bab ii gambaran umum novel amina sekilas ... - core.ac.uk · sinopsis novel amina ... fatima adalah...

38
40 BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA A. SEKILAS PROFIL NOVEL AMINA Amina adalah novel karya Mohammed Umar yang diterjemahkan oleh Yudith Listiandri dan diterbitkan oleh INSISTPress pada tahun 2006. 1 Novel ini 1 Muhammed Umar, Amina (Yogyakarta :INSISPress 2006), hlm. i.

Upload: doancong

Post on 08-Mar-2019

253 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

40

BAB II

GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA

A. SEKILAS PROFIL NOVEL AMINA

Amina adalah novel karya Mohammed Umar yang diterjemahkan oleh

Yudith Listiandri dan diterbitkan oleh INSISTPress pada tahun 2006.1 Novel ini

1Muhammed Umar, Amina (Yogyakarta :INSISPress 2006), hlm. i.

Page 2: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

41

mengisahkan seorang perempuan Nigeria yang bernama Amina yang dinikahkan

sebagai istri ke empat dari seorang laki-laki yang sangat kaya dan berkuasa. Sosok

Amina, seorang ibu rumah tangga muda hanyalah perwakilan dari tokoh

pemberontakan perempuan terhadap dominasi di sebuah negara. Bisa

dibayangkan, di sebuah negeri yang di dominasi penguasa korup dan sistem

bernegara tiran, berlindung pada legitimasi hukum sepihak, ibu rumah tangga,

aktivis perempuan, wanita karier, buruh perempuan, pelacur perempuan,

pengemis perempuan, turun ke jalan atas nama perempuan. Atas proses panjang

provokasi Amina berhasil menyadarkan dan mempersatukan kaum perempuan

untuk bersama-sama memperbaiki kualitas diri agar dapat terbebas dari belenggu

yang membebani kaum perempuan selama ini. Bisa kita lihat juga dalam kutipan

yang terdapat dalam Novel Amina, “Dalam hati kita, ada masa depan yang harus

kita lahirkan. Aku kuat dan siap untuk fase berikutnya... dan aku bersemangat

karena aku tahu kita akan berhasil...”.2Dalam kutipan tersebut Mohammed Umar

ingin mengambarkan bagaimana perjuangan kaum perumpuan dalam menegakan

kesetaraan gender.

B. PROFIL PENULIS NOVEL AMINA

Mohammed Umar lahir di Azare, Baunci State, Nigeria. Sempat kuliah

Ilmu Politik di Ahmadu Bello University, Zaria, Nigeria sebelum akhirnya

dikeluarkan pada tahun 1981. Meraih gelar Master Jurnalistik dari Moscow State

University (1991) dan Master Ekonomi Politik Middlesex University, Inggris

2 Ibid., hlm. 384.

Page 3: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

42

(1995). Dia juga mendalami Ilmu Hukum dan Hubungan Internasional di berbagai

institusi di inggris. Pernah bekerja sebagai jurnalis di Baunci State Radio,

kemudian di Trumph News Papers ltd di Kano, Nigeria. Kini bekerja di London

dan tinggal bersama istri serta tiga orang anak. Ini adalah novel pertama dari

Mohammed Umar.3 seperti kebanyakan penulis novel yang lain, novel ini

mengambil latar di Negeri penulisnya sendiri. Pilihan yang cukup aman, dan

nyatanya Mohammed Umar cukup berhasil mengangkat keadaan sosial politik di

negera dalam Benua Afrika tersebut. Siapa yang sering mendengar kisah atau

tertarik untuk mendengar kisah tentang Nigeria dan lukisan tentang Bakaro. Dari

kacamata seorang Mohammed Umar, mengalun dari perasaan seorang perempuan

bernama Amina.

C. SINOPSIS NOVEL AMINA

Dikisahkan seorang perempuan Nigeria bernama Amina yang dinikahkan

oleh orang tuanya kepada seorang laki-laki sebagai istri kempat. Laki-laki itu

ialah Haji Haruna , dia seorang laki-laki kaya dan berkusa yang mempunyai

prinsip sukses baru istri baru. hal tersebut juga menimpa para gadis lainya dalam

masyarakat tradisional disebagian Nigeria di domestikifikasi sejak lahir dan

dipandang sebagai beban, dipersiapkan untuk hanya berperan sebagai istri dan

ibu. Dibesarkan untuk memandang saudara laki-laki lebih baik dari dirinya,

3Ibid., hlm. Cover.

Page 4: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

43

memandang suami sebagai majikanya, dan laki-laki pada umumnya sebagai

manusia yang lebih unggul.

Beberapa minggu setelah pernikahan rutinitas Amina berjalan dengan

damai dan nyaman. Karena suaminya kaya Amina hampir bisa mendapatkan

semua yang dia inginkan. Hinga suatu hari haruna menuduh amina melakukan

hubungan abnormal dengan seseorang yang bahkan tidak dia kenali, Amina

mencoba meyakinkan bahwa dirinya tidak bersalah, suaminya tetap kelihatan

berang dan tidak bisa berkompromi. Haji lalu menarik telinga Amina dan

mengancam akan membunuhnya jika dia menemui seoseorang lagi, bahkan meski

dia mengagumi laki-laki lain, Haji Haruna akan memukulinya sebelum melempar

kejalan.

Nasib malang juga menimpa Larai, dia salah satu gadis dibawah umur

yang kandung kemihnya rusak karena melahirkan terlalu muda, ditengah

kondisinya yang demikian suaminya malah meninggalkanya dan menikahi gadis

lain. Ditempat lain Seorang gadis telah dibunuh suaminya karena terjadi

pertengkaran. Sistem purdah membantu menutupi kekerasan ini, kebanyakan

perempuan bahkan tidak boleh kelihatan diluar rumah, sehingga kita tidak dapat

mengetahui seberapa parah luka mereka.

Suatu hari amina mendapat kunjungan dari teman kuliahnya yaitu Fatima.

Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar bicara

dikampus. Fatima berbicara berbicara mengenai kondisi perempuan, menurutnya

Page 5: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

44

salah satu sebab utama ketrtindasan perempuan adalah ketidak pedulian kita. Kita

butuh lebih banyak sekolah dan pendidikan geratis untuk anak perempuan.

Dulu Fatima pernah menikah dan menjalani kehidupan seperti Amina.

Mantan Fatima sangat kaya. Mereka berpergian keluar negeri untuk berbulan

madu. Bulan pertamanya berlalu penuh kebahagiaan dan mengasikan. Tapi seiring

waktu, Fatima melihat gambaran nyata. Dia adalah istri ketiganya. Ketika dia

menyadari kekerasan dalam rumah tangga, tirani, kebrutalan yang tak bisa

dipahami, kepercayaan yang terbolak-balik, terisolasi dan terabaikan adalah masa

depanku maka dia tinggalkan rumah itu.

Melihat apa yang telah terjadi terhadapnya, sahabat, serta kondisi

perempuan disekitar lingkungan, membuat Amina tersadar akan perlunya suatu

perubahan untuk memperbaiki kondisi perempuan. Bersama Fatima, sahabat

yang selalu memberikan semangat serta motivasi tehadapnya, Amina membentuk

Asosiasi Perempuan Bakaro. Tujuan utama asosiasi ini adalah peningkatan setatus

ekonomi, sosial, dan pendidikan agar mereka bisa meningkatkan peran penting

mereka dalam membangun masyarakat yang adil dan progresif.

Peresmian asosiasi perempuan menjadi perdebatan hangat di Bakaro.

Pertama-tama partai yang berkuasa menentangnya, tapi kemudian menerimanya

dengan suatu syarat: asosiasi itu harus menjadi sayap partai. Organisasi

keagamaan dan kelompok lain dan kelompok lain terbelah sikapnya. Beberapa

memandang sebagai pelangaran susila dan menentang ajaran Islam. Sementara

Page 6: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

45

Partai berkuasa menentang keras. termasuk suaminya Amina, Mereka bertengkar

keras dan menanyakan mengapa Amina menyerang pemerintah.

Program kampanye melek huruf berjalan lancar sekitar tiga puluh orang

peserta hadir untuuk mengikutinya. Diikuti proram kesehatan serta gerakan

koprasi semua berjalan sesuai rencana. Bulan demi bulan berlalu, Amina merasa

puas dengan kemajuan yang dicapai sejauh ini, bersama Fatima, Bilkisu dan

anggota aosiasi lainya amina memutuskan untuk membuat manifesto untuk

melindungi apa yang telah dicapai asosiasi perempuan. Manifesto ini berisi

reformasipolitik, kesehatan, pendidikan, dan sosial.

Dua minggu kemudian, manifesto Bakaro diluncurkan, salinanya dikirim

kepada Gubernur, Komisioner, Anggota Parlemen, Sekertaris Gubernur, Emir

Hakim, Pers, dan Pegawai Negri tingkat atas. Gagasan kesejajaran antara laki-laki

dan perempuan ditanggapi Gubernur dalam bentuk RUU yang justru semakin

mendeskreditkan kondisi perempuan.

“...Dalam RUU itu tertulis :

Semua perempuan dan gadis muslim harus mengenakan jilbab di jalan Hanya dalam jumlah presentase tertentu dari perempuan diizinkan

sekolah. Perempuan dilarang berdagang dijalan. Semua organisasi perempuan harus mendaftar ulang. Semua organisasi perempuan yang telah mendaftar ulang akan

dikontrol ketat dan diawasi oleh petugas negara dan pemimpin agama. Perempuan yang memiliki industri rumah akan dikenakan pajak. Perempuan lajang tidak diijinkan lagi bekerja di pelayanan sipil. Perempuan lajang akan diadili untuk perizinahan jika mereka hamil. Cuti hamil untuk perempuan yang menikah akan dihapuskan. perempuan pekerja tidak lagi memperoleh perlindungan dari pemecatan kelompok pengawas harus disiapkan di seluruh bagian Negara untuk

memonitor cara perempuan berpakaian

Page 7: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

46

pengadilan di beri kekuasaan menghukum perempuan yang berpakaiantidak pantas.

Perempuan tidak diizinkan lagi memiliki tanah. Ibu yang membesarkan anaknya sendiri akan diadili karena memiliki

anak haram.”4

Mengetahui hal tersebut Amina dan para angota asosiasinya melakukan

aksi protes, tapi aksi porotes yang dilakukan di padang sebagai tindakan

pemberontakan yang melanggar hukum, yang tidak lebih dari sekelompok

gelandangan, pelacur, dan pembuat onar. beberapa dari mereka di pukul hingga

menewaskan beberapa perempuan dan dipenjarakan.

Di dalam penjara Amina tersungkur dan merasakan sakit yang luar bisa,

dia juga memikirkan nasib dari para perempuan lainya. Amina khawatir apakah

perempuan lainya bisa mendapatkan pengacara seperti dirinya. Didampingi Rabi

dan Usman sebagai pengacaranya, Amina dan para perempuan asosiasi lainya

berhasil dibebaskan.

D. KARAKTER TOKOH DALAM NOVEL AMINA

Sebagai karya sastra, maka novel pasti memiliki unsur tokoh dan

penokohan. Istilah tokoh dan penokohan, watak dan perwatakan atau karakter dan

karakterristik sering digunakan dalam sebuah karya fiksi. Istilah tokoh

menunjukan pada orangnya, sedangkan istilah penokohan disamakan dengan

karakteristik atau karakter. Seperti dikatakan oleh Jones. Penokohan adalah

pelukisan gambaran yang jelas tentang seseorang yang ditampilkan dalam sebuah

4Ibid., hlm 270-271 .

Page 8: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

47

cerita.5Unsur tokoh dalam dalam sebuah karya tulis biasanya selalu berhubungan

dengan persoalan dan peristiwa di sekitarnya, dalam hal ini pengarang

mengekspresikan pandangan pemikiranya berhubungan dengan feminisme.

Seperti dalam Novel Amina tentunya cerita tersebut memiliki unsur tokoh

dan penokohan, baik tokoh utama maupun tokoh tambahan. Setiap tokoh memiliki

karakter yang berbeda-beda dan untuk menyatukan perbedaan tokoh bukanlah

suatu hal yang mudah, dari situlah muncul konflik antar tokoh dalam cerita.

Tokoh utama adalah tokoh yang diutamakan dalam novel yang

bersangkutan dan merupakan tokoh yang paling banyak diceritakan, baik sebagai

pelaku kejadian maupun yang dikenai kejadian.6Untuk itu agar dapat diketahui

bagaimana pengarang mengekspresikan pemikiran lewat tokoh-tokoh cerita dalam

“Novel Amina”, berikut ini akan dipaparkan tentang penokohan, baik yang

diwakili tokoh utama maupun tokoh tambahan.

1. Amina

Sosok Amina digambarkan sebagai seorang perempuan yang terpaksa

menikahi seorang laki-laki untuk dijadikan istri keempat. Ia tinggal bersama

suami dan ketiga istri yang lainya. Dalam hal pendidikan Amina termasuk

perempuan yang beruntung, kedua kakak perempuannya hanya diijinkan

menikah, hal serupa juga terjadi pada sebagian besar perempuan di sekitarnya.

5 Burhan Nurgiyanto, Teori Pengkaji Fiksi,(Yogyakarta: Gajah Mada University Press1998),hlm.165.

6 Ibid., hlm. 176.

Page 9: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

48

Menjalani kehidupan sebagai isteri keempat membuat ia merasa

kesepian dan tidak produktif. Lebih-lebih tindakan main tangan oleh sang

suami dan kematian anak pertamanya menyadarkan Amina akan ketidakadilan

yang diterimanya membuat diabangkit serta menumbuhkan jiwa pemberani,

kreatif , gigih dan meiliki kepedulian yang tinggi.

Jiwa pemberani Amina terlihat ketika dia berani melaporkan tindak

kekerasan yang dilakukan suaminya kepada ayahnya, serta keputusan-

keputusan yang dia ambil terkait nasib dan masa depannya.

2. Fatima

Sosok Fatima digambarkan sebagai perempuan yang cerdas. Di kampus

fatima terpilih sebagai wakil ketua senat mahasiswa. Dia adalah permpuan

yang selau memberikan motivasi dan semangat kepada Amina.

Sebagai seorang perempuan Fatima juga merupakan sosok yang sangat

pemberani dan tegas. keberanian Fatima untuk menjadi perempuan mandiri

terlihat ketika dia memutuskan untuk bercerai dengan suaminya atas dasar

ketidakadilan yang ditimpanya. Selain itu keterampilan beladiri yang

dimilikinya menjadikan Fatima sosok perempuan yang mampu menjaga

dirinya dari kejahatan fisik yang sering menimpa kaum perempuan.

Page 10: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

49

3. Kulu

Sosok Kulu di gambarkan sebagai perempuan yang licik, dia adalah

perempuan yang sangat membenci Fatima. Demi bisnis yang dijalaninyadia

memanfaatkan statusnya sebagai anggota legislatif untuk berbuat curang.

dia berhasil menyelundupkan beras, bahan bakar minyak, lalu dia timbun

dan menaikan harga sesuka hatinya tanpa memperdulikan nasib masyarakat

yang membutuhkannya.

4. Haji haruna

Sosok Haji Haruna di gambarkan sebagai laki-laki yang pemarah,

pencemburu dan suka main tangan. Dengan teganya Haji Haruna memukuli

Amina sampai babak belur atas tuduhan perselingkuhan yang sama sekali

tidak dilakukan Amina.

5. Larai

Sosok Larai di gambarkan sebagai perempuan yang lemah. Sebagi

perempuan yang berasal dari keluarga kurang mampu, Larai dipaksa

menikah oleh ayahnya untuk membayar hutang yang di tanggung ayahnya.

Larai juga merupakan seorang perempuan kurang beruntung dalam hal

pendidikan.

Larai semakin tidak berdaya atas nasib malang yang menimpanya.

Kantung kemihnya rusak akibat melahirkan terlalu muda, akibatnya fisiknya

Page 11: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

50

menjadi lemah bahkan Larai begitu kesulitan untuk mengurusi bayi yang

baru dilahirkan, hingga mengakibatkan anaknya meninggal.

Page 12: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

51

BAB III

ANALISIS PEMBAHASAN

Dialog dalam Novel Amina ini tidak semuanya diteliti. Dari

keseluruhan dialog ini yang dijadikan objek penelitian adalah dialog yang

dianggap memuat tema awal penelitian yang dimaksud, yaitu representasi

konstruksi gender dalam novel yang menyangkut tentang relasi antara laki-laki

dan perempuan yang berdampak pada ketidakadilan gender, serta

kecenderungan pemikiran kaitannya dengan relasi gender antara laki-laki dan

perempuan.

Sehingga hanya beberapa dialog yang mewakili penggambaran

konstruksi gender antara laki-laki dan perempuan saja yang akan penulis

paparkan dan coba jelaskan. dialog tersebut harus memiliki signifikasi

terhadap pertanyaan dan tujuan penelitian. Dan akar masalah yang akan di

teliti pada skripsi ini mengacu pada rumusan masalah yang telah disebutkan

pada BAB I, yaitu sebagai berikut:

A. KONSTRUKSI GENDER DALAM NOVEL AMINA

Menurut teori konstruksi sosial bahwa masyarakat merupakan

produk manusia dan manusia merupakan produk masyarakatnya.1

Masyarakat yang diantaranya yaitu laki-laki dan perempuan menyandang

atribut gender yang melahirkan perbedaan sifat yang dilekatkan kepada

mereka. perbedaan sifat tersebut terbentuk melalui proses sosialisasi,

1Mufidah Ch, Bingkai Sosial Gender, (Malang:Uin-Maliki Press 2010), hlm .72.

Page 13: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

52

dipraktikan melalui pembiasaan dalam kehidupan sehingga membentuk

realitas sosial. Perbedaan sifat tersebut menyebabkan perempuan

tersubordinat, karena sebagian besar sifat yang dilekatkan kepada mereka

berdampak pada penomor-duaan perempuan dibandingkan laki-laki. Hal

ini menyebabkan hubungan yang terjalin antara perempuan dan laki-laki

menjadi timpang, sehingga menyebabkan perempuan termarjinal,

mengalami kekerasan, tersubordinasi, stereotipe dan beban kerja yang

terlampau berat.

Perbedaan gender melahirkan ketidakadilan gender yang berimbas

pada posisi yang disandang oleh kaum perempuan. perbedaan gender

yang berdasar pada anggapan dan penilaian oleh konstruksi sosial pada

akhirnya menimbulkan sifat atau stereotip yang terkukuhkan sebagai

kodrat kultural, dan dalam proses yang panjang telah mengakibatkan

ketidakadilan bagi kaum perempuan. ketidakadilan terhadap perempuan

tersebut dapat terbagi dalam enam bagian. Pertama, perbedaan dan

pembagian gender termanifestasikan dalam bentuk subordinasi kaum

perempuan dihadapi laki-laki, terutama soal proses pengambilan

keputusan. Kedua, perbedaan dan pembagian gender melahirkan proses

marginalisasi perempuan secara ekonomis dan kultur, birokrasi, maupun

program-program pembangunan. Ketiga, perbedaan dan pembagian gender

membentuk stereotip terhadap kaum perempuan. Stereotip merupakan

suatu bentuk penindasan idieologi dan kultural, yakni pemberian label

yang memojokan kaum kaum perempuan sehingga berimbas pada posisi

dan kondisi perempuan. keempat, perbedaan dan pembagian gender

Page 14: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

53

membuat kaum perempuan bekerja lebih keras hal pengurusan lingkup

domestik, terlebih lagi jika perempuan turut bekerja di luar rumah yang

menyebabkan mereka menerima beban ganda (mengurus rumah tangga

dan bekerja). Kelima perbedaan dan pembagian gender mengakibatkan

timbulnya kekerasan dan penyiksaan terhadap perempuan, baik secara

fisik maupun mental.

Berkaitan dengan ketidakadilan terhadap perempuan yang

diakibatkan oleh perbedaan dan pembagian gender, analisis pada bagian

ini akan menyoroti masalah-masalah yang dikategorikan sebagai

manifestasi ketidakadilan gender dalam Novel Amina yaitu sebagai

berikut:

1. Stereotip

Setereotip gender yaitu pelabelan terhadap jenis kelamin laki-

laki atau perempuan yang selalu berkonotasi negatif sehingga

menimbulkan masalah. Misalnya, perempuan selalu dinilai lemah,

penakut, cerewet, emosional, kurang bisa bertanggung jawab, dan

sebagainya, sementara laki-laki dipandang kuat, keras, kasar, rasional,

egois, dan pencemburu. Pelabelan atau penandaan jenis kelamin

tertentu dapat menimbulkan kesan negatif dan merugikan keduanya.

Dalam Novel Amina Setereotip tergambarkan sebagai berikut:

Page 15: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

54

a. Perempuan Bergosip.

Di tengah obrolan yang di lakukan Amina dan Fatima terkait

kondisi perempuan, tiba-tiba datang Haji Haruna menyela obrolan

merekan dan menganggap bahwa obrolan yang mereka lakukan

tidak lebih dari gosip semata sehingga terjadi debat yang cukup

tegang antara Fatima dan Haji Haruna.

“...Terdengar suara sedikit berisik, diikuti langkah kaki menaikitangga, ketukan halus menyusul kemudian. Haji haruna masukdengan senyum lebar. “bisa kulihat kalian bergosip sepanjang hari,” katanya setelah menjawab salam kedua gadis itu”.2

Stereotip yang terkandung dalam kutipan diatas secara jelas

terlihat pada kalimat “bisa kulihat kalian bergosip sepanjang

hari”, Kalimat tersebut diucapkan haji ketika melihat dan

mendengar Amina dan Fatima mengobrol. Tanpa

mempertimbangkan isi dari apa yang Amina dan Fatima obrolkan

Haji Haruna tanpa ragu mengatakan bahwa obrolan yang mereka

lakukan hanya sebatas gosip belaka.

Stereotip tersebut terjadi karena adanya anggapan bahwa

perempuan cenderung bergosip. Sehingga ketika perempuan

melakukan obrolan dengan sesamanya selalu dicirikan bahwa

mereka sedang bergosip. Hal tersebut tentunya akan menghilngkan

nilai dari obrolan perempuan dan tentunya sangat merugikan

perempuan karna tidak selamanya obrolan perempuan mengandung

2Muhammed Umar, Amina (Yogyakarta :INSISPress 2006), hlm. 28.

Page 16: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

55

gosip, bahkan perempuan juga melakukan obrolan untuk

membahas sesuatu yang penting dan memiliki nilai.

Dari waktu ke waktu anggapan perempuan sebagai tukang

gosip akan terus tersosialisasikan kedalam masyarakat, melekat

pada sifat perempuan dan tertancap secara mantap dalam diri dan

citra perempuan menjadi identitas gender kaum perempuan.

b. Perempuan Tidak Bisa Dipercaya

Abdullahi adalah anak laki-laki yang sangat dekat dengan

Fatima, kedekatannya terjalin karna rasa nyaman serta rasa

gembira ketika Amina mengajaknya bermain, tetapi baru-baru ini

abdullahi merasa kebingungan akan apa yang dikatakan ayahnya

mengenai perempuan, yaitu terkait sifat buruk perempuan yang

tidak sesuai dengan apa yang Abdullahi lihat dan rasakan.

“...Mengapa ayahku berkata aku tidak boleh mempercayaiperempuan ? benarkah perempuan, anjing, dan keledai yang merusadoa? Mengapa perempuan tidak diizinjan berdoa bersama laki-lakidi masjid? Mengapa adik-adik perempuanku tidak dikirimkesekolah Arab dan sekolah Islam?”.3

Karakter dan kepribadian seorang anak akan tumbuh

berdasarkan apa yang dia pelajari. Dalam kutipan diatas seorang

anak laki-laki diajarkan untuk tidak mempercayai perempuan dan

memandang negatif prilaku perempuan. Ajaran yang mengandung

stereotip gender tersebut berkonotasi negatif terhadap citra

3Ibid., hlm. 79.

Page 17: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

56

perempuan, dan memunculkan pandangan negatif lainya yang

semakin merendahkan jati diri perempuan.

Stereotip tersebut terjadi akibat ketidaksadaran gender, jika

dibiarkan anggapan negatif terhadap perempuan tersebut akan

tertanam terhadap pemahaman anak tersebut, sehingga akan

berdampak pada cara pandang sang anak terhadap adik perempuan

dan perempuan secara keseluruhan.

Dalam dua teks diatas perempuan di gambarkan dengan

sikap yang dicitrakan sebagai tukang gosip, perempuan tidak

dipercaya, perempuan keledai yang merusak dosa. Perempuan

dimunculkan dengan deretan anggapan dengan nilai yang buruk

dan merendahkan. Padangan yang dibangun oleh kekuasaan

patriarki yang berupa stereotip gender diatas tersosialisasi dan

menancap dalam pikiran masyarakat sebagai suatu identitas

gender.

2. Subordinasi

Subordinasi adalah penempatan salah satu jenis kelamin lebih

unggul dari jenis kelamin lainya dari aspek status, peran dan relasi

yang tidak setara. Pandangan subordinasi ini didasarkan pada stereotip

gender yang dapat menghambat akses, partisipasi, dan kontrol,

terutama yang berhubungan dengan peran pengambil keputusan dan

Page 18: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

57

pemanfaatan sumber daya. Dalam novel Amina subordinasi

tergambarkan sebagai berikut:

a. Laki-laki Ditakdirkan Untuk Mengatur

Fatima dengan tegas tidak terima atas ucapan haji yang

menganggap obrolan perempuan adalah gosip semata, hingga

terjadi perdebatan yang cukup tegang sapai mencangkup aspek

status , peran dan relasi antara laki-laki dan perempuan, lagi-lagi

Haji Haruna dengan sombongnya menganggap dirinya sebagai

laki-laki memiliki kedudukan lebih tinggi dibandingkan

perempuan.

“...Maksud Amina, kondisi perempuan.bagaimana merekadiekploitasi dan didominasi laki-laki dalam masyarakat,”Fatimamenguraikan.4

...Memangnya kenapa? Laki-laki dilahirkan untuk mengatur. Tidakada yang bisa dilakukan untuk mengubah apa yang sudahditakdirkan Allah”.5

Subordinasi yang terkandung dalam teks diatas terlihat pada

sikap mengakui bahwa laki-laki memiliki kewenangan untuk

mengatur perempuan secara utuh dan menganggap itu adalah suatu

ketetapan yang sudah ditakdirkan Allah.

Hal tersebut mengakibatkan adanya kesewenang-wenangan

yang mengakibatkan terjadi eksploitasi, serta sikap menguasai

4Ibid., hlm. 79.5Ibid., hlm. 28.

Page 19: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

58

terhadap perempuan, pada posisi ini perempuan seperti

terperangkap terhadap kuasa laki-laki.

Subordinasi dalam hal ini terjadi karena adanya stereotip

yang berupa anggapan bahwa laki-laki ditakdirkan untuk mengatur,

terlebih lagi di perkukuh dengan penafsiran agama yang salah.

Sehingga muncul pemahaman bahwa laki-laki memegang kontrol

atas perempuan.

b. Laki-laki Lebih Unggul dari Perempuan.

Sebagai kaum perempuan terpelajar, Fatima memiliki

keyakinan bahwa kondisi perempuan bisa diperbaiki menjadi lebih

baik lagi. Bertepatan dirumah Amina, Fatima bersama enam teman

perempuanya melakukan pertemuan untuk mendiskusikan kondisi

perempuan di nigeria yang menurut mereka kondisinya begitu

memprihatinkan.

“...Seperti yang diketahui, seorang gadis dalam masyarakattradisional disebagian Nigeria di domestikifikasi sejak lahir dandipandang sebagai beban,dipersiapkan untuk hanya berperansebagai istri dan ibu. Dibesarkan untuk memandang saudara laki-laki lebih baik dari dirinya, memandang suami sebagai majikanya,dan laki-laki pada umumnya sebagai manusia yang lebih unggul”.6

Dalam kutipan diatas menunjukan bahwa perempuan

dipersiapkan hanya sebagai istri dan ibu saja, secara tidak langsung

perempuan sengaja dirancang untuk hanya bergerak pada posisi

6Ibid. ,hlm. 35.

Page 20: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

59

domestik saja, perempuan tidak diberikan kebesan untuk

memutuskan peran apa saja yang mereka inginkan. Dalam

keluargapun perempuan dibesarkan untuk memandang saudara

laki-laki lebih baik dari dirinya, akibatnya kepentingan saudara

laki-lakinya lebih diprioritaskan dibanding kepentingan

perempuan.

c. Suami Sebagai Pemegang Kontrol dan Pemegang Keputusan.

Sebagaimana istri muda, Amina mulai merasakan

kehawatiran akan menjadi tidak aktif dan rasa bosan

mengganggunya, bagaimanapun dia tidak bisa mengeluh karna

inilah kehidupan banyak perempuan di Nigeria dalam

masyarakatnya, yang sejak lahir memang dirancang untuk aktif di

wilayah domestik saja.

“...Tugas utama perempuan adalah tinggal dirumah, merawatsuami dan keluarga. Suaminya, Si pemilik rumah, mengontrol danmemutuskan apa yang akan dikerjakan dan kapan”.7

Hubungan yang dijalin oleh suatu pasangan disahkan dalam

bentuk tinggal bersama dalam satu rumah dan menghasilkan

berbagai peran yang disandangkan kepada masing-masing pihak.

Laki-laki sebagai pemilik rumah memiliki kuasa untuk menguasai

perempuan seutuhnya. Kuasa yang dipegang laki-laki memegang

kontrol terhadap apa yang harus perempuan lakukan. Dalam hal ini

7Ibid., hlm. 37.

Page 21: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

60

Perempuan harus patuh dan tunduk terhadap keputusan yang di

berikan laki-laki.

d. Perempuan Sebagai Obyek Kesenangan.

Serupa dengan pemaparan diatas, dalam dialog ini gambaran

budaya patriarki secara terus menerus meminggirkan perempuan

dari arena publik dan hanya bergerak pada wilayah domestik saja.

“...Pada banyak kebudayaan Afrika, perempuan adalah objekkesenangan dan tenaga kerja domestik,komoditi untuk dijual,mesin pembuat bayi. Kebanyakan perempuan afrika adalah budakdi siang hari dan ratu di malam hari”.8

Subordinasi juga diperkukuh oleh budaya dimana perempuan

diposisikan sebagai objek semata. Hal itu tercermin dimana

perempuan diposisikan sebagai objek untuk memuaskan

kesenangan laki-laki, perempuan di rancang sebagai alat untuk

membuat membuat bayi, bahkan perempuan dijadikan komoditi

untuk di jual .

Dari beberapa dialog diatas konstruksi budaya

menempatkan lelaki sebagai seorang yang bertanggung jawab atas

perempuan. tanggung jawab ini kemudian ditafsirkan sebagai hak

mengatur dan menentukan peran perempuan sesuai kehendak laki-

laki.

8Ibid., hlm. 35.

Page 22: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

61

3. Marginalisasi

Marginalisasi merupakan proses peminggiran secara sistemik,

baik sengaja ataupun tidak, terhadap jenis kelamin tertentu dari

mendapatkan akses dan manfaat dalam kehidupan akibat adanya

stereotip dan subordinasi sehingga yang mengalami marginalisasi ini

biasanya tidak dapat menjadi penikmat hasil pembangunan kendatipun

mereka telah banyak berkontribusi dalam pembangunan. Sebagai

dampaknya, salah satu jenis kelamin tertentu tertinggal dari jenis

kelamin lainnya. Dalam Novel Amina marginalisasi tergambarkan

sebagai berikut :

a. Kebijakan yang Bias Terhadap Kepentingan Perempuan.

Beberapa minggu berlalu, Amina mendapat kunjungan dari

Mairo istri kedua dari sorang guru Al-Quran dan bahasa Arab,

Mairo yang terkenal sebagai “Radio Bakaro” membawa informasi

mengenai seorang ibu muda yang menderita penyakit kelamin

akibat melahirkan terlalu muda yang terlantar dan tidak

mendapatkan perhatian dari pemerintah.

“...Aku tidak memaksa mereka menikah diusia yang masih muda.Aku bukan dokter dan aku tidak cukup kaya untuk merawatmereka. Kusankan kau menghadap emir kota ini atau gubernur,atau orang lain yang berpengaruh.”“Mario tidak menyerah.” mereka semua laki-laki dan tidak akanmenerti betapa seriusnya penyakit itu”.9

9Ibid., hlm. 16.

Page 23: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

62

Penyakit Larai yang disebabkan karna melahirkan terlalu

muda, adalah penyakit yang cukup serius. Keterbatasan ekonomi

membuat Larai tidak mampu melakukan pengobatan secara

mandiri. Larai hanya bisa pasrah serta mengharapkan bantuan dari

pemerintah yang dirasa tidak mungkin dia dapatkan.

Kondisi yang dialami larai terjadi karena kebijakan

pemerintah yang tidak mau mengerti dan peduli pada kondisi

perempuan. Pemerintah yang saat itu di pegang dan dikuasai kaum

laki-laki hanya membuat kebijakan demi kepentingan laki-laki

saja. Ditambah lagi kebijakan dalam keluarga yang diputuskan

ayahnya, yang memaksa Larai menikah di usia yang sangat masih

muda tanpa mempertimbangkan perasaan dan kehidupan larai

kedepannya.

b. Hukum yang Buta Terhadap Hak-hak Perempuan.

Informasi yang diceritakan Mairo mengenai Larai begitu

menyentuh, kebanyakan dari mereka melewati sisa hidup dalam

kemiskinan dan penolakan, tapi tentunya itu hanya sebagian dari

banyak hal yang harus diketahui.

“...Kekerasan terjadi setiap hari, tapi yang harus kita ingat adalahentah pembunuh itu bebas atau ditahan, pada akhirnya dia akandibebaskan juga oleh pengadilan. Hukum benar-benar butaterhadap hak-hak perempuan”.10

10Ibid, hlm. 94.

Page 24: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

63

Laki-laki sebagai pelaku pelanggaran mendapatkan hukuman

yang tidak setimpal atas apa yang dia perbuat. Hukum yang dibuat

dirasa tidak sepenuhnya memberikan perlindungan terhadap

perempuan sebagai korban.

Hukum yang tidak memberikan efek jera terhadap pelaku

tidak akan menghapus kejahatan yang telah terjadi. Sebaliknya

pelaku tidak akan kapok untuk melakukan hal yang serupa, karena

dirasa hukuman yang diberikan tidak begitu menjadi ancaman bagi

pelaku.

Hal itu terjadi karena hukum yang dibuat dan ditegakkan oleh

kaum laki-laki dirancang untuk kepentingan laki-laki saja tanpa

mempertimbangkan kepentingan perempuan.

c. Pendidikan Untuk Perempuan Dianggap Tidak Penting.

Dalam kesendirian, pikiran amina melayang pada ibu dan

kedua kakak perempuannya. Amina teringat perjuangan ibunya

dalam membujuk ayahnya untuk mengijinkan Amina sekolah .

“...Amina adalah anak pertama dalam keluarganya yang masuk sd.Dua orang kakanya hanya diijinkan menikah, tetapi ibunya Aminaberbicara banyak dan membujuk ayahnya untuk mengijinkanamina bersekolah”.11

Sebagai seorang perempuan kedua kakak Amina hanya

diizinkan menikah oleh ayahnya. Kakak perempuan Amina tidak

11Ibid., hlm. 79.

Page 25: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

64

diizinkan untuk mendapatkan pendidikan di sekolah hanya

dikarenakan kedua kakak Amina seorang perempuan.

Kedua kakak amina harus menerima keputusan ayahnya

sebagai pemegang kekuasaan di rumahnya. mereka harus tunduk

dan patuh terhadap apa yang diputuskan sang ayah. Kemudian

setelah mereka dinikahkan mereka-pun harus tunduk dan patuh

kepada suaminya.

Hal itu terjadi karna ayahnya sebagai sorang laki-laki

memiliki kewenangan sebagai pemegang keputusan keluarga.

Keptusan yang diberikan ayahnya berasal dari anggapan bahwa

pendidikan untuk perempuan tidaklah penting, karena pada

akhirnya setelah menikah seorang perempuan akan bergantung

pada suaminya.

d. Perempuan Terlantar.

Seperti biasanya kunjungan Mairo membawa kabar baru

mengenai suatu pertengkaran pasangan suami istri yang

mengakibatkan seorang istri terpaksa tidur di pasar dikarenakan

tidak mempunya uang untuk pulang ke desanya.

“...Seorang perempuan bertengkar dengan suaminya hari ini. Laki-laki itu sudah tiga kali berkata bahwa pernikahan mereka telahberakhir. Si istri bukan orang asli sini, dia tak punya tempattinggal. Jadi dia akan tidur dipasar karena tak punya uang untukpulang kedesanya”.12

12Ibid., hlm. 105.

Page 26: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

65

Perceraian dalam sebuah hubungan rumah tangga tentunya

bukan hal yang diharapkan semua pasangan, marginalisasi dalam

teks diatas terlihat ketika seorang suami yang memutuskan

pernikahannya telah berakhir, istrinya terpaksa tidur di pasar karna

dia tidak mempunyai uang untuk pulang ke desanya.

Peran tradisional yang di sandangkan kepada perempuan

membuat perempuan hanya bergerak di wilayah domestik saja.

Sehingga gerak lingkup perempuan hanya berkutat di dalam rumah

saja, akhirnya perempuan memiliki ketergantungan ekonomi

terhadap suaminya. Dalam kondisi ini ketika perceraian terjadi

karna perempuan hanya bergerak di wilayah domestik saja,

perempuan akan mengalami ketertinggalan dalam bidang ekonomi.

4. Beban Kerja Ganda

Beban kerja berlipat dapat berupa pemaksaan atau pengabaian

salah satu jenis kelamin untuk menanggung beban aktivitas berlebihan.

Hal ini disebabkan pembakuan peran secara dikotomis produktif-

reproduktif untuk laki-laki dan perempuan sehingga berdampak pada

pola pembagian kerja yang tidak fleksibel. Pola kerja dikotomis dapat

memicu ketidakadilan salah satu jenis kelamin akibat beban kerja yang

berlipat. Dalam Novel Amina beban kerja ganda tergambarkan sebagai

berikut :

Page 27: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

66

Perempuan Kelelahan Akibat Beban kerja Ganda.

Di malam yang sunyi, para perempuan duduk mengelilingi

api unggun. Mereka bersenda gurau, dan saling berbagi

pengalaman terkait apa yang telah mereka alami.

“...Seorang perempuan yang langsing dan cantik dengan matabersinar dan hidung mancung sekarang maju.” Aku juga petani.Aku tinggal dan bekerja bersama suamiku di ladang pertanian. Dirumah aku memasak dan mencuci bajunya. Aku melakukannyaselama lebih dari sepuluh tahun. Aku sangat lemah dan lelah. Diaberselingkuh dan sekarangpun masih begitu. Setiap kali hasilpertanian dipanen, dia menjual semuanya dan tak memberi apa-apapadaku”.13

Dari kutipan diatas nampak seorang perempuan yang harus

bekerja bersama suaminya di ladang dan menyelesaikan pekerjaan

rumah di waktu yang lain. hal ini menujukan adanya beban kerja

yang berlipat terhadap perempuan.

Di kalangan keluarga miskin, perempuan selain memiliki

peran menyelesaikan tugas pekerjaan rumah, mereka juga memiliki

peran untuk membantu suaminya bekerja. Anggapan bahwa

perempuan memiliki sifat memelihara dan rajin, membuat tugas

pekerjaan rumah menjadi tugas perempuan. Akibatnya perempuan

menerima beban lebih besar dari laki-laki, sehingga beban yang

timbul pun terlihat lebih berat dan sangat melelakan bagi

perempuan.

13Ibid., hlm. 303.

Page 28: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

67

5. Kekerasan

Kekerasan berbasis gender yaitu kekerasan yang dilakukan oleh

jenis kelamin berbeda yang disebabkan oleh pandangan bias yang

menempatkan salah satu jenis kelamin lebih superior dan yang lain

dianggap inferior. Relasi gender antara keduanya, menjadikan pihak

yang merasa kuat berpotensi menindas pada yang lemah. Umumnya

kekerasan berbasis gender lebih banyak dialami perempuan daripada

laki-laki. Hal tersebut didasarkan pada persepsi dominan bahwa

perempuan dicitrakan sebagai makhluk lemah yang dianggap wajar

mendapatkan perlakuan demikian. Dalam Novel Amina kekerasan

tergambarkan sebagai berikut :

a. Gadis-gadis yang Kandung Kemihnya Rusak Karna

Melahirkan Terlalu Muda.

Larai terlihat senang ketika mendapatkan kunjungan dari

Amina dan teman-temanya. Sambil tersedu-sedu larai

menceritakan kembali kondisinya yang menyedihkan.

“...berapa usiamu?” tanya amina dengan suara gemetar.“saya tak tahu, saya rasa lima belas.”“apa yang terjadi setelah oprasi?”“saya tinggal di bangsal rumah sakit bersama gadis-gadis lainyang kandung kemihnya juga rusak”.14

Sikap dominasi laki-laki ditunjukkan ketika dia menikahi

seorang wanita yang usianya masih dibawah umur. Dengan

14Ibid., hlm. 89.

Page 29: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

68

seenaknya dia memutuskan untuk menikahi perempuan tanpa

memperdulikan kondisi perempuan saat dia nikahi. Karena

perempuan masih dibawah umur secara fisik perempuan tersebut

belum ideal untuk mengandung, akibatnya ketika dia melahirkan

perempuan mengalami kerusakan pada kandung kemih karena

melahirkan terlalu dini.

b. Istri yang Diterlantarkan Suaiminya.

Semakin banyak yang Amina ketahui tentang kondisi

memprihatinkan Larai, terlebih juga mengetahui prilaku suami

larai yang bisa dibilang tidak peduli dan menelantarkan Larai,

membuat Amina semakin merasa kasihan atas kondisi

memprihatinkan yang dialami Larai.

“....Bagaiman suamimu memperlakukanmu sekarang?”“Kadang-kadang dia memberi saya makan, tapi itu tergantungsuasana hatinya. Dia tinggal bersama istri barunya. Dai bilang sayabau dan kotor”.15

Sikap dominasi laki-laki juga melahirkan kesewenang-

wenangan terhadap perempuan, Larai yang saat itu menderita sakit

pada bagian kandung kemihnya seharusnya mendapatkan

perawatan yang layak, serta perhatian yang lebih dari suaminya.

Tapi hal itu sama sekali tidak didapatkan oleh Larai, suami Larai

hanya memberi makan kadang-kadang saja. Lebih dari itu Larai di

perlakukan layaknya barang yang sudah tidak layak lagi, suaminya

15Ibid., hlm. 100.

Page 30: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

69

meninggalkan larai karna menganggap dia bau dan kotor dan

Suami Larai begitu saja menikahi perempuan lain ketika Larai

dirumah sakit, tanpa memperdulikan betapa terpuruknya kondisi

larai saat itu.

c. Suami Memukuli Istrinya.

Kasus menyedihkan lainya terjadi pada seorang istri tukang

kayu, pertengkaran terjadi disebabkan isterinya meminta uang

kepada suaminya untuk belanja kebutuhan makanan, suaminya

memberi dua puluh naira, istrinya bialng uang itu kurang karna

harga melambung tinggi, kemudian terjadilah percekcokan hingga

melayangnya nyawa isterinya.

“...Karena marah, sang suami memukul kepala istrinya denganperalatan tukangnya. Sang istri meninggal di hari ini di rumahnya.”“...Suami saya memukul saya dengan benda apapun yang bisadipegangnya, didepan anak perempuan saya. Begitu juga nasib ibusaya dulu. Ibu dan anak hidup dalam ketakutan. Tangisnya makinkeras”.16

Laki sebagai pemberi nafkah memunculkan adanya

pandangan laki-laki lebih superior dari pada perempuan. Sebagai

seorang yang superior laki-laki seolah-olah bertindak sebagai

penguasa atas siapa saja yang berada di rumahnya. kekerasan fisik

yang dialami perempuan dalam kutipan diatas adalah akibat dari

kesewenang-wenagan dari adanya dominasi yang laki-laki lakukan

16Ibid., hlm. 129.

Page 31: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

70

B. KECENDERUNGAN POLA PEMIKIRAN GENDER DALAM

ISLAM PADA NOVEL AMINA

Al-Quran sebagai rujukan prinsip masyarakat Islam, pada dasarnya

mengakui bahwa kedudukan laki-laki dan perempuan adalah sama.

Keduanya diciptakan dari satu Nafs (living entity), di mana yang satu tidak

memiliki keunggulan terhadap yang lain. 17 Akan tetapi masih saja terdapat

pemikiran yang telah menjadi tradisi dan tafsir keagamaan yang meletakan

posisi perempuan lebih rendah daripada laki-laki. Namun demikian pada

kenyataannya kecenderungan androsentrisme dari budaya partiarkhi

banyak berpengaruh pada pemahaman umat Islam pada teks dan agama.

Sehingga pada akhirnya hal tersebut menimbulkan suatu permasalahan

yang mengakibatkan ketidakadilan gender. Karena pola relasi yang tidak

seimbang inilah, perempuan mengalami beberapa diskriminasi, pelecehan

seksual dan kekerasan. Hal ini bisa kita lihat dengan semakin banyknya

buku-buku ataupun karya sastra dalam bentuk novel yang membahas

mengenai ketidakadilan gender. Seperti halnya ketimpangan yang terdapat

dalam Novel Amina, tentunya dapat kita ketahui dengan cara melihat dari

bagaimana kecenderungan pola pemikiran yang digunakan dalam

memahami teks Al-Quran adalah sebagai berikut :

17Mansour Fakih, Analisis Gender Dan Transformasi Sosial, (Yogyakarta : PustakaPelajar : 2010), hlm. 129.

Page 32: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

71

1. Poligami

Pada saat pesta perayaan terpilihnya Haji Haruna sebagai anggota

legislatif, dalam sambutannya Haji Haruna mengutarakan prinsipnya

atas kesuksesan yang diraihnya sebagai landasan untuk menikahi istri

barunya.

“...seperti yang anda ketahui, Agama Islam mengizinkan seorang laki-laki muslim menikahi empat orang istri. Amina adalah istri keempatsaya. Prinsip saya adalah : sukses baru , istri baru”.18

Dalam ajaran Islam poligami di atur dalam Al-Qur’an yang berbunyi:

وإن خفتم ألا تقسطوا في ٱلیتمى فٱنكحوا ما طاب لكم من ٱلنساء مثنى وثلث وربع فإن خفتم ألا تعدلوا فوحدة أو ما ملكت أیمنكم ذلك أدنى ألا

٣تعولوا

Artinya:” Dan jika kamu takut tidak akan dapat berlaku adil terhadap(hak-hak) perempuan yang yatim (bilamana kamumengawininya), maka kawinilah wanita-wanita (lain) yangkamu senangi: dua, tiga atau empat. Kemudian jika kamutakut tidak akan dapat berlaku adil, maka (kawinilah)seorang saja, atau budak-budak yang kamu miliki. Yangdemikian itu adalah lebih dekat kepada tidak berbuataniaya”.19

Dalam Ayat di atas menegaskan bahwa seorang laki-laki

boleh menikahi lebih dari satu perempuan. Kendati demikian yang

perlu diperhatikan dalam ayat ini adalah penekanan dalam aspek

keadilan, yang merupakan syarat mutlak dalam berpoligami .

Dalam kutipan Novel diatas dijelaskan bahwa Haji Haruna

menikahi Amina sebagai istri keempat atas dasar kesuksesan yang

18Ibid., hlm. 5.19 Al- Qur’an, 4:3. Al-Qur’an dan Terjemahnya (Jakarta: Lajnah Pentashih Mushaf Al-

Qur’an, 2002).

Page 33: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

72

baru diraihnya. Kesuksesan yang diraihnya yaitu berupa terpilihnya

sebagai anggota legislatif, Haji Haruna memiliki prinsip sukses baru

istri baru.

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa permasalahan

konsep gender terkait dengan poligami yang terdapat pada teks dalam

Novel Amina masuk dalam kategori literalis, yaitu Memiliki lebih

dari satu istri adalah wajar, karena pada dasarnya laki-laki bersifat

poligami dan wanita bersifat monogami

2. Perempuan Tidak Memiliki Kesempatan Untuk Mementukan

Peran.

Atas apa yang Amina lakukan untuk memperjuangkan kaumnya,

kaum laki-menganggap bahwa Amina adalah ancaman bagi mereka,

sehingga suami Mairo melarang istrinya untuk bertemu dengan Amina.

“...omong kosong! Dia pembuat onar. Bukan tugas manusia untukmengubah rencana tuhan. Itu salah Haji. Seharusnya dia tidakmenikahinya perempuan berpendidikan selalu membuat masalah danberbahaya. Itulah mengapa aku sangat mendukung hukum yangmenentang pendidikan untuk perempuan. Mendidik perempuan hanyamembuang waktu dan uang. Lihat bagaimana Amina menentanghukum Tuhan! Kita harus tunduk pada pada kehendak Allah. Asosiasiperempuan tidak diterima dengan baik oleh pemimpin agama kita”.20

Ajaran Islam menjelaskan bahwa laki-laki dan perempuan

memiliki potensi yang sama dalam meraih prestasi, yang terdapat pada

Al-Qur’an sebagai berikut:

20Ibid., hlm. 130.

Page 34: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

73

فأولئك من ذكر أو أنثى وھو مؤمنٱلصلحتیعمل من ومن١٢٤ا ولا یظلمون نقیرٱلجنةیدخلون

Artinya:“Barang siapa yang mengerjakan amal-amal saleh, baik laki-laki maupun wanita sedang ia orang yang beriman, makamereka itu masuk ke dalam surga dan mereka tidak dianiayawalau sedikitpun”. 21

Ayat di atas telah jelas dalam menerangkan, bahwa laki-laki

maupun perempuan memiliki potensi yang sama dalam sebuah peran.

Sehingga dapat digaris bawahi, bahwa pada hakikatnya baik laki-laki

maupun perempuan dalam ajaran Islam memiliki kesempatan yang

sama untuk menentuan peranya.

Dari kutipan teks dalam Novel Amina diatas di jelaskan bahwa

pendidikan untuk perempuan adalah suatu hal tidak penting dan upaya

kaum perempuan untuk memperbaiki nasibnya lewat asosiasi

perempuan dianggap telah menentang hukum Tuhan.

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa permasalahan

konsep gender terkait peran perempuan terdapat pada teks dalam

Novel Amina masuk dalam kategori literalis, yaitu sudah menjadi

kodrat perempuan untuk bergerak di wilayah domestik saja.

3. Laki-laki Memiliki Derajat Lebih Tinggi.

Sebagai bentuk protes atas diluncurkanya RUU perempuan oleh

Parlemen, yang mendiskreditkan posisi kaum perempuan amina-pun

21 Al-Qur’an, 4:124.

Page 35: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

74

menghadap Parlemen untuk membatalkan RRU tersebut dan juga

memohon untuk tidak disahkan menjadi hukum. Tetapi setibanya

gedung di parlemen Amina direndahkan karna dia hanyalah seorang

perempuan.

“...Laki-laki itu terkejut. “ini benar-benar gila! Tak bisadipercaya!Amina, kau perempuan gila!” dia menggeleng-gelengan kepala sambilmenatap lurus-lurus mata amina. “Seorang perempuan berbicara padalaki-laki, seorang anggota terhormat parlemen, seolah-olah merekasederajat!”.22

Dalam ajaran Islam derajat manusia di atur dalam Al-Qur’an yang

berbunyi:

ا وقبائل وأنثى وجعلنكم شعوبإنا خلقنكم من ذكرٱلناسیأیھا١٣علیم خبیرٱللھأتقىكم إن ٱللھلتعارفوا إن أكرمكم عند

Artinya:“Hai manusia, Sesungguhnya Kami menciptakan kamu dariseorang laki-laki dan seorang perempuan dan menjadikankamu berbangsa - bangsa dan bersuku-suku supaya kamusaling kenal-mengenal. Sesungguhnya orang yang palingmulia diantara kamu disisi Allah ialah orang yang palingtaqwa diantara kamu. Sesungguhnya Allah Maha mengetahuilagi Maha Mengenal”.23

Ayat di atas menjelaskan, bahwa Allah tidak pernah membeda-

bedakan hambanya dari segi apapun, karena tugas manusia diciptakan

Allah ke muka bumi ini untuk beribadah tanpa memandang jenis

kelamin, bukan untuk di beda-bedakan laki-laki sebagai jiwa yang kuat

atau maskulin dan perempuan sebagai jiwa yang feminin.

22Ibid., hlm. 276.23 Al-Qur’an, 49:13.

Page 36: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

75

Dalam kutipan novel diatas perempuan dipandang sebagai

makhluk yang lebih rendah derajatnya dibandingkan laki-laki. Protes

yang di ajukan Amina kepada anggota parlemen yaitu seorang laki-laki,

dipandang sebagai sesuatu yang salah, dikarenakan dia hanyalah

seorang perempuan.

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa permasalahan

konsep gender terkait status laki-laki dan perempuan yang terdapat

pada teks dalam Novel Amina masuk dalam kategori literalis, yaitu

Laki-laki mempunyai status yang lebih tinggi dibanding perempuan.

4. Istri Harus Tunduk Kepada Suaminya.

Kekecewaan yang Amina dapatkan di gedung parlemen tidak

membuat Amina bergeming dan menyerah. Lalu Amina-pun menemui

Istana Emir, tetapi hasinya tetap sama, permohonan Amina

mendapatkan penolakan dan amina-pun disarankan untuk pulang

kembali kepada suaminya.

“...Tolong, kembalilah kerumah anda dan hidup denagan tenang.Suami anda anda adalah tuan dalam rumah. Menghormati suami andaadalah menghormati Tuhan”. Bukan tugas manusia untuk mengubahrencana Tuhan.”Para penguasa mengatakan itu adalah hukum syariat. Itu tidak benar.Kami telah membaca kitab suci dan tidak menemukan satu kasuspundimana perempuan diperlakukan secara barbar”.24

Dalam ajaran Islam derajat manusia di atur dalam Al-Qur’an yang

berbunyi:

24Ibid., hlm. 277.

Page 37: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

76

من ٱنفضوالٱلقلبلنت لھم ولو كنت فظا غلیظ ٱللھمن رحمةفبمافإذا عزمت ٱلأمرلھم وشاورھم في ٱستغفرعنھم وٱعفحولك ف

١٥٩لین ٱلمتوكیحب ٱللھإن ٱللھفتوكل على

Artinya:”Maka disebabkan rahmat dari Allah-lah kamu Berlakulemah lembut terhadap mereka. Sekiranya kamu bersikapkeras lagi berhati kasar, tentulah mereka menjauhkan diridari sekelilingmu. karena itu ma'afkanlah mereka,mohonkanlah ampun bagi mereka, dan bermusyawaratlahdengan mereka dalam urusan itu. kemudian apabila kamutelah membulatkan tekad, Maka bertawakkallah kepadaAllah. Sesungguhnya Allah menyukai orang-orang yangbertawakkal kepada-Nya”.25

Ayat-ayat di atas tersebut menegaskan bahwa Islam agama

yang memiliki aspek jiwa halus, serta rahmat bagi seluruh alam.

Kedua batasan itu mencakup rasa kasih atau memberikan kebaikan

terhadap siapa saja, tanpa mengenal jenis kelamin, suku, bahasa

maupun agama.26

Ajaran tentang kasih sayang, belas kasih dan keadilan, yang

merupakan inti ajaran Islam, karena Allah mempunyai sifat Rahman

dan Rahim. Islam juga mengajarkan bagaimana perempuan

diperlakukan dengan baik dan hal ini sering dilupakan saat ini. Yang

lebih ironis, ayat-ayat Al-Qur’an tertentu telah disalah tafsirkan untuk

membenarkan kontrol laki-laki terhadap perempuan.

Dalam teks dalam novel diatas perempuan tidak diberi

kesempatan berdiskusi menyampaikan aspirasinya untuk membuat

25 Al-Qur’an, 3:159.26Noordjannah Djohantini dkk, Memecah Kebisuan, Agama Mendengar Suara

Perempuan Korban Kekerasan Demi Keadilan, (Jakarta: Open Society Institute, 2007), hlm. 16.

Page 38: BAB II GAMBARAN UMUM NOVEL AMINA SEKILAS ... - core.ac.uk · SINOPSIS NOVEL AMINA ... Fatima adalah salah satu pembela hak asasi dan keadilan yang paling pintar ... butuh lebih banyak

77

kesepakatan, mereka dituntut untuk tunduk dan patuh kepada suami

mereka.

Dari penjelasan di atas dapat disimpulkan bahwa permasalahan

konsep gender terkait Membuat keputusan antara laki-laki dan

perempuan yang terdapat pada teks dalam Novel Amina masuk dalam

kategori literalis, yaitu hanya suami atau ayah yang berhak menentukan

keputusan.