kata pengantar fix pualam

Upload: antho-drafter

Post on 06-Jan-2016

219 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

12

TRANSCRIPT

Laporan Kerja Praktek

Laporan Kerja Praktek

KATA PENGANTARPuji dan syukur kami panjatkan kepada Tuhan Yang Maha Esa oleh karena berkat dan penyertaan-Nya, maka kami dapat menyelesaikan kerja praktek (KP) dan kuliah kerja profesi (KKP) ini dengan baik pada Proyek Pembangunan Hotel Grand Pualam yang berlokasi di Jalan Penghibur No.49 Makassar.Dalam menjalankan kerja praktek dan kuliah kerja profesi ini selama kurang lebih 3 (tiga) bulan, secara langsung kami dapat mengamati dan mempelajari pelaksanaan pekerjan di lapangan dan merampungkannya dalam bentuk suatu laporan. Untuk menyelesaikan kerja praktek dan kuliah kerja profesi ini kami banyak menerima bimbingan serta arahan dari berbagai pihak, maka melalui kesempatan ini kami mengucapkan terima kasih kepada :

1. Ibu Ir. Hj. Maria Serafim Muliadi, MT. selaku ketua jurusan Teknik Sipil Universitas Kristen Indonesia Paulus.2. Bapak Ir. Yunus Mara,MT selaku dosen pembimbing kerja praktek kami.3. Bapak Ir.Sunaryo Munandar selaku Project Manager pada proyek Pembangunan Hotel Grand Pualam yang telah memberikan kami kesempatan untuk melaksanakan kerja praktek pada proyek tersebut.

4. Bapak wahyu, Deden, dan Dasirin selaku pengawas pada Proyek Pembangunan Hotel Grand Pualam makassar yang telah memberikan bimbingan dan arahan serta masukan yang sangat berarti bagi kami.5. Seluruh staf dan karyawan yang bekerja pada Proyek Pembangunan Hotel Grand Pualam Makassar.6. Semua pihak yang telah banyak membantu sejak kami mengikuti kerja praktek hingga selesainya laporan ini.

Menyadari akan segala kekurangan kami dalam menyusun laporan ini, maka kami dengan senang hati menerima segala kritik dan saran yang bersifat membangun demi kesempurnaan laporan ini.

Semoga laporan ini dapat memberikan sesuatu yang bermanfaat bagi kita semua. Terima kasih.

Makassar, Juli 2015 PenyusunProyek Pembangunan Hotel Grand Pualamx