lampiran keputusan menteri · pdf filerisiko kerja dan bekerja sama membekali diri tentang...

393
1 LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI KETENAGAKERJAAN REPUBLIK INDONESIA NOMOR TAHUN 2015 TENTANG PENETAPAN STANDAR KOMPETENSI KERJA NASIONAL INDONESIA KATEGORI JASA PERORANGAN YANG MELAYANI RUMAH TANGGA; KEGIATAN YANG MENGHASILKAN BARANG DAN JASA OLEH RUMAH TANGGA YANG DIGUNAKAN SENDIRI UNTUK MEMENUHI KEBUTUHAN GOLONGAN POKOK JASA PERORANGAN YANG MELAYANI RUMAH TANGGA BIDANG PEKERJAAN DOMESTIK BAB I PENDAHULUAN A. Latar Belakang Dalam rangka meningkatkan harkat, martabat, profesionalisme, dan po- sisi tawar para Pekerja Domestik (domestic worker), maka dibutuhkan suatu perubahan pola pikir atau paradigma dan pola tindak yang men- dasar dalam memandang dan menyikapinya. Pekerja Domestik (domestic worker) secara faktual namun kurang disadari memiliki peran dan kon- tribusi yang tidak kecil bagi keberlangsungan suatu keluarga, masyara- kat, dan bangsa. Pekerja Domestik (domestic worker) seyogyanya diposi- sikan sebagai suatu profesi yang penting dan terhormat sejajar dengan profesi-profesi lainnya. Oleh karena itu, upaya-upaya penyiapan dan pe- ningkatan kompetensi yang disyaratkan bagi profesi Pekerja Domestik (domestic worker) merupakan suatu keniscayaan dan keharusan. Untuk itu keberadaan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI) Bidang Pekerjaan Domestik sangatlah penting dan mendesak untuk di- tetapkan. SKKNI Bidang Pekerjaan Domestik seyogyanya mencakup unit-unit kompetensi sesuai dengan kebutuhan masyarakat maupun dunia industri baik di dalam negeri maupun di luar negeri agar mampu meningkatkan daya saing dan daya tawar di era globalisasi.

Upload: doankhanh

Post on 06-Feb-2018

236 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

1

LAMPIRAN

KEPUTUSAN MENTERI KETENAGAKERJAAN

REPUBLIK INDONESIA

NOMOR TAHUN 2015

TENTANG

PENETAPAN STANDAR KOMPETENSI KERJA

NASIONAL INDONESIA KATEGORI JASA

PERORANGAN YANG MELAYANI RUMAH TANGGA; KEGIATAN YANG MENGHASILKAN BARANG DAN

JASA OLEH RUMAH TANGGA YANG DIGUNAKAN

SENDIRI UNTUK MEMENUHI KEBUTUHAN GOLONGAN POKOK JASA PERORANGAN YANG

MELAYANI RUMAH TANGGA BIDANG PEKERJAAN

DOMESTIK

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang

Dalam rangka meningkatkan harkat, martabat, profesionalisme, dan po-

sisi tawar para Pekerja Domestik (domestic worker), maka dibutuhkan

suatu perubahan pola pikir atau paradigma dan pola tindak yang men-

dasar dalam memandang dan menyikapinya. Pekerja Domestik (domestic

worker) secara faktual namun kurang disadari memiliki peran dan kon-

tribusi yang tidak kecil bagi keberlangsungan suatu keluarga, masyara-

kat, dan bangsa. Pekerja Domestik (domestic worker) seyogyanya diposi-

sikan sebagai suatu profesi yang penting dan terhormat sejajar dengan

profesi-profesi lainnya. Oleh karena itu, upaya-upaya penyiapan dan pe-

ningkatan kompetensi yang disyaratkan bagi profesi Pekerja Domestik

(domestic worker) merupakan suatu keniscayaan dan keharusan. Untuk

itu keberadaan Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (SKKNI)

Bidang Pekerjaan Domestik sangatlah penting dan mendesak untuk di-

tetapkan. SKKNI Bidang Pekerjaan Domestik seyogyanya mencakup

unit-unit kompetensi sesuai dengan kebutuhan masyarakat maupun

dunia industri baik di dalam negeri maupun di luar negeri agar mampu

meningkatkan daya saing dan daya tawar di era globalisasi.

Page 2: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

2

Profesi Pekerja Domestik (domestic worker) merupakan profesi yang

mensyaratkan kompetensi atau keahlian yang meliputi kompetensi atau

keahlian pelayanan pekerjaan domestik dan kompetensi atau keahlian

perawatan. Untuk mempersiapkan kualitas Pekerja Domestik (domestic

worker) menjadi pribadi profesional yang mampu bersaing di pasar ker-

ja, mereka harus memiliki kompetensi atau keahlian yang sesuai dengan

permintaan pasar yaitu memiliki pengetahuan (knowledge), keterampil-

an (skills), dan sikap kerja (attitudes) sesuai dengan standar yang diper-

syaratkan serta senantiasa berupaya untuk mengembangkan kompeten-

sinya.

Untuk mengantisipasi dan menghadapi hal tersebut, Indonesia sebagai

negara dengan jumlah penduduk yang besar perlu melakukan pening-

katan kualitas tenaga kerjanya melalui standarisasi dan sertifikasi kom-

petensi profesi termasuk bagi profesi Pekerja Domestik (domestic worker)

secara nasional dengan berorientasi pada kebutuhan para pengguna

jasa baik di dalam maupun luar negeri. SKKNI memiliki peran penting

dalam peningkatan, pengembangan pengetahuan, keterampilan, sikap

kerja, dan pengakuan di kawasan Asia-Pasifik sebagaimana yang

dilakukan di banyak belahan dunia. Standar Kompetensi Kerja Nasional

adalah panduan untuk berbagai pengetahuan, keterampilan, dan sikap

kerja yang dibutuhkan untuk semua industri dan yang menjadi dasar

umum untuk program pelatihan, penilaian kompetensi, dan standar

sertifikasi di banyak Negara.

SKKNI Bidang Pekerjaan Domestik berisi uraian kompetensi atau

keahlian yang mencakup pengetahuan, keterampilan, dan sikap kerja

minimal yang harus dimiliki seseorang Pekerja Domestik (domestic

worker) untuk menjalankan fungsi, tugas, dan tanggung jawabnya

secara profesional. Profesi Pekerja Domestik (domestic worker)

merupakan profesi yang mensyaratkan kompetensi atau keahlian yang

meliputi kompetensi atau keahlian pelayanan pekerjaan domestik dan

kompetensi atau keahlian perawatan. Kompetensi Profesi Pekerja

Domestik (domestic worker) meliputi Tata Graha (housekeeping),

Memasak (cooking), Perawatan Anak (child care), atau Perawatan Bayi

(baby care), atau Perawatan Lansia (elderly care), Tata Taman (garden-

Page 3: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

3

ing), Pemeliharaan Tanaman (plant maintenance), Pemeliharaan Hewan

(pet care), Mengemudi Kendaraan Keluarga (family driving). Untuk mem-

persiapkan kualitas Pekerja Domestik (domestic worker) menjadi pribadi

profesional yang mampu bersaing di pasar kerja, mereka harus memiliki

kompetensi atau keahlian yang sesuai dengan permintaan pasar yaitu

memiliki pengetahuan (knowledge), keterampilan (skills), dan sikap

(attitudes) kerja sesuai dengan standar yang dipersyaratkan serta

senantiasa berupaya untuk mengembangkan kompetensinya.

Menghadapi hal tersebut, Indonesia sebagai negara dengan jumlah

penduduk yang besar dalam meningkatkan kualitas tenaga kerjanya

perlu melakukan melalui standarisasi dan sertifikasi kompetensi profesi

Pekerja Domestik (domestic worker) secara nasional dengan berorientasi

pada kebutuhan para pengguna jasa baik di dalam maupun luar negeri.

SKKNI Bidang Pekerja Domestik merupakan kaji ulang dari Keputusan

Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nomor Kep.43/MEN/II/2015

tentang Penetapan SKKNI Sektor Jasa Tata Laksana Rumah Tangga,

Keputusan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nomor

Kep.249/MEN/V/2007 tentang Penetapan SKKNI Sektor Jasa

Perorangan yang Melayani Rumah Tangga Sub Sektor Tata Laksana

Rumah Tangga Bidang Penjagaan dan Pemeliharaan Sub Bidang

Penjagaan dan Pelayanan Lansia (Careworker), dan Keputusan Menteri

Tenaga Kerja dan Transmigrasi Nomor 197 Tahun 2014 tentang

Penetapan SKKNI Kategori Jasa Perorangan yang Melayani Rumah

Tangga; Kegiatan yang Menghasilkan Barang dan Jasa oleh Rumah

Tangga yang Digunakan Sendiri untuk Memenuhi Kebutuhan Golongan

Pokok Jasa Perorangan yang Melayani Rumah Tangga Bidang Pengasuh

Bayi (Baby Sitter).

B. Pengertian

1. Profesi ialah bidang pekerjaan yang dilandasi pelatihan kompetensi

atau keahlian (pengetahuan, keterampilan, dan sikap) tertentu.

2. Pengguna Jasa (service user) ialah pihak baik individu maupun ba-

dan hukum yang menggunakan jasa Profesi Pekerja Domestik (do-

Page 4: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

4

mestic worker) dalam pelayanan pekerjaan domestik dan atau pera-

watan.

3. Pekerja Domestik (domestic worker) ialah profesi yang memiliki kom-

petensi atau keahlian dan tersertifikasi untuk menjalankan

pelayanan pekerjaan domestik dan perawatan, antara lain: Tata

Graha (housekeeping), Memasak (cooking), Perawatan Anak (child

care), Perawatan Bayi (baby care), Perawatan Lansia (elderly care),

Tata Taman (gardening), Pemeliharaan Tanaman (plant

maintenance), Pemeliharaan Hewan (pet care), Mengemudi

Kendaraan Keluarga (family driving).

4. Tata Graha (housekeeping) ialah kompetensi atau keahlian utama

yang harus dimiliki Profesi Pekerja Domestik (domestic worker) yang

berkaitan dengan keindahan, kerapian, kebersihan, kelengkapan,

dan kesehatan sarana prasarana domestik.

5. Memasak (cooking) ialah kompetensi atau keahlian utama yang

harus dimiliki Profesi Pekerja Domestik (domestic worker) dalam

menyiapkan makanan untuk konsumsi.

6. Perawatan Anak (child care) ialah kompetensi atau keahlian utama

yang harus dimiliki Profesi Pekerja Domestik (domestic worker)

dalam merawat anak.

7. Perawatan Bayi (baby care) ialah kompetensi atau keahlian utama

yang harus dimiliki Profesi Pekerja Domestik (domestic worker)

dalam merawat bayi.

8. Perawatan Lansia (elderly care) ialah kompetensi atau keahlian

utama yang harus dimiliki Profesi Pekerja Domestik (domestic

worker) dalam merawat lansia yang sehat (care taking) atau yang

sakit (care giving).

9. Tata Taman (gardening) ialah kompetensi atau keahlian pilihan yang

dimiliki Profesi Pekerja Domestik (domestic worker) dalam membuat

dan merawat taman.

10. Perawatan Tanaman (plant maintenance) ialah kompetensi atau ke-

ahlian pilihan yang dimiliki Profesi Pekerja Domestik (domestic

worker) merawat tanaman dalam jumlah banyak.

Page 5: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

5

11. Pemeliharaan Hewan (pet care) ialah kompetensi atau keahlian

pilihan yang dimiliki Profesi Pekerja Domestik (domestic worker)

memelihara hewan peliharaan dalam jumlah banyak.

12. Mengemudi Kendaraan Keluarga (family driving) ialah kompetensi

atau keahlian pilihan (optional) yang dimiliki Profesi Pekerja

Domestik (domestic worker) dalam mengemudi dan merawat

kendaraan.

C. Penggunaan SKKNI

Standar Kompetensi dibutuhkan oleh beberapa lembaga/institusi yang

berkaitan dengan pengembangan sumber daya manusia, sesuai dengan

kebutuhan masing- masing:

1. Untuk institusi pendidikan dan pelatihan

a. Memberikan informasi untuk pengembangan program dan

kurikulum.

b. Sebagai acuan dalam penyelenggaraan pelatihan, penilaian, dan

sertifikasi.

2. Untuk dunia usaha/industri dan penggunaan tenaga kerja

a. Membantu dalam rekruitmen.

b. Membantu penilaian unjuk kerja.

c. Membantu dalam menyusun uraian jabatan.

d. Membantu dalam mengembangkan program pelatihan yang

spesifik berdasar kebutuhan dunia usaha/industri.

3. Untuk institusi penyelenggara pengujian dan sertifikasi

a. Sebagai acuan dalam merumuskan paket-paket program

sertifikasi sesuai dengan kualifikasi dan levelnya.

b. Sebagai acuan dalam penyelenggaraan pelatihan penilaian dan

sertifikasi.

D. Komite Standar Kompetensi

Susunan komite standar kompetensi pada Rancangan Standar

Kompetensi Kerja Nasional Indonesia (RSKKNI) untuk Profesi Pekerja

Domestik melalui keputusan Menteri Tenaga Kerja dan Transmigrasi RI

Nomor 375 Tahun 2014 tanggal 24 September 2014 dan susunan tim

Page 6: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

6

perumus dan verifikasi melalui keputusan Direktur Standardisasi

Kompetensi dan Program Pelatihan selaku Ketua Komite Standar

Kompetensi Kementerian Ketenagakerjaan RI Nomor KEP.12/LATTAS-

SKPL/III/2015 tanggal 23 Maret 2015 dapat dilihat pada tabel di bawah

ini.

Tabel 1. Susunan komite standar kompetensi RSKKNI

NO JABATAN JABATAN DALAM TIM

1. Sekretaris Jenderal Pembina

2. Direktur Jenderal Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas

Pengarah

3. Direktur Jenderal Pembinaan Penempatan Tenaga Kerja

Pengarah

4. Direktur Jenderal Pembinaan Pengawasan

Ketenagakerjaan

Pengarah

5. Direktur Jenderal Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan

Pengarah

6. Direktur Jenderal Pembinaan Pembangunan

Kawasan Transmigrasi

Pengarah

7. Direktur Jenderal Pembinaan Pengembangan Masyarakat dan Kawasan Transmigrasi

Pengarah

8. Inspektur Jenderal Pengarah

9. Kepala Badan Penelitian dan Informasi Pengarah

10. Direktur Standardisasi Kompetensi dan Program Pelatihan, Direktorat Jenderal Pembinaan

Pelatihan dan Produktivitas

Ketua

11. Kepala Sub Direktorat Pengembangan Standar Kompetensi, Direktorat Standardisasi Kompetensi

dan Program Pelatihan, Direktorat Jenderal

Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas

Sekretaris

12. Sekretaris Ditjen Pembinaan Pelatihan dan Produktivitas

Anggota

13. Sekretaris Ditjen Pembinaan Penempatan Tenaga

Kerja

Anggota

14. Sekretaris Ditjen Pembinaan Pengawasan Ketenagakerjaan

Anggota

15. Sekretaris Ditjen Pembinaan Hubungan Industrial dan Jaminan Sosial Tenaga Kerja

Anggota

16. Sekretaris Ditjen Pembinaan Pembangunan Kawasan Transmigrasi

Anggota

Page 7: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

7

NO JABATAN JABATAN DALAM TIM

17. Sekretaris Ditjen Pembinaan Pengembangan Masyarakat dan Kawasan Transmigrasi

Anggota

18. Sekretaris Ditjen Pembinaan Pengembangan Masyarakat dan Kawasan Transmigrasi

Anggota

19. Sekretaris Inspektorat Jenderal Anggota

20. Sekretaris Badan Penelitian dan Informasi Anggota

Tabel 2. Susunan Tim Perumus RSKKNI

NO NAMA INSTANSI/LEMBAGA JABATAN DALAM

TIM

1 2 3 4

1. Eddy Madiono Sutanto IEMSA Ketua

2. Sri Praptowati IPRAGI Sekretaris

3. Wahya Sumirat HIPPTAKI Anggota

4. Nurul Indah Susanti IEMSA Anggota

5. Faisaludin Sondeng AP2TKI Anggota

6. Neni Komalaningsih AP2TKI Anggota

7. Tikno Widodo PHRI Anggota

8. Agus Sumantri PHRI Anggota

9. Hadi Chandra STP Sahid Anggota

10. Agus Sutarna STIKES Binawan Anggota

11. Nurul Elfi Ana Praktisi Childcaring Anggota

12. Agus Setiawan Praktisi Gardening Anggota

Tabel 3. Susunan Tim Verifikasi RSKKNI

NO NAMA INSTANSI/LEMBAGA JABATAN DALAM

TIM

1 2 3 4

1. Agus Susilo Dit. Stankomproglat Ketua

2. Tenti Asrar Dit. Stankomproglat Anggota

3. M. Gazally Dit. Stankomproglat Anggota

Page 8: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

8

BAB II

STANDAR KOMPETENSI KERJA NASIONAL INDONESIA

A. Pemetaan Kompetensi

TUJUAN UTAMA

FUNGSI KUNCI FUNGSI UTAMA FUNGSI DASAR

Memberikan jasa pelayanan pekerjaan domestik

Mengembangkan diri

Mengidentifikasi risiko kerja dan bekerja sama

Membekali diri tentang kondisi kerja dan risiko kerja

Menerapkan prosedur K3 ditempat kerja

Membekali diri tentang remitensi,

Membekali diri tentang dokumen diri perjalanan, perlindungan dan perjanjian kerja

Melaksanakan kerjasama

dan menyesuaikan diri dengan lingkungan kerja.

Mengembangkan kematangan emosi dan motivasi kerja

Berkomunikasi langsung dan tidak langsung

Melakukan pembicaraan didalam rumah menggunakan bahasa negara tujuan

Melakukan pembicaraan diluar rumah menggunakan bahasa negara tujuan

Menerima tamu menggunakan bahasa negara tujuan

Melakukan komunikasi ditelepon menggunakan bahasa negara tujuan.

Membersihkan rumah dan taman

Membersihkan rumah

Menerapkan prinsip-prinsip dasar pembersihan lingkungan rumah tangga

Mengoperasikan peralatan pembersih rumah tangga

Membersihkan ruang keluarga dan kamar tidur

Membersihkan kamar mandi dan fasilitas toilet

Membersihkan ruang dapur

Mencuci pakaian dan linen rumah tangga

Page 9: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

9

TUJUAN UTAMA

FUNGSI KUNCI FUNGSI UTAMA FUNGSI DASAR

Menyetrika pakaian dan linen rumah tangga

Merawat hewan

peliharaan dan tanaman

Merawat hewan

peliharaan dalam rumah tangga

Menanam pohon, pagar pohon, tanaman kebut dan rumput

Memangkas pohon

Merawat kesehatan tanaman dan pohon

Menghasilkan tanaman muda

Memelihara taman rumah dan peralatan

Mengasuh bayi

Memelihara kebersihan bayi

Membersihkan lingkungan kamar tidur bayi

Memelihara kebersihan bayi

Merawat pakaian dan linen bayi

Menjaga kesehatan bayi

Memperbaiki gizi bayi malnutrisi.

Merawat bayi pasca imunisasi

Memeriksa tanda-tanda vital pada bayi

Melakukan pertolongan penyakit ringan pada bayi

Melakukan pencegahan bayi tertular penyakit

Menyusun menu sesuai usia bayi

Memenuhi kebutuhan nutrisi bayi

Membantu memberikan asi eksklusif

Memberikan susu formula pada bayi

Melaksanakan stimulasi

pada bayi

Menerapkan P3K pada bayi

Mencegah kecelakaan pada bayi

Mengasuh balita

Memelihara kebersihan balita

Melatih kebersihan kamar tidur anak dan perlengkapannya

Melatih pemeliharaan kebersihan anak balita dan lingkungan.

Page 10: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

10

TUJUAN UTAMA

FUNGSI KUNCI FUNGSI UTAMA FUNGSI DASAR

Melatih mandi bersih dan sehat anak balita

Melatih mengenakan

pakaian rapi, bersih dan sehat pada anak balita

Melatih membersihkan bab dan bak sendiri dengan pengawasan

Mencuci pakaian dan linen anak balita

Melicinkan pakaian dan linen anak balita

Merawat pakaian dan linen anak balita

Menjaga kesehatan balita

Melatih kesehatan anak balita

Mendampingi anak balita sehat beraktivitas

kegiatan sehari - hari (aks)

Menjaga anak balita kurang sehat (sakit)

Mencegah kecelakaan pada anak balita

Membuat catatan kondisi kesehatan anak balita

Mengantar jemput ke dan dari sekolah anak balita

Mendampingi anak balita bermain dan berolah raga ringan di lingkungan rumah

Menyiapkan menu sehat makanan pagi, siang dan sore/malam anak balita

Membuat makanan dan minuman anak balita

Melatih makan dan minum anak balita

Merawat peralatan masak, makan dan minum anak

balita

Mendukung tumbuh kembang balita

Melatih stimulasi tumbuh kembang pada anak balita

Melatih pembelajaran alat permainan edukatif (ape) anak balita

Memberikan pertolongan pertama pada kecelakaan (p3k) pada anak balita

Page 11: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

11

TUJUAN UTAMA

FUNGSI KUNCI FUNGSI UTAMA FUNGSI DASAR

Memberikan pertolongan penyakit ringan pada anak balita

Mengenalkan sebutan nama - nama benda di sekitarnya

Mengenalkan perbedaan huruf, dan angka

Melatih berhitung yang benar dengan matematika sederhana

Melatih mewarnai gambar dan melukis

Melatih permainan yang merangsang kecerdasan otak

Melatih bernyanyi lagu anak - anak dalam bahasa ibu dan bahasa inggris

Melatih bermain alat musik atau perkusi sederhana

Memberikan kreatifitas gerak dan lagu pada anak balita

Merawat lansia

Memelihara kebersihan lansia

Memandikan lansia ditempat tidur

Melayani lansia bab dan bak

Membersihkan mulut dan gigi palsu pada lansia

Membantu lansia mencuci rambut ditempat tidur

Memotong kuku lansia

Membersihkan kamar tidur lansia

Membersihkan kamar mandi lansia

Mencuci dan menyetrika pakaian lansia

Merawat linen lansia

Menjaga kesehatan lansia

Melatih jalan pada lansia yang lumpuh sebelah

Memindahkan lansia ke kursi roda dan sebaliknya

Melatih lansia gerak badan dan miring kanan dan miring kiri

Melatih gerakan pasif pada lansia

Page 12: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

12

TUJUAN UTAMA

FUNGSI KUNCI FUNGSI UTAMA FUNGSI DASAR

Merawat lansia dengan inkontinentsia urinae/beser

Melayani lansia sesak nafas

Memasang kirbat es

Memasang buli buli panas

Menggunakan sedot lendir/sucxion

Menggunakan nabulaizer

Mengukur suhu badan dan menghitung denyut nadi lansia

Mengukur tekanan darah dan menghitung pernafasan lansia

Menyiapkan lansia untuk periksa kedokter

Memberikan makan dan minum kepada lansia di atas tempat tidur sesuai diet.

Memberikan makanan dan minuman dengan zonde fooding

Menyusun menu sesuai diet lansia

Membuat makanan dan minuman lansia sesuai diet.

Memberikan makanan tambahan

Melakukan perawatan pada lansia setelah meninggal dunia

Memberikan pertolongan pertama pada penyakit ringan lansia

Mencegah kecelakaan pada lansia

Memasak untuk

keluarga

Meyiapkan bahan

dan lokasi memasak

Menggunakan metode

dasar memasak

Membersihkan lokasi area dan peralatan

Menyiapkan sayuran,telur dan makanan dari tepung

Menyiapkan makanan berbahan dasar roti

Memproses bahan menjadi masakan

Membuat sup

Memasak unggas

Memasak seafood

Memasak daging

Page 13: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

13

TUJUAN UTAMA

FUNGSI KUNCI FUNGSI UTAMA FUNGSI DASAR

Memasak nasi

Memasak mie

Membuat salad dan acar

Menyiapkan makanan penutup(dessert) yang disajikan panas dan dingin

Mengemudi untuk keluarga *) (diadopsi dari SKKNI Nomor 269 Tahun 2014)

Menerapkan komunikasi di tempat kerja

Menerapkan kerjasama di tempat kerja

Mengikuti prosedur k3 di tempat kerja

Memelihara lingkungan kerja

Mempersiapkan peralatan dan perlengkapan

Menerapkan peraturan berlalu lintas

Memeriksa fungsi teknis kendaraan bermotor angkutan orang

Mempersiapkan pengoperasian mobil angkutan orang

Mengemudikan kendaraan bermotor angkutan orang

Mengemudi antisipatif (defensive diriving) mobil angkutan orang

Mengatasi situasi kritis di perjalanan kendaraan bermotor angkutan orang

Mengemudi secara ekonomis kendaraan bermotor angkutan orang (economic driving)

Mengoperasikan global positioning system (gps)

Menerapkan komunikasi berbahasa inggris di tempat kerja

Berbicara dengan keluarga majikan dalam bahasa arab

Menerapkan etika mengemudi

Menerapkan prosedur pelayanan pengemudi keluarga (family driver)

Page 14: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

14

B. Daftar Unit Kompetensi

No Kode Unit Judul Unit Kompetensi

1. T.970000.001.02 Membekali diri tentang kondisi kerja dan risiko kerja

2. T.970000.002.02 Menerapkan Prosedur K3 ditempat kerja

3. T.970000.003.02 Membekali diri tentang remitensi,

4. T.970000.004.02 Membekali diri tentang dokumen diri perjalanan, perlindungan dan perjanjian

kerja

5. T.970000.005.02 Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

kerja.

6. T.970000.006.02 Mengembangkan kematangan emosi dan motivasi kerja

7. T.970000.007.02 Melakukan pembicaraan didalam rumah menggunakan bahasa negara tujuan

8. T.970000.008.02 Melakukan pembicaraan di luar rumah menggunakan Bahasa negara tujuan

9. T.970000.009.02 Menerima tamu menggunakan Bahasa negara tujuan

10. T.970000.010.02 Melakukan komunikasi ditelepon menggunakan Bahasa negara tujuan.

11. T.970000.011.02 Menerapkan Prinsip-Prinsip Dasar Pembersihan Lingkungan Rumah Tangga

12. T.970000.012.02 Mengoperasikan Peralatan Pembersih Rumah Tangga

13. T.970000.013.02 Membersihkan Ruang Keluarga dan

Kamar Tidur

14. T.970000.014.02 Membersihkan Kamar Mandi dan Fasilitas Toilet

15. T.970000.015.02 Membersihkan Ruang Dapur

16. T.970000.016.02 Mencuci Pakaian dan Linen Rumah Tangga

17. T.970000.017.02 Menyetrika Pakaian dan Linen Rumah Tangga

18. T.970000.018.02 Merawat Hewan Peliharaan Dalam Rumah

Tangga

19. T.970000.019.02 Menanam Pohon, Pagar Pohon, Tanaman Kebut dan Rumput

20. T.970000.020.02 Memangkas Pohon

21. T.970000.021.02 Merawat Kesehatan Tanaman dan Pohon

Page 15: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

15

No Kode Unit Judul Unit Kompetensi

22. T.970000.022.02 Menghasilkan Tanaman Muda

23. T.970000.023.02 Memelihara Taman Rumah dan Peralatan

24. T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar Tidur

Bayi

25. T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

26. T.970000.026.02 Merawat Pakaian dan Linen Bayi

27. T.970000.027.02 Memperbaiki Gizi Bayi Malnutrisi.

28. T.970000.028.02 Merawat Bayi Pasca Imunisasi

29. T.970000.029.02 Memeriksa Tanda-Tanda Vital pada Bayi

30. T.970000.030.02 Melakukan Pertolongan Penyakit Ringan pada Bayi

31. T.970000.031.02 Melakukan Pencegahan Bayi Tertular Penyakit

32. T.970000.032.02 Menyusun Menu Sesuai Usia Bayi

33. T.970000.033.02 Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Bayi

34. T.970000.034.02 Membantu Memberikan ASI Eksklusif

35. T.970000.035.02 Memberikan Susu Formula pada Bayi

36. T.970000.036.02 Melaksanakan Stimulasi pada Bayi

37. T.970000.037.02 Menerapkan P3K pada Bayi

38. T.970000.038.02 Mencegah Kecelakaan pada Bayi

39. T.970000.039.02 Melatih Kebersihan Kamar Tidur Anak dan Perlengkapannya

40. T.970000.040.02 Melatih Pemeliharaan Kebersihan Anak Balita dan Lingkungan.

41. T.970000.041.02 Melatih Mandi Bersih dan Sehat Anak Balita

42. T.970000.042.02 Melatih Mengenakan Pakaian Rapi, Bersih dan Sehat pada Anak Balita

43. T.970000.043.02 Melatih Membersihkan BAB dan BAK Sendiri dengan Pengawasan

44. T.970000.044.02 Mencuci Pakaian dan Linen Anak Balita

45. T.970000.045.02 Melicinkan Pakaian dan Linen Anak Balita

46. T.970000.046.02 Merawat Pakaian dan Linen Anak Balita

47. T.970000.047.02 Melatih Kesehatan Anak Balita

48. T.970000.048.02 Mendampingi Anak Balita Sehat Beraktivitas Kegiatan Sehari – Hari (AKS)

Page 16: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

16

No Kode Unit Judul Unit Kompetensi

49. T.970000.049.02 Menjaga Anak Balita Kurang Sehat (Sakit)

50. T.970000.050.02 Mencegah Kecelakaan pada Anak Balita

51. T.970000.051.02 Membuat Catatan Kondisi Kesehatan Anak

Balita

52. T.970000.052.02 Mengantar Jemput ke dan dari Sekolah Anak Balita

53. T.970000.053.02 Mendampingi Anak Balita Bermain dan

Berolah Raga Ringan di Lingkungan Rumah

54. T.970000.054.02 Menyiapkan Menu Sehat Makanan Pagi,

Siang dan Sore/Malam Anak Balita

55. T.970000.055.02 Membuat Makanan dan Minuman Anak Balita

56. T.970000.056.02 Melatih Makan dan Minum Anak Balita

57. T.970000.057.02 Merawat Peralatan Masak, Makan dan Minum Anak Balita

58. T.970000.058.02 Melatih Stimulasi Tumbuh Kembang pada Anak Balita

59. T.970000.059.02 Melatih Pembelajaran Alat Permainan Edukatif (APE) pada Anak Balita

60. T.970000.060.02 Memberikan Pertolongan Pertama pada Kecelakaan (P3K) Anak Balita

61. T.970000.061.02 Memberikan Pertolongan Penyakit Ringan pada Anak Balita

62. T.970000.062.02 Mengenalkan Sebutan Nama – Nama Benda di Sekitarnya

63. T.970000.063.02 Mengenalkan Perbedaan Huruf, dan Angka

64. T.970000.064.02 Melatih Berhitung yang Benar dengan Matematika Sederhana

65. T.970000.065.02 Melatih Mewarnai Gambar dan Melukis

66. T.970000.066.02 Melatih Permainan yang Merangsang Kecerdasan Otak

67. T.970000.067.02 Melatih Bernyanyi Lagu Anak – Anak

Dalam Bahasa Ibu dan Bahasa Inggris

68. T.970000.068.02 Melatih Bermain Alat Musik atau Perkusi Sederhana

69. T.970000.069.02 Memberikan Kreatifitas Gerak dan Lagu

pada Anak Balita

70. T.970000.070.02 Memandikan Lansia Ditempat Tidur

Page 17: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

17

No Kode Unit Judul Unit Kompetensi

71. T.970000.071.02 Melayani Lansia BAB dan BAK

72. T.970000.072.02 Membersihkan Mulut dan Gigi Palsu pada Lansia

73. T.970000.073.02 Membantu Lansia Mencuci Rambut di Tempat Tidur

74. T.970000.074.02 Memotong Kuku Lansia

75. T.970000.075.02 Membersihkan Kamar Tidur Lansia

76. T.970000.076.02 Membersihkan Kamar Mandi Lansia

77. T.970000.077.02 Mencuci dan Menyetrika Pakaian Lansia

78. T.970000.078.02 Merawat Linen Lansia

79. T.970000.079.02 Melatih Jalan pada Lansia yang Lumpuh

Sebelah

80. T.970000.080.02 Memindahkan Lansia ke Kursi Roda dan Sebaliknya

81. T.970000.081.02 Melatih Lansia Gerak Badan Miring Kanan

dan Miring Kiri

82. T.970000.082.02 Melatih Gerakan Pasif dan Membantu Duduk di Tempat Tidur

83. T.970000.083.02 Merawat Lansia dengan Beser Kencing /

Inkontinentsia Urinae

84. T.970000.084.02 Melayani Lansia Sesak Nafas

85. T.970000.085.02 Memasang Kirbat Es

86. T.970000.086.02 Memasang Buli Buli Panas

87. T.970000.087.02 Menggunakan Sedot Lendir/Sucxion

88. T.970000.088.02 Menggunakan Nabulaizer

89. T.970000.089.02 Mengukur Suhu Badan dan Menghitung Denyut Nadi Lansia

90. T.970000.090.02 Mengukur Tekanan Darah dan Menghitung Pernafasan Lansia

91. T.970000.091.02 Menyiapkan Lansia Untuk Periksa Ke Dokter

92. T.970000.092.02 Memberikan Makan dan Minum Kepada Lansia di Atas Tempat Tidur Sesuai Diet.

93. T.970000.093.02 Memberikan Makanan dan Minuman melalui Zonde Fooding

94. T.970000.094.02 Menyusun Menu Sesuai Diet Lansia

95. T.970000.095.02 Membuat Makanan dan Minuman Lansia Sesuai Diet.

Page 18: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

18

No Kode Unit Judul Unit Kompetensi

96. T.970000.096.02 Memberikan Makanan Tambahan

97. T.970000.097.02 Melakukan Perawatan setelah Lansia Meninggal Dunia

98. T.970000.098.02 Memberikan Pertolongan Pertama pada Penyakit Ringan Lansia

99. T.970000.099.02 Mencegah Kecelakaan pada Lansia

100. T.970000.100.02 Menggunakan Metode Dasar Memasak

101. T.970000.101.02 Membersihkan Lokasi Area dan Peralatan

102. T.970000.102.02 Menyiapkan Sayuran,Telur dan Makanan dari Tepung

103. T.970000.103.02 Menyiapkan Makanan Berbahan Dasar Roti

104. T.970000.104.02 Membuat Sup

105. T.970000.105.02 Memasak Unggas

106. T.970000.106.02 Memasak Seafood

107. T.970000.107.02 Memasak Daging

108. T.970000.108.02 Memasak Nasi

109. T.970000.109.02 Memasak Mie

110. T.970000.110.02 Membuat Salad dan Acar

111. T.970000.111.02 Menyiapkan Makanan Penutup (Dessert) yang Disajikan Panas dan Dingin

112. H.494250.001.02 Menerapkan Komunikasi di Tempat Kerja

113. H.494250.002.02 Menerapkan Kerjasama di Tempat Kerja

114. H.494250.003.02 Mengikuti Prosedur K3 di Tempat Kerja

115. H.494250.004.02 Memelihara Lingkungan Kerja

116. H.494250.005.02 Mempersiapkan Peralatan dan Perlengkapan

117. H.494250.006.02 Menerapkan Peraturan Berlalu Lintas

118. H.494250.007.02 Memeriksa Fungsi Teknis Kendaraan Bermotor Angkutan Orang

119. H.494250.008.02 Mempersiapkan Pengoperasian Mobil Angkutan Orang

120. H.494250.009.02 Mengemudikan Kendaraan Bermotor Angkutan Orang

121. H.494250.026.02 Mengemudi Antisipatif (Defensive Diriving) Mobil Angkutan Orang

122. H.494250.027.02 Mengatasi Situasi Kritis di Perjalanan Kendaraan Bermotor Angkutan Orang

123. H.494250.028.02 Mengemudi secara Ekonomis Kendaraan Bermotor Angkutan Orang (economic driving)

Page 19: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

19

No Kode Unit Judul Unit Kompetensi

124. H.494250.029.02 Mengoperasikan Global Positioning System (GPS)

125. PAR.TL03.061.02 Menerapkan Komunikasi Berbahasa Inggris di Tempat Kerja

126. TLR.BAO3.001.02 Berbicara dengan keluarga majikan dalam bahasa Arab

127. H.494250.028.02 Menerapkan Etika Mengemudi

128. H.494250.029.02 Menerapkan Prosedur Pelayanan pengemudi keluarga (Family Driver)

Keterangan: Unit nomor urut 112-128 diadopsi dari SKKNI Nomor 269

Tahun 2014 (Kategori Transportasi dan Pergudangan Golongan Pokok

Angkutan Darat dan Angkutan Melalui Saluran Pipa Bidang Mengemudi

Angkutan Bermotor)

C. Uraian Unit Kompetensi

Page 20: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

20

KODE UNIT : T.970000.001.02

JUDUL UNIT : Membekali Diri tentang Kondisi Kerja dan Risiko

Kerja

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam membekali diri tentang kondisi kerja dan risiko

kerja untuk membina rohani dan kepribadian,

mengenal adat istiadat dan peraturan perundangan

dan kondisi serta memahami bahaya perdagangan

perempuan, narkoba dan tindak kriminal pada sektor

pekerja domestik.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Membina Rohani dan

Kepribadian TKI

1.1 Sikap mental dan kerohanian

ditingkatkan pemahamannya serta implementasinya.

1.2 Kesiapan mental dan kepribadian yang

tangguh ditingkatkan dengan menjaga

kesehatan diri terus menerus.

1.3 Paham keagamaan disesuaikan dengan

agama yang dianutnya.

1.4 Toleransi beragama diterapkan tanpa

meninggalkan faham keagamaan yang dianutnya.

2. Mengenal Adat Istiadat, Peraturan, Perundangan

Kondisi Negara Tujuan TKI

2.1 Kehidupan sehari hari di negara tujuan TKI disesuaikan dengan pola kehidupan

rumah tangga anggota keluarga majikan.

2.2 Masalah yang dihadapi di negara tujuan TKI diatasi dengan cara yang bijaksana

dan tidak menambah masalah baru

2.3 Peraturan hukum dan perundang-

undangan yang berlaku di negara tujuan

TKI dihormati dan ditaati.

2.4 Kondisi TKI agar disesuaikan sesuai

dengan kondisi negara tujuan TKI.

3.Memahami Bahaya Perdagangan Perempuan,

Narkoba dan Tindak Kriminal

3.1 Bujuk rayu untuk menjadi TKI ilegal perlu dihindari.

3.2 Pemaksaan pindah majikan / pekerjaan

tidak perlu diikuti.

3.3 Berpindah kerja atau melarikan diri dari

pekerjaan semula tidak dibenarkan dan

Page 21: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

21

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

mengandung risiko di negara tujuan TKI.

3.4 Ketergantungan narkoba (pil, ekstasi,

ganja, sabu-sabu, morfin dan heroin)

wajib dihindari.

3.5 Penggunaan narkoba sebagai tindak pidana kriminal.

3.6 Bahaya penyakit HIV / AIDS dan penyakit menular seks (PMS) dihindari dan dijauhi.

3.7 Lindungi diri dan risiko bahaya dengan

menjauhi hubungan sex bebas.

3.8 Ketentuan TKI legal dipatuhi sesuai

peraturan perundang-undangan yang

berlaku.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk kompetensi dasar sektor jasa

pekerja domestik yang meliputi :Housekeeper, gardening , family

driver dan perawatan bayi, anak balita dan jompo di rumah tangga

dan di panti.

1.2.Pemahaman Pembekalan Akhir Pemberangkatan Calon TKI,

terbatas pada:

1.2.1.Pembinaan rohani dan kepribadian TKI.

1.2.2.Pengenalan adat istiadat, peraturan perundang-undangan,

dan kondisi negara tujuan TKI.

1.2.3.Pemahaman bahaya perdagangan perempuan, narkoba dan

tindak kriminal.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 ATK.

2.2 Perlengkapan

2.2.1. Perundang undangan penempatan dan perlindungan TKI.

2.2.2. Perundang undangan yang ada di negara penempatan TKI.

3. Peraturan yang diperlukan

Page 22: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

22

3.1 ....................

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 .........

4.2 Standar

4.2.1 .........

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1. Unit kompetensi ini dinilai di tempat kerja. Penilaiannya dapat

dilakukan dengan peragaan praktek baik di tempat kerja TKI

maupun melalui simulasi. Unit kompetensi ini harus didukung

oleh serangkaian metode penilaian yang tepat dengan

Pengumpulan bukti/verifikasi pengalaman TKI Pekerja

Domestik,Ujian lisan komprehensif,Ujian tertulis/teori,Ujian

praktek keterampilan untuk bisa menilai pengetahuan penunjang

pengembangan kerja sama dalam lingkungan Pekerja Domestik.

1.2. Seluruh modul pelatihan pengembangan pelatihan pengembangan

emosi dan motivasi kerja dapat disusun berbasis kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

2.1. T.970000.006.02 : Mengembangkan Kematangan Emosi dan

Motivasi Kerja.

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1.Persiapan dan prosedur Pemahaman Pembekalan Akhir

Pemberangkatan Calon TKI.

3.1.2.Pengetahuan tentang persiapan subjek materi Pemahaman

Pembekalan Akhir Pemberangkatan Calon TKI sesuai dengan

batasan variabel dan kriteria unjuk kerja.

3.2 Keterampilan

Page 23: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

23

3.2.1.Tehnik Pemahaman Pembekalan Akhir Pemberangkatan Calon

TKI.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Cermat dalam menerima masukan orang lain

4.2 Teliti dalam membaca dokumen yang akan ditanda tangani

5. Aspek kritis

5.1. Kemampuan untuk menerapkanunit kompetensi membekali diri

tentang kondisi kerja dan risiko bahaya .Calon TKI di lingkungan

Rumah Tangga di lingkungan Rumah Tangga negara tujuan TKI.

5.2. Kemampuan untuk menerapkan unit kompetensi ini . Calon TKI di

lingkungan rumah tangga negara tujuan TKI.

5.3. Kemampuan untuk melayani majikan dan anggota keluarganya

dengan baik dan benar pada keadaan yang berubah-ubah sesuai

perubahan emosional majikan dan adat istiadat budaya majikan.

Page 24: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

24

KODE UNIT : T.970000.002.02

JUDUL UNIT : Menerapkan Prosedur Keselamatan dan Kesehatan

Kerja di Tempat kerja

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam menerapkan prosedur keselamatan dan

kesehatan kerja ditempat kerja untuk ruang lingkup

pekerja domestik.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1.Menerapkan hygiene rumah tangga

1.1 Prosedur hygiene rumah tangga diikuti

sesuai arahan majikan.

1.2 Rumah dibersihkan dengan teratur.

1.3 Makanan dan minuman diolah dan

disajikan secara hygienis.

1.4 Polusi bau busuk, gas kompor, zat beracun dan abu rokok dihindarkan.

1.5 Syarat hygiene rumah tangga diterapkan dengan baik dan tidak dilanggar.

2.Menerapkan sanitasi rumah tangga

2.1 Prosedur sanitasi rumah tangga diikuti sesuai arahan majikan.

2.2 Saluran sanitasi dikontrol dengan

teratur.

2.3 Lantai dan lingkungan rumah

dibersihkan dengan teratur.

3.Membuang sampah atau limbah rumah tangga

3.1 Sampah organik (sisa makanan, tanaman) dan sampah anorganik (plastik,

kaca, besi) dipisah sesuai jenisnya.

3.2 Sampah atau limbah rumah tangga

dibuang pada tempatnya.

3.3 Sampah dimasukkan dalam kantong

sebelum dibuang ke tempat pembuangan sampah.

3.4 Tidak menunda membuang sampah, terutama sampah yang mudah busuk.

3.5 Tidak membuang pembalut wanita dan

tisu pada jamban ( closed ).

4.Menerapkan pencegahan

dan penanggulangan kecelakaan kerja di

rumah tangga.

4.1 Prosedur pencegahan dan

penanggulangan kecelakaan kerja diikuti sesuai arahan majikan.

4.2 Peralatan listrik rumah tangga digunakan

Page 25: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

25

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

sesuai peruntukan dan mengacu pada

manualnya.

4.3 Peralatan listrik dilarang digunakan

apabila anggota badan/tangan dalam keadaan basah.

4.4 Kabel peralatan listrik dijaga agar tidak

terkelupas.

4.5 Pelepasan kabel dari stop kontak tidak

dengan cara menarik kabelnya

4.6 Penggunaan peralatan tajam sesuai

dengan kegunaannya

4.7 Racun serangga, bahan pengawet

makanan, bumbu kadaluwarsa dijauhkan dari makanan untuk menghindari bahaya

keracunan

4.8 Pertolongan pertama pada kecelakaan

dilakukan bila terjadi kecelakaan, jika

terjadi luka serius dibawa ke medis terdekat

5.Menerapkan pencegahan dan penanggulangan

bahaya kebakaran di rumah tangga

5.1 Prosedur pencegahan dan penanggulangan bahaya kebakaran di

rumah tangga diikuti.

5.2 Barang-barang yang mudah terbakar dijauhkan dari sumber api (kompor)

5.3 Alat pemadam kebakaran digunakan sesuai prosedur bila terjadi kebakaran

5.4 Alat bantu pemadam kebakaran digunakan (kain/karung basah/pasir)

bila alat pemadam tidak berfungsi.

5.5 Dalam situasi darurat dilaporkan kepada

majikan atau dinas kebakaran

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1. Unit kompetensi ini berlaku untuk kompetensi dasar sektor jasa

pekerja domestik yang meliputi :Housekeeper, gardening , family

driver dan perawatan bayi, anak balita dan jompo di rumah tangga

dan di panti

1.2. Penerapan prosedur Keselamatan dan Kesehatan Kerja di rumah

terbatas pada:

1.2.1. Penerapan hygiene rumah tangga.

Page 26: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

26

1.2.2.Penerapan sanitasi rumah tangga.

1.2.3.Pembuangan sampah dan limbah rumah tangga.

1.2.4.Penerapan pencegahan dan penanggulangan kecelakaan kerja

di rumah tangga.

1.2.5.Penerapan pencegahan dan penanggulangan kebakaran di

rumah tangga.

1.3. Penerapan prosedur ini tidak untuk:

1.3.1. Perampokan dengan kekerasan

1.3.2.Kebakaran karena listrik arus pendek

1.3.3Bahaya banjir angin puyuh dan gempa bumi

1.3.4. Kecelakaan di luar rumah tangga

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Peralatan K3 pada pekerjaan yang dilakukan

2.2 Perlengkapan

2.2.1 SOP Pekerjaan yang dilakukan

3. Peraturan yang diperlukan

3.2 ....................

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 .........

4.2 Standar

4.2.1 .........

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1. Unit kompetensi ini dinilai di tempat kerja. Penilaiannya dapat

dilakukan dengan peragaan praktek baik di tempat kerja TKI

maupun melalui simulasi. Unit kompetensi ini harus didukung

oleh serangkaian metode penilaian yang tepat dengan

Pengumpulan bukti/verifikasi pengalaman TKI Pekerja

Page 27: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

27

Domestik,Ujian lisan komprehensif,Ujian tertulis/teori,Ujian

praktek keterampilan untuk bisa menilai pengetahuan penunjang

pengembangan kerja sama dalam lingkungan Pekerja Domestik.

1.2. Seluruh modul pelatihan pengembangan pelatihan pengembangan

emosi dan motivasi kerja dapat disusun berbasis kompetensi.

2.Persyaratan kompetensi

2.1. T.970000.001.02 Membekali Diri tentang Kondisi Kerja dan Risiko

Kerja

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1. Pengetahuan

3.1.1 Pengetahuan tentang subyek materi penerapan prosedur

Keselamatan dan Kesehatan Kerja di rumah tangga sesuai

batasan variabel dan kriteria unjuk kerja.

3.2 Keterampilan

3.2.1.Persiapan dalam prosedur Keselamatan dan Kesehatan Kerja di

rumah tangga.

3.2.2.Teknik penerapan prosedur kesehatan kerja.

3.2.3.Teknik penerapan prosedur keselamatan kerja.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti dalam melaksanakan pekerjaan

4.2. Cermat dalam membaca manual instruksi terhadap alat yang

digunakan

4.3. Melakukan pekerjaan menurut SOP

5. Aspek kritis

5.1.Kemampuan untuk menerapkan standar prosedur Keselamatan dan

Kesehatan Kerja di lingkungan rumah tangga.

5.2.Kemampuan untuk menerapkan standar K3 dalam melayani majikan

dan anggota dan keluarganya dengan baik dan benar pada keadaan

yang berubah-ubah sesuai perubahan emosional majikan dan adat

istiadat dan budaya setempat.

Page 28: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

28

KODE UNIT : T.970000.003.02

JUDUL UNIT : Membekali Diri tentang Remitensi

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam membekali diri tentang remitensi untuk

memahami tentang perbankan dan asuransi pada

lingkup pekerja domestik.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Memahami peraturan perbankan dan asuransi

TKI

1.1 Mata uang asing negara tujuan TKI perlu diketahui nilainya dengan rupiah.

1.2 Pengiriman uang disesuaikan dengan aturan-aturan perbankan di negara

tujuan TKI.

1.3 Upaya perlindungan TKI dilakukan

melalui jasa asuransi TKI sesuai dengan

prosedur asuransi termasuk klaim asuransi.

2.Melakukan pengiriman

uang ke negara asal

2.1. Nilai tukar mata uang asing atau cheque perlu diketahui.

2.2. Tanda bukti pengiriman Bank perlu

diminta.

2.3. Pengiriman uang TKI melalui nomer

rekening Bank di Indonesia lebih mudah dan cepat

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1. Unit kompetensi ini berlaku untuk membekali tentang remitensi

untuk Tenaga Kerja Indonesia pada sektor jasa Pekerja Domestik .

merupakan kompetensi dasar sektor jasa pekerja domestik yang

meliputi :Housekeeper, gardening , family driver dan perawatan

bayi, anak balita dan jompo di rumah tangga dan di panti

1.2. Unit Kompetensi ini calon TKI terbatas pada peraturan perbankan

dan asuransi TKI dan tata cara pengiriman Uang ke negara asal.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

Page 29: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

29

2.1.1 ATK.

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Peraturan perbankan.

2.2.2. Formulir Pengiriman uang.

2.2.3. Formulir Pendaftaran Asuransi.

2.2.4. Tata cara mengikuti asuransi

3. Peraturan yang diperlukan

3.3 ....................

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 .........

4.2 Standar

4.2.1 .........

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1.Unit kompetensi ini dinilai di tempat kerja. Penilaiannya dapat

dilakukan dengan peragaan praktek baik di tempat kerja TKI

maupun melalui simulasi. Unit kompetensi ini harus didukung oleh

serangkaian metode penilaian yang tepat dengan Pengumpulan

bukti/verifikasi pengalaman TKI Pekerja Domestik,Ujian lisan

komprehensif,Ujian tertulis/teori,Ujian praktek keterampilan untuk

bisa menilai pengetahuan penunjang pengembangan kerja sama

dalam lingkungan Pekerja Domestik.

1.2.Seluruh modul pelatihan pengembangan pelatihan pengembangan

emosi dan motivasi kerja dapat disusun berbasis kompetensi

2. Persyaratan kompetensi

2.1.T.970000.004.02 :Membekali diri tentang dokumen diri perjalanan,

perlindungan dan perjanjian kerja

Page 30: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

30

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1. Pengetahuan

3.1.1.Pengetahuan tentang subyek materi remitensi dan asuransi

3.1.2.Pengetahuan unit kompetensi ini bagi calon TKI sesuai

dengan batas variabel dan kriteria unjuk kerja.

3.3 Keterampilan

3.2.1.Persiapan dan prosedur pemahaman Teknik pemahaman

unit kompetensi ini bagi calon TKI.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1. Cermat dalam mengisi frmulir perbankan.

4.2. Teliti dalam menuliskan jumlah dan jenis mata uang yang dikirim.

5. Aspek kritis

5.1.Kemampuan untuk menerapkan tehnik standar kompetensi

pemahaman unit kompetensi calon TKI dilingkungan rumah tangga

negara tujuan TKI.

5.2.Kemampuan untuk menerapkan standar kompetensi pemahaman

unit kompetensi ini bagi calon TKI dilingkungan rumah tangga

negara tujuan TKI.

5.3.Kemampuan untuk melayani majikan dan anggota keluarganya

dengan baik dan benar pada keadaan yang berubah-ubah sesuai

perubahabn emosional majikan dan adat istiadat budaya majikan.

Page 31: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

31

KODE UNIT : T.970000.004.02

JUDUL UNIT : Membekali Diri tentang Dokumen Diri Perjalanan,

Perlindungan dan Perjanjian Kerja

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam Membekali diri tentang dokumen diri, dalam

ruang lingkup jasa Pekerja Domestik yang dibutuhkan

untuk memahami peraturan dokumen TKI, tata cara

perjalanan dan prosedur pemulangan, dan perjanjian

dan perlindungan Tenaga Kerja Indonesia.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1.Memahami dokumen diri 1.1. Dokumen perjanjian kerja, Paspor, Visa

kerja, asuransi, hasil pemeriksaan kesehatan, sertifikat kompetensi,

rekening bank perlu dipahami dan wajib

dimiliki TKI serta diisi sesuai prosedur yang benar.

1.2. Kehilangan salah satu dokumen segera lapor yang berwajib.

1.3. TKI tanpa dokumen lengkap dapat

dikenakan sanksi dan menjadi TKI ilegal.

1.4. Dokumen TKI palsu perlu dihindari dan

dilaporkan ke polisi.

2. Memahami tata Cara Perjalanan ke Luar

Negeri dan Prosedur

Kepulangan TKI.

2.1. Keberangkatan ke luar negeri perlu dipersiapkan sesuai prosedur yang telah

ditetapkan.

2.2. Mata uang negara tujuan perlu dimiliki

seperlunya.

2.3. Tata cara di bandara keberangkatan

diikuti sesuai prosedur

2.4. Tata cara di dalam pesawat terbang

dipatuhi sesuai prosedur.

2.5. Tata cara di bandara kedatangan diikuti

sesuai prosedur.

2.6. Kepulangan TKI (cuti dan kontrak kerja

yang telah selesai) diikuti sesuai prosedur dengan benar.

3. Memahami Perjanjian Kerja dan Perlindungan TKI

3.1. Hak dan kewajiban TKI dimengerti dan dipahami dengan baik dan benar.

3.2. Hak dan Kewajiban PJTKI dan Pengguna

Page 32: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

32

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

/ Majikan dipahami dengan baik dan

benar.

3.3. Isi perjanjian kerja ditandatangani setelah

TKI mengerti hak dan kewajibannya.

3.4. Penyimpangan / pelanggaran terhadap perjanjian kerja berakibat hukum yang

merugikan TKI.

3.5. memperoleh bantuan hukum dan atau

perlindungan hukum sesuai peraturan

perundangan yang berlaku di kedua negara (asal TKI dan tujuan TKI)

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1. Unit kompetensi ini berlaku untuk kompetensi dasar sektor jasa

pekerja domestik yang meliputi :Housekeeper, gardening , family

driver dan perawatan bayi, anak balita dan jompo di rumah

tangga dan di panti.

1.2.Unit Kompetensi ini calon TKI terbatas pada :

1.2.1.Peraturan perbankan dan asuransi TKI

1.2.2. Dokumen TKI

1.2.3. Tata cara perjalanan ke luar negeri dan prosedur kepulangan

TKI

1.2.4. Perjanjian kerja dan perlindungan TKI

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1.ATK.

2.2 Perlengkapan

2.2.1.Peraturan pemberangkatan TKI.

2.2.2. Peraturan perlindungan TKI

3. Peraturan yang diperlukan

3.4 ....................

Page 33: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

33

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 .........

4.2 Standar

4.2.1 .........

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1. Unit kompetensi ini dinilai di tempat kerja. Penilaiannya dapat

dilakukan dengan peragaan praktek baik di tempat kerja TKI

maupun melalui simulasi. Unit kompetensi ini harus didukung

oleh serangkaian metode penilaian yang tepat dengan

Pengumpulan bukti/verifikasi pengalaman TKI Pekerja

Domestik,Ujian lisan komprehensif,Ujian tertulis/teori,Ujian

praktek keterampilan untuk bisa menilai pengetahuan penunjang

pengembangan kerja sama dalam lingkungan Pekerja Domestik.

1.2. Seluruh modul pelatihan pengembangan pelatihan pengembangan

emosi dan motivasi kerja dapat disusun berbasis kompetensi.

2.Persyaratan kompetensi

2.1. T.970000.001.02 :Membekali diri tentang kondisi kerja dan risiko

kerja

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1. Pengetahuan

3.1.1. Teknik pemahaman unit kompetensi ini bagi calon TKI.

3.1.2. Pengetahuan tentang subyek materi unit kompetensi ini bagi

calon TKI sesuai dengan batas variabel dan kriteria unjuk

kerja.

3.2. Keterampilan

3.2.1.Persiapan dan prosedur pemahaman Pembekalan Akhir

Pemberangkatan kepada Calon TKI.

Page 34: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

34

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1.Mengikuti peraturan penempatan TKI .

4.2.Membaca dengan teliti perjanjian kerja pada saat bertanda tangan.

5. Aspek kritis

5.1 Kemampuan untuk menerapkan tehnik standar kompetensi

pemahaman unit kompetensi calon TKI dilingkungan kerja Pekerja

Domestik.

3.2 Kemampuan untuk menerapkan standar kompetensi pemahaman

unit kompetensi ini bagi calon TKI dilingkungan kerja Pekerja

Domestik.

3.3 Kemampuan untuk melayani majikan dan anggota keluarganya

dengan baik dan benar pada keadaan yang berubah-ubah sesuai

perubahan emosional majikan dan adat istiadat budaya majikan.

Page 35: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

35

KODE UNIT : T.970000.005.02

JUDUL UNIT : Melaksanakan Kerjasama dan Menyesuaikan Diri

dengan Lingkungan Kerja

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan

diri dengan lingkungan kerja pada Pekerja Domestik.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengembangkan hubungan kerja di

rumah tangga

1.1. Hubungan kerja dengan majikan, anggota keluarga dan tamu dilakukan dengan

benar.

1.2. Kepekaan terhadap perbedaan budaya

kerja dan toleransi kerja diperlihatkan.

1.3. Efek bahasa tubuh yang negatif

dihindarkan.

1.4. Ide pengembangan hubungan kerja

dikomuni-kasikan dan dikembangkan.

1.5. Konflik dalam hubungan kerja

diselesaikan secara kekeluargaan..

2. Memberikan bantuan sesama pekerja internal

di rumah tangga

2.1. Kebutuhan bantuan sesama pekerja diberikan dengan baik.

2.2. Masalah internal pekerja cepat

diselesaikan dengan kekeluargaan.

2.3. Sesama pekerja internal dijalin saling

pengertian.

3. Menjaga standar kualitas pekerjaan

personal di rumah

tangga.

3.1. Standar kompetensi dipraktekkan sesuai lingkungan kerja, isu kebersihan,

Keselamatan dan Kesehatan kerja.

3.2. Syarat-syarat khusus untuk fungsi kerja

khusus di rumah tangga diikuti sesuai

keinginan pemilik rumah.

3.3. Pakaian sopan, pantas dan bersih

dikenakan dengan baik.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1. Unit kompetensi ini berlaku untuk kompetensi dasar sektor jasa

pekerja domestik yang meliputi :Housekeeper, gardening , family

Page 36: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

36

driver dan perawatan bayi, anak balita dan jompo di rumah tangga

dan di panti

1.2. Pengembangan kerja sama dalam lingkungan rumah tangga

terbatas

pada :

1.2.1.Pengembangan komunikasi di rumah tangga.

1.2.2.Pemberian bantuan untuk sesama internal di rumah tangga.

1.2.3.Standar kualitas pekerjaan personal di rumah tangga perlu

dijaga sesuai standar kompetensinya.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Peralatan kerja pada saat melakukan pekerjaan domestik .

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Perlengkapan K3.

3. Peraturan yang diperlukan

3.5 ....................

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 .........

4.2 Standar

4.2.1 .........

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1. Unit kompetensi ini dinilai di tempat kerja. Penilaiannya dapat

dilakukan dengan peragaan praktek baik di tempat kerja TKI

maupun melalui simulasi. Unit kompetensi ini harus didukung

oleh serangkaian metode penilaian yang tepat dengan

Pengumpulan bukti/verifikasi pengalaman TKI Pekerja

Domestik,Ujian lisan komprehensif,Ujian tertulis/teori,Ujian

Page 37: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

37

praktek keterampilan untuk bisa menilai pengetahuan penunjang

pengembangan kerja sama dalam lingkungan Pekerja Domestik.

1.2. Seluruh modul pelatihan pengembangan pelatihan pengembangan

emosi dan motivasi kerja dapat disusun berbasis kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

2.1.T.970000.006.02 : Mengembangkan kematangan emosi dan

motivasi kerja

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1. Pengetahuan

3.1.1. Pengetahuan tentang subyek pengembangan kerja sama

sesuai dengan batasan variabel dan kriteria unjuk kerja.

3.2. Keterampilan

3.2.1.Rencana dan prosedur pengembangan kerja sama dalam

lingkungan rumah tangga.

3.2.2. Teknik pengembangan kerja sama di luingkungan rumah

tangga.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1. Bekerja dengan tekun ,dan ramah terhadap rekan kerja.

4.2. Melaksanakan pekerjaan mengikuti SOP

5. Aspek kritis

5.1. Kemampuan untuk menerapkan teknik standar pelayanan

minimum sesuai batasan variabel dan kriteria unjuk kerja.

5.2. Kemampuan untuk mengembangkan kerjasama di lingkungan

rumah tangga majikan dengan baik dan benar pada keadaan yang

berubah-ubah sesuai dengan perubahan emosional majikan dan

anggota keluarganya.

Page 38: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

38

KODE UNIT : T.970000.006.02

JUDUL UNIT : Mengembangkan Kematangan Emosi dan Motivasi

Kerja

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam mengembangkan kematangan emosi dan

motivasi kerja pada Pekerja Domestik.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengenali kelemahan dan kelebihan diri

sendiri.

1.1. Pengelolaan emosi diri disesuaikan dengan lingkungan.

1.2. Pemahaman diri dan lingkungan disesuaikan dengan karakter pemilik

rumah tangga serta anggota

keluarganya.

1.3. Empati dan humanisasi diterapkan

dengan benar.

1.4. Pengenalan diri, bakat, potensi ditunjukkan sesuai kemampuan.

2. Menyesuaikan diri terhadap adat istiadat

budaya baru (lingkungan rumah

tangga negara tujuan

TKI)

2.1. Pembinaan rohani dan kepribadian disesuaikan dengan budaya baru.

2.2. Adat istiadat dan budaya negara tujuan

TKI dikenali dan diikuti.

2.3. Peraturan hukum yang berlaku di

negara tujuan TKI dipatuhi.

2.4. Kebiasaan, hobi dan kesukaan keluarga

pemilik rumah tangga dipahami.

3. Mengelola emosi diri. 3.1. Sifat emosional tinggi (pemarah, cemberut, pemurung) dihindari.

3.2. Pekerjaan di lingkungan rumah tangga

dilakukan dengan rasa senang.

3.3. Anggota keluarga (anak-anak dan

manula) diperlakukan dengan baik.

3.4. Komunikasi dengan anggota keluarga

dilakukan dengan baik dan sopan.

4. Memotivasi kerja 4.1. Sikap disiplin, kejujuran dan kesetiaan terhadap pekerjaannya ditingkatkan.

4.2. Konsekuen dan tanggung jawab

diterapkan.

4.3. Mandiri dalam melaksanakan pekerjaan

tata laksana rumah tangga

Page 39: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

39

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

ditingkatkan.

4.4. Masa depan setelah selesai kontrak

kerja direncanakan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1. Unit kompetensi ini berlaku untuk kompetensi dasar sektor jasa

Pekerja Domestik meliputi : Hoesekeeper dan perawatan bayi, anak,

balita serta jompo , sopir keluarga dan tukang kebun di rumah

tangga.

1.2.Pengembangan kematangan emosi dan motivasi kerja, terbatas pada :

1.2.1.Pengenalan kelemahan dan kelebihan diri sendiri.

1.2.2.Penyesuaian diri terhadap adat istiadat baru (Negara tujuan

TKI)

1.2.3.Pengelolaan emosi diri

1.2.4.Pemotivasian dalam pekerjaan di lingkungan rumah tangga

majikan

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1. ATK

2.2 Perlengkapan

2.2.1. Buku Psychologi.

2.2.2. Kertas permainan

3. Peraturan yang diperlukan

3.1 ....................

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 .........

4.2 Standar

4.2.1 .........

Page 40: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

40

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1. Unit kompetensi ini dinilai di tempat kerja. Penilaiannya dapat

dilakukan dengan peragaan praktek baik di tempat kerja TKI

maupun melalui simulasi. Unit kompetensi ini harus didukung

oleh serangkaian metode penilaian yang tepat dengan

Pengumpulan bukti/verifikasi pengalaman TKI Pekerja

Domestik,Ujian lisan komprehensif,Ujian tertulis/teori,Ujian

praktek keterampilan untuk bisa menilai pengetahuan penunjang

pengembangan kerja sama dalam lingkungan Pekerja Domestik.

1.2. Seluruh modul pelatihan pengembangan pelatihan pengembangan

emosi dan motivasi kerja dapat disusun berbasis kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

2.1.T.970000.005.02 Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri

dengan lingkungan kerja.

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1.Pengetahuan

3.1.1.Pengetahuan tentang subyek materi pengembang kematangan

emosi dan motivasi kerja sesuai batasan variabel dan kriteria

unjuk kerja.

3.2. Keterampilan

3.2.1. Teknik pengembangan kematangan emosi

3.2.2. Teknik pengembangan motivasi kerja TKI, Pekerja Domestik

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1. Sabar dalam menghadapi permasalahan.

4.2. Persiapan dan prosedur pengembangan kematangan emosi dan

motivasi kerja.

Page 41: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

41

5. Aspek kritis

5.1.Kemampuan untuk menerapkan standar kematangan emosi di

lingkungan kerja pekerja domestik .

5.2.Kemampuan untuk menerapkan standar motivasi kerja di

lingkungan kerja pekerja domestik .

5.3.Kemampuan untuk melayani majikan dan anggota keluarganya

dengan baik dan benar pada keadaan yang berubah-ubah sesuai

perubahan emosional majikan dan adat istiadat budaya majikan.

Page 42: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

42

KODE UNIT : T.970000.007.02

JUDUL UNIT : Melakukan Pembicaraan di Dalam Rumah

Menggunakan Bahasa Negara Tujuan

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam melakukan pembicaraan didalam rumah

menggunakan bahasa negara tujuan oleh Tenaga

Kerja Pekerja Domestik.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menguasai kosakata sesuai dengan tugas

sehari-hari

1.1 Kata benda, kerja, bilangan, sifat, waktu dihafal dengan baik.

1.2 Nama-nama benda dibedakan sesuai dengan fungsi yang berkaitan dengan

tugas sehari-hari.

1.3 Kosakata diucapkan dengan tepat dan

benar.

2.Menguasai kalimat sederhana sesuai

dengan tugas sehari-

hari

2.1. Kalimat perintah, tanya, larangan, jawab disusun dengan jelas dan tepat.

2.2. Komunikasi dilakukan dengan kalimat yang sederhana.

3.Memahami perintah majikan sesuai dengan

tugas sehari-hari

3.1. Perintah majikan dimengerti.

3.2. Perintah majikan yang berkaitan dengan

tugas sehari-hari dilaksanakan dengan

benar dan tepat.

3.3. Perintah majikan dijawab dengan kalimat

sederhana.

3.4. Perintah majikan diperjelas sesuai dengan tugas dan kondisi yang berlaku.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1. Unit kompetensi ini berlaku untuk kompetensi dasar sektor jasa

Pekerja Domestik meliputi : Hoesekeeper dan perawatan bayi,

anak, balita serta jompo , sopir keluarga dan tukang kebun di

rumah tangga dan panti.

1.2. Penggunaan bahasa sederhana / berkomunikasi dalam lingkungan

keluarga majikan:

Page 43: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

43

1.2.1.Penggunaan kosakata

1.2.2.Penggunaan kalimat sederhana

1.2.3.Pengertian dan pemahaman perintah majikan dan

melaksanakannya dalam tugas sehari-hari

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1. alat peraga mengenai huruf dan angka .

2.1.2. ATK

2.2 Perlengkapan

2.2.1 . Gambar binatang.

2.2.2. Gambar buah-buahan dan sayur-sayuran.

2.2.3. Gambar peralatan

3. Peraturan yang diperlukan

3.1.....................

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 .........

4.2 Standar

4.2.1 .........

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1.Unit kompetensi ini dinilai di tempat kerja. Penilaiannya dapat

dilakukan dengan peragaan praktek baik di tempat kerja TKI

maupun melalui simulasi. Unit kompetensi ini harus didukung oleh

serangkaian metode penilaian yang tepat dengan Pengumpulan

bukti/verifikasi pengalaman TKI Pekerja Domestik,Ujian lisan

komprehensif,Ujian tertulis/teori,Ujian praktek keterampilan untuk

bisa menilai pengetahuan penunjang pengembangan kerja sama

dalam lingkungan Pekerja Domestik.

Page 44: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

44

2. Persyaratan kompetensi

2.1. X.000000.000.00 : Melakukan pembicaraan diluar rumah dengan

bahasa negara tujuan

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1.Pengetahuan

3.1.1. Pengetahuan tentang penggunaan bahasa sederhana /

berkomunikasi dengan keluarga majikan.

3.2. Keterampilan

3.2.1.Teknik penggunaan bahasa sederhana / berkomunikasi

dengan keluarga majikan.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1. Penggunaan bahasa sederhana / berkomunikasi dengan keluarga

majikan

5. Aspek kritis

5.1. Kemampuan penggunaan bahasa sederhana / berkomunikasi

dengan keluarga majikan secara baik dan benar pada keadaan yang

berubah-ubah sesuai dengan situasi dan kondisi.

Page 45: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

45

KODE UNIT : T.970000.008.02

JUDUL UNIT : Melakukan Pembicaraan di Luar Rumah

Menggunakan Bahasa Negara Tujuan

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam Melakukanpembicaraan diluar rumah

menggunakan bahasa negara tujuan untuk Pekerja

Domestik.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1.Menguasai kosa kata yang berkaitan dengan

tugas di luar rumah

1.1 Kosakata yang berkaitan dengan tugas di luar rumah dihafal.

1.2 Kosakata diucapkan dengan jelas, tepat dan benar.

1.3 Kosakata dibedakan sesuai dengan fungsi dan kondisi yang berkaitan dengan tugas

di luar rumah.

2.Berkomunikasi dengan kalimat sederhana

sesuai dengan tugas di

luar rumah

2.1 Kalimat yang berkaitan dengan tugas di luar rumah diucapkan dengan baik dan

benar.

2.2 Kalimat-kalimat yang berkaitan dengan

tugas di luar rumah dipergunakan sesuai

dengan situasi dan kondisi yang tepat.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk kompetensi dasar sektor jasa

Pekerja Domestik meliputi : Hoesekeeper dan perawatan bayi, anak,

balita serta jompo , sopir keluarga dan tukang kebun di rumah

tangga dan di panti.

1.2 Unit ini berlaku untuk berkomunikasi di :

1.1 Pasar

1.2 Bank

1.3 Kantor pos

1.4 Rumah sakit

1.5 Perjalanan

1.6 Instansi terkait.

Page 46: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

46

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1. alat peraga mengenai huruf dan angka .

2.1.2. ATK

2.2 Perlengkapan

2.2.1 . Gambar binatang.

2.2.2. Gambar buah-buahan dan sayur-sayuran.

2.2.3. Gambar peralatan

2.2.4. Gambar mengenai bangunan

3. Peraturan yang diperlukan

3.1....................

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 .........

4.2 Standar

4.2.1 .........

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1. Unit kompetensi ini dinilai di tempat kerja. Penilaiannya dapat

dilakukan dengan peragaan praktek baik di tempat kerja TKI

maupun melalui simulasi. Unit kompetensi ini harus didukung

oleh serangkaian metode penilaian yang tepat dengan

Pengumpulan bukti/verifikasi pengalaman TKI Pekerja

Domestik,Ujian lisan komprehensif,Ujian tertulis/teori,Ujian

praktek keterampilan untuk bisa menilai pengetahuan penunjang

pengembangan kerja sama dalam lingkungan Pekerja Domestik.

2. Persyaratan kompetensi

2.1. T.970000.007.02 : Melakukanpembicaraan didalam rumah

menggunakan bahasa negara tujuan

Page 47: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

47

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1. Pengetahuan

3.1.1.Pengetahuan tentang penggunaan bahasa sederhana /

berkomunikasi dalam pelaksanaan tugas sehari-hari di luar

rumah.

3.2. Keterampilan

3.2.1. Teknik penggunaan bahasa sederhana / berkomunikasi

dalam pelaksanaan tugas sehari-hari di luar rumah.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1. Penggunaan bahasa sederhana / berkomunikasi dalam

pelaksanaan tugas sehari-hari di luar rumah.

5. Aspek kritis

5.1. Kemampuan penggunaan bahasa sederhana / berkomunikasi dalam

tugas sehari-hari di luar rumah dengan baik dan benar pada

keadaan yang berubah-ubah sesuai dengan situasi, kondisi dan

tempat.

Page 48: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

48

KODE UNIT : T.970000.009.02

JUDUL UNIT : Menerima Tamu Menggunakan Bahasa

Negara Tujuan

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam menerima tamu menggunakan Bahasa

negara tujuan pada sektor Pekerja Domestik.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1.Menyambut tamu 1.1. Kalimat-kalimat yang berkaitan dengan penerimaan tamu diucapkan secara jelas,

benar dan sopan.

1.2.Tamu dipersilakan masuk dan duduk di

tempat yang tersedia.

2.Memahami maksud dan

tujuan kedatangan tamu

2.1. Maksud dan tujuan bertamu ditanyakan

dengan jelas dan sopan.

2.2. Maksud dan tujuan bertamu disampaikan kepada majikan dengan

kalimat yang jelas dan sopan.

2.3. Keberadaan majikan disampaikan secara

jelas dan sopan kepada tamu.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk kompetensi dasar sektor jasa

Pekerja Domestik meliputi : Hoesekeeper dan perawatan bayi, anak,

balita serta jompo , sopir keluarga dan tukang kebun di rumah

tangga dan di panti.

1.2.Penggunaan bahasa sederhana untuk berkomunikasi dalam

penyampaian kepada tamu.

1.3.Penggunaan bahasa sederhana dalam menyampaikan maksud dan

tujuan tamu kepada majikan.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1. ATK

Page 49: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

49

2.2 Perlengkapan

2.2.1. Model

3. Peraturan yang diperlukan

3.1.....................

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 .........

4.2 Standar

4.2.1 .........

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1. Unit kompetensi ini dinilai di tempat kerja. Penilaiannya dapat

dilakukan dengan peragaan praktek baik di tempat kerja TKI

maupun melalui simulasi. Unit kompetensi ini harus didukung oleh

serangkaian metode penilaian yang tepat dengan Pengumpulan

bukti/verifikasi pengalaman TKI Pekerja Domestik,Ujian lisan

komprehensif,Ujian tertulis/teori,Ujian praktek keterampilan untuk

bisa menilai pengetahuan penunjang pengembangan kerja sama

dalam lingkungan Pekerja Domestik.

2. Persyaratan kompetensi

2.1. T.970000.007.02 :Melakukan pembicaraan di dalam rumah

menggunakan bahasa negara tujuan.

2.2. T.970000.008.01:Melakukan pembicaraan diluar rumah

menggunakan bahasa negara tujuan.

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1. Pengetahuan

3.1.1.Pengetahuan tentang penggunaan bahasa sederhana /

berkomunikasi dengan tamu.

Page 50: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

50

3.1.2. Penggunaan bahasa sederhana untuk menyampaikan pesan

kepada keluarga majikan.

3.2.Keterampilan

3.2.1.Teknik penggunaan bahasa sederhana / berkomunikasi

dengan tamu.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Penggunaan bahasa sederhana / berkomunikasi dengan tamu.

5. Aspek kritis

5.1 .Kemampuan bahasa sederhana / berkomunikasi dengan tamu

secara baik, sopan, dan benar pada keadaan yang berubah sesuai

dengan situasi dan kondisi.

Page 51: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

51

KODE UNIT : T.970000.010.02

JUDUL UNIT : Melakukan Komunikasi di Telepon Menggunakan

Bahasa Negara Tujuan

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam Melakukan komunikasi di telepon

menggunakan Bahasa negara tujuan pada tenaga

pekerja domestik.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menerima telepon 1.1. Salam disampaikan dengan tepat dan benar

1.2. Identitas penelepon ditanyakan dan diketahui

1.3. Pesan didengarkan dan dijawab dengan jelas dan sopan

1.4. Keterangan rinci diulang pada penelepon

untuk konfirmasi

1.5. Pesan disampaikan kepada majikan

dengan sopan dan jelas

2.Menelepon 2.1. Maksud dan tujuan disiapkan dengan

jelas.

2.2. Nomor telepon yang dihubungi jelas dan tepat.

2.3. Salam, Identitas dan pembicaraan diucapkan dengan sopan, tepat dan

benar.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk kompetensi dasar sektor jasa

Pekerja Domestik meliputi : Hoesekeeper dan perawatan bayi, anak,

balita serta jompo , sopir keluarga dan tukang kebun di rumah

tangga dan di panti.

1.2.Penggunaan bahasa sederhana atau berkomunikasi di telepon

mencakup:

1.2.1.Penggunaan kosakata

1.2.2.Penggunaan kalimat sederhana

Page 52: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

52

1.2.3.Pengertian dan pemahaman perintah / permintaan

penelepon

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1. Telepon.

2.1.2. ATK.

2.1.3. Alat peraga.

2.2 Perlengkapan

2.2.1. Meja telepon.

2.2.2. Kursi.

3. Peraturan yang diperlukan

3.2 ....................

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 .........

4.2 Standar

4.2.1 .........

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1. Unit kompetensi ini dinilai di tempat kerja. Penilaiannya dapat

dilakukan dengan peragaan praktek baik di tempat kerja TKI

maupun melalui simulasi. Unit kompetensi ini harus didukung

oleh serangkaian metode penilaian yang tepat dengan

Pengumpulan bukti/verifikasi pengalaman TKI Pekerja

Domestik,Ujian lisan komprehensif,Ujian tertulis/teori,Ujian

praktek keterampilan untuk bisa menilai pengetahuan penunjang

pengembangan kerja sama dalam lingkungan Pekerja Domestik.

1.2. Unit ini digunakan hanya diruang lingkup rumah tangga dan

panti , dan tidak berlaku di lingkungan bisnis.

Page 53: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

53

2. Persyaratan kompetensi

2.1. T.970000.007.02 : Melakukan pembicaraan didalam rumah

dengan bahasa negara tujuan.

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1. Pengetahuan

3.1.1.Pengetahuan tentang operasi sistem telepon tertentu.

3.1.2.Pengetahuan tentang etika bertelepon

3.2.Keterampilan

3.2.1. Keterampilan komunikasi lisan dan tulisan.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Pengetahuan tentang operasi sistem telepon tertentu.

5. Aspek kritis

5.1.Petunjuk harus mencakup suatu kemampuan yang

didemonstrasikan untuk menggunakan telepon secara benar dan

efektif serta memberikan layanan telepon yang jelas dan sopan,

untuk itu kejelasan / ketepatan dalam komunikasi lisan sangat

dibutuhkan.

Page 54: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

54

KODE UNIT : T.970000.011.02

JUDUL UNIT : Menerapkan Prinsip-prinsip Dasar Pembersihan

Lingkungan Rumah Tangga

DESKRIPSI UNIT : Unit ini menjelaskan pengetahuan, keterampilan dan

sikap kerja yang dibutuhkan dalam mengenali prinsip

dasar membersihkan lingkungan rumah tangga,

mengidentifikasi jenis pekerjaan, merencanakan

pekerjaan pembersihan, melakukan pembersihan,

menyimpan peralatan dan perlengkapan pembersih.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengenali prinsip

dasar pembersihan lingkungan rumah

tangga

1.1 Prinsip-prinsip dasar pembersihan

diidentifikasi sesuai dengan objek pekerjaan pembersihan.

1.2 Teknis dasar pembersihan lingkungan rumah tangga dijelaskan sesuai jenis

pekerjaan pembersihan.

2. Mengidentifikasi jenis pekerjaan

2.1 Jenis pekerjaan pembersihan di lingkungan rumah tangga yang relevan

dengan pekerjaan disesuaikan dengan

peralatan pembersih.

2.2 Pembersihan lingkungan rumah tangga

direncanakan sesuai dengan komponen pembersihan.

3. Merencanakan pekerjaan

pembersihan

3.1 Teknis pembersihan dipilih sesuai jenis pekerjaan pembersihan.

3.2 Peralatan dan perlengkapan pembersih

yang relevan disiapkan sesuai dengan jenis pekerjaan.

3.3 Alat Pelindung Diri (APD) yang relevan dengan pekerjaan pembersihan

digunakan.

4. Melakukan

pembersihan

4.1 Pekerjaan pembersihan dilingkungan

rumah tangga dilakukan sesuai dengan prosedur pembersihannya.

4.2 Peralatan dan perlengkapan pembersih

digunakan dengan aman sesuai dengan

petunjuk dan pedoman penggunaanya.

5. Menyimpan peralatan dan

perlengkapan

pembersih

5.1 Kotoran dari pembersihan dibuang dengan aman dan higienis dengan cara

yang ramah lingkungan.

5.2 Peralatan dan perlengkapan pembersih

Page 55: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

55

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

yang telah dipakai dibersihkan sesuai

pedoman pembersihannya.

5.3 Jenis-jenis peralatan dan perlengkapan

pembersih disimpan pada tempat yang telah ditentukan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik pada

lingkungan rumah tangga.

1.2 Objek pekerjaan pembersihan meliputi :

1.2.1 Lantai dan permukaan lain seperti kayu, ubin dan karpet

dan lain-lain

1.2.2 Perabot dan lemari es dan freezer, oven, microwave, mixer

1.2.3 Pelapis sofa dan bantal

1.2.4 Pintu, jendela, bingkai foto dan lain-lain

1.3 Jenis pekerjaan pembersihan meliputi: menyapu, menyedot debu

mengepel, mengelap, mencuci dan menyetrika.

1.4 Komponen pembersih meliputi: Peralatan pembersih, perlengkapan

pembersih dan waktu memulai serta menyelesaikan pekerjaan.

1.5 Alat Pelindung Diri (APD) dapat mencakup : masker wajah, sepatu,

sarung tangan, celemek, sandal karet dan lain-lain.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sapu

2.1.2 Vacum cleaner

2.1.3 Sikat lantai

2.1.4 Pel bertangkai

2.1.5 Kain pel

2.1.6 Ember

2.1.7 Lap

2.1.8 Daspen (Pengki)

Page 56: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

56

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Deterjen

2.2.2 Air

2.2.3 Tempat sampah

2.2.4 Alat Pelindung Diri (APD)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Agama

4.1.2 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang meliputi

aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3 Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,

demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja

dan atau tempat uji kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 (Tidak ada.)

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Jenis pekerjaan pembersihan ruangan di rumah tangga

Page 57: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

57

3.1.2 Alat Pelindung Diri (APD) yang sesuai dalam pekerjaan

pembersihan

3.1.3 Jenis-jenis Peralatan dan perlengkapan pembersih yang

sesuai dengan keperluan pembersihan pada obyek

berbeda

3.1.4 Bahan pembersih dan bahan kimia pembersih

dilingkungan rumah tangga

3.1.5 Jenis-jenis pekerjaan pembersihan di lingkungan rumah

tangga

3.1.6 Sampah organik dan non organik rumah tangga serta

penangannya

3.1 Keterampilan

3.1.1 Mengidentifikasi dan membedakan jenis pekerjaan

pembersihan

3.1.2 Memilih peralatan dan perlengkapan pembersih yang

tepat

3.1.3 Memilih Alat Pelindung Diri (APD) saat membersihkan

3.1.4 Melakukan pembersihan yang tepat dan aman

3.1.5 Memilah sampah organik dan non organik rumah tangga

3.1.6 Membuang sampah baik organik maupun non organik

rumah tangga secara aman

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1. Teliti

4.2. Terampil

4.3. Taat asas

5. Aspek kritis

5.1 Ketepatan dalam merencanakan pekerjaan pembersihan di

lingkungan rumah tangga

Page 58: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

58

KODE UNIT : T.970000.012.02

JUDUL UNIT : Mengoperasikan Peralatan Pembersih Rumah

Tangga

DESKRIPSI UNIT : Unit ini menjelaskan pengetahuan, keterampilan dan

sikap kerja yang dibutuhkan dalam mengenal

peralatan pembersih rumah tangga, mengoperasikan

peralatan rumah tangga, membersihkan dan

menyimpan peralatan.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengenal peralatan

pembersih rumah tangga

1.1 Peralatan pembersih rumah tangga yang

akan digunakan diidentifikasi.

1.2 Kehati-hatian diterapkan dalam menggunakan peralatan rumah tangga.

2. Mengoperasikan peralatan pembersih

rumah tangga

2.1 Peralatan pembersih rumah tangga bertenaga listrik terhubung ke sumber

listrik dengan aman.

2.2 Peralatan digunakan dengan aman dan

harus sesuai dengan pedoman penggunaanya.

3. Menyimpan peralatan dan perlengkapan pembersih

3.1 Peralatan dan perlengkapan pembersih rumah Tangga dibersihkan sesuai dengan pedoman membersihkan.

3.2 Peralatan dan perlengkapan pembersih rumah tangga yang telah bersih

disimpan di tempat yang telah

ditentukan.

3.3 Peralatan dan perlengkapan pembersih

rumah tanggga yang rusak dilaporkan ke majikan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik pada

lingkungan rumah tangga.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sapu

Page 59: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

59

2.1.2 Ember

2.1.3 Pel

2.1.4 Vacum cleaner, pembersih karpet

2.1.5 Mesin cuci dan pengering

2.1.6 Setrika

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Deterjen

2.2.2 Kain lap

2.2.3 Busa

2.2.4 Air

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Agama

4.1.2 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang

meliputi aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3 Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,

demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja

dan atau tempat uji kompetensi.

Page 60: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

60

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.011.02 : Menerapkan Prinsip-Prinsip Dasar

Pembersihan Lingkungan Rumah Tangga

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Fungsi masing-masing perlengkapan dan peralatan

pembersih rumah tangga yang berbeda dan prosedur

pembersihannya

3.1.2 Perbedaan tegangan listrik pada masing-masing negara

serta akibatnya terhadap keamanan dan keselamatan

3.1.3 Kesehatan, keselamatan dan keamanan dalam

menggunakan peralatan dan perlengkapan pembersih

rumah tangga

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mengidentifikasi kebutuhan penggunaan berbagai

peralatan pembersih rumah tangga

3.2.2 Membaca dan mengoperasikan peralatan pembersih

rumah tangga dengan aman, sesuai dengan pedoman

penggunaan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti

4.2 Terampil

4.3 Taat azas

5. Aspek kritis

5.1 Mengidentifikasi dan menggunakan peralatan pembersih rumah

tangga sesuai dengan kebutuhannya di rumah tangga.

Page 61: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

61

KODE UNIT : T.970000.013.02

JUDUL UNIT : Membersihkan Ruang Keluarga dan Kamar Tidur

DESKRIPSI UNIT : Unit ini menjelaskan pengetahuan, keterampilan dan

sikap kerja yang dibutuhkan untuk mempersiapkan

pekerjaaan, membersihkan kamar tidur,

membersihkan ruang keluarga, menyimpan peralatan

dan perlengkapan pembersih.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mempersiapkan pekerjaan

1.1 Jenis pekerjaan pembersihan ruang keluarga dan kamar tidur diidentifikasi

sesuai dengan objek pekerjan

pembersihan.

1.2 Peralatan dan perlengkapan pembersih

yang relevan dipilih sesuai dengan jenis pekerjaan.

1.3 Alat pelindung Diri (APD) yang relevan dengan pekerjaan pembersihan dipakai.

2. Membersihkan Kamar Tidur

2.1 Langit-langit ruangan dibersihkan dari kotoran

2.2 Dinding dan kaca jendela dibersihkan

dengan bahan dan alat yang sesuai

2.3 Permukaan lantai dibersihkan dan

karpet divacuum jika diperlukan.

2.4 Perabot dan perlengkapan kamar tidur dibersihkan dengan menggunakan

metode, bahan, peralatan dan

perlengkapan pembersih yang tepat.

2.5 Tempat tidur dibersihkan, seluruh linen

diperiksa kalau ada noda dan kerusakan.

2.6 Seprei dan sarung bantal diganti sesuai dengan standar dan prosedur.

3. Membersihkan Ruang Keluarga

3.1 Langit-langit rumah yang kotor dibersihkan.

3.2 Dinding dan kaca jendela dibersihkan

dengan bahan dan alat yang sesuai.

3.3 Permukaan lantai dibersihkan dan

karpet divacuum jika diperlukan.

3.4 Perabot dan Perlengkapan ruang keluarga dibersihkan dengan

menggunakan metode dan perlengkapan

Page 62: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

62

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

pembersih yang tepat.

4. Menyimpan peralatan dan

perlengkapan pembersih

4.1 Kotoran dari pembersihan dibuang dengan aman dan higienis dengan cara

yang ramah lingkungan

4.2 Peralatan yang sudah bersih disimpan di tempat yang telah ditentukan.

4.3 Bahan dan perlengkapan pembersih dilengkapi bila diperlukan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik pada

lingkungan rumah tangga.

1.2 Objek pekerjaan pembersihan untuk kamar tidur meliputi:

1.2.1 Seprei, sarung bantal, selimut

1.2.2 Karpet

1.2.3 Gorden

1.2.4 Lantai dan permukaan lain seperti kayu, ubin dan lain

lain

1.2.5 Jendela, frame dan panel kaca

1.3 Objek pekerjaan pembersihan untuk ruang keluarga meliputi:

1.3.1 Karpet

1.3.2 Gorden

1.3.3 Lantai dan permukaan lain seperti kayu, ubin dan lain-

lain

1.3.4 Pelapis, termasuk penutup sofa lounge, bangku dan

kursi

1.3.5 Jendela, frame dan panel kaca

1.4 Jenis pekerjaan pembersihan meliputi : menyapu, menyedot

debu, mengepel, mengelap, mencuci dan menyetrika.

1.5 Perabot dan perlengkapan kamar tidur meliputi : lemari

pakaian, meja rias, tempat tidur, meja, kursi dan bangku,

lampu dekorasi dan lain-lain.

Page 63: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

63

1.6 Perabot dan Perlengkapan Ruang Keluarga mencakup : kursi

tamu, rak, lemari, lampu, dekorasi dan lain-lain

1.7 Alat Pelindung Diri (APD) dapat mencakup :

Masker wajah, Sepatu, Sarung tangan, apron/celemek, sandal

karet dan lain-lain.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sapu

2.1.2 Vacuum cleaner

2.1.3 Lap

2.1.4 Ember

2.1.5 Daspen

2.1.6 Sikat lantai

2.1.7 Pel bertangkai

2.1.8 Kain pel

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Deterjen pembersih

2.2.2 Tissu

2.2.3 Air

2.2.4 Botol semprot

2.2.5 Tempat sampah

2.2.6 Alat pelindung Diri (APD)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Agama

4.1.2 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

Page 64: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

64

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang meliputi

aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

1.3 yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.4 Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,

demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja

dan atau tempat uji kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.011.02 : Menerapkan prinsip-prinsip dasar

membersihkan di lingkungan rumah tangga.

2.2 T.970000.012.02 : Mengoperasikan peralatan pembersih rumah

tangga

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.2 Pengetahuan

3.2.1 Berbagai jenis asesoris termasuk bentuk, warna dan

ukuran

3.2.2 Cara-cara pelaksanaan pekerjaan pembersihan rumah

tangga

3.2.3 Berbagai jenis peralatan dan perlengkapan pembersih

yang sesuai dengan keperluan obyek pembersihan

3.2.4 Sampah organik dan non organik rumah tangga serta

penangannya

3.3 Keterampilan

3.3.1 Mengidentifikasi metode membersihkan yang tepat dan

aman

3.3.2 Mengidentifikasi penyediaan peralatan dan perlengkapan

pembersih yang tepat

3.3.3 Memeriksa kondisi kamar dan mengidentifikasi jenis

pekerjaan pembersihannya

Page 65: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

65

3.3.4 Menyediakan dan menggunakan perlengkapan

pembersih yang berbeda serta sesuai untuk kamar tidur

dan ruang keluarga

3.3.5 Menggunakan peralatan dan metode pembersihan yang

berbeda serta sesuai untuk kamar tidur dan ruang

keluarga

3.3.6 Menata tempat tidur dan membersihkan sofa

3.3.7 Memilah sampah organik dan non organik rumah

tangga

3.3.8 Membuang sampah rumah tangga menurut jenis dan

benar

4. Sikap kerja yang diperlukan

2.1 Teliti

2.2 Terampil

2.3 Taat azas

3. Aspek kritis

3.1 Tepat memilih metode dan peralatan serta perlengkapan

pembersih.

3.2 Mengidentifikasi dengan tepat untuk jenis pekerjaan

pembersihan.

3.3 Melakukan pekerjaan membersihkan sesuai dengan instruksi

dan prosedurnya.

Page 66: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

66

KODE UNIT : T.970000.014.02

JUDUL UNIT : Membersihkan Kamar Mandi dan Fasilitas Toilet

DESKRIPSI UNIT : Unit ini menjelaskan pengetahuan, keterampilan dan

sikap kerja yang dibutuhkan untuk menyiapkan

untuk pembersihan, membersihkan kamar mandi dan

toilet, menyimpan peralatan dan perlengkapan

pembersih.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan untuk pembersihan

1.1 Toilet dan kamar mandi diperiksa untuk menentukan jenis pekerjaan

pembersihan.

1.2 Peralatan dan perlengkapan pembersih

dipilih sesuai kebutuhan.

1.3 Alat pelindung diri (APD) yang tepat

dipakai.

2. Membersihkan Kamar mandi dan fasilitas

toilet

2.1 Semua langit-langit, dinding, lantai dan sarana prasarana kamar mandi serta

toilet dibersihkan sesuai dengan

prosedur pembersihan.

2.2 Perlengkapan, peralatan kamar mandi

dan toilet yang rusak dilaporkan ke majikan.

3. Menyimpan Peralatan dan perlengkapan

pembersih

3.1 Kotoran hasil pekerjaan membersihkan dibuang dengan aman dan higienis

dengan cara yang ramah lingkungan.

3.2 Peralatan sudah dibersihkan, disimpan di tempat yang telah ditentukan.

3.3 Bahan dan perlengkapan pembersih dilengkapi bila diperlukan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik pada

lingkungan rumah tangga.

1.2 Jenis pekerjaan pembersihan meliputi: menyapu, menyedot

debu, mengepel, mengelap, mencuci.

1.3 Sarana prasarana kamar mandi dan Toilet meliputi : ruang

Mandi, shower dan bak mandi, keran, tempat sabun dan sampo,

Page 67: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

67

pintu / tirai, lantai kamar mandi, jendela, rak, dinding,

gantungan handuk. wastafel, cermin dan meja, lampu, toilet.

1.4 Alat pelindung diri (APD) meliputi : Masker wajah, sepatu

pengaman, sarung tangan dan apron / celemek.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sapu

2.1.2 Vacum cleaner

2.1.3 Pel

2.1.4 Busa

2.1.5 Lap pembersih

2.1.6 Sikat lubang toilet

2.1.7 Sikat lantai

2.1.8 Ember

2.1.9 Daspen (pengki)

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Deterjen

2.2.2 Air

2.2.3 Alat Pelindung Diri (APD)

2.2.4 Tempat sampah

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Agama

4.1.2 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

Page 68: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

68

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang

meliputi aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja

dalam melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, pada lembaga

pelatihan yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3 Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis,

lisan, demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat

kerja dan atau tempat uji kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.011.02 : Menerapkan Prinsip-Prinsip Dasar

Membersihkan Di Lingkungan Rumah Tangga

2.2 T.970000.012.02 : Mengoperasikan Peralatan Pembersih Rumah

Tangga

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Berbagai jenis permukaan objek pembersihan

3.1.2 Berbagai jenis bahan pembersih dan konsentrasi yang

benar untuk digunakan

3.1.3 Berbagai jenis peralatan pembersih dan persediaan dan

penggunaan yang tepat mereka

3.1.4 Metode Keselamatan dan Alat Pelindung Diri (APD) harus

digunakan saat membersihkan toilet dan kamar mandi

serta konsekwensi bila tidak menggunakannya

3.1.5 Standar untuk membersihkan area yang berbeda diantara

toilet dan kamar mandi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mengidentifikasi dan menggunakan APD secar benar

3.2.2 Mengidentifikasi dan memprioritaskan keperluan

membersihkan toilet dan kamar mandi

Page 69: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

69

3.2.3 Mengidentifikasi faktor keamanan pribadi saat

membersihkan

3.2.4 Mengidentifikasi dan melaporkan kerusakan toilet atau

kamar mandi

3.2.5 Memilih bahan dan peralatan pembersih yang benar dan

aman pada saat membersihkn kamar mandi dan toilet.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti

4.2 Terampil

4.3 Taat azas

5. Aspek kritis

5.1 Menggunakan metode yang tepat untuk membersihkan kamar

mandi dan toilet.

5.2 Memeriksa kondisi kamar mandi dan toilet serta

mengidentifikasi pekerjaan pembersihannya.

Page 70: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

70

KODE UNIT : T.970000.015.02

JUDUL UNIT : Membersihkan Ruang Dapur

DESKRIPSI UNIT : Unit ini menjelaskan pengetahuan, keterampilan dan

sikap kerja yang dibutuhkan untuk mempersiapkan

pekerjaan pembersihan, membersihkan area

penyiapan makanan, membersihkan area pelayanan

makanan, membersihkan area penyimpanan

makanan.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. MMenyiapkan

pekerjaan

pembersihan

1.1. Jenis pekerjaan pembersihan area dapur di mana tempat penyiapan, penyajian dan

penyimpanan makanan diidentifikasi.

1.2. Peralatan dan perlengkapan yang tepat

untuk pekerjaan pembersihan dipilih sesuai

objek pekerjaan pembersihan.

1.3. Alat Pelindung Diri ( APD ) yang relevan

dengan pekerjaan pembersihan dipakai.

2. Membersihkan area penyiapan

makanan

2.1 Semua sisa makanan dan sampah dibuang dengan aman.

2.2 Perlengkapan, sendok garpu dan peralatan

memasak dipindahkan sementara pada

tempat yang ditentukan.

2.3 Sendok garpu dan peralatan memasak

dicuci sesuai dengan prosedur.

2.4 Lantai, dinding, langit-langit dapur dan area memasak dibersihkan.

3. Membersihkan area pelayanan

makanan

3.1 Semua sisa makanan dan sampah dibuang dengan aman.

3.2 Peralatan dan alat makan yang telah

digunakan dipindahkan dari area

pelayanan untuk pembersihan.

3.3 Linen, alas dan serbet yang kotor dipindahkan pada tempat yang telah

disediakan.

3.4 Lantai, permukaan bangku / meja

dibersihkan.

4. Membersihkan area

penyimpanan makanan

4.1 Bahan makanan, bumbu dan rempah-

rempah pada area penyimpanan (rak/lemari) diperiksa dari kotoran dan

kadaluwarsa.

Page 71: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

71

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

4.2 Semua bahan makanan, bumbu dan

rempah-rempah yang tidak higienis dibuang dengan aman.

4.3 Lantai, rak dan lemari dibersihkan dan tidak lembab.

4.4 Bahan makanan, bumbu dan rempah-

rempah yang kurang pada area

penyimpanan dilengkapi.

5. Menyimpan peralatan dan

perlengkapan

pembersih

5.1 Limbah dan kotoran dari pekerjaan pembersihan dibuang secara aman, higienis

dan ramah lingkungan.

5.2 Peralatan dan perlengkapan pembersih

yang telah dipakai dibersihkan sesuai

pedoman pembersihannya.

5.3 Jenis-jenis peralatan, bahan dan perlengkapan pembersih disimpan di

tempat yang telah ditentukan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik pada

lingkungan rumah tangga.

1.2 Tempat Penyiapan, penyajian dan penyimpanan makanan dapat

mencakup: Ruang makan, Kitchen, dapur, Pantry, gudang,

kulkas dan freezer.

1.3 Jenis pekerjaan pembersihan meliputi : menyapu, menyedot

debu, mengepel, mengelap, mencuci.

1.4 Objek pekerjaan pembersihan di area dapur meliputi :

1.4.1 Karpet dan keset

1.4.2 Kompor listrik dan kompor gas serta oven

1.4.3 Lantai permukaan seperti kayu, ubin dan lain-lain

1.4.4 Mixer

1.4.5 Kulkas dan freezer

1.4.6 Furniture

1.4.7 Microwave

1.4.8 Pans / peralatan memasak

1.4.9 Pintu, jendela, frame dan panel kaca

Page 72: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

72

1.5 Komponen pembersihan meliputi: Metode / teknik, bahan kimia,

peralatan dan perlengkapan, waktu mulai dan selesai pekerjaan.

1.6 Alat pelindung diri (APD) meliputi : Masker wajah, Sarung tangan

dan celemek, Pelindung rambut, sepatu pengaman

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sapu

2.1.2 Vacum cleaner

2.1.3 Pel

2.1.4 Ember

2.1.5 Botol semprot

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Deterjen

2.2.2 Air

2.2.3 Kain pel

2.2.4 Spons

2.2.5 Alat Pelindung Diri (APD)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Agama

4.1.2 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks Penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang

meliputi aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja

dalam melaksanakan pekerjaan.

Page 73: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

73

1.2 Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3 Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,

demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja

dan atau tempat uji kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.011.02 : Menerapkan Prinsip-Prinsip Dasar

Membersihkan Lingkungan Rumah Tangga

2.2 T.970000.012.02 : Mengoperasikan Peralatan Pembersih

Rumah Tangga

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Cara melakukan pekerjaan membersihkan rumah

tangga.

3.1.2 Jenis-jenis peralatan dan perlengkapan pembersih

sesuai dengan jenis pekerjaan pembersihan pada obyek

yang berbeda

3.1.3 Kebutuhan keselamatan pribadi saat membersihkan

3.1.4 Sampah organik dan non organik rumah tangga dan

cara membuangnya

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memilah sampah organik dan non organik rumah

tangga

3.2.2 Membuang limbah rumah tangga sesuai dengan

jenisnya

3.2.3 Mengidentifikasi dan membedakan jenis pekerjaan

pembersihan

3.2.4 Mengidentifikasi metode pembersihan yang tepat dan

aman

3.2.5 Mengidentifikasi bahan pembersih yang tepat

3.2.6 Mengidentifikasi kebutuhan keamanan pribadi saat

bekerja

Page 74: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

74

3.2.7 Menggunakan dan menyediakan bahan pembersih yang

cocok untuk membersihkan rumah tangga

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti

4.2 Terampil

4.3 Taat azas

5. Aspek kritis

5.1 Mengidentifikasi keperluan membersihkan

5.2 Memilih dan menggunakan bahan, peralatan serta metode

membersihkan yang tepat

5.3 Melakukan pekerjaan membersihkan sesuai tugas, instruksi

dan spesifikasi

Page 75: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

75

KODE UNIT : T.970000.016.02

JUDUL UNIT : Mencuci Pakaian dan Linen Rumah Tangga

DESKRIPSI UNIT : Unit ini menjelaskan pengetahuan, keterampilan dan

sikap kerja yang dibutuhkan menyiapkan untuk

mencuci, proses mencuci pakaian dan linen rumah

tangga.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan untuk mencuci

1.1 Pakaian dan linen dipisahkan menurut bahan, jenis dan tingkat kekotorannya.

1.2 Peralatan, bahan dan perlengkapan cuci diseleksi berdasarkan jenis pakaian dan

linen serta pedoman penggunaan yang

sesuai pada saat pencucian.

1.3 Pakaian dan linen dihilangkan dari noda

dengan menggunakan prosedur yang benar.

2. Proses pencucian 2.1 Peralatan laundry dioperasikan untuk mencuci pakaian dan linen secara aman sesuai dengan petunjuk.

2.2 Pakaian dan linen cucian dikeringkan sesuai posedurnya.

2.3 Area pencucian pakaian dan linen dibersihkan.

2.4 Perlengkapan pencucian disimpan pada

tempat yang telah ditentukan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik pada

lingkungan rumah tangga.

1.2 Pakaian dan linen meliputi: seprei, sarung bantal, taplak meja,

serbet dan berbagai jenis pakaian.

1.3 Alat Pelindung Diri (APD) termasuk sarung tangan, apron/celemek

dan penutup rambut.

Page 76: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

76

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Mesin cuci

2.1.2 Mesin pengering

2.1.3 Papan cuci

2.1.4 Jemuran

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Deterjen

2.2.2 Air

2.2.3 Ember dan gayung air

2.2.4 Sikat cuci

2.2.5 Pelembut pakaian/linen

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Agama

4.1.2 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1. Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang meliputi

aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2. Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3. Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,demonstrasi,

portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja dan atau

tempat uji kompetensi.

Page 77: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

77

2. Persyaratan kompetensi

2.1. T.970000.011.02 : Menerapkan Prinsip-Prinsip Dasar

Membersihkan Lingkungan Rumah Tangga

2.2. T.970000.012.02 : Mengoperasikan Peralatan Pembersih Rumah

Tangga

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Kebersihan, kesehatan dan keselamatan khusus untuk

pencucian pakaian dan linen, termasuk penanganan

peralatan, bahan kimia dan bahan-bahan pencucian

lainnya.

3.1.2 Cara penanganan dan pembuangan bahan kimia dan

bahan pencuci secara aman

3.1.3 Metode menghilangkan noda pakaian dan linen

3.1.4 Jenis-jenis pakaian serta cara mencuci dan

mengeringkannya

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menentukan penggunaan bahan pembersih dan bahan

cuci menurut jenis pakaian dan linen yang berbeda.

3.2.2 Mengidentifikasi keamanan diri saat mencuci

3.2.3 Membaca instruksi produsen pada pakaian dan linen

untuk menentukan cara mencucinya

3.2.4 Menghilangkan berbagai jenis noda pada berbagai

pakaian dan linen

3.2.5 Menggunakan peralatan dan perlengkapan cuci yang

berbeda

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti

4.2 Terampil

4.3 Taat azas

Page 78: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

78

5. Aspek kritis

5.1 Menyelesaikan proses pencucian untuk berbagai jenis pakaian

dan linen.

5.2 Mengoperasikan peralatan cuci dengan aman, menggunakan

berbagai macam tombol pencucian yang tersedia.

Page 79: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

79

KODE UNIT : T.970000.017.02

JUDUL UNIT : Menyetrika Pakaian dan Linen Rumah Tangga

DESKRIPSI UNIT : Unit ini menjelaskan keterampilan, pengetahuan dan

sikap kerja yang diperlukan dalam menyiapkan untuk

menyetrika, menyetrika pakaian dan linen,

menyimpan pakaian dan linen rumah tangga.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan untuk

menyetrika

1.1 Pakaian dan Linen yang telah dicuci dipisahkan menurut jenis dan cara

menyetrikanya.

1.2 Peralatan setrika diperiksa kebersihan

dan kerusakan serta siap pakai.

2. Menyetrika pakaian dan linen

2.1 Panas setrika diatur sesuai dengan jenis pakaian dan linen.

2.2 Pakaian dan linen disetrika dengan cara yang benar dan aman.

3. Menyimpan pakaian dan linen yang telah

disetrika

3.1 Kualitas hasil penyetrikaan diperiksa, untuk memastikan kerapihannya.

3.2 Pakaian dan linen yang sudah rapi

disimpan di tempat yang telah ditentukan.

3.3 Peralatan dan perlengkapan penyetrikaan disimpan pada tempat

yang sudah ditentukan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestic pada

lingkungan rumah tangga.

1.2 Pakaian dan linen meliputi: Seprei, sarung bantal, Taplak meja,

serbet dan berbagai jenis pakaian.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Setrika Listrik / uap

2.1.2 Papan setrika

Page 80: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

80

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Cairan pelicin

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Agama

4.1.2 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1. Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang

meliputi aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja

dalam melaksanakan pekerjaan.

1.2. Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3. Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,

demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja

dan atau tempat uji kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

4.1 T.970000.011.02 Menerapkan Prinsip-Prinsip Dasar

Membersihkan Lingkungan Rumah Tangga.

4.2 T.970000.012.02 Mengoperasikan Peralatan Pembersih Rumah

Tangga

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

Page 81: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

81

3.1.1 Cara pengaturan suhu panas setrika pada saat

menyetrika berbagai jenis pakaian dan linen tanpa

menyebabkan kerusakan.

3.1.2 Cara pemeriksaan kebersihan dan kerusakan pada

setrika serta akibat menggunakan setrika yang salah

3.1.3 Cara pemeriksaan kebersihan pakaian, linen dan papan

setrika sebelum menyetrika

3.1.4 Petunjuk tentang keselamatan dan kualitas pekerjaan

dan akibatnya jika tidak mengikutinya.

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menggunakan setrika dengan aman dan sesuai dengan

pedoman penggunaan untuk berbagai jenis pakaian dan

linen

3.2.2 Mengidentifikasi kebersihan dan kerusakan pada setrika

serta akibat menggunakan setrika yang salah

3.2.3 Menyetrika pakaian dan linen secara aman dan benar

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.3 Teliti

4.4 Terampil

4.5 Taat azas

5. Aspek kritis

5.4 Pengaturan suhu setrika masing-masing untuk berbagai jenis

pakaian dan linen yang disetrika.

5.5 Mengidentifikasi kebersihan dan kerusakan yang terlihat pada

peralatan setrika

5.6 Menyetrika pakaian dan linen secara aman dan benar

Page 82: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

82

KODE UNIT : T.970000.018.02

JUDUL UNIT : Merawat Hewan Peliharaan dalam Rumah Tangga

DESKRIPSI UNIT : Unit ini menjelaskan pengetahuan, keterampilan dan

sikap kerja yang dibutuhkan untuk menidentifikasi

dan mengkonfirmasi kebutuhan perawatan hewan

peliharaan, membersihkan hewan peliharaan, merias

hewan peliharaan, memberi makan hewan peliharaan,

menjaga kebersihan dan keamanan serta kesehatan

lingkungan hewan peliharaan.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi

kebutuhan perawatan hewan peliharaan

1.1 Kebutuhan Perawatan hewan

peliharaan dalam rumah tangga dipilih.

1.2 Metode yang sesuai untuk merawat hewan peliharaan dipilih atas

persetujuan majikan.

1.3 Peralatan dan perlengkapan yang tepat

untuk merawat hewan peliharaan

disiapkan.

1.4 Alat pelindung (APD) yang tepat

dipakai sebelum melakukan pekerjaan merawat hewan peliharaan.

2. Membersihkan Hewan Peliharaan

2.1 Pekerjaan untuk membersihkan hewan peliharaan diidentifikasi.

2.2 Pekerjaan membersihkan hewan

peliharaan dilakukan sesuai dengan petunjuk.

2.3 Tempat memandikan hewan peliharaan harus bersih dan kering.

2.4 Peralatan dan perlengkapan dibersihkan

dan diganti jika diperlukan.

3. Merias hewan

peliharaan

3.1 Penampilan hewan peliharaan

diidentifikasi.

3.2 Mendandani hewan peliharaan dilakukan sesuai dengan petunjuk.

3.3 Peralatan dan perlengkapan dibersihkan dan diganti jika diperlukan.

4. Memberi Makan Hewan Peliharaan

4.1 Makanan hewan peliharaan yang sesuai dipilih.

4.2 Makanan diberikan pada tempatnya.

4.3 Makanan dan minuman untuk hewan

Page 83: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

83

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

peliharaan disediakan dengan cara yang

aman dan higienis.

4.4 Perilaku makan hewan peliharaan

yang tidak biasa dilaporkan kepada majikan.

4.5 Tempat makan hewan peliharaan dan

peralatan dibersihkan dan disimpan di

tempat yang disediakan.

5. Menjaga kebersihan, keamanan dan

kesehatan lingkungan

hewan peliharaan.

5.1 Area hewan peliharaan dibersihkan dan dirawat secara reguler.

5.2 Langkah-langkah pengamanan yang

memadai dilakukan untuk menjaga

hewan peliharaan aman setiap saat.

5.3 Gangguan kesehatan hewan peliharaan

disampaikan kepada majikan untuk konsultasi dokter hewan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik pada

lingkungan rumah tangga.

1.2 Alat Pelindung Diri (APD) meliputi : masker wajah, sepatu

pengaman, sarung tangan dan apron/celemek.

1.3 Kebutuhan Perawatan hewan meliputi:

1.3.1 Kebutuhan untuk mendandani dan waktunya

1.3.2 Kebutuhan membersihkan dan memandikan

1.3.3 Kebutuhan makan dan minuman, termasuk waktu

makan, jumlah makan, jenis makanan

1.3.4 Kebutuhan berjalan untuk anjing

1.4 Hewan termasuk:

1.4.1 Berbagai jenis kucing

1.4.2 Berbagai jenis anjing

1.4.3 Berbagai jenis ikan

1.4.4 Kelinci

1.5 Pekerjaan untuk membersihkan hewan termasuk :

1.5.1 Mandi dan menyikat hewan peliharaan

Page 84: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

84

1.5.2 Frekuensi membersihkan, yaitu harian, mingguan

dan lain-lain

1.6 Penampilan hewan termasuk:

1.6.1 Menyisir hewan peliharaan

1.6.2 Menjaga kebersihan hewan peliharaan

1.7 Makanan hewan termasuk:

1.7.1 Makanan hewan komersial yang dikemas untuk jenis

dan hewan peliharaan yang berbeda

1.7.2 Makanan buatan sendiri termasuk persiapan

makanan, dimasak atau mentah.

1.8 Perilaku makan yang tidak biasa termasuk tidak terbatas

pada:

1.8.1 Tersedak

1.8.2 Tidak mau makan

1.8.3 Muntah

1.9 Area hewan peliharaan mengacu pada tempat tertentu yang

ditunjuk untuk hewan peliharaan, di dalam atau di luar rumah

dan termasuk:

1.9.1 Kandang kelinci

1.9.2 Kandang kucing

1.9.3 Kandang Anjing

1.10 Langkah-langkah pengamanan meliputi:

1.10.1 Tulang, seperti tulang ayam, menyebabkan tersedak

1.10.2 Mobil dan mesin-mesin

1.10.3 Mengiggit/mengunyah kabel listrik

1.10.4 Pemangsa, seperti anjing besar, kucing

1.10.5 Benda-benda kecil yang menyebabkan tersedak

1.11 Kesehatan hewan peliharaan meliputi:

1.11.1 Obat tetes, bubuk atau sampo (sebagai tindakan

pencegahan)

1.11.2 Pernapasan

1.11.3 penyakit umum termasuk namun tidak terbatas

pada: flu Burung, Toksoplasmosis, flu kucing,

batuk, Rabies

Page 85: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

85

1.11.4 luka-luka, benjolan dan memar

1.11.5 cacingan

1.11.6 menempel : kutu, tungau kulit, internal dan

eksternal parasit,

1.11.7 masalah kulit, gatal-gatal

1.11.8 Vaksinasi

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kandang hewan

2.1.2 Peralatan pembersih (sisir, sikat, gunting kuku)

2.1.3 Peralatan makan (mangkok, piring, tempat minum)

2.1.4 Peralatan mandi (shower, selang/pipa, botol semprot,

bak/ember)

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Obat-obatan hewan

2.2.2 Makanan hewan

2.2.3 Sarana permainan hewan

2.2.4 Air

2.2.5 Alat pelindunng Diri (APD)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Agama

4.1.2 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

Page 86: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

86

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang

meliputi aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja

dalam melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3 Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,

demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja

dan atau tempat uji kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.011.02 Menerapkan Prinsip-Prinsip Dasar

Membersihkan Lingkungan Rumah Tangga

2.2 T.970000.012.02 Mengoperasikan Peralatan Pembersih Rumah

Tangga

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Alat perawatan dan metode pemeliharan disesuaikan

dengan kebutuhan perawatan yang berbeda

3.1.2 Kebutuhan tentang makanan dari berbagai jenis

hewan peliharaan

3.1.3 Prosedur perawatan untuk berbagai jenis hewan

peliharaan

3.1.4 Kesehatan untuk hewan peliharaan rumah tangga.

3.1.5 Berbagai jenis kebutuhan merawat hewan peliharaan

rumah tangga termasuk makan, kebersihan,

perawatan dan pemeliharaan

3.1.6 Penyakit yang umum pada hewan peliharaan rumah

tangga

3.1.7 Penanganan hewan peliharaan yang aman dan

higienis serta langkah-langkah pengamanan yang

sesuai prosedur

Page 87: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

87

3.1.8 Tingkat ukuran pengamanan yang sesuai untuk

berbagai jenis hewan peliharaan.

3.2 Keterampilan

3.2.1 Membuang limbah hewan peliharaan secara tepat

dan dengan cara yang higienis

3.2.2 Mengidentifikasi peralatan dan metode perawatan

hewan peliharaan yang tepat

3.2.3 Mengidentifikasi dan membedakan antara berbagai

kebutuhan perawatan hewan peliharaan

3.2.4 Mengidentifikasi persediaaan dan menggunakan

bahan pembersih yang tepat

3.2.5 Menggunakan peralatan dan metode pembersihan

yang berbeda serta cocok untuk membersihkan

hewan peliharaan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Hati-hati

4.2 Teliti

4.3 Terampil

4.4 Taat azas

5. Aspek kritis

5.1 Benar mengidentifikasi kebutuhan merawat hewan peliharaan

5.2 Mengidentifikasi metode perawatan dan pemilihan peralatan

5.3 Tepat memilih persediaan dan alat pembersih

5.4 Melakukan perawatan sesuai dengan petunjuk dan prosedur.

Page 88: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

88

KODE UNIT : T.970000.019.02

JUDUL UNIT : Menanam Pohon, Pagar Pohon, Tanaman Kebut dan

Rumput

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja yang

dibutuhkan dalam menanam pohon, pagar pohon,

tanaman kebut dan rumput.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan bibit tanaman

1.1 Bibit disesuaikan dengan kapasitas taman.

1.2 Bibit dirawat secara khusus.

2. Menanam bibit tanaman 2.1 Media penanaman bibit disiapkan terlebih dahulu.

2.2 Bibit ditanam pada tempat yang telah

ditentukan sesuai dengan prosedur.

3. Menjaga bibit setelah

ditanam

3.1 Bibit dipastikan terhindar dari hama.

3.2 Pupuk diberikan secukupnya sesuai dengan

jenis tanaman.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik pada

lingkungan rumah tangga.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Alat menanam tergantung tempat dan media tanam (cangkul,

sekop kecil, gancu, dll)

2.1.2 Gunting rumput

2.1.3 Kuas

2.1.4 Alat pembersih (sapu, sapu lidi, dll)

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Air

2.2.2 Pupuk

Page 89: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

89

2.2.3 Selang air

2.2.4 Botol semprot (hand spray)

2.2.5 Alat pelindung diri ( sarung tangan, sepatu pelindung,

masker, topi/helm, kaca mata)

2.2.6 Gembor

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang meliputi

aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3 Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,

demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja

dan atau tempat uji kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

(Tidak ada.)

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Pemilihan bibit yang sehat secara benar

3.1.2 Cara merawat bibit secara khusus

3.1.3 Mempersiapkan area / media penanaman secara benar

Page 90: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

90

3.1.4 Cara menanam bibit secara benar

3.1.5 Jenis-jenis hama tanaman

3.1.6 Jenis-jenis pupuk

3.1.7 Teknis Menggunakan peralatan dan perlengkapan secara

benar

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mengidentifikasi bibit yang sehat

3.2.2 Menyiapkan media tanam secara baik

3.2.3 Menaman bibit secara benar

3.2.4 Merawat tanamam secara benar

3.2.5 Menggunakan peralatan dan perlengkapan secara benar.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Hati-hati

4.2 Teliti

4.3 Taat asas

5. Aspek kritis

5.1 Pemilihan bibit yang baik untuk ditanam

5.2 Penanaman bibit sesuai prosedur

5.3 Pemeliharaan Tanaman secara berkala dan bekelanjutan

Page 91: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

91

KODE UNIT : T.970000.020.02

JUDUL UNIT : Memangkas Pohon

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja yang

dibutuhkan dalam memangkas pohon.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan alat kebun ringan sebelum

melakukan pekerjaan

1.1 Alat disediakan sesuai dengan fungsi dan kegunaannya.

1.2 Peralatan kerja diperiksa dan dipastikan tidak tumpul dan rusak serta dapat

digunakan.

2. Menyortir jenis tanaman sebelum dipangkas

2.1 Sebelum dipangkas jenis tanaman diidentifikasi terlebih dahulu.

2.2 Tanaman yang sudah lebat dipangkas sesuai kebutuhan.

3. Merapikan taman dan pohon yang sudah

dipangkas

3.1 Sampah pohon yang sudah dipangkas dibuang pada tempatnya.

3.2 Setelah dilakukan pemangkasan taman

dirapikan kembali.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik pada

lingkungan rumah tangga.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Gunting rumput

2.1.2 Golok / gergaji

2.1.3 Gancu

2.1.4 Sekop kecil

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Alat pembersih (sapu,sapu lidi dll)

2.2.2 Pengki

Page 92: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

92

2.2.3 Alat pelindung diri ( sarung tangan, sepatu pelindung,

masker, topi/helm, kaca mata)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang meliputi

aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3 Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,

demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja

dan atau tempat uji kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

(Tidak ada.)

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Teknis menggunakan peralatan dan perlengkapan

pemangkasan

3.1.2 Teknis memangkas tanaman secara baik dan benar

3.1.3 Membuang sampah tanaman secara baik dan benar

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menggunakan peralatan secara baik dan benar

Page 93: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

93

3.2.2 Memangkas tanaman secara baik dan benar

3.2.3 Membuang sampah tanaman secara baik

3.2.4 Merapikan tanaman sesuai estetikanya

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Hati-hati

4.2 Teliti

4.3 Taat asas

5. Aspek kritis

5.1 Menggunakan peralatan dan perlengkapan secara baik dan benar.

5.2 Memangkas tanaman secara baik dan sesuai estetikanya.

Page 94: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

94

KODE UNIT : T.970000.021.02

JUDUL UNIT : Merawat Kesehatan Tanaman dan Pohon

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja yang

dibutuhkan dalam merawat kesehatan tanaman dan

pohon.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Memahami jenis tanaman serta cara

perawatannya sesuai

dengan standar

1.1 Jenis tanaman diidentifikasi dengan baik.

1.2 Cara perawatan ditentukan sesuai dengan

standar.

2. Merawat tanaman dari penyakit dan hama

2.1 Tanaman disemprot dengan obat sesuai dengan jenis tanaman.

2.2 Tanaman dipupuk sesuai dengan

kebutuhan.

3. Mencari tanaman dan

pohon yang sudah mati dan terserang

hama

3.1 Tanaman yang sudah mati dibuang.

3.2 Tanaman dan pohon taman dirapikan

kembali.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik di lingkungan

rumah tangga.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Cangkul

2.1.2 Gunting rumput

2.2.3 Sekop kecil

2.2.4 Alat pembersih (sapu, sapu lidi dll)

2.2.5 Golok / gergaji

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Air

2.2.2 Pupuk

Page 95: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

95

2.2.3 Obat pembasmi hama

2.2.4 Selang air

2.2.5 Botol semprot (hand spray)

2.2.6 Gembor

2.2.7 Alat pelindung diri ( sarung tangan, sepatu pelindung,

masker, topi/helm, kaca mata)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang meliputi

aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3 Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,

demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja

dan atau tempat uji kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

(Tidak ada.)

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Jenis-jenis tanaman

3.1.2 Jenis-jenis penyakit tanaman

Page 96: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

96

3.1.3 Jenis-jenis obat pembasmi hama

3.1.4 Teknis merawat tanaman dari penyakit dan hama

3.1.5 Cara menyortir tanaman dan pohon yang sehat atau

terserang hama

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memeriksa tanaman dan pohon yang sehat atau terserang

hama

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.4 Hati-hati

4.5 Teliti

4.6 Taat asas

5. Aspek kritis

5.1 Merawat tanaman dari penyakit dan hama

Page 97: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

97

KODE UNIT : T.970000.022.02

JUDUL UNIT : Menghasilkan Tanaman Muda

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja yang

dibutuhkan dalam menghasilkan tanaman muda.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Membuat cangkokan atau stek

1.1 Tanaman diidentifikasi sebelum dilakukan cangkokan atau stek.

1.2 Jenis tanaman dipilah sesuai dengan kebutuhan taman.

1.3 Pencangkokan atau stek dilakukan sesuai

dengan prosedur.

2. Menanam tanaman hasil

cangkokan atau stek

2.1 Tanaman hasil cangkokan atau stek

ditanam untuk menggantikan tanaman yang mati sesui dengan prosedur.

2.2 Tanaman hasil cangkokan atau stek dirawat secara teratur.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik di lingkungan

rumah tangga.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Cangkul

2.1.2 Gunting rumput

2.2.3 Sekop kecil

2.2.4 Alat pembersih (sapu, sapu lidi dll)

2.2.5 Golok / gergaji

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Air

2.2.2 Pupuk

2.2.3 Selang air

2.2.4 Botol semprot (hand spray)

Page 98: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

98

2.2.5 Gembor

2.2.6 Alat pelindung diri ( sarung tangan, sepatu pelindung,

masker, topi/helm, kaca mata)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang meliputi

aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3 Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,

demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja

dan atau tempat uji kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

(Tidak ada.)

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Jenis-jenis tanaman yang dapat dicangkok atau stek

3.1.2 Teknik pencangkokan dan stek

3.1.3 Cara menanam hasil cangkokan atau stek

3.1.4 Cara merawat tanaman hasil cangkokan atau stek

Page 99: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

99

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mengidentifikasi tanaman yang akan dicangkok atau stek

3.2.2 Membuat cangkokan atau stek

3.2.3 Menanam hasil cangkokan atau stek

3.2.4 Merawat tanaman hasil cangkokan atau stek

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Hati-hati

4.2 Teliti

4.3 Taat asas

5. Aspek kritis

5.1 Menentukan tanaman untuk dicangkok dan stek

Page 100: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

100

KODE UNIT : T.970000.023.02

JUDUL UNIT : Memelihara Taman Rumah dan Peralatan

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja yang

dibutuhkan dalam memelihara taman rumah dan

peralatan.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Membersihkan area taman rumah

1.1 Alat disiapkan sesuai kebutuhan.

1.2 Rumput yang tidak beraturan dirapikan.

1.3 Halaman rumah disapu sampai bersih.

1.4 Sampah dibuang pada tempatnya.

2. Menyiram taman 2.1 tanaman dan medianya diidentifikasi sebelum disiram.

2.2 Tanaman disiram secara berkala sesuai

dengan kebutuhan.

3. Memupuk tanaman 3.1 Pupuk diidentifikasi sesuai jenis dan pemakaiannya.

3.2 Pupuk digunakan sesuai dengan ukuran

dan prosedur pemupukan.

4. Menyimpan peralatan 4.1 Peralatan dan perlengkapan setelah

pemakaian dibersihkan.

4.2 Peralatan dan perlengkapan disimpan pada tempat yang telah ditentukan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pekerja domestik dilingkungan

rumah tangga.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Cangkul

2.1.2 Mesin potong rumput /gunting rumput

2.2.3 Sekop kecil

2.2.4 Alat pembersih (sapu, sapu lidi)

2.2.5 Sikat

Page 101: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

101

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Air

2.2.2 Pupuk

2.2.3 Selang air

2.2.4 Botol semprot (hand spray)

2.2.5 Pengki

2.2.6 Gembor

2.2.7 Alat pelindung diri ( sarung tangan, sepatu pelindung,

masker, topi/helm, kaca mata)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Budaya dan kebiasaan pengguna jasa

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan yang meliputi

aspek pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dapat dilakukan pada tempat kerja, lembaga pelatihan

yang memenuhi persyaratan keamanan lingkungan.

1.3 Penilaian dapat dilakukan dengan cara tertulis, lisan,

demonstrasi, portofolio/log book dan wawancara, ditempat kerja

dan atau tempat uji kompetensi.

2. Persyaratan kompetensi

(Tidak ada.)

Page 102: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

102

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Teknis pembersihan taman rumah secara baik dan benar

3.1.2 Cara menyiram taman secara baik dan benar

3.1.3 Cara memberi pupuk baik organik dan non organik

3.1.4 Cara menyimpan, merawat peralatan dan perlengkapan

secara baik dan benar

3.2 Keterampilan

3.2.1 Membersihkan taman rumah secara baik dan benar

3.2.2 Menyiram taman secara baik dan benar

3.2.3 Memberi pupuk organik dan non organik

3.2.4 Menyimpan, merawat peralatan dan perlengkapan secara

baik dan benar

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Hati-hati

4.2 Teliti

4.3 Taat asas

5. Aspek kritis

5.1 Penggunaan bahan memperhatikan kelestarian lingkungan (tidak

boleh mencemari lingkungan)

Page 103: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

103

KODE UNIT : T.970000.024.00

JUDUL UNIT : Membersihkan Lingkungan Kamar Tidur Bayi

DESKRIPSI UNIT : Unit ini berhubungan dengan pengetahuan,

keterampilan dan sikap kerja yang dibutuhkan

dalam merencanakan pembersihan, melaksanakan

pembersihan dan menata lingkungan kamar tidur

bayi.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Merencanakan pembersihan lingkungan

kamar tidur bayi

1.1 Jadwal pembersihan ruangan dibuat secara berkala.

1.2 Peralatan dan bahan pembersih dipilih berdasarkan fungsinya.

1.3 Peralatan dan bahan disiapkan sesuai dengan kebutuhan.

2. Melaksanakan pembersihan

lingkungan kamar tidur bayi

2.1 Pintu dan jendela kamar bayi dibuka untuk memastikan sirkulasi udara dalam

ruangan

2.2 Langit-langit, Dinding dan Lantai kamar

bayi dibersihkan menggunakan peralatan dan bahan yang tepat.

2.3 Perabot di ruangan bayi dibersihkan dari debu dan kotoran yang menempel.

3. Menata lingkungan kamar tidur bayi

1.1 Perabot dirapikan sesuai dengan estetika dan keamanan.

1.2 Lingkungan kamar tidur bayi dirapikan

untuk memberikan kenyamanan.

1.3 Peralatan dan bahan pembersih disimpan pada tempat yang aman.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini digunakan di lingkungan rumah tangga dan

Tempat Penitipan Anak (TPA).

1.2 Perabot adalah barang barang perlengkapan rumah tangga

diantaranya tempat tidur, lemari, meja, kursi dan peralatan

penunjang kebutuhan bayi.

1.3 Estetika diartikan dengan seni dan keindahan.

Page 104: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

104

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sapu panjang

2.1.2 Lap kering dan lap basah

2.1.3 Vacuum cleaner

2.1.4 Sapu lantai

2.1.5 Kain pel

2.1.6 Pengki dan tempat sampah

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Pembersih lantai

2.2.2 Pembersih logam (Metal polish)

2.2.3 Pembersih kayu (furniture polish)

2.2.4 Pembersih kaca

2.2.5 Masker

2.2.6 Penutup kepala

2.2.7 Sarung tangan

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar kerja membersihkan ruangan (SOP)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, portofolio,

demonstrasi/praktek dan/atau simulasi.

Page 105: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

105

1.3 Penilaian dilakukan ditempat kerja, dan/atau tempat uji

kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

(Tidak ada.)

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.2 Pengetahuan

3.3.9 Jenis dan fungsi peralatan pembersih

3.3.10 Jenis dan fungsi bahan pembersih

3.3.11 Tata letak dan penyimpanan perabot

3.4 Keterampilan

3.2.1 Menggunakan alat dan bahan pembersih

3.2.2 Membersihkan peralatan rumah tangga

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Rapi

4.2 Hati-hati

4.3 Taat asas

5. Aspek kritis

5.1 Ketepatan membersihkan dan menata kamar tidur bayi

Page 106: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

106

KODE UNIT : T.970000.025.02

JUDUL UNIT : Memelihara Kebersihan Bayi

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja yang

dibutuhkan dalam menyiapkan perelaatan dan

perlengkapan mandi bayi, menangani bayi BAB/BAK

dan memandikan bayi.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Memeriksa tubuh bayi dari kotoraan yng harus

dibersihkan

1.1 Peralatan dan perlengkapan mandi dipilih

sesuai kebutuhan dan petunjuk

pemakaian

1.2 Air mandi bayi disediakan sesuai kondisi

bayi.

2. Menangani bayi BAB dan

BAK

2.1 BAB/BAK dibersihkan ditubuh bayi

dengan teknik sesuai jenis kelamin.

2.2 Membersihkan BAB/BAK bayi dilakukan

sesuai prosedur.

3. Memandikan bayi 3.1 Tahapan cara memandikan bayi dilakukan untuk menghindari reaksi

negatif.

3.2 Mata, hidung dan telinga bayi dibersihkan

dari kotoran.

3.3 Bayi dikenakan pakaian bersih dan rapi.

3.4 Peralatan mandi bayi dirapikan ketempat

semula.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Kontek variabel unit kompetensi ini termasuk menggunaka

kosmetika serta pakaian selesai bayi dimandikan dan digunakan di

lingkungan rumah, di tempat penitipan anak, ataupun di luar

rumah dalam ruangan yang aman.

1.2 Reaksi negatif yang dimaksud yaitu kondisi basah yang tiba-tiba

dapat menimbilkan kegugupan (kaget) pada bayi.

1.3 BAB adalah Buang Air Besar.

1.4 BAK adalah Buang Air Kecil.

Page 107: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

107

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Bak mandi bayi

2.1.2 Ember

2.1.3 Washlap

2.1.4 Handuk

2.1.5 Pakaian bayi

2.1.6 Popok

2.2 Perlengkapan

2.1.1 Sabun mandi bayi

2.1.2 Shampo

2.1.3 baby oil,

2.1.4 baby lotion,

2.1.5 baby powder,

2.1.6 baby cream,

2.1.7 baby cologne

2.1.8 hair lotion.

2.1.9 Minyak telon/kayu putih

2.1.10 Lampin/popok buang pakai

2.1.11 Gunting kuku

2.1.12 Kapas lidi

2.1.13 Kapas basah

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Perilaku Hidup Bersih dan Sehat

Page 108: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

108

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis,

demonstrasi/praktek, portofolio dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di tempat kerja, dan/atau tempat uji

kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.024.02 Membersihkan Lingkunan Kamar tidur bayi.

2.2 T.970000.026.02 Merawat Pakaian dan Linen bayi.

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Anatomi tubuh bayi

3.1.2 Jenis-jenis dan fungsi kosmetika bayi

3.1.3 Suhu air untuk memandikan bayi

3.1.4 Persiapan pemeliharaan kebersihan bayi sesuai dengan

peralatan

3.2 Keterampilan

3.2.1 Membersihkan bagian wajah dan kepala bayi

3.2.2 Memposisikan bayi selama dimandikan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Terampil

4.2 Hati-hati

4.3 Sabar

4.4 Disiplin

5. Aspek kritis

5.1 Memandikan bayi dengan aman dan nyaman

Page 109: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

109

KODE UNIT : T.970000.026.02

JUDUL UNIT : Merawat Pakaian dan Linen Bayi

DESKRIPSI UNIT: Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan,keterampilan dan sikap kerja yang

dibutuhkan dalam merencanakan proses pencucian,

mencuci dan menyeterika serta menata pakaian/linen

bayi.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Merencanakan proses pencucian

1.1 peralatan dan bahan pembersih untuk mencuci dipilih sesuai kebutuhan.

1.2 Pakaian dan linen bayi dipisahkan sesuai dengan jenis, bahan kain dan tingkat

kotorannya.

2. Mencuci pakaian dan

linen bayi

2.1 Kebutuhan air, bahan pembersih dan

waktu pencucian diatur sesuai petunjuk pencucian.

2.2 Proses pencucian pakaian dan linen bayi

dilakukan sesuai prosedur.

2.3 Membersihkan dan merapikan peralatan

yang telah digunakan ke tempat semula.

3. Menyeterika pakaian dan linen bayi

3.1 Peralatan menyetrika diperiksa untuk memastikan kebersihan dan

keamanannya.

3.2 Temperatur pada setrika diatur sesuai

dengan jenis pakaian dan linen bayi.

3.3 Pakaian dan linen bayi disetrika dengan cara yang benar.

3.4 Peralatan dan hasil setrika disimpan pada tempat yang aman.

4. Penataan pakaian dan linen bayi

4.1 Pakaian dan linen bayi yang telah disetrika disusun sesuai dengan

jenisnya.

4.2 Pakaian dan linen bayi disimpan pada tempat yang telah ditentukan.

4.3 Perlengkapan setrika disimpan pada tempat yang telah ditentukan.

Page 110: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

110

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini dapat digunakan dalam lingkungan rumah

tangga dan tempat penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Mesin cuci

2.1.2 Ember

2.1.3 Sikat pakaian

2.1.4 Keranjang

2.1.5 Setrika

2.1.6 Meja setrika

2.1.7 Mesin Cuci

2.1.8 Bak Cuci

2.2 Perlengkapan

1.2.1 Detergen

1.2.2 Pelembut

1.2.3 Pewangi

1.2.4 Pembersih noda

1.2.5 Gantungan pakaian

1.2.6 Sandal karet

1.2.7 Jepitan baju

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.1.1 Prosedur pencucian dan pelicinan pakaian dan linen

Page 111: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

111

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, portofolio,

demonstrasi/praktek dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di tempat kerja, dan/atau tempat uji

kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar Tidur Bayi

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Bahan dan jenis pakaian dan lena bayi

3.1.2 Penggunaan peralatan dan bahan pembersih

3.1.3 Jenis-jenis mesin cuci dengan berbagai produk

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mengopersikan mesin cuci sesuai prosedur

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Terampil

4.2 Hati-hati

4.3 Rapi

5. Aspek kritis

5.1 Mencuci dan menyetrika sesuai prosedur

Page 112: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

112

KODE UNIT : T.970000.027.02

JUDUL UNIT : Memperbaiki Gizi Bayi Malnutrisi

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam mengenali bayi malnutrisi, merawat bayi

malnutrisi dan melakukan evaluasi

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengenali bayi

malnutrisi

1.1 Bayi malnutrisi diidentifikasi berdasarkan

usia.

1.2 Faktor penyebab bayi malnutrisi diidentifikasi berdasarkan asupan gizi.

1.3 Penyakit gizi dibedakan sesuai dengan masalahnya untuk memudahkan

perawatan.

2. Merawat bayi malnutrisi

2.1 program perbaikan gizi ditentukan sesuai

dengan hasil temuan.

2.2 Diet dan Nutrisi dicatat secara terperinci sesuai program.

2.3 Kondisi bayi dikontrol secara berkala.

3. Melakukan evaluasi dan laporan

3.1 Catatan hasil perawatan dievaluasi secara berkala.

3.2 Catatan hasil perawatan bayi malnutrisi dilaporkan kepada pengguna jasa.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini dapat digunakan dalam melakukan pelayanan

penjagaan bayi dengan penyakit kekurangan dan kelebihan gizi di

rumah tangga dan tempat penitipan anak.

1.2 Diet adalah aturan makanan khusus untuk kesehatan dan

biasanya dilakukan atas petunjuk dokter atau konsultan.

1.3 Nutrisi merupakan zat dalam makanan yang dibutuhkan

organisme untuk dapat tumbuh dan berkembang dengan baik

sesuai dengan fungsinya.

Page 113: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

113

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Timbangan bayi

2.1.2 Stetoskop

2.1.3 Termometer

2.1.4 Meteran

2.1.5 Kartu Menuju Sehat

2.2 Perlengkapan

2.1.1 Menu diet sesuai dengan kondisi bayi

2.1.2 Jadwal makan/minum bayi

3. Peraturan yang diperlukan

3.1 Peraturan Menteri Kesehatan Nomor 224/Menkes/SP/II/2007

tentang Spesifikasi Teknik Makanan Pendamping Sesuai Usia Air

Susu Ibu (MP-ASI)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Pedoman untuk mengukur tanda vital bayi

4.2.2 Standar penjagaan, pengasuhan dan keperawatan bayi

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, portofolio,

demonstrasi/praktek dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di tempat kerja, dan/atau tempat uji

kompetensi (TUK).

Page 114: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

114

3.2 Persyaratan kompetensi

2.1. T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar tidur Bayi

2.2. T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

2.3. T.970000.026.02 Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

2.4. T.970000.033.02 Memberikan Makan dan Minum Bayi

2.5. T.970000.035.02 Memberikan Susu Formula Pada Bayi

2.6. T.970000.037.02 Melakukan P3K Pada Bayi

2.7. T.970000.038.02 Mencegah Kecelakaan Pada Bayi

2.8. T.970000.032.02 Menyusun Menu Sesuai Usia Bayi

2.9. T.970000.034.02 Membantu Memberikan ASI Eksklusif

2.10. T.970000.031.02 Melakukan Pencegahan Bayi Tertular

Penyakit

2.11. T.970000.028.02 Merawat bayi Pasca Imunisasi

2.12. T.970000.029.02 Memeriksa Tanda-Tanda Vital pada Bayi

2.13. T.970000.036.02 Melaksanakan Stimulasi Pada Bayi

2.14. T.970000.030.02 Melakukan Pertolongan Penyakit Ringan

Pada Bayi

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Pengasuhan bayi underweight dan bayi dengan overweight

(obesitas)

3.1.2 Kiat-kiat penanganan pengasuhan bayi dengan

underweight dan bayi dengan overweight (obesitas)

3.1.3 Nutrisi dan kebutuhan cairan sesuai dengan tumbuh

kembang

3.2 Keterampilan

3.2.2 Pengukuran berat dan tinggi badan bayi

3.2.3 Pemberian makan sesuai dengan kondisi bayi

3.2.4 Mengasuh bayi

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti

4.2 Sabar

Page 115: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

115

4.3 Terampil

4.4 Hati-hati

5. Aspek kritis

5.1 Ketepatan dalam melaksanakan program bayi underweight dan

overweight

Page 116: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

116

KODE UNIT : T.970000.028.02

JUDUL UNIT : Merawat Bayi Pasca Imunisasi

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam mengenali tanda dan gejala akibat imunisasi,

melakukan perawatan pasca imunisasi dan

mengevaluasi serta membuat laporan kondisi bayi.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengenali tanda dan

gejala akibat imunisasi

1.1 Tanda dan gejala tidak normal akibat

imunisasi diketahui sesuai kondisi bayi.

1.2 Tanda dan gejala tidak normal dilaporkan kepada pengguna jasa.

1.3 Peralatan dan bahan disiapkan sesuai

gejala yang timbul.

2. Melakukan perawatan

pasca imunisasi 2.1 Cara penanganan disesuaikan dengan

gejala yang timbul.

2.2 Gejala yang timbul akibat imunisasi

ditangani sesuai persetujuan pengguna

jasa.

3. Mengevaluasi kondisi

bayi 3.1 ondisi bayi akibat imunisasi dilaporkan

kepada pengguna jasa.

3.2 Perkembangan kondisi kesehatan bayi dicatat pada log book yang tersedia.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini dapat digunakan dalam melakukan merawat

bayi pasca imunisasi dasar dan lanjutan di rumah tangga dan

tempat penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Timbangan

2.1.2 Meteran

2.1.3 Alat kompres

Page 117: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

117

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Baskom

2.2.2 Air hangat

2.2.3 Catatan status gizi bayi

2.2.4 Masker

3. Peraturan yang diperlukan

3.1 Undang-undang Nomor 36 Tahun 2009 tentang kesehatan

3.2 Surat Keputusan Menteri Kesehatan Nomor

284/MENKES/SK/III/2004 tentang Buku Kesehatan Ibu Dan Anak

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Pedoman kesehatan ibu dan anak

4.2.2 Pedoman tentang Imunisasi dasar dan lanjutan

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, portofolio,

demonstrasi/praktek dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di kerja, dan/atau tempat uji kompetensi

(TUK).

Page 118: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

118

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar tidur Bayi

2.2 T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

2.3 T.970000.026.02 Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

2.4 T.970000.033.02 Memberikan Makan dan Minum Bayi

2.5 T.970000.035.02 Memberikan Susu Formula Pada Bayi

2.6 T.970000.037.02 Melakukan P3K pada bayi

2.7 T.970000.038.02 Mencegah Kecelakaan Pada bayi

2.8 T.970000.032.02 Menyusun Menu Sesuai Usia Bayi

2.9 T.970000.034.02 Membantu Memberikan ASI Eksklusif

2.10 T.970000.031.02 Melakukan Pencegahan Bayi Tertular Penyakit

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Jenis-jenis imunisasi

3.1.2 Cara penanggulangan tanda dan gejala normal akibat

imunisasi dan gejala ikutan akibat imunisasi

3.1.3 Perawatan pasca imunisasi.

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mengawasi bayi pasca imunisasi.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Cermat

4.2 Hati-hati

4.3 Sabar

5. Aspek kritis

5.1 Ketepatan dalam mengenali tanda dan gejala kondisi bayi pasca

imunisasi

Page 119: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

119

KODE UNIT : T.970000.0006.02

JUDUL UNIT : Memeriksa Tanda-Tanda Vital pada Bayi

DESKRIPSI UNIT: Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam merencanakan, melaksanakan dan melaporkan

hasil pemeriksaan tada-tanda vital pada bayi.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Merencanakan pemeriksaan

1.1 Tujuan pemeriksaan tanda-tanda vital pada bayi dikonsultasikan dengan

pengguna jasa.

1.2 Peralatan dan perlengkapan

pemeriksaan disiapkan berdasarkan

kondisi dan karakteristik bayi.

1.3 Peralatan dan perlengkapan

pemeriksaan digunakan sesuai prosedur.

2. Melakukan tahapan pemeriksaan

2.1 Suhu badan bayi diukur dengan benar.

2.2 Denyut nadi bayi dihitung dengan tepat.

2.3 Tekanan darah bayi diukur tepat.

2.4 Pernafasan bayi dihitung cermat.

3. Melaporkan hasil pemeriksaan

3.1 Hasil pemeriksaan dicatat secara terperinci.

3.2 Catatan hasil pemeriksaan dilaporkan kepada pengguna jasa.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini dapat digunakan dalam memeriksa tanda-

tanda vital pada bayi di lingkungan rumah tangga dan Tempat

Penitipan anak (TPA).

1.2 Tanda-tanda vital bayi.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Thermometer

2.1.2 Timbangan bayi

2.1.3 Pengukur tinggi badan

Page 120: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

120

2.1.4 Stetoskop

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Catatan perkembangan bayi.

2.2.2 Ballpoin/pensil

3. Peraturan yang diperlukan

3.1 Surat Keputusan Menteri Kesehatan Nomor

284/MENKES/SK/III/2004 tentang Buku Kesehatan Ibu Dan

Anak.

3.2 Kepputusan Mentri Ketenagakerjaan Republik Indonesia Nomor

Tahun 2015 tentang Jabatan Pekerja Domestik

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar Penjagaan, Pengasuhan dan Keperawatan Bayi

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, portofolio,

demonstrasi/praktek dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di tempat kerja, dan/atau tempat uji

kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar tidur Bayi

2.2 T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

2.3 T.970000.026.02 Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

2.4 T.970000.033.02 Memberikan Makan dan Minum Bayi

2.5 T.970000.037.02 Melakukan P3K pada bayi

Page 121: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

121

2.6 T.970000.038.02 Mencegah Kecelakaan Pada bayi

2.7 T.970000.032.02 Menyusun Menu Sesuai Usia Bayi

2.8 T.970000.034.02 Membantu Memberikan ASI Eksklusif

2.9 T.970000.035.02 Memberikan Susu Formula Pada Bayi

2.10 T.970000.031.02 Melakukan Pencegahan Bayi Tertular Penyakit

2.11 T.970000.028.02 Merawat bayi Pasca Imunisasi

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Suhu normal pada bayi

3.1.2 Pengukuran suhu badan bayi

3.1.3 Jumlah pernapasan normal

3.1.4 Cara menghitung pernafasan bayi

3.1.5 Pelaporan penjagaan kesehatan

3.2 Keterampilan

3.2.1 Melakukan komunikasi dan koordinasi

3.2.2 Melakukan pengukuran suhu tubuh

3.2.3 Menghitung frekuensi pernapasan

3.2.4 Memberikan obat-obatan sesuai dengan instruksi

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti

4.2 Sabar

4.3 Hati-hati

5. Aspek kritis

5.1 Ketepatan dalam melaksanakan pemeriksaan tanda-tanda vital

pada bayi

Page 122: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

122

KODE UNIT : T.970000.030.02

JUDUL UNIT : Melakukan Pertolongan Penyakit Ringan Pada Bayi

DESKRIPSI UNIT : Unit ini berhubungan dengan pengetahuan,

keterampilan dan sikap kerja yang dibutuhkan dalam

merencanakan, melaksanakan dan melakukan

evaluasi bagi bayi sakit ringan.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1 Merencanakan pertolongan bagi bayi

sakit ringan

1.1 Jenis penyakit ringan pada bayi diidentifikasi dengan tepat.

1.2 Perlengkapan untuk pertolongan pada bayi sakit ringan disiapkan sesuai dengan

penyakitnya..

2 Memberi pertolongan bagi bayi sakit ringan

2.1 Pertolongan bagi bayi sakit ringan dilakukan sesuai petunjuk.

2.2 Tindakan pertolongan pada bayi sakit ringan dilaporkan secara rinci kepada

pengguna jasa.

2.3 Tindak lanjut pertolongan bagi bayi sakit

ringan dikonsultasikan dengan pengguna

jasa.

3 Melakukan evaluasi bagi bayi sakit ringan

3.1 Kondisi bayi sakit ringan dimonitor secara berkala.

3.2 Perkembangan kesehatan bayi dicatat

untuk memastikan perubahan kondisinya.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini digunakan di lingkungan rumah tangga dan

Tempat Penitipan Anak (TPA).

1.2 Jenis penyakit ringan pada bayi terbatas pada penyakit demam,

batuk pilek, diare dan kemasukan benda asing.

2.Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Termometer

2.1.2 Wash lap

2.1.3 Baskom kecil

Page 123: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

123

2.1.4 Perlak

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Kapas

2.2.2 Baby oil

2.2.3 Oralit

2.2.4 Obat-obatan

2.2.5 Popok

2.2.6 Buku catatan

2.2.7 Ballpoin

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar Penjagaan, Pengasuhan dan Keperawatan Bayi

4.2.2 Prinsip tujuh benar dalam pemberian obat

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, portofolio,

demonstrasi/praktek, dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan ditempat kerja, dan/atau tempat uji

Persyaratan kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1. T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar tidur Bayi

2.2. T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

2.3. T.970000.026.02 Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

Page 124: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

124

2.4. T.970000.033.02 Memberikan Makan dan Minum Bayi

2.5. T.970000.037.02 Melakukan P3K pada bayi

2.6. T.970000.038.02 Mencegah Kecelakaan Pada bayi

2.7. T.970000.032.02 Menyusun Menu Sesuai Usia Bayi

2.8. T.970000.034.02 Membantu Memberikan ASI Eksklusif

2.9. T.970000.035.02 Memberikan Susu Formula Pada Bayi

2.10. T.970000.031.02 Melakukan Pencegahan Bayi Tertular Penyakit

2.11. T.970000.028.02 Merawat bayi Pasca Imunisasi

2.12. T.970000.029.02 Memeriksa Tanda-Tanda Vital pada Bayi

2.13. T.970000.036.02 Melaksanakan Stimilasi Pada Bayi

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Suhu normal pada bayi

3.1.2 Pengukuran suhu badan bayi

3.1.3 Jumlah frekwensi pernafasan bayi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menolong bayi sakit ringan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti

4.2 Sabar

4.3 Disiplin

5. Aspek kritis

5.1 Ketepatan dan hati-hati dalam memberikan tindakan pertolongan

pada bayi

Page 125: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

125

KODE UNIT : T.970000.031.02

JUDUL UNIT : Melakukan Pencegahan Bayi Tertular Penyakit

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan pengetahuan,

keterampilan dan sikap kerja yang dibutuhkan

dalam mengenali tanda-tanda penyakit menular,

mencegah bayi tertular penyakit dan melakukan

evaluasi serta laporan mencegah bayi tertular

penyakit.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengenali tanda-tanda penyakit menular

1.1 Jenis peenyakit menular pada bayi diidentifikasi.

1.2 Tanda-tanda adanya penyakit menular pada bayi diidentifikas

2. Menjaga bayi dari penyakit menular

2.1 Bayi dijauhkan dari bayi lain yang terkena penyakit menular.

2.2 Lingkungan yang terkena wabah

penyakit menular dihindari.

2.3 Perlengkapan bayi yang hygienis

digunakan agar terhindar dari penyakit menular.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk mengupayakan pencegahan bayi

tertular penyakit dilingkungan rumah dan Tempat penitipan anak

(TPA).

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sarung tangan

2.1.2 Washtafel

2.1.3 Buku pedoman atau catatan pengguna jasa

2.1.4 Alat untuk makan

2.1.5 Alat untuk minum

2.1.6 Alat untuk mandi

Page 126: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

126

2.1.7 Alat untuk tidur

2.1.8 Alat untuk main

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Obat-obatan yang diberikan pengguna jasa/dokter

2.2.2 Masker

2.2.3 Sabun cuci tangan

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Pedoman PHBS.

4.2 Standar

4.2.1 Standar penyimpanan obat, makanan dan bahan kimia, atau

berdasarkan petunjuk dari kemasan

4.2.2 Pengaturan lingkungan yang aman untuk bayi

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, portofolio,

demonstrasi/praktek, dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di tempat kerja, dan/atau tempat uji

kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1. T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar tidur Bayi

2.2. T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

2.3. T.970000.026.02 Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

2.4. T.970000.033.02 Memberikan Makan dan Minum Bayi

2.5. T.970000.037.02 Melakukan P3K pada bayi

Page 127: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

127

2.6. T.970000.038.02 Mencegah Kecelakaan Pada bayi

2.7. T.970000.032.02 Menyusun Menu Sesuai Usia Bayi

2.8. T.970000.034.02 Membantu Memberikan ASI Eksklusif

2.9. T.970000.035.02 Memberikan Susu Formula Pada Bayi

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Jenis-jenis penyakit menular pada bayi serta

pencegahannya

3.2 Keterampilan

3.2.1 Pemisahan dan pemberian obat kepada bayi yang terkena

penyakit sesuai resep dokter

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Tanggap

4.2 Hati-hati

4.3 Sabar

4.4 Teliti

5. Aspek kritis

5.1 Ketepatan dalam mencegah bayi tertular penyakit.

Page 128: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

128

KODE UNIT : T.970000.032.02

JUDUL UNIT : Menyusun Menu Sesuai Usia Bayi

DESKRIPSI UNIT : Unit ini berhubungan dengan pengetahuan,

keterampilan dan sikap kerja yang dibutuhkan

dalam merencanakan jenis makanan dan minuman

dan menyusun menu makanan dan minuman

menurut pertumbuhan usia bayi.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Merencanakan jenis makanan dan minuman

untuk bayi

1.1 Kebutuhan nutrisi bayi diidentifikasi

sessuai usia bayi.

1.2 Jenis makanan dan minuman, dipilih

sesuai kebutuhan usia bayi.

2. Membuat menu makanan dan minuman

bayi menurut pertumbuhan usia bayi

2.1 Macam-macam makanan dan minuman

bermuatan gizi untuk membuat menu

ditetapkan sesuai Kecukupan gizi.

2.2 Susunan Menu dicatat dengan

memperhatikan usia dan kebutuhan bayi.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Konteks variabel unit kompetensi ini digunakan di lingkungan

rumah tangga dan di Tempat Penitipan Anak.

1.2 Nutrisi adalah zat dalam makanan yang dibutuhkan organisme

untuk dapat tumbuh dan berkembang dengan baik sesuai dengan

fungsinya.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Alat tulis

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Buku-buku resep pembuatan makanan dan minuman bayi

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

Page 129: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

129

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Pedoman penyusunan menu untuk bayi

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, potofolio,

demonstrasi/praktek, dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di tempat kerja, dan/atau tempat uji

Persyaratan kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar tidur Bayi

2.2 T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

2.3 T.970000.026.02 Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

2.4 T.970000.033.02 Memberikan Makan dan Minum Bayi

2.5 T.970000.035.02 Memberikan Susu Formula Pada Bayi

2.6 T.970000.037.02 Melakukan P3K pada bayi

2.7 T.970000.038.02 Mencegah Kecelakaan Pada bayi.

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Pengetahuan berkaitan dengan resep makanan dan

minuman bayi yang sehat dan bergizi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Keterampilan berkaitan dengan teknik pemilihan menu dan

variasi makanan atau minuman bayi yang sehat dan bergizi

sesuai dengan usia bayi

Page 130: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

130

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Cermat

4.2 Terampil

5. Aspek kritis

5.1 Ketepatan dalam pemilihan menu yang sesuai dengan usia serta

kebutuhan bayi

Page 131: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

131

KODE UNIT : T.970000.033.02

JUDUL UNIT : Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Bayi

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja yang

dibutuhkan dalam menyiapkan makanan dan

minuman, menyiapkan bayi dan memberikan

makanan dan minuman serta merapikan

peralatan makan dan minum bayi.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan makanan dan minuman bayi

1.1 Jadwal pemberian makan dan minum bayi disusun sesuai kebutuhan.

1.2 Peralatan makan dan minum bayi yang hygienis disesuaikan dengan jenisnya.

1.3 Menu makan dan minum bayi yang seimbang dipilih sesuai dengan usia bayi.

1.4 Porsi makan dan minum bayi disesuaikan

dengan usia bayi.

1.5 Makanan dan minuman bayi ditempatkan

pada peralatan yang higienis.

2. Menyiapkam bayi untuk

makan dan minum

2.1 Bayi diposisikan dengan tepat agar bayi

merasa nyaman dan aman.

2.2 Celemek bayi dipasang untuk menjaga kebersihan.

3. Memberikan makan dan minum

3.1 Pemberian makan dan minum bayi disesuaikan dengan jadwal yang telah

disusun.

3.2 Tahapan pemberian makan dan minum dilaksanakan sesuai prosedur.

3.3 Sisa makan dan minum dibersihkan dari mulut bayi dengan hati-hati.

4. Merapikan peralatan makan dan mnum

4.1 Perlengkapan makan dan minum dibersihkan menggunakan bahan

pembersih yang sesuai.

4.2 Perlengkapan makan dan minum bayi disimpan di tempat yang steril.

Page 132: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

132

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini digunakan untuk memberikan makan dan

minum bayi di rumah tangga dan tempat penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Botol sendok (Spoon Speeder)

2.1.2 Celemek

2.1.3 Washlap

2.1.4 Sendok

2.1.5 Mangkuk

2.1.6 Gelas

2.1.7 Piring

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Sedotan

2.2.2 Tissue

2.2.3 Menu makanan dan minuman bayi

2.2.4 Daftar pemberian makanan dan minuman bayi

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Teknik pemberian makanan/minuman bayi

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

Page 133: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

133

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, potofolio,

demonstrasi/praktek dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di tempat kerja, dan/atau tempat uji

kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar tidur Bayi

2.2 T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

2.3 T.970000.026.02 Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Jenis makanan dan minuman bayi

3.1.2 Perlengkapan makanan dan minuman bayi

3.1.3 Posisi bayi untuk makan yang tepat

3.1.4 Tanda kecukupan pada bayi sesuai usia

3.1.5 Jadwal pemberian makan dan minum bayi

3.1.6 Memberikan makanan tambahan ASI

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memberikan makan dan minum pada bayi

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Tepat

4.2 Hati-hati

4.3 Taat asas

5. Aspek kritis

5.1 Kemampuan memberikan makanan dan minuman pada bayi sesuai

usianya

Page 134: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

134

KODE UNIT : T.970000.034.02

JUDUL UNIT : Membantu Memberikan ASI Ekslusif

DESKRIPSI UNIT : Unit ini berhubungan dengan pengetahuan,

keterampilan dan sikap kerja yang dibutuhkan dalam

merencanakan dan membantu ibu menyusui bayi.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Merencanakan pemberian ASI Ekslusif

1.1 Jadwal untuk pemberian ASI dikomunikasikan dengan ibu.

1.2 Bayi dipersiapkan untuk menerima ASI.

1.3 Pedoman pemberian ASI Ekslusif dijadikan sebagai acuan.

2. Membantu ibu menyusui bayi

1.1 Ibu dan bayi diposisikan dengan aman dan nyaman.

1.2 Selama menyusui ibu dan bayi

didampingi untuk memenuhi kebutuhan

yang diperlukan.

1.3 Selesai menyusui tempat dirapikan kembali.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini dapat digunakan dalam melakukan persiapan

membantu ibu bayi untuk diberi ASI eksklusif (usia bayi 0 sampai

6 bulan) di rumah atau di lingkungan kerja.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sedok kecil

2.1.2 Gelas

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Kain

2.2.2 Lap bersih (wash lap)

2.2.3 Bantal kecil untuk penyangga

Page 135: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

135

3. Peraturan yang diperlukan

3.1 SK Menkes Nomor 450/ Menkes/SK/IV/2004 Pedoman Pemberian

ASI Eksklusif pada bayi 0-6 bulan.

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1

4.2 Standar

4.2.1 Tata cara pemberian ASI

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, portofolio,

demonstrasi/praktek, dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di tempat kerja, dan/atau tempat uji

kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.024.02 : Membersihkan Lingkungan Kamar Tidur Bayi

2.2 T.970000.025.02 : Memelihara Kebersihan Bayi

2.3 T.970000.026.02 : Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

2.4 T.970000.033.02 : Memberikan Makan dan Minum Bayi

2.5 T.970000.035.02 : Memberikan Susu Formula Pada Bayi

2.6 T.970000.037.02 : Melakukan P3K pada bayi

2.7 T.970000.038.02 : Mencegah Kecelakaan pada bayi

2.8 T.970000.032.02 : Menyusun Menu Sesuai Usia Bayi

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Manfaat atau kegunaan ASI eksklusif

3.1.2 Tata cara pemberian ASI eklusif

Page 136: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

136

3.2 Keterampilan

3.2.2 Mempersiapkan dan teknik menyusui ASI

3.2.3 Keterampilan berkaitan dengan teknik menyendawakan

bayi setelah diberikan ASI eksklusif

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Terampil

4.2 Sabar

4.3 Hati-hati

5. Aspek kritis

5.1 Membantu mempersiapkan dan memberikan ASI Eksklusif dengan

benar

Page 137: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

137

KODE UNIT : T. 970000.035.01

JUDUL UNIT : Memberikan Susu Formula Pada Bayi

DESKRIPSI UNIT : Unit ini berhubungan dengan pengetahuan,

keterampilan dan sikap kerja yang dibutuhkan dalam

merencanakan, menyiapkan dan membimbing bayi

minum susu formula.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Merencanakan

pemberian susu formula

1.1 Jadwal pemberian susu dikonsultasikan

kepada pengguna jasa.

1.2 Kandungan susu ditentukan sesuai kebutuhan bayi.

1.3 Takaran susu disesuaikan dengan kebutuhan bayi.

1.4 Kebutuhan air yang hygiene disediakan

pada tempat yang ditentukan.

2. Menyiapkan susu

formula

2.1 Susu formula siap minum dibuat sesuai

prosedur.

2.2 Penyajian susu ditempatkan pada botol

susu yang hygiene.

3. Membimbing bayi minum susu formula

3.1 Pemberian susu kepada bayi dilakukan sesuai jadwal.

3.2 Bayi diposisikan dengan tepat untuk

minum susu agar tidak tersedak.

3.3 Selesai minum susu bayi disendawakan.

4. Merapikan bahan dan peralatan

4.1 Susu yang belum terpakai disimpan pada tempat yang aman.

4.2 Peralatan dibersihkan dengan bahan

pembersih yang sesuai.

4.3 Botol susu disterilkan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini dapat digunakan dalam memberi susu formula

kepada bayi baik di rumah atau di Tempat penitipan Anak.

2. Peralatan dan perlengkapan yang diperlukan

2.1 Peralatan

2.1.1 Mesin sterilisasi botol susu

Page 138: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

138

2.1.2 Botol susu

2.1.3 Baskom

2.1.4 Termos

2.1.5 Dispenser

2.1.6 Sendok

2.1.7 Gelas

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Kain

2.2.2 Lap bersih (washlap)

2.2.3 Bantal kecil untuk penyangga

2.2.4 Clemek

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Prosedur membersihkan mesin sterilisasi botol susu bayi

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, portofolio,

demonstrasi/praktek, dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di tempat kerja, dan/atau tempat uji

kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar tidur Bayi

2.2 T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

Page 139: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

139

2.3 T.970000.026.02 Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Kekurangan dan kelebihan susu formula bayi

3.1.2 Jenis susu

3.1.3 Manfaat susu formula bayi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Cara membuat susu formula bayi

3.2.2 Membersihkan botol susu bayi

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Hati-hati

4.2 Tepat

4.3 Taat asas

5. Aspek kritis

5.1 Membuat susu formula sesuai jadwal dan kebutuhan bayi.

Page 140: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

140

KODE UNIT : T.970000.036.02

JUDUL UNIT : Melaksanakan Stimulasi Pada Bayi

DESKRIPSI UNIT:Unit ini berhubungan dengan pengetahuan, keterampilan

dan sikap kerja yang dibutuhkan dalam

merencanakan Stimulasi, menimbang berat dan

mengukur tinggi tubuh bayi, menerapkan stimulasi

dengan gerakan dan permainan serta melakukan

upaya pencegahan gangguan perkembangan bayi.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Merencanakan Stimulasi pada Bayi

1.1 Tahap pertumbuhan diidentifikasi sesuai usia.

1.2 Jenis-jenis stimulasi dipilih sesuai usia dan tumbuh kembang bayi.

1.3 Status pertumbuhan bayi disiapkan untuk mencatat tumbuh kembang bayi.

2. Menimbang berat dan mengukur tinggi tubuh bayi

2.1 Berat badan bayi ditimbang dengan tepat.

2.2 Tinggi badan bayi diukur dengan cermat.

2.3 Hasil penimbangan berat dan pengukuran

tinggi badan bayi dicatat secara berkala.

3. Menerapkan stimulasi

dengan gerakan dan permainan

2.1 Gerak motorik halus dan kasar dilatih

sesuai usia bayi.

2.2 Jenis permainan diberikan kepada bayi

sesuai usia dan jenis kelamin bayi.

2.3 Mainan yang higienis diberikan untuk keamanan dan kenyamanan bayi.

2.4 Mainan yang bersifat edukatif digunakan untuk merangsang kemampuan dan

minat bayi.

2.5 Tahapan stimulasi pada bayi dicatat

untuk mengetahui perkembangan bayi.

4. Melakukan upaya pencegahan gangguan

perkembangan

3.1 Potensi keterlambatan perkembangan bayi diidentifikasi.

3.2 Penyebab terganggunya perkembangan bayi dikonsultasikan dengan pengguna

jasa.

3.3 Status perkembangan bayi dilaporkan

kepada pengguna jasa

Page 141: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

141

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini dapat digunakan dalam melaksanakan

stimulasi pada bayi di rumah tangga atau di Tempat penitpan Anak.

1.2 Faktor penyebab terganggunya perkembangan pada bayi

diantaranya bayi sulit makan, susah tidur, pemarah/mengamuk

secara emosional, suka menangis dan suka menggigit.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Alat permainan taktil/sensori

2.1.2 Alat permainan suara

2.1.3 Alat permainan visual

2.1.4 Alat permainan berwarna yang aman

2.1.5 Mainan yang bisa digigit

2.1.6 Alat music (tave, tv)

2.2 Perlengkapan

2.1.1 Alas (matras/karpet)

2.1.2 Cermin

2.1.3 Box bayi

2.1.4 Alat pensteril

2.1.5 Air hangat

2.1.6 Lap kering

3. Peraturan yang diperlukan

3.1 Undang-Undang Republik Indonesia Nomor 36 Tahun 2009

Peraturan Menteri Pendidikan Nasional Nomor 58 Tahun 2009

tentang Standar Pendidikan Anak Usia Dini

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

Page 142: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

142

4.2.1 Menstimulasi tumbuh kembang bayi dengan baik (Good

Practices)

4.2.2 Standar Penjagaan, Pengasuhan dan Keperawatan Bayi

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis,

demonstrasi/praktek, dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di tempat kerja, dan/atau tempat uji

kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar tidur Bayi

2.2 T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

2.3 T.970000.026.02 Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

2.4 T.970000.033.02 Memberikan Makan dan Minum Bayi

2.5 T.970000.037.02 Melakukan P3K pada bayi

2.6 T.970000.038.02 Mencegah Kecelakaan Pada bayi

2.7 T.970000.032.02 Menyusun Menu Sesuai Usia Bayi

2.8 T.970000.034.02 Membantu Memberikan ASI Eksklusif

2.9 T.970000.035.02 Memberikan Susu Formula Pada Bayi

2.10 T.970000.031.02 Melakukan Pencegahan Bayi Tertular

Penyakit

2.11 T.970000.028.02 Merawat bayi Pasca Imunisasi

2.12 T.970000.029.02 Memeriksa Tanda-Tanda Vital pada Bayi

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Kegunaan atau manfaat alat permainan

3.1.2 Jenis dan bahan alat permainan yang aman bagi bayi

3.1.3 Tumbuh kembang bayi

Page 143: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

143

3.1.4 Stimulasi Intervensi Deteksi Dini Tumbuh Kembang

(SIDTK)

3.1.5 Pemilihan alat permainan edukatif

3.1.6 Pengenalan rangsangan motorik, kognitif, bahasa dan sosial

emosional bayi

3.1.7 Pengetahuan mengenai SIDTK (Stimulasi Intervensi Dini

Tumbuh Kembang)

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menggunakan berbagai jenis alat permainan edukatif

3.2.2 Menguasai karakteristik alat permainan edukatif sesuai

perkembangan bayi

3.2.3 Menguasai berbagai jenis permainan

3.2.4 Melakukan stimulasi tumbuh kembang bayi mencakup

pengenalan rangsangan motorik, kognitif, bahasa dan

sosial emosional bayi.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar

4.2 Hati-hati

4.3 Telaten

5. Aspek kritis

5.1 Ketepatan dalam memilih jenis-jenis stimulasi sesuai usia dan

tumbuh kembang bayi.

Page 144: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

144

KODE UNIT : T.970000.037.02

JUDUL UNIT : Menerapkan P3K Pada Bayi

DESKRIPSI UNIT : Unit ini berhubungan dengan pengetahuan,

keterampilan dan sikap kerja yang dibutuhkan dalam

Mengenali kecelakaan pada bayi, melakukan tindak

lanjut pertolongan.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengenali kecelakaan pada bayi

1.1 Jenis kecelakaan pada bayi diidentifikasi.

1.2 Dampak kecelakaan pada bayi diketahui.

1.3 Perlengkapan P3K disiapkan.

1.4 Tata cara pemberian pertolongan pertama

diterapkan dengan benar.

2. Melakukan tindak lanjut pertolongan

2.1 Pertolongan dilakukan sesuai dengan jenis kecelakaan yang terjadi secara hati-hati

2.2 Tindakan P3K dilaporkan kepada pengguna jasa dengan jelas dan segera

2.3 Tindakan pertolongan lanjutan akibat kecelakaan dikonsultasikan dengan

pengguna jasa.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini dapat digunakan dalam memberikan P3K

meliputi perawatan bayi Penanganan P3K pada bayi jatuh, terluka,

tersedak, keracunan dan tersengat aliran listrik di rumah atau

Tempat Penitipan Anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Gunting

2.1.2 Sarung Tangan

2.1.3 Washlap

2.1.4 Termometer

2.1.5 Telepon

Page 145: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

145

2.2 Perlengkapan

2.1.1 Obat-obatan

2.1.2 Alkohol

2.1.3 Anti racun

2.1.4 Kasa Steril dan kapas

2.1.5 Plester

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Menerapkan prosedur P3K yang berlaku

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.2 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, demonstrasi/praktek,

dan/atau simulasi.

1.3 Penilaian dilakukan di bengkel kerja (workshop),tempat kerja,

dan/atau tempat uji kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar tidur Bayi

2.2 T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

2.3 T.970000.026.02 Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

2.4 T.970000.033.02 Memberikan Makan dan Minum Bayi

2.5 T.970000.035.02 Memberikan Susu Formula Pada Bayi

2.6 T.970000.038.02 Mencegah Kecelakaan Pada Bayi

Page 146: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

146

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Tanda-tanda kecelakaan pada bayi

3.1.2 Jenis-jenis kecelakaan pada bayi

3.1.3 Penanganan P3K sesuai dengan jenis kecelakaan

3.1.4 Cara meminta bantuan segera

3.1.5 Memahami fungsi alat dan bahan untuk pertolongan

pertama pada kecelakaan

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mengenali jenis kecelakaan

3.2.2 Menggunakan peralatan P3K

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.4 Teliti

4.5 Tepat

4.6 Taat asas

5. Aspek kritis

5.1 Penanganan P3K pada macam-macam kecelakaan pada bayi

dilakukan dengan cepat dan tepat

Page 147: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

147

KODE UNIT : T.970000.038.02

JUDUL UNIT : Mencegah Kecelakaan pada Bayi

DESKRIPSI UNIT :Unit ini berhubungan dengan pengetahuan,

keterampilan dan sikap kerja yang dibutuhkan dalam

mengidentifikasi risiko terjadinya kecelakaan,

melakukan upaya pencegahan kecelakaan pada bayi.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi risiko

terjadinya kecelakaan

pada bayi

1.1 Lingkungan yang aman dipilih untuk

aktifitas bayi sehari-hari.

1.2 Jenis-jenis risiko kecelakaan pada bayi diketahui.

1.3 Faktor-faktor risiko kecelakaan pada bayi

dihindari.

2. Melakukan upaya

pencegahan kecelakaan

pada bayi

2.1 Peralatan bermain bayi digunakan dengan

aman.

2.2 Perlengkapan dalam ruangan ditata

penempatannya untuk memberikan rasa aman.

2.3 Lingkungan dipelihara agar tetap bersih

dan aman. 2.4 Setiap kegiatan bayi didampingi agar

terlindung dari kecelakaan..

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini dapat digunakan dalam perawatan bayi di

rumah atau Tempat Penitipan Anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

(Tidak ada.)

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Stiker peringatan

2.2.2 Tata tertib diruangan

2.2.3 Peramianan yang bersifat edukasi

Page 148: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

148

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar penyimpanan obat, makanan dan bahan kimia, atau

berdasarkan petunjuk dari kemasan

4.2.3 Pengaturan lingkungan yang aman untuk menghidari cedera

pada bayi

4.2.4 Petunjuk penggunaan disinfektan

4.2.5 Petunjuk penggunanan dan penyimpana benda tajam

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.4 Penilaian dilakukan untuk mengetahui kemampuan, yang meliputi

aspek, pengetahuan, keterampilan dan sikap kerja dalam

melaksanakan pekerjaan.

1.5 Penilaian dilakukan dengan tes lisan, tertulis, demonstrasi/praktek,

dan/atau simulasi.

1.6 Penilaian dilakukan di tempat kerja, dan/atau tempat uji

kompetensi (TUK).

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.024.02 Membersihkan Lingkungan Kamar tidur Bayi

2.2 T.970000.025.02 Memelihara Kebersihan Bayi

2.3 T.970000.026.02 Merawat Pakaian Dan Linen Bayi

2.4 T.970000.033.02 Memberikan Makan dan Minum Bayi

2.5 T.970000.035.02 Memberikan Susu Formula Pada Bayi

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Tanda-tanda kecelakaan pada bayi

Page 149: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

149

3.1.2 Jenis-jenis kecelakaan pada bayi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mengenali jenis kecelakaan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.7 Teliti

4.8 Tepat

4.9 Taat asas

5. Aspek kritis

5.1 Penanganan P3K pada macam-macam kecelakaan pada bayi

dilakukan dengan cepat dan tepat

Page 150: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

150

KODE UNIT : T.970000.039.02

JUDUL UNIT : Melatih Kebersihan Kamar Tidur Anak dan

Perlengkapannya

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih kebersihan kamar tidur

anak dan perlengkapannya yang berlaku dirumah

tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan perlengka-pan dan bahan pember-

sih tempat tidur/kamar

tidur

1.1 Peralatan dan bahan pembersih disiapkan secara lengkap menurut prosedur

keperawatan.

1.2 Kondisi perlengkapan diperiksa untuk siap

pakai.

2. Membersihkan dan

merapikan kamar tidur serta perlengkapannya

2.1 Kamar tidur dan perlengkapannya

dibersihkan sesuai dengan standar keperawatan.

2.2 Tempat tidur dan kelengkapannya ditata

dengan bersih, rapi dan sesuai prosedur.

3. Merapikan tempat tidur

serta perlengkapannya

3.1 Seprei dan sarung bantal yang kotor

dilepas.

3.2 Seprei dan sarung bantal yang bersih

dipasang sesuai prosedur.

3.3 Tempat tidur ditata kembali sesuai standar yang berlaku.

3.4 Seprei dan sarung bantal yang kotor dikumpulkan pada tempatnya.

4. Mengatur ventilasi dan atau pendingin / pemanas ruangan

kamar tidur anak balita

4.1 Suhu ruangan kamar tidur diidentifikasi.

4.2 Mengatur sirkulasi udara.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk merapihkan tempat tidur/kamar

tidur anak balita yang digunakan untuk elemen kompetensi “ Melatih

kebersihan kamar tidur anak dan perlengkapannya yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

Page 151: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

151

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Linen anak balita

2.1.2 Peralatan kebersihan

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Alat pelindung diri (APD)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 SOP membersihkan dan merapikan tempat tidur.

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.4 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih kebersihan

kamar tidur dan perlengkapannya”.

1.5 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.5.1 Pengetahuan dengan cara Tertulis dan lisan/wawancara

1.5.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.5.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1.1 T.970000.002.02 : Menerapkan Prosedur K3 di Tempat Kerja

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.3 Pengetahuan

Page 152: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

152

3.4.1 Tata cara membersihkan tempat tidur anak balita

3.5 Keterampilan

3.5.1 Melayani kebutuhan anak balita dalam hal kebersihan dan

kerapihan kamar tidur anak balita

3.5.2 Identifikasi kebersihan kamar tidur anak balita

3.5.3 Mengatur kamar tidur anak balita

3.5.4 Menjaga kamar tidur anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Bersih

4.2 Teliti

4.3 Hati-hati

4.4 Rapi

5. Aspek kritis

5.1 Ketepatan saat memasang seprei dan mengatur perlengkapan tempat

tidur sesuai prosedur

Page 153: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

153

KODE UNIT : T.970000.040.02

JUDUL UNIT : Melatih Pemeliharaan Kebersihan Anak Balita dan

Lingkungan

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan pengetahuan,

keterampilan dan sikap yang dibutuhkan dalam

melatih pemeliharaan kebersihan anak balita dan

lingkungan yang berlaku dirumah tangga, panti

asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mencuci tangan

1.1 Anak balita dilatih mencuci tangan setiap selesai melakukan aktivitas.

1.2 Mencuci tangan sesuai dengan prosedur.

2. Memotong kuku 2.1 Kebutuhan peralatan disiapkan sesuai standar.

2.2 Memotong kuku sesuai dengan prosedur.

3. Membersihkan lantai ruangan

3.1 Lantai ruangan dibersihkan dengan sapu sesuai SOP.

3.2 Lantai ruangan dipel dengan

menggunakan alat dan bahan pembersih lantai.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk mencuci tangan, memotong kuku

dan membersihkan lantai ruangan yang digunakan untuk melatih

pemeliharaan kebersihan anak balita dan lingkungan yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Peralatan untuk mencuci tangan

2.1.2 Peralatan untuk memotong kuku

2.1.3 Peralatan untuk membersihkan lantai ruangan

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Alat Pelindung Diri (APD)

Page 154: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

154

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)

4.2 Standar

4.2.1 Standar keperawatan

4.2.2 Standar pelayanan minimum

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih pemeliharaan

kebersihan anak balita dan lingkungan”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara Tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.041.02 : Melatih mandi bersih dan sehat anak balita

2.2 T.970000.043.00 : Melatih kebersihan BAB dan BAK anak balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Kebersihan anak balita

3.1.2 Kebersihan lingkungan rumah

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memelihara kebersihan anak balita

3.2.2 Menjaga lingkungan rumah anak balita

Page 155: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

155

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar

4.2 Bersih

4.3 Teliti

4.4 Hati-hati

4.5 Cermat

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan prosedur K3 saat memelihara kebersihan anak balita

dan lingkungan

Page 156: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

156

KODE UNIT : T.970000.041.02

JUDUL UNIT : Melatih Mandi Bersih dan Sehat Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih mandi bersih dan sehat

anak balita yang berlaku dirumah tangga, panti

asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyediakan peralatan dan perlengkapan sesuai

prosedur keperawatan

1.1 Daftar peralatan dan perlengkapan diidentifikasi sesuai dengan kebutuhan.

1.2 Peralatan dan perlengkapan disiapkan sesuai dengan daftar kebutuhan.

2. Mandi

2.1 Anak balita dilatih mandi dengan aman nyaman dan bersih sesuai prosedur

keperawatan.

2.2 Anak balita dilatih memakai baju bersih dan rapi.

3. Mencuci rambut

3.1 Anak balita dilatih mencuci rambut sampai bersih sesuai dengan prosedur.

3.2 Mengeringkan rambut sesuai dengan

kebutuhan anak dan disisir rapi.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk memandikan dan mencuci rambut

anak balita yang digunakan untuk melatih mandi bersih dan sehat

anak balita yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti

penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Peralatan mandi

2.1.2 Peralatan mencuci rambut

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Perlengkapan untuk mandi

Page 157: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

157

2.2.2 Perlengkapan untuk mencuci rambut

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)

4.2 Standar

4.2.1 Standar keperawatan anak balita

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih mandi bersih dan

sehat anak balita”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara Tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.047.02 : Melatih pemeliharaan kesehatan pada anak

2.2 T.970000.005.02 : Melaksanakan Kerjasama dan Menyesuaikan

Diri dengan Lingkungan Kerja

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Kebersihan anak balita

3.1.2 Tata cara memandikan anak balita sesuai prosedur

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memandikan anak balita sesuai prosedur

Page 158: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

158

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar

4.2 Bersih

4.3 Teliti

4.4 Hati-hati

4.5 Cermat

5. Aspek kritis

5.1 Pelaksanaan prosedur kerja sesuai dengan standar keperawatan

anak balita

Page 159: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

159

KODE UNIT : T.970000.042.02

JUDUL UNIT : Melatih Mengenakan Pakaian Rapi, Bersih dan

Sehat pada Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih mengenakan pakaian rapi,

bersih dan sehat pada anak balita yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan

anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyediakan peralatan

dan perlengkapan sesuai prosedur keperawatan

1.1 Daftar perlengkapan diidentifikasi sesuai

dengan kebutuhan.

1.2 Perlengkapan disiapkan sesuai dengan daftar kebutuhan.

2. Melatih berpakaian rapi

2.1 Baju kotor dilepas satu persatu.

2.2 Anak dilatih mengenakan baju dengan

aman nyaman dan bersih.

2.3 Baju kotor dikumpulkan pada

tempatnya.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk menyiapkan peralatan dan melatih

mengenakan pakaian pada anak balita yang digunakan untuk melatih

mengenakan pakaian rapi, bersih dan sehat pada anak balita yang

berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Baju dan pakaian dalam

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Minyak penghangat dan bedak

Page 160: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

160

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS).

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih mengenakan

pakaian rapi, bersih dan sehat pada anak balita”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara Tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.040.02 : Melatih pemeliharaan kebersihan pada anak

balita dan lingkungan

2.2 T.970000.041.00 : Melatih mandi bersih dan sehat anak balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Ilmu kesehatan pada anak balita

3.1.2 Macam-macam pakaian anak

3.2 Keterampilan

3.1.1 Mengidentifikasi jenis pakaian dan bahan pakaian yang tepat

untuk anak balita

3.1.2 Berpakaian rapi dan bersih

Page 161: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

161

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar

4.2 Bersih

4.3 Teliti

4.4 Hati-hati

5. Aspek kritis

5.1 Kenyamanan dan kebersihan pakaian yang dikenakan anak balita

Page 162: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

162

KODE UNIT : T.970000.043.02

JUDUL UNIT : Melatih Membersihkan BAB dan BAK Sendiri

dengan Pengawasan.

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih kebersihan BAB dan BAK

anak balita yang berlaku dirumah tangga, panti

asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyediakan peralatan dan perlengkapan sesuai

prosedur keperawatan

1.1 Daftar perlengkapan diidentifikasi sesuai dengan kebutuhan.

1.2 Perlengkapan disiapkan sesuai dengan daftar kebutuhan.

2. Melatih membersihkan BAB dan BAK

2.1 Anak balita dilatih untuk melapor apabila hendak BAB/BAK.

2.2 Anak balita diajari cara menggunakan

toilet /potty, naik ataupun duduk.

2.3 Anak balita dilatih membersihkan

BAB/BAK.

2.4 Pakaian dalam dikenakan kembali sesuai

standar.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk menyiapkan peralatan untuk BAB

dan BAK serta melatih membersihkan BAB dan BAK yang digunakan

untuk melatih kebersihan BAB/ BAK anak balita yang berlaku dirumah

tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Toilet/Potty

2.1.2 Shower

2.1.3 Gayung

Page 163: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

163

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Diapers/pakaian dalam (underwear)

2.2.2 Tissue

2.2.3 Sabun

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)

4.2 Standar

4.2.1 (Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih membersihkan

BAB dan BAK sendiri dengan pengawasan”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara Tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.040.02 : Melatih pemeliharaan kebersihan anak balita

2.2 T.970000.002.02 : Menerapkan Prosedur K3 di Tempat Kerja

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Prosedur K3 di lingkungan rumah tangga

3.1.2 Ilmu kesehatan anak balita

Page 164: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

164

3.2 Keterampilan

3.2.1 Tekhnik melatih kebersihan BAB/BAK anak balita

3.2.2 Menerapkan prosedur K3 dirumah tangga

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar

4.2 Bersih

4.3 Teliti

4.4 Hati-hati

5. Aspek kritis

5.1 Memperhatikan tingkat kebersihan saat anak balita membersihkan

BAB/BAK

Page 165: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

165

KODE UNIT : T.970000.044.02

JUDUL UNIT : Mencuci Pakaian dan Linen Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam mencuci pakaian dan linen anak

balita yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan

panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengumpulkan pakaian dan linen yang akan

dicuci

1.1 Pakaian dan linen diperiksa dari benda-benda lain yang terdapat pada pakaian

dan linen yang akan dicuci.

1.2 Benda-benda lain yang terdapat pada

linen dikumpulkan dan disimpan serta

menyerahkan kepada pemilik.

1.3 Pakaian dan linen diperiksa dan

dipisahkan sesuai dengan jenis warna, bahan dan tingkat kotoran.

2. Mencuci pakaian dan linen

2.1 Merendam pakaian dan linen yang akan dicuci secara terpisah terlebih dahulu.

2.2 Alat dan bahan disiapkan untuk mencuci

sesuai dengan kebutuhan.

2.3 Pakaian dan linen yang telah terendam

dimasukkan ke dalam mesin cuci secara bergantian.

2.4 Air dan bahan pembersih diatur serta

waktu pencucian sesuai petunjuk

operasional.

2.5 Pakaian yang sudah tercuci dikeringkan.

2.6 Mesin cuci yang telah dipakai

dibersihkan sesuai petunjuk.

2.7 Pakaian dan linen dijemur sesuai dengan

standar.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk mengumpulkan pakaian dan linen

yang kotor, mencuci pakaian dan linen yang digunakan untuk

Page 166: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

166

melakukan pencucian pakaian dan linen anak balita yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Mesin cuci

2.1.2 Ember pakaian, sikat pakaian

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Jemuran pakaian

2.2.2 Gantungan baju

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar Operasional prosedur mencuci pakaian dan linen

anak balita.

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Mencuci pakaian dan

linen anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

Page 167: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

167

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.040.02 :Melatih pemeliharaan kebersihan anak balita

dan lingkungan

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1. Jenis serta bahan pakaian dan linen anak balita

3.1.2. Pengoperasian mesin cuci

3.2 Keterampilan

3.1.1 Menggunakan mesin cuci

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar

4.2 Telaten

4.3 Teliti

4.4 Hati - hati

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan prosedur saat mencuci pakaian dan linen anak balita

Page 168: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

168

KODE UNIT : T.970000.045.02

JUDUL UNIT : Melicinkan Pakaian dan Linen Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melakukan pelicinan pakaian dan

linen anak balita yang berlaku dirumah tangga, panti

asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengumpulkan pakaian dan linen yang akan

disetrika

1.1 Peralatan dan bahan disiapkan sesuai kebutuhan.

1.2 Pakaian dan linen dipisahkan menurut tebal dan tipis bahan.

1.3 Meja setrika disiapkan serta mengaktifkan setrika (hidup).

2.Menyetrika pakaian dan linen

2.1 Temperatur suhu setrika diatur sesuai dengan tebal dan tipis jenis bahan.

2.2 Pakaian dan linen disetrika sesuai prosedur.

2.3 Pakaian dan linen dirapikan dan ditata

pada tempat yang telah ditentukan.

2.4 Temperatur suhu setrika diturunkan dan

dimatikan kemudian menyimpan pada

tempatnya.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk mengumpulkan pakaian dan linen

yang akan disetrika serta menyetrika pakaian dan linen yang digunakan

untuk melakukan melicinkan pakaian dan linen anak balita yang

berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Meja setrika

2.1.2 Setrika

Page 169: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

169

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Alas meja setrika

2.2.2 Gantungan baju

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar Operasional prosedur melicinkan pakaian dan linen

anak balita

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melicinkan pakaian dan

linen anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.044.02 :Mencuci pakaian dan linen anak balita

2.2 T.970000.002.02 : Menerapkan prosedur K3 di Tempat Kerja

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Jenis serta bahan pakaian dan linen anak balita

3.1.2 Pengoperasian setrika uap/ manual

Page 170: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

170

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menyetrika pakaian dan linen anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar

4.2 Telaten

4.3 Teliti

4.4 Hati - hati

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan prosedur saat melicinkan pakaian dan linen anak balita

Page 171: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

171

KODE UNIT : T.970000.046.02

JUDUL UNIT : Merawat Pakaian dan Linen Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam merawat pakaian dan linen anak balita yang

berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti

penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Memasang kancing baju 1.1 Peralatan jahit dipilih dan disiapkan sesuai kebutuhan.

1.2 Kancing baju yang terlepas dipasang sesuai prosedur .

2. Menjahit pakaian dan linen

2.1 Peralatan jahit dipilih dan disiapkan sesuai kebutuhan.

2.2 Bagian jahitan yang terlepas dijahit dengan tangan sesuai dengan warna bahan.

2.3 Peralatan menjahit disimpan pada

tempatnya.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk memasang kancing baju dan

menjahit dengan tangan yang digunakan untuk merawat pakaian dan

linen anak balita yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti

penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Jarum tangan

2.1.2 Benang jahit

2.1.3 Gunting

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Kancing baju

2.2.2 Bidal

Page 172: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

172

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar operasional prosedur merawat pakaian dan linen

rumah tangga (SOP)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Merawat pakaian dan

linen anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.044.02 : Mencuci pakaian dan linen anak balita

2.3 T.970000.045.02 : Melicinkan pakaian dan linen anak balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Tekhnik menjahit yang rapi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menjahit tangan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Rapi

Page 173: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

173

4.2 Teliti

4.3 Hati-hati

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan prosedur saat merawat pakaian dan linen anak balita

Page 174: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

174

KODE UNIT : T.970000.047.02

JUDUL UNIT : Melatih Kesehatan Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih kesehatan anak balita yang

berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti

penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Kesehatan mulut

1.1 Peralatan dan perlengkapan menggosok gigi disiapkan sesuai standar.

1.2 Anak balita dilatih menggosok gigi sesuai dengan prosedur kesehatan gigi.

1.3 Merawat gigi dan mulut dipraktekkan sesuai dengan prosedur perawatan gigi.

2. Mengetahui tanda – tanda vital kehidupan

2.1 Suhu badan diukur sesuai dengan prosedur.

2.2 Denyut nadi dihitung dan dideteksi

sesuai dengan prosedur.

2.3 Pernafasan dihitung dan dideteksi sesuai dengan prosedur.

2.4 Tekanan darah diukur sesuai dengan prosedur.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk memelihara kesehatan mulut dan

mengetahui tanda-tanda vital kehidupan yang digunakan untuk melatih

kesehatan anak balita yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan

panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Peralatan menggosok gigi

2.1.2 Thermometer

2.1.3 Tensimeter

2.1.4 Stop watch

Page 175: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

175

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Alkohol

2.2.2 Tissue

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

4.1.1 Perilaku Hidup Bersih dan Sehat (PHBS)

4.2 Standar

4.2.1 Standar pelayanan minimum (SPM)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih kesehatan anak

balita”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara Tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.040.02 : Melatih pemeliharaan kebersihan anak balita

dan lingkungan

2.2 T.970000.041.02 : Melatih mandi bersih dan sehat anak balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Ilmu kesehatan gigi dan mulut

Page 176: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

176

3.1.2 Ilmu kesehatan yang berkaitan dengan tanda – tanda vital

pada manusia

3.2 Keterampilan

3.2.1 Tekhnik melatih menggosok gigi sesuai standar perawatan

gigi

3.2.2 Tekhnik menggunakan alat- alat bantu untuk mengetahui

tanda – tanda vital (TTV)

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar

4.2 Hati - hati

4.3 Ramah

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan prosedur yang tepat saat menggosok gigi dan mengukur

tanda-tanda vital

Page 177: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

177

KODE UNIT : T.970000.048.02

JUDUL UNIT : Mendampingi Anak Balita Sehat Beraktifitas

Kegiatan Sehari – Hari (AKS)

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam mendampingi anak balita sehat

beraktifitas kegiatan sehari – hari (AKS) yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan

anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan peralatan

penjagaan dan pelayanan anak balita

sehat

1.1 Daftar kebutuhan peralatan diidentifikasi

sesuai dengan kebutuhan.

1.2 Peralatan penjagaan dan pelayanan disiapkan sesuai standar.

1.3 Kondisi peralatan diperiksa untuk siap dipakai sesuai dengan standar.

2. Menjaga anak balita sehat

2.1 Kemungkinan bahaya kerja diidentifikasi.

2.2 Anak balita diawasi supaya tetap dalam

keadaan prima.

2.3 Penjagaan dilakukan sesuai dengan

standar keperawatan.

4. Melayani anak balita sehat

4.1 Kemungkinan bahaya kerja diidentifikasi.

4.2 Anak balita dilayani supaya dalam

keadaan senang dan memberi

kepercayaan diri.

4.3 Pelayanan dilakukan sesuai standar

pelayanan minimum keperawatan

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk menyiapkan peralatan, penjagaan

dan pelayanan anak balita sehat yang digunakan untuk mendampingi

anak balita sehat beraktifitas kegiatan sehari – hari (AKS) yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

Page 178: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

178

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Pakaian

2.1.2 Makan dan minum

2.1.3 Alat permainan

2.1.4 Alat tulis menulis/mewarna

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Bedak, minyak penghangat

2.2.2 Tissue/lap makan

2.2.3 Kotak penyimpanan mainan

2.2.4 Meja dan kursi belajar

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar pelayanan minimum anak balita (SPM)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Mendampingi anak balita

sehat beraktifitas kegiatan sehari-hari (AKS)”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

Page 179: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

179

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.040.02 : Melatih pemeliharaan kebersihan anak balita

dan lingkungan

2.2 T.970000.047.02 : Melatih kesehatan anak balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Ilmu tumbuh kembang anak

3.1.2 Komunikasi dan kerjasama dengan anak balita

3.2 Keterampilan

3.2.1 Melayani kebutuhan anak balita sehat

3.2.2 Menjaga anak balita melakukan aktifitas kegiatan sehari-hari

3.2.3 Berkomunikasi dan bekerjasama dengan anak balita sehat

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Cerdas

4.2 Sabar

4.3 Bersih

4.4 Teliti

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan standar pelayanan minimum saat melakukan penjagaan

dan pelayanan anak balita sehat

Page 180: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

180

KODE UNIT : T.970000.049.02

JUDUL UNIT : Menjaga Anak Balita Kurang Sehat (Sakit)

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam menjaga anak balita kurang sehat

(sakit) yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan

panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan peralatan penjagaan dan

pelayanan anak balita

sakit

1.1 Daftar kebutuhan peralatan diidentifikasi sesuai dengan kebutuhan.

1.2 Peralatan penjagaan dan pelayanan disiapkan sesuai standar.

1.3 Kondisi peralatan diperiksa untuk siap dipakai sesuai dengan standar.

2. Menjaga anak balita sakit

2.1 Kemungkinan bahaya kerja diidentifikasi.

2.2 Anak balita diawasi supaya tidak

bertambah parah.

2.3 Penjagaan dilakukan sesuai dengan standar keperawatan.

3.Melayani anak balita

sakit

3.1 Kemungkinan bahaya kerja diidentifikasi.

3.2 Anak balita dilayani supaya dalam

keadaan senang dan memberi

kepercayaan diri.

3.3 Pelayanan dilakukan sesuai standar pelayanan minimum keperawatan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk menyiapkan peralatan, penjagaan

dan pelayanan anak balita sakit yang digunakan untuk menjaga anak

balita kurang sehat (sakit) yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan

dan panti penitipan anak.

Page 181: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

181

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Pakaian

2.1.2 Makan dan minum

2.1.3 Obat -obatan

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Bedak, minyak penghangat

2.2.2 Tissue/lap makan

2.2.3 Sendok takar minum obat

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar keperawatan anak balita kurang sehat.

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Mendampingi anak balita

kurang sehat (sakit)”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

Page 182: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

182

2.Persyaratan kompetensi

2.2 T.970000.040.02 : Melatih pemeliharaan kebersihan anak balita

dan lingkungan

2.3 T.970000.047.02 : Melatih kesehatan anak balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Ilmu kesehatan anak balita

3.1.2 Jenis – jenis penyakit yang sering diderita anak balita

3.1.3 Komunikasi dan kerjasama dengan anak balita

3.2 Keterampilan

3.2.1 Melayani kebutuhan anak balita sakit

3.2.2 Memberikan pertolongan kepada balita sakit

3.2.3 Berkomunikasi dan bekerjasama dengan anak balita sakit

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar

4.2 Telaten

4.3 Penyayang

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan standar pelayanan minimum dalam melakukan

penjagaan dan pelayanan anak balita sakit

Page 183: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

183

KODE UNIT : T.970000.050.02

JUDUL UNIT : Mencegah Kecelakaan pada Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam mencegah kecelakaan pada anak

balita yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan

panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mencegah bahaya jatuh

1.1 Kemungkinan bahaya kerja diidentifikasi.

1.2 Anak balita diawasi supaya tidak jatuh.

1.3 Penjagaan dilakukan menurut standar

keperawatan.

2. Mencegah menelan benda asing

2.1 Kemungkinan bahaya kerja diidentifikasi.

2.2 Anak balita diawasi supaya tidak

menelan benda asing.

2.3 Benda-benda kecil (koin, kancing baju, bagian kecil mainan dll) disimpan pada

tempatnya.

3. Mencegah keracunan 3.1 Pengenalan bahan kimia yang berbahaya

(baygon,lysol, minyak tanah dll)

3.2 Bahan kimia yang berbahaya pada diletakkan tempat yang aman.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk mencegah bahaya jatuh, mencegah

menelan benda asing dan mencegah keracunan pada anak balita yang

digunakan untuk mencegah kecelakaan pada anak balita yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Alat pengaman tempat tidur

2.1.2 Benda-benda tajam

2.1.3 Kotak penyimpanan peralatan dan bahan kimia

Page 184: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

184

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Kotak P3K dan isinya

2.2.2 Kotak penyimpanan peralatan dan bahan kimia

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar pelayanan minimum (SPM)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Mencegah kecelakaan

pada anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.002.02 : Menerapkan prosedur K3 rumah tangga

2.2 T.970000.048.02 : Mendampingi anak balita sehat beraktivitas

kegiatan sehari – hari (AKS)

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Prosedur K3 di rumah tangga

3.1.2 Pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K)

Page 185: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

185

3.2 Keterampilan

3.2.1 Melakukan P3K kepada anak balita.

3.2.2 Komunikasi dan bekerja sama dengan anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Rapi

4.2 Hati – hati

4.3 Disiplin

4.4 Sabar

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan standar keperawatan dalam melakukan pencegahan

kecelakaan pada anak balita

Page 186: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

186

KODE UNIT : T.970000.051.02

JUDUL UNIT : Membuat Catatan Kondisi Kesehatan Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam membuat catatan kondisi

kesehatan anak balita yang berlaku dirumah tangga,

panti asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Merencanakan pembuatan data

1.1 Pembuatan data kondisi kesehatan diinventarisir sesuai keadaan anak balita.

1.2 Data kondisi anak balita ditetapkan.

1.3 Jadwal dan materi catatan data disusun

sesuai keadaan anak balita.

2. Melakukan pencatatan data kondisi

2.1 Pemeriksaan terhadap anak balita dilakukan secara rutin.

2.2 Penetapan data diinventarisir menurut

kondisi.

2.3 Kondisi anak balita dicatat dan

dikoordinasikan kepada orang tuanya.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk merencanakan pembuatan data dan

melakukan pencatatan data kondisi yang digunakan untuk membuat

catatan kondisi kesehatan anak balita yang berlaku dirumah tangga,

panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Formulir/ buku pencatatan kondisi kesehatan

2.1.2 Alat untuk memeriksa keadaan umum anak balita

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Peralatan tulis

Page 187: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

187

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Membuat catatan kondisi

kesehatan anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

3.2 Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.047.02 : Melatih kesehatan pada anak balita

2.2 T.970000.048.02 : Mendampingi anak balita sehat

beraktivitaskegiatan sehari - hari

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Ilmu kesehatan anak balita

3.1.2 Pencatatan data kesehatan

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memeriksa keadaan anak balita

3.2.2 Melakukan pencatatan data kesehatan dengan valid

Page 188: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

188

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Cermat

4.2 Teliti

4.3 Ramah

4.4 Hati - hati

5. Aspek kritis

5.1 Kebenaran dalam melakukan pemeriksaan kondisi kesehatan anak

balita dan melakukan pencatatan data yang valid

Page 189: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

189

KODE UNIT : T.970000.052.02

JUDUL UNIT : Mengantar Jemput ke dan dari Sekolah Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam mengantar jemput ke dan dari

sekolah anak balita yang berlaku dirumah tangga,

panti asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan peralatan dan perlengkapan

sekolah

1.1 Peralatan sekolah (seragam dan peralatan tulis) disiapkan sesuai daftar mata

pelajaran sebelum anak diantar

berangkat ke sekolah.

1.2 Keperluan sekolah diperiksa dan

dipastikan sudah dalam keadaan siap.

2. Perbekalan makan dan minum

2.1 Bekal makanan dan minuman disiapkan dengan praktis, sehat dan bergizi.

2.2 Perbekalan makan dan minum anak balita

disiapkan sebelum anak berangkat ke

sekolah.

3. Menjemput sekolah 3.1 Mengidentifikasi waktu jam sekolah selesai.

3.2 Memastikan tiba disekolah sebelum jam

sekolah selesai.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk mempersiapkan peralatan sekolah,

perbekalan makan dan minum dan menjemput sekolah yang digunakan

untuk mengantar jemput ke dan dari sekolah anak balita yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Seragam sekolah, sepatu dan kaos kaki

2.1.2 Tas sekolah

2.1.3 Buku pelajaran dan alat tulis

Page 190: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

190

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Makanan

2.2.2 Minuman

2.2.3 Tissue / sapu tangan

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Mengantar jemput ke

dan dari sekolah anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.048.02 : Mendampingi anak balita sehat beraktivitas

kegiatan sehari-hari (AKS)

2.2 T.970000.055.02 : Membuat makanan dan minuman anak balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

Page 191: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

191

3.1.1 Kegiatan di sekolah

3.1.2 Ilmu gizi untuk anak balita

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menyiapkan segala keperluan yang berhubungan dengan

aktivitas di sekolah

3.2.2 Memasak menu sehat untuk anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Disiplin

4.2 Teliti

4.3 Sabar

4.4 Cermat

5. Aspek kritis

5.1 Penyesuaian waktu dengan jadwal kegiatan sekolah untuk

melakukan persiapan perbekalan dan penjemputan sekolah.

Page 192: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

192

KODE UNIT : T.970000.053.02

JUDUL UNIT : Mendampingi Anak Balita Bermain dan Berolah

Raga Ringan di Lingkungan Rumah

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam mendampingi anak balita bermain

dan berolah raga ringan di lingkungan rumah yang

berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti

penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mendampingi balita

berlari

1.1 Risiko dan bahaya jatuh saat berlari

diidentifikasi.

1.2 Anak balita dilatih untuk berlari dengan hati - hati.

1.3 Anak balita diawasi saat berlari.

2. Mendampingin balita berayun - ayun

2.1 Risiko dan bahaya bermain ayunan diidentifikasi.

2.2 Peralatan permainan disiapkan sesuai

keinginan anak balita.

2.3 Anak balita diajak untuk bermain

ayunan.

2.4 Anak balita diawasi supaya tidak jatuh.

3. Mendampingi balita

bermain air

3.1 Risiko dan bahaya bermain air

diidentifikasi.

3.2 Anak balita dilatih bermain air agar anak percaya diri.

3.3 Anak balita didampingi saat bermain air dengan pengawasan yang lebih besar.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk berlari, berayun – ayun dan bermain

air pada anak balita yang digunakan untuk mendampingi anak balita

bermain dan berolah raga ringan dilingkungan rumah yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

Page 193: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

193

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Tempat bermain

2.1.2 Mainan ayunan

2.1.3 Kolam renang plastik

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Perlengkapan olah raga

2.2.3 Perlengkapan renang

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar pelayanan minimum (SPM)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Mendampingi anak balita

bermain dan berolah raga ringan di lingkungan rumah ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

3 Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.048.02 : Mendampingi anak balita sehat beraktivitas

kegiatan sehari – hari (AKS)

2.2 T.970000.050.02 : Mencegah kecelakaan pada anak balita

Page 194: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

194

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Jenis permainan anak balita

3.1.2 Pendampingan anak bermain dan berolah raga

3.1.3 Pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K)

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mendampingi serta mengawasi anak balita bermain dan

berolahraga ringan

3.2.2 Melakukan pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K) pada

anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Hati – hati

4.2 Waspada

4.3 Sabar

5. Aspek kritis

5.1 Pengawasan saat melakukan pendampingan anak balita bermain

dan berolah raga ringan

Page 195: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

195

KODE UNIT : T.970000.054.02

JUDUL UNIT : Menyusun Menu Sehat Makan Pagi, Siang dan

Sore/Malam Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam menyusun menu sehat makan pagi,

siang dan sore/malam anak balita yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan

anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Merencanakan jenis

makananan dan minuman untuk anak

balita

1.1 Rencana jenis makanan dan minuman

disesuaikan dengan keadaan anak balita.

1.2 Jenis bahan makanan dan minuman disesuaikan dengan gizi yang

dibutuhkan.

2. Menyusun daftar menu

2.1 Menu dibuat menurut keadaan anak

balita.

2.2 Menu disusun agar anak balita tidak bosan.

2.3 Membuat jadwal menurut perintah dokter/kebiasaan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk merencanakan jenis makanan dan

minuman untuk anak balita serta menyusun daftar menu yang

digunakan untuk menyusun menu sehat makan pagi, siang dan

sore/malam anak balita yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan

dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Buku/ form penulisan daftar menu

2.1.3 Alat tulis

Page 196: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

196

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Macam- macam buku daftar menu untuk anak balita

2.2.2 Rekam medis anak balita

2.2.3 Referensi diet dari dokter

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Menyusun menu sehat

makan pagi, siang dan sore/malam anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.047.02 : Melatih kesehatan anak balita

2.2 T.970000.049.02 : Menjaga anak balita kurang sehat (sakit)

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Ilmu gizi anak balita

3.1.2 Rekam medis anak balita

Page 197: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

197

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menyusun daftar menu anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti

4.2 Cermat

4.3 Hati - hati

5. Aspek kritis

5.1 Penyusunan daftar menu disesuaikan dengan keadaan kesehatan

anak balita dalam pemenuhan gizi sesuai perintah dokter

Page 198: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

198

KODE UNIT : T.970000.055.02

JUDUL UNIT : Membuat Makanan dan Minuman Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam membuat makanan dan minuman

anak balita yang berlaku di rumah tangga, panti

asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi bahan makanan dan minuman

1.1 Bahan makanan dan minuman diidentifikasi sesuai kebutuhan.

1.2 Bahan makanan dan minuman dikelompokkan sesuai jenis dan

kegunaannya.

1.3 Bahan makanan dan minuman disimpan

menurut jenis dan peraturan

penyimpanan.

2. Memasak sayuran

2.1 Sayuran dibersihkan dan dicuci sampai bersih sesuai prosedur.

2.2 Sayuran dipotong sesuai kebutuhan.

2.3 Bumbu disiapkan sesuai dengan jenis

masakan dan jumlah bahan masakan.

2.4 Kontrol porsi digunakan yang tepat

untuk meminimalkan kemubaziran.

3. Memasak daging 3.1 Daging disiapkan dan dicuci menurut

prosedur.

3.2 Daging dipotong sesuai kebutuhan.

3.3 Bumbu disiapkan sesuai jenis masakan

dengan jumlah bahan masakan.

3.4 Kontrol porsi yang tepat digunakan

untuk meminimalkan kemubaziran.

4. Membuat minuman 4.1 Jenis bahan minuman dan peralatan disiapkan untuk membuat minuman.

4.2 Peralatan minum yang hygienis

disiapkan sesuai dengan jenis minuman.

4.3 Minuman panas/minuman dingin dibuat

sesuai dengan prosedur.

5. Menggunakan piring atau gelas untuk

penyajian yang sesuai

dengan metode

5.1 Gelas dan piring disiapkan untuk penyajian makanan / minuman sesuai

dengan resep dan standar.

5.2 Menghias makanan atau minuman

Page 199: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

199

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

menghias makanan sesuai dengan metode dan standar.

5.3 Melaksanakan kontrol posisi yang

akurat.

6. Membersihkan peralatan 6.1 Peralatan masak dibersihkan dengan menggunakan alat dan bahan yang tepat

sesuai prosedur.

6.2 Peralatan masak ditata pada tempatnya.

6.3 Tempat masak dibersihkan dan

dirapikan.

6.4 Dapur dan peralatan masak tertata rapi

dan bersih.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk mengidentifikasi bahan makanan

dan minuman, memasak sayuran, memasak daging dan membuat

minuman panas atau dingin yang digunakan untuk membuat makanan

dan minuman anak balita yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan

dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Ragam peralatan masak (panci wajan, pisau dll)

2.1.2 Kompor

2.1.3 Ragam peralatan makan dan minum (piring, mangkok dll)

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Daftar menu

2.2.2 Resep masakan

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

Page 200: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

200

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Membuat makanan dan

minuman anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.054.02 : Menyiapkan menu sehat makanan pagi, siang

dan sore/malam anak balita.

2.2 T.970000.057.02 : Merawat peralatan masak, makan dan minum

anak balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Prinsip gizi khususnya efek pemasakan tentang nilai

makanan bergizi

3.1.2 Peraturan kesehatan, keselamatan dan penyimpanan

3.1.3 Aplikasi menu

3.2 Keterampilan

3.2.1 Perencanaan dan pengaturan

3.2.2 Mengikuti spesifikasi menu

3.2.3 Menerapkan prosedur dan teknik memasak masakan yang

tepat

3.2.4 Memastikan rasa yang tepat/cocok

3.2.5 Memastikan daya tarik penyajian makanan dan minuman

Page 201: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

201

3.2.6 Menjaga kebersihan makanan dan minuman

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Bersih

4.2 Fokus

4.3 Hati - hati

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan prosedur dalam proses pembuatan makan dan minuman

Page 202: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

202

KODE UNIT : T.970000.056.02

JUDUL UNIT : Melatih Makan dan Minum Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih makan dan minum anak

balita yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan

panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Pengenalan peralatan makan dan minum

1.1 Peralatan makan dan minum disiapkan sesuai standar.

1.2 Nama dan fungsi dari peralatan makan minum dijelaskan secara bertahap.

2. Makan bersama di meja makan

2.1 Peralatan makan dan makanan disiapkan diatas meja makan.

2.2 Anak balita dilatih mencuci tangan

sebelum makan.

2.3 Anak balita dibantu duduk pada kursi

makan/ baby chair.

2.4 Anak balita dilatih untuk makan dan

minum sendiri.

2.5 Anak balita didampingi makan serta merapikan makanan yang tumpah.

2.6 Anak balita dilatih membersihkan mulut.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk pengenalan peralatan makan dan

minum serta mengajak makan bersama di meja makan yang digunakan

untuk melatih makan dan minum anak balita yang berlaku dirumah

tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Peralatan makan dan minum

2.1.2 Meja dan kursi makan

2.2 Perlengkapan

Page 203: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

203

2.2.1 Tissue makan / napkin

2.2.2 Celemek makan anak balita

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar pelayanan minimum anak balita (SPM).

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih makan dan

minum anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.048.02 :Mendampingi anak balita sehat beraktivitas

kegiatan sehari – hari (AKS)

2.2 T.970000.054.02 : Menyiapkan menu sehat makan pagi, siang

dan sore/malam anak balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Macam dan fungsi peralatan makan dan minum

3.1.2 Tata cara pengaturan peralatan makan minum

Page 204: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

204

3.2 Keterampilan

3.2.1 Pengaturan peralatan makan minum sesuai standar

3.2.2 Penggunaan peralatan makan dan minum

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar

4.2 Telaten

4.3 Hati - hati

5. Aspek kritis

5.1 Cara melatih makan dan minum anak balita dengan mandiri.

Page 205: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

205

KODE UNIT : T.970000.057.02

JUDUL UNIT : Merawat Peralatan Masak, Makan dan Minum Anak

Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam merawat peralatan masak, makan

dan minum anak balita yang berlaku dirumah tangga,

panti asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Merawat peralatan memasak

1.1 Peralatan masak dikumpulkan dan dibersihkan dari sisa makanan pada

tempatnya.

1.2 Peralatan masak dicuci setelah dipakai.

1.3 Peralatan masak dipilih dan dilaporkan yang sudah tidak layak pakai.

1.4 Peralatan memasak disimpan pada

tempatnya.

2. Merawat peralatan

makan dan minum

2.1 Peralatan makan dan minum

dikumpulkan dan dibersihkan dari sisa makanan dan minuman pada tempatnya.

2.2 Peralatan makan dan minum yang telah digunakan dicuci.

2.3 Peralatan makan dan minum dipilih dan

dilaporkan yang sudah tidak layak pakai.

2.4 Peralatan makan dan minum disimpan

pada tempatnya

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk merawat peralatan memasak dan

merawat peralatan makan dan minum yang digunakan untuk merawat

peralatan masak, makan dan minum anak balita yang berlaku dirumah

tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Ragam peralatan masak

Page 206: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

206

2.1.2 Ragam peralatan makan dan minum anak balita

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Celemek masak, kain lap

2.2.2 Celemek makan anak

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Merawat peralatan

masak, makan dan minum anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.055.02 : Membuat makanan dan minuman anak balita

2.2 T.970000.056.02 : Melatih makan dan minum anak balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Jenis peralatan masak dan peralatan makan minum anak

balita

Page 207: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

207

3.1.2 Penyimpanan peralatan masak dan peralatan makan minum

anak balita

3.2 Keterampilan

3.2.1 Membersihkan peralatan memasak dan peralatan makan

minum sesuai prosedur

3.2.2 Menata dan menyimpan peralatan masak dan peralatan

makan minum anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Bersih

4.2 Teliti

4.3 Hati - hati

5. Aspek kritis

5.1 Kebersihan peralatan masak dan peralatan makan minum anak

balita

Page 208: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

208

KODE UNIT : T.970000.058.02

JUDUL UNIT : Melatih Stimulasi Tumbuh Kembang pada Anak

Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih stimulasi tumbuh kembang

pada anak balita yang berlaku dirumah tangga, panti

asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Melatih motorik kasar 1.1 Jenis permainan yang merangsang motorik kasar dipilih sesuai standar.

1.2 Anak balita dilatih bermain secara bertahap.

1.3 Anak balita diawasi saat bermain.

2. Melatih motorik halus 2.1 Jenis permainan yang merangsang motorik halus dipilih dan disiapkan

sesuai standar.

2.2 Anak balita dilatih untuk melakukan

kegiatan – kegiatan yang bisa merangsang motorik halus secara bertahap.

2.3 Alat mainan disimpan pada tempatnya.

3. Melatih kemampuan bicara dan bahasa

3.1 Buku cerita/dongeng disiapkan sesuai kebutuhan.

3.2 Anak balita dilatih untuk bercerita.

3.3 Ejaan yang salah dibetulkan sesuai

dengan buku cerita/dongeng.

4. Melatih sosialisasi

dan kemandirian

4.1 Anak balita diajak berkunjung ke rumah

keluarga.

4.2 Anak balita dilatih untuk berinteraksi dengan lingkungan keluarga.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk menstimulasi motorik kasar, motorik

halus, kemampuan bicara dan bahasa serta sosialisasi dan kemandirian

yang digunakan untuk melatih stimulasi tumbuh kembang pada anak

Page 209: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

209

balita yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan

anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Mainan tangga, sepeda roda tiga

2.1.2 Kertas lipat

2.1.3 Buku gambar dan pensil warna

2.1.5 Buku-buku cerita/ dongeng

2.2 Perlengkapan

2.2.1 CD player lagu anak-anak

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

4.2.1 Standar keperawatan tumbuh kembang anak balita.

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih stimulasi

tumbuh kembang pada anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara.

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

Page 210: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

210

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.048.02 : Mendampingi anak balita sehat beraktivitas

kegiatan sehari – hari (AKS)

2.2 T.970000.053.02 : Mendampingi anak balita bermain dan berolah

raga ringan dilingkungan rumah

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Tumbuh kembang pada anak balita

3.1.2 Jenis-jenis permainan yang bisa merangsang motorik, kasar

dan motorik halus

3.1.3 Komunikasi dan kerja sama dengan anak balita

3.2 Keterampilan

3.2.1 Melakukan stimulasi tumbuh kembang anak balita

3.2.2 Berkomunikasi dan bekerja sama dengan anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar

4.2 Penyayang

4.3 Lemah lembut

4.4 Hati - hati

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan prosedur dalam menstimulasi tumbuh kembang pada

anak balita

Page 211: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

211

KODE UNIT : T.970000.059.02

JUDUL UNIT : Melatih Pembelajaran Alat Permainan Edukatif

(APE) pada Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih pembelajaran alat

permainan edukatif (APE) pada anak balita yang

berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti

penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Pengetahuan dasar yang

mengacu aspek pengembangan bahasa

1.1 Jenis pembelajaran alat permainan

edukatif dipilih dan disiapkan sesuai dengan standar.

1.2 Anak balita dikenalkan tentang kata dan

kalimat secara bertahap dan mandiri

sesuai standar.

1.3 Ejaan bahasa yang salah dibetulkan

sesuai dengan standar.

2. Pengetahuan dasar yang mengembangkan

pengetahuan berhitung

2.1 Jenis pembelajaran alat permainan edukatif dipilih dan disiapkan sesuai

dengan standar.

2.2 Anak balita dilatih berhitung secara

bertahap dan mandiri sesuai standar.

2.3 Hitungan yang salah dibetulkan sesuai

dengan standar.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk melatih pengetahuan dasar yang

mengacu pada pengembangan bahasa dan pengetahuan dasar yang

mengembangkan pengetahuan berhitung yang digunakan untuk

melatih mandiri pembelajaran alat permainan edukatif (APE) yang

disesuiakan dengan usia dan jenis kelamin anak balita yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

Page 212: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

212

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Buku cerita bergambar

2.1.2 Poster angka

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Papan bidang

2.2.2 Cerita- cerita/dongeng

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih mandiri

pembelajaran alat permainan edukatif (APE) pada anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.048.02 : Mendampingi anak balita sehat beraktifitas

kegiatan sehari-hari(AKS)

2.2 T.970000.058.02 : Melatih Stimulasi tumbuh kembang pada

anak balita

Page 213: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

213

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Jenis – jenia alat permanian edukatif (APE)

3.2 Keterampilan

3.2.1 Membuat dan menggunakan alat permainan edukatif (APE)

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti

4.2 Sabar

4.3 Penyayang

4.4 Hati - hati

5. Aspek kritis

5.1 Cara pengajaran dengan menggunakan alat permainan edukatif

(APE)

Page 214: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

214

KODE UNIT : T.970000.060.02

JUDUL UNIT : Memberikan Pertolongan Pertama pada Kecelakaan

(P3K) Anak Balita.

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam memberikan pertolongan pertama

pada kecelakaan (P3K) anak balita yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan

anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Luka ringan

1.1 Peralatan dan perlengkapan disiapkan

sesuai dengan kebutuhan .

1.2 Luka ringan diatasi sesuai prosedur P3K.

2. Luka bakar

2.1 Tanda- tanda luka bakar ringan diketahui.

2.2 Luka bakar ditangani sesuai prosedur P3K.

3. Terkilir 3.1 Tanda-tanda terkilir diidentifikasi.

3.2 Terkilir ditangani dengan cepat.

4. Gegar otak 4.1 Tanda-tanda gegar otak diketahui.

4.2 Gegar otak ditangani dengan cepat.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk Luka ringan,luka bakar, terkilir dan

gegar otak yang digunakan untuk memberikan pertolongan pertama

pada kecelakaan (P3K) anak balita yang berlaku dirumah tangga, panti

asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kotak P3K beserta isinya

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Buku panduan P3K

Page 215: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

215

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Memberikan pertolongan

pertama pada kecelakaan (P3K) anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.050.02 : Mencegah kecelakaan pada anak balita.

2.2 T.970000.049.02 : Menjaga anak balita kurang sehat (sakit).

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Prosedur K3 dirumah tangga

3.1.2 Pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K)

3.2 Keterampilan

3.2.1 Melakukan pertolongan pada anak balita sesuai prosedur

P3K

Page 216: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

216

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Hati – hati

4.2 Teliti

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan prosedur P3K saat memberikan pertolongan.

Page 217: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

217

KODE UNIT : T.970000.061.02

JUDUL UNIT : Memberikan Pertolongan Penyakit Ringan pada

Anak Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam memberikan pertolongan penyakit

ringan pada anak balita yang berlaku dirumah tangga,

panti asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Memberikan pertolongan demam

1.1 Gejala demam dideteksi.

1.2 Pertolongan demam dilakukan sesuai

dengan prosedur.

2. Memberikan pertolongan sesak

nafas

2.1 Tanda- tanda sesak nafas diketahui.

2.2 Sesak nafas dilakukan sesuai prosedur tekhnik pertolongan pertama.

3. Memberikan pertolongan influenza

3.1 Gejala influenza dideteksi.

3.2 Influenza diberikan obat yang sesuai.

4. Memberikan pertolongan diare

4.1 Gejala-gejala diare diketahui.

4.2 Diare ditangani sesuai prosedur.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk memberikan pertolongan pada

demam, sesak nafas, influenza, dan diare digunakan untuk memberi

pertolongan penyakit ringan pada anak balita yang berlaku dirumah

tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kotak P3K

2.1.2 Sendok takar obat

2.1.3 Thermometer

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Alat kompres

Page 218: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

218

2.2.2 Obat anti diare

2.2.3 Obat influenza

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Memberikan pertolongan

penyakit ringan pada anak balita ”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.049.02 : Menjaga anak balita kurang sehat (sakit)

2.2 T.970000.060.02 : Memberikan pertolongan pertama pada

kecelakaan (P3K) pada anak balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Jenis -jenis penyakit ringan anak balita

3.1.2 Pertolongan pertama pada kecelakaan (P3K)

3.2 Keterampilan

Page 219: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

219

3.2.1 Melakukan pertolongan penyakit ringan pada anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Hati – hati

4.2 Teliti

4.3 Sabar

5. Aspek kritis

5.1 Penerapan prosedur P3K saat memberikan pertolongan penyakit

ringan pada anak balita.

Page 220: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

220

KODE UNIT : T.970000.062.02

JUDUL UNIT : Mengenalkan Sebutan Nama-Nama Benda di

Sekitarnya

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam mengenalkan sebutan nama-nama

benda di sekitarnya yang berlaku dirumah tangga,

panti asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi alat bantu dan alat peraga

sesuai kebutuhan

1.1 Alat bantu dan alat peraga dipilih dan disiapkan sesuai usia.

1.2 Alat bantu dan alat peraga diperiksa dan dikondisikan siap pakai.

2. Pengenalan sebutan nama-nama benda

2.1 Nama-nama benda yang ada disekitarnya dikenalkan dan disebutkan kepada anak.

2.2 Anak balita dilatih menyebutkan nama-

nama benda secara bertahap sesuai dengan usia.

2.3 Pengucapan anak yang salah dibenarkan sesuai standar.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk mengidentifikasi alat peraga serta

alat bantu dan mengenalkan/melatih sebutan nama-nama benda yang

digunakan untuk melatih sebutan nama-nama benda disekitarnya yang

berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Poster

2.1.2 Kartu bergambar

2.1.3 Macam jenis mainan ( hewan, sayur, buah)

2.1.4 CD player

Page 221: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

221

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Buku dan alat tulis

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Mengenalkan sebutan

nama-nama benda disekitarnya”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.058.02 : Melatih pembelajaran alat permainan edukatif

(APE) pada anak balita.

2.2 T.970000.058.00 : Melatih stimulasi tumbuh kembang pada anak

balita

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Macam-macam alat bantu dan alat peraga

3.1.2 Pola pengajaran untuk anak balita

Page 222: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

222

3.2 Keterampilan

3.2.1 Penggunaan alat bantu dan alat peraga

3.2.2 Pengajaran yang tepat untuk anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Ceria

4.2 Gembira

4.3 Ramah

4.4 Sabar

5. Aspek kritis

5.1 Pola pengajaran yang benar dan menyenangkan untuk anak balita

dan sesuai dengan usia

Page 223: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

223

KODE UNIT : T.970000.063.02

JUDUL UNIT : Mengenalkan Perbedaan Huruf dan Angka

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam mengenalkan perbedaan huruf dan

angka yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan

panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi alat bantu dan alat peraga

sesuai kebutuhan

1.1 Alat bantu dan alat peraga disiapkan dan dipilih sesuai usia.

1.2 Alat bantu dan alat peraga diperiksa dan dikondisi siap pakai.

2. Pengenalan huruf dan angka

2.1 Huruf dan angka ditunjukkan dan disebutkan kepada anak.

2.2 Anak balita dilatih menyebutkan dan

membedakan huruf dan angka secara bertahap sesuai dengan usia.

2.3 Pengucapan anak yang salah dibenarkan sesuai standar.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk mengidentifikasi alat peraga serta

alat bantu dan pengenalan antara huruf dan angka yang digunakan

untuk mengenalkan/melatih perbedaan huruf dan angka yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Poster

2.1.2 Kartu bergambar

2.1.3 Macam jenis permainan (huruf dan angka)

2.1.4 CD player

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Buku dan alat tulis

Page 224: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

224

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Mengenalkan perbedaan

huruf dan angka”.

1.3 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.059.02 : Melatih pembelajaran alat permainan edukatif

(APE) pada anak balita

2.2 T.970000.062.02 : Mengenalkan sebutan nama-nama

benda disekitarnya

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Macam-macam alat bantu dan alat peraga

3.1.2 Pola pengajaran anak balita

3.2 Keterampilan

3.2.1 Penggunaan alat bantu dan alat peraga

Page 225: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

225

3.2.2 Pola pengajaran yang tepat untuk anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Ceria

4.2 Gembira

4.3 Ramah

4.4 Sabar

5. Aspek kritis

5.1 Pola pengajaran yang benar dan menyenangkan untuk anak balita

dan sesuai dengan usia

Page 226: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

226

KODE UNIT : T.970000.064.02

JUDUL UNIT : Melatih Berhitung yang Benar dengan Matematika

Sederhana

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih berhitung yang benar

dengan matematika sederhana yang berlaku dirumah

tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi alat bantu dan alat peraga

sesuai kebutuhan

1.1 Alat bantu dan alat peraga disiapkan dan dipilih sesuai usia.

1.2 Alat bantu dan alat peraga diperiksa dan dikondisi siap pakai.

2. Melatih berhitung dan matematika sederhana

2.1 Anak balita dilatih untuk berhitung.

2.2 Matematika yang sederhana diajarkan

secara bertahap sesuai dengan usia.

2.3 Cara berhitung yang salah dibenarkan

sesuai standar.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk mengidentifikasi alat peraga serta

alat bantu dan melatih berhitung dengan matematika yang sederhana

yang digunakan untuk melatih berhitung yang benar dengan

matematika sederhana yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan

panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Poster

2.1.2 Kartu bergambar

2.1.3 Macam jenis permainan (angka)

2.1.4 CD player

Page 227: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

227

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Buku dan alat tulis

2.2.2 Soal – soal sederhana matematika

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih berhitung yang

benar dengan matematika sederhana”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.059.02 : Melatih pembelajaran alat permainan edukatif

(APE) pada anak balita

2.1 T.970000.063.02 : Mengenalkan perbedaan huruf dan Angka

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Macam-macam alat bantu dan alat peraga

3.1.2 Pola pengajaran berhitung dan matematika sederhana

Page 228: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

228

3.2 Keterampilan

3.2.1 Penggunaan alat bantu dan alat peraga

3.2.2 Pola pengajaran matematika sederhana yang tepat untuk

anak balita

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Ceria

4.2 Gembira

4.3 Ramah

4.4 Sabar

5. Aspek kritis

5.1 Pola pengajaran yang benar dan menyenangkan untuk anak balita

dan sesuai dengan usia

Page 229: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

229

KODE UNIT : T.970000.065.02

JUDUL UNIT : Melatih Mewarnai Gambar dan Melukis

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih mewarnai gambar dan

melukis yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan

dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi alat bantu melukis dan

mewarna sesuai

kebutuhan

1.1 Alat melukis dan alat mewarna disiapkan dan dipilih sesuai kebutuhan.

1.2 Alat melukis dan alat mewarna diperiksa dan dikondisi siap pakai.

2. Melatih mewarnai gambar

2.1 Macam-macam alat untuk mewarna ditunjukkan dan disebutkan.

2.2 Anak balita dilatih mewarna sesuai

keinginan anak.

2.3 Anak dilatih mewarna sesuai dengan

garis.

3. Melatih melukis 3.1 Alat-alat untuk melukis ditunjukkan dan disebutkan.

3.2 Anak dilatih melukis bentuk-bentuk yang

sederhana (segitiga,bujur sangkar dll).

3.3 Anak dilatih mandiri melukis dengan rapi

sesuai keinginan anak.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk mengidentifikasi alat mewarna dan

alat melukis, mewarnai gambar serta melukis yang digunakan untuk

melatih mewarnai gambar dan melukis yang berlaku dirumah tangga,

panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Cat warna, crayon, pensil warna

2.1.2 Pensil dan penghapus

Page 230: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

230

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Buku gambar

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih mewarnai

gambar dan melukis”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.062.02 : Mengenalkan sebutan nama-nama

benda disekitarnya

2.2 T.970000.063.02 : Mengenalkan perbedaan huruf dan angka

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Seni lukis

3.1.2 Pola pengajaran mewarna dan melukis untuk anak balita

Page 231: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

231

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mewarna gambar

3.2.2 Melukis

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Ceria

4.2 Gembira

4.3 Ramah

4.4 Sabar

5. Aspek kritis

5.1 Pola pengajaran yang benar dan menyenangkan untuk anak balita

dan sesuai dengan usia

Page 232: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

232

KODE UNIT : T.970000.066.02

JUDUL UNIT : Melatih Permainan yang Merangsang Kecerdasan

Otak

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih permainan yang

merangsang kecerdasan otak yang berlaku dirumah

tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Melatih bermain lego

1.1 Macam-macam bentuk mainan lego dikenalkan sesuai jenis.

1.2 Anak dilatih merangkai mainan sesuai keinginan.

2. Melatih bermain puzzle

2.1 Macam bentuk yang ada pada puzzle dikenalkan sesuai gambar/petunjuk.

2.2 Anak dilatih merangkai puzzle sesuai

gambar/petunjuk.

3. Melatih melipat kertas 3.1 Macam bentuk lipatan kertas dijelaskan dengan jelas.

3.2 Anak diajarkan cara melipat kertas

sesuai bentuk yang diinginkan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk bermain lego, puzzle dan melipat

kertas yang digunakan untuk melatih jenis permainan yang merangsang

kecedasan otak yang berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti

penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Mainan lego

2.1.2 Puzzle

2.1.3 Kertas origami

Page 233: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

233

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Contoh gambar

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih permainan yang

merangsang kecerdasan otak”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.1.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.1.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.1.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2.Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.059.02 : Melatih pembelajaran alat permainan edukatif

(APE) pada anak balita.

2.2 T.970000.065.02 : Melatih mewarnai gambar dan melukis.

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Macam-macam permainan lego

3.1.2 Tekhnik melipat kertas

Page 234: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

234

3.2 Keterampilan

3.2.1 Merangkai lego sesuai contoh/gambar

3.2.2 Merangkai puzzle sesuai contoh/gambar

3.2.3 Melipat kertas

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Kreatif

4.2 Gembira

4.3 Sabar

4.4 Telaten

5. Aspek kritis

5.1 Pola pengajaran yang benar dan menyenangkan untuk anak balita

dan sesuai dengan usia

Page 235: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

235

KODE UNIT : T.970000.067.02

JUDUL UNIT : Melatih Bernyanyi Lagu Anak-Anak dalam Bahasa

Ibu dan Bahasa Inggris

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih bernyanyi lagu anak-anak

dalam bahasa ibu dan bahasa Inggris yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan

anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan peralatan

dan lagu anak-anak

1.1 Peralatan dan lagu anak-anak dipilih dan

disiapkan sesuai keinginan.

1.2 Peralatan dalam diperiksa dan dikondisikan siap pakai .

2. Mengenalkan lagu anak

2.1 Macam lagu anak-anak diperdengarkan berulang.

2.2 Anak dilatih menyanyi lagu anak-anak

dalam bahasa ibu dan bahasa inggris.

2.3 Anak didampingi menyanyi dan ejaan

yang salah dibetulkan sesuai dengan lirik lagu.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk menyiapkan peralatan dan

mengenalkan lagu anak-anak yang digunakan untuk melatih bernyanyi

lagu anak-anak dalam bahasa ibu dan bahasa inggris yang berlaku

dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 CD player

2.1.2 CD lagu anak-anak

2.1.3 Buku kumpulan lagu anak-anak

Page 236: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

236

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Microphone

2.2.2 Alat musik

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih bernyanyi lagu

anak-anak dalah bahasa ibu dan bahasa inggris”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.065.02 :Melatih mewarnai gambar dan melukis

2.2 T.970000.066.02 :Melatih permainan yang merangsang

kecerdasan otak

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Macam – macam lagu anak-anak

Page 237: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

237

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menyanyikan lagu anak-anak

3.2.2 Menggunakan alat bantu

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Riang

4.2 Gembira

4.3 Ramah

4.4 Sabar

5. Aspek kritis

5.1 Pola pengajaran menyanyi lagu anak-anak dalam bahasa ibu dan

bahasa inggris dengan benar

Page 238: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

238

KODE UNIT : T.970000.068.02

JUDUL UNIT : Melatih Bermain Alat Musik atau Perkusi

Sederhana

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih bermain Alat Musik atau

Perkusi sederhana yang berlaku dirumah tangga, panti

asuhan dan panti penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Melatih Alat Musik

1.1 Alat musik disiapkan dan dipilih sesuai kebutuhan.

1.2 Macam alat musik ditunjukkan dan disebutkan.

1.3 Anak dilatih memainkan alat musik dengan benar.

2. Melatih Perkusi sederhana

2.1 Alat musik perkusi disiapkan dan dipilih sesuai kebutuhan.

2.2 Macam alat musik perkusi ditunjukkan

dan disebutkan.

2.3 Anak dilatih memainkan alat musik

perkusi sederhana dengan benar.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk alat musik dan perkusi sederhana

yang digunakan untuk melatih Alat Musik atau Perkusi sederhana yang

berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Macam-macam alat musik (gitar,piano dll)

2.1.2 Macam-macam alat musik perkusi (drum,rebana dll)

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Buku kumpulan lagu anak-anak

Page 239: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

239

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Melatih bermain alat

musik/ atau perkusi sederhana”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.067.02 : Melatih bernyanyi lagu anak-

anak dalam bahasa ibu dan bahasa inggris

2.3 T.970000.065.02 : Melatih mewarnai gambar dan melukis

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Alat musik perkusi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memainkan alat musik

3.2.2 Memainkan alat perkusi sederhana

Page 240: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

240

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Riang

4.2 Gembira

4.3 Ramah

4.4 Sabar

5. Aspek kritis

5.1 Pola pembelajaran yang tepat dalam pengenalan alat musik perkusi

sederhana dengan benar

Page 241: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

241

KODE UNIT : T.970000.069.02

JUDUL UNIT : Memberikan Kreatifitas Gerak dan Lagu pada Anak

Balita

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan dan sikap, yang

dibutuhkan dalam memberikan kreatifitas gerak dan

lagu pada anak balita dengan tepat dan benar yang

berlaku dirumah tangga, panti asuhan dan panti

penitipan anak.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Melatih kreatifitas gerak

1.1 Jenis gerakan pada lagu anak disiapkan

dan dipilih sesuai keinginan.

1.2 Gerakan-gerakan yang bisa digunakan saat menyanyikan lagu ditunjukkan dan

diperdengarkan sesuai dengan lagu.

1.3 Anak dilatih melakukan gerakan yang

tepat sesuai dengan lagu.

2. Melatih kreatifitas lagu

2.1 Macam-macam lagu anak-anak dipilih dan disiapkan.

2.2 Lagu-lagu anak ditunjukkan dan diperdengarkan sesuai irama .

2.3 Anak dilatih menyanyikan lagu anak-anak dengan tepat dan benar.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

Unit kompetensi ini berlaku untuk kreatifitas gerak dan kreatifitas lagu

yang digunakan untuk memberikan kreatifitas gerak dan lagu pada

anak balita dengan tepat dan benar yang berlaku dirumah tangga, panti

asuhan dan panti penitipan anak.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Gerakan menari

2.1.2 Lagu anak-anak

Page 242: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

242

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Sound system

2.2.2 CD player

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 1.1 Konteks penilaian merupakan aspek dalam penilaian sangat

berpengaruh atas kompetensi tersebut : “Memberikan kreatifitas

gerak dan lagu anak balita dengan tepat dan benar”.

1.2 Penilaian dapat dilakukan dengan cara :

1.2.1 Pengetahuan dengan cara tertulis dan lisan/wawancara

1.2.2 Keterampilan dengan cara observasi/praktek, dan simulasi

workshop/di tempat kerja.

1.2.3 Bagi yang sudah berpengalaman dengan menunjukkan porto

folio.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.067.02 : Melatih bernyanyi lagu anak-anak dalam

bahasa ibu dan bahasa inggris

2.2 T.970000.068.02 : Melatih bermain Alat Musik atau Perkusi

sederhana

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Gerakan tarian/ dance

Page 243: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

243

3.1.2 Lagu anak-anak

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menari yang sesuai dengan lagu anak-anak

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Riang

4.2 Gembira

4.3 Ramah

4.4 Sabar

5. Aspek kritis

5.1 Pola pembelajaran saat melakukan gerakan – gerakan yang tepat,

sesuai dengan lagu anak-anak.

Page 244: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

244

KODE UNIT : T.970000.070.02

JUDUL UNIT : Memandikan Lansia di Tempat Tidur

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan pengeta-

huan, keterampilan, dan sikap yang dibutuhkan

dalam memandikan lansia di tempat tidur sebagai

bagian dari pelayanan kesehatan pada lansia yang

bertempat tinggal di rumah ataupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan perleng-kapan dan bahan

untuk mandi lansia

1.1 Perlengkapan mandi disiapkan sesuai fungsinya

1.2 Bahan untuk mandi disiapkan sesuai jumlah dan kegiatan

1.3 Perlengkapan dan bahan untuk memandikan ditempatkan pada troly,

sesuai dengan cara penempatan yang

ditetapkan dalam SOP

2. Membuat persiapan

lansia

2.1 Salam teurapeutik disampaikan kembali

kepada lansia sebagai awal tindakan asuhan

2.2 Lansia ditempatkan pada posisi yang nyaman untuk memudahkan dalam

dalam proses memandikan di tempat

tidur

2.3 Perlengkapan sesuai dengan SOP yang

diberlakukan

3. Melakukan kebersihan

diri lansia

3.1 Baju kotor lansia dibuka dan di pasang-

kan handuk pada dada lansia untuk mencegah lansia kedinginan

3.2 Proses memandikan lansia dilakukan menurut SOP yang diberlakukan

3.3 Keadaan umum dan privasi lansia dijaga menurut standar pelayanan minimal

3.4 Pasien diposisikan kembali di tempat ti-dur dengan kondisi yang nyaman

4. Merapikan alat sehabis digunakan

4.1 Perlengkapan yang dipergunakan untuk memandikan lansia dibersihkan dan

ditempatkan kembali sesuai dengan SOP

yang diberlakukan

4.2 Penggunaan bahan dan perlengkapan

dicatat dengan menggunakan format

Page 245: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

245

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

yang ditetapkan

4.3 Laporan memandikan lansia dibuat

dengan menggunakan format dan pro-

sedur yang telah ditetapkan

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk pelayanan kesehatan pada lansia

dalam rangka pemenuhan kebutuhan kebersihan diri sederhana.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit kompe-

tensi ini adalah

1.2.1 SOP yang relevan;

1.2.2 Instruksi pelayanan kesehatan lansia.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Waskom besar 2 buah

2.1.2 Troly

2.1.3 Handuk besar 3 buah

2.1.4 Handuk muka 1 buah

2.1.5 Waslap 3 buah

2.1.6 Perlak 2 meter x 1,5 meter

2.1.7 Baju bersih 1 set

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Bedak talk

2.2.2 Cologne

2.2.3 Sabun mandi

2.2.4 Kamper dan spiritus

2.2.5 Sisir rambut

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

Page 246: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

246

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dinilai dengan cara

lisan, wawancara atau tertulis adapun keterampilan dan sikap kerja

dilakukan di tempat kerja maupun secara observasi demontrasi, namun

bagi yang sudah berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang

memadai dilakukan dengan portofolio sesuai dengan standar pelayanan

lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.071.02 : Membantu lansia BAB dan BAK

2.2 T.970000.072.02 : Membersihkan Mulut dan Gigi Palsu pada Lansia

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Langkah memandikan lansia di tempat tidur

3.1.2 Jenis sabun yang digunakan untuk mandi lansia

3.1.3 Macam alat yang digunakan untuk memandikan lansia

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menggunakan peralatan untuk memandikan lansia

3.2.2 Menggunakan perlengkapan pembersih badan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Menggunakan peralatan mandi dengan hati-hati sesuai dengan SOP

4.2 Mengerjakan pekerjaan dengan teliti dan menurut SOP

4.3 Menjaga privasi lansia

Page 247: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

247

5. Aspek kritis

5.1 Bahan dan Perlengkapan mandi disiapkan sesuai

fungsinya dan kegunaan

5.2 Proses memandikan lansia dilakukan menurut SOP yang

diberlakukan

5.3 Keadaan umum dan privasi lansia dijaga menurut standar

pelayanan minimal

Page 248: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

248

KODE UNIT : T.970000.071.02

JUDUL UNIT : Melayani Lansia BAB dan BAK

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan pengetahuan,

keterampilan, dan sikap yang dibutuhkan dalam mela-

yani Lansia BAB dan BAK sebagai bagian dari pe-

layanan kesehatan pada lansia yang bertempat tinggal

di rumah ataupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Melakukan persiapan 1.1 Salam terapeutik di ucapkan kepada lansia

1.2 Prosedur untuk membantu buang air

besar (BAB)/BAK dijelaskan meliputi tu-

juan dan caranya

1.3 Alat/bahan dipersiapkan sesuai

kebutuhan

2. Menolong pasien buang

air besar/kecil

2.1Privasi lansia dijaga sesuai standar

pelayanan minimal

2.2Alat/bahan dipergunakan sesuai kebutuhan

2.3Lansia diberi keleluasaan untuk BAB/ BAK sampai tuntas

3. Melakukan evaluasi 3.1 Faeses yang keluar diperhatikan ada kelainan atau tidak

3.2 Respon lansia selama buang air besar di-

perhatikan ada perubahan atau tidak

4. Melakukan pencatatan dan pelaporan

4.1 Respon lansia dicatat dan dilaporkan

4.2 Tindakan yang telah dilakukan dicatat

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk melayani lansia BAB dan BAK

merupakan pelayanan kesehatan pada lansia dalam rangka

pemenuhan kebutuhan eliminasi.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit kom-

petensi ini adalah

1.1.1 SOP;

1.1.2 Instruksi pelayanan lansia.

Page 249: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

249

2. Peralatan dan perlengkapan yang diperlukan

2.1 Peralatan

2.1.1 Urinal/pispot

2.1.2 Perlak

2.1.3 Celemek

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Handuk

2.2.2 Botol air bersih

2.2.3 Waslap/kapas lemak

2.2.4 Sabun mandi

2.2.5 Selimut

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan dan sikap kerja dilakukan

di tempat kerja maupun secara observasi demontrasi, namun bagi yang

sudah berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang memadai

penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan standar

pelayanan lansia.

Page 250: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

250

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.007.02 : Melakukan Pembicaraan di Dalam Rumah

Menggunakan Bahasa Negara Tujuan

2.2 T.970000.070.02 : Memandikan lansia ditempat tidur

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Kebutuhan dasar eliminasi

3.1.2 Komunikasi teurapeutik

3.1.3 Anatomi fisiologi traktus urinarius dan digestifus

3.2 Keterampilan

3.2.1 Komunikasi teurapeutik

3.2.2 Pengkajian kondisi lansia kemampuan BAK dan BAB

3.2.3 Teknik menolong BAK dan BAB di tempat tidur

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Selalu mengkomunikasikan pekerjaan yang dilakukan kepada

lansia

4.2 Bekerja dengan teliti dan hati hati menurut SOP

5. Aspek kritis

5.1 Prosedur untuk membantu buang air besar (BAB)/BAK dijelaskan

meliputi tujuan dan caranya

5.2 Privasi lansia dijaga sesuai standar pelayanan minimal

5.3 Alat/bahan dipergunakan sesuai kebutuhan

5.4 Respon lansia selama buang air besar diperhatikan ada perubahan

atau tidak

Page 251: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

251

KODE UNIT : T.970000.072.02

JUDUL UNIT : Membersihkan Mulut dan Gigi Palsu pada Lansia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan pengetahuan,

keterampilan, dan sikap yang dibutuhkan dalam menyi-

kat gigi membersihkan mulut dan membersihkan gigi

palsu sebagai bagian dari pelayanan kesehatan pada

lansia yang bertempat tinggal di rumah ataupun di

panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mempersiapkan

kegiatan

1.1 Salam terapeutik disampaikan pada

Lansia dan keluarga pada saat berte-mu

1.2 Data lansia yang mencakup aspek fisik dan psikologi dipelajari sebagai bahan

pertimbangan untuk menyiapkan tin-

dakan asuhan kesehatan

1.3 Perlengkapan dan bahan untuk keper-

luan personal hygiene dipersiapkan se-

suai dengan standar yang ditetapkan dan informasi tambahan yang dipero-

leh dari lansia dan keluarga

1.4 Rencana tindakan disusun berdasar

pada data pasien/klien, untuk meng-

antisipasi kebutuhan perlakuan khu-sus berdasar pada kondisi lansia

1.5 Tindakan yang akan dilakukan dijelas-kan meliputi tujuan dan cara

2. Membersihkan mulut dan menyikat gigi pada

lansia

2.1 Perlengkapan dan bahan untuk meng-gosok gigi dan membersihkan mulut

ditempatkan pada troli, sesuai dengan

cara penempatan yang ditetapkan dalam SOP

2.2 Tindakan pencegahan kecelakaan kerja dan perlindungan diri terhadap

penularan penyakit dilakukan sesuai

dengan kondisi pasien dan kebijakan yang berlaku

2.3 Jenis pasta gigi dipilih sesuai dengan tingkat sensitivitas gigi dan gusi yang

dimiliki lansia

2.4 Salam terapeutik disampaikan kembali

Page 252: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

252

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

kepada lansia sebagai awal tindakan

asuhan

2.5 Lansia ditempatkan pada posisi yang

nyaman untuk memudahkan dalam menggosok gigi dan membersihkan

mulut

2.6 Penyikatan gigi lansia dilakukan de-

ngan urutan langkah sesuai dengan

SOP yang diberlakukan

2.7 Untuk lansia yang memiliki gigi palsu

setelah gigi palsunya dilepas diberikan

kumur kumur dan dibersihkan mulutnya

2.8 Lansia diposisikan kembali ditempat tidur dengan kondisi yang nyaman

3. Membersihkan gigi palsu

3.1 Gigi palsu dilepas dengan hati hati dari mulut lansia

3.2 Gigi palsu direndam dengan air garam hangat dalam kom kecil

3.3 Gigi palsu dibersihkan dengan odol dan sikat gigi pada air yang mengalir

3.4 Lansia diberi kumur kumur untuk membersihkan mulutnya

3.5 Gigi palsu yang sudah bersih dipasangkan kembali pada mulut

lansia

4. Menata kembali alat habis pakai

4.1 Alat dan bahan dibersihkan dengan desinfectan dan dikeringkan

4.2 Alat dan bahan disimpan ke tempat

semula

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk menyikat gigi dan membersih

kan gigi palsu merupakan pelayanan kesehatan pada lansia dalam

rangka pemenuhan kebutuhan personal hygiene.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit kom-

petensi ini adalah

1.2.1 SOP;

1.2.2 Instruksi pelayanan.

Page 253: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

253

2. Peralatan dan perlengkapan yang diperlukan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kom kecil untuk merendam gigi palsu

2.1.2 Gigi palsu

2.1.3 Sikat gigi

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Pasta gigi

2.2.2 Lap kering yang bersih

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, baik pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan dan sikap kerja dilakukan

di tempat kerja maupun secara observasi demontrasi, namun bagi yang

sudah berpengalaman dan memiliki bukti yang memadai penilaian dapat

dilakukan dengan portofolio sesuai dengan standar perawatan lansia

yang dilakukan.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.070.02 : Memandikan lansia ditempat tidur

2.2 T.970000.007.02 : Melakukan pembicaraan di dalam rumah

menggunakan bahasa negara tujuan

Page 254: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

254

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Cara/teknik menyikat gigi dan membersihkan gigi palsu

3.1.2 Anatomi-fisiologi mulut

3.1.3 Fungsi, kegunaan dan macam pasta gigi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Komunikasi terapeutik

3.2.2 Pengkajian kondisi lansia untuk kesehatan mulut dan gigi

3.2.3 Teknik menolong menggosok gigi dan membersihkan gigi palsu

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Hati-hati dalam melakukan pekerjaan

4.2 Tanggap terhadap keadaan lansia

4.3 Sabar dalam melakukan pekerjaan

5. Aspek kritis

5.1 Lansia ditempatkan pada posisi yang nyaman untuk

memudahkan dalam menggosok gigi dan membersihkan mulut

5.2 Tindakan pencegahan kecelakaan kerja dan perlindungan diri

terhadap penularan penyakit dilakukan sesuai dengan kondisi

pasien dan kebijakan yang berlaku

Page 255: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

255

KODE UNIT : T.970000.073.02

JUDUL UNIT : Membantu Lansia Mencuci Rambut di Tempat Tidur

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan pengetahuan,

keterampilan, dan sikap yang dibutuhkan dalam mem-

bantu lansia mencuci rambut di tempat tidur sebagai

bagian dari pelayanan kesehatan dan untuk menjaga

kebersihan pada lansia yang tirah baring di rumah

ataupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mempersiapkan

kegiatan

1.1 Salam terapeutik dilakukan pada lansia

dan keluarga pada saat bertemu

1.2 Data pasien yang mencakup aspek fisik

dan psikologi dikumpulkan sebagai bahan pertimbangan untuk menyiapkan

tindakan asuhan kesehatan

1.3 Perlengkapan dan bahan untuk keperluan

mencuci rambut dipersiapkan sesuai de-

ngan standar yang ditetapkan dan infor-

masi tambahan yang diperoleh dari lansia dan keluarga

1.4 Rencana tindakan disusun berdasar pada data lansia, untuk mengantisipasi kebu-

tuhan perlakuan khusus berdasar pada

kondisi lansia

1.5 Tindakan yang akan dilakukan dijelaskan

meliputi tujuan dan cara

2. Mencuci rambut klien/

pasien di tempat tidur

2.1. Perlengkapan dan bahan untuk mencuci

rambut ditempatkan pada troli, sesuai de-ngan cara penempatan yang ditetapkan

dalam SOP

2.2. Salam terapeutik disampaikan kembali

pada lansia sebagai tindakan asuhan.

2.3. Rencana tindakan pencegahan

kecelakaan kerja dan perlindungan diri

terhadap penularan penyakit dilakukan sesuai dengan kondisi lansia dan

kebijakan yang berlaku.

2.4. Lansia ditempatkan pada posisi yang nya-man untuk memudahkan dalam proses

pencucian rambut.

2.5. Perlengkapan drainase dipasang dan

Page 256: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

256

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

dicek fungsinya sesuai dengan SOP yang

diperlakukan.

2.6. Air yang dipakai untuk mencuci dicek

temperaturnya sesuai dengan parameter yang diperuntukkan bagi lansia.

3. Mengembalikan lansia pada posisi nyaman

dan alat yang sudah

selesai digunakan

3.1 Lansia diposisikan kembali yang nyaman.

3.2 Perlengkapan yang dipergunakan untuk

mencuci rambut dibersihkan.

3.3 Setelah bersih alat dan bahan

ditempatkan kembali sesuai dengan SOP yang diberlakukan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk mencuci rambut lansia di tempat

tidur, merupakan pelayanan kesehatan pada lansia dalam rangka

pemenuhan kebutuhan kebersihan diri sederhana.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah

1.2.1 SOP yang relevan;

1.2.2 Instruksi pelayan kesehatan lansia;

1.2.3 Peralatan, perlengkapan dan bahan yang dibutuhkan untuk

melakukan personal hygine diutamakan mencuci rambut lan-

sia di tempat tidur.

2. Peralatan dan perlengkapan yang diperlukan

2.1 Peralatan

2.1.1 Ember sedang 2 buah

2.1.2 Ember besar 1 buah

2.1.3 Talang karet

2.1.4 Perlak

2.1.5 Gayung

2.1.6 Handuk besar

2.1.7 Handuk kecil

Page 257: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

257

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Sampo dan kondisioner

2.2.2 Sisir

2.2.3 Penutup telinga

2.2.4 Penutup mata

2.2.5 Hair dryer

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan dan sikap kerja dilakukan

di tempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi yang

berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah memadai

penilaian dilakukan dengan portofolio sesuai dengan standar perawatan

lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.070.02 : Memandikan lansia ditempat tidur

2.2 T.970000.007.02 : Melakukan pembicaraan di dalam rumah

menggunakan bahasa negara tujuan

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Anatomi-fisiologi kulit kepala, rambut

Page 258: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

258

3.1.2 Langkah-langkah mencuci rambut

3.1.3 Jenis-jenis sampho dan penggunaannya

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menggunakan peralatan kecantikan rambut

3.2.2 Menggunakan bahan kebersihan untuk rambut

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Komunikasi yang sopan

4.2 Bekerja dengan tenang menurut SOP, teliti hati-hati

5. Aspek kritis

5.1 Salam terapeutik disampaikan kembali pada lansia sebagai

tindakan asuhan.

5.2 Rencana tindakan pencegahan kecelakaan kerja dan perlindungan

diri terhadap penularan penyakit dilakukan sesuai dengan kondisi

lansia dan kebijakan yang berlaku

5.3 Perlengkapan drainase dipasang dan dicek fungsinya sesuai

dengan SOP yang diperlakukan.

Page 259: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

259

KODE UNIT : T.970000.074.02

JUDUL UNIT : Memotong Kuku Lansia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam memotong kuku lansia sebagai bagian dari

pelayanan kesehatan dan pemeliharaan kebersihan

pada lansia di rumah ataupun tinggal di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mempersiapkan

kegiatan

1.1 Salam terapeutik disampaikan pada

lansia dan keluarga pada saat bertemu

1.2 Data pasien yang mencakup aspek fisik

dan psikologi dipelajari sebagai bahan pertimbangan untuk menyiapkan

tindakan asuhan kesehatan.

1.3 Perlengkapan dan bahan untuk

keperluan memotong kuku dipersiapkan

sesuai dengan standar yang ditetapkan dan informasi tambahan yang diperoleh

dari lansia dan keluarga.

1.4 Rencana tindakan disusun berdasar pada data lansia, untuk mengantisipasi kebu-

tuhan perlakuan khusus berdasar pada

kondisi lansia.

1.5 Tindakan yang akan dilakukan

dijelaskan meliputi tujuan dan cara.

2. Menggunting dan mem-bersihkan kuku lansia

di tempat tidur

2.1 Salam terapeutik disampaikan kembali kepada lansia sebagai awal tindakan

asuhan.

2.2 Lansia ditempatkan pada posisi yang nyaman untuk memudahkan untuk

menggunting dan membersihkan kuku

pasien.

2.3 Kuku lansia direndam dengan air hangat

dan sabun selama 10 menit.

2.4 Proses pengguntingan dan pembersihan

kuku dilakukan sesuai dengan SOP yang diberlakukan.

2.5 Pasien diposisikan kembali di tempat ti-dur dengan kondisi yang nyaman.

Page 260: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

260

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

3. Menyimpan alat pada tempatnya

3.1 Alat potong kuku dibersihkan dengan air hangat dan sabun/antiseptik

3.2 Alat yang sudah bersih dikeringkan dengan lap bersih dan kering

3.3 Peralatan yang sudah bersih dikembalikan ke tempat semula

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk memotong kuku lansia di tempat

tidur, merupakan pelayanan kesehatan pada lansia dalam rangka

pemenuhan kebutuhan kebersihan diri sederhana.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit kom-

petensi ini adalah

1.2.1 SOP yang relevan;

1.2.2 Instruksi pelayanan kesehatan lansia;

1.2.3 Peralatan, perlengkapan dan bahan yang dibutuhkan untuk

melakukan personal hygine diutamakan memotong kuku lan-

sia di tempat tidur.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Neer baken

2.1.2 Gunting kuku

2.1.3 Perlak kecil

2.1.4 Handuk kecil

2.1.5 Sikat kaki

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Air sabun

2.2.2 Anti septik

2.2.3 Vaselin

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

Page 261: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

261

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap indivi-

du pelayan kesehatan, baik pengetahuan dengan cara lisan, wawancara

atau tertulis adapun keterampilan dan sikap kerja dilakukan di tempat

kerja maupun secara observasi demontrasi, dan bagi yang

berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah memadai,

penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan standar

perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.070.02 : Memandikan lansia ditempat tidur

2.2 T.970000.007.02 : Melakukan pembicaraan di dalam rumah

menggunakan bahasa negara tujuan

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Teknis menggunakan peralatan potong dan pembersih kuku

3.1.2 Anatomi kuku

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menggunakan peralatan potong dan pembersih kuku

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Bekerja dengan hati hati dan mengikuti SOP

4.2 Tanggap terhadap keadaan lansia

4.3 Sabar dalam melakukan pekerjaan

Page 262: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

262

5. Aspek kritis

5.1 Salam terapeutik disampaikan kembali kepada lansia sebagai awal

tindakan asuhan

5.2 Lansia ditempatkan pada posisi yang nyaman untuk memudahkan

untuk menggunting dan membersihkan kuku pasien

5.3 Proses pengguntingan dan pembersihan kuku dilakukan sesuai

dengan SOP yang diberlakukan

Page 263: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

263

KODE UNIT : T.970000.075.02

JUDUL UNIT : Membersihkan Kamar Tidur Lansia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam membersihkan kamar tidur lansia sebagai dasar

melayani kebersihan lansia dalam memberikan

pelayanan lansia dirumah maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan

perlengkapan dan bahan pembersih

tempat tidur/kamar

tidur

1.1 Peralatan dan bahan pembersih

disiapkan secara lengkap sesuai prosedur keperawatan

1.2 Fungsi dan kegunaan perlengkapan diterapkan sesuai standar

1.3 Kondisi perlengkapan diperiksa untuk siap pakai

2. Membersihkan dan merapikan kamar

tidur dan

perlengkapannya

2.1 Kamar tidur dan perlengkapannya dibersihkan sesuai dengan standar

pelayanan kesehatan

2.2 Tempat tidur dan kelengkapannya ditata

dengan benar, bersih dan rapi

3. Mengganti dan

merapikan kamar tidur dan

perlengkapannya

3.1 Sprei dan sarung bantal yang kotor

dilepas

3.2 Sprei dan sarung bantal yang bersih

dipasang sesuai prosedur

3.3 Tempat tidur ditata kembali sesuai

standar yang berlaku

3.4 Sprei dan sarung bantal yang kotor

dikumpulkan pada tempatnya

4. Mengatur ventilasi

dan atau pendingin/ pemanas kamar tidur

lansia

4.1 Mengidentifikasi suhu ruangan lansia

4.2 Mengatur sirkulasi udara

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk membersihkan tempat tidur/

kamar tidur lansia baik lansia yang masih sehat dan dapat

bangun sendiri maupun sakit yang selalu ditempat tidur.

Page 264: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

264

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1.SOP

1.2.2.Program kebersihan lingkungan lansia

1.2.3.Peralatan pendukung

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sprei, sarung bantal, guling, selimut

2.1.2 Perlak dan kain alas perlak

2.1.3 Kain lap dan kemoceng

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Ember air lysol

2.2.2 Kain pel dan gagangnya

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

Page 265: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

265

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.075.02 : Menjaga kebersihan kamar mandi lansia

2.2 T.970000.078.02 : Merawat linen lansia

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

2.1 Pengetahuan

3.1.1 Identifikasi kebersihan tempat tidur/kamar tidur lansia

3.1.2 Mengatur tempat tidur/kamar tidur lansia

2.2 Keterampilan

3.2.1 Melayani kebutuhan lansia dalam hal kerapian dan

kebersihan tempat tidur/kamar tidur

3.2.2 Menjaga tempat tidur/kamar tidur lansia tetap bersih

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Melaksanakan pekerjaan menurut prosedur kerja

5. Aspek kritis

5.1 Fungsi dan kegunaan perlengkapan diterapkan sesuai standar

5.2 Sprei dan sarung bantal yang bersih dipasang sesuai prosedur

Page 266: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

266

KODE UNIT : T.970000.076.02

JUDUL UNIT : Membersihkan Kamar Mandi Lansia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam membersihkan kamar mandi lansia sebagai

dasar melayani kebersihan lansia dalam memberikan

pelayanan lansia dirumah maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan bahan

dan alat untuk pembersih

1.1 Perlengkapan yang dibutuhkan untuk

membersihkan kamar mandi disiapkan sesuai kebutuhan

1.2 Persediaan bahan pembersih diidentifikasi secara teliti dan dipilih

sesuai fungsi dan kegunaanya

2. Membersihkan dinding kamar mandi , wastafel

dan kaca

2.1 Dinding kamar mandi disiram dengan air.

2.2 Dinding kamar mandi dibersihkan dari

atas ke bawah

2.3 Wastafel dibersihkan dengan

menggunakan bahan dan alat yang

sesuai

2.4 Kaca dibersihkan sesuai prosedur

2.5 Dinding kamar mandi ,wastafel dan kaca

dilap kering.

3. Membersihkan bathtub/bak mandi

3.1 Bathtub disiram dengan air.

3.2 Bathtub dibersihkan dengan alat dan bahan yang sesuai.

3.3 Bathtub, kran dan water heater dilap kering.

4. Membersihkan kloset 4.1 Kloset disiram dengan air.

4.2 Noda yang menempel pada bagian dalam

kloset digosok dengan bahan pembersih.

4.3 Noda yang menempel pada bagian luar

kloset dibersihkan dengan alat dan bahan yang sesuai.

4.4 Kloset disiram kembali dengan air sampai bersih.

4.5 Kloset dilap dengan lap kering.

Page 267: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

267

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

5. Membersihkan lantai kamar mandi

5.1 Lantai kamar mandi disiram air.

5.2 Lantai kamar mandi disikat dengan alat

dan bahan pembersih yang sesuai dari yang bersih ke yang kotor

5.3 Lantai kamar mandi dibilas dengan air bersih.

5.4 Lantai kamar mandi disiram dengan karbol/pewangi.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk ruangan kamar mandi lansia

1.2 Tugas membersihkan kamar mandi

1.2.1 Menyapu langit-langit

1.2.2 Mengelap dinding

1.2.3 Membersihkan bathtub dan wastafel

1.2.4 Membersihkan kloset

1.2.5 Membersihkan lantai

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sapu lidi

2.1.2 Sapu panjang

2.1.3 Lap kering

2.1.4 Sikat lantai

2.1.5 Sikat closet

2.1.6 Ember

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Porstek

2.2.2 Sabun cair

2.2.3 Air Lysol

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

Page 268: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

268

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.070.02 : Memandikan lansia ditempat tidur

2.2 T.970000.071.02 : Melayani Lansia BAB dan BAK

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Perlengkapan kamar mandi

3.1.2 Jenis peralatan dan bahan pembersih kamar mandi

3.1.3 Mengetahui ukuran bahan pembersih

3.1.4 Keselamatan dan Kesehatan Kerja (K3)

3.1.5 Prosedur kerja membersihkan kamar mandi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menggunakan alat pembersih

3.2.2 Mencampur bahan pembersih

3.2.3 Membersihkan sesuai prosedur

Page 269: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

269

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Melakukan pekerjaan dengan teliti menurut standart operasional

prosedur keberihan kamar mandi

5. Aspek kritis

5.1 Bekerja berurutan menurut prosedur yang ditetapkan .

5.2 Menerapkan K3

5.3 Melakukan pembersihan dinding kamar mandi dari atas ke bawah

5.4 Melakukan pembersihan lantai kamar mandi dari yang bersih ke

yang kotor

Page 270: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

270

KODE UNIT : T.970000.077.02

JUDUL UNIT : Mencuci dan Menyeterika Pakaian Lansia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam mencuci dan menyeterika pakaian lansia sebagai

upaya menangani linen pada saat melayani lansia

dirumah maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengumpulkan

pakaian yang akan dicuci

1.1 Pakaian yang akan dicuci diperiksa dari

benda-benda lain yang terdapat pada pakaian.

1.2 Benda-benda lain yang ditemukan di pakaian dikumpulkan dan diserahkan

kepada pemilik.

1.3 Pakaian yang telah diperiksa dipisahkan

menurut jenis, warna, bahan dan tingkat

kotoran.

2. Mencuci pakaian 2.1 Pakaian yang akan dicuci direndam

terlebih dahulu.

2.2 Bahan dan peralatan mencuci pakaian

disiapkan sesuai kebutuhan.

2.3 Pakaian yang sudah dipisahkan

dimasukkan ke dalam mesin cuci.

2.4 Air, bahan pembersih dan waktu

pencucian diatur sesuai petunjuk operasional.

2.5 Pakaian yang sudah dicuci dikeringkan.

2.6 Mesin cuci yang telah digunakan

dibersihkan sesuai petunjuk.

3. Menyeterika pakaian 3.1 Pakaian yang akan diseterika dipisahkan

menurut tebal dan tipis pakaian.

3.2 Setrika disiapkan dan dihidupkan (aktif).

3.3 Temperatur setrika diatur sesuai dengan

tebal dan tipisnya pakaian.

3.4 Pakaian disetrika sesuai dengan

prosedur.

3.5 Pakaian dirapikan dan ditata pada tempat yang telah ditentukan.

3.6 Temperatur setrika diturunkan dan

Page 271: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

271

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

dimatikan, kemudian disimpan pada

tempatnya,

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk mencuci dan menyeterika

pakaian lansia sehabis digunakan, sebaiknya setiap saat lansia

sehabis mandi atau setiap hari.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 SOP;

1.2.2 Program kebersihan diri lansia;

1.2.3 Peralatan pendukung.

1. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sikat pakaian

2.1.2 Ember

2.1.3 Mesin cuci

2.1.4 Seterika

2.1.5 Meja setrika

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Detergen

2.2.2 Air

2.2.3 Pemutih

2.2.4 Pewangi/pelembut

2.2.5 Obat untuk pelicin pakaian

2. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

Page 272: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

272

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.070.02 : Memandikan lansia di tempat tidur

2.2 T.970000.071.02 : Melayani lansia BAB dan BAK

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Macam bahan pembersih pakaian (detergen)

3.1.2 Lama pencucian

3.1.3 Jenis dan bahan pakaian

3.1.4 Temperatur setrika

3.1.5 Cara mengoperasikan mesin cuci

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memisahkan pakaian berdasarkan bahan, jenis, warna dan

tingkat kotoran

3.2.2 Menggunakan mesin cuci

3.2.3 Menggunakan setrika sesuai dengan bahan yang disetrika

3.2.4 Merapikan dan menata pakaian sesuai dengan tempatnya

Page 273: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

273

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti dalam bekerja dan mengikuti SOP mencuci dan menyeterika

5. Aspek kritis

5.1 Pakaian yang telah diperiksa dipisahkan menurut jenis, warna,

bahan dan tingkat kotoran.

5.2 Pakaian yang akan dicuci direndam terlebih dahulu

5.3 Pakaian yang akan diseterika dipisahkan menurut tebal dan tipisnya

5.4 Seterika diatur panasnya menurut tebal tipisnya kain

Page 274: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

274

KODE UNIT : T.970000.078.02

JUDUL UNIT : Merawat Linen Lansia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam merawat lena lansia yang koyak atau terkena

lunturan karena sesuatu hal tetapi lansia masih sangat

menyukainya sebagai upaya menangani linen pada

saat melayani lansia dirumah maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Memisahkan lena

lansia yang bermasalah

1.1 Linen yang bermasalah disendirikan.

1.2 Permasalahan linen diidentifikasi.

1.3 Linen ditempatkan masing masing menurut masalahnya.

2. Melakukan perawatan lena

2.1 Linen yang sobek dijahit menurut bentuk sobeknya.

2.2 Linen yang terkena lunturan direndam dengan bahan pembersih lunturan

selama 2 jam.

2.3 Rendaman linen dibilas sampai bersih

lalu dijemur.

3. Menyimpan lena pada

tempatnya

3.1 Linen yang sudah dirawat diseterika,dan

dilipat.

3.2 Linen ditata dan disimpan pada

tempatnya.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk merawat linen lansia yang masih

dikehendaki, untuk memberikan rasa senang dan bahagia karena

barang miliknya selalu dirawat dan selalu ada sewaktu waktu

diperlukan.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 SOP;

1.2.2 Program kebersihan diri lansia;

Page 275: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

275

1.2.3 Peralatan pendukung

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Mesin jahit

2.1.2 Ember cuci

2.1.3 Peralatan menjahit

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Bahan penghilang noda

2.2.2 Air bersih

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.070.02 :Memandikan lansia di tempat tidur

2.2 T.970000.071.02 : Melayani lansia BAB dan BAK

Page 276: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

276

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Macam bahan pembersih lunturan/penghilang noda

3.1.2 Jenis jahitan lena sesuai masalah koyaknya

3.2 Keterampilan

3.2.1 Tehnik menjahit lena

3.2.2 Tehnik menghilangkan lunturan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Melakukan pekerjaan ikhlas, teliti dan hati hati

4.2 Mengerjakan pekerjaan menurut SOP

5. Aspek kritis

5.1 Linen yang bermasalah disendirikan.

5.2 Permasalahan linen diidentifikasi

5.3 Linen yang sobek dijahit menurut bentuk sobeknya.

5.4 Linen yang terkena lunturan direndam dengan bahan pembersih

lunturan selama 2 jam

Page 277: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

277

KODE UNIT : T.970000.079.02

JUDUL UNIT : Melatih Jalan pada Lansia yang Lumpuh Sebelah

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang dibutuhka

dalam melatih jalan pada lansia yang lumpuh sebelah

(hemiplegia) sebagai bagian dari memenuhi kebutuhan

dasar pelayanan lansia di rumah ataupun tinggal di

panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan Lansia 1.1 Salam terapeutik disampaikan kepada

lansia

1.2 Pemberitahuan prosedur untuk

melatih jalan pada lansia disampaikan dengan jelas meliputi tujuan dan

caranya

2. Menyiapkan peralatan dan bahan

2.1 Alat dan bahan dipersiapkan sesuai jenis dan kegunaanya

2.2 Kebutuhan alat dan bahan diperhati-

kan jangan sampai ada yang rusak

dan membahayakan lansia

3. Melakukan pelatihan

jalan

3.1 Alat dan bahan dipergunakan sesuai

fungsinya.

3.2 Lansia dilatih jalan menurut SPM

3.3 Keadaan umum lansia diperiksa

jangan sampai menurun

3.4 Privasi dan kesehatan lansia dijaga

sesuai standar minimal pelayanan

4. Membereskan peralatan 4.1 Peralatan dibersihkan dan diperiksa

keadaanya

4.2 Peralatan disimpan pada tempat

semula

5. Melaporkan hasil pela-

tihan lansia

5.1 Kemajuan lansia di dalam pelatihan di-

catat

5.2 Hasilnya dilaporkan pada keluarga dan

dokter keluarga

Page 278: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

278

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk melatih jalan pada lansia yang

lumpuh sebelah, merupakan pelayanan kesehatan pada lansia

dalam rangka pemenuhan kebutuhan dasar dalam perawatan

lansia.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit kompe-

tensi ini adalah

1.2.1 SOP yang relevan;

1.2.2 Set peralatan;

1.2.3 Program mobilisasi.

1.3 Apabila lansia tinggal di rumah biasanya dilakukan pelaporan lisan

terhadap keluarga lansia.

2. Peralatan dan perlengkapan yang diperlukan

2.1 Peralatan

2.1.1 Wolker atau krueg

2.1.2 Anak Tangga

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Tensimeter

2.2.2 Jam tangan/pulse steler

2.2.3 Stetoskop

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

Page 279: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

279

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap indivi-

du pelayan kesehatan,untuk pengetahuan dengan cara lisan, wawancara

atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat dilakukan di

tempat kerja maupun secara observasi demonstrasi, bagi yang berpenga-

laman dan memiliki bukti pendukung yang sudah memadai, penilaian

dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan standar perawatan

lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.089.02 : Mengukur suhu badan dan menghitung denyut

nadi lansia

2.2 T.970000.090.02 : Mengukur tekanan darah dan pernafasan

2.3 T.970000.007.02 : Melakukan pembicaraan di dalam rumah meng-

gunakan bahasa negara tujuan

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Posisi anatomis manusia

3.1.2 Tujuan dan langkah-langkah mobilisasi

3.2 Keterampilan yang diperlukan:

3.2.1 Etika bertugas di dalam perawatan

3.2.2 Cara melatih lansia lumpuh sebelah/hemiplegia

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar dalam menghadapi lansia

4.2 Menerapkan SOP secara disiplin

5. Aspek kritis

5.1 Lansia dilatih jalan menurut SPM.

5.2 Keadaan umum lansia diperiksa jangan sampai menurun.

5.3 Privasi dan kesehatan lansia dijaga sesuai standar minimal

pelayanan

Page 280: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

280

KODE UNIT : T.970000.080.02

JUDUL UNIT : Memindahkan Lansia ke Kursi Roda dan sebaliknya

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan penge-

tahuan, keterampilan, dan sikap yang dibutuhkan

dalam memindahkan lansia ke kursi roda dan

sebaliknya sebagai bagian dari memenuhi kebutuhan

dasar pelayanan lansia di rumah ataupun tinggal di

panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi kebu-

tuhan mobilisasi lansia

1.1 Lansia yang dibantu mobilisasinya

diidentifikasi sesuai rencana pelayanan lansia

1.2 Koordinasi dengan teman sekerja dilakukan untuk validasi kegiatan

mobilisasi.

2. Mempersiapkan diri lansia

2.1 Salam disampaikan kepada lansia.

2.2 Lansia yang akan dipindahkan diperiksa keadaan umumnya.

2.3 Tujuan dan langkah-langkah mobilisasi dijelaskan kepada lansia.

3. Melakukan pemindahan lansia

3.1 Lansia berbaring di tempat tidur dipin-dahkan ke kursi roda dengan satu

komando.

3.2 Lansia dikursi roda dipindahkan ke

tempat tidur dengan satu komando.

3.3 Selama memindahkan keadaan umum

lansia diobservasi.

3.4 Setelah dipindahkan lansia dirapikan

kembali.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk memindahkan lansia ke kursi ro-

da dan sebaliknya, lansia dalam keadaan stabil seperti bedrest, sebe-

lum dan setelah operasi. Kompetensi ini merupakan kompetensi

pelayan kesehatan lansia dilakukan secara mandiri atau ada teman

kerja yang lainya.

Page 281: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

281

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit kompe

tensi ini adalah

1.2.1 Set peralatan

1.2.2 SOP

1.2.3 Program mobilisasi

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan yang diperlukan

2.1.1 Restool (kursi roda)

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Selimut

2.2.2 Bantal

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan di tempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

Page 282: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

282

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.081.02 : Melatih lansia gerak badan dan miring kanan

dan kiri

2.2 T.970000.079.02 : Melatih jalan lansia lumpuh sebelah

/hemiplegie

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Posisi anatomis manusia

3.1.2 Tujuan dan langkah-langkah mobilisasi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Etika di dalam tugas

3.2.2 Cara memindahkan dari tempat tidur ke kursi roda

3.2.3 Cara memindahkan dari kursi roda ke tempat tidur

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Menerapkan K3 dalam perawatan lansia

4.2 Sabar dalam menangani lansia

5. Aspek kritis

5.1. Salam disampaikan kepada lansia.

5.2.Lansia yang akan dipindahkan diperiksa keadaan umumnya

Page 283: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

283

KODE UNIT : T.970000.081.02

JUDUL UNIT : Melatih Lansia Gerak Badan Miring Kanan dan

Miring Kiri

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan pengetahu-

an, keterampilan, dan sikap yang dibutuhkan dalam

melatih lansia gerak badan sebagai bagian dari meme-

nuhi kebutuhan dasar pelayanan lansia di rumah

ataupun tinggal di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi pro-gram mobilisasi Lansia

di tempat tidur

1.1 Kebutuhan latihan mobilisasi lansia di-identifikasi sesuai rencana pelayanan

lansia

1.2 Koordinasi dengan teman sejawat

dilakukan untuk validasi program

mobilisasi

2. Melakukan persiapan alat

2.1 Alat yang digunakan disiapkan sesuai fungsi dan kegunaanya.

2.2 Alat didekatkan pada lansia supaya mudah menggunakanya.

3. Melakukan persiapan diri lansia

3.1 Salam disampaikan kepada lansia.

3.2 Tujuan dan langkah-langkah mobilisasi

dijelaskan.

4. Melakukan mobilisasi 4.1 Tangan Pelayan kesehatan lansia dicuci

hingga bersih sebelum dan sesudah

melakukan pekerjaan menurut SOP

4.2. Mobilisasi gerak badan termasuk miring

kanan miring kiri dilakukan selama ma-

sing-masing 2 (dua) jam.

4.2 Mobilisasi baring dilakukan selama 2

(dua) jam.

4.3 Tiap ruas tangan dan kaki digerakkan

ber ulang ulang sampai tidak kaku

5. Mencatat dan melapor 5.1 Implementasi yang telah dilakukan dica-tat

5.2 Hasil/kemajuan pelaksanaan gerak

badan dilaporkan kepada keluarga lansia / dokter keluarga

Page 284: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

284

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk melatih lansia gerak badan dan

miring kanan dan miring kiri kepada lansia dalam keadaan tirah ba-

ring seperti lansia tidak sadarkan diri/lumpuh total atau para ple-

gia, hal ini dimaksudkan untuk mencegah kekakuan anggota badan

(kontraktur) dan decubitus akibat lansia terlalu lama berbaring da-

lam posisi yang tidak pernah berubah. Kompetensi ini merupakan

kompetensi pelayan kesehatan lansia untuk memenuhi kebutuhan

dasar memobilisasi lansia dilakukan dalam pelayanan lansia secara

mandiri.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit kompe-

tensi ini adalah

1.2.1 Set peralatan;

1.2.2 SOP;

1.2.3 Program mobilisasi.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Bantal

2.1.2 Guling

2.1.3 Pengaman tempat tidur

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Kamper spiritus

2.2.2 Vaselin

2.2.3 Jam

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

Page 285: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

285

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan di tempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.070.02 : Memandikan lansia di tempat tidur

2.2 T.970000.071.02 : Melayani lansia BAB dan BAK

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Posisi anatomis manusia

3.1.2 Tujuan dan langkah-langkah mobilisasi

3.1.3 Macam-macam posisi lansia

3.1.4 Teknik fisioterapi sendi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Cuci tangan

3.2.2 Mobilisasi miring kiri, baring dan kanan

3.2.3 Menggerakkan masing-masing ruas anggota badan lansia

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Ketelatenan dalam menjalankan pekerjaan

4.2 Rutinitas dalam melakukan pekerjaan sesuai SOP

5. Aspek kritis

5.1 Mobilisasi gerak badan termasuk miring kanan miring kiri

Page 286: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

286

dilakukan selama ma-sing-masing 2 (dua) jam.

5.2 Mobilisasi baring dilakukan selama 2 (dua) jam.

5.3 Tiap ruas tangan dan kaki digerakkan ber ulang ulang sampai

tidak kaku

Page 287: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

287

KODE UNIT : T.970000.082.02

JUDUL UNIT : Melatih Gerakan Pasif dan Membantu Duduk di

Tempat Tidur

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan, dan sikap yang

dibutuhkan dalam melatih gerakan pasif dan

membantu duduk lansia di tempat tidur sebagai

tindakan bantuan pada lansia untuk menggerakkan

bagian badan lansia dan mengubah posisi dari

berbaring ke posisi duduk yang tidak dapat

dilakukannya sendiri oleh lansia karena kelemahan

fisik.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Melakukan persiapan

diri lansia

1.1 Salam terapeutik disampaikan kepada

lansia

1.2 Tindakan yang akan dilakukan dijelaskan

kepada lansia

1.3 Respon lansia dinilai untuk mengetahui

kesiapan dalam menerima tindakan yang

akan dilakukan

2. Melakukan mobilisasi gerak badan dan

duduk ditempat tidur

pada lansia

2.1 Posisi pelayan kesehatan dan lansia diatur sebelum melakukan tindakan

2.2 Lansia dijaga jangan sampai terjatuh sela-

ma pergerakan

2.3 Posisi duduk dipertahankan sebagai

latihan agar lansia terbiasa kembali

2.4 Kondisi kulit lansia di daerah yang

tertekan diperiksa.

2.5 Kulit lansia di daerah yang tertekan

dilakukan pemijatan

2.6 Bagian badan lansia digerak-gerakkan

supaya tidak kaku.

3. Melakukan evaluasi

3.1 Respon lansia selama gerak badan dan

perubahan posisi diperhatikan

3.2 Tanda-tanda vital lansia diperiksa untuk

memastikan keadaan umum lansia.

Page 288: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

288

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

4. Melakukan pencatatan dan pelaporan

4.1 Kelainan pada Respon lansia dicatat dalam buku laporan harian

4.2 Kelainan kondisi kulit di daerah yang tertekan dan keadaan umum lansia pada

saat dilakukan mobilisasi dicatat dan

dilaporkan ke dokter keluarga atau keluarga

4.3 Semua tindakan yang telah dilakukan dilaporkan kepada keluarga / dokter

keluarga

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk melatih gerakan pasif dan mem-

bantu duduk di tempat tidur sebagai pelayanan kesehatan pada

lansia dalam rangka pemenuhan kebutuhan rasa nyaman dan

melatih otot-otot untuk mencegah terjadinya dekubitus di daerah-

daerah yang tertekan.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit kompe-

tensi ini adalah

1.2.1 Etika perawatan terhadap lansia;

1.2.2 Instruksi pelayanan terkait dengan tindakan yang dilakukan;

1.2.3 SOP.

2. Peralatan dan perlengkapan yang diperlukan

2.1 Peralatan

2.1.1 Pengaman tempat tidur

2.1.2 Bantal

2.1.3 Guling

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Jam/pulseteler

2.2.2 Tensimeter

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

Page 289: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

289

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan di tempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.089.02 : Mengukur suhu dan menghitung denyut nadi

lansia

2.2 T.970000.090.02 : Mengukur tekanan darahdan menghitung

pernafasan lansia

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Konsep dasar tentang aktivitas dan latihan fisik

3.1.2 Berbagai cara dan kegunaan dalam memposisikan lansia

3.2 Keterampilan

3.2.1 Komunikasi terapeutik

3.2.2 Teknik memposisikan lansia

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti dalam melakukan tugas

4.2 Melakukan pekerjaan menurut SOP perawatan lansia

Page 290: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

290

5. Aspek kritis

5.1 Lansia dijaga jangan sampai terjatuh selama pergerakan

5.2 Kulit lansia di daerah yang tertekan dilakukan pemijatan

5.3 Bagian badan lansia digerak-gerakkan supaya tidak kaku.

Page 291: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

291

KODE UNIT : T.970000.083.02

JUDUL UNIT : Merawat Lansia dengan Beser Kencing /

Inkontinentsia Urinae

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan

pengetahuan, keterampilan, dan sikap, yang

dibutuhkan dalam merawat lansia dengan

inkontinensia/beser sebagai tindakan bantuan dalam

memenuhi perawatan dasar sehari-hari kepada lansia

yang sudah tidak mampu menahan BAK maupun

BAB atau lansia yang terlalu lemah keadaan

umumnya dan bertempat tinggal di rumah maupun di

panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Melakukan persiapan

bahan dan alat

1.1 Alat disiapkan sesuai fungsi dan

kegunaannya

1.2 Bahan yang dibutuhkan disiapkan

1.3 Bahan dan alat yang akan digunakan diletakkan di atas troly

2. Melakukan persiapan diri lansia

2.1 Salam teurapetik disampaikan kepada lansia

2.2 Maksud dan tujuan tindakan diberitahukan kepada lansia

3. Melakukan perawatan lansia dengan inkonti-nensia urinae (beser

BAK)

3.1 Lansia perempuan dipasang pemba-lut/dipasang douer kateter

3.2 Lansia laki-laki dipasang urinal atau di-

pasang douer kateter (selang tetap)

3.3 Pada ujung douer kateter dipasang pe-nampungan

3.4 Pakaian dan kain tenun yang basah diganti dengan yang bersih

3.5 Tidurkan lansia pada tempat yang aman dan nyaman

4. Melakukan perawatan lansia dengan inkonti-nensia alfie (beser BAB)

4.1 Lansia dipasang pembalut/ pampers

4.2 Lansia diperiksa tiap 2 jam sekali

4.3 Bila pembalut sudah terisi penuh segera

dibersihkan

4.4 Lansia diceboki dan dikeringkan.

Page 292: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

292

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

4.5 Pembalut lansia diganti yang bersih.

5. Melaporkan keadaan umum lansia terkini

5.1 Kesadaran lansia diperiksa dan hasilnya dicatat

5.2 Ukur Jumlah dan lihat warna urine

serta bentuk dan warna faeses kemudian

dicatat

5.3 Segera dilaporkan kepada dokter

keluarga / keluarga lansia apabila ada

kelainan

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1. Unit kompetensi ini berlaku untuk merawat lansia dengan inkonti-

nensia baik BAK maupun BAB sebagai pemenuhan dasar kebersihan

serta sebagai pencegahan decubitus pada lansia yang sudah lemah

kondisi fisik dan bahkan tidak sadarkan diri.

1.2. Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit kompe-

tensi ini adalah

1.2.1 SOP

1.2.2 Instruksi keperawatan

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Pembalut

2.1.2 Urinal

2.1.3 Tisu basah

2.1.4 Waslap

2.1.5 Handuk

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Botol air bersih

2.2.2 Pakaian bersih

2.2.3 Baby oil atau vaselin

2.2.4 Betadin

Page 293: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

293

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan di tempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.070.02 : Memandikan lansia ditempat tidur

2.2 T.970000.071.02 : Melayani lansia BAK dan BAB

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Kebutuhan dasar eliminasi urin

3.1.2 Komunikasi terapeutik

3.1.3 Anatomi fisiologi traktus urinarius

3.1.4 Personal hygiene

3.2 Keterampilan

3.2.1 Komunikasi terapeutik

3.2.2 Pengkajian kondisi lansia kemampuan BAK dan BAK

3.2.3 Teknik menolong BAK dan BAB di tempat tidur

Page 294: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

294

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar dan telaten dalam menghadapi lansia

4.2 Bekerja menurut SOP perawatan lansia

4.3 Tetap menjaga privasi lansia

5.Aspek kritis

5.1 Lansia perempuan dipasang pembalut/dipasang douer kateter

5.2 Lansia laki-laki dipasang urinal atau dipasang douer kateter (selang

tetap)

5.3 Pada ujung douer kateter dipasang penampungan

5.4 Pakaian dan kain tenun yang basah diganti dengan yang bersih

Page 295: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

295

KODE UNIT : T.970000.084.02

JUDUL UNIT : Melayani Lansia Sesak Nafas

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam melayani lansia sesak nafas, sebagai bagian dari

pemeliharaan kebutuhan dasar pelayanan lansia

keadaan sesak nafas pada penyakit jantung atau

ashma bronchiale untuk lansia tinggal dirumah

maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan peralatan 1.1 Alat disiapkan sesuai fungsinya

1.2 Alat yang sudah dipilih diletakkan didekat

lansia

2. Menyiapkan diri lansia 2.1 Salam theurapetik diucapkan kepada

lansia

2.2 Tujuan tindakan yang akan dilakukan

diberitahukan kepada lansia

3. Melakukan

pertolongan lansia

dalam keadaan sesak

nafas

3.1 Lansia diposisikan setengah duduk

(flower)

3.2 oksigen dipasang melalui rongga hidung

lansia

3.3 Keadaan umum lansia diperiksa satu jam

sekali

4. Mencatat dan

melaporkan tindakan

4.1 Semua tindakan kepada lansia sesak

nafas dicatat

4.2 Kemajuan Keadaan umum lansia

dilaporkan kepada keluarga /dokter

keluarga

Page 296: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

296

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk melayani lansia seseg dengan

kondisi apapun, dengan sikap flower yang dilakukan akan

membantu meringankan lansia bernafas ,Kompetensi ini merupakan

kompetensi pelayanan kesehatan lansia untuk memenuhi

kebutuhan dasar dalam perawatan lansia sesak nafas secara

mandiri.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 Set peralatan;

1.2.2 SOP;

1.2.3 Program mobilisasi.

2. Peralatan dan perlengkapan yang diperlukan

2.1 Peralatan

2.1.1 Tempat tidur hydrolik/yang bisa disetel/rougestiun

2.1.2 O2 dan perlengkapanya

2.1.3 Nabulaizer dan perlengkapanya

2.1.4 Bantal dan guling

2.1.5 Selimut

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Kasur dan Sarung kasur untuk Rougestiun.

2.2.2 Obat pelega nafas untuk Nabulaizer

2.2.3 Handuk Kecil

2.2.4 Plester dan gunting

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

Page 297: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

297

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayanan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.075.02 : Membersihkan kamar tidur dan mengatur

tempat tidur

2.2 T.970000.090.02 : Mengukur tekanan darah dan menghitung

pernafasan

2.3 T.970000.089.02 : Mengukur suhu badan dan menghitung

denyut nadi

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Anatomi tubuh manusia

3.1.2 Patologi anatomi

3.1.3 Cara memeriksa tanda –tanda vital

3.1.4 Macam Sikap tidur dan kegunaanya

3.2 Keterampilan

3.2.1 Ketepatan hasil pemeriksaan tanda tanda vital

3.2.2 Tepat dalam mengerjakan tindakan perawatan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Cepat tanggap pada keadaan lansia

4.2 Hati hati dalam memberikan tindakan/menurut SOP

Page 298: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

298

5. Aspek kritis

5.1 Lansia diposisikan setengah duduk (flower)

5.2 Oksigen dipasang melalui rongga hidung lansia

Page 299: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

299

KODE UNIT : T.970000.085.02

JUDUL UNIT : Memasang Kirbat Es

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam memasang kirbat es pada lansia yang mengalami

peningkatan suhu tubuh, mengalami perdarahan yang

hebat karena trauma bagi lansia yang tinggal dirumah

ataupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Melakukan persiapan

diri lansia

1.1 Salam terapeutik disampaikan kepada

lansia

1.2 Prosedur pemasangan kirbat es

disampaikan

1.3 Respon lansia dinilai untuk mengetahui

kesiapan dalam menerima tindakan

2. Melakukan persiapan

alat/bahan

2.1 Alat/bahan dipersiapkan sesuai

kebutuhan

2.2 Kirbat es diperiksa keadaanya untuk

memastikan tidak bocor

2.3 Kirbat es diisi dengan es batu sesuai SOP

3. Melakukan

pemasangan kirbat es

3.1 Kirbat es diberi pembungkus supaya

tidak langsung mengenai kulit

(keamanan)

3.2 Kirbat es diletakkan di dekat bagian

kepala lansia/bagian yang perdarahan hebat

3.3 Lansia diminta untuk melaporkan perasaan tidak nyaman yang dialami

selama pemasangan kirbat es.

4. Melakukan evaluasi

tindakan yang

dilakukan dan pelaporan

4.1 Respon lansia selama pemasangan kirbat es dikontrol

4.2 Kelainan Respon lansia dilaporkan

kepada keluarga lansia/dokter

keluarga

Page 300: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

300

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk memasang kirbat es sebagai

pelayanan kesehatan pada lansia dalam rangka pemenuhan

kebutuhan rasa nyaman dengan menurunkan suhu tubuh atau

perdarahan yang hebat pada lansia .

1.2.Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1.Etika

1.2.2.Instruksi keperawatan terkait dengan tindakan yang

dilakukan

1.2.3.SOP

1.3.unit ini dilakukan pada lansia yang masih sadar dan dapat

merespon kenyamanan tindakan

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1. Es kup

2.1.2. Sarung es kup

2.2 Perlengkapan

2.2.1. Es batu

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

Page 301: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

301

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi yang

berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah memadai,

penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan standar

perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.089.02 : Mengukur suhu badan dan menghitung denyut

nadi

2.1 T.970000.007.02 : Berkomunikasi di dalam rumah menggunakan

bahasa negara tujuan

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Konsep dasar tentang suhu tubuh

3.1.2 Prosedur untuk mengatasi gangguan suhu tubuh

3.2 Keterampilan

3.2.1 Komunikasi terapeutik

3.2.2 Teknik pemasangan kirbat es

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Bekerja menurut SOP

4.2 Teliti dalam melakukan pekerjaan

5. Aspek kritis

5.1 Memahami respon adaptif lansia

Page 302: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

302

KODE UNIT : T.970000.086.02

JUDUL UNIT : Memasang Buli Buli Panas

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam memasang buli buli panas sebagai tindakan

bantuan pada lansia yang mengalami penurunan suhu

tubuh sehingga akan merasa nyaman.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Melakukan persiapan

diri lansia

1.1 Salam terapeutik disampaikan kepada

lansia

1.2 Prosedur pemasangan buli-buli panas

dijelaskan kepada lansia

1.3 Respon lansia dinilai untuk mengetahui

kesiapan dalam menerima tindakan

2. Melakukan persiapan

alat/bahan

2.1 Alat/bahan dipersiapkan sesuai

kebutuhan

2.2 Alat diperiksa untuk mencegah

kebocoran alat saat digunakan

2.3 Buli-buli diisi dengan air panas sesuai

SOP

3. Melakukan

pemasangan buli-buli panas

3.1 Buli-buli panas diletakkan di dekat

bagian tubuh lansia yang perlu dihangatkan

3.2 Keamanan tindakan dijaga dengan membungkus buli-buli panas

3.3 Lansia diminta untuk melaporkan perasaan tidak nyaman yang dialami

selama pemasangan buli-buli panas.

4. Melakukan evaluasi tindakan yang

dilakukan dan pelaporan

4.1 Respon lansia selama pemasangan buli-buli panas dicatat dalam dokumen lansia

4.2 Respon lansia dilaporkan kepada keluarga penanggung jawab.

Page 303: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

303

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk memasang buli buli panas

sebagai pelayanan kesehatan pada lansia dalam rangka pemenuhan

rasa nyaman dengan meningkatkan suhu tubuh klien.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 Etika;

1.2.2 Instruksi keperawatan terkait dengan tindakan yang

dilakukan;

1.2.3 SOP.

1.3 Tindakan ini dilakukan pada lansia yang masih sadar dan dapat

merespon kenyamanan tindakan.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 WWZ/ Buli buli panas

2.1.2 Sarung Buli buli

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Air panas

2.2.2 Termos air panas

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

Page 304: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

304

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.089.02 : Mengukur suhu badan lansia dan menghitung

denyut nadi

2.2 T.970000.007.02 : Melakukan pembicaraan di dalam rumah

menggunakan bahasa negara tujuan

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Konsep dasar tentang suhu tubuh

3.1.2 Prosedur untuk mengatasi gangguan suhu tubuh.

3.2 Keterampilan

3.2.1 Komunikasi terapeutik

3.2.2 Teknik pemasangan buli-buli panas

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Bekerja menurut SOP

4.2 Teliti dalam melakukan pekerjaan

5. Aspek kritis

5.1 Memahami respon adaptif lansia

Page 305: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

305

KODE UNIT : T.970000.087.02

JUDUL UNIT : Meggunakan Sedot Lendir/Sucxion

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan dalam

menggunakan sedot lendir sebagai tindakan bantuan

pada lansia yang mengalami banyak dahak pada saat

batuk yang mengakibatkan sesak nafas baik pada lansia

yang masih sadar ataupun dalam keadaan koma,

supaya melonggarkan jalan nafas pada lansia dirawat di

rumah maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan alat dan

bahan

1.1 Alat disiapkan sesuai fungsi dan

kegunaanya

1.2 Bahan desinfectan disiapkan sesuai

fungsinya

1.3 Botol penampungan diisi dengan air

lysol sampai 1/5 bagian

1.4 Kanul/slang dipasang pada suction

dalam keadaan stiril/bersih

2. Melakukan penyedotan

lendir

2.1 Kanul yang akan digunakan

diidentifikasi

2.2 Kanul/slang dimasukkan kedalam

mulut lansia

2.3 Slang pengontrol dibuka dengan ibu

jari pada saat posisi slang masuk ke

mulut/hidung lansia

2.4 Slang pengontrol ditutup dengan ibu

jari pada saat posisi slang ditarik dari mulut/hidung lansia supaya lendir

tersedot

2.5 Penyedotan dengan hati–hati dilakukan

ber ulang ulang sampai bersih

3. Mengemasi peralatan 3.1 Bila penampungan lendir sudah penuh dibuang dan dibersihkan

3.2 Kanul/slang yang sudah digunakan

dicuci dengan air sabun

3.3 Kanul yang bersih direndam dengan air

hangat

3.4 Lansia diposisikan dengan aman dan

Page 306: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

306

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

nyaman

4. Mengevaluasi Keadaan umum lansia

4.1 Tanda tanda vital lansia diperiksa normal atau tidak

4.2 Respon lansia diperiksa untuk

memastikan kesadaran lansia

4.3 Hasil penyedotan diperiksa apakah

lendir mengandung darah atau tidak

5. Melaporkan hasil tindakan

5.1 Hasil evaluasi dicatat dalam buku asuhan lansia

5.2 Hasil evaluasi dari tindakan dilaporkan

kepada keluarga penanggung jawab /

dokter keluarga

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk menggunakan sedot lendir

sebagai pelayanan kesehatan pada lansia dalam rangka pemenuhan

kebutuhan melancarkan jalan nafas agar lansia dapat bernafas

secara nyaman.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 Etika;

1.2.2 Instruksi pelayanan lansia terkait dengan tindakan yang

dilakukan;

1.2.3 SOP.

1.3 Tindakan ini dilakukan pada lansia yang banyak memproduksi

lendir dan lansia tidak mampu mengeluarkan sendiri.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Suction 1 set.

2.1.2 Kanul/slang

2.1.3 Kasa steril

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Air lysol 3%

Page 307: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

307

2.2.2 Arus listrik

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.084.02 : Melayani lansia sesak nafas

2.2 T.970000.098.02 : Memberikan pertolongan pertama pada

penyakit ringan lansia

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Anatomi fisiologi pernafasan

3.1.2 Cara menggunakan suction dan efek sampingnya

3.2 Keterampilan

3.2.1 Tehnik menyedot lendir

3.2.2 Komunikasi therapeutik

Page 308: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

308

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Bekerja menurut SOP

4.2 Teliti dalam melakukan pekerjaan

5. Aspek kritis

5.1 Memahami respon adaptif lansia

Page 309: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

309

KODE UNIT : T.970000.088.02

JUDUL UNIT : Menggunakan Nabulaizer

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam menggunakan nabulaizer sebagai tindakan

bantuan pada lansia yang mengalami banyak dahak

pada saat batuk yang mengakibatkan sesak nafas pada

lansia yang masih sadar yang dirawat dirumah

maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan diri lansia 1.1 Salam theurapeutik diucapkan kepada

lansia

1.2 Maksud dan tujuan tindakan dijelaskan

kepada lansia

1.3 Respons kesiapan lansia diindentifikasi

untuk menilai kesiapan tindakan yang

akan dilakukan

2. Menyiapkan peralatan 2.1 Set nabulaizer dicek kebersihan dan fungsinya

2.2 Cairan pengencer dahak di ukur dan dimasukkan kedalam tabung

2.3 Nabulaizer dicoba fungsinya untuk

memastikan dapat digunakan

3. Melakukan tindakan 3.1 Lansia diposisikan duduk ditempat tidur

3.2 Masker nabulaizer dipasang pada hidung

lansia

3.3 Uap dari nabulaizer diperiksa apakah

sudah mengalir keluar

3.4 waktu penggunaanya ditentukan menurut

advis dokter

4. Mengevaluasi keadaan

lansia

4.1 Keadaan umum lansia diperiksa untuk

mengetahui kemajuan keadaan lansia

4.2 Perasaan lansia mengenai sakitnya

ditanyakan.

5. Melaporkan hasil

tindakan

5.1 Hasil tindakan dicatat pada buku asuhan

lansia

5.2 Kondisi lansia terkini dilaporkan pada

keluarga/dokter keluarga

Page 310: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

310

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk menggunakan nabulaizer sebagai

pelayanan kesehatan pada lansia dalam rangka pemenuhan

kebutuhan mengencerkan dahak lansia yang melekat ditenggorokan

dan tidak bisa dikeluarkan secara alami sehingga lansia menjadi

sesak nafas oleh karena penumpukan lendir di jalan

nafas.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 Etika;

1.2.2 Instruksi keperawatan terkait dengan tindakan yang

dilakukan;

1.2.3 SOP.

1.3 Tindakan ini dilakukan pada lansia yang banyak memproduksi

lendir dan lansia tidak mampu mengeluarkan lendir secara alami.

2. Peralatan dan perlengkapan yang diperlukan

2.1 Peralatan

2.1.1 Nabulaizer

2.1.2 Masker dan slang

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Obat pengencer dahak (sesuai petunjuk dokter)

2.2.2 Aliran listrik

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

Page 311: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

311

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan ,untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi , bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai ,penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.084.02 : Melayani lansia sesak nafas

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Anatomi Fisiologi Pernafasan

3.1.2 Cara menggunakan nabulaizer

3.2 Keterampilan

3.2.1 Tehnik melakukan penguapan untuk pengenceran dahak

3.2.2 Komunikasi therapeutik

3.2.3 Ketepatan pemakaian obat yang ditentukan oleh dokter

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Bekerja menurut SOP

4.2 Teliti dalam melakukan pekerjaan

5. Aspek kritis

5.1 Memahami respon adaptif lansia

Page 312: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

312

KODE UNIT : T.970000.089.02

JUDUL UNIT : Mengukur Suhu Badan dan Menghitung Denyut Nadi

Lansia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam mengukur suhu badan dan menghitung denyut

nadi sebagai tindakan pemenuhan kesehatan umum

dalam merawat lansia dirumah maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi

kegiatan pengukuran suhu badan dan

menghitung denyut

nadi lansia

1.1 Lansia yang yang akan dilakukan

pengukuran suhu badan dan menghitung denyut nadi diidentifikasi sesuai rencana

asuhan pelayanan lansia

1.2 Koordinasi dengan penanggung jawab

lansia dilakukan untuk validasi kegiatan

pengukuran suhu badan dan menghitung denyut nadi

2. Mempersiapkan alat-alat pengukuran suhu

badan dan menghitung

denyut nadi

2.1 Set alat pengukuran suhu badan dan menghitung denyut nadi dipersiapkan

2.2 Set alat-alat dibawa ke dekat lansia supaya memudahkan untuk bekerja

3. Mempersiapkan diri lansia

3.1 Salam diucapkan kepada lansia.

3.2 Lansia yang akan dilakukan pengukuran

suhu badan dan denyut nadi dicek dan dievaluasi

3.3 Tujuan dan langkah-langkah pengukuran suhu badan dan menghitung denyut nadi

dijelaskan

4. Melakukan

pengukuran suhu

badan dan menghitung denyut nadi

4.1 Cuci tangan dilakukan sebelum dan

sesudah melakukan pekerjaan

4.2 Pengukuran suhu badan dilakukan

menurut SOP

4.3 Penghitungan nadi lansia dilakukan

menurut SOP

4.4 Jika terdapat hasil yang menyimpang

dilaporkan kepada penanggung jawab

lansia.

4.5 Set alat pengukuran suhu badan dan

menghitung denyut nadi dibersihkan dan

Page 313: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

313

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

diletakkan kembali ke tempatnya.

5. Melakukan pencatatan dan

pelaporan

5.1 Hasil tindakan pengukuran suhu badan dan menghitung denyut nadi dicatat

pada dokumen asuhan pelayanan lansia

5.2 Hasil yang tidak normal dilaporkan

kepada keluarga lansia /dokter keluarga

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk mengukur suhu dan menghitung

denyut nadi lansia dalam keadaan stabil. Apabila kondisi lansia

tidak stabil maka Kompetensi ini dilakukan dengan supervisi

pelayan kesehatan lansia senior. Kompetensi dilakukan sesuai

dengan rencana asuhan keperawatan lansia.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 Set alat pengukuran suhu badan dan menghitung denyut

nadi;

1.2.2 SOP;

1.2.3 Program pengukuran tanda-tanda vital sesuai renpra.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

1.1.1 Termometer celcius/fahrenheit

1.1.2 Neer baken

1.1.3 Kasa Steril

1.1.4 Jam/pulsteler

2.2 Perlengkapan

1.2.1 Kapas alkohol

1.2.2 Lap kering

1.2.3 Air sabun/air mengalir

1.2.4 ATK

Page 314: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

314

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan ,untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.007.02 : Melakukan pembicaraan di dalam rumah

menggunakan bahasa negara tujuan

2.2 T.970000.098.02 : Memberikan pertolongan pertama pada penyakit

ringan lansia

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Struktur dan fisologi sistem pernafasan, suhu dan peredaran

darah

3.1.2 Tujuan dan langkah-langkah pengukuran suhu badan dan

menghitung denyut nadi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Cuci tangan

3.2.2 Pengukuran suhu, nadi dengan tepat dan akurat

Page 315: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

315

3.2.3 Cara mencatat hasil pengukuran yang benar

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar dan sopan terhadap lansia

4.2 Bekerja mengikuti SOP

5. Aspek kritis

5.1 Pengukuran suhu badan dilakukan menurut SOP

5.2 Penghitungan nadi lansia dilakukan menurut SOP

5.3 Jika terdapat hasil yang menyimpang dilaporkan kepada penanggung

jawab lansia.

Page 316: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

316

KODE UNIT : T.970000.090.02

JUDUL UNIT : Mengukur Tekanan Darah dan Menghitung

Pernafasan Lansia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam mengukur tekanan darah dan menghitung

pernafasan lansia sebagai tindakan pemenuhan

kesehatan umum dalam merawat lansia dirumah

maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi

kegiatan pengukuran tekanan darah dan

menghitung nafas

lansia

1.1 Lansia yang yang akan dilakukan

pengukuran tekanan darah dan menghitung nafas diidentifikasi sesuai

rencana asuhan pelayanan lansia

1.2 Koordinasi dengan penanggung jawab

lansia dilakukan untuk validasi

kegiatan pengukuran tekanan darah

dan menghitung nafas

2. Mempersiapkan alat-alat pengukuran

tekanan darah dan

menghitung nafas

2.1 Set alat pengukuran tekanan darah dan menghitung nafas dipersiapkan

2.2 Set alat-alat dibawa ke dekat lansia

3. Mempersiapkan diri lansia

3.1 Salam diucapkan kepada lansia

3.2 Tujuan dan langkah-langkah

pengukuran tekanan darah dan

menghitung nafas dijelaskan kepada lansia

4. Melakukan pengukuran tekanan darah dan

menghitung nafas

4.1 Cuci tangan dilakukan sebelum dan sesudah melakukan tindakan

4.2 Pengukuran tekanan darah dilakukan

dengan tepat

4.3 Penghitungan nafas lansia dilakukan

dengan tepat

4.4 Set alat tekanan darah dan menghitung

nafas dibersihkan dan diletakkan

kembali ke tempatnya.

5. Melakukan pencatatan

dan pelaporan

5.1 Hasil tindakan pengukuran suhu badan

dan menghitung denyut nadi dicatat dalam dokumen pelayanan lansia

Page 317: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

317

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

5.2 Jika terdapat hasil yang menyimpang

dilaporkan kepada penanggung jawab lansia

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk mengukur tekanan darah dan

menghitung nafas pada lansia yang memerlukan perhatian

terutama pada lansia yang mengalami sesak nafas karena

menderita hypertensi dan penyakit jantung, atau pada lansia yang

mengalami keadaan umum menurun.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 Set alat pengukuran tanda-tanda vital

1.2.2 SOP

1.2.3 Program pengukuran tanda-tanda vital sesuai rencana

pelayanan lansia

2. Peralatan dan perlengkapan yang diperlukan

2.1 Peralatan

2.1.1 Tensimeter

2.1.2 stetoskop

2.1.3 ATK

2.1.4 Jam

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Air lysol untuk cuci tangan

2.2.2 Lap tangan

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

Page 318: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

318

4. Norma dan standar

4.1 Norma

( Tidak ada)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.007.02 : Melakukan pembicaraan di dalam rumah

menggunakan bahasa negara tujuan

2.2 T.970000.098.02 : Memberikan pertolongan pertama pada penyakit

ringan lansia

2.3 T.970000.084.02 : Melayani lansia sesak nafas

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Struktur dan fisologi sistem pernafasan, suhu dan peredaran

darah

3.1.2 Tujuan dan langkah-langkah pengukuran tanda tanda vital

3.2 Keterampilan

3.2.1 Cuci tangan

3.2.2 Pengukuran tekanan darah, nafas dengan tepat dan akurat

3.2.3 Cara mencatat hasil pengukuran yang benar

Page 319: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

319

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar dan sopan terhadap lansia

4.2 Bekerja mengikuti SOP

5. Aspek kritis

6.1 Pengukuran tekanan darah dilakukan dengan tepat

6.2 Penghitungan nafas lansia dilakukan dengan tepat

Page 320: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

320

KODE UNIT : T.970000.091.02

JUDUL UNIT : Menyiapkan Lansia Untuk Periksa ke Dokter

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam menyiapkan lansia untuk periksa dokter sebagai

tindakan pemenuhan kesehatan umum dalam merawat

lansia dirumah maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan diri

lansia

1.1 Salam theurapetik diucapkan kepada

lansia

1.2 Maksud dan tujuan tindakan dijelaskan

kepada lansia

1.3 Respon lansia diindentifikasi dan lansia

ditenangkan

1.4 Personal hygiene lansia diterapkan

2. Menyiapkan bahan pemeriksaan

2.1 Dokumen asuhan pelayanan lansia dipersiapkan untuk mendukung riwayat

keadaan kesehatan lansia

2.2 Apabila dibutuhkan bahan pemeriksaan

disiapkan (urine,faeses,dahak) ditempat yang aman

3. Mendampingi lansia ke dokter

3.1 Lansia diantar untuk pemeriksaan dokter

3.2 Keluhan lansia sehari hari disampaikan

ke dokter sesuai buku asuhan lansia

3.3 Bahan pemerikasaan diserahkan ke

dokter/laboratorium

3.4 Advis dokter didengarkan dan

diperhatikan

4. Mencatat dan menjalankan advis

dokter untuk lansia

4.1 Advis dokter yang penting dicatat dalam dokumen asuhan pelayanan lansia

4.2 Advis dokter dilaksanakan sesuai dengan

aturanya

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk menyiapkan lansia periksa

kedokter apabila diperlukan pemeriksaan seperti faeses, urine dan

Page 321: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

321

sputum dari lansia yang perlu dikontrol sewaktu–waktu, biasanya

dilakukan pada lansia yang memiliki penyakit kronis

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 SOP;

1.2.2 Program pemeriksaan rutin lansia.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Tempat bahan pemeriksaan

2.1.2 Sarung tangan

2.2 Perlengkapan

2.2.1 ATK

2.2.2 Masker

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

Page 322: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

322

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.084.02 : Melayani lansia sesak nafas

2.2 T.970000.071.02 : Melayani lansia BAB dan BAK

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Ilmu Penyakit dalam.

3.1.2 Macam–macam penyakit menular

3.2 Keterampilan

3.2.1 Tehnik pengambilan sample pemeriksaan

3.2.2 Penyiapan Pemeriksaan laboratorium sesuai dengan penyakit

lansia

3.2.3 Mampu menjawab pertanyaan dokter sesuai dengan keadaan

lansia sesuai data asuhan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti dalam melakukan pekerjaan

4.2 Ketepatan Sample dengan pemeriksaan yang dibutuhkan

5. Aspek kritis

5.1 Keluhan lansia sehari hari disampaikan ke dokter sesuai buku

asuhan lansia

5.2 Bahan pemerikasaan diserahkan ke dokter/laboratorium

5.3 Advis dokter didengarkan dan diperhatikan

5.4 Advis dokter dilaksanakan sesuai aturan yang diberikan

Page 323: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

323

KODE UNIT : T.970000.092.02

JUDUL UNIT : Memberikan Makan dan Minum Kepada Lansia di

Atas Tempat Tidur Sesuai Diet

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam memberikan makan dan minum kepada lansia

diatas tempat tidur sesuai diet sebagai tindakan

pemenuhan gizi dalam merawat lansia dirumah

maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan makanan

dan minuman

1.1 Peralatan dan bahan disiapkan sesuai

kebutuhan

1.2 Makanan dan minuman dipilih sesuai

diet lansia

1.3 Makanan dan minuman disusun

menurut gizi dan kebutuhan

1.4 Makanan dan minuman dihias supaya

menimbulkan selera

2. Menyuapi lansia yang

tidak mampu makan sendiri.

2.1 Salam theurapetik diucapkan kepada

lansia

2.2 Maksud dan tujuan tindakan

disampaikan kepada lansia

2.3 Lansia diposisikan setengah duduk/

kepala ditinggikan

2.4 Lansia dipasangkan lap makan di bagian

dadanya

2.5 Lansia di suapi pelan-pelan sambil

diperhatikan respon wajahnya

3. Memberikan minuman

kepada lansia

3.1 Peralatan minum digunakan sesuai

fungsinya

3.2 Minuman diberikan dengan hati hati

sesuai aturan kesehatan

3.3 Mulut lansia di bersihkan dengan lap

makan/tisu

3.4 Lap makan dilepas dan dilipat bila

masih bersih

4. Merapikan alat 4.1 Peralatan makan dan minum

dibersihkan dan dikeringkan

Page 324: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

324

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

4.2 Peralatan makan dan minum disimpan

pada tempatnya

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk memberikan makan dan minum

kepada lansia diatas tempat tidur sesuai diet , terutama pada lansia

yang tidak mampu makan dan minum sendiri perlu bantuan .

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 Set alat makan dan minum lansia;

1.2.2 SOP;

1.2.3 Program diet lansia.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Piring makan.

2.1.2 Sendok dan garpu makan

2.1.3 Lap makan

2.1.4 Gelas minum

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Tisu

2.2.2 Nampan

2.2.3 Troly/meja makan pasien

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

Page 325: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

325

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.007.02 : Melakukan pembicaraan di dalam rumah

menggunakan bahasa negara tujuan

2.2 T.970000.099.02 : Mencegah kecelakaan pada lansia

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan.

3.1.1 Ilmu gizi dan diet

3.1.2 Ilmu Penyakit dalam

3.1.3 Aplikasi menu

3.1.4 Ragam peralatan makan dan minum

3.1.5 Prinsip tata hidang

3.1.6 Teknik dan prosedur menata makanan dan minuman

3.1.7 Perawatan peralatan makan dan minum

3.1.8 Pengiring makan, saus dan bumbu

3.1.9 Penyimpanan dan pemanasan kembali

3.1.10 Peraturan kesehatan, keselamatan dan penyimpanan

3.2 Keterampilan.

3.2.1 Cara menyajikan makanan dan minuman.

3.2.2 Cara memberikan makanan dan minuman sesuai diet

3.2.3 Perencanaan dan pengaturan

3.2.4 Mengikuti spesifikasi menu

3.2.5 Menerapkan prosedur dan teknik menata makanan dan

minuman

Page 326: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

326

3.2.6 Memastikan keseimbangan tekstur yang tepat

3.2.7 Memastikan daya tarik penyajian meja makan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Kerapihan dan kebersihan menyajikan makanan dan minuman

4.2 Memberikan makanan dan minuman kepada lansia menurut SOP

5. Aspek kritis

5.1 Lansia diposisikan setengah duduk/ kepala ditinggikan

5.2 Lansia dipasangkan lap makan di bagian dadanya

5.3 Lansia di suapi pelan-pelan sambil diperhatikan respon wajahnya

Page 327: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

327

KODE UNIT : T.970000.093.02

JUDUL UNIT : Memberikan Makanan dan Minuman Melalui Zonde

Fooding

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam memberikan makanan dan minuman dengan

zonde fooding pada lansia yang tidak mampu menelan

makanan yang diberikan atau diet makanan cair pada

lansia yang tidak sadarkan diri sebagai tindakan

pemenuhan gizi dalam merawat lansia dirumah

maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan peralatan

dan makanan dengan zonde

1.1 Alat untuk memberikan makanan cair

disiapkan sesuai kegunaanya

1.2 Makanan cair disiapkan sesuai jadual

dietnya

1.3 Air putih hangat disiapkan untuk

membersihkan slang zonde

2. Menyiapkan diri lansia 2.1 Keadaan umum Lansia diidentifikasi

apakah stabil atau menurun responnya

2.2 Kebersihan diri lansia dikondisikan agar

lansia nyaman

2.3 Lansia diposisikan setengah duduk/

kepala ditinggikan

3. Memberikan makan

dan minum dengan slang zonde

3.1 Slang zonde dibuka penutupnya

3.2 Corong atau spuit besar dipasang pada

ujung slang zonde

3.3 Air putih dimasukkan kedalam slang

untuk menyepul/ membersihkan sisa

makanan yang ada

3.4 Makanan Cair dimasukkan sedikit demi

sedikit sampai habis ke dalam slang yang mengalir kelambung

3.5 Slang zonde dispul lagi sampai bersih.

3.6 Slang ditutup kembali dan hindarkan

udara masuk kedalam slang.

4. Membersihkan alat 4.1 Alat habis dipakai dibersihkan dengan

Page 328: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

328

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

dan merapikanya sabun dan air lalu dikeringkan

4.2 Alat disimpan ketempat semula .

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk memberikan makan dan minum

kepada lansia melalui zonde fooding sesuai diet , terutama pada

lansia yang sulit menelan atau ada gangguan fungsi dari

kerongkongan sehingga perlu dibantu dengan memasang slang

untuk makan dan minumnya.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 Set alat makan dan minum lansia melalui zonde fooding yang

bersih

1.2.2 SOP memberikan makan dengan zonde

1.2.3 Program diet cair .

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Spuit 15 cc

2.1.2 Slang Zonde

2.1.3 Corong kecil untuk zonde

2.1.4 Nampan

2.1.5 Gelas ukuran

2.1.6 Gelas air putih

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Lap makan

2.2.2 Kasa steril

2.2.3 Air putih

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

Page 329: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

329

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.007.02 : Melakukan pembicaraan di dalam rumah

menggunakan bahasa negara tujuan

2.2 T.970000.084.02 : Melayani lansia sesak nafas

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Anatomi pencernaan manusia

3.1.2 Hygine makanan dan minuman

3.1.3 ilmu gizi dan diet cair untuk lansia

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mampu memberikan makanan dan minuman dengan sabar

3.2.2 Mampu menjaga kebersihan makanan dan alat zonde

3.2.3 Mampu menjaga lansia tidak tersedak dengan memperhatikan

K3 Terhadap lansia

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Sabar, telaten dan bekerja mengikuti SOP

Page 330: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

330

4.2 Melakukan pekerjaan dengan ikhlas tidak tergesa gesa

5. Aspek kritis

5.1 Makanan Cair dimasukkan sedikit demi sedikit sampai habis ke

dalam slang yang mengalir kelambung

5.2 Slang zonde dispul lagi sampai bersih.

5.3 Slang ditutup kembali dan hindarkan udara masuk kedalam slang.

Page 331: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

331

KODE UNIT : T.970000.094.02

JUDUL UNIT : Menyusun Menu Sesuai Diet Lansia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam menyusun menu sesuai diet lansia sesuai

keadaan umum, kesehatan dan anjuran dokter sebagai

pelayanan makanan dan minuman dalam melayani

lansia yang berada dirumah maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Merencanakan jenis

makanan dan minuman untuk lansia

1.1 Rencana jenis makanan dan minuman

disesuaikan dengan keadaan umum dan diet lansia

1.2 Bahan makanan dan minuman disesuaikan dengan gizi yang

dibutuhkan

1.3 Hygiene terhadap makanan dan

minuman lansia dijaga sesuai standar

gizi yang berlaku

1.4 Prosedur pembuatan makanan dan

minuman diikuti

2. Menyusun daftar menu

2.1 Menu dibuat menurut keadaan lansia

2.2 Menu disusun menurut gizi yang

mencukupi

2.3 Menu disusun agar lansia tidak bosan

2.4 Jadwal dibuat menurut perintah dokter/kebiasaan

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk menyusun menu sesuai diet

lansia agar lansia tidak bosan bagi lansia yang masih sehat, bila

yang memiliki penyakit degeneratif atau penyakit dalam menu ini

disusun agar pola makan lansia teratur dan dapat dikontrol, baik

macam, jumlah maupun kadar gizi yang diperlukan.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

Page 332: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

332

1.2.1 SOP;

1.2.2 Program kebutuhan gizi lansia;

1.2.3 Peralatan pendukung.

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Buku panduan diet

2.1.2 Buku ilmu gizi

2.1.3 Buku Resep masakan

2.2 Perlengkapan

2.2.1 ATK

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.092.02 : Memberikan makan dan minum kepada lansia

diatas tempat tidur sesuai diet

Page 333: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

333

2.2 T.970000.093.02 : Memberikan makanan dan minuman dengan

zonde fooding

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Identifikasi kesehatan lansia

3.1.2 Cara pencatatan data

3.1.3 Ilmu gizi dan diet

3.1.4 Kesehatan Lansia

3.2 Keterampilan

3.2.1 Mengamati keadaan/kondisi lansia

3.2.2 Menjaga lansia dan melayani lansia

3.2.3 Memeriksa lansia secara rutin

3.2.4 Tata boga dan tata hidang

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti dalam pekerjaan dan mengikuti SOP

5. Aspek kritis

5.1 Menu dibuat menurut keadaan lansia

5.2 Menu disusun menurut gizi yang mencukupi

5.3 Menu disusun agar lansia tidak bosan

5.4 Jadwal dibuat menurut perintah dokter/kebiasaan

Page 334: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

334

KODE UNIT : T.970000.095.02

JUDUL UNIT : Membuat Makanan dan Minuman Lansia Sesuai Diet

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam membuat makanan dan minuman lansia sesuai

diet sebagai dasar untuk melayani kebutuhan gizi

terutama makanan dan minuman lansia pada saat

melayani lansia yang berada dirumah maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan peralatan

dan bahan untuk

membuat makanan

dan minuman

1.1 Peralatan masak dipersiapkan sesuai.

1.2 dengan menu makan yang akan dibuat.

1.3 Bahan makanan dan minuman

disesdiakan sesuai diet lansia.

1.4 Bahan dan alat membuat makanan dan

minuman dipilih sesuai kebutuhan menu

menurut diet yang diterapkan.

2. Membersihkan bahan

masakan

2.1 Bahan masakan dibersihkan dahulu dari

kotoran yang ada.

2.2 Bahan masakan dicuci untuk menjaga

kebersihan makanan.

2.3 Bahan masakan dipotong sesuai ukuran.

2.4 Bahan masakan diatur sesuai prosedur

pembuatan makanan.

3. Memasak makanan

lansia sesuai diet

3.1 Untuk lansia yang hypertensi masakan

dibuat dengan rendah garam dan lemak.

3.2 Untuk lansia yang Gula darahnya tinggi

masakan dibuat rendah kalori.

3.3 Untuk lansia yang terganggu fungsi

hatinya masakan dibuat rendah lemak.

3.4 Untuk lansia yang mau melaksanakan

pemeriksaan tertentu masakan dibuat

menurut petunjuk dokter.

Page 335: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

335

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

3.5 Untuk lansia yang sudah tidak punya gigi

masakan dibuat yang lembek/halus.

3.6 Untuk lansia yang tidak sadar masakan

dibuat yang cair/sonde.

4. Membersihkan dan

merapikan peralatan

makan dan minum

4.1 Peralatan memasak makan dan minum

dibersihkan dengan menggunakan bahan

yang tepat dan prosedur yang benar.

4.2 Peralatan masak ditata pada tempat yang

benar.

4.3 Peralatan masak dibersihkan dan

dirapikan.

4.4 Peralatan masak tertata rapi dan bersih

ditempatnya.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk membuat makanan dan

minuman sesuai diet lansia, biasanya dengan memperhatikan

beberapa faktor lansia dan petunjuk dokter yang mengawasinya.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 SOP

1.2.2 Program kebutuhan gizi lansia

1.2.3 Peralatan pendukung

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Peralatan masak

2.1.2 Peralatan mencuci bahan makanan

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Celemek masak

2.2.2 Lap bersih

Page 336: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

336

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

Tidak ada)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.094.02 : Menyusun menu sesuai diet lansia

2.2 T.970000.092.02 : Memberikan makanan dan minuman terhadap

lansia diatas tempat tidur sesuai diet

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Ilmu gizi dan diet

3.1.2 Identifikasi kebutuhan lansia

3.1.3 Pathologi anatomi

3.1.4 Cara memasak makanan

3.2 Keterampilan

3.2.1 Membuat makanan secara hygienis

3.2.2 Memasak makanan secara prosedur kesehatan makanan

Page 337: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

337

3.2.3 Menyajikan makanan secara rapi dan mengundang selera

lansia

3.2.4 Membuat makanan dengan bumbu yang tepat sehingga

membuat cita rasa makanan yang enak

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Membuat makanan secara hygienis, teliti dan memenuhi cita rasa

4.2 Pembuatan makanan mengikuti prosedur kesehatan makanan

5. Aspek kritis

5.1 Bahan masakan dibersihkan dahulu dari kotoran yang ada.

5.2 Bahan masakan dicuci untuk menjaga kebersihan makanan

Page 338: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

338

KODE UNIT : T.970000.096.02

JUDUL UNIT : Memberikan Makanan Tambahan

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam memberikan makanan tambahan sesuai diet

sebagai dasar untuk melayani kebutuhan gizi terutama

makanan dan minuman lansia pada saat melayani

lansia yang berada dirumah maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Membuat perencanaan

pemberian makanan tambahan

1.1 Daftar menu dibuat sesuai diet lansia

1.2 Jenis makanan tambahan disesuaikan

dengan diet lansia

1.3 Porsi makanan tambahan ditentukan

1.4 Pemberian makanan tambahan dijadwal

2. Memberikan makanan tambahan kepada lansia

2.1 Salam theurapetik diucapkan

2.2 Makanan tambahan disajikan

2.3 Lansia yang lemah dan tidak dapat

makan sendiri dibantu

2.4 Alat dan bahan sisa dibereskan dan

dirapikan kembali

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk memberikan makanan tambahan

sesuai diet lansia ,biasanya dengan memperhatikan beberapa faktor

lansia dan petunjuk dokter yang mengawasinya.

1.2 Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 SOP;

1.2.2 Program kebutuhan gizi lansia;

1.2.3 Peralatan pendukung.

Page 339: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

339

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Peralatan makan yang sesuai dengan menu

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Tisu/lap makan

2.2.2 Air putih

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.094.02 : Menyusun menu sesuai diet lansia

2.2 T.970000.092.02 : Memberikan makanan dan minuman

terhadap lansia diatas tempat tidur

2.3 T.970000.095.02 : Membuat makanan dan minuman untuk

lansia

Page 340: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

340

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Ilmu gizi dan diet

3.1.2 Ilmu penyakit dalam

3.1.3 Aplikasi menu

3.1.4 Ragam peralatan makan dan minuman tambahan

3.1.5 Prinsip tata hidang

3.1.6 Teknik dan prosedur menata makanan dan minuman

tambahan

3.1.7 Perawatan peralatan makan dan minuman tambahan

3.1.8 Pengiring makan, saus dan bumbu

3.1.9 Penyimpanan dan pemanasan kembali

3.1.10 Peraturan kesehatan, keselamatan dan penyimpanan

makanan tambahan

3.2 Keterampilan

3.2.1 Cara menyajikan makanan dan minuman tambahan

3.2.2 Cara memberikan makanan dan minuman sesuai diet

3.2.3 Perencanaan dan pengaturan makanan tambahan

3.2.4 Mengikuti spesifikasi menu

3.2.5 Menerapkan prosedur dan teknik menata makanan dan

minuman tambahan

3.2.6 Memastikan keseimbangan tekstur yang tepat

3.2.7 Memastikan daya tarik penyajian meja makan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Kerapihan dan kebersihan menyajikan makanan dan minuman

4.2 Memberikan makanan dan minuman kepada lansia menurut SOP

5. Aspek kritis

5.1 Jenis makanan tambahan disesuaikan dengan diet lansia

5.2 Porsi makanan tambahan ditentukan

5.3 Pemberian makanan tambahan dijadwal

Page 341: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

341

KODE UNIT : T.970000.097.02

JUDUL UNIT : Melakukan Perawatan Setelah Lansia Meninggal

Dunia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam melakukan perawatan setelah lansia yang baru

meninggal dunia dengan tujuan agar jenazah dapat

dirawat sebagaimana mestinya dan memberikan

ketenangan dan kenyamanan kepada keluarganya.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

01 Menciptakan lingkungan yang

mendukung keluarga untuk menerima

kenyataan

meninggalnya lansia

1.1 Keluarga diberi penjelasan tentang meninggalnya lansia dan tindakan yang

akan dilakukan.

1.2 Keluarga diberi kesempatan untuk melihat jenazah

1.3 Kebersihan dan kenyamanan ruangan tempat jenazah disemayamkan dijaga

02 Melakukan tindakan pemeliharaan jenazah

2.1 Semua alat-alat kesehatan dan protesa dilepas.

2.2 Lansia dimandikan sesuai SOP

2.3 Label nama lansia dipasang

2.4 Seluruh tubuh lansia ditutup sesuai

SOP

2.5 Keluarga diberi kesempatan untuk

melihat jenazah dan berdoa

2.6 Jenazah diantarkan ke kamar jenazah/

ditempat yang sudah ditentukan

03 Melakukan pencatatan dan pelaporan

3.1 Semua Tindakan dicatat dalam buku catatan perawatan jenazah

3.2 Hal-hal penting yang ditemukan pada jenazah dan respon keluarga dicatat.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1.Unit kompetensi ini berlaku untuk melakukan pelayanan kepada

lansia yang telah meninggal sehingga jenazah dalam keadaan

Page 342: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

342

bersih, tertutup dan keluarga merasa tenang Kompetensi ini

dilakukan pada setiap unit pelayanan lansia dirumah atau di panti

1.2. Persyaratan yang harus dipenuhi untuk melaksanakan unit

kompetensi ini adalah:

1.2.1 SOP menangani jenazah

1.2.2 Peralatan

1.2.3 Instruksi pelayanan lansia

2 Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Brancard/ tempat mandi mayat

2.1.2 Waslap

2.1.3 Kain putih

2.1.4 Tempat tidur

2.1.5 Kain penutup jenazah

2.1.6 Peti jenazah

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Sabun

2.2.2 Minyak wangi

2.2.3 Bunga

2.2.4 Kapas

2.2.5 Verban

2.2.6 Kayu cendana

2.2.7 Air kapur barus/ formalin

3 Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4 Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

Page 343: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

343

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.070.02 : Memandikan lansia ditempat tidur

2.2 T.970000.071.02 : Melayani lansia BAB dan BAK

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Post mortem care

3.2 Keterampilan

3.2.1 Melepas alat-alat kesehatan dari tubuh Lansia

3.2.2 Memandikan jenazah

3.2.3 Menutup jenazah

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Melakukan pekerjaan dengan terampil, sabar dan teliti

4.2 Memperlakukan jenazah dengan sopan dan baik menurut SPM

5. Aspek kritis

5.1 Kebersihan dan kenyamanan ruangan tempat jenazah

disemayamkan dijaga

5.2 Lansia dimandikan sesuai SOP

Page 344: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

344

KODE UNIT : T.970000.098.02

JUDUL UNIT : Memberikan Pertolongan Pertama pada Penyakit

Ringan Lansia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam memberikan Pertolongan pertama pada penyakit

ringan lansia sebagai pemenuhan K3 kepada lansia

sekaligus penyuluhan terhadap lansia dirumah

maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Memberi pertolongan

pada luka ringan, memar, terkilir, patah

tulang dan gegar otak

1.1 Luka ringan/lecet diatasi menurut

prosedur P3K

1.2 Luka memar dan terkilir diatasi

menurut prosedur P3K

1.3 Tanda–tanda patah tulang dapat

diketahui dan ditangani dengan cepat

1.4 Tanda-tanda gegar otak dapat diketahui

dan ditangani dengan cepat

2. Memberikan pertolongan

pada gejala – gejala sakit ringan (panas, sesak

napas, influenza, diare)

2.1 Gejala-gejala penyakit ringan dapat di

deteksi dengan cepat

2.2 Gejala penyakit ringan diberi

pertolongan sesuai dengan jenis penyakitnya

2.3 Gajala penyakit ringan segera dilaporkan kepada dokter

keluarga/keluarga lansia

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk memberikan pertolongan

pertama pada penyakit ringan lansia misalnya pada luka ringan,

memar, terkilir, gegar otak, panas, batuk pilek, diare, pusing.

1.2 Tugas pekerjaan untuk memberikan Pertolongan pertama pada

penyakit ringan lansia:

1.2.1 Mencegah bahaya jatuh pada lansia

Page 345: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

345

1.2.2 Memberi pertolongan pada luka ringan, terkilir, memar, patah

tulang, gegar otak

1.2.3 Memberi pertolongan pada gejala sakit panas, batuk pilek,

diare,pusing

1.2.4 Menyiapkan kebutuhan lansia

1.2.5 Melayani lansia tetap senang dan puas

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Alat pengaman tempat tidur

2.1.2 Obat merah

2.1.3 Alohol

2.1.4 Kain kasa

2.1.5 Waslap

2.1.6 Air es

2.1.7 Elastic verban

2.1.8 Neerbaken

2.1.9 Obat –obatan analgetic

2.1.10 Antipyretic dan anti diare

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Modul PBK

2.2.2 SOP dan SPM

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Page 346: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

346

Unit kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.099.02 : Mencegah kecelakaan pada lansia

2.2 T.970000.070.02 : Memandikan lansia ditempat tidur

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan.

3.1.1 Memahami K3

3.1.2 Memahami pentingnya kebersihan

3.1.3 Memahami tanda tanda penyakit infectie

3.1.4 Memahami tanda tada trauma kapitis dan penangananya

3.1.5 Memahami tentang pharmakologi

3.2 Keterampilan

3.2.1 Melayani kebutuhan lansia

3.2.2 Mampu mengukur suhu dan menghitung denyut nadi

3.2.3 Mampu menghitung nafas dan mengukur tekanan darah

3.2.4 Mampu berkomunikasi dan bekerja sama dengan lansia

3.2.5 Mampu menjaga kebersihan

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Melaksanakan tugas dengan tangkas dan cekatan menurut SOP

4.2 Teliti dan cermat dalam melakukan pemeriksaan tanda vital lansia

5. Aspek kritis

5.1 Mengenali faktor risiko bahaya dan penyebabnya

5.2 Tanda–tanda patah tulang dapat diketahui dan ditangani dengan

cepat

Page 347: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

347

5.3 Melaksanakan Standar Pelayanan Kesehatan dan standar pelayanan

minimum (SOP/SPM)

Page 348: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

348

KODE UNIT : T.970000.099.02

JUDUL UNIT : Mencegah Kecelakaan pada Lansia

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan, dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam mencegah kecelakaan pada lansia sebagai

pemenuhan K3 kepada lansia sekaligus penyuluhan

terhadap lansia dirumah maupun di panti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mencegah bahaya

jatuh

1.1 Kemungkinan bahaya kerja di pahami

dan di identifikasi.

1.2 Lansia dijaga dan diawasi supaya tidah

jatuh.

1.3 Penjagaan dilakukan menurut standar

pelayanan kesehatan.

2. Mencegah bahaya

keracunan

2.1 Penggunaan kompor gas diawasi.

2.2 Penggunaan obat nyamuk di perhatikan.

2.3 Penggunaan obat obatan di kontrol.

2.4 Macam makanan yang diperoleh

diperhatikan.

3. Mencegah luka bakar 3.1 Penggunaan air panas dipastikan.

3.2 Penggunaan kompres panas diawasi.

3.3 Penggunaan minyak penghangat

dikontrol.

4. Mencegah bahaya kesedak

4.1 Posisi makan lansia kepala ditinggikan.

4.2 lansia dilarang berbicara bila sedang makan/minum.

4.3 Sesudah makan/minum lansia ditepuk punggungnya.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk mencegah kecelakaan padalansia

meliputi mencegah bahaya jatuh, mencegah bahaya keracunan,

mencegah bahaya luka bakar, mencegah bahaya kesedak.

1.2 Penerapan pencegahan kecelakaan kepada lansia terbatas pada:

1.2.1 Penerapan hygiene rumah tangga;

Page 349: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

349

1.2.2 Penerapan sanitasi rumah tangga;

1.2.3 Pembuangan sampah dan limbah rumah tangga;

1.2.4 Penggunaan zat yang mengandung racun, panas.

2. Peralatan dan perlengkapan yang diperlukan

2.1 Peralatan

2.1.1 Tabung O2

2.1.2 Peralatan P3K

2.1.3 Masker Oksigen

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Salf bio plasenton

2.2.2 Kasa steril

2.2.3 Sufratul

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

Unit Kompetensi ini dinilai dalam lingkungan yang aman terhadap

individu pelayan kesehatan, untuk pengetahuan dengan cara lisan,

wawancara atau tertulis adapun keterampilan serta sikap kerja dapat

dilakukan ditempat kerja maupun secara observasi demontrasi, bagi

yang berpengalaman dan memiliki bukti pendukung yang sudah

memadai, penilaian dapat dilakukan dengan portofolio sesuai dengan

standar perawatan lansia.

Page 350: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

350

2. Persyaratan kompetensi

2.1. T.970000.098.02 :Memberikan Penanganan penyakit ringan lansia

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Keselamatan dan Kesehatan Kerja

3.1.2 Managemen risiko bahaya

3.1.3 Akibat trauma capitis

3.2 Keterampilan

3.2.1 Cepat tanggap terhadap bahaya yang terjadi

3.2.2 Mengambil tindakan yang tepat terhadap bahaya yang ada

3.2.3 Bertindak cepat mengatasi bahaya yang terjadi

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Tangkas dan tidak ragu dalam bertindak

4.2 Bertindak menurut SPM

5. Aspek kritis

5.1 lansia dilarang berbicara bila sedang makan/minum

5.2 Sesudah makan/minum lansia ditepuk punggungnya

Page 351: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

351

KODE UNIT : T.970000.100.02

JUDUL UNIT : Menggunakan Metode Dasar Memasak

DESKRIPSI UNIT : Unit kompetensi ini berhubungan dengan sikap,

pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

dalam metode memasak yang berbeda dan dapat

digunakan untuk menyiapkan berbagai jenis

hidangan.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Memilih dan menggunakan

perlengkapan memasak

1.1 Perlengkapan dipilih sesuai metode masak.

1.2 Perlengkapan digunakan secara higienis dan benar.

2. Memilih bahan makanan menurut

metode dasar memasak

2.1 Bahan makanan dipilih berdasarkan metode memasak yang akan dilakukan.

2.2 Metode dasar memasak dipilih sesuai

dengan karakter dari bahan makanan yang ada.

3. Menerapkan metode pengolahan makanan

3.1 Metode memasak yang berbeda di-gunakan dalam menyiapkan hidangan.

3.2 Tahapan memasak dilaksanakan dengan

baik dan aman.

3.3 Istilah dasar tentang memasak

digunakan secara benar sesuai dengan metode memasak yang dipilih.

3.4 Metode memasak didemontrasikan sesuai dengan standar memasak yang

telah ditentukan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk profesi pekerjadomestik.

1.2 Metode pengolahan makanan mencakup namun tidak terbatas pada

hal-hal berikut:

1.2.1 Mengukus

1.2.2 Menggoreng dengan minyak banyak/sedikit

1.2.3 Memanggang dalam oven untuk daging dan unggas

(roasting)

Page 352: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

352

1.2.4 Memanggang dalam oven untuk ikan, sayur dan roti

(baking)

1.2.5 Memanggang langsung diatas bara api (grilling)

1.2.6 Memasak bahan makanan didalam bahan cair dengan api

kecil dibawah titik didih. (Poaching)

1.2.7 Merebus dengan sedikit cairan menggunakan api kecil, lalu

disajikan bersamaan dengan cairannya. (Braising)

1.2.8 Memasak dengan menumis bumbunya, lalu ditambahkan

cairan dan dimasak dengan api sedang. (Stewing)

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kompor

2.1.2 Gas/listrik

2.1.3 Oven

2.1.4 Panggangan

2.1.5 Salamander

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Pengukus

2.2.2 Panci

2.2.3 Teflon

2.2.4 Kuali

2.2.5 Rice cooker

2.2.2 Alat pendukung (pisau, talenan, blender, sodet/sutil,

saringan, irus (ladle))

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

Page 353: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

353

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan

kerja, dimana proses memasak dapat didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

2. Persyaratan kompetensi

(Tidak ada.)

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.3.1 Istilah-istilah memasak yang umum digunakan didalam

rumah tangga

3.3.2 Fungsi dari peralatan memasak

3.3.3 Sifat-sifat dari masing-masing bahan makanan

3.3.4 Kebersihan pribadi (personal), peralatan, bahan makanan

dan area dapur

3.4 Keterampilan

3.4.1 Memasak sesuai dengan jenis-jenis bahan makanan

3.4.2 Memilih bahan makanan yang segar

3.4.3 Menggunakan jenis-jenis metode memasak yang ada

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam memasak

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada

5. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan

5.2 Bahan makanan dalam kondisi segar dan baik

5.3 Area memasak dalam kondisi bersih dan rapi

Page 354: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

354

5.4 Peralatan digunakan sesuai dengan fungsi atau kegunaanya

5.5 Peralatan yang sudah digunakan dibersihkan kembali

Page 355: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

355

KODE UNIT : T.970000.101.02

JUDUL UNIT : Membersihkan Lokasi Area dan Peralatan

DESKRIPSI UNIT : Unit Kompetensi ini berhubungan dengan

keterampilan, sikap dan pengetahuan untuk

membersihkan dan merawat lokasi secara efektif.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan bahan kimia dan perlengkapan

untuk membersihkan

peralatan

1.1 Bahan kimia dipersiapkan untuk mem-bersihkan/sanitasi perlengkapan dapur.

1.2 Perlengkapan dibersihkan dan/atau disanitasikan sesuai dengan instruksi

kerja tanpa menyebabkan kerusakan.

1.3 Perlengkapan dipasang dan dilepaskan

dengan cara yang aman.

1.4 Perlengkapan disimpan pada posisi dan

area yang tepat secara benar dan aman.

2. Membersihkan atau sanitasi lokasi dan

peralatan.

2.1 Jadwal pembersihan diikuti dan dilaksa-nakan.

2.2 Bahan kimia dan perlengkapan diguna-

kan untuk membersihkan lokasi dan

peralatan.

2.3 Lokasi dan peralatan dibersihkan atau

disanitasi tanpa menimbulkan kerusakan sesuai dengan peraturan

kesehatan.

2.4 Lokasi dan peralatan dibersihkan atau

sanitasi dengan cara yang aman tanpa

terjadinya kecekaan kerja.

3. Mengelola limbah proses kebersihan.

3.1 Limbah disortir dan dibuang sesuai dengan peraturan keselamatan

lingkungan dan kesehatan.

3.2 Pengelolaan limbah dikontrol secara

berkala sesuai dengan sistem yang ada.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk profesi pekerja domestik.

1.2 Metode pembersihan mencakup namun tidak terbatas pada hal- hal

berikut:

1.2.1 Menyapu

Page 356: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

356

1.2.2 Mengepel

1.2.3 Mengelap

1.2.4 Mengeringkan

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Sapu

2.1.2 Kain pel

2.1.3 Ember

2.1.4 Pengki

2.1.5 Tempat sampah

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Kain lap

2.2.2 Kain lap pengering

2.2.3 Busa pembersih

2.2.4 Sabun

2.2.5 Pembersih lantai

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan kerja,

dimana proses pembersihan dapat didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

Page 357: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

357

2. Persyaratan kompetensi

(Tidak ada.)

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Istilah-istilah yang umum digunakan didalam proses

membersihkan peralatan dan area

3.1.2 Fungsi dari peralatan kebersihan

3.1.3 Sifat-sifat dari masing-masing bahan pembersih

3.1.4 Kebersihan pribadi (personal), peralatan dan area dapur

3.2 Keterampilan

3.2.1 Membersihkan sesuai dengan jenis-jenis kotoran maupun

noda

3.2.2 Memilih bahan pembersih yang sesuai

3.2.3 Menggunakan jenis-jenis peralatan dan bahan pembersih

yang ada

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam membersihkan

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada

5. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan sesuai

dengan fungsi atau kegunaanya

5.2 Bahan pembersih dalam kondisi cukup dan baik lalu digunakan

sesuai peraturan penggunaan yang ada

5.3 Area dibersihkan dalam kondisi bersih,rapi dan aman

5.4 Peralatan yang telah dibersihkan ditempat pada tempat yang telah

disediakan secara baik dan aman

Page 358: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

358

KODE UNIT : T.970000.102.02

JUDUL UNIT : Menyiapkan Sayuran, Telur dan Makanan yang

Terbuat dari Tepung

DESKRIPSI UNIT : Unit Kompetensi ini berhubungan dengan

keterampilan, sikap dan pengetahuan yang

dibutuhkan untuk menyiapkan sayuran, telur dan

makanan yang terbuat dari tepung.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan hidangan sayuran, telur dan

makanan berbahan

dasar tepung

1.1 Sayuran, telur dan tepung dipilih sesuai dengan mutu dan jumlah yang

dibutuhkan.

1.2 Sayuran, dan dtelur dibersihkan dan

diporsikan sesuai kebutuhan.

1.3 Sayuran, telur dan tepung yang sudah

dipersiapkan ditempatkan dan disimpan

dengan baik dan benar.

2. Menyiapkan peralatan yang dibutuhkan untuk

memasak sayuran, telur dan makanan berbahan

dasar tepung

2.1 Peralatan dipilih dan disiapkan sesuai dengan kebutuhan didalam mengolah

sayuran, telur dan tepung.

2.2 Kebersihan peralatan dipastikan sebelum

mengolah sayuran, telur dan tepung.

3. Memasak sayuran, telur dan makanan berbahan

dasar tepung

3.1 Sayuran, telur dan tepung dimasak sesuai dengan karakteristiknya atau

jenisnya.

3.2 Pemberian bumbu dilakukan sesuai

dengan jumlah porsi dan proses memasak yang akan dilakukan.

3.3 Tingkat kematangan makanan dikontrol selama proses memasak.

3.4 Sayuran,Telur dan tepung digunakan dalam berbagai istilah yang digunakan

termasuk, mencampur, membalut,

menata, melapisi, menghias, melarutkan, mengkilatkan, mengklarifikasi, menghias

dan mengentalkan.

4. Menyajikan masakan sayuran, telur dan

makanan yang

mengandung tepung

4.1 Sayuran, Telur dan makanan berbahan dasar tepung disajikan menggunakan

peralatan saji dan porsi yang sesuai.

4.2 Sayuran, telur dan makanan berbahan

dasar tepung disajikan dengan

temperatur yang sesuai

Page 359: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

359

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untukprofesi pekerjadomestik.

1.2 Metode memasak mencakup namun tidak terbatas pada hal- hal

berikut:

1.2.1 Merebus

1.2.2 Menumis

1.2.3 Menggoreng

1.2.4 Mengkukus

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Meja persiapan bahan

2.1.2 Kompor

2.1.3 Panci

2.1.4 Saringan

2.1.5 Irus

2.1.6 Wajan

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Pisau

2.2.2 Alat pengupas

2.2.3 Talenan

2.2.4 Sodet

2.2.5 Kontainer plastik

2.2.6 Pengocok telur

2.2.7 Piring saji

2.2.8 Kain lap

2.2.9 tempat sampah

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

Page 360: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

360

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan kerja,

dimana proses memasak sayuran, telur dan tepung dapat

didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.100.02: Menggunakan Metode Dasar Memasak

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Istilah-istilah yang umum digunakan didalam

prosessayuran, telur dan tepung

3.1.2 Fungsi dari masing-masing peralatan yang digunakan

3.1.3 Sifat-sifat dari masing-masing sayuran, telur dan tepung

3.1.4 Kebersihan pribadi (personal), Sayuran, telur, tepung,

peralatan dan area dapur

3.2 Keterampilan

3.2.1 Membersihkan Sayuran, telur dan tepung

3.2.2 Memilih Sayuran, telur dan tepungyang sesuai dengan menu

3.2.3 Menggunakan jenis-jenis Sayuran, telur dan tepung yang

ada

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati.

Page 361: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

361

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam memasak.

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada.

5. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan sesuai

dengan fungsi atau kegunaanya.

5.2 Sayuran, telur dan tepung dalam kondisi cukup dan baik.

5.3 Area dibersihkan dalam kondisi bersih, rapi dan aman.

5.4 Sayuran, telur dan tepung dimasak sesuai dengan jenis dan

Karakteristiknya

1.6. Sayuran telur dan tepung ditempatkan pada tempat yang sesuai

secara baik dan aman

Page 362: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

362

KODE UNIT : T.970000.103.02

JUDUL UNIT : Membuat Makanan Berbahan Dasar Roti

DESKRIPSI UNIT : Unit Kompetensi ini berhubungan dengan

Keterampilan, sikap dan pengetahuan dalam proses

penyiapan, pemilihan, pembuatan, penyajian roti dan

makanan yang mengandung roti.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan dan memilih roti.

1.1 Roti dipilih menurut jenis dan selera.

1.2 Roti disiapkan pada tempat yang sesuai

dengan jenis dan porsinya.

1.3 Bahan pelengkap untuk makanan yang menggunakan roti disiapkan secara baik

dan benar.

2. Membuat makanan yang

menggunakan roti.

2.1 Pembuatan makanan yang

menggunakan roti disesuaikan dengan jenis rotinya.

2.2 Pembuatan makanan dari roti dilakukan dengan Metode dasar memasak yang

dipilih sesuai dengan karakter dari roti

tersebut.

3. Menyajikan roti dan makanan yang

menggunakan roti.

3.1 Roti dan makanan yang menggunakan roti disajikan menggunakan peralatan

yang sesuai dengan proses pembuatan

dan porsinya.

3.2 Bahan pelengkap disajikan bersama dengan roti atau makanan dari roti.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk profesi pekerjadomestik.

1.2 Metode pengolahan makanan mencakup namun tidak terbatas pada

hal- hal berikut:

1.2.1 Memanggang menggunakan toaster

1.2.2 Memanggang diatas teflon

1.2.3 Memanggang menggunakan oven

1.2.4 Menggoreng

Page 363: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

363

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kompor gas/listrik

2.1.2 Panggangan roti

2.1.3 Teflon

2.1.4 Penjepit

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Pisau rotipiring saji

2.2.2 Perlengkapan pendukung yang digunakan kuas

mentega/butter

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan kerja,

dimana proses menyiapkan makanan berbahan dasar roti dapat

didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.100.02 : Menggunakan Metode Dasar Memasak

2.2 T.970000.101.02 : Membersihkan Lokasi Area dan Peralatan

2.3 T.970000.104.02 : Membuat Sup

Page 364: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

364

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Istilah-istilah memasak yang umum digunakan didalam

menyiapkan makanan yang berbahan dasar roti.

3.1.2 Fungsi dari peralatan memasak.

3.1.3 Sifat-sifat dari masing-masing bahan makanan.

3.1.4 Kebersihan pribadi (personal), peralatan, bahan makanan

dan area dapur

3.2 Keterampilan

3.2.1 Menyiapkan makanan berbahan dasar roti sesuai dengan

jenis rotinya.

3.2.2 Memilih roti yang baik.

3.2.3 Menggunakan jenis-jenis metode memasak yang ada.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati.

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam memasak.

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada.

5. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan sesuai

dengan fungsi atau kegunaanya.

5.2 Roti dalam kondisi segar dan baik.

5.3 Area memasak dalam kondisi bersih dan rapi.

5.4 Peralatan yang sudah digunakan dibersihkan kembali

Page 365: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

365

KODE UNIT : T.970000.104.02

JUDUL UNIT : Membuat Sup

DESKRIPSI UNIT : Unit Kompetensi ini berhubungan dengan

keterampilan, sikap dan pengetahuan yang

dibutuhkan untuk membuat sup.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Membuat dan menyimpan sup

2.1 Bahan dasar sup disiapkan dan disimpan sesuai dengan peraturan yang

sudah ditentukan.

2.2 Sup dibuat menggunakan bahan dasar

yang telah disiapkan.

2.3 Prosedur keamanan makanan dilakukan

didalam proses memasak sup.

2.4 Sup disimpan dengan memisahkan isi

dan kaldunya terlebih dahulu.

2.5 Bahan makanan serta bumbu-bumbu

digunakan sesuai dengan standar resep masakan.

2. Menyajikan sup

3.1 Sup disajikan dalam keadaan panas atau hangat.

3.2 Sup disajikan dengan menggunakan

peralatan yang sesuai (mangkuk atau peralatan yang cekung).

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk profesi pekerja domestik.

1.2 Metode memasak sup tidak terbatas pada hal- hal berikut:

1.2.1 Memotong

1.2.2 Membersihkan bahan makanan untuk sup

1.2.3 Merebus

1.2.4 Mengaduk sup

1.2.5 Menyaring

1.2.6 Membumbui

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

Page 366: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

366

2.1.1 Panci

2.1.2 Irus

2.1.3 Saringan

2.1.4 Kompor

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Mangkuk

2.2.2 Pisau

2.2.3 Talenan

2.2.4 Nampan plastik/kontainer plastik

2.2.5 Kain lap

2.2.6 Tempat sampah

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

2. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan kerja,

dimana proses memasak sup dapat didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

3. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.100.02: Menggunakan Metode Dasar Memasak

Page 367: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

367

4. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Istilah-istilah yang umum digunakan didalam proses

pembuatan sup

3.1.2 Fungsi dari peralatan untuk mengolah sup

3.1.3 Sifat-sifat dari masing-masing bahan makanan untuk sup

3.1.4 Kebersihan pribadi (personal), bahan makanan, peralatan

dan area dapur

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memasak sup sesuai dengan jenis-jenis sup dan

karakteristik bahan makanan pembuat sup

3.2.2 Memilih bahan untuk membuat sup

3.2.3 Menggunakan jenis-jenis peralatan dan bahan makanan

untuk membuat sup

5. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam memasak

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada

6. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan sesuai

dengan fungsi atau kegunaanya

5.2 Bahan pembuat sup dalam kondisi cukup dan baik

5.3 Sup dalam kondisi bersih dan layak untuk dikonsumsi

5.4 Pemberian bumbu sesuai dengan standar resep

Page 368: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

368

KODE UNIT : T.970000.105.02

JUDUL UNIT : Memasak Unggas

DESKRIPSI UNIT : Unit Kompetensi ini berhubungan dengan

Keterampilan, sikap dan pengatahuan didalam

pemilihan, proses memasak, penyajian dan

penyimpanan unggas.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Memilih daging unggas

1.1 Daging unggas diidentifikasi secara benar menurut jenisnya.

1.2 Daging unggas dipilih dengan penilaian mutu yang benar dan kontrol porsi.

2. Menyiapkan dan memasak unggas

2.1 Tehnik menyiapkan daging unggas didemonstrasikan dan digunakan secara benar dan tidak terbatas pada

(membuang tulang, pengisisan,

pemotongan, penggulangan dan

pengikatan serta mengolesi minyak).

2.2 Daging unggas disiapkan dan dimasak sesuai dengan resep yang diinginkan.

2.3 Penyajian daging unggas sesuai dengan standar penyajian dan tidak terbatas

pada pemotongan atau pengirisan

secara keseluruhan.

3. Menangani dan menyiapkan daging

unggas

3.1 Kondisi penyimpanan dan temperatur optimum untuk daging unggas

dimonitor secara berkala.

3.2 Daging unggas ditangani secara efisien

untuk meminimalkan risiko pembusukan makanan dan

kontaminasi.

3.3 Daging unggas yang beku dilumerkan

secara benar atau aman.

4. Menyajikan

masakanberbahan dasar unggas

4.1 Penyajian piring dan pemberian hiasan

makanan dipilih dan digunakan sesuai

dengan resep masakan.

4.2 Kontrol porsi dilakukan pada

saatmenyajikan masakan berbahan dasar unggas.

Page 369: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

369

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk profesi pekerja domestik.

1.2 Metode pengolahan makanan mencakup namun tidak terbatas pada

hal- hal berikut:

1.2.1 Merebus

1.2.2 Memasak bahan makanan didalam bahan cair dengan api

kecil dibawah titik didih. (Poaching)

1.2.3 Merebus dengan sedikit cairan menggunakan api kecil, lalu

disajikan bersamaan dengan cairannya. (Braising)

1.2.4 Memasak dengan menumis bumbunya, lalu ditambahkan

cairan dan dimasak dengan api sedang. (Stewing)

1.2.5 Mengukus

1.2.6 menggoreng dengan minyak banyak/sedikit

1.2.7 memanggang dalam oven

1.2.8 searing

1.2.9 memanggang langsung diatas bara api (grilling).

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kompor

2.1.2 Gas/listrik

2.1.3 Oven

2.1.4 Panggangan

2.1.5 Salamander

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Pengorengan

2.2.2 Alat pengukus

2.2.3 Panci

2.2.4 Teflon

2.2.5 Kuali

2.2.6 Pisautalenan

2.2.7 Blender

2.2.8 Sodet/sutil

Page 370: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

370

2.2.9 Saringan

2.2.10 irus (ladle)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan

kerja, dimana proses memasak unggas dapat didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.100.02 : Menggunakan Metode Dasar Memasak

2.2 T.970000.101.02 : Membersihkan Lokasi Area dan Peralatan

2.3 T.970000.104.02 : Membuat Sup

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Istilah-istilah memasak yang umum digunakan didalam

rumah tangga

3.1.2 Fungsi dari peralatan memasak

3.1.3 Sifat-sifat dari unggas

3.1.4 Kebersihan pribadi (personal), peralatan, bahan makanan

dan area dapur

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memasak unggas sesuai dengan jenisnya

Page 371: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

371

3.2.2 Memilih unggas yang segar

3.2.3 Menggunakan jenis-jenis metode memasak yang ada

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam memasak unggas

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada

5. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan sesuai

dengan fungsi atau kegunaanya

5.2 Unggas dalam kondisi segar dan baik

5.3 Area memasak dalam kondisi bersih dan rapi

5.4 Peralatan yang sudah digunakan dibersihkan kembali

Page 372: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

372

KODE UNIT : T.970000.106.02

JUDUL UNIT : Memasak Seafood

DESKRIPSI UNIT : Unit Kompetensi ini berhubungan dengan

Keterampilan, sikap dan pengetahuan didalam

pemilihan, proses memasak, penyajian serta

penyimpanan Seafood.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi, memilih dan menyimpan

Seafood

1.1 Seafood dipilih sesuai dengan mutu dan

persyaratan untuk jenis-jenis menu tertentu.

1.2 Seafood yang masih hidup atau sudah

mati dipersiapkan secara baik dan

benar.

1.3 Seafood ditangani secara sehat dan

disimpan secara benar.

1.4 Seafood dilumerkan secara benar untuk

memastikan mutu kebersihan dan gizi maksimum.

2. Menyiapkan dan memasak Seafood

2.1 Seafood dibersihkan dan dipotong secara benar dan efisien.

2.2 Seafood dimasak dengan menggunakan

berbagai metode memasak.

2.3 Kontrol porsi yang tepat dilakukan

untuk meminimalkan terbuangnya bahan makanan Seafood.

3. Menyiapkan sauce untuk Seafood

3.1 Bahan-bahan untuk membuat saus dipersiapkan secara baik dan benar.

3.2 Saus disiapkan sesuai dengan resep

sebagaimana dibutuhkan untuk

pelengkap jenis menu yang dibuat.

4. Menyajikan Seafood 4.1 Penyajian piring dan pemberian hiasan

makanan dipilih dan digunakan sesuai

dengan resep masakan.

4.2 Kontrol porsi dilakukan pada saat

menyajikan Seafood.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untukprofesi pekerja domestik.

Page 373: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

373

1.2 Metode pengolahan makanan mencakup namun tidak terbatas pada

hal-hal berikut:

1.2.1 Mengukus

1.2.2 Menggoreng dengan minyak banyak/sedikit

1.2.3 Memanggang dalam oven

1.2.4 Memanggang langsung diatas bara api (grilling).

1.2.5 Merebus

1.2.6 Memasak bahan makanan didalam bahan cair dengan api

kecil dibawah titik didih (Poaching)

1.2.7 Merebus dengan sedikit cairan menggunakan api kecil, lalu

disajikan bersamaan dengan cairannya. (Braising)

1.2.8 Memasak dengan menumis bumbunya, lalu ditambahkan

cairan dan dimasak dengan api sedang. (Stewing)

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kompor

2.1.2 Gas/listrik

2.1.3 Oven

2.1.4 Panggangan

2.1.5 Salamander

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Pengorengan

2.2.2 Alat pengukus

2.2.3 Panci

2.2.4 Teflon

2.2.5 Kuali

2.2.6 Pisau

2.2.7 Talenan

2.2.8 Blender

2.2.9 Sodet/sutil

2.2.10 Saringan

2.2.11 Irus (ladle)

Page 374: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

374

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan

kerja, dimana proses memasak Seafood dapat didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.100.02 : Menggunakan Metode Dasar Memasak

2.2 T.970000.101.02 : Membersihkan Lokasi Area dan Peralatan

2.3 T.970000.104.02 : Membuat Sup

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Istilah-istilah memasak yang umum digunakan didalam

rumah tangga

3.1.2 Fungsi dari peralatan memasak

3.1.3 Sifat-sifat atau karakteristik dari Seafood

3.1.4 Kebersihan pribadi (personal), peralatan, bahan makanan

(Seafood) dan area dapur.

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memasak Seafood sesuai dengan jenisnya

3.2.2 Memilih Seafood yang baik dan segar

3.2.3 Menggunakan jenis-jenis metode memasak yang ada

Page 375: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

375

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam memasak Seafood

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada

5. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan sesuai

dengan fungsi atau kegunaanya

5.2 Seafood dalam kondisi segar dan baik

5.3 Area memasak dalam kondisi bersih dan rapi

5.4 Peralatan yang sudah digunakan dibersihkan kembali

Page 376: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

376

KODE UNIT : T.970000.107.02

JUDUL UNIT : Memasak Daging

DESKRIPSI UNIT : Unit Kompetensi ini berhubungan dengan

keterampilan, sikap dan pengetahuan didalam

memilih, menyiapkan, memasak, menyajikan dan

menyimpan daging.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi, memilih dan menyimpan

daging

1.1 Kualitas dan kebersihan daging dipilih secara baik dan teliti.

1.2 Potongan daging diidentifikasi sesuai dengan standar porsi yang baik dan

benar.

1.3 Sisa-sisa daging dari hasil pemotongan

disimpan untuk dapat digunakan untuk

masakan lainnya.

2. Menyiapkan dan memasak daging

2.1 Potongan daging disajikan sesuai dengan porsi yang tepat sesuai dengan

kebutuhan menu.

2.2 Cairan bumbu rendaman yang tepat

disiapkan jika perlu dan digunakan secara benar dengan berbagai potongan

daging.

2.3 Tingkat kematangan daging disesuaikan

dengan menu dan selera.

3. Menyajikan masakan berbahan dasar daging

3.1 Penyajian piring dan pemberian hiasan makanan dipilih dan digunakan sesuai

dengan resep masakan.

3.2 Kontrol porsi dilakukan pada saat

menyajikan masakan berbahan dasar

daging.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk profesi pekerja domestik.

1.2 Metode pengolahan daging mencakup namun tidak terbatas pada

hal- hal berikut:

1.2.1 Merebus

1.2.2 Mengukus

Page 377: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

377

1.2.3 Menggoreng dengan minyak banyak/sedikit

1.2.4 Memanggang dalam oven untuk daging dan unggas (roasting)

1.2.5 Memanggang dalam oven untuk ikan, sayur dan roti (baking)

1.2.6 Memanggang langsung diatas bara api (grilling)

1.2.7 Memasak bahan makanan didalam bahan cair dengan api

kecil dibawah titik didih. (Poaching)

1.2.8 Merebus dengan sedikit cairan menggunakan api kecil, lalu

disajikan bersamaan dengan cairannya. (Braising)

1.2.9 Memasak dengan menumis bumbunya, lalu ditambahkan

cairan dan dimasak dengan api sedang. (Stewing)

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kompor

2.1.2 Gas/listrik

2.1.3 Oven

2.1.4 Panggangan

2.1.5 Salamander

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Pengorengan

2.2.2 Alat pengukus

2.2.3 Panci

2.2.4 Teflon

2.2.5 Kuali

2.2.6 Pisau

2.2.7 Talenan

2.2.8 Blender

2.2.9 Sodet/sutil

2.2.10 Saringan

2.2.11 Irus (ladle)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

Page 378: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

378

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan

kerja, dimana proses memasak daging dapat didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.100.02 : Menggunakan Metode Dasar Memasak

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Istilah-istilah memasak yang umum digunakan didalam

rumah tangga

3.1.2 Fungsi dari peralatan memasak

3.1.3 Sifat-sifat dan karakteristik dari daging

3.1.4 Kebersihan pribadi (personal), peralatan, bahan makanan

(daging) dan area dapur

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memasak daging sesuai dengan jenisnya

3.2.2 Memilih daging yang baik dan segar

3.2.3 Menggunakan jenis-jenis metode memasak yang ada

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam memasak

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada

Page 379: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

379

5. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan sesuai

dengan fungsi atau kegunaanya

5.2 Daging dalam kondisi segar dan baik

5.3 Area memasak dalam kondisi bersih dan rapi

5.4 Peralatan yang sudah digunakan dibersihkan kembali

Page 380: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

380

KODE UNIT : T.970000.108.02

JUDUL UNIT : Memasak Nasi

DESKRIPSI UNIT : Unit ini berhubungan dengan keterampilan, sikap

dan pengetahuan yang dibutuhkan untuk membuat

masakan Nasi.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi dan menyiapkan nasi

1.1 Beras diidentifikasi kualitas dan kebersihannya sebelum dimasak.

1.2 Beras dibersihkan dengan untuk mendapatkan kualitas masakan yang

baik.

2. Menanak nasi 2.1 Beras dimasak dengan beberapa cara proses memasak sesuai dengan selera

2.2 Jumlah atau kadar air diperhatikan didalam memasak beras menjadi nasi

3. Menyajikan nasi

3.1 Nasi disajikan menggunakan peralatan yang sesuai dengan hasil masakan dan

porsinya

3.2 Temperatur nasi harus panas atau hangat pada saat disajikan

4. Menyimpan nasi 4.1 Nasi disimpan didalam pemanas nasi dan dalam kondisi tertutup.

4.2 Nasi disimpan didalam pendingin untuk

penyajian esok harinya dengan

menghangatkannya terlebih dahulu.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk profesi pekerjadomestik.

1.2 Metode pengolahan makanan mencakup namun tidak terbatas pada

hal- hal berikut:

1.2.1 Merebus

1.2.2 Menggoreng

1.2.3 Mengkukus

1.2.4 menumis

Page 381: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

381

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Peralatan yang digunakan kompor gas/listrik, oven, rice

cooker

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Perlengkapan yang digunakan pengorengan, alat

pengukus, panci, teflon, kuali

2.2.2 Perlengkapan pendukung yang digunakan pisau, talenan,

blender, sodet/sutil, saringan, irus (ladle)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan

kerja, dimana proses memasak nasi dapat didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.100.02 : Menggunakan Metode Dasar Memasak

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Istilah-istilah memasak yang umum digunakan didalam

rumah tangga

3.1.2 Fungsi dari peralatan memasak

Page 382: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

382

3.1.3 Sifat-sifat dan karakteristik dari nasi

3.1.4 Kebersihan pribadi (personal), peralatan, nasi dan area

dapur

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memasak nasi dan mie sesuai dengan jenisnya

3.2.2 Memilih beras dan mie yang baik

3.2.3 Menggunakan jenis-jenis metode memasak yang ada.

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam memasak nasi

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada

5. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan sesuai

dengan fungsi atau kegunaanya

5.2 Nasi dalam kondisi segar dan baik

5.3 Area memasak dalam kondisi bersih dan rapi

5.4 Peralatan yang sudah digunakan dibersihkan kembali

Page 383: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

383

KODE UNIT : T.970000.109.02

JUDUL UNIT : Memasak Mie

DESKRIPSI UNIT : Unit Kompetensi ini berhubungan dengan

keterampilan, sikap dan pengetahuan yang

dibutuhkan untuk membuat masakan Mie.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Mengidentifikasi dan menyiapkan mie

1.1 Mie diidentifikasi kualitas dan kebersihannya sebelum dimasak.

1.2 Mie dibersihkan dengan untuk mendapatkan kualitas masakan yang

baik.

2. Merebus mie 2.1 Mie dimasak dengan beberapa cara proses memasak sesuai dengan selera.

2.2 Jumlah atau kadar air diperhatikan didalam memasak mie.

2.3 Tingkat kekenyalan mie diperhatikan pada saat memasaknya.

3. Menyajikan mie

3.1 Mie disajikan menggunakan peralatan yang sesuai dengan hasil masakan dan porsinya.

3.2 Temperatur mie harus panas atau hangat pada saat disajikan.

4. Menyimpan mie yang belum direbus

4.1 Mie disimpan didalam pemanas mie dan dalam kondisi terbuka.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk profesi pekerjadomestik.

1.2 Metode pengolahan makanan mencakup namun tidak terbatas pada

hal- hal berikut:

1.2.1 Merebus

1.2.2 Menggoreng

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kompor gas/listrik.

2.2 Perlengkapan

Page 384: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

384

2.2.1 Pengorengan

2.2.2 Panci

2.2.3 Teflon

2.2.4 Kuali

2.2.5 Perlengkapan pendukung yang digunakan pisau, talenan,

blender, sodet/sutil, saringan, irus (ladle).

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan

kerja, dimana proses memasak mie dapat didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.100.02 : Menggunakan Metode Dasar Memasak

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1 Pengetahuan

3.1.1 Istilah-istilah memasak yang umum digunakan didalam

rumah tangga

3.1.2 Fungsi dari peralatan memasak

3.1.3 Sifat-sifat dan karakteristik mie

3.1.4 Kebersihan pribadi (personal), peralatan, mie dan area

dapur

Page 385: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

385

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memasak mie sesuai dengan jenisnya

3.2.2 Memilih mie yang baik

3.2.3 Menggunakan jenis-jenis metode memasak yang ada

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam merebus mie

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada

5. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan sesuai

dengan fungsi atau kegunaanya

5.2 Mie dalam kondisi segar dan baik

5.3 Area memasak dalam kondisi bersih dan rapi

5.4 Peralatan yang sudah digunakan dibersihkan kembali

Page 386: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

386

KODE UNIT : T.970000.110.02

JUDUL UNIT : Membuat Salad dan Acar

DESKRIPSI UNIT : Unit Kompetensi ini berhubungan dengan

keterampilan, sikap dan pengetahuan yang

dibutuhkan untuk menyiapkan dan menyajikan salad

dan acar.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan dan membuat salad dan

acar.

1.1 Bahan salad dipilih sesuai dengan standar resep.

1.2 Salad dibuat sesuai dengan standar dan resep yang akan digunakan.

1.3 Beragam bahan untuk salad digunakan

secara kreatif untuk membuat salad yang

baik dan menarik.

2. Menentukan porsi, menghias dan

menyajikan salad dan

acar.

2.1 Saladdihias dengan tepat untuk meningkatkan penyajian.

2.2 Salad ditentukan porsinya sesuai dengan standar resep.

2.3 Acar disajikan bersamaan dengan

makanan utamanya.

3. Menyiapkan sauceuntuk

salad

3.1 Jenis saus untuk salad dibuat dengan

konsistensi yang diinginkan dan aroma yang tepat sesuai dengan standar resep.

3.2 Tingkat kekentalan saus salad disiapkan sesuai dengan standar resep.

3.3 Saus disimpan untuk mendapatkan

karakteristik yang diinginkan.

4. Menyimpan makanan

salad

4.1 Salad dan acar disimpan dibawah

temperatur yang tepat dan dibawah kondisi yang cocok untuk menjaga mutu.

4.2 Kemasan harus sesuai dengan standar

pengawetan untuk rasa, penampilan dan

karakteristik salad.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk profesi tenaga kerja Domestik.

Page 387: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

387

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kompor gas/listrik

2.1.2 Mixer

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Pisau

2.2.2 Talenan

2.2.3 Blender

2.2.4 Penjepit

2.2.5 Sendok saus

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan

kerja, dimana proses mengolah salad dan acar dapat

didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.100.02 : Menggunakan Metode Dasar Memasak

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1. Pengetahuan

Page 388: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

388

3.1.1 Istilah-istilah memasak yang umum digunakan didalam

rumah tangga

3.1.2 Fungsi dari peralatan memasak

3.1.3 Sifat-sifat dan karakteristik bahan untuk salad dan acar

3.1.4 Kebersihan pribadi (personal), peralatan, salad, acar dan

area dapur

3.2. Keterampilan

3.2.1 Mengolah salad dan acar sesuai dengan jenisnya

3.2.2 Memilih bahan untuk salad dan acar yang baik dan segar

3.2.3 Mencampur bahan makanan untuk salad dan acar

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam mengolah salad dan acar

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada

5. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan sesuai

dengan fungsi atau kegunaanya

5.2 Bahan makanan untuk salad dan acar dalam kondisi segar dan

baik

5.3 Area memasak dalam kondisi bersih dan rapi

5.4 Peralatan yang sudah digunakan dibersihkan kembali

Page 389: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

389

KODE UNIT : T.970000.111.02

JUDUL UNIT : Menyiapkan Makanan Penutup (Dessert) yang

Disajikan Panas dan Dingin

DESKRIPSI UNIT : Unit Kompetensi berhubungan dengan keterampilan,

sikap dan pengetahuan didalam persiapan jenis

makanan penutup yang disajikan panas dan dingin.

ELEMEN KOMPETENSI KRITERIA UNJUK KERJA

1. Menyiapkan dan membuat makanan

penutup.

1.1 Bahan/ramuan dipilih, diukur dan ditimbang sesuai dengan peraturan

resep.

1.2 Makanan dibuat sesuai dengan standar

dan resep yang akan digunakan.

1.3 Beragam bahan/ramuan digunakan

secara kreatif untuk membuat makanan

penutup yang panas, dingin dan beku.

2. Menentukan porsi, menghias dan

menyajikan makanan penutup.

2.1 Makanan penutup dihias dengan tepat untuk meningkatkan penyajian.

2.2 Makanan penutup ditentukan porsinya

sesuai dengan standar resep.

3. Menyiapkan sauce manis untuk makanan penutup

3.1 Jenis saus manis dibuat dengan konsistensi yang diinginkan dan aroma

yang tepat sesuai dengan standar resep.

3.2 Berbagai bahan-bahan pengental yang

cocok untuk saus manis disiapkan

sesuai dengan standar resep

3.3 Saus disimpan untuk mendapatkan

karakteristik yang diinginkan

4. Menyimpan makananpenutup

4.1 Makanan penutup disimpan dibawah temperatur yang tepat dan dibawah

kondisi yang cocok untuk menjaga mutu.

4.2 Kemasan harus sesuai dengan standar pengawetan untuk rasa, penampilan dan

karakteristik makanan.

BATASAN VARIABEL

1. Konteks variabel

1.1 Unit kompetensi ini berlaku untuk profesi pekerja domestik.

Page 390: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

390

1.2 Metode pengolahan makanan mencakup namun tidak terbatas pada

hal- hal berikut:

1.2.1 Merebus

1.2.2 Menggoreng

1.2.3 Memanggang

1.2.4 Mengukus

2. Peralatan dan perlengkapan

2.1 Peralatan

2.1.1 Kompor

2.1.2 Gas/listrik

2.1.3 Oven

2.1.4 Panggangan

2.1.5 Mixer

2.2 Perlengkapan

2.2.1 Pengorengan

2.2.2 Alat pengukus

2.2.3 Panci

2.2.4 Teflon

2.2.5 Kuali

2.2.6 Pisau

2.2.7 Talenan

2.2.8 Blender

2.2.9 Sodet/sutil

2.2.10 Saringan

2.2.11 Irus (ladle)

3. Peraturan yang diperlukan

(Tidak ada.)

4. Norma dan standar

4.1 Norma

(Tidak ada.)

Page 391: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

391

4.2 Standar

(Tidak ada.)

PANDUAN PENILAIAN

1. Konteks penilaian

1.1 Unit kompetensi ini wajib dinilai melalui demonstrasi pada saat

bekerja maupun tidak bekerja atau pada simulasi lingkungan

kerja, dimana proses memasak makanan penutup dapat

didemonstrasikan.

1.2 Unit ini wajib didukung oleh penilaian pengetahuan penunjang.

2. Persyaratan kompetensi

2.1 T.970000.100.02 : Menggunakan Metode Dasar Memasak

2.2 T.970000.103.02 : Membuat Makanan Berbahan Dasar Roti

3. Pengetahuan dan keterampilan yang dibutuhkan

3.1. Pengetahuan

3.1.1 Istilah-istilah memasak yang umum digunakan didalam

rumah tangga

3.1.2 Fungsi dari peralatan memasak

3.1.3 Sifat-sifat atau karakteristik dari bahan makanan penutup.

3.1.4 Kebersihan pribadi (personal), peralatan, bahan makanan

penutup/dessert dan area dapur

3.2 Keterampilan

3.2.1 Memasak makanan penutup sesuai dengan resepnya

3.2.2 Memilih bahan makanan pentup yang baik dan segar

3.2.3 Menggunakan jenis-jenis metode memasak yang ada

4. Sikap kerja yang diperlukan

4.1 Teliti, cermat dan berhati-hati

4.2 Tenang dan konsentrasi didalam memasak makanan penutup

4.3 Mampu menyesuaikan diri dengan situasi yang ada

Page 392: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

392

5. Aspek kritis

5.1 Peralatan dalam kondisi yang layak untuk digunakan sesuai

dengan fungsi atau kegunaanya

5.2 Bahan makanan penutup / dessert dalam kondisi segar dan baik

5.3 Area memasak dalam kondisi bersih dan rapi

5.4 Peralatan yang sudah digunakan dibersihkan kembali

Page 393: LAMPIRAN KEPUTUSAN MENTERI · PDF filerisiko kerja dan bekerja sama Membekali diri tentang remitensi, ... perjanjian kerja Melaksanakan kerjasama dan menyesuaikan diri dengan lingkungan

393

BAB III

KETENTUAN PENUTUP

Dengan ditetapkannya Standar Kompetensi Kerja Nasional Indonesia

Kategori Jasa Perorangan yang Melayani Rumah Tangga; Kegiatan yang

Menghasilkan Barang dan Jasa oleh Rumah Tangga yang Digunakan

Sendiri untuk Memenuhi Kebutuhan Golongan Pokok Jasa Perorangan yang

Melayani Rumah Tangga Bidang Pekerjaan Domestik maka SKKNI ini

berlaku secara nasional dan menjadi acuan bagi penyelenggaraan

pendidikan dan pelatihan profesi, uji kompetensi dan sertifikasi profesi.

Ditetapkan di Jakarta

pada tanggal

MENTERI KETENAGAKERJAAN

REPUBLIK INDONESIA,

M. HANIF DHAKIRI