ujian kompetensi retaker khusus iii crash program mei 2014

Post on 23-Dec-2015

15 Views

Category:

Documents

2 Downloads

Preview:

Click to see full reader

DESCRIPTION

crash

TRANSCRIPT

PETUNJUK PELAKSANAAN UJI KOMPETENSI RETAKER KHUSUS III

(CRASH PROGRAM) MEI 2014

I. Pelaksana

Pelaksana uji kompetensi retaker khusus III sepenuhnya diselenggarakan oleh Kolegium Dokter

Primer Indonesia melalui Tim Uji Kompetensi Dokter Kolegium Dokter Primer Indonesia.

II. Peserta

Peserta ujian UKRK Periode III adalah retaker khusus yaitu warga negara Indonesia (WNI) yangpernah mengikuti dan belum lulus UKRK I dan/atau UKRK II.

III. Tempat Pelaksanaan

Pelaksanaan UKRK III dipusatkan di PB IDI, Jl. Samratulangi No. 29, – Menteng , Jakarta Pusat.

IV. Prinsip Pelaksanaan

1. Kebijakan ini sesuai dengan amanah UU No. 29 tentang Praktik Kedokteran dalam Bab I

Ketentuan Umum Pasal 1 Ayat 11 yang diturunkan dalam Peraturan Konsil Kedokteran

Nomor 6 Tahun 2011 tentang Registrasi Dokter dan Dokter Gigi pasal 15.

2. Seluruh peserta yang akan mengikuti kegiatan ini tidak dipungut biaya. Jika ada pihak-

pihak tertentu yang memungut biaya mengatasnamakan PB IDI/ KDPI harap dilaporkan

ke sekretariat PB IDI Jl. Samratulangie No.29 – Menteng , Jakarta Pusat. Telp (021)

3150679. Email : sekretaris.kdpi@gmail.com

3. Seluruh informasi terkait kebijakan ini hanya diinformasikan melalui media resmi PB IDI

(website: www.idionline.org) dan e-mail masing-masing peserta.

V. Tahapan Pelaksanaan

No. Nama Kegiatan Waktu Pelaksanaan Keterangan

1. Pengiriman informasi kepadacalon peserta

20 Mei 2014 Dikirim ke e-mail masing-masing calon peserta

2. Pengunggahan/ PengirimanBahan Bacaan Peserta

21 Mei 2014 Bahan bacaan akan dikirimmelalui email pesertasebagaimana yang didaftarkandan diunggah melaluiwww.idionline.org.

3. Pendaftaran Ulang Peserta 24 – 26 Mei 2014 Dilakukan masing-masingpeserta (tidak bolehdiwakilkan) bertempat disekretariat KDPI Jl.Samratulangi No. 29Menteng, Jakarta Pusat

4. Bimbingan dan Matrikulasi 27 – 28 Mei 2014 Lokasi bimbingan disekretariat PB IDI Jl.Samratulangi No. 29Menteng, Jakarta Pusat

No. Nama Kegiatan Waktu Pelaksanaan Keterangan

5. Ujian 29 Mei 2014 Lokasi ujian di sekretariat PB IDIJl. Samratulangi No. 29 Menteng,Jakarta Pusat.Metode ujian dengan PBT.

6. Rapat Penentuan Kelulusan danPengumuman Hasil Ujian

4 Juni 2014 Pengumuman akan ditayangkandi halaman Login peserta, danakan dikirim melalui emailmasing-masing peserta.

VI. Koordinasi

Untuk mensukseskan kebijakan ini, koordinasi semua pihak sangat diharapkan untuk

menginformasikan seluas-luasnya kepada para peserta.

Jakarta, 19 Mei 2014

Panitia Uji Kompetensi Kolegium Dokter Primer Indonesia,

DR. Dr. Darwis Hartono, MHA. PKK

K E T U A

top related