giat pokja s1p1

7
DETASEMEN KESEHATAN WILAYAH 04.04.03 RUMKITBAN 04.08.04 KARTIKA HUSADA KUDUS Jl. Jend.Sudirman No 64 Telp. (0291) 432532 PROGRAM PENERAPAN PELAKSANAAN STANDAR ASUHAN KEPERAWATAN TH.2010 I. PENDAHULUAN Rumah sakit sebagai salah satu lembaga kesehatan yang mengadakan penyel kesehatan berfungsi untuk mengadakan kegiatan pelayanan kesehatan antara lain adalah pelayanan medis, perawatan, rehabilitas, pencegahan penyakit, peningkatan kesehatan, penyuluhan dan pendidikan kesehatan. Fungsi rumah sakit dewasa ini b pelayanan kesehatan yang menyeluruh dan terintegrasi seiring dengan perkemban teknologi. Salah satu tujuan didirikannya rumah sakit adalah mengemban fungsi socia fungsi untuk menolong orang yang membutuhkan perawatan sebagai akibat kesehatan dimana tidak memandang status social dari pasien tersebut.Rumah sak fasilitas jasa yang berupa jasa pelayanan yang disediakan dan diusahakannya d kebutuhan pasien tersebut.Pasien yang membutuhkan pengobatan dan penyembuhan disediakan fasilitas rawat inap, pasien yang memerlukan pengobatan ringan dis rawat jalan dan tersedia juga fasilitas bagi orang yang membutuhkan konsultas upaya pencegahan serta peningkatan kesehatan.Rumah sakit juga menyediakan fas seperti radiology, laboratorium, farmasi serta fisioterapi. Perubahan atas lingkungan membuat rumah sakit sebagai salah satu jasa harus memasarkan jasanya karena perubahan iklim hokum dan etika, suplai profe berlebihan, meningkatkan ketidakpuasan terhadap professional dan teknologi yang berubah dengan cepat.Kehidupan rumah sakit di masa yang akan datang sangat kemampuan untuk memberikan respon terhadap kebutuhan pasien melalui pelaya berkualitas.Dipihak lain, kemampuan ini melalui komunikasi yang baik serta e yang berkesinambungan.Rumah sakit harus mampu untuk memasarkan jasa professio perubahan tersebut. II. DASAR PELAKSANAAN / TUJUAN !"#"$% "&"& D$% K'"S"S a. !ujuan "mum. !erlaksananya tindakan keperawatan yang sesuai dengan standar asuhan keperawatan yang diberlakukan di Rumkitban ().(*.() Kartika 'usada Kudu b. !ujuan Khusus. + &enumbuhkan cara berfikir secara kritis perawat - &enumbuhkan pemikiran tentang tindakan keperawatan yang berasal dari &asalah klien. &eningkatkan aliditas data klien. ) &enilai kemampuan justifikasi. / &eningkatkan kemampuan dan menilai hasil kerja. 0 &eningkatkan kemampuan untuk memodifikasi rencana perawatan. 1 Klien dapat memahami masalah yang dirasakan dan dapat mengatasi 2ersama3sama dengan perawat. III. RENCANA KERJA Kegiatan penerapan4pelaksanaan Standad $suhan Keperawatan ini dilak triwulan dimana tim assessor akan dibentuk berdasarkan rapat staff berko

Upload: jokos

Post on 02-Nov-2015

217 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

DETASEMEN KESEHATAN WILAYAH 04.04.03

RUMKITBAN 04.08.04 KARTIKA HUSADA

KUDUS

Jl. Jend.Sudirman No 64 Telp. (0291) 432532

PROGRAM PENERAPAN PELAKSANAAN STANDAR ASUHAN KEPERAWATAN TH.2010I. PENDAHULUAN

Rumah sakit sebagai salah satu lembaga kesehatan yang mengadakan penyelenggaraan kesehatan berfungsi untuk mengadakan kegiatan pelayanan kesehatan antara lain adalah pelayanan medis, perawatan, rehabilitas, pencegahan penyakit, peningkatan kesehatan, penyuluhan dan pendidikan kesehatan. Fungsi rumah sakit dewasa ini bertambah kea rah pelayanan kesehatan yang menyeluruh dan terintegrasi seiring dengan perkembangan ilmu dan teknologi.

Salah satu tujuan didirikannya rumah sakit adalah mengemban fungsi social dimana suatu fungsi untuk menolong orang yang membutuhkan perawatan sebagai akibat dari gangguan kesehatan dimana tidak memandang status social dari pasien tersebut.Rumah sakit memberikan fasilitas jasa yang berupa jasa pelayanan yang disediakan dan diusahakannya dapat memenuhi kebutuhan pasien tersebut.Pasien yang membutuhkan pengobatan dan penyembuhan lebih lanjut disediakan fasilitas rawat inap, pasien yang memerlukan pengobatan ringan disediakan fasilitas rawat jalan dan tersedia juga fasilitas bagi orang yang membutuhkan konsultasi kesehatan dan upaya pencegahan serta peningkatan kesehatan.Rumah sakit juga menyediakan fasilitas medis seperti radiology, laboratorium, farmasi serta fisioterapi.

Perubahan atas lingkungan membuat rumah sakit sebagai salah satu jasa professional harus memasarkan jasanya karena perubahan iklim hokum dan etika, suplai professional yang berlebihan, meningkatkan ketidakpuasan terhadap professional dan teknologi yang berubah dengan cepat.Kehidupan rumah sakit di masa yang akan datang sangat bergantung pada kemampuan untuk memberikan respon terhadap kebutuhan pasien melalui pelayanan yang berkualitas.Dipihak lain, kemampuan ini melalui komunikasi yang baik serta evaluasi manajerial yang berkesinambungan.Rumah sakit harus mampu untuk memasarkan jasa professional akibat perubahan tersebut.

II. DASAR PELAKSANAAN / TUJUAN

TUJUAN UMUM DAN KHUSUS

a. Tujuan Umum.

Terlaksananya tindakan keperawatan yang sesuai dengan standar asuhan keperawatan yang diberlakukan di Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada Kudus

b. Tujuan Khusus.

1) Menumbuhkan cara berfikir secara kritis perawat

2) Menumbuhkan pemikiran tentang tindakan keperawatan yang berasal dari

Masalah klien.

3) Meningkatkan validitas data klien.

4) Menilai kemampuan justifikasi.

5) Meningkatkan kemampuan dan menilai hasil kerja.

6) Meningkatkan kemampuan untuk memodifikasi rencana perawatan.

7) Klien dapat memahami masalah yang dirasakan dan dapat mengatasi

Bersama-sama dengan perawat.

III. RENCANA KERJAKegiatan penerapan/pelaksanaan Standad Asuhan Keperawatan ini dilakukan tiap triwulan dimana tim assessor akan dibentuk berdasarkan rapat staff berkoordinasi dengan komite keperawatan sebagai kendali mutu keperawatan.

Rencana kerja penerapan Standar Asuhan keperawatan ini akan di lakukan triwulan dimana waktunya terdiri dari : Jan-Maret, April-juni, Juli-September, Oktober-Desember 2010 dan hasilnya akan direkapitulasi secara umum prosentase pencapaian penerapan pelaksanaan Standar Asuhan Keperawatan dan dilaporkan kepada Karumkitban 04.08.04 Kartika Husada Kudus

IV. KESIMPULANSasaran program ini adalah semua unit kerja dirawat inap yang melibatkan semua unsure keperawatan terutama di unit rawat inap tanpa mengesampingkan kerja sama dengan unit kerja lain sebagai tim.

Sistem penerapan pelaksanaan program ini menggunakan metode depkes dengan acuan Intrumen A,B, C dimana assessor oleh orang yang benar-benar mengetahui metode tersebut.

Semua hasil program kerja akan dilaporkan pada tiap akhir tahun 2010 sebagai bagian dari program rencana kerja seksi keperawatan

DETASEMEN KESEHATAN WILAYAH 04.04.03

RUMKITBAN 04.08.04 KARTIKA HUSADA

KUDUS

Jl. Jend.Sudirman No 64 Telp. (0291) 432532

KERANGKA ACUAN PELAKSANAAN STANDAR ASUHAN KEPERAWATAN

RUMKITBAN 04.08.04 KARTIKA HUSADA KUDUS TH 2010I. PENDAHULUAN

Rumah sakit sebagai salah satu lembaga kesehatan yang mengadakan penyelenggaraan kesehatan berfungsi untuk mengadakan kegiatan pelayanan kesehatan antara lain adalah pelayanan medis, perawatan, rehabilitas, pencegahan penyakit, peningkatan kesehatan, penyuluhan dan pendidikan kesehatan. Fungsi rumah sakit dewasa ini bertambah kea rah pelayanan kesehatan yang menyeluruh dan terintegrasi seiring dengan perkembangan ilmu dan teknologi.

Salah satu tujuan didirikannya rumah sakit adalah mengemban fungsi social dimana suatu fungsi untuk menolong orang yang membutuhkan perawatan sebagai akibat dari gangguan kesehatan dimana tidak memandang status social dari pasien tersebut.Rumah sakit memberikan fasilitas jasa yang berupa jasa pelayanan yang disediakan dan diusahakannya dapat memenuhi kebutuhan pasien tersebut.Pasien yang membutuhkan pengobatan dan penyembuhan lebih lanjut disediakan fasilitas rawat inap, pasien yang memerlukan pengobatan ringan disediakan fasilitas rawat jalan dan tersedia juga fasilitas bagi orang yang membutuhkan konsultasi kesehatan dan upaya pencegahan serta peningkatan kesehatan.Rumah sakit juga menyediakan fasilitas medis seperti radiology, laboratorium, farmasi serta fisioterapi.

Perubahan atas lingkungan membuat rumah sakit sebagai salah satu jasa professional harus memasarkan jasanya karena perubahan iklim hokum dan etika, suplai professional yang berlebihan, meningkatkan ketidakpuasan terhadap professional dan teknologi yang berubah dengan cepat.Kehidupan rumah sakit di masa yang akan datang sangat bergantung pada kemampuan untuk memberikan respon terhadap kebutuhan pasien melalui pelayanan yang berkualitas.Dipihak lain, kemampuan ini melalui komunikasi yang baik serta evaluasi manajerial yang berkesinambungan.Rumah sakit harus mampu untuk memasarkan jasa professional akibat perubahan tersebut.

II. LATAR BELAKANG

Dalam penerapan standar asuhan keperawatan terdapat tahapan-tahapan yaitu mulai dari pengkajian sampai melakukan evaluasi Keperawatan sebagai dokumentasi yang baik setiap tahapan yang dikerjakan oleh perawat dicatat secara lengkap dan memenuhi aspek legal.

Standar Asuhan Keperawatan adalah suatu kegiatan yang bertujuan untuk mengatasi masalah keperawatan klien yang dilaksanakan oleh perawat pelaksana, kepala shift, Kepala Ruang disamping pasien dilibatkan untuk membahas dan melaksanakan asuhan keperawatan.

III. TUJUAN UMUM DAN KHUSUS a. Tujuan Umum.

Terlaksananya tindakan keperawatan yang sesuai dengan standar asuhan keperawatan yang diberlakukan di Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada Kudus

c. Tujuan Khusus.

1) Menumbuhkan cara berfikir secara kritis perawat

2) Menumbuhkan pemikiran tentang tindakan keperawatan yang berasal dari

Masalah klien.

8) Meningkatkan validitas data klien.

9) Menilai kemampuan justifikasi.

10) Meningkatkan kemampuan dan menilai hasil kerja.

11) Meningkatkan kemampuan untuk memodifikasi rencana perawatan.

12) Klien dapat memahami masalah yang dirasakan dan dapat mengatasi

Bersama-sama dengan perawat.

IV. .KEGIATAN POKOK DAN RINCIAN KEGIATANa. Kegiatan Pokok

Menilai Dokumentasi penerapan Asuhan keperawatan di Rawat Inap dan Rawat Jalan Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada Kudus.

b. Rincian kegiatan

1)Menyusun instrumen evaluasi dokumentasi penerapan asuhan keperawatan.

2)Mengadakan rapat koordinasi dengan tim penilai

3)Melaksanakan evaluasi dokumentasi penerapan asuhan keperawatan sesuai jadwal yang telah disusun

4)Membuat analisa, pencatatan dan pelaporan hasil evaluasi dokumentasi penerapan asuhan keperawatan.

5)Melaksanakan evaluasi program dokumentasi penerapan asuhan keperawatanV. CARA MELAKSANAKAN KEGIATAN

a.Membentuk panitia evaluasi penerapan standar asuhan keperawatan.dengan mengadakan rapat panitia untuk :

1)Membahas instrumen evaluasi yang digunakan

2)Menyusun jadwal kegiatan evaluasi

b.Melaksanakan evaluasi dokumentasi penerapan asuhan keperawatan

c.Pengolahan data dan analisa data hasil evaluasi dokumentasi penerapan asuhan keperawatan

d.Menyusun laporan hasil evaluasi dokumentasi penerapan asuhan keperawatan

e.Melakukan evaluasi program guna menentukan sasaran pada tahun berikutnya. VI. SASARAN a. 75% Pengkajian Keperawatan didokumentasikan di ruang rawat inap Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada Kudus.

b.75% Diagnosa Keperawatan di ruang rawat inap Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada Kudus.

c. 75% Perencanaan Keperawatan di ruang rawat inap Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada Kudus.

d. 75% Pelaksanaan Keperawatan di ruang rawat Inap Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada Kudus.

e.75 % Evaluasi Keperawatan di Rawat Inap Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada Kudus.

f.Terlaksananya 75 % pencatatan dan pelaporan / dokumentasi asuhan keperawatan di Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada KudusVII. SKEDULE / JADWAL PELAKSANAAN KEGIATANN0Kegiatan TAHUN 2010Ket

123456789101112

1Pembentukan panitia /Assesor

2Menyusun instrument evaluasi

3Pelaksanaan Evaluasi

4Pengolahan & analisa data

5Menyusun laporan hasil evaluasi

6Evaluasi program

VIII. EVALUASI PELAKSANAAN KEGIATAN DAN PELAPORANNYA

a) Evaluasi pelaksanaan kegiatan

Dalam rangka meningkatkan mutu pelayanan Keperawatan, evaluasi pelaksanaan penerapan SAK akan dilakukan tiap 3 bulan (triwulan) dengan mengggunakan Instrumen A,B,C menurut Depkes yang dilakukan oleh tim Assesor yang akan dibentuk oleh Tim keperawatan berkoordinasi dengan Komite Keperawatan.

b) Pelaporan

Hasil dari evaluasi dipresentasikan dan dibuat laporan secara berkala kepada Kepala Rumah Sakit dan Unit kerja terkait dengan menggunakan instumen A,B,C yang akan dilakukan tiap 3 bulan sekali tiap akhir bulan dan di akhir tahun/awal tahun hasil penerapan akan di rekapitulasi serta dilaporkan kepada Karumkitban 04.08.04 Kartika Husada KudusIX. PENCATATAN , PELAPORAN DAN EVALUASI KEGIATAN

a. Melaksanakan pencatatan tentang pelaksanaan evaluasi Penerapan dokumentasi asuhan keperawatan.

b. Melaksanakan analisa dan membuat laporkan pelaksanaan evaluasi Penerapan dokumentasi asuhan keperawatan.

c.Evaluasi program setiap akhir tahun guna melihat pencapaian sasaran dan perencanaan tahun berikutnya.

DETASEMEN KESEHATAN WILAYAH 04.04.03

RUMKITBAN 04.08.04 KARTIKA HUSADA

KUDUS

Jl. Jend.Sudirman No 64 Telp. (0291) 432532

LAPORAN PELAKSANAAN PENERAPAN STANDAR ASUHAN KEPERAWATAN

RUMKITBAN 04.08.04 KARTIKA HUSADA KUDUS TH 2010I. PENDAHULUAN

Dalam penerapan standar asuhan keperawatan terdapat tahapan-tahapan yaitu mulai dari pengkajian sampai melakukan evaluasi Keperawatan sebagai dokumentasi yang baik setiap tahapan yang dikerjakan oleh perawat dicatat secara lengkap dan memenuhi aspek legal.

Standar Asuhan Keperawatan adalah suatu kegiatan yang bertujuan untuk mengatasi masalah keperawatan klien yang dilaksanakan oleh perawat pelaksana, kepala shift, Kepala Ruang disamping pasien dilibatkan untuk membahas dan melaksanakan asuhan keperawatan.

II. GAMBARAN UMUM

Penerapan Standar Asuhan Keperawatan di Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada KudusKudus dilakukan berdasarkan Standar Operasional Yang ada. Dalam melakukan penilaian terhadap penerapan standard Asuhan Keperawatan, Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada Kudusdalam hal ini Komte keperawatan, menggunakan Instrumen A sebagai acuan dalam melakukan penilain penerapan SAK tersebut. Tim yang terlibat dalam pelaksanaan ini melibatkan semua kepala ruang yang memahami dan mengetahui metode penilaian yang ada.

Kesulitan yang dihadapi tim dalam melakukan penilaian peeneparan SAK adalah masih dilakukannya SAK secara manual dimana baik langsung ataupun tidak langsung kadang mengganggu tugas pkok perawat dalam pelayanan.

III. ANALISABerdasarkan hasil penilaian dari pelaksanaan penerapan Standar Asuhan Keperawatan di Rumkitban 04.08.04 Kartika Husada Kudustahun 2010 dapat dianalisis bahwa secara garis besar ada kecenderungan terjadi penurunan prosentase pelaksanaan penerapan standar Asuhan Keperawatan dibandingkan dengan prosentase penerapan SAK pada tahun 2009. Kesimpulan Tim, kemungkinan penurunan nilai prosentase pelaksanaan penerapan SAK, karena perawat menganggap bahwa penerapan SAK ini akan memberatkan tugas pokok perawat di unit rawat inap. Disamping itu, kemungkinan juga disebabkan kurang optimalnya sosialisasi teknis dan manfaatnya penerapan SAK di tiap unit kerja dalam melakukan tugas keperawatan sehari-hari. Disamping itu juga kemungkinan dikarenakan masih adanya perawat yang berpendidikan SPK.

IV. KESIMPULAN / REKOMENDASI

Dari pelaksanaan Penerapan SAk dapat disimpulkan bahwa sasaran 75% pelaksanaan SAK tiap system baik dari pengkajian sampai evaluasi tidak semua dapat tercapai. Hanya ada 1 unit rawat inap yang dapat memenuhi target 75% dari sasaran program yaitu 100% pencapaian oleh ruang Bougenvile.

REKOMENDASIKarena hanya 28 % (hanya 2 unit kerja dari 7 Unit rawat inap) yang dapat mencapai target pencapaian sasaran penerapan SAK, makan tim merekomedasikan sebagai berikut :

a. Sosialisasikan manfaat dan metode penerapan SAK pada pelaksana keperawatan

b. Mengupayakan pendidikan berkelanjutan bagi lulusan SPK dengan program konversi jalur khusus.

c. Merekomedasikan penghargaan kepada Karumkit bagi unit kerja yang dapat mencapai target pencapaian dimana bentuk penghargaan disesuaikan dengan kondisi rumah sakit.

Kudus, April 2010

Kasi Keperawatan

Ns.Purwanto,SKep

Nip. 030 221 734

Kudus, April 2010

Kasi Keperawatan

Ns.Purwanto,SKep

Nip. 030 221 734

Kudus, 26 Desember 2010

Kasi Keperawatan

Ns.Purwanto,SKep

Nip. 030 221 734