infeksi non spesifik

Post on 16-Jul-2015

474 Views

Category:

Documents

0 Downloads

Preview:

Click to see full reader

TRANSCRIPT

Infeksi non spesifik Infeksi merupakan suatu keadaan sakit yang disebabkan masuk, berkembang biak dan berprosesnya mikroorganisme pathogen ke dalam tubuh penderita. Disebut dengan infeksi non-spesifik dikarenakan penyebabnya dapat bermacam-macam mikroorganisme pathogen, serta tidak menimbulkan gejala-gejala spesifik, contoh: treponema pallidum. Beberapa factor yang mempengaruhi: Daya tahan a) Lokal Locus minores resistance. Tahanan jaringan lokal/adanya kerentanan jaringan yang berbeda terhadap infeksi. Apabila terjadi infeksi, maka locus minores resistance rendah. b) Umum First line of defence: adanya sel-sel PMN, leukosit, fagosit,dll. Second line of defence: adanya system kekebalan tubuh/imunologi. Mikroorganisme Tergantung pada jenis, jumlah, dan virulensi mikroorganisme. Semakin tinggi virulensi kuman, semakin meningkat proses terjadinya infeksi. Anatomis Terdapat beberapa factor anatomis yg mempengaruhi terjadinya infeksi: Potensial space: ruang diantara jaringan yang mempunyai potensi sebagai tempat berkumpulnya pus/kuman. Perlekatan otot pada tulang rahang Bentuk tulang rahang Kepadatan tulang: mandibula memiliki kepadatan tulang yang tinggi, sehingga infeksi sering terjadi akibat vaskularisasi yang rendah.

top related