang satu dengan yang lainnya berdasarkan permintaan dan penawaran yang ada di pasar pada saat ditawarkan. Berikut disajikan perhitungan teoretis nilai HMETD dalam PUT II ini. Perhitungan di bawah ini hanya merupakan ilustrasi teoretis dan bukan dimaksudkan sebagai jaminan ataupun perkiraan dari nilai HMETD. Ilustrasi diberikan untuk memberikan gambaran umum dalam menghitung nilai HMETD.

Diasumsikan harga pasar satu saham = Rp a Harga saham yang di tawarkan dalam PUT II = Rp b Jumlah saham yang beredar sebelum PUT II = A Jumlah saham baru yang ditawarkan PUT II = B Jumlah saham yang beredar setelah PUT II = A+B Harga teoretis Saham Baru = ((Rp a x A) + (Rp b x B)) / (A+B) = Rp c Harga teoretis HMETD = Rp c – Rp b

7) Penggunaan Sertifikat Bukti HMETD

HMETD baik secara elektronik maupun berbentuk sertifikat yang diterbitkan digunakan bagi Pemegang yang berhak untuk memesan saham yang ditawarkan Perseroan, HMETD tidak dapat ditukarkan dengan uang atau apapun pada Perseroan dan HMETD hanya dapat diperjualbelikan dengan cara dititipkan secara kolektif kepada KSEI melalui Perusahaan Efek atau Bank Kustodian.

8) Pecahan HMETD

Sesuai dengan POJK No. 32/2015, dalam hal pemegang saham mempunyai HMETD dalam bentuk pecahan, maka hak atas pecahan efek tersebut wajib dijual oleh Perseroan dan hasil penjualannya akan dimasukkan ke dalam rekening Perseroan.

9) Lain-lain

Segala biaya yang timbul dalam rangka pemindahan HMETD menjadi beban Pemegang Sertifikat Bukti HMETD atau calon Pemegang HMETD.

Page 20: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

18

6. Persyaratan Pemesanan Pembelian Saham

Perseroan telah menunjuk PT Raya Saham Registra sebagai Pelaksana Pengelola Administrasi Saham (BAE) dan sebagai Agen Pelaksana PUT II Perseroan, sesuai dengan Perjanjian Pengelolaan Administrasi Saham. Berikut ini adalah persyaratan dan tata cara pemesanan pembelian saham dalam PUT II: 1) Pemesan yang Berhak

Para pemegang saham yang namanya tercatat dalam DPS Perseroan pada tanggal 11 November 2020 pukul 16.00 WIB berhak untuk mengajukan pembelian Saham Baru dalam rangka PUT II ini dengan ketentuan bahwa setiap pemegang 2 (dua) Saham Lama Perseroan berhak atas 1 (satu) HMETD dimana setiap 1 (satu) HMETD berhak untuk membeli 1 (satu) Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD dengan nilai nominal Rp500,- (lima ratus Rupiah) per saham dengan Harga Pelaksanaan sebesar Rp770,- (tujuh ratus tujuh puluh Rupiah) per saham. Pemegang Saham Yang Berhak adalah pemegang HMETD yang sah, yaitu pemegang saham yang memperoleh HMETD dari Perseroan dan belum menjual HMETD tersebut atau pembeli HMETD yang namanya tercantum dalam Sertifikat Bukti HMETD atau dalam kolom endosemen pada Sertifikat Bukti HMETD atau pemegang HMETD yang tercatat dalam Penitipan Kolektif di KSEI Pemesan dapat terdiri dari perorangan Warga Negara Indonesia dan/atau Warga Negara Asing dan/atau lembaga/badan hukum Indonesia maupun Asing, sebagaimana diatur dalam UUPM. Untuk memperlancar serta terpenuhinya jadwal pendaftaran pemegang saham yang berhak, maka para pemegang saham yang memegang saham Perseroan dalam bentuk warkat yang akan menggunakan haknya untuk memperoleh HMETD dan belum melakukan pencatatan peralihan kepemilikan sahamnya disarankan untuk mendaftar di BAE sebelum batas akhir pencatatan pemegang saham dalam DPS Perseroan yaitu sebelum tanggal 11 November 2020.

2) Distribusi Hak Memesan Efek Terlebuh Dahulu (HMETD)

Bagi pemegang saham yang sahamnya berada dalam sistem Penitipan Kolektif di KSEI, HMETD akan didistribusikan secara elektronik ke dalam Rekening Efek di KSEI melalui Rekening Efek Anggota Bursa atau Bank Kustodian masing-masing di KSEI selambat-lambatnya 1 (satu) Hari Bursa setelah tanggal pencatatan pada DPS yang berhak atas HMETD, yaitu tanggal 12 November 2020. Prospektus dan petunjuk pelaksanaan akan didistribusikan oleh Perseroan melalui KSEI yang dapat diperolah oleh pemegang saham Perseroan dari masing-masing Anggota Bursa atau Bank Kustodiannya. Bagi pemegang saham yang sahamnya tidak dimasukkan dalam Penitipan Kolektif di KSEI, Perseroan akan menerbitkan Sertifikat Bukti HMETD atas nama pemegang saham, yang dapat diambil oleh pemegang saham yang berhak atau kuasanya di BAE pada setiap Hari Kerja dan jam kerja mulai tanggal 13 November 2020 sampai dengan tanggal 19 November 2020 dengan membawa: a. Fotokopi identitas diri yang masih berlaku (bagi pemegang saham perorangan) dan

fotokopi anggaran dasar (bagi pemegang saham berbadan hukum/Lembaga). Pemegang saham juga wajib untuk menunjukkan asli dari fotokopi tersebut.

b. Asli surat kuasa (jika dikuasakan) dilengkapi fotokopi identitas diri lainnya yang masih berlaku baik untuk pemberi kuasa

Page 21: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

19

3) Prosedur Pendaftaran/ Pelaksanaan HMETD

Pelaksanaan HMETD dapat dilakukan mulai tanggal 13 November 2020 sampai dengan tanggal 19 November 2020.

a. Prosedur Pelaksanaan HMETD yang berada dalam Penitipan Kolektif:

I. Para Pemegang HMETD dalam Penitipan Kolektif di KSEI yang akan melaksanakan HMETDnya wajib mengajukan permohonan pelaksanaan melalui Anggota Bursa/Bank Kustodian yang ditunjuk sebagai pengelola Efeknya dan membayar Harga Pelaksanaan HMETD dengan memasukkannya ke dalam rekening yang khusus ditunjuk oleh KSEI. Selanjutnya Anggota Bursa/Bank Kustodian melakukan permohonan atau instruksi pelaksanaan (exercise) melalui sistem Central Depository – Book Entry Settlement System (C-BEST) sesuai

dengan prosedur yang telah ditetapkan oleh KSEI. II. Dalam melakukan instruksi pelaksanaan, Anggota/Bursa Bank Kustodian harus

memenuhi ketentuan sebagai berikut: i. Pemegang HMETD harus menyediakan dana pelaksanaan HMETD pada saat

mengajukan permohonan tersebut. ii. Kecukupan HMETD dan dana pembayaran atas pelaksanaan HMETD harus

telah tersedia di dalam Rekening Efek Pemegang HMETD yang melaksanakan HMETD-nya.

III. Pada Hari Bursa yang sama dengan saat disampaikannya instruksi pelaksanaan HMETD oleh Anggota Bursa atau Bank Kustodian kepada KSEI, maka: i. KSEI akan melakukan pemeriksaan persyaratan permohonan pelaksanaan

tersebut dan KSEI akan mendebit HMETD dari masing-masing sub rekening pemegang HMETD yang memberikan instruksi pelaksanaan HMETD ke dalam rekening KSEI dengan menggunakan fasilitas C-BEST;

ii. Segera setelah uang Harga Pelaksanaan diterima di dalam rekening bank yang ditunjuk oleh KSEI, KSEI akan melakukan pemindahbukuan uang Harga Pelaksanaan dari rekening bank yang ditunjuk oleh KSEI tersebut ke rekening bank yang ditunjuk oleh Perseroan pada hari kerja berikutnya.

IV. Satu Hari Kerja setelah KSEI menerima instruksi pelaksanaan HMETD, KSEI akan menyampaikan kepada BAE dokumen-dokumen sebagai berikut: i. Daftar rincian instruksi pelaksanaan permohonan HMETD yang diterima KSEI

1 hari bursa sebelumnya, berikut lampiran data lengkap (nomor identitas, nama, alamat, status kewarganegaraan, dan domisili) Pemegang HMETD yang melaksanakan HMETD-nya.

ii. Surat atau bukti pemindahbukuan uang Harga Pelaksanaan yang dilakukan oleh KSEI, dari rekening bank yang ditunjuk oleh KSEI ke dalam rekening bank yang ditunjuk oleh Perseroan dengan fasilitas RTGS.

iii. Instruksi deposit saham hasil pelaksanaan ke dalam rekening khusus yang telah disediakan oleh KSEI.

iv. Segera setelah BAE menerima dokumen-dokumen dari KSEI tersebut, BAE akan melakukan pemeriksaan terhadap dokumen pendukung dari instruksi pelaksanaan HMETD, bukti pemindahbukuan uang Harga Pelaksanaan ke dalam rekening bank khusus berdasarkan data pada rekening bank khusus, serta instruksi untuk mendepositokan sejumlah Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD.

v. Selambat-lambatnya 1 hari bursa setelah permohonan diterima dari KSEI dan dananya telah efektif di rekening Perseroan, KSEI melakukan pendistribusian saham dan KSEI akan memberikan laporan hasil distribusi kepada Perseroan/Biro Administrasi Efek.

vi. Setelah melakukan pendistribusian Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD tersebut, maka KSEI akan memberikan laporan hasil distribusi Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD tersebut kepada Perseroan dan BAE.

Page 22: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

20

b. Prosedur Pelaksanaan HMETD yang berada di luar Penitipan Kolektif

I. Pendaftaran pelaksanaan HMETD dilakukan di kantor pusat BAE II. Para Pemegang HMETD dalam bentuk warkat/Sertifikat Bukti HMETD yang akan

melaksanakan HMETD-nya harus membayar Harga Pelaksanaan HMETD ke dalam rekening 164 bank khusus dan mengajukan permohonan pelaksanaan HMETD kepada BAE Perseroan, dengan menyerahkan dokumen sebagai berikut: i. Asli Sertifikat Bukti HMETD yang telah ditandatangani dan diisi lengkap. ii. Asli bukti pembayaran dengan transfer/pemindahbukuan/giro/cek/tunai ke

rekening Perseroan dari bank tempat menyetorkan pembayaran. iii. Fotokopi KTP/Paspor/KITAS yang masih berlaku (untuk perorangan), atau

fotokopi anggaran dasar dan lampiran susunan direksi/pengurus (bagi lembaga/badan hukum).

iv. Asli surat kuasa yang sah (jika dikuasakan) bermaterai Rp6.000,- (enam ribu Rupiah) dilampiri dengan fotokopi KTP/Paspor/KITAS dari pemberi dan penerima kuasa.

v. Apabila Pemegang HMETD menghendaki Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD dalam bentuk elektronik maka permohonan pelaksanaan kepada BAE Perseroan melalui Anggota Bursa atau Bank Kustodian yang ditunjuk dengan menyerahkan dokumen tambahan berupa: a) Asli surat kuasa dari Pemegang HMETD kepada Anggota Bursa atau Bank

Kustodian untuk mengajukan permohonan pelaksanaan HMETD dan melakukan pengelolaan efek atas Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD dalam Penitipan Kolektif di KSEI atas nama pemberi kuasa.

b) . Asli formulir penyetoran Efek yang diterbitkan oleh KSEI yang telah diisi dan ditandatangani dengan lengkap.

III. BAE akan melakukan pemeriksaan terhadap dokumen pendukung untuk pelaksanaan HMETD sebagaimana dimaksud di atas.

IV. Selambat-lambatnya 2 (dua) Hari Bursa setelah permohonan pelaksanaan diterima oleh BAE dan uang Harga Pelaksanaan HMETD telah dibayar penuh (in good funds) ke dalam rekening bank yang ditetapkan oleh Perseroan, BAE akan

menerbitkan Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD dalam bentuk fisik Surat Kolektif Saham (SKS) jika pemegang Sertifikat bukti HMETD tidak menginginkan Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD dimasukkan dalam Penitipan Kolektif di KSEI.

Setiap dan semua biaya konversi atas pengalihan saham Perseroan dalam bentuk warkat menjadi bentuk elektronik dan/atau sebaliknya dari bentuk elektronik menjadi bentuk warkat harus dibayar dan ditanggung sepenuhnya oleh pemegang saham Perseroan yang bersangkutan.

Pendaftaran pelaksanaan Sertifikat Bukti HMETD dilakukan di kantor BAE Perseroan pada hari dan jam kerja (09.00 WIB sampai dengan 15.00 WIB). Bilamana pengisian Sertifikat Bukti HMETD tidak sesuai dengan petunjuk/syarat-syarat pemesanan saham yang tercantum dalam Sertifikat Bukti HMETD dan Prospektus, maka hal ini dapat mengakibatkan penolakan pemesanan. HMETD hanya dianggap telah dilaksanakan pada saat pembayaran tersebut telah terbukti diterima dengan baik (in good funds) di rekening bank Perseroan sesuai dengan ketentuan yang tercantum dalam

syarat-syarat pembelian.

Page 23: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

21

4) Pemesanan Saham Tambahan

Pemegang saham yang tidak menjual HMETD-nya atau pembeli/pemegang HMETD yang namanya tercantum dalam Sertifikat Bukti HMETD atau pemegang HMETD dalam penitipan kolektif KSEI, dapat memesan saham tambahan melebihi hak yang dimilikinya dengan cara mengisi kolom pemesanan pembelian saham tambahan yang telah disediakan pada Sertifikat Bukti HMETD dan atau FPPS Tambahan dalam jumlah sekurang-kurangnya 1 (satu) saham atau kelipatannya dan menyerahkan kepada BAE paling lambat pada hari terakhir periode perdagangan HMETD, yaitu tanggal 19 November 2020. a. Pemegang HMETD dalam bentuk warkat/Sertifikat Bukti HMETD yang menginginkan

saham hasil penjatahannya dalam bentuk elektronik harus mengajukan permohonan kepada Biro Administrasi Efek Perseroan melalui Anggota Bursa/Bank Kustodian dengan menyerahkan dokumen sebagai berikut: I. Asli Sertifikat Bukti HMETD yang telah diisi dengan lengkap dan benar II. Asli surat kuasa dari pemegang HMETD kepada Anggota Bursa atau Bank

Kustodian untuk mengajukan permohonan pemesanan pembelian saham tambahan dan melakukan pengelolaan efek atas saham hasil penjatahan dalam penitipan kolektif KSEI dan kuasa lainnya yang mungkin diberikan sehubungan dengan pemesanan pembelian saham tambahan atas nama pemberi kuasa.

III. Fotokopi KTP/Paspor/KITAS yang masih berlaku (untuk perorangan) atau fotokopi Anggaran Dasar dan lampiran susunan Direksi/Pengurus (bagi Lembaga/Badan Hukum).

IV. Asli bukti pembayaran dengan transfer/pemindahbukuan/giro/cek/tunai ke rekening Perseroan dari bank tempat menyetorkan pembayaran.

V. Asli Formulir Penyetoran Efek yang dikeluarkan KSEI yang telah diisi lengkap untuk keperluan pendistribusian saham hasil pelaksanaan oleh Biro Administrasi Efek.

VI. Pelaksanaan tambahan ke dalam elektronik akan dikenakan biaya sebesar tarif yang sesuai di BAE Perseroan per Sertifikat Bukti HMETD atau minimum Rp25.000,- ditambah Pajak Pertambahan Nilai sebesar 10% per Sertifikat Bukti HMETD.

b. Bagi pemegang HMETD dalam penitipan kolektif KSEI, mengisi dan menyerahkan FPPS Tambahan dengan melampirkan dokumen sebagai berikut: I. Instruksi pelaksanaan asli (exercise) yang telah berhasil (settled) dilakukan melalui

C-BEST yang sesuai atas nama pemegang HMETD tersebut (khusus bagi pemegang HMETD dalam penitipan kolektif KSEI yang telah melaksanakan haknya melalui sistem C-BEST).

II. Formulir Penyetoran Efek asli yang dikeluarkan KSEI yang telah diisi lengkap untuk keperluan pendistribusian saham hasil pelaksanaan oleh Biro Administrasi Efek.

III. Asli bukti pembayaran dengan transfer/pemindahbukuan/giro/cek/tunai ke rekening Perseroan dari bank tempat menyetorkan pembayaran.

IV. Pelaksanaan tambahan ke dalam elektronik akan dikenakan biaya sebesar tarif yang sesuai di BAE Perseroan per Sertifikat Bukti HMETD atau minimum Rp25.000,- ditambah Pajak Pertambahan Nilai sebesar 10% per Sertifikat Bukti HMETD.

Pembayaran atas pemesanan tambahan tersebut dapat dilaksanakan dan harus telah diterima pada rekening bank Perseroan selambat-lambatnya pada tanggal 23 November 2020 pukul 15.00 WIB, dalam keadaan baik (in good funds). Pemesanan yang tidak memenuhi petunjuk sesuai dengan ketentuan pemesanan dapat mengakibatkan penolakan pemesanan.

Page 24: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

22

c. Bagi pemegang HMETD yang tidak terdaftar dalam penitipan kolektif KSEI dan menginginkan saham yang hasil penjatahannya tetap dalam bentuk warkat/script, wajib mengajukan permohonan kepada Biro Administrasi Efek Perseroan melalui Anggota Bursa/Bank Kustodian dengan menyerahkan dokumen sebagai berikut: I. Asli Sertifikat Bukti HMETD yang telah diisi dengan lengkap dan benar. II. Asli surat kuasa dari pemegang HMETD kepada Anggota Bursa atau Bank

Kustodian untuk mengajukan permohonan pemesanan pembelian saham tambahan dan melakukan pengelolaan efek atas saham hasil penjatahan dalam penitipan kolektif KSEI dan kuasa lainnya yang mungkin diberikan sehubungan dengan pemesanan pembelian saham tambahan atas nama pemberi kuasa.

III. Fotokopi KTP/Paspor/KITAS yang masih berlaku (untuk perorangan) atau fotokopi Anggaran Dasar dan lampiran susunan Direksi/Pengurus (bagi Lembaga/Badan Hukum).

IV. Asli bukti pembayaran dengan transfer/pemindahbukuan/giro/cek/tunai ke rekening Perseroan dari bank tempat menyetorkan pembayaran.

5) Penjatahan Pemesanan Tambahan

Penjatahan atas pemesanan saham tambahan akan ditentukan pada tanggal 24 November 2020 dengan ketentuan sebagai berikut: a. Bila jumlah seluruh saham yang dipesan, termasuk pemesanan saham tambahan tidak

melebihi jumlah seluruh saham yang ditawarkan dalam PUT II ini, maka seluruh pesanan atas saham tambahan akan dipenuhi.

b. Bila jumlah seluruh saham yang dipesan, termasuk pemesanan saham tambahan melebihi jumlah seluruh saham yang ditawarkan dalam PUT II ini, maka kepada pemesan yang melakukan pemesanan saham tambahan akan diberlakukan sistem penjatahan secara proporsional sesuai dengan tambahan pemesanan dari HMETD yang dilaksanakan oleh masing-masing pemegang saham yang meminta pemesanan saham tambahan.

Manajer Penjatahan wajib menyampaikan Laporan Hasil Pemeriksaan Akuntan kepada OJK mengenai kewajiban dari pelaksanaan penjatahan saham dalam PUT II ini sesuai dengan POJK No. 32/2015 dan berpedoman pada Peraturan No. VIII.G.12, Lampiran dari Keputusan Ketua Bapepam No. Kep-17/PM/2004 tanggal 13 April 2004 tentang Pedoman Pemeriksaan oleh Akuntan atas Pemesanan Penjatahan Efek atau Pembagian Saham Bonus paling lambat 30 (tiga puluh) hari sejak tanggal penjatahan berakhir.

6) Persyaratan Pembayaran

Pembayaran Pemesanan Pembelian Saham dalam rangka PUT II yang permohonan

pemesanannya diajukan langsung kepada Biro Administrasi Efek Perseroan harus dibayar

penuh (in good funds) dalam mata uang Rupiah pada saat pengajuan pemesanan secara

tunai, cek, bilyet giro atau pemindahbukuan atau transfer dengan mencantumkan Nomor

Sertifikat Bukti HMETD atau Nomor FPPS Tambahan dan pembayaran dilakukan ke

rekening Perseroan sebagai berikut:

PT Bank Rakyat Indonesia (Persero) Tbk

Cabang KC BRI Jakarta Gading Boulevard

Rekening a/n: PT Citra Marga Nusaphala Persada Tbk

No.: 0439-01-000488-30-8

Semua cek dan wesel bank akan segera dicairkan pada saat diterima. Bilamana pada

saat pencairan cek atau wesel bank tersebut ditolak oleh bank yang bersangkutan, maka

pemesanan pembelian Saham HMETD dianggap batal. Bila pembayaran dilakukan

dengan cek/pemindahbukuan/bilyet giro, maka tanggal pembayaran dihitung berdasarkan

Page 25: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

23

tanggal penerimaan cek/pemindahbukuan/bilyet giro yang dananya telah diterima baik (in

good funds) di rekening Bank Perseroan tersebut di atas.

Untuk pemesanan pembelian Saham HMETD tambahan, pembayaran dilakukan pada

hari pemesanan yang mana pembayaran tersebut harus sudah diterima dengan baik (in

good funds) di rekening Bank Perseroan tersebut di atas paling lambat tanggal 23

November 2020.

Segala biaya yang mungkin timbul dalam rangka pembelian saham dalam rangka PUT II

ini menjadi beban pemesan. Pemesanan saham yang tidak memenuhi persyaratan

pembayaran akan dibatalkan.

7) Bukti Tanda Terima Pemesanan Pembelian Saham

Perseroan melalui BAE Perseroan yang menerima pengajuan pemesanan pembelian

Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD akan menyerahkan bukti tanda terima

pemesanan saham yang telah dicap dan ditandatangani kepada pemesan sebagai tanda

bukti pemesanan pembelian Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD untuk kemudian

dijadikan salah satu bukti pada saat mengambil Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD

dan pengembalian uang untuk pemesanan yang tidak dipenuhi. Bagi Pemegang HMETD

dalam Penitipan Kolektif di KSEI akan mendapat konfirmasi atas permohonan

pelaksanaan HMETD (exercise) dari C-BEST di KSEI melalui Pemegang Rekening di

KSEI.

8) Pembatalan Pemesanan Saham

Perseroan berhak untuk membatalkan pemesanan saham, baik sebagian atau secara keseluruhan dengan memperhatikan persyaratan yang berlaku. Pemberitahuan mengenai pembatalan pemesanan saham akan diumumkan bersamaan dengan pengumuman penjatahan atas pesanan.

Hal-hal yang dapat menyebabkan dibatalkannya pemesanan saham antara lain:

a. Pengisian Sertifikat Bukti HMETD atau FPPS Tambahan tidak sesuai dengan petunjuk/syarat-syarat pemesanan saham yang tercantum dalam Sertifikat Bukti HMETD atau FPPS Tambahan dan Prospektus.

b. Persyaratan pembayaran tidak terpenuhi.

c. Persyaratan kelengkapan dokumen permohonan tidak terpenuhi.

9) Pengembalian Uang Pemesanan

Dalam hal tidak terpenuhinya sebagian atau seluruhnya dari pemesanan Saham Baru

hasil pelaksanaan HMETD tambahan atau dalam hal terjadi pembatalan pemesanan

saham, maka Perseroan akan mengembalikan sebagian atau seluruh uang pemesanan

tersebut dalam mata uang Rupiah dengan mentransfer ke rekening bank atas nama

pemesan pada tanggal 26 November 2020 (selambat-lambatnya 2 (dua) Hari Kerja

setelah tanggal penjatahan).

Pengembalian uang yang dilakukan sampai dengan tanggal 26 November 2020 tidak akan

disertai bunga.

Apabila terjadi keterlambatan atas pengembalian uang melebihi 1 (satu) Hari Kerja setelah

tanggal penjatahan, maka Perseroan wajib mengembalikan uang dan membayar denda

kepada para pemesan untuk setiap hari keterlambatan sebesar 1% yang dihitung mulai

Page 26: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

24

dari Hari Kerja ke-2 (dua) setelah tanggal penjatahan sampai dengan tanggal

pengembalian uang. Perseroan tidak dikenakan denda atas keterlambatan pengembalian

uang pemesanan saham apabila keterlambatan tersebut disebabkan oleh force majeure

atau kesalahan pemesan pada saat mencantumkan nama bank dan nomor rekening bank.

Uang pengembalian hanya dapat diambil dengan menunjukkan KTP asli pemesan atau

tanda bukti jati diri asli lainnya dan menyerahkan Bukti Tanda Terima Bukti Pemesanan

Pembelian Saham serta menyerahkan fotokopi KTP tersebut. Pemesanan tidak dikenakan

biaya bank maupun biaya transfer untuk jumlah yang dikembalikan tersebut. Bilamana

pemesan berhalangan mengambil sendiri, maka pemesan dapat memberikan kuasa

kepada orang lain yang ditunjuk dengan melampirkan surat kuasa bermaterai Rp6.000,-

(enam ribu Rupiah) dan fotokopi KTP pemberi kuasa dan penerima kuasa serta

menunjukkan KTP asli pemberi dan penerima kuasa tersebut. Apabila pengembalian uang

pemesanan dilakukan dengan cara pemindahbukuan/transfer, Perseroan akan

memindahkan uang tersebut ke rekening atas nama pemesan langsung sehingga

pemesan tidak akan dikenakan biaya bank atau biaya pemindahbukuan/transfer tersebut.

Bagi pemegang HMETD dalam Penitipan Kolektif KSEI yang melaksanakan haknya

melalui KSEI, pengembalian uang pemesanan akan dilakukan oleh KSEI.

10) Penyerahan Saham Baru Hasil Pelaksanaan HMETD

Saham Baru hasil pelaksanaan HMETD bagi pemesan yang melaksanakan HMETD

sesuai haknya melalui KSEI, akan dikreditkan pada Rekening Efek dalam 2 (dua) Hari

Kerja setelah permohonan pelaksanaan HMETD diterima dari KSEI dan dana

pembayaran telah diterima dengan baik di rekening bank Perseroan. Saham Baru hasil

pelaksanaan HMETD bagi pemegang HMETD dalam bentuk warkat yang melaksanakan

HMETD sesuai haknya akan mendapatkan Sertifikat Kolektif Saham (SKS) atau saham

dalam bentuk warkat selambatnya 2 (dua) Hari Kerja setelah permohonan diterima oleh

BAE Perseroan dan dana pembayaran telah efektif (in good funds) di rekening bank

Perseroan.

Adapun Saham HMETD hasil penjatahan atas pemesanan Saham HMETD tambahan

akan tersedia untuk diambil SKSnya atau akan didistribusikan dalam bentuk elektronik

dalam Penitipan Kolektif di KSEI selambatnya 2 (dua) Hari Kerja setelah penjatahan.

Bagi pemegang saham yang sahamnya tidak tercatat dalam Penitipan Kolektif di KSEI, SKS baru hasil pelaksanaan HMETD dapat diambil mulai tanggal 17 November 2020 sampai dengan tanggal 23 November 2020 pada hari dan jam kerja (Senin sampai dengan Jumat pukul 09.00 – 15.00 WIB), sedangkan SKS baru hasil penjatahan saham dapat paling lambat 2 (dua) hari kerja setelah tanggal penjatahan. Pengambilan dilakukan di kantor BAE dengan menunjukkan/ menyerahkan dokumen-dokumen sebagai berikut:

a. Asli KTP/paspor/KITAS yang masih berlaku (untuk perorangan). b. Fotokopi anggaran dasar (bagi lembaga/badan hukum) dan susunan direksi/dewan

komisaris atau pengurus yang masih berlaku. c. Asli surat kuasa sah (bagi lembaga/badan hukum atau perorangan yang dikuasakan)

bermaterai Rp6.000 (enam ribu Rupiah) dilengkapi dengan fotokopi KTP/paspor/KITAS dari pemberi dan penerima kuasa.

d. Asli bukti tanda terima pemesanan saham.

Page 27: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

25

11) Alokasi Sisa Saham yang Tidak Diambil oleh Pemegang HMETD

Jika saham-saham yang ditawarkan dalam PUT II ini tidak seluruhnya diambil atau dibeli

oleh pemegang HMETD, maka sisanya akan dialokasikan kepada pemegang HMETD

lainnya yang telah melaksanakan haknya dan telah melakukan pemesanan lebih besar

dari haknya sebagaimana tercantum dalam HMETD, secara proposional sesuai dengan

HMETD yang telah dilaksanakan.

7. Realisasi Penjatahan HMETD

1) Data Jumlah Pemesanan Right

Jumlah Pesanan

Jumlah Right yang Ditawarkan 1.810.415.972 Jumlah Pelaksanaan Right oleh Pihak :

Pemodal Indonesia Perorangan Indonesia (PI) 463.331.128 Lembaga Indonesia (LI) 517.700 Sub Jumlah Pemodal Indonesia 463.848.828 Pemodal Asing

Perorangan Asing (PA) 0 Lembaga Asing (LA) 1.007.231.061 Sub Jumlah Pemodal Asing 1.007.231.061 Jumlah Pelaksanaan Right 1.471.079.889

Jumlah Right yang Tidak Dilaksanakan 339.336.083

Jumlah Pemesanan Tambahan Pemodal Indonesia

Perorangan Indonesia (PI) 37.381.200 Lembaga Indonesia (LI) 1.500.000 Sub Jumlah Pemodal Indonesia 38.881.200 Pemodal Asing

Perorangan Asing (PA) 0 Lembaga Asing (LA) 391.684.000 Sub Jumlah Pemodal Asing 391.684.000 Jumlah Pemesanan Tambahan Right 430.565.200

Jumlah Seluruh Pemesanan Right 1.901.645.089

Page 28: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

26

2) Data Jumlah Penjatahan Right

Jumlah Penjatahan

Jumlah Right yang Ditawarkan 1.810.415.972 Jumlah Pelaksanaan Right oleh Pihak :

Pemodal Indonesia Perorangan Indonesia (PI) 463.331.128 Lembaga Indonesia (LI) 517.700 Sub Jumlah Pemodal Indonesia 463.848.828 Pemodal Asing

Perorangan Asing (PA) 0 Lembaga Asing (LA) 1.007.231.061 Sub Jumlah Pemodal Asing 1.007.231.061 Jumlah Pelaksanaan Right 1.471.079.889

Jumlah Right yang Tidak Dilaksanakan 339.336.083

Jumlah Penjatahan atas Pemesanan Tambahan Saham :

Pemodal Indonesia Perorangan Indonesia (PI)

4.087.700

Lembaga Indonesia (LI) 94.300 Sub Jumlah Pemodal Indonesia 4.182.000 Pemodal Asing

Perorangan Asing (PA) 0 Lembaga Asing (LA) 335.154.083 Sub Jumlah Pemodal Asing 335.154.083 Jumlah Penjatahan atas Pemesanan Tambahan 339.336.083

Jumlah Seluruh Pelaksanaan dan Penjatahan Right

1.810.415.972

Page 29: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

27

3) Data Jumlah Pelaksanaan dan Penjatahan Waran

Jumlah Pelaksanaan

Jumlah Waran yang Ditawarkan

1.267.291.180

Jumlah Pelaksanaan Waran oleh Pihak : Pemodal Indonesia

Perorangan Indonesia (PI) 324.331.777 Lembaga Indonesia (LI) 362.390 Sub Jumlah Pemodal Indonesia 324.694.167 Pemodal Asing

Perorangan Asing (PA) 0 Lembaga Asing (LA) 705.061.738 Sub Jumlah Pemodal Asing 705.061.738 Jumlah Pelaksanaan Waran

1.029.755.905

Jumlah Waran yang Tidak Dilaksanakan 237.535.275

Jumlah Penjatahan Tambahan Waran Pemodal Indonesia

Perorangan Indonesia (PI) 2.861.390 Lembaga Indonesia (LI) 66.010 Sub Jumlah Pemodal Indonesia 2.927.400 Pemodal Asing

Perorangan Asing (PA) 0 Lembaga Asing (LA) 234.607.875 Sub Jumlah Pemodal Asing 234.607.875 Jumlah Penjatahan Tambahan Waran 237.535.275

Jumlah Pelaksanaan dan Penjatahan Waran 1.267.291.180

Page 30: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

LAMPIRAN DAFTAR JUMLAH PEMESANAN DAN PENJATAHAN HAK MEMESAN EFEK TERLEBIH DAHULU (“HMETD”)

SEHUBUNGAN DENGAN PENAWARAN UMUM TERBATAS II PT CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA (PERSERO) TBK

Page 31: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham
Page 32: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham
Page 33: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham
Page 34: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham
Page 35: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham
Page 36: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham
Page 37: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham
Page 38: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham
Page 39: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham

LAMPIRAN ATAS LAPORAN PELAKSANAAN HASIL PENJATAHAN HAK MEMESAN EFEK TERLEBIH DAHULU (“HMETD”)

SEHUBUNGAN DENGAN PENAWARAN UMUM TERBATAS II PT CITRA MARGA NUSAPHALA PERSADA (PERSERO) TBK

Page 40: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham
Page 41: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham
Page 42: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham
Page 43: LAPORAN AKUNTAN INDEPENDEN ATAS PENERAPAN ......Pemesan right dan waran yang memiliki bukti HMETD sebagai berikut: Pemesan right scriptless (melalui KSEI) sebesar 1.471.079.889 saham