alat peraga matematika tirai alur variabel

4
TIRAI ALUR VARIABEL Berikut deskripsi mengenai Tirai Alur Variabel : 1. Mengapa alat peraga tersebut diberi nama Tirai Alur Variabel Seperti yang kita ketahui, alat peraga yang telah kami buat bentuknya tidak jauh beda dari bentuk tirai pada umumnya. Di mana jendela kami ibaratkan seperti tiang atau pipa paralon, kemudian tirainya kami ibaratkan seperti kawat yang diselingi dengan karton-karton yang posisinya menjulur horizontal seperti tirai biasanya. Oleh karena itu alat peraga tersebut kami beri nama dengan sebutan “Tirai Alur Variabel”. 2. Alat dan Bahan yang digunakan Alat dan bahan yang digunakan dalam membuat tirai alur variabel yaitu : 1. Pipa paralon 2. Kardus bekas 3. Karton 4. Spidol 5. Pensil warna 6. Kawat

Upload: adelia-ibrahim

Post on 24-Jan-2018

86 views

Category:

Education


1 download

TRANSCRIPT

Page 1: ALAT PERAGA MATEMATIKA TIRAI ALUR VARIABEL

TIRAI ALUR VARIABEL

Berikut deskripsi mengenai Tirai Alur Variabel :

1. Mengapa alat peraga tersebut diberi nama Tirai Alur Variabel

Seperti yang kita ketahui, alat peraga yang telah kami buat bentuknya tidak jauh beda

dari bentuk tirai pada umumnya. Di mana jendela kami ibaratkan seperti tiang atau pipa

paralon, kemudian tirainya kami ibaratkan seperti kawat yang diselingi dengan karton-karton

yang posisinya menjulur horizontal seperti tirai biasanya. Oleh karena itu alat peraga tersebut

kami beri nama dengan sebutan “Tirai Alur Variabel”.

2. Alat dan Bahan yang digunakan

Alat dan bahan yang digunakan dalam membuat tirai alur variabel yaitu :

1. Pipa paralon

2. Kardus bekas

3. Karton

4. Spidol

5. Pensil warna

6. Kawat

Page 2: ALAT PERAGA MATEMATIKA TIRAI ALUR VARIABEL

7. Lem

8. Kertas warna / Origami

Perlu diketahui, alat dan bahan yang dapat digunakan untuk membuat alat peraga itu

bermacam-macam. Teman-teman dapat memodifikasinya sesuai selera teman-teman.

3. Tujuan dari Tirai Alur Variabel

Tujuan dari Tirai Alur Variabel adalah untuk mempermudah siswa SMP kelas VII

dalam memahami materi Persamaan dan Pertidaksamaan Linear Satu Variabel. Dan juga

bertujuan untuk membangkitkan semangat siswa dalam belajar dengan adanya alat peraga

yang digunakan.

4. Cara Kerja Tirai Alur Variabel

Disediakan variabel x sebagai input, dan angka 18 sebagai output, ada yang berperan

sebagai operasi, yaitu (kurangi dengan 6, kalikan dengan 3, tambahkan dengan 6, dan

bagikan dengan 3). Siswa harus menyelesaikan 3 persamaan dengan cara memasangan ke

kawat, operasi manakah yang akan menyelesikan 3 persamaan itu. Misalkan, satu

persamaannya adalah 3x+6=18 maka operasi yang kita gunakan atau letakkan di kawat

adalah (kalikan dengan 3) dan (tambahkan dengan 6). Dua persamaan lainnya diselesaikan

dengan cara yang sama pula.

Berikut terdapat beberapa foto mengenai tahapan pembuatan dan penyusunan alat

peraga Tirai Alur variabel :

Page 3: ALAT PERAGA MATEMATIKA TIRAI ALUR VARIABEL
Page 4: ALAT PERAGA MATEMATIKA TIRAI ALUR VARIABEL