hasil penelitian dan gambaran adegan pesbukers...

21
14 BAB IV HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS “KEJAR-KEJARAN TAYANG” Profil yang disajikan adalah profil tentang Pesbukers yang mendapatkan Panasonic Gobel Award 2013 sampai 2015 meskipun mendapatkan teguran dari KPI (Komisi Penyiaran Indonesia). 4.1. Profil Pesbukers a. Sejarah Pesbukers Pesbukers (sebelumnya Pesta Buka Bareng Selebriti) merupakan sebuah acara televisi yang ditayangkan oleh oleh AN TV setiap Senin hingga Jumat pada awalnya, ditayangkan pada pukul 18:00 19:00 WIB. Acara ini pertama kali dimulai pada tanggal 25 Juli 2011. Yang berisi acara yang berhubungan dengan anak gaul (ABG) dan disiarkan selama 60 menit (15 menit sebelum Adzan Maghrib, dan dilanjutkan 3 menit kemudian setelah iklan). Pesbukers memenangkan Panasonic Gobel Award untuk kategori Program Komedi Terbaik pada tahun 2013 dan tahun 2014. Pada awalnya, Pesbukers hanya disiarkan selama 1 ½ jam setiap hari selama bulan Ramadhan yang mulanya dirintis oleh Olga Syahputra, Jessica Iskandar, Raffi Ahmad, Opie Kumis, dan Kubil yang hanya menjadi acara unggulan selama menunggu berbuka puasa. Kemudian, setelah menayangkan edisi spesial Lebaran, Pesbukers kini tayang selama 1 jam, mulai 28 Oktober, dan tentunya lebih variatif. Pesbukers nantinya disiarkan selama 1 jam 30 menit pada hari biasa, dan 1 jam untuk Pesbukers Like This. Khusus Pesbukers Marhaban Ya Ramadhan, siaran ini disiarkan selama 2 jam, dengan tambahan 30 menit untuk Pesbukers Ramadhan. Dan hingga sekarang, Pesbukers disiarkan secara langsung setiap hari selama 2 jam 30 menit. Pesbukers adalah sketsa realiti yang digawangi oleh Olga Syahputra (Almarhum), Raffi Ahmad, Jessica Iskandar, Deni Cagur dan Opie Kumis, Sapri. Guyonan segar mereka seperti pantun Jenaka dan rayuan gombal akan menemani pemirsa setia AN TV.

Upload: lengoc

Post on 11-Mar-2019

215 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

14

BAB IV

HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS “KEJAR-KEJARAN

TAYANG”

Profil yang disajikan adalah profil tentang Pesbukers yang mendapatkan

Panasonic Gobel Award 2013 sampai 2015 meskipun mendapatkan teguran dari KPI

(Komisi Penyiaran Indonesia).

4.1. Profil Pesbukers

a. Sejarah Pesbukers

Pesbukers (sebelumnya Pesta Buka Bareng Selebriti) merupakan sebuah acara

televisi yang ditayangkan oleh oleh AN TV setiap Senin hingga Jumat pada awalnya,

ditayangkan pada pukul 18:00 – 19:00 WIB. Acara ini pertama kali dimulai pada tanggal

25 Juli 2011. Yang berisi acara yang berhubungan dengan anak gaul (ABG) dan disiarkan

selama 60 menit (15 menit sebelum Adzan Maghrib, dan dilanjutkan 3 menit kemudian

setelah iklan). Pesbukers memenangkan Panasonic Gobel Award untuk kategori Program

Komedi Terbaik pada tahun 2013 dan tahun 2014. Pada awalnya, Pesbukers hanya

disiarkan selama 1 ½ jam setiap hari selama bulan Ramadhan yang mulanya dirintis oleh

Olga Syahputra, Jessica Iskandar, Raffi Ahmad, Opie Kumis, dan Kubil yang hanya

menjadi acara unggulan selama menunggu berbuka puasa. Kemudian, setelah

menayangkan edisi spesial Lebaran, Pesbukers kini tayang selama 1 jam, mulai 28

Oktober, dan tentunya lebih variatif. Pesbukers nantinya disiarkan selama 1 jam 30 menit

pada hari biasa, dan 1 jam untuk Pesbukers Like This. Khusus Pesbukers Marhaban Ya

Ramadhan, siaran ini disiarkan selama 2 jam, dengan tambahan 30 menit untuk

Pesbukers Ramadhan. Dan hingga sekarang, Pesbukers disiarkan secara langsung setiap

hari selama 2 jam 30 menit.

Pesbukers adalah sketsa realiti yang digawangi oleh Olga Syahputra (Almarhum),

Raffi Ahmad, Jessica Iskandar, Deni Cagur dan Opie Kumis, Sapri. Guyonan segar

mereka seperti pantun Jenaka dan rayuan gombal akan menemani pemirsa setia AN TV.

Page 2: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

15

Dalam segmen Sekali Kuis, Tetap Kuis, pemirsa bisa ikut berpartisipasi melalui

telepon di 021-2994-1667 untuk mengikuti Taboks (Tebak Isi Boks), Basi (Tebak

Profesi), atau Jadul (Jawab Judul) yang diperagakan oleh pengisi acara tersebut. Dan

mendapatkan hadiah jutaan rupiah dan hadiah ini dipersembahkan oleh Juss Ginseng atau

Alangsari Plus dari Sido Muncul hingga sekarang, segmen ini adalah kuis melibatkan

produk sponsor yang bahkan dipersembahkan oleh Omepros, Fishqua, Mixagrip,

Dulcolax, Thermolyte, dan produk lainnya.

Sehubungan candaan Olga terhadap Julia Perez yang menyapa dengan

Assalamualaikum dan dibalas oleh Olga dengan mengatakan: “Jangan pakai

Assalamualaikum, seperti pengemis saja.” Maka mempertimbangkan bahwa hal ini dapat

menyinggung umat Islam, Maka Komisi Penyiaran Indonesia (KPI) meminta agar

Pesbukers tidak ditayangkan dahulu dan akhirnya Pesbukers ditayangkan secara tidak

langsung (rekaman). Namun hingga sekarang, Pesbukers kembali ke format siaran

langsung seperti semula.

b. Kebijakan Mutu

PT. Cakrawala Andalas Televisi berkomitmen terhadap kebijakan mutu dengan

melakukan peningkatan yang berkelanjutan dalam :

1. Mengupayakan yang terbaik untuk memuaskan pelanggan

2. Memberdayakan kemampuan karyawan ke arah profesionalisme

3. Menerapkan ISO 9001 : 2008

4. Mengintegrasikan semua proses dalam unit agar tercapai efisiensi dan

efektifitas yang optimal

5. Melakukan peninjauan dan perbaikan Standard Operating Procedure

secara berkesinambungan agar ANTV dapat beroperasi lebih efisien

c. Jajaran Direksi AN TV

Dewan Komisaris

Page 3: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

16

Presiden Komisaris : Anindya N. Bakrie

Komisaris : R. Bismarka Kurniawan

Dewan Direksi

Presiden Direktur : Erick Thohir

Direktur : H. Azkarmin Zaini

Direktur : Otis Hahijary

Senior Management Team

1. Reva Deddy Utama, Chief Sport Officer (CSO)

2. Herty Paulina Putra, Chief Production Officer (CPO)

3. Ahmad Zulfikar Said, Chief Technical Officer (CTO)

4. Uni Zulfiani Lubis, GM News & Current Affairs

5. Eny Avianty, Chief Finance Officer (CFO)

6. Monica Desideria, GM Marketing

d. Pengisi acara (sekarang)

1. Olga Syahputra

2. Deni Cagur

3. Opie Kumis

4. Raffi Ahmad

5. Sapri

6. Chand Kelvin

7. Bimantara Budiman

Page 4: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

17

8. Luna Maya

9. Kartika Putri

10. Billi Syahputra

11. Jessica Iskandar

12. Syahnaz Sadiqah

Berikut ini merupakan edisi spesial yang dilaksanakan oleh Pesbukers :

1. Pesbukers Spesial Lebaran (Lebaran 2011)

2. Pesbukers SEA GAMES 2011 (SEA GAMES 2011)

3. Pesbukers Spesial Natal (Hari Natal 2011)

4. Kaleidoskop Pesbukers (Menjelang Tahun Baru 2012)

5. Pesbukers Spesial Imlek (Tahun Baru Imlek 2563)

6. Pesbukers Loph U Cynn (Spesial Valentine)

7. Pesbukers Samudra Tawa (Spesial HUT AN TV ke 19)

8. Pesbukers Marhaban ya Ramadha (menjelang Ramadhan 2013)

9. Pesbukers Ramadhan (Ramadhan 2013)

10. Pesbukers Dua tahun Masak Aerrr (spesial HUT Pesbukers ke-2)

Sponsor : 1. Zoya (Busana Muslim)

Page 5: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

18

2. Londre (Pusat Cuci Profesional)

Televisi merupakan salah satu media elektronik yang paling banyak diminati masyarakat

Indonesia. TV menjadi media paling efektif untuk promosi dan iklan karena jangkauannya yang

luas dan dikonsumsi oleh semua kalangan.

Tiap stasiun memasang tariff yang berbeda-beda. Berikut adalah harga pasang iklan di TV

menurut jam tayang :

Jam Tayang Biaya per 30 detik

00.00-00.05 5 – 7 juta

05.00-08.00 7 – 9 juta

08.00-12.00 6 – 8 juta

12.00-13.00 7 – 9 juta

13.00-17.00 6 – 8 juta

17.00-21.00 12 – 14 juta

21.00-00.00 7 – 9 juta

Sumber: harga.web.id

Yang menjadi pihak Sponsor Pesbukers yaitu Zoya (Busana Muslim) dan Londre (Pusat Cuci

Profesional). Jika dilihat dari sponsor Pesbukers yaitu Zoya dan Londre, peneliti melihat bahwa

adanya ketidakcocokan dengan acara Pesbukers. Menurut peneliti, pihak sponsor hanyalah

mengejar nilai ekonomi dikarenakan Pesbukers meraih rating yang tinggi dan sebagai acara

komedi favorit PGA 2013 sampai 2015.

5. Acara Unggulan AN TV

1. Pesbukers

Page 6: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

19

2. Mahabharata

3. Masha & The Bear

4. Campur-Campur

5. Super Deal

6. Tom & Jerry

7. Chotabeem

Penghargaan Pesbukers

1. Panasonic Gobel Award 2013 sebagai Juara Kategori Komedi Terbaik mengalahkan

Opera Van Java, Waktunya Kita Sahur, Comedy Project, dan Saung Sule

2. Panasonic Gobel Award 2014 sebagai Juara Kategori Komedi Terbaik mengalahkan

YKS, OVJ, Korslet, dan ILK.

3. Panasonic Gobel Award 2015 sebagai Juara Kategori Komedi Terbaik

mengalahkan ILK, Ngabuburit, OVJ, Sahurnya Ramadhan.

4.2 Adegan Kekerasan Pada Pesbukers Episode Sinetron Kejar-kejaran Tayang

Pada bab ini peneliti akan menjabarkan tampilan adegan kekerasan dalam

Pesbukers episode sinetron kejar-kejaran tayang. Peneliti akan menganalisa kekerasan

yang terkandung dalam Pesbukers Episode Sinetron Kejar-kejaran Tayang agar

mempermudah peneliti dalam meneliti setiap adegan yang tampak dalam episode

tersebut. Bagaimana kekerasan yang ditampilkan seperti memaki, membentak dan

sebagainya. Dalam hal ini peneliti mendeskripsikan setiap adegan-adegan untuk

memberikan gambaran secara umum tentang bagian yang mengandung kekerasan.

Scene 1 Balkon hotel

Adegan 1 : Tarra

menghina sapri

Page 7: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

20

Gambar 1

Setelah itu Tarra membuka topeng yang dipakai pria itu, ternyata Sapri yang ada dibalik

topeng tersebut. Lalu Sapri berkata, “Kalau wanita-wanita cantik tidak didampingi pria tampan

itu ngga bakalan berjalan. Tarra berkata, “Tampan dari mana loe?” aaaa asbak warteg !. lalu

Sapri berpantun, “Pohon jati pohon pinang, buahnya dialap-alapin..kalian pasti senang bisa

ketemu langsung Chan Kelvin ” Tarra berkata,”sesakit-sakitnya Chan Kelvin, ga mungkin kaya

elo ! Tarra,”Loe bukan Chan Kelvin, cantengan loe !

Audio : diiringi piano sebagai backsound

Video : balkon sebuah gedung, bunga, panggung, dan bunga

Pemain : Tarra dan Sapri

Adegan 2 Tarra menyemprotkan hairspray ke kepala Sapri

Gambar 2

Lalu berlanjut dengan Tarra berteriak “Hajar !” dan disambung dengan pantun oleh Tarra

“belum siapin pantun sudah disuruh pantun..tapi loe jangan sok ganteng, muka loe gua tuntun”

dan setelah Tarra berpantun lalu kepala Sapri disemprot dengan semacam hairspray.

Audio : diringi piano sebagai backsound

Video balkon sebuah gedung, bunga, dan panggung

Page 8: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

21

Pemain : Tarra dan Sapri

Scene 2 ruang tamu

Adegan 1 Indra membusungkan dada dan seakan memegang dada

Gambar 3

Dalam adegan tersebut, Indra menyuruh Jupe untuk berekspresi lebih marah dengan

mencontohkan kepada Jupe dengan membusungkan dada dan sambil kedua tangan Indra seperti

menggenggam dada.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : ruang tamu, kamera, sofa dan megaphone

Pemain : Tarra, Raffi, Jupe, dan Indra

Adegan 2 Kartika memanggil Rina Nose dengan panggilan “pesek”

Page 9: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

22

Gambar 4

Pada adegan berikutnya, mulai permainan dengan bermain dengan 3 penonton.

Sedangkan Olga terus membokar masalah Jupe yang ditinggal pacarnya, dan hal yang sama

berlanjut dengan Raffi dan Kartika dan Olga. Olga menyebut raffi sebagai penyanyi karbitan

kampungan. Dan Kartika memanggil Rina Nose dengan panggilan pesek untuk segera masuk ke

bagian permainan tersebut.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : ruang tamu, kamera, sofa dan megaphone

Pemain : Tarra, Indra, Jupe, Kartika, Raffi, Olga dan 3 dari penonton

Adegan 3 Tarra menempelkan kamera yang ada cat ke muka Indra

Gambar 5

Pada saat beradegan, Tarra sebagai kameramen melakukan Zoom pada Indra

dengan cara menempelkan ujung kamera ke muka Indra dan muka Indra penuh dengan cat.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : ruang tamu, kamera, sofa dan megaphone

Pemain : Tarra, Indra, Olga, dan Raffi

Page 10: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

23

Pesek : pe·sek/ /pésék/ a penyek; pipih (tt hidung): hidungnya -- , matanya sipit (http://kbbi.web.id/pesek)

Adegan 4 PamPam mencoret muka Indra dan sebaliknya

Gambar 6

Berikutnya PamPam masuk dan juga mencoret muka Indra dan Indra pun membalas

mencoret muka Pampam.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : ruang tamu, kamera, sofa, dan megaphone

Pemain : Tarra, Olga, Indra, Raffi, dan PamPam

Adegan 5 Olga menampar Raffi

Page 11: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

24

Gambar 7

Adegan berikutnya, Raffi menyuruh Olga dan dan Indra untuk beradegan menampar.

Lalu Raffi menyontohkan kepada Indra dan Olga pun menampar Raffi dengan sungguh-sungguh.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : ruang tamu, kamera, sofa putih dan megaphone

Pemain : Tarra, Raffi, Olga, Pampam, dan Indra

Adegan 6 Sapri menghina Olga dan sebaliknya

Gambar 8

Pada saat Sapri masuk set, Olga menyebut Sapri seperti peniti kebaya dan Sapri

menyebut Olga seperti piano topeng monyet dan Olgapun membalas Sapri seperti botol infusan,

dan Sapri menyebut Olga seperti oncom buluk.

Audio : Diiringi piano dan drum

Video : ruang tamu, kamera, sofa putih dan megaphone

Pemain : Tarra, olga, Pampam, Raffi, Indra dan Ibunda Indra

Page 12: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

25

Adegan 7 Tarra menyemprotkan hairspray ke kepala Sapri

Gambar 9

Sebagai penutup, Tarra menyemprotkan hair sprai ke kepala Sapri.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : ruang tamu, kamera, sofa putih, megaphone, dan hairspray

Pemain : Tarra, Raffi, Pampam, Olga, Indra, Ubinda Indra, dan Sapri

Scene 3 Taman, sofa, lampu taman,

telepon umum, dan LCD TV

Adegan 1 Olga berkata kasar kepada

Page 13: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

26

Billi

Gambar 10

Pada adegan ini, Billy mengajari Olga cara merayu wanita dengan membuat pantun,“

Tau ngga fungsinya pulpen buat kamu?” lalu Olga menjawab, “Pulpen buat nyolok mata lu”.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : taman, sofa merah, lampu taman, telepon umum, dan tv

Pemain : Olga dan Billy

Adegan 2 Olga menghina penonton

Gambar 11

Page 14: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

27

Jessica memperkenalkan pacarnya yang bernama Johnson dan kuliah D3 di Prancis dan

Olga menyebut tamu yang berpendidikan D3 dengan singkatan “dari dulu dongo”.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : taman, sofa merah, lampu taman, telepon umum, dan tv

Pemain : Olga, Billi, Jessica, Syahnaz, dan 2 penonton

Adegan 3 Olga menghina penonton

Gambar 12

Gambar 12

Olga menyebut muka tamu tersebut seperti tukang batagor.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : taman, sofa merah, lampu taman, telepon umum, dan tv

Pemain : Olga, Billi, Jessica,

Syahnaz, dan 2 penonton

Adegan 4 Billi menghina penonton

Page 15: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

28

Gambar 13

Billy menyebut tamu tersebut keringetan seperti minyak goreng.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : taman, sofa merah, lampu taman, telepon umum, dan tv

Pemain : Olga, Billi, Jessica, Syahnaz, dan 2 penonton

Adegan 5 Raffi dan Olga menghina Sapri dan Olga menghina Sapri

Gambar14

Setelah perbincangan dengan penonton, masuklah Sapri dan Raffi menyebut Sapri

dakian, Olga menyebut Sapri obeng kembang, dan Sapri membalas dengan menyebut Olga

sarung tangan ondel-ondel.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : taman, meja , lampu taman, telepon umum, dan tv

Page 16: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

29

Pemain : Olga, Raffi, Tarra, Rina Nose, dan Sapri

Adegan 6 Rina menyemprotkan hairspray ke kepala Sapri

Gambar 15

Sebagai penutup Rina menyemprot kepala Sapri dengan hairspray.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : taman, meja , lampu taman, telepon umum, tv, dan hairspray

Pemain : Olga, Raffi, Tarra, Rina Nose, dan Sapri

Scene 4 Ruang tamu, sofa putih, roullete, kamera, dan megaphone

Adegan 1 Olga menyebut Jupe dengan “jenong”

Gambar 16

Page 17: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

30

Mereka saling mengejek tentang bayaran sebagai pemain dalam video klip. Olga

menyebut Jupe si jenong dan Raffi menghina Jupe tentang kisah cintanya. Pada saat Jessicca

meminta mic dan Olga pun berkata, “Jangan cari mic tapi cari otak”.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : ruang tamu, sofa putih, roullete, kamera, dan megaphone

Pemain : Olga, Chan, Billi, Pampam, Kartika, dan 3 penonton

Adegan 2 Olga mendorong muka Raffi ke arah makanan

Page 18: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

31

Gambar 17

Setelah Memutar roullet, pada saat raffi makan combro salju, olga mendorong dan

menahan kepala raffi hingga menempel di piring selama beberapa detik.

Audio : diiringi piano dan drum

Video : ruang tamu, sofa putih, roullete, kamera, megaphone, dan makanan

Pemain : Olga, Chan, Billi, Pampam, Kartika, dan 3 penonton

Adegan 3 Raffi mendorong muka Pampam ke arah makanan

Page 19: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

32

Gambar 18

Berikutnya adalah PamPam dan Pampam harus memakan sejumlah makanan sesuai

Roullete tersebut. Pada saat Pampam sedang makan balado, raffi dengan sengaja

menuangkannya ke muka Pampam dan Olga mendorong dan menahan muka Pampam ke dalam

balado itu hingga mata si Pampam terasa panas.

Audio : diiringi piano dan drum

Video :ruang tamu, sofa putih, roullete, kamera, megaphone, dan makanan

Pemain : Olga, Chan, Billi, Pampam, Kartika, dan 3 penonton

Dari data atau potongan gambar Pesbukers “Kejar-Kejaran Tayang” yang menampilkan

kekerasan dalam acara komedi. Menurut Yasraf Amir Piliang (2004:244), kekerasan juga

diartikan sebagai satu perlakuan dengan cara pemaksaan, maka apa pun bentuk perlakuan di

dalamnya melekat unsur-unsur pemaksaan, maka dapat dikatakan sebagai pelaku kekerasan.

Kekerasan bisa dilakukan secara fisik seperti melukai, membunuh dan sejenisnya, maupun hanya

lewat kata-kata seperti mengumpat dan menghina, sebagai luapan rasa marah yang sudah

mencapai puncaknya kepada orang lain atau obyek kekerasan tersebut. Kekerasan juga dapat

dilakukan secara non fisik, yakni pelaku melakukan kekerasan kepada korban dengan cara

membentak, menyumpah, mengancam, memaki, mengatai, merendahkan, memerintah,

melecehkan, menguntit atau tindakan lain yang menimbulkan rasa takut. Motif dalam melakukan

kekerasan pun juga beragam, ada yang disengaja dan ada yang tidak disengaja. Motif kekerasan

disengaja merupakan kekerasan yang disertai maksud dalam diri pelaku yang dinyatakan secara

verbal atau visual. Pada bagian tulisan ini akan dijelaskan secara rinci gambaran frekuensi

bentuk adegan kekerasan, ekspresi kekerasan, motif kekerasan, pelaku dan ekspresi kekerasan,

motif dan pelaku kekerasan, pelaku dan korban kekerasan.

4.3 Klasifikasi Adegan Kekerasan

Page 20: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

33

Berikut adalah klasifikasi adegan kekerasan dalam acara Pesbukers “Sinetron

Kejar-Kejaran Tayang”

a. Bentuk Kekerasan :

kekerasan verbal lebih banyak dalam acara Pesbukers episode Kejar-Kejaran Tayang

dengan frekuensi sebanyak 11 dengan presentase 55 % yang ditunjukkan dengan menghina atau

memaki pemain dan bintang tamu adalah yaitu Tarra, Sapri (2 kali), Kartika, Billi, Raffi dan

Olga (6 kali). Kekerasan fisik dengan mendorong pemain, menampar, dan menyemprotkan

hairspray dengan presentase 40 % adalah Tarra (3 kali), Pampam, Indra, Olga (2 kali), Rina, dan

Raffi sedangkan kekerasan psikologis seperti mempermalukan pada scene 3 adalah Indra dengan

presentase 5 %.

b. Motif Kekerasan :

Motif kekerasan yang disengaja tampak sangat menonjol dengan frekuensi 20 dengan

presentase 100 %. Kekerasan yang dilakukan dalam acara ini dilakukan dengan sengaja.

Kekerasan ini ditunjukkkan melalui kekerasan fisik, verbal, dan psikologis yang dilakukan oleh

pemain utama (Tarra, Raffi, Olga, Chan, Pampam, Kartika, Jessica, Billi, dan Sapri) dan bintang

tamu (Indra, Jupe, dan Rina Nose.

c. Pelaku Kekerasan

Pada adegan-adegan Pesbukers versi Sinetron Kejar-Kejaran Tayang ini terlihat bahwa

laki-laki dalam acara tersebut lebih dominan daripada perempuan maupun bintang tamu. Pemain

laki-laki yang melakukan kekerasan verbal yaitu Tarra, Sapri, Olga, dan Billi. Sedangkan

kekerasan fisik yaitu Tarra, Pampam, Olga, dan Raffi dan kekerasan psikologis yaitu Indra

sebagai bintang tamu pria melakukan kekerasan psikologis dan Rina Nose Pelaku melakukan

kekerasan fisik. Sedangkan pemain utama wanita yaitu Kartika melakukan kekerasan verbal.

d. Korban Kekerasan

Pada adegan-adegan Pesbukers versi Sinetron Kejar-Kejaran Tayang ini dilihat bahwa

yang menjadi korban kekerasan verbal yang dialami pemain laki-laki utama ada 3 orang yaitu

Sapri, Olga, dan Billi dan bintang tamu laki-laki ada 1 yaitu Indra. Untuk kekerasan fisik ada 3

orang yaitu Sapri, Pampam, dan Raffi. Sedangkan bintang tamu wanita mengalami kekerasan

Page 21: HASIL PENELITIAN DAN GAMBARAN ADEGAN PESBUKERS …repository.uksw.edu/bitstream/123456789/10101/5/T1_362009076_BAB IV... · Jam Tayang Biaya per 30 detik 00.00-00.05 5 ... Billy mengajari

34

verbal ada 2 orang yaitu Jupe dan Rina Nose. Sedangkan kekerasan psikologis ada 1 orang yaitu

Jupe.

Dari hasil penelitian di atas dapat dijelaskan beberapa tujuan yang terkait dengan analisis

isi pada acara Pesbukers “Kejar-Kejaran Tayang”. Dimana sebagian besar kekerasan ditampilkan

dengan kekerasan verbal, fisik dan psikologis oleh pemain maupun bintang tamu di Pesbukers

tersebut.