jenis perizinan di kpptsp kota banda aceh

Upload: cutimaaja90

Post on 29-Oct-2015

969 views

Category:

Documents


10 download

DESCRIPTION

jenis perizinan

TRANSCRIPT

PERIZINAN KOTA BANDA ACEHJENIS PERIZINAN DI KPPTSP KOTA BANDA ACEH1. Tanda daftar perusahaan (tdp);2. Tanda daftar industri (tdi);3. Izin mendirikan bangunan (imb);4. Izin usaha jasa konstruksi (iujk);5. Surat izin tempat usaha (situ);6. Surat izin usaha perdagangan (siup);7. Izin trayek;8. Izin penyelenggaraan reklame : Izin spanduk; Izin billboard; Izin papan nama toko; Izin umbul-umbul; dan Izin baliho.9. Izin usaha bidang pariwisata : Izin restoran; Izin rumah makan; Izin usaha perhotelan; Izin usaha travel; dan Izin usaha salon kecantikan.10. Izin penggalian berem/pemotongan jalan;11. Izin usaha industri (iui);12. Izin gangguan (ho);13. Izin pemanfaatan air bawah tanah;14. Izin usaha angkutan;15. Izin penyelenggaraan kegiatan seni budaya;16. Izin usaha bidang kesehatan : Izin apotek; Izin depot obat; Izin rumah sakit; Izin klinik umum; Izin balai pengobatan; Izin klinik bersalin; Izin rumah sakit bersalin; Izin praktek dokter umum/gigi/spesialis; Izin praktek dokter bersama; Izin pengobatan tradisional; Izin depot air minum; Izin optical; Izin penyalur alat kesehatan; Izin klinik kecantikan; dan Izin laboratorium.17. Tanda wajib lapor ketenagakerjaan.

BAGAN ALIR PELAYANAN PERIZINAN

MEKANISME PENGAMBILAN DOKUMEN IZIN

1. Pemohon menyerahkan Tanda Bukti Pembayaran dari Bank BPD Aceh;2. Pemohon menyerahkan Tanda Bukti Pendaftaran dari KPPTSP Kota Banda Aceh;3. Apabila Tanda Bukti Pembayaran dan Pendaftaran tidak ada, maka Dokumen Izin tidak dapat diberikan/tidak dapat diambil; dan4. Pemohon melihat secara seksama Dokumen Izin sebelum dibawa pulang untuk keabsahan datanya.

1. TANDA DAFTAR PERUSAHAANSetiap bentuk usaha yang menjalankan usaha yang bersifat tetap dan terus-menerus berkedudukan dalam wilayah Kota Banda Aceh untuk tujuan memperoleh laba/ keuntungan, wajib untuk memiliki Tanda Daftar Perusahaan

DASAR HUKUM

1. Undang-Undang Nomor 3 Tahun 1982 tentang Wajib Daftar Perusahaan;2. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004;3. Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2001 tentang Retribusi Daerah4. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 6 Tahun 2004 tentang Izin Usaha Industri, Izin Usaha Perdagangan dan Tanda Daftar Perusahaan; dan5. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 7 Tahun 2004 tentang Retribusi Izin Usaha Industri, Izin Usaha Perdagangan dan Tanda Daftar Perusahaan.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

Surat permohonan yang diajukan kepada KPPTSP yang ditandatangani pemohon materai secukupnya; Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemohon; Fotocopy tanda bukti pembayaran uang administrasi Tanda Daftar Perusahaan; Fotocopy akte pendirian perusahaan beserta semua perubahannya, serta bukti pendaftaran di pengadilan; Fotocopy akte pendirian koperasi beserta semua perubahannya yang disahkan oleh pejabat yang berwenang; Fotocopy pengesahan Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia apabila badan usaha tersebut Perseroan Terbatas (PT); Fotocopy Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP); Fotocopy Surat Izin Tempat Usaha (SITU) yang masih berlaku; dan Fotocopy Izin Gangguan/HO.

BIAYA RETRIBUSI

NO.JENISBIAYA

1.Perseroan Terbatas (PT)Rp.200.000,-

2.KoperasiRp.75.000,-

3.Persekutuan Komanditer (CV)Rp.125.000,-

4.Firma (F.a)Rp.125.000,-

5.Perorangan (P.O)Rp.75.000,-

6.Perusahaan Milik Negara/DaerahRp.150.000,-

7.Bentuk Perusahaan Lainnya (BUL)Rp.250.000,-

8.Perusahaan AsingRp.300.000,-

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Tanda Daftar Perusahaan dikeluarkan paling lambat 3 (tiga) hari sejak permohonan dengan persyaratanlengkap diterima KPPTSP, dan berlaku selama 5 (lima) tahun.

PEMBUATAN MELALUI NOTARISPembuatan tanda daftar cv melalui notaris diberlakukan harga Rp 1.600.000 dengan syarat membawa ktp dan semua anggota cv harus hadir dan bisa selesai dalam waktu sehari.

2. IZIN TEMPAT USAHASetiap orang dan/atau badan yang hendak membuka tempat usaha/jasa dalam wilayah Kota Banda Aceh, harus memperoleh Izin Tempat Usaha dari Walikota Banda Aceh

DASAR HUKUM

1. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004;2. Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2001 tentang Retribusi Daerah;3. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 4 Tahun 2003 tentang Retribusi Izin Tempat Usaha; dan4. Keputusan Walikota Banda Aceh Nomor 02 Tahun 2005 tentang Tata Cara dan Syarat-syarat Pengurusan Izin Tempat Usaha.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

1. Surat Permohonan yang ditandatangani oleh pemohon diatas materai secukupnya ditujukan kepada Walikota Banda Aceh c/q Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu (KPPTSP) Kota Banda Aceh;2. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemohon yang masih berlaku;3. Akte Pendirian Perusahaan bagi yang berbadan Hukum;4. Pas photo warna ukuran 3 x 4 cm sebanyak 2 (dua) lembar;5. Status tempat usaha; dan6. Foto copy izin lama Untuk perpanjangan.

PERSYARATAN TAMBAHAN MENURUT JENIS USAHA

Restoran, rumah makan, catering, dan warung kopimelampirkan: KIR dan Rekomendasi dari Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh; Izin Gangguan (HO). Rumah kecantikan dan wisma pangkasmelampirkan: Rekomendasi dari Kepolisian Resort Kota Banda Aceh; Rekomendasi dari Dinas Syariat Islam Kota Banda Aceh; KIR dari Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh; Surat Pernyataan dari Pimpinan sebagai jaminan terlaksananya Syariat Islam dilingkungan usahanya; Izin Gangguan (HO). Depot air minummelampirkan: Izin Operasional Depot Air Minum dari KPPTSP Kota Banda Aceh; Hasil Laboratorium Kesehatan Daerah NAD. Video game, play stationmelampirkan: Rekomendasi dari Kepolisian Resort Kota Banda Aceh; Rekomendasi dari Dinas Kebudayaan dan Pariwisata Kota Banda Aceh; Rekomendasi dari Dinas Pendidikan Kota Banda Aceh; Surat Pernyataan dari Pimpinan sebagai jaminan terlaksananya Syariat Iislam dilingkungan usahanya; Izin Gangguan (HO). Rental dan Jual VCDmelampirkan: Rekomendasi dari Kepolisian Resort Kota Banda Aceh; Rekomendasi dari Dinas Syariat Islam Kota Banda Aceh; Surat Pernyataan dari Pimpinan sebagai jaminan terlaksananya Syariat Islam dilingkungan usahanya; Izin Gangguan (HO). Rumah billiarmelampirkan: Rekomendasi dari Kepolisian Resort Kota Banda Aceh; Rekomendasi dari Dinas Syariat Islam Kota Banda Aceh; Surat Pernyataan dari Pimpinan sebagai jaminan terlaksananya Syariat Islam dilingkungan usahanya; Izin Gangguan (HO). Warnetmelampirkan: Rekomendasi dari Kepolisian Resort Kota Banda Aceh; Rekomendasi dari Dinas Informasi dan Komunikasi Kota Banda Aceh; Surat Pernyataan dari Pimpinan sebagai jaminan terlaksananya Syariat Iislam dilingkungan usahanya; Izin Gangguan (HO). Depot obatmelampirkan: Rekomendasi dari Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh; Pas Photo 3x4 cm sebanyak 4 lembar; Surat izin kerja asisten apoteker; Surat pernyataan asisten apoteker; Izin Gangguan (HO). Apotikmelampirkan: Izin apotik dari Dinas Kesehatan Prov. NAD; Izin Gangguan (HO). Rumah sakit, Rumah bersalin, Klinikmelampirkan: Izin apotik dari Dinas Kesehatan Prov. NAD; Izin Gangguan (HO). Tukang Gigi, pengobatan tradisionalmelampirkan rekomendasi/izin praktek dari Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh. Praktek Doktermelampirkan izin praktek dari Dinas Kesehatan Prov. NAD Industri, Pabrik Makanan/Minumanmelampirkan: Rekomendasi Dinas Perindustri dan Perdagangan Kota Banda Aceh; Kartu KIR dari Dinas Kesehatan Kota Banda Aceh; Izin Gangguan (HO). Koperasimelampirkan Akte pendirian koperasi/Akte perubahan. Perbengkelan, doorsmeer, ruang penyimpanan, pergudangan dan percetakanmelampirkan Izin Gangguan (HO). Penimbunan dan penjualan BBM/SPBU, Oli, Gas/Elpijimelampirkan Izin Gangguan (HO). Mobil barang/penumpangmelampirkan Rekomendasi dari Dinas Perhubungan Kota Banda Aceh. Usaha burung waletmelampirkan: Rekomendasi dari Dinas Kesehatan Kota; Rekomendasi dari Bapedalda Kota; Izin Gangguan (HO). Perhotelan, losmen, penginapan, wismamelampirkan: Rekomendasi dari Dinas Syariat Islam Kota Banda Aceh; Pajak hotel dan restoran tahun berjalan; Izin Gangguan (HO); Surat pernyataan dari pimpinan perusahaan sebagai jaminan terlaksananya Syariat Islam dilingkungan usahanya.

BIAYA RETRIBUSI

NOJENISBIAYA( Rp. )

ABCDEFGHIJKLMNOPQRSTUsaha Peralatan Kantor dan Sekolah :- Jual ATK, Buku dan Foto copyUsaha Penjahit/Konfeksi :- Jual pakaian /sepatu- Penjahit pakaianUsaha Asesories :- Jual Kacamata, Jam- Jual Kaca, keramik- Jual barang antik, souvenir- Jual Mas, Perak dan sejenisnyaUsaha Kebutuhan Rumah Tangga :- Jual perabotan- Jual beli barang bekas- Jual kelontong/rempah- Jual barang elektronik- Jual alat olahraga dan musik- Photo Studio- DobiUsaha Bidang Kesehatan :- Depot Obat- Apotik- Praktek Dokter- Klinik- Rumah Sakit- Tukang Gigi- Jual Alat Kesehatan- Fitness dan AerobicUsaha Telekomunikas/Komunikasi :- Wartel- Kios Phone- Warung Internet- Jaringan Telekomunikasi- Pemancar TV- Pemancar Radio- Jual alat telekomunikasi/HP- Entertaiment- PeriklananUsaha Rental :- Rental Alat Musik- Perlengkapan Alat Pesta- Rental Komputer, VCD dan PS- Rental Mobil- Kenderaan bermotorUsaha Pertambangan dan Energi :- SPBU- Jual Gas Elpiji- Jual Minyak, Oli- Penimbunan Minyak/sejenisnyaUsaha Rumah Kecantikan :- Salon Wanita- Wisma Pangkas PriaUsaha Dealer dan Perbengkelan :- Dealer Mobil- Dealer Kendaraan Bermotor- Jual Sepeda- Jual Suku Cadang Kendaraan- Bengkel Mobil- Bengkel Kendaraan Bermotor- Bengkel Las dan Cat- Bengkel Sepeda- Doosmeer- DistributorUsaha Makanan dan Minuman :- Restoran- Katering- Rumah Makan- Kedai KopiUsaha Bidang Pertanian dan Peternakan :- Jual Bunga dan Bibit Tanaman- Jual Pupuk dan Obat Tanaman- Jual Ikan Hias dan Burung- Jual makanan ternak dan ikan- Jual Daging- Penangkaran Udang- Hitchery/Pemibitan Udang, Ikan- Usaha BurungWaletUsaha Market/Maal :- Maal- Supermarket- Mini MarketUsaha Gudang :- Ruang Penyimpanan- PergudanganUsaha PerbankanUsaha Biro Jasa/Umum :- Jasa Konstruksi, Leveransier, Ekspor Impor- Percetakan, Penerbitan- Jasa Konsultan- Konsultasi Hukum, Notaris- Jasa Pengadaan Tenaga Kerja- Jasa Pendidikan kursus- Akuntan Publik- Biro Perjalanan- Biro Pengurusan surat/cargo- Pegadaian/penukaran valas- Asuransi- KoperasiUsaha Reparasi :- Alat Elektronik/Mekanikal ManualUsaha Industri :- Sepatu/Sol- Tempe/tahu- Pengolahan Air mineral- Bahan Bangunan- Makanan dan Minuman- Panglong Kayu- TekstilUsaha Bidang Keparawisataan :- Hotel berbintang- Hotel Melati- Wisma/Losmen- Pengelolaan Fasilitas Wisata- Musium- Kebun Binatang- Bioskop- Tempat Hiburan anak-anak- Rumah BillyardUsaha Transportasi :- Angkutan Barang- Angkutan Penumpang50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-75.000,-75.000,-100.000,-150.000,-75.000,-75.000,-50.000,-75.000,-50.000,-75.000,-100.000,-100.000,-75.000,-50.000,-75.000,-75.000,-75.000,-75.000,-50.000,-125.000,-100.000,-200.000,-100.000,-75.000,-75.000,-75.000,-50.000,-200.000,-150.000,-75.000,-75.000,-100.000,-75.000,-50.000,-50.000,-75.000,-100.000,-200.000,-75.000,-75.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-50.000,-75.000,-75.000,-100.000,-150.000,-300.000,-250.000,-100.000,-50.000,-100.000,-200.000,-100.000,-100.000,-100.000,-100.000,-75.000,-50.000,-100.000,-75.000,-75.000,-75.000,-150.000,-75.000,-50.000,-75.000,-75.000,-100.000,-100.000,-100.000,-100.000,-100.000,-200.000,-100.000,-75.000,-50.000,-50.000,-50.000,-100.000,-100.000,-75.000,-100.000,-50.000,-

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Surat Izin Tempat Usaha dikeluarkandalam jangka waktu paling lama 3 (tiga) hari sejak tanggal diterima permohonan yang telah lengkap dan memenuhi semua persyaratan serta pemohon telah melunasi biaya retribusi; Surat Izin Tempat Usaha berlakuuntuk jangka waktu 1 (satu) tahun sejak dikeluarkan dan selanjutnya dapat diperpanjang kembali apabila memenuhi syarat-syarat dan ketentuan yang berlaku.

JALUR BELAKANGMengurus melalui jalur belakang dikenai biaya sebesar Rp 575.000 namun dalam sehari bisa langsung siap

3. TANDA DAFTAR INDUSTRI DAN IZIN USAHA INDUSTRISetiap bentuk usaha yang menjalankan usaha yang bersifat tetap dan terus-menerus berkedudukan dalam wilayah Kota Banda Aceh untuk tujuan memperoleh laba/ keuntungan, wajib untuk memiliki Tanda Daftar Industri.

DASAR HUKUM

1. Undang-Undang Nomor 5 Tahun 1984 tentang Perindustrian;2. Undang-Undang Nomor 9 Tahun 2003 Izin Usaha Industri, Izin Usaha Perdagangan, dan Tanda Daftar Gudang;3. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 6 Tahun 2004 tentang Izin Usaha Industri, Izin Usaha Perdagangan dan Tanda Daftar Perusahaan; dan4. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 7 Tahun 2004 tentang Retribusi Izin Usaha Industri, Izin Usaha Perdagangan dan Tanda Daftar Perusahaan.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

Mengajukan permohonan bermaterai cukup dan telah ditandatangani oleh pemohon; Fotocopy Surat Izin Tempat Usaha (SITU) yang masih berlaku; Fotocopy akte pendirian perusahaan beserta semua perubahannya yang disahkan oleh Notaris, serta bukti pendaftaran di pengadilan; Fotocopy Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP); Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemohon; Pasfoto berwarna 3 x 4 sebanyak 4 (empat) lembar; Fotocopy Surat Izin Kesehatan (usaha makanan dan minuman); Fotocopy Izin Gangguan/HO; Daftar mesin/peralatan dan harganya; Daftar tenaga kerja; dan Surat keterangan lainnya .

BIAYA RETRIBUSI

NO.JUMLAH INVESTASIBIAYA

ATanda Daftar Industri

1.Rp. 0,- s/d Rp. 50.000.000,-Rp.50.000,-

2.Rp. 50.000.001,- s/d Rp. 100 jutaRp.75.000,-

3.Rp. 100.000. 001,- s/d Rp. 200 jutaRp.100.000,-

BIzin Usaha Industri

1.Rp. 201 juta s/d Rp. ~Rp.200.000,-

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Tanda Daftar Industri dan Izin Usaha Industri dikeluarkan paling lambat 3 (tiga) hari sejakpermohonan dengan persyaratan lengkap diterima KPPTSP, dan berlaku selama 5 (lima) tahun.

4. IZIN MENDIRIKAN BANGUNAN WAJIB IMBSetiap orang pribadi atau badan yeng hendakmendirikan, memperbaiki, memperluas, dan membongkar, atau mengubah sesuatu bangunandalam wilayah Kota Banda Aceh.

TIDAK PERLU IMB Lubang-lubang ventilasi, penerangan dan sebagainyayang luasnya tidak lebih dari 1 m dan sisi terpanjang mendatar tidak lebih dari 2 m; Membongkar bangunanyang menurut pertimbangan Dinas Teknis tidak membahayakan; Pemeliharaan bangunan gedungdengan tidak merubah denah, konstruksi, dan arsitektur dari bangunan semula yang telah ada IMB; Pendirian bangunan yang tidak permanenuntuk pemeliharaan binatang-binatang jinak atau tanaman (ditempatkan di halaman belakang dan luasnya tidak melebihi 10 m dan tinggi tidak melebihi 2 m; Membuat kolam hias, taman, tiang bendera,di halaman pekarangan dan membongkar gedung yang termasuk dalam kelas permanen; dan Mendirikan bangunan yang sifatnya sementarayang pendiriannya telah diperoleh izin dari Walikota untuk paling lama satu bulan.

DASAR HUKUM

1. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2002 tentang Bangunan Gedung;2. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004;3. Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2001 tentang Retribusi Daerah;4. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 3 Tahun 2003 tentang Rencana Tata Ruang Wilayah Kota Banda Aceh;5. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 10 Tahun 2004 tentang Bangunan Gedung;6. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 11 Tahun 2003 tentang Retribusi Izin Mendirikan Bangunan;7. Peraturan Walikota Banda Aceh Nomor 54 Tahun 2006 tentang Standar Teknis Jarak Bebas Antar Bangunan Gedung dan Garis Sempadan Bangunan (GSB); dan8. Peraturan Walikota Banda Aceh Nomor 229 Tahun 2006 tentang Tata Cara dan Syarat-syarat Permohonan Izin Mendirikan Bangunan.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

Surat permohonan yang diajukan kepada KPPTSP yang ditandatangani pemohon dengan materai secukupnya dan diketahui lurah/geuchik dan camat setempat dimana lokasi bangunan akan didirikan; Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemohon; Fotocopy Sertifikat Tanah dan Surat Keterangan Pendaftaran Tanah (SKPT) yang dikeluarkan oleh BPN Kota Banda Aceh; Melampirkan Surat bukti hak atas tanah lainnya yang disahkan oleh pejabat berwenang, beserta SKPT; Surat Pernyataan bahwa tanah tidak dalam sengketa yang diketahui Lurah/Geuchik setempat (khusus bagi tanah yang belum bersertifikat atau telah berakhir haknya); Surat Perjanjian atau Surat Kuasa yang disahkan oleh pejabat yang berwenang untuk itu (apabila pemohon bukan pemilik tanah); Surat Pernyataan Pelepasan Hak dari pemilik tanah terhadap tanah yang termasuk dalam bagian Garis Sempadan Bangunan (GSB) Rencana Perluasan Jalan (khusus untuk bangunan dengan fungsi usaha); Fotocopy IMB Lama beserta lampirannya (khusus untuk rehabilitasi atau renovasi atau penambahan bangunan); dan Gambar Rencana Bangunan (site plan, denah, tampak, potongan) dan Spesifikasi Teknis yang dibuat oleh perencana/ konsultan.

BIAYA RETRIBUSI

NOFUNGSI BANGUNANTINGKAT BANGUNANRETRIBUSI IMB

BANGUNAN PERMANENBANGUNAN SETENGAH PERMANEN

(Rp.)(Rp)

1HunianLantai 1Lantai 2Lantai 3Lantai 4 keatas6.000,-9.000,-12.000,-15.000,-2.250,-4.500,-6.000,-7.500,-

2UsahaLantai 1Lantai 2Lantai 3Lantai 4 keatas9.750,-14.625,-19.500,-24.375,-4.875,-7.500,-9.750,-12.375,-

3sosialbudayaLantai 1Lantai 2Lantai 3Lantai 4 keatas8.625,-13.125,-17.250,-21.750,-4.500,-6.750,-9.000,-11.250,-

4keagamaanLantai 1Lantai 2Lantai 3Lantai 4 keatas4.125,-6.375,-8.250,-10.500,-2.250,-3.375,-4.500,-5.625,-

5KhususLantai 1Lantai 2Lantai 3Lantai 4 keatas9.000,-13.875,-18.375,-22.875,-4.500,-6.750,-9.375,-11.625,-

6Pagarper m2.250,-1.500,-

FUNGSI BANGUNAN

HUNIANSOSIAL BUDAYAKHUSUS

rumah tunggalrumah deretrumah susunapartemenrumah villarumah asramapendidikanpelayanan kesehatanolah ragakebudayaanpelayanan umumpanti asuhanreaktormenaratowertugumiliterdan bangunan sejenis yang diputuskan oleh menteri terkait

KEAGAMAANUSAHAPAGAR

tempat ibadahpesantrendan bangunan sejenisperkantoranperdaganganperhotelanindustribioskoppariwisata & rekreasiterminaldan bangunan penyimpananpagar untuk melindungi tanah&bangunan sejenis

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Izin Mendirikan Bangunan dikeluarkan paling lambat 14 (empat belas) hari kerja sejak permohonan dengan persyaratan lengkap diterima KPPTSP, dan berlaku selama umur bangunan

5. IZIN USAHA PERDAGANGAN KEWAJIBAN MEMILIKI IZIN

Setiap bentuk usaha yang menjalankan usaha yang bersifat tetap dan terus menerus berkedudukan dalam Wilayah Kota Banda Aceh untuk tujuan memperoleh keuntungan/laba; dan Setiap bentuk usaha yang mengalami perubahan meliputi perubahan nama perusahaan, alamat tempat/kantor, nama pemilik/penanggung jawab, NPWP, modal dan kekayaan bersih (netto) Bidang Usaha/Jasa Dagang Utama.

DASAR HUKUM

1. Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2001 tentang Retribusi Daerah;2. Keputusan Menteri Perindustrian dan Perdagangan Republik Indonesia Nomor 789 Tahun 2001 tentang Pedoman Standar Pelayanan Minimal (PSPM) Bidang Perindustrian dan Perdagangan;3. Keputusan Menteri Perindustrian dan Perdagangan Republik Indonesia Nomor 289 Tahun 2001 tentang Ketentuan Standar Pemberian Surat Izin Usaha Perdagangan;4. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 6 Tahun 2004 tentang Izin Usaha Industri, Izin Usaha Perdagangan dan Tanda Daftar Perusahaan; dan5. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 7 Tahun 2004 tentang Retribusi Izin Usaha Industri, Izin Usaha Perdagangan dan Tanda Daftar Perusahaan.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

Surat permohonan yang diajukan kepada KPPTSP yang ditandatangani pemohon dengan materai secukupnya; Pasfoto pemohon ukuran 3 x 4 sebanyak 4 (empat) lembar; Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemohon; Fotocopy Surat Izin Tempat Usaha (SITU)yang masih berlaku; Fotocopy tanda bukti pembayaran retribusi IUP dan Neraca perusahaan; Fotocopy akte pendirian perusahaan beserta semua perubahannya yang disahkan oleh Notaris, serta bukti pendaftaran di pengadilan apabila badan usaha tersebut berbentuk Perseroan Terbatas (PT); Fotocopy akte pendirian koperasi beserta semua perubahannya yang disahkan oleh pejabat yang berwenang; Fotocopy pengesahan Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia apabila badan usaha tersebut Perseroan Terbatas (PT); Fotocopy Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP); dan Fotocopy Izin Gangguan/HO yang masih berlaku.

BIAYA RETRIBUSI

NO.JENISBIAYA

1.Perusahaan Kecil (PK)Rp.50.000,-

2.Perusahaan Menengah (PM)Rp.75.000,-

3.Perusahaan Besar (PB)Rp.100.000,-

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Izin Usaha Perusahaan dikeluarkan paling lambat 3(tiga) hari sejak permohonan dengan persyaratanlengkap diterima KPPTSP, dan berlaku selama 5 (lima) tahun.

6. IZIN USAHA JASA KONTRUKSI KEWAJIBAN MEMILIKI IZIN

Setiap orang atau badan yang menyelenggarakan Usaha Jasa Konstruksi dan Jasa Kosultasi dalam Kota Banda Aceh,wajibmemiliki izin dari Walikota

DASAR HUKUM

1. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004;2. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 2002 tentang Bangunan Gedung;3. Peraturan Pemerintah Nomor 28 Tahun 2000 tentang Usaha dan Peran Masyarakat Jasa Konstruksi;4. Peraturan Pemerintah Nomor 29 Tahun 2000 tentang Penyelenggara Jasa Konstruksi;5. Peraturan Pemerintah Nomor 30 Tahun 2000 tentang Penyelenggara Pembinaan Jasa Konstruksi; dan6. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 8 Tahun 2004 tentang Retribusi Izin Usaha Jasa Konstruksi.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

Surat permohonan yang diajukan kepada KPPTSP yang ditandatangani pemohon dengan materai secukupnya; Fotocopy Sertifikat Badan Usaha (SBU) yang dikeluarkan oleh asosiasi masing-masing dan dilegalisir; Fotocopy beserta asli tanda bukti pembayaran uang retribusi Izin Usaha Jasa Konstruksi (IUJK); Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) pimpinan dan wakil pimpinan perusahaan; Pasfoto berwarna pimpinan perusahaan ukuran 3 x 4 sebanyak 2 (dua) lembar; Pasfoto berwarna konsultan perusahaan ukuran 4 x 4 sebanyak 2 (dua) lembar; Fotocopy akte pendirian perusahaan yang didaftar pada Pengadilan Negeri dan Pengadilan Tinggi; Fotocopy pengesahan Menteri Kehakiman dan Hak Asasi Manusia beserta semua perubahannya yang disahkan notarisdengan memperlihatkan yang asli; Fotocopy Tanda Daftar Perusahaan (TDP) bagi perusahaan lama (untuk perpanjangan/perubahan); Fotocopy Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP); Fotocopy Surat Izin Tempat Usaha (SITU) yang masih berlaku dan dilegalisir; Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP), ijazah tenaga teknik dan dan non teknik yang dilegalisir; Fotocopy Tanda Daftar Tenaga Teknik; Fotocopy Sertifikat Keahlian yang masih berlaku dan dilegalisir bagi pemohon orang perorangan yang bergerak di bidang Perencana Konstruksi dan Pengawas Konstruksi; dan Fotocopy Sertifikat Keahlian Kerja dan Keterampilan Kerja yang masih berlaku dan dilegalisir bagi pemohon orang perorangan yang bergerak di bidang Pelaksana Konstruksi.

BIAYA RETRIBUSI

NO.JENISBIAYA

AKontraktor

1.Golongan KecilRp.500.000,-

2.Golongan MenengahRp.1.000.000,-

3.Golongan BesarRp.2.000.000,-

BKonsultan

1.Golongan KecilRp.1.000.000,-

2.Golongan MenengahRp.2.000.000,-

3.Golongan BesarRp.4.000.000,-

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Izin Usaha Jasa Konstruksi dikeluarkan paling lambat3 (tiga) hari sejak permohonan dengan persyaratan lengkap diterima KPPTSP, dan berlaku selama 3 (tiga) tahun.

7. IZIN REKLAME KEWAJIBAN MEMILIKI IZIN

Penyelenggaraan reklame harus mendapat izin dari Walikota; Izin reklame dapat diberikan dalam bentuk izin tetap dan izin terbatas; Izin reklame tidak boleh dipindahtangankan kecuali dengan izin tertulis dari Walikota; Masa izin dapat diperpanjang dan untuk ituharus diajukan permohonan kembaliselambat-lambatnya 40 hari sebelum berakhir masa berlakunya; Pemerintah Kota dapat mengalihkan lokasi penyelenggaraan reklame di atas sarana/prasarana/tempat lain yang dikuasai Pemerintah Kota kepada pihak lain apabila tidak diajukan permohonan kembali dimaksudkandi atas; Penyelenggara reklame harus menyusun naskah reklame dalam bahasa Indonesia yang baik (kalau perlu dapat diterjemahkan dalam bahasa asing); dan Penyelenggara reklame harus memenuhi persyaratan keindahan dan tidak boleh bertentangan dengan norma agama, kesopanan, ketertiban, keamanan, kesusilaan, kesehatan, dan sesuai dengan kondisi kota.

DASAR HUKUM

1. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004;2. Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2001 tentang Retribusi Daerah;3. Peraturan Daerah Kotamadya Daerah Tingkat II Banda Aceh Nomor 10 Tahun 1996 tentang Pajak Reklame; dan4. Peraturan Daerah Kotamadya Banda Aceh Nomor 3 Tahun 1998 tentang Pajak Reklame.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

Surat permohonan yang diajukan kepada KPPTSP yang ditandatangani pemohon dengan materai secukupnya; Denah lokasi; Masa berlaku; dan Bentuk / gambar / teks reklame.

BIAYA RETRIBUSI

Reklame Papan (Billboard) dan Reklame Kaina. penyelenggaraan di dalam sarana pemerintah kota/ jalan umum

REKLAME PADA/ DI JALANDALAM RUANGLUAR RUANG

Ketinggian (m)

0 - 1010 - 2020 - 3030 - 4040 keatas

biaya dalam rupiah/m/hari

Protokol A50300350400450500

Protokol B30200250350400450

Protokol C20100150300350400

Ekonomi I157575200300350

Ekonomi II105050150200300

Ekonomi III52525100150200

b. penyelenggaraan di luar sarana pemerintah kota/ jalan umum

REKLAME PADA/ DI JALANDALAM RUANGLUAR RUANG

Ketinggian (m)

0 - 1010 - 2020 - 3030 - 4040 keatas

biaya dalam rupiah/m/hari

Protokol A25250300350400450

Protokol B20200250300350400

Protokol C15150200250300350

Ekonomi I10100150200250300

Ekonomi II550100150200250

Ekonomi III32550100150200

Reklame Khusus (papan nama merk toko/tempat usaha/kantor) : 30% dari tabel di atas Reklame Melekat (stiker) : Rp. 1,- /cm, Rp. 100.000,-/penyelenggaraan Reklame Selebaran : Rp. 25,-/lembar, Rp. 250.000,-/penyelenggaraan Reklame Berjalan : Rp. 10.000,-/hari, Rp. 50.000,-/minimal Reklame Kendaraan : Rp. 500,-/m/hari Reklame Peragaan : di luar ruangan: Rp. 3.000,-/hari, Rp. 100.000,-/minimaldi dalam ruangan: Rp. 50.000,-/peragaan Reklame Rokok : tabel di atas + 10%

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Izin reklame dikeluarkan paling lambat 1 - 7 hari sejak permohonan dengan persyaratan lengkap diterima KPPTSP, dan berlaku disesuaikan dengan kebutuhan

8. IZIN TRAYEK DAN IZIN USAHA ANGKUTAN KEWAJIBAN MEMILIKI IZIN

Untuk melakukan usaha angkutan orang dan/atau barang, wajib memiliki izin dari Walikota; Untuk melakukan kegiatan angkutan orang dalam trayek tetap dan teratur, wajib memiliki izin trayek; dan Pengangkutan orang dengan kendaraan umum tidak dalam trayek (angkutan Taksi dan Becak bermesin) wajib memiliki izin operasi dari Walikota.

DASAR HUKUM

1. Undang-Undang Nomor 14 Tahun 1992 tentang Lalulintas dan Angkutan Jalan;2. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004;3. Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2001 tentang Retribusi Daerah;4. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 8 Tahun 2007 tentang perubahan atas : Peraturan Dinas Kotamadya Daerah Tingkat II Banda Aceh Nomor 6 Tahun 1999 tentang Retribusi Izin Trayek; dan5. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 9 Tahun 2007 tentang perubahan atas : Peraturan Dinas Kota Banda Aceh Nomor 10 Tahun 2000 tentang Orang dan Barang yang di Jalan.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

Mengajukan surat permohonan bermaterai cukup yang telah ditandatangani pemohon; Surat Pernyataan kesanggupan untuk menyediakan pool kendaraan; Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemohon; Fotocopy Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP); Fotocopy Surat Izin Tempat Usaha (SITU) yang masih berlaku; Fotocopy Akte Notaris; Fotocopy Surat Tanda Nomor Kendaraan (STNK) dan Uji Kendaraan/KIR dari Dinas Perhubungan Kota Banda Aceh; Rekomendasi dari Dinas Perhubungan Kota Banda Aceh; Rekomendasi dari DPC Organda; dan Pasfoto warna ukuran 3 x 4 sebanyak 3 (tiga) lembar.

BIAYA RETRIBUSI

NO.JENISBIAYA

AIzin Trayek

1.Mobil Penumpang s.d. 8 OrangRp.12.500,-

2.Mobil Bus - 9 s.d. 15 OrangRp.20.000,-

3.Mobil Bus - 16 s.d. 25 OrangRp.30.000,-

4.lebih dari 25 OrangRp.40.000,-

BIzin Usaha Angkutan

Mobil Barang / Angkutan Khusus

1.BI s/d 3.000 kgRp.30.000,-

2.JBI 3.001 kg s/d 7.500 kgRp.40.000,-

3.JBI 7.501 kg ke atasRp.50.000,-

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Izin Trayek dan Izin Usaha Angkutan dikeluarkan paling lambat 4 (empat) hari sejak permohonan dengan persyaratan lengkap diterima KPPTSP, dan berlaku selama 5 (lima) tahun.

9. IZIN PARIWISATASampai saat ini belum ada Qanunyang mengatur tentang retribusi izin Pariwisata, sehingga Surat Izin Pariwisata yang dikeluarkantanpa biaya retribusi.

DASAR HUKUM

Belum ada Qanun yang mengatur tentang Retribusi Izin Pariwisata

PERSYARATAN ADMINISTRASI

1. Mengajukan permohonan bermaterai cukup dan ditandatangani pemohon kepada KPPTSP;2. Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP);3. Pasfoto warna ukuran 3 x 4 sebanyak 4 (empat) lembar;4. Fotocopy Surat Izin Tempat Usaha (SITU);5. Fotocopy Surat Izin Gangguan/HO;6. Fotocopy akte perusahaan (usaha yang berbadan hukum);7. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP); dan8. Persyaratan lain yang dianggap perlu menurut jenis bidang usaha.

BIAYA RETRIBUSI

Belum ada Qanun yang mengatur tentang Retribusi Izin Pariwisata sehingga Surat Izin Pariwisata yang dikeluarkan tanpa biaya retribusi.

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Surat Izin Pariwisata dikeluarkan paling lambat 3 (tiga) hari kerja sejak permohonan dengan persyaratan lengkap diterima KPPTSP, dan berlaku selama 1 (satu) tahun.

10. IZIN USAHA GALIAN JALANSpesifikasi hasil pelayanan perizinan yang diterima oleh pemohon/pelanggan berupaSurat Izin Galian Daerah Ruang Milik Jalanyang telah disahkan oleh Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kota Banda Aceh.

DASAR HUKUM

1. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004;2. Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2001 tentang Retribusi Daerah; dan3. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 12 Tahun 2007 tentang Retribusi Izin Ruang Milik Jalan.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

Surat permohonan dengan materai secukupnya yang diajukan kepada KPPTSP dan telah ditandatangani pemohon; Denah lokasi; Surat Pernyataan kesanggupan untuk memperbaiki kembali ke bentuk semula; dan Surat jaminan perbaikan pelaksanaan dari Bank Umum/ Pemerintah (garansi bank).

BIAYA RETRIBUSI

NO.JENISBIAYA

APenggalian dan pemotongan jalan

1.Jalan tanah, jalan setapak, bahu jalan (berm), dan parit tanahRp.2.500,-/m

2.Jalan yang sudah pengerasanRp.2.650,-/m

3.TrotoarRp.3.150,-/m

4.Parit betonRp.3.100,-/m

5.Jalan beraspalRp.4.000,-/m

6.Jalan aspal beton (hotmix)Rp.5.000,-/m

BPembuatan dan Pemasangan Manhole

1.Di atas jalan aspal (hotmix)Rp. 550.000,-/m

2.Di atas jalan aspalRp. 350.000,-/m

3.Diatas trotoarRp. 350.000,-/m

4.Di atas bahu jalan (berm)Rp. 275.000,-/m

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Izin Galian Jalan dikeluarkan paling lambat 10 (sepuluh) hari sejak permohonan dengan persyaratan lengkap diterima KPPTSP, dan berlaku disesuaikan dengan kebutuhan.

11. IZIN GANGGUAN/ HO KEWAJIBAN MEMILIKI IZIN

Setiap orang pribadi atau badan yang menyelenggarakan kegiatan usaha dan/atau memiliki tempat usaha, wajib memiliki Izin Gangguan dari Walikota Banda Aceh(Pasal 4 Ayat (1) Peraturan Daerah Nomor 7 Tahun 1999).

DASAR HUKUM

1. Undang-Undang Gangguan Stbl. Nomor 226 Tahun 1926 yang telah diubah dan ditambah terakhir dengan Stbl. Nomor 450 Tahun 1940;2. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004;3. Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2001 tentang Retribusi Daerah;4. Peraturan Daerah Kotamadya Daerah Tingkat II Banda Aceh Nomor 7 Tahun 1999 tentang Retribusi Izin Gangguan; dan5. Keputusan Walikota Banda Aceh Nomor 241 Tahun 2000 tentang Tata Cara dan Prosedur Memperoleh Izin Gangguan (HO).

PERSYARATAN ADMINISTRASI

Formulir permohonan yang bermaterai cukup dan ditandatangani pemohon dengan mengetahui Camat dan Lurah/Geuchik; Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemohon; Akte Pendirian Perusahaan dari Notaris (bagi usaha yang berbentuk badan hukum); Status tempat usaha (sertifikat, akte jual beli, surat sewa); Gambar situasi/sket lokasi usaha; Surat pernyataan lainnya; Rekomendasi dari Dinas Teknis sesuai bidang usaha; Nomor Pokok Wajib Pajak Daerah (NPWPD); dan Persetujuan dari tetangga.

SYARAT PERPANJANGAN

Mengisi formulir permohonan bermaterai cukup; Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP) pemohon; Surat Izin Gangguan lama; Fotocopy NPWPD; Tanda lunas retribusi Pemadam Kebakaran; Status tempat usaha; dan Surat keterangan/pernyataan lainnya.

BIAYA RETRIBUSI

Besarnya biaya Retribusi Izin Gangguan (HO)dihitung berdasarkan perkalian luas ruang tempat usaha dengan indeks lokasi/indeks gangguan serta dikalikan tarif

NO.JENISBIAYA

1.Luas < 1.000 mRp.2.500,-/m

2.Luas 1.000 m s/d 2.000 mRp.2.000,-/m

3.Luas 2.001 m s/d 4.000 mRp.1.500,-/m

4.Luas > 4.000 mRp.1.000,-/m

indeks lokasi / gangguan ruang

1.Kawasan IndustriIndeks 1

2.Kawasan PerdaganganIndeks 2

3.Kawasan PariwisataIndeks 3

4.Kawasan PermukimanIndeks 5

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Izin Gangguan dikeluarkan paling lambat 15 (lima belas) hari sejak permohonan diterima KPPTSP dengan persyaratan lengkap, dan berlaku selama 3 (tiga) tahun Izin Gangguan perpanjangan dikeluarkan paling lambat 3 hari kerja.

12. IZIN GALIAN AIR BAWAH TANAHSampai saat ini belum ada Qanunyang mengatur tentang retribusi Pemanfaatan Air Bawah Tanah, sehingga Surat Izin Pemanfaatan Air Bawah Tanah yang dikeluarkantanpa biaya retribusi.

DASAR HUKUM

Belum ada Qanun yang mengatur tentang Retribusi Pemanfaatan Air Bawah Tanah

PERSYARATAN ADMINISTRASI

1. Mengajukan permohonan bermaterai cukup dan ditandatangani pemohon kepada KPPTSP;2. Fotocopy Surat Izin Tempat Usaha (SITU);3. Fotocopy Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP);4. Fotocopy Tanda Daftar Perusahaan (TDP);5. Fotocopy Tanda Daftar Industri(TDI);6. Rekomendasi dari Dinas Pertambangan dan Energi Provinsi NAD; dan7. Rekomendasi dari Balai POM RI di Ja8. Karta.

BIAYA RETRIBUSI

Belum ada Qanun yang mengatur tentang Retribusi Pemanfaatan Air Bawah Tanah sehingga Surat Izin Pemanfaatan Air Bawah Tanah yang dikeluarkantanpa biaya retribusi.

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Surat Izin Pemanfaatan Air Bawah Tanah dikeluarkan paling lambat 7 (tujuh) hari kerja sejak permohonan dengan persyaratan lengkap diterima KPPTSP, dan berlaku selama 1 (satu) tahun.

13. IZIN KEGIATAN SENI DAN BUDAYASampai saat ini belum ada Qanunyang mengatur tentang retribusi Penyelenggaraan Kegiatan Seni Budaya, sehingga Surat Izin Penyelenggaraan Kegiatan Seni Budaya yang dikeluarkantanpa biaya retribusi.

DASAR HUKUM

Belum ada Qanun yang mengatur tentang Retribusi Penyelenggaraan Kegiatan Seni Budaya

PERSYARATAN ADMINISTRASI

1. Mengajukan permohonan bermaterai cukup dan ditandatangani pemohon kepada KPPTSP;2. Rekomendasi dari Majelis Permusyawaratan Ulama (MPU);3. Fotocopy Kartu Tanda Penduduk (KTP); dan4. Melampirkan surat pemakaian tempat dimana acara berlangsung.

BIAYA RETRIBUSIBelum ada Qanun yang mengatur tentang Retribusi Penyelenggaraan Kegiatan Seni Budaya sehingga Surat Izin Penyelenggaraan Kegiatan Seni Budaya yang dikeluarkan tanpa biaya retribusi.

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Surat Izin Penyelenggaraan Kegiatan Seni Budaya dikeluarkan paling lambat 2 (dua) hari kerja sejak permohonan dengan persyaratan lengkap diterima KPPTSP, dan berlaku disesuaikan kebutuhan.

14. IZIN USAHA KESEHATANIzin Usaha Kesehatanditerbitkan untuk :1. memberikan perlindungan dan kepastian hukum kepada pengusaha; dan2. mengatur keberadaan usaha yang bergerak dibidang kesehatan.

DASAR HUKUM

1. Undang-undang Kesehatan Nomor 23 Tahun 1992 tentang Kesehatan;2. Undang-Undang Nomor 18 Tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2004;3. Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2001 tentang Retribusi Daerah; dan4. Peraturan Menteri Kesehatan RI Nomor 920/MENKES/PER/ XII/1986 Tanggal 17 Desember 1986 tentang Upaya Pelayanan Kesehatan Swasta dibidang Medik.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

Surat permohonan yang dibubuhi materai; Foto copy Kartu Tanda Penduduk (KTP) Pemohon dan Penanggungjawab; Pasfoto warna 3 x 4 cm sebanyak 2 (dua) lembar; Foto copy Ijazah Profesi Kesehatan (bidan, perawat, analis, asisten apoteker, dll); Foto Copy Surat Izin Dokter dan Surat Izin Praktek Dokter; Hasil Lab. Kir Kesehatan; Surat Penugasan Apoteker; Surat Lolos Butuh bagi Apoteker; Surat Pernyataan Bertanggungjawab bermaterai cukup; Surat Keterangan dari organisasi profesi; Daftar alat-alat perlengkapan Apotek Laboratorium Klinik Perjanjian Kerjasama; Denah lokasi dan denah ruang; dan Surat persetujuan tempat praktek (bagi dokter).

BIAYA RETRIBUSI

NO.JENISBIAYA

1.Depot ObatRp.50.000,-

2.ApotekRp.75.000,-

3.Praktek Dokter Umum/Gigi/SpesialisRp.75.000,-

4.Praktek Dokter BersamaRp.75.000,-

5.Klinik UmumRp.100.000,

6.Balai PengobatanRp.100.000,-

7.Klinik BersalinRp.100.000,-

8.Pengobatan TradisionalRp.100.000,-

9.Depot Air MinumRp.100.000,-

10.OpticalRp.100.000,-

11.Penyalur Alat KesehatanRp.100.000,-

12.Klinik KecantikanRp.100.000,-

13.LaboratoriumRp.100.000,

14.Rumah SakitRp.150.000,-

15.Rumah Sakit BersalinRp.150.000,-

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Izin Usaha Kesehatan dikeluarkan paling lambat 7 (tujuh) hari kerja sejak permohonan diterima lengkap di KPPTSP, dan berlaku selama 1 (satu) tahun.

15. TANDA WAJIB LAPOR KETENEGAKERJAANTanda Wajib Lapor Ketenagakerjaan adalah pendaftaran jumlah tenaga kerja pada suatu perusahaan/badan usaha yang didaftarkan baik dalam bentuk pribadi maupun yang berbadan hukum

DASAR HUKUM

1. Undang-Undang Nomor 7 Tahun 1981 tentang Wajib Lapor Ketenagakerjaan di Perusahaan;2. Undang-undang Nomor 18 Tahun 1997 tentang Pajak Daerah dan Retribusi Daerah sebagaimana telah diubah dengan Undang-Undang Nomor 34 Tahun 2000;3. Peraturan Pemerintah Nomor 66 Tahun 2001 tentang Retribusi Daerah;4. Keputusan Presiden Nomor 4 Tahun 1980 tentang Wajib Lapor Lowongan Pekerjaan;5. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 8 Tahun 2003 tentang Penyelenggaraan Ketenagakerjaan;6. Qanun Kota Banda Aceh Nomor 9 Tahun 2003 tentang Retribusi Ketenagakerjaan;7. Keputusan Walikota Banda Aceh Nomor 106 Tahun 2003 tentang Pelaksanaan Qanun Banda Aceh Nomor 8 Tahun 2003 tentang Penyelenggaraan Ketenagakerjaan;8. Keputusan Walikota Banda Aceh Nomor 107 Tahun 2003 tentang Pelaksanaan Qanun Kota Banda Aceh Nomor 9 Tahun 2003 tentang Retribusi Ketenagakerjaan; dan9. Keputusan Walikota Banda Aceh Nomor 56 Tahun 2010 tentang Pelimpahan Kewenangan Penandatanganan Pendaftaran Wajib Lapor Ketenagakejaan.

PERSYARATAN ADMINISTRASI

Mengajukan Formulir Permohonan Wajib Lapor Ketenagakerjaan yang telah bermaterai yang ditandatangani pemohon dan di cap/di stempel perusahaan/badan usaha

BIAYA RETRIBUSI

NO.JENIS PERUSAHAANBIAYA

1.Kecil ( < 25 tenaga kerja)Rp. 25.000,-

2.Sedang ( 25 - 49 tenaga kerja )Rp.50.000,-

3.Menengah ( 50 - 99 tenaga kerja )Rp. 75.000,-

4.Besar ( > 100 tenaga kerja)Rp.100.000,-

JANGKA WAKTU PENGURUSAN IZIN

Tanda Wajib Lapor Ketenagakerjaan dikeluarkan paling lambat 2(dua) hari sejak permohonan dengan persyaratan lengkap diterima KPPTSP, dan berlaku selama 1 (satu) tahun.

PAJAK PARKIR KOTA BANDA ACEHTarif parkir untuk kendaraan roda dua adalah Rp 500 dan untuk kendaraan roda 4 adalah 1000.

MANA LEBIH BAIK JALUR BELAKANG ATAU DEPAN?Jalur belakang atau pun depan sama baiknya jika kita butuh cepat maka kita harus melalui jalur belakang. Namun, jika dilihat dari sisi jalur belakang ini tentu akan menjadi ajang mencari uang bagi oknum tertentu maka jalur belakang ini tidak baik.

PERIZINAN ACEH BESARSTANDAR OPERASIONAL PROSEDUR PELAYANAN PERIZINAN DI KANTOR PELAYANAN TERPADU SATU PINTULAMPIRAN III : PERATURAN BUPATI ACEH BESARNOMOR : TAHUN 2009TANGGAL : 2 Oktober 2009 M14 Syawal 1430 H

STANDAR OPERASIONAL PROSEDUR PELAYANAN PERIZINAN DI KANTOR PELAYANAN TERPADU SATU PINTU PROSEDUR PELAYANAN PERIZINAN TERPADU SATU PINTUDI KABUPATEN ACEH BESAR

DENGAN RAHMAT ALLAH YANG MAHA KUASABUPATI ACEH BESAR

Menimbang : a. bahwa dalam rangka meningkatkan pelayanan perizinan kepadamasyarakat, diterapkan pola pelayanan perizinan terpadu satupintu;b. bahwa berdasarkan Qanun Kabupaten Aceh Besar Nomor 3 Tahun 2008Tentang Pembentukan dan Susunan Organisasi Lembaga TeknisDaerah Kabupaten Aceh Besar, ditetapkan Kantor PelayananPerizinan Terpadu Satu Pintu sebagai penyelenggara pelayananperizinan terpadu satu pintu;c. bahwa dalam rangka kejelasan operasionalisasi pelayananperizinan terpadu pada Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu SatuPintu, perlu ditetapkan prosedur penyelenggaraan pelayananperizinan terpadu satu pintu;d. bahwa berdasarkan pertimbangan sebagaimana dimaksud dalamhuruf a, huruf b, dan huruf c, perlu menetapkan dalam suatuPeraturan Bupati Aceh Besar Tentang Prosedur PelayananPerizinan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Aceh Besar.

Mengingat : 1. Undang-Undang Nomor 7 (Drt) Tahun 1956 tentang PembentukanDaerah Otonom Kabupaten-Kabupaten dalam lingkungan PropinsiSumatera Utara (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1956Nomor 58, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor1092);2. Undang-Undang Nomor 28 Tahun 1999 Tentang PenyelenggaraanNegara Yang Bebas Dan Bersih Dari Korupsi, Kolusi Dan Nepotisme(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 75,Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3890);3. Undang-Undang Nomor 43 Tahun 1999 tentang Perubahan Atas Undang-Undang Nomor 8 Tahun 1974 tentang Pokok-Pokok Kepegawaian.(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 1999 Nomor 169;Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 3890);4. Undang-Undang Nomor 44 Tahun 1999 tentang PenyelenggaraanKeistimewaan Propinsi Daerah Istimewa Aceh. (Lembaran NegaraRepublik Indonesia Tahun 1999 Nomor 172; Tambahan LembaranNegara Republik Indonesia Nomor 3893);5. Undang-Undang Nomor 10 Tahun 2004 tentang Pembentukan PeraturanPerundang-undangan (Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor53,Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4389);6. Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 tentang Pemerintahan Daerah(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2004 Nomor 125,Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4437)sebagaimana telah diubah beberapa kali terakhir dengan Undang-Undang Nomor 12 Tahun 2008 Tentang Perubahan Kedua Atas Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2004 Tentang Pemerintah Daerah (LembaranNegara Republik Indonesia 2005 Nomor 59, Tambahan LembaranNegara Republik Indonesia Nomor 4844);7. Undang-Undang Nomor 33 Tahun 2004 tentang Perimbangan Keuanganantara Pemerintah Pusat dan Pemerintah Daerah, (Lembaran NegaraRepublik Indonesia Tahun 2004 Nomor 26, Tambahan LembaranNegara Republik Indonesia Nomor 4438);8. Undang-Undang Nomor 11 Tahun 2006 tentang Pemerintahan Aceh(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2006 Nomor 62,Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor 4633);9. Peraturan Pemerintah Nomor 79 Tahun 2005 tentang PedomanPembinaan dan Pengawasan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah(Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2005 Nomor 165,Tambahan Lembaran Negara Nomor 4594);10. Peraturan Pemerintah Nomor 38 Tahun 2007 tentang PembagianUrusan Pemeritahan, Antara Pemerintah, Pemeritahan DaerahProvinsi, dan Pemerintahan Daerah Kabupaten/Kota, (LembaranNegara Republik Indonesia Tahun 2007 Nomor 82, TambahanLembaran Negara Nomor 4737);11. Peraturan Pemerintah Nomor 41 Tahun 2007 tentang OrganisasiPerangkat Daerah (Lembaran Negara Republik Indonesia Tahun 2007Nomor 89, Tambahan Lembaran Negara Republik Indonesia Nomor4741);12. Peraturan Menteri Dalam Negeri Nomor 24 Tahun 2006 TentangPedoman Penyelenggaraan Pelayanan Satu Pintu;13. Qanun Aceh Nomor 3 Tahun 2007 tentang Tata Cara PembentukanQanun (Lembaran Daerah Nanggroe Aceh Darussalam Tahun 2007Nomor 03);14. Qanun Kabupaten Aceh Besar Nomor 3 Tahun 2008 Tentang SusunanOrganisasi Dan Tata Kerja Dinas Dan Lembaga Teknis DaerahKabupaten Aceh Besar (Lembaran Daerah Kabupaten Aceh BesarTahun 2009 Nomor 01).

MEMUTUSKAN

Menetapkan : PROSEDUR PELAYANAN PERIZINAN TERPADU SATU PINTU DI KABUPATENACEH BESAR.

BAB IKETENTUAN UMUMPasal 1

Dalam Peraturan ini yang dimaksud dengan :1. Kabupaten Aceh Besar adalah bagian dari Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam sebagaisuatu kesatuan masyarakat hukum yang diberikan kewenangan khusus untuk mengaturdan mengurus sendiri urusan pemerintahan dan kepentingan masyarakat setempatsesuai dengan peraturan perundang-undangan dalam sistem dan prinsip NegaraKesatuan Republik Indonesia berdasarkan Undang-undang Dasar Republik Indonesiatahun 1945 yang dipimpin oleh seorang bupati;2. Pemerintah Daerah Kabupaten yang selanjutnya disebut Pemerintah Kabupaten AcehBesar adalah unsur penyelenggaraan Pemerintah Daerah Kabupaten yang terdiri atasBupati dan perangkat daerah Kabupaten Aceh Besar;3. Bupati adalah Kepala Pemerintah Daerah Kabupaten Aceh Besar yang dipilih melaluisuatu proses demokratis yang dilakukan berdasarkan asas langsung, umum, bebas,rahasia, jujur dan adil;4. Wakil Bupati adalah wakil Kepala Kepala Pemerintahan Daerah Kabupaten Aceh Besaryang dipilih melalui suatu proses demokratis yang dilakukan berdasarkan asaslangsung, umum, bebas, rahasia, jujur dan adil5. Sekretaris Daerah adalah Sekretaris Daerah Kabupaten Aceh Besar;6. Satuan Kerja Perangkat Daerah yang selanjutnya disingkat SKPD adalahorganisasi/lembaga Pemerintah Daerah yang terdiri dari Sekretariat Daerah,Sekretariat DPRD, Dinas Daerah, Inspektorat, Lembaga Teknis Daerah, Satuan PolisiPamong Praja, dan Kecamatan;7. Kantor Pelayanan Terpadu Satu Pintu yang selanjutnya disingkat KPTSP adalahKantor Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu Kabupaten Aceh Besar;8. Kepala Kantor adalah Kepala Kantor Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu;9. Tim Teknis adalah tim kerja teknis terdiri dari unsur unsur SKPD teknis terkaityang memiliki kewenangan untuk mengambil keputusan dalam memberikan rekomendasimengenai diterima atau ditolaknya suatu permohonan perizinan;10.Pelayanan Perizinan Terpadu Satu Pintu adalah kegiatan penyelenggaraan pelayananperizinan yang proses pengelolaannya mulai dari tahap permohonan sampai ke tahapterbitnya dokumen dilakukan di KPTSP;11.Pelayanan Perizinan adalah pemberian satu atau lebih izin kepada orang atau badanhukum untuk melakukan aktifitas usaha dan/atau kegiatan bukan usaha;12.Izin adalah dokumen yang dikeluarkan oleh Pemerintah Daerah berdasarkan peraturandaerah atau peraturan lainnya yang merupakan bukti legalitas menyatakan sah ataudiperbolehkannya seseorang atau badan untuk melakukan usaha atau kegiatantertentu;13.Perizinan adalah pemberian legalitas kepada seseorang atau badan hukum baik dalambentuk izin dan/atau non izin;14.Perizinan pararel adalah penyelenggaraan perizinan yang diberikan kepada pelakuusaha yang dilakukan sekaligus mencakup lebih dari satu jenis izin, yang diprosessecara terpadu dan bersamaan;15.Surat Ketetapan Retribusi Daerah yang selanjutnya disebut SKRD adalah suratketetapan yang menentukan besarnya jumlah retribusi yang terhutang;16.Surat Ketetapan Pajak Daerah yang selanjutnya disebut SKP Daerah adalah suratketetapan yang menentukan besarnya jumlah pajak yang terhutang;17.Pembinaan adalah upaya pengembangan, pemantapan, pemantauan, evaluasi, penilaian,dan pemberian penghargaan kepada SKPD yang dilakukan Bupati;18.Pengawasan fungsional adalah penertiban atau pemeriksaan yang dilakukan olehaparat pengawasan fungsional terhadap KPTSP sesuai peraturan perundang-undangan;19.Pengaduan masyarakat adalah laporan dari masyarakat mengenai adanya keluhandalam rangka penyelenggaraan pelayanan perizinan;20.Izin Mendirikan Bangunan atau disingkat IMB adalah izin yang diberikan dalamrangka mendirikan bangunan;21.Izin Tempat Usaha adalah izin yang diberikan oleh Pemerintah Daerah KabuaptenAceh Besar bagi orang atau badan hukum untuk mendirikan tempat usaha;22.Izin Gangguan adalah izin yang diberikan oleh Pemerintah Kabupaten Aceh Besarbagi tempat usaha yang dapat menimbulkan bahaya, kerugian dan gangguan, dantercemarnya lingkungan;23.Tanda Daftar Perusahaan atau disingkat TDP adalah surat keterangan yang diberikanoleh Pemerintah Daerah Kabupaten Aceh Besar terhadap perusahaan yang menjalankanperusahaan di daerah Kabupaten Aceh Besar dan yang telah memiliki izin usaha;24.Izin Usaha Perdagangan adalah adalah izin yang diberikan oleh Pemerintah DaerahKabupaten Aceh Besar terhadap perusahaan yang melakukan kegiatan usahaperdagangan dengan pengelompokkan berdasarkan omzet kekayaan bersih (netto) jasausaha;25.Tanda Daftar Gudang atau disingkat TDG adalah izin yang diberikan oleh PemerintahDaerah Kabupaten Aceh Besar terhadap setiap orang atau badan hukum yang menjadipemilik dan/atau penguasaan gudang, izin ini diperkecualikan terhadap gudang yangbergerak di perusahaan farmasi dan gudang yang menyatu dengan tempat usaha;26.Izin Usaha Industri atau disingkat IUI adalah izin yang diberikan kepada setiappendirian perusahaan industri dengan nilai investasi diatas dua ratus juta tidaktermasuk dengan asset tanah dan bangunan tempat usaha;27.Tanda Daftar Industri atau disingkat TDI adalah izin yang diberikan kepada setiappendirian perusahaan industri dengan nilai investasi sampai dengan dua ratus jutatidak termasuk dengan asset tanah dan bangunan tempat usaha;28.Izin Perluasan Industri adalah izin yang diberikan bagi setiap orang atau badanhukum yang akan melakukan perluasan industri melebihi 30% dari kapasitas produksiyang telah di izinkan sesuai dengan TDI/IUI yang dimiliki;29.Izin Pertambangan Daerah atau disingkat IPD adalah izin yang diberikan olehPemerintah Daerah Kabupaten Aceh Besar bagi setiap orang dan badan hukum yangmengambil dan/atau mengusahakan bahan galian golongan C dalam Kabupaten AcehBesar;30.Izin Usaha Jasa Konstruksi atau disingkat IUJK adalah surat izin usaha yangdiberikan oleh Pemerintah Daerah Kabuapten Aceh Besar bagi perusahaan jasakonstruksi untuk dapat melaksanakan kegiatan di bidang usaha jasa konstruksi;31.Izin Reklame adalah izin yang diberikan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten AcehBesar kepada orang atau badan hukum yang menyelenggarakan kegiatan pemasanganreklame untuk tujuan komersil;32.Izin Kapal Penangkap Ikan adalah izin yang diberikan oleh Pemerintah DaerahKabupaten Aceh Besar bagi setiap kapal perikanan, tongkang, perahu, ataukendaraan air lainnya yang di pakai untuk melakukan kegiatan penangkapan ikanyang dilengkapi dengan peralatan, penyimpananan dan berkapasitas muatan 5000 Kgsampai dengan 10.000 Kg, serta persediaan bahan bakar diatas kapal dan tidakmenggunakan modal dan tenaga kerja asing;33.Izin Pengangkutan Hasil Laut adalah izin yang diberikan oleh Pemerintah DaerahKabupaten Aceh Besar bagi setiap orang atau badan hukum yang melakukan kegiatanusaha pengangkutan hasil laut dengan memanfaatkan sumber daya dan jasa kelautandi dalam wilayah yurisdiksi Kabupaten Aceh Besar;34.Izin Tambak adalah izin yang diberikan oleh Pemerintah Daerah Kabupaten AcehBesar bagi setiap orang atau badan hukum yang melakukan kegiatan usahapembudidayaan ikan untuk memelihara, membesarkan, membiakkan ikan dan memanenhasilnya, termasuk perluasan usaha pembudidayaan ikan;35.Izin Bengkel adalah izin yang diberikan Pemerintah Daerah Kabupaten Aceh Besarbagi macam kegiatan usaha yang meliputi bengkel mobil, bengkel kendaraanbermotor, bengkel las/karoseri dan cat, welding, dan bengkel sepeda;36.Izin Restoran/rumah makan adalah izin yang diberikan oleh Pemerintah DaerahKabupaten Aceh Besar bagi setiap orang atau badan hukum yang melakukan kegiatanusaha/menyediakan tempat menyantap makanan dan/atau minuman dengan dipungut biaya;37.Badan Usaha adalah suatu bentuk usaha yang meliputi perseroan terbatas, perseroankomanditer, perseroan lainnya, badan usaha milik negara atau daerah dengan namadan bentuk apapun, persekutuan, perkumpulan, firma, kongsi, koperasi atauorganisasi yang sejenis, lembaga, dana pensiun, bentuk usaha tetap serta bentukbadan usaha lainnya.

BAB IIPRINSIP PELAYANAN DAN JENIS PELAYANANPasal 2Penyelenggaraan pelayanan terpadu satu pintu diatur dan dilaksanakan berdasarkan prinsip-prinsip pelayanan publik, yaitu :a. Koordinasi;b. Integrasi;c. Sinkronisasi;d. Transparansi;e. Kesederhanaan;f. Kepastian Waktu;g. Akurasi;h. Keamanan;i. Tanggung jawab;j. Kelengkapan Sarana dan Prasarana;k. Kemudahan Akses;l. Kedisiplinan, Kesopanan dan Keramahan;m. Kenyamanan.

Pasal 3(1)Pelayanan perizinan meliputi pemberian perizinan baru, perubahan perizinan,perpanjangan/her-registrasi/daftar ulang perizinan, dan pemberian salinanperizinan.(2)Jenis pelayanan perizinan sebagaimana dimaksud pada ayat (1) diselenggarakandengan pola pelayanan terpadu satu pintu pada KPTSP yang meliputi:1. Izin Mendirikan Bangunan (IMB);2. Izin Gangguan / Hinder ordonantie (HO);3. Izin Tempat Usaha (SITU);4. Izin Usaha Perdagangan (SIUP);5. Izin Usaha Industri (IUI);6. Tanda Daftar Industri (TDI);7. Tanda Daftar Perusahaan (TDP);8. Tanda Daftar Gudang (TDG);9. Izin Usaha Jasa Konstruksi(IUJK);10.Izin Reklame;11.Izin Pertambangan Daerah (IPD);12.Izin Bengkel;13.Izin restoran/rumah makan;14.Izin Kapal Penangkap Ikan;15.Izin Pengangkutan Hasil Laut;16.Izin Tambak.

(3)Pelayanan perizinan dapat dilakukan untuk satu jenis perizinan tertentu ataubeberapa perizinan yang berkaitan secara paralel.(4)Pelayanan beberapa perizinan secara paralel sebagaimana dimaksud pada ayat (3)berlaku ketentuan sebagai berikut:a Surat permohonan berlaku untuk segala jenis perizinan yang dimohon;b Satu proses pemeriksaan dan peninjauan lapangan dilakukan untuk kepentingan jenisperizinan bersifat teknis yang dimohon;c Setiap kelengkapan persyaratan digunakan untuk semua jenis perizinan yang dimohon.

BAB IIIPROSEDUR PELAYANAN PERIZINANPasal 4Prosedur Pelayanan Perizinan pada KPTSP adalah sebagai berikut :1. Pemohon mendapatkan informasi dari petugas informasi tentang perizinan dankemungkinan apakah perizinan yang dimohonkan sesuai dengan ketentuan yang berlaku;2. Pemohon mengisi formulir permohonan yang telah disediakan dan melengkapipersyaratan yang ditetapkan;3. Pemohon menyerahkan formulir permohonan dan persyaratan yang diperlukan ke loketpendaftaran;4. Petugas di loket pendaftaran melakukan pemeriksaan berkas permohonan dankelengkapan persyaratan;5. Jika tidak lengkap maka berkas dikembalikan kepada pemohon untuk dilengkapi;6. Jika lengkap, maka;a.Petugas pelayanan dan pendaftaran melakukan pendataan dan mencetak tanda terimapermohonan;b.Petugas pelayanan dan pendaftaran menyampaikan tanda terima kepada pemohon;c.Petugas pelayanan dan pendaftaran meneruskan berkas permohonan kepada petugaspengolahan dan penerbitan;7. Petugas pengolahan dan penerbitan menetapkan apakah perizinan dapat langsungditerbitkan atau harus melalui pemeriksaan teknis terlebih dahulu;8. Jika ditetapkan bahwa perizinan dapat langsung diproses tanpa melakukanpemeriksaan teknis, permohonan langsung diproses untuk penerbitan perizinan;9. Jika ditetapkan bahwa proses perizinan harus melalui pemeriksaan tim teknis, maka;a.Petugas pengolahan dan penerbitan menyampaikan permintaan kepada tim teknis untukmelakukan pemeriksaan teknis;b.Petugas administrasi tim teknis melakukan penjadwalan dan perencanaan untukmelakukan pemeriksaan lapangan;c.Tim Teknis melakukan pemeriksaan lapangan dan atau pembahasan dilanjutkan denganpembuatan berita acara pemeriksaan;d.Hasil pemeriksaan teknis yang dilakukan oleh tim teknis dituangkan dalam beritaacara pemeriksaan dan rekomendasi apakah perizinan dapat diizinkan atau tidak danatau diizinkan dengan syarat tertentu.10.Jika hasil rekomendasi tim teknis menyatakan bahwa perizinan ditolak atauditangguhkan karena memerlukan penyesuaian persyaratan teknis maka;a.Kepala Seksi Pelayanan menyampaikan kepada pemohon bahwa perizinan yang dimohonditolak atau ditangguhkan;b.Kepala Seksi Pelayanan membuat surat penolakan atau penangguhan dan diteruskankepada Kasi Pemrosesan Perizinan untuk dilakukan penomoran dan pengarsipan;c.Kasi Pemerosesan Perizinan meneruskan surat penolakan atau penangguhan kepadapetugas pengambilan berkas untuk disampaikan kepada pemohon;11.Jika hasil rekomendasi tim teknis menyatakan bahwa perizinan disetujui, makapermohonan dilanjutkan kepada petugas penerbitan dokumen perizinan;12.Petugas pengolahan dan penerbitan perizinan mencetak naskah perizinan dan SKRDatau SKP Daerah untuk ditandatangani oleh Kepala KPTSP;13.Atas perizinan yang disetujui, petugas pengolahan dan penerbitan perizinanmenginformasikan kepada pemohon bahwa perizinan telah selesai beserta ketetapanretribusi atau pajak yang harus dibayarkan;14.Perizinan yang telah ditandatangani oleh Kepala Kantor disampaikan kepada KasiPenyuluhan dan Data untuk dilakukan pengadministrasian dan pengarsipan;15.Petugas bagian pelayanan menyampaikan dokumen perizinan kepada petugas penyerahandokumen;16.Untuk perizinan yang memiliki retribusi atau pajak, pemohon mengambil suratperintah pembayaran dari petugas penyerahan dokumen dan melakukan pembayaran diKasir dan menyampaikan bukti pembayaran retribusi atau pajak kepada petugaspenyerahan dokumen;17.Petugas penyerahan dokumen menyampaikan dokumen perizinan kepada pemohon setelahpemohon menandatangani bukti penerimaan dokumen.

Pasal 5Prosedur pelayanan perizinan sebagaimana dimaksud pada pasal 5 dilaksanakan untuk pemberian perizinan baru dan perubahan.

Pasal 6Prosedur permohonan perpanjangan/her-registrasi/daftar ulang dan salinan dilakukan melalui ketentuan sebagaimana disebutkan pada Pasal 4 ayat (1), (2), (3), (4), (5), (6), (12), (13), (14), (15), (16), dan (17).

Pasal 7Bagan alur prosedur pelayanan perizinan yang tidak memerlukan pemeriksaan teknis pada KPTSP adalah sebagaimana tercantum dalam Lampiran I yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Bupati ini.

Pasal 8Bagan alur prosedur pelayanan perizinan yang memerlukan pemeriksaan teknis pada KPTSP adalah sebagaimana tercantum dalam Lampiran II yang merupakan bagian tidak terpisahkan dari Peraturan Bupati ini.

Pasal 9Persyaratan, prosedur, jangka waktu penyelesaian dan besarnya biaya yang diperlukan untuk proses perizinan diatur berdasarkan ketentuan yang berlaku sebagaimana tercantum dalam Lampiran III yang merupakan bagian yang tidak terpisahkan dari Peraturan Bupati ini.

Pasal 10Untuk mendapatkan salinan surat izin yang hilang atau rusak, pemilik izin wajib mengajukan permohonan tertulis kepada Kepala KPTSP dengan melengkapi persyaratan sebagai berikut :a. Mengisi formulir permohonan;b. Foto copy KTP pemegang izin;c. Bukti laporan Kehilangan dari Kepolisian (untuk dokumen yang hilang);d. Menyerahkan dokumen yang rusak (untuk dokumen yang rusak).

BAB IVTATA HUBUNGAN KERJAPasal 11(1)Koordinasi antara KPTSP dengan SKPD dalam pemerosesan perizinan dilakukan melaluipembentukan tim teknis yang terdiri dari perwakilan unsur SKPD yang memilikikompetensi di bidangnya dan ditetapkan oleh Bupati.(2)Segala jenis rekomendasi dan/atau berita acara pemeriksaan yang diperlukansebagai persyaratan suatu perizinan dihasilkan/dibuat melalui mekanisme rapatkoordinasi Tim Teknis.(3)Anggota Tim Teknis wajib menyusun dan melaporkan realisasi penyelenggaraanperizinan yang diselenggarakan pada KPTSP sesuai dengan kewenangan tugas pokokdan fungsinya sebagai bahan pengawasan, pengendalian dan pembinaan lebih lanjut.(4)Kepala KPTSP wajib memberikan tembusan laporan kegiatan perizinan secara berkalakepada SKPD teknis terkait.(5)Kepala SKPD teknis terkait wajib menyampaikan hasil pembinaan, pengawasan,pengendalian sekaligus rekomendasi tindakan yang diperlukan terhadap pelanggaranperizinan kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah dengan tembusan disampaikankepada Kepala KPTSP sebagai bahan tindak lanjut.(6)Kepala KPTSP menyelenggarakan rapat koordinasi dengan kepala SKPD sekurang-kurangnya satu kali dalam 3 bulan.(7)Setiap dokumen perizinan yang dikeluarkan dibuat dalam 4 (empat) rangkap, terdiridari asli untuk diserahkan kepada pemohon, lembar kedua sebagai arsip kantor,selebihnya diserahkan kepada SKPD terkait.(8)Dalam menyelenggarakan pelayanan perizinan terpadu setiap SKPD wajib menerapkanprinsip koordinasi, integrasi, sinkronisasi, dan simplifikasi.

BAB VPEMBINAAN DAN PENGAWASANBagian KesatuPembinaanPasal 12(1)Pembinaan atas penyelenggaraan pelayanan terpadu satu pintu dilakukan oleh Bupatidalam rangka meningkatkan dan mempertahankan mutu pelayanan perizinan.(2)Pembinaan sebagaimana dimaksud pada ayat (1), meliputi pengembangan sistem,sumber daya manusia, dan koordinasi antar satuan kerja perangkat daerah.(3)Pembinaan teknis administratif dilaksanakan oleh Sekretaris Daerah, meliputi tatahubungan kerja, evaluasi dan pelaporan.(4)Pembinaan teknis operasional dilaksanakan oleh masing-masing Kepala SKPD sesuaidengan tugas pokok, fungsi dan kewenangan.

Bagian KeduaPengawasanPasal 13Pengawasan terhadap proses penyelenggaraan pelayanan terpadu satu pintu dilakukan secara melekat oleh atasan langsung secara berjenjang dan fungsional oleh aparat pengawasan fungsional.

BAB VIPENGADUANPasal 14(1)Pemohon dapat menyampaikan pengaduan melalui petugas pengaduan apabilapenyelenggaraan perizinan tidak memuaskan.(2)Pengaduan dapat dilakukan melalui loket pengaduan, baik secara lisan, tulisanatau media lain yang disediakan oleh KPTSP.(3)Pengaduan yang disampaikan harus di respon dan di tindak lanjuti selambat-lambatnya 5 hari kerja, sejak pengaduan diterima.

BAB VIIEVALUASIPasal 15KPTSP melakukan evaluasi melalui penelitian indeks kepuasan masyarakat secara berkala sesuai peraturan perundang-undangan yang dalam pelaksanaannya dapat dikerjasamakan dengan pihak ketiga yang independen.

BAB VIIIPELAPORANPasal 16Kepala KPTSP membuat laporan secara tertulis setiap 3 (tiga) bulan kepada Bupati melalui Sekretaris Daerah tentang pelaksanaan penyelenggaraan perizinan, paling lambat tanggal 10 tiap bulannya.

BAB IXKETENTUAN LAIN-LAINPasal 17Apabila Kepala KPTSP berhalangan, maka dalam rangka menjaga kelancaran pelayanan perizinan, menunjuk pejabat yang berwenang menandatangani perizinan.

Pasal 18Hal-hal lain yang belum cukup diatur dalam peraturan ini sepanjang mengenai teknis pelaksanaan akan ditetapkan oleh Kepala KPTSP.

BAB XKETENTUAN PENUTUPPasal 19Dengan ditetapkan Peraturan ini, maka segala ketentuan yang mengatur hal yang sama dan/atau bertentangan dengan Peraturan ini dinyatakan tidak berlaku.

Pasal 20Peraturan ini mulai berlaku pada tanggal diundangkan.Agar setiap orang mengetahuinya, memerintahkan pengundangan peraturan ini dengan penempatannya dalam Berita Daerah Kabupaten Aceh Besar.

Ditetapkan di : Kota JanthoPada Tanggal : 2 Oktober 2009 M14 Syawal 1430 H

BUPATI ACEH BESAR

BUKHARI DAUD

Di Undangkan di : Kota JanthoPada Tanggal : 2 Oktober 2009 M14 Syawal 1430 H

SEKRETARIS DAERAH KABUPATEN ACEH BESAR

ZULKIFLI AHMAD

PENERBITAN IZIN PERKECAMATANDistribusi Penyebaran Penerbitan Izin Perkacamatan

1. Kecamatan Lembah Seulawah ; 39 Izinantara lain; SITU; 19 izin, SIUP; 5 izin, TDP; 4 izin, TDI; 1 izin, HO; 5 izin, IMB; 3 izin, Reklame; 1 izin, IUI; 1 izin.

2. Kecamatan Seulimeum ; 171 Izinantara lain; SITU; 87 izin, SIUP; 22 izin, TDP; 23 izin, TDI; 1 izin, HO; 9 izin, SIUJK; 10 izin, IMB; 3 izin, IPD; 6 izin, Reklame; 3 izin, Izin Bengkel; 5 izin, IUI; 2 izin.

3. Kecamatan Kota Jantho ; 165 Izinantara lain; SITU; 99 izin, SIUP; 20 izin, TDP; 24 izin, TDI; 2 izin, HO; 6 izin, SIUJK; izin, IMB; 6 izin, Reklame; 1 izin, Izin Bengkel; 3 izin.

4. Kecamatan Kuta Cot Glie ; 60 Izinantara lain; SITU; 33 izin, SIUP; 6 izin, TDP; 7 izin, TDI; 2 izin, HO; 4 izin, SIUJK; 2 izin, IMB; 3 izin, IPD; 2 izin, IUI; 1 izin.

5. Kecamatan Kuta Malaka ; 63 Izinantara lain; SITU; 27 izin, SIUP; 12 izin, TDP; 11 izin, HO; 7 izin, SIUJK; 2 izin, IMB; 2 izin, Izin Bengkel; 2 izin.

6. Kecamatan Sukamakmur ; 143 Izinantara lain; SITU; 76 izin, SIUP; 20 izin, TDP; 22 izin, TDI; 2 izin, HO; 7 izin, SIUJK; 7 izin, IMB; 5 izin, IPD; 1 izin, Reklame; 1 izin, Izin Bengkel; 1 izin, IUI; 1 izin.

7. Kecamatan Montasik ; 155 Izinantara lain; SITU; 76 izin, SIUP; 28 izin, TDP; 30 izin, HO; 3 izin, SIUJK; 17 izin, IUI; 1 izin.

8. Kecamatan Ingin Jaya ; 649 Izinantara lain; SITU; 287 izin, SIUP; 119 izin, TDP; 107 izin, TDI; 4 izin, HO; 26 izin, SIUJK; 45 izin, IMB; 32 izin, Reklame; 20 izin, Izin Bengkel; 8 izin, Izin Pariwisata; 1 izin, IUI; 1 izin.

9. Kecamatan Blang Bintang ; 78 Izinantara lain; SITU; 27 izin, SIUP; 12 izin, TDP; 11 izin, TDI; 2 izin, HO; 8 izin, SIUJK; 3 izin, Reklame; 13 izin, Izin Bengkel; 1 izin.

10. Kecamatan Kuta Baro ; 102 Izinantara lain; SITU; 46 izin, SIUP; 16 izin, TDP; 16 izin, TDI; 3 izin, HO; 9 izin, SIUJK; 5 izin, IMB; 4 izin, Reklame; 2 izin, Izin Bengkel; 1 izin.

11. Kecamatan Darussalam ; 211 Izinantara lain; SITU; 89 izin, SIUP; 34 izin, TDP; 33 izin, TDI; 6 izin, HO; 20 izin, SIUJK; 14 izin, IMB; 11 izin, Reklame; 1 izin, Izin Bengkel; 2 izin, IUI; 1 izin.

12. Kecamatan Baitussalam ; 133 Izinantara lain; SITU; 48 izin, SIUP; 23 izin, TDP; 25 izin, TDI; 6 izin, HO; 13 izin, SIUJK; 2 izin, IMB; 8 izin, Reklame; 1 izin, Izin Bengkel; 1 izin, IUI; 1 izin, IKPI; 5 izin.

13. Kecamatan Mesjid Raya ; 105 Izinantara lain; SITU; 27 izin, SIUP; 23 izin, TDP; 21 izin, TDI; 2 izin, HO; 5 izin, IMB; 5 izin, IPD; 3 izin, Reklame; 8 izin, Izin Bengkel; 1 izin, IKPI; 7 izin, TDG; 3 izin.

14. Kecamatan Pulo Aceh ; 25 Izinantara lain; SITU; 11 izin, SIUP; 3 izin, TDP; 3 izin, HO; 1 izin, SIUJK, 5 izin, IMB; 1 izin, IKPI; 1 izin.

15. Kecamatan Peukan Bada ; 286 Izinantara lain; SITU; 140 izin, SIUP; 39 izin, TDP; 44 izin, TDI; 4 izin, HO; 14 izin, SIUJK; 10 izin, IMB; 13 izin, IPD; 2 izin, Reklame; 10 izin, Izin Bengkel; 10 izin.

16. Kecamatan Darul Imarah ; 747 Izinantara lain; SITU; 314 izin, SIUP; 119 izin, TDP; 122 izin, TDI; 8 izin, HO; 30 izin, SIUJK; 40 izin, IMB; 77 izin, Reklame; 23 izin, Izin Bengkel; 9 izin, Izin Pariwisata; 5 izin.

17. Kecamatan Darul Kamal ; 22 Izinantara lain; SITU; 10 izin, SIUP; 4 izin, TDP; 4 izin, HO; 1 izin, IPD; 3 izin.

18. Kecamatan Simpang Tiga ; 32 Izinantara lain; SITU; 15 izin, SIUP; 6 izin, TDP; 5 izin, TDI; 1 izin, HO; 3 izin, SIUJK; 1 izin, IPD; 1 izin.

19. Kecamatan Lhoknga ; 236 Izinantara lain; SITU; 128 izin, SIUP; 38 izin, TDP; 41 izin, TDI; 3 izin, HO; 6 izin, SIUJK; 13 izin, IMB; 2 izin, IPD; 1 izin, Reklame; 2 izin, Izin Bengkel; 1 izin, IUI; 1 izin.

20. Kecamatan Leupeung ; 32 Izinantara lain; SITU; 13 izin, SIUP; 6 izin, TDP; 7 izin, HO; 2 izin, SIUJK; 3 izin, IMB; 1 izin.

21. Kecamatan Lhoong ; 45 Izinantara lain; SITU; 22 izin, SIUP; 6 izin, TDP; 5 izin, TDI; 1 izin, HO; 3 izin, SIUJK; 3 izin, IMB; 2 izin, IKPI; 3 izin.

22. Kecamatan Indrapuri ; 211 Izinantara lain; SITU; 94 izin, SIUP; 29 izin, TDP; 26 izin, HO; 12 izin, SIUJK; 29 izin, IMB; 10 izin, IPD; 5 izin, Reklame; 2 izin, Izin Bengkel; 2 izin, IUI; 2 izin.

23. Kecamatan Krueng Barona Jaya ; 65 Izinantara lain; SITU; 16 izin, SIUP; 12 izin, TDP; 12 izin, TDI; 4 izin, HO; 2 izin, SIUJK; 5 izin, IMB; 12 izin, Izin Bengkel; 2 izin, IUI; 2 izin.

1. IZIN RESTORAN/RUMAH MAKANA. Dasar hukum Qanun Nomor 16 Tahun 2003 Tentang Pajak Restoran Qanun Nomor 14 Tahun 2008 Tentang Retribusi Izin Usaha Perdagangan Perbup Nomor 5 tahun 2007 tentang Retribusi Surat Izin Tempat Usaha (SITU)

B. Sasaran/objekSetiap orang atau badan hukum yang melakukan kegiatan usaha/menyediakan tempat menyantap makanan dan atau minuman dengan di pungut biaya

C. Masa Berlaku IzinBerlaku selama usaha masih aktif dan wajib memberikan laporan setiap 3 (tiga) tahun sekali.

D. Persyaratana. Permohonan bermaterai Rp. 6.000,- yang diketahui Geuchik dan Camat setempat :b. Surat status tanah ;c. Fotocopi Izin Gangguan (HO)/Surat Izin Tempat Usaha (SITU);d. Fotocopi Surat Izin Usaha Perdagangan (SIUP);e. Fotocopi Tanda Pendaftaran Perusahaan (TDP);f. Pasphoto warna 3 x 4 = 3 lembar (terbaru);g. Fotocopi KTP pemohon;h. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermaterai Rp.6000.-);

E. Jangka Waktu Penyelesaian5 (lima) hari kerja setelah persyaratan lengkap

F. Tarif Retribusia. Restoran Rp. 115.000,-b. Rumah Makan Rp. 90.000,-

G. Tim Teknis Yang Dilibatkan- KPTSP dan Dinas Kesehatan

H. Uraian Kerja Tim Teknis Meneliti kesesuian permohonan dengan rencana usaha dan dokumen pendukung Laporan hasil (BAP) penelitian tim teknis Keputusan memberi dan /atau menolak permohonan izin

2. IZIN PENGANGKUTAN HASIL LAUTA. Dasar Hukum Undang-undang Nomor 31 Tahun 2004 Tentang Perikanan Qanun Kabupaten Aceh Besar Nomor 04 Tahun 2004 Tentang Izin Usaha Perikanan Qanun Kabupaten Aceh Besar Nomor 05 Tahun 2004 Tentang Pengelolaan Sumber Daya Kelautan Dan Perikanan

B. Sasaran/objekSetiap orang atau badan hukum yang melakukan kegiatan usaha pengangkutan hasil laut dengan memamfaatkan sumber daya dan jasa kelautan di dalam wilayah yurisdiksi Kabupaten Aceh Besar.

C. Masa berlaku izin3 (tiga) tahun dan wajib memberikan laporan setiap enam bulan sekali, serta wajib di daftarkan kembali sebulan sebelum masa izin berakhir

D. Persyaratana. Permohonan bermaterai Rp. 6.000,-;b. Salinan Izin Usaha Perikanan (IUP) legalisir bagi usaha perikanan;c. Pas photo warna 3 x 4 = 3 lembar terbaru;d. Fotocopi KTP pemohon;e. Surat rekomendasi dari syahbandar setempat yang memuat dan menjelaskan nama pelabuhan tempat memuat dan pelabuhan tujuan;f. Tanda pendaftaran kapal (dilampirkan fotocopi);g. Surat kapasitas muatan dan/atau ukuran kapal (dilampirkan dokumen fotocopi) ;h. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermaterai Rp.6000.-);

E. Jangka Waktu Penyelesaian Izin4 (lima) hari kerja setelah persyaratan lengkapTarif Retribusi1. Kapasitas 5000 Kg Rp. 37.500,-2. Kapasitas 5000 Kg s/d 10.000 Kg Rp. 50.000,-

3. IZIN KAPAL PENANGKAP IKANA. Dasar Hukum Undang-undang Nomor 31 tahun 2004 tentang Perikanan Qanun Kabupaten Aceh Besar Nomor 04 Tahun 2004 Tentang izin usaha Perikanan. Qanun Kabupaten Aceh Besar Nomor 05 Tahun 2004 Tentang Pengelolaan Sumber Daya Kelautan Dan Perikanan. Surat keputusan Bupati Aceh Besar Nomor 115 Tahun 2002 Tentang Sumber-Sumber Penerimaan Pendapatan Asli Daerah Kabupaten Aceh Besar Dari Kelauatan Dan Perikanan Aceh Besar.

B. Sasaran/ObjekSetiap kapal perikanan, tongkang, perahu, atau kendaraan air lainnya yang dipakai untuk melakukan kegiatan penangkapan ikan yang dilengkapi dengan peralatan, penyimpananan dan berkapasitas muatan 5000 Kg sampai dengan 10.000 Kg, serta persediaan bahan bakar diatas kapal dan tidak menggunakan modal dan tenaga kerja asing.

C. Masa Berlaku Izin2(dua) tahun dan wajib didaftarkan kembali sebulan sebelum izin berkhir

D. Persyaratan1. Permohonan Baru Izin Kapal Penangkap Ikana. Permohonan bermaterai Rp. 6.000,-;b. Salinan Izin Usaha Perikanan (IUP) legalisir;c. Pasphoto warna 3 x 4 = 3 lembar (terbaru);d. Fotocopi KTP pemohon;e. Fotocopi Surat Penangkapan Ikan (SPI);f. Surat rekomendasi dari syahbandar setempat yang memuat dan menjelaskan nama pelabuhan tempat memuat dan pelabuhan tujuan;g. Tanda pendaftaran kapal (dilampirkan fotocopi);h. Surat kapasitas muatan dan/atau ukuran kapal (dilampirkan dokumen fotocopi);i. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermaterai Rp.6000.-);

2. Permohonan Perpanjangan Izin Kapal Penangkap Ikana. Permohonan bermaterai Rp. 6000,- ;b. Asli surat izin kapal penangkap ikan ;c. Fotocopi KTP pemohon;d. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermaterai Rp.6000.-).

E. Jangka Waktu Penyelesaian Izin10 sepuluh hari kerja) hari kerja setelah persyaratan lengkap

F. Tarif Retribusi1. Kapasitas 5000 Kg Rp. 37.500,-2. Kapasitas 5000 Kg s/d 10.000 Kg Rp. 50.000,-

4. IZIN REKLAMEA. Dasar Hukum Qanun Aceh Besar Nomor 15 Tahun 2003 Tentang Pajak Reklame. Keputusan Bupati Nomor 350 Tahun 2009 Tentang Penetapan Standar Harga Pada Titik/Lokasi Pemasangan Reklame Dalam Wilayah Kabupaten Aceh Besar.

B. Sasaran/ObjekSetiap orang dan/atau badan usaha yang menyelenggarakan reklame. Penyelenggaraan reklame harus memenuhi syarat keindahan, kebersihan dan keamanan serta tidak bertentangan dengan norma keagamaan, kesopanan, kesusilaan dan tidak mengganggu lalulintas.Jenis Reklame :a. Reklame papan atau billboard, videotron dan megatron, large elektronik display(LED).b. Reklame kain spanduk.c. Reklame peragaan.d. Reklame layar.e. Reklame melekat (Stiker).f. Reklame selebaran/brosur.g. Reklame berjalan termasuk pada kendaraan.h. Reklame udara.i. Reklame film/slide.j. Running teks.

C. Masa Berlaku Izina. Izin reklame berlaku selama 1 (satu) tahun, dan dapat di perpanjang 1 (satu) sebelum masa izin berakhir.b. Setiap penyelenggaraan reklame terpasang wajib memuat jangka waktu berakhirnya izin.

D. Persyaratana. Mengisi dan menanda-tangani formulir permohonan bermaterai Rp. 6.000,-;a. Akta pendirian perusahaan atau perubahannya;b. Izin Usaha Perdagangan (IUP);c. Surat kuasa bermaterai cukup dari pemilik produk yang akan menyelenggarakan reklame;d. Bukti pembayaran pajak reklame;e. Fotocopy KTP pemohon dan/atau KTP Pemilik Advertising;f. Fotocopy izin pemakaian sewa tanah/lahan/bangunan dari Pemerintah Daerah dan/atau sertifikat tanah dari pemilik lahan;g. Fotocopy Izin Gangguan (HO);h. Fotocopy Izin Mendirikan Bangunan (IMB);i. Gambar konstruksi reklame yang akan dipasang;j. Naskah reklame dan data visual;k. Ukuran reklame;l. Gambar lokasi yang dimohon;m. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermaterai Rp.6000,-).

E. Jangka Waktu Penyelesaian Izina. Maksimal 7 (tujuh) hari untuk pemasangan reklame baru yang menggunakan konstruksi berat/beton bertulang;b. Maksimal 3 (tiga) hari untuk perpanjangan izin reklame/spanduk/poster/ baliho/selebaran/reklame kendaraan.

F. Tarif Retribusi Untuk pengurusan izin reklame dikenakan biaya titik reklame sesuai dengan Keputusan Bupati Nomor 350 Tahun 2009 Tentang Penetapan Standar Harga Pada Titik/Lokasi Pemasangan Reklame Dalam Wilayah Kabupaten Aceh Besar. Terhadap bilboard dan/atau bando dengan bentuk desain melintasi 2 (dua) jalur jalan akan dikenakan biaya penepatan harga titik reklame sebesar 2 (dua) kali harga penepatan pada titik jalan. Penetapan standar harga pada titik/lokasi pemasangan reklameN0 LOKASI; UKURAN (Rp); UKURAN (Rp); UKURAN (Rp); UKURAN (Rp) 4 M2 ; 8 M2; 8,1 M2 s/d 24 M2; 24,1 M21. Jalan Banda Aceh - Medan; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 42. Jalan Banda Aceh - Krueng Raya; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 43. Jalan B.Aceh - Lhoknga - Meulaboh; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 44. Jalan Bandara Sultan Iskandar Muda; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 35. Jalan Blang Bintang lama; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 46. Jalan Soekarno - Hatta; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 47. Jalan Msr.Dr.Muhammad Hasan; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 38. Jalan Keutapang - Mata ie; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 49. Jalan Jantho - Seulimum; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 410.Kawasan Pasar Jantho; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 411.Jalan Jendral Sudirman-Kota Jantho; Kelas 5; Kelas 5; Kelas 5; Kelas 512.Kawasan Bandara SIM; Kelas 1; Kelas 1; Kelas 1; Kelas 113.Kawasan Bundaran lambaro dan Pasar Lambaro; Kelas 2; Kelas 2; Kelas 2; Kelas 214.Kawasan Simpang Aneuk Galong; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 315.Kawasan Pasar Saree; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 316.Kawasan Simpang Jantho; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 317.Simpang Lamnyong Gp.Cot Irie; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 418.Simpang Tungkop; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 419.Kawasan Pasar Keutapang; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 320.Kawasan Simpang Ajuen; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 3; Kelas 321.Kawasan Rekreasi Pantai Ujung Batee; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 422.Kawasan Rekreasi Pantai lampuuk; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 423.Kawasan Rekreasi Pantai Lhoknga; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 424.Kawasan Pasar Seulimum; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 425.Perbatasan Aceh Besar - B.Aceh; Kelas 2; Kelas 2; Kelas 2; Kelas 226.Perbatasan Kabupaten; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 4; Kelas 427.Sepanjang Jalan Kolektor dan Jalan Desa; Kelas 5; Kelas 5; Kelas 5; Kelas 5

JENIS KELAS 4 M2; 8 M2; 8,1 M2 s/d 24 M2; 24,1 M2;a.KELAS1;Rp.3,700,000.00; Rp.8,000,000.00; Rp.17,500,000.00; Rp.40,000,000.00b.KELAS2;Rp.2,775,000.00;Rp.6,000,000.00;Rp.13,125,000.00;Rp.30,000,000.00 c.KELAS3;Rp.2,035,000.00;Rp.4,400,000.00;Rp.9,625,000.00;Rp.22,000,000.00 d.KELAS4;Rp.1,480,000.00;Rp.3,200,000.00;Rp.7,000,000.00;Rp.16,000,000.00e.KELAS5;Rp. 925,000.00 ;Rp.2,000,000.00;Rp. 4,375,000.00;Rp.10,000,000.00

Catatan:- Untuk Reklame minuman keras dan rokok besarnya Nilai Sewa ditambah 25%- Semua perhitungan hanya untuk satu (1) sisi saja, apabila terdiri dari dua sisi maka dikalikan 2

5. IZIN BENGKELA. Dasar HukumPeraturan Bupati Nomor 5 Tahun 2007 tentang Izin Tempat Usaha

B. Sasaran/ObjekSetiap orang dan/atau macam kegiatan usaha yang meliputi : (a) Bengkel Mobil; (b) Bengkel kendaraan bermotor; (c) Bengkel las/karoseri dan cat; (d) Welding; dan (e) Bengkel sepeda.

C. Masa Berlaku Izin1 (satu) tahun dan wajib memperbaharui setiap tahunnya.

D. Persyaratana. Mengisi dan menanda-tangani formulir permohonan bermaterai Rp.6000,- diketahui oleh Geuchik dan Camat setempat;b. Fotocopy KTP pemohon;c. Fotocopy akta pendirian perusahaan (bagi badan hukum);d. Fotocopy Izin Gangguan (HO);e. Fotocopy Izin Mendirikan Bangunan (IMB);f. Pas photo warna 3 x 4 = 3 lembar (terbaru);g. Fotocopy sertifikat tanah;h. Fotocopy surat perjanjian sewa/kontrak bagi yang menggunakan tanah atau bangunan bukan milik sendiri;i. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermaterai Rp. 6000.-).

E. Jangka Waktu Penyelesaian Izin3 (tiga) hari kerja setelah persyaratan lengkap

F. Tarif Retribusia. Bengkel Mobil Rp. 115.000,-b. Bengkel Kendaraan Bermotor Rp. 90.000,-c. Bengkel Las/Karoseri dan cat Rp. 65.000,-d. Welding Rp. 65.000,-e. Bengkel sepeda Rp. 65.000,-

G. Tim Teknis Yang Terlibat- KPTSP dan Bapedalda

6. IZIN PERTAMBANGAN DAERAH (IPD)A. Dasar Hukum Qanun Provinsi Nanggroe Aceh Darussalam Nomor 12 Tahun 2002 Tentang Pertambangan Umum, Minyak Bumi dan Gas Alam; Qanun Kabupaten Aceh Besar Nomor 19 Tahun 2003 Tentang Pajak Usaha Pertambangan Umum Pengambilan dan Pengelolaan Bahan Galian Golongan C; Keputusan Bupati Aceh Besar Nomor 242 Tahun 2008 Tentang Penetapan Biaya Administrasi dan Pengukuran Ruang Tempat Usaha/Gambar-gambar Lokasi, Biaya Pemeriksaan dan Biaya Transportasi Tim Teknis dalam Rangka Pemberian Izin dan Pengendalian Izin Pertambangan Daerah Galian Golongan C dalam Kabupaten Aceh Besar; Keputusan Bupati Aceh Besar Nomor 243 Tahun 2008 Tentang Penetapan Biaya Izin Pertambangan Daerah Galian Golongan C, Eksploitasi, Pengolahan/pemurnian dan Penimbunan, Pengangkutan, Penjualan dan Iuran Tetap dalam Kabupaten Aceh Besar.

B. Sasaran/ObjekSetiap orang dan/atau badan hukum yang mengambil dan/atau mengusahakan bahan galian golongan C. Yang termasuk bahan galian golongan C adalah:a. Nitrat, Phospat, garam batu, asbes, talk, mika, magnesit, grafit, leusit, tawas (alum), oker, batu permata, pasir kwarsa, kaolin, feldspar, gipsum, bentonit, batu apung, trass (siltstone), obsidian, perlit, tanah diatomea, tanah serap, marmer, batu tulis, batu kapur (limestone), dolomit, kalsit, granit, andesit, basalt, bahan bangunan, berbagai jenis tanah liat (tanah liat tahan api/tanah liat clay ball/tanah liat untuk bahan bangunan/batu bata/genteng/tanah urug), pasir dan kerikil (untuk bahan bangunan/tanah urug), zeolit, pozzolan;b. Bahan galian lainnya sepanjang ditetapkan sebagai bahan galian golongan C berdasarkan peraturan perundang-undangan yang berlaku.

C. Masa Berlaku Izin5 (lima) tahun dan wajib didaftar ulang 3 (tiga) bulan sebelum izin berakhir untuk perpanjangan dan/atau perubahan.

D. Persyaratana. Permohonan bermaterai Rp. 6.000,- diketahui Geuchik dan Camat setempat;b. Fotocopi akta pendirian usaha (bagi badan hukum);c. Fotocopy surat status tanah;d. Surat pernyataan/perjanjian penggunaan tanah bagi pemohon yang menggunakan tanah bukan miliknya;e. Dokumen UKL dan UPL, atau Amdalf. Fotocopy KTP pemohon;g. Pas photo warna 3 x 4 = 5 lembar (terbaru);h. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermaterai Rp.6000.-).

E. Jangka Waktu Penyelesaian IzinMaksimal 15 (lima belas) hari kerja setelah persyaratan lengkap

F. Tarif Retribusi1. Penetapan Besarnya Tarif Retribusi Sesuai :a. Keputusan Bupati Aceh Besar Nomor 242 Tahun 2008 Tentang Penetapan Biaya Administrasi Dan Pengukuran Ruang Tempat Usaha/Gambar-gambar Lokasi, Biaya Pemeriksaan dan Biaya Transportasi Tim Teknis Dalam Rangka Pemberian Izin dan Pengendalian Izin Pertambangan Daerah Galian Golongan C dalam Kabupaten Aceh Besar;No. Uraian / Biaya (Rp.)1. Pengukuran, gambar lokasi ruang tempat usaha / 500.000,- Pembahasan dan Rekomendasi UKL dan UPL / 500.000,- Pengawasan dan monitoring usaha pertambangan / 400.000,- Administrasi penyelenggaraan pemberian izin, pengendalian izin dan laporan / 400.000,- Transportasi dan pemeriksaan lapangan oleh tim teknis / Disesuaikan dengan SPPD dalam daerah sesuai golongan ruang pegawai yang ditunjuk

b. Keputusan Bupati Aceh Besar Nomor 243 Tahun 2008 Tentang Penetapan Biaya Izin Pertambangan Daerah Galian Golongan C, Eksploitasi, Pengolahan/pemurnian Dan Penimbunan, Pengangkutan, Penjualan Dan Iuran Tetap Dalam Kabupaten Aceh Besar.

No. Uraian / Biaya (Rp.)1. Izin Eksploitasi / 1.500.000,-2. Izin Pengolahan/pemurnian dan penimbunan / 1.000.000,-3. Izin Pengangkutan / 750.000,-4. Izin Penjualan / 750.000,-5. Iuran tetap per hektar / 200.000,-

G. Tim Teknis Yang Dilibatkana. KPTSPb. Dinas Pertambangan dan Energic. Dinas Pengairand. BLHPKPe. Camat

H. Rincian Kegiatan Tim Teknisa. Meninjau lokasib. Memeriksa kesesuaian dokumen UKL dan UPL dengan fakta dilokasic. Menggambar site plan lokasi tambang yang di izinkand. Menganalisa kesesuaian hasil pemeriksaan lapangan dengan dokumen permohonan izin;e. Rekomendasi teknisf. Membuat telaahan hasil pemeriksaan lapangan dan menanda-tangani berita acara pemeriksaan (BAP) lapangan

Note : kegiatan 7 (tujuh) hari kerja

7. IZIN TANDA DAFTAR GUDANG (TDG)A. Dasar HukumPeraturan Bupati Aceh Besar Nomor 9 Tahun 2007 Tentang Retribusi Izin Tanda Daftar Gudang / Ruangan.

B. Sasaran/ObjekSetiap orang atau badan usaha baik swasta maupun pemerintah yang memiliki/mengelola sarana pergudangan yang berkedudukan dan/atau menjalankan kegiatan usahanya di daerah Kabupaten Aceh Besar.

C. Masa Berlaku Izinberlaku untuk jangka waktu 5 (lima) tahun dan wajib didaftar ulang/diperbaharui selambat-lambatnya 3 bulan sebelum masanya berakhir.

D. Persyaratana. Mengisi dan menanda-tangani formulir permohonan bermaterai Rp. 6000,- ( disertai stempel bagi perusahaan) ;b. Gambar denah lokasi;c. Fotocopy KTP pemohon;d. Fotocopy akte pendirian perusahaan (bagi badan hukum) ;e. Fotocopy Izin Usaha Perdagangan (IUP);f. Fotocopy Tanda Daftar Perusahaan (TDP);g. Fotocopy Izin Mendirikan Bangunan (IMB);h. Fotocopy Izin Gangguan (HO);i. Fotocopy perjanjian atau penguasaan gudang pihak lain;j. Berita Acara Pemeriksaan (BAP) lokasi;k. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermaterai Rp.6000,-).

E. Jangka Waktu Penyelesaian Izin5 ( lima) hari kerja setelah persyaratan lengkap

F. Tarif Retribusi1. Tanda Daftar Gudang (TDG) baru Gudang dengan keluasan 0 s/d 36 M sebesar Rp. 50.000,- Gudang dengan keluasan 37 s/d 100 M sebesar Rp. 75.000,- Gudang dengan keluasan 101 s/d 200 M sebesar Rp. 125.000,- Gudang dengan keluasan 201 s/d 300 M sebesar Rp. 175.000,- Gudang dengan keluasan 301 s/d 400 M sebesar Rp. 225.000,- Gudang dengan keluasan 401 s/d 500 M sebesar Rp. 275.000,- Gudang dengan keluasan 501 Ms/d tak terhingga sebesar Rp. 375.000,-

2. Tanda Daftar Gudang (TDG) pendaftaran ulang/perbaharuan: Biaya berlaku sama bagi pendaftaran ulang izin tanda daftar gudang

8. TANDA DAFTAR PERUSAHAAN (TDP)A. Dasar Hukum Qanun Nomor 12 Tahun 2008 Tentang Retribusi Tanda Daftar Perusahaan.

B. Sasaran/Objek Setiap perusahaan yang berkedudukan dan/atau menjalankan kegiatan usahanya di daerah dan yang telah memiliki izin usaha. Status perusahaan tersebut dapat berupa kantor tunggal, kantor pusat, kantor cabang atau kantor pembantu perusahaan, anak perusahaan, kantor agen, kantor perwakilan perusahaan.

C. Masa Berlaku Izin5 (lima) tahun dan wajib di perbaharui selambat-lambatnya 3 (tiga) bulan sebelum masanya berakhir.

D. Persyaratan1. Tanda Daftar Perusahaan (TDP) Barua. Mengisi dan menanda-tangani formulir permohonan bermaterai Rp. 6000,- dan di stempel;b. Fotocopy KTP pemilik/direktur utama/penanggung jawab;c. Fotocopy akta pendirian perusahaan yang telah di legalisir oleh instansi yang berwenang;d. Fotocopy Izin Usaha Perdagangan (IUP);e. Fotocopy Izin Gangguan (HO)/SITU;f. Fotocopy Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP) perusahaan;g. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermaterai Rp.6000,-).

2. Tanda Daftar Perusahaan (TDP) Baru Bagi Kantor Cabang, Kantor Pembantu, dan Perwakilan Perusahaana. Mengisi dan menanda-tangani formulir permohonan;b. Fotocopy akta pendirian perusahaan atau surat penunjukan atau surat keterangan yang disamakan dengan itu sebagai kantor cabang, kantor pembantu, dan kantor perwakilan;c. Fotocopy KTP pemilik/direktur utama/penanggung jawab;d. Fotocopy Tanda Daftar Perusahaan (TDP) Pusat;e. Fotocopy izin usaha atau surat keterangan yang dipersamakan yang diterbitkan oleh Instansi/Dinas berwenang atau kantor pusat yang bersangkutan;f. Fotocopy Izin Tempat Usaha (SITU)/Izin Gangguan (HO);g. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermaterai Rp. 6000,-).

3. Tanda Daftar Perusahaan (TDP) Perpanjangan/perubahana. Mengisi dan menanda-tangani formulir permohonan bermaterai Rp. 6000,- dan di stempel ;b. Melampirkan Tanda Daftar Perusahaan (TDP) asli ;c. Fotocopy KTP pemilik/direktur utama/penanggung jawab;d. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan ( bermaterai Rp.6000.-)

E. Jangka Waktu Penyelesaian Izin5 (lima) hari kerja setelah persyaratan lengkap

F. Retribusi Tanda Daftar Perusahaan1. Tarif retribusi untuk izin TDP baru:a. Perseroan Terbatas (PT) Rp. 500.000,-b. Perseroan Komanditer (CV) Rp. 250.000,-c. Firma (Fa) Rp. 250.000,-d. Koperasi Rp. 100.000,-e. Perusahaan Perorangan (Po) Rp. 100.000,-f. Bentuk Usaha Lainnya (BUL) Rp. 250.000,-g. Kantor Cabang, Kantor Pembantu,dan Perwakilan Perusahaan Rp. 100.000,-h. Salinan Resmi dari Daftar Perusahaan Rp.10.000,/perusaahaan;i. Buku Informasi Perusahaan Rp. 50.000,-

2. Tarif Retribusi TDP untuk perpanjangan hitungan biaya retribusi disamakan dengan tarif pengurusan yang baru.

9. IZIN USAHA JASA KONSTRUKSI (IUJK)A. Dasar Hukum Undang-Undang Nomor 18 Tahun 1999 Tentang Jasa Konstruksi; Peraturan Pemerintah Nomor 29 Tahun 2000 Tentang Penyelenggaraan Jasa Konstruksi; Peraturan Pemerintah Nomor 30 Tahun 2000 Tentang Penyelenggaraan Pembinaan Jasa Konstruksi; Qanun Kabupaten Aceh Besar Nomor 15 Tahun 2008 Tentang Retribusi Izin Usaha Jasa Konstruksi.

B. Sasaran/ObjekSetiap orang atau badan usaha yang kegiatan usahanya menyediakan jasa perencanaan, pelaksanaan dan pengawasan konstruksi.

C. Masa Berlaku Izin3 (tiga) tahun dan dapat diperpanjang

D. Persyaratan1. Untuk Izin Usaha Jasa Konstruksi (IUJK) Permohonan Baru :a. Surat permohonan bermaterai Rp. 6.000,- dan di stempel;b. Fotocopy akta pendirian badan usaha dan/atau akta perubahannya;c. Fotocopy Sertifikasi Badan Usaha (SBU) yang telah diregistrasi oleh asosiasi/lembaga;d. Fotocopy Izin Gangguan (HO)/Surat Izin Tempat Usaha (SITU)/domisili perusahaan;e. Fotocopy Tanda Daftar Perusahaan (TDP);f. Fotocopy Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP);g. Fotocopy KTP direktur/pimpinan badan usaha;h. Pas photo warna 3 x 4 = 4 lembar (terbaru);i. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermaterai Rp.6000,-).

2. Untuk Izin Usaha Jasa Konstruksi (IUJK) Perpanjangan:a. Surat permohonan bermaterai Rp. 6.000,- dan di stempel;b. Melampirkan Izin Usaha Jasa Konstruksi (IUJK) asli;c. Fotocopy akta pendirian perusahaan dan/atau akta perubahan perusahaand. Fotocopy sertifikasi badan usaha (SBU) yang telah dilegalisir oleh asosiasi/lembaga;e. Fotocopy Izin Gangguan (HO)/Surat Izin Tempat Usaha (SITU)/domisili perusahaan;f. Fotocopy Tanda Daftar Perusahaan (TDP);g. Fotocopy Nomor Pokok Wajib Pajak (NPWP);h. Fotocopy KTP direktur/pimpinan badan usaha;i. Pas photo warna 3 x 4 = 4 lembar (terbaru);j. Surat kuasa pengurusan apabila dikuasakan (bermater