ats tt

5
TUGAS LAPORAN JAGA Pemberian Profilaksis Anti Tetanus Serum dan Tetanus Toksoid Oleh : dr. Welman Pramudyananta dr. Edmond Rukmana Wikanta dr. Cipto Legowo dr. Endang Sri Wahyuni dr. Yudi Akbar Manurung dr. Tri dr. Dito dr. Tommi dr Retno Pembimbing :

Upload: bambooman

Post on 27-Nov-2015

42 views

Category:

Documents


4 download

DESCRIPTION

ats tt

TRANSCRIPT

Page 1: ATS TT

TUGAS LAPORAN JAGA

Pemberian Profilaksis

Anti Tetanus Serum dan Tetanus Toksoid

Oleh :dr. Welman Pramudyananta

dr. Edmond Rukmana Wikantadr. Cipto Legowo

dr. Endang Sri Wahyunidr. Yudi Akbar Manurung

dr. Tri dr. Dito

dr. Tommidr Retno

Pembimbing :dr. Muhammad Rizqy Setyarto, Sp.B, Sp.BP-RE, MARS

PROGRAM PENDIDIKAN DOKTER SPESIALIS BEDAHFAKULTAS KEDOKTERAN UNIVERSITAS DIPONEGORO

SEMARANG2014

Page 2: ATS TT

Pemberian Profilaksis Anti Tetanus Serum dan Tetanus Toksoid

(The American College of Surgeon Committee on Trauma)

Indikasi suntikan ATS

Luka cukup besar (dalam lebih dari 1 cm)

Luka yang tidak rata (berbentuk bintang), avulsi

Luka berasal dari benda yang kotor dan berkarat

Luka gigitan hewan dan manusia

Luka tembak, crush frostbite dan luka bakar

Ada tanda infeksi, jaringan denervasi dan atau jaringan iskemik

Luka terkontaminasi, yaitu luka yang lebih dari 6 jam tidak ditangani, atau luka

kurang dari 6 jam namun terpapar banyak kontaminasi, atau luka kurang dari 6

jam namun timbul karena kekuatan yang cukup besar (misalnya luka tembak atau

terjepit mesin)

Penderita tidak memiliki riwayat imunisasi tetanus yang jelas atau tidak mendapat

booster selama 5 tahun atau lebih

Indikasi Tetanus Toksiod

Imunisasi pasif dengan human immune globulin tidak diindikasikan jika pasien

tersebut sudah mendapat suntikan toksoid minimal 2 kali sebelumnya.

Pasien dengan imunisasi lengkap yaitu, pasien yang sudah mendapat

booster dalam 10 tahun terakhir, tidak memerlukan penatalaksanaan tambahan

untuk luka-luka non tetanus biasa. Jika luka dicurigai mengandung tetanus,

injeksi0,5 ml toksoid tetanus booster yang dapat diabsorbsi harus diberikan

jika pemberian terakhir telah lebih dari 5 tahun yang lalu.

Page 3: ATS TT

Pasien dengan riwayat imunisasi lengkap tetapi booster yang didapat sudah

melewati masa 10 tahun harus mendapat toksoid tetanus untuk semua luka

tembus.

Pasien dengan riwayat imunisasi pernah mendapat sekali injeksi atau kurang,atau

riwayatnya tidak diketahui harus mendapat toksoid tetanus untuk luka non-

tetanus. Untuk luka yang dicurigai tetanus dapat diberikan ATS.

Ringkasan tentang Profilaksis Terhadap Tetanus pada Penderita Luka

Riwayat vaksinasi Tetanus Toksoid

(dosis)

Luka yang cenderung tidak menyebabkan tetanus

Luka yang cenderung menyebabkan tetanus

Td1 TIG Td1 TIGTidak tahu atau < tiga

Ya Tidak Ya Ya

≥ tiga2 Tidak3 Tidak Tidak4 Tidak

Keterangan :

1. Untuk anak-anak < 7 tahun : DTP (DT, kalau ada kontra indikasi vaksin pertusis)

lebih baik daripada diberi tetanus toksoid saja. Untuk anak-anak > 7 tahun dan

orang dewasa : Td lebih baik daripada tetanus toksoid saja.

2. Kalau hanya tiga dosis toksoid cair telah diterima, dosis ke-4 dari toksoid harus

diberikan bahkan lebih baik lagi bila diberikan suatu adsorbed toksoid.

3. Ya, kalau > 10 tahun sejak dosis paling akhir

4. Ya, kalau > 5 tahun sejak dosis paling akhir (booster lebih sering tidak

diperlukan, dan bisa meningkatkan efek samping)

Td = tetanus dan diphteria adsorbed – untuk orang deawas

TIG = tetanus immune globulin – untuk human