latar belakang last fl

Post on 17-Sep-2015

3 Views

Category:

Documents

1 Downloads

Preview:

Click to see full reader

DESCRIPTION

Fl

TRANSCRIPT

Latar Belakang

Kesehatan reproduksi mendapatkan perhatian khusus secara global sejak diangkatnya isu tersebut dalam konferensi internasional tentang kependudukan dan pembangunan (InternationalConference on Population and Development, ICPD)di Kairo, Mesir, pada tahun 1994. Hal yang didapat dari konferensi tersebut adalah perubahan paradigma dalam pengelolaan masalah kependudukan dan pembangunan dari pendekatan pengendalian populasi dan penurunan fertilitas menjadi pendekatan pada kesehatan reproduksi beserta pemenuhan hak hak reproduksi. Dengan demikian pengendalian kependudukan telah bergeser ke arah yang lebih luas, yang meliputi pemenuhan kebutuhan kesehatan reproduksi bagi laki laki dan perempuan sepanjang siklus hidup, termasuk hak hak reproduksi, kesetaraan gender, pemberdayaan perempuan dan penanggulangan kekerasan gender.

Orang tua dan generasi penerus perlu dibekali dengan pengetahuan Kesehatan Reproduksi. Hal ini bertujuan agar mereka memiliki pengetahuan yang benar tentang sistem, fungsi dan proses reproduksi manusia. Dengan demikian kelak mereka dapat mengembangkan keturunan yang sehat, cerdas dan produktif secara bertanggung jawab.Penyuluhan merupakan salah satu cara untuk menyampaikan informasi mengenai Kesehatan Reproduksi kepada sasaran. Adapun penyuluhan ini merupakan bagian dari Komunikasi Informasi Edukasi (KIE) Kesehatan Reproduksi yang bertujuan memberikan informasi kepada sasaran dalam rangka meningkatkan kualitas hidup manusia melalui upaya kesehatan reproduksi dan pemenuhan hak-hak reproduksi secara terpadu dengan memperhatikan keadilan dan kesetaraan gender.

Dalam praktikum field lab kali ini kami mengadakan penyuluhan kepada siswa-siswi yang tengah menjalani studi di bangku SMA, tepatnya di SMA N 1 Teras, yang beralamatkan di Jln. Sudimoro Randusari KM 2 RT 01/RW 03. SMAN 1 Teras memiliki jumlah murid sebanyak 843 siswa yang terbagi menjadi 3 tingkat, yakni kelas X, XI, dan XII. Namun dalam penyuluhan ini, target kami adalah siswa-siswa yang duduk di kelas X dan XI mengingat siswa kelas XII sudah lulus. Maka total siswa yang sedang berada di SMAN 1 Teras hanya kurang lebih 583 murid. Dalam kesempatan kali ini, kesempatan penerimaan materi penyuluhan dari kelompok kami hanya dimiliki beberapa murid yang merupakan perwakilan kelasnya masing-masing.

top related