ciri khusus hewan

27
Tupai Memakan buah berkulit keras seprti buah kenari, chestnut, hazelnut, dab buah cemara. Memiliki ekor yang panjang berumbai dan hampir sama panjang dengan badannya. Ekor berfungsi sebagai alat keseimbangan dan kemudi, sehingga memudahkan tupai melompat dari satu pohon ke pohon lain. Dapat melompat dari ujung dahan ke dahan lain sejauh 4 meter. Pada saat melompat kaki depan dan belakang direnggangkan dan melayang serta ekor dipipihkan. Dapat jatuh bebas dari ketinggian 9 meter dan mendarat dengan mulus di atas keempat kakinya. Memiliki mata yang jeli untuk memperkirakan jarak yang tepat. Ikan Penyumpit

Upload: awanempoe

Post on 21-Jan-2016

17 views

Category:

Documents


1 download

DESCRIPTION

asdfas

TRANSCRIPT

Page 1: Ciri Khusus Hewan

Tupai

Memakan buah berkulit keras seprti buah kenari, chestnut, hazelnut, dab buah

cemara.

Memiliki ekor yang panjang berumbai dan hampir sama panjang dengan badannya.

Ekor berfungsi sebagai alat keseimbangan dan kemudi, sehingga memudahkan tupai

melompat dari satu pohon ke pohon lain.

Dapat melompat dari ujung dahan ke dahan lain sejauh 4 meter.

Pada saat melompat kaki depan dan belakang direnggangkan dan melayang serta

ekor dipipihkan.

Dapat jatuh bebas dari ketinggian 9 meter dan mendarat dengan mulus di atas

keempat kakinya.

Memiliki mata yang  jeli untuk memperkirakan jarak yang tepat.

Ikan Penyumpit

Page 2: Ciri Khusus Hewan

Hidup di perairan pantai serta air tawar dari India hingga Australia.

Menyerang mangsa yang berada di atas air tempat tinggalnya.

Mampu menyemprotkan air ke udara untuk menjatuhkan serangga dari tumbuhan

atau udara.

Dapat melompat dari air untu menyergap serangga yang hinggap di daun atau dahan

yang menggantung di atas air.

Paus

Tulang paus berupa bahan berongga berisi minyak sehingga dapat mengapung di

permukaan air.

Memiliki lapisan lemak yang tebalnya sekitar 50 cm yang berfungsi untuk menjaga

suhu tubuh agar tetap 34⁰C – 37⁰C.

Mata paus ditutupi lapisan berminyak untuk melindungi dari berbagai efek yang

membahayakan dari air laut.

Paus tergolong binatang menyusui.  Susu paus bukan berbentuk cair tetapi padatan

yang sangat berlemak.

Paus betina menyemprotkan susu ke dalam mulut, susu masuk ke dalam mulut dan

terlarut dalam perut bayi paus.

Burung Hantu

Page 3: Ciri Khusus Hewan

Mencari mangsa pada waktu malam hari dan tidur pada waktu siang hari.

Menggunakan mata dan telinga yang tajam untukmenangkap mangsanya.

Dapat dengan cepat memusatkan bola mata dalam kegelapan.

Pupil mata dapat menyerap cahaya yang ada di malam hari, sehingga burung hantu

dapat melihat walau cahaya sedikit.

Ketika berburu burung hantu mengeluarkan suara sehingga membuat takut

mangsanya.  Gerakan mangsa yang ketakutan terdengar oleh burung hantu sehingga

dapat menemukan letak mangsanya.

Bulu sayap burung hantu sangat halus dan lembut sehingga burung hantu dapat

terbang tanpa suara dan dapat menyambar mangsanya dengan diam-diam.

Bebek

Memiliki kaki yang berselaput sehingga memudahkan untuk berenang.

Memiliki paruh yang berbentuk pipih dan lebar untuk memudahkan mencari cacing

di dalam lumpur.

Bulu bebek selalu berminyak sehingga bebek tidak basah walaupun berendam lama

di dalam air.

Unta

Hidup di padang pasir (daerah minim air)

Page 4: Ciri Khusus Hewan

Memiliki kemampuan tidak makan atau tidak minum selama berhari-hari karena

memiliki punuk yang merupakan tempat cadangan makanan.

Punuk terdiri dari lapisan lemak.

Memiliki bulu mata yang panjang untuk melindungi mata dari pasir.

Memiliki kaki yang tebal untuk dapat berjalan di padang pasir yang panas.

Memiliki dua jari kaki yang bersatu untuk mencegah tenggelam di dalam pasir.

Memiliki lubang hidung yang dapat tertutup untuk melindungi hidung saat terjadi

badai pasir.

Penguin

Dapat hidup di daerah bersuhu sangat rendah.

Memiliki bulu tebal dan lemak di bagian bawah lapisan kulitnya sehingga seperti

memakai baju berlapis-lapis.

Hidup berkelompok sampai ratusan ribu dan saling mendekatkan diri agar tidak

banyak panas yang dikeluarkan  dan terlindung dari udara dingin.

Rubah Artik

Dapat hidup di daerah bersuhu sangat rendah.

Page 5: Ciri Khusus Hewan

Memiliki telinga yang berukuran kecil dan tubuh yang berwarna putih yang

membuat rubah artik mampu menjaga panas sehingga tidak banyak keluar dari

tubuh.

Ikan Gelodok (mudskipper\)

Hidup di daerah payau yang banyak terdapat hutan bakau.

Memili ukuran kecil dan gerakan yang  sangat lincah.

Dapat berjalan di daratan atau memanjat pohon.

Di daratan ikan gelodok bergerak meloncat-loncat.

Trenggiling

Memiliki cakar yang kuat untuk menarik rayap/semut dari sarangnya

Tidak memiliki gigi, tetapi memiliki lidah yang panjang dan lengket yang dapat

dijulurkan untuk memperdaya mangsanya.

Memiliki sisik yang tebal dan keras, dan dapat menggulung tubuhnya seperti bola

untuk melindungi diri.

Page 6: Ciri Khusus Hewan

ikan pari :

Ikan pari (rays) termasuk dalam sub grup elasmobranchii, yaitu ikan yang bertulang

rawan dan grup Cartilaginous.

Bentuk tubuh gepeng melebar (depressed) dimana sepasang sirip dada (pectoral,

fins)-nya melebar dan menyatu dengan sisi kiri-kanan kepalanya, sehingga tampak

atas atau tampak bawahnya terlihat bundar atau oval.

Umumnya mempunyai ekor yang sangat berkembang (memanjang) menyerupai

cemeti. Pada beberapa spesies, ekor ikan pari dilengkapi duri penyengat sehingga

disebut ‘sting-rays’.

Mata ikan pari umumnya terletak di kepala bagian samping.

Posisi dan bentuk mulutnya adalah terminal (terminal mouth) dan umumnya bersifat

predator.

Bernapas melalui celah insang (gill openings atau gill slits) yang berjumlah 5-6

pasang. Posisi celah insang adalah dekat mulut di bagian bawah (ventral).

Ikan pari jantan dilengkapi sepasang alat kelamin yang disebut “clasper” letaknya di

pangkal ekor. Ikan pari betina umumnya berbiak secara melahirkan anak (vivipar)

dengan jumlah anak antara 5-6 ekor.

Tumbuhan biji

Page 7: Ciri Khusus Hewan

tumbuhan biji termasuk ke dalam

divisi Spermatophyta. Alat reproduksi generatif berupa

biji. Di dalam biji terdapat embrio. Tumbuhan biji

sudah memiliki akar, batang dan daun sejati,

disebut kormus, sehingga tumbuhan biji

disebut Cormophyta. Tumbuhan biji juga sudah

memiliki berkas pembuluh pengangkut yang terdiri

dari xilem dan floem sehingga disebut

tumbuhanTracheophyta.

Selain Cormophyta dan Tracheophyta, tumbuhan biji

juga disebut tumbuhan berbunga (Antophyta).

Bahkan disebut dengan 

Phanerogamae, yaitu tumbuhan dengan alat

perkembangbiakan yang jelas terlihat dan disebut

pula Embriophytasiphonogama, yaitu tumbuhan yang

pembentukan embrionya melalui suatu pembuluh.

simbukan (Paederia tomentosa)

Page 8: Ciri Khusus Hewan

daunnya di kenal dengan aromanya yang cukup

tidak sedap dan merupakan daun yang di gunakan

untuk membantu bagi mereka

yang kembung atau susah kentut.

Tumbuh membelit, dengan panjang ± 10 m. Batang

tanaman massif, beruas, beralur, masih muda halus

setelah tua kasar, diameter 2-5 mm, dari buku-buku

dapat tumbuh akar, warna akar coklat.

Daun tanaman termasuk daun tunggal,

berhadapan,bentuk dau telur, dengan panjang 5-9

cm, tepi daun rata, ujung daun runcing,pangkal

berlekuk, berambut, petulangan menyirip, tangkai

daun bulat, berbulu,panjang 3-5 cm, diameter ± 2

mm, warna daun hijau.

Tanaman sembukan berbunga majemuk, bentuk

mulai, dengan panjang 5-9 mm kelopak bunga

segitiga, benang sari melekat pada tabungbakal

buah 2 ruang, bakal biji satu, kepala putik dua,

bentuk benang, sering membelit, tabung mahkota

bagian dalam berambut, bentuk kait, gundul,

Page 9: Ciri Khusus Hewan

putih, mahkota panjang 10-12 mm, berbulu halus,

dan warna bunga halus, dan warna bunga ungu.

Buahpada sembukan batu, bentuk bulat, berkilat,

diameter 4-6 mm, dan warna buah kuning.

Perakaran pada tanaman sembukan tunggang dan

warna akar coklat.

Page 10: Ciri Khusus Hewan

Padi

Padi (Oryza sativa L.) merupakan salah satu

tanaman budidaya terpenting sebagai sumber

karbohidrat utama bagi mayoritas penduduk

dunia.  Hasil dari pengolahan padi

dinamakan beras

termasuk dalam suku padi-padian(POACEAE

/GRAMINAE /GLUMIFLORAE).

Terna semusim,berakar serabut,batang sangat

pendek,struktur serupa batang terbentuk dari

rangkaian pelepah daun yang saling menopang

daun sempurna dengan pelepah tegak,daun

berbentuk lanset,warna hijau muda hingga hijau

tua,berurat daun sejajar,tertutupi oleh rambut

yang pendek dan jarang,bagian bunga tersusun

majemuk,tipe malai bercabang,satuan bunga

disebut FLORET yang terletak pada satu spikelet

yang duduk pada panikula,tipe buah bulir atau

kariopsis yang tidak dapat dibedakan mana buah

dan bijinya,bentuk hampir bulat hingga

lonjong,ukuran 3mm hingga 15mm,tertutup oleh

palea dan lemma yang dalam bahasa sehari-hari

Page 11: Ciri Khusus Hewan

disebut sekam,struktur dominan padi yang biasa

dikonsumsi yaitu jenis ENDUSPERMIUM.

Di beberapa daerah tadah hujan orang

mengembangkan padi gogo, suatu tipe padi lahan

kering yang relatif toleran tanpa penggenangan

seperti di sawah. Di Lombok dikembangkan sistem

padi gogo rancah, yang memberikan

penggenangan dalam selang waktu tertentu

sehingga hasil padi meningkat

Padi rawa atau padi pasang surut tumbuh liar atau

dibudidayakan di daerah rawa-rawa

Lidah buaya (aloe vera)

 Daunnya agak runcing berbentuk taji/pedang,

berdaging tebal, getas, tepinya bergerigi/ berduri

kecil lemas, tidak bertulang, permukaan daun

dilapisi lilin dan berbintik-bintik, berwarna hijau

keabu-abuan, bersifaat sukulen (banyak

mengandung air) dan banyak mengandung getah

atau lendir (gel) sebagai bahan baku obat.

bunga bertangkai berwarna kuning kemerahan

(jingga)

berbatang pendek dan tidak kelihatan karena

tertutup oleh daun-daun yang rapat dan

sebagian terbenam dalam tanah.

Page 12: Ciri Khusus Hewan

Melalui batang akan muncul tunas-tunas yang

selanjutnya menjadikan anakan.

daun berbentuk pita dengan helaian yang

memanjang.

Tanaman lidah buaya tahan terhadap

kekeringan karena di dalam daun banyak

tersimpan cadangan air yang dapat

dimanfaatkan pada waktu kekurangan air.

Bentuk daunnya menyerupai pedang dengan

ujung meruncing,, dengan duri lemas

dipinggirnya.

23. fungi (jamur)

Jamur merupakan kelompok organisme

eukariotik yang membentuk dunia jamur atau

regnum fungi

memiliki bermacam-macam bentuk, sebagian

besar anggota Fungi dikenal sebagai jamur,

kapang, khamir, atau ragi.

Struktur tubuh jamur tergantung pada jenisnya. Ada jamur

yang satu sel, misalnyo khamir, ada pula jamur yang

multiseluler membentuk tubuh buah besar yang ukurannya

mencapai satu meter, contoh: jamur kayu. Tubuh jamur

tersusun dari komponen dasar yang disebut hifa. Hifa

Page 13: Ciri Khusus Hewan

membentuk jaringan yang disebut miselium.Miselium

menyusun jalinan-jalinan semu menjadi tubuh buah.

adanya pergiliran keturunan Fungi

memperbanyak diri secara seksual dan

aseksual. Perbanyakan seksual dengan cara:

dua hifa dari jamur berbeda melebur lalu

membentuk zigot lalu zigot tumbuh menjadi

tubuh buah, sedangkan perbanyakan aseksual

dengan cara membentuk spora, bertunas atau

fragmentasi hifa.

Jamur memiliki kotak spora yang disebut

sporangium. Di dalam terdapat spora. Contoh

jamur yang membentuk spora adalah Rhizopus.

Contoh jamur yang membentuk tunas adalah

Saccharomyces. Hifa jamur dapat terpurus dan

setiap fragmen dapat tumbuh menjadi tubuh

buah

Semua jenis jamur bersifat heterotrof. Jamur hidup

menyerap zat organik dari lingkunganya.

Berdasarkan cara memperoleh makannya, fungi

mempunyai sifat sebagai berikut: Saprofit,

Parasit, Mutual dll.

Habitat fungi berada di darat (terestrial) dan di

tempat lembap. Meskipun demikian banyak pula

fungi yang hidup pada organisme atau sisa-sisa

organisme di laut atau di air tawar. Jamur juga

dapat hidup di lingkungan yang asam.

Beberapa ciri-ciri fungi yang mirip dengan

makhluk hidup lain:

Page 14: Ciri Khusus Hewan

Dengan jenis eukariota lainnya: Sama seperti

eukariota, sel fungi memiliki membran inti

dengan kromosom yang mengandung DNA.

Selain itu, sel fungi juga memiliki beberapa

organel sitoplasmik seperti mitokondria, sterol,

dan ribosom.

Dengan hewan: Fungi tidak mempunyai

kloroplas dan merupakan organisme heterotrof,

memerlukan senyawa organik sebagai sumber

energinya.

Dengan tumbuhan: Fungi mempunyai dinding

sel dan vakuola. Fungi bisa bereproduksi secara

seksual maupun aseksual, dan seperti grup

tanaman basal lainnya (seperti tumbuhan paku

dan lumut daun), fungi akan menghasilkan

spora. Mirip juga dengan lumut daun dan algae,

fungi memiliki nukleus yang haploid.

24. Mawar

umumnya merupakan tanaman semak yang

berduri atau tanaman memanjat yang tingginya

bisa mencapai 2 sampai 5 meter

mempunyai daun yang dua-dua berlawanan

(pinnate). Daun majemuk yang tiap tangkai

daun terdiri dari 3  sampai 13 anak daun dan

daun penumpu (stipula) berbentuk lonjong,

pertulangan menyirip, tepi tepi beringgit,

Page 15: Ciri Khusus Hewan

meruncing pada ujung daun dan berduri pada

batang yang dekat ke tanah.

umumnya bunga terdiri dari 5 helai daun

mahkota

umumnya mawar memiliki duri berbentuk

seperti pengait yang berfungsi sebagai

pegangan sewaktu memanjat tumbuhan lain

Beberapa spesies yang tumbuh liar di tanah

berpasir di daerah pantai sepertiRosa

rugosa dan Rosa pimpinellifolia beradaptasi

dengan duri lurus seperti jarum yang mungkin

berfungsi untuk mengurangi kerusakan akibat

dimakan binatang, menahan pasir yang

diterbangkan angin dan melindungi akar dari

erosi.

25. Bakau

mempunyai akar tunjang yang besar dan

berkayu untuk menopang tubuhnya agar tetap

kokoh. Akar tunjang merupakan bentuk

adaptasi tumbuhan bakau terhadap lingkungan

pantai.

mempunyai pucuk yang tertutup daun penumpu

yang meruncing.

memiliki buah yang berkecambah serta berakar

ketika masih di pohon (vivipar), sehingga begitu

Page 16: Ciri Khusus Hewan

jatuh cepat mencengkeram lumpur sebagai

tempat media tumbuh.

Daun tunggal, terletak berhadapan, terkumpul

di ujung ranting, dengan kuncup tertutup daun

penumpu yang menggulung runcing

Helai daun eliptis, tebal licin serupa kulit, hijau

atau hijau muda kekuningan, berujung runcing,

bertangkai

Bunga berkelompok dalam payung tambahan

yang bertangkai dan menggarpu di ketiak

Daun mahkota putih berambut atau gundul

agak kekuningan, bergantung jenisnya

Buah berbentuk telur memanjang sampai mirip

buah pir yang kecil, hijau coklat kotor

26. Talas

Talas merupakan tanaman pangan (penghasil

umbi) berupa herba menahun,termasuk dalam

suku talas-talasan (Araceae), berperawakan

tegak, populer ditanam terutama di wilayah

Indonesia bagian barat.

Daun talas berbentuk perisai yang besar.

Permukaan daunnya ditumbuhi rambut-rambut

halus yang menjadikannya kedap air karena air

akan mengalir langsung meninggalkan

Page 17: Ciri Khusus Hewan

permukaan daun. Dapat digunakan sebagai

pelindung kepala bila hujan. Daunnya juga

sebagai pakan ikan gurame. Daun talas dapat

dipakai sebagai pembungkus. Daun talas juga

dapat dimakan dan dijadikan pembungkus

makanan yang dikenal sebagai buntil.

Umbi talas dapat diolah dengan dikukus,

direbus, atau digoreng setelah dipotong-potong

kecil.

Daun, sisa umbi dan kulit umbi dapat

dimanfaatkan sebagai pakan ternak dan ikan

secara langsung maupun setelah difermentasi

27. Kapuk Randu

Kapuk randu (Ceiba pentandra) adalah pohon

tropis yang tergolong ordo Malvales dan famili

Malvaceae.

Pohon ini tumbuh hingga setinggi 60-70 m dan

dapat memiliki batang pohon yang cukup besar

hingga mencapai diameter 3 m.

merupakan tumbuhan yang meranggas atau

menggugurkan daunnya begitu musim kemarau

tiba.

saat daunnya habis berguguran justru bunganya

mulai bermunculan.

Page 18: Ciri Khusus Hewan

batangnya lunak dan memiliki duri yang

menempel. Kayunya yang ringan menyebabkan

tidak/kurang baik untuk bahan bangunan.

Kayunya dapat digunakan untuk kotak/peti

untuk mengemas buah-buahan, dan barang-

barang lainnya

Daunnya bisa untuk pakan ternak

Buahnya yang masih sangat muda oleh sebagian

orang Jawa digunakan untuk rujak

buah yang sudah tua dan kering berisi serat

yang berwarna putih sampai putih kusam. Serat

ini sering dipakai untuk bahan pengisi bantal

dan kasur, serta untuk keperluan-keperluan

sejenis.

bijinya dapat diolah menjadi minyak klentheng

yang diekspor ke Jepang sebagai bahan

insektisida dan pelumas mi basah agar tidak

mudah apek. pada masa lalu oleh sebagian

orang Jawa biji randu digoreng tanpa minyak

untuk penganan/camilan

sisa proses pembuatan minyang klentheng

berupa bungkil bisa untuk pakan ternak dan

media pembiakan jamur merang.

abu klothok dari kulit randu bisa menjadi soda

kristal untuk bahan baku sabun

28. Pandan

Page 19: Ciri Khusus Hewan

Pandan merupakan segolongan tumbuhan

monokotil dari genus Pandanus. Sebagian besar

anggotanya merupakan tumbuh di pantai-pantai

daerah tropika.

daun yang memanjang (seperti daun palem atau

rumput), seringkali tepinya bergerigi.

Akarnya besar dan memiliki akar tunjang yang

menopang tumbuhan ini.

Buah pandan tersusun dalam karangan berbentuk

membulat, seperti buah durian. Ukuran tumbuhan

ini bervariasi, mulai dari 50cm hingga 5 meter,

bahkan di Papua banyak pandan hingga

ketinggian 15 meter. Daunnya selalu hijau (hijau

abadi,evergreen), sehingga beberapa di antaranya

dijadikan tanaman hias)

Page 20: Ciri Khusus Hewan

Paling sedikit ada 600 jenis

pandan di seluruh dunia, di antaranya adalah

Pandan wangi (Pandanus ammaryllifolius) :

daunnya digunakan sebagai pewangi dan

pewarna makanan, juga komponen dekorasi dan

pewangi ruangan

Pandan laut (Pandanus tectorius)

Pandan duri : daunnya yang dikeringkan dipakai

sebagai bahan baku anyaman, baik untuk tikar

maupun topi pandan.

Buah merah Papua (Pandanus conoideus) :

buahnya dikenal berkhasiat sebagai obat atau

suplemen yang menyehatkan tubuh.

Pandan Melintir (Pandanus utilis)

Pandan putih (Pandanus baphtisii)

Pandan afrika (Pandanus pygmeus)

29. Gaharu

Page 21: Ciri Khusus Hewan

kayu berwarna kehitaman dan mengandung resin

khas yang dihasilkan oleh sejumlah spesies pohon

dari marga Aquilaria

Resin ini digunakan dalam industri wangi-wangian

(parfum dan setanggi) karena berbau harum

30. Cemara

Suku cemara-

cemaraanatauCasuarinaceae meliputi sekitar 70

jenis tetumbuhan, termasuk dalam klasifikasi

tumbuhan berbiji terbuka (Gymnospermae).

pohon tinggi, berbentuk kerucut, berdaun

ramping.

merupakan tetumbuhan hijau abadi (evergreen)

yaitu daunnya jarang mengering atau berubah

Page 22: Ciri Khusus Hewan

warna dimusim gugur atau rontok di musim

dingin.

Daun berbentuk jarum membuat cemara dapat

menahan air lebih baik dari pohon berdaun lebar.

mempunyai bunga, baik jantan maupun betina.

Bunga betinanya nampak seperti berkas rambut,

kecil dan kemerah-merahan.

tidak menghasilkan buah melainkan pinecone

(runjung cemara) yaitu semacam pucuk yang

mengandung biji.

kebanyakan cemara termasuk tumbuhan

monoecious yaitu organ seksual jantan dan betina

berada pada satu pohon.

kulit kayu pohon dewasa terbilang tebal,

warnanya coklat gelap. biasanya ada retakan-

retakan.

cabang pohon tumbuh rapat, dengan pola

berbentuk spiral, semakin ke atas cabang makin

pendek, sehingga pohon tampak seperti

kerucut/piramida.

selain tumbuh di hutan, kini menjadi tanaman

hias, sangat artistik untuk penataan sebuah taman

dan dapat dibentuk menjadi bonsai.

beberapa cenara yang dikenal di Indonesia

adalah : cemara angin, cemara duri, cemara

embun, cemara kipas, cemara norfork, cemara

laut, cemara pua-pua, cemara putih, cemara

udang.

31. Salak

Page 23: Ciri Khusus Hewan

salak adalah sejenis palma dengan buah yang

biasa dimakan

berbentuk perdu atau hampir tidak

berbatang, berduri banyak, melata dan beranak

banyak, tumbuh menjadi rumpun yang rapat dan

kuat. Batang menjalar di bawah atau di atas

tanah, membentuk rimpang, sering bercabang,

diameter 10-15 cm

Daun majemuk menyirip, panjang 3-7 m; tangkai

daun, pelepah dan anak daun berduri panjang,

tipis dan banyak, warna duri kelabu sampai

kehitaman. Anak daun berbentuk lanset dengan

ujung meruncing, berukuran sampai 8 x 85 cm,

sisi bawah keputihan oleh lapisan lilin.

Kebanyakan berumah dua (dioesis), karangan

bunga terletak dalam tongkol majemuk yang

muncul di ketiak daun, bertangkai, mula-mula

tertutup oleh seludang, yang belakangan

mengering dan mengurai menjadi serupa serabut.

Tongkol bunga jantan 50-100 cm panjangnya,

terdiri atas 4-12 bulir silindris yang masing-

Page 24: Ciri Khusus Hewan

masing panjangnya antara 7-15 cm, dengan

banyak bunga kemerahan terletak di ketiak sisik-

sisik yang tersusun rapat. Tongkol bunga betina

20-30 cm, bertangkai panjang, terdiri atas 1-3

bulir yang panjangnya mencapai 10 cm

tipe buah batu berbentuk segitiga agak bulat atau

bulat telur terbalik, runcing di pangkalnya dan

membulat di ujungnya, panjang 2,5-10 cm,

terbungkus oleh sisik-sisik berwarna kuning coklat

sampai coklat merah mengkilap yang tersusun

seperti genting, dengan banyak duri kecil yang

mudah putus di ujung masing-masing sisik.

Dinding buah tengah (sarkotesta) tebal berdaging,

kuning krem sampai keputihan; berasa manis,

masam, atau sepat. Biji 1-3 butir, coklat hingga

kehitaman, keras, 2-3 cm panjangnya

32. Kedondong

kedondong adalah tanaman

buah yang tergolong ke dalam suku mangga-

manggaan (Anacardiaceae). Tanaman ini dikenal

pula dengan nama ambarella, hog

plum, hevi(Filipina), mokah (Kamboja), gway (Mya

nmar),makak farang (Thailand).

Page 25: Ciri Khusus Hewan

Buah kedondong dapat dimakan langsung dalam

kondisi segar, atau sering pula diolah menjadi

rujak, asinan, acar atau dijadikan selai.

ciri khususnya adalah memiliki biji tunggal yang

berserabut.

Daun dijadikan penyedap dalam pembuatan pepes

ikan.