analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/ringkasan...

26
1 ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, DAN PROFITABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM PADA SEKTOR INFRASTRUKTUR, UTILITAS, DAN TRANSPORTASI: PERUSAHAAN YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2016 NASKAH PUBLIKASI Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Guna Memeroleh Gelar Sarjana (S1) Disusun oleh: BONIFASIUS YOGA ATMAWINUGRAHA 11 13 26291 PROGRAM STUDI AKUNTANSI SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI YAYASAN KELUARGA PAHLAWAN NEGARA YOGYAKARTA 2018

Upload: others

Post on 26-Feb-2020

32 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

1

ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS,

DAN PROFITABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM PADA SEKTOR

INFRASTRUKTUR, UTILITAS, DAN TRANSPORTASI: PERUSAHAAN

YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-2016

NASKAH PUBLIKASI

Diajukan Sebagai Salah Satu Syarat Guna Memeroleh Gelar Sarjana (S1)

Disusun oleh:

BONIFASIUS YOGA ATMAWINUGRAHA

11 13 26291

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

SEKOLAH TINGGI ILMU EKONOMI

YAYASAN KELUARGA PAHLAWAN NEGARA

YOGYAKARTA

2018

Page 2: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

2

Page 3: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

3

ABSTRAK

“ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS,

DAN PROFITABILITAS TERHADAP HARGA SAHAM PADA SEKTOR

INFRASTRUKTUR, UTILITAS, DAN TRANSPORTASI: PERUSAHAAN

YANG TERDAFTAR DI BURSA EFEK INDONESIA PERIODE 2013-

2016”

Oleh:

Bonifasius Yoga Atmawinugraha

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi

Yayasan Keluarga Pahlawan Negara

2018

Penelitian ini bertujuan untuk menguji pengaruh rasio likuiditas, solvabilitas,

aktivitas, dan profitabilitas terhadap harga saham pada sektor infrastruktur,

utilitas, dan transportasi: perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia

periode 2013-2016. Rasio likuiditas dihitung menggunakan Current Ratio (CR),

Solvabilitas dihitung menggunakan Debt to Equity Ratio (DER), Aktivitas

dihitung menggunakan Total Asset Turnover (TATO), dan profitabilitas dihitung

menggunakan Return on Equity (ROE).

Sampel penelitian sebanyak 22 perusahaan sektor infrastruktur, utilitas,

dan transportasi yang diperoleh dengan teknik purposive sampling. Data yang

digunakan adalah data sekunder yang bersumber dari Bursa Efek Indonesia

dengan teknik dokumentasi. Teknik analisis penelitian menggunakan analisis

linear berganda pada tingkat signifikansi 5%.

Hasil penelitian menunjukan secara simultan variabel CR, DER, TATO,

dan ROE berpengaruh terhadap harga saham. Secara parsial variabel DER dan

ROE berpengaruh signifikan terhadap harga saham, sedangkan CR dan TATO

tidak berpengaruh signifikan. Variabel CR, DER, TATO, dan ROE dapat

menjelaskan harga saham sektor infrastruktur, utilitas, dan transportasi perusahaan

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2016 sebesar 44,9%.

Kata kunci: Likuiditas, solvabilitas, aktivitas, profitabilitas, Current Ratio (CR),

Debt to Equity Ratio (DER), Total Asset Turnover (TATO), Return on Equity

(ROE), dan Harga saham.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 4: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

4

ABSTRACT

“ANALYSIS OF THE EFFECTS OF LIQUIDITY, SOLVENCY, ACTIVITY,

AND PROBABILITY ON STOCK PRICES IN INFRASTRUCTURE,

UTILITIES, AND TRANSPORTATION SECTORS: FIRMS LISTED ON THE

INDONESIA STOCK EXCHANGE PERIOD 2013-2016”

Oleh:

Bonifasius Yoga Atmawinugraha

Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi

Yayasan Keluarga Pahlawan Negara

2018

This study aimed to test the influence of liquidity ratio, solvency, activity, and

probability on stock prices of infrastructure, utilities, and transportation sectors:

firms listed on the Indonesia Stock Exchange period 2013-2016. The liquidity

ratio was calculated using the Current Ratio (CR), solvency was calculated using

the Debt to Equity Ratio (DER), activity was calculated using the Total Asset

Turnover (TATO), and profitability was calculated using the Return on Equity

(ROE).

Sample of the study as much as 22 firms of infrastructure, utilities, and

transportation sectors obtained by purposive sampling technique. Datas used in

this study were secondary datas sourced from the Indonesia stock exchange with

documentation techniques. Study analysis technique used multiple linear analysis

at significance level 5%.

The results of the study showed that simultaneously the variables of CR,

DER, TATO, and ROE had effects on the stock prices. Partially, the variables of

DER and ROE had significant effects on the stock prices, while CR and TATO did

not have significant effects. The variables CR, DER, TATO, and ROE were

capable to explain the stock prices of infrastructure, utilities, and transportation

sectors: firms listed on the Indonesia Stock Exchange period 2013-2016 amounted

to 44.9%.

Keywords: Liquidity, Solvency, Activity, Profitability, Current Ratio (CR), Debt to

Equity Ratio (DER), Total Asset Turnover (TATO), Return on Equity (ROE), and

Stock prices.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 5: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

5

LATAR BELAKANG

Dewasa ini persaingan bisnis dalam dunia usaha terus berkembang dengan pesat

dan ketat seiring dengan kemajuan teknologi, informasi serta pertumbuhan

perekonomian suatu negara, sehingga semakin banyak perusahaan-perusahaan

yang berlomba untuk mengembangkan usaha dan terus berinovasi supaya dapat

bersaing dan bertahan ditengah-tengah persaingan usaha. Suatu perusahaan

didirikan pada dasarnya adalah untuk memperoleh laba supaya perusahaan

tersebut dapat terus beroperasi dan bersaing dengan perusahaan lain, dan untuk

dapat terus beroperasi suatu perusahaan memerlukan sumber pendanaan. Dengan

kemajuan dan perkembangan usaha sekarang ini menjadikan kegiatan pendanaan

dalam perusahan adalah faktor yang sangat penting supaya perusahaan dapat terus

beroperasi. Pendanaan dalam perusahaan dapat bersumber dari internal dan

eksternal perusahaan. Sumber pendanaan internal perusahaan diperoleh dari laba

ditahan dan depresiasi, sedangkan sumber pendanaan eksternal diperoleh dari

modal saham (Equity) dan pinjaman utang. Melihat bagaimana mendapatkan

sumber pendanaan eksternal salah satunya adalah dari modal saham, dan untuk

dapat memperjualbelikan sahamnya suatu perusahaan harus terdaftar dalam Bursa

Efek Indonesia (BEI). Perusahaan yang sudah terdaftar di BEI dan

memperjualbelikan sahamnya disebut sebagai perusahaan Go Public. Maka dari

itusemakin banyak jumlah perusahaan Go Public yang menjual sahamnya di BEI,

untuk memperoleh modal tambahan yang berasal dari masyarakat dan perusahaan

lain yang ingin berinvestasi dan menjadi investor dengan menanamkan sahamnya

melalui pasar modal. Dengan adanya modal tambahan tersebut, perusahaan dapat

mengembangkan dan mengoperasikan kegiatan usaha.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 6: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

6

Pasar modal menjadi suatu sarana yang sangat penting dalam

mempertemukan perusahaan dengan para investor, disisi lain pasar modal juga

memiliki peran yang sangat penting dalam mendukung pertumbuhan

perekonomian suatu negara. Melalui pasar modal, perusahan yang telah Go Public

dan terdaftar dalam BEI dapat memperoleh dana dengan menjual sahamnya, dan

perusahaan yang telah Go Public juga dapat dikenal oleh publik secara luas,

sehingga dapat dengan mudah menjalin hubungan baik dengan perusahaan lain

maupun para investor.

Dalam Undang-undang Pasar Modal No. 8 tahun 1995 Pasal1 butir 14

definisi pasar modal adalah kegiatan yang bersangkutan dengan penawaran umum

perdagangan efek, perusahaan publik yang berkaitan dengan efek yang telah

diterbitkan, serta lembaga dan profesi yang berkaitan dengan efek. Menurut Suad

Husnan (2005:3), pasar modal yang secara formal sebagai pasar untuk berbagai

instrumen keuangan (atau sekuritas) jangka panjang yang bisa diperjualbelikan,

baik dalam bentuk utang maupun modal sendiri, baik yang diterbitkan oleh

pemerintah, Public Authorities, maupun perusahaan swasta. Menurut Tandelilin

(2010), pasar modal adalah pertemuan antara pihak yang memiliki kelebihan dana

dengan pihak yang membutuhkan dana dengan cara memperjualbelikan sekuritas,

sedangkan tempat dimana terjadinya jual beli sekuritas disebut dengan bursa efek.

Dari pengertian menurut para ahli diatas dengan adanya pasar modal

memungkinkan perusahaan untuk menerbitkan sekuritas perusahaan berupa surat

tanda utang (obligasi) atau surat tanda kepemilikan (saham). Penerbitan saham

merupakan salah satu cara yang dilakukan oleh perusahaan untuk memperoleh

tambahan dana, karena minat para investor atau pemodal dalam berinvestai

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 7: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

7

semakin banyak. Dari sisi investor, investasi saham di pasar modal memiliki daya

tarik sendiri bagi para investor, karena dari investasi saham tersebut menjajikan

dua keuntungan dalam investasi saham pada perusahaan yang sudah GoPublic,

yaitu berupa dividen dan capital gain. Dividen ini pada umunya dibagikan kepada

pemilik saham atas persetujuan pemegang saham, yang diperoleh dari keuntungan

yang dihasilkan oleh perusahaan tersebut. Sedangkan capital gain diperoleh dari

selisih positif antara harga jual saham dengan harga beli saham tersebut. Akan

tetapi, selain memiliki keuntungan saham juga memiliki risiko, menurut

Tandelilin (2001), Risiko merupakan kemungkinan perbedaan antara return actual

dengan return yang diharapkan. Semakin besar perbedaannya, berarti semakin

besar risiko investasi tersebut. Ada beberapa risiko investasi, menurut Halim

(2003) yaitu, (1) risiko bisnis, (2) risiko likuiditas, (3) risiko tingkat bunga, (4)

risiko pasar, (5) risiko daya beli, (6) risiko mata uang. Pada dasarnya transaksi

jual beli saham yang dilakukan oleh para pemilik modal atau investor adalah

untuk memperoleh keuntungan dan menghindari risiko, karena investasi dalam

pasar modal merupakan aktivitas yang dihadapkan dengan ketidakpasian yang

sulit diprediksi, sesuai dengan prinsip investasi dalam pasar modal “low risk low

return, high risk high return” yaitu apabila risiko yang diambil kecil maka akan

memberikan tingkat keuntungan yang kecil juga dan apabila risiko yang diambil

besar maka akan memberikan tingkat keuntungan yang besar juga. Dengan

demikian untuk mengurangi berbagai ketidakpastian dalam memperoleh

keuntungan dan menanggung risiko yang akan terjadi, maka perusahaan harus

menyediakan dan memberikan ketersediaan informasi mengenai perusahaan

kepada para pemegang saham (investor) dan masyarakat tentang kondisi keuangan

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 8: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

8

perusahaan, yang mana informasi perusahaan tersebut dapat digunakan sebagai

dasar pertimbangan dan pedoman dalam pengambilan keputusan investasi di pasar

modal.

Informasi yang diberikan oleh perusahaan yang akan menjadi bahan

pertimbangan dan pedoman dalam pengambilan keputusan oleh para pemodal atau

investor, perlu dilakukan suatu analisis sekuritas terlebih dahulu terhadap

informasi tersebut, untuk mengetahui apabila para pemodal atau investor akan

melakukan transaksi jual beli terhadap saham tersebut, dapat memberikan

keuntungan atau justru akan memberikan kerugian bagi mereka. Terdapat tiga

pendekatan untuk menganalisis harga saham dan memilih harga saham, yaitu

analisis teknikal, analisis fundamental, dan analisis informasional. Dalam

penelitian ini akan menggunakan pendekatan analisis fundamental sebagai alat

analisis saham, karena analisis fundamental dapat memberikan informasi untuk

memprediksi kondisi kinerja keuangan perusahaan, dimana kinerja keuangan

perusahaan berhubungan dengan laba yang akan dihasilkan oleh perusahaan

tersebut. Apabila kinerja keuangan perusahaan baik, maka bisa diprediksi bahwa

laba yang akan dihasilkan juga besar, dengan adanya laba yang dihasilkan

perusahaan besar maka diharapkan para pemilik modal dan investor yang akan

menanamkan modalnya dapat memperoleh dividen yang besar pula. Besarnya

jumlah dividen yang akan dibagikan oleh perusahaan kepada para pemegang

saham tersebut dapat berpengaruh pula terhadap harga saham. Harga saham di

pasar sekunder terbentuk dari adanya demand dan supply antara penjual dan

pembeli saham.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 9: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

9

Untuk megetahui dengan pasti mengenai informasi perusahaan tentang

kondisi keuangan dan kinerja perusahaan dan memprediksi harga saham

perusahaan, maka perlu dilakukan analisis laporan keuangan perusahaan. Tolok

ukur dalam analisis yang digunakan adalah analisis rasio keuangan, yang mana

analisis ini menunjukan hubungan matematik sekaligus perbandingan antar

elemen laporan keuangan pada suatu periode tertentu. Menurut Munawir (2010),

terdapat lima jenis rasio keuangan yaitu, (1) rasio likuiditas adalah rasio yang

menunjukan kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajiban jangka pendek;

(2) rasio solvabilitas adalah rasio yang menunjukan kemampuan perusahaan untuk

memenuhi seluruh kewajibannya baik jangka pendek maupun jangka panjang; (3)

rasio aktivitas adalah rasio yang menunjukan tingkat efektifitas penggunaan aktiva

atau kekayaan perusahaan; (4) rasio profitabilitas adalah rasio yang menunjukan

tingkat imbalan atau perolehan (keuntungan) dibanding penjualan atau aktiva; (5)

rasio pasar adalah rasio yang menunjukan tingkat harga pasar relatif terhadap nilai

buku. Dari lima jenis rasio tersebut, penulis ingin menggunakan satu

penghitungan rasio yang mewakili dari masing-masing jenis rasio yaitu, Current

Ratio (CR),Debt to Equity Ratio (DER), Total Asset Turn Over (TATO), dan

Return on Equity (ROE).

Menurut Sawir (2003), Current ratio(CR) merupakan ukuran yang paling

umum digunakan untuk mengetahui kesanggupan memenuhi kewajiban jangka

pendek, karena rasio ini menunjukan seberapa jauh tuntutan dari kreditor jangka

pendek dipenuhi oleh aktiva yang diperkirakan menjadi uang tunai dalam periode

yang sama dengan jatuh tempo utang. Menurut Kasmir (2013), Debt to Equity

Ratio (DER) merupakan rasio yang digunakan untuk menilai utang dengan

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 10: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

10

ekuitas. Rasio ini dicari dengan cara membandingkan antara seluruh utang,

termasuk utang lancar dengan seluruh ekuitas. Menurut Brigham (2001), Total

asset turnover (TATO) merupakan rasio yang digunakan untuk mengukur

perputaran semua aktiva perusahaan, semakin cepat waktu yang dibutuhkan untuk

perputaran total aktiva semakin baik, rasio ini dihitung dengan membagi

penjualan dengan total aktiva. Return On Equity (ROE) atau rentabilitas modal

sendiri merupakan rasio untuk mengukur laba sesudah pajak dengan modal

sendiri. Rasio ini menunjukan efisiensi modal sendiri (Kasmir, 2013).

Dengan analisis tersebut, para investor dapat memperkirakan harga saham

di masa yang akan datang, dengan mengestimasi nilai-nilai dan faktor-faktor

fundamental perusahaan yang dapat mempengaruhi perubahan harga saham, dan

menerapkannya sehingga dapat memperoleh tafsiran harga saham. Harga saham

yang dapat diprediksi dapat memberikan gambaran dan pedoman pengambilan

keputusan bagi para investor, yang mana harga saham selalu berubah-ubah dari

waktu-kewaktu, yang menyebabkan ketidakpastian yang tinggi terhadap investasi

yang akan dilakukan apabila tidak dilakukan analisis terhadap laporan keuangan

perusahaan.

Terdapat banyak perusahaango public yang terdaftar di BEI, berdasarkan

sumber dari BEI per 12 September 2017 terdapat 555 perusahaan go public yang

terdaftar dan mencatatkan sahamnya. Perusahaan-perusahaan yang terdaftar di

BEI diklasifikasikan ke dalam 9 sektor yaitu, (1) sektor pertanian, (2) sektor

pertambangan, (3) sektor industri dasar dan kimia, (4) sektor aneka industri, (5)

sektor industri barang konsumsi, (6) sektor properti, real estat dan kontruksi

bangunan, (7) sektor infrastruktur, utilitas dan transportasi, (8) sektor keuangan,

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 11: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

11

(9) sektor perdagangan, jasa dan investasi. Salah satu aspek penting dalam

mendukung pertumbuhan dan pembangunan perekonomian nasional adalah

pembangunan infrastruktur, utilitas, dan transportasi. Pemerintah saat ini sedang

melakukan pembangunan infrastruktur, utilitas, dan transportasi secara besar-

besaran, hal ini tidak lepas dari program pemerintah yang ingin meratakan

pembangunan infrastruktur, utilitas, dan transportasi nasional, pemerataan tersebut

diharapkan dapat menggenjot pertumbuhan ekonomi nasional yang merata.

Dengan adanya pembangunan infrastruktur, utilitas, dan transportasi yang sedang

dikejar oleh pemerintah seperti pembangunan jalan tol, waduk, dan sarana dan

prasarana publik, hal tersebut membuat para investor mulai melirik saham untuk

sektor infrastruktur, utilitas, dan transportasi, yang mana mengakibatkan naiknya

investasi di sektor ini.

Penelitian ini penting dilakukan karena melihat pasar modal sekarang ini

yang terus berkembang, serta fluktuasi harga saham yang tidak menentu terutama

sektor infrastruktur, utilitas, dan transportasi yang sedang digarap pemerintah. Hal

tersebut membuat para pelaku pasar modal terutama investor perlu mengetahui

sektor yang dapat menjajikan keuntungan apabila para investor ingin

menanamkan sahamnya. Maka dari itu, untuk dapat meminimalkan risiko

investasi dan memprediksi harga saham saham perusahaan di masa yang akan

datang adalah dengan menganalisis rasio keuangan.

Rumusan Masalah

1. Apakah likuiditas berpengaruh terhadap harga saham?

2. Apakah solvabilitas berpengaruh terhadap harga saham?

3. Apakah aktivitas berpengaruh terhadap harga saham?

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 12: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

12

4. Apakah profitabilitas berpengaruh terhadap harga saham?

Tujuan Penelitian

1. Pengaruh rasio likuiditas terhadap harga saham.

2. Pengaruh rasio solvabilitas terhadap harga saham.

3. Pengaruh rasio aktivitas terhadap harga saham.

4. pengaruh rasio profitabilitas terhadap harga saham.

TINJUAN PUSTAKA

Harga Saham

Harga saham merupakan harga jual saham sebagai konsekuensi dari posisi tawar

antara penjual dan pembeli saham, sehingga nilai pasar menunjukan fluktuasi dari

harga saham (Anoraga, 2001). Menurut Tandelilin (2007: 19), harga saham

merupakan harga yang terjadi di pasar saham, yang akan sangat berarti bagi

perusahaan karena harga tersebut menentukan besarnya nilai perusahaan.

Faktor Yang Mempengaruhi Harga Saham

Menurut Darmadji dan Fakhruddin (2001:10), harga saham dibentuk karena

adanya permintaan dan penawaran atas saham. Permintaan dan penawaran atas

harga saham dipengaruhi oleh banyak faktor, baik faktor yang berasal dari dalam

perusahaan seperti kinerja perusahaan maupun faktor lain yang berasal dari luar

perusahaan yang sifatnya makro seperti kondisi ekonomi negara, kondisi sosial

dan politik, maupun informasi. Husnan dan Pudjiastuti (1998:134), mengatakan

apabila kemampuan perusahaan menghasilkan laba meningkat, harga saham akan

meningkat. Menurut Arifin (2007), faktor-faktor yang mempengaruhi harga

saham adalah sebagai berikut:

1. Kondisi Fundamental Emiten

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 13: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

13

2. Hukum Permintaan dan Penawaran

3. Tingkat Suku Bunga

4. Valuta Asing

5. Dana Asing di Bursa

6. Indeks Harga Saham

7. News dan Rumors

Analisis Laporan Keuangan

Menurut Bernstein (1983: 3), analisis laporan keuangan mencakup penerapan

metode dan teknik analisis untuk laporan keuangan dan data lainnya untuk melihat

dari laporan itu ukuran-ukuran dan hubungan tertentu yang sangat berguna dalam

pengambilan keputusan.

Analisis Rasio Keuangan

Menurut Kasmir (2011), analisis rasio keuangan adalah metode analisis untuk

mengetahui hubungan dari pos-pos tertentu dalam neraca atau laporan laba rugi

secara individu atau pun secara kombinasi dari kedua laporan tersebut dengan cara

membandingkan angka-angka yang ada dalam laporan keuangan dengan cara

membagi satu angka dengan angka lainnya.

Bentuk-Bentuk Analisis Rasio Keuangan

Menurut Kasmir (2011), untuk mengukur kinerja keuangan perusahaan dapat

dilakukan dengan menggunakan beberapa rasio keuangan, berikut ini adalah

bentuk-bentuk rasio keuangan:

1. Rasio Likuiditas (Liquidity Ratio), merupakan rasio yang menggambarkan

kemampuan perusahaan dalam memenuhi kewajiban jangka pendek.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 14: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

14

2. Rasio Leverage (Leverage Ratio), merupakan rasio yang menggambarkan

kemampuan perusahaan dalam memenuhi kewajiban jangka panjangnya.

3. Rasio Aktivitas (Activity Ratio), merupakan rasio yang menggambarkan

seberapa efektivitasnya perusahaan mengelola asetnya.

4. Rasio Profitabilitas (Profitability Ratio), merupkan rasio yang

menggambarkan kemampuan perusahaan dalam mencari keuntungan atau

laba.

Penelitian Terdahulu

Tahun Nama Peneliti Judul

Penelitian

Variabel yang

Diteliti

Hasil

Penelitian

2007 Anung Saptadi Pengaruh Return

On Investment

(ROI), Price

Earnings Ratio

(PER), &

Earnings Per

Share (EPS)

Terhadap Harga

Saham Pada

Perusahaan

Manufaktur

Yang Terdaftar

Di Bursa Efek

Jakarta.

Return On

Investment

(ROI), Price

Earnings Ratio

(PER),

&Earnings Per

Share (EPS),

Harga Saham.

Secara

simultan

variabel ROI,

PER, EPS

berpengaruh

terhadap

harga saham

-ROI

berpengaruh

secara

signifikan

terhadap

harga saham

- PER tidak

berpengaruh

secara

signifikan

terhadap

harga saham

- EPS tidak

berpengaruh

terhadap

harga saham.

2011 Fakhrudin Ali

Rafi

Analisis

Pengaruh Rasio

Keuangan

Terhadap Harga

Saham (Studi

Pada Perusahaan

Telekomunikasi

Return on

Equity (ROE),

Earnings Per

Share (EPS),

Price Earnings

Ratio (PER),

dan Book Value

Variabel

ROE, EPS,

PER, dan BV

terhadap

harga saham

berpengaruh

secara

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 15: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

15

Yang Listing Di

Bursa Efek

Indonesia).

(BV), harga

saham.

simultan dan

signifikan,

secara parsial

variabel EPS

dan BV

memiliki

pengaruh

positif dan

signifikan

terhadap

harga saham.

2011 A. Rizal

Qoribulloh

Pengaruh Rasio

Keuangan

Terhadap Harga

Saham Pada

Perusahaan

Manufaktur

Yang Terdaftar

Di Bursa Efek

Indonesia Tahun

2011.

Earnings per

share (EPS), Net

profit margin

(NPM), . Return

on assets

(ROA), Return

on equity (ROE)

dan Harga

Saham.

Variabel EPS

dan ROA

berpengaruh

positif

terhadap

harga saham,

NPM tidak

berpengaruh

terhadap

harga saham,

sedangkan

variabel ROE

mempunyai

pengaruh

negatif

terhadap

harga saham.

2013 Robert

Lambey

Analisis

Pengaruh Rasio

Keuangan

terhadap Harga

Saham pada

Bank di Bursa

Efek Indonesia.

Current asset

(CR), return on

asset (ROA),

total asset

turnover

(TATO), dan

debt to equity

ratio (DER),

dan harga

saham pada

perusahaan

perbankan yang

terdaftar di BEI

periode 2008-

2011.

ROA

berpengaruh

positif dan

signifikan,

TATO

berpengaruh

negatif dan

signifikan

terhadap

harga saham,

sedangkan

CR dan

DER tidak

memiliki

pengaruh

secara

signifikan

terhadap

harga saham.

2014 Sara Pengaruh Debt Debt To Equity EPS dan

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 16: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

16

To Equity Ratio

(DER), Earning

Per Share (EPS),

Dan Return On

Equity (ROE)

Terhadap Harga

Saham Pada

Perusahaan

Sektor

Manufaktur.

Ratio (DER),

Earnings Per

Share (EPS),

Dan Return On

Equity (ROE),

Harga Saham.

ROE

berpengaruh

positif

terhadap

harga saham,

sedangkan

DER tidak

berpengaruh

terhadap

harga saham.

2016 Suharno Pengaruh Rasio

Keuangan

Terhadap Harga

Saham

Perusahaan

Farmasi Yang

Terdaftar Di

Bursa Efek

Indonesia Tahun

2010-2014.

Current ratio,

debt to equity,

return on asset,

total asset

turnover, price

earnings ratio,

dan harga

saham.

Hasil dari

penelitian

membuktikan

bahwa CR,

DER, ROA,

TATO, dan

PER secara

bersama-

sama

berpengaruh

signifikan

terhadap

harga saham,

secara parsial

variabel ROA

dan TATO

berpengaruh

positif dan

signifikan

terhadap

harga sahan.

Rerangka Pemikiran

Variabel Independen

Variabel Dependen

Hipotesis Penelitian

H1: Likuiditas berpengaruh positif terhadap harga saham.

Likuiditas (CR)

Solvabilitas (DER)

Aktivitas (TATO)

Profitabilitas

(ROE)

Harga Saham

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 17: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

17

H2: Solvabilitas berpengaruh positif terhadap harga saham.

H3: Aktivitas berpengaruh positif terhadap harga saham.

H4: Profitabilitas berpengaruh positif terhadap harga saham.

METODE DAN HASIL PENELITIAN

Sumber Data

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder, yaitu data yang

diperoleh peneliti secara tidak langsung melalui media perantara (diperoleh dan

dicatat oleh pihak lain). Tipe data sekunder dalam penelitian ini adalah data

eksternal yang dipublikasikan. Dalam penelitian ini data yang berupa direktori

perusahaan diperoleh melalui situs resmi Bursa Efek Indonesia, yaitu

www.idx.co.id.

Metode Pengumpulan Data

Pengumpulan data adalah suatu usaha dasar untuk mengumpulkan data yang

dilakukan secara sistematis, dengan prosedur yang terstandar (Arikunto, 2010).

Dalam penelitian ini metode pengumpulan data yang digunakan adalah metode

dokumentasi. Teknik dokumentasi dilakukan dengan mengumpulkan laporan

tahunan (annual report) yang dipublikasikan oleh perusahaan sampel selama

tahun 2013 hingga tahun 2016 melalui situs resmi BEI serta menelusuri dan

mencatat data yang berkaitan dengan variabel-variabel penelitian.

Variabel Independen

Dalam penelitian ini yang termasuk variabel independen antara lain likuiditas,

solvabilitas, aktivitas, dan profitabilitas.

Rasio Likuiditas

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 18: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

18

Rasio likuiditas yang digunakan adalah Current ratio, yaitu rasio antara aktiva

lancar dengan utang lancar.

Rasio Solvabilitas

Rasio Solvabilitas yang digunakan adalah DER.

Rasio Aktivitas

Rasio Aktivitas yang digunakan adalah TATO.

Rasio Profitabilitas

Rasio Profitabilitas yang digunakan adalah ROE

Deskripsi Objek Penelitian

Objek dalam penilitian ini adalah sektor infrastruktur, utilitas, dan transportasi:

perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia pada periode 2013 sampai

2016. Berdasarkan data yang diperoleh dari Bursa Efek Indonesia terdapat 60

perusahaan yang bergerak di sektor infastruktur, utilitas, dan transportasi yang

menjadi populasi penelitian. Berdasarkan kriteria pengambilan sampel yang telah

ditentukan, akhirnya terpilih 22 perusahaan yang akan digunakan sebagai sampel

dalam penelitian ini. Penelitian ini dilakukan dalam empat tahun pengamata

Analisis Statistika Deskriptif

CR DER TATO ROE

Valid N

(listwise)

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 19: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

19

N 22 22 22 22 22

Rentang 391,42 623,63 114,98 107,52

Nilai Terkecil 18,06 23,18 14,97 -60,73

Nilai Tertinggi 409,48 646,80 129,95 46,80

Jumlah 2.684,53 3.766,80 1.056,42 33,01

Rata-rata 122,02 171,22 48,02 1,5

Deviasi Standar 99,07 163,76 35,31 22,94

Skewness 1,42 1,88 1,45 -0,69

0,49 0,49 0,49 0,49

Kurtosis 2,01 3,33 1,153 2,29

0,95 0,95 0,95 0,95

Keterangan:

CR: Current Ratio TATO: Total Asset Turnover

DER: Debt to Equity Ratio ROE: Return on Equity

Hasil Uji Normalitas

Nilai Sisa Tidak

Standar

N 22

Normal Parametersa,b

Rata-rata 0,00

Deviasi

Standar

238,42

Perbedaan Paling Ekstrim Absolut 0,183

Positif 0,183

Negatif -0,09

Pengujian Statistik 0,18

Asymp. Sig. (2-tailed) 0,054c

Hasil Uji Multikolinearitas

Model

Koefisien Tidak Standar

Kesalahan

Standar

T Sig.

Statistik Kolinearitas

B

Kesalahan

Standar Beta Toleransi VIF

1 (Konstanta) 167,745 156,472 1,072 0,299

CR -0,083 0,629 -0,023 -0,132 0,897 0,862 1,160

DER 1,154 0,419 0,530 2,752 0,014 0,709 1,411

TATO 1,124 1,861 0,111 0,604 0,554 0,775 1,291

ROE 11,468 3,187 0,737 3,598 0,002 0,626 1,598

Hasil Uji Autokorelasi

R R2

Adjusted R2

Perkiraan Kesalahan

Standar Durbin-Watson

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 20: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

20

0,744a 0,554 0,449 264,99 1,847

Hasil Uji Heteroskedastisitas

Model

Koefisien Tidak Standar Koefisien Standar

t Sig. B Kesalahan Standar Beta

1 (Konstanta) 82,718 83,575 0,990 0,336

CR 0,084 0,336 0,057 0,250 0,806

DER 0,420 0,224 0,475 1,877 0,078

TATO 0,343 0,994 0,084 0,345 0,734

ROE 2,382 1,702 0,377 1,399 0,180

Hasil Analisis Regresi Linear Berganda

Koefisien Standar

B Kesalahan Standar

1 (Konstanta) 167,745 156,472

CR -0,083 0,629

DER 1,154 0,419

TATO 1,124 1,861

ROE 11,468 3,187

Berdasarkan tabel di atas, maka dapat diperoleh persamaan regresi untuk

mengetahui faktor-faktor dalam memprediksi harga saham sebagai berikut:

HS = 167,745 - 0,083 CR + 1,154 DER + 1,124 TATO + 11,468 ROE

Hasil Uji Signifikansi (Uji F)

Model Jumlah Kuadrat Df Rata-rata Kuadrat F Sig.

1 Regresi 1.482.021,051 4 370.505,263 5,276 0,006b

Sisa 1.193.742,830 17 70.220,166

Total 2.675.763,881 21

Hasil Uji Signifikansi Parameter Individual (Uji t)

Model

Koefisien Tidak Standar

Koefisien

Standar

t Sig. B Kesalahan Standar Beta

1 (Konstanta) 167,745 156,472 1,072 0,299

CR -0,083 0,629 -0,023 -0,132 0,897

DER 1,154 0,419 0,530 2,752 0,014

TATO 1,124 1,861 0,111 0,604 0,554

ROE 11,468 3,187 0,737 3,598 0,002

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 21: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

21

Hasil Uji Adjusted Koefisien Determinasi (Adjusted R2)

Model R R2

Adjusted R2

Perkiraan Kesalahan Standar

1 0,744a 0,554 0,449 264,99

4.1 Pembahasan

Berdasarkan dari hasil pengujian hipotesis, maka dapat diketahui bahwa variabel

Currrent Ratio, Debt to Equity Ratio,Total Asset Turnover, dan Return on Equity

secara simultan mampu mempengaruhi Harga saham. Sementara secara parsial,

hanya variabel Debt to Equity Ratiodan Return on Equity yang mampu

mempengaruhi Harga saham.

Pengaruh Likuiditas terhadap Harga Saham

Penelitian ini menunjukan bahwa Likuiditas tidak berpengaruh signifikan

terhadap harga saham. Oleh karena itu, H1 yang menyatakan bahwa Likuiditas

berpengaruh positif terhadap harga saham ditolak. Kondisi ini menunjukan bahwa

CR yang rendah berkaitan dengan kemampuan perusahaan dalam hal likuiditas

perusahaan, dimana aktiva lancar yang dimiliki perusahaan tidak mampu untuk

memenuhi kewajiban jangka pendek yang dimiliki perusahaan. CR yang tinggi,

menunjukan tingkat likuiditas perusahaan yang tinggi juga yang berarti bahwa

perusahaan dapat menutup kewajiban jangka pendeknya dengan aktiva lancar

yang dimiliki. Investor sering menilai dengan semakin tinggi nilai CR

menunjukan kemampuan perusahaan semakin tinggi dalam menjalakan

operasional terutama modal kerja yang sangat penting untuk menjaga perfomance

kinerja perusahaan. Akan tetapi, bagi investor yang tidak berani mengambil risiko

(risk averse) (Husnan, 2003), hal tersebut akan menimbulkan risiko likuiditas

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 22: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

22

yang tinggi dan lebih suka menghindari risiko yang ada, sehingga likuiditas suatu

perusahaan tidak mempengaruhi harga saham perusahaan.

Pengaruh Solvabilitas terhadap Harga Saham

Penelitian ini menunjukan bahwa Solvabilitas berpengaruh positif signifikan

terhadap harga saham. Oleh karena itu, H2 yang menyatakan bahwa Solvabilitas

berpengaruh positif terhadap harga saham diterima. Rasio solvabiltas merupakan

suatu indikator untuk mengukur perbandingan dana yang disediakan oleh pemilik

perusahaan dengan dana yang berasal dari kreditor perusahaan, dengan demikian

semakin besar nilai Debt to Equity Ratio semakin besar ketergantungan

perusahaan terhadap kreditor, dan sebaliknya apabila semakin kecil nilai Debt to

Equity Ratio semakin kecil juga ketergantungan perusahaan terhadap kreditor.

Debt to Equity Ratio yang tinggi dipandang oleh sebagian investor sebagai suatu

hal yang wajar, perusahaan yang tumbuh pasti akan memerlukan banyak dana

operasional yang tidak mungkin dipenuhi hanya dari modal sendiri yang dimiliki

perusahaan (Kasmir, 2008). Tingginya nilai Debt to Equity Ratio akan

menyebabkan perubahan yang signifikan terhadap harga saham. Sejalan dengan

prinsip dalam pasar modal “low risk low return, high risk high return”, investor

beranggapan apabila Debt to Equity Ratio besar maka risiko yang diambil besar.

Hal tersebut berbanding lurus dengan keuntungan yang akan diperoleh,maka para

investor akan tertarik untuk menanamkan sahamnya.

Pengaruh Aktivitas terhadap Harga Saham

Penelitian ini menunjukan bahwa Aktivitas tidak berpengaruh signifikan terhadap

harga saham. Oleh karena itu, H1 yang menyatakan bahwa Aktivitas berpengaruh

positif terhadap harga saham ditolak. Rasio Aktvitas merupakan indikator untuk

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 23: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

23

mengukur efektivitas perusahaan dalam memanfaatkan sumber daya yang

dikelolanya. Total Asset Turnover sendiri digunakan untuk mengukur perputaran

seluruh aktiva perusahaan dan berapa penjualan yang dihasilkan dari penggunaan

tiap rupiah aktiva, semakin besar Total Asset Turnover semakin efektif suatu

perusahaan dalam mengelola aktiva yang dimiliki. Perputaran total aktiva diukur

dari volume penjualan, artinya kemampuan semua aktiva dalam menciptakan

penjualan belum tentu dapat meningkatkan laba karena ada sebagian laba tersebut

digunakan untuk membayar utang perusahaan. Kondisi ini menunjukan bahwa

besar kecilnya Total Asset Turnover tidak dapat mempengaruhi harga saham,

maka investor harus melihat penghitungan dengan menggunakan rasio lain yang

dapat memprediksi harga saham secara positif.

Pengaruh Profitabilitas terhadap Harga Saham

Penelitian ini menunjukan bahwa Profitabilitas berpengaruh positif signifikan

terhadap harga saham. Oleh karena itu, H1 yang menyatakan bahwa Profitabilitas

berpengaruh positif terhadap harga diterima. Return on Equity merupakan tolok

ukur profitabilitas, dimana para pemegang saham pada umumnya ingin

mengetahui tingkat profitabilitas modal saham dan keuntungan yang telah mereka

tanam kembali dalam bentuk laba yang ditanam. Apabila, saham perusahaan

diperdagangkan di bursa saham, tinggi rendahnya Return on Equity akan

mempengaruhi tingkat permintaan saham dan harga jual saham tersebut (Kasmir,

2008). Kondisi ini menunjukan semakin tinggi tingkat Return on Equity akan

menarik minat investor untuk menanamkan sahamnya di perusahaan yang akan

mempengaruhi harga saham perusahaan tersebut.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 24: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

24

PENUTUP

Kesimpulan

1. Likuiditas tidak berpengaruh terhadap harga saham berdasarkan nilai koefisien

dan signifikansi yang telah diperoleh dari penelitian di atas. Hasil yang

diperoleh menunjukan CR berpengaruh negatif dan tidak signifikan terhadap

harga saham pada sektor infrastruktur, utilitas, dan transportasi: perusahaan

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2016.

2. Solvabilitas berpengaruh terhadap harga saham berdasarkan nilai koefisien dan

signifikansi yang telah diperoleh dari penelitian di atas. Hasil yang diperoleh

menunjukan DER berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga saham

pada sektor infrastruksur, utilitas, dan transportasi: perusahaan yang terdaftar

di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2016.

3. Aktivitas tidak berpengaruh terhadap harga saham berdasarkan nilai koefisien

dan signifikansi yang telah diperoleh dari penelitian di atas. Hasil yang

diperoleh menunjukan TATO berpengaruh positif tetapi tidak signifikan

terhadap harga saham pada sektor infrastruksur, utilitas, dan transportasi:

perusahaan yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia periode 2013-2016.

4. Profitabilitas berpengaruh terhadap harga saham berdasarkan nilai koefisien

dan signifikansi yang telah diperoleh dari penelitian di atas. Hasil yang

diperoleh menunjukan ROE berpengaruh positif dan signifikan terhadap harga

saham pada sektor infrastruksur, utilitas, dan transportasi: perusahaan yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesiaperiode 2013-2016.

1.2 Saran

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 25: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

25

1. Penelitian selanjutnya diharapkan menggunakan rasio selain Current Ratio,

Debt to Equity Ratio, Total Asset Turnover, dan Return on Equity sebagai

rasio pengukuran variabel independen dalam pengaruhnya terhadap harga

saham. Rasio lain yang diduga berpengaruh terhadap harga saham antara lain

Return On Asset, Return On Investments dan lain-lain.

2. Peneliti berikutnya disarankan lebih banyak menggunakan jumlah sampel,

serta menambah periode pengamatan.

3. Penelitian selanjutnya diharapkan melakukan penelitian terhadap sub-sektor

perusahaan, karena kondisi perusahaan tiap sektor dimungkinkan berbeda.

4. Bagi perusahaan, perusahaan perlu meningkatkan kinerja keuangan agar

dapat meningkatkan harga saham, dengan menggunakan biaya secara efektif

dan efisien.

5. Bagi investor, sebaiknya memperhatikan rasio-rasio keuangan yang memiliki

pengaruh signifikan terhadap harga saham di perusahaan sektor infrastruktur,

utilitas, dan transportasi sebelum memutuskan menanamkan sahamnya.

DAFTAR PUSTAKA

Anoraga, Pandji dan Pakarti, Piji. 2001. Pengantar Pasar Modal. Jakarta : PT

Rineka Cipta.

Arikunto, Suharsimi. 2002. Prosedur Penelitian Suatu Pendekatan

Praktek. Jakarta: Rineka Cipta.

Arifin, Ali. 2007. Membaca Saham (Paduan Dasar Seni Berinvestasi).

Yogyakarta: PT. Andi.

Brigham, Eugene dan Houston, Joel F. 2001. Manajemen Keuangan II. Jakarta:

Salemba Empat.

Bernstein, Richard J. 1983. Designing An Employee Stock Option Plan: A

Practical Approach For The Enterpreneurial Company. Foundation For

Enterprise Development: California.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id

Page 26: ANALISIS PENGARUH LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, AKTIVITAS, …repository.stieykpn.ac.id/77/1/RINGKASAN SKRIPSI Bonifasius Yoga... · analisis pengaruh likuiditas, solvabilitas, aktivitas,

26

Darmadji, Tjiptono dan Fakhruddin, Hendy M. 2006. Pasar Modal di Indonesia

Pendekatan Tanya Jawab. Jakarta: Salemba Empat.

Husnan, Suad dan Pudjiastuti, Enny. 1998. Dasar-Dasar Teori Portofolio dan

Analisis Sekuritas. Edisi 2. Yogyakarta: UPP AMP YKPN.

Husnan, Suad. 2005. Dasar-dasar Teori Portofolio Dan Analisis Sekuritas. Edisi

kelima. Yogyakarta: BPFE.

Halim, Abdul. 2003. Analisis Laporan Keuangan. Yogyakarta: UPP AMP YKPN.

Indonesia. Undang-Undang Tentang Pasar Modal. Nomor 8 Tahun 1995.

Kasmir. 2011. Analisis Laporan Keuangan. Jakarta : PT RajaGrafindo Persada.

Kasmir. 2013. Analisis Laporan Keuangan. Jakarta: Raja Grafindo Persada.

Tandelilin, Eduardus. 2010. Portofolio dan Investasi Teori dan Aplikasi. Edisi

pertama. Yogyakarta: Kanisius.

Munawir, S. 2010. Analisis Laporan Keuangan. Edisi Keempat. Cetakan Kelima

Belas. Yogyakarta: Liberty.

Sawir, Agnes. 2003. Analisis Kinerja Keuangan Dan Perencanaan Keuangan

Perusahaan. Jakarta: PT Gramedia pustaka utama.

DAFTAR PUSTAKA (Website)

Bursa Efek Indonesia.http://www.idx.co.id/. Diakses mulai tanggal 30 November

2017.

Data Historis Saham. https://finance.yahoo.com/. Diakses mulai tanggal 20

Desember 2017.

PLAGIASI MERUPAKAN TINDAKAN TIDAK TERPUJI

repository.stieykpn.ac.id