a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fberitaperdagangandaninv ... · web viewberita perdagangan dan...

21
KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG PEREKONOMIAN REPUBLIK INDONESIA Gedung Utama, Departemen Keuangan, Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4 Jakarta 10710 Tel: (021) 351-1178 Fax: (021) 351-1186 Website: http://www.ekon.go.id Berita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta Politik Kampanye publik akan dibatasi dan akan dialihkan untuk debat di televisi Terorisme Sepuluh anggota teroris terancam penjara sampai 20 tahun Keamanan Dua pemuda ditangkap terkait dengan rangkaian serangan granat di Aceh Hukum & Aturan Warganegara Amerika ditangkap atas tuduhan human trafficking Ekonomi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan hadiri pertemuan G20 Berita Bisnis Singkat Ekonomi Makro Pemerintah mulai cairkan paket stimulus $6,3 milyar Bank Indonesia akan cari kemungkinan “currency swap” selain dengan China Investasi Jakarta peroleh dana $7,7 juta untuk pembangunan MRT Dalam Negeri Proyek pembangunan jalan akan buka 605.000 lapangan kerja baru BUMN PT Jasa Marga siapkan modal kerja $407 juta PT Telkom dan Telekom Malaysia Berhad tandatangani kesepakatan kerjasama Sektor Swasta Matahari estimasi penjualan tahun ini $238 juta Penerimaan premi PT Prudential Life Assurance naik 27,5% Perbankan Bank Tabungan Negara akan terbitkan KIK-EBA senilai Rp1 triliun Tenaga Listrik Stimulus kelistrikan $43,5 juta telah dicairkan JBIC akan berikan pinjaman $900 juta untuk meningkatkan kapasitas PLTG Muara Tawar Minyak & Gas Pemerintah akan alihkan 12 kargo LNG untuk industri dalam negeri Bakrie& Brothers akan bangun jalur pipa 1.200 km Kalimantan-Jawa Pertambangan PT Kaltim Prima Coal akan jual batubara ke China selama 5 tahun 1

Upload: hoangnguyet

Post on 03-May-2019

214 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Page 1: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

KEMENTERIAN KOORDINATOR BIDANG PEREKONOMIANREPUBLIK INDONESIA

Gedung Utama, Departemen Keuangan, Jl. Lapangan Banteng Timur No.2-4 Jakarta 10710Tel: (021) 351-1178    Fax: (021) 351-1186    Website: http://www.ekon.go.id

Berita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009

Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta Politik Kampanye publik akan dibatasi dan akan dialihkan untuk debat di televisi Terorisme Sepuluh anggota teroris terancam penjara sampai 20 tahun Keamanan Dua pemuda ditangkap terkait dengan rangkaian serangan granat di AcehHukum & Aturan Warganegara Amerika ditangkap atas tuduhan human trafficking Ekonomi Presiden Susilo Bambang Yudhoyono akan hadiri pertemuan G20 Berita Bisnis Singkat Ekonomi Makro Pemerintah mulai cairkan paket stimulus $6,3 milyar Bank Indonesia akan cari kemungkinan “currency swap” selain dengan China Investasi Jakarta peroleh dana $7,7 juta untuk pembangunan MRT Dalam Negeri Proyek pembangunan jalan akan buka 605.000 lapangan kerja baru BUMN PT Jasa Marga siapkan modal kerja $407 juta PT Telkom dan Telekom Malaysia Berhad tandatangani kesepakatan kerjasama Sektor Swasta Matahari estimasi penjualan tahun ini $238 juta Penerimaan premi PT Prudential Life Assurance naik 27,5% Perbankan Bank Tabungan Negara akan terbitkan KIK-EBA senilai Rp1 triliunTenaga Listrik Stimulus kelistrikan $43,5 juta telah dicairkan JBIC akan berikan pinjaman $900 juta untuk meningkatkan kapasitas PLTG Muara Tawar Minyak & Gas Pemerintah akan alihkan 12 kargo LNG untuk industri dalam negeri Bakrie& Brothers akan bangun jalur pipa 1.200 km Kalimantan-Jawa Pertambangan PT Kaltim Prima Coal akan jual batubara ke China selama 5 tahun Antam dan KS bentuk perusahaan gabungan proses bijih besi di Kalimantan Selatan

1

Page 2: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

NASIONALPemda Jakarta akan jadikan Kemang sebagai kawasan komersilKawasan Kemang di Jakarta Selatan akan berubah menjadi sebuah kota modern tanpa gedung-gedung tinggi, kepala badan perencanaan tata ruang Jakarta mengumumkan, seperti dilaporkan The Jakarta Post. Wiriyatmoko mengatakan bahwa Kemang akan dibangun dimana kafe-kafe, butik-butik dan restoran rumahan terletak bersisian di sebuah jalan yang panjang.

Pada tahun 1980an, Kemang adalah sebuah daerah perumahan yang sepi, tetapi kemudian berubah menjadi sebuah pusat komersial, dengan puluhan restoran dan bar yang berjejalan di daerah tersebut, yang diburu oleh para pelanggan dan kendaraan-kendaraan mereka yang memadati jalan-jalannya.

Daerah ini sekarang memiliki sekitar 60 kafe dan restoran, dan juga beberapa hotel.

Kemang pada awalnya dimaksudkan untuk sebuah daerah pemukiman, tetapi dengan adanya pembangunan dalam beberapa tahun terakhir, pemerintah daerah sekarang berencana untuk secara resmi membuatnya menjadi sebuah daerah komersial.

Para pengelola bisnis di Kemang masih harus membayar denda secara regular karena mengubah daerah pemukiman menjadi tempat usaha. Wiriyatmoko mengatakan bahwa pemerintah daerah sedang mempelajari beberapa pilihan, tetapi tidak memberikan keterangan lebih lanjut.

“Rumah-rumah akan tetap ada disana, dengan kafe-kafe dan restoran-restoran yang dirapikan di sepanjang jalan utama. Tetapi pemerintah daerah tidak mengijinkan dibangunnya gedung-gedung yang tinggi,” katanya.

Gedung-gedung tinggi, yang didefinisikan sebagai gedung dengan tinggi lebih dari delapan lantai, tetapi diijinkan jika untuk pemukiman. Sebuah keputusan gubernur tahun 1999 menyatakan bahwa daerah tersebut adalah sebuah kampung yang modern.

A.Z. Harahap, kepala dinas pariwisata Jakarta Selatan mengatakan baru-baru ini bahwa pihaknya berencana untuk membangun daerah Kemang dan Melawai sebagai tempat pariwisata boga, seperti dilaporkan beritajakarta.com.

POLITIKPejabat mempertimbangkan larangan berkampanye terbukaKomisi Pemilihan Umum (KPU) sedang mempertimbangkan larangan terhadap kampanye terbuka untuk kampanye pemilihan presiden yang akan datang, karena merasa bahwa aktivitas tersebut sudah bukan cara yang efektif untuk mendidik para pemilih tentang visi dan misi para kandidat, demikian dilaporkan The Jakarta Globe.

Anggota KPU I Gusti Putu Arthat mengatakan bahwa KPU “sangat mungkin” mengikis kampanye terbuka dan sebagai gantinya mengadakan debat yang ditayangkan di televisi antara para kandidat presiden.

Peraturan tersebut akan siap ditandatangani “sekitar bulan April,” kata Artha.

Artha mengatakan bahwa KPU masih merancang rencana debat tersebut secara spesifik, tetapi di bawah rancangan peraturan tersebut, program itu akan diadakan lima kali sebelum pemilihan presiden tanggal 9 Juli.

Dengan rencana tersebut, para kandidat presiden akan berdebat tiga kali dalam masa kampanye, sementara para wakil presiden akan berdebat dua kali.

2

Page 3: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

Dia mengatakan bahwa KPU berencana untuk menghadirkan seorang moderator dari media untuk menanyakan pertanyaan-pertanyaan, sambil menambahkan bahwa KPU hanya akan mengijinkan pers untuk menonton debat tersebut. Masyarakat umum akan melihatnya dalam siaran rekaman.

Pengumuman KPU ini setelah adanya kritik masyakarat mengenai kegunaan kampanye massa dalam mendidik para pemilih tentang para kandidat, visi dan misi mereka.

Beberapa pengamat politik telah mengkritik bahwa kampanye terbuka, yang didefinisikan dengan berkampanye dengan menggerakkan sejumlah massa pendukung di jalanan atau di tempat-tempat umum untuk mempublikasikan visi dan misi sebuah partai politik, bukanlah sebuah cara yang akurat untuk membuat sebuah partai menjadi populer dan bahkan merupakan cara yang buruk untuk menunjukkan kemampuan seorang kandidat untuk menjalankan pemerintahan.

Namun kampanye terbuka juga dipuji sebagai sebuah cara yang baik untuk dapat melibatkan masyarakat dalam kegiatan politik dan cara terbaik untuk mencapai warga miskin yang ada saat ini.

KPU tidak memberikan pengumuman awal mengenai rencana dilarangnya kampanye terbuka, namun nampaknya posisinya cukup jelas.

Artha mengatakan bahwa para pejabat KPU sebagian besar setuju mengenai rencanan dilarangnya kampanye terbuka, sebuah keputusan yang akan didiskusikan dalam rapat pleno komisi berikutnya.

Dia mengatakan bahwa KPU akan membuat keputusannya berdasarkan dua hal: Tidak adanya hukum yang mengatur kampanye terbuka oleh para kandidat presiden dan dampak sosial metode tersebut, yang menurut para pejabat KPU, kebanyakan adalah negatif, kata Artha.

“Berkampanye secara terbuka itu sendiri dimulai di masa Orde Baru, sebagai sebuah cara untuk mengkomunikasikan kebijakan partai kepada massa pada masa dimana hubungan dengan media massa sangat terbatas yaitu hanya pada saluran televisi negara TVRI,” katanya.

TERORISMETuntutan 20 tahun untuk pimpinan teroris SingapuraPara jaksa menuntut 20 tahun penjara untuk terdakwa teroris dari Singapura yang telah mengaku membunuh seorang guru dan merencanakan sebuah serangan terhadap turis-turis Barat, Agence France-Presse melaporkan.

Mohammad Hasan bin Saynudin tertawa dan terkikik saat jaksa mengumumkan tidak akan memberikan tuntutan maksimum hukuman mati.

“Saya tidak setuju dengan 20 tahun. Saya akan terus berjuang dan naik banding untuk hukuman yang lebih ringan karena saya tidak bersalah. Malahan, saya seharusnya mendapatkan medali untuk tindakan ini,” katanya kepada pengadilan.

Hasan, yang mengklaim bahwa pernah bertemu dengan pemimpin al Qaeda Osama bin Laden di Afganistan pada tahun 2000, telah berbicara secara terbuka mengenai tindak kejahatannya kepada para wartawan dari balik penjara selama sidangnya berlangsung.

“Saya tidak bersalah dan saya tidak menyesali apa yang telah saya lakukan. Di mata Tuhan, saya tidak melakukan hal yang salah… Kami hanya membunuh seorang bodoh,” katanya sebelum dimulainya sidang hari Selasa.

Dia telah mengakui merencanakan membom bandar udara internasional Changi di Singapura atas nama jaringan teror Jemaah Islamiyah.

3

Page 4: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

Jaksa Totok Bambang mengatakan bahwa karena “hanya” satu orang yang telah dibunuh – seorang guru di bulan Juni 2007 – makanya hukuman mati untuk Hasan atau anggota lainnya dari kelompok teroris tersangka tersebut akan tidak sesuai.

“Kami akan meminta hukuman maksimum jika dampak kepada masyarakatnya besar tetapi dalam kasus ini hanya satu orang yang dibunuh,” katanya menjelaskan.

Dia mengatakan bahwa Hasan telah “terbukti dengan jelas dan meyakinkan telah melakukan tindakan terorisme bersama dengan orang-orang lain.”

“Hasan adalah pria yang berbahaya… Dia adalah dalang di balik serangan (terhadap sang guru). Dia merencanakan dan mengusulkan konsepnya tetapi beberapa idenya tidak dilakukan.”

Pengadilan mengusulkan hukuman tujuh sampai 15 tahun untuk enam dari tersangka anggotanya yang juga berada di pengadilan.

Dalam penuntutan hukuman, ditemukan bahwa kelompok tersebut juga berencana membom sebuah gereja dan lapangan parkir Mahkamah Agung di Jakarta.

Kelompok ini juga memutuskan membom sebuah kafe petualang di Sumatera Barat pada tahun 2006 tetapi membatalkan rencana serangan tersebut karena khawatir akan jatuhnya korban Muslim.

Para tersangka ditangkap di Palembang, Sumatera Selatan pada bulan Juni dan Juli tahun lalu.

KEAMANANPelempar granat Aceh ditangkap, dibawa ke JakartaDua pria yang menjadi tersangka dalam beberapa serangan granat di Aceh ditangkap di kabupaten Langsa hari Kamis dan segera dibawa ke markas besar Kepolisian Repulik Indonesia di Jakarta, Tempo Interactive melaporkan.

Menurut sebuah sumber di dalam kepolisian, seorang tersangka, yang diidentifikasikan sebagai Irwan, telah terlibat dalam beberapa serangan granat di kabupaten Bireun.

Para tersangka sedang dalam penyelidikan atas kemungkinan keterlibatan mereka dalam sebuah serangan granat di rumah wakil bupati langsa setelah sebuah sumbangan kampanye untuk Partai Aceh, yang sebagian besar anggotanya adalah mantan separatis Gerakan Aceh Merdeka (GAM), ditolak oleh wakil bupati.

Dalam kejadian lainnya, sebuah granat dilemparkan ke rumah seorang kandidat anggota legislatif Partai Aceh di kabupaten Bener Meriah oleh dua pria tidak dikenal pada hari Kamis pagi.

The Jakarta Post melaporkan bahwa polisi menyita sebuah granat, sebuah senapan dan 32 butir amunisi dari para tersangka.

Juru bicara Kepolisian Republik Indonesia Insp. Jen. Abubakar Nataprawira mengkonfirmasikan penangkapan tersebut namun menolak menjelaskan lebih lanjut.

Nataprawira namun bagaimanapun mengatakan bahwa Polri dan Polda Aceh sedang melakukan yang disebut dengan operasi ‘Sikat Rencong’, yang bertujuan memerangi senjata-senjata ilegal dan serangan-serangan granat dan pemboman di seluruh Aceh.

HUKUM & ATURAN

4

Page 5: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

WN AS tersangka human trafficking diserahkan ke kepolisianSeorang pria kelahiran Afganistan dengan paspor Amerika dibawa ke Markas Besar Kepolisian Republik Indonesia hari Rabu untuk penyelidikan lebih lanjut sehubungan dengan sebuah kejahatan imigrasi trans-nasional yang rumit yang mengincar warga China, Reuters melaporkan.

Juru bicara Polri Insp. Jen. Abubakar Nataprawira menduga bahwa Yusuf Karim, yang juga dikenal sebagai Josh Joseph, melanggar hukum imigrasi dan dapat dijatuhi hukuman penjara enam tahun dengan denda maksimum Rp30 juta.

Seorang juru bicara Direktorat Jenderal Imigrasi, Maroloan Barimbing, mengkonfirmasikan hari Rabu bahwa Karim telah diserahkan ke Polri.

Dia mengatakan bahwa kasus ini berawal dari informasi awal pada 16 Maret yang diberikan oleh para pemilik sebuah hotel di Tangerang, Banten, dimana sekelompok migran Cina tinggal.

“Setelah kami cek, kami temukan warga China yang telah melewati masa tinggal 30 harinya sesuai visanya,” kata Barimbing, sambil menambahkan bahwa kelompok tersebut terdiri dari enam wanita dan 41 pria.

Setelah diselidiki oleh seorang petugas imigrasi, ke-47 warga migran China tersebut, yang sekarang sedang ditahan oleh pihak imigrasi, mengatakan bahwa mereka hanya berencana transit melalui Indonesia sebelum berlanjut ke Australia.

“Mereka mengatakan bahwa Karim adalah dalangnya,” kata Barimbing. “Kami menangkap Karim pada 16 Maret di kamar hotelnya di Jakarta Selatan sebelum kami serahkan dia kepada polisi.”

Polisi mengatakan bahwa para migran yang datang ke Jakarta dengan China Airlines dari Beijing dibagi dalam tiga kelompok. Tujuh belas orang tiba pada 21 Oktober, 29 orang pada 5 November dan satu orang pada 18 Desember.

Para migran tersebut mengatakan kepada polisi bahwa mereka datang ke Indonesia setelah membaca sebuah iklan yang Karim pasang saat dia tinggal di Beijing. Setiap orang harus membayar $8.050 untuk dapat ikut.

“Para korban yakin bahwa mereka akan mendapatkan pekerjaan di Australia setelah melalui sebuah tes di Jakarta,” kata Barimbing. “Tipuan ini diatur oleh Karim. Tentu saja para korban tidak akan pernah pergi ke Australia karena pekerjaan disana pun tidak ada.”

Para penyelundup sering menggunakan rute melalui Nusa Tenggara Timur untuk membawa orang sampai ke Australia. Mereka menyewa kapal-kapal yang melalui Ashmore Reef, Australia, sebelum mencapai daratan Darwin, sebuah perjalanan yang memakan waktu 10 jam. Namun tidak jelas apakah Karim akan mencoba menggunakan rute tersebut.

Sementara itu, Kantor Imigrasi Jambi hari Rabu menangkap tujuh imigran gelap dari Afganistan, Antara melaporkan.

Menurut Kepala Kantor Imigrasi Jambi Agus Mustari, tujuh warga asing ditahan saat mereka akan naik pesawat ke Jakarta, tanpa surat-surat perjalanan yang lengkap.

Indonesia telah menjadi negara tujuan imigran gelap dari Afganistan dalam beberapa bulan ini.

Penyelidikan telah mengarah pada adanya penipuan visa yang diperjualkan oleh Kedutaan Indonesia di Kabul, Afganistan, namun pejabat Indonesia sangat menyangkal tuduhan tersebut.

EKONOMI

5

Page 6: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

SBY akan mewakili negara-negara berkembang pada pertemuan G20 Perhatian saat ini tertuju pada pertemuan G20 yang akan dilakukan di London minggu ini, terutama akan peran Presiden Susilo Bambang Yudhoyono bukan saja sebagai presiden Indonesia namun juga sebagai jurubicara negara-negara berkembang di kawasan Asean.

Presiden Yudhoyono mengatakan kepada para investor asing di di Istana Negara pada hari Selasa lalu “Ditengah krisis keuangan saat ini, pertemuan G20 memiliki arti yang sangat penting. Saya harap pertemuan itu akan membawa menghasilkan proposal yang kongkrit yang akan merubah tatanan perekonomian dunia,” kata Yudhoyono, seperti dikutip oleh Antara.

Presiden juga mengatakan "Kami telah megajukan usulan terbentuknya anggaran global pada pertemuan G20 sebelumnya untuk membantu negara-negara berkembang yang menghadapi kesulitan.”

Pernyataan tersebut menunjukkan keinginan presiden untuk melanjutkan proses reformasi keuangan global dengan penekanan pada negara-negara berkembang.

Bank Indonesia untuk keduakalinya dalam bulan ini menurunkan prediksi pertumbuhan ekonomi posisi 3-4% dari 4-5% sebelumnya. Menurut laporan Thompson Financial, koreksi ini dibuat menyusul terus menurunnya ekspor dan penurunan inflasi bulan Maret.

Gubernur BI Boediono menandatangani perjanjian pertukaran mata uang (currecy swap) senilai Rp175 triliun (sekitar $14,7 milyar) dengan Gubernur People’s Bank of China (PBC) Zhou Xiaochuan pada hari Senin lalu.

Perjanjian tersebut diharapkan akan dapat meningkatkan nilai perdagangan dan investasi anatar kedua negara dan menyediakan likuiditas jangka pendek untuk stabilisasi pasar uang. Pada hari Selasa, Boediono mengkonfirmasikan rencana serupa dengan negara lainnya untuk memenuhi kebutuhan akan Dolar Amerika.

“Sangat berbahaya apabila negara-negara di dunia hanya bergantung kepada satu atau dua mata uang untuk transaksi global,” kata Boediono yang dikutip oleh The Jakarta Globe.

Bank Indonesia menilai, ketergantungan perdagangan terhadap Dolar merupakan salah satu sebab labilnya perekonomian Indonesia.

“Ketergantungan negara-negara termasuk Indonesia terhadap Dollar Amerika untuk transaksi internasional adalah salah satu sebab dari labilnya perekonomian,” kata Boediono baru-baru ini.

Sementara itu, mendahului kunjungan presiden ke London, pemerintah pada hari Senin lalu mengumumkan pada hari Senin lalu bahwa paket stimulus senilai Rp73,3 triliun ($6,31 milyar) mulai dicairkan. Menteri Koordinator Perekonomian, Sri Mulyani Indrawati mengatakan, paket stimulus berupa insentif pajak senilai Rp56,3 triliun mulai dilakukan sejak 1 Januari lalu.

“Dampaknya akan terasa pada saat perusahaan dan pegawai membayar pajak,” kata Sri Mulyani setelah bertemu dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Insentif pajak yang terdiri dari pemotongan pajak untuk perusahaan, pekerja dan perorangan mencapai Rp43 triliun untuk tahun ini. Sementara Rp13,3 triliun lainnya dialokasikan untuk subsidi pajak dan pembebasan pajak untuk barang-barang industri padat karya.

Pada hari Selasa, pemerintah mengumumkan bahwa Indonesia menerima pinjaman $190 juta untuk program perbaikan investasi, pemberantasan kemiskinan dan pembangunan infrastruktur dan $728 juta untuk pengembangan infrastruktur.

Sementara itu, menjelang Pemilu, partai politik berjanji akan memberikan perlakuan yang sama terhadap investor asing. Namun tidak disebutkan apakah partai politik akan melakukan revisi terhadap peraturan

6

Page 7: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

usaha yang ada saat ini, diantaranya sektor usaha yang terbuka untuk investor asing dan pembatasan modal.

Meskipun memiliki penekanan yang berbeda, Golkar, PDI-P dan Partai Demokrat mengatakan bahwa mereka menyambut baik investor asing di Indonesia.

Penasihat ekonomi PDI-P, Iman Sugema mengatakan, PDI-P menyambut baik investor asing yang berbisnis dengan bersih dan mau melakukan transfer teknologi. Dengan cara bersih, maka PDI-P tidak akan memenangkan suatu perusahaan atas dasar desakan dari pemerintah. Tim ekonomi Partai Demokrat juga berjanji akan memberikan perlakuan yang sama kepada investor asing selama “mereka mendukung perekonomian Indonesia.”

Bursa Indonesia mencatat hasil yang sangat baik pada penutupan perdagangan hari Jum’at lalu. pada saat bursa regional mengalami penurunan, IHSG naik 3% ditutup pada 1.462,75, tertinggi dalam 5 bulan terakhir. Saham-saham infrastruktur dan komoditas mendukung pergerakan positif bursa Indonesia. Rupiah ditutup pada Rp. 11.580 terhadap Dolar Amerika setelah sebelumnya pada siang hari Rupiah sempat melemah ke posisi Rp. 11.750

BERITA BISNIS SINGKAT EKONOMI MAKRO Sri Mulyani: Paket stimulus ekonomi mulai dicairkan Pemerintah pada hari Senin lalu mengumumkan bahwa, paket stimulus ekonomi senilai Rp73,3 trilliun ($6,31 milyar) mulai dicairkan, sesuai dengan jadwal. Menteri Koordinator Perekonomian, Sri Mulyani Indrawati yang dikutip oleh The Jakarta Post mengatakan, stimulus senilai Rp56,3 trilliun dalam bentuk insentif pajak mulai diberlakukan pada tanggal 1 Januari.

“Efeknya akan terlihat pada saat perusahaan dan pegawai membayar pajaknya,” kata Sri Mulyani setelah bertemu dengan Presiden Susilo Bambang Yudhoyono.

BI agendakan “currency-swap” dengan negara-negara lainnya Bank Indonesia (BI) akan kembali melakukan pertukaran mata uang (currency swap) dengan negara-negara lainnya, menyusul kerjasama dengan China. Kerjasama ini, menurut Gubernur BI Boediono untuk memenuhi kebutuhan akan Dolar Amerika.

“Kami terbuka mengenai hal tersebut,” kata Boediono, menjawap pertanyaan wartawan apakah Indonesia akan melakukan kerjasama serupa dengan negara lain. BI dan Bank of China pada hari Senin lalu menandatangani kerjasama pertukaran mata uang. Menurut laporan Dow Jones pada hari Selasa lalu, kerjasama senilai Rp175 trilliun tersebut akan digunakan untuk pendanaan perdagangan kedua negara yang tahun lalu jumlahnya mencapai $26,7 milyar.

“Dampak dari perjanjian pertukaran mata uang ini terhadap Rupiah akan sangat baik,” kata Boediono. “Saya optimis Rupiah akan menjadi lebih stabil dan akan menguat,” kata Boediono kepada wartawan.

Perjanjian dengan Bank of China tersebut merupakan bagian dari perjanjian Chiang Mai yang menyatakan bahwa Indonesia akan memperoleh setidaknya $12 milyar dari Jepang, $4 milyar dari China dan $2 milyar dari Korea Selatan, jika dibutuhkan untuk menjaga nilai tukar Rupiah.

Boediono juga meminta agar Indonesia mengambil langkah-langkah untuk mengurangi ketergantungan terhadap Dolar Amerika dalam transaksi keuangan internasional.

“Sangat berbahaya apabila dunia hanya bergantung pada satu atau dua mata uang untuk melayani transaksi global,” kata Boediono yang dikutip oleh The Jakarta Globe.

7

Page 8: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

Dengan adanya perjanjian currecy swap ini, pembayaran antar dua negara dapat dilakukan tanpa harus dikonversikan terlebih dahulu ke Dolar Amerika. Dengan demikian, hal tersebut akan mengurangi ketergantungan terhadap Dolar.

Pemerintah akan buka lelang $3,5 milyar pada kuartal dua Pemerintah akan melakukan lelang penawaran proyek-proyek infrastruktur senilai $3.5 milyar pada kuartal kedua tahun ini, diantaranya proyek PLTU tenaga batubara senilai $2 milyar di Jawa Tengah.

Keempat proyek tersebut diantaranya adalah pembangunan jalur kereta api bandara Soekarno Hatta-Jakarta senilai $700 juta, jalur kereta api Palaci-Bangkuang di Kalimantan Tengah senilai $740 juta dan pelabuhan kapal pesiar di Bali senilai $24 juta. Empat proyek lain senilai $1 milyar akan ditawarkan pada semester kedua dan awal tahun depan.

“Proyek-proyek yang siap untuk ditenderkan telah melalui studi kelayakan dan akan mendapatkan dukungan pemerintah, apabila diperlukan,” kata Menteri Bappenas, Paskah Suzetta. Paskah yang dikutip hari Rabu lalu oleh Reuters mengatakan, pemerintah akan memberikan jaminan untuk bencana alam dan politik, dan akan menyiapkan lahan yang diperlukan oleh investor.

Proyek yang didanai oleh sektor swasta tersebut adalah bagian dari proyek infrastruktur dalam program stimulus pajak senilai Rp73,3 trilliun ($6,35 milyar) yang bertujuan untuk mendorong pertumbuhan dan membuka lapangan pekerjaan.

Pemerintah tawarkan sukuk sebelum bulan JuniPemerintah akan menawarkan obligasi syariah (sukuk) senilai Rp7,5 trilliun ($650 juta) sebelum bulan Juni mendatang yang merupakan sukuk global Indonesia yang pertama. Dirjen Perbendaharaan Negara, Rahmat Waluyanto kepada Reuters mengatakan, penerbitan sukuk akan dilakukan sebelum penerbitan obligasi Samurai yang akan ditawarkan pada bulan Juni mendatang. Nilai sukuk yang akan dilepas tetap tergantung pada jumlah aset yang tersedia.

Pemerintah hingga saat ini telah mendapatkan 2/3 dari target penjualan surat berharga untuk tahun 2009. Namun, pemerintah mengharapkan jenis investasi yang lebih bervariasi, termasuk sukuk.

Secara terpisah, Dahlan Siamat yang bertugas untuk mengatur penerbitan sukuk di Departemen Keuangan mengatakan, aset yang akan dijadikan jaminan diantaranya terdiri dari properti milik pemerintah di Jakarta senilai Rp7,24 trilliun dan senilai Rp250 milyar di Bandung.

Sukuk akan diterbitkan sesuai dengan skema ijarah.

Pemerintah peroleh Rp2T dari lelang surat berhargaPemerintah berhasil memperoleh Rp2 trilliun ($175,8 juta), sesuai dengan target pada lelang surat berharga yang dilakukan pada hari Selasa, atau hanya 20% dari penawaran yang masuk, menyusul turunnya nilai perolehan yang ditawarkan oleh pemerintah. Menurut laporan Reuters, pemerintah telah mendapatkan 2/3 dari target penjualan surat berharga untuk tahun ini.

“Departemen Keuangan memberikan tanda bahwa yield yang diberikan menurun dan pemerintah tidak akan menaikkan yield yang akan ditawarkan,” kata Budi Susanto, pengamat surat berharga pada Danareksa Sekuritas.

Pada lelang tanggal 10 Maret lalu, Departemen Keuangan memperoleh Rp1,85 trilliun atau lebih rendah dari target. Hal ini menandakan nilai yield yang ditawarkan pemerintah lebih rendah.

INVESTASIPemerintah berikan tambahan dana untuk MRT Jakarta

8

Page 9: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

Pemerintah Daerah Jakarta mendapatkan dana tambahan dari pemerintah pusat senilai $7,7 juta untuk mempercepat pembangunan sistem mass rapid transit (MRT).

Dirjen Perimbangan Keuangan Daerah, Mardiasmo yang dikutip The Jakarta Post mengatakan, dana tersebut berasal dari pinjaman Japan International Cooperation Agency (JICA) yang bertindak sebagai “project advisor” dalam pembangunan MRT tersebut. Pemerintah pusat mendapat pinjaman dari JICA dan sebagian dana tersebut diberikan kepada Pemda Jakarta dalam bentuk bantuan.

“Kami akan menggunakan dana tersebut untuk jasa konsultasi,” kata Gubernur Fauzi Bowo.

Pemda Jakarta telah mengalokasikan Rp40 milyar dari anggaran 2009 untuk anggaran awal proyek tersebut.

DALAM NEGERI Proyek jalan tol pemerintah akan buka 600.000 lapangan kerja Departemen Pekerjaan Umum mengharapkan, proyek pembangunan jalan tol pemerintah akan membuka 605.000 lapangan pekerjaan baru.

"Sebelumnya, kami memprediksi bahwa proyek ini akan membuka 550.000 lapangan pekerjaan. Namun, dengan tambahan stimulus pajak, maka akan dapat memberikan tambahan 55 ribu lapangan pekerjaan,” kata Dirjen Bina Marga, Hermanto Dardak pada hari Rabu lalu kepada The Jakarta Post.

"Paket stimulus untuk pembangunan jalan mencapai Rp1,7 trilliun ($195 juta) akan ditambahkan kedalam paket yang telah ada yaitu senilai Rp18,7 trilliun untuk pembangunan jalan.

“Kami telah mengajukan proposal kepada Departemen Keuangan dan kami harap paket tersebut dapat segera dicairkan,” kata Hermanto.

Pemerintah peroleh pinjaman $190jutaPemerintah mendapatkan pinjaman luar negeri sebesar $190 juta dari pemerintah Jepang untuk program perbaikan iklim investasi, pemberantasan kemiskinan dan pembangunan infrastruktur.

Pinjaman sebesar Rp2,27 trilliun yang ditandatangani pada hari Selasa tersebut dibagi menjadi dua bagian masing-masing senilai Rp1,13 trilliun. Bagian pertama akan dialokasikan untuk pembangunan ekonomi makro dan bagian kedua untuk reformasi infrastruktur.

Kristiarto S. Legowo, Direktur Hubungan Asia Timur-Jepang Departemen Luar Negeri yang dikutip oleh The Jakarta Post mengatakan, sebagian dari dana tersebut merupakan skema kerjasama antara Jepang dan International Bank for Reconstruction and Development (IBRD).

Skema kedua yang sama adalah antara Jepang dan Asian Development Bank. Menurutnya,pinjaman tersebut dikenakan bunga sebesar 0,7% setiap tahun dengan masa pembayaran 15 tahun dan tenggang waktu 5 tahun.

BUMNJasa Marga siapkan modal kerja $400 juta untuk jalan tol baru

9

Page 10: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

Operator jalan tol, PT Jasa Marga pada hari Rabu lalu mengatakan, perusahaan akan menyiapkan dana sebesar Rp4,7 trilliun ($407 juta) untuk modal kerja tahun ini, 4 kali lipat lebih besar dibandingkan dengan modal kerja tahun 2008. Modal kerja tersebut akan digunakan untuk ekspansi usaha dan pembelian saham.

Direktur Jasa Marga, Frans Sunito yang dikutip oleh Reuters mengatakan, pemegang saham telah menyetujui rencana perusahaan untuk membangun 8 ruas jalan tol baru dalam waktu 3-4 tahun mendatang dengan biaya sebesar Rp15 trilliun.

Jasa Marga akan meningkatkan panjang ruas jalan tol yang dioperasikan menjadi 700 km dari 500 km saat ini.

Telkom tandatangani kerjasama dengan Telekom Malaysia BUMN Telekomunikasi PT Telkom dan Telekom Malaysia Berhad telah menandatangani kerjasama untuk ekspansi bisnis telekomunikasi di pasar internasional. Presiden Direktur Telkom, Rinaldi Firmansyah yang dikutip oleh Asia Pulse mengatakan, penandatanganan nota kesepahaman (MoU) antara kedua negara akan menjadi titik tolak bagi kerjasama yang saling menguntungkan.

Riset yang dilakukan oleh Telkom menunjukan bahwa kerjasama tersebut memiliki potensi usaha senilai Rp2 trilliun ($180 juta) dalam 5 tahun mendatang.

Kerjasama internasional termasuk jasa suara dan data, sistem jaringan internasional dan optimisasi pusat data.

Laba bersih Wika naik 21% BUMN Konstruksi PT Wijaya Karya pada hari Selasa lalu mencatat kenaikan laba bersih 21% menjadi Rp156,03 milyar dari Rp129,14 milyar pada tahun sebelumnya. Menurut laporan Dow Jones, Wika mencatat kenaikan laba sebelum pajak sebesar 36% menjadi Rp256,42 milyar dari 2007. Pendapatan perusahaan naik 53% menjadi Rp6,56 trilliun dari tahun sebelumnya.

"Hasil tahun 2008 merupakan hasil dari pertumbuhan laba di semua segmen usaha,” kata Frans dalam pernyataan tertulis.

Disebutkan bahwa 28% dari pendapatan tahun 2008 berasal dari proyek pembangkit listrik dan proyek jalan dan jembatan menyumbangkan 21%.

Kontrak baru menyumbangkan pendapatan sebesar Rp15,5 trilliun untuk tahun 2008, naik 40% dari Rp11 trilliun pada tahun 2007 yang terdiri dari kontrak untuk pembangkit listrik, jalan raya dan jembatan.

SEKTOR SWASTA Excelcomindo peroleh pinjaman dari EKN $214 jutaPerusahaan operator telekomunikasi, PT Excelcomindo Pratama telah menandatangani perjanjian kedua dengan lembaga penjamin kredit ekspor Swedia, EKN untuk pembelian alat-alat senilai $214 juta dari Ericsson, Swedia.

Menurut laporan The Jakarta Post, kredit yang difasilitasi oleh ABN AMRO Bank N.V. cabang Stockholm dan Standard Chartered Bank tersebut merupakan bagian kedua dari pinjaman sebesar $428 juta yang disediakan oleh EKN. Tahap pertama ditandatangani pada bulan Desember tahun lalu.

Pinjaman tersebut sebagian akan digunakan untuk kebutuhan modal kerja tahun ini. Laba bersih Unilever Indonesia Rp2,41T

10

Page 11: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

PT Unilever Indonesia pada hari Jum’at lalu mengumumkan, laba bersih tahun 2008 naik 23% yang disebabkan oleh kenaikan penjualan. Menurut laporan Dow Jones, laba bersih selama periode Januari hingga Desember naik Rp2,41 trilliun dari Rp1,96 trilliun dari tahun sebelumnya. Penjualan naik 24% menjadi Rp15,58 trilliun dari Rp12,54 trilliun.Nilai aset perusahaan pada akhir Desember naik 22% menjadi Rp6,50 trilliun.

Matahari estimasi penjualan $238juta Penjualan Matahari Department Store, unit usaha dari perusahaan ritel terbesar PT Matahari Putra Prima, diperkirakan mencapai Rp2,62 trilliun ($238 juta) untuk kuartal pertama tahun ini.

Menurut Direktur Utama, Travis Saucer, estimasi nilai penjualan diperkirakan naik 7% terhadap periode yang sama tahun lalu yaitu Rp2,45 trilliun. Estimasi ini juga lebih tinggi dari target pertumbuhan 5% untuk periode Januari-Maret.

Tahun ini, perusahaan mentargetkan kenaikan penjualan 20%, lebih tinggi dari target rata-rata industri ritel Indonesia.

Travis Saucer yang dikutip oleh Investor Daily, mengatakan kenaikan terbesar yaitu sebesar 25% berasal dari sektor penjualan sepatu, tertinggi dalam 3 tahun terakhir.

Prudential Indonesia catat penerimaan premi $583 jutaPT Prudential Life Assurance (Prudential Indonesia) mencatat kenaikan penerimaan premi sebesar 27,5% menjadi Rp7,02 trilliun ($583 juta) pada tahun 2008 dari Rp5,51 trilliun pada tahun 2007. CEO Prudential, Kevin Holmgren yang dikutip oleh Asia Pulse mengatakan, premi baru tercatat sebesar Rp3,4 trilliun dari total penerimaan naik 42% dari 2007.

Kevin Holmgren mengatakan, perusahaan akan terus meningkatkan penerimaan premi dengan cara meningkatkan jumlah agen penjualan dan perbaikan sistem distribusi.

Wakil Presiden Direktur Rinaldi Mudahar mengatakan, dengan perolehan tersebut Prudential Indonesia merupakan perusahaan dengan kinerja terbaik.

Agen penjualan memberikan sumbangan sebesar 95% dari total premi. Asuransi via bank menyumbangkan 5% terhadap penerimaan premi.

PERBANKAN BTN akan terbitkan KIK EBA Rp1TBUMN Perbankan Bank Tabungan Negara (BTN) akan menerbitkan efek beragun aset senilai Rp1 trilliun ($86,39 juta) pada semester pertama tahun ini. Demikian menurut Direktur Perbendaharaan BTN, Saut Pardede pada hari Senin yang dikutip oleh The Jakarta Post .

Bulan lalu, BTN menerbitkan efek beragun aset pertama di Indonesia, dikenal dengan nama KIK-EBA senilai Rp100 milyar.

Dirut BTN, Iqbal Latanro pada hari Senin lalu mengatakan, BTN akan menurunkan suku bunga kredit perumahan sebesar 50 basis poin menjadi 14% mulai 1 April mendatang.

Laba bersih Bank Mandiri tahun 2008 diperkirakan naik 10%

11

Page 12: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

PT Bank Mandiri memperkirakan, laba bersih perusahaan tahun lalu naik lebih dari 10% terhadap tahun sebelumnya. Direktur keuangan, Pahala Mansyuri yang dikutip oleh Dow Jones pada hari Selasa lalu mengatakan, kenaikan tersebut berasal dari kenaikan kredit dan peningkatan net interest margin. Laba bersih tahun 2007 tercatat sebesar Rp4,4 trilliun.

Nilai kredit pada akhir Desember tahun lalu naik 26% menjadi Rp165 trilliun.

Artha Graha catat kenaikan laba bersih 3,7% PT Bank Artha Graha Internasional mencatat pertumbuhan laba bersih sebesar 3,7% dari tahun sebelummya. Data dari BI yang dikutip oleh Asia Pulse menyebutkan, bank terbuka tersebut memperoleh kenaikan net interest income sebesar 12,8% menjadi Rp429,45 milyar ($35,8 juta) tahun 2008.

Menurut laporan Bisnis Indonesia, meningkatnya kinerja perusahaan berasal dari kenaikan ekspansi kredit menjadi Rp9,85 trilliun dari Rp7,6 trilliun,

TENAGA LISTRIKPemerintah cairkan stimulus Rp500 milyar untuk proyek energi Pemerintah pada hari Senin lalu mencairkan dana Rp500 milyar ($43,5 juta) dari paket stimulus yang akan digunakan untuk memperluas transmisi kelistrikan. Menurut Departemen ESDM, Indonesia memerlukan Rp15 trilliun untuk melistriki seluruh Indonesia.

Dari jumlah tersebut, Rp425 milyar akan digunakan untuk melistriki daerah Nusa Tenggara, Sulawesi dan Jawa Barat dan sisanya Rp75 milyar untuk mendanai perkebunan biofuel di tanaman sumber energi terbarukan di desa-desa di seluruh Indonesia.

“Kami harapkan, konstruksi akan selesai sebelum akhir tahun ini,” kata Menteri ESDM, Purnomo Yusgiantoro yang menambahkan bahwa proyek tersebut akan membuka 15 ribu lapangan kerja. “Ini merupakan salah satu cara untuk mengurangi pengangguran di tengah krisis yang terjadi.”

Waryono Karyono, Sekjen Departemen ESDM mengatakan, pembangunan pabrik di desa hemat listrik akan membuka pekerjaan 7.600 orang dan konstruksi kelistrikan membuka lapangan pekerjaan untuk 7.350 orang.

JBIC akan danai proyek pembangkit listrik Jawa Barat The Japan Bank for International Corporation (JBIC) menyatakan komitmennya untuk memberikan pinjaman sebesar $900 juta untuk meningkatkan kapasitas PLTU Muara Tawar, Bekasi.

“Dengan program peningkatan ini, maka kapasitas pembangkitan akan naik dua kali lipat menjadi 4.000 MW dari kapasitas 2.000 MW saat ini,,” kata Dirut PLN, Fahmi Mochtar yang dikutip oleh Antara pada hari Senin lalu.

"Peningkatan kapasitas ini akan dilakukan melalui instalasi peralatan dari generator yang sudah ada dan peningkatan pasokan gas,” kata Fahmi.

Proyek ekspansi ini merupakan bagian dari program kelistrikan nasional 10.000MW.

MINYAK & GAS

12

Page 13: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

Pengiriman LNG dari Tangguh akan mengalami penundaan Pengiriman LNG dari kilang Tangguh yang dikelola oleh BP akan mundur dari jadwal semula yaitu bulan Mei. “Kita mungkin tidak akan mengirimkan LNG pada bulan Mei. Kita mungkin akan mengirimkan 1 kargo uji coba ke Fujian,” kata Purnomo yang dikutip hari Jum’at lalu oleh Reuters.

Pemerintah menurut Purnomo akan mengirimkan tim khusus ke China untuk memeriksa kesiapan terminal LNG di Fujian.

"Kita akan mengirimkan satu kargo untuk uji coba, yang berasal dari kilang LNG Bontang,” kata Purnomo.

Menurut Purnomo, Indonesia tidak akan menyatakan Tangguh siap untuk berproduksi sampai terminal penerimaan di China siap. Purnomo juga menyatakan, pemerintah akan meningkatkan LNG untuk pasar dalam negeri.

Pemerintah sepakati pengurangan ekspor LNG Indonesia akan memotong ekspor LNG ke Jepang, Korea Selatan dan Taiwan maksimal 70% dari total kontrak. Menurut laporan Asia Pulse, ketiga negara yang menghadapi kesulitan dalam pasokan LNG, memiliki kontrak jangka panjang sebanyak 1,2 juta ton dari 18 kargo LNG setiap tahunnya.

Kepala BP Migas, Raden Priyono mengatakan, penggunaan LNG tersebut akan dialihkan untuk industri dalam negeri. PT Pupuk Iskandar Muda di Aceh akan memelrukan 9 kargo dan industri LPG akan 6 kargo.

Indonesia masih memerlukan pasokan gas dalam jumlah yang cukup besar untuk memenuhi kebutuhan untuk kebutuhan bahan dasar pupuk dan industri lainnya.

Sebelumnya, diberitakan bahwa ketiga negara tersebut akan menjual bagian dari LNG Indonesia ke negara lainnya.

Hari Yulianto, Wakil Dirut PT Pertamina mengatakan, pengalihan LNG itu akan memberikan peluang pasokan LNG untuk dalam negeri yang lebih besar.

Anak perusahaan Medco alihkan pasokan gas ke PLTG Batam Anak perusahaan PT Medco iakan mengalihkan pasokan gas 49 milyar British thermal unit yang semula dialokasikan untuk PLTG di Jawa ke PLTG di Riau. Demikian menurut DirJen Migas Evita Legowo yang dikutip oleh The Jakarta Globe pada hari Senin lalu.

“Pasokan gas tersebut akan dialihkan ke PLTG di Batam, namun belum ditentukan siapa yang akan mendapatkan gas tersebut,” kata Evita yang menambahkan bahwa keputusan akan diambil sebelum bulan Mei, sebelum lapangan tersebut mulai berproduksi.

Menurut Evita, gas tersebut berasal dari Blok Lematang yang dioperasikan oleh Medco E&P Indonesia dan akan dialirkan melalui pipa milik PT Perusahaan Gas Negara dan anak perusahaan PT Trans Gasindo Indonesia.

Gas tersebut akan dialihkan untuk PLTG milik PT PLN atau kepada PT Dale Energy Batam.

“Pembeli gas akan membayar toll fee ke PGN dan harganya akan ditentukan oleh BPH Migas,” kata Evita.

Pipa transmisi dan distribusi untuk pasokan gas sangat terbatas dan Indonesia sangat bergantung pada pipa milik PGN.

Departemen ESDM akan mengundang BP Migas, BPH Migas dan PGN dan gas distributor TGI dan PT Pertagas dan PT Pertamina, untuk menghitung berapa pipa distribusi yang dibutuhkan oleh Indonesia.

13

Page 14: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

“Kami sudah mengetahui berapa kapasitas yang diperlukan untuk pipa dan hitungan komersial sudah dilakukan. Proyek ini akan diminati oleh investor,” kata Evita.

Bakrie mulai pembangunan jalur pipa gas PT Bakrie & Brothers akan memulai pembangunan pipa gas dari lapangan lepas pantai ke PLTG milik PLN yang terletak di Jawa Tengah. Bakrie memenangkan proyek pembangunan pip gas yang menghubungkan Jawa dan Kalimantan sepanjang 1200km tersebut melalui lelang yang dilakukan pada tahun 2006 lalu.

Menteri ESDM Purnomo Yusgiantoro mengatakan, ruas yang dibangun, sepanjang 200 km akan menghubungkan lapangan yang terletak di Blok Muriah dengan Jawa. Operator Blok Muriah, Petronas memiliki kontrak untuk memasok 145 milyar British Thermal Unit (BTU) gas alam ke PT PLN selama 10 tahun.

Jurubicara petronas, Siddharta Moersjid, mengkonfirmasikan bahwa pihaknya akan membangun pipa gas dari Muriah ke PLTG Tambak Lorok Jawa Tengah.

Menurut Purnomo, pipa gas tersebut dibutuhkan karena Pulau Jawa memerlukan pasokan gas dari Kalimantan Timur.

Pertamina berikan ijin lelang minyak kepada Petral Lelang minyak mentah dan produk-produk minyak PT Pertamina akan dilakukan oleh anak perusahaan yang berbasis di Singapura, Petral setelah hak pembelian diambil dari unit perusahaan Pertamina yang baru dibentuk.

"Pertamina telah meminta Petral untuk melakukan kegiatan procurement dan Petral dapat melakukan lelang untuk kebutuhan minyak mentah dan produk-produk minyak,” kata jurubicara Pertamina, Toharso.

Pertamina meluncurkan unit supply chain terintegrasi pada bulan Januari untuk mengelola pembelian produk-produk minyak dan minyak mentah sebagai bagian dari upaya transparansi dan efisiensi perusahaan.

Minggu lalu Pertamina mengatakan, pihaknya akan memberikan otoritas yang lebih besar kepada Petral, sementara unit baru tersebut akan berfungsi sebagai lembaga untuk mengatur strategi. Salah seorang sumber Pertamina mengatakan kepada Reuters bahwa unit baru tersebut tidak memiliki pengalaman yang cukup.

Beberapa anggota DPR meminta agar Pertamina untuk menutup unit supply chain tersebut, karena dianggap hanya memperpanjang jalur birokrasi. Pertamina dianggap tidak transparan dalam melakukan pembelian minyak mentah.

Total akan buka 200 SPBU di Indonesia Total SA, perusahaan minyak asal Eropa, akan membuka 200 SPBU di Indonesia dalam 5 tahun mendatang. Total adalah perusahaan asing ketiga yang membuka SPBU-nya di Indonesia.

“Regulasi yang ada saat ini memberikan peluang bagi kami untuk mengikuti lelang untuk mendistribusikan BBM bersubsidi,” kata Thierry Pflimlin, CEO Total untuk kawasan Asia Pasifik di Jakarta pada hari Senin.

"Indonesia adalah pasar yang sangat besar,” kata Thierry dalam peresmian 2 SPBU milik Total di Jakarta.

Perusahaan yang berbasis di paris tersebut akan menjual BBM bersubsidi dan solar mulai tahun depan.

14

Page 15: a2fb28bd3cef48f4876a5d87cd5b4e1fBeritaPerdagangandanInv ... · Web viewBerita Perdagangan dan Investasi, 30 Maret 2009 Nasional Kemang akan menjadi kawasan komersial modern Jakarta

PERTAMBANGANKPC sepakati kontrak batubara dengan ChinaPT Kaltim Prima Coal (KPC) minggu lalu menyepakati kontrak jangka panjang ekspor batubara thermal dengan China sebesar 1 juta ton pada tahun pertama.

"Ini merupakan kontrak pasokan jangka panjang untuk 5 tahun. Tahun pertama kami akan memasok sebesar 1 juta ton, 2 juta ton pada tahun kedua dan akan naik menjadi 5 juta ton," kata Evan Ball, direktur KPC, disela-sela konferensi pertambangan di Singapura kepada Reuters pada hari Selasa lalu. Namun Evan tidak memberikan rincian harga jual batubara, namun harga akan sesuia dengan harga spot.

KPC adalah anak perusahaan dari PT Bumi Resources. Tahun 2007, produksi batubara mencapai 40 juta, atau 20% dari produksi total Indonesia.

China mengimpor 11,5 juta ton batubara dari Indonesia atau lebih dari ¼ total impor batubara.

Antam, Krakatau tanamkan $63,5 juta di proyek bijih besi Dua BUMN, Antam dan Krakatau Steel akan menanamkan investasi sebesar Rp700 milyar ($63,5 juta) untuk proyek bijih besi di Batulicin, Kabupaten Tanah Bumbu, Kalimantan, Selatan.

Menurut laporan Asia Pulse, PT Aneka Tambang dan PT Krakatau Steel telah membentuk perusahaan patungan PT Meratus Jaya Iron & Steel untuk membagun pabrik pengolahan besi baja.

Krakatau Steel memiliki 66% saham dan 34% dimiliki oleh Bisnis Indonesia. Direktur Utama Antam, Alwin Syah Loebis yang dikutip oleh Bisnis Indonesia mengatakan, pabrik dengan kapasitas pengolahan 315.000 ton sponge iron per tahun tersebut akan mulai beroperasi tahun 2011.

Sebagai kontraktor untuk pembangunan pabrik tersebut adalah Krakatau Engineering, anak perusahaan dari Krakatau Steel.

===***===

15