audit_idivass01_5212100034

Post on 10-Dec-2015

215 Views

Category:

Documents

2 Downloads

Preview:

Click to see full reader

DESCRIPTION

This is a file

TRANSCRIPT

Rizki Fadhil Syahrial 5212100034 Audit SI/TI Kelas A Individual Assignment 1

Apakah yang dimaksud dengan audit?

Audit adalah evaluasi yang dilakukan kepada organisasi, proses, sistem, atau produk untuk

memverifikasi apakah obyek dari audit telah dijalankan sesuai dengan standar, peraturan, dan

praktik yang telah disetujui.

Apakah yang dimaksud dengan audit SI/TI?

Audit SI/TI adalah audit yang memiliki pengertian sama dengan audit pada umumnya –sepertinya

yang dijelaskan pada poin sebelumnya- namun yang menjadi objek adalah organisasi, proses, sistem,

atau produk Sistem Informasi atau Teknologi Sistem Informasi.

Fungsi audit antara lain:

- Untuk memastikan apakah sumber daya SI/TI telah digunakan dengan semestinya, sesuai

dengan tujuan

- Untuk mendapatkan kepercaaan dari investor dan konsumen

- Memastikan sumberdaya SI/TI digunakan dengan semestinya

- Untuk mengetahui defect atau lubang yang ada pada sebuah organisasi yang menggunakan

sumber daya SI/TI

- Untuk mendapatkan prestige

Apakah perbedaan audit dengan assesment?

Pada dasarnya, audit tidak menghasilkan nilai sedangkan assesment menghasilkan nilai. Mengapa

demikian?

Audit berfungsi untuk melakukan fungsi-fungsi seperti yang dijelaskan pada poin sebelumnya.

Sedangkan assesment berfungsi untuk mengukur keberhasilan sehingga menghasilkan skor atau

nilai.

Apakah standar yang digunakan untuk melakukan audit SI/TI?

Standar yang digunakan untuk audit SI/TI adalah ISACA IS Auditing Standart. ISACA juga memberikan

ISACA IS/IT auditing guidance yang memberikan panduan untuk auditor dalam melakukan audit

SI/IT. Jadi selain memberikan standar audit, ISACA juga memberikan panduan untuk melakukan

auidit.

Bagaimana sifat audit yang memiliki keterkaitan dengan evaluasi?

Audit merupakan bagian dari evaluasi. Sifat audit adalah adalah memeriksa objek IS/IT untuk

mencari bukti, serta memeriksa objek IS/IT untuk mengarahkannya kepada kesesuaian.

top related