e-learning smp n 253 jakarta

20
Nama Anggota : 1. Muhammad Adji Wahyudi 2. Muhammad Ajat Nabawi 3. Muhammad Fauzan Wildan 4. Muhammad Rafly Ghafiqi 5. Yanwar Adit

Upload: muhammad-rafly

Post on 19-Jul-2015

46 views

Category:

Technology


0 download

TRANSCRIPT

Nama Anggota :

1. Muhammad Adji Wahyudi

2. Muhammad Ajat Nabawi

3. Muhammad Fauzan Wildan

4. Muhammad Rafly Ghafiqi

5. Yanwar Adit

Daftar Isi :

1. Muhammad Adji Wahyudi

2. Muhammad Ajat Nabawi

3. Muhammad Fauzan Wildan

4. Muhammad Rafly Ghafiqi

5. Yanwar Adit

INDIKATOR

1. Pengertian E-learning

Saya rasa belum banyak guru yang mengetahui dan paham dengan metode e-Learning ini. Nah, metode e-Learning merupakan suatu jenis belajar mengajar yang memungkinkan tersampaikannya bahan ajar ke siswa dengan menggunakan media internet, intranet atau media jaringan komputer lain [Hartley, 2001], namun menurut Jaya Kumar C. Koran (2002) dia mendefinisikan e-learning sebagai sembarang pengajaran dan pembelajaran yang menggunakan rangkaian elektronik (LAN, WAN,atau internet) untuk menyampaikan isi pembelajaran, interaksi, atau bimbingan.

• Namun saya sendiri mempunyai pendapat yang berbeda dengan yang disebutkan tersebut, saya berpendapat bahwa metode e-learning adalah metode belajar yang menggunakan perantara berupa media elektronik dan internet untuk mempermudah proses pembelajaran.

2. Manfaat E-learning

1) menghemat waktu proses belajar mengajar.

2) mengurangi biaya perjalanan.

3) menghemat biaya pendidikan secara keseluruhan (infrastruktur, peralatan, buku), menjangkau wilayah geografis yang lebih luas.

4) melatih pelajar lebih mandiri dalam mendapatkan ilmu pengetahuan.

5) Siswa lebih mudah mendapatkan materi yang akan diajarkan oleh gurunya

6) Siswa bisa dengan mudah berinteraksi dengan guru

3. Fasilitas-fasilitas E-learning

a. E-Lectures

E-Lectures merupakan fasilitas yang menyediakan presentasi mengenai konsep atau teknik dasar yang dibutuhkan pebelajar.

b. Discussion Forum

Discussion Forum merupakan tempat interaksi antar pebelajar dan pengajar.

c. Ask an Expert

Fasilitas Ask an Expert menyediakan para ahli yang terkait dengan bahan ajar yang di ajarakan. Pebelajar dapat mengakses pakar dalam materi yang di ajarkan secara on-line.

d. Mentorship

Fasilitas ini menyediakan pembimbing on-line mengenai materi yang spesifik.

e. Local Learning fasilitator or tutor support

Penyediaan fasilitator lokal atau dosen lokal uang dapat memberikan pertemuan tatap muka.

f. Access to network resources

Fasilitas ini berisikan bahan bacaan tambahan yang relevan dengan mata kuliah.

g. ructured group activitySt

Fasilitas ini berisikan kegiatan kelompok yang terstruktur seperti diskusi kelompok kecil, seminar, presentasi kelompok.

h. Informal peer interaction

Fasilitas ini menyediakan tempat untuk interaksi antar pebelajar melalui e-mail atau chatt-room.

4. Jenis-jenis E-learning

1. Synchronous Learning

Synchronous berarti "waktu yang sama". Pembelajaran ini adalah tipe dimana pembelajaran eletronik dilakukan atau dilaksanakan pada saat yang sama dimana pengajar sedang mengajar, dan siswa sedang belajar. Hal tersebut memungkinkan terjadinya direct interraction atau interaksi langsung antara guru dan siswa, baik itu melalui internet, maupun melalui intranet. Penggunaan e-learning tipe ini biasanya digunakan pada konferensi yang pesertanya berasal dari beberapa daerah. Aktivitas tersebut dikenal juga dengan istilah 'web conference' atau 'webinar'. Selain digunakan pada aktivitas tersebut, synchronous learning juga sering digunakan pada kelas online.

• Synchronous learning mengharuskan guru dan siswa untuk mengakses sistem e-learning secara bersamaan. Singkatnya, e-learning tipe ini hampir sama dengan pembelajaran langsung di ruang kelas. Namun kelasnya bersifat virtual dan menggunakan media atau teknologi (komputer) yang terkoneksi internet atau intranet.

• 2. Asynchronous Learning

Asynchronous adalah lawan kata dari synchronous. Yaitu "tidak pada saat yang bersamaan". Jadi, antara guru dan murid tidak harus mengakses sistem e-learning pada saat yang bersamaan. Penggunaan tipe e-learning ini sangatlah populer di dunia e-learning. Keuntungannya, guru dan siswa bebas mengakses sistem e-learning kapanpun dan dimanapun. Siswa dapat mulai belajar, mengumpulkan tugas, berdiskusi, dan menyelesaikan administrasi kelas/kuliah setiap saat. Meskipun tidak pada saat yang bersamaan dengan pembuatan atau penulisan materi dan tugas yang dilakukan oleh guru.

5. Contoh E-learning

• Institut Teknologi Bandung . URL: http://kuliah.itb.ac.id/

di atas tersedia beberapa menu seperti :

• Menu utama, di sini tersedia alamat link yang berhubungan dengan situs yang dimiliki oleh Institut Teknologi Bandung, misalnya alamat resmi web ITB, Webmail Students, Digital Library, dsb.

• Kategori Kursus, tersedia menu per fakultas, jurusan yang ada di masing-masing fakultas, dan jumlah file yang bisa di-download untuk masing-masing jurusan.

• Calendar

• Upcoming Events, di dalamnya tersedia informasi kegiatan yang akan berlangsung di ITB.

• Situs ITB, dibagi menjadi 2 sub kategori, yaitu ITB Agenda, dan ITB Berita yang selalu diupdate mengikuti berita yang ada di situs resmi Institut Teknologi Bandung.

• Institut Teknologi Sepuluh Nopember

URL :http://share.its.ac.id/

Di atas tersedia beberapa menu seperti :

• Menu Utama, tersedia beberapa link menu, yaitu Sharechat, Pengguna Baru Share-ITS,Overview, Website ITS, Berita e-Learning, Digital Library, Petunjuk penggunaan moodle,Tutorial, Materi Lokakarya, Site news.

• Kategori Kursus, dibagi per fakultas yang apabila di klik link-nya akan menuju link untuk mendownload materi per jurusan yang ada di fakultas tersebut.

• Kalender

• Aktivitas, tersedia beberapa link menu, yaitu Bacaan, Chat, Forum, dan Survei.

• Pengguna yang online, merekam jumlah pengguna yang sedang online.

• Aktivitas lalu, merekam aktifitas yang telah dilakukan oleh peng

• Universitas Gajah Mada

URL : http://elisa.ugm.ac.id/

• elisa.ugm.ac.id adalah alamat e-Learning milik Universitas Gadjah Mada Yogyakarta, di sini tersedia beberapa menu seperti :

• User. Login untuk pengguna elisa.

• Non User, link yang terhubung langsung ke form pendaftaran untuk pengguna baru.

• Berita, link yang terhubung langsung ke halaman berita terbaru seputar Universitas Gadjah Mada Yogyakarta.

• Survey, Survey untuk pengguna yang materinya diganti secara berkala.

• Diakses dari, menampilkan alamat IP pengguna.

• User-Agent, menampilkan spesifikasi software pengguna.

• Jumlah Akses, menampilkan jumlah pengguna yang mengakses situs ini.

• Sejak, tanggal, dan jam upload resmi elisa.

• Komunitas Terbaru, List komunitas yang bergabung di komunitas e-Learning Universitas Gadjah Mada Yogyakarta.

• User Terbaru, List user terbaru yang bergabung di komunitas e-Learning Universitas Gadjah Mada Yogyakarta.

• http://www.ilmukomputer.com/

• Ini merupakan sebuah komunitas e-learning yang membagi literatur dan materi kuliah secara bebas dan gratis di bidang Computing alias ilmu komputer dan teknologi informasi dalam bahasa Indonesia.

• Situs ini juga menyediakan Konsultasi Online gratis melalui Yahoo Messenger bagi user yang mengalami kesulitan mengikuti berbagai fitur dalam situs tersebut. Tapi sayang situs ini kurang memfasilitasi user agar dapat berinteraksi satu sala lain dengan mudah.

Sekian dari Kami