bank syariah_ prinsip bank syariah 2

Upload: novianti-arif

Post on 03-Apr-2018

217 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

  • 7/29/2019 Bank Syariah_ Prinsip Bank Syariah 2

    1/2

    PRINSIP BANK SYARIAH 2MASBLOG KAMIS, 26 J ULI 2012

    Prinsip bank syariah2 ini merupakan lanjutan artikel sebelumnya (silakan baca : Prinsip

    bank syariah). Seperti yang kita tahu bahwa prinsip bank syariah terdiri atas 11 prinsip

    yaitu Mudharabah, Musyarakah, Wadiah, Murabahah, Salam, Istishna, Ijarah, Qardh,

    Rahn, Hiwalah/Hawalah, dan Wakalah. Pada artikel sebelumnya telah diulas 3 prinsip

    bank syariah ; Mudharabah, Musyarakah, dan Wadiah. J adi, pada artikel ini akan kita

    bahas 4prinsip bank syariah secara detail yang terdiri atas Murabahah, Salam, Istishna,

    dan Ijarah. Sedangkan sisanya lagi akan dipaparkan pada postingan selanjutnya.

    Prinsip bank syariah (Al Murabahah)Murabahah adalah bagian dari jenis bai', yaitu jual beli ditambah dengan sejumlah

    keuntungan yang disepakati oleh kedua belah pihak, pembeli dan penjual. Pada transaksi

    murabahah, penyerahan barang dilakukan pada saat transaksi sementara pembayarannya

    dapat dilakukansecara tunai, tangguhan, maupun dicicil.

    Prinsip bank syariah (Salam)

    Salam adalah transaksi jual beli suatu barang tertentu antara pihak penjual dan pembeli

    yang harga jualnya terdiri dari harga pokok barang dan keuntungan yang ditambahkannya

    yang telah saling disepakati, dimana waktu penyerahan barangnya dilakukan kemudian

    hari, sementara pembayarannya dilakukan dimuka (secara tunai). Dalam praktek

    perbankan, ketika barang telah diserahkan kepada bank, maka bank akan menjualnya

    kepada rekanan nasabah atau kepada nasabah itu sendiri secara tunai atau secara

    cicilan. Harga jual yang ditetapkan oleh bank adalah harga beli bank dari nasabah

    ditambah dengan keuntungan. Dalam hal ini bank menjualnya secara tunai biasanyadisebut pembiayaan talangan, sedangkan jika bank menjualnya secara cicilan, maka

    kedua belah pihak harus menyepakati harga jual dan jangka waktu pembayaran.

    Prinsip bank syariah (Istishna)

    Istishna adalah transaksi jual beli seperti prinsip

    salam, yaitu jual beli dan penyerahannya dilakukan

    kemudian, tetapi penyerahan uangnya dapat dilakukan

    secara cicilan atau ditangguhkan. Spesifikasi barang

    pesanan harus jelas jenis, macam ukuran, mutu dan

    jumlah. Harga jual yang telah disepakati dicantumkan

    dalam kontrak istishna dan tidak boleh berubah

    selama berlakunya kontrak, jika terjadi perubahan harga setelah kontrak ditandatangani,

    maka seluruh biaya tambahan tetap ditanggung oleh nasabah.

    Prinsip bank syariah (Ijarah)

    Ijarah adalah akad pemindahan hak guna atas barang atau jasa, melalui pembayaran upah

    sewa, tanpa diikuti dengan pemindahan kepemilikan (ownership/milkiyah) atas barang

    sendiri. Transaksi ijarah dilandasi adanya perpindahan manfaat, jadi pada dasarnya

    prinsip ijarah sama dengan prinsip jual-beli. Perbedaannya terletak pada obyek

    transaksinya, bila pada jual-beli transaksinya barang maka pada ijarah transaksinya

    adalah jasa. Dengan kata lain, ijarah adalah perjanjian sewamenyewa antara bank dan

    nasabah. Setelah kontrak berakhir, penyewa mengembalikan barang tersebut kepada

    pemilik. Pada akhir masa sewa, bank dapat menjual barang yang disewakannya kepada

    nasabah, karena dalam perbankan syariah dikenal ijarah muntahhiyah bittamllik (sewa

    yang diikuti dengan perpindahan kepemilikan). Harga sewa dan harga jual disepakati pada

    awal perjanjian.

    Artikel selanjutnya :

    - Prinsip Bank Syariah 3

    LABEL: BANK SYARIAH, PRINSIP BANK SYARIAH

    SEARCH

    SOCIAL

    SEARCH THIS BLOG

    E-Banking BRI Syariah

    (23 Dec 2012)

    (0 komentar)

    Bank Syariah Mandiri

    (06 Dec 2012)

    (0 komentar)

    Fungsi Bank Syariah

    (03 Dec 2012)

    (0 komentar)

    Sejarah Bank Syariah

    (05 Nov 2012)

    (1 komentar)

    Prinsip Bank Syariah 3

    (26 Jul 2012)

    (1 komentar)

    BANK SYARIAHIndonesia Sharia Banking News

    BERANDA ABOUT US CONTACT

    k Syariah: Prinsip Bank Syariah 2 http://www.banksyariah.net/2012/07/prinsip-bank-syariah-2.html

    2 09/01/201310:4

  • 7/29/2019 Bank Syariah_ Prinsip Bank Syariah 2

    2/2

    0 KOMENTAR:

    POSKAN KOMENTAR

    Beri komentar sebagai:

    Posting Lebih BaruPosting Lebih Baru Posting LamaPosting LamaBeranda

    LABEL

    Bank Syariah

    Bank Syariah Mandiri

    Definisi Bank Syariah

    E-Banking BRI Syariah

    Fungsi Bank Syariah

    Pengertian Bank Syariah

    Prinsip Bank Syariah

    Sejarah Bank Syariah

    Bank Syariah 2012 | Designed by Bubble Shooter, in collaboration with Reseller Hosting , Forum J ual Beli and Business Solutions

    +1 Rekomendasikan ini di Google

    k Syariah: Prinsip Bank Syariah 2 http://www.banksyariah.net/2012/07/prinsip-bank-syariah-2.html

    2 09/01/201310:4