askep katarak

21
BAB I PENDAHULUAN 1.1 latar Belakang Katarak adalah nama yang diberikan untuk kekeruhan lensa yang mengakibatkan pengurangan visus oleh suatu tabir/layar yang diturunkan di dalam mata, seperti melihat air terjun. Jenis katarak yang paling sering ditemukan adalah katarak senilis dan katarak senilis ini merupakan proses degeneratif (kemunduran ).Perubahan yang terjadi bersamaan dengan presbiopi, tetapi disamping itu juga menjadi kuning warnanya dankeruh,yang akan mengganggu pembiasan cahaya.Walaupun disebut katarak senilis tetapi perubahan tadi dapat terjadi pada umur pertengahan, pada umur 70 tahun sebagian individu telah mengalami perubahan lensa walau mungkin hanya menyebabkan sedikit gangguan penglihatan. 1.2 RUMUSAN MASALAH Adapun rumusan masalah pada makalah ini adalah: 1. Apa yang di maksud dengan katarak? 2. Apa saja etiologinya? 3. Bagaimana klasifikasinya? 4. Bagaimana penatalaksanaannya? 5. Bagaimana asuhan keperawatannya? 1.3 TUJUAN Tujuan umum

Upload: evi-kurnia-illahi

Post on 22-Dec-2015

7 views

Category:

Documents


3 download

DESCRIPTION

askep katarak

TRANSCRIPT

Page 1: ASKEP KATARAK

BAB I

PENDAHULUAN

1.1  latar Belakang

Katarak  adalah nama yang diberikan untuk kekeruhan lensa yang mengakibatkan

pengurangan visus oleh suatu tabir/layar yang diturunkan di dalam mata, seperti melihat air

terjun. 

Jenis katarak yang paling sering ditemukan adalah katarak senilis dan katarak senilis ini

merupakan proses degeneratif (kemunduran ).Perubahan yang terjadi bersamaan dengan

presbiopi, tetapi disamping itu juga menjadi kuning warnanya dankeruh,yang akan mengganggu

pembiasan cahaya.Walaupun disebut katarak senilis tetapi perubahan tadi dapat terjadi pada

umur pertengahan, pada umur 70 tahun sebagian individu telah mengalami perubahan lensa

walau mungkin hanya menyebabkan sedikit gangguan penglihatan.

1.2 RUMUSAN MASALAH

Adapun rumusan masalah pada makalah ini adalah:

1. Apa yang di maksud dengan katarak?

2. Apa saja etiologinya?

3. Bagaimana klasifikasinya?

4. Bagaimana penatalaksanaannya?

5. Bagaimana asuhan keperawatannya?

1.3 TUJUAN

Tujuan umum

Untuk mengetahui asuhan keperawatan pada pasien dengan penyakit katarak

Tujuan khusus

1. Untuk mengetahui apa yang di maksud dengan Katarak

2. Untuk mengetahui apa saja etiologinya.

3. Untuk mengetahui klasifikasinya.

4. Untuk mengetahui penatalaksanaanya.

Page 2: ASKEP KATARAK

BAB II

PEMBAHASAN

2.1 Pengertian

Katarak merupakan keadaan di mana terjadi kekeruhan pada serabut atau bahan lensa di

dalam kapsul lensa (Sidarta Ilyas, 1998)

Katarak adalah proses terjadinya opasitas secara progresif pada lensa atau kapsul lensa,

umumnya akibat dari proses penuaan yang terjadi pada semua orang lebih dari 65 tahun

(Marilynn Doengoes, dkk. 2000).

Katarak adalah opasitas lensa kristalina yang normalnya jernih. Biasanya terjadi akibat

proses penuaan dapat timbul pada saat kelahiran (katarak congenital). Dapat juga berhubungan

dengan trauma mata tajam maupun tumpul, penggunaan kortikosteroid jangka panjang, penyakit

sistemis seperti diabetes mellitus atau hipoparatiroidisme, pemejanan radiasi, pemajanan yang

lama sinar mata hari (sinar ultra violet), atau kelainan mata lain seperti uveitis anterior. (Brunner

& suddart, 2001)

2.2 Anatomi

Lensa yang normal adalah struktur posterior iris yang jernih, transparan, berbentuk

seperti kancing baju, mempunyai kekuatan refraksi yang besar.  Lensa mengandung tiga

komponen anatomis.  Pada zona sentral terdapat nukleus, di perifer ada korteks, dan yang

mengelilingi keduanya adalah kapsula anterior dan posterior.  Dengan bertambahnya usia,

nukleus mengalami perubahan warna menjadi coklat kekuningan .  Di sekitar opasitas terdapat

densitas seperti duri di anterior dan poterior nukleus.  Opasitas pada kapsul poterior merupakan

bentuk aktarak yang paling bermakna seperti kristal salju. Perubahan fisik dan kimia dalam

lensa mengakibatkan hilangnya transparansi.  Perubahan dalam serabut halus multipel (zonula)

yang memaenjang dari badan silier ke sekitar daerah di luar lensa.  Perubahan kimia dalam

protein lensa dapat menyebabkan koagulasi, sehingga mengabutkan pandangan dengan

menghambat jalannya cahaya ke retina.  Salah satu teori menyebutkan terputusnya protein lensa

normal disertai influks air ke dalam lensa. Proses ini mematahkan serabut lensa yang tegang dan

mengganggu transmisi sinar. 

Page 3: ASKEP KATARAK

Teori lain mengatakan bahwa suatu enzim mempunyai peran dalam melindungi lensa dari

degenerasi.  Jumlah enzim akan menurun dengan bertambahnya usia dan tidak ada pada

kebanyakan pasien yang menderita katarak. Katarak bisa terjaadi bilateral, dapat disebabkan oleh

kejadian trauma atau sistemis (diabetes) tetapi paling sering karena adanya proses penuaan yang

normal.  Faktor yang paling sering berperan dalam terjadinya katarak meliputi radiasi sinar UV,

obat-obatan, alkohol, merokok, dan asupan vitamin anti oksidan yang kurang dalam jangka

waktu yang lama.

2.3 Etiologi

Sebagian besar katarak terjadi karena proses degeneratif atau bertambahnya usia

seseorang. Usia rata-rata terjadinya katarak adalah pada umur 60 tahun keatas. Akan tetapi,

katarak dapat pula terjadi pada bayi karena sang ibu terinfeksi virus pada saat hamil muda.

Penyebab katarak lainnya meliputi:

1. Faktor keturunan.

2. Cacat bawaan sejak lahir.

3. Masalah kesehatan, misalnya diabetes.

4. Penggunaan obat tertentu, khususnya steroid.

5. Gangguan metabolisme seperti DM (Diabetus Melitus)

6. Gangguan pertumbuhan,

7. Mata tanpa pelindung terkena sinar matahari dalam waktu yang cukup lama.

8. Rokok dan Alkohol

9. Operasi mata sebelumnya.

10. Trauma (kecelakaan) pada mata.

11. Faktor-faktor lainya yang belum diketahui

2.4 Patofisiologi

Lensa mata mengandung tiga komponen anatomis: nucleus, korteks dan kapsul. Nukleus

mengalami perubahan warna coklat kekuningan seiring dengan bertambahnya usia. Disekitar

opasitas terdapat densitas seperti duri dianterior dan posterior nukleus. Opasitas pada kapsul

posterior merupakan bentuk katarak yang paling bermakna. Perubahan fisik dan kimia dalam

lensa mengakibatkan hilangnya transparansi. Salah satu teori menyebutkan terputusnya protein

Page 4: ASKEP KATARAK

lensa normal terjadi disertai infulks air kedalam lensa proses ini mematahkan serabut lensa yang

tegang dan mengganggu transmisi sinar. Teori lain mengatakan bahwa suatu enzim mempunyai

peranan dalam melindungi lensa dari degenerasi. Jumlah enzim akan menurun dengan

bertambahnya usia dan tidak ada pada kebanyakan pasien menderita katarak.

Perubahan fisik dan kimia dalam lensa mengakibatkan hilangnya transparasi. Perubahan

pada serabut halus multipel (zunula) yang memanjangdari badan silier sekitar daerah di luar

lensa, misalnya, dapat menyebabkan penglihatan mengalami distorsi. Perubahan kimia dalam

protein lensa dapat menyebabkan kogulasi, sehingga mengabutkan pandangan dengan

menghambat jalannya cahaya ke retina. Salah satu teori menyebutkan terputusnya protein lensa

normal terjadi disertai influks air ke dalam lensa. Proses ini mematahkan serabut lensa yang

tegang dan mengganggu transmisi sinar. Teori lain mengatakan bahwa suatu enzim mempunyai

peran dalam melindungi lensa dari degenerasi. Jumlah enzim akan menurun denga bertambahnya

usia dan tidak ada pada kebanyakan pasien yang menderita katarak.

Katarak biasanya terjadi bilateral, namun mempunyai kecepatan yang berbeda. Dapat

disebabkan oleh kejadian trauma maupun sistemis, seperti diabetes, namun sebenarnya

merupakan konsekwensi dari proses penuaan yang normal. Kebanyakan katarak berkembang

secara kronik dan “matang” ketika orang memasuki dekadeke tujuh. Katarak dapat bersifat

kongenital dan harus diidentifikasi awal, karena bila tidak terdiagnosa dapat menyebabkan

ambliopia dan kehilangan penglihatan permanen. Faktor yang paling sering yang berperan dalam

terjadinya katarak meliputi radiasi sinar ultraviolet B, obat-obatan, alkohol, merokok, diabetes,

dan asupan vitamin antioksidan yang kurang dalam jangka waktu lama.

2.5 Manifestasi Klinis

Biasanya gejala berupa keluhan penurunan tajam pengelihatan secara progresif (seperti

rabun jauh memburuk secara progresif). Pengelihatan seakan-akan melihat asap dan pupil mata

seakan akan bertambah putih. Pada akhirnya apabila katarak telah matang pupil akan tampak

benar-benar putih ,sehingga refleks cahaya pada mata menjadi negatif (-). Bila Katarak dibiarkan

maka akan mengganggu penglihatan dan akan dapat menimbulkan komplikasi berupa glaukoma

dan uveitis.

Page 5: ASKEP KATARAK

Gejala umum gangguan katarak meliputi :

1.    Penglihatan tidak jelas, seperti terdapat kabut menghalangi objek

2.    Peka terhadap sinar atau cahaya

3.    Dapat melihat dobel pada satu mata

4.    Memerlukan pencahayaan yang terang untuk dapat membaca

5.    Lensa mata berubah menjadi buram seperti kaca susu

2.6 Klasifikasi

1. Katarak dapat diklasifikasikan dalam golongan berikut :

a. Katarak perkembangan (developmenta!) dan degeneratif.

b. Katarak kongenital, juvenil, dan senil.

c. Katarak komplikata.

d. Katarak traumatik.

2. Berdasarkan usia pasien, katarak dapat di bagi dalam :

a. katarak kongenital, katarak yang terlihat pada usia di bawah 1 tahun

- Katarak kongenital merupakan kekeruhan lensa yang didapatkan sejak lahir,

dan terjadi akibat gangguan perkembangan embrio intrauterin. Biasanya

kelainan ini tidak meluas mengenai seluruh lensa

- Letak kekeruhan sangat tergantung pada saat terjadinya gangguan

metabolisme serat lensa

- Katarak kongenital yang terjadi sejak perkembangan serat lensa terlihat

segera setelah bayi Iahir sampai berusia 1 tahun

- Katarak ini terjadi karena gangguan metabolisme serat-serat lensa pada saat

pembentukan serat lensa akibat infeksi virus atau gangguan metabolisme

jaringan lensa pada saat bayi masih di dalam kandungan, dan gangguan

metabolisme oksigen

- Pada bayi dengan katarak kongenital akan terlihat bercak putih di depan pupil

yang disebut sebagai leukokoria (pupil berwarna putih).

- Setiap bayi dengan leukokoria sebaiknya dipikirkan diagnosis bandingnya

seperti retinoblastorrma, endoftalmitis, fibroplasi retrolental, hiperplastik

vitreus primer, dan miopia tinggi di samping katarak sendiri

Page 6: ASKEP KATARAK

- Katarak kongenital merupakan katarak perkembangan sehingga sel-sel atau

serat lensa masih muda dan berkonsistensi cair.

- Umumnya tindakan bedah dilakukan dengan disisio lentis atau ekstraksi

linear.

- Tindakan bedah biasanya dilakukan pada usia 2 bulah untuk mencegah

ambliopia eks-anopsia.

- Pasca bedah pasien memerlukan koreksi untuk kelainan refraksi matanya

yang telah menjadi afakia

b. katarak juvenil, katarak yang terlihat pada usia di atas 1 tahun dan di bawah 40

tahun

- Katarak juvenil yang terlihat setelah usia 1 tahun à lanjutan katarak

kongenital yang makin nyata,

- Penyulit penyakit lain, katarak komplikata, yang dapat terjadi akibat penyakit

lokal pada satu mata, seperti akibat uveitis anterior. glaukoma, ablasi retina,

miopia tinggi, ftisis bulbi, yang mengenai satu mata, penyakit sistemik,

seperti diabetes, hipoparatiroid, dan akibat trauma tumpul.

- Biasanya katarak juvenil ini merupakan katarak yang didapat dan banyak

dipengaruhi oleh beberapa faktor

c. katarak presenil, yaitu katarak sesudah usia 30 - 40 tahun

Katarak senil biasanya mulai pada usia 50 tahun, kecuali bila disertai dengan

penyakit lainnya seperti diabetes melitus yang akan terjadi lebih cepat.

Kedua mata dapat terlihat dengan derajat kekeruhan yang sama ataupun

berbeda.

Proses degenerasi pada lensa dapat terlihat pada beberapa stadium katarak

senil.

Pada katarak senil akan terjadi degenerasi lensa secara perlahan-lahan.

Tajam penglihatan akan menurun secara berangsur-angsur.

Katarak senil merupakan katarak yang terjadi akibat terjadinya degenerasi

serat lensa karena proses penuaan

Page 7: ASKEP KATARAK

d. katarak senil, yaitu katarak yang mulai terjadi pada usia lebih dari 40 tahun

- Stadium insipien,

di mana mulai timbul katarak akibat proses degenerasi lensa.

Kekeruhan lensa berbentuk bercak-bercak kekeruhan yang tidak teratur.

Pasien akan mengeluh gangguan penglihatan seperti melihat ganda

dengan satu matanya.

Pada stadium ini., proses degenerasi belum menyerap cairan mata ke

dalam lensa sehingga akan terlihat bilik mata depan dengan kedalaman

yang normal, iris dalam posisi biasa disertai dengan kekeruhan ringan

pada lensa.

Tajam penglihatan pasien belum terganggu.

- Stadium imatur,

Lensa yang degeneratif mulai menyerap cairan mata ke dalam lensa

sehingga lensa menjadi cembung.

Terjadi pembengkakan lensa yang disebut sebagai katarak intumesen. P

Terjadi miopisasi akibat lensa mata menjadi cembung à pasien

menyatakan tidak perlu kacamata sewaktu membaca dekat.

Akibat lensa yang bengkak, iris terdorong ke depan, bilik mata dangkal

dan sudut bilik mata akan sempit atau tertutup.

Pada stadium ini dapat terjadi glaukoma sekunder.

Pada pemeriksaan uji bayangan iris atau shadow test akan terlihat

bayangan iris pada lensa. Uji bayangan iris positif

- Stadium matur

Merupakan proses degenerasi lanjut lensa.

Terjadi kekeruhan seluruh lensa.

Tekanan cairan di dalam lensa sudah dalam keadaan seimbang dengan

cairan dalam mata sehingga ukuran lensa akan menjadi normal kembali.

Pada pemeriksaan terlihat iris dalam posisi normal, bilik mata depan

normal, sudut bilik mata depan terbuka normal, uji bayangan iris negatif.

Tajam penglihatan sangat menurun dan dapat hanya tinggal proyeksi

sinar positif

Page 8: ASKEP KATARAK

- Stadium hipermatur

terjadi proses degenerasi lanjut lensa dan korteks lensa dapat mencair

sehingga nukleus lensa tenggelam dalam korteks lensa (katarak

Morgagni).

Pada stadium ini jadi juga degenerasi kapsul lensa sehingga bahan lensa

ataupun korteks yang cair keluar dan masuk ke dalam bilik mata depan.

Pada stadium matur akan terlihat lensa yang lebih kecil daripada normal,

yang akan mengakibatkan iris tremulans, dan bilik mata depan terbuka.

Pada uji bayangan iris terlihat positif walaupun seluruh lensa telah keruh

sehingga stadium ini disebut uji bayangan iris pseudopositif.

Akibat bahan lensa keluar dari kapsul, maka akan timbul reaksi jaringan

uvea berupa uveitis.

Bahan lensa ini juga dapat menutup jalan keluar cairan bilik mata

sehingga timbul glaukoma fakolitik.

e. Katarak komplikata, terjadi sebagai akibat langsung dari penyakit intraokuler,

misalnya akibat uveitis, glaukoma, retinitis pigmentossa & ablatio retinae.

Biasanya bersifat unilateral & prognosis tidak sebaik katarak senilis.

- Katarak komplikata terjadi akibat gangguan keseimbangan susunan sel lensa

oleh faktor fisik atau kimiawi sehingga terjadi gangguan kejernihan lensa.

- Katarak komplikata dapat terjadi akibat iridosiklitis, koroiditis, miopia tinggi,

ablasio retina, dan glaukoma.

- Katarak komplikata dapat terjadi akibat kelainan sistemik yang akan

mengenai kedua mata atau kelainan lokal yang akan mengenai satu mata

f. Katarak Trauma: Katarak yang terjadi akibat trauma pada lensa mata

2.7 Pemeriksaan Diagnostik

1. Keratometri

Page 9: ASKEP KATARAK

2. Pemeriksaan lampu slit

3. Oftalmoskopis

4. A-scan ultrasound (echography)

5. Hitung sel endotel sangat berguna sebagai alat diagnostik, khususnya bila

dipertimbangkan akan dilakukan pembedahan. Dengan hitung sel endotel 2000 sel/mm3,

pasien ini merupakan kandidat yang baik untuk dilakukan fakoemulsifikasi dan

implantasi IOL.

2.8 Penatalaksanaan

Bila penglihatan dapat dikoreksi dengan dilator pupil dan refraksi kuat sampai ke titik di

mana pasien melakukan aktivitas sehari-hari, maka penanganan biasanya konservatif.

Pembedahan diindikasikan bagi mereka yang memerlukan penglihatan akut untuk bekerja

ataupun keamanan.  Biasanya diindikasikan bila koreksi tajam penglihatan yang terbaik yang

dapat dicapai adalah 20/50 atau lebih buruk lagi bila ketajaman pandang mempengaruhi

keamanan atau kualitas hidup, atau bila visualisasi segmen posterior sangat perlu untuk

mengevaluasi perkembangan berbagai penyakit retina atau sarf optikus, seperti

diabetesdanglaukoma.

Ada 2 macam teknik pembedahan ;

1. Ekstraksi katarak intrakapsuler Adalah pengangkatan seluruh lensa sebagai satu kesatuan.

2. Ekstraksi katarak ekstrakapsuler Merupakan tehnik yang lebih disukai dan mencapai

sampai 98 % pembedahan katarak.  Mikroskop digunakan untuk melihat struktur mata

selama pembedahan.

2.9 Pengobatan

Satu-satunya adalah dengan cara pembedahan ,yaitu lensa yang telah keruh diangkat dan

sekaligus ditanam lensa intraokuler sehingga pasca operasi tidak perlu lagi memakai kaca mata

khusus (kaca mata aphakia). Setelah operasi harus dijaga jangan sampai terjadi infeksi.

Pembedahan dilakukan bila tajam penglihatan sudah menurun sedemikian rupa sehingga

mengganggu pekerjaan sehari-hari atau bila telah menimbulkan penyulit seperi glaukoma dan

uveitis.

Teknik yang umum dilakukan adalah ekstraksi katarak ekstrakapsular, dimana isi lensa

dikeluarkan melalui pemecahan atau perobekan kapsul lensa anterior sehingga korteks dan

Page 10: ASKEP KATARAK

nukleus lensa dapat dikeluarkan melalui robekan tersebut. Namun dengan tekhnik ini dapat

timbul penyulit katarak sekunder. Dengan tekhnik ekstraksi katarak intrakapsuler tidak terjadi

katarak sekunder karenaseluruh lensa bersama kapsul dikeluarkan, dapat dilakukan pada yang

matur dan zonula zinn telah rapuh, namun tidak boleh dilakukan pada pasien berusia kurang dari

40 tahun, katarak imatur, yang masih memiliki zonula zinn. Dapat pula dilakukan tekhnik

ekstrakapsuler dengan fakoemulsifikasi yaitu fragmentasi nukleus lensa dengan gelombang

ultrasonik, sehingga hanya diperlukan insisi kecil, dimana komplikasi pasca operasi lebih sedikit

dan rehabilitasi penglihatan pasien meningkat.

2.10  Komplikasi

Ambliopia sensori, penyulit yg terjadi berupa visus tdk akan mencapai 5/5. Komplikasi

yang terjadi yaitu nistagmus dan strabismus.

1. PENGKAJIAN

Hari/Tgl pengkajian :

Page 11: ASKEP KATARAK

Jam :

Ruang :

Nama pengkaji :

a. Identitas klien

Nama :

Umur :

Jenis kelamin :

Alamat :

Agama :

Pendidikan :

Suku bangsa :

Tanggal masuk :

No RM :

Diagnosa Medis :

b.. Biodata penanggung jawab

Nama : Tn. H

Umur : 37 Tahun

Alamat : Gombong

Pekerjaan : Pedagang

Hubungan dengan klien : Ayah

c. Riwayat Keperawatan

1.Keluhan utama

2.Riwayat Penyakit sekarang

3. Riwayat penyakit dahulu

Pasien mengatakan tidak pernah mengalami penyakit seperti yang di alami

sekarang

4. Riwayat Kesehatan keluarga

Page 12: ASKEP KATARAK

Keluarga Pasien mengatakan tidak pernah mengalami penyakit seperti yang di

alami pasien sekarang

Pengkajian Pola Fungsional Virginia Henderson

a. Pola Pernafasan

Sebelum sakit : Klien mengatakan tidak mengalami gangguan pernafasan , RR :

20 x / menit.

Saat di kaji : klien mengalami gangguan pernafasan , RR : 27x/menit

b. Pola Nutrisi/Cairan

Sebelum sakit : Klien makan 3x/hari, nasi,tempe,sayuran,konsistensi kasar,habis

satu porsi dan minum < 8 gelas/hari, jenisnya air putih

Saat di kaji : Klien makan 3x/hari,nasi,sayuran, lauk tahu, konsistensi

lunak,habis ½ porsi dan minum 4 gelas/hari, jenisnya air putih

c. Pola Eliminasi

Sebelum sakit : Klien mengatakan BAB 3x/hari,warna kuning,bau

khas,konsistensi lembek,tidak ada lendir,ada ampas, dan BAK

6x/hari,lancar

Saat di kaji : BAB 2x/hari, tidak ada lendir,tidak ada ampas,konsistensi

lembek,warna kuning dan BAK 4x/hari,lancar

d. Pola Aktivitas

Sebelum sakit : Klien dapat beraktivitas dengan mandiri

Saat dikaji : Klien tidak dapat beraktifitas mandiri seperti biasa dan memerlukan

bantuan orang lain

e. Pola istirahat dan tidur

Sebelum sakit : Klien tidur 8-9jam/hari, dank lien tidur dengan nyenyak,tidak ada

masalah

Saat dikaji : Klien tidur 5-6jam/hari,klien susah tidur, tidur tidak nyenyak

Page 13: ASKEP KATARAK

f. Pola Berpakaian

Sebelum sakit : Klien dapat berpakaian dengan mandiri, ganti baju 2x/hari

Saat dikaji : Klien tidak dapat berpakaian dengan mandiri,ganti baju 2x/hari

g. Pola pertahanan suhu

Sebelum sakit : Suhu klien normal 36,5 C ⁰

Saat dikaji : Suhu klien normal 36,5 C⁰

h. Pola personal hygiene

Sebelum sakit : Klien mandi 2x/hari,gosok gigi setiap mandi, memakai shampoo

3x dalam seminggu,memakai sabun setiap mandi

Saat dikaji : klien mandi 2x/hari di seka oleh keluarga, jarang gosok gigi

i. Pola aman dan nyaman

Sebelum sakit : Klien merasa nyaman dan aman dengan kondisi kesehatanya

Saat dikaji : klien mengatakan merasa kurang nyaman berada dirumah sakit

j. Pola Komunikasi

Sebelum sakit : Klien dapat berkomunikasidengan baik dan lancar dengan bahasa

jawa

Saat dikaji : Klien tidak dapat berkomunikasi dengan lancar dan tidak jelas

k. Pola Spiritual

Sebelum sakit : Klien menjalankan solat 5 waktu dengan rutin

Saat dikaji : Klien menjalankan solat 5 waktu rutin tetapi sambil tiduran

l. Pola Bekerja

Sebelum sakit : Klien bekerja biasa menjadi ibu rumah tangga

Saat dikaji : Klien tidak dapat bekerja seperti biasa hanya terbaring ditempat

tidur

m. Pola rekreasi

Page 14: ASKEP KATARAK

Sebelum sakit : Klien jarang pergi dengan keluarganya , pergi hanya kalau ingin

saja

Saat di kaji : Klien hanya terlihat lemah dan hanya berbaring ditempat tidur

n. Pola Belajar

Sebelum sakit : Klien mendapat informasi dari televise dan radio

Saat di kaji : Klien bertanya – Tanya tentang penyakitnya dan penangananya

Pemeriksaan Umum

Keadaan Umum : Lemah

Kesadaran : Delirium (Delirium)

Tekanan Darah : 100/ 70 mmHg

Nadi : 76 x/menit

Suhu : 36,5 C⁰

Pernafasan : 27x/ menit

1. Pemeriksaan Head to toe

a. Kepala : Terdapat lesi

b. Mata : Alis mata, kelopak mata normal, konjuktiva anemis (+/+), pupil

isokor, sclera ikterus (-/ -), reflek cahaya positif. Tajam penglihatan tidak dapat

dievalusai, mata tampak cowong.

c. Hidung : Hidung bersih tidak ada deformitas , tidak terdapat benjolan

d. Mulut : Mukosa bibir lembab

e. Telinga : Tidak ada benjolan , telinga simetris , tidak ada ganggguan

pendengaran, tidak ada serumen

f. Leher : tidak ada pembesaran kelenjar tiroid

a. Ekstremitas : Kedua tangan dan kaki mampu bergerak dengan sempurna, kulit

kering, tangan kanan terpasang infuse manitol

b. Genetalia : Tidak terpasang DC

c. Kulit : turgor kullit lembab