flow pada siswa sekolah tinggi teknologi angkatan darat...

52
i Flow pada Siswa Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Darat Kota Malang SKRIPSI Rahimia Nurjanna 201210230311374 FAKULTAS PSIKOLOGI UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG 2016

Upload: phungtuyen

Post on 26-Apr-2019

223 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

i

Flow pada Siswa Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Darat

Kota Malang

SKRIPSI

Rahimia Nurjanna

201210230311374

FAKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

2016

i

Flow pada Siswa Sekolah Tinggi Teknolog Angkatan Darat

Kota Malang

SKRIPSI

Diajukan Kepada Universitas Muhammadiyah Malang sebagai

salah satu persyaratan untuk memperoleh Gelar Sarjana Psikologi

Rahimia Nurjanna

NIM : 201210230311374

FAKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

2016

ii

SKRIPSI

Dipersiapkan dan disusun oleh :

Rahimia Nurjanna

Nim : 201210230311374

Telah dipertahankan di depan Dewan Penguji

pada tanggal, 02 Februari 2016

Dan dinyatakan memenuhi syarat sebagai kelengkapan

memperoleh gelar sarjana (S1) Psikologi

Universitas Muhammadiyah Malang

SUSUNAN DEWAN PENGUJI:

Ketua/Pembimbing I,

Dr. Diah Karmiyati, M.Si

Sekretaris/Pembimbing II,

Ari Firmanto, S.Psi. M.Si.

Anggota I

Yuni Nurhamida, S,Psi. M.Si

Anggota II

Tri Muji Ingarianti, S.Psi. M.Psi

Mengesahkan

Dekan,

Dra. Tri Dayakisni, M.Si.

iii

SURAT PERNYATAAN

Yang bertanda tangan di bawah ini :

Nama

NIM

Fakultas / Jurusan

Perguruan Tinggi

:

:

:

:

Rahimia Nurjanna

201210230311374

Psikologi

Universitas Muhammadiyah Malang

Menyatakan bahwa skripsi / karya ilmiah yang berjudul :

FLOW PADA SISWA SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI ANGKATAN DARAT

1. Adalah bukan karya orang lain baik sebagian maupun keseluruhan kecuali dalam

bentuk kutipan yang digunakan dalam naskah ini dan telah disebutkan sumbernya.

2. Hasil tulisan karya ilmiah / skripsi dari penelitian yang saya lakukan merupakan Hak

bebas Royalti non eksklusif, apabila digunakan sebagai sumber pustaka.

Demikian surat pernyataan ini saya buat dengan sebenar-benarnya dan apabila pernyataan ini

tidak benar, maka saya bersedia mendapat sanksi sesuai dengan undang-undang yang

berlaku.

Malang, 2 Februari 2016

Mengetahui

Ketua Program Studi Yang menyatakan

Yuni Nurhamidah, S.Psi, M.Si Rahimia Nurjanna

iv

KATA PENGANTAR

Puji syukur penulis panjatkan kehadirat Allah SWT yang telah memberikan nikmat

sehat iman dan islam kepada penulis sehingga penulisan skripsi dengan judul “FLOW PADA

SISWA SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI ANGKATAN DARAT” dapat terselesaikan.

Skripsi ini disusun untuk memenuhi tugas dan syarat guna meraih gelar Sarjana Psikologi di

Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang.

Dalam proses penyusunan skripsi, penulis memperoleh banyak bimbingan, dukungan,

pengalaman serta pelajaran yang sangat bermanfaat dan berharga dari berbagai pihak. Oleh

karena itu, dalam kesempatan ini penulis ingin menyampaikan hormat dan ucapan terima

kasih yang sebesar-besarnya kepada :

1. Ibu Dra. Tri Dayakisni, M.Si selaku Dekan Fakultas Psikologi Universitas

Muhammadiyah Malang.

2. Ibu Dr. Diah Karmiyati, M.Si dan Bapak Ari Firmanto, M.Si selaku dosen

pembimbing I dan II yang telah banyak meluangkan waktu dan tenaga untuk

memberikan bimbingan serta motivasi hingga penulis dapat menyelesaikan skripsi.

3. Ibu Siti Maimunah, S.Psi, MM, MA selaku dosen wali yang telah banyak memberikan

pelajaran, nasehat serta motivasi kepada penulis selama masa perkuliahan.

4. Seluruh dosen Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah Malang yang telah

memberikan ilmu yang sangat bermanfaat bagi penulis.

5. Kepala Lembaga Pengkajian Teknologi Angkatan Darat yang telah memberikan ijin

untuk melakukan pengambilan datadan Ibu Theresia selaku pendamping saat

pengambilan data penelitian.

6. Jamaluddin Goga dan Anna Harlaliyana, selaku orang tua juga Rachmannur

Kurniansyah Jam’an, S.Farm kakak yang selalu mengingatkan, serta sumber motivasi

penulis, atas segala doa, kasih sayang, perhatian dan dukungan tiada henti yang

diberikan kepada penulis hingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini.

7. Rekan-rekan Psikologi G 2012 khususnya Tira Rahayu, Fenny Febriyanti, Mirza

Riski, Diana Febby, Noratika, Saufan Imanullah, Atur Nanda, Devi Ratna,

Yunairisyah Ayu, dan Yulia Nada yang selalu mendukung dan memberikan bantuan

serta solidaritas dan yang selama ini telah banyak memberikan pelajaran,

pengalalaman serta bantuan kepada penulis.

8. Semua pihak yang tidak dapat disebutkan satu persatu, yang telah banyak

memberikan bantuan pada penulis dalam menyelesaikan skripsi.

Semoga Allah SWT memberikan balasan yang berlipat ganda atas segala kebaikan yang

telah diberikan kepada penulis, amin. Dalam penulisan skripsi ini, penulis menyadari bahwa

masih terdapat banyak kekurangan dan kelemahan. Meski demikian, penulis berharap semoga

skripsi ini dapat memberikan manfaat bagi peneliti khususnya dan pembaca pada umunya.

Malang, 2 Februari 2016

Penulis

Rahimia Nurjanna

v

DAFTAR ISI

Halaman Judul ................................................................................................................... i

Halaman Pengesahan ......................................................................................................... ii

Surat Pernyataan ................................................................................................................ iii

Kata Pengantar .................................................................................................................... iv

Daftar Isi ............................................................................................................................ v

Daftar Tabel ....................................................................................................................... vi

Daftar Gambar ................................................................................................................... vii

Daftar Lampiran ................................................................................................................. viii

ABSTRAK ......................................................................................................................... 1

PENDAHULUAN ............................................................................................................. 2

LANDASAN TEORI ......................................................................................................... 5

Flow ............................................................................................................................ 5

Dimensi Flow .............................................................................................................. 6

Kerangka Pikir ............................................................................................................ 7

METODE PENELITIAN ................................................................................................... 8

Rancangan Penelitian .................................................................................................. 8

Subjek Penelitian ........................................................................................................ 8

Variabel dan Instrumen Penelitian .............................................................................. 8

Prosedur dan Analisa Data Penelitian ......................................................................... 9

HASIL PENELITIAN ....................................................................................................... 9

DISKUSI ............................................................................................................................ 14

SIMPULAN DAN IMPLIKASI ........................................................................................ 15

REFERENSI ...................................................................................................................... 17

LAMPIRAN ....................................................................................................................... 19

vi

DAFTAR TABEL

Tabel 1. Indeks Validitas dan Reliabilitas Flow State Scale .............................................. 9

Tabel 2. Deskripsi Subjek Penelitian Berdasarkan Kategori .............................................. 9

Tabel 3. Deskripsi Kelompok Subjek Penelitian ................................................................ 10

Tabel 4. Perhitungan Z-Score Flow Pada Siswa ................................................................. 10

Tabel 5. Gambaran flow berdasarkan kelompok persamaan kategori ................................ 13

vii

DAFTAR GAMBAR

Gambar 1. Kerangka Pikir ................................................................................................ 7

Gambar 2. Dimensi-Dimensi dalam Flow .......................................................................... 11

Gambar 3. Flow berdasarkan jenis kelamin ........................................................................ 11

Gambar 4. Flow berdasarkan tingkat .................................................................................. 12

Gambar 5. Flow berdasarkan kelas ..................................................................................... 12

Gambar 6. Flow berdasarkan pangkat ................................................................................ 12

viii

DAFTAR LAMPIRAN

Lampiran 1. Skala try out ................................................................................................... 20

Lampiran 2. Analisis validitas dan reliabilitas ................................................................... 24

Lampiran 3. Sebaran Item Flow State Scale ...................................................................... 26

Lampiran 4. Skala penelitian ............................................................................................. 28

Lampiran 5. Hasil Analisa Perhitungan Z_Score dan kategorisasi .................................... 33

Lampiran 6. Hasil Analisa Perhitungan Mean Berdasarkan Dimensi, Kategori, dan

Kelompok ..................................................................................................... 39

1

FLOW PADA SISWA SEKOLAH TINGGI TEKNOLOGI

ANGKATAN DARAT

Rahimia Nurjanna

Fakultas Psikologi, Universitas Muhammadiyah Malang

[email protected]

Flow dapat diartikan sebagai sebuah keadaan subjektif dimana secara psikologis, fisik,

maupun afektif individu terfokus pada satu aktifitas yang sedang ia kerjakan. Flow menjadi

menarik apabila diteliti dalam aktifitas akademik, dimana dalam banyak penelitian

sebelumnya flow berkaitan dengan motivasi siswa serta perilaku prokrastinasi. Sehingga

tujuan penelitian ini ialah mengetahui gambaran flow yang di alami oleh siswa STTAD

Malang. Penelitian ini merupakan penelitian kuantitatif deskriptif, dimana subjek penelitian

ini adalah siswa STTAD Malang yang berjumlah 120 orang yang terdiri dari 3 tingkat. Hasil

penelitian ini menunjukkan bahwa sebagian besar siswa STTAD atau sekitar 50,8 % berada

pada kategori flow yang rendah. Berdasarkan nilai ekstraksi dari hasil uji analisa faktor,

dimensi yang memiliki kecenderung tinggi dalam keadaan flow siswa ialah dimensi autotelic

experience (0, 658) dan dimensi yang cenderung rendah ialah action-awareness merging

(0,502). Meskipun secara umum penelitian ini menunjukkan bahwa semakin tinggi tingkat

kelas maka semakin tinggi pencapaian flow, namun 3 orang siswa laki-laki pada tingkat 1

elektronika memiliki flow yang tinggi dengan nilai mean 103,0.

Kata kunci : Flow, siswa militer, Sekolah Tinggi Teknologi Angakatn Darat

Flow can be defined as a subjective state in which is psychologically, physically, or

affectively individual focused on one activity he was working. Flow is interesting to analyze

in academic activities. In many previous studies, flow related to student motivation and

procrastination behaviour. So the purpose of this research is to know the description of flow

experienced by students STTAD Malang. This study used quantitative descriptive research.

The subject of this study was students of STTAD Malang amounted to 120 people and

consist of three levels. The result of this study indicated that for about 50.8% students of

STTAD were in the law flow category. Based on the rate of extraction of the test results of

factor analysis, the dimension of high tendency of student’s flow state is autotelic experience

dimension (0, 658) and the dimension low tendency of student’s flow is action-awareness

merging (0.502). Generally, even though this study showed that the higher the grade, the

higher the level of attainment of flow, but three male students at level 1 electronics have a

high flow with a mean of 103.0.

Keywords: Flow, military students, College of Army Technology

2

Proses akademik merupakan sebuah kegiatan untuk memperoleh ilmu pengetahuan yang

bersifat ilmiah serta teoritis. Banyaknya hambatan secara internal maupun eksternal membuat

individu kurang mampu menyelesaikan proses akademik tersebut. Dari banyaknya hambatan

beberapa diantaranya disebabkan oleh tekanan atau tuntutan dalam proses akademik tersebut

dan motivasi. Berbeda dengan tingkat sekolah, perguruan tinggi merupakan jenjang yang

menuntut siswa untuk lebih aktif dalam mencari informasi akan ilmu yang ingin mereka

dapatkan. Sistem akademik yang mereka terima juga demikian berbeda pada setiap jurusan

yang mereka ambil. Seperti contoh paling umum sistem akademik mahasiswa di Fakultas

Keguruan dan Ilmu Pendidikan dengan mahasiswa Fakultas Teknik ataupun mahasiswa

Fakultas Kedokteran dimana muncul stress akademik yang disebabkan oleh faktor perubahan

gaya hidup, prestasi akademik, jadwal perkuliahan yang padat, masalah dengan teman dan

penyesuaian diri (Pathmanathan dan Husada, 2013).

Tidak dapat di pungkiri bahwa pada banyak masalah stres yang dialami oleh siswa ialah stres

akademik. Stres pada remaja cenderung tinggi dan jumlah siswa yang mengalami stres

akademik terus meningkat pada setiap semesternya (Govaerst dalam Purwati, 2012). Stres

akademik merupakan keadaan dimana inidividu mengalami tekanan yang dihasilkan oleh

persepsi dan penilaian berkaitan dengan kegiatan akademik di perguruan tinggi (Purwati,

2012). Apabila siswa memiliki persepsi atau menilai bahwa kemampuan yang ia miliki tidak

mampu menyelesaikan tuntutan yang ada maka akan menyebabkan stres akademik sehingga

stres akademik sangat perlu di antisipasi. Selain itu stres akademik juga dikarenakan

adversity quotient atau kemampuan bertahannya saat menghadapi hambatan dan tekanan

berada pada kategori rendah (Ansori, 2015). Respon dari beban akademik yang menimbulkan

stres pada setiap siswa berbeda ditinjau dari besarnya stresor yang di dapatkan serta

kemampuannya mengelola beban tersebut (Potter & Perry dalam Purwati, 2012).

Stres akademik akan mempengaruhi performance siswa dalam kegiatan belajar, menurut

Psychology Foudation of Australia saat berada pada kondisi stres akademik, siswa cenderung

menjadi mudah marah dan tidak fokus, sehingga dapat mempengaruhi kemampuan dan

orientasi terhadap kegiatan proses pembelajaran yang diikuti oleh siswa (Purwati, 2012).

Dengan dampak yang demikian besar siswa mungkin saja akan menghindari dan tidak terlibat

dalam proses akademik lagi. Oleh karena dampak yang begitu besar terhadap proses

akademik, perlu adanya inovasi untuk mendukung pembelajaran siswa agar dapat

mengurangi stres akademik yang di rasakan. Dengan adanya perbedaan beban akademik,

berbeda pula tingkat stres yang dirasakan, misalnya beban akademik yang di hadapi oleh para

siswa STTAD. Meskipun memiliki prospek karir yang terbilang pasti dan menjanjikan namun

menjadi personil tentara merupakan posisi pertama dengan pekerjaan yang paling berpotensi

mengakibatkan stres dengan rata-rata skor stres 84.72 untuk tahun 2014 (Kensin, dalam

Prayana, 2015).

Sekolah Tinggi Teknologi Angkatan Darat merupakan lembaga pendidikan teknologi yang

memiliki program pendidikan S-1 Profesi atau D-4 sejumlah 4 program studi dan D-3

sejumlah 5 program studi. Terdapat perbedaan antara siswa STTAD dengan siswa pada

umumnya. Perbedaan tersebut berupa akademik yang menerapkan sistem pendidikan militer,

lingkungan belajar, prospek karir dan masih banyak lagi. Jika pada umumnya siswa akan

menghindari tugas yang dinilai sulit atau bahkan menunda menyelesaikan tugas yang tidak

disukai, maka berbeda dengan tentara dimana mengambil setiap resiko dan tidak menghindari

ancaman merupakan konsep diri seorang tentara, sehingga setiap tanggung jawab yang

diberikan harus tetap diselesaikan (Army Doctrine Publication, 2010). Oleh karena itu para

3

tentara membutuhkan banyak pelatihan untuk mendukung pertahanan secara psikologis

(Love, 2011). Psikologi positif merupakan penerapan yang diharapkan mampu meningkatkan

diri serta adaptasi terhadap lingkungan militer serta meningkatkan kesejahteraan psikologis

(Szalma & Hancook, 2002).

Ada begitu banyak konsep psikologi positif serta kajian yang membahas tentang bagaimana

seseorang mampu meningkatkan kualitas hidupnya ataupun tentang kebahagiaannya dalam

hidup. mulai dari hal eksternal yang mampu membuat individu tersebut bahagia secara

subjektif, serta makna apa yang mampu di ambil dari setiap potongan-potongan peristiwa

dalam hidupnya. Konsep yang di cetuskan oleh Aristoteles ini menyatakan bahwa

kesejahteraan seseorang apabila ia memiliki kebahagiaan serta kebermaknaan (Snyder &

Lopez, 2007). Penerapan psikologi positif sebagai kekuatan sumber daya manusia dan

kapasitas psikologis yang dapat diukur, dikembangkan dan efektif untuk meningkatkan

kinerja individu (Luthans, 2002). Penelitian tersebut mendukung pengaplikasian psikologi

dalam meningkatkan performance individu. salah satu bagian dari psikologi positif yang

ingin di aplikasikan pada penelitian ini unutk meningktakan performance ialah pengalaman

flow.

Konsep flow merupakan dari psikologi positif yang mengkaji tentang bagaimana seseorang

mampu terlibat dengan kegiatan yang ia lakukan (Nakamura & Csikszentmihalyi, 2002;

Shernoff & Csikszentmihalyi, 2009). Flow merupakan sebuah pengalaman optimal seseorang

saat melakukan sebuah aktifitas, dimana kemampaun dan tantangan mampu terpenuhi

sehingga individu tersebut merasa enjoy melaksanakan kegiatan tersebut (Shernoff &

Csikszentmihalyi 2009). Dengan flow, seseorang akan menikmati aktifitasnya, mampu

mendapatkan makna sendiri dari kegiatan yang telah ia lakukan, dengan begitu akan muncul

kesejahteraan subjektif. Banyak orang yang mampu menyelesaikan sebuah aktifitas namun

tidak mampu menikmati proses yang tengah ia jalani. Dari begitu banyaknya penjelasan

mengenai konsep keterlibatan seseorang pada aktifitas yang ia jalankan, terdapat asumsi yang

kemudian muncul bahwa tidak setiap orang mampu menikmati atau melibatkan diri secara

penuh terhadap kegiatan tersebut sehingga kepuasan atau makna dari aktifitas tersebut belum

mampu ia capai.

Meskipun flow lebih banyak diteliti dalam populasi dengan kegiatan atau aktifitas yang

spesifik seperti dancer, climbing, kegiatan atlet, seni serta para ilmuan, namun telah banyak

pula yang berusaha meneliti fenomena flow dalam kegiatan akademik yang di kaitkan dengan

motivasi, performance serta perilaku prokrastinasi. Siswa yang tdak memiliki tujuan yang

jelas tidak mampu berkonsentrasi terhadap tugas yang sedang di kerjakan dan kesadaran yang

penuh terhadap proses pembelajaran memiliki kecenderungan yang tinggi untuk melakukan

prokrastinasi (Lee, 2005). Selain itu motivasi berprestasi memiliki korelasi positif terhadap

flow, dimana pada salah satu aspek yang memiliki hubungan positif menyatakan bahwa

ketika seseorang memiliki ambisi yang tinggi, namun ia akan tetap nyaman dalam

mengerjakan tugas walaupun tugas tersebut sulit (Arif, 2013). Selain itu pada penelitian flow

pada tiga aktifitas yang berbeda menunjukkan bahwa flow pada aktifitas pembelajaran

cenderung rendah jika dibandingkan dengan flow pada aktifitas bermain game online yang

menunjukkan bahwa siswa kurang termotivasi secara intrinsik dalam aktifitas pembelajaran

(Engeser & Reinberg, 2008).

Pada sebuah penelitian tentang hubungan pengalaman flow individu dengan tingkat

kesejahteraan psikologis individu menunjukkan hasil bahwa semakin tinggi pengalaman flow

4

yang dirasakan individu maka akan tinggi pula kesejahteraan psikologis individu (Fajrina &

Rosiana, 2014). subjek penelitian tersebut merupakan siswa organisasi yang notabene

memiliki kegiatan yang lebih jika dibandingkan dengan siswa yang tidak mengikuti

oraganisasi. Pada penelitian tersebut, Fajrina mengukur flow dengan 4 aspek yang dimiliki

flow. Dalam aspek tersebut yang paling sering muncul ketika seseorang merasakan flow ialah

absorption by activity, kemudian Fluency of Performance, persepsi akan pentingnya tugas

dan urutan yang terakhir ialah aspek kesesuaian antara challenge dan skill. Pada penelitian

tersebut, fajrina menambahkan dukungan data dengan metode wawancara yang menjelaskan

perasaan subjek saat mengalami flow, dan meyatakan bahwa melakukan kegiatan organisasi

menjadi sebuah wadah yang menyalurkan minat, kemampuan, energi, maupun motif yang

ada pada mereka. Sehingga penelitian ini menjelaskan bahwa tuntutan diluar akademik yang

mungkin saja menimbulkan stres justru menjadi salah satu penunjang bagi subjek untuk

merasakan kesejahteraan psikologis.

Flow berkaitan dan tak terpisahkan dengan sebuah proses pembelajaran (Shernoff &

Csikszenmihalyi, 2009). Dimana, ketika individu belajar tentang sebuah hal baru merupakan

tantangan, dan harus balajar dari proses dasar yang mungkin membuat mereka merasa

kesulitan. Namun, apabila tantangan tersebut di sesuaikan dengan kemampuan yang ia miliki,

individu akan mencapai flow-nya. Pencapaian flow akan terjadi apabila level kemampuan

semakin sesuai dengan level tantangan (Shernoff dan Csikszenmihalyi, 2009). Sehingga,

tidak semua orang mampu mencapai pengalaman flow pada saat melakukan sebuah aktivitas .

Bergantung pada bagaimana seseorang mengelola tantangan tersebut menjadi sebuah

kreativitas.

Seperti yang telah dijelaskan dalam paragraf sebelumnya sistem akademik yang di tempuh di

sekolah berbasis militer cenderung lebih berat jika dibandingkan dengan sistem akademik

pada sekolah tinggi lainnya. Akan terdapat beban yang menimbulkan stres akademik pada

siswa STTAD, dengan pola akademik yang berbeda, tunututan untuk memenuhi jenjang karir

sebagai tentara. Kemunculan stres akademik memungkinkan akan menjadi penyebab

munculnya masalah motivasi, individu akan merasa jenuh, bosan dan tak mampu menikmati

kegiatan yang ia lakukan. Hal tersebut hanyalah sebuah asumsi yang muncul dari banyaknya

penelitian-penelitian berkaitan dengan motivasi, stress akademik serta pengalaman flow di

sekolah. Untuk itu flow dalam kegiatan akademik sangat dibutuhkan. Yuwanto (dalam Arif

2013) menyatakan bahwa flow dapat memberikan manfaat bagi siswa antara lain dapat

membuat siswa lebih fokus, kreatif, lebih mudah menyerap materi perkuliahan dan

berdampak pada hasil belajar yang optimal. Maka penting pula bagi siswa STTAD mampu

merasakan flow dalam setiap kegiatan akademik yang cenderung berbeda dengan siswa pada

umumnya.

Melihat fenomena yang telah dipaparkan di atas, maka penting sekali penerapan psikologi

positif khususnya flow dalam kegiatan akademik. rumusan permasalaha pada penelitian ini

ialah berapa banyak siswa STTAD yang mampu merasaka pengalaman flow, aspek mana saja

atau dimensi apa yang paling mendominasi saat siswa STTAD mengalami flow. Sehingga

tujuan penelitian ini ialah untuk mengetahui gambaran pengalaman flow yang di alami Siswa

STTAD sehingga hasil penelitian ini nantinya memberikan manfaat seperti menjadi acuan

dan referensi untuk penelitian selanjutnya terkait flow khususnya di sekolah-sekolah militer,

intervensi apa yang tepat untuk meningkatkan flow terutama pada aspek aspek yang berada

pada kategori rendah dan butuh untuk ditingkatkan lagi.

5

Flow

Konsep flow yang menjadi variabel penelitian ini merupakan konsep flow dari

Csikzsenmihalyi. Pada tahun 1960 saat mempelajari kreativitas individu, Csikszenmihalyi

menemukan keadaan disaat seseorang sedang mengerjakan sebuah lukisan, ia mampu

memfokuskan pikirannya, mengabaikan rasa lapar, lelah serta ketidaknyamanannya

(Nakamura & Csikszentmihalyi, 2002). Sebuah penelitian juga telah dilakukan oleh

Csikszentmihalyi pada tahun 1975-2000 yang memfokuskan pada kondisi seorang pemain

catur, pemanjat tebing, penari serta seniman dan aktivitas lainnya yang mendapatkan sebuah

kesenangan, merasa enjoy. Mereka menemukan sebuah pengalaman subjektif yang

menggembirakan dengan penuh keterlibatan, kemudiaan menggali lebih jauh tentang kondisi

alami dari pengalaman tersebut hingga menjadi sebuah konsep (Csikzsenmihalyi, 2003).

Konsep tersebut disebut dengan flow. Teori flow di teliti untuk memahami fenomena dar

motivasi instrinsik atau aktivitas autotelic, sebagai aktifitas untuk memberikan penghargaan

pada diri mereka sendiri (Csikzsenmihalyi, 2002).

Flow merupakan sebuah keadaan subjektif dimana seseorang benar-benar tenggelam dalam

suatu titik pada sebuah aktifitas yang membuat mereka melupakan waktu, rasa lelah, bahkan

segala sesuatunya keculi aktifitas itu sendiri (Nakamura & Csikzsenmihalyi, 2009). Flow

merupakan sebuah keadaan psikologis secara penuh yang memiliki proses pendeskripsian

yang panjang dari Csikszenmihalyi dan diperkuat oleh peneliti lain dalam bermacam-macam

situasi seperti misalnya kerja, sekolah, olahraga dan waktu luang. (Jackson & Marsh, 1996).

Keadaan flow merupakan pengalaman dari sebuah keadaan positif yang terjadi ketika

seseorang secara penuh mampu memberikan tampilan terbaik dalam situasi dimana

kemampuan dan tantangan dari aktifitas tersebut berada dalam taraf yang sama (Jackson &

Marsh, 1996). Saat berada dalam keadaan flow, seseorang menjalankan aktivitas dengan

kapasitas penuh (Nakamura & Csikzsenmihalyi, 2002) seseorang menjadi terbawa secara

penuh dalam sebuah aktifitas dan pengalaman secara bebas, kesadaran dan merasa enjoy

dalam proses tersebut (Jackson & Marsh, 1996). Dari konsep flow yang telah dijelaskan

diatas, maka disimpulkan bahwa flow merupakan sebuah pengalaman subjektif seseorang

ketika seserang berhasil menyatu dengan aktivitas yang ia lakukan, merasa nyaman dan

dimana kegiatan tersebut berjalan begitu saja tanpa terasa individu tersebut telah

mengabaikan rasa lapar, lelah dan ketidaknyamanan namun mampu memberikan penampilan

terbaik dalam aktifitas tersebut.

Seperti yang telah dijelakan di paragraf kedua, bahwa penelitian flow banyak di kembangakn

di beberapa kondisi spesifik, dalam bekerja, sekolah, olahraga, bahkan di waktu luang dan

banyak lainnya. Penelitian ini berfokus pada pengalaman flow yang dirasakan oleh siswa

dalam kegiatan akademik yang mereka jalani. Flow digambarkan sebuah kemampuan

subjektif pada pengalaman ketika kemahiran seseorang dan keberhasilan melakukan aktifitas

seperti tidak memerlukan tenaga, padahal aktifitas tersebut memerlukan kekuatan fisik serta

energi mental yang banyak. Untuk mampu menjangkau flow, level kemampuan haruslah

sesuai dengan level tantangan yang diberikan. Seperti yang jelaskan pada teori zone of

proximal developtment oleh Vygotsky, level kemampuan dalam pembelajaran di pahami

dalam tahap-tahap hingga pada akhirnya mampu dikuasai (Csikzsenmihalyi & Shernoff,

2009). Shernoff, Knauth, and Markis (dalam Csikzsenmihalyi & Shernoff, 2002) mengukur

tingkat flow dalam bidang akademik dan kelas non-akademik serta perbedaan tipe aktifitas

kelas menggunakan metode ESM. Terdapat perbedaan kualitas flow dalam kegiatan

keseharian (olahraga, menonton televisi) kemudian tingkat flow tertinggi terdapat pada

6

kegiatan kelas yang aktif (mengerjakan test, berpartisipasi dalam kelompok, bekerja secara

individual). Kemudian dalam aktifitas yang aktif (seperti mendengarkan guru, menonton

video atau televisi).

Flow telah memiliki data empiris yag berhubungan dengan perkembangan terhadap bakat

pada remaja. Seniman kreatif dikalangan remaja menyatakan bahwa mereka merasakan

pengalamn flow ketika mereka berada dalam proses kreativitas saat berusaha menciptkan

sebuah lukisan. Yuwanto (2012, dalam Arif, 2013) membuat deskripsi tentang flow dalam

kategori akademik, dimana kondisi yang dirasakan ketika individu dapat berkonsentrasi dan

menikmati aktifitas akademik maka hal tersebut dinamakan dengan flow akademik.

Dimensi Flow

Flow memiliki 9 dimensi yang menjadi karakteristik ketika individu mengalami flow

(Csikzsenmihalyi, dalam Jackson & Marsh, 1996) :

1. Challenge – Skill Balance

Seseorang yang mengalami flow akan memiliki rasa bahwa tantangan yang ia hadapi

serta kemampuan yang ia miliki berada pada posisi yang seimbang. Namun tidak

hanya seimbang melainkan berada pada tingkat yang tinggi. Csikszenmihalyi

menjelaskan bahwa dimensi ini terjadi ketika kemampuan yang individu miliki sangat

tepat digunakan untuk menghadapi tuntutan situasional.

2. Action – Awareness Merging

Saat mengalami flow, individu begitu terlibat dalam aktifitas yang ia jalankan, segala

sesuatu yang ia kerjakan terasa begitu spontan atau otomatis.

3. Clear Goals

Seseorang yang mengalami flow akan memiliki definisi yang jelas mngenai tujuan

dari aktivitas yang ia lakukan, baik itu telah ia rencanakan di awal, ataupun ia

kembangkan saat aktifitas berlangsung. Sehingga, seseorang yang flow mengetahui

dengan jelas apa yang ingin ia capai dan mengetahui apa yang ia lakukan.

4. Unambigous Feedback

Kegiatan-kegiatan yang memungkinkan memunculkan flow merupakan kegiatan yang

memberikan umpan balik secara langsung dan jelas diterima, artinya individu yang

mengalami flow segera mengetahui apakan ia berhasil atau tidak mencapai tujuannya

dalam kegiatan yang ia lakukan.

5. Concentration on task at hand

Saat mengalami flow, individu akan berkonsentrasi secara total pada tugas yang

dikerjakan dan sepenuhnya dalam kendali di tangannya. Individu akan merasa benar-

benar fokus.

7

6. Sense of Control

Inidividu yang mengalami flow juga memiliki rasa kontrol terhadap situasi yang sulit.

7. Loss of Self - Consciousness

Kepedulian terhadap diri menghilang selama flow terjadi, inidividu akan menyatu

dengan aktifitas yang ia lakukan.

8. Transformation of Time

Saat flow terjadi waktu terlihat berbeda bagi individu tersebut. Bisa menjadi lebih

lambat atau menjadi lebih cepat.

9. Autotelic Experinece

Pengalaman autotelic merupakan pengalaman intrinsik yang sangat berharga yang

merupkn hasil akhir dari terjadinya flow. Individu menyatakan bahwa ia bnar-benar

menikmati pengalaman tersebut dan hanya untuk kepuasan subjektif dri sendiri tanpa

ada harapan menerima penghargaan atau manfaat dimasa depan yang terpenting

adalah tujuannya telah tercapai.

Gambar 1. Kerangka Berfikir

Flow rendah, siswa

cenderung menghindar

dan tidak menikmati

kegiatan akademik

Siswa STTAD

Aktifitas

Akademik

Terhambat oleh stres

akademik yang tinggi

dan motivasi rendah

Mampu mengatasi stres

akademik dan motivasi

tinggi

Flow tinggi, siswa

menikmati kegiatan

akademik,

meningkatkan skill

8

METODOLOGI PENELITIAN

Rancangan Penelitian

Penelitian ini menggunakan penelitian kuantitatif deskriptif. Penelitian kuantitatif deskriptif

ialah penelitian yang bertujuan untuk menggambarkan mengenai kekhususan suatu objek dan

berusaha menghubungkan fenomena psikologis dengan aspek-aspek yang di anggap penting

(Darmawan, 2014). Pencapaian dari penelitian deskriptif ialah mendeskripsikan,

mengklasifikasikan, mengatalogkan, atau mengkategorikan peristiwa dan hubungan dalam

memberikan gambaran tentang proses mental dan perilaku (Shaughnessy dkk, 2012).

Subyek Penelitian

Subjek penelitian ini ialah siswa Sekolah Tinggi Teknologi TNI Angkatan Darat kota Malang.

Subjek penelitian dipilih dengan pertimbangan perbedaan proses akademik yang di jalani

siswa STTAD dengan mahasiswa pada umumnya. Selain itu, pemilihan subjek didasarkan

pada pentingnya peneliti mengehtahui bentuk penerapan psikologi positif dalam lingkungan

tentara.

Populasi dalam penelitian ini berjumlah 120 yang berasal dari 3 tingkat / angkatan, tingkat 1

berjumlah 39 orang, tingkat 2 berjumlah 44 orang, dan tingkat 3 berjumlah 37 orang.

Sehingga dengan jumlah populasi yang hanya berjumlah 120 orang maka peneliti

menggunakan semua populasi sebagai subjek penelitian.

Variabel dan Instrument Penelitian

Variabel dalam penelitian ini ialah Flow. Flow merupakan sebuah keadaan subjektif yang

dirasakan individu dengan penuh keterlibatan dalam melakukan aktifitasnya. Pada saat berada

dalam keadaan flow, individu akan merasa bahwa kemampuan yang ia miliki mampu

menyelesaikan tuntutan aktifitas yang tengah ia lakukan, mengetahui tujuan dari aktifitas

yang ia lakukan sehingga mendapatkan umpan balik secara langsung dan jelas, siswa akan

memiliki perhatian penuh terhadap aktifitas yang ia lakukan, mapu mengontrol situasi sulit

yang menjadi hambatan saat menyelesaikan aktifitas tersebut, kehilangan kesadaran perhatian

pada diri sendiri namun hanya terfokus pada aktifitas tersebut, individu akan merasa bahwa

waktu berjalan lebih lambat atau bahkan akan lebih cepat dari biasanya serta mendapat

pengalaman autotelic atau kepuasan tersendiri saat aktifitas tersebut telah terselesaikan.

Instrument yang akan digunakan dalam penelitian ini menggunakan skala pengukuran flow

oleh Jackson dan Mars tahun 1996 yang dinamakan Flow State Scale. Instrument ini terdiri

dari 36 item yang mengukur 9 dimensi, dimana pada masing-masing dimensi memiliki 4 item

untuk mengukur dimensi tersebut.

Skala ini merupakan skala yang di adatasi dan telah dilakukan alih bahasa ke dalam bahasa

indonesia dan kembali dilakukan uji validitas dan reliabilitas menggunakan program SPSS

versi 21. Adapun nilai validitas dan reliabilitas yang telah di ujikan sebagai berikut.

9

Tabel 1 Indeks Validitas dan Reliabilitas Flow State Scale

Alat Ukur Jumlah Item

Asli

Jumlah Item

Valid

Indeks Validitas Alpha

Flow State Scale 36 26 0,656 – 0,305 0,884

Berdasarkan tabel diatas pada skala Flow State Scale yang telah diujikan, di dapatkan item

valid berjumlah 26 item dari jumlah item asli yaitu 36 item. Dimana indeks validitas yang

diujikan berkisar 0,656 – 0,305 dan reliabiltas sebesar 0,884.

Prosedur dan Analisa Data

Prosedur penelitian terbagi menjadi tiga tahap yaitu tahap persiapan, tahap pelaksanaan, dan

tahap analisa data. Mencari referensi terkait penelitian serta konsep Flow pada siswa adalah

poses paling awal yang dilakukan pada penelitian ini. Selanjutnya menyiapkan instrumen

penelitian yang akan diberikan kepada subjek penelitian.Tahap pelaksanaan atau pengambilan

data dilakukan dalam waktu 5 hari pada tanggal 4 – 9 Januari 2016 dengan menyebarkan

skala pengukuran Flow kepada subjek yang menjadi sampel penelitian di Sekolah Tinggi

Teknologi Angkatan Darat. Tahap terakhir yaitu analisis data, data yang telah didapatkan

melalui penyebaran skala, selanjutnya diuji statistik dengan menggunakan metode statistik

deskriptif. Fungsi dari analisa statistik deskriptif antara lain mengklasifikasikan data variable

berdasarkan kelompok yang ada, kemudian berfungsi untuk menyajika informasi dengan data

yang telah diinterpretasikan.

HASIL PENELITIAN

Setelah melakukan pengambilan data, terdapat sejumlah hasil yang akan dipaparkan dalam

tabel maupun gambar dibawah ini.

Tabel 2. Deskripsi Subjek Penelitian Berdasarkan Kategori

Kategori Jumlah Persentase

Jenis Kelamin

Laki-Laki 116 96,7 %

Perempuan 4 3,3 %

Tingkat

Tingkat 1 39 23,5 %

Tingkat 2 44 36,7 %

Tingkat 3 37 30,8 %

Kelas

Otomotif 27 22,5 %

Komunikasi 31 25,8 %

Elektronika 28 23,3 %

Mesin 20 16,7 %

Balistik 14 11,7 %

Pangkat

Sersan Satu 32 26,7 %

Sersan Dua 88 73,3 %

Total 120 100 %

Tabel 2. Menjelaskan jumlah subjek penelitian yang dikelompokkan berdasarkan masing-

masing kategori, yaitu jenis kelamin, tingkat, kelas, serta pangkat.

10

Tabel 3. Deskripsi Kelompok Subjek Penelitian

Kelompok Kesamaan Kategori f %

1 Laki-Laki Tingkat 1 Otomotif Sersan Satu 2 1,7

2 Laki-Laki Tingkat 1 Otomotif Sersan Dua 10 8,3

3 Laki-Laki Tingkat 1 Komunikasi Sersan Dua 12 10

4 Laki-Laki Tingkat 1 Elektronika Sersan Satu 3 2,5

5 Laki-Laki Tingkat 1 Elektronika Sersan Dua 10 8,3

6 Laki-Laki Tingkat 2 Elektronika Sersan Satu 6 5

7 Laki-Laki Tingkat 2 Elektronika Sersan Dua 9 7,5

8 Laki-Laki Tingkat 2 Otomotif Sersan Satu 2 1,7

9 Laki-Laki Tingkat 2 Otomotif Sersan Satu 13 10,8

10 Laki-Laki Tingkat 2 Balistik Sersan Satu 1 0,8

11 Laki-Laki Tingkat 2 Balistik Sersan Dua 13 10,8

12 Laki-Laki Tingkat 3 Mesin Sersan Satu 10 8,3

13 Laki-Laki Tingkat 3 Mesin Sersan Dua 10 8,3

14 Laki-Laki Tingkat 3 Komunikasi Sersan Satu 4 3,3

15 Laki-Laki Tingkat 3 Komunikasi Sersan Dua 11 9,2

16 Perempuan Tingkat 1 Komunikasi Sersan Satu 1 0,8

17 Perempuan Tingkat 1 Komunikasi Sersan Dua 1 0,8

18 Perempuan Tingkat 3 Komunikasi Sersan Satu 1 0,8

19 Perempuan Tingkat 3 Komunikasi Sersan Dua 1 0,8

tabel 3. Menjelaskan pengelompokan subjek berdasarkan kategori yang sama untuk

memudahkan peneliti dalam menganalisa keadaan flow pada subjek.

Tabel 4. Perhitungan Z-Score Flow Pada Siswa

Kategori Interval Score Flow

Frekuensi Persentase

Tinggi Zscore ≥ 0 59 49,2 %

Rendah Zscore < 0 61 50,8 %

TOTAL 120 100 %

Tabel 4. Menjelaskan jumlah siswa secara umum yang berada pada keadaan Flow yang tinggi

dan keadaan flow rendah saat melakukan aktifitas.

11

Gambar 2. Dimensi-Dimensi dalam Flow

Gambar 2. Merupakan gambaran 9 dimensi yang memiliki kontribusi terhadap keadaan flow

siswa STTAD berdasarkan nilai ekstraksi hasil dari uji analisa faktor.

Pada gambar 3, gambar 4, gambar 5 dan gambar 6 yang telah di paparkan di bawah ini

menjelaskan nilai mean dari flow siswa STTAD berdasarkan masing-masing kategori

Gambar 3. Flow berdasarkan jenis kelamin

Gambar 3. Menjelaskan perbedaan nilai mean flow siswa STTAD berdasarkan jenis kelamin

yang tertulis pada baris series 1. Angka 0-120 merupakan nilai error bar yang berfungsi untuk

menunjukkan banyaknya variasi kategori flow, artinya meskipun nilai mean siswa laki-laki

Laki-Laki Perempuan

Series1 95,07 92,5

0

20

40

60

80

100

120

Challenge

,539

10%Action

,502

10%

Clear

,572

11%

Unambigous

,587

11%Concentration

,626

12%

Sense

,616

12%

Loss

,568

11%

Transformation

,602

11%

Autotelic

,658

12%

12

lebih tinggi namun tidak semua siswa laki-laki memiliki flow yang tinggi di lihat dari nilai

error bar yang lebih tinggi daripada siswa perempuan.

Gambar 4. Flow berdasarkan tingkat

Gambar 4 menjelaskan perbedaan nilai mean flow siswa STTAD berdasarkan tingkat kelas

yang di tempuh oleh siswa STTAD. dilihat dari nilai error bar, siswa pada tingkat 1 memiliki

lebih banyak variasi kategori jika dibandingkan dengan siswa pada tingkat 2 dan tingkat 3,

yang menunjukkan bahwa kategori flow yang tinggi pada tngkat 3 didapatkan oleh hampir

keseluruhan siswa di tingkat 3.

Gambar 5. Flow berdasarkan kelas

Gambar 5. Menjelaskan perbedaan nilai mean flow siswa STTAD berdasarkan kelas atau

dalam hal ini dapat di katakan sebagai jurusan yang di tempuh oleh siswa STTAD. nilai

errorbar menunjukkan bahwa meskipun siswa pada kelas elektronika memiliki rata-rata flow

yang tinggi, namun tidak dapat di pungkiri bahwa terdapat siswa yang memiliki flow yang

rendah pada kelas tersebut.

Tingkat 1 Tingkat 2 Tingkat 3

Series1 92,79 95,59 96,32

0

20

40

60

80

100

120

Otomotif Komunikasi Elektronika Mesin Balistik

Series1 92,59 93,68 97,32 95,5 97,07

0

20

40

60

80

100

120

13

Gambar 6. Flow berdasarkan pangkat

Gambar 6. Menjelaskan perbedaan nilai mean flow siswa STTAD berdasarkan pangkat siswa.

Nilai errorbar menunjukkan bahwa variasi kategori yang dimiliki siswa dengan pangkat

sersan satu sama dengan variasi kategori pada siswa dengan pangkat sersan dua.

Tabel 4. Gambaran flow berdasarkan kelompok persamaan kategori

Nama

Kelompok Total

Challe

nge Action

Cle

ar

Unamb

igous

Concentr

ation Sense

Loss

of

self

Transfor

mation

Autotel

ic

1 84,00 10,50 5,50 5,50 13,50 12,00 15,00 4,50 4,50 12,00

2 90,70 11,10 5,90 7,40 14,90 11,70 15,10 4,80 5,20 14,60

3 89,25 10,75 4,92 7,67 14,50 11,67 15,08 5,00 5,25 14,42

4 103,0 11,33 7,33 8,67 16,67 11,67 17,00 7,00 6,30 15,90

5 98,50 12,20 5,60 7,70 16,10 12,30 15,40 7,00 6,30 15,90

6 96,83 11,50 5,67 8,50 16,17 12,33 16,50 5,83 4,83 15,50

7 94,44 11,56 5,56 7,67 15,56 11,56 15,11 6,44 5,67 15,33

8 87,00 10,50 6,00 6,50 14,50 10,00 14,50 5,00 6,50 13,50

9 96,23 11,46 6,15 8,31 15,85 12,15 15,69 5,62 5,77 15,23

10 92,00 11,00 6,00 8,00 15,00 12,00 12,00 6,00 7,00 15,00

11 97,46 12,23 6,15 8,38 15,69 12,15 15,92 5,77 5,54 16,62

12 96,40 10,90 5,50 7,90 16,10 12,70 15,90 4,90 6,60 15,90

13 94,60 11,60 6,30 7,60 15,40 11,50 14,80 6,10 5,60 15,70

14 95,00 11,50 5,75 8,50 15,00 11,25 15,25 5,25 6,50 16,00

15 98,45 11,73 6,36 8,09 14,45 12,18 16,00 6,55 6,27 15,82

16 95,00 11,00 3,00 8,00 15,00 13,00 17,00 6,00 7,00 15,00

17 84,00 11,00 4,00 7,00 13,00 11,00 12,00 5,00 5,00 16,00

18 93,00 12,00 4,00 8,00 16,00 12,00 15,00 6,00 4,00 16,00

19 98,00 9,00 6,00 8,00 14,00 13,00 16,00 9,00 8,00 15,00

Tabel 4. Menjelaskan nilai mean flow siswa STTAD secara keseluruhan pada kolom kedua

dan nilai mean masing-masing dimensi flow siswa STTAD berdasarkan kelompok kesamaan

kategori dimana dapat dilihat dengan jelas nilai mean tertinggi dan nilai mean terendah.

Sersan Satu Sersan Dua

Series1 94,98 95

0

20

40

60

80

100

120

14

DISKUSI

Secara umum, penelitian ini menemukan hasil bahwa 50,8 % dari siswa STTAD berada pada

kategori flow yang rendah. Dalam hal ini siswa membangun persepsi bahwa kemampuan yang

dimiliki mampu menyelesaikan tantangan dalam aktifitas yang sedang dijalani, siswa belum

mampu menggabungkan antara tindakan dan kesadaran. Tujuan yang ingin di capai masih

belum jelas. Konsentrasi yang siswa miliki tak sepenuhnya tertuju pada tugas yang sedang

dikerjakan. Siswa masih belum mampu mengendalikan situasi sulit yang ia hadapi. Saat

menjalani aktifitas siswa belum mampu menyatu dengan aktifitas tersebut, menyadari

berjalannya waktu, dan siswa belum mampu menjadikan kegiatan tersebut sebagai kepuasan

tersendiri. Seperti yang telah di jelaskan pada pendahuluan penelitian ini, terdapat perbedaan

dalam menjalani pendidikan di STTAD dengan perguruan tinggi pada umumnya. Dengan

dasar sebagai bintara, dan menjalani pendidikan yang berada di bawah naungan TNI AD

serta kurikulum untuk mendukung profesi mereka sebagai tentara, tentu saja banyak hal yang

berbeda terutama dalam penanaman konsep diri sebagai tentara. Dengan adanya beban

kurikulum yang berbeda membuat siswa STTAD sulit untuk berada dalam keadaan flow

secara mendalam atau high flow.

Berdasarkan uji analisis faktor, dari nilai ekstraksi menunjukkan bahwa dimensi yang

memiliki kecenderungan tertinggi terhadap flow pada siswa STTAD ialah dimensi autotelic

experience dengan nilai ekstraksi sebesar 0,658. Element yang paling mudah muncul saat

berada dalam kondisi flow ialah tujuan dirinya sendiri yang dalam hal ini disebut dengan

autotelic experience (Csikzentmihalyi dkk, 1990). Autotelic berasal dari bahasa yunani, Auto

yang berarti diri dan telos yang berarti tujuan. Hal tersebut mengacu pada kegiatan mandiri

tidak dengan adanya harapan di masa depan melainkan ketika individu melakukan aktifitas,

maka proses dalam menyelesaikan aktifitas itulah yang merupakan imbalan sesungguhnya.

Hal ini menunjukkan bahwa ketika siswa STTAD berada dalam keadaan flow, kepuasan

dalam melakukan sebuah aktifitas adalah ketika siswa berhasil menjalani dan menyelesaikan

kegiatan tersebut serta tidak terpaku pada hasil atau reward yang akan ia dapatkan.

Untuk mampu menghasilkan autotelic experience, motif berprestasi menjadi sebuah alasan

yang kuat agar individu mampu mempersepsikan tantangan dengan kemampuan yang dimiliki

sebagai sesuatu yang positif atau negatif. Dalam lingkungan militer, motivasi terbangun dari

komponen moral. Motivasi ialah antusiasme untuk berjuang, sebuah hasil dari pelatihan,

kepercayaan diri, tegas dan adil, disiplin, menghormati orang lain dan diri sendiri serta

memahami dengan jelas apa yang terjadi serta apa yang di perlukan (Development, Concepts

and Doctrine centre). Motif berprestasi untuk menemukan autotelic experience juga

menggunakan konsep risk-taking yang di kembangkan oleh Atkinsons (1957), individu

dengan harapan yang tinggi untuk sukses dan ketakutan yang rendah terhadap kegagalan akan

mengambil tugas yang sulit sekalipun, berbeda dengan individu yang memiliki ketakutan

yang tinggi terhadap kegagalan akan mencoba menghindari situasi tersebut (Baumann, tanpa

tahun). Dengan demikian individu yang memiliki autotelic experience merupakan individu

dengan harapan yang tinggi untuk sukses dengan mengambil resiko yang sulit sekalipun

untuk menyelesaikan suatu kegiatan. Pengambilan resiko dari setiap tindakan merupakan hal

yang menjadi ciri atau konsep diri seorang tentara. Sehingga hal tersebutlah yang mendukung

munculnya autotelic experience saat siswa STTAD berada dalam kondisi flow.

Selain konsep diri yang telah dibentuk di lingkungan militer, secara perkembangan siswa

STTAD telah memasuki tahap dewasa awal. Menurut Schaie, dalam perkembangan kognitif

dewasa awal terdapat fase mencapai prestasi, yaitu fase yang melibatkan penerapan

15

intelektualitas pada situasi yang meniliki konsekuensi besar dalam mencapi tujuan jangka

panjang, seperti pencapaian karir dan pengetahuan (Santrock, 2002). Sehingga perkembangan

kognitif yang dimiliki siswa STTAD menjadi salah satu alasan mengapa autotelic experience

merupakan dimensi yang memiliki kecenderungan saat siswa STTAD berada dalam kondisi

flow.

Penelitian ini juga menemukan bahwa dimensi yang cenderung rendah ialah action-awareness

merging. Hal ini menunjukkan bahwa saat siswa melakukan aktifitasnya, siswa merasa

membutuhkan energi yang cukup untuk menyelesaikan aktifitas tersebut, selain itu siswa akan

merasa membutuhkan proses berfikir yang lebih untuk mampu menyelesaikan sebuah

aktifitas. Terdapat banyak alasan mengapa seseorang melakukan aktifitas, dorongan dalam

diri ataupun dorongan dari luar dirinya. Dorongan dari dalam diri bisa berupa hal yang

diminati atau rasa suka terhadap aktifitas tersebut, sedangkan dorongan dari luar bisa berupa

alasan untuk menolong, untuk mendapatkan uang atau bahkan untuk sebuah martabat.

Namun, bila seseorang itu beruntung maka setelah mereka mulai menikmati aktifitas dan

setelah itu berubah hingga mencapai tingkatan autotelic (csikzentmihalyi, 1990). Artinya

meskipun siswa STTAD memiliki kecenderungan untuk mengalami autotelic experience

namun siswa masih mempersepsikan aktifitas yang dijalani merupakan sebuah kewajiban

yang membutuhkan energi dan pemikiran yang lebih hingga belum mampu mencapai dimensi

action-awareness merging. Hal ini terlihat dari hasil penelitian yang menemukan bahwa

semakin tinggi tingkat kelas yang di jalani siswa, maka flow juga meningkat. Sehingga flow

yang dialami siswa STTAD secara umum didasarkan pada sebuah kegiatan yang telah

menjadi kebiasaan.

Meskipun secara umum flow meningkat seiring dengan tingkat kelas yang semakin tinggi,

namun penelitian ini menemukan bahwa siswa pada kelompok 4 memiliki nilai mean yang

tinggi. Siswa yang memiliki keterlibatan yang tinggi di dalam kelas rata-rata memiliki

motivasi intrinsik, keterbukaan, merasa relax dalam aktifitasnya (Csikszentmihalyi &

Shernoff, 2009). Hal ini menunjukkan bahwa siswa pada kelompok 4 memiliki dorongan

intrinsik dalam melakukan kegiatan selama menjadi siswa STTAD. dapat terlihat pada

kecenderungan dimensi yang muncul saat siswa pada kelompok 4 mengalami flow, yaitu

action-awareness merging, clear goals, unambigous feedback.

SIMPULAN DAN IMPLIKASI

Berdasarkan hasil penelitian ini dapat disimpulkan bahwa sebagian besar siswa STTAD

mengalami flow yang rendah, dengan kecenderungan dimensi tertinggi ialah autotelic

experience dan kecenderungan dimensi terendah ialah action-awareness merging. siswa yang

mampu mengalami flow yang tinggi terdapat pada kelompok 4, yaitu siswa laki-laki pada

tingkat 1 elektronika dengan pangkat sersan satu, hal ini dikarenakan adanya motivasi

intrinsik siswa dalam melakukan kegiatan.

Dalam menggunakan hasil penelitian ini, sebagai acuan, peneliti selanjutnya harus berhati-

hati karena tentunya penelitian ini memiliki kekurangan. Yang pertama pengukuran flow yang

di lakukan dalam penelitian ini belum menspesifikasikan kegiatan apa yang siswa lakukan.

Kedua skala pengukuran yang digunakan dalam penelitian ini belum mengukur keadaan flow

siswa STTAD dalam kegiatan akademik, hingga masih bersifat aktifitas umum yang belum di

ukur oleh peneliti. Implikasi dari penelitian untuk lembaga ialah menggunkan gambaran flow

dari penelitian ini untuk menerapkan metode yang mampu memotivasi siswa STTAD

sehingga lebih memiliki pengalaman flow yang tinggi. Untuk peneliti selanjutnya, dapat

16

mengkaji lebih dalam lagi gamabaran flow berdasarkan perbedaan karakter setiap individu

seperti usia, gender, budaya dan yang lebih utama lagi mengukur alasan individu melakukan

aktifitas tersebut.

17

REFERENSI

Ansori, S. (2015). Pengaruh adversity quotient terhadap stres akademik pada siswa Psikologi

UMM. Skripsi. Universitas Muhammadiyah, Malang.

Arif, K. (2013). Hubungan antara motivasi berprestasi dengan flow akademik. Calyptra.

Jurnal ilmiah Siswa Universitas Surabaya, 2, (1)

Baumann, N. (tanpa tahun). Autotelic Personality. University of Trier.

Csikzsentmihalyi, M. (1990). Flow : The psychology of optimal experience. US America:

HerperPerennial.

Csikzsentmihalyi, M. (2009). Flow. In S.J Lopez (Ed), The Encyclopedia of Positive

Psychology (pp. 394 – 399) United Kingdon : Blackwell.

Csikszentmihalyi, M ., Shernoff, David, J. (2009) Flow in school : Cultivating Engaged

Learners and Optimal Learning Environments. In G. Rich, E.S. Huebner, & M.J.

Furlong (Eds), Handbook of Positive Psychology in school. (hal. 131-146). New York

& London : Taylor & Francis Routledge .

Development Concepts and Doctrine Centre. (2010). Army doctrine publication : Operation.

Engeser, S & Rheinberg, F. (2008). Flow, performance and moderators of challenge-skill

balance. Original Paper.

Fajrina, A.D., Rosiana, D. (2014). Hubungan flow dengan psychological well-being siswa

psikologi UNISBA yang aktif organisasi. Prosiding Penelitian Sivitas Akademika

Unisba (Sosial dan Humaniora), 4, 348 - 354.

Jackson, Susan A. & Marsh, Herbet W. (1996). Developtment and validation of a scale to

measure optimal experince: The flow state scale. Journal of Sport & Exercise

Psychology, 18. 17-35.

Lee, E. (2005). The relationship of motivation and flow experience to academik

procrastination in university student. The journal of genetic psychology.166(1), 5 – 14.

Love, R M. (2011). Psychological Resilience : Preparing our soldiers for war. Strategy

Research Project. U.S. Army War Collage.

Nakamura, J & Csikzsentmihalyi, M. (2002). The concept of flow. In S. J. Lopez & C. R.

Snyder (Eds), Handbook of Positive Psychology (hal. 89-105) New York : Oxford

University Press.

Nakamura, J & Csikzsenmihalyi, M. (2003). The construstion of meaning through vital

engagement. In C.L.M Keyes & J. Haidth (Eds), Flourishing : Positive Psichology and

the life well-lived (hal 83-104). Washington DC: American Psychological

Association.

18

Pathmanathan, V. V & Husada, M. S. (2013). Gambaran Tingkat stres siswa fakultas

kedokteran universitas sumatera utara semester ganjil tahun akademik 2012/2013. E-

Journal FK USU, 1, (1).

Prayana, K. (2015). Psychological well-being pada tentara negara indonesia angkatan darat

(TNI-AD) markoem 083 baladhika jaya malang. Skripsi. Universitas Muhammadiyah,

Malang.

Putri, R R. (2015). Motivasi siswa dalam memilih sekolah berbasis semi militer. Skripsi.

Universitas Sriwijaya, Palembang.

Purwati, S. (2012). Tingkat stres akademik pada siswa reguler angkatan 2010 fakultas ilmu

keperawatan universitas indonesia. Skripsi. Universitas Indonesia. Depok

Snyder, C. R & Lopez, S.J. (2007). Positive Psychology : The scientific and practical

exploration of human strengths. Universitty of kansas, lawrence : SAGE Publication,

California, 140.

Szalma, James. L & Hancook, Peter A (2008). Stress and Performance. In P.A. Hancook &

J.L Szalma (Eds), Performance Under Stres. USA : Ashgate, 1 – 18.

19

LAMPIRAN

20

Lampiran 1

( Skala Tryout )

21

FAKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

Jl. Raya Tlogomas No. 246 Malang

Dengan Hormat,

Saya Rahimia Nurjanna mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas Muhammadiyah

Malang angkatan 2012, saat ini saya ingin melakukan pengambilan data melalui skala ini.

Oleh karena itu, sehubungan dengan hal tersebut saya memohon kesediaan saudara/i untuk

mengisi skala yang terlampir sesuai dengan kondisi yang saudara rasakan atau kondisi yang

saudara alami. Data atau informasi yang saudara berikan sangat penting dalam penelitian yang

saya lakukan. Identitas saudara/i akan terjaga kerahasiaannya dan hanya digunakan untuk

kepentingan ilmiah. Atas bantuannya saya mengucapkan terimakasih .

Hormat Saya,

Rahimia Nurjanna

Identitas Diri

Nama :

Usia :

Tingkat :

Pendidikan Terakhir :

Suku Budaya :

Kota Asal :

Petunjuk Pengisian Skala

Silahkan jawab pertanyaan-pertanyaan berikut yang berkaitan dengan pengalaman Anda

dalam sebuah kegiatan yang berhasil anda selesaikan. pertanyaan-pertanyaan ini berhubungan

dengan pikiran dan perasaan yang mungkin Anda alami selama kegiatan tersebut. tidak ada

jawaban benar atau salah. Pikirkan tentang bagaimana perasaan anda selama kegiatan tersebut

dan berikan tanggapan anda terhadap pernyataan-pernyataan di bawah ini dengan

menggunakan skala penilaian di bawah ini. Lingkari angka yang paling cocok pengalaman

Anda dari pilihan di sebelah kanan setiap pertanyaan.

Sangat tidak

Setuju

1

Tidak setuju

2

Netral

3

Setuju

4

Sangat Setuju

5

22

1 Saya mengahadapi tantangan, tetapi saya percaya bahwa kemampuan

saya mampu menyelesaikan tantangan tersebut. 1 2 3 4 5

2 Saya membuat gerakan yang tidak pernah saya pikirkan sebelumnya 1 2 3 4 5

3 Saya mengetahui dengan jelas apa yang ingin saya lakukan 1 2 3 4 5

4 Saya tahu bahwa saya melakukan dengan sangat baik 1 2 3 4 5

5 Perhatian saya terfokus pada kegiatan yang sedang saya lakukan 1 2 3 4 5

6 Saya merasa memiliki kuasa penuh terhadap kegiatan yang saya lakukan 1 2 3 4 5

7 Saya tidak peduli dengan apa yang orang fikirkan tentang saya. 1 2 3 4 5

8 Waktu terkadang terasa lebih lambat atau cepat 1 2 3 4 5

9 Saya benar-benar menikmati pengalaman 1 2 3 4 5

10 Kemampuan saya sesuai dengan tantangan besar yang ada 1 2 3 4 5

11 Segalanya tampak terjadi secara otomatis 1 2 3 4 5

12 Saya memiliki rasa yang kuat terhadap apa yang ingin saya lakukan 1 2 3 4 5

13 Saya menyadari seberapa baik saya tampil 1 2 3 4 5

14 Saya masa bodoh dengan apa yang sudah terjadi 1 2 3 4 5

15 Saya merasa bahwa saya bisa mengontrol apa yang saya lakukan 1 2 3 4 5

16 Saya tidak merasa khawatir dengn kinerja say selama kegiatan

berlangsung 1 2 3 4 5

17 Waktu berjalan tidak seperti biasanya 1 2 3 4 5

18 Saya menyukai perasaan yang muncul pada saat tampil dan saya ingin

mengulanginya lagi 1 2 3 4 5

19 Saya merasa cukup kompeten untuk memenuhi tuntutan tinggi dalam

suatu kondisi 1 2 3 4 5

20 Saya melakukan secara otomatis 1 2 3 4 5

21 Saya tahu apa yang ingin saya capai 1 2 3 4 5

22 Saya memiliki ide bagus ketika aku tampil dan berusaha melakukannya

dengan baik 1 2 3 4 5

23 Saya punya konsentrasi penuh 1 2 3 4 5

24 Saya memiliki kontrol yang penuh 1 2 3 4 5

25 Saya tidak peduli dengan bagaiman saya menampilkan diri saya sendiri 1 2 3 4 5

26 Saya merasa waktu seperti berhenti saat saya sedang melakuk kegiatan 1 2 3 4 5

27 Pengalaman membuat saya merasa hebat 1 2 3 4 5

23

28 Tantangan dan kemampuan saya berada pada tingkat yang sama tinggi 1 2 3 4 5

29 Saya melakukan hal-hal secara spontan dan otomatis tanpa harus

berfikir 1 2 3 4 5

30 Tujuan saya terlihat sangat jelas 1 2 3 4 5

31 Saya bisa tahu dari seberapa baik saya tampil 1 2 3 4 5

32 Saya benar-benar fokus terhadap pekerjaan yang saya lakukan 1 2 3 4 5

33 Saya merasa mampu mengendalikan diri saya secara penuh 1 2 3 4 5

34 Saya tidak khawatir tentang apa yang orang pikirkan tentang saya 1 2 3 4 5

35 Saat ini, hampir semua nya tampak terjadi dalam gerakan yang lambat 1 2 3 4 5

36 Saya menemukan pengalaman yang sangat berharga 1 2 3 4 5

Terimakasih atas kesediaannya untuk mengisi skala ini

24

Lampiran 2

( Analisis Validitas

Reliabiltas )

25

Reliability Statistics

Cronbach's Alpha

N of Items

,884 26

Item-Total Statistics

Scale Mean if Item Deleted

Scale Variance if Item Deleted

Corrected Item-Total

Correlation

Cronbach's Alpha if Item

Deleted

Item1 94,27 121,690 ,361 ,882 Item4 94,72 120,105 ,452 ,880 Item5 94,43 120,318 ,383 ,881 Item6 94,98 120,084 ,342 ,883 Item7 94,82 119,305 ,305 ,885 Item8 94,53 121,609 ,325 ,883 Item9 94,27 119,758 ,464 ,879 Item10 94,90 116,702 ,541 ,877 Item12 94,35 117,384 ,622 ,876 Item13 94,83 115,023 ,583 ,876 Item15 94,77 119,843 ,339 ,883 Item18 94,85 118,367 ,493 ,878 Item19 94,88 120,783 ,433 ,880 Item20 94,95 120,964 ,349 ,882 Item22 94,30 119,603 ,517 ,878 Item23 94,68 119,576 ,492 ,879 Item24 94,77 117,979 ,554 ,877 Item25 95,08 121,705 ,314 ,883 Item27 94,35 119,045 ,462 ,879 Item29 94,87 118,795 ,468 ,879 Item30 94,50 118,966 ,512 ,878 Item31 94,77 121,368 ,425 ,880 Item32 94,50 115,373 ,656 ,874 Item33 94,63 118,202 ,511 ,878 Item35 95,10 121,786 ,320 ,883 Item36 94,15 117,079 ,549 ,877

Scale Statistics

Mean Variance Std. Deviation N of Items

98,45 128,421 11,332 26

26

Lampiran 3

( Sebaran Item Flow State

Scale )

27

Sebaran Item

ASPEK ITEM JUMLAH

ITEM PRESENTASE

Favorable Unfavorable

Keseimbangan antara tantangan

dan kemampuan 1, 8, 13 - 3 12%

Penggabungan antara tindakan

dan kesadaran. 14, 20 - 2

8%

Tujuan yang jelas 9, 21 - 2 8%

Umpan balik yang jelas 2, 10, 15, 22 - 4 15%

Konsentrasi pada tugas di tangan 3, 16, 23 - 3 12%

Rasa kontrol 4, 11, 17, 24 - 4 15%

Kehilangan kesadaran diri 5, 18 - 2 8%

Transformasi waktu 6, 25 - 2 8%

Pengalaman autotelic 7, 12, 19, 26 - 4 15%

Jumlah 26 100 %

28

Lampiran 4

( Skala Penelitian )

29

FAKULTAS PSIKOLOGI

UNIVERSITAS MUHAMMADIYAH MALANG

Jl. Raya Tlogomas No. 246 Malang

Dengan Hormat,

Saya Rahimia Nurjanna mahasiswi Fakultas Psikologi Universitas

Muhammadiyah Malang angkatan 2012, saat ini saya ingin melakukan

pengambilan data melalui skala ini. Oleh karena itu, sehubungan dengan hal

tersebut saya memohon kesediaan saudara/i untuk mengisi skala yang terlampir

sesuai dengan kondisi yang saudara rasakan atau kondisi yang saudara alami.

Data atau informasi yang saudara berikan sangat penting dalam penelitian yang

saya lakukan. Identitas saudara/i akan terjaga kerahasiaannya dan hanya

digunakan untuk kepentingan ilmiah. Atas bantuannya saya mengucapkan

terimakasih .

Hormat Saya,

Rahimia Nurjanna

30

Identitas Diri

Nama :

Jenis Kelamin : P / L *lingkari salah satu

Usia :

Agama :

Tingkat : 1 / 2 / 3 *lingkari salah satu

Pendidikan Terakhir :

Suku :

Kota Asal :

Unit Dinas :

Lama Dinas :

Jabatan :

Pangkat :

Status Perkawinan : Kawin / Belum Kawin *lingkari salah satu

Petunjuk Pengisian Skala

Silahkan berikan angka pada pernyataan-peryataan berikut yang berkaitan

dengan pengalaman anda dalam sebuah kegiatan yang berhasil anda selesaikan.

Pernyataan-pernyataan ini berhubungan dengan pikiran dan perasaan yang

mungkin anda alami selama kegiatan tersebut. tidak ada jawaban benar atau

salah. Pikirkan tentang bagaimana perasaan anda selama kegiatan tersebut dan

berikan tanggapan anda terhadap pernyataan-pernyataan di bawah ini dengan

menggunakan skala penilaian di bawah ini. Lingkari angka yang paling cocok

dengan pengalaman anda dari pilihan di sebelah kanan setiap pernyataan.

Sangat tidak

Setuju

1

Tidak setuju

2

Netral

3

Setuju

4

Sangat Setuju

5

31

1 Saya mengahadapi tantangan, tetapi saya percaya bahwa

kemampuan saya mampu menyelesaikan tantangan tersebut. 1 2 3 4 5

2 Saya tahu bahwa saya melakukan dengan sangat baik 1 2 3 4 5

3 Perhatian saya terfokus pada kegiatan yang sedang saya

lakukan 1 2 3 4 5

4 Saya merasa memiliki kuasa penuh terhadap kegiatan yang

saya lakukan 1 2 3 4 5

5 Saya tidak peduli dengan apa yang orang fikirkan tentang

saya. 1 2 3 4 5

6 Waktu terkadang terasa lebih lambat atau cepat 1 2 3 4 5

7 Saya benar-benar menikmati pengalaman 1 2 3 4 5

8 Kemampuan saya sesuai dengan tantangan besar yang ada 1 2 3 4 5

9 Saya memiliki rasa yang kuat terhadap apa yang ingin saya

lakukan 1 2 3 4 5

10 Saya menyadari seberapa baik saya tampil 1 2 3 4 5

11 Saya merasa bahwa saya bisa mengontrol apa yang saya

lakukan 1 2 3 4 5

12 Saya menyukai perasaan yang muncul pada saat tampil dan

saya ingin mengulanginya lagi 1 2 3 4 5

13 Saya merasa cukup kompeten untuk memenuhi tuntutan

tinggi dalam suatu kondisi 1 2 3 4 5

14 Saya melakukan secara otomatis 1 2 3 4 5

15 Saya memiliki ide bagus ketika aku tampil dan berusaha

melakukannya dengan baik 1 2 3 4 5

16 Saya punya konsentrasi penuh 1 2 3 4 5

17 Saya memiliki kontrol yang penuh 1 2 3 4 5

18 Saya tidak peduli dengan bagaiman saya menampilkan diri

saya sendiri 1 2 3 4 5

32

19 Pengalaman membuat saya merasa hebat 1 2 3 4 5

20 Saya melakukan hal-hal secara spontan dan otomatis tanpa

harus berfikir 1 2 3 4 5

21 Tujuan saya terlihat sangat jelas 1 2 3 4 5

22 Saya bisa tahu dari seberapa baik saya tampil 1 2 3 4 5

23 Saya benar-benar fokus terhadap pekerjaan yang saya

lakukan 1 2 3 4 5

24 Saya merasa mampu mengendalikan diri saya secara penuh 1 2 3 4 5

25 Saat ini, hampir semua nya tampak terjadi dalam gerakan

yang lambat 1 2 3 4 5

26 Saya menemukan pengalaman yang sangat berharga 1 2 3 4 5

Terimakasih atas kesediaannya untuk mengisi skala ini

33

Lampiran 5

(Hasil Analisa Perhitungan

Z_Score dan kategorisasi

Flow)

34

No Nama JK Usia Tingkat Kelas

Pendidikan

Terakhir

Lama

Dinas Pangkat

Skor

Total Z_Score T_Score Kategori

1 Jefri F L 25 1 Otomotif SMA 3 Th SERDA 101 0,6658 57 Tinggi

2 Eko Prasetyo L 25 1 Otomotif SMA 4 Th SERDA 92 -0,33013 47 Rendah

3 Latif Nur Khasan L 23 1 Otomotif SMK 2 Th SERDA 90 -0,55145 44 Rendah

4 Apriyanto L 21 1 Otomotif SMK 2 Th SERDA 93 -0,21947 48 Rendah

5 Celcio Novian Primamanda L 24 1 Otomotif SMK 4 Th SERDA 79 -1,7687 32 Rendah

6 Ferdinan Simanjuntak L 25 1 Otomotif SMA 6 Th SERTU 91 -0,44079 46 Rendah

7 Agus Susanto L 26 1 Otomotif SMK 3 Th SERTU 77 -1,99001 30 Rendah

8 M Kurniadi L 25 1 Otomotif SMK 4 Th SERDA 105 1,10843 61 Tinggi

9 Rahmad Cahyo Sularso L 24 1 Otomotif SMK 3 Th SERDA 89 -0,66211 43 Rendah

10 Yunus Supriyanto L 23 1 Otomotif SMK 2 Th SERDA 90 -0,55145 44 Rendah

11 Gede Adi L 23 1 Otomotif SMK 3 Th SERDA 84 -1,2154 38 Rendah

12 Agung Budi L 24 1 Otomotif SMK 4 Th SERDA 84 -1,2154 38 Rendah

13 Sandhya Hizrian Sabila L 22 1 Komunikasi SMK 2 Th SERDA 92 -0,33013 47 Rendah

14 Bayu Widi Jastono L 22 1 Komunikasi SMA 3 Th SERDA 96 0,1125 51 Tinggi

15 krisnawati P 26 1 Komunikasi SMA 6 Th SERTU 95 0,00184 50 Tinggi

16 Abd Rasyid A L 24 1 Komunikasi SLTA 4 Th SERDA 90 -0,55145 44 Rendah

17 Satrio Dharma Putra L 25 1 Komunikasi SMA 5 Th SERDA 107 1,32975 63 Tinggi

18 Ariston Ginting L 23 1 Komunikasi SMA 3 Th SERDA 94 -0,10881 49 Rendah

19 Bangkit Sesar Ari Saputra L 22 1 Komunikasi SMA 2 Th SERDA 81 -1,54738 35 Rendah

20 I Putu Eka Yulianto L 20 1 Komunikasi SMA 2 Bln SERDA 78 -1,87935 31 Rendah

21 Yulis Fajar Kurniawan L 25 1 Komunikasi SMU 3 Th SERDA 85 -1,10474 39 Rendah

22 wahyu Prabowo L 24 1 Komunikasi SMK 3 Th SERDA 89 -0,66211 43 Rendah

23 Bagus Tri Puma Putra L 25 1 Komunikasi SMA 4 Th SERDA 85 -1,10474 39 Rendah

24 Norma Windiyanti P 21 1 Komunikasi SMA 2 Th SERDA 84 -1,2154 38 Rendah

25 Adi Shandy Setiadi L 20 1 Komunikasi SMA 1 Th SERDA 79 -1,7687 32 Rendah

26 Firmansyah L 24 1 Komunikasi SMK 3 Th SERDA 95 0,00184 50 Tinggi

27 Arga Gladi Waskito L 23 2 Elektronika SMA 2 Th SERDA 95 0,00184 50 Tinggi

35

28 Suhardi J Murtabarat L 25 2 Elektronika SMA 7 Th SERTU 98 0,33382 53 Tinggi

29 Mukhammad Faishol Alifudin L 25 2 Elektronika SMA 5 Th SERTU 102 0,77646 58 Tinggi

30 Humaidi L 25 2 Elektronika SMK 5 Th SERTU 104 0,99777 60 Tinggi

31 Erik Roma Hurmuzi L 27 2 Elektronika SMA 6 Th SERTU 90 -0,55145 44 Rendah

32 Candra Laksana L 25 2 Elektronika SMA 3 Th SERDA 84 -1,2154 38 Rendah

33 M Danial Arifin L 24 2 Elektronika SMA 2 Th SERDA 91 -0,44079 46 Rendah

34 Dimas Silvani L 24 2 Elektronika SMA 5 Th SERDA 89 -0,66211 43 Rendah

35 Salman L 28 2 Elektronika SMA 7 Th SERTU 103 0,88711 59 Tinggi

36 Indra Barus L 22 2 Elektronika SMK 3 th SERDA 96 0,1125 51 Tinggi

37 Hendro L 23 2 Elektronika SMA 3 Th SERDA 104 0,99777 60 Tinggi

38 Khairul Anwar L 25 2 Elektronika SMA 3 Th SERDA 100 0,55514 56 Tinggi

39 Galih Irfan L 26 2 Elektronika SMK 5 Th SERTU 84 -1,2154 38 Rendah

40 Alfi Hendri L 24 2 Elektronika SMK 3 Th SERDA 97 0,22316 52 Tinggi

41 Nanda Meichandra L 23 2 Elektronika MAN 3 Th SERDA 94 -0,10881 49 Rendah

42 Alfadien Alif Utama L 23 1 Elektronika SMA 4 Th SERDA 107 1,32975 63 Tinggi

43 Danang Destiawan L 25 1 Elektronika SMA 5 Th SERTU 99 0,44448 54 Tinggi

44 Jaka Subagja L 23 1 Elektronika SMA 3 Th SERDA 95 0,00184 50 Tinggi

45 Wiwin Winarno L 25 1 Elektronika SMK 3 Th SERDA 95 0,00184 50 Tinggi

46 Jeffri Rhian Prathias L 24 1 Elektronika SMA 2 Th SERDA 89 -0,66211 43 Rendah

47 Yovi Afriansyah L 25 1 Elektronika SMA 5 Th SERTU 86 -0,99408 40 Rendah

48 Bangun Bonardo Sirait L 20 1 Elektronika SMA 5 Bln SERDA 89 -0,66211 43 Rendah

49 Hanggar Yudita Pradana L 22 1 Elektronika SMA 2 Th SERDA 112 1,88304 69 Tinggi

50 Budyana Reza Tarigan L 23 1 Elektronika SMA 3 Th SERDA 84 -1,2154 38 Rendah

51 Mahar Adi Wjaya L 22 1 Elektronika SMA 3 Th SERDA 116 2,32568 73 Tinggi

52 Muh Masmuda L 22 1 Elektronika SMA 3 Th SERDA 96 0,1125 51 Tinggi

53 Aji Paringga Jati L 25 1 Elektronika SMA 5 Th SERTU 124 3,21095 82 Tinggi

54 Anindha Lazuardi L 21 1 Elektronika SMK 3 Th SERDA 102 0,77646 58 Tinggi

55 Risal Mohammad L 24 2 Otomotif SMK 5 Th SERDA 113 1,9937 70 Tinggi

56 M. Mukarom L 26 2 Otomotif SMK 6 Th SERTU 85 -1,10474 39 Rendah

36

57 Aman Aldino L 24 2 Otomotif SMK 5 Th SERDA 86 -0,99408 40 Rendah

58 Alex Chandra Hermawan L 25 2 Otomotif SMA 6 Th SERTU 89 -0,66211 43 Rendah

59 Ally Ramadhani L 23 2 Otomotif SMA 4 Th SERDA 98 0,33382 53 Tinggi

60 Andrian Lingga Pratama L 24 2 Otomotif SMA 4 Th SERDA 91 -0,44079 46 Rendah

61 Udin Asrul Hanif L 25 2 Otomotif SMK 3 Th SERDA 84 -1,2154 38 Rendah

62 Zaky Nur Tyas L 23 2 Otomotif SMK 5 Th SERDA 102 0,77646 58 Tinggi

63 Joko S L 24 2 Otomotif SMA 3 Th SERDA 97 0,22316 52 Tinggi

64 Lendik Prade Abrianto L 26 2 Otomotif SMA 5 Th SERTU 91 -0,44079 46 Rendah

65 Jefrianto L 24 2 Otomotif SMK 4 Th SERDA 124 3,21095 82 Tinggi

66 Handi Mulyanto Supratman L 26 2 Otomotif SMK 4 Th SERDA 98 0,33382 53 Tinggi

67 Juni Ardi Saragi L 28 2 Otomotif SMK 5 Th SERTU 93 -0,21947 48 Rendah

68 Rizky Putra Adilana L 24 2 Otomotif SMA 5 Th SERDA 90 -0,55145 44 Rendah

69 Juniawan L 26 2 Otomotif SMK 4 Th SERDA 84 -1,2154 38 Rendah

70 Endika Muhamat Nur L 25 3 Mesin D3 6 Th SERTU 94 -0,10881 49 Rendah

71 Budi Taryono L 27 3 Mesin D3 7 Th SERTU 101 0,6658 57 Tinggi

72 Hilman Saepul Romdon L 27 3 Mesin D3 7 Th SERTU 91 -0,44079 46 Rendah

73 Bowo Subiyanto L 24 3 Mesin D3 5 Th SERDA 83 -1,32606 37 Rendah

74 Richo Yus Praminta L 28 3 Mesin D3 8 Th SERTU 95 0,00184 50 Tinggi

75 Mara Muda Siregar L 26 3 Mesin D3 6 Th SERTU 93 -0,21947 48 Rendah

76 Kustiono L 24 3 Mesin D3 5 Th SERDA 96 0,1125 51 Tinggi

77 Tomi Ardi Wiranata L 24 3 Mesin D3 5 Th SERDA 108 1,44041 64 Tinggi

78 Yongky Arta Dwi Vernandes L 24 3 Mesin D3 4 Th SERDA 88 -0,77277 42 Rendah

79 Ridwan Sarif L 24 3 Mesin D3 5 Th SERDA 93 -0,21947 48 Rendah

80 Tulus Apriyanto L 25 3 Mesin D3 5 Th SERTU 107 1,32975 63 Tinggi

81 Septian Rizky Dwi Putra L 24 3 Mesin D3 5 Th SERDA 96 0,1125 51 Tinggi

82 Sueb Herdianto L 26 3 Mesin D3 5 Th SERDA 87 -0,88343 41 Rendah

83 Rizal Wahyu Permana L 26 3 Mesin D3 5 Th SERDA 96 0,1125 51 Tinggi

84 Imam Suyuti L 27 3 Mesin D3 7 Th SERTU 96 0,1125 51 Tinggi

85 Agung Wibowo L 25 3 Mesin D3 6 Th SERTU 94 -0,10881 49 Rendah

37

86 Rokhim Fajri Fadhillah L 26 3 Mesin D3 5 Th SERTU 100 0,55514 56 Tinggi

87 Priyo Dwi Susanto L 24 3 Mesin D3 5 Th SERDA 102 0,77646 58 Tinggi

88 Seplan Charlos L 26 3 Mesin D3 5 Th SERTU 93 -0,21947 48 Rendah

89 Dedi Hariyanto L 24 3 Mesin D3 4 Th SERDA 97 0,22316 52 Tinggi

90 Hendra Windarto Kusbiantoro L 26 2 Balistik SMA 4 Th SERDA 93 -0,21947 48 Rendah

91 Ahmad Saifuddin L 23 2 Balistik SMK 3 Th SERDA 83 -1,32606 37 Rendah

92 Surya Rafsanjani L 24 2 Balistik SMA 5 Th SERTU 92 -0,33013 47 Rendah

93 Dwi Agung Prasetyo L 25 2 Balistik SMA 4 Th SERDA 114 2,10436 71 Tinggi

94 Depri Shine L 23 2 Balistik SMA 4 Th SERDA 110 1,66173 67 Tinggi

95 Johan Firdaus Sapta Yudha L 24 2 Balistik SMA 5 Th SERDA 101 0,6658 57 Tinggi

96 Okta Indarta L 25 2 Balistik SMK 5 Th SERDA 94 -0,10881 49 Rendah

97 Heru Dwi Dana L 22 2 Balistik SMA 2 Th SERDA 92 -0,33013 47 Rendah

98 Simbolido L 24 2 Balistik SMA 5 Th SERDA 99 0,44448 54 Tinggi

99 Angga Aprisna L 27 2 Balistik SMK 7 Th SERDA 107 1,32975 63 Tinggi

100 M Darmawan L 25 2 Balistik SMA 5 Th SERDA 94 -0,10881 49 Rendah

101 Ardyanto L 22 2 Balistik SMK 5 Th SERDA 96 0,1125 51 Tinggi

102 Afrizal Aini L 22 2 Balistik SMA 3 Th SERDA 85 -1,10474 39 Rendah

103 Wika Wihajimah L 24 2 Balistik SMK 4 Th SERDA 99 0,44448 54 Tinggi

104 Siswanto L 26 3 Komunikasi D3 4 Th SERTU 100 0,55514 56 Tinggi

105 Mardianto Teguh Prakasa L 25 3 Komunikasi D3 6 Th SERTU 87 -0,88343 41 Rendah

106 Eka Hendra Kurniawan L 25 3 Komunikasi D3 4 Th SERDA 107 1,32975 63 Tinggi

107 Maulana Alfien L 21 3 Komunikasi D3 3 Th SERDA 85 -1,10474 39 Rendah

108 Toufik Akbar Siddik L 25 3 Komunikasi D3 5 Th SERDA 97 0,22316 52 Tinggi

109 Adi Guna Yudhanto L 28 3 Komunikasi D3 5 Th SERDA 114 2,10436 71 Tinggi

110 Anwar Saryanto L 25 3 Komunikasi D3 5 Th SERTU 98 0,33382 53 Tinggi

111 Rudi Prasetyo L 26 3 Komunikasi D3 4 Th SERDA 100 0,55514 56 Tinggi

112 Erik Janu Tri Widodo L 26 3 Komunikasi D3 7 Th SERDA 88 -0,77277 42 Rendah

113 Nur Ficky Ardiansyah L 25 3 Komunikasi D3 2 Th SERDA 90 -0,55145 44 Rendah

114 Abdul Ganif L 23 3 Komunikasi D3 3 Th SERDA 108 1,44041 64 Tinggi

38

115 Firman Candranata L 24 3 Komunikasi D3 5 Th SERDA 103 0,88711 59 Tinggi

116 J Ariyanto L 24 3 Komunikasi D3 4 Th SERDA 102 0,77646 58 Tinggi

117 Resti Indah Paramita Sari P 24 3 Komunikasi D3 5 Th SERDA 98 0,33382 53 Tinggi

118 Fery Primayudha L 27 3 Komunikasi D3 7 Th SERTU 95 0,00184 50 Tinggi

119 Fitria Anisah P 24 3 Komunikasi D3 3 Th SERTU 93 -0,21947 48 Rendah

120 Aji Nugroho L 24 3 Komunikasi D3 5 Th SERDA 89 -0,66211 43 Rendah

Statistics Kategorisasi Flow

N Valid 120

Missing 0

Kategorisasi Flow

Frequency Percent Valid Percent Cumulative

Percent

Valid

Tinggi 59 49,2 49,2 49,2

Rendah 61 50,8 50,8 100,0

Total 120 100,0 100,0

39

Lampiran 6

(Hasil Analisa Perhitungan

Mean Berdasarkan Dimensi,

Kategori, dan Kelompok)

40

Nilai Mean berdasarkan dimensi

N Minimum Maximum Mean Std. Deviation

Aspek1 120 8 15 11,44 1,623

Aspek2 120 2 10 5,81 1,491

Aspek3 120 5 10 7,91 1,085

Aspek4 120 10 20 15,46 1,639

Aspek5 120 8 15 11,96 1,508

Aspek6 120 12 20 15,48 2,004

Aspek7 120 2 9 5,78 1,599

Aspek8 120 2 10 5,79 1,384

Aspek9 120 10 20 15,35 1,973

Valid N (listwise) 120

Analisa Mean Berdasarkan Jenis Kelamin Total

JK Mean Std. Deviation % of Total Sum % of Total N N

Laki-Laki 95,07 9,129 96,8% 96,7% 116

Perempuan 92,50 6,028 3,2% 3,3% 4

Total 94,98 9,037 100,0% 100,0% 120

Analisa Mean Berdasarkan Tingkat Total

Tingkat Mean Std. Deviation % of Total Sum % of Total N N

Tingkat 1 92,79 10,534 31,8% 32,5% 39

Tingkat 2 95,80 8,930 37,0% 36,7% 44

Tingkat 3 96,32 7,052 31,3% 30,8% 37

Total 94,98 9,037 100,0% 100,0% 120

Analisa Mean Berdasarkan Kelas Total

Kelas Mean Std. Deviation % of Total Sum % of Total N N

Otomotif 92,59 10,138 21,9% 22,5% 27

Komunikasi 93,68 8,871 25,5% 25,8% 31

Elektronika 97,32 9,696 23,9% 23,3% 28

Mesin 95,50 6,126 16,8% 16,7% 20

Balistik 97,07 8,801 11,9% 11,7% 14

Total 94,98 9,037 100,0% 100,0% 120

Analisa Mean Berdasarkan Pangkat Total

Pangkat Mean Std. Deviation % of Total Sum % of Total N N

Sersan Dua 94,98 9,342 73,3% 73,3% 88

Sersan Satu 95,00 8,281 26,7% 26,7% 32

Total 94,98 9,037 100,0% 100,0% 120

41

Analisis Mean berdasarkan kategori

Kategori TotalKese

luruhan

ChallengeS

killBalance

ActionAware

nessMerging

ClearGoal

s

Unambigou

sFeedback

Concentration

OnTaskAtHand

SenseOf

Control

LossOfSelfC

osciousness

Transformat

ionOfTime

AutotelicExperien

ce

Kategori1

Mean 84,00 10,50 5,50 6,50 13,50 12,00 15,00 4,50 4,50 12,00

N 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

Std. D 9,899 2,121 ,707 2,121 ,707 ,000 1,414 ,707 2,121 ,000

Kategori2

Mean 90,70 11,10 5,90 7,40 14,90 11,70 15,10 4,80 5,20 14,60

N 10 10 10 10 10 10 10 10 10 10

Std. D 7,804 1,287 1,370 ,966 1,524 1,160 1,663 1,549 ,789 1,955

Kategori3

Mean 89,25 10,75 4,92 7,67 14,50 11,67 15,08 5,00 5,25 14,42

N 12 12 12 12 12 12 12 12 12 12

Std. D 8,313 1,603 ,793 1,155 1,314 1,231 1,929 1,758 1,055 2,234

Kategori4

Mean 103,00 11,33 7,33 8,67 16,67 11,67 17,00 7,00 6,67 16,67

N 3 3 3 3 3 3 3 3 3 3

Std. D 19,313 3,512 2,517 1,155 2,887 3,512 2,646 1,000 1,155 3,055

Kategori5

Mean 98,50 12,20 5,60 7,70 16,10 12,30 15,40 7,00 6,30 15,90

N 10 10 10 10 10 10 10 10 10 10

Std. D 10,512 1,751 1,578 1,059 1,663 1,767 2,271 1,414 1,059 1,595

Kategori6

Mean 96,83 11,50 5,67 8,50 16,17 12,33 16,50 5,83 4,83 15,50

N 6 6 6 6 6 6 6 6 6 6

Std. D 8,110 1,378 2,066 ,837 1,169 2,805 3,082 2,229 1,602 2,881

kategori7

Mean 94,44 11,56 5,56 7,67 15,56 11,56 15,11 6,44 5,67 15,33

N 9 9 9 9 9 9 9 9 9 9

Std. D 5,940 1,130 1,424 1,000 1,667 1,509 2,369 ,882 1,323 1,500

kategori8

Mean 87,00 10,50 6,00 6,50 14,50 10,00 14,50 5,00 6,50 13,50

N 2 2 2 2 2 2 2 2 2 2

Std. D 2,828 ,707 ,000 ,707 ,707 1,414 ,707 1,414 ,707 ,707

Kategori9

Mean 96,23 11,46 6,15 8,31 15,85 12,15 15,69 5,62 5,77 15,23

N 13 13 13 13 13 13 13 13 13 13

Std. D 11,548 1,984 1,951 1,109 1,994 1,519 2,097 1,710 1,787 2,421

Kategori10

Mean 92,00 11,00 6,00 8,00 15,00 12,00 12,00 6,00 7,00 15,00

N 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

Std. D . . . . . . . . . .

Kategori11

Mean 97,46 12,23 6,15 8,38 15,69 12,15 15,92 5,77 5,54 15,62

N 13 13 13 13 13 13 13 13 13 13

Std. D 9,033 1,641 ,987 1,044 1,843 1,214 2,060 1,301 1,664 2,142

Katgori12 Mean 96,40 10,90 5,50 7,90 16,10 12,70 15,90 4,90 6,60 15,90

N 10 10 10 10 10 10 10 10 10 10

42

Std. D 4,858 1,663 1,900 1,101 ,994 1,059 1,370 ,994 ,966 1,663

Kategori13

Mean 94,60 11,60 6,30 7,60 15,40 11,50 14,80 6,10 5,60 15,70

N 10 10 10 10 10 10 10 10 10 10

Std. D 7,336 1,776 1,160 ,843 1,174 1,509 1,398 1,969 1,075 1,703

Kategori14

Mean 95,00 11,50 5,75 8,50 15,00 11,25 15,25 5,25 6,50 16,00

N 4 4 4 4 4 4 4 4 4 4

Std. D 5,715 1,291 1,258 1,291 ,816 ,957 1,258 1,500 1,915 1,633

Kategori15

Mean 98,45 11,73 6,36 8,09 15,45 12,18 16,00 6,55 6,27 15,82

N 11 11 11 11 11 11 11 11 11 11

Std. D 9,459 1,421 1,362 1,136 2,115 1,537 2,324 1,293 1,348 1,537

Kategori16

Mean 95,00 11,00 3,00 8,00 15,00 13,00 17,00 6,00 7,00 15,00

N 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

Std. D . . . . . . . . . .

Kategori17

Mean 84,00 11,00 4,00 7,00 13,00 11,00 12,00 5,00 5,00 16,00

N 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

Std. D . . . . . . . . . .

Kategori18

Mean 93,00 12,00 4,00 8,00 16,00 12,00 15,00 6,00 4,00 16,00

N 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

Std. D . . . . . . . . . .

Kategori19

Mean 98,00 9,00 6,00 8,00 14,00 13,00 16,00 9,00 8,00 15,00

N 1 1 1 1 1 1 1 1 1 1

Std. D . . . . . . . . . .

Total

Mean 94,98 11,44 5,81 7,91 15,46 11,96 15,48 5,78 5,79 15,35

N 120 120 120 120 120 120 120 120 120 120

Std. D 9,037 1,623 1,491 1,085 1,639 1,508 2,004 1,599 1,384 1,973

43