bab i pendahuluanrepository.uph.edu/3964/3/chapter1.pdf · bab i . pendahuluan . bab ini membahas...

4
BAB I PENDAHULUAN Bab ini membahas tentang latar belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian dan manfaat penelitian. 1.1 Latar Belakang Nyeri postpartum normal merupakan nyeri yang dirasakan ibu pasca melahirkan normal karena adanya ruptur spontan dalam fase inpartu, luka epis atau robekan jalan lahir . Postpartum adalah dua jam setelah lahirnya plasenta sampai enam minggu berikutnya (Ahmad, 2012). Nyeri postpartum yang dirasakan oleh ibu postpartum disebabkan karena adanya robekan jalan lahir (episiotomy) secara normal atau sengaja. Menurut WHO (2011) hampir 90% proses persalinan normal itu mengalami robekan perineum baik dengan atau tanpa episiotomy. Angka kejadian postpartum blues di Asia cukup tinggi dan sangat bervariasi antara 26-85%, sedangkan angka kejadian postpartum blues di Indonesia antara 50-70%. Postpartum blues adalah suatu periode pendek kelabilan emosi sementara yang biasanya terjadi pada minggu pertama postpartum, dan berlangsung hanya satu sampai dua hari (Wheeler, 2004) yang ditandai dengan mendadak menjadi pendiam tidak mau bicara, merasa kesepian, sakit kepala, cepat lelah dan bingung, menangis takut dan cemas, gangguan tidur, mudah tersinggung, labilitas perasaan dan gangguan nafsu makan. (Jurnal Keperawatan, vol.3 2015). Postpartum blues berhubungan dengan adanya nyeri luka robekkan jalan lahir (episiotomy) serta ruptur spontan saat fase inpartum. Rasa nyeri 1

Upload: others

Post on 19-Oct-2020

6 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: BAB I PENDAHULUANrepository.uph.edu/3964/3/Chapter1.pdf · BAB I . PENDAHULUAN . Bab ini membahas tentang latar belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian dan manfaat penelitian

BAB I

PENDAHULUAN

Bab ini membahas tentang latar belakang, rumusan masalah, tujuan

penelitian dan manfaat penelitian.

1.1 Latar Belakang

Nyeri postpartum normal merupakan nyeri yang dirasakan ibu pasca

melahirkan normal karena adanya ruptur spontan dalam fase inpartu, luka epis

atau robekan jalan lahir . Postpartum adalah dua jam setelah lahirnya plasenta

sampai enam minggu berikutnya (Ahmad, 2012). Nyeri postpartum yang

dirasakan oleh ibu postpartum disebabkan karena adanya robekan jalan lahir

(episiotomy) secara normal atau sengaja. Menurut WHO (2011) hampir 90%

proses persalinan normal itu mengalami robekan perineum baik dengan atau

tanpa episiotomy. Angka kejadian postpartum blues di Asia cukup tinggi dan

sangat bervariasi antara 26-85%, sedangkan angka kejadian postpartum blues

di Indonesia antara 50-70%.

Postpartum blues adalah suatu periode pendek kelabilan emosi sementara

yang biasanya terjadi pada minggu pertama postpartum, dan berlangsung

hanya satu sampai dua hari (Wheeler, 2004) yang ditandai dengan mendadak

menjadi pendiam tidak mau bicara, merasa kesepian, sakit kepala, cepat lelah

dan bingung, menangis takut dan cemas, gangguan tidur, mudah tersinggung,

labilitas perasaan dan gangguan nafsu makan. (Jurnal Keperawatan, vol.3

2015). Postpartum blues berhubungan dengan adanya nyeri luka robekkan

jalan lahir (episiotomy) serta ruptur spontan saat fase inpartum. Rasa nyeri

1

Page 2: BAB I PENDAHULUANrepository.uph.edu/3964/3/Chapter1.pdf · BAB I . PENDAHULUAN . Bab ini membahas tentang latar belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian dan manfaat penelitian

tersebut dapat berdampak pada psikologis ibu postpartum yang merambat

pada kondisi bayi karena ibu tidak mau menyusui, merawat bahkan melihat

bayinya.

Jumlah ibu melahirkan spontan di RS. Siloam Sriwijaya Palembang, sebanyak

65% dalam rentang awal 2016-Juli 2017. Banyaknya kejadian postpartum

blues syndrome tidak menjadi perhatian di maternity RS.Siloam Sriwijaya dan

Rumah Sakit tidak mendata keadaan psikologis ibu postpartum. Nyeri luka

jahit setelah melahirkan secara spontan atau normal tidak diberikan perhatian

dan perawatan secara holistik atau menyeluruh (bio-psiko-sosio-spiritual)

untuk mencegah postpartum blues syndrome. Tidak semua pasien postpartum

normal mengalami efek nyeri terhadap psikologis. Sehingga peneliti tertarik

untuk mengetahui dampak nyeri terhadap psikologis khususnya pada ibu

postpartum normal di Maternity RS. Siloam Sriwijaya Palembang.

1.2 Rumusan Masalah

RS. Siloam Sriwijaya memiliki seventh values yaitu love, caring, integrity,

honesty, empathy, compassion, and professionalism yang menuntun para

perawat untuk melakukan pelayanan terbaik dan menyeluruh/holistik kepada

pasien. Care giver sangat diharapkan untuk memberikan perawatan secara

holistik khususnya kepada ibu postpartum normal di maternity RS. Siloam

Sriwijaya Palembang. Namun hal seventh values belum dilakukan secara

optimal di RS. Siloam Sriwijaya Palembang, hal tersebut seperti dipaparkan

pada latar belakang diatas. Maka rumusan masalahnya adalah Dampak nyeri

2

Page 3: BAB I PENDAHULUANrepository.uph.edu/3964/3/Chapter1.pdf · BAB I . PENDAHULUAN . Bab ini membahas tentang latar belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian dan manfaat penelitian

terhadap psikologis ibu postpartum normal di maternity RS. Siloam Sriwijaya

Palembang.

1.3 Tujuan Penelitian

1.3.1 Tujuan umum dari penelitian ini adalah: untuk menggali pengalaman

nyeri ibu post. Partum normal yang berdampak pada psikologis di

Maternity Rumah Sakit Siloam Sriwijaya Palembang.

1.3.2 Tujuan khusus dari penelitian ini adalah untuk : Mendeskripsikan

dampak nyeri terhadap psikologis pada ibu postpartum normal di

Maternity Rumah Sakit Siloam Sriwijaya Palembang.

1.4 Manfaat Penelitian

1.4.1 Manfaat teoritis

Dapat menambah pengetahuan mengenai adanya dampak nyeri terhadap

psikologis ibu post. Partum normal khususnya pada ibu Post.partum

Normal di Rumah Sakit Siloam Sriwijaya.

1.4.2 Manfaat Praktis

1) Bagi bidang Akademik

Dapat digunakan sebagai bahan acuan untuk menambah wawasan tentang

dampak nyeri post.partum normal terhadap psikologis dan memberikan

motivasi untuk melanjutkan penelitian ini dengan metode lebih mendalam.

3

Page 4: BAB I PENDAHULUANrepository.uph.edu/3964/3/Chapter1.pdf · BAB I . PENDAHULUAN . Bab ini membahas tentang latar belakang, rumusan masalah, tujuan penelitian dan manfaat penelitian

2) Bagi Mahasiswa

Dapat digunakan sebagai gambaran dalam menghadapi praktik klinik

di lapangan (Rumah sakit, Komunitas, dan lain-lain).

3) Lahan Klinik

Dapat berkolaborasi dengan teman atau tim kesehatan lainnya supaya

pelayanan yang diberikan mampu mencegah atau meminimalisir

kemungkinan nyeri yang berdampak pada psikologis ibu post.partum

normal.

4