· web view#17allin. putaran 1 2017: permohonan proposal. aliran pendanaan koalisi nasional ....

30
Sebuah Pergerakan untuk Mengubah Satu Miliar Kehidupan #17Allin Putaran 1 2017: Permohonan Proposal Aliran Pendanaan Koalisi Nasional Tenggat Waktu: 16 Maret, 2017 Permohonan Proposal ini memberikan instruksi mengenai penyerahan proposal serta formulir aplikasinya. Harap membaca instruksi, Pertanyaan yang paling sering Ditanyakan (FAQ), dan Daftar istilah sebelum menyerahkan aplikasi / permohonan Anda. DAFTAR ISI Tentang Disability Rights Fund Tentang Aliran Pendanaan Koalisi Nasional Negara-negara sasaran Kelayakan Persyaratan Jumlah Pendanaan dan Masa Berlangsung Proyek Pertimbangan Penting terhadap RFP (Permohonan Proposal) Bidang yang Diprioritaskan Apa yang Tidak K ami D anai Penilaian Aplikasi / Permohonan Pemantauan Dana Hibah dan Persyaratan Pelaporan Petunjuk Penting Aplikasi / Permohonan Kemana M engirimkan A plikasi / P ermohonan Anda Daftar Periksa A plikasi / P ermohonan Aplikasi / P ermohonan Dana Hibah TENTANG DISABILITY RIGHTS FUND Didirikan pada tahun 2008, Disability Rights Fund (DRF) mendukung organisasi- organisasi dari, oleh dan untuk penyandang disabilitas (DPOs) 1 di negara-negara 1 Dalam pemahaman DRF untuk istilah DPO, DPO adalah organisasi atau kelompok para penyandang disabilitas, dimana para penyandang disabilitas ini menjadi mayoritas utama dari keseluruhan staf, dewan pimpinan dan relawannya serta terwakili dengan baik di seluruh tingkatan organisasi. Termasuk di dalamnya juga adalah organisasi keluarga para penyandang disabilitas (hanya untuk perwakilan penyandang disabilitas anak, penyandang disabilitas intelektual atau Buta-tuli/ deafBlind) dimana tujuan utama dari organisasi-organisasi seperti ini adalah untuk memberdayakan dan memperkuat kemampuan advokasi diri para penyandang disabilitas. Selain itu, DPO-DPO ini juga harus memahami disabilitas sesuai dengan model sosial. Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 1

Upload: vuongminh

Post on 06-May-2019

220 views

Category:

Documents


0 download

TRANSCRIPT

Sebuah Pergerakan untuk Mengubah Satu Miliar Kehidupan

#17AllinPutaran 1 2017: Permohonan Proposal

Aliran Pendanaan Koalisi Nasional

Tenggat Waktu: 16 Maret, 2017Permohonan Proposal ini memberikan instruksi mengenai penyerahan proposal serta formulir aplikasinya. Harap membaca instruksi, Pertanyaan yang paling sering Ditanyakan (FAQ), dan Daftar istilah sebelum menyerahkan aplikasi / permohonan Anda.

DAFTAR ISI Tentang Disability Rights Fund Tentang Aliran Pendanaan Koalisi Nasional Negara-negara sasaran Kelayakan Persyaratan Jumlah Pendanaan dan Masa Berlangsung Proyek Pertimbangan Penting terhadap RFP (Permohonan Proposal) Bidang yang Diprioritaskan Apa yang Tidak K ami D anai Penilaian Aplikasi / PermohonanPemantauan Dana Hibah dan Persyaratan PelaporanPetunjuk Penting Aplikasi / Permohonan Kemana M engirimkan A plikasi / P ermohonan Anda Daftar Periksa A plikasi / P ermohonan Aplikasi / P ermohonan Dana Hibah

TENTANG DISABILITY RIGHTS FUND Didirikan pada tahun 2008, Disability Rights Fund (DRF) mendukung organisasi-organisasi dari, oleh dan untuk penyandang disabilitas (DPOs)1 di negara-negara berkembang untuk menggunakan Konvensi mengenai Hak-Hak Penyandang Disabilitas (CRPD) untuk memajukan HAM para penyandang disabilitas dan inklusi para penyandang disabilitas dalam pembangunan.

Dana hibah DRF mendukung kapasitas dari kelompok penyandang disabilitas yang terpinggirkan2

dan kelompok-kelompok penyandang disabilitas yang baru muncul untuk bisa melakukan advokasi atas hak-hak dan keikusertaan mereka serta mendukung usaha berkelanjutan yang telah dilakukan DPO-DPO di tingkat nasional, negara bagian, provinsi, daerah dan kabupaten/kota

1 Dalam pemahaman DRF untuk istilah DPO, DPO adalah organisasi atau kelompok para penyandang disabilitas, dimana para penyandang disabilitas ini menjadi mayoritas utama dari keseluruhan staf, dewan pimpinan dan relawannya serta terwakili dengan baik di seluruh tingkatan organisasi. Termasuk di dalamnya juga adalah organisasi keluarga para penyandang disabilitas (hanya untuk perwakilan penyandang disabilitas anak, penyandang disabilitas intelektual atau Buta-tuli/ deafBlind) dimana tujuan utama dari organisasi-organisasi seperti ini adalah untuk memberdayakan dan memperkuat kemampuan advokasi diri para penyandang disabilitas. Selain itu, DPO-DPO ini juga harus memahami disabilitas sesuai dengan model sosial.2 Terpinggirkan di sini mengacu kepada perempuan penyandang disabilitas, anak-anak dan kaum muda penyandang disabilitas, penyandang disabilitas psikososial, penyandang disabilitas intelektual, albino, orang kate (cebol), mereka yang buta-tuli dan kelompok penyandang disabilitas lainnya yang diidentifikasikan sebagai yang terpinggirkan di negara sasaran

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 1

untuk memajukan penerapan CPRD dan Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (Sustainable Development Goals – SDG).3

Untuk informasi lebih lanjut tentang DRF, silakan kunjungi situs kami di www.disabilityrightsfund.org 4 . Untuk informasi lebih lanjut tentang DRAF, silakan kunjungi situs DRAF di www.drafund.org.

3 Harap dicatat jika sebuah permohonan juga mengikutsertakan kegiatan-kegiatan lobi, seperti yang telah ditentukan dalam UU di AS, maka permohonan ini akan disampaikan kepada organisasi keluarga kami, Disability Rights Advocacy Fund (DRAF), untuk menjadi bahan pertimbangan mereka. 4 Termasuk donor untuk DRF adalah: The Ansara Family Fund dari Boston Foundation, The Foundation to Promote Open Society, bagian dari Open Society Foundations, Joseph P. Kennedy Jr. Foundation, dan U.K. aid bagian dari Pemerintah Inggris. Kementerian Luar Negeri dan Perdagangan Australia (DFAT) adalah donor DRAF.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 2

TENTANG ALIRAN PENDANAAN KOALISI NASIONAL Aliran pendanaan Koalisi Nasional mendukung usaha memajukan CRPD di tingkat nasional melalui usaha lobi perubahan perundang-undangan (termasuk dan tidak terbatas hanya pada Ratifikasi CRPD/Protokol Opsionalnya), pemonitoran dan pelaporan pelaksanaan CRPD atau mekanisme-mekanisme hak-hak asasi internasional lainnya, penindaklanjutan rekomendasi yang diberikan mekanisme-mekanisme HAM PBB kepada negara yang terkait dengan pelaksanaan hak-hak penyandang disabilitas. Selain itu, aliran pendanaan ini juga mendukung koalisi tingkat nasional untuk melakukan advokasi program-program, kebijakan-kebijakan, peundang-undangan dan kerangka kerja pembangunan (seperti misalnya Sustainable Development Goals5) agar inklusi terhadap para penyandang disabilitas. Aliran dana hibah ini memang ditujukan untuk organisasi yang menonjol di dalam pergerakan disabilitas di tingkat nasional.  Karena pentingnya melakukan advokasi bersama di tingkat ini, maka hanya koalisi yang terdiri dari tiga organisasi atau lebih yang akan didanai. Organisasi yang mengajukan permohonan haruslah organisasi dari, oleh dan untuk penyandang disabilitas (DPO), sementara organisasi yang menjadi mitranya bisa berupa DPO atau organisasi masyarakat madani lainnya yang aktif di dalam memajukan hak-hak asasi manusia.

NEGARA-NEGARA SASARANKoalisi-Koalisi Nasional dari negara-negara berikut ini diundang untuk menyampaikan proposal mereka:

Haiti Malawi Myanmar

Koalisi-koalisi yang telah terpilih dari negara-negara berikut ini juga diundang untuk menyampaikan proposal mereka : Gana Indonesia

KELAYAKAN PERSYARATAN (ELIGIBILITAS)Koalisi Nasional yang terdiri dari tiga organisasi atau lebih, dimana Koalisi ini dibentuk dan dipimpin oleh sebuah DPO6, bisa menyampaikan permohonannya.

Permohonan dari Koalisi Nasional harus diserahkan oleh satu DPO pengelola yang memiliki cakupan kerja nasional atas nama Koalisi. Organisasi pemohon ini akan bertanggungjawab untuk melakukan koordinasi Koalisi dan pengelolaan dana hibah. Organisasi induk nasional atau sebuah federasi akan dianggap sebagai satu organisasi saja untuk tujuan permohonan dana hibah ini dan karenanya, harus membentuk sebuah Koalisi dengan organisasi-organisasi lainnya agar memenuhi kelayakan persyaratan.

Harap dicatat bahwa organisasi pemohon dan tujuan dari permohonan yang diajukan harus memiliki cakupan nasional.

JUMLAH PENDANAAN DAN MASA BERLANGSUNGNYA PROYEKJumlah dana hibah akan berkisar antara 30.000 – 50.000 Dolar AS per tahunnya (60.000 hingga 100.000 Dolar AS untuk masa dua tahun).

5 Agenda Pembangunan Berkelanjutan 2030 ini adalah sebuah kerangka kerja pembangunan global yang baru, yang menggantikan Tujuan Pembangunan Milenium. Agenda baru ini akan digunakan oleh lembaga-lembaga pembangunan dan pihak pemerintah nasional untuk merencanakan, melaksanakan, dan menilai tujuan-tujuan pembangunannya. Lihat https://sustainabledevelopment.un.org/sdgs untuk mendapatkan informasi lebih lanjut.6 Dalam pemahaman DRF untuk istilah DPO, DPO adalah organisasi atau kelompok para penyandang disabilitas, dimana para penyandang disabilitas ini menjadi mayoritas utama dari keseluruhan staf, dewan pimpinan dan relawannya serta terwakili dengan baik di seluruh tingkatan organisasi. Termasuk di dalamnya juga adalah organisasi keluarga para penyandang disabilitas (hanya untuk perwakilan penyandang disabilitas anak, penyandang disabilitas intelektual atau Buta-tuli/ deafBlind) dimana tujuan utama dari organisasi-organisasi seperti ini adalah untuk memberdayakan dan memperkuat kemampuan advokasi diri para penyandang disabilitas. Selain itu, DPO-DPO ini juga harus memahami disabilitas sesuai dengan model sosial.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 3

Dana hibah ini akan mendukung kegiatan yang dilaksanakan selama masa dua tahun, akan tetapi dana hibah akan diberikan per tahun. Dana hibah tahun kedua akan diberikan hanya jika kegiatan tahun pertama diselesaikan dengan memuaskan .

Proyek akan mulai berjalan pada 1 September, 2017.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 4

PERTIMBANGAN PENTING TERHADAP RFP (PERMOHONAN PROPOSAL)Bagi para pemohon yang telah mengenal proses pendanaan DRF, kami ingin menyoroti beberapa perkembangan yang bisa berdampak pada organisasi Anda:

1. Mengacukan kegiatan-kegiatan spesifik kepada Pasal-Pasal CRPD: Semua pemohon harus dengan jelas mengindikasikan bagaimana proyek mereka akan memajukan penerapan CRPD. Dan karena terkait, maka para pemohon harus fokus pada pasal-pasal yang konkrit yang ada di CRPD. DRF memahami bahwa dalam beberapa hal, kegiatan-kegiatan proyek bisa terkait dengan beberapa pasal yang ada di dalam CRPD (seperti misalnya ketika mengembangkan peraturan tentang hak-hak penyandang disabilitas secara umum atau melakukan advokasi untuk diikutsertakan dalam anggaran secara umum), tapi ketika dimungkinkan, maka acuan terhadap pasal-pasal tertentu CRPD yang menjadi sasaran pengembangan proyek hendaknya disebutkan (dengan mempertimbangkan bidang yang menjadi keahlian dari anggota-anggota koalisi).

2. Mengacukan kegiatan-kegiatan spesifik pada Tujuan-Tujuan yang ada di dalam SDG: Semua pemohon harus dengan jelas mengindikasikan bagaimana proyek mereka akan memajukan keikutsertaan para penyandang disabilitas dalam penerapan SDG. Dan karena terkait, maka para pemohon harus fokus pada tujuan-tujuan spesifik yang ada di SDG. DRF memahami bahwa dalam beberapa hal, kegiatan-kegiatan proyek bisa terkait dengan beberapa tujuan yang ada di dalam SDG (seperti misalnya ketika ingin berkontribusi perencanaan aksi nasional atau advokasi untuk keikutsertaan dalam penganggaran pembangunan), tapi ketika dimungkinkan, maka acuan terhadap tujuan-tujuan tertentu yang menjadi sasaran pengembangan proyek hendaknya disebutkan (dengan mempertimbangkan bidang yang menjadi keahlian dari anggota-anggota koalisi).

3. Kegiatan Politik dan Lobi: Para pemohon harus mengidentifikasi kegiatan-kegiatan dan pendanaan yang diusulkan yang bisa digunakan untuk “mempengaruhi perundang-undangan dan peraturan” (juga dikenal dengan istilah “melobi”). Jika terpilih menerima pendanaan, maka penerima dana hibah ini bisa mendapatkan dana dari organisasi keluarga kami, Disability Rights Advocacy Fund (DRAF), untuk bagian kegiatan dana hibah yang merupakan lobi dan menerima dana hibah dari Disability Rights Fund untuk bagian kegiatan dana hibah yang bukan merupakan kegiatan lobi. Silakan lihat bagian Memo DRF tentang Kegiatan Politik dan Lobi untuk informasi lebih lanjut.

4. Kebijakan Perlindungan Anak: Agar bisa memenuhi persyaratan pendanaan DRF, maka para pemohon yang aktif bergiat atau berinteraksi dengan anak-anak (mereka yang berusia di bawah 18 tahun) –termasuk yang dilakukan organisasi induk, pemohon yang ingin mencari dana untuk proyek pendidikan inklusi, dan pemohon yang bekerja sama dengan orang tua penyandang disabilitas anak – harus bisa menunjukkan bahwa mereka saat ini telah memiliki atau sedang dalam proses mengembangkan sebuah Kebijakan Perlindungan Anak, yang mendokumentasikan komitmen organisasi untuk melindungi anak dari segala bentuk pelecehan. DRF bisa menyediakan standar kebijakan, sumber informasi dan bantuan teknis untuk mendukung upaya Anda dalam mengembangkan kebijakan ini. Untuk informasi lebih lanjut terkait dengan Kebijakan Perlindungan Anak DRF, silakan lihat tautan berikut ini di situs DRF. Jika terpilih untuk menerima pendanaan DRF, maka organisasi-organisasi terkait akan dipersyaratkan untuk menyerahkan Formulir Verifikasi Kebijakan Perlindungan Anak paling lambat tanggal 1 Desember 2017.

5. Dampak Perubahan Iklim terhadap Penyandang Disabilitas: Permasalahan perubahan iklim semakin terasa pentingnya. DRF mengakui bahwa para penyandang disabilitas khususnya sangat rentan terhadap dampak perubahan iklim ini dan mencoba memastikan bahwa pemberian dana hibah kami bisa juga merekam usaha-usaha para penerima dana hibah di dalam mengatasi kerentanan ini. Walau usaha mengatasi perubahan iklim ini bukanlah persyaratan untuk menerima pendanaan DRF, tapi

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 5

sebagai bagian dari proses permohonan, kami meminta para pelamar untuk menjelaskan segala bentuk langkah yang telah mereka lakukan atau rencana untuk mengatasi dampak dari perubahan iklim terhadap penyandang disabilitas. Jika memang belum ada tindakan untuk itu, maka para pelamar harus juga menyatakan hal ini. Untuk informasi lebih lanjut terkait dengan dampak perubahan iklim terhadap para penyandang disabilitas, silakan klik di sini.

6. Kebijakan dan Prosedur Keselamatan di Tempat Kerja: DRF percaya akan usaha mempromosikan/mendorong terwujudnya keselamatan dan kesehatan lingkungan kerja, baik di dalam organisasi kami sendiri maupun di dalam organisasi yang kami danai. Hal ini semakin terasa penting khususnya di belahan dunia dimana konflik, kekerasan di tempat kerja, dan kekerasan terhadap populasi penduduk tertentu memang terjadi. Walau hal ini bukan menjadi persyaratan untuk menerima pendanaan DRF, kami sangat mendorong para pemohon untuk mengembangkan kebijakan dan prosedur keamanan yang mendokumentasikan komitmen organisasi untuk melindungi anggota dewan dan staf, fasilitas kantor dan data proyek. DRF bisa menyediakan sumber informasi dan bantuan teknis untuk mendukung upaya Anda di dalam mengembangkan kebijakan keamanan ini.

BIDANG YANG DIPRIORITASKANDRF akan mempertimbangkan permohonan yang masuk dari negara-negara sasaran yang disebutkan di atas untuk satu dari lima bidang prioritas berikut ini. Mohon dicatat bahwa semua semua usulan kegiatan legislasi haruslah sejalan dengan CRPD.

Pengembangan sebuah kerangka kerja nasional untuk:1. Melakukan ratifikasi Protokol Opsional CRPD (jika belum diratifikasi)

Ratifikasi adalah sebuah langkah penting menuju pelembagaan HAM Penyandang Disabilitas di tingkat nasional. DPO dan organisasi-organisasi masyarakat sipil lainnya bisa memainkan peran yang terpadu di dalam memberikan advokasi untuk mengadopsi Protokol-Protokol Opsional ini.Contoh bagaimana usulan untuk dana hibah terkait dengan topik ini bisa dilakukan, tapi tidak terbatas hanya untuk hal ini saja: Koalisi DPO lintas disabilitas yang melakukan lobi pada tingkat pemerintah pusat untuk

meratifikasi Protokol Opsional; Sebuah usaha petisi yang dipimpin oleh Koalisi DPO untuk mengumpulkan tandatangan

para pendukung untuk memberikan tekanan kepada pemerintah agar melakukan ratifikasi Protokol Opsional

Koalisi yang bekerja dengan pihak Parlemen Nasional dengan tujuan melakukan lobi agar Protokol Opsional diratifikasi.

2. Mengesahkan perundang-undangan7 nasional khusus yang sejalan dengan CRPDBeberapa negara mencoba untuk menyelaraskan semua perundang-undangan nasionalnya sebelum melakukan ratifikasi; sementara negara lainnnya melakukan harmonisasi perundang-undangan setelah konvensi diadopsi. Untuk kedua hal ini, DPO dan organisasi masyarakat sipil lainnya bisa memainkan peran penting untuk melakukan advokasi reformasi perundang-undangan, termasuk melalui advokasi hukum. Contoh bagaimana usulan untuk dana hibah terkait dengan topik ini bisa dilakukan, tapi tidak terbatas hanya untuk hal ini saja: Koalisi DPO bekerja sama dengan legislator (pembuat undang-undang) untuk mengkaji

ulang dan merevisi perundang-undangan nasional sebagai persiapan untuk peratifikasian CRPD

7 PENTING: Perlu dicatat bahwa DRF (atau DRAF) perlu mengkaji ulang segala bentuk perubahan pada perundang-undangan atau peraturan yang diusulkan oleh penerima dana untuk memastikan bahwa hal ini memang konsisten dengan CRPD. Kajian ulang ini dilakukan sebelum usulah perundang-undangan atau peraturan baru atau amandemennya diajukan ke pihak pemerintah.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 6

Koalisi bekerja sama memastikan pembuatan mekanisme pemantauan pelaksanaan undang-undang nasional telah sesuai dengan Pasal 33

Koalisi DPO yang bekerja untuk diwujudkannya pendekatan berbasis inklusi disabilitas untuk semua perundang-undangan yang terkait, termasuk Pendidikan Umum atau Ketenagakerjaan

Koalisi antara DPO dan organisasi (lembaga) bantuan hukum bekerja untuk melakukan proses pengadilan yang strategis dalam rangka melakukan perubahan pada perundang-undangan dan/atau praktik hukum yang ada untuk memastikan telah sejalan dengan CRPD;

Koalisi organisasi yang melakukan penelitian tentang bagaimana perundang-undangan nasional yang telah ada yang terkait dengan penyandang disabilitas telah sejalan (atau tidak sejalan) dengan CRPD

3. Pembuatan dan/atau penindaklanjutan Laporan Alternatif untuk diserahkan kepada Komite CRPD dan badan perjanjian HAM lainnya atau laporan kepada Dewan HAM untuk Kajian Berkala Universal (Universal Periodic Review - UPR)Dua tahun setelah mulai berlakunya CRPD pada negara yang meratifikasinya, maka negara tersebut harus menerbitkan laporan nasional pertamanya, dengan menggunakan petunjuk pelaksanaan pelaporan yang ada 8, terkait dengan situasi awal penyandang disabilitas dan segala bentuk usaha memajukan pelaksanaan CRPD dan diserahkan kepada Komite PBB untuk Hak-Hak Penyandang Disabilitas 9. Laporan selanjutnya diserahkan empat tahun setelah laporan tentang keadaan mendasar atau awal tadi. Pada saat bersamaan, DPO dan organisasi masyarakat sipil lainnya bisa mempresentasikan laporan ‘alternatif’, yang menampilkan sudut pandang non pemerintah tentang realitas yang dihadapi para penyandang disabilitas. Ketika nantinya Pengamatan Akhir diumumkan oleh Komite, maka DPO dan organisasi masyarakat sipil lainnya bisa memastikan bahwa pemerintah akan mengambil langkah-langkah untuk menindaklanjuti hal tersebut.

Contoh bagaimana usulan untuk dana hibah terkait dengan topik ini bisa dilakukan, tapi tidak terbatas hanya untuk hal ini saja: Koalisi yang dipimpin DPO yang bersama-sama menyusun sebuah laporan parallel atau

alternatif serta bentuk lainnya yang diserahkan kepada Komite CRPD Koalisi DPO memberikan advokasi kepada pemerintah untuk membuat sebuah sebuah

laporan nasional untuk diserahkan kepada Komite CRPD dan memastikan bahwa perwakilan-perwakilan DPO diikutsertakan di dalam konsultasi pembuatan laporan ini

Koalisi DPO dan organisasi masyarakat sipil lainnya yang mengambil langkah tindak lanjut selama proses pengkajian ulang yang dilakukan Komite untuk memberikan bahan tambahan kepada Komite 10

Koalisi DPO dan organisasi HAM lainnya yang bersama-sama memberikan advokasi kepada negara untuk mematuhi hasil pengamatan akhir dan rekomendasi Komite CRPD dan untuk memberikan advokasi secara umum terkait dengan penghapusan pelanggaran terhadap hak-hak seperti yang telah diidentifikasi di dalam laporan tersebut

4.   Keterlibatan DPO dengan instansi pemerintah tempat titik fokus (focal point) SDG dan dengan platform SDG masyarakat madani untuk memastikan bahwa rencana, program dan kerangka kerja monitoring yang ditujukan untuk pelaksanaan SDG telah inklusi terhadap penyandang disabilitas dan menggunakan CRPD sebagai sebuah dokumen pengarahnyaDi dalam konteks SDG, sangat penting untuk mempertimbangkan dan memperhitungkan para penyandang disabilitas sebagai kelompok sasaran dan dilibatkan di semua tingkatan perencanaan, pelaksanaan, tindak lanjut dan pemantauan pembangunan nasional. CRPD –

8 Petunuk pembuatan laporan tersedia di: http://www.ohchr.org/Documents/HRBodies/CRPD/CRPD-C-2-3.pdf9 Dikenal juga dengan nama Komite CRPD, dimana badan ini terdiri dari para ahli independen serta memiliki mandat utama untuk melakukan pemantauan secara internasional terhadap pelaksanaan CRPD oleh negara-negara anggotanya. Komite ini bertemu di Kantor Pusat PBB di Jenewa setidaknya dua kali dalam setahun. Untuk mendapatkan informasi lebih lanjut tentang Komite CRPD ini, silakan kunjungi situs mereka di: http://www.ohchr.org/EN/HRBodies/CRPD/Pages/CRPDIndex.aspx10 Jika Dana DRF dimohonkan untuk perjalanan ke kegiatan PBB (misalnya rapat Komite CRPD, Sesi URP, dll), dana harus digunakan hanya untuk keikutsertaan penyandang disabilitas dan/atau orang tua penyandang disabilitas intelektual atau Buta-Tuli.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 7

sering disebut sebagai perjanjian hak asasi manusia dan pembangunan sosial karena dampaknya di kedua bidang ini – bisa digunakan untuk advokasi dan menjadi arahan untuk adanya inklusi

       Contoh bagaimana usulan untuk dana hibah terkait dengan topik ini bisa dilakukan, tapi

tidak terbatas hanya untuk hal ini saja: Koalisi DPO bekerja sama untuk melakukan advokasi untuk hak-hak penyandang

disabilitas untuk ikut serta dalam proses pelaksanaan SDG di tingkat nasional Koalisi DPO yang bekerja sama dengan organisasi Lembaga Swadaya Masyarakat (LSM)

lainnya untuk melakukan advokasi akan keikutsertaan masyarakat madani di dalam proses pelaksanaan SDG

Koalisi DPO yang melakukan advokasi kepada lembaga-lembaga pembangunan internasional, termasuk juga lembaga-lembaga bilateral, yang bekerja di tingkat nasional agar mereka mengikutsertakan perwakilan DPO di dalam proses perencanaan dan pemantauan mereka akan kegiatan-kegiatan yang terkait dengan pelaksanaan SDG

Koalisi DPO yang melakukan advokasi agar indikator tingkat nasional yang ditujukan untuk mengukur pelaksanaan SDG juga inklusi disabilitas

Koalisi DPO yang bekerja sama dengan LSM lainnya11 untuk melakukan advokasi penganggaran yang inklusi disabilitas di dalam melaksanakan rencana-rencana nasional

(DRM) policies in line with Proposal yang berada di bidang prioritas ini harus secara eksplisit memberikan acuan tentang kebijakan atau proses pembangunan mana yang akan ditangani oleh Koalisi ini.

5. Advokasi untuk memastikan diikusertakannya perwakilan DPO di dalam pelaksanaan dan/atau pemonitoran CRPD oleh pihak pemerintah pusatKetika CRPD telah diratifikasi, maka seperti dimandatkan pada Pasal 33 Konvensi ini, negara peratifikasi harus membentuk sebuah mekanisme pelaksana dan pemantau nasional, termasuk, lembaga yang menjadi fokus pelaksana (focal point)12 serta mekanisme koordinasinya. Seperti dinyatakan Pasal 33(3), negara juga harus mengikutsertakan perwakilan penyandang disabilitas di dalam mekanisme ini. Untuk memastikan hal ini terwujud, maka DPO dan organisasi masyarakat madani lainnya harus melakukan advokasi untuk diikutsertakan.

Contoh bagaimana usulan untuk dana hibah terkait dengan topik ini bisa dilakukan, tapi tidak terbatas hanya untuk hal ini saja: Koalisi DPO yang mengadvokasi pemerintah untuk mendapatkan peran resmi di dalam

penyusunan laporan negara untuk Komite CRPD Koalisi DPO yang mengadvokasi untuk sebuah atau beberapa focal point CRPD yang

mengikutsertakan perwakilan dari komunitas DPO Koalisi DPO yang mengadvokasi pemerintah untuk membentuk mekanisme-mekanisme

nasional pelaksanaan CRPD

Semua proposal harus secara tertulis memberikan acuan kepada dan mempromosikan terwujudnya CRPD, serta juga SDG. Koalisi Nasional yang bekerja di sektor lintas disabilitas dan bekerja dengan sektor komunitas disabilitas yang terpinggirkan, seperti misalnya penyandang disabilitas intelektual, penyandang disabilitas psikososial, buta-tuli, perempuan dan anak perempuan penyandang disabilitas, dan yang lainnya, sangatlah didorong untuk mengajukan proposalnya.

11 Khususnya LSM-LSM dengan pengalaman advokasi anggaran12 Focal point didefinisikan dalam konteks ini sebagai: “… permasalahan administrasi publik internal. Tujuannya adalah untuk menunjuk sebuah intansi pemerintah yang menangani masalah-masalah terkait dengan pelaksanaan CRPD. Focal point hendaknya memiliki sumber daya yang diperlukan untuk melakukan fungsinya dan bisa diakses dengan baik oleh penyandang disabilitas. Negara juga bisa menunjuk beberapa focal point atau sub-focal point.” Definisi diambil dari Laporan OHCHR Europe Regional Office: “Penelitian tentang Pelaksanaan Pasal 33 Un Convention on the Rights of Persons with Disabilities in Europe,” tersedia di: http://europe.ohchr.org/Documents/Publications/Art_33_CRPD_study.pdf.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 8

APA YANG TIDAK KAMI DANAIDRF tidak mendukung kegiatan-kegiatan berikut ini: Organisasi yang bekerja untuk penyandang disabilitas, tapi para penyandang disabilitas tidak terwakili dengan baik di tingkat tata kelola, manajemen serta stafnya Jasa alat bantu atau rehabilitasi Yang menghasilkan pendapatan atau penyediaan jasa

Pembebasan/pembelian lahan atau bangunan Rekonstruksi atau renovasi ruang fisik (misalnya, kantor, dll.) Untuk individu atau bea siswa Perjalanan untuk konferensi di luar negara Anda Biaya sekolah dan universitas negeri Untuk instansi pemerintah Kegiatan keagamaan Kegiatan olah raga Pelatihan untuk mempelajari bahasa isyarat, Braille atau komunikasi sentuh / taktil

Keikutsertaan atau intervensi di dalam sebuah kampanye pemilihan suara yang menyatakan pandangan untuk mendukung atau menentang seorang calon untuk jabatan publik atau untuk mendorong pendaftaran pemilih

Silakan lihat Pertanyaan yang Sering Ditanyakan untuk mendapatkan informasi lebih lanjut (http://disabilityrightsfund.org/faq).

PENILAIAN APLIKASI / PERMOHONANPermohonan dan lampirannya yang telah lengkap harus sudah tiba di [email protected] pada tengah malam (di tempat Anda) pada tanggal 16 Maret, 2017. Proposal yang masuk setelah tanggal ini tidak akan dipelajari.

Berikut adalah beberapa dari kriteria yang akan digunakan untuk mempelajari permohonan yang masuk: Korelasi atau hubungan antara proyek yang diusulkan pemohon dengan bidang yang menjadi prioritas DRF Sejauh mana pemohon menggunakan pasal-pasal tertentu CRPD dan tujuan-tujuan SDG sebagai sumber informasi dan pendorong untuk mengembangkan proyek dan potensi proyek di dalam mempromosikan dan memajukan penerapan CRPD dan SDG Kapasitas organisasi untuk melaksanakan proyek yang direncanakan dan mendapatkan hasil yang diharapkan, termasuk kualifikasi tim dan kapasitas pengelolaan keuangannya Sejauh mana penyandang disabilitas memimpin usaha yang dilakukan di tingkat organisasi dan proyek Sejauh mana sektor komunitas disabilitas yang terpinggirkan diikutsertakan Bukti akan adanya kemitraan dengan berbagai sektor komunitas disabilitas atau antara DPO dan organisasi-organisasi HAM lainnya

Pemohon bisa diminta untuk menyerahkan informasi dan dokumen tambahan lainnya sebagai bagian dari proses pengkajian yang dilakukan.

Keputusan akhir tentang pendanaan akan dikomunikasikan pada bulan Juli 2017 dan proyek akan mulai berjalan pada bulan 1 September 2017.

PEMANTAUAN DANA HIBAH DAN PERSYARATAN PELAPORANOrganisasi yang didanai akan dipersyaratkan untuk menyerahkan sebuah laporan perkembangan (narasi dan keuangannya) untuk tahun pertama, kecuali jika organisasi tersebut menerima dana hibah dalam dua tahap (ketika dua laporan kemudian menjadi persyaratan). Jika dana hibah tahun kedua diberikan maka sebuah laporan akhir (narasi dan keuangannya) akan menjadi persyaratan.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 9

Format pelaporan akan diberikan pada saat dana hibah telah disetujui. Organisasi yang didanai sangat diharapkan untuk memberikan jawaban terhadap segala bentuk pernyataan dari staf DRF yang diberikan diantara periode masa pelaporan proyek, termasuk memberikan tanggapan terhadap Survei Kapasitas Penerima Hibah kami (yang dikeluarkan pada Januari 2018), dan kunjungan ke lapangan juga bisa dilakukan pada saat periode proyek berlangsung.

PETUNJUK PENTING APLIKASI / PERMOHONAN Permohonan Proposal ini bersifat penuh persaingan, dan DRF menerima lebih banyak permohonan dibandingkan apa yang bisa kami danai. Untuk memastikan bahwa permohonan Anda nantinya dipertimbangkan dengan sebaik-baiknya, silakan kaji kembali tentang petunjuk penyerahan berikut ini:

Sebelum menyampaikan sebuah permohonan / aplikasi, silakan kaji kembali bagian Permohonan Proposal dan Pertanyaan yang Sering Ditanyakan (http://disabilityrightsfund.org/faq ) untuk menentukan kelayakan persyaratan dan kesesuaian Anda

Silakan ajukan pertanyaan mengenai formulir aplikasi dan proses pengkajian proposal ke [email protected]

Silakan isi format aplikasi dengan menggunakan Bahasa Indonesia, Birma, Inggris, atau Perancis dan disimpan sebagai sebuah dokumen tunggal. Semua pertanyaan harus dijawab

Serahkan semua materi yang ada di dalam “Daftar Periksa Aplikasi - Application Checklist”

Jika dimungkinkan, silakan konsolidasikan (kumpulkan) semua lampiran yang terdiri dari beberapa halaman lampiran, seperti misalnya AD/ART atau registrasi organisasi ke dalam satu dokumen PDF

Cantumkan juga nama organisasi pemohon, negara dan alamat emailnya di dalam isi email yang disampaikan agar kami bisa dengan mudah mengidentifikasi organisasi pemohon ini Jika dimungkinkan, masukkan semua dokumen yang dipersyaratkan di dalam satu email. Semua nama dokumen harus juga memasukkan singkatan atau akronim organisasi Anda, sebagai tambahan terhadap nama dokumen yang diberikan

Serahkan/kirimkan materi permohonan / aplikasi ini sekali saja KEMANA MENGIRIMKAN APLIKASI / PERMOHONAN ANDAKirimkan secara lengkap dokumen permohonan beserta lampirannya ke [email protected] selambat-lambatnya tengah malam (waktu di tempat Anda) pada 16 Maret, 2017. Di dalam bagian Subyek email Anda, sebutkan nama negara pemohon dan nama organisasi pemohon. (Contoh: Indonesia – Organisasi Pemuda Penyandang Disabilitas)

Para pemohon akan menerima konfirmasi email dalam waktu dua minggu setelah email diterima.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 10

Permohonan Koalisi NasionalDaftar Periksa Permohonan

Tenggat Waktu: 16 Maret, 2017Serahkan dokumen-dokumen berikut ini sebagai bagian dari permohonan secara lengkap. Mohon untuk tidak menyerahkan materi yang tidak diminta. Jika Anda sebelumnya pernah menerima dana hibah dari DRF, silakan tetap melihat kembali dafar periksa ini karena memang berbeda dengan yang ada di tahun-tahun sebelumnya.

Permohonan yang lengkap, mengikutsertakan bagian-bagian berikut ini:__ 1. Informasi tentang Organisasi __ 2. Status Hukum__ 3. Informasi tentang Sponsor Fiskal (jika berlaku)__ 4. Gambaran Umum Organisasi __ 5. Rangkuman Proyek __ 6. Keselarasan dengan CRPD dan and SDG__ 7. Informasi tentang Koalisi Nasional __ 8. Deskripsi / Penjelasan tentang Proyek__ 9. Detil informasi tentang kegiatan-kegiatan lobi dan bukan lobi__ 10. Laporan Perkembangan (jika Anda menerima pendanaan DRF di tahun 2016, berikan laporan

perkembangan kegiatan pendanaan dari tanggal 1 September, 2016 hingga tanggal mengajukan permohonan, secara singkat)

__ 11. Demografi Organisasi__ 12. Informasi Keuangan Organisasi__ 13. Otorisasi

LAMPIRAN__ a. Perjanjian atau Nota Kesepahaman (MoU) antara organisasi-organisasi anggota koalisi__ b. Waktu / Jadwal Pelaksanaan Proyek __ c. Anggaran organisasi untuk tahun anggaran berjalan__ d. Laporan pendapatan dan pengeluaran selama dua tahun terakhir__ e. Laporan kegiatan tahunan (jika ada)__ f. Daftar nama dan jabatan mereka yang duduk di dewan pimpinan dan badan pengelola organisasi lainnya __ g. Daftar staf penting organisai beserta jabatannya__ h. Daftar nama relawan hanya untuk mereka yang bergerak pada program, kegiatan atau tanggungjawab fidusiari (keuangan) tingkat tinggi__ i. Salinan (kopi) akte pendirian organisasi, AD atau ART (lebih disukai dalam Bahasa Inggris). Jika Anda

pernah menerima hibah kami, maka tidak perlu menyerahkan informasi ini kecuali memang telah ada perubahan pada dokumen yang pernah Anda serahkan sebelumnya.

__ j. Salinan (kopi) registrasi hukum pemohon (lebih disukai dalam Bahasa Inggris). Jika Anda pernah menerima hibah kami, maka tidak perlu menyerahkan informasi ini kecuali memang telah ada perubahan pada dokumen yang pernah Anda serahkan sebelumnya.

PERMOHONAN DOKUMEN DI MASA MENDATANGJika pemohon dipilih untuk melangkah lebih lanjut di dalam proses permohonan ini, maka sang pemohon bisa diminta untuk memberikan dokumen-dokumen berikut ini. Mohon untuk tidak menyerahkan dokumen-dokumen berikut ini pada saat mengajukan permohonan ini.__ Formulir untuk mentransfer uang ke rekening bank (Bank Wire Form)

Untuk pemohon yang menggunakan Sponsor Fiskal, dokumen yang disebutkan di atas bisa juga diminta, bersama dengan:

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 11

__ Daftar nama dan posisi dewan direksi atau badan pengatur lainnya dari sponsor fiskal tersebut __ Daftar staf kunci dari organisasi sponsor fiskal tersebut bersama dengan posisi jabatannya__ Daftar relawan hanya untuk yang terlibat pada program, operasional, dan tanggungjawab keuangan tingkat tinggi saja dari sponsor fiskal tersebut__ Nota Kesepahaman antara pemohon dan sponsor fiskal (standar format Nota Kesepahaman ini bisa didapatkan di [email protected])

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 12

PERMOHONAN DANA HIBAH KOALISI NASIONALTenggat Waktu: 16 Maret, 2017

Sebelum mengisi permohonan ini, mohon membaca terlebih dahulu bagian tentang instruksi Permohonan Proposal, Pertanyaan yang Sering Ditanyakan (FAQ), dan Daftar Istilah. Untuk mengisi permohonan ini, simpan terlebih dahulu dokumen yang ada dalam bentuk Microsoft Word dan isi jawaban Anda di bidang yang telah disediakan. Kotak yang ada di formulir ini akan berkembang sebagaimana Anda mengisi/mengetiknya nanti. Anda bisa menambahkan baris baru pada tabel ini.

1. INFORMASI ORGANISASINama Resmi OrganisasiSingkatan atau Akronim Organisasi Alamat surat menyurat organisasiKota

Negara Kode Pos

Nomor telepon organisasi (masukkan juga kode negara/kota)

Nomor Faks

Email Organisasi Situs InternetUsername Organisasi di Twitter

Username Organisasi di Facebook

Alamat Blog Organisasi Nama Belakang Orang dari Organisasi yang bisa dihubungi

Nama Depan

Sebutan Orang yang Bisa Dihubungi (Mr. Mrs. Ms.)

Email Orang yang bisa dihubungi

Jabatan Orang yang Bisa DihubungiUsername Orang yang bisa Dihubungi di Skype

Informasi untuk menghubungi Pimpinan Organisasi (diisi jika berbeda dari nama yang bisa dihubungi dari organisasi di atas)Nama Belakang Pimpinan Dewan

Nama Depan

Panggilan Pimpinan (Mr. Mrs. Ms.)

Email Pimpinan

Nomor Telepon Pimpinan

Username Pimpinan di Skype

Jabatan Pekerjaan dari Pimpinan

Organisasi / Usaha Pimpinan

Informasi untuk menghubungi Pengawas Proyek (diisi jika berbeda dari nama-nama yang disebutkan di atas)Nama Belakang Orang yang dihubungi untuk Proyek

Nama Depan

Panggilan Orang yang dihubungi untuk Proyek (Mr./Mrs./Ms.)

Email yang bisa dihubungi

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 1

Jabatan Orang yang dihubungi untuk ProyekHP Orang yang dihubungi untuk Proyek

No. Telepon Lainnya

Username Skype Orang yang dihubungi untuk Proyek

2. STATUS HUKUMTahun dan Nomor Pendaftaran Status HukumApakah organisasi Anda memiliki AD/ART?

3. INFORMASI SPONSOR FISKAL (JIKA BERLAKU)Nama Organisasi Sponsor FiskalTahun dan Nomor Pendaftaran hukum SponsorUntuk pemohon dari Banglades, sebutkan juga status dari Kantor Urusan LSM BangladesAlamat surat menyurat Sponsor FiskalKota Negara Kode PosTelepon(sebutkan juga kode negara dan kota)

Fax Number

Email Situs InternetNama Belakang Orang yang bisa dihubungi

Nama Depan orang yang bisa dihubungi

Panggilan Orang yang bisa dihubungi (Mr./Mrs./Ms.)

Email orang yang bisa dihubungi

Jabatan Pekerjaan Orang yang bisa dihubungi

Username Orang yang bisa dihubungi di Skype

Informasi tentang Organisasi Sponsor Fiskal (Visi Misi dan penjelasan singkat)Apakah sponsor fiskal ini bisa menerima dana asing?

__Ya __Tidak

4. GAMBARAN UMUM ORGANISASI4A. Berikan gambran umum tentang organisasi Anda. Kapan organisasi ini didirikan? Apa yang menjadi misi organisasi Anda? Area geografis mana yang dilayani organisasi Anda? Berapa perkiraan jumlah organisasi dan/atau individu yang merupakan anggota Anda? Untuk organisasi induk, berikan juga jumlah organisasi yang menjadi anggota Anda.

4B. Apa saja kegiatan utama organisasi Anda?

4C. Mohon buatkan daftar TIGA perubahan positif pada kehidupan para penyandang disabilitas yang telah diwujudkan organisasi Anda selama dua tahun terakhir? Contohnya: di tahun 2015, AMPID melakukan amandemen peraturan daerah untuk memastikan akses sekolah umum bagi anak-anak penyandang disabilitas; ATAU di tahun 2014, organisasi kami melatih 14 perempuan penyandang disabilitas untuk bisa melakukan advokasi akses peradilan sesuai dengan CRPD Pasal 13; ATAU di tahun 2016, organisasi kami membantu 35 penyandang disabilitas untuk mendapatkan akses layanan kesehatan di Kabupaten Cagayan setelah mendapatkan pelatihan dan melakukan advokasi kepada pejabat dinas

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 2

kesehatan dan pekerja kesehatan tentang CRPD Pasal 25.

4D. Dengan siapa Anda bekerja sama? Berikan daftar organisasi atau jaringan kerja lainnya yang bekerja sama dengan organisasi Anda.

4E. Berikan dua referensi dari luar organisasi Anda. Berikan nama, jabatan, organisasi, email dan informasi lainnya untuk menghubungi mereka.

5. RANGKUMAN PROYEK Judul ProyekBidang Prioritas DRF (Lihat Deskripsi di RFP) indikasikan dengan tanda “x” pada kotak di sebelah bidang prioritas utama yang sesuai dengan proyek Anda. Berikan hanya satu bidang prioritas untuk proyek Anda.

Ratifikasi Protokol Opsional CRPD (jika belum diratifikasi) (1)

Pengesahan Perundang-undangan nasional khusus yang sejalan dengan CRPD (2)Pembuatan laporan alternatif dan/atau tidak lanjutnya ke Komite CRPD dan Perjanjian HAM lainnya (3)Pelibatan DPO dalam Rencana Pelaksanaan SDG tingkat nasional / oleh masyarakat madani untuk memastikan keikutsertaan penyandang disabilitas (4)Advokasi untuk keikutsertaan DPO dalam Pelaksanaan CRPD oleh pemerintah pusat dan pemantauannya (5)

Lokasi Proyek (cukup indikasikan lokasi utama pelaksanaan proyek Anda)

__ Negara Bagian (Nama)_________________________ Provinsi ________________________________ Daerah _________________________________ Kab/kota ________________________________

Total Anggaran Proyek

Dolar AS Jumlah dimohonkan dari DRF Dolar AS

6. KESELARASAN PROYEK DENGAN CRPD DAN SDGJika proyek ada berfokus pada hak-hak yang dijabarkan dalam pasal-pasal CPRD, silakan sebutkan pasal-pasal yang terkait dengan proyek Anda (misal, Pasal 28, Perlindungan Sosial).

Jika proyek Anda berkaitan dengan Sustainable Development Goals, tolong sebutkan tujuan yang mana yang terkait dengan proyek Anda (misal, SDG 4: Pendidikan Berkualitas)

7. INFORMASI TENTANG KOALISI NASIONAL7A. Sebutkan nama-nama organisasi anggota Koalisi, termasuk nama resmi masing-masing organisasi, informasi yang bisa dihubungi dari masing-masing organisasi (nama penanggungjawab dan informasi menghubunginya), jenis dari masing-masing organisasi (misalnya DPO, LSM), dan penjelasan singkat dari visi, misi, tujuan, anggota dan penerima manfaat dari masing-masing organisasi ini.

7B. Apakah organisasi-organisasi ini pernah bekerja bersama sebelumnya? Jika ya, berikan penjelasan singkat tentang pengalaman sebelumnya ini.

7C. Apakah peran dan tanggungjawab masing-masing organisasi untuk proyek ini?

7D. Jelaskan keahlian dan pengalaman masing-masing anggota Koalisi yang berguna untuk proyek ini. Jelaskan jenis keahlian yang dimiliki masing-masing organisasi dan pengalaman apa, jika ada, yang pernah dimiliki organisasi-organisasi ini ketika bergiat pada permasalahan hak-hak disabilitas.

7E. Bagaimana Koalisi ini akan dikelola? Jelaskan dengan spesifik hal-hal berikut ini: Bagaimana keputusan nantinya akan dibuat? Mekanisme apa yang digunakan untuk berkomunikasi dan bekerja sama? Bagaimana keuangan proyek akan dikelola (misalnya bagaimana Anda menentukan bagaimana dan kapan masing-masing anggota Koalisi akan menerima dana

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 3

mereka?)

8. PENJELASAN PROYEK Mohon berikan penjelasan tentang proyek Koalisi Nasional ini dan bagaimana Anda merencanakan penggunaan dana hibah yang akan diberikan untuk proyek ini secara keseluruhan. Bagian ini hendaknya berkisar antara 5-6 halaman. Berikan informasi yang spesifik dan mendetil sehngga kami bisa memberikan penilaian yang akurat mengenai proyek yang Anda usulkan.

Catatan: Semua pertanyaan di bagian Deskripsi Proyek ini harus dijawab. Proposal yang tidak menjawab semua pertanyaan yang ada di bagian ini akan mendapatkan penilaian negatif.

8A. Apa yang menjadi tujuan umum proyek ini?

8B. Masalah atau permasalahan khusus apa yang ingin Anda fokuskan dengan menggunakan dana hibah ini? CATATAN: masukkan juga data dan/atau referensi laporan yang menggambarkan masalah yang akan ditangani oleh Proyek Anda.

8C. Jelaskan konteks dari proyek Anda. Mengapa proyek ini penting untuk dijalankan sekarang juga?

8D. Jelaskan perubahan apa saja yang Anda harapkan sebagai hasil dari proyek Anda ini. Buatkan daftar perubahan spesifik apa saja.

8E. Jelaskan bagaimana Proyek Anda mendukung pelaksanaan CRPD di negara Anda. Jika Proyek Anda juga berkaitan dengan SDG, jelaskan bagaimana proyek Anda mendukung pelaksanaannya di negara Anda.

8F. Jelaskan bagaimana bekerja dalam sebuah koalisi akan membantu mendukung pelaksanaan proyek ini secara efektif.

8G. Jelaskan siapa yang akan mendapatkan manfaat dari proyek Anda. Jelaskan jumlah penerima manfaat, usia, lokasi dan disabilitas atau hambatan yang mereka miliki.

8H. Jelaskan bagaimana proyek ini dikembangkan dari pekerjaan Koalisi sebelumnya (dan dari pekerjaan anggota-anggota koalisi).

8I. Jelaskan kapasitas koalisi Anda untuk melaksanakan proyek ini. Bagian ini hendaknya menjelaskan mengapa organisasi-organisasi ini Anda memiliki kepiawaian, keahlian dan kapasitas (sumber daya manusia dan struktur organisasi yang ada) yang bisa membuat pelaksanaan proyek ini berhasil.

8J. Apa saja tantangan yang mungkin Anda hadapi dalam menjalankan proyek ini? Bagaimana Anda akan mengatasinya?

8K. Bagaimana proyek ini bisa dipertahankan keberlanjutannya ketika masa pemberian dana hibah berakhir? Opsi pendanaan apa yang Anda miliki untuk proyek ini?

9. DETIL INFORMASI TENTANG KEGIATAN-KEGIATAN LOBI DAN NON-LOBIBagian tersisa dari permohonan ini (yang terkait Kegiatan Proyek dan Anggaran Proyek) akan dibagi ke dalam dua bagian. Anda akan diminta untuk menggambarkan kegiatan-kegiatan lobi proyek Anda (kegiatan yang diusulkan untuk mempengaruhi legislasi) dan kegiatan non-lobi (kegiatan yang diusulkan yang tidak mencoba untuk mempengaruhi legislasi). Mohon lengkapi kegiatan proyek yang bersifat lobi dan non lobi jika proyek Anda melibatkan kedua jenis kegiatan lobi dan non lobi. Jika tidak, silakan lengkapi bagian yang terkait saja. Silakan melihat Memo Kegiatan Politik dan Lobi DRF untuk informasi lebih lanjut. Mohon dicatat bahwa Anda harus mengulangi tujuan dari proyek saudara dari bagian yang telah dijabarkan diatas di bagian berikut ini agar kami bisa memahami kegiatan apa saja menjadi bagian dari tujuan yang mana.

Total anggaran untuk Lobi Dolar ASTotal anggaran untuk non Lobi Dolar ASTotal anggaran Proyek Dolar AS

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 4

Persentase waktu proyek yang digunakan untuk kegiatan Lobi ___ %Persentase waktu proyek yang digunakan untuk kegiatan non Lobi

___ %Total Waktu Proyek

100%

9A. KEGIATAN-KEGIATAN PROYEK – HANYA UNTUK KEGIATAN LOBICatatan: Indikator digunakan untuk mengukur sejauh mana organisasi Anda telah mencapai tujuan proyek yang telah Anda tentukan. Indikator merupakan sebuah cara untuk mengukur perkembangan proyek Anda dan sejauh mana sasaran yang telah ditentukan telah tercapai. Indikator juga menunjukkan bahwa perubahan sedang terjadi. Misalnya, jika Anda memiliki sebuah proyek untuk mengadvokasi amandemen perundang-undangan nasional untuk memungkinkan penyandang disabilitas mengakses kegiatan pemilu dan bisa menggunakan hak mereka untuk memilih, maka beberapa contoh indikator untuk itu antara lain: rancangan undang-undang pemilihan umum telah dibuat dan diserahkan kepada Kementerian terkait; usulan untuk menambahkan aturan tentang penyesuaian yang wajar di dalam rancangan undang-undang pemilihan umum telah disusun dan diserahkan kepada pihak pemerintah; strategi untuk memastikan bahwa informasi tentang bagaimana memilih yang bisa diakses dengan baik telah dimasukkan di dalam amandemen undang-undang pemilihan umum.

Sasaran audiensi adalah orang-orang yang Anda ingin capai melalui kegiatan-kegiatan proyek Anda. Misalnya, jika proyek Anda adalah tentang melakukan advokasi kepada pejabat pemerintah pusat untuk melakukan perubahan di dalam akses untuk memilih, maka sasaran audiensi Anda adalah para pejabat pemerintah tertentu yang memang Anda rencanakan untuk bertemu dan pengaruhi.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 5

TAHUN PERTAMA Tujuan 1:

KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

Tujuan 2: KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

Tujuan 3: KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

TAHUN KEDUA Tujuan 1:

KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

Tujuan 2: KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

Tujuan 3: KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

9B. ANGGARAN PROYEK – HANYA UNTUK KEGIATAN LOBI SAJAFormat penganggaran diberikan dibawah. Gunakan hanya format ini saja. Sebutkan angka anggaran dalam Dolar AS (USD). Saudara bisa menambahkan baris tambahan di tabel ini untuk bisa memberikan informasi yang lebih mendetil. Gaji dan Tunjangan Pegawai Langsung

13 (sebutkan posisi jabatan)

Persentase waktu yang dihabiskan

untuk kegiatan lobi

Jumlah yang Dimintakan (Tahun

Pertama)

Jumlah yang Dimintakan

(Tahun Kedua)

Total Anggaran Proyek

(CONTOH)Project Manager

75% USD 7,500 USD 2,500 USD 10,000

USD USD USD USD USD USD USD USD USD

JUMLAH PEGAWAI LANGSUNG

USD USD USD

Pengeluaran Proyek selain untuk pegawai (Sebutkan jenis pengeluaran)

Jumlah yang Dimintakan (Tahun

Pertama)

Jumlah yang Dimintakan

(Tahun Kedua)

Total Anggaran Proyek

13 Pegawai Langsung artinya staf organisasi yang akan secara langsung terlibat dalam pelaksanaan dan pengawasan proyek, seperti misalnya Proyek Manajer. Untuk staf tambahan atau tidak langsung adalah yang terkait dengan pendukungan proyek, seperti misalnya Direktur Eksekutif atau Akuntan, hendaknya disebutkan dengan mendetil pada bagian “Biaya Pegawai Tidak Langsung dan Pengeluaran Administrasi dan Lainnya” di bagian anggaran ini.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 6

(CONTOH) Akomodasi untuk 100 orang untuk pelatihan 3 hari

USD 3,000 USD 1,000 USD 4,000

(CONTOH) Terjemahan materi CRPD ke Bahasa Indonesia

USD 2,500 USD 1,500 USD 4,000

USD USD USD USD USD USD USD USD USD

TOTAL PENGELUARAN PROYEK USD USD USD Biaya Pegawai Tidak Langsung dan

Pengeluaran Administrasi dan Lainnya (Sebutkan jenis pengeluaran)

Jumlah yang Dimintakan (Tahun

Pertama)

Jumlah yang Dimintakan

(Tahun Kedua)

Total Anggaran Proyek

(CONTOH) Akuntan USD 500 USD 500 USD 1,000(CONTOH) Sewa Kantor USD 1,000 USD 750 USD 1,750

USD USD USD Biaya Bank USD USD USD TOTAL BIAYA PEGAWAI TIDAK LANGSUNG DAN PENGELUARAN ADMINISTRASI DAN LAINNYA

USD USD USD

Jumlah total untuk Kegiatan-Kegiatan Lobi

USD USD USD

Penjelasan Anggaran Jelaskan tentang mata anggaran yang lebih dari 500 Dolar. Untuk masing-masing mata anggaran ini, jelaskan bagaimana dana tersebut akan digunakan untuk keperluan proyek.

Sebutkan semua bentuk pendanaan yang telah dimohonkan dan/atau telah dijadikan komitmen untuk proyek ini dari para donor lainnya, serta sebutkan nama donor tersebut serta jumlah sumbangannya.

9C. KEGIATAN-KEGIATAN PROYEK – HANYA UNTUK KEGIATAN NON-LOBICatatan: Indikator digunakan untuk mengukur sejauh mana organisasi Anda telah mencapai tujuan proyek yang telah Anda tentukan. Indikator merupakan sebuah cara untuk mengukur perkembangan proyek Anda dan sejauh mana sasaran yang telah ditentukan telah tercapai. Indikator juga menunjukkan perubahan yang sedang terjadi. Misalnya. Jika anda memiliki proyek untuk menangani strategi pemberantasan kemiskinan nasional untuk memastikan penyandang disabilitas diikutsertakan, maka beberapa contoh indikator adalah sebagai berikut: berhasilnya melakukan advokasi agar pemerintah melakukan penelitian tentang jumlah penyandang disabilitas yang hidup dalam kemiskinan ATAU para laki-laki dan perempuan penyandang disabilitas secara tertulis disebutkan di dalam rancangan strategi nasional pemberantasan kemiskinan.

Sasaran Audiensi adalah orang-orang yang Anda ingin capai melalui kegiatan-kegiatan proyek Anda. Misalnya, jika proyek Anda adalah tentang memberikan edukasi tentang diikutsertakannya para penyandang disabilitas dalam strategi pemberantasan kemiskinan kepada pejabat pemerintah serta para pemangku kepentingan pembangunan nasional, maka sasaran audiensi Anda adalah para pejabat pemerintah tertentu yang Anda rencanakan untuk bertemu dan memberikan pengaruh.

TAHUN PERTAMATujuan 1:

KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

Tujuan 2: KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

Tujuan 3:

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 7

KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

TAHUN KEDUA Tujuan 1:

KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

Tujuan 2: KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

Tujuan 3: KEGIATAN SASARAN AUDIENSI INDIKATOR

9D. ANGGARAN PROYEK – HANYA UNTUK KEGIATAN-KEGIATAN NON-LOBIFormat penganggaran diberikan dibawah. Gunakan hanya format ini saja. Sebutkan angka anggaran dalam Dolar AS (USD). Saudara bisa menambahkan baris tambahan di tabel ini untuk bisa memberikan informasi yang lebih mendetil.

Gaji dan Tunjangan Pegawai Langsung

14 (Sebutkan posisi

jabatan)

Persentase waktu yang dihabiskan

untuk kegiatan non lobi

Jumlah yang Dimintakan (Tahun

Pertama)

Jumlah yang Dimintakan

(Tahun Kedua)

Total Anggaran Proyek

(CONTOH)Manajer Proyek

75% USD 7,500 USD 2,500 USD 10,000

USD USD USD USD USD USDUSD USD USD

JUMLAH PEGAWAI LANGSUNG

USD USD USD

Pengeluaran Proyek selain untuk pegawai (Sebutkan jenis pengeluaran)

Jumlah yang Dimintakan (Tahun

Pertama)

Jumlah yang Dimintakan

(Tahun Kedua)

Total Anggaran Proyek

(CONTOH) Akomodasi 100 orang untuk pelatihan 3 hari

USD 3,000 USD 1,000 USD 4,000

(CONTOH) Terjemahan materi CRPD ke bahasa Indonesia

USD 2,500 USD 1,500 USD 4,000

USD USD USD USD USD USD USD USD USD

TOTAL PENGELUARAN PROYEK USD USD USD Biaya Pegawai Tidak Langsung dan

Pengeluaran Administrasi dan Lainnya (Sebutkan jenis pengeluaran)

Jumlah yang Dimintakan (Tahun

Pertama)

Jumlah yang Dimintakan

(Tahun Kedua)

Total Anggaran Proyek

14 Pegawai Langsung artinya staf organisasi yang akan secara langsung terlibat dalam pelaksanaan dan pengawasan proyek, seperti misalnya Proyek Manajer. Untuk staf tambahan atau tidak langsung adalah yang terkait dengan pendukungan proyek, seperti misalnya Direktur Eksekutif atau Akuntan, hendaknya disebutkan dengan mendetil pada bagian “Biaya Pegawai Tidak Langsung dan Pengeluaran Administrasi dan Lainnya” di anggaran ini.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 8

(CONTOH) Akuntan USD 500 USD 500 USD 1,000(CONTOH) Sewa Kantor USD 1,000 USD 750 USD 1,750

USD USD USD Biaya Bank USD USD USD TOTAL BIAYA PEGAWAI TIDAK LANGSUNG DAN PENGELUARAN ADMINISTRASI DAN LAINNYA

USD USD USD

Jumlah total untuk Kegiatan-Kegiatan Non Lobi

USD USD USD

Penjelasan AnggaranJelaskan tentang mata anggaran yang lebih dari 500 Dolar. Untuk masing-masing mata anggaran ini, jelaskan bagaimana dana tersebut akan digunakan untuk keperluan proyek.

Sebutkan semua bentuk pendanaan yang telah dimohonkan dan/atau telah dijadikan komitmen untuk proyek ini dari para donor lainnya, serta sebutkan nama donor tersebut serta jumlah sumbangannya.

10. LAPORAN PERKEMBANGAN (HANYA diisi jika Anda juga menerima dana hibah DRF/DRAF di tahun 2016)Berikan laporan perkembangan secara singkat mengenai dana hibah DRF / DRAF Anda sekarang ini (untuk kegiatan hibah dari tanggal 1 September, 2016 – tanggal pengajuan permohonan ini). Berikan jawaban Anda untuk masing-masing pertanyaan tidak lebih dari beberapa baris saja. Berikan jawaban Anda dengan mengacu kepada tujuan dan kegiatan berdasarkan aplikasi atau permohonan Anda yang terakhir yang telah disetujui.

Rangkuman Eksekutif atau Gambaran Umum (2-4 kalimat merangkum tujuan proyek dan pencapaian-pencapaian utamanya).

Perkembangan Proyek: a) Jika total dana hibah yang diberikan kurang daripada jumlah total yang pada awalnya dimohonkan

organisasi Anda, mohon indikasikan perubahan apa yang telah dilakukan pada waktu pelaksanaan, kegiatan dan indikator yang ada pada awalnya dan proses apa yang dilakukan sehingga perubahan-perubahan ini terjadi.

b) Untuk masing-masing tujuan proyek, berikan indikasi kegiatan apa yang telah diselesaikan dalam enam bulan pertama. Jelaskan secara spesifik jika dimungkinkan hasil dari kegiatan yang ada dan sebutkan siapa yang bertanggungjawab untuk masing-masing kegiatan tersebut. Contoh, jika di dalam usulan Anda menyatakan bahwa Anda ingin melakukan pelatihan selama masa enam bulan pertama, beritahukan kepada kami kapan dan dimana pelatihan itu telah dilakukan, apa yang dilatihkan, siapa pelatihnya, berapa orang yang telah menyelesaikan pelatihan sejauh ini dan perubahan apa yang didapatkan dari hasil pelatihan ini.

c) Apakah ada kegiatan-kegiatan tambahan yang telah Anda selesaikan dalam enam bulan yang tidak ada di dalam usulan proyek? Jika ada, jelaskan apa saja kegiatan-kegiatan tersebut – dan bagaimana kegiatan-kegiatan tersebut bisa membantu mencapai tujuan dari proyek Anda ini.

Tantangan:a) Jelaskan segala bentuk hambatan yang ditemui (baik secara internal organisasi maupun eksternal,

dalam konteks negara Anda), apa yang telah dilakukan untuk mengatasi hal-hal tersebut, dan bagaimana hal-hal ini telah mengubah kegiatan dari yang telah direncanakan sebelumnya.

b) Apakah koalisi berjalan sesuai dengan rencana Anda? Mohon jelaskan.

Strategi: a) Kegiatan-kegiatan utama apa saja yang akan Anda lakukan selama enam bulan ke depan masa dana

hibah untuk mencapai tujuan proyek Anda?b) Apakah kegiatan-kegiatan utama ini mengalami perubahan dari apa yang telah dituliskan di dalam

usulan awal Anda?c) Apakah rencana kegiatan untuk Proyek Anda telah berubah dari apa yang telah dituliskan di dalam

ususlan awal Anda? Jika ya, bagaimana perubahannya? d) Bagaimana staf DRF bisa memberikan arahan atau bantuan kepada Anda ketika Anda ingin

mewujudkan tujuan Anda?

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 9

Pembelajaran yang didapatkan: Pembelajaran penting apa saja yang telah Anda dapatkan selama masa enam bulan pertama?

Lain-lain: Apakah ada permasalahan khusus lainnya yang ingin Anda sampaikan kepada DRF?

Cerita Keberhasilan: Mohon berikan sebuah cerita singkat menggambarkan dampak positif dari pekerjaan yang Anda lakukan (ikut sertakan gambar, kutipan, publikasi, atau lampiran lainnya, jika dimungkinkan) yang terkait dengan usaha memajukan penerapan CRPD.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 10

11. DEMOGRAFI ORGANISASI

Mohon indikasikan kelompok (-kelompok) yang dilayani organi sasi Anda:

Mohon indikasikan kelompok (-kelompok) yang dilayani proyek Anda:

Orang Albino Orang Albino Buta / Hambatan dalam melihat Buta / Hambatan dalam melihatCidera Otak Cidera Otak Lintas Disabilitas (Cross-disability) Lintas Disabilitas (Cross-disability)Buta-tuli Buta-tuli Tuli / kemampuan mendengar terbatas Tuli / kemampuan mendengar terbatasHIV/AIDS HIV/AIDSLGBTQ LGBTQOrang bertubuh mini Orang bertubuh miniPenyandang Disabilitas intelektual Penyandang Disabilitas intelektualPenyandang Disabilitas Fisik Penyandang Disabilitas FisikPenyandang Disabilitas Psikososial Penyandang Disabilitas PsikososialLainnya (harap sebutkan) Lainnya (harap sebutkan)

11A. Berikan informasi secara mendetil tentang staf dan dewan pimpinan organisasi Anda: Perempuan

penyandang disabilitas

Perempuan bukan

penyandang disabilitas

Laki-laki penyandang disabilitas

Laki-laki bukan

penyandang disabilitas

Jumlah keseluruhan

Anggota Dewan PimpinanBerapa banyak anggota dewan pimpinan yang merupakan orang tua dari anak penyandang disabilitas?Staf tetap yang digajiStaf paruh waktu yang digajiBerapa banyak staf yang merupakan orang tua dari anak penyandang disabilitas?

11B. Apa Organisasi Anda memiliki Kebijakan Perlindungan Anak? __Ya __TidakApa organisasi Anda sedang dalam proses mengembangkan Kebijakan Perlindungan Anak? __Ya __TidakJika memang sedang proses pengembangan kebijakan perlindungan anak, kapan hal ini diperkirakan akan selesai? (Tanggal/Bulan/Tahun)11C. Apakah organisasi Anda memiliki kebijakan dan/atau protocol keamanan? (contoh aturan tentang pengamanan data, tenaga kerja, tempat kerja, aturan menghadapi bencana)? __Ya __TidakApakah organisasi Anda sedang dalam proses mengembangkan kebijakan dan/atau aturan keamanan ini?__Ya __Tidak11D. Tolong jelaskan langkah-langkah apa saja yang telah diambil (atau berencana untuk dilakukan) oleh organisasi Anda untuk mengatasi dampak dari perubahan iklim terhadap penyandang disabilitas. Bagaimana DRF bisa membantu meningkatkan kesadaran tentang perubahan iklim dan dampaknya terhadap para penyandang disabilitas di organisasi Anda?

11E. Apakah organisasi Anda memiliki Rencana Strategis? __Ya __Tidak

Jika ya, apa yang menjadi tujuan-tujuan utama organisasi Anda?

11F. Apakah organisasi Anda memiliki sebuah Kebijakan Sumber Daya Manusia? __Ya __Tidak

Apakah organisasi Anda sedang dalam proses mengembangkan sebuah Kebijakan Sumber Daya Manusia? __Ya __Tidak

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 11

12. INFORMASI KEUANGAN ORGANISASI Berikan informasi keuangan untuk tahun keuangan berjalan dan tahun keuangan sebelumnya dari keseluruhan organisasi Anda (bukan dari sponsor fiskal Anda), termasuk semua terkait dengan program, kegiatan, pelayanan, gaji pegawai, sewa-menyewa, dll. Berikan informasi tanggal/bulan/tahun untuk tahun fiskal (anggaran) yang ada. Berikan komentar di kolum Catatan.

Tahun Fiskal Berjalan: Awal (bulan/tanggal/tahun) Akhir(bulan/tanggal/tahun)

Jumlah dalam Dolar AS

Catatan

Total pengeluaran yang dianggarkan untuk tahun fiskal berjalanTotal pendapatan yang dianggarkan untuk tahun fiskal berjalanSumber Pendapatan(buat daftar sumber pendapatan yang diharapkan, termasuk di dalamnya iuran keanggotaan, penghasilan dari kegiatan, sumbangan baik dari individu, pemerintah atau sumber hibah lainnya). Sebutkan nama-nama pemberi dana (misal, USAID, ADD, Abilis)

Jumlah dalam Dolar AS

Tujuan Pendanaan

Apakah Anda telah menerima

Dananya?

CONTOH: USAID 25,000 Program pendidikan untuk perempuan penyandang disabilitas

Ya

Tahun Fiskal yang telah berlalu: Awal (Bulan/tanggal/tahun) Akhir (bulan/tanggal/tahun)

Jumlah dalam Dolar AS

Catatan

Total pengeluaran yang dianggarkan untuk satu tahun fiskal yang telah lewat Total pendapatan yang dianggarkan untuk satu tahun fiskal yang telah lewat Sumber Pendapatan(buat daftar sumber pendapatan yang diharapkan, termasuk di dalamnya iuran keanggotaan, penghasilan dari kegiatan, sumbangan baik dari individu, pemerintah atau sumber hibah lainnya). Berikan nama pemberi dana (misalnya, USAID, ADD, DRF)

Jumlah dalam Dolar AS

Tujuan Pendanaan

Apakah Anda telah menerima

Dananya?

CONTOH: USAID 30,000 Program pendidikan untuk perempuan penyandang disabilitas

Ya

Apakah pendanaan Anda sekarang ini bisa menutupi biaya operasional?

__ Ya __ Tidak

Jika tidak, bagaimana Anda menutupinya?

Apakah Anda memiliki strategi pengumpulan dana atau sebuah rencana keberlanjutan organisasi?

__ Ya __ Tidak

12A. Apakah ada anggota dewan pimpinan / dewan pengelola organisasi yang dipekerjakan oleh organisasi? __Ya __TidakJelaskan.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 12

12B. Apakah Organisasi Anda memiliki seseorang di tingkat dewan pimpinan atau staf yang memiliki pengalaman mengelola keuangan? __ Ya __ TidakJelaskan.12C. Apakah organisasi Anda memiliki dokumentasi prosedur keuangan (seperti misalnya petunjuk pelaksanaan keuangan)? __Ya __Tidak12D. Apakah prosedur keuangan ini dengan jelas membagi peran dan tanggungjawab yang ada? __ Ya __ TidakJelaskan.12E. Apakah organisasi Anda menyimpan catatan keuangan, antara lain: (berikan tanda centrang pada yang Anda miliki)__ Buku kas untuk semua catatan transaksi tunai dan uang tunai yang dipegang__ Buku bank yang mencatat semua pembayaran dan penerimaan melalui bank__ Fail/Berkas dari semua dokumentasi pembelian termasuk di dalamnya tanda terima dan tagihan asli__ Sebuah Berkas laporan keuangan bank dan catatan buku bank12F. Apa rekening organisasi Anda diaudit secara independen? __ Ya __ TidakJika ya, seberapa sering rekening ini diaudit? Tanggal berapa terakhir kali audit dilakukan? (Jika terpilih untuk menerima pendanaan, maka pemohon bisa diminta untuk menyerahkan laporan audit terakhir mereka.)12G. Apa organisasi Anda bisa menerima dana asing? __Ya __Tidak12H. Apa organisasi Anda memiliki rekening bank? __Ya __Tidak(Catatan, jika organisasi Anda tidak memiliki rekening bank, maka Anda akan memerlukan sponsor fiskal.)

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 13

13. OTORISASI Sang penghubung yang bertanda tangan di bawah, ketika menyerahkan permohonan dana hibah ini, dengan ini menyatakan bahwa:

__ Organisasi yang mengisi formulir permohonan ini bertanggungjawab secara langsung terhadap persiapan, pengelolaan dan pelaksanaan proyek.

__ Semua informasi yang ada di dalam formulir permohonan ini telah disusun dan disetujui dengan melalui konsultasi dengan semua pihak yang terlibat di dalam pelaksanaan proyek.

__ Informasi yang ada di dalam formulir ini adalah akurat dan benar adanya.

Tandatangan

Nama

Posisi / Jabatan

Organisasi

Tanggal

How did you hear about this Request for Proposals?__ Dari staf DRF __ Dari federasi nasional DPO atau organisasi induk DPO__ Dari DPO lainnya di dalam negeri__ Dari donor lainnya __ Dari daftar layanan untuk disabilitas (disability listserv)__ Lain-lain (sebutkan) _________________________________________________________________________

LAMPIRANMohon lampirkan dokumen-dokumen berikut bersama dengan formulir permohonan yang telah diisi ini. Jika Anda pernah menerima dana hibah dari DRF sebelumnya, mohon tidak perlu menyerahkan kembali dokumen tentang pendirian organisasi Anda serta dokumen pendaftaran organisasi kecuali jika memang terjadi perubahan di dokumen-dokumen tersebut. Jangan mengirimkan materi atau dokumen yang tidak diminta.

__ Nota Kesepahaman antara anggota-anggota Koalisi__ Waktu / Jadwal Pelaksanaan Proyek __ Anggaran organisasi untuk tahun anggaran berjalan__ Laporan pemasukan dan pengeluaran selama dua tahun terakhir__ Laporan kegiatan tahunan (jika ada)__ Daftar nama dan jabatan mereka di dewan pimpinan atau badan pengelola lainnya di organisasi Anda__ Daftar staf penting organisasi beserta jabatannya__ Daftar nama relawan hanya untuk mereka yang bergerak pada program, kegiatan atau tanggungjawab fidusiari (keuangan) tingkat tinggi __ Salinan (kopi) akte pendirian organisasi, AD atau ART (lebih disukai dalam Bahasa Inggris). Jika Anda

pernah menerima hibah, maka tidak perlu menyerahkan informasi ini kecuali memang telah ada perubahan dibandingkan dokumen yang pernah Anda serahkan sebelumnya.

__ Salinan (kopi) registrasi hukum pemohon (lebih disukai dalam Bahasa Inggris). Jika Anda pernah menerima hibah, maka tidak perlu menyerahkan informasi ini kecuali memang telah ada perubahan dibandingkan dokumen yang pernah Anda serahkan sebelumnya. __ Copy of applicant legal registration (English is preferred). If a repeat grantee, do not submit this

information unless there has been a change to the documents since you submitted them.

Disability Rights Fund / Request for Proposals / 2017 Round 1 Page 14