pengaruh profitabilitas, likuiditas, solvabilitas,...

108
PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, PERTUMBUHAN PERUSAHAAN DAN OPINION SHOPPING TERHADAP OPINI AUDIT GOING CONCERN (Studi EmpirisPada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2017) Diajukan kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis guna memenuhi tugas akhir sebagai syarat meraih gelar sarjana ekonomi DisusunOleh: Kartika Tri Utami 1113082000008 PROGRAM STUDI AKUNTANSI FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH JAKARTA 1440 H/2019

Upload: others

Post on 07-Dec-2020

5 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

PERTUMBUHAN PERUSAHAAN DAN OPINION SHOPPING

TERHADAP OPINI AUDIT GOING CONCERN

(Studi EmpirisPada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek

Indonesia Tahun 2014-2017)

Diajukan kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis guna memenuhi tugas akhir

sebagai syarat meraih gelar sarjana ekonomi

DisusunOleh:

Kartika Tri Utami

1113082000008

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH

JAKARTA

1440 H/2019

Page 2: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

i

PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

PERTUMBUHAN PERUSAHAAN DAN OPINION SHOPPING

TERHADAP OPINIAUDIT GOING CONCERN

(Studi EmpirisPada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek

Indonesia Tahun 2014-2017)

Diajukan kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis guna memenuhi tugas akhir

sebagai syarat meraih gelar sarjana ekonomi

DisusunOleh:

Kartika Tri Utami

1113082000008

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH

JAKARTA

1440 H/2019

Page 3: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

ii

PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

PERTUMBUHAAN PERUSAHAAN DAN OPINION SHOPPING

TERHADAP OPINI AUDIT GOING CONCERN

(Studi Empiris Pada Perusahaan Manufaktur yang Terdaftar di Bursa Efek

Indonesia Tahun 2014-2017

SKRIPSI

Di ajukan Kepada Fakultas Ekonomi dan Bisnis

Untuk Memenuhi Syarat-Syarat Guna Meraih Gelar Sarjana Ekonomi

Oleh:

Kartika Tri Utami

1113082000008

Di Bawah Bimbingan

Pembimbing I

Yessi Fitri, SE.,M.Si.,Ak.,CA.

NIP.19760924 200604 2 002

PROGRAM STUDI AKUNTANSI

FAKULTAS EKONOMI DAN BISNIS

UNIVERSITAS ISLAM NEGERI SYARIF HIDAYATULLAH

JAKARTA

1440 H/2019 M

Page 4: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

iii

LEMBAR PENGESAHAN UJIAN KOMPREHENSIF

Hari ini Rabu, 7 Maret 2018 telah dilakukan Ujian Komprehensif atas mahasiswa:

1. Nama : Kartika Tri Utami

2. NIM : 1113082000008

3. Jurusan : Akuntansi

4. Judul Skripsi : Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Solvabilitas,

Pertumbuhan Perusahaan dan Opinion Shopping Terhadap Opini

Audit Going Concern (StudiEmpirisPada Perusahaan Manufaktur

yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2017)

Setelah mencermati dan memperhatikan penampilan dan kemampuan yang

bersangkutan selama proses ujian komprehensif, maka diputuskan bahwa mahasiswa

tersebut di atas dinyatakan LULUS dan diberi kesempatan untuk melanjutkan ketahap

Ujian Skripsi sebagai salah satus syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Akuntansi

pada Jurusan Akuntansi Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Islam Negeri Syarif

Hidayatullah Jakarta.

Jakarta, 7 Maret 2018

1. Zuwesty Eka Putri, SE., M. AK. ( )

NIP.19800506 200801 2 016 Penguji 1

2. Fitri Damayanti, SE.,M.Si ( )

NIP. 198110731 200604 2 003 Penguji 2

Page 5: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

iv

LEMBAR PENGESAHAN UJIAN SKRIPSI

Hari ini kamis, 28 November 2019 telah dilakukan Ujian Skripsi atas mahasiswa:

1. Nama : Kartika Tri Utami

2. NIM : 1113082000008

3. Jurusan : Akuntansi

4. Judul Skripsi : Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Solvabilitas,

Pertumbuhan Perusahaan dan Opinion Shopping Terhadap Opini

Audit Going Concern (StudiEmpirisPada Perusahaan Manufaktur

yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun 2014-2017)

Setelah mencermati dan mengamati penampilan dan kemampuan yang

bersangkutan selama proses ujian skripsi, maka diputuskan bahwa mahasiswa

tersebut di atas dinyatakan LULUS dan skripsi ini diterima sebagai salah satu

syarat untuk memperoleh gelar Sarjana Ekonomi pada Fakultas Ekonomi dan

Bisnis Universitas Islam Negeri Syarif Hidayatullah Jakarta.

Jakarta, 28 November 2019

1 Fitri Damayanti, SE.,M.Si ( )

NIP. 198110731 200604 2 003 Ketua Penguji

2 Yusroh Rahma, SE.,M.Si ( )

NIP. 19800506 200801 2 016 Penguji Ahli

3 Yessi Fitri, SE.,M.Si.,Ak.,CA ( )

NIP.19760924 200604 2 002 Pembimbing

Page 6: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

v

LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN KARYA ILMIAH

Yang bertanda tangan di bawah ini:

Nama : Kartika Tri Utami

NIM : 1113082000008

Fakultas : Ekonomi dan Bisnis

Jurusan : Akuntansi

Dengan ini menyatakan bahwa dalam penulisan skripsi ini, saya:

1. Tidak menggunakan ide orang lain tanpa mampu mengembangkan

dan mempertanggung jawabkan

2. Tidak melakukan plagiat terhadap naskah karya orang lain

3. Tidak menggunakan karya orang lain tanpa menyebutkan sumber

asli atau tanpa izin pemilik karya

4. Tidak melakukan pemanipulasian dan pemalsuan data

5. Mengerjakan sendiri karya ini dan mampu bertanggung jawab atas

karya ini

Jikalau di kemudian hari ada tuntutan dari pihak lain atas karya saya, dan telah

melalui pembuktian yang dapat dipertanggung jawabkan, ternyata memang

ditemukan bukti bahwa saya telah melanggar pernyataan ini, maka saya siap

dikenai sanksi berdasarkan aturan yang berlaku di Fakultas Ekonomi dan Bisnis

UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Demikian pernyataan ini saya buat dengan sesungguhnya

Jakarta, November 2019

Yang Menyatakan

(Kartika Tri Utami)

Page 7: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

vi

DAFTAR RIWAYAT HIDUP

I. IDENTITAS PRIBADI

1. Nama : Kartika Tri Utami

2. Tempat, Tanggal Lahir : Jakarta, 31 Juli 1995

3. Jenis Kelamin : Perempuan

4. Alamat : Jalan Taruna Jaya Gg Dalam No.07 Rt 07

Rw 05, Kelurahan Cibubur, Kecamatan

Ciracas, Jakarta Timur, DKI Jakarta.

5. Telepon : 0895-3734-64903

6. Email : [email protected]

II. PENDIDIKAN

1. SDN Cibubur 13 Petang Jakarta Timur Tahun 2001-2007

2. SMPN 233 Jakarta Timur Tahun 2007-2010

3. MAN 15 Jakarta Timur Tahun 2010-2013

4. S1 Akuntansi UIN Syarif Hidayatullah Jakarta Tahun 2013-2019

III. LATAR BELAKANG KELUARGA

1. Ayah : Onci

2. Ibu : Alm Sopiah

3. Kakak : Omah, Omih, Mely dan Hadhi Juhanda

4. Anak ke : Lima dari Lima bersaudara

Page 8: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

vii

THE INFLUENCE OF PROFITABILITY, LIQUIDITY,

SOLVABILITY,COMPANY GROWTH AND OPINION

SHOPPINGTO GOING CONCERN AUDIT OPINION

ABSTRACT

The purpose of this research is to find the influence of profitability,

liquidity.solvability, company growth, and opinion shopping togoing concern

audit opinion. This research was a quantitative study. This research were used as

many as 14 manufacture companies listed in the Indonesia Stock Exchange (IDX)

in the period 2014-2017. Sample determination method used in this research was

purposive sampling. The hypothesis in this research was tested using logistic

regression analysiswere processed using SPSS version 22. The results of this

research indicated that the profitability,liquidity, solvability and company growth

had no significant effect on going concern audit opinion. While liquidity and

opinion shopping affected the going concern audit opinion.

Keywords : profitability, liquidity.solvability, company growth, opinion shopping,

going concern audit opinion

Page 9: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

viii

PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

PERTUMBUHAN PERUSAHAAN DAN OPINION SHOPPING

TERHADAP OPINI AUDIT GOING CONCERN

ABSTRAK

Tujuan dari penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh profitabilitas,

likuiditas. solvabilitas, pertumbuhan perusahaan, danopinion shopping terhadap

opini audit going concern. Penelitian ini adalah penelitian kuantitatif. Penelitian

ini digunakan sebanyak 14 perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia (BEI) pada periode 2014-2017. Metode penentuan sampel yang

digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling. Hipotesis dalam

penelitian ini diuji menggunakan analisis regresi logistik yang diproses

menggunakan SPSS versi 22. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa

profitabilitas, likuiditas, solvabilitas dan pertumbuhan perusahaan tidak

berpengaruh signifikan terhadap opini audit going concern. Sementara likuiditas

dan opinion shopping mempengaruhi opini audit going concern.

Kata kunci: profitabilitas, likuiditas. solvabilitas, pertumbuhan perusahaan,

opinion shopping , opini audit going concern

Page 10: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

ix

KATA PENGANTAR

Bismillahirrahmanirrahiim.

Assalamu’alaikum wa Rahmatullahi wa Barakatuh.

Alhamdulillahirabbil’alamiin, segala puji bagi Allah Subhanahu wa

Ta’ala, Yang Maha Pengasih dan Maha Penyayang, yang telah memberikan

rahmat serta hidayah-Nya, sehingga penulis dapat menyelesaikan skripsi ini

dengan baik. Shalawat serta salam senantiasa tercurahkan kepada Nabi

Muhammad Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam yang telah menjadi suri teladan bagi

umat manusia.

Skripsi yang berjudul “Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Solvabilitas,

Pertumbuhaan Perusahaan, Opinion Shopping terhadap Opini Audit Going

Concern” ini merupakan tugas akhir yang harus diselesaikan sebagai salah satu

syarat guna meraih gelar sarjana Ekonomi di Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN

Syarif Hidayatullah Jakarta.

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa banyak pihak yang telah

memberikan do’a, bimbingan, bantuan, dan dukungan secara langsung maupun

tidak langsung dalam proses penyelasaian skripsi ini. Oleh karena itu, penulis

ingin menyampaikan ucapan terima kasih sebesar-besarnya kepada:

1. Kedua orang tua penulis, yaitu Onci dan alm Sopiah yang senantiasa

memberikan kasih sayang, do’a, nasihat, perhatian, dan dukungan kepada

penulis.

2. Omah, Omih, Mely, Nurul Jannah dan Hadhi Juhanda kakak saya yang juga

selalu ada untuk memberikan semangat dan dukungannya selama masa

perkuliahan.

3. Bapak Prof Dr. Amilin, SE., M.Si., Ak., CA., QIA, BKP., CRMP selaku

Dekan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

Page 11: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

x

4. Ibu Yessi Fitri, SE., M.Si., Ak., CA selaku Ketua Jurusan Akuntansi dan juga

selaku dosen pembimbing saya, yang telah meluangkan waktu, mencurahkan

perhatian, membimbing dan memberikan pengarahan kepada penulis.

Terimakasih atas semua saran yang telah Ibu berikan selama proses penulisan

skripsi sampai terlaksananya sidang skripsi.

5. Ibu Fitri Damayanti, SE., M.Si selaku Sekretaris Jurusan Akuntansi Fakultas

Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif Hidayatullah Jakarta.

6. Ibu Yusroh Rahma, SE.,M.Siselaku Dosen Pembimbing Akademik dan

seluruh Bapak/Ibu Dosen Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif

Hidayatullah yang telah banyak memberikan ilmu yang bermanfaat kepada

penulis selama menempuh masa studi.

7. Seluruh Staf serta karyawan Fakultas Ekonomi dan Bisnis UIN Syarif

Hidayatullah Jakarta yang telah membantu saya dalam mengurus segala

kebutuhan administrasi dan lain-lain.

8. Arief Nurhadi yang telah memberikan dukungan dan semangat selama masa

studi penulis.

9. Keluarga besar Jurusan Akuntansi A dan B 2013. Terima kasih untuk

kenangan yang menyenangkan dan berharga selama masa perkuliahan.

10. Sahabat-sahabat tercinta Vivi Luthfiyanti, Hanifah Soraya, Laaela Sholihah,

Salahudin, dan Siti Kurniasih yang selalu menemani dan menjadi tempat

berbagi cerita suka duka selama masa perkuliahan. Terima kasih atas

dukungan, semangat dan motivasi dalam menyelesaikan skripsi ini.

11. Terimakasih Teman-Teman KKN Kencana yang memberikan semangat

membantu menyelesaikan buku KKN sehingga penulis dapat mengikuti

sidang skripsi.

12. Semua pihak yang telah mendukung serta membantu dalam proses

penyusunan skripsi ini yang tidak dapat penulis sebutkan satu persatu.

Page 12: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

xi

Penulis menyadari sepenuhnya bahwa skripsi ini masih jauh dari sempurna

dikarenakan terbatasnya pengalaman dan pengetahuan yang dimiliki penulis. Pleh

karena itum penulis mengharapkan segala bentuk saran serta masukan bahkan

kritik yang membangun dari berbagai pihak. Akhir kata, penulis mengharapkan

semoga skripsi ini dapat bermanfaat bagi seluruh pihak yang membutuhkan.

Wassalamu’alaikum wa Rahmatullahi wa Barakatuh.

Page 13: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

xii

DAFTAR ISI

COVER

COVER DALAM .......................................................................................... i

LEMBAR PENGESAHAN SKRIPSI .......................................................... ii

LEMBAR PENGESAHAN UJIAN KOMPREHENSIF ........................... iii

LEMBARPENGESAHAN UJIAN SKRIPSI ............................................. iv

LEMBAR PERNYATAAN KEASLIAN SKRIPSI ................................... v

DAFTAR RIWAYAT HIDUP ..................................................................... vi

ABSTRACT .................................................................................................. vii

ABSTRAK .................................................................................................... viii

KATA PENGANTAR .................................................................................. ix

DAFTAR ISI ................................................................................................ xii

DAFTAR TABEL ......................................................................................... xv

DAFTAR GAMBAR .................................................................................... xvi

DAFTAR LAMPIRAN ............................................................................... xvii

BAB I PENDAHULUAN .............................................................................. 1

A. Latar Belakang ............................................................................... 1

B. Perumusan Masalah ........................................................................ 10

C. Tujuan Penelitian ........................................................................ 11

D. Manfaat Penelitian ........................................................................ 11

BAB II TINJAUAN PUSTAKA ................................................................... 13

A. Tinjauan Literatur ........................................................................ 13

1. Teori Agensi ........................................................................ 13

2. Profitabilitas ........................................................................ 14

3. Likuiditas ............................................................................ 16

4. Solvabilitas .......................................................................... 18

5. Pertumbuhan Perusahaan .................................................... 21

6.Opinion Shopping ................................................................ 23

7. Opini Audit Going Concern ................................................. 23

Page 14: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

xiii

B. Hasil-hasil Penelitan Sebelumnya .............................................................. 28

C. Kerangka Pemikiran .................................................................................... 33

D. Hipotesis Penelitian .................................................................................... 34

BAB III METODOLOGI PENELITIAN ................................................... 39

A. Ruang Lingkup Penelitian .......................................................................... 39

B. Metode Penelitian Sampel .......................................................................... 39

C. Metode Pengumpulan Data ........................................................................ 40

D. Metode Analisis Data ........................................................ 40

1) Statistik Deskriptif ........................................................ 41

2) Menilai Keseluruhan Model (Overall Model Fit) ........................... 41

3) Menilai Kelayakan Model Regresi ................................................. 42

4) Koefisien Determinasi (Nagelkerke R Square) ............................... 42

5) Uji Signifikansi Regresi Logistik .................................................... 43

6) Analisis Hipotesis ........................................................................... 43

E. Operasionalisasi Variabel Penelitian .......................................................... 44

1. Variabel Terikat (Dependent Variable) .......................................... 44

a) Opini Audit Going concern ................................................ 44

2. Variabel Tidak Terikat (Independent Variable) ............................. 44

a) Profitabilitas ......................................................................... 45

b) Likuiditas ............................................................................. 45

c) Solvabilitas .......................................................................... 46

d) Pertumbuhaan Perusahaan .................................................. 46

e) Opinion Shopping ........................................................ 47

F. Tabel Operasional Variabel ........................................................................ 48

BAB IV HASIL DAN PEMBHASAN ........................................................ 50

A. Gambaran Umum Penelitian ...................................................................... 50

1. Deskripsi Objek Penelitian .............................................................. 50

2. Deskripsi Sampel Penelitian ............................................................ 53

B. Hasil Uji Analisis Data Penelitian .............................................................. 54

1. Hasil Uji Statistik Deskriptif ........................................................... 54

2. Hasil Uji Hipotesis Penelitian ......................................................... 57

Page 15: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

xiv

a) Hasil Uji Kesesuaian Keseluruhan Model .......................... 58

b) Pengujian Kelayakan Model Regresi .................................. 60

c) Koefisien Determinasi (Nagelkerke R Square) ................... 61

d) Hasil Matriks Klasifikasi .................................................... 62

e) Hasil Uji Regresi Logistik ................................................... 63

BAB V PENUTUP ......................................................................................... 73

A. Kesimpulan .................................................................................... 73

B. Saran ............................................................................................... 74

DAFTAR PUSTAKA .................................................................................... 76

LAMPIRAN .................................................................................................. 80

Page 16: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

xv

DAFTAR TABEL

No. Keterangan Halaman

2.1. Tabel Penelitian Sebelumnya ................................................................... 28

3.1. Tabel Operasional Variabel ...................................................................... 48

4.1. Tabel Seleksi Sampel Dengan Kriteria .................................................... 50

4.2. Tabel Daftar Perusahaan .......................................................................... 52

4.3. Tabel Distribusi Perusahaan Berdasarkan Opini Audit ........................... 53

4.4. Tabel Descriptive Statistics ...................................................................... 55

4.5. Tabel Iteration History 0 .......................................................................... 59

4.6. Tabel Iteration History 1 .......................................................................... 60

4.7. Tabel Hosmer and Lemeshow Test .......................................................... 61

4.8. Tabel Model Summary ............................................................................. 62

4.9. Tabel Classification ................................................................................. 63

4.10. Tabel Variables in the Equation ............................................................ 64

Page 17: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

xvi

DAFTAR GAMBAR

No. Keterangan Halaman

2.1. Skema Kerangka Pemikiran ..................................................................... 33

Page 18: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

xvii

DAFTAR LAMPIRAN

No. Keterangan Halaman

1. Lampiran 1 – Daftar Sampel Perusahaan .................................................... 81

2. Lampiran 2 – Hasil Operasional Variabel ................................................... 82

3. Lampiran 3 – Hasil Output SPSS ................................................................ 86

Page 19: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

1

BAB I

PENDAHULUAN

A. Latar Belakang Penelitian

Kelangsungan hidup perusahaan menjadi sorotan penting bagi

pihak-pihak yang berkepentingan terhadap perusahaan terutama investor.

Investor menanamkan modalnya untuk mendanai operasi perusahaan.

ketika akan melakukan investasi pada suatu perusahaan, investor perlu

mengetahui kondisi keuangan perusahaan terutama yang menyangkut

tentang kelangsungan hidup (going corcern) perusahaan tersebut. Kondisi

keuangan perusahaan ini tercermin dalam laporan keuangan perusahaan

karena going concern merupakan asumsi dalam pelaporan keuangan

perusahaan. Jika asumsi tersebut tidak terpenuhi maka entitas tersebut

dapat dikatakan bermasalah (Kristiana,2012). Kelangsungan operasional

perusahaan juga selalu dihubungkan dengan kemampuan manajemen

dalam mengelola perusahaan untuk mengurangi risiko dan meningkatkan

pendapatan dan kinerja perusahaan.

Kinerja suatu perusahaan dapat tercermin dalam laporan

keuangannya oleh karenya salah satu bentuk pertanggungjawaban

manajemen terhadap masyarakat, khususnya bagi pemegang saham adalah

berupa laporan keuangan (Orlitzky et al., 2003; Nugroho et.,al, 2018).

Agar laporan keuangan dapat diandalkan dengan baik dan benar maka di

perlukannya auditor independent untuk menilai kewajaran laporan

Page 20: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

2

keuangan dan menilai kemampuan perusahaan untuk melanjutkan

usahanya.

Auditor adalah seseorang yang memiliki kualifikasi tertentu dalam

melakukan audit atas laporan keuangan dan kegiatan suatu perusahaan.

Pernyataan auditor yang diungkapkan melalui opini audit akan lebih

dipercayai oleh investor dalam pengambilan keputusan berinvestasi.

Kewajiban auditor independen untuk memperhatikan kelangsungan hidup

perusahaan telah diatur dalam Standar Audit Seksi 341. IAPI (2011)

menyatakan apabila auditor menemukan kesangsian besar atas

kelangsungan hidup klien, auditor harus memberikan opini audit going

concern dalam laporan auditnya. Pertimbangan auditor dalam situasi

semacam ini adalah bahwa klien mungkin tidak dapat meneruskan

operasinya atau memenuhi kewajibannya selama periode yang wajar yaitu

tidak melebihi satu tahun sejak tanggal laporan keuangan diaudit.

Dalam SPAP SA 341 dijelaskan bahwa terkait opini going

concern, auditor dapat mengeluarkan pendapat wajar tanpa pengecualian

dengan paragraf penjelasan, pendapat wajar dengan pengecualian,

pendapat tidak wajar, dan tidak memberikan pendapat selama terkait

penjelasan going concern (IAI, 2011:341.10). Perkembangan perusahaan

akan terjadi seiring dengan berjalannya perkembangan perekonomian di

suatu negara. Dalam hal ini terdapat beberapa faktor yang mempengaruhi

kelangsungan hidup perusahaan antara lain faktor keadaan ekonomi di

Page 21: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

3

suatu negara yang dapat berdampak pada keberlangsungan hidup

perusahaan

Di Indonesia terdapat beberapa perusahaan yang mengalami

kebangkrutan dalam usaha bisnisnya, bahkan ada beberapa perusahaan

yang mengalami delisting oleh BEI. Pada tahun 2015 BEI melakukan

penghapusan pencatatan saham (delisting) terhadap tiga perusahaan

tercatat, yaitu PT Davomas Abadi Tbk (DAVO), PT Bank Ekonomi

Raharja Tbk (BAEK), dan PT Unitex Tbk (UNTX). Pada PT Davomas

Abadi Tbk (DAVO) mengalami delisting karena masalah keberlanjutan

usaha (going concern). Pada tahun 2016 BEI menyatakan bahwa tak

semua emiten yang tercatat di Bursa Efek Indonesia (BEI) memiliki

kelangsungan usaha (going concern) yang prospektif di masa depan. BEI

mengakui ada beberapa perusahaan yang kelangsungan usahanya masih

dipertanyakan. Samsul Hidayat, Direktur Penilaian Perusahaan BEI

mengatakan, salah satu kriteria perusahaan yang disebut tidak memiliki

kelangsungan usaha adalah jika tidak memiliki pendapatan atau kinerjanya

terus merugi. Beberapa emiten tercatat tidak memiliki pendapatan utama

karena lini usahanya tengah berhenti. “Misalnya perusahaan tambang yang

menghentikan kegiatan pertambangannya, jadi tidak ada pendapatan. Itu

kami pertanyakan,” ujarnya, Rabu (10/2). Ada juga perusahaan yang

memiliki banyak beban utang sehingga membuat kerugian bertahun-tahun.

Belum lama ini, BEI misalnya menanyakan kelangsungan usaha PT

Page 22: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

4

Arpeni Pratama Ocean Line Tbk (APOL). APOL sedang dalam proses

restrukturisasi utang.

Saat ini, BEI tengah mengkaji untuk memperluas kriteria yang

menjadi dasar going concern suatu perusahaan. Kajian ini akan melibatkan

auditor atau akuntan. “Jadi saat ini, kami menilai perusahaan yang tidak

punya pendapatan artinya goingconcern-nya terganggu. Nah, definisi itu

nanti akan diperluas lagi, tidak sekadar melihat pendapatan saja,” kata

dia.Samsul mengatakan, saham-saham yang keberlangsungan usahanya

belum jelas memang harus disuspensi untuk meminimalisir resiko

investor. Beberapa perusahaan malah sudah disuspensi bertahun-tahun

karena belum bisa memperbaiki kondisi keuangannya. BEI dapat

memberikan sanksi delisting paksa terhadap perusahaan yang suspensinya

di atas dua tahun. Meski demikian, opsi delisting tidak selalu dilakukan.

Dalam kasus tertentu, BEI masih akan memberikan kesempatan emiten

untuk memperbaiki kinerjanya. Misalnya saja, emiten yang sedang dalam

proses restrukturisasi utang untuk memperbaiki going concern-nya

(Indrasiti, 2016).

Selain itu ada beberapa kasus lainya antara lain Pada tahun 2015

PT Argo Pantes Tbk menerima opini audit modifikasi going concern

secara berturut-turut selama tahun 2010 hingga 2015, bahkan hingga tahun

2014 Argo Pantes Tbk masih menerima opini audit modifikasi going

concern namun kini Argo Pantes Tbk mengalami kebangkrutan akibat

anjloknya nilai tukar rupiah terhadap dolar Amerika. pada tahun 2011

Page 23: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

5

kerugian mencapai 108 miliar rupiah, pada tahun 2012 masih rugi hingga

138 miliar, pada tahun 2013 mengalami keuntungan sebesar 81 miliar

rupiah, namun pada tahun 2014 sebesar 379 miliar rupiah hingga pada

tahun 2015 kerugian yang dialami oleh PT Argo Pantes Tbk yaitu 10 juta

USD. Pada PT Argo Pantes Tbk yang terus mengalami kerugian di tiap

tahunnya kecuali pada tahun tahun 2013 dimana mengalami keuntungan

namun setelah itu mengalami kerugian kembali.

Selain itu pada PT Barito Pacific Tbk mengalami kerugiannya

secara terus menerus pada tahun 2010 kerugian tercatat sebesar 55 juta

USD, pada tahun 2011 mengalami kerugian sebesar 1 juta USD, pada

tahun 2012 juga mengalami kerugian mencapai 123 juta USD hal ini

terjadi karna adanya perubahan kurs valuta asing sehingga terjadi kerugian

yang begitu besar dari tahun sebelumnya, tahun 2013 kerugian menurun

sebesar 20 juta USD dan tahun 2014 kerugian terus menurun hingga 140

ribu USD dan 2015 mengalami penurunan kerugian hingga 5 ribu USD.

Pada PT Barito Pacific Tbk yang terus menurus mengalami penurukan

atau kerugian secara berurutan setiap tahunnya yang membuat PT Barito

Pacific Tbk mengalami kebangkrutan.

Dalam SPAP seksi 341, 2001 bahwa Peran auditor diperlukan

untuk mencegah diterbitkannya laporan keuangan yang menyesatkan,

sehingga dengan menggunakan laporan keuangan yang telah diaudit para

pemakai laporan keuangan dapat mengambil keputusan dengan benar.

Auditor juga bertanggungjawab untuk menilai apakah terdapat kesangsian

Page 24: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

6

besar terhadap kemampuan perusahaan dalam mempertahankan

kelangsungan hidupnya (going concern) dalam periode waktu tidak lebih

dari satu tahun sejak tanggal laporan audit. Ada beberapa faktor yang

mempengaruhi penerimaan opini audit going concern. Pada kondisi

keuangan dapat diukur dengan menggunakan rasio profitabilitas. Rasio

profitabilitas merupakan rasio untuk mengukur berapa besar kemampuan

perusahaan dalam menghasilkan keuntungan dan bisa disebut sebagai

indikator keberhasilan perusahaan untuk dapat menghasilkan laba

sehingga semakin tinggi profitabilitasnya maka semakin tinggi

kemampuan perusahaan untuk menghasilkan laba bagi perusahaannya

(Aprinia, 2016; Rahmati dan Priyandani 2018). Dalam penelitian Kristiana

(2012) menyatakan bahwa profitabilitas berpengaruh negatif terhadap

opini audit going concern. Hasil penelitian Rahmati dan Priyadani (2018)

menunjukkan bahwa secara simultan terdapat pengaruh yang signifikan

profitabilitas terhadap penerimaan opini audit going concern. Secara

parsial profitabilitas berpengaruh negatif signifikan terhadap penerimaan

opini audit going concern. Berbeda dengan hasil penelitian yang dilakukan

oleh Rahman dan Ahmad (2018) bahwa profitabilitas berpengaruh dan

signifikan terhadap penerimaan opini audit going concern.

Selain itu likuiditas adalah rasio yang dipergunakan untuk

mengukur kemampuan perusahaan dalam memenuhi kewajiban-kewajiban

jangka pendek. Rasio likuiditas menggambarkan kemampuan perusahaan

untuk menyelesaikan kewajiban jangka pendeknya (Harahap, 2009:

Page 25: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

7

Sunyoto, 2013; Rahman dan Ahmad 2018). Pentingnya rasio likuiditas

atau disebut juga rasio modal kerja sangat dirasakan oleh berbagai pihak,

baik manajemen perusahaan maupun pihak luar seperti kreditur dan

banker. Di dalam penelitian yang dilakukan oleh Rahman dan Ahmad

(2018) menyatakan bahwa Hasil analisis regresi logistik menunjukkan

bahwa likuiditas tidak berpengaruh terhadap opini audit going concern.

Diperkuat oleh penelitian Kartika dan Suryani (2018) Secara parsial dapat

disimpulkan bahwa likuiditas memiliki pengaruh signifikan negatif

terhadap pemberian opini audit going concern. Berbeda dengan hasil

penelitian yang dilakukan oleh Byusi (2017) bahwa variabel likuiditas

berpengaruh signifikan terhadap penerimaan opini audit going concern.

Rasio solvabilitas merupakan rasio yang mengukur seberapa jauh

kemampuan perusahaan memenuhi kewajiban keuangannya. Solvabilitas

mengacu pada jumlah pendanaan yang berasal dari utang perusahaan

kepada kreditor. Rasio solvabilitas diukur dengan menggunakan rasio debt

to total assets. Rasio solvabilitas yang tinggi dapat berdampak buruk bagi

kondisi keuangan perusahaan. Semakin tinggi rasio solvabilitas, semakin

menunjukkan kinerja keuangan perusahaan yang buruk dan dapat

menimbulkan ketidakpastian mengenai kelangsungan hidup perusahaan.

Hal ini menyebabkan perusahaan lebih berpeluang mendapatkan opini

audit going concern (Rahman dan Ahmad, 2018). Dalam hal ini penelitian

yang pernah dilakukan Rahman dan Ahmad (2018) bahwa solvabilitas

berpengaruh dan signifikan terhadap penerimaan opini audit going

Page 26: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

8

concern. Diperkuat oleh penelitian Riyadi (2019) menyatakan bahwa

Rasio Solvabilitas yang diproksikan dengan Debt to Asset Ratio terbukti

memiliki pengaruh signifikan terhadap opini auditor di perusahaan

manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, namun Debt to Equity

Ratio tidak terbukti memiliki pengaruh signifikan terhadap opini auditor di

perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

Berbanding terbalik dalam penelitian Febriana dan Septarina (2016),

Kurniawan (2019) dan siswindari (2014) yang menyatakan solvabilitas

tidak berpengaruh pada opini audit going concern.

Penjualan yang terus meningkat dari tahun ke tahun akan memberi

peluang perusahaan untuk memperoleh peningkatan laba. Semakin tinggi

rasio pertumbuhan penjualan perusahaan, akan semakin kecil

kemungkinan auditor untuk menerbitkan opini audit going concern

(Monica dan Ni Ketut, 2016). Kartika dan Suryani ( 2018) pertumbuhan

perusahaan secara simultan berpengaruh signifikan terhadap pemberian

opini audit going concern. Dan didukung oleh penelitian yang dilakukan

oleh Holiawati dan Rianton (2016) yang menyatakan bahwa

pertumbuhaan perusaan berpengaruh signifikan. Hal ini berbeda dengan

penelitian Byusi dan Achyani (2017) bahwa pertumbuhan perusahaantidak

berpengaruh signifikan terhadap penerimaan opini audit going concern.

Praptitorini (2011) dalam Effendi (2019) melalui Securities and

Exchange Commission menjelaskan opinian shopping merupakan suatu

aktivitas mencari auditor yang dapat mendorong dan membantu perlakuan

Page 27: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

9

akuntansi yang diajukan oleh manajemen untuk mencapai tujuan

pelaporan perusahaan. Tujuannya adalah memanipulasi hasil operasi atau

kondisi keuangan. (Teoh, 1992 ; Effendi, 2019) menjelaskan bahwa dalam

kondisi tersebut perusahaan biasanya melakukan pergantian auditor untuk

menghindari opini going concern. Karena tekanan semacam itu auditor

yang tidak mau diganti harus mengeluarkan opini yang diharapkan oleh

perusahaan. Byusi (2017) dalam penelitiannya bahwa variabel opinion

shoppingtidak berpengaruh signifikan terhadap penerimaan opini audit

going concern. Opinion Shopping menunjukkan hasil yang signifikan dan

apabila klien mendapat opini audit going concern maka pada tahun

berikutnya terbukti klien melakukan praktik opinion shopping berdasarkan

penelitian Nursasi dan Maria (2015). Didukung oleh Evi dan Sari (2017)

bahwa opinion shopping berpengaruh pada opini audit going concern.

Berdasarkan beberapa fenomena yang terjadi dalam akhir-akhir ini

dimana ada perusahaan yang mengalami kebangkrutan sehingga harus di

delisting dari BEI. Seperti PT Argo Pantes Tbk yang terus mengalami

kerugian di tiap tahunnya kecuali pada tahun 2013 dimana mengalami

keuntungan namun setelah itu mengalami kerugian kembali. Dalam hal ini

perusahaan harus mempertahankan keberlangsungan hidup perusahaanya

dengan baik. Dimana opini audit going concern dapat membantu

pengguna laporan keuangan sebagai initial warning atas kebangkrutan

perusahaan, masih adanya auditor yang merasa kesulitan dalam membuat

keputusan terkait pemberian opini audit going concern.Penelitian ini

Page 28: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

10

merupakan pengembangan dari penelitian sebelumnya, antara lain

penelitian yang dilakukan oleh Rahman dan Ahmad (2018), Byusi dan

Achyani (2017), Holiyawati dan Riyanto (2016) dimana dalam hasil

penelitiannya bahwa pertumbuhaan perusahaan berpengaruh signifikan.

Hal ini berbanding terbalik dari hasil penelitian yang dilakukan oleh

Susilawati (2018) bahwa pertumbuhan perusahaan tidak mempengaruhi

opini audit going concern. Dengan adanya ketidak konsitenan ini membuat

peneliti tertarik untuk melakukan penelitian dengan judul “Pengaruh

Profitabilitas, Likuiditas, Solvabilitas, Pertumbuhaan Perusahaan,

Opinion Shopping, Terhadap Opini Audit Going Concern. Studi

empiris Pada Perusahaan ManufakturYang Terdaftar di Bursa Efek

Indonesia Tahun 2014-2017”.

B. Perumusan Masalah

Berdasarkan uraian dari latar belakang masalah yang telah

dipaparkan, pokok permasalahan dalam penelitian ini adalah sebagai

berikut:

1. Apakah profitabilitas berpengaruh terhadap opini audit going concern?

2. Apakah likuiditas berpengaruh terhadap opini audit going concern?

3. Apakah solvabilitas berpengaruh terhadap opini audit going concern?

4. Apakah pertumbuhan perusahaan berpengaruh terhadap opini audit going

concern?

5. Apakah opinion shopping berpengaruh terhadap opini audit going

concern?

Page 29: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

11

C. Tujuan Penelitian

Berdasarkan uraian dari latar belakang masalah yang telah

dipaparkan, pokok permasalahan dalam penelitian ini adalah sebagai

berikut:

1. Menganalisis pengaruh profitabilitas terhadap opini audit going concern.

2. Menganalisis pengaruh likuiditas terhadap opini audit going concern.

3. Menganalisis pengaruh solvabelitas terhadap opini audit going concern.

4. Menganalisis pengaruh pertumbuhan perusahaan terhadap opini audit

going concern.

5. Menganalisis pengaruh opinion shopping terhadap opini audit going

concern.

D. Manfaat Penelitian

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan manfaat serta berguna

bagi berbagai pihak, antara lain:

1. Bagi Ilmu Pengetahuan

Penelitian ini diharapkan dapat menambah pengetahuan akuntansi

khususnya dalam bidang auditing dengan memberikan bukti empiris

mengenai pengaruh praktik Faktor-Faktor Keuangan, Pertumbuhaan

Perusahaan, Opinion Shopping, Terhadap Opini Going Concern.Pada

perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia Tahun

2014-2017. Disamping itu, penelitian ini diharapkan dapat memperkuat

temuan-temuan dari penelitian sebelumnya.

Page 30: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

12

2. Bagi Auditor

Penelitian ini diharapkan dapat memberikan kontribusi praktik bagi

auditor dalam memberikan jasa audit yang berkualitas terhadap kliennya

dan agar auditor dalam memberikan opini audit juga memperhatikan

kelangsungan hidup perusahaan dimasa mendatang karena dalam hal audit,

auditor tidak hanya mengaudit laporan keuangan saja. Tetapi juga

memberikan saran terbaik bagi perusahaan bagi kelangsungan hidup

usahanya melalui opini audit going concern ini.

3. Bagi Penulis

Penelitian ini dapat digunakan untuk menambah pengetahuan dan

wawasan penulis mengenai pengaruh praktik Faktor-Faktor Keuangan,

Pertumbuhaan Perusahaan, Opinion Shopping, Terhadap Opini Going

Concern. Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di Bursa Efek

Indonesia Tahun 2014-2017.

4. Bagi Peneliti Selanjutnya

Penelitian ini diharapkan dapat dijadikan referensi bagi penelitian yang

akan datang serta dapat memberikan perbandingan dalam mengadakan

penelitian terkait dengan faktor-faktor yang dapat mempengaruhi

perusahaan dalam mendapatkan pengungkapan opini audit going concern.

Page 31: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

13

BAB II

TINJAUAN PUSTAKA

A. Tinjauan Literatur

1. Teori Agensi

Jensen dan Meckling (1976) mendefinisikan hubungan keagenan

sebagai suatu kontrak, dimana satu orang atau lebih (prinsipal) meminta

pihak lainnya (agen) untuk melaksanakan sejumlah pekerjaan atas nama

prinsipal, yang melibatkan pendelegasian beberapa wewenang sebagai

pembuatan keputusan kepada agen. Jika kedua pihak yang terlibat dalam

kontrak tersebut berusaha untuk memaksimalkan utilitas mereka, maka ada

kemungkinan bahwa agen tidak akan selalu bertindak untuk kepentingan

prinsipal. Perbedaan “kepentingan ekonomis” ini bisa saja disebabkan

ataupun menyebabkan timbulnya informasi asymmetri (Kesenjangan

informasi) antara pemegang saham (Stakeholders) dan prinsipal. Manajer

dapat menggunakan keleluasaan yang dimilikinya untuk memanipulasi

laporan keuangan agar kinerjanya terlihat baik di mata pemegang saham.

Sebaliknya pemegang saham menginginkan informasi yang sesungguhnya

mengenai kinerja manajemen untuk menilai apakah manajemen telah

bertindak sesuai kehendak pemegang saham atau tidak (Gama dan Astuti,

2014; Byusi dan Achyani,2017).

Maka hubungan keagenan dalam teori agensi dimana prinsipal atau

pemilik perusahaan melakukan suatu bentuk kerjasama terhadap agen

yaitu auditor. Auditor sebagai agen ditugaskan untuk mengevaluasi

Page 32: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

14

pertanggungjawaban atas keuangan manajemen dan memberikan

pendapat mengenai kewajaran dari laporan keuangannya serta memberikan

peringatan dini terhadap kondisi keuangannya dalam menilai

kelangsungan hidup perusahaan dimasa yang akan datang. Dimana auditor

berperansebagai penengah kedua belah pihak (agent dan principal) yang

berbeda kepentingan dalam mengelola keuangan perusahaan. Tugas dari

auditor diantaranya adalah memberikan pendapat atas kewajaran laporan

keuangan. Dengan dilakukan audit oleh auditor yang independen, agent

dapat membuktikan bahwa kepercayaan principal tidak diselewengkan

untuk kepentingan pribadi agent.

2. Profitabilitas

Profitabilitas merupakan kemampuan perusahaan untuk

menghasilkan laba dalam satu periode tertentu baik melalui aktiva maupun

melalui modal yang dimiliki. Perusahaan dapat dinilai berhasil jika

memiliki profitabilitas yang tinggi. Dengan memiliki profitabilitas yang

tinggi dapat menarik investor untuk berinvestasi karena beranggapan

bahwa mereka akan mendapat keuntungan yang besar. Selanjutnya, harga

saham akan terdorong naik karena adanya permintaan pembelian saham

dari investor (Fitriani dan Agustami, 2016).

Dengan semakin tinggi rasio profitabilitas suatu perusahaan maka

semakin baik kinerja perusahaan dalam mengelola aset-aset yang

dimilikinya untuk menghasilkan profit. Perusahaan dengan tingkat

profitabilitas yang tinggi maka perusahaan tersebut mampu menjalankan

Page 33: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

15

usahanya dengan baik sehingga dapat mempertahankan kelangsungan

hidupnya. Maka semakin tinggi tingkat profitabilitas maka semakin rendah

pula kemungkinan pemberian opini audit going concern oleh auditor.

Sebaliknya, perusahaan yang memiliki tingkat profitabilitas rendah maka

cenderung akan mendapatkan opini audit going concern (Komalasari,

2003; Kristiana 2012).

Profitabilitas perusahaan dapat dilihat dari rasio laba bersih sebelum

pajak dibagi penjualan bersih. Semakin besar rasio ini menunjukkan

semakin besar kemampuan perusahaan untuk menghasilkan laba sehingga

tidak menimbulkan keraguan auditor akan kemampuan perusahaan untuk

melanjutkan usahanya (Riyadi, 2019). Berdasarkan penjelasan diatas dapat

disimpulkan profitabilitas sebgai suatu alat ukur untuk mengetahui

seberapa besar perusahaan dalam mengelolah labanya dengan semakin

besar laba yang dihasilkan makan perusahaan akan mampu

mempertahankan kelangsungan hidup perusahaanya.

Profitabilitas memiliki tujuan dan manfaat, tujuan tersebut tidak

hanya bagi pihak pemilik usaha atau manajemen, melainkan juga bagi

pihak luar perusahaan terutama pihak-pihak yang memiliki hubungan atau

kepentingan dengan perusahaan. Karena dengan adanya rasio ini pihak-

pihak tersebut dapat mendapatkan informasi mengenai kemampuan

perusahaan dalam memperoleh keuntungan Menurut Kasmir (2013:197)

tujuan profitabilitas sebagai berikut :

Page 34: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

16

1. Untuk mengukur atau menghitung laba yang diperoleh perusahaan dalam

satu periode tertentu.

2. Untuk menilai posisi laba perusahaan tahun sebelumnya dengan tahun

sekarang.

3. Untuk menilai perkembangan laba dari waktu ke waktu.

4. Untuk menilai besarnya laba bersih sesudah pajak dengan modal sendiri.

5. Untuk mengukur produktivitas seluruh dana perusahaan yang digunakan

baik modal pinjaman maupun modal sendiri.

Sementara itu manfaat yang diperoleh penggunaan profitabilitas

bagi perusahaan maupun bagi pihak luar perusahaan menurut Kasmir

(2013:198), adalah sebagai berikut:

1. Mengetahui posisi laba perusahaan tahun sebelumnya dengan tahun

sekarang.

2. Mengetahui perkembangan laba dari waktu ke waktu.

3. Mengetahui besarnya laba bersih sesudah pajak dengan laba sendiri.

4. Mengetahui produktivitas dari seluruh dana perusahaan yang digunakan

baik modal pinjaman maupun modal sendiri.

3. Likuiditas

Likuiditas merupakan kemampuan perusahaan dalam memenuhi

kewajiban jangka pendeknya. Perusahaan yang likuid akan dengan mudah

memenuhi kewajiban tersebut. Jika perusahaan likuid maka kinerja

perusahaan dinilai baik oleh investor. Seiring dengan naiknya penilaian

kinerja perusahaan di mata investor maka harga saham pun akan ikut naik.

Page 35: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

17

Jenis rasio likuiditas yang digunakan dalam penelitian ini adalah current

ratio karena rasio ini dianggap dapat membandingkan penilaian likuiditas

antara satu perusahaan dengan perusahaan lain. Current ratio dihitung

dengan membandingkan jumlah asset lancar dengan utang lancar (Fitriani

dan Agustami,2016).

Likuiditas menurut (Kasmir,2014 dalam Kartika dan Suryani, 2018)

rasio likuiditas berfungsi untuk menunjukkan atau mengukur kemampuan

perusahaan dalam memenuhi kewajiban jangka pendeknya yang sudah

jatuh tempo. Rasio ini di gunakan untuk mengukur seberapa likuid

perusahaan. Perusahaan dapat dikatakan likuid apabila perusahaan mampu

memenuhi kewajiban jangka pendeknya, dan sebaliknya jika perusahaan

tidak mampu untuk memenuhi kewajiban jangka pendeknya maka

dikatakan bahwa perusahaan tersebut iliquid). Likuiditas menggambarkan

kemampuan perusahaan untuk memenuhi kewajiban jangka pendeknya

dengan aset lancar yang dimilikinya. Semakin kecil perusahaan yang

kurang likuid karena banyak kredit macet sehingga opini audit harus

memberikan keterangan mengenai going concern. Sebaliknya semakin

besar likuiditas, perusahaan semakin mampu melunasi kewajiban jangka

pendeknya (Kristiana,2012).

Jika perusahaan yang memiliki rasio likuiditas tinggi, menunjukkan

kemampuannya dalam membayar hutang-hutang jangka pendeknya

dengan tepat waktu, sehingga auditor tidak akan memberikan opini audit

going concern pada perusahaan yang mampu menjalankan perusahaannya

Page 36: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

18

untuk periode selanjutnya (Melania dkk, 2016). Maka disimpulkan

likuiditas kemampuan perusahaan untuk membayar hutang-hutang jangka

pendek dengan menggunakan Current ratio yang membandingkan jumlah

asset lancar dengan utang lancar, semakin kecil likuiditas, maka semakin

besar probabilitas auditor dalam mengeluarkan opini going concern.

Sebaliknya, semakin besar likuiditas perusahaan, maka semakin kecil

probabilitas auditor dalam mengeluarkan opini going concern.

4. Solvabiltas

Solvabilitas adalah rasio yang digunakan untuk mengetahui

kemampuan perusahaan dalam membayar utang jangka panjang. Rasio ini

mengukur seberapa besar perusahaan dibiayai oleh utang. Rasio

solvabilitas merupakan rasio yang mengukur seberapa jauh kemampuan

perusahaan memenuhi kewajiban keuangannya. Solvabilitas mengacu pada

jumlah pendanaan yang berasal dari utang perusahaan kepada kreditor.

Rasio solvabilitas diukur dengan menggunakan rasio debt to total assets.

Rasio solvabilitas yang tinggi dapat berdampak buruk bagi kondisi

keuangan perusahaan. Semakin tinggi rasio solvabilitas, semakin

menunjukkan kinerja keuangan perusahaan yang buruk dan dapat

menimbulkan ketidakpastian mengenai kelangsungan hidup perusahaan.

Hal ini menyebabkan perusahaan lebih berpeluang mendapatkan opini

audit going concern (Rahman dan Ahmad, 2018). Menurut (Khasmi, 2008

dalam Masdiana, 2015) Rasio solvabilitas merupakan rasio yang

digunakan untuk mengukur sejauh mana aktiva perusahaan dibiayai

Page 37: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

19

dengan utang. Artinya berapa besar beban utang yang ditanggung

perusahaan dibandingkan dengan aktivanya. Dalam arti luas dikatakan

bahwa rasio solvabilitas digunakan untuk mengukur kemampuan

perusahaan untuk membayar seluruh kewajibannya, baik jangka pendek

maupun jangka panjang apabila perusahaan dibubarkan (dilikuidasi).

Tingkat solvabilitas perusahaan dapat diukur dengan debt to equity

ratio.debt to equity ratio adalah perbandingan jumlah utang dengan modal

sendiri yang mengukur persentase penggunaan dana yang berasal dari

kreditur. Rasio utang atas modal atau sering disebut rasio Leverage

menggambarkan struktur modal yang dimiliki oleh perusahaan, dengan

demikian dapat dilihat struktur tidak tertagihnya hutang. Semakin kecil

angka rasio ini semakin baik, yang dapat dihitung dengan rumus : total

hutang/total ekuitas. Besarnya hutang yang terdapat dalam stuktur modal

perusahaan sangat penting untuk memahami pertimbangan antara risiko

dan laba yang didapat (Masdiana, 2015). Jadi jika tingkat rasio makin kecil

maka perusahaan tidak akan pendapatkan opini audit going concern dan

sebaliknya jika rasio solvabilitas yang di dapatkan oleh perusahaan tinggi

makan perusahaan akan mendapatkan opini audit going concern.

Menurut Kasmir (2013):153-154 dalam, tujuan perusahaan dengan

menggunakan rasio solvabilitas, yaitu:

1) Mengetahui posisi perusahaan terhadap kewajiban (utang) kepada pihak

lainnya (kreditor);

Page 38: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

20

2) Menilai kemampuan perusahaan dalam memenuhi kewajiban (utang)

yang bersifat tetap (seperti angsuran pinjaman termasuk bunga);

3) Menilai keseimbangan antara nilai aktiva (aset) khususnya aktiva tetap

dengan modal;

4) Menilai seberapa besar aktiva (aset) perusahaan dibiayai oleh utang;

5) Menilai seberapa besar pengaruh utang (kewjiban) perusahaan terhadap

pengelolaan aktiva (aset);

6) Menilai atau mengukur bagian dari setiap rupiah modal sendiri yang

dijadikan jaminan utang jangka panjang;

7) Menilai berapa dana pinjaman yang segera akan ditagih, terdapat sekian

kalinya modal sendiri yang dimiliki; dan 8) Tujuan lainnya.

Menurut Kasmir (2013):154 manfaat rasio solvabilitas atau leverage ratio

yaitu :

1) Menganalisis kemampuan posisi perusahaan terhadap kewajiban (utang)

kepada pihak lainnya;

2) Menganalisis kemampuan perusahaan memenuhi kewajiban (utang)

yang bersifat tetap (seperti angsuran pinjaman termasuk bunga);

3) Menganalisis keseimbangan antara nilai aktiva (aset) khususnya aktiva

tetap dengan modal;

4) Menganalisis seberapa besar aktiva (aset) perusahaan dibiayai oleh

utang;

5) Menganalisis seberapa besar pengaruh utang (kewajiban) perusahaan

terhadap pengelolaan aktiva (aset);

Page 39: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

21

6) Menganalisis atau mengukur bagian dari setiap rupiah modal sendiri

yang dijadikan jaminan utang jangka panjang;

7) Menganalisis berapa dana pinjaman yang segera akan ditagih ada

terdapat sekian kalinya modal sendiri; dan

8) Manfaat lainnya.

5. Pertumbuhan Perusahaan

Pertumbuhan perusahaan mengindikasikan kemampuan perusahaan

dalam mempertahankan kelangsungan usahanya. Pertumbuhan perusahaan

diproksikan dengan pertumbuhan penjualan. Perusahaan yang mengalami

pertumbuhan berarti perusahaan tersebut mampu meningkatkan volume

penjualannya dibandingkan tahun-tahun sebelumnya. Penjualan yang

meningkat menunjukkan aktivitas operasional perusahaan berjalan dengan

semestinya (Ardika dan Seri, 2013). Pertumbuhan perusahaan dapat

diproksikan dengan pertumbuhan penjualan perusahaan. Penjualan yang

meningkat menunjukkan aktivitas operasional perusahaan berjalan dengan

semestinya. Dengan demikian, penjualan yang meningkat akan

memberikan peluang kepada perusahaan dalam meningkatkan laba dan

mempertahankan kelangsungan usahanya. Semakin tinggi pertumbuhan

laba perusahaan, maka akan semakin kecil kemungkinan perusahaan untuk

mendapat opini audit going concern (Khanza, et al. 2016).

Perusahaan yang mempunya tren positif atau peningkatan dalam

penjualannya mengindikasikan kemampuan perusahaan dalam

mempertahankan kelangsungan hidupnya. Perusahaan yang mengalami

Page 40: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

22

pertumbuhan, menunjukkan aktivitas operasional perusahaan yang

berlajan dengan baik dan semestinya, sehingga dapat mempertahankan

posisi ekonominya serta memberikan peluang kepada perusahaan dalam

meningkatkan laba dan kelangsungan hidupnya. Perusahaan yang

memiliki pertumbuhan yang signifikan kemungkinan besar tidak

mendapatkan opini audit going concern (Rahman dan Siregar, 2011).

Pertumbuhan penjualan yang di atas rata-rata bagi suatu

perusahaan pada umumnya didasarkan pada pertumbuhan yang cepat yang

diharapkan dari industri dimana perusahaan itu beroperasi. Perusahaan

dapat mencapai tingkat pertumbuhan diatas rata-rata dengan jalan

meningkatkan pangsa pasar dari permintaan industri keseluruhan. Auditee

yang mempunyai rasio penjualan yang positif mengindikasikan bahwa

auditee dapat mempertahankan kelangsungan hidupnya (going concern).

Penjualan yang terus meningkat tiap tahun akan memberikan peluang

auditee untuk memperoleh peningkatan laba. Semakin tinggi rasio

pertumbuhan penjualan auditee, akan semakin kecil kemungkinan auditor

untuk menerbitkan opini audit going concern. Semakin tinggi rasio

pertumbuhan penjualan auditee, akan semakin kecil kemungkinan auditor

untuk memberikan opini audit going concern. Sedangkan, rasio

pertumbuhan penjualan yang menurun, akan memungkinkan auditor

memberikan opini audit going concern (Amalia dan Andini, 2015).

Page 41: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

23

6. Opinion Shopping

Opinion shopping didefinisikan oleh SEC, sebagai aktivitas

mencari auditor yang mau mendukung perlakuan akuntansi yang diajukan

oleh manajemen untuk mencapai tujuan pelaporan perusahaan, walaupun

menyebabkan laporan tersebut menjadi tidak reliable. Perusahaan yang

berhasil dalam opinion shopping melakukan pergantian audior dengan

harapan mendapat unqualified opinion dari auditor baru karena opini

qualified cenderung dihindari dan kurang disukai oleh klien

(Krissindiastuti dan Rasmini, 2016).

Perusahaan biasanya menggunakan pergantian auditor (Auditor

switching) untuk menghindari penerimaan opini going concern dalam dua

cara. Pertama, jika auditor bekerja pada perusahaan tertentu, perusahaan

dapat mengancam melakukan pergantian auditor. Kedua, bahkan ketika

Auditor tersebut independen, perusahaan akan memberhentikan Akuntan

Publik (Auditor) yang cenderung memberikan opini going concern atau

sebaliknya akan menunjuk auditor yang cenderung memberikan opini

going concern. Argumen ini disebut opinion shopping, dimana pelaporan

dalam opinion shopping dimaksudkan untuk meningkatkan

(memanipulasi) hasil operasi atau kondisi keuangan perusahaan (Muttaqin,

2012 dalam Rizki 2015).

Opinion shopping dilakukan untuk mendapat opini audit yang lebih

baik. Hal inilah yang mendasari perusahaan untuk berpindah auditor.

Praktik opinion shopping dapat terlihat dari opini audit baru yang

Page 42: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

24

diperoleh perusahaan. Pada umumnya setelah berpindah auditor

independen, maka perusahaan akan mendapatkan opini audit yang lebih

baik (Rahim, 2016). Kelangsungan hidup suatu usaha selalu dihubungkan

dengan kemampuan manajemen dalam mengelola perusahaan agar dapat

bertahan. Ketika suatu perusahaan mengalami permasalahan keuangan

(financial distress), kegiatan operasional perusahaan akan terganggu yang

akhirnya dapat berdampak pada tingginya risiko yang dihadapi perusahaan

dalam mempertahankan kelangsungan hidup usahanya di masa mendatang,

hal ini akan berpengaruh terhadap opini audit yang diberikan oleh auditor.

Jika perusahaan tidak mengalami permasalahan keuangan maka auditor

akan cenderung tidak mengeluarkan opini audit goingconcern

(Ramadhany, 2004 dalam Rahim 2016).

7. Opini Audit Going Concern

Berdasarkan Standar Profesional Akuntan Publik (SPAP) SA Seksi

110, tujuan audit atas laporan keuangan oleh auditor independen pada

umumnya adalah untuk menyatakan pendapat tentang kewajaran dalam

semua hal yang material, posisi keuangan, hasil usaha, perubahan ekuitas,

dan arus kas sesuai dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum di

Indonesia. Auditor bertanggung jawab untuk merencanakan dan

melaksanakan audit untuk memperoleh keyakinan memadai tentang

apakah laporan keuangan bebas dari salah saji material, baik yang

disebabkan oleh kekeliruan atau kecurangan. Pemberian opini audit

diberikan oleh auditor melalui beberapa tahapan audit sehingga auditor

Page 43: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

25

dapat memberikan kesimpulan atas opini yang harus diberikan atas laporan

keuangan yang telah diauditnya.

Opini audit yang diberikan oleh auditor merupakan pernyataan

kewajaran dalam semua hal yang material, serta cerminan dari keadaan

yang sebenar-benarnya dari laporan keuangan perusahaan baik

mengenaiposisi keuangan dan hasil usaha serta arus kas yang sesuai

dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum (Dura, 2015). Menurut

Standar Profesional Akuntan Publik (PSA 29), Ada lima jenis opini audit

yaitu: pendapat Wajar tanpa Pengecualian (Unqualified Opinion),

Pendapat Wajar tanpa Pengecualian dengan Bahasa Penjelas(Unqualified

Opinion with Explanatory Language) , Pendapat wajar dengan

pengecualian (Qualified Opinion), Pendapat tidak Wajar(Adverse

Opinion), dan Pernyataan tidak Memberikan Pendapat (Disclaimer of

Opinion).

Menurut (SPAP, 2011) Opini audit mengenai going concern merupakan

opini audit yang dalam pertimbangan auditor terdapat ketidakmampuan

atau ketidakpastian signifikan atas kelangsungan hidup perusahaan dalam

menjalankan operasinya pada kurun waktu yang pantas, tidak lebih dari

satu tahun sejak tanggal laporan keuangan yang sedang di audit. Auditor

harus memberikan opini audit going concern jika menemukan keraguan

terhadap kemampuan perusahaan dalam melanjutkan usahanya. Auditor

harus mengevaluasi apakah terdapat kesangsian besar mengenai

Page 44: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

26

kemampuan entitas dalam mempertahankan kelangsungan hidupnya dalam

jangka waktu tertentu dengan cara sebagai berikut (SPAP, 2011) :

1. Auditor mempertimbangkan apakah seluruh hasil prosedur yang

dilaksanakan menunjukkan adanya kesangsian besar mengenai

kemampuan entitas dalam mempertahankan kelangsungan hidupnya dalam

jangka waktu pantas (tidak lebih dari satu tahun sejak tanggal laporan

keuangan yang sedang diaudit). Mungkin diperlukan informasi tambahan

mengenai kondisi dan peristiwa beserta dengan bukti-bukti yang

mendukung informasi yang mengurangi kesangsian auditor.

2. Jika auditor yakin bahwa terdapat kesangsian besar mengenai kemampuan

entitas dalam mempertahankan kelangsuangan hidupnya dalam waktu

pantas, auditor harus:

a. Memperoleh informasi mengenai rencana manajemen yang ditujukan

untuk mengurangi dampak kondisi dan peristiwa tersebut.

b. Menentukan apakah kemungkinan bahwa rencana tersebut dapat secara

efektif dilaksanakan.

3. Setelah auditor mengevaluasi manajemen, auditor mengambil

kesimpulanapakah auditor masih memiliki kesangsian besar mengenai

kemampuan entitas dalam mempertahankan kelangsungan hidupnya dalam

jangka waktu pantas.

Dalam SA Seksi 341 paragraf 06 menyatakan bahwa auditor dapat

mengidentifikasi informasi mengenai kondisi atau peristiwa tertentu yang

Page 45: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

27

menunjukkan adanya kesangsian besar tentang kemampuan suatu entitas

dalam kelangsungan hidup perusahaanya sebgai contoh antara lain :

a. Tren negatif, sebagai contoh, kerugian operasi yang berulang terjadi,

kekurangan modal kerja, arus kas negatif dari kegiatan usaha, rasio

keuangan penting yang jelek.

b. Petunjuk lain tentang kemungkinan financial distress, sebagai contoh,

kegagalan dalam memenuhi kewajiban utang atau perjanjian serupa,

penunggakan pembayaran dividen, penolakan oleh pemasok terhadap

pengajuan permintaan pembelian kredit biasa, restrukturisasi utang,

kebutuhan untuk mencari sumber atau metode pendanaan baru, atau

penjualan sebagian besar aset.

c. Masalah intern, sebagai contoh pemogokan kerja atau kesulitan hubungan

perburuhan yang lain, ketergantungan besar atau sukses proyek tertentu,

komitmen jangka panjang yang tidak bersifat ekonomis, kebutuhan untuk

secara signifikan memperbaiki operasi.

d. Masalah luar yang telah terjadi, sebagai contoh, pengaduan gugatan

pengadilan, keluarnya undang-undang atau masalah-masalah lain yang

kemungkinan membahayakan kemampuan entitas untuk beroperasi,

kehilangan franchise, lisensi atau paten penting, kehilangan pelanggan

atau pemasok utama, kerugian akibat bencana besar seperti gempa bumi,

banjir, kekeringan, yang tidak diasuransikan atau diasuransikan namun

dengan pertanggungan yang tidak memadai.

Page 46: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

28

B. Hasil Penelitian Terdahulu

Adapun hasil perbedaan dan persamaan penelitian sekarang dengan sebelumnya adalah sebagai berikut:

Tabel 2.1

Tabel Penelitian Sebelumnya

NO PENELITIAN (TAHUN) JUDUL

PENELITIAN

VARIABEL HASIL

PERSAMAAN PERBEDAAN

1. Mutaharah Abd. Rahman dan Hamzah Ahmad

(2018)

Pengaruh Likuiditas, Profitabilitas dan Solvabilitas

Terhadap Opini Audit Going Concern

- V

Variabel

likuiditas,

profitabilitas,

dan solvabilitas

- P

Perusahaan

manufaktur

- V

Variabel

pertumbuhan

perusahaan

dan opinion

shopping

Hasil analisis regresi logistik menunjukkan bahwa

likuiditas tidak berpengaruh terhadap opini audit

going concern, sedangkan profitabilitas dan

solvabilitas berpengaruh dan signifikan terhadap

penerimaan opini audit going concern.

2.

2

2

2

Citra kartika Ayudia Setiakusuma dan Elly Suryani

(2018)

Pengaruh Likuiditas, Dan Pertumbuhan Perusahaan

Terhadap Opini Audit Going Concern (Studi

Empiris pada Properti dan Real Estate yang

Terdaftar di Bursa Efek IndonesiaPada

PeriodeTahun 2012-2016)

- V

variabel

likuiditas dan

pertumbuhan

perusahaan

- V

variabel

profitabilitas,

solvabilitas

dan opinion

shopping

- P

perusahaan

manufaktur

Berdasarkan hasil pengujian, variabel likuiditas,

leverage, dan pertumbuhan perusahaan secara

simultan berpengaruh signifikan terhadap pemberian

opini audit going concern. Secara parsial dapat

disimpulkan bahwa likuiditas memiliki pengaruh

signifikan negatif terhadap pemberian opini audit

going concern. Sedangkan leverage, dan

pertumbuahan perusahaan tidak memiliki pengaruh

signifikan terhadap pemberian opini auditgoing

concern.

Bersambung pada halaman selanjutnya

Page 47: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

29

Tabel 2.1 (Lanjutan)

Tabel Penelitian Sebelumnya

NO PENELITIAN (TAHUN) JUDUL

PENELITIAN

VARIABEL HASIL

PERSAMAAN PERBEDAAN

3. Hafid Byusi1 (2017)

Determinan Opini AuditGoingConcern. (Studi

Empiris Pada Perusahaan Real Estate dan

Property yang Terdaftar di BEI Tahun 2013-

2015)

- V

variabel

likuiditas,

pertumbuhaan

perusahaan

dan opinion

shopping

- V

variable

profitabilitas

, solvabilitas

- P

Perusahaan

manufaktur

Hasil penelitian menunjukan bahwa variabel

likuiditas berpengaruh signifikan terhadap

penerimaan opini audit going concern.

Sedangkan variabel opinion shopping,

pertumbuhan perusahaan, proporsi komisaris

independen dan komite audit tidak berpengaruh

signifikan terhadap penerimaan opini audit

going concern.

4.

Qinthari Rahmati Gusti1 danSiska Priyandani

Yudowati (2018)

Pengaruh Leverage, Profitabilitas, Pertumbuhan

Perusahaan, Dan Opini Audit Tahun

Sebelumnya Terhadap Pnerimaan Opini Audit

Going Concern. (Studi Pada Perusahaan

Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek

Indonesia (Tahun 2013-2016)

- V

variabel

profitabilitas

dan

pertumbuhaan

perusahaan

- V

variabel

likuiditas,

solvabilitas

dan opinion

shopping

- P

perusahaan

manufaktur

Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa secara

simultan terdapat pengaruh yang signifikan

antara leverage,profitabilitas, pertumbuhan

perusahaan, dan opini audit tahun sebelumnya

terhadap penerimaan opini audit goingconcern.

Secara parsial profitabilitas berpengaruh negatif

signifikan terhadap penerimaan opini audit

going concern. Opini audit tahun sebelumnya

berpengaruh positif signifikan terhadap

penerimaan opini audit going concern.

Sedangkan leverage dan pertumbuhan

perusahaan tidak berpengaruh signifikan

terhadap penerimaan opini audit going concern.

Bersambung pada halaman selanjutnya

Page 48: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

30

Tabel 2.1 (Lanjutan)

Tabel Penelitian Sebelumnya

NO PENELITIAN (TAHUN) JUDUL

PENELITIAN

VARIABEL HASIL

PERSAMAAN PERBEDAAN

5. Enggar Nursasi dan Evi Maria (2015)

Pengaruh Audit Tenure, Opinion

Shopping, Levereg Dan Pertumbuhaan

Perusahaan Terhadap Penerimaan Opini

Audit Going Concern Pada Perusahaan

Perbankan Dan Pembiayaan Yang Go

Public Di Bursa Efek Indonesia.

- V

variabel

pertumbuhaan

perusahaan,

opinion

shopping

- V

variabel

profitabilitas

, likuiditas

dan

solvabilitas.

- P

perusahaan

manufaktur

Hasil dari penelitian ini yaitu bahwa variabel

Audit Tenure, Opinion Shopping dan

Pertumbuhan Perusahaan menunjukkan hasil

yang signifikan dan variable Leverage tidak

signifikan. Hal ini memberikan bukti bahwa

independensi auditor dapat terganggu dengan

lamanya perikatan yang terjadi antara auditor

dengan kliennya. Dan apabila klien mendapat

opini audit going concern maka pada tahun

berikutnya terbukti klien melakukan praktik

opinion shopping yaitu melakukan pergantian

auditor. Sedangkan hasil menunjukkan bahwa

variable pertumbuhan perusahaan signifikan

dengan koefisien negative yang berarti semakin

tinggi tingkat pertumbuhan perusahaan maka

semakin rendah kemungkinan diterimanya opini

audit going concern. Untuk variable Leverage

hasil membuktikan bahwa dalam penerimaan

opini audit going concern tidak dipengaruhi

oleh kemampuan ekuitas dalam memenuhi

hutang perusahaan. Tetapi lebih

mempertimbangkankondisi keuangan

perusahaan secara keseluruhan dan faktor-faktor

keuangan lainnya.

Bersambung pada halaman selanjutnya

Page 49: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

31

Tabel 2.1 (Lanjutan)

Tabel Penelitian Sebelumnya

NO PENELITIAN (TAHUN) JUDUL

PENELITIAN

VARIABEL HASIL

PERSAMAAN PERBEDAAN

6. Monica Krissindiastuti dan Ni Ketut

Rasmini (2016)

Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi

Opini Audit Going Concern.

- V

variabel

pertumbuhaan

perusahaan.

- V

variabel ini

menambahkan

profitabilitas,

likuiditas dan

solvabilitas.

Audit tenure dan pertumbuhan perusahaan

berpengaruh negatif pada opini audit going

concern. Reputasi KAP dan opinion shopping

berpengaruh positif pada opini audit going

concern. Sedangkan ukuran perusahaan dan

opini audit sebelumnya tidak berpengaruh pada

opini audit going concern.

7.

Ira Kristiana (2012)

Pengaruh Ukuran

Perusahaan,Profitabilitas, Likuiditas,

Pertumbuhaan Perusahaan Terhadap Opini

AuditGoing ConcernPada Perusahaan

Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek

Indonesia (BEI)

- V

variabel

profitabilitas,

pertumbuhaan

perusahaan

dan likuiditas

- V

variabel

solvabilitas

dan opinion

shopping

hasil regresi logistik menunjukkan

bahwaprofitabilitas, likuiditas, dan pertumbuhan

perusahaanpengaruhnegatif terhadap opini audit

going concern, sedangkan ukuran perusahaan

merupakan variabel yang tidak berpengaruh

signifikan terhadap opini audit going concern.

Bersambung pada halaman selanjutnya

Page 50: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

32

Tabel 2.1 (Lanjutan)

Tabel Penelitian Sebelumnya

NO PENELITIAN (TAHUN) JUDUL

PENELITIAN

VARIABEL HASIL

PERSAMAAN PERBEDAAN

8. Holiawati dan M. Rianton Ajie Setiawan

(2016)

Relationship Bankruptcy Prediction,

Company Growth and Going Concern

Opinion, Evidance From Indonesia.

- V

variabel

pertumbuhaan

perusahaan

- V

variable

profitabilitas,

likuiditas,

solvabilitas

dan opinion

shopping

Prediksi kebangkrutan (model Altman Z-

score) berpengaruh signifikan terhadap opini

audit going concern. Untuk pertumbuhan

perusahaan juga memiliki pengaruh

signifikan.

9.

Endang Susilawati (2018)

Analysis of Company's Financial

Condition, Growth, Size and Reputation of

the Public Accountant Firms on Going

Concern Opinion

- v

variable

Pertumbuhaan

Perusahaan

- v

variabel

Profitabilitas,

likuiditas,

solvabilitas,

dan opinion

sopping.

Kondisi keuangan perusahaan memiliki

pengaruh opini audit going concern,

pertumbuhaan perusahaan tidak

mempengaruhi ketentuan opini audit going

concer, ukuran perusahaan tidak

mempengaruhi opini kelangsungan usaha,

reputasi kantor akuntan publik tidak

Page 51: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

33

C. Kerangka Berpikir

Kerangka pemikiran dalam penelitian ini dapat digambarkan dalam gambar 2.1.

Gambar. 2.1

Skema Kerangka Pemikiran

Pada Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar di Bursa Efek

Indonesia Tahun 2014-2017

Basis Teori : Teori Agensi

Pengaruh Profitabilitas, Likuiditas, Solvabilitas, Pertumbuhaan

Perusahaan dan Opinion Shopping Terhadap Opini Audit Going

Concern.

Variabel Independen Variabel Dependen

Profitabilitas

Likuiditas

Solvabiltas

Pertumbuhaan

Perusahaan

Opinion Shopping

Opini AuditGoing

Concern

Metode Analisis: Regresi Logistik

Hasil Pengujian dan Pembahasan

Kesimpulan dan Saran

Page 52: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

34

D. Hipotesis Penelitian

1. Pengaruh Profitabilitas Terhadap Opini Audit Going Concern

Profitabilitas adalah hasil akhir dari sejumlah kebijakan dan

keputusan yang dilakukan oleh perusahaan (Lie Cristian 2016) ROA

merupakan salah satu bentuk analisis profitabilitas untuk mengukur

efisiensi perusahaan dalam mengelola asetnya guna menghasilkan laba.

Ketika perusahaan mempunyai profitabilitas yang diukur melalui Return

On Asset (ROA) yang tinggi diharapkan dapat memperoleh laba yang

tinggi sehingga kemungkinan perusahaan mendapatkan opini modifikasi

going concern kecil. Dalam penelitian Lie Cristian yang mengatakan

profitabilitas perusahaan mempunyai koefisien negatif yang menunjukkan

bahwa semakin tinggi ROA semakin tinggi profitabilitas perusahaan maka

semakin rendah kemungkinan perusahaan mendapatkan opini modifikasi

going concern. Dalam penelitian Andi (2017) bahwa profitabilitas

berpengaruh dan signifikan terhadap Opini Audit Going Concern.

Setyarno, dkk (2006) memberikan bukti bahwa profitabilitas berhubungan

negatif dan berpengaruh signifikan terhadap penerbitan opini audit going

concern.

Berdasarkan uraian diatas maka hipotesis yang dapat diambil

adalah sebagai berikut.

Ha1: Profitabilitas berpengaruh terhadap opini audit going concern

Page 53: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

35

2. Pengaruh Likuiditas Terhadap Opini Audit Going Concern

Likuiditas merupakan kemampuan perusahaan dalam menutupi

kewajiban jangka pendeknya dengan memanfaatkan asset yang

dimilikinya. Pada dasarnya, perusahaan yang tidak likuid akan

menyebabkan perusahaan tersebut kesulitan untuk membayar kewajiban

jangka pendeknya. Apabila hal ini berkelanjutan, kemungkinan perusahaan

tersebut tidak akan mampu untuk tetap bertahan dalam melanjutkan

usahanya. Hal ini yang mendasari auditor mengeluarkan opini audit going

concern. Dalam hubungannya dengan opini audit going concern, semakin

kecil likuiditas, maka semakin besar probabilitas auditor dalam

mengeluarkan opini going concern. Sebaliknya, semakin besar likuiditas

perusahaan, maka semakin kecil probabilitas auditor dalam mengeluarkan

opini going concern. Dalam penelitian Ardhi (2017) Likuiditas tidak

berpengaruh dan signifikan terhadap Opini Audit going concern. Ulkri

(2013) dalam hasil penelitiannya menunjukan bahwa likuiditas tidak

berpengaruh. Fitrianasari (2008) yang menemukan bukti bahwa rasio

likuiditas dengan menggunakan proksi current ratio berpengaruh dalam

menentukan opini going concern.

Berdasarkan uraian diatas maka hipotesis yang dapat diambil adalah

sebagai berikut.

Ha2: Likuiditasberpengaruh terhadap opini audit going concern.

Page 54: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

36

3. Solvabiltas Terhadap Opini Audit Going Concern

Rasio solvabilitas merupakan rasio yang mengukur seberapa jauh

kemampuan perusahaan memenuhi kewajiban keuangannya. Solvabilitas

mengacu pada jumlah pendanaan yang berasal dari utang perusahaan

kepada kreditor. Rasio solvabilitas diukur dengan menggunakan rasio debt

to total assets. Rasio solvabilitas yang tinggi dapat berdampak buruk bagi

kondisi keuangan perusahaan. Semakin tinggi rasio solvabilitas, semakin

menunjukkan kinerja keuangan perusahaan yang buruk dan dapat

menimbulkan ketidakpastian mengenai kelangsungan hidup perusahaan.

Hal ini menyebabkan perusahaan lebih berpeluang mendapatkan opini

audit going concern. Penelitian Lie dkk (2016) membuktikan bahwa

solvabilitas berpengaruh signifikan terhadap opini audit going concern.

silvia wijaya, dkk (2019) menyatakan bahwa solvability berpengaruh dan

signifikan terhadap.opini audit going concern. Tomi riyadi (2019) Rasio

Solvabilitas yang diproksikan dengan Debt to Asset Ratio terbukti

memiliki pengaruh signifikan terhadap opini auditor di perusahaan

manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia, namun Debt to Equity

Ratio tidak terbukti memiliki pengaruh signifikan terhadap opini auditor di

perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia.

Berdasarkan uraian diatas maka hipotesis yang dapat diambil

adalah sebagai berikut.

Ha3: Solvabilitas berpengaruh terhadap opini audit going concern

Page 55: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

37

4. Pertumbuhan Perusahaan Terhadap Opini Audit Going Concern

Perusahaan yang mengalami pertumbuhan, menunjukkan aktivitas

operasional perusahaan berjalan dengan semestinya sehingga perusahaan

dapat mempertahankan posisi ekonominya dan kelangsungan hidupnya.

Sementara perusahaan dengan rasio pertumbuhan penjualan negatif

berpotensi besar mengalami penurunan laba sehingga manajemen perlu

untuk mengambil tindakan perbaikan agar tetap dapat mempertahankan

kelangsungan hidupnya. Penjualan merupakan kegiatan operasi utama

perusahaan. Penjualan perusahaan yang meningkat dari tahun ke tahun

memberi peluang perusahaan untuk memperoleh peningkatan laba (Abdul

dan Baldric, 2014).

Ni Ketut (2016) dalam penelitiannya mengungkapkan bahwa

pertumbuhan perusahaan berpengaruh terhadap penerimaan opini audit

going concern. Enggar dan Evi (2013) dalam penelitiannya

mengungkapkan bahwa pertumbuhan perusahaan tidak berpengaruh

signifikan terhadap opini audit going concern. Sedangkan Andi (2012)

dalam penelitiannya mengungkapkan bahwa pertumbuhan perusahaan

berpengaruh terhadap penerimaan opini audit going concern.

Berdasarkan uraian diatas maka hipotesis yang dapat diambil

adalah sebagai berikut.

Ha4: Pertumbuhan Perusahaan berpengaruh terhadap opini audit

going concern

Page 56: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

38

5. Opinion Shopping Terhadap Opini Audit Going Concern

Opinion shopping terjadi apabila perusahaan akan memberhentikan

auditor yang cenderung memberikan opini audit berupa opini audit going

concern, atau sebaliknya bahwa perusahaan akan menunjuk auditor yang

cenderung memberikan opini audit berupa unqualified opinion.

Perusahaan melakukan praktik opinion shopping bukan tanpa alasan,

perusahaan melakukan ini dengan harapan mendapat unqualified opinion

dari auditor baru. Hal tersebut dibuktikan dengan pernyataan Lennox

(2000) bahwa perusahaan yang mengganti auditor (auditor switching)

kemungkinan akan memperoleh opini yang lebih baik jika dibandingkan

dengan perusahaan yang tidak mengganti auditornya.Dalam Nindita, 2019

opinion shopping tidak berpengaruh terhadap penerimaan opini audit

going concern, Nursasi (2013) yang membuktikan bahwa opinion

shopping berpengaruh terhadap opini audit goingconcern.

Berdasarkan uraian diatas maka hipotesis yang dapat diambil

adalah sebagai berikut.

Ha5: Opinion Shopping berpengaruh terhadap opini audit going

concern.

Page 57: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

39

BAB III

METODE PENELITIAN

A. Ruang lingkup penelitian

Ruang lingkup penelitan ini terbatas pada permasalahan yang akan

diteliti yaitu pengaruh profitabilitas, likuiditas, solvabilitas, pertumbuhan

perusahaan, opinion shopping terhadap opini audit going concern.

Populasi dari penelitian ini adalah seluruh perusahaan sektor manufaktur

yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia dari tahun 2014-2017.

Data yang digunakan dalam penelitian ini adalah data sekunder. Data

sekunder adalah data yang diperoleh dalam bentuk sudah jadi atau sudah

diolah (Ghozali, 2016). Data sekunder dalam penelitian ini adalah laporan

keuangan seluruh perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa

Efek Indonesia dari tahun 2014-2017

B. Metode Penentuan Sampel

Populasi penelitian ini adalah seluruh perusahaan manufaktur yang

terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) periode 2014-2017. Teknik yang

digunakan untuk menentukan sampel pada penelitian ini adalah purposive

sampling, yaitu metode pengambilan sampel dengan menggunakan kriteria

tertentu.

Kriteria yang diambil dalam penelitian ini adalah sebagai berikut:

1. Perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia dari tahun 2014-2017.

Page 58: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

40

2. Perusahaan manufaktur yang tidak dikeluarkan (delisting) dan

terdaftar secara berturut-turut selama periode 2014-2017

3. Perusahaan yang mengalami laba negatif sekurang-kurangnya

selama tiga periode laporan keuangan dalam tahun pengamatan

2014-2017. karena auditor tidak akan mengeluarkan opini audit

going concern pada perusahaan yang memiliki laba positif.

C. Metode Pengumpulan Data

Dalam penelitian pengaruh profitabilitas, likuiditas, solvabilitas,

pertumbuhan perusahaan, opinion shopping terhadap opini audit going

concern peneliti menggunakan dua cara dalam memperoleh data yaitu:

1. Penelitian Pustaka

Peneliti memperoleh data yang berkaitan dengan masalah yang sedang

diteliti melalui buku, jurnal, internet, berita, dan perangkat lain yang

berkaitan dengan judul penelitian.

2. Penelitian Lapangan

Data yang digunakan merupakan data sekunder dengan mengambil data

laporan keuangan perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di Bursa

Efek Indonesia dari tahun 2014-2017.

D. Metode Analisis Data

Metode statistik yang digunakan untuk menganalisis data dan

menguji hipotesis yaitu dengan menggunakan analisis regresi logistik

(logistic regression) dengan menggunakan perangkat lunak SPSS

(Statistical Package for Social Science) versi 22.0.

Page 59: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

41

Regresi logistik adalah regresi yang digunakan untuk menguji apakah

probibalitas terjadinya variabel terikat dapat diprediksi dengan variabel

bebasnya. Pada teknik analisis regresi logistik tidak memerlukan lagi

asumsi normalitas data pada variabel bebasnya (Ghozali, 2016). Adapun

tahapan tahapan dalam regresi logistik adalah sebagai berikut:

1. Statistik Deskriptif

Statistik deskriptif digunakan untuk memberikan gambaran atau

deskripsi suatu data yang dilihat dari nilai rata-rata (mean), standar

deviasi, varian, maksimum, minimum, sum, range, kurtosis dan skewness

(kemenangan distribusi) (Ghozali, 2016). Mean digunakan untuk

memperkirakan nilai rata-rata populasiyang diperkirakan dari sampel.

Standar deviasi digunakan untuk menilai dispersi rata-rata dari sampel.

Maksimum dan minimum digunakan untuk melihat nilai minimum dan

maksimum dari populasi. Hal ini perlu dilakukan untuk melihat gambaran

keseluruhan dari sampel yang berhasil dikumpulkan dan memenuhi syarat

untuk dijadikan sampel penelitian. Analisis statistik deskriptif dalam

penelitian ini digunakan untuk mengetahui deskripsi tentang profitabilitas,

likuiditas, solvabilitas, pertumbuhaan perusahaan dan opinion shopping di

perusahaan manufaktur.

2. Menilai Keseluruhan Model (Overall Model Fit)

Analisis pertama yang dilakukan adalah menilai overall fit model

terhadap data. Hipotesis untuk menilai model fit adalah:

H0 : Model yang dihipotesiskan fit dengan data

Page 60: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

42

Ha : Model yang dihipotesiskan tidak fit dengan data

Berdasarkanhipotesis ini, maka H0 harus diterima dan Ha harus ditolak

agar model fit dengan data. Statistik yang digunakan berdasarkan fungsi

likelihood. Likelihood L dari model adalah probabilitas bahwa model

yang dihipotesiskan menggambarkan data input. Untuk menguji hipotesis

nol dan alternatif, L ditransformasikan menjadi – 2LogL (-

2LogLikelihood). Statistik -2LogL atau rasio x2 statistics, dimana x2

distribusi dengan degree of freedom n-q, q adalah jumlah parameter

(Ghozali, 2016).

3. Menilai Kelayakan Model Regresi

Kelayakan model regresi dinilai dengan menggunakan Hosmer and

Lameshow’s Goodness of Fit Test. Jika nilai statistik Hosmer and

Lameshow’s Goodness of Fit lebih besar daripada 0,05 maka hipotesis nol

tidak dapat ditolak dan berarti model mampu memprediksi nilai

observasinya atau dapat dikatakan model dapat diterima karena sesuai

dengan data observasinya (Ghozali, 2016).

4. Uji Koefisien Determinasi (Nagelkerke R. Square)

Uji koefisien determinasi dengan menggunakan Nagelkerke R

Square merupakan pengujian yang dilakukan untuk mengetahui seberapa

besar variabel independen mampu menjelaskan dan mempengaruhi

variabel dependen. Nilai Nagelkerke R Square bervariasi antara 1 sampai

dengan 0. Jika nilai semakin mendekati 1 maka model dianggap semakin

Page 61: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

43

goodness of fit, sementara jika semakin mendekati 0 maka model

dianggap tidak goodness of fit (Ghozali, 2016).

5. Uji Signifikansi Regresi Logistik

Pengujian dengan model regresi logistik digunakan dalam

penelitian ini adalah untuk mengetahui pengaruh dari masing-masing

variabel independen terhadap variabel dependen. Kriteria pengujian:

a. Tingkat kepercayaan yang digunakan adalah 95% atau taraf

signifikansi 5% (α = 0,05).

b. Kriteria penerimaan atau penolakan hipotesis didasarkan pada

signifikansi p-value. Jika taraf signifikansi > 0,05 maka Ho

diterima dan jika taraf signifikansi < 0,05 maka Ho ditolak.

6. Analisis Hipotesis

Penelitian ini menggunakan Software SPSS versi 22.0 untuk

memprediksi hubungan antara variabel independen dengan variabel

dependen. Penelitian ini akan menggunakan alat analisis regresi logistik

untuk menguji pengaruh antara variabel dependen dengan ke lima variabel

independen. Tujuan analisis regresi logistik ialah menggunakan nilai-nilai

variabel independen yang diketahui, untuk meramalkan nilai variabel

dependen.Model regresi yang digunakan untuk menguji hipotesis adalah

sebagai berikut:

= α + 𝛽1𝑋1+𝛽2𝑋2+𝛽3𝑋3+𝛽4𝑋4+𝛽5𝑋5+𝑒

Ln 𝐺𝐶1−GC = Variable Dummy Opini Audit Going Concern

Page 62: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

44

α = Konstanta

βi = Koefisien regresi

X1 = Profitabilitas

X2 = Likuiditas

X3 = Solvabilitas

X4 = Pertumbuhan Perusahaan

X5 = Opinion Shopping

e = error

E. Operasional Variabel Penelitian

1. Variabel Dependen

Variabel dependen dalam penelitian ini adalah pengungkapan opini

audit going concern. Opini audit going concern merupakan opini audit

yang dikeluarkan oleh auditor untuk memastikan apakah perusahaan dapat

mempertahankan kelangsungan hidupnya (SPAP, 2001). Auditor

melakukan evaluasi terhadap perusahaan sebelum menentukan apakah

terdapat kesangsian atas kelangsungan usaha suatu perusahaan. Variabel

ini diukur dengan menggunakan variabel dummy. Opini going concern

(GC) diberi kode 1 sedangkan opini audit non going concern (NGC) diberi

kode 0.

2. Variabel independen

Variabel independen dalam penelitian ini adalah profitabilitas,

likuiditas, solvabilitas, pertumbuhan perusahaan dan opinion shopping.

Page 63: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

45

a. Profitabilitas

Profitabilitas adalah hasil akhir dari sejumlah kebijakan dan

keputusan yang dilakukan oleh perusahaan (Lie Cristian 2016) ROA

merupakan salah satu bentuk analisis profitabilitasuntuk mengukur

efisiensi perusahaan dalam mengelola asetnya guna menghasilkan laba.

Ketika perusahaan mempunyai profitabilitas yang diukur melalui Return

On Asset (ROA) yang tinggi diharapkan dapat memperoleh laba yang

tinggi sehingga kemungkinan perusahaan mendapatkan opini modifikasi

going concern kecil.

ROA =

b. Likuiditas

Likuiditas merupakan kemampuan perusahaan dalam menutupi

kewajiban jangka pendeknya dengan memanfaatkan asset yang

dimilikinya. Pada dasarnya, perusahaan yang tidak likuid akan

menyebabkan perusahaan tersebut kesulitan untuk membayar kewajiban

jangka pendeknya. Apabila hal ini berkelanjutan, kemungkinan perusahaan

tersebut tidak akan mampu untuk tetap bertahan dalam melanjutkan

usahanya. Hal ini yang mendasari auditor mengeluarkan opini audit going

concern. Dalam hubungannya dengan opini audit going concern, semakin

kecil likuiditas, maka semakin besar probabilitas auditor dalam

mengeluarkan opini going concern. Sebaliknya, semakin besar likuiditas

perusahaan, maka semakin kecil probabilitas auditor dalam mengeluarkan

Page 64: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

46

opini going concern. likuiditas merupakan kemampuan perusahaan dalam

menutupi kewajiban jangka pendeknya (Kristiana, 2012). Rasio yang

digunakan sebagai parameter untuk mengukur tingkat likuiditas

perusahaan ialah current ratio dengan rumus:

Current Ratio =

c. Solvabilitas

Rasio solvabilitas merupakan rasio yang mengukur seberapa jauh

kemampuan perusahaan memenuhi kewajiban keuangannya. Solvabilitas

mengacu pada jumlah pendanaan yang berasal dari utang perusahaan

kepada kreditor. Rasio solvabilitas diukur dengan menggunakan rasio debt

to total assets. Rasio solvabilitas yang tinggi dapat berdampak buruk bagi

kondisi keuangan perusahaan. Semakin tinggi rasio solvabilitas, semakin

menunjukkan kinerja keuangan perusahaan yang buruk dan dapat

menimbulkan ketidakpastian mengenai kelangsungan hidup perusahaan.

Hal ini menyebabkan perusahaan lebih berpeluang mendapatkan opini

audit going concern.Menurut Hery (2015), rasio ini dihitung dengan rumus

sebagai berikut :

Debt to Total Assets =

d. Pertumbuhan Perusahaan

Perusahaan yang mengalami pertumbuhan, menunjukkan aktivitas

operasional perusahaan berjalan dengan semestinya sehingga perusahaan

dapat mempertahankan posisi ekonominya dan kelangsungan hidupnya.

Sementara perusahaan dengan rasio pertumbuhan penjualan negatif

Page 65: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

47

berpotensi besar mengalami penurunan laba sehingga manajemen perlu

untuk mengambil tindakan perbaikan agar tetap dapat mempertahankan

kelangsungan hidupnya. Penjualan merupakan kegiatan operasi utama

perusahaan. Penjualan perusahaan yang meningkat dari tahun ke tahun

memberi peluang perusahaan untuk memperoleh peningkatan laba (Abdul

dan Baldric, 2014).

Perhitungan dengan mengukur pertumbuhan penjualan adalah sebagai

berikut.

PP = (PBt – P Bt-1) / PBt-1

Keterangan:

PP : Pertumbuhan Penjualan

PBt: Penjualan Bersih tahun sekarang

PBt-1: Penjualan Bersih satu tahun sebelumnya.

e. Opinion Shopping

Opinion shopping terjadi apabila perusahaan akan memberhentikan

auditor yang cenderung memberikan opini audit berupa opini audit going

concern, atausebaliknya bahwa perusahaan akan menunjuk auditor yang

cenderung memberikan opini audit berupa unqualified opinion.

Perusahaan melakukan praktik opinion shopping bukan tanpa alasan,

perusahaan melakukan ini dengan harapan mendapat unqualified opinion

dari auditor baru. Pengukuran opinion shopping menggunakan metode

yang diterapkan oleh Lennox (2002). Variabel ini menggunakan variabel

dummy, angka 1 diberikan kepada perusahaan yang melakukan pergantian

auditor untuk tahun selanjutnya setelah perusahaan mendapatkan opini

Page 66: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

48

audit going concern, dan angka 0 jika perusahaan tidak melakukan

pergantian auditor untuk tahun selanjutnya setelah perusahaan

mendapatkan opini audit goingconcern.

F. Tabel Operasional Variabel

Tabel Operasional Variabel dalam penelitian ini dapat diliat dalam tabel 3.1

Tabel 3.1

Operasional Variabel

Variabel Indikator Skala

Profitabilitas (X1)

(Lie Cristian 2016)

ROA =

Skala Rasio

Likuiditas (X2)

(Kristiana, 2012).

CR =

Skala Rasio

Solvabilitas (X3)

Hery (2015)

DTA =

Skala Rasio

Pertumbuhan Perusahaan

(X4)

(Abdul dan Baldric, 2014).

PP = (PBt – P Bt-1) / PBt-1

PP : Pertumbuhan Penjualan

PBt : Penjualan Bersih tahun

sekarang

PBt-1: Penjualan Bersih satu

tahun sebelumnya.

Skala Rasio

Page 67: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

49

Tabel 3.1

Opinion Shopping

(X5)

Lennox (2002)

Variabel ini menggunakan variabel

dummy, angka 1 diberikan kepada

perusahaan yang melakukan pergantian

auditor untuk tahun selanjutnya setelah

perusahaan mendapatkan opini audit

going concern, dan angka 0 jika

perusahaan tidak melakukan

pergantian auditor untuk tahun

selanjutnya setelah perusahaan

mendapatkan opini audit going

concern.

Skala Nominal

Opini Audit Going

Concern (Y)

Variabel ini diukur dengan

menggunakan variabel dummy. Opini

going concern (GC) diberi kode 1

sedangkan opini audit non going

concern (NGC) diberi kode 0.

Skala Nominal

Page 68: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

50

BAB IV

HASIL DAN PEMBAHASAN

A. Gambaran Umum Penelitian

1. Deskripsi Objek Penelitian

Dalam penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh antara

Profitabilitas, Likuiditas, Solvabilitas, Pertumbuhaan Perusahaan dan

Opinion Shopping terhadap opini Audit Going Concern. Penelitian ini

menggunakan populasi perusahaan sektor manufaktur yang terdaftar di

Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2014-2017. Tahun dalam

penelitian ini diambil dari tahun 2014-2017, periode dalam penelitian ini

selama empat tahun agar waktu pengamatan panjang sehingga peneliti

dapat menganalisis perkembangan perusahaan selama empat tahun

berturut-turut. Pengambilan data pada penelitian ini menggunakan teknik

purposive sampling dimana pengambilan sampel berdasarkan kriteria

tertentu. Berikut kriteria pengambilan sampel dan hasil pemilihan sampel

penelitian.

Tabel 4.1

Tabel Seleksi Sampel Dengan Kriteria

No Keterangan Jumlah

1. Perusahan manufaktur di Bursa Efek

Indonesia (BEI) pada tahun 2014-2017.

143

2. Perusahaan keluar (delisting) dari BEI (7)

Page 69: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

51

selama periode pengamatan 2014-2017.

3. Perusahaan yang mengalami laba positif

selama periode laporan keuangan dalam

tahun pengamatan 2014-2017.

(126)

Jumlah Sampel Setiap Periode 14

Periode Penelitian 4

Jumlah Sampel Akhir 56

Sumber: data sekunder yang diolah (2017)

Jumlah perusahaan manufaktur yang terdaftar di Bursa Efek

Indonesia tahun 2014-2017 secara berturut-turut untuk periode tersebut

berjumlah 143 perusahaan. Dimana 7 perusahaan yang keluar atau

delisting dari BEI selama periode pengamatan dan perusahaan yang

mengalami laba bersih yang positif sekurang-kurangnya selama empat

periode laporan keuangan dalam tahun pengamatan berjumlah 126

perusahaan. Dari data diatas sampel yang diambil berjumlah 14 peusahaan.

Pada periode penelitian selama empat tahun dikalikan 14 perusahaan maka

total sampelnya 56.

Page 70: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

52

Daftar perusahaan yang telah menjadi sampel penelitian disajikan

pada tabel 4.2.

Tabel 4.2

Tabel Daftar Perusahaan

No. Nama Perusahaan Kode Perusahaan

1. PT Aneka Gas Industri AGII

2. PT Tiga Pilar Sejahtera Food, Tbk AISA

3. Argo Pantes Tbk ARGO

4. Chitose Internasional Tbk CINT

5. Ekadharma International Tbk EKAD

6. Pan Asia Indosyntec Tbk HDTX

7. Champion Pasific Indonesia IGAR

8. Kertas Basuki Rachmat Indonesia Tbk KBRI

9. Multi Bintang Indonesia Tbk MLBI

10. Apac Citra Centertex Tbk MYTX

11. Sunson Textile Manufacturer Tbk SSTM

12. Siantar Top Tbk STTP

13. SLJ Global Tbk d.h Sumalindo Lestari Jaya

Tbk

SULI

14. PT Tunas Alfin Tbk TALF

Sumber: Diolah dari berbagai referensi (2017)

Page 71: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

53

2. Deskripsi Sampel Penelitian

Pada penelitian ini, sampel dipilih dengan metode purposive

sampling. Melalui metode purposive sampling diharapkan sampel dapat

mewakili populasinya dan tidak menimbulkan bias bagi tujuan penelitian

yang telah dijelaskan sebelumnya. Maka sampel yang dipilih untuk

tersedianya data yang dibutuhkan didalam penelitian.

Dari hasil analisis terhadap laporan tahunan dan laporan keuangan

auditee pada tahun penelitian dapat diketahui jenis opini yang diterima

masing-masing perusahaan selama periode peneltian. Opini tersebut

kemudian digolongkan menjadi dua jenis opini audit, yang pertama opini

audit going concern (GC) dan kedua opini audit non going concern

(NGC). Distribusi perusahaan tersebut disajikan dalam tabel 4.3.

Tabel 4.3

Tabel Distribusi Perusahaan Berdasarkan Opini Audit

Opini

Audit

2014 2015 2016 2017 Total

GC

6 5 5 6 22

23.33% 28% 28% 23.33% 25.45%

NGC

8 9 9 8 34

76.67% 72% 72% 76.67% 74.55%

Total

14 14 14 14 56

100% 100% 100% 100% 100%

Sumber: data sekunder yang diolah (2017)

Page 72: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

54

Berdasarkan tabel 4.3, diatas bahwa pada tahun 2014 jumlah

perusahaan sektor manufaktur yang memperoleh opini audit going concern

adalah sebanyak 6 perusahaan atau 23.33% dari perusahaan total.

Pada tahun 2015 jumlah perusahaan sampel yang memperoleh opini audit

going concern mengalmi penurunan sebanyak satu perusahaan dan tahun

2016 jumlah perusahaan sampel yang memperoleh opini audit going

concern sama pada tahun 2015 yaitu 5 perusahaan atau 28% dari

perusahaan total. Pada tahun 2017 jumlah perusahaan sampel yang

memperolah opini audit going concern mengalami kenaikan menjadi 6

perusahaan yang sama pada tahun 2014 sebesar 23.33% dari perusahaan

total.

B. Analisis Data Penelitian

Hipotesis dalam penelitian ini diuji dengan menggunakan model

regresi logistik agar diperoleh gambaran mengenai pengaruh variabel

independen terhadap variabel dependen. Vaiabel independen dalam

penelitian ini adalah profitabilitas, likuiditas, solvabilitas, pertumbuhan

perusahaan, opinion shopping, sedangkan variabel dependen yaitu opini

audit going concern.

1. Hasil Uji Statistik Deskriptif

Berdasarkan hasil uji statistik deskriptif diperoleh sebanyak 56 data

observasi yang berasal dari perkalian antara periode penelitian 4 tahun dari

data tahun 2014-2017 dengan jumlah perusahaan sampel sebanyak 14

perusahaan.

Page 73: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

55

Tabel 4.4

Tabel Descriptive Statistics

Berdasarkan Tabel 4.4, hasil analisis dengan menggunakan statistik

deskriptif dijelaskan sebagai berikut:

Hasil analisis statistik deskriptif terhadap penerimaan opini going

concern (GC) menunjukkan nilai minimum sebesar 0, nilai maksimum

sebesar 1 dengan rata- rata sebesar 0,39 dan standar deviasi 0,49. Nilai

rata- rata sebesar 0,39 menunjukkan bahwa opini audit going concern

lebih banyak tidak menerima opini audit going concern dari 56 sampel

yang diteliti. Dari 56 perusahaan terdapat 39% perusahaan yang menerima

opini audit going concern dan 61% perusahaan yang mendapatkan opini

audit non going concern.

Hasil analisis statistik deskriptif terhadap Return Of Asset (ROA)

menunjukkan nilai minimum sebesar -8,6453 nilai maksimum sebesar

0,5267 dengan rata- rata sebesar -0,238dan standar deviasi 1,485.

Berdasarkan nilai minimum -8,6453 dicapai olehKertas Basuki Rachmat

Indonesia Tbk laba tahun 2017 sebesar Rp (10.125.704). sedangkan nilai

Page 74: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

56

maksimum dicapai oleh Multi Bintang Indonesia Tbkpada tahun 2017

memliki laba Rp 1.322.067.675.

Hasil analisis statistik deskriptif terhadap Curent Rasio(CR)

menunjukkan nilai minimum sebesar 0,1603 nilai maksimum sebesar

9,0888 dengan rata- rata sebesar 1,8755 dan standar deviasi 1,8930.

Chitose Internasional Tbk dicapai nilai minimum sebesar 0,1603 pada

tahun 2017 memilikikewajiban lancer Rp 66.014.779 lebih besar

dibandingkan aset lancar yang dimiliki sebesar Rp 10.584.866 menjukan

bahwa ketidak mampuan untuk membayar hutangnya pada tahun 2017 dan

nilai maksimum 9,088 oleh Ekadharma International Tbk dimana aset

lancar yang dimiliki Ekadharma International Tbk pada tahun 2015 Rp

284.055.202 lebih besar dibandingkan kewajiban lancarnya pada tahun

2015 Rp 31.253.168 menujukan bahwa Ekadharma International Tbk pada

tahun 2015 mampu membayar atau menutupi hutangnya.

Hasil analisis statistik deskriptif terhadap Debt to Asset(DTA)

berdasarkan nilai minimum 0,1385 yang dicapai oleh Champion Pasific

Indonesia tahun 2017 memiliki total kewajiban Rp 71.075.832 sedangkan

total asetnya Rp 513.022.053 dalam rasio DTA untuk menegetahui

kemampuan perusahaan membayar kewajibanya pada Champion Pasific

Indonesia tahun 2017 mampu untuk membayar kewajibanya. Argo Pantes

Tbk memiliki nilai maksimum 1,7343 pada tahun 2017 Argo Pantes Tbk

memiliki total kewajiban Rp 98.459.842 lebih kecil dibandingkan total

Page 75: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

57

aset pada tahun 2017 Rp 170.755.921. Rp Nilai rata-rata 0,6963 dan

standar deviasinya 0,4355.

Hasil analisis statistik deskriptif terhadap variabel pertumbuhan

perusahaan (PP) dengan pengukuran menggunakan pertumbuhan

penjualan menunjukkan nilai minimum sebesar -0,6425, nilai maksimum

sebesar 5,9473 dengan nilai rata-rata sebesar 0,2121 dan standar deviasi

0,8638. Nilai minimum -0,6425 pada pertumbuhan perusahaan Argo

Pantes Tbk pada tahun 2014 dimana sebesar Rp 126.985.752 mengalami

penurunan pada tahun 2015 sebesar Rp 45.400.260 . Dan pertumbuhan

perusahan yang memiliki nilai maksimum sebesar 5,9473 adalah Kertas

Basuki Rachmat Indonesia Tbk pada tahun 2015, dimana pada tahun 2015

mengalami kenaikan pendapatan perusahaan sebelumnya tahun 2014

sebesar Rp34.719.548 dan pada tahun 2015 sebesar Rp 241.207.422 .

Hasil analisis statistik deskriptif terhadap Opinion Shopping (OS)

menunjukkan nilai minimum sebesar 0, nilai maksimum sebesar 1, dengan

rata- rata sebesar 0,375 dan standar deviasi 0,4885. Hal ini berarti standar

deviasi sangat besar, menunjukkam adanya variasi yang besar atau adanya

kesenjangan yang cukup besar dari OS tertinggi dan terendah.

2. Hasil Uji Hipotesis Penelitian

Karena variabel dependen bersifat dummy (menerima opini going

concern atau tidak opini going concern), maka pengujian terhadap

hipotesis dilakukan dengan menggunakan uji regresi logistik. Regresi

logistik adalah regresi yang digunkaan untuk menguji apakah probabilitas

Page 76: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

58

terjadinya variabel terikat dapat dijelaskan oleh variabel bebasnya. Teknik

analisis ini tidak memerlukan lagi uji normalitas data pada variabel

bebasnya (Ghozali, 2016). Tahapan dalam pengujian dengan

menggunakan uji regresi logistik dapat dijelaskan sebagai berikut

(Ghozali, 2016):

a) Hasil Uji Kesesuaian Keseluruhan Model (Overall Model Fit)

Pengujian kesesuaian keseluruhan model (overall model fit) dilakukan

dengan membandingkan nilai antara -2 Log Likelihood pada awal (Block

Number=0) dengan nilai -2 Log Likelihood pada akhir (Block Number=1).

Hipotesis untuk menilai model fit adalah:

H0: Model yang dihoptesiskan fit dengan data

Ha: Model yang dihipotesiskan tidak fit dengan data

Berdasarkan hipotesis ini, maka H0 harus diterima dan Ha harus ditolak

agar model fit dengan data. Statistik yang digunakan berdasarkan fungsi

likelihood. Likelihood L dari model adalah probabilitas bahwa model

yang dihipotesiskan menggambarkan data input.

Page 77: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

59

Tabel 4.5

Iteration History 0

Sumber: Output SPSS

Berdasarkan hasil pengolahan SPSS 22.0, pada tabel 4.5 menunjukkan

bahwa nilai -2 Log Likelihood awal (tabel Iteration History 0) adalah

sebesar 75,041. Secara matematis, angka tersebut signifikan pada alpha

5% dan berarti bahwa hipotesis nol (H0) ditolak. Hal ini berarti hanya

konstanta saja yang tidak fit dengan data (sebelum dimasukkan variabel

bebas ke dalam model regresi) (Ghozali, 2016). Langkah selanjutnya

adalah membandingkan antara nilai -2 Log Likelihood awal (tabel Iteration

History 0) dengan -2 Log Likelihood akhir (tabel Iteration History 1).

Page 78: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

60

Tabel 4.6

Iteration History 1

Sumber: Output SPSS

Berdasarkan hasil output pada tabel 4.6 tersebut terjadi penurunan nilai

antara -2 Log Likelihood awal dan akhir sebesar 41,243. Penurunan

tersebut dapat diartikan bahwa penambahan variabel bebas ke dalam

model regresi memperbaiki model fit atau dengan kata lain model fit

dengan data.

b. Hasil Uji Kelayakan Model (Hosmer and Lemeshow Test)

Kelayakan model regresi dinilai dengan menggunakan Hosmer

andLemeshow’s Goodness of Fit Test. Hosmer and Lemeshow’s Goodness

of Fit Test menguji hipotesis nol bahwa data empiris cocok atau sesuai

dengan model (tidak ada perbedaan antara model dengan data sehingga

model dapat dikatakan fit). Jika nilai Hosmer and Lemeshow Goodness of

Fit lebih besar daripada 0.05 maka hipotesis nol tidak dapat ditolak dan

berarti model mampu memprediksi nilai observasinya atau dapat dikatakan

Page 79: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

61

model dapat diterima karena sesuai dengan data observasinya (Ghozali,

2016). Selanjutnya ditunjukkan tabel 4.7, Hosmer and Lemeshow

Goodness of Fit yang menunjukkan bisa tidaknya model memprediksi

nilai observasi:

Tabel 4.7

Tabel Hosmer and Lemesho

Sumber: Output SPSS

Berdasarkan tabel tersebut, dapat diketahui bahwa nilai signifikansi adaah

sebesar 0,471. Nilai signifikansi yang diperoleh tersebut jauh di atas 0,05

(α) 5% yang berarti hipotesis 0 (H0) tidak dapat ditolak (diterima). Hal ini

berarti model mampu memprediksi nilai observasinya atau model dapat

diterima karena cocok dengan data observasinya sehingga model ini dapat

digunakan untuk analisis selanjutnya.

c) Koefisien Determinasi (Nagelkerke R Square)

Koefisien determenasi digunakan untuk mengetahui seberapa besar

variabilitas variabel-variabel independen mampu memperjelas variabilitas

variabel dependen. Koefisien determinasi pada regresi logistik dapat

dilihat pada nilai Nagelkerke R Square. Nilai Nagelkerke R Square dapat

diinterprestasikan seperti nilai R Square pada regresi berganda (Ghozali,

2016). Nilai ini didapat dengan cara membagi nilai Cox & Snell R Square

dengan nilai maksimumnya.

Page 80: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

62

Tabel 4.8

Model Summary

Sumber: Output SPSS

Tabel 4.8 merupakan tabel model summary. Pada tabel ini nilai Nagelkerke

R Square menunjukkan nilai 0,614. Hal ini berarti variabilitas variabel

dependen yang dapat dijelaskan oleh variabel independen dalam penelitian

ini adalah sebesar 61,4%. Sisanya sebesar 39,6% dijelaskan oleh variabel

independen lain diluar model penelitian ini, misalnya price earning ratio,

audit report lag,reputasi auditor,kualitas audit, komite audit, manajemen

laba, prediksi kebangkrutan dan lain sebagainya. Dapat dikatakan bahwa

variasi variabel independen dalam penelitian ini yaitu profitabilitas,

likuiditas, solvabilitas, pertumbuhaan perusahaan dan opinion shopping

mampu menjelaskan variasi variabel dependen dalam penelitian ini yaitu

opini audit going concern sebesar 61,4%.

d) Hasil Matriks Klasifikasi

Matriks klasifikasi menunjukkan kekuatan prediksi dari model

regresi untuk memprediksi kemungkinan perusahaan menerima opini

going concern pada sektok manufaktur yang terdaftar di BEI selama 2014-

2017.

Page 81: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

63

Tabel 4.9

Tabel Classification

Sumber: Output SPSS

Tabel diatas menunjukkan bahwa menurut prediksi, perusahaan yang

memperoleh opini audit going concern adalah 22, sedangakan berdasarkan

observasi sesungguhnya adalah 18. Jadi, ketepatan model ini adalah 18/22

atau 81,8%. Sementara itu, prediksi perusahaan yang memperoleh opini

audit non going concern adalah 34, sedangkan menurut observasi

sesungguhnya adalah 32. Jadi ketepatan model ini adalah 32/34 atau

94,1%. Ketepatan dari prediksi keseluruhan model ini adalah sebesar

85,7%.

e. Hasil Uji Signifikansi Regresi Logistik

Pengujian hipotesis dalam penelitian ini adalah untuk menguji

pengaruh variabel profitabilitas, likuiditas, solvabilitas, pertumbuhan

perusahaan dan opinion shopping terhadap variabel dependen opini audit

going concern dengan menggunakan analisis regresi logistik yang hasilnya

ditunjukkan pada tabel 4.10:

Page 82: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

64

Tabel 4.10

Tabel Variables in the Equation

Sumber: Output SPSS

Berdasarkan Tabel diatas maka model regresi yang terbentuk adalah

sebagai berikut:

= 2,800+ 0,174 X1 – 2,002 X2 + 0,081 X3 – 0,048 X4 –2,608 X5

+ e

Berdasarkan pengujian regresi logistik sebagaimana telah dijelaskan pada

bagian sebelumnya, interpretasi hasil disajikan dalam lima bagian. Bagian

pertama membahas pengaruh profitabilitas (ROA) terhadap opini audit

going concern (GC) (H1). Bagian kedua membahas pengaruh likuiditas

(CR) terhadap opini audit going concern (GC) (H2). Bagian ketiga

membahas pengaruh solvabilitas (DTA) terhadap opini audit going

concern (GC) (H3). Bagian keempat membahas pengaruh pertumbuhaan

perusahaan (PP) terhadap opini audit going concern (GC) (H4). Bagian

kedua membahas pengaruh opinion shopping (OS) terhadap opini audit

going concern (GC) (H5).

Page 83: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

65

C. Pembahasan

1. Pengaruh Profitabilitas (ROA) terhadap Opini Audit Going

Concern (GC)

Berdasarkan persamaan model regresi yang terbentuk di atas, maka dapat

dijelaskan bahwa hipotesis pertama menyebutkan bahwa profitabilitas

tidak mempunyai pengaruh pada opini audit going concern. Pengukuran

profitabilitasdilihat dengan menggunakan rumus return on asset (ROA).

Hasil pengujian memperlihatkan bahwa profitabilitas memiliki koefisien

senilai 0,174. Tingkat signifikansi yaitu senilai 0,766 yang berarti lebih

besar dari 0,05. Hasil tersebut dapat membuktikan bahwa profitabilitas

tidak mempunyai pengaruh pada opini audit going concern, maka H1 tidak

berhasil didukung (ditolak). Sehingga dapat dinyatakan bahwa

Profitabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap Opini Audit Going

Concern pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2014-

2017.

Hasil penelitian ini sejalan dengan temuan Tyas dan Ismawati

(2018), Nugroho (2018), dan Masdiana (2015) yang menyatakan bahwa

profitabilitas tidak berpengaruh pada opini audit going concern. Dengan

semakin tinggi rasio profitabilitas suatu perusahaan maka semakin baik

kinerja perusahaan dalam mengelola aset-aset yang dimilikinya untuk

menghasilkan profit. Perusahaan dengan tingkat profitabilitas yang tinggi

maka perusahaan tersebut mampu menjalankan usahanya dengan baik

sehingga dapat mempertahankan kelangsungan hidupnya. Maka semakin

Page 84: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

66

tinggi tingkat profitabilitas maka semakin rendah pula kemungkinan

pemberian opini audit going concern oleh auditor. Sebaliknya, perusahaan

yang memiliki tingkat profitabilitas rendah maka cenderung akan

mendapatkan opini audit going concern (Komalasari, 2003; Kristiana

2012). Oleh karena itu, dapat disimpulkan bahwa adanya Profitabilitas

tidak berpengaruh signifikan terhadap Opini Audit Going Concern pada

Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2014-2017.

2. Pengaruh Likuiditas (CR) terhadap Opini Audit Going Concern

(GC)

Berdasarkan persamaan model regresi yang terbentuk di atas, maka

dapat dijelaskan bahwa hipotesis kedua menyebutkan bahwa likuiditas

mempunyai pengaruh pada opini audit going concern. Pengukuran

likuiditas dilihat dengan menggunakan rumus Current Rasio (CR).

Likuiditas kemampun perusahaan memenuhi kewajiban jangka pendeknya

dengan seluruh aset lancar yang dimiliki perusahaan. Semakin tinggi

current ratio maka semakin besar pula kemampuan perusahaan untuk

memenuhi kewajiban finansial jangka jangka pendek. Hasil pengujian

memperlihatkan bahwa likuiditas memiliki koefisien senilai -2,002.

Tingkat signifikansi yaitu senilai 0,005 yang berarti dibawah dari 0,05.

Hasil tersebut dapat membuktikan bahwa likuiditas mempunyai pengaruh

pada opini audit going concern, maka H2 berhasil didukung (diterima). Hal

ini mengidikasikan bahwa tinggi rendahnya tingkat kemampuan

perusahaan untuk menutupi semua kewajiban jangka pendeknya dengan

Page 85: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

67

menggunakan aktiva lancar yang dimiliki oleh perusahaan berpengaruh

signifikan terhadap pengeluaran opini audit going concern. Semakin tinggi

tingkat likuiditas, semakin kecil kemungkinan dikeluarkannya opini audit

going concern, dan juga sebaliknya. Sehingga dapat dinyatakan bahwa

likuiditas berpengaruh signifikan terhadap Opini Audit Going Concern

pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2014-2017.

Hasil dari penelitian ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan

oleh Fitriani dan Noor (2018), Endra (2013) dan Byusi (2017) yang hasil

dalam penelitiannya likuiditas berpengaruh signifikan Opini Audit Going

Concern. Kemampuan perusahaan dalam mempertahankan kelangsungan

hidup perusahaan tidak hanya dilihat dari likuiditasnya saja. Perusahaan

dapat memiliki potensi lain dalam mempertahankan kelangsungan

hidupnya, seperti mendapat pasokan modal baru atau memilki kemampuan

dalam menghasilkan laba yang baik pada tahun selanjutnya. Maka dapat

disimpulkan bahwa likuiditas berpengaruh signifikan terhadap Opini Audit

Going Concern pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI tahun

2014-2017.

3. Pengaruh Solvabilitas (DTA) terhadap Opini Audit Going Concern

(GC)

Hipotesis ketiga menyatakan bahwa solvabilitas tidak mempunyai

pengaruh pada opini audit going concern. Solvabilitas diukur dengan

rasio Debt to Asset dihitungan dengan total kewajiban dibagi total aset.

Hasil pengujian memperlihatkan bahwa solvabilitas memiliki koefisien

Page 86: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

68

senilai 0,081. Tingkat signifikansi yaitu senilai 0,925 yang berarti lebih

besar dari 0,05. Hasil tersebut dapat membuktikan bahwa solvabilitas tidak

mempunyai pengaruh pada opini audit going concern, maka H3 ditolak.

Hasil penelitian ini sejalan dengan temuan Febriana dan Septarina

(2016), Kurniawan (2019) dan siswindari (2014) yang menyatakan

solvabilitas tidak berpengaruh pada opini audit going concern. Dalam

penilitian yang dilakukan Susanto (2009) bahwa auditor dalam

memberikan opini audit going concern tidak berdasarkan sejauh mana

modal pemilik dapat menutupi hutang kepada pihak luar, akan tetapi lebih

cenderung melihat kondisi keuangan perusahaan secara keseluruhan.

Semakin tinggi rasio solvabilitas maka semakin besar potensi terbitnya

opini audit going concern, atau sebaliknya. Hal ini dikarenakan perusahaan

tidak memperoleh keuntungan dalam jangka panjang sehingga

kemungkinan harus direstrukturisasi dan hal yang sering terjadi setelah

restrukturisasi adalah perusahaan menjadi bangkrut. Maka dapat

disimpulkan bahwa solvabilitas tidak berpengaruh signifikan terhadap

Opini Audit Going Concern pada Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di

BEI tahun 2014-2017.

Page 87: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

69

4. Pengaruh Pertumbuhaan Perusahaan (PP) terhadap Opini Audit

Going Concern (GC)

Berdasarkan persamaan model regresi yang terbentuk diatas maka

dapat dijelaskan bahwa hipotesis keempat menyebutkan bahwa

pertumbuhan perusahaan tidak mempunyai pengaruh pada opini audit

going concern. Pengukuran pertumbuhan perusahaan diukur menggunakan

rumus pertumbuhan penjualan dengan melihat nilai rasio peningkatan

penjualan dari tahun ke tahunnya. Hasil pengujian memperlihatkan bahwa

pertumbuhan perusahaan memiliki koefisien senilai -0,048 dan tingkat

signifikansi senilai 0,912 yang berarti lebih besar dari 0,05. Hasil tersebut

dapat membuktikan bahwa pertumbuhan perusahaan tidak mempunyai

pengaruh pada opini audit going concern, maka H4 tidak berhasil

didukung atau dengan kata lain ditolak.

Hal ini disebabkan karena pertumbuhan penjualan tidak diikuti

dengan peningkatan saldo laba dan penurunan beban hutang. Peningkatan

beban operasional yang lebih tinggi dibandingkan dengan peningkatan

penjualan akan mengakibatkan laba bersih setelah pajak yang negatif dan

selanjutnya akan berdampak pada berkurangnya saldo laba ditahan. Tidak

ada jaminan bahwa perusahaan yang mengalami peningkatan pada

penjualan bersihnya juga akan mengalami peningkatan pada laba

bersihnya.Auditor akan lebih mempertimbangkan kemampuan perusahaan

untuk menghasilkan laba dalam memberikan opini audit going concern

(Byusi dan Achyani,2017).

Page 88: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

70

Dalam penelitian ini tidak berhasil membuktikan bahwa

pertumbuhan perusahaan berpengaruh terhadap opini audit going concern.

Hasil penelitian ini tidak konsisten dengan penelitian Hinarno (2016),

Rahmati dan Priyadani (2018), Kristiana (2012) dan Aji dan Sari (2019)

dimana dalam hasil penelitian yang dilakukan terdahulu menyatakan

bahawa pertumbuhaan perusahaan berpengaruh segnifikan terhadap oponi

audit going concern. Hal ini berbanding terbalik dalam penelitian yang

dilakukan oleh Nursasi dan Maria (2015), Pratiwi dan Lim (2018),

Krissindiastuti dan Ramini (2016) dan Byusi dan Achyani (2017).

Menurut Andi (2012) perusahaan yang mempunyai rasio pertumbuhan

penjualan yang negatif mengindikasikan bahwa perusahaan tersebut tidak

dapat mempertahankan posisi ekonominya dan kemungkinan tidak dapat

mempertahankan kelangsungan hidupnya. Sehingga auditor cenderung

memberikan opini audit going concern kepada perusahaan yang

mengalami pertumbuhan negatif.

Maka dapat disimpulkan bahwa pertumbuhaan perusahaan tidak

berpengaruh signifikan terhadap Opini Audit Going Concern pada

Perusahaan Manufaktur yang terdaftar di BEI tahun 2014-2017.

5. Pengaruh Opinion Shopping (OS) terhadap Opini Audit Going

Concern (GC)

Berdasarkan persamaan model regresi yang terbentuk diatas maka

dapat dijelaskan bahwa hipotesis kelima menyebutkan opinion shopping

mempunyai pengaruh pada opini audit going concern. Pengukuran opinion

Page 89: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

71

shopping dengan apakah perusahaan mengganti auditor setelah menerima

opini audit going concern atau tidak. Hasil pengujian memperlihatkan

bahwa opinion shopping memiliki koefisien senilai -2,608 dan tingkat

signifikansi senilai 0,006 yang berarti lebih kecil dari 0,05. Opinion

Shopping menunjukkan pergantian auditor independen untuk tahun

berikutnya apabila tahun berjalan perusahaan mendapatkan opini audit

going concern. Hasil tersebut dapat membuktikan bahwa opinion shopping

mempunyai pengaruh pada opini audit going concern, maka H5 berhasil

didukung atau dengan kata lain diterima.

Penelitian ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh

Nursasi dan Maria (2015), Kusumayanti dan Widhiyani (2017), Rahim

(2016), Kwarto (2015) dan Aji dan Sari (2019) yang menyatakan bahwa

opinion shopping berpengaruh signifikan terhadap opini going concern.

Hal ini menunjukkan bahwa opinion shopping dilakukan untuk mendapat

opini audit yang lebih baik. Hal inilah yang mendasari perusahaan untuk

berpindah auditor. Praktik opinion shopping dapat terlihat dari opini audit

baru yang diperoleh perusahaan. Pada umumnya setelah berpindah auditor

independen, maka perusahaan akan mendapatkan opini audit yang lebih

baik. Pada kondisi keterbatasan informasi yang dimiliki prinsipal, agen

dapat melakukan berbagai cara untuk mendapat penilaian yang baik dari

prinsipal atas kinerjanya. Salah satu cara yang dapat dilakukan agen adalah

dengan melakukan opinion shopping. Opinion shopping seperti yang

didefinisikan oleh SEC sebagai aktivitas mencariauditor yang mau

Page 90: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

72

mendukung perlakuan akuntansiyang diajukan oleh manajemen untuk

mencapaitujuan pelaporan perusahaan. Tujuannya adalah memanipulasi

hasil operasi atau kondisi keuangan (Rahim, 2016).

Namun hal ini tidak sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh

Byusi (2017), Ardiani dan Azlina (2012), dan Yuridiskasari (2017).

Menurut Byusi (2017) Perusahaan yang melakukan pergantian auditor

tidak meningkatkan penerimaan opini audit going concern, sebaliknya

perusahaan yang tidak melakukan pergantian auditor juga tidak semakin

menurunkan penerimaan opini audit going concern.Hal ini terjadi karena

auditor mempunyai independensi. Sehingga meskipun perusahaan

melakukan pergantian auditor ataupun tidak melakukan pergantian auditor,

ketika auditor tersebut independen maka tidak akan berpengaruh terhadap

tingkat penerimaan opini audit going concern.

Page 91: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

73

BAB V

PENUTUP

A. Kesimpulan

Berdasarkan data yang dikumpulkan dan hasil pengujian yang telah

dilakukan dengan menggunakan uji regresi logistik, dan pembahasan pada

bagian sebelumnya dapat diambil kesimpulan sebagai berikut:

1. Profitabilitas secara statistik tidak berpengaruh secara signifikan terhadap

opini audit going concern selama 4 tahun pengamatan (2014-2017). Hasil

penelitian ini sejalan dengan temuan Tyas dan Ismawati (2018), Nugroho

(2018), dan Masdiana (2015). Kontradiktif dengan penelitian Rahman dan

Ahmad (2018), Riyadi (2019), dan Kusumawardhani (2018).

2. Likuiditas secara statistik berpengaruh secara signifikan terhadap opini

audit going concern selama 4 tahun pengamatan (2014-2017). penelitian

ini sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Fitriani dan Noor

(2018), Endra (2013) dan Byusi (2017). Namun hasil penelitian ini tidak

sejalan dengan hasil penelitian yang dilakukan Nugroho (2018), Riyadi

(2019) dan Masdiana (2015).

3. Solvabilitas secara statistik tidak berpengaruh secara signifikan terhadap

opini audit going concern selama 4 tahun pengamatan (2014-2017). Hasil

penelitian ini sejalan dengan temuan Febriana dan Septarina (2016),

Kurniawan (2019) dan siswindari (2014). Kontradiktif dengan penelitian

Rahman dan Ahmad (2018), Riyadi (2019), Masdiana (2015) dan

Rahmadani (2015).

Page 92: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

74

4. Pertumbuhaan Perusahaan secara statistik tidak berpengaruh secara

signifikan terhadap opini audit going concern selama 4 tahun pengamatan

(2014-2017). Hasil penelitian ini tidak konsisten dengan penelitian

Hinarno (2016), Rahmati dan Priyadani (2018), Kristiana (2012) dan Aji

dan Sari (2019). Hal ini berbanding terbalik dalam penelitian yang

dilakukan oleh Nursasi dan Maria (2015), Pratiwi dan Lim (2018),

Krissindiastuti dan Ramini (2016) dan Byusi dan Achyani (2017).

5. Opinion shopping secara statistik berpengaruh secara signifikan terhadap

opini audit going concern selama 4 tahun pengamatan (2014-2017).

sejalan dengan penelitian yang dilakukan oleh Nursasi dan Maria (2015),

Kusumayanti dan Widhiyani (2017), Rahim (2016), Kwarto (2015) dan

Aji dan Sari (2019). Namun hal ini tidak sejalan dengan penelitian yang

dilakukan oleh Byusi (2017), Ardiani dan Azlina (2012), dan

Yuridiskasari (2017).

B. Saran

Penelitian ini dimasa mendatang diharapkan dapat menyajikan

hasil penelitian yang lebih berkualitas dengan adanya beberapa masukan

mengenai beberapa hal diantaranya:

1. Penelitian lebih lanjut disarankan mempertimbangkan untuk menggunakan

populasi penelitian lainnya yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI)

seperti sektor bahan tambang atau perusahaan properti, real estate, dan

konstruksi.

Page 93: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

75

2. Peneliti selanjutnya disarankan untuk menambah periode penelitian.

3. Penelitian lebih lanjut disarankan untuk menambah variabel-variabel yang

memiliki keterkaitan dengan opini audit going concern, seperti manajemen

laba, predeksi kebangkrutan, debt default, opini audit tahun sebelumnya,

reputasi KAP dan lain-lainya.

Page 94: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

76

DAFTAR PUSTAKA

Angga, Patria Gama. (2014). Analisis Faktor-Faktor Penerimaan Opini Auditor

Dengan Modifikasi Going Concern (Studi Empiris Di Bursa Efek

Indonesia). Jurnal Ilmiah Akuntansi dan Bisnis, Vol. 9 No. 1. Hal 8-18.

Andini, Prita dan Anissa Amalia Mulya. (2015). Pengaruh Opini Audit Tahun

Sebelumnya, Pertumbuhan Perusahaan, Proporsi Komisaris Independen,

Ukuran Komite Audit dan Debt Default Terhadap Opini Audit Going

Concern (Studi Empiris pada Perusahan Manufaktur yang terdaftar pada

BEI Periode 2010-2014. Jurnal Akuntansi dan Keuangan FE Universitas

Budi Luhur, Vol. 4, No. 2. ISSN: 2252-7141.

Aryantika, Ni Putu Putri, and Ni Ketut Rasmini. (2016). “Profitabilitas,

Leverage, Prior Opinion Dan Kompetensi Auditor Pada Opini Audit

Going Concern.” E-Jurnal Akuntansi Universitas Udayana 2: 414–25.

Dewayanto, Totok. (2011). Analisis Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi

Penerimaan Opini Audit Going concern Pada Perusahaan Manufaktur

Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia. Fokus Ekonomi Vol. 6 No. 1 , pp.

81-104.

Ghozali, Imam (2016). Aplikasi Analisis Multivariate dengan Program IBM

SPSS 23. Semarang: Badan Penerbit Universitas Diponegoro.

Gusti, R. Q., & Yujowati, S. P. (2018). Pengaruh Leverage, Profitabilitas,

Pertumbuhaan Perusahaan dan Opini Audit Tahun Sebelumnya Terhadap

Penerimaan Opini Audit Going concern (Studi Pada Perusahaan

Pertambangan yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. e-Proceeding of

Management, Vol. 5 (No. 3), 3463.

Hafid, B., & Achyani, F. (2017). Determinan Opini Audit Going Concern (Studi

Empiris Pada Perusahaan Real Estate dan Property yang Terdaftar di BEI

Tahun 2013-2015). Riset Akuntansi dan Keuangan Indonesia, Vol. 3 (No.

1).

Hery. (2015). Analisis Laporan Keuangan: Pendekatan Rasio

KeuanganYogyakarta : CAPS (Center for Academic Publishing Service).

Institut Akuntan Publik Indonesia. (2011). Standar Profesional Akuntan Publik.

Jakarta: Salemba Empat.

Indrasiti, Narita. (2016) “BEI kaji kembali penilaian going concer emiten”.

Diakses pada 18 Juli 2019 dari https://investasi.kontan.co.id/news/bei-kaji-

kembali-penilaian-going-concern-emiten.

Page 95: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

77

Iriawan, Wisnu Putra , dan Leny Suzan, (2015). Pengaruh Pertumbuhan

Perusahaan, Opinion Shopping, dan Prior Opinion Terhadap Penerimaan

Opini Audit Going concern.

Januarti, Indira dan Ella Fitrianasari. (2008). “Analisis Rasio Keuangan dan

Rasio Nonkeuangan yang Memengaruhi Auditor dalam Memberikan

Opini Audit Going Concern pada Auditee (Studi Empiris pada Perusahaan

Manufaktur yang Terdaftar di BEJ 2000-2005)”. Jurnal MAKSI. Vol. 8,

No. 1: 43-58.

Jensen, M., & Meckling, W. (1976). Theory Of The Firm: Managerial

Behaviour Agency Cost and Ownership Structure. Journal of Financial

Economics. Vol. 3, No. 4, 305-360.

Junaidi, dan Jogiyanto Hartono. (2010). Faktor Nonkeuangan pada Opini Going

Concern. Makalah Disampaikan dalam Simposium Nasional Akuntansi

XIII. Purwokerto: 13-15

Kartika, A. (2012). Pengaruh Konisi Keuangan dan Non Keuangan Terhadap

Penerimaan Opini Going Concern Pada Perusahaan Manufaktur di BEI.

Jurnal Dinamika Akuntansi, Keuangan dan Perbankan, 25-40.

Kasmir. (2013). Analisis Laporan Keuangan (1 ed.). Jakarta: Rajawali Pers.

Khaddafi, M. (2015). Effect Of Debt Default, Audit Quality and Acceptance Of

Audit Opinion Going Concern In Manufacturing Company In Indonesia

Stock Exchange. European Journal Of Business and Innovation Research

Vol 3, No. 3, pp. 34-51.

Krissindiastuti, M., & Rasmini, N. K. (2016). Faktor-Faktor Yang

Mempengaruhi Opini Audit Going Concern. E-Jurnal Akuntansi

Universitas Udayana Vol. 14, 451-481.

Kristiana, Ira. (2012). Pengaruh Ukuran Perusahaan, Profitabilitas, Likuiditas,

Pertumbuhaan Perusahaan Terhadap Opini Audit Going Concern. Berkala

Ilmiah Mahasiswa Akuntasi, Vol 1 (No 1), 47-51.

Kusumayanti, Ni Putu Evi , dan Ni Luh Sari Widhiyani. (2017). Pengaruh

Opinion Shopping, Disclosure dan Reputasi KAP Pada Opini Audit Going

concern. E-Jurnal Akuntansi Universitas Udayana, Vol.18.3, pp. 2290-

2317.

Lennox, C. (2002). Do Companies Success-fully Engage in Opinion Shopping :

Evidence from the UK, Journal of Accounting and Economics 29.

Page 96: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

78

Lie, Christian, dkk. (2016). Pengaruh Likuiditas, Solvabilitas, Profitabilitas, dan

Rencana Manajemen terhadap Opini Audit Going Concern (Studi Empiris

Pada Perusahaan Manufaktur di BEI). Berkala Akuntansi dan Keuangan

Indonesia, Vol. 1, No. 2, Hlm 84 – 105.

Nugroho, L., Nurrohmah, S., & Anasta, L. (2018). Faktor-Faktor Yang

Mempengaruhi Opini Audit Going Concern. Jurnal SIKAP, vol 2 (No 2),

96-111.

Nursasi, E., & Maria, E. (2015). Pengaruh Audit Tenure, Opinion Shopping,

Leverage dan Pertumbuhan Perusahaan Terhadap Penerimaan Opini Audit

Going Concern Pada Perusahaan Perbangkan Dan Pembiayaan Yang Go

Public Di Bursa Efek Indonesia. JIBEKA, Vol. 9 (No 1).

Paramitha, I. K., Gunawan, H., & Purnamasari, P. (2016). Pengaruh

Pertumbuhan Perusahaan dan Reputasi KAP Terhadap PenerimaanOpini

Going Concern (Studi Empiris Pada Perusahaan Pertambangan yang

Terdaftar Di Bursa Efek IndonesiaTahun 2011 – 2015). Prosiding

Akuntansi, Vol. 2 (No. 2)

Pasaribu, Aria Masdiana. (2015). Pengaruh Kualitas Auditor, Likuiditas,

Solvabilitas, dan Profitabilitas terhadap Opini Audit Going Concern pada

Sub Sektor Makanan dan Minuman yang Terdaftar di Bursa Efek

Indonesia. JRAK, Vol. 6, No. 2, Agustus, Hlm. 80 – 92.

Rahman, M. A., & Ahmad, H. (2018). Pengaruh Likuiditas, Profitabilitas dan

Solvabilitas Terhadap Opini Audit Going Concern. Center Of Student

Journal, Vol, 1 (No, 1).

Rahman, A., & Siregar, B. (2012). Faktor-Faktor Yang Mempengaruhi

Kecenderungan Penerimaan Opini Audit Going Concern Pada Perusahaan

Manufaktur Yang Terdaftar di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Simposium

Nasional Akuntansi.

Rahim, S. (2016). Pengaruh Kondisi Keuangan Perusahaan, Kualitas Audit Dan

Opinion Shopping Terhadap Penerimaan Opini Going Concern. Jurnal

Ilmiah Akuntansi dan Bisnis, Vol. 11 (No. 2), 75-83.

Rezkhy Noverio. (2011). Analisis Pengaruh Kualitas Auditor, Likuiditas,

Profitabilitas Dan Solvabilitas Terhadap Opini Audit Going Concern Pada

Perusahaan Manufaktur Yang Terdaftar Di Bursa Efek Indonesia. Skripsi.

Semarang: Universitas Diponegoro.

Page 97: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

79

Rianton, & Holiawati. (2016). Relationship Bankruptcy Prediction, Company

Growth and Going Concern Opinion, Evidance From Indonesia.

International Journal Of Core Engineering & Management (IJCEM)

Volume 3, Issue 4.

Susilawati, E. (2018). Analysis of Company's Financial Condition, Growth, Size

and Reputation of the Public Accountant Firms on Going Concern

Opinion.International Conference on Economics, Business,

Entrepreneurship, and Finance (ICEBEF), vol. 65, 417-419.

Tyas, I. S., & Ismawati, K. (2018). Penerimaan Opini AuditGoing Concern

Perusahaan Manufaktur Di Bursa Efek Indonesia. Jurnal Akuntansi dan

Sistem Teknologi Informasi, Vol. 14 (No. 1), 253 – 260.

Page 98: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

80

LAMPIRAN

Page 99: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

81

Lampiran 1 – Daftar Sampel Perusahaan

No. Nama Perusahaan Kode Perusahaan

1. PT Aneka Gas Industri AGII

2. PT Tiga Pilar Sejahtera Food, Tbk AISA

3. Argo Pantes Tbk ARGO

4. Chitose Internasional Tbk CINT

5. Ekadharma International Tbk EKAD

6. Pan Asia Indosyntec Tbk HDTX

7. Champion Pasific Indonesia IGAR

8. Kertas Basuki Rachmat Indonesia Tbk KBRI

9. Multi Bintang Indonesia Tbk MLBI

10. Apac Citra Centertex Tbk MYTX

11. Sunson Textile Manufacturer Tbk SSTM

12. Siantar Top Tbk STTP

13. SLJ Global Tbk d.h Sumalindo Lestari Jaya Tbk SULI

14. PT Tunas Alfin Tbk TALF

Page 100: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

82

Lampiran 2 – Hasil Operasional Variabel

No Nama Perusahaan ROA CR DTA PP OS OGC

2014

1 AISA 0,05125004 2,6632724 0,513696746 0,26702237 0 0

2 ARGO 0,01794192 0,4039228 0,641696182 0,21147354 0 1

3 HDTX -0,1633555 0,9735108 1,141430606 0,11171526 0 1

4 KBRI 0,0930316 1,7933376 0,209262896 1,92528241 0 1

5 MYTX 0,09963583 0,4249785 0,349630969 0,12037876 0 1

6 SULI -0,0253472 0,7692338 0,856822581 1,51072751 0 1

7 SSTM 0,15763345 1,1993181 0,265637593 -0,0939333 0 1

8 AGII -0,0127605 1,2028439 0,478757521 0,2333094 1 0

9 CINT 0,43033828 3,0633622 0,90804131 0,00465984 1 0

10 EKAD -0,0699376 3,7173943 1,133117665 0,25773326 1 0

11 IGAR -0,0326088 4,1209404 0,666351985 0,14681289 0 0

12 MLBI 0,07271774 0,5139058 0,520345206 0,11973984 1 0

13 STTP -0,0399121 1,4841886 1,420197163 0,28055884 0 0

14 TALF 0,13414733 3,6926641 0,265842937 0,31847466 0 0

Page 101: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

83

Lampiran 2 – Hasil Operasional Variabel (Lanjutan)

No Nama Perusahaan ROA CR DTA PP OS OGC

2015

1 AISA 0,0412483 1,6228709 0,562198853 0,16944074 0 0

2 ARGO 0,00969122 0,2938571 0,62069535 -0,6424775 0 1

3 HDTX -0,0639932 0,7190867 1,242964122 0,19233003 0 1

4 KBRI 0,09554423 0,8037358 0,176940338 5,94730882 1 0

5 MYTX 0,12071102 0,3453382 0,250788445 -0,1117245 0 1

6 SULI -0,073931 0,8915932 0,713846546 0,44085617 0 1

7 SSTM 0,13391815 1,1376676 0,191362623 -0,0263038 0 1

8 AGII -6,9754303 1,0920086 0,641979234 0,2980567 1 0

9 CINT 0,23652726 3,4807695 0,635157719 0,11214349 1 0

10 EKAD -0,1357134 9,0888451 1,292094021 0,00942696 1 0

11 IGAR -0,0309677 4,9609758 0,66186892 -0,082036 0 0

12 MLBI 0,09674312 0,584216 0,474459878 -0,0977691 1 0

13 STTP 0,04283986 1,5788696 1,254183218 0,17222723 0 0

14 TALF 0,07765137 4,3764218 0,193463992 -0,1463894 0 0

Page 102: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

84

Lampiran 2 – Hasil Operasional Variabel (Lanjutan)

No Nama Perusahaan ROA CR DTA PP OS OGC

2016

1 AISA 0,07636048 2,3755511 0,539209895 0,08896928 0 0

2 ARGO 0,01099351 0,3134942 0,512495122 0,07201659 0 1

3 HDTX -0,2316331 0,680747 1,490637641 0,17521075 1 1

4 KBRI 0,05948875 0,3604899 0,182568063 -0,3310017 1 0

5 MYTX 0,1290875 0,421449 1,572989916 -0,314319 0 1

6 SULI -0,0472599 0,8828638 0,751565873 0,1467348 0 1

7 SSTM 0,15770539 1,1745597 0,149536368 -0,1372817 0 1

8 AGII -0,0813156 1,1273068 0,668315933 0,15752141 1 0

9 CINT 0,43169784 3,1447062 0,639285146 0,03869004 1 0

10 EKAD -0,2200892 6,5814173 1,571056646 0,06979981 1 0

11 IGAR -0,0242482 5,797909 0,633743058 0,17046738 0 0

12 MLBI 0,07454853 0,679548 0,500209509 0,21028417 0 0

13 STTP 0,07355865 1,6509682 1,168635685 0,0333415 0 0

14 TALF 0,03420429 2,9228987 0,147194028 0,19529664 0 0

Page 103: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

85

Lampiran 2 – Hasil Operasional Variabel (Lanjutan)

No Nama Perusahaan ROA CR DTA PP OS OGC

2017

1 AISA -0,0985154 1,1624959 0,609744091 -0,2482627 0 1

2 ARGO 0,01524125 0,1843316 0,464056383 -0,3154084 0 1

3 HDTX -0,1563442 0,2287031 1,734269704 -0,2147661 1 1

4 KBRI 0,0622103 0,3372044 0,197877783 -0,1074544 0 1

5 MYTX 0,09563022 0,46512 1,681167769 0,26501269 0 1

6 SULI -0,1000751 0,9552477 0,917341252 -0,1057692 0 0

7 SSTM 0,14107777 1,7078454 0,138541817 -0,2126179 1 1

8 AGII -8,6453253 1,5047761 0,749784163 0,11342554 1 0

9 CINT 0,52670355 0,1603409 0,575748244 0,14210748 1 0

10 EKAD -0,0828294 0,4924956 0,89907154 0,13181124 1 0

11 IGAR -0,0391482 6,5022096 0,64919009 -0,0389355 1 0

12 MLBI 0,0922221 0,8257292 0,408831505 0,03874133 0 0

13 STTP 0,05188393 2,6409017 0,989484717 0,0746649 1 0

14 TALF 0,02330012 2,7512082 0,168333985 0,1346425 0 0

Page 104: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

86

Lampiran 3 – Hasil Output SPSS

Statistik Deskriptif

Regresi Logistik

Page 105: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

87

Block 0: Beginning Block

Page 106: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

88

Block 1: Method = Enter

Page 107: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

89

Page 108: PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS, …repository.uinjkt.ac.id/dspace/bitstream/123456789/49089... · 2020. 1. 8. · PENGARUH PROFITABILITAS, LIKUIDITAS, SOLVABILITAS,

90