hubungkan ke jaringan nirkabel saya

3
Menghubungkan Komputer atau Perangkat Lain Ke Jaringan Nirkabel Saya Jika Anda ingin menghubungkan komputer atau perangkat lain ke jaringan nirkabel Anda, ikuti langkah-langkah dasar ini: Memeriksa Kemampuan Nirkabel Pastikan bahwa komputer atau perangkat mempunyai kemampuan nirkabel. Banyak komputer dan perangkat yang lebih baru yang telah memiliki teknologi nirkabel bawaan. Jika komputer Anda tidak memiliki kemampuan nirkabel, Anda dapat membeli adapter dan memasangnya sendiri. Pastikan membeli adapter yang memanfaatkan sepenuhnya kemampuan router Anda. Setelan Jaringan Saat Ini Sebelum menghubungkan perangkat atau komputer baru Anda, Anda memerlukan informasi berikut. Nama Jaringan (SSID): JamrudRusa Kunci Keamanan: mgmPgEH7FT Jenis Keamanan: WPA2 atau WPA Menghubungkan Komputer atau Perangkat Lainnya Tergantung pada komputer atau perangkat Anda, cara menghubungkan router nirkabel Anda mungkin berbeda-beda. Instruksi ini menampilkan cara menghubungkan menggunakan Microsoft ® Windows Wireless Network Connection Manager di Windows XP, ® Windows Vista , Windows 7/8 serta pada aplikasi ® Apple Internet Connect untuk OS X ® Mac . Jika Anda tidak ingin menggunakan salah satu dari metode ini, atau jika komputer atau perangkat Anda menggunakan perangkat lunak manajemen nirkabel yang berbeda, langkah-langkahnya serupa: Buka perangkat lunak manajemen nirkabel pada komputer atau perangkat. Carilah nama jaringan nirkabel (SSID) Anda dalam daftar jaringan, atau masukkan secara manual. Nama jaringan nirkabel Anda akan ditampilkan dalam kotak biru di atas. Setel tingkat atau jenis keamanan ke salah satu yang ditampilkan di atas. Masukkan kunci keamanan Anda seperti yang ditampilkan di atas. Untuk perangkat selain komputer, lihatl dokumentasinya jika Anda tidak yakin tentang cara menggunakan fitur koneksi nirkabel. Metode Koneksi Nirkabel Ada beberapa metode yang tersedia untuk menghubungkan komputer dan perangkat nirkabel ke router Anda. Anda dapat menggunakan metode apa saja yang terbaik bagi lingkungan Anda. Menggunakan Windows Wireless Network Connection Manager pada Windows XP 1. Dari menu Start di Windows, klik Connect To, kemudian klik Wireless Network Connection. Anda juga dapat mengklik kanan ikon Wireless Network pada baki sistem (di kanan bawah layar), kemudian klik View Available Wireless Network. Jendela Wireless Network Connection terbuka. 2. Klik nama jaringan Anda, (ditampilkan dalam kotak biru di awal file ini), kemudian klik Connect. Jika keamanan router nirkabel Anda telah diaktifkan, jendela kata sandi nirkabel

Upload: khotibul-umam

Post on 17-Feb-2016

9 views

Category:

Documents


4 download

DESCRIPTION

jaringan

TRANSCRIPT

Menghubungkan Komputer atau Perangkat Lain Ke Jaringan Nirkabel SayaJika Anda ingin menghubungkan komputer atau perangkat lain ke jaringan nirkabel Anda, ikuti langkah-langkah dasar ini:Memeriksa Kemampuan NirkabelPastikan bahwa komputer atau perangkat mempunyai kemampuan nirkabel. Banyak komputer dan perangkat yang lebih baru yang telah memiliki teknologi nirkabel bawaan. Jika komputer Anda tidak memiliki kemampuan nirkabel, Anda dapat membeli adapter dan memasangnya sendiri. Pastikan membeli adapter yang memanfaatkan sepenuhnya kemampuan router Anda.Setelan Jaringan Saat IniSebelum menghubungkan perangkat atau komputer baru Anda, Anda memerlukan informasi berikut.

Nama Jaringan (SSID): JamrudRusaKunci Keamanan: mgmPgEH7FTJenis Keamanan: WPA2 atau WPA

Menghubungkan Komputer atau Perangkat LainnyaTergantung pada komputer atau perangkat Anda, cara menghubungkan router nirkabel Anda mungkin berbeda-beda. Instruksi ini menampilkan cara menghubungkan menggunakan Microsoft

®Windows Wireless Network Connection Manager di Windows XP, ®Windows Vista , Windows 7/8serta pada aplikasi ®Apple Internet Connect untuk OS X® Mac . Jika Anda tidak ingin menggunakan salah satu dari metode ini, atau jika komputer atau perangkat Anda menggunakan perangkat lunak manajemen nirkabel yang berbeda, langkah-langkahnya serupa:

◾ Buka perangkat lunak manajemen nirkabel pada komputer atau perangkat.◾ Carilah nama jaringan nirkabel (SSID) Anda dalam daftar jaringan, atau masukkan secara manual. Nama jaringan nirkabel Anda akan ditampilkan dalam kotak biru di atas.◾ Setel tingkat atau jenis keamanan ke salah satu yang ditampilkan di atas.◾ Masukkan kunci keamanan Anda seperti yang ditampilkan di atas.

Untuk perangkat selain komputer, lihatl dokumentasinya jika Anda tidak yakin tentang cara menggunakan fitur koneksi nirkabel.Metode Koneksi NirkabelAda beberapa metode yang tersedia untuk menghubungkan komputer dan perangkat nirkabel ke router Anda. Anda dapat menggunakan metode apa saja yang terbaik bagi lingkungan Anda.Menggunakan Windows Wireless Network Connection Manager pada Windows XP

1. Dari menu Start di Windows, klik Connect To, kemudian klik Wireless Network Connection.Anda juga dapat mengklik kanan ikon Wireless Network pada baki sistem (di kanan bawah layar), kemudian klik View Available Wireless Network.Jendela Wireless Network Connection terbuka.

2. Klik nama jaringan Anda, (ditampilkan dalam kotak biru di awal file ini), kemudian klik Connect. Jika keamanan router nirkabel Anda telah diaktifkan, jendela kata sandi nirkabel

akan muncul. Jika keamanan router nirkabel Anda tidak diaktifkan, Anda seharusnya dapat menghubungkan ke Internet.

3. Masukkan kunci keamanan Anda, (juga disebut kunci jaringan atau kalimat sandi), kemudian klik Connect. Kunci keamanan Anda akan ditampilkan dalam kotak biru di awal file ini.Kini seharusnya Anda dapat menghubungkan secara nirkabel ke Internet!

Menggunakan Windows Wireless Network Connection Manager pada Windows Vista

1. Dari menu Start di Windows, klik Connect To.Anda juga dapat mengklik dua kali ikon Wireless Network di baki sistem (di kanan bawah layar), kemudian klik Connect to a network.

2. Klik nama jaringan Anda, (yang ditampilkan dalam kotak biru di awal file ini), kemudian klik Connect. Jika keamanan router nirkabel Anda telah diaktifkan, Anda akan diminta memasukkan kata sandi nirkabel. Jika keamanan router nirkabel Anda tidak diaktifkan, Anda seharusnya dapat menghubungkan ke Internet.

3. Masukkan kunci keamanan Anda, (juga disebut kunci jaringan atau kalimat sandi), kemudian klik Connect. Kunci keamanan Anda akan ditampilkan dalam kotak biru di awal file ini.Kini seharusnya Anda dapat menghubungkan secara nirkabel ke Internet!

Menggunakan Windows Wireless Network Connection Manager pada Windows 7/8

1. Klik ikon Wireless Network di baki sistem (di kanan bawah layar).2. Klik nama jaringan Anda, (yang ditampilkan dalam kotak biru di awal file ini), kemudian klik

Connect. Jika keamanan router nirkabel Anda telah diaktifkan, Anda akan diminta memasukkan kata sandi nirkabel. Jika keamanan router nirkabel Anda tidak diaktifkan, Anda seharusnya dapat menghubungkan ke Internet.

3. Masukkan kunci keamanan Anda, (juga disebut kunci jaringan atau kalimat sandi), kemudian klik Connect. Kunci keamanan Anda akan ditampilkan dalam kotak biru di awal file ini.Kini seharusnya Anda dapat menghubungkan secara nirkabel ke Internet!

Menggunakan aplikasi Apple Internet Connect pada Mac OS X1. Periksa untuk memastikan pada baris menu tersebut terdapat ikon status ®AirPort (di kanan

atas layar). Jika terdapat ikon, lompat ke langkah 4, jika tidak, lanjutkan.2. Pindah ke menu Apple dan pilih System Preferences. Menu Apple terdapat di sudut kiri

atas layar.3. Klik ikon Network.4. Klik dua kali item AirPort untuk membuka preferensi AirPort Anda.5. Sekarang tandai kotak cek Show AirPort status in menu bar. Klik tombol Apply Now dan

keluar dari System Preferences (dari baris menu: klik System Preferences kemudian klik Quit System Preferences. Sebagai alternatif, perintah lewat tombol adalah Command-Q)

6. Klik ikon status AirPort (berada di kanan atas layar). Dari sini Anda dapat memilih SSID, (yang ditampilkan dalam kotak biru di awal file ini), jika ada pada daftar.Atau klik Open Internet Connect... dan pilih SSID Anda dari dalam jendela Internet Connect. Jika tidak ada jaringan yang muncul, Anda mungkin perlu menghidupkan AirPort dengan mengklik tombol Turn AirPort On.

7. Jika keamanan router nirkabel Anda telah diaktifkan, Anda akan diminta memasukkan kata sandi nirkabel dalam jendela yang muncul. Jika keamanan router nirkabel Anda tidak disetel, Anda dapat melompati langkah ini. Masukkan kunci keamanan Anda, (juga disebut kunci jaringan atau kalimat sandi), kemudian klik Ok. Kunci keamanan Anda akan ditampilkan dalam kotak biru di awal file ini.Kini seharusnya Anda dapat menghubungkan secara nirkabel ke Internet!