fan

4
1. Pengertian Fan Fan adalah perangkat mekanis yang menghasilkan tekanan untuk memindahkan udara (atau gas) terhadap resistensi atau hambatan yang disebabkan oleh saluran, peredam, atau komponen lain dalam sistem fan. Tekanan yang dihasilkan fan berasal dari kipas rotor yang menerima energi dari motor penggerak dan mengirimnya ke udara. Fan, blower dan kompresor dibedakan oleh metode yang digunakan untuk menggerakan udara, dan oleh tekanan sistim operasinya. The American Society of Mechanical Engineers (ASME) menggunakan rasio spesifik, yaitu rasio tekanan pengeluaran terhadap tekanan hisap, untuk mendefinisikan fan, blower, dan kompresor (lihat Tabel 1). Table 1 Perbedaan antara Fan, Blower dan Kompresor (Ganasean) Peralatan Perbandingan Spesifik Kenaikan tekanan (mmWg) Fan Sampai 1,11 1136 Blower 1,11 sampai 1,20 1136 –2066 Kompresor Lebih dari 1,20 - 2. Jenis-Jenis Fan Secara umum terdapat dua jenis fan, yaitu fan sentrifugal dan fan aksial. Fan sentrifugal menggunakan impeler berputar untuk menggerakan aliran udara. Fan aksial menggerakan aliran udara sepanjang sumbu fan.

Upload: lia-yuliana

Post on 20-Dec-2015

9 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

Fan

TRANSCRIPT

Page 1: Fan

1. Pengertian Fan

Fan adalah perangkat mekanis yang menghasilkan tekanan untuk memindahkan udara (atau gas)

terhadap resistensi atau hambatan yang disebabkan oleh saluran, peredam, atau komponen lain

dalam sistem fan. Tekanan yang dihasilkan fan berasal dari kipas rotor yang menerima energi

dari motor penggerak dan mengirimnya ke udara.

Fan, blower dan kompresor dibedakan oleh metode yang digunakan untuk menggerakan udara,

dan oleh tekanan sistim operasinya. The American Society of Mechanical Engineers (ASME)

menggunakan rasio spesifik, yaitu rasio tekanan pengeluaran terhadap tekanan hisap, untuk

mendefinisikan fan, blower, dan kompresor (lihat Tabel 1).

Table 1 Perbedaan antara Fan, Blower dan Kompresor (Ganasean)

Peralatan Perbandingan Spesifik Kenaikan tekanan (mmWg) Fan Sampai 1,11 1136 Blower 1,11 sampai 1,20 1136 –2066 Kompresor Lebih dari 1,20 -

2. Jenis-Jenis Fan

Secara umum terdapat dua jenis fan, yaitu fan sentrifugal dan fan aksial. Fan sentrifugal

menggunakan impeler berputar untuk menggerakan aliran udara. Fan aksial menggerakan aliran

udara sepanjang sumbu fan.

Page 2: Fan

2.1 Fan sentrifugal

Fan sentrifugal (Gambar 1) meningkatkan kecepatan aliran udara dengan impeler berputar.

Kecepatan meningkat sampai mencapai ujung blades dan kemudian diubah ke tekanan. Fan ini

mampu menghasilkan tekanan tinggi yang cocok untuk kondisi operasi yang kasar, seperti sistim

dengan suhu tinggi, aliran udara kotor atau lembab, dan handling bahan.

Gambar 1 Fan Sentrifugal (FanAir Company)

Page 3: Fan

2.2 Fan aksial

Fan aksial (Gambar 5) menggerakan aliran udara sepanjang sumbu fan. Cara kerja fan seperti

impeler pesawat terbang: blades fan menghasilkan pengangkatan aerodinamis yang menekan

udara. Fan ini terkenal di industri karena murah, bentuknya yang kompak dan ringan. Jenis

utama fan dengan aliran aksial (impeler, pipa aksial dan impeler aksial) diringkas dalam Tabel 3.

Gambar 2 Fan Aksial (NISCO)

Page 4: Fan

3. Efisiensi Fan

Efisiensi fan adalah perbandingan antara daya yang dipindahkan ke aliran udara dengan daya

yang dikirimkan oleh motor ke fan. Daya aliran udara adalah hasil dari tekanan dan aliran,

dikoreksi untuk konsistensi unit.

Istilah lain untuk efisiensi yang sering digunakan pada fan adalah efisiensi statis, yang

menggunakan tekanan statis dari tekanan total dalam memperkirakan efisiensi. Ketika

mengevaluasi kinerja fan, penting untuk mengetahui istilah efisiensi apa yang digunakan.

a). Efisiensi mekanik:

b) Efisiensi Statik, yang sama kecuali jika tekanan kecepatan pada saluran keluar tidak

ditambahkan ke tekanan statik fan