job

6
PIKET 23/10/2015 Sepeda Motor Dicuri di Gedung Pancasila KETAPANG,PNC-Kepolisian Resort Ketapang mendapatkan laporan dari seorang pemuda yang bernama Helmi Marwan. Pemuda berusia 24 tahun ini melaporkan bahwa Sepeda motor miliknya hilang. Sepeda motor itu bermerk Yamaha Vixion dengan Nomor Polisi KB 3828 ZK telah dicuri. Kejadian bermula ketika Helmi Marwan pemilik kendaraan sepeda motor sekitar pukul 23.00 WIB pada hari Senin, 12/10/2015 hendak mendekor Gedung Pancasila Jalan S Paraman Kelurahan Tengah Kecamatan Desa Pawan Kabupaten Ketapang. kemudian oleh korban kendaraannya tersebut diparkirkan di tepi gedung tersebut. Memang pada waktu itu di tepi gedung tersebut tampak sepi dan sulit dipantau. Pada saat korban ingin pulang korban terkejut karena melihat kendaraanya tersebut sudah hilang. Atas kejadian ini korban kerugian korban sebesar 24 juta. Pihak Polres Ketapang langsung melakukan penyelidikan guna menemukan tersangkanya.(policenewscenter.com) Polres Ketapang Amankan Pelaku Curanmor KETAPANG,PNC-Kepolisian Resort Ketapang berhasil mengamankan tersangka kasus pencurian Sepeda motor bermerk Yamaha Vixion dengan Nomor Polisi KB 3828 ZK milik Helmi Marwan yang hilang pada senin tanggal 12 Oktober 2015 sekitar pukul 23.00. Tersangka berinisial AH alias Ari dan WD alias Wahyu ditangkap di rumahnya jalan Rahadi Ismail Desa Padang Kecamatan Benua Kayong Kabupaten Ketapang pada hari selasa 13 Oktober 2015 sekitar pukul 12.00 WIB. Setelah mendapat laporan dari Helmi Marwan yang melaporkanbahwa motornya telah dicuri, anggota Polres Ketapang langsung bertindak cepat dan langsung melakukan penangkapan terhadap kedua tersangka. Dalam penangkapan ini ,kedua tersangka tidak melakukan perlawanan dan terlihat pasra. Kedua tersangka tersebut akhirnya dibawa ke Mapolres Ketapang guna diproses lebih lanjut. Mereka berdua terpaksa mencuri untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Atas kejadian ini para tersangka akan dijerat pasal 363 KUHP dengan hukuman penjara selama-lamanya tujuh tahun, kasus tersebut masih dalam pengembangan dan penyidikan Sat Reskrim Polres Ketapang. (policenewscenter.com )

Upload: zaky-fajar-r

Post on 04-Jan-2016

213 views

Category:

Documents


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: Job

PIKET 23/10/2015

Sepeda Motor Dicuri di Gedung Pancasila

KETAPANG,PNC-Kepolisian Resort Ketapang mendapatkan laporan dari seorang pemuda yang bernama Helmi Marwan. Pemuda berusia 24 tahun ini melaporkan bahwa Sepeda motor miliknya hilang. Sepeda motor itu bermerk Yamaha Vixion dengan Nomor Polisi KB 3828 ZK telah dicuri.

Kejadian bermula ketika Helmi Marwan pemilik kendaraan sepeda motor sekitar pukul 23.00 WIB pada hari Senin, 12/10/2015 hendak mendekor Gedung Pancasila Jalan S Paraman Kelurahan Tengah Kecamatan Desa Pawan Kabupaten Ketapang. kemudian oleh korban kendaraannya tersebut diparkirkan di tepi gedung tersebut. Memang pada waktu itu di tepi gedung tersebut tampak sepi dan sulit dipantau.

Pada saat korban ingin pulang korban terkejut karena melihat kendaraanya tersebut sudah hilang. Atas kejadian ini korban kerugian korban sebesar 24 juta. Pihak Polres Ketapang langsung melakukan penyelidikan guna menemukan tersangkanya.(policenewscenter.com)

Polres Ketapang Amankan Pelaku Curanmor

KETAPANG,PNC-Kepolisian Resort Ketapang berhasil mengamankan tersangka kasus pencurian Sepeda motor bermerk  Yamaha Vixion dengan Nomor Polisi KB 3828 ZK milik Helmi Marwan yang hilang pada senin tanggal 12 Oktober 2015 sekitar pukul 23.00. Tersangka berinisial AH alias Ari dan WD alias Wahyu ditangkap di rumahnya jalan Rahadi Ismail Desa Padang Kecamatan Benua Kayong Kabupaten Ketapang pada hari selasa 13 Oktober 2015 sekitar pukul 12.00 WIB.

Setelah mendapat laporan dari Helmi Marwan yang melaporkanbahwa motornya telah dicuri, anggota Polres Ketapang langsung bertindak cepat dan langsung melakukan penangkapan terhadap kedua tersangka. Dalam penangkapan ini ,kedua tersangka tidak melakukan perlawanan dan terlihat pasra. Kedua tersangka tersebut akhirnya dibawa ke Mapolres Ketapang guna diproses lebih lanjut.

Mereka berdua terpaksa mencuri untuk memenuhi kebutuhan sehari-hari. Atas kejadian ini para tersangka akan dijerat pasal 363 KUHP dengan hukuman penjara selama-lamanya tujuh tahun, kasus tersebut masih dalam pengembangan dan penyidikan Sat Reskrim Polres Ketapang.  (policenewscenter.com) 

Ditampar 2 kali

PONTIANAK,PNC-SR gadis belia yang baru berusia 16 tahun ini tidak bisa menahan tangis setelah ditampar oleh ayahnya sendiri yang berinisial SE. Kejadian tersebut terjadi di Jalan Parwasal Gang Parwasal 7 Kelurahan Siantan Tengah Kecamatan Pontianak Utara sekitar pukul 16.30 WIB.(20/10)

Kejadian bermula pada saat SE menanyakan kepada SR “ada melihat atau mengambil hp ? ”. Lalu korban menjawab “ tidak ada ”. Mendengar jawaban korban SE pun emosi dan memukul korban

Page 2: Job

dengan cara menggunakan tangan kosong ke arah kening sebelah kanan dan menampar korban sebanyak 2 kali di pipi kiri dan kanan

Melihat kejadian tersebut ibu korban pun langsung melerainya. Atas kejadian ini korban yang ditemani ibunya melaporkan kejadian tersebut ke Mapolsek Pontianak Utara. Atas kejadian ini korban mengalami memar di bagian kening, pada bagian pipi sebelah kiri dan kanan terasa sakit. Kasus ini masih diselidiki oleh Polsek Pontianak Utara. (policenewscenter.com)

Polsek ambawang Selidiki Kasus Pencurian Burung

KUBURAYA,PNC-Kepolisian sektor ambawang menerima laporan terkait kasus pencurian burung cucak hijau milik sahudi 23 tahun, warga kelurahan ambawang kuala kecamatan sungai ambawang. Kejadian tersebut terjadi di sebuah kios bensin miliknya, jalan trans Kalimantan kecamatan sungai ambawang kabupaten Kuburaya.(20/10)

Kejadian tersebut bermula ketika korban menjemur burungnya didepan teras kios bensin miliknya, sekitar pukul 12.40 WIB ketika korban ingin mengambil burung cucak hijaunya, korban terkejut lantaran burungnya sudah hilang.

Korban mengami kerugian sekitar 1 juta rupiah. Atas kejadian tersebut korban langsung melaporkan kejadiantersebut ke mapolsek ambawang. Kasus ini masih dalam proses penyelidikan oleh Polsek ambawang .(policenewscenter.com)

Silahturahmi Bersama 90 Tukang Ojek

LANDAK,PNC-Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat dan membangun sinergitas polri dam masyarakat, Kepala Kepolisian Resort Landak, AKBP Wawan Kristyanto bersama dengan Kepala Kepolisian Sektor Ngabang, Kompol Sri Haryanto melakukan pertemuan dengan 90 orang anggota Komunitas Ikatan Ojek Ngabang. (22/10)

Acara ini dilaksanakan di Aula BKPM Polsek Ngabang. Ke-90 tukang ojek ini adalah tukang ojek yang biasanya beroprasi di kabupaten landak. Kegiatan ini juga diisi dengan silahturahmi dan perkenalan antara anggota ikatan ojek ngabang, kapolres landak dan kapolsek ngabang supaya dapat terbangunya sinergitas kemitraan antara polisi dan masyarakat

Page 3: Job

Disamping itu kapolsek ngabang juga menyampaikan himbauan tentang kelengkapan kendaraan dan kepatuhan pengojek dalam berlalu lintas untuk tidak melanggar aturan-aturan. Acara tersebut diakhiri dengan penyerahan secara simbolis rompi Ikatan Ojek Ngabang. (policenewscenter.com)

Hantam Kepala Tetangga Menggunakan Helm

Kepolisian Sektor Pontianak Utara mengamankan pelaku penganiayaan yang berinisial WD ia diamankan karena telah menganiaya tetangganya yang berinisial FY. Kejadian tersebut terjadi di Jalan Gusti Situt Mahcmud Gang Selat Maluku Satu Kelurahan Siantan Hulu Kecamatan Pontianak Utara. 21/10

Kejadian bermula pada saat korban sedang berjalan menuju toko, melihat tersangka yang ugal-ugalan saat berkendara, akhirnya oleh korban pun menegur tersangka. Tak terima teguran tersebut tersangka berhenti dan menghampiri korban.Tersangka pun memarahi korban sambil mengambil helm dan memukulkan helm tersebut ke kepala, tangan dan bagian tubuh korban.

Akhirnya kening korbanpun mengalami luka dan dibawa ke puskesmas terdekat guna mendapatkan pengobatan. kasus tersebut masih dalam pengembangan dan penyidikan oleh Polsek Pontianak Utara. Tersangka diancam dengan pasal 351 dengan ancaman hukuman penjara selama-lamanya dua tahun delapan bulan atau denda sebanyak-banyaknya Rp 4.500. (policenewscenter.com)

PIKET 25/10/2015

4 Orang Asyik Main kolok-kolok ditangkap

Kepolisian Resort Ketapang berhasil mengamankan empat orang tersangka permainan judi togel di belakang Warung sekitar Lapangan Sepak Bola Desa Muara Jekak Kecamatan Sandai Kabupaten Ketapang. Keempat tersangka itu masing-masing berinisial SB, AM, SH dan JL. (21/10)

Keempat tersangka itu ditangkap ketika sedang asyik bermain judi jenis kolok-kolok atau liongfu. Dari penangkapan tersebut diketahui bahwa SB merupakan seorang bandar. Sedangkan AM, SH dan JL, ketiganya merupakan pemasang.

Akhirnya mereka berempat beserta barang bukti berupa 3 pasang buah kolok-kolok (9 buah) hap dan lapaknya serta uang sekitar Rp.8.603.000 dibawa ke Mapolres Ketapang guna diproses lebih lanjut, atas perbuatanya mereka diancam pasal 303 KUHP dengan hukuman penjara selama-lamanya 10 (sepuluh) tahun atau dengan hukuman denda setinggi-tingginya Rp 25.000.000. (policenewscenter.com)

Penjual kupon togel pasar jungkat ditangkap

MEMPAWAH,PNC-Kepolisian Resort Mempawah berhasil menangkap penjual kupon togel yang berinisial KR (70). KR ditangkap sekitar pukul 11.35 WIB di Warung Kopi Sudi Mampir, Pasar Jungkat, Kecamatan Siantan, Kabupaten Mempawah. (19/10)

Penangkapan bermula ketika anggota Polres Pontianak mendapat informasi dari masyarakat sekitar yang resah lantaran masih ada orang yang menjual kupon putih/togel. Mendapat laporan tersebut Sat Reskrim Polres Pontianak bergerak cepat dan segera melakukan penangkapan.

Selain tersangka, Sat Reskrim Polres Pontianak juga berhasil mengamankan barang bukti berupa uang Rp.976.000, selembar kertas yang bertuliskan angka-angka dan satu buah pulpen. Atas perbuatanya,

Page 4: Job

tersangka diancam pasal 303 KUHP dengan hukuman penjara selama-lamanya 10 (sepuluh) tahun atau dengan hukuman denda setinggi-tingginya Rp 25.000.000. (policenewscenter.com)

Bandar Togel Sudah 5 Bulan Beroprasi

MEMPAWAH,PNC-Satuan Reserse Kriminal Kepolisian Resort Pontianak melakukan pemeriksaan terhadap tersangka berinisial KR (70) yang merupakan penjual kupon togel di Pasar Jungkat. Dari hasil pemeriksaan tersebut, tersangka mengaku menampung sendiri hasil jualan tersebut / bandar sendiri, dan sudah sekitar 5 bulan ini berjualan kupon putih.

“Dari hasil pemeriksaan tersebut, tersangka mengakui bahwa ia menampung sendiri hasil dari menjual togel tersebut atau bandar sendiri, selain itu ia mengakui bahwa sudah sekitar 5 bulan berjualan kupon putih atau togel tersebut” ujar Kasat Reskrim Polres Mempawah, AKP Prayitno SH.

Ini merupakan pengembangan kasus atas penangkapan penjual kupon togel yang berinisial KR (70), yang ditangkap sekitar pukul 11.35 WIB di Warung Kopi sudi Mampir, Pasar Jungkat, Kecamatan Siantan, Kabupaten Mempawah pada hari Senin 19 Oktober 2015. (policenewscenter.com)

Pencuri Nekat Masuki Garasi Rumah

MEMPAWAH,PNC-Kepolisian Resort Pontianak berhasil mengamankan tersangka kasus pencurian yang berinisial ZF. Ia diamankan di rumahnya di Desa Pasir Wansalim Kecamatan Mempawah Timur Kabupaten Mempawah. (20/10)

Tersangka beserta barang bukti 1 unit sepeda motor bermerk Honda Vario KB 3422 BO dan langsung diamankan ke Mapolres Pontianak guna proses penyidikan lebih lanjut. Atas perbuatanya tersangka diancam pasal 362 KUHP dengan ancaman hukuman penjara selama-lamanya lima tahun atau denda sebanyak-banyaknya Rp.900.

Penangkapan ini berdasarkan laporan polisi nomor : LP/222/X/2015 tantang pencurian sepeda motor bermerk Honda Vario KB 3422 BO milik korban yang bernama suwandi. Ia mengalami kecurian di rumahnya Gg. Pancakarsa Kelurahan Sungai Pinyuh.

Pada tanggal 13 Oktober 2015, saat korban baru pulang dari tempat kerjanya sekitar pukul 12.00 WIB, korban memarkirkan motornya di dalam garasi rumahnya, pada saat itu korban lupa menggunci garasinya. Melihat garasi yang tidak dikunci dengan nekatnya tersangka memasuki garasi rumah korban dan membawa 1 unit sepeda motor bermerk Honda Vario KB 3422 BO milik korban. Sekitar pukul 13.30 WIB, korban terkejut lantaran sepeda motor miliknya sudah tidak ada lagi. (policenewscenter.com)