ceramah agama

Upload: adi-bagus-murdianto

Post on 22-Jul-2015

44 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Adi Bagus M PKA 2010 103194075 Assalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatuh

Bismillahirrohmanirohim, Bapak Fanani yang saya hormati dan teman-teman yang saya banggakan. Dalam kesempatan kali ini saya akan membawakan suatu ceramah dengan tema Menghindari musyrik dalam hidup. Dalam menjalani kehidupan ini, kita sebagai seorang muslim dan muslimah wajib untuk taat dan bertakwa kepada Allah SWT. Kita meyakini bahwa Allah adalah satu-satunya Tuhan kita, tempat kita berlindung dan memohon ampun. Allah SWT memiliki sifat Maha Esa. Seperti yang tertera pada surat Al Ikhlas yang berbunyi :

Yang artinya :

1. Katakanlah : Dialah Allah, Tuhan Yang Maha Esa 2. Allah adalah Tuhan yang bergantung kepada-Nya segala sesuatu 3. Dia tiada beranak dan tiada pula diperanakkan, 4. dan tidak ada seorangpun yang setara dengan Dia `

Dari surat ini, dapat kita pahami bahwa Allah itu satu dan hanya kepada Ia-lah kita bergantung. Memohon dan menggantungkan harapan serta berdoa kepada selain Allah, itu termasuk dalam perbuatan syirik. Sebagai contoh. Apabila kita mempercayai adanya azimat atau benda keramat sebagai pelindung kita, maka kita termasuk berbuat syirik.

Hanya kepada Allah, kita meminta perlindungan dan pertolongan. Azimat atau benda benda keramat tersebut mungkin bisa jadi merupakan salah satu sarana pertolongan dari Allah. Tapi kita harus tetap meyakini bahwa yang memberikan kita perlindungan dan pertolongan adalah Allah semata. Sama halnya kita ketika sedang sakit dan berobat ke dokter. Dokter dan obat adalah salah satu sarana atau jalan bagi Allah untuk menyembuhkan kita dari penyakit. Kesembuhan kita, semuanya tergantung dari Allah SWT. Selain itu, contoh dari syirik yang sangat umum dan bahkan sangat dianggap biasa bagi masyarakat awam. Hal tersebut adalah percaya akan ramalan. Baik itu ramalan zodiak maupun ramalan dari seorang permala atau ahli nujum. Ini jelas-jelas merupakan salah satu dari syirik dan dilarang dalam agama Islam. Karena setiap perbuatan kita dianggap dipengaruhi oleh zodiak ataupun ramalan dari seorang peramal. Kita meyakini sesuatu yang berada di luar Syariat dan di luar nalar ilmu pengetahuan. Bila kita percaya pada ramalan zodiak, maka kita akan memiliki sugesti bahwa setiap sesuatu yang akan atau sedang terjadi pada kita, itu semua merupakan dampak dari zodiak kita. Adanya sugesti itu berawal dari adanya keyakinan. Maka sugesti yang muncul karena ramalan bintang atau Zodiak adalah perasaan yang muncul dari keyakinan terhadapnya. Maka, itu termasuk batil, sesat, dan bagian dari kemusyrikan itu sendiri. Dan sudah tentu, itu termasuk bergantung pada selain Allah. Oleh karena itu, agar kita senantiasa selamat dari jebakan syirik, marilah kita selalu meningkatkan Ilmu dan Ibadah kita. Ilmu yang kita punya dapat menjadi suatu tolak ukur bagi nalar kita, apakah suatu hal tersebut menyimpang atau tidak dari ajaran agama. Dengan ilmu agama yang kuat, kita dapat membedakan mana yang salah dan mana yang benar. Setelah mendapatkan ilmu, kita harus mengamalkannya dalam ibadah kita. Agar dalam menjalankan ibadah kita dapat melakukannya dengan baik dan benar sehingga kita memperoleh kekuatan iman serta ketentraman dalam hati. Ini yang diperlukan agar kita senantiasa dilindungi oleh Allah SWT dari godaan setan yang menjerumuskan kita kedalam perbuatan maksiat dan musyrik. Selalulah berdoa agar selamat dari perbuatan musyrik, baik yang disengaja maupun tidak disengaja. Baik yang diketahui ilmunya maupun yang tidak diketahui ilmunya. Itulah yang dapat saya sampaikan. Kurang lebihnya saya mohon maaf. Bila ada suatu kebenaran, maka itu datangnya dari Allah. Tapi bila ada kesalahn, maka itu murni dari saya sendiri. Terima kasih atas perhatiannya. Wassalamualaikum Warahmatullahi Wabarokatuh.