bab iii - penelitian tht

3
BAB III METODE PENELITIAN III.1. Jenis dan Rancangan Penelitian Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif dengan metode cross sectional. Cross sectional mencakup semua jenis penelitian yang pengukuran- pengukuran variabelnya dilakukan hanya setiap satu kali, pada satu saat. Desain Cross sectional dapat dipergunakan untuk penelitian deskriptif, namun juga dapat dilakukan untuk penelitian analitik. 15 III.2. Tempat dan Waktu Penelitian III.2.1. Tempat penelitan Penelitian ini akan dilaksanakan di RSUD dr Doris Sylvanus Kota Palangka Raya. III.2.2. Waktu penelitian Penelitian ini akan dilaksanakan pada bulan Juli – September 2015. III.3. Populasi Penelitian III.3.1. Populasi target Populasi target pada penelitian ini adalah semua bayi baru lahir yang di rawat di ruangan Perinatalogi di RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya. III.3.2. Populasi terjangkau Populasi terjangkau adalah semua bayi baru lahir yang di rawat di ruangan Perinatalogi di RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya. .

Upload: jevisco-lau

Post on 05-Jan-2016

6 views

Category:

Documents


0 download

DESCRIPTION

mmbaca

TRANSCRIPT

Page 1: BAB III - Penelitian THT

BAB III

METODE PENELITIAN

III.1. Jenis dan Rancangan Penelitian

Rancangan penelitian yang digunakan dalam penelitian ini adalah penelitian deskriptif

dengan metode cross sectional. Cross sectional mencakup semua jenis penelitian yang

pengukuran-pengukuran variabelnya dilakukan hanya setiap satu kali, pada satu saat. Desain

Cross sectional dapat dipergunakan untuk penelitian deskriptif, namun juga dapat dilakukan

untuk penelitian analitik.15

III.2. Tempat dan Waktu Penelitian

III.2.1. Tempat penelitan

Penelitian ini akan dilaksanakan di RSUD dr Doris Sylvanus Kota Palangka Raya.

III.2.2. Waktu penelitian

Penelitian ini akan dilaksanakan pada bulan Juli – September 2015.

III.3. Populasi Penelitian

III.3.1. Populasi target

Populasi target pada penelitian ini adalah semua bayi baru lahir yang di rawat di

ruangan Perinatalogi di RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya.

III.3.2. Populasi terjangkau

Populasi terjangkau adalah semua bayi baru lahir yang di rawat di ruangan

Perinatalogi di RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya.

.

III.4. Sampel dan Teknik Pengambilan Sampel

Sampel adalah jumlah total populasi selama 3 bulan pada bayi baru dirawat inap di

ruang Perinatalogi RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka Raya dari bulan Juli – September

2015.

Cara pemilihan sampel dengan non-probability sampling. Cara ini lebih mudah dan

praktis. Jenis yang diambil adalah consecutive sampling yaitu semua subyek yang ada dan

memenuhi kriteria pemilihan dimasukkan ke dalam penelitian sampai jumlah subyek yang

diperlukan terpenuhi

III.5. Kriteria Pemilihan (Inklusi dan Eksklusi)

Page 2: BAB III - Penelitian THT

III.5.1. Kriteria penerimaan (inklusi)

Kriteria penerimaan dalam penelitian ini adalah:

- Bayi baru lahir yang di rawat inap di ruang Perinatalogi di RSUD dr.Doris

Sylvanus Palangkaraya bulan Juli-September 2015

III.5.2. Kriteria penolakan (eksklusi)

Kriteria penolakan dalam penelitian ini adalah:

- Bayi baru lahir yang tidak dirawat inap di RSUD dr. Doris Sylvanus Palangka

Raya

- Bayi baru lahir yang meninggal saat perawatan

III.6. Variabel Penelitian

- Variabel bebas :

- Variabel tergantung :

III.7. Definisi Operasional

III.8. Instrumen Penelitian

Instrumen pengumpulan data berupa lembar daftar responden.

III.9. Prosedur Pengambilan atau Pengumpulan Data

Teknik pengumpulan data di data sekunder diperolah dari rekam medik RSUD dr.

Doris Sylvanus Palangka Raya, studi dokumentasi, dan penelusuran buku sumber.

III.10. Cara Pengolahan Data

III.10.1. Cara Pengolahan Data

1. Teknik pengolahan data : menggunakan langkah-langkah berikut :

a. Coding (pengkodean)

Jawaban atau hasil diklasifikasikan kedalam bentuk yang lebih ringkas dengan

menggunakan kode-kode.

b. Editing (pengeditan data)

Isian pada data yang diperoleh dari rekam medik diteliti kembali apajah sudah

baik, lalu diproses lebih lanjut.

c. Entry Data (Pemasukan data)

Data yang telah selesai decoding dan diediting lalu dimasukkan ke dalam tabel.

d. Cleaning Data (pemberian data)

Membersihan data sehingga data sudah benar-benar bebas dari kesalahan.