encouraging activity

Upload: everin-yasinta

Post on 01-Mar-2018

224 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 7/25/2019 Encouraging Activity

    1/1

    Encouraging Activity

    Kebanyakan pasien operasi menginginkan untuk dapat keluar dari kamar operasi

    segera setelah operasi selesai dilakukan. Tindakan ambulasi awal dilakukan untuk

    mengurangi kemungkinan terjadinya komplikasi paska-operasi, seperti atelectasis,

    pneumonia hipostatik, gangguan gastrointestinal, dan gangguan pernafasan (Meeker &

    othrock, !"""#. $mbulasi dapat meningkatkan %entilasi dan menguragi proses terjadinya

    sekresi bronkial di paru-paru. Tindakan ini juga mampu mengurangi resiko terjadinya

    pembengkakan abdominal paska-operasi dengan cara meningkatkan ketebalan dinding sel

    abdominal dan sistem gastrointestinal serta menstimulasi terjadinya gerakan peristaltik usus.

    Thromboplebitis atau phlebothrombosis lebih jarang terjadi karena ambulasi awal mampu

    mencegah terjadinya penumpukan darah dan melancarkan sistem sirkulasi darah. asa sakit

    dapat ditekan melalui proses ambulasi awal, dan waktu tinggal pasien di rumah sakit menjadi

    lebih singkat serta sehingga biaya perawatan bisa menjadi lebih efisien, hal inilah yang

    menjadi faktor penting mengapa perlu dilakukan proses ambulasi awal.