sulfonamida untuk infeksi sistemik, infeksi usus

Post on 15-Apr-2016

54 Views

Category:

Documents

11 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

“Sulfonamida untuk infeksi sistemik, infeksi usus, ifeksi

mata, infeksi saluran seni dan pengobatan luka bakar”

KELOMPOK 1Steny Tetty Sintikhe Er.

GigiringiElisabeth Sara

Sulfonamida adalah sebuah agen kemoterapi.Sulfonamida digunakan biasanya dengan kombinasi agen kemoterapi lainnya untuk merawat infeksi saluran kencing, malaria, coccidiosis dll.

Sulfonamida merupakan kelompok zat antibakteri dengan rumus dasar yang sama,yaitu H2N-C2H-SO2NHR, dan R adalah bermacam- macam substituen. Pada prinsipnya senyawa- senyawa ini dapat digunakan untuk menghadapi berbagai infeksi.

penggunaan oral sulfonamid dan senyawa-senyawa kombinasinya yakni sebagai :

a. Infeksi saluran kemih: sulfametizole, sulfafurazol, dan kotrimoksazol sering digunakan sebagai desinfektan gangguan saluran kemih bagian atas yang menahun.

b. Radang usus: sulfasalazin: khusus digunakan pada penyakit radang usus kronis Crohn dan Colitis.

c.Infeksi mata: sulfasetamida, sulfadikramida, dan sulfametizole digunakan sebagai infeksi mata disebabkan oleh kuman-kuman yang peka terhadap sulfonamid.d. Malaria topica e. Radang otak

Contoh-contoh sulfonamida antara lain:a.Sulfacetamidab. Sulfadiazinc. Sulfadimetoksind. Sulfadimidine. Sulfaguanidinf. Sulfametizol g. Sulfametoksazolh. Sulfatiazol

PENGGOLONGAN SULFONAMIDAa. Sulfonamida untuk infeksi sistemikBerdasarkan masa kerjanya sulfonamida

sistemik dibagi menjadi tiga kelompok yaitu:

1.Sulfonamidadengan masa kerja pendek (waktu paro lebih kecil dari10 jam).

 2.Sulfonamida dengan masa kerja sedang

 (waktu poro 1024 jam)

3.Sulfonamida dengan masa kerja panjang (waktu paro lebih besar dari 24 jam).

Sulfonamida untuk infeksi usus Obat golongan ini dirancang agar sedikit diabsorpsi dalam saluran cerna, yaitu dengan memasukan gugus yang bersifat hidrofil kuat,sperti ptalil, suksinil atau guanil, membentuk turunan sulfonamide yang lebih polar.

Diusus besar, senyawa dihidrolisis oleh bakteri usus, melepaskan secara perlahan-lahan sulfonamide indukaktif.Contoh ptalilsulfatiazol, suksinilsulfatiazol, sulfaguanaidin dan sulfasalazine

Sulfonamida untuk infeksi mata Obat golongan ini digunakan secara setempat untuk pengobatan konjungtivitis, infeksi mata superfisial lain, dan trakom (trachoma).Contoh :sulfasetamid natrium dan sulfisoksazol diolamin

Sukfonamida untuk infeksi saluran seni Golongan ini digunakan untuk pengobatan infeksi saluran seni karena cepat diabsorpsi dalam saluran cerna sedang ekskresi melalui ginjal lambat sehingga kadar obat diginjal cukup tinggi.Contoh:sulfasetamid, sulfadiazin, sulfaetidol, sulfameter, sulfametazin, sulfametoksazol,sulfasomidin dan sulfisoksazol.

Sulfonamida untuk pengobatan luka bakar. Golongan ini pada umumnya digunakan pada luka bakar yang terinfeksi oleh Pseudomonas sp atau Clostridium welchii.Contoh: mefenid asetat dan perak sulfadiazin.

Sufonamida untuk penggunaan lain-lain.1. Untuk infeksi membran mukosa dan kulit, contoh: sulfabenzamid dan sulfasetamid Na2. Untuk pengobatan dermatitis herpetiformis, contoh : sulfapiridin.3. Untuk infeksi telinga, contoh: sulfasuksinamid.4. Untuk infeksi mulut, contoh : sulfatolamid.

5. Untuk infeksi jamur, contoh : sulfadiazin, sulfadimetoksin dan sulfametoksi piridazin.6.Untuk pengobatan malaria yang disebabkan oleh Plasmadium falciparum yang sudah kebal terhadap klorokuin, contoh : sulfadoksin dan sulfadiazin.

Terima kasih

top related