bab i

Download BAB I

If you can't read please download the document

Upload: rafita-octavia

Post on 27-Nov-2015

27 views

Category:

Documents


3 download

TRANSCRIPT

BAB IPENDAHULUAN

A. Latar Belakang Hasil pembangunan kesehatan Indonesia adalah meningkatnya angka harapan hidup (life expectancy) dan meningkatnya status kesehatan masyarakat. Bappenas (2005) melaporkan bahwa angka harapan hidup penduduk Indonesia (laki-laki dan perempuan) naik dari 69,0 tahun pada periode 2005 menjadi 73,7 tahun dengan perkiraan jumlah penduduk akan mencapai 273,65 juta jiwa pada tahun 2025. Pada 2020 diperkirakan jumlah perempuan yang hidup dalam usia menopause adalah 30,3juta jiwa (Baziad, 2003). Meningkatnya umur harapan hidup, maka meningkat pula populasi perempuan menopause di Indonesia.Menopause merupakan awal berhentinya menstruasi pertama kali dan bisa juga berhenti menstruasi selama 12 bulan pada umunya terjadi pada usia antara 45 hingga 55 (Aubrey, 2010; Eny, 2012). Menopause merupakan kejadian yang sangat individual dan bersifat universal yang dialami sebagai dari proses penuaan yang menandakan berakhirnya kesuburan dan berakhirnya menstruasi (Andrews, 2010). Baziad (2003) mengungkapkan menopause merupakan periode dimana seseorang perempuan tidak terjadi menstruasi selama 12 bulan akibat dari ketidak efektifan folikel sel telur dan dijumpai kadar FSH darah > 40mlU/ml dan kadar estradiol